Anda di halaman 1dari 8

SOAL UJIAN SEMESTER SEMESTER GENAP TAHUN 2020/2021

Mata Kuliah (Kode MK) : Manajemen Industri


Program Studi : Pendidikan Teknik Mekatronika Kelas E dan F
Hari Tanggal : Senin, 21 Juni 2021
Dosen Pengampu : Ir. Muhamad Ali, MT, IPM
Waktu : 90 Menit (Kumpul Jam 15.00)
Sifat : Buka buku
Kumpul : Upload Jawaban Anda Via Besmart
(Kerjakan Sendiri, Bagi yang jawabannya sama,
Nilai akan dibagi dengan Sejumlah Mahasiswa yang
Jawabannya Sama)

Nama : Moh. Fadhel Zain Kurniawan


NIM : 19518241029
Prodi : Pend. Teknik Mekatronika
Kelas : E
Kerjakan Soal berikut ini
1. Buatlah rangkuman materi manajemen Industri yang dipelajari secara singkat, padat dan jelas
yang dilengkapi dengan Gambar Terstruktur (Mind Mapping).

JAWAB:

MANAJEMEN MUTU ISO 9000

Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
• SMM ISO 9000
ISO 9000 adalah suatu standar internasional untuk sistem manajemen mutu (SMM) yang
berpusat di Swiss guna menetapkan persyaratan-persyaratan dan rekomendasi untuk desain
dan penilaian SMM suatu organisasi. SMM bertujuan untuk menjamin organisasi yang
bersangkutan mampu menyediakan produk yang memenuhi persyaratan-persyaratan yang
ditetapkan. Spesifikasi teknis dan kriteria untuk digunakan sebagai aturan, pedoman, atau
definisi dari karakteristik mutu, untuk menjamin bahwa material, produk, proses maupun
pelayanan akan sesuai dengan yang dimaksudkan. ISO 9000 merupakan standar dari sistem
manajemen suatu organisasi yang apabila diterapkan dalam organisasi tersebut akan
mempengaruhi bagaimana produk itu dihasilkan, mulai dari perencanaan, perancangan,
produksi, kontrol kualitas dan pendistribusian hingga penyerahan ke pelanggan. Standar
internasional dibuat oleh tim yang disebut sebagai Komite Teknis ISO (ISO Technical
Committee) yang bertanggung jawab untuk menetapkan standar-standar SMM ISO.
• Tujuan ISO
Tujuan Standar ISO Pada dasarnya ISO dibuat untuk meyakinkan konsumen bahwa produk
yang dibeli atau jasa yang diminta konsumen mempunyai kualitas sesuai dengan yang telah
ditentukan oleh produsen melalui spesifikasi dalam produknya.
• Prinsip ISO
Terdapat 7 prinsip ISO, yaitu: Fokus Pelanggan, Kepemimpinan, Keterlibatan Orang,
Pendekatan Proses, Improvement (Perbaikan), Pengambilan keputusan berdasarkan
bukti, dan Manajemen Hubungan.
• Keluarga ISO
1. ISO 9000, tentang dasar-dasar dan istilah untuk sistem manajemen mutu.
2. ISO 9001, tentang persyaratan implementasi sistem manajemen mutu.
3. ISO 9004, tentang panduan untuk perbaikan kinerja.
4. ISO 9011, tentang panduan kegiatan audit sistem manajemen mutu dan
lingkungan.

Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
2. Jelaskan skema proses industri ditinjau dari pendekatan sistem sebagai berikut ini (Sebutkan awal
dan akhirnya)

Sistem Produksi merupakan sebuah siklus, pada skema diatas tahap produksi diawali atau berasal
dari Konsumen, untuk mengetahui apa yang dibutuhkan oleh konsumen, maka dibutuhkanlah
riset pasar (Pemasaran), dalam Pemasaran ini dilakukan penelitian mengenai produk yang akan
diproduksi, seperti; bentuk produk, Jumlah dan lain-lain. Hasil riset pasar digunakan untuk tahap
perancangan produk, dalam tahap ini menentukan spesifikasi produk yang akan diproduksi.
Selanjutnya spesifikasi produk akan dibuat ke dalam bentuk perencanaan proses dan perencanaan
produksi, dari perencanaan proses akan dibuat Metode kerjanya, dalam metode kerja ditentukan
bahan baku yang akan didapat melalui Pemasok bahan baku dan pada tahap ini juga ditentukan
proses produksinya seperti; pemotongan, pengelasan, dan lain-lain. Setelah diterima, bahan baku
atau komponen dari Pemasok akan dilakukan proses pembuatan produk, setelah proses
pembuatan, hasil produk akan diarahkan ke Konsumen. Dari semua proses tersebut dibutuhkan
pengendalian. Pengendalian peralatan, Pengendalian proses, Pengendalian produksi dan
pengendalian kualitas. Proses tersebut akan berlangsung secara terus menerus.

Pada siklus ini yang menjadi awal dan akhir terbentuknya siklus adalah Konsumen.

3. Dalam era globalisasi yang semakin terbuka, perkembangan ilmu dan teknologi yang semakin
maju serta revolusi industri 4.0, tuntutan industri terhadap tenaga kerja semakin meningkat.
Industri tidak hanya membutuhkan lulusan perguruan tinggi yang hanya menguasai satu bidang
Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
ilmu saja, melainkan penguasaan berbagai bidang ilmu yang terintegrasi dan kemampuan
softskill untuk menyongsong abad 21. Sebagai mahasiswa yang akan menghadapi masa depan
yang penuh dengan tantangan, jelaskan kompetensi apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana
dengan kesiapan anda menghadapi tantangan masa depan.

JAWAB:

Dalam menghadapi era globalisasi dan revolusi industri 4.0, semakin dibutuhkannya tenaga kerja
yang berkompeten dibidangnya masing-masing, kompetensi yang dibutuhkan di masa depan
nanti secara umum hardskill dibidangnya dan softskill. Softskill yang dibutuhkan di antaranya:

creativity, critical thingking/problem solving, communication, collaboration/team-working,


leadership, digital literacy, emotional intelligence, entrepreneurship, dan global citizenship.
Kemampuan atau kompetensi yang tidak kalah penting di era revolusi industry 4.0 adalah:
➢ kompetensi berbasis IoT
➢ artificial intelligent, Virtual and Augmented Reality
➢ literasi teknologi informasi
➢ Menguasai teknologi
➢ kemampuan berbahasa asing
Sedangkan Kompetensi khusus yang diperlukan seorang pelajar:
1) educational competence,
2) competence for technological commercialization,
3) competence in globalization, dunia tanpa sekat, tidak gagap terhadap berbagai budaya,
kompetensi hybrid dan keunggulan memecahkan masalah (problem solver competence).
4) competence in future strategies, dunia mudah berubah dan berjalan cepat sehingga punya
kompetensi memprediksi dengan tepat apa yang akan terjadi di masa depan.

Untuk kesiapan Saya dalam menghadapi masa depan, pada tahap sekarang Saya sedang
merancang atau mempersiapkan Kompetensi-kompetensi tersebut pada diri Saya.

4. Buatlah uraian singkat tentang manfaat Mata Kuliah Manajemen Industri bagi anda sebagai
mahasiswa calon guru teknologi.
Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
JAWAB:
Sebagai mahasiswa dan calon guru teknologi manfaat mempelajari Manajemen Industri yaitu:
Planning/merencanakan masa depan, hal ini mencakup penetapan tujuan dan memilih cara terbaik
untuk mencapai tujuan tersebut. Dalam hal ini saya memiliki tujuan untuk bekerja maupun
mendirikan usaha di bidang teknologi maupun menjadi seorang pengajar. Pengorganisasian, dari
Manajemen, Saya mengetahui bagaimana pengorganisasian dalam bekerja dan lain-lain yang
Saya terapkan pada perkuliahan dan organisasi yang saya ikuti.
Secara garis besar melalui Manajemen industri, Saya mengetahui pengelolaan dunia industri dan
tata cara mengatur segala bidang dan mampu memprediksi perkembangan suatu perusahaan serta
akan mampu berkontribusi pada masalah logistik pada operasional bisnis.

5. Pada masa pandemic Corona, hampir semua kegiatan bisnis mendapat dampaknya yang berupa
penurunan omset dan penjualan. Berikut ini adalah daftar industri yang terdampak krisis
Pandemik Corona 2019.

Anda sebagai mahasiswa yang sudah mempelajari Manajemen Industri, berikan solusi bagaimana
strategi yang harus dilakukan oleh pelaku usaha bidang usaha yang mempunyai potensi kerugian
besar agar bisa selamat dalam menghadapi situasi seperti sekarang terkait dengan kelangsungan
Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
hidup usahanya dan menjaga para pekerja agar tidak dirumahkan atau bahkan di PHK.

Terdapat beberapa strategi yang dapat digunakan untuk mengurangi dampak dari Pandemi Covid
bagi para Pelaku usaha.

➢ Kreatif melihat peluang bisnis

Berpiki rout-of-the-box dalam melihat peluang bisnis yang ada. Dapat dimulai dengan
mempertanyakan bagaimana pandemi memengaruhi konsumen, masalah apa yang
ditimbulkan dan apa solusi atas masalah tersebut. Singkatnya, ketahuilah masalah
konsumen dan ciptakanlah solusi yang praktis dan kreatif seperti gambar diatas bisnis
yang sedang memiliki banyak peluang adalah Kesehatan, makanan dan retail, internet
dan e-commerce. Dengan hal tersebut usaha dapat beradaptasi dengan kondisi saat ini
sehingga mengurangi kerugian.

➢ Mengikuti tren

Adanya pandemi COVID-19 tentunya merubah perilaku konsumen dalam berbelanja.


Karena konsumen tidak banyak beraktivitas di luar rumah, aktivitas berbelanja turut
dilakukan dari rumah. Penjualan berpindah atau menambahkan dari toko fisik ke
toko online dan e-commerce. Untuk mempertahankan penjualan.

➢ Menyusun rencana jangka Panjang

Analisis dan susun rencana untuk mempertahankan kestabilan bisnis, seperti Dari segi
operasional, biaya, stok, jumlah permintaan,dan proyeksi keuntungan. perlu diatur guna
mempertahankan usaha dari kesulitan ekonomi.

Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro
Dibuat oleh : Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen Diperiksa oleh :
tanpa ijin dari Pengurus Jurusan PT Elektro

Anda mungkin juga menyukai