Anda di halaman 1dari 89

DOKUMEN KURIKULUM TINGKAT SATUAN

PENDIDIKAN SMK ISLAM HANG TUAH BATAM


PRODI MULTIMEDIA
TAHUN PELAJARAN 2014-2015

JL. RANAI NO. 11 BENGKONG POLISI-BATAM 29458


TELP./FAX. : 0778-413607/413606

E-mail : hangtuahschool@gmail.com
Web : www.hangtuahschool.com

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 1
KATA PENGANTAR

Sebagaimana ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005


tentang Standar Nasional Pendidikan, setiap sekolah/madrasah mengembangkan
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan
(SKL) dan Standar Isi (SI).

KTSP disusun dengan berpedoman pada panduan implementasi Kurikulum


2013 yang terintegrasi dalam bahan pelatihan pelaksanaan kurikulum serta dengan
memperhatikan Peraturan Menteri Pedidikan dan Kebudayaan yang terbit pada
tahun 2013 yang relevan dan menjadi dasar pelaksanaannya.

Di samping memperhatikan karakter pelaksanaan kurikulum 2013, sekolah


mempertimbangkan segenap sumber daya yang dimiliki untuk mewujudkan
keunggulan sekolah dengan berpedoman pada standar nasional pendidikan. Poros
utama pertimbangan adalah bagaimana merumuskan mutu lulusan yang sekolah
harapkan yang dikembangkan dalam bentuk indikator mutu lulusan seagai basis
bagi pengembangan standar yang lainnya.

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) ini tersusun berkat kerjasama


dari berbagai pihak. Kepala sekolah mengucapkan terima kasih kepada semua
pihak yang terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam penyusunan
KTSP ini, dan secara khusus kami sampaikan penghargaan dan terima kasih kepada
tim pengembang kurikulum tingkat satuan pendidikan yang telah berjuang
sehingga dapat menyelesaikan dokumen tepat pada waktu yang diperlukan.

Batam, 20 Juli 2014


Kepala SMK Islam Hang Tuah,

Jogie Suaduon, S.ST, M.Pd

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat i
LEMBAR PENGESAHAN

Dokumen Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) mendapat


pertimbangan Komite Sekolah dan Dinas Pendidikan Kepulauan Riau, selanjutnya
para pihak menyatakan bahwa dokumen ini berlaku mulai tanggal yang ditetapkan
pada tahun pelajaran 2014-2015.

Ditetapkan di : Batam
Tanggal : 20 Juli 2014

Komite Sekolah, Kepala Sekolah,

Drs. Satimin Jogie Suaduon, S.ST, M.Pd

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi


Kepulauan Riau

Drs. Yatim Mustafa, M.Pd


NIP. 1958122819852121002

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat ii
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR Hal
LEMBAR PENGESAHAN
DAFTAR ISI
BAB I. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ...................................................................................................... 1
B. Landasan penyusunan kurikulum.................................................. .........................5
C. Tujuan Penyusunan kurikulum .............................................................................. 6
D. Prinsip pengembangan kurikulum ......................................................................... 6
E. Tujuan perumusan KTSP........................................................................................ 7
F. Target pencapaian kompetensi lulusan satuan pendidikan......................................8
G. Nilai dasar dan MOTTO sekolah...........................................................................10

BAB II. KONSEP KURIKULUM 2013


A. Pengertian dan Prinsip Pengembangan ................................................................ 11
B. Analisis konteks ....................................................................................................13
C. Perubahan Mindset (Pola Pikir) ............................................................................15
D. Rasional Kurikulum ............................................................................................ 17
E. Elemen Perubahan ............................................................................................... 19
F. Strategi Implementasi .......................................................................................... 24
G. Penjabaran SKL ke Indikator Pencapaian Kompetensi ....................................... 26
H. Pembelajaran ........................................................................................................ 26
I. Penilaian ............................................................................................................... 28
J. Supervisi Pembelajaran ........................................................................................ 38

BAB III. VISI, MISI, DAN TUJUAN SEKOLAH


A. Visi ....................................................................................................................... 40
B. Misi ...................................................................................................................... 40
C. Tujuan Sekolah .................................................................................................... 40
1. Tujuan Umum ................................................................................................ 40
2. Tujuan Khusus ............................................................................................... 40

BAB IV. STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUM


A. Kerangka Dasar dan Struktur Kurikulum ........................................................... 42
B. Pengaturan Beban Belajar ................................................................................... 51
C. Muatan Kurikulum ............................................................................................... 53
D. Mata pelajaran........................................................................................................53
E. Muatan lokal..........................................................................................................55
F. Kalender Pendidikan ............................................................................................ 60
G. Sistem Informasi Penilaian ................................................................................. 62
H. Kenaikan Kelas dan Kelulusan ........................................................................... 62

BAB V. PEDOMAN PENDUKUNG


A. Peminatan ............................................................................................................ 65
B. Pendidikan Kecakapan Hidup ............................................................................. 66
C. Perencanaan Pembelajaran .................................................................................. 67
D. Bimbingan Konseling .......................................................................................... 69
E. Ekstrakurikuler .................................................................................................... 71
- Pramuka ............................................................................... ......................... 71

BAB VI. EVALUASI PELAKSANAAN KURIKULUM DAN LAPORAN


A. Evaluasi Keterlaksanaan Kurikulum .................................................................. 74
B. Evaluasi Ketercapaian Mutu Lulusan ................................................................. 75

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat iii
BAB VII. PENUTUP ............................................................................................................77
Lampiran : kalender pendidikan SMK Islam Hang Tuah Batam

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat iv
BAB 1. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Istilah Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) digunakan dalam


pelaksanaan kurikulum 2013. Kesamaan dari kurikulum 2006 dengan
kurikulum 2013 sama-sama kurikulum berbasis kompetensi. Pada pelaksanaan
K-13, mewujudkan kompetensi siswa yang dicita-citakan harus menjadi poros
perhatian tiap satuan pendidikan. Sesuai dengan amanat Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2013 tentang
perubahan atas Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun
2005 tentang Standar Nasional Pendidikan setiap satuan pendidikan wajib
menyusun dokumen KTSP sebagai acuan untuk mewujudkan target
kompetensi siswa yang menjadi targetnya.

Pengembangan KTSP dalam merealisasikan tujuan pelaksanaan


kurikulum 2013 sesungguhnya merupakan bagian dari strategi penjaminan
pencapaian tujuan pendidikan nasional yang mengacu pada pemenuhan
delapan standar nasional. Poros dari kedelapan standar adalah mewujudkan
keunggulan mutu lulusan.

Penyusunan dokumen bertujuan menyediakan panduan yang berfungsi


mengarahkan pemangku kewenangan pelaksanaan kurikulum 2013 dengan
melengkapi dokumen dengan rasional pengembangan KTSP yang fokus kepada
pemenuhan kebutuhan siswa mengembangkan kompetensi dalam perubahan
kehidupan abad ke-21; merumuskan visi, misi, dan tujuan sekolah untuk
mengembangkan keunggulan; mengelola program peminatan; menata
struktur kurikulum, memetakkan beban belajar siswa, dan menyusuan
pedoman penyelenggaraan pembelajaran yang meliputi pelaksanaan kegiatan
intrakurikuler dan ekstrakurikuler, pedoman akademik, dan instrumen
evaluasi penyelenggaraan kurikulum.

SMK Islam Hang Tuah adalah sekolah menengah kejuruan yang integral
antara pendidikan umum dan islam dengan tujuan melahirkan generasi-
genarasi yang berpengetahuan luas, berakhlak mulia, dan selalu menjalankan
syari’at islam dengan benar. Kekurangan-kekurangan di berbagai standar
tentu pasti dijumpai. Maka melalui pengembangan kurikulum bisa dijadikan
salah satu solusi atau acuan untuk melengkapi kekeruangan-kekeruangan
tersebut. Serta pemberlakuan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 1
tahun 2004 tentang pemerintah Daerah menuntut pelaksanaan otonomi
daerah dan wawasan demokrasi dalam penyelenggaraan pendidikan.
Pengelola pendidikan yang bersifat sentralistik berubah menadi
desentralistik. Desentralisik pengelola pendidikan dengan dibeikannya
wewenang kepada satuan pendidikan untuk menyusun kurikulumnya mengacu
pada Undang-undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional yaitu pasal 3 tentang fungsi dan tujuan pendidikan nasional dan
pasal 35 mengenai standar nasional pendidikan .

Desntralisai pengelola pendidikan pengelola yang diharapakan dapat


memenuhi kebutuhan pendidikan dan kondisi daerah yang berbeda harus
segera dilaksanakan dalam bentuk nyata. Maka desentralisasi pengelolaan
pendidikan adalah di berikan wewenang kepada satuan pendidikan untuk
mengambil keputusan berkenaan dengan pengelolaan pendidikan , seperti
dalam pengelolaan kurikulum , baik dalam menyusun maupun pelaksanaannya
di satuan pendidikan.

Satuan pendidikan merupakan pusat pengembangan budaya. KTSP ini


mengembangkan nilai-nilai budaya dan berkarakter bangsa sebagai satu
kesatuan kegiatan pendidikan yang teradi di sekolah. Nilai-nilai yang
dimaksud adalah antara lain : reliius, jujur, disiplin, kerja keras, kreatif,
mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta damai,
gemar membaca, peduli sosial, peduli lingkungan, dan tanggung jawab. Nilai-
nilai melingkupi dan terintegritas dalam seluruh kegiatan pendidikan sebagai
budaya sekolah

Sedangkan dalam kurikulum 2013 yang mengacu pada undang-undang


Nomor 20 tahun 2003 tentang pengertian kurikulum terdapat dua dimensi
kurikulum, yang pertama adalah rencana dan pengaturan mengenai tujuan,
isi, dan bahan pelajaran, sedangkan yang kedua adalah cara yang digunakan
untuk kegiatan pembelajaran dan kurikulum 2013 yang di berlakukan mulai
tahun pelajaran 2013/2014 memenuhi kedua dimensi tersebut
Sedangkan dalam kurikulum 2013, yang mengacu pada undang – undang
Nomor 20 tahun 2003 tentang pengertian kurikulum terdapat dua dimensi
kurikulum, yang pertama adalah rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi,
dan bahan pelajaran, sedangkan yang kedua adalah cara yang digunakan untuk
kegiatan pembelajaran dan kurikulum 2013 yang diberlakukan mulai tahun
pelajaran 2013/2014 memenuhi kedua dimensi tersebut.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 2
Adapun Kurikulum 2013 dikembangkan berdasarkan kondisi-kondisi yang
terkait keadaan disekolah SMK Islam Hang Tuah Batam sebagai berikut:
 Kondisi Ideal

Kondisi ideal antara lain terkait dengan kondisi pendidikan dikaitkan


dengan tuntutan pendidikan yang mengacu kepada 8 (delapan) Standar
Nasional Pendidikan yang meliputi standar isi, standar proses, standar
kompetensi lulusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana
dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar
penilaian pendidikan.
Kondisi ideal lainnya adalah kondisi Iddeal terbesar yang ada disekolah
adalah bagaimana mengupayakan agar sumberdaya manusia usia produktif
dapat ditransformasikan menjadi sumberdaya manusia yang memiliki
kompetensi dan keterampilan melalui pendidikan agar tidak menjadi beban
bangsa dan Negara.
 Kondisi Nyata

Kondisi Nyata antara lain terkait dengan arus globalisasi dan berbagai
isu yang terkait dengan dunia pendidikan yaitu masalah lingkungan hidup,
kemajuan teknologi dan informasi, kebangkitan industri kreatif dan budaya,
dan perkembangan pendidikan di tingkat internasional. Arus globalisasi akan
menggeser pola hidup masyarakat dari agraris dan perniagaan tradisional
menjadi masyarakat industri dan perdagangan modern itu sebabnya
kekurangan sarana dan prasarana baik itu sepirirual ataupun moral dan mental
peserta didik sejak dini harus dibekali dengan pengetahuan yang luas dan
berakhlak yang mulia serta berbudi pekerti yang religius.
Kondisi nyata juga terkait dengan pergeseran kekuatan ekonomi dunia,
pengaruh dan imbas teknosains serta mutu, investasi, dan transformasi bidang
pendidikan. Keikutsertaan Indonesia di dalam studi International Trends in
International Mathematics and Science Study (TIMSS) dan Program for
International Student Assessment (PISA) sejak tahun 1999 juga menunjukkan
bahwa capaian anak-anak Indonesia tidak menggembirakan dalam beberapa
kali laporan yang dikeluarkan TIMSS dan PISA. Hal ini disebabkan antara lain
banyaknya materi uji yang ditanyakan di TIMSS dan PISA tidak terdapat dalam
kurikulum Indonesia oleh sebab itu perbaikan kurukulum dilakukan dari kurun
waktu era orde lama, dilanjut era orde baru, lanjut era reformasi, lanjut
gotong royong, lanjut preode indonesia bbersatu dan dilanjut preode indonesia
hebat terus dilakukan perbaikan demi perbaikan agar kurikulum di indonesia
bisa berstandar internasional dan bisa bersaing di kanca pendidikan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 3
internasional. Dan akhirnya dengan adanya otonomi daerah tiap-tiap sekolah
diharapkan adaya perbaikan-perbaikan di bidang kurikulum agar tercapai
sasaran dan tujuan oleh sebab itu sekolah SMK Islam Hang Tuah Batam selalu
berbenah untuk aktif mengikuti informasi dari berbagai sumber agar kurikulum
yang dialankan di sekolah SMK islam Hang tuah batam sesuai dengan peraturan
yang berlaku dipemerintahan Indonesia dan pemerintahan daerah.

 Potensi dan Karaktristik satuan pendidikan SMK Islam Hang Tuah


Di samping memperhatikan karakter pelaksanaan kurikulum 2013, sekolah
mempertimbangkan segenap sumber daya yang dimiliki untuk mewujudkan
keunggulan sekolah dengan berpedoman pada standar nasional pendidikan.
Poros utama pertimbangan adalah bagaimana merumuskan mutu lulusan yang
sekolah harapkan yang dikembangkan dalam bentuk indikator mutu lulusan
seagai basis bagi pengembangan standar yang lainnya

     Panduan pengembangan kurikulum disusun antara lain agar dapat memberi


kesempatan peserta didik untuk :
1. Belajar untuk beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,
2. Belajar untuk memahami dan menghayati,makna belajar mandiri
3. Belajar untuk mampu melaksanakan dan berbuat secara efektif,
4. Belajar untuk hidup bersama dan berguna untuk orang lain,
5. Belajar untuk membangun dan menemukan jati diri melalui proses
belajar yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan atau biasa disebut
PAIKEM.
Seperti disadari bersama bahwa Sekolah Menengah Kejuruan Islam Hang
tuah – Kota Batam sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari sistem
pembangunan pendidikan nasional, tentunya akan mengikuti arah baru dari
kebijakan penggunaan kurikulum dimaksud. Dalam hal ini, maka penyusun
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan Islam Hang
tuah – Kota Batam dimaksudkan sebagai upaya awal dalam mendorong
pelaksanaan kebijakan pemerintah dibidang pendidikan dan sekaligus sebagai
upaya ke arah peningkatan mutu pendidikan.

Berdasarkan Program Pendidikan yang ada pada Sekolah Menengah Kejuruan


Islam Hang tuah – Kota Batam dari Program Pendidikan Jangka Menengah dan
Jangka Panjangnya, maka penyusunan kurikulum sekolah ini mempunyai
karakteristik yang disesuaikan dengan potensi dan kawasan di lingkungan
Sekolah Menengah Kejuruan Islam Hang tuah – Kota Batam yang letak

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 4
geografisnya berada di daerah kota Pulau Batam dan komunitas yang heterogen
atau beragam.

B. Landasan Penyusunan Kurikulum

 Landasan Yuridis

Secara yuridis kurikulum ini dikembangkan berdasarkan :


1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang
Sistem Pendidikan Nasional;
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32 tahun 2004 tentang
pemerintah Daerah menuntut pelaksanaan otonomi daerah dan
wawasan demokrasi dalam penyelenggaraan pendidikan
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2007 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional Tahun 2005-2025;
4. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia nomor 38 Tahun 1992 tentang
Tenaga Kependidikan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan
Pemerintah Nomor 39 Tahun 2000;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai
Negeri Sipil.
7. Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2011 tentang Penilaian Prestasi
Kerja Kepala sekolah/ Madrasahsebagaimana yang diubah dari
Peraturan Pemerintah Nomor 10 Tahun 1979 tentang Penilaian
Pelaksanaan Pekerjaan Pegawai Negeri Sipil.
8. Peraturan Pemerintah No. 32 Tahun 2013.
9. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 13 Tahun 2007 tentang
Standar Kepala sekolah/madrasah.
10. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 16 Tahun 2007 tentang
Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru.
11. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 19 Tahun 2007 tentang
Standar Pengelolaan Pendidikan.
12. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 27 Tahun 2008 tentang
Standar Kualifikasi dan Kompetensi Konselor.
13. Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2009 tentang Jabatan Fungsional
Guru dan Angka Kreditnya.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 5
14. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
Nomor 54 Tahun 2013 tentang Standar Kompetensi Lulusan.
15. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses.
16. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
Nomor 66 Tahun 2013 tentang Standar Penilaian.
17. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
Nomor 69 Tahun 2013 tentang KD dan Struktur Kurikulum SMK-MA.
18. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
Nomor 70 Tahun 2013 tentang KD dan Struktur Kurikulum SMK-MAK.
19. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
Nomor 81A Tahun 2013 tentang Implementasi Kurikukulum 2013.
20. Permendikbud No. 71 Tahun 2014 KTSP.
21. Permendikbud No. 72 Tahun 2014 Ekstra Kurikuler.
22. Permendikbud No. 73 Tahun 2014 Kepramukaan.
23. Permendikbud No. 64 Tahun 2014 Peminatan.

C. Tujuan Penyusunan Kurikulum

Kurikulum disusun dengan tujuan :


 Sebagai pedoman bagi komunitas sekolah dalam menyelenggarakan
kegiatan pendidikan yang sesuai dengan karakteristik sekolah, tujuan
pendidikan nasional, dan prinsip-prinsip pendidikan.

 Menjadikan kurikulum lebih sesuai dengan kebutuhan setempat.

 Menciptakan suasana pembelajaran di sekolah yang bersifat mendidik,


mencerdaskan, dan mengembangkan kreativitas anak.

 Menciptakan pembelajaran yang efektif, demokratis, menantang dan


menyenangkan.

D. Prinsip Pengembangan Kurikulum

Pengembangan kurikulum didasarkan pada prinsip-prinsip berikut:


1. Kurikulum bukan hanya merupakan sekumpulan daftar mata pelajaran
karena mata pelajaran hanya merupakan sumber materi pembelajaran
untuk mencapai kompetensi. Atas dasar prinsip tersebut maka kurikulum
sebagai rencana adalah rancangan untuk konten pendidikan yang harus
dimiliki oleh seluruh peserta didik setelah menyelesaikan pendidikannya di
satu satuan atau jenjang pendidikan, kurikulum sebagai proses adalah
totalitas pengalaman belajar peserta didik di satu satuan atau jenjang
pendidikan untuk menguasai konten pendidikan yang dirancang dalam

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 6
rencana, dan hasil belajar adalah perilaku peserta didik secara keseluruhan
dalam menerapkan perolehannya di masyarakat.

2. Kurikulum didasarkan pada standar kompetensi lulusan yang ditetapkan


untuk satu satuan pendidikan, jenjang pendidikan, dan program pendidikan.
Sesuai dengan kebijakan Pemerintah mengenai Wajib Belajar 12 Tahun
maka Standar Kompetensi Lulusan yang menjadi dasar pengembangan
kurikulum adalah kemampuan yang harus dimiliki peserta didik setelah
mengikuti proses pendidikan selama 12 tahun. Selain itu sesuai dengan
fungsi dan tujuan jenjang pendidikan dasar dan pendidikan menengah serta
fungsi dan tujuan dari masing-masing satuan pendidikan pada setiap jenjang
pendidikan maka pengembangan kurikulum didasarkan pula atas Standar
Kompetensi Lulusan pendidikan dasar dan pendidikan menengah serta
Standar Kompetensi satuan pendidikan.

3. Kurikulum didasarkan pada model kurikulum berbasis kompetensi. Model


kurikulum berbasis kompetensi ditandai oleh pengembangan kompetensi
berupa sikap, pengetahuan, ketrampilan berpikir, ketrampilan psikomotorik
yang dikemas dalam berbagai mata pelajaran. Kompetensi yang termasuk
pengetahuan dikemas secara khusus dalam satu mata pelajaran. Kompetensi
yang termasuk sikap dan ketrampilan dikemas dalam setiap mata pelajaran
dan bersifat lintas mata pelajaran, diorganisasikan dengan memperhatikan
prinsip penguatan (organisasi horizontal) dan keberlanjutan (organisasi
vertikal) sehingga memenuhi prinsip akumulasi dalam pembelajaran
Untuk mendukung keterpenuhan dokumen sekolah maka sekolah
membentuk tim perumus KTSP 2013 yang ditandai dengan penerbitan tim
dalam bentuk keputusan sekolah.

E. Tujuan Perumusan KTSP

Tujuan perumusan KTSP adalah:


1. Menyediakan dokumen yang memuat tujuan, strategi pencapaian tujuan,
pengaturan waktu, pedoman umum dan evaluasi penyelenggaraan
kurikulum 2013.
2. Menyediakan acuan bagi warga sekolah dalam mengembangkan program
pelaksanaan kurikulum 2013 agar dapat mencapai tujuan secara efektif
dan berkelanjutan.
3. Meningkatkan sistem penjaminan pelaksanaan kurikulum dengan
menyediakan rumusan latar belakang, konsep, model implementasi, dan
perangkat evaluasi program.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 7
4. Menyediakan instrumen untuk mengukur ketercapaian program.
5. Memberikan informasi kepada masyarakat terutama orang tua siswa
untuk lebih memahami dan mmberikan dukungan terhadap
penyelenggaraan kurikulum 2013 pada tingkat satuan pendidikan secara
terarah agar lebih berhasil dan berguna.
6. Menyediakan acuan bagi para evaluator program pelaksanaan kurikulum
2013 dalam mengukur efektivitas program pelaksanaan kurikulum pada
tingkat satuan pendidikan.

F. Target Pencapaian Kompetensi Lulusan Satuan Pendidikan

Salah satu poros utama perubahan kurikulum 2006 ke kurikulum 2013


ialah perubahan pada Standar Kompetensi Lulusan (SKL). Berkaitan dengan
mewujudkan mutu lulusan kami perlu menetapkan target keunggulan mutu
lulusan yang kami harapkan sebagai fokus utama perbaikan mutu berkelanjutan
yang merujuk pada SKL nasional.                     
Sesuai dengan Permendikbud Nomor 54 Tahun 2013 tentang Standar
Kompetensi Lulusan memiliki tekad untuk mewujudkan target mutu berikut:

SMK/MA/SMK/MAK/SMKLB/Paket C
Dimensi Kualifikasi Kemampuan
Sikap Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap orang
beriman, berakhlak mulia, berilmu, percaya diri, dan
bertanggung jawab dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam
menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
Pengetahuan Memiliki pengetahuan faktual, konseptual, prosedural,
dan metakognitif dalam ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, dan budaya dengan wawasan kemanusiaan,
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab serta dampak fenomena dan kejadian.
Keterampilan Memiliki kemampuan pikir dan tindak yang efektif dan
kreatif dalam ranah abstrak dan konkret sebagai
pengembangan dari yang dipelajari di sekolah secara
mandiri.

Berdasarkan target nasional, SMK Islam Hang Tuah Batam memiliki


indikator target yang menjadi ciri khas keunggulan satuan pendidikan yang

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 8
akan kami wujudkan dalam kurun waktu tiga tahun ke depan. Ada pun indikator
pencapaian target yang kamai pakati sebagai berikut:

SMK/MA/SMK/MAK/SMKLB/Paket C
Indikator Pencapaian Keunggulan Mutu Lulusan Khas SMK
Dimensi
Islam Hang Tuah
Contoh
Sikap 1. Memiliki karakter kepemimpinan yang amanah.
2. Bertanggung jawab terhadap pekerjaan.
3. Berdisiplin waktu.
4. Mehargai sesama dengan penuh kesantunan
5. Kemampuan memimpin kelompok
6. Kemampuan bersosialisasi dengan masyarakat
Pengetahuan 1. Meraih nilai tertinggi 9 dalam ujian nasional dalam
Ilmu-ilmu Sosial
2. Mengintegrasikan kecakapan berpikir saintifik dan
inovatif dalam berkarya.
3. Mengintegrasi pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif dalam mengembangkan
kesiapan diri dalam melalui proses pendidikan
berkelanjutan.
4. Menjuarai lomba bidang sain di berbagai level
5. Kemampuan berfikir kritis dan akurat
Keterampilan 1. Menghasilkan produk belajar yang bermanfaat untuk
kehidupan siswa.
2. Menghasilkan karya yang relevan dengan materi
pelajaran dengan dukungan teknologi informasi
3. Memiliki kecakapan berbahasa asing
4. Berkomunikasi padr jejaring internasional
5. Mengikuti berbagai event produktif berbagai level

Pencapaian kompetensi sebagaimana yang tertuang dalam target


selanjutnya akan digunakan sebagai fokus dalam menentukan strategi
pengembangan sekolah dan akan dievaluasi secara berkala untuk memastikan
bahwa pengembangan sekolah berkembang sesuai dengan arah yang
diharapkan.

G. Nilai Dasar dan Motto Sekolah

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 9
Nilai yang mendasari sekolah dalam mengembangkan sekolah dilandasi
dengan zikir, pikir dalam aksi-aksi nyata . Nilai yang warga sekolah yakini
dikembangkan menjadi nilai dasar operasional seperti, melaksanakan ibadah tanpa
diperintah orang lian, menghargai sesama dalam hidup rukun dan berprestasi,
serta mengembangkan sikap jujur sehingga tak ada milik siapa pun yang hilang di
sekolah. Contoh nilai yang dikembangkan meliputi:
Input Proses Output
Nilai yang dijunjung tinggi oleh seluruh warga sekolah
Membangun komitemen
untuk masa depan Memperbaiki mutu Mewujudkan mutu lulusan
sekolah yang lebih proses pembelajaran yang lebih unggul dari
bermakna bagi secara berkelanjutan satuan pendidikan pesaing
kehidupan siswa.
 Amanah  Visioner  Realistik
 Profesional  Menjadi Teladan  Pencitraan
 Bertanggung jawab  Motivasi tinggi  Persisten
 Mandiri  Inspiratif  Aspiratif
 Target mutu tinggi  Memberdayakan  Antisipatif
 Disiplin  Membudayakan  Realistis
 Menghagai hak  Bersinergi  Akuntabel
sesama

Dengan dilandasi nilai seperti yang tercantum diatas, maka sekolah


menciptakan motto

“Menjadikan semua orang meraih


ilmu dan martabat”

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 10
BAB 2. KONSEP KURIKULUM 2013

A. Pengertian dan Prinsip Pengembangan


Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi,
dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman
penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan
tertentu. Kurikulum 2013 merupakan kurikulum berbasis kompetensi yang
dikembangkan dari kurikulum tahun 2004 dan KTSP 2006 untuk merespon
berbagai tantangan internal dan eksternal bangsa.

Tantangan internal antara lain terkait dengan kondisi pendidikan dikaitkan


dengan tuntutan pendidikan yang mengacu kepada 8 (delapan) Standar Nasional
Pendidikan yang meliputi standar pengelolaan, standar biaya, standar sarana
prasarana, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar isi, standar proses,
standar penilaian, dan standar kompetensi lulusan. Tantangan internal lainnya
terkait dengan faktor perkembangan penduduk Indonesia dilihat dari pertumbuhan
penduduk usia produktif.

Terkait dengan tantangan internal pertama, berbagai kegiatan dilaksanakan


untuk mengupayakan agar penyelenggaraan pendidikan dapat mencapai ke
delapan standar yang telah ditetapkan. Di dalam Standar Pengelolaan hal-hal
yang dikembangkan antara lain adalah Manajemen Berbasis Sekolah. Rehabilitasi
gedung sekolah dan penyediaan laboratorium serta perpustakaan sekolah terus
dilaksanakan agar setiap sekolah yang ada di Indonesia dapat mencapai Standar
Sarana-Prasarana yang telah ditetapkan. Dalam mencapai Standar Pendidik dan
Tenaga Kependidikan, berbagai upaya yang dilakukan antara lain adalah
peningkatan kualifikasi dan sertifikasi guru, pembayaran tunjangan sertifikasi,
serta uji kompetensi dan pengukuran kinerja guru. Standar Isi, Standar Proses,
Standar Penilaian, dan Standar Kompetensi Lulusan adalah merupakan standar
yang terkait dengan kurikulum yang perlu secara terus menerus dikaji agar
peserta didik yang melalui proses pendidikan dapat memiliki kompetensi yang
telah ditetapkan.

Terkait dengan perkembangan penduduk, saat ini jumlah penduduk Indonesia


usia produktif (15-64 tahun) lebih banyak dari usia tidak produktif (anak-anak
berusia 0-14 tahun dan orang tua berusia 65 tahun ke atas). Jumlah penduduk usia
produktif ini akan mencapai puncaknya pada tahun 2020-2035 pada saat angkanya
mencapai 70%.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 11
Ini berarti bahwa pada tahun 2020-2035 sumber daya manusia (SDM) Indonesia
usia produktif akan melimpah. SDM yang melimpah ini apabila memiliki
kompetensi dan keterampilan akan menjadi modal pembangunan yang luar biasa
besarnya. Namun apabila tidak memiliki kompetensi dan keterampilan tentunya
akan menjadi beban pembangunan. Oleh sebab itu tantangan besar yang dihadapi
adalah bagaimana mengupayakan agar SDM usia produktif yang melimpah ini
dapat ditransformasikan menjadi SDM yang memiliki kompetensi dan keterampilan
melalui pendidikan agar tidak menjadi beban.

Tantangan eksternal antara lain terkait daya saing Indonesia dalam


menghadapi tantangan globalisasi. Pada konteks yang lebih luas seluruh Negara
dihadapkan pada berbagai isu yang terkait dengan masalah lingkungan hidup,
kemajuan teknologi dan informasi, kebangkitan industri kreatif dan budaya, dan
perkembangan pendidikan di tingkat internasional. Arus globalisasi seperti dapat
terlihat di World Trade Organization (WTO), Association of Southeast Asian
Nations (ASEAN) Community, Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC), dan
ASEAN Free Trade Area (AFTA). Tantangan eksternal juga terkait dengan
pergeseran kekuatan ekonomi dunia, pengaruh dan imbas teknosains serta mutu,
investasi, dan transformasi bidang pendidikan.

Keikutsertaan Indonesia di dalam studi International Trends in International


Mathematics and Science Study (TIMSS) dan Program for International Student
Assessment (PISA) sejak tahun 1999 menunjukkan bahwa capaian anak-anak
Indonesia belum menunjukkan kesejajarang mutu pendidikan bangsa dibandingkan
dengan yang dapat dicapai oleh bangsa-bangsa lain.

Tantangan internal yang tidak kalah penting adalah terkait dengan


penduduk Indonesia pada usia produktif (15-64 tahun) lebih banyak dari usia tidak
produktif (anak-anak berusia 0-14 tahun dan orang tua berusia 65 tahun ke atas).
Perkembangan akan mencapai puncaknya pada tahun 2020-2035 pada saat
mencapai 70% pada kelompok usia produktif. Tantangannya adalah bagaimana
mengupayakan agar sumberdaya manusia usia produktif yang melimpah ini
ditransformasikan menjadi sumberdaya manusia yang memiliki kompetensi dan
keterampilan.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 12
Pengembangan Kurikulum 2013 berdasarkan enam prinsip utama, yaitu:
 Pertama, standar kompetensi lulusan diturunkan dari kebutuhan.
 Kedua, standar isi diturunkan dari standar kompetensi lulusan melalui
kompetensi inti yang bebas mata pelajaran.
 Ketiga, semua mata pelajaran harus berkontribusi terhadap pembentukan
sikap, keterampilan, dan pengetahuan peserta didik.
 Keempat, mata pelajaran diturunkan dari kompetensi yang ingin dicapai.
 Kelima, semua mata pelajaran diikat oleh kompetensi inti.
 Keenam, keselarasan tuntutan kompetensi lulusan, isi, proses
pembelajaran, dan penilaian.

Penerapan kurikulum berjalan searah dengan perubahan yang terus berjalan


baik pada lingkungan internal dan eksternal sekolah dalam menghadapi globalisasi
dan tuntutan masyarakat Indonesia masa depan.

B. Analisis Konteks

Dinamika pembangunan bangsa telah berdampak timbulnya perubahan pada


lingkungan internal sekolah. Perkembangan ilmu pengetahuan, interaksi sosial
yang cepat berubah, dukungan teknologi televisi dan penggunaan handphone telah
mengubah prilaku warga sekolah secara nyata. Peradaban sekitar sekolah berubah
pula dengan cepat. Fenomena ini telah mendatangkan tantangan baru pada sistem
pendidikan sekolah karena sekolah menjadi bagian dari sistem sosial pada konteks
kehidupan abad ke-21 baik pada dimensi lokal, nasional, dan global.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 13
Kebutuhan siswa berdasarkan kerangka kompetensi dalam dikelompokan pada
pengembangan hidup dan karir, belajar dan berinovasi, serta melek informasi dan
teknologi informasi.

Kompensi pengembangan hidup dan karir meliputi;


 Memiliki daya fleksibelitas dan adaptif.
 Menumbuhkan daya inisiatif dan mandiri.
 Mengembangkan kecerdasan sosial dan budaya.
 Mengembangkan daya produktif dan akuntabel.
 Mengembangkan kompetensi kepemimpinan dan tangggung jawab.
Mengembangkan kompetensi belajar dan berinovasi meliputi;
 Terampil berkreasi dan berinovasi.
 Terampil berpikir kritis dalam menyelesaikan masalah.
 Terampil berkomunikasi dan berkolaborasi untuk meningkatkan efektivitas
belajar.
Teknologi komunikasi dan informasi berkembang cepat. Pada bidang ini siswa
perlu meningkatkan kompetensi dalam tiga bidang utama, yaitu;
 Mampu mengelola informasi
 Mampu menggunakan media
 Terampil menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.
Karakteristik kompetensi abad 21 berdampak pada strategi pembelajaran.
Untuk mengembangkan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan siswa
diperlukan strategi pembelajaran yang sesuai sebagaimana terlihat dalam diagram
di bawah ini.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 14
Pembelajaran tidak hanya mengembangakn pengetahuan, namun perlu
menyeimbangkan kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Sikap
dikembangkan terintegrasi dalam aktivitas belajar. Pengetahuan meliputi
penguasaan fakta, konsep, prosedur, dan metakognitif sehingga siswa dapat
mengembangkan kreativitas dan inovasinya. Keterampilan meliputi berkomunikasi
dan berkolaborasi, keterampilan mendayagunakan informasi dan teknologi
komunikasi, serta media. Karena itu penilaian selain tes, juga termasuk portofolio
yang menekankan pada pemanfaatan umpan balik berdasarkan kinerja belajar
peserta didik.

Pembelajaran harus terintegrasi dengan lingkungan sehingga siswa dapat


menggunakan fenomena lingkungan sekitar. Pembelajaran berbasis konteks dengan
pendekatan kolaboratif sehingga siswa mendapatkan pengalaman belajar yang
relevan dengan konteks kehidupan. Untuk itu diperlukan guru yang lebih
professional yang dapat meningkatkan pengetahuan, terampil berpikir kritis, dan
sikap mental yang tangguh yang ditunjukkkan dengan karater pribadi yang
bertanggung jawab, memiliki jiwa sosial, toleran, berdisiplin, tepat waktu, dan
dapat menempatkan diri dengan baik dalam perubahan sosial yang dinamis yang
didukung dengan keimanan yang tangguh.

C. Perubahan Mindset (Pola Pikir)


Keberhasilan sekolah beradaptasi dalam mengawal perubahan kurikulum
ditentukan oleh sikap berterima seluruh warga sekolah terhadap rencana
perubahan. Sikap berterima sangat penting sebagai dasar untuk melaksanakan
aktivitas susulan yang lebih tinggi yaitu menjalankan, menghargai, mengahayati,
dan mengamalkan. Sikap tersebut harus dibuktikan dengan kesiapan menanggung
resiko akibat melaksanakan perubahan yang memerlukan proses belajar untuk
meningkatkan pengetahuan baru, penguasaan strategi baru, penguasaan
kebiasaan-kebiaasaan baru sehingga memerlukan proses dan waktu belajar lebih
banyak.
Kunci sukses melaksanakan perubahan adalah perubahan pola pikir dalam
perencanan dan pengaturan pembelajaran sebagai basis penyelenggaraan
kegiatan. Perubahan pola pikir direalisasikan dalam pemenuhan tujuan yang
terukur pada tiap indikator dengan target yang paling tinggi yang mungkin sekolah
capai. Dalam hal ini sekolah perlu menetapkan standar pencapaian yang ditunjang
dengan harapan dan keyakinan yang tinggi. Lebih tinggi daripada itu, sekolah akan
membangun komitmen yang lebih tinggi.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 15
 Penyempurnaan Pola Pikir

Kurikulum 2013 dikembangkan dengan penyempurnaan pola pikir


sebagai berikut:
 pola pembelajaran yang berpusat pada guru menjadi pembelajaran
berpusat pada peserta didik. Peserta didik harus memiliki pilihan-pilihan
terhadap materi yang dipelajari untuk memiliki kompetensi yang sama;

 pola pembelajaran satu arah (interaksi guru-peserta didik) menjadi


pembelajaran interaktif (interaktif guru-peserta didik-masyarakat-
lingkungan alam, sumber/ media lainnya);

 pola pembelajaran terisolasi menjadi pembelajaran secara jejaring


(peserta didik dapat menimba ilmu dari siapa saja dan dari mana saja
yang dapat dihubungi serta diperoleh melalui internet);

 pola pembelajaran pasif menjadi pembelajaran aktif-mencari


(pembelajaran siswa aktif mencari semakin diperkuat dengan model
pembelajaran pendekatan sains);

 pola belajar sendiri menjadi belajar kelompok (berbasis tim);

 pola pembelajaran alat tunggal menjadi pembelajaran berbasis alat


multimedia;

 pola pembelajaran berbasis massal menjadi kebutuhan pelanggan (users)


dengan memperkuat pengembangan potensi khusus yang dimiliki setiap
peserta didik;

 pola pembelajaran ilmu pengetahuan tunggal (monodiscipline) menjadi


pembelajaran ilmu pengetahuan jamak (multidisciplines); dan

 pola pembelajaran pasif menjadi pembelajaran kritis.

 Penguatan Tata Kelola Kurikulum

Pelaksanaan kurikulum selama ini telah menempatkan kurikulum sebagai


daftar matapelajaran. Pendekatan Kurikulum 2013 untuk Sekolah
Dasar/Madrasah Ibtidaiyah diubah sesuai dengan kurikulum satuan pendidikan.
Oleh karena itu dalam Kurikulum 2013 dilakukan penguatan tata kelola sebagai
berikut:
 tata kerja guru yang bersifat individual diubah menjadi tata kerja yang
bersifat kolaboratif;

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 16
 penguatan manajeman sekolah melalui penguatan kemampuan
manajemen kepala sekolah sebagai pimpinan kependidikan (educational
leader); dan

 penguatan sarana dan prasarana untuk kepentingan manajemen dan


proses pembelajaran.

Penguatan Materi

Penguatan materi dilakukan dengan cara pendalaman dan perluasan


materi yang relevan bagi peserta didik.

D. Rasional Kurikulum
Tantangan internal lainnya terkait dengan faktor perkembangan penduduk
Indonesia dilihat dari pertumbuhan penduduk usia produktif di tengah persaingan
antarbangsa yang semakin kritis. Dilihat dari kesiapan dunia pendidikan, sekolah
kami belum dapat menghasilkan mutu lulusan yang dapat bersaing kuat dalam
dinamika perkembangan nasional dan global.
1) Persepsi masyarakat terhadap kurikulum 2006
• Terlalu menitikberatkan pada aspek kognitif
• Beban belajar siswa terlalu berat
• Kurang bermuatan karakter
2) Kondisi negatif yang berkembang pada ranah sosial
• Meningkatnya perkelahian pelajar
• Meningkatnya penggunaan narkoba.
• Meningkatnya prilaku yang menyimpang.
• Rendahnya toleransi dalam kehidupan sosial.
• Berkembangnya sadisme.
3) Kondisi persaingan pelajar dalam konteks lokal dan global.
• Pelajar Indonesia kalah bersaing dalam mengerjakan soal sepeti yang
digunakan oleh TIMSS dan PIRLS yang membagi soal-soalnya menjadi empat
katagori:
– Low mengukur kemampuan sampai level knowing
– Intermediate mengukur kemampuan sampai level applying
– High mengukur kemampuan sampai level reasoning
– Advance mengukur kemampuan sampai level reasoning with
incomplete information
• Lulusan satuan pendidikan belum menunjukkan daya saing kuat dalam
persaingan nasional dan global sebagaimana yang

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 17
• Keunggulan kompetitif siswa, guru, kepala sekolah, dan sekolah dalam
konteks provinsi, nasional, apalagi internasional belum tercapai.
• Nilai siswa dalam persaingan UN antar sekolah belum dalam posisi terbaik
pada tingkat kabupaten, provinsi, atau nasional.
• Rasa kebanggaan siswa terhadap sekolah belum mencapai tingkat
keunggulan karena sekolah masih kalah unggul dalam berbagai indikator
mutu persaingan antar sekolah.

4) Pada kelompok pendidik, pada tingkat satuan pendidikan masih terkendala


dengan kesenjangan Antara fakta dengan realita pada berbagai komponen
berikut:
• Kompetensi dalam belum semua guru dapat merumuskan indikator
pencapaian kompetensi pada kecakapan berpikir level tinggi.
• Belum semua guru mampu merumuskan RPP secara mandiri untuk memenuhi
kebutuhan siswa belajar secara kreatif dan inovatif karena itu guru masih
memenuhi kebutuhan RPP dengan copy-paste.
• Belum semua guru dapat menerapkan strategi pembelajaran siswa aktif,
kreatif, inovatif, dan kompetitif.
• Belum semua guru terampil mengembangkan instrument penilaian yang
memenuhi kriteria standar level reasoning dan mengukur kemampuan
sampai level reasoning with incomplete information
• Kedalaman keluasan materi pelajaran meliputi tiga dimensi yang
digambarkan setiap level memiliki jalur yang berbeda.

• Pada gambar terlihat bahwa pengembangan sikap, pengetahuan, dan


keterampilan melalui jalur yang berbeda. Itu berarti bahwa siswa yang telah
berkembang pengetahuaannya belum tentu berkembang sejalan dengan
Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 18
ranah lainya. Oleh karena itu, tiap memerlukan strategi pengembangan
yang berbeda dari yang lainnya.

• Pengembangan sikap mengacu pada teori Krathwhol yang meliputi tahap


menerima,menjalankan, menghargai, menghayati, dan mengamalkan.
Pengembangan keterampilan berpikir merujuk pada teori Dyers yang
meliputi mengamati, menanya, mencoba, mengolah, menyaji, menalar,
dan mencipta. Pengembangan pengetahuan merujuk pada teori Bloom yang
menggambarkan tahapan kecakapan berpikir, meliputi tingkatan
mengetahui, memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi.

• Penguasaan pengetahuan siswa ditandai dengan penguasaan fakta, konsep,


prosedur, dan metakognitif. Keempat tingkat penguasaan tersebut terkait
erat dengan pendekatan saintifik. Penguasaan fakta terkait erat dengan
pengenalan fenomena, penguasaan konsep terkait pada penguasaan teori,
penguasaan prosedur terkait erat dengan penerapan teori dalam kegiatan
praktis sehari-hari, dan penguasaan metakognitif berkaitan dengan
kemampuan belajar tentang bagaimana cara belajar atau berpikir tentang
cara berpikir

E. Elemen Perubahan
Perubahan dari kurikulum 2006 ke kurikulum 2013, mengandung konsekuensi
ada pergeseran pokok pada standar SKL, isi, proses, dan penilaian. Agar menjadi
dasar bagi sekolah untuk penentuan program, perlu analisis yang lebih rinci Ada
pun beberapa komponen pergeseran penting dapat dilihat pada uraian berikut:
1. Pergeseran Kompetensi standar kompetensi lulusan (SKL)
Yang Lalu Elemen Perubahan
1) SKL, SK, KD, dan Indikator Terstruktur dalam SKL,
Kompetensi Kompetensi Inti (KI), Kompetensi
Dasar, Indikator Kompetensi (IK).
Kompetensi inti mengikat
kompetensi-kompetensi dasar.
2) Faktual: Lebih menitikberatkan Menunjukkan perilaku yang
pada pengembangan kompetensi mencerminkan sikap orang
pada dimensi kognitif. beriman, berahlak mulia, percaya
diri, dan bertanggung jawab dalam
berinteraksi secara epektif dengan
lingkungan
Memiliki kemampuan pikir dan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 19
tindak yang efektif dan kreatif.
Memiliki pengetahuan faktual dan
konseptual yang berwawasan
kemanusiaan, lingkungan,
kebangsaan, kenegaraan,
peradaban.
Pembelajaran mengembangkan
kemampuan menguasai fakta,
konsep, prosedur, metakognitif.

3) SKL pada tiap mata pelajaran SKL dikembangkan menjadi


dikembangkan secara lepas kompetensi inti sebagai pengikat
dan acuan bagi pengembangan
kompetensi dasar.

2. Pergeseran Standar Isi


Yang Lalu Elemen Perubahan
4) Secara faktual kurikulum masih Kurikulum holistik dan integratif
belum optimal memberikan yang berfokus pada alam, sosial,
kepada peserta didik untuk dan budaya
mempelajari permasalahan di
lingkungan masyarakatnya dan
mengaplikasikannya dalam
kehidupan sehari-hari.
5) Secara faktual pembelajaran Pendekatan pembelajaran tematik
tematik di SD diberikan hanya di integratif pada semua jenjang
kelas I, II dan III saja. kelas.
6) Secara faktual dalam pembelajaran menggunakan
pembelajaran siswa pada pendekatan saintifik, sehingga
umumnya hanya menerima apa memiliki perilaku khas yang berkaitan
yang diberikan guru saja, dengan kebutuhan siswa pada
sehingga daya inisiatif dan hidupnya, meliputi;
kreativitas berkarya yang tidak Domain sikap : menerima,
optimal. mejalankan, menghargai, menghayati,
dan mengamalkan.
Domain keterampilan: mengamati,
menanya, mencoba, mengolah,
menyaji, menalar, dan mencipta.
Domain pengetahuan: mengetahui,
memahami, menerapkan,

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 20
menganalisis, dan mengevaluasi.
7) Jumlah mata pelajaran untuk SD Jumlah mata pelajaran dikurangi,
sebanyak 10 mata pelajaran dan tetapi jam belajar untuk setiap mata
untuk SMP 12 mata pelajaran pelajaran maupun keseluruhan
ditambah. Jumlah mata pelajaran di
SD menjadi 6 MP dan untuk SMP
menjadi 10 MP.
8) Jam belajar di SD untuk kelas I, Jam belajar di SD untuk kelas I, II, III
II, III masing masing 26, 27, dan masing masing 30, 32, dan 34 jam,
27 jam, dan untuk kelas IV, V dan untuk kelas IV,V dan VI adalah 36
dan VI masing-masing 32 Jam Jam Pelajaran
Pelajaran
9) Secara faktual pembelajaran di Pembelajaran kontekstual dan
kelas masing-masing berdiri terpadu di SMP merupakan pemaduan
sendiri materi yang dipelajari dengan
pengalaman keseharian siswa akan
menghasilkan dasar-dasar
pengetahuan yang mendalam. Siswa
akan mampu menggunakan
pengetahuannya untuk menyelesaikan
masalah-masalah baru dan belum
pernah dihadapinya dengan
peningkatan pengalaman sehingga
dapat diterapkan dalam kehidupan
sehari-hari.dengan memadukan
materi pelajaran yang telah
diterimanya di sekolah.
10) Secara faktual TIK merupakan TIK menjadi media semua mata
salah satu mata pelajaran. pelajaran di SMP

3. Pergeseran pada proses pembelajaran (Standar Proses)


Yang Lalu Elemen Perubahan
11) Faktual, pembelajaran berpusat Pembelajaran berpusat pada siswa.
pada guru. Guru berbicara dan Memperhatikan siswa berinteraksi,
siswa mendengar dan menyimak, beragumen, berdebat, dan
dan menulis. Guru mengajar. berkolaborasi. Guru menjadi
fasilitator.
Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 21
12) Faktual, pembelajaran satu arah, Pembelajaran interkatif.
guru mengajari siswa. Guru berusaha membuat kelas
semenarik mungkin dengan
menggunakan pendekatan tematik
integratif, sains, kontekstual yang
terencana.
13) Pembelajaran menerapkan model Pembelajaran dalam konteks
isolasi, sebelumnya siswa bertanya jejaring.
kepada guru dan berguru pada Sekarang siswa menimba ilmu dari
buku yang ada di dalam kelas berbagai sumber; dari siapa saja,
semata dari mana saja, dari internet, dari
perpustakaan sekolah, dari hasil
praktik di luar kelas, dari praktik di
dalam kelas, dari pengalaman
teman-teman, dari pengalaman
orang-orang sukses.
14) Faktual banyak guru melaksanakan Pembelajaran siswa aktif. Sekarang
pembelajaran model siswa pasif. guru memfasilitasi siswa aktif
Siswa mendengarkan yang guru dengan cara merumuskan berbagai
sampaikan agar peserta didik pertanyaan yang ingin mereka cari
mengerti. jawabannya.
15) Faktual, pembelajaran Pembelajaran menggunakan contoh
disampaikan secara verbal dan yang diperoleh dari analisis bacaan,
abstrak. Contoh-contoh diberikan dari kenyataan pada kehidupan
guru yang artifisial (buatan atau sehari-hari hasil pengamatan dan
bukan diangkat dari fakta yang pengalaman belajar siswa.
sesungguhnya).
16) Faktual pembelajaran Pembelajaran berbasis tim. Guru
mengembangkan kapasitas tiap mengembangkan kapasitas belajar
individu. individu melalui kerja sama dalam
kelompok. Belajar merupakan
proses interaksi sosial dengan
sesama siswa yang saling mengasah,
saling membantu untuk meraih
keberhasilan kelompok dan
keberhasilan individu.
17) Faktual: Proses pembelajaran Pembelajaran menstimulasi seluruh
menstimulasi indra lihat dan panca indra, komponen jaSMKni dan
dengar. rohani terlibat aktif dalam kegiatan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 22
belajar.
18) Faktual: Pembelajaran mencukup Memberdayakan perilaku khas
materi yang luas dengan dengan menggunakan kaidah
menganggap semua materi perlu keterikatan dengan
diberikan. menyederhanakan kurikulum,
mengurangi mata pelajaran, dan
menambah jam belajar.

4. Pergeseran pada Standar Penilaian


YANG LALU ELEMEN PERUBAHAN
19) Faktual: pada umumnya Penilaian otentik, menggunakan
penilaian masih menggunakan penilaian acuan patokan (PAP),
bentuk tes. berbasis kompetensi, memanfaatkan
portofolio sebagai gambaran
perkembangan hasil belajar dalam
bentuk pengukuran sikap, penilaian
hasil karya berupa tugas, proyek
dan/atau produk.
20) Faktual: penilaian lebih Penilaian mencakup SKL, KI, dan KD
dominan menekankan pada yang meliputi sikap, keterampilan, dan
penguasaan materi pelajaran. sikap
21) Faktual: Rapot berisi nilai yang Rapot berisi laporan perkembangan
siswa capai sehingga laporan belajar siswa secara deskriptif yang
hasil belajar lebih menekankan merekam seimbang pencapaian pada
pada hasil pada dimensi kompetensi sikap, keterampilan, dan
kognitif. pengetahuan.

F. Strategi Implementasi
Kepala sekolah merupakan salah satu penentu keberhasilan sekolah. Dalam
perannya kepala sekolah menjadi pemimpin perubahan, pemimpin pembelajaran,
dan arsitek pengembang kultur sekolah. Dalam ketiga peran penting ini kepala
sekolah wajib menetapkan tujuan yang jelas, memiliki strategi yang tepat untuk
mencapi tujuan dan menjamin bahwa recana yang ditetapkannya dapat berproses
dan mencapai hasil yang diharapkannya.
Keunggulannya ditentukan oleh keberhasilannya dalam memfasilitasi guru
mengajar dan murid belajar efektif. Kapasitas dan kapabelitas pengetahuan dan
keterampilan sangat menentukan. Oleh karena itu daya belajarnya perlu terus
dikembangkan agar adaptif dalam mengikuti perkembangan dan perubahan sistem
Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 23
pembelajaran. Kunci suksesnya ada pada kemampuan mengembangkan sekolah
sebagai organisasi pembelajar.
Tugas kepala sekolah sebagai manajer dalam pengembangan kurikulum dan
kegiatan pembelajaran harus diarahkan pada tujuan pendidikan nasional dengan
mengembangkan perencanaan, melaksanakan, dan melakukan monitoring,
evaluasi, serta pelaporan. Pelaksanaan program kegiatan sekolah/madrasah
dengan prosedur yang tepat serta merencanakan tindak lanjut (Permendiknas
Nomor13 Tahun 2007 Lampiran Bagian B butir 2.10 dan 2.16).
Kepemimpinan kepala sekolah perlu penekanan pada peningkatan
kompetensi supervisi akademik pengawas maupun kepala sekolah. Tugas penting
lain membimbing guru dalam mengelola silabus, memilih dan menggunakan
strategi/metode/teknik pembelajaran, menyusun RPP, melaksanakan kegiatan
pembelajaran/bimbingan (di kelas, laboratorium, atau di lapangan),
menggunakan dan mengelola media pembelajaran,memotivasi guru untuk
memanfaatkan teknologi informasi dalam pembelajaran(Permendiknas Nomor 12
Tahun 2007 Lampiran Bagian B butir 2.3).
Standar Nasional Pendidikan diintegrasikan dalam sistem yang terlihat pada
gambar di bawah ini.

Pemantauan dalam proses pembelajaran merupakan kegiatan pengamatan,


pencatatan, perekaman, wawancara, dan dokumentasi yang dilakukan oleh kepala
sekolah dan pengawas sekolah kepada guru melalui kegiatan pendampingan.
Pemantauan proses pembelajaran dilakukan pada tahap perencanaan,
pelaksanaan, dan penilaian hasil pembelajaran (Permendiknas Nomor 41 Tahun
2007, Lampiran Bagian V A).
Supervisi proses pembelajaran merupakan kegiatan yang dilakukan oleh
kepala dan pengawas satuan pendidikan dengan cara pemberian contoh, diskusi,

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 24
pelatihan, dan konsultasi. Supervisi pembelajaran dilakukan pada tahap
perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian hasil pembelajaran (Permendiknas
Nomor 41 Tahun 2007, Lampiran Bagian V B).
Evaluasi proses pembelajaran diselenggarakan dengan cara membandingkan
proses pembelajaran yang dilaksanakan guru dengan standar proses,
mengidentifikasi kinerja guru dalam proses pembelajaran sesuai dengan
kompetensi guru. Evaluasi proses pembelajaran memusatkan pada ke seluruhan
kinerja guru dalam proses pembelajaran (Permendiknas Nomor 41 Tahun 2007,
Lampiran Bagian V C). Pelaporan hasil proses pembelajaran merupakan hasil
kegiatan pemantauan, supervisi, dan evaluasi proses pembelajaran (Permendiknas
Nomor 41 Tahun 2007, Bab V D).
Tindaklanjut pengawasan proses pembelajaran adalah penguatan dan
penghargaan diberikan kepada guru yang telah memenuhi standar. Teguran yang
bersifat mendidik diberikan kepada guru yang belum memenuhi standar. Guru
diberi kesempatan untuk mengikuti pelatihan/penataran Iebih lanjut
(Permendiknas Nomor 41 Tahun 2007, Lampiran Bagian V E).
Keseluruhan strategi diikat dalam dinamika kinerja guru sesuai dengan PP46
tahun 2011 tentang penilaian prestasi kerja pegawai negeri sipil, dalam hal ini
penilaian kierja guru.
G. Penjabaran SKL ke Indikator Pencapaian Kompetensi

Standar Kompetensi Lulusan adalah kriteria mengenai kualifikasi


kemampuan lulusan yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Titik
tekan pengukuran keberhasilan satuan pendidikan dimulai dari penjabaran SKL ke
Indikator Pencapaian Kompetensi.
Untuk mengetahui ketercapaian dan kesesuaian antara Standar Kompetensi
Lulusan dengan Pecapaian Kompetensi Tingkat Satuan Pendidikan, yang diukur
dengan indikator pencapaian kompetensi yang ditetapkan guru dalam kegiatan
belajar. Indikator pencapaian kompetensi mesti memenuhi persyaratan mutu
seperti menggambarkan kecakapan berpikir kritis level tinggi misalnya,
menggunakan skala berpikir menurut Bloom pada level kognitif dari tiga ke atas.
Ada pun contoh indikator pencapaian kompetensi yang diturunkan dari KI-3
dan KI-4 yang diikat dengan KI-1 dan KI-2 sebagaimana dipersyaratkan pada
kurikulum 2013 dapat dilihat pada contoh:
No. Dimensi Indikator Level Berpikir
1 Pengetahuan Menentukan jenis teks dari hasil Evaluasi
analisis ciri-ciri strukturnya dengan
kerja sama dalam kelompok.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 25
(perpaduan KI-3 dengan KI-2)
2 Keterampilan Mengkomunikasikan teks eksposisi Berkreasi
hasil kreasi baru yang dikembangkan
dari contoh yang ada dengan
mensyukuri atas nikmat kemampuan
dapat menyelesaikan tugas dengan
baik
(perpaduan KI-4 dengan KI-1)

Untuk meningkatkan kemampuan guru dalam merumuskan indikator


pencapaian kompetensi digunakan format perumusan indikator pencapaian
(terlampir).
H. Pembelajaran
Proses pembelajaran sedapat mungkin memenuhi kriteria interaktif,
inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi peserta didik untuk
berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas,
dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta
psikologis peserta didik. Oleh karena itu satuan pendidikan melakukan
perencanaan pembelajaran untuk mendisain skenario pembelajaran yang sesuai
dengan kebutuhan karakteristik siswa yang pada satuan pendidikan.
Perencanaan pembelajaran juga perlu dikembangkan untuk meningkatkan
efektivitas pelaksanaan proses pembelajaran memenuhi prosedur yang ditetapkan
dalam perencanaan yang direalisasikan dalam pelaksanaan. Karena itu,
pembelajaran harus memenuhi empat belas prinsip berikut;
1) dari pesertadidik diberitahu menuju pesertadidik mencari tahu;
2) dari guru sebagai satu-satunya sumber belajarmenjadi belajar berbasis
aneka sumberbelajar;
3) dari pendekatan tekstual menuju proses penguatan penggunaan
pendekatan ilmiah;
4) dari pembelajaran berbasis konten menuju pembelajaran berbasis
kompetensi;
5) dari pembelajaran parsial menuju pembelajaran terpadu;
6) dari pembelajaran yang menekankan jawaban tunggal menuju
pembelajaran dengan jawaban yang kebenarannya multi dimensi;
7) dari pembelajaran verbalisme menuju keterampilan aplikatif;
8) peningkatan keseimbangan antara keterampilan fisikal (hardskills) dan
keterampilan mental (softskills);

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 26
9) pembelajaran yang mengutamakan pembudayaan dan pemberdayaan
peserta didik sebagai pembelajar sepanjang hayat;
10) pembelajaran yang menerapkan nilai-nilai dengan memberi keteladanan
(ing ngarso sung tulodo), membangun kemauan (ing madyo mangun karso),
dan mengembangkan kreativitas peserta didik dalam proses pembelajaran
(tut wuri handayani);
11) pembelajaran yang berlangsung di rumah, di sekolah, dan di masyarakat;
12) pembelajaran yang menerapkan prinsip bahwa siapa saja adalah guru,
siapa saja adalah siswa, dan di mana saja adalah kelas.
13) Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan
efisiensi dan efektivitas pembelajaran; dan
14) Pengakuan atas perbedaan individu dan latar belakang budaya peserta
didik.
Karakteristik pembelajaran dipengaruhi dengan karaktersitik kompetensi
beserta perbedaan lintasan perolehan yang hendak diwujudkan. Untuk
memperkuat keseimbangan antardimensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan
maka pelaksanaan pembelajaran perlu dikembangkan untuk memberikan
pengalaman belajar yang seluas-luasnya kepada peserta didik. Untuk
meningkatkan pencapaian kompetensi, pembelajaran perlu diperkuat dengan
penerapan pendekatan ilmiah (scientific), tematik terpadu (tematik antarmata
pelajaran), tematik (dalam suatu mata pelajaran), pembelajaran berbasis
penyingkapan/penelitian (discovery/inquiry learning).
Untuk mendorong pengembangan peserta didik sehingga menghasilkan karya
kontekstual, baik individual maupun kelompok maka sangat pembelajaran
menggunakan metode berbasis karya dan pemecahan masalah (project based
learning).
 Perencanaan Pembelajaran
 Pengelolaan Kompetensi Dasara
 Perumusan Indikator Pencapaian Kompetensi
 Perumusan Instrumen Penilaian
 Pelaksanaan Pembelajaran
 Pendayagunaan TIK
 Pelaksanaan Pembelajaran

I. Penilaian
Penilaian pendidikan adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi
untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik mencakup: penilaian
otentik, penilaian diri, penilaian berbasis portofolio, ulangan, ulangan harian,
Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 27
ulangan tengah semester, ulangan akhir semester, ujian tingkat kompetensi, ujian
mutu tingkat kompetensi, ujian nasional, dan ujian sekolah/madrasah.
Pemenuhan Standar Penilaian bertujuan untuk menjamin: a. perencanaan
penilaian peserta didik sesuai dengan kompetensi yang akan dicapai; b.
pelaksanaan penilaian peserta didik secara profesional, terbuka, edukatif, efektif,
efisien, dan sesuai dengan konteks sosial budaya; dan c. pelaporan hasil penilaian
peserta didik secara objektif, akuntabel, dan informatif.
Perbaikan mutu dalam pelaksanaan penilaian menggunakn acuan yang diurai
sebagai dalam gambar yang mengintegrasikan potensi sekolah, pendidik, siswa,
dan pemberintah yang terintegrasi dalam sistem seperti yang dapat dilihat dalam
gambar berikut;

Penilaian paling utama adalah efektifnya peran pendidik dalam menilai


dalam bentuk tes dan non tes yang dilakukan melalui ulangan dan penugasan,
pengamatan, untuk mengukur kompetensi peserta didik secara berkelanjutan,
memantau kemajuan, dan memperbaiki hasil belajar peserta didik pada tiga ranah
sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara seimbang. Namun demikian untuk
memperoleh transparansi dan keseimbangan perlu diperhatikan pula penilain oleh
peserta didik.
Penilaian untuk ranah pengetahuan menggunakan tes dan penilaian
uatentik. Tes dapat menggunakan instrumen penilaian pilihan ganda atau uraian.
Penilaian Penilaian Autentik merupakan penilaian yang dilakukan secara
komprehensif untuk menilai mulai dari masukan (input), proses, dan keluaran
(output) pembelajaran. (Permendikbud No 66/2013). Penilaian Autentik adalah
penilaian yang mengharuskan siswa untuk menunjukkan pengetahuan (knowledge),

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 28
sikap (affective), keterampilan (skills) dan kemampuannya (ability) dalam situasi
yang nyata /real life situations . (Popham, 1995; Bookhart, 2001).
Prosedur penilaian dalam pelaksanaan matrikulasi memenuhi standar
proses sebagai berikut:

Langkah penting bagi sekolah adalah menyusun persiapan program penilain,


dalam hal sekolah perlu mengarahkan guru menganalisis KD, menyiapkan kisi-kisi
instrumen menyusun instrumen, dan menggunakan instrumen penilaian. Penilaian
meliputi sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
Penilaian sikap sekolah lakukan melalui beberapa teknik berikut:
1. Penilaian kompetensi sikap dilakukan melalui observasi, penilaian diri (self
assessment), penilaian antarpeserta didik (peer assessment), dan jurnal.
2. Instrumen observasi, penilaian diri, dan penilaian antarpeserta didik berupa
daftar cek (check list) atau skala penilaian (rating scale) disertai rubrik.
3. Rubrik adalah daftar kriteria yang menunjukkan kinerja, aspek yang akan
dinilai, dan gradasi mutu.
4. Jurnal berupa catatan guru tentang kekuatan, kelemahan, sikap dan
perilaku peserta didik di dalam dan di luar kelas .
Contoh penilaian sikap santun dapat menggunakan rubrik seperti contoh di
bawah ini.

KRITERIA INDIKATOR
Sangat Baik (SB) Selalu santun dalam bersikap dan bertutur kata kepada
guru dan teman – Sudah konsisten
Baik (B) Sering santun dalam bersikap dan bertutur kata kepada
guru dan teman – Mulai konsisten

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 29
Cukup (C) Kadang-kadang santun dalam bersikap dan bertutur
kata kepada guru dan teman – Belum konsisten
Kurang (K) Tidak pernah santun dalam bersikap dan bertutur kata
kepada guru dan teman – Tidak konsisten

Penilaian diri siswa kami gunakan matrik berikut:

Kriteria Sikap
Profil sikap
No Nama Semangat Pedul
Santun secara umum
Belajar i
1 Dewi B B C B
2 Aminah

Nilai yang diperoleh siswa B diperoleh dari rentang maksimal skor 4 pada
matrik berikut.

KRITERIA RENTANG SKOR


Sangat Baik (SB) 3.34 – 4.00
Baik (B) 2.34 – 3.33
Cukup (C) 1.34 – 2.33
Kurang (K) < 1.33

Rekapitulasi nilai sikap pada pelaksanaan matrikulasi dapat dilihat seperti


pada contoh berikut;

Profil sikap
Kriteria Sikap
secara umum
No Nama
Semangat
Santun Peduli
Belajar
1 Dewi B B C B

2 Aminah

Penilaian kompetensi pengetahuan siswa menggunakan model soal pilihan


gada dan soal uraian.
Contoh soal pilihan ganda (disalin dari pedoman penilaian direktoran PSMK)
Kompetensi Dasar:
3.8 Menganalisis sifat larutan elektrolit dan larutan non-elektrolit
berdasarkan daya hantar listriknya.
Indikator:

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 30
Disajikan tabel hasil percobaan uji larutan, peserta didik dapat menentukan
senyawa yang merupakan larutan elektrolit dan non-elektrolit dengan tepat
seperti tampak pada tabel berikut:

No larutan Pengamatan pada


Elektroda Lampu
(1) Tidak ada gelembung Padam
(2) Sedikit gelembung Padam
(3) Sedikit gelembung Redup
(4) Banyak gelembung Redup
(5) Banyak gelembung Menyala

Pasangan senyawa yang merupakan larutan elektrolit kuat dan non-


elektrolit berturut-turut ditunjukkan oleh larutan nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (3) dan (4)
D. (4) dan (5)
E. (5) dan (1) Kunci: E
Perhatikan pada soal pilihan ganda terdapat contoh indikator hasil belajar
yang digunanakan sebagai indikator soal. Sebelum menyelesikan soal siswa diminta
untuk memperhatikan data, dan data yang sesuai dengan pengalaman praktik.
Selanjutnya siswa dibimbing untuk mencoba menentukan data yang sesuai dengan
prinsip atau konsep.
Langkah berikutnya adalah mengambil kesimpulan dengan dilandasi dengan
argumentasi berdasarkan data dan penerapan konsep. Level berpikir pada soal itu
dapat dikelompokkan ke dalam evaluasi

Contoh soal uraian

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 31
Pada soal pilihan ganda menggunakan model percobaan dengan
memperhatikan data dan menerapkan konsep dalam perhitungan. Penilaian
menggunakan indikator aktivitas dan hasil. Aktivitas standar yang harus siswa
penuhi terbagi dalam dua kegiatan yaitu menghitung konstanta dan menentukan
nilai x. Setiap langkah kegiatan yang siswa lakukan diberi skor satu Sehingga 8
langkah standar siswa mendapat nilai 8.
Perhatikan format acuan penilaian berikut:

Penilaian Keterampilan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 32
Prinsip penilain memenuhi prosedur berikut:
1. Penilaian kompetensi keterampilan dilakukan melalui pengamatan
kinerja yang meminta peserta didik mendemonstrasikan kompetensi
tertentu, melalui tes praktik, proyek, atau penilaian portofolio.
2. Instrumen penilaian keterampilan berupa daftar cek (check list) atau
skala penilaian (rating scale) disertai rubrik
3. Tes praktik menuntut peserta didik melakukan keterampilan berupa
aktivitas yang sesuai dengan tuntutan kompetensi.
4. Proyek adalah tugas yang meliputi kegiatan perancangan, pelaksanaan,
dan pelaporan yang harus diselesaikan dalam waktu tertentu.
5. Penilaian portofolio dilakukan dengan cara menilai kumpulan karya
peserta didik dalam bidang tertentu yang bersifat reflektif integratif.
Penilaian menggunakan format acuan berikut:

N PENILAIAN
ASPEK YANG DINILAI
O 1 2 3
1 Merangkai alat
2 Pengamatan
3 Data yang diperoleh
4 Kesimpulan
Jumlah Skor yang diperoleh

Contoh aspek yang dinilai :

ASPEK PENILAIAN
YANG 1 2 3
DINILAI
Merangkai Rangkaian alat Rangkaian alat Rangkaian alat
alat tidak benar benar, tetapi tidak benar, rapi, dan
rapi atau tidak memperhatikan
memperhatikan keselamatan kerja
keselamatan kerja
Pengamata Pengamatan Pengamatan cermat, Pengamatan cermat
n tidak cermat tetapi mengandung dan bebas
interpretasi interpretasi
Data yang Data tidak Data lengkap, tetapi Data lengkap,
diperoleh lengkap tidak terorganisir, terorganisir, dan
atau ada yang salah ditulis dengan benar
tulis

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 33
Kesimpulan Tidak benar atau Sebagian kesimpulan Semua benar atau
tidak sesuai ada yang salah atau sesuai tujuan
tujuan tidak sesuai tujuan

Berdasarkan contoh guru dapat menentukan nilai yang diperoleh siswa


dengan nilai maksimal 4 kali 3 atau 12. Gunakan pula kriteri berikut:

KRITERIA RENTANG SKOR


Sangat Baik (SB) 3.34 – 4.00
Baik (B) 2.34 – 3.33
Cukup (C) 1.34 – 2.33
Kurang (K) < 1.33

Untuk melengkapi contoh yang guru gunakan sebagai acuan dalam


pelaksanaan penilaian, perhatikan contoh penilaian keterampilan berikut:

KRITERIA SKOR INDIKATOR

Kelancaran (fluency) 3 Lancar


2 Kurang lancer
1 Tidak ancar
Pengucapan (pronunciation) 3 Baik
2 Kurang baik
1 Tidak baik
Intonasi (Intonation) 3 Sesuai
2 Kurang sesuai
1 Tidak sesuai
Pilihan kata (Diction) 3 Tepat
2 Kurang tepat
1 Tidak tepat
Untuk mengolah peroleh nilai guru dapat menggunakan kriteria yang sama
seperti pada pelajaran fisika setelah mendapat nilai rata-rata dari keterampilan
berbahasa.
Jika sekolah memberikan tugas atau menggunakan metode proyek maka
penilaian dapat dilakukan dengan contoh format berikut:

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 34
Pada format acuan penilaian menggunakan skor lima. Untuk memasukan ke
dalam kriteria penilaian di atas, guru dapat mengkonversi nilai yang siswa peroleh
ke dalam persen dengan total nilai yang akan siswa peroleh 9 butir kali 5 sama
dengan 45. Persentase dari total nilai yang siswa peroleh dapat dikonversi ke skala
nilai 4. Jika siswa mendapat nilai 40 maka sama dengan (40/45 x 100 = 88%) x 4
atau sama dengan 3,55. Dengan demikian nilai akhirnya adalah Sangat Baik (SB)

1. Ketuntasan
 Peserta didik dinyatakan sudah tuntas belajar untuk KD pada KI-3 dan
KI-4 apabila hasil tes formatif mencapai nilai ≥ 2.66.
 Ketuntasan seorang peserta didik untuk KD pada KI-1 dan KI-2
dilakukan dengan memperhatikan aspek sikap pada KI-1 dan KI-2
untuk seluruh matapelajaran, yakni jika profil sikap peserta didik
secara umum berada pada kategori baik (B) menurut standar yang
ditetapkan.
 Implikasi dari ketuntasan:
 KD pada KI-3 dan KI-4: diberikan remedial individual sesuai dengan
kebutuhan kepada peserta didik yang memperoleh nilai < 2.66;
 KD pada KI-3 dan KI-4: diadakan remedial klasikal sesuai dengan
kebutuhan apabila > 75% peserta didik memperoleh nilai < 2.66;

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 35
 KD pada KI-3 dan KI-4: peserta didik yang memperoleh nilai > 2.66
dapat diberi pengayaan dan melanjutkan KD berikutnya ;
 Untuk KD pada KI-1 dan KI-2, pembinaan terhadap peserta didik yang
secara umum profil sikapnya belum berkategori baik dilakukan secara
holistik (oleh guru matapelajaran, guru BK, dan orang tua).
 Berdasarkan Permendikbud 81 A Tahun 2014 nilai ketuntasan terlihat pada
tabel berikut

NILAI KOMPETENSI

PREDIKAT
PENGETAHUA KETERAMPILAN SIKAP
N
A 4.00 4.00 SB
(Sangat
A- 3.66 3.66 Baik)
B+ 3.33 3.33 B
(Baik)
B 3.00 3.00
B- 2.66 2.66
C+ 2.33 2.33 C
(Cukup)
C 2.00 2.00
C- 1.66 1.66
D+ 1.33 1.33 K
(Kurang)
D 1.00 1.00

Warna hijau menandakan ketuntasan pada ketiga ranah.


Data pada matrik ditafsirkan sebagai berikut:
 Peserta didik dinyatakan sudah tuntas belajar untuk KD pada KI-3 dan
KI-4 apabila hasil tes formatif mencapai nilai ≥ 2.66.
 Ketuntasan seorang peserta didik untuk KD pada KI-1 dan KI-2
dilakukan dengan memperhatikan aspek sikap pada KI-1 dan KI-2
untuk seluruh matapelajaran, yakni jika profil sikap peserta didik
secara umum berada pada kategori baik (B) menurut standar yang
ditetapkan.
 KD pada KI-3 dan KI-4: diberikan remedial individual sesuai dengan
kebutuhan kepada peserta didik yang memperoleh nilai < 2.66;
 KD pada KI-3 dan KI-4: diadakan remedial klasikal sesuai dengan
kebutuhan apabila > 75% peserta didik memperoleh nilai < 2.66;

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 36
 KD pada KI-3 dan KI-4: peserta didik yang memperoleh nilai > 2.66
dapat diberi pengayaan dan melanjutkan KD berikutnya ;
 Untuk KD pada KI-1 dan KI-2, pembinaan terhadap peserta didik yang
secara umum profil sikapnya belum berkategori baik dilakukan secara
holistik (oleh guru matapelajaran, guru BK, dan orang tua).

Untuk mendapatkan nilai akhir matrikulasi pada komponen pengetahuan dan


keterampilan dapat dilihat dalam tabel dibawah ini

Nilai NILAI Nilai


RAPOR (LCK)
Sikap Pengetahuan Keterampilan
NAM

RERAT
A
KD-3.1
KD-3.2

KD-3.1

KD-3.2

KD-3.1
KD-3.2
RERAT

RERAT

Angka

Pred.
A

1 Dewi … … … 3.3 3.0 3.1 … . … 3.00 B


3 0 6 .

2 ... LCK

Perhatikan bahwa nilai untuk rapot atau laporan capaian kompetensi


dibulatkan. Berdasarkan pembulatan diperoleh predikat.

Keterangan:
1. Nilai Harian : Hasil tes tulis, tes lisan, dan penugasan pada KD
tertentu.

2. RN KD : Rerata Nilai Kompetensi Dasar

3. PRED : Predikat
4. LCK : Laporan capaian kompetensi

Atas dasar nilai hasil pengolahan maka sekolah melaporkan nilai hasil
pencapaian matrikulasi dengan model sesui dengan rapot.
J. Supervisi Pembelajaran
Bagian terpenting dari strategi implementasi kurikulum 2013 adalah
pelaksanaan supervisi pembelajaran. Supervisi merupakan komponen kunci sistem
monitoring mutu. Karena itu, supervisi menjadi salah satu komponen penjaminan
mutu. Kedudukan supervisi yang amat penting dalam mengarahkan dan membantu
guru mencapai tujuan lembaga. Itu sebagnya, setiap supervisor harus fokus pada
visi-misi-dan tujuan satuan pendidikan. Supervisor wajib memahami visi-misi dan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 37
tujuan, kondisi ideal yang diharapkan, kondisi nyata yang realistik, serta strategi
untuk mewujudkan tujuan dengan indikator yang  terukur sehingga semuanya
diletakan sebagai  rujukan operasional yang tepat.
Pada modul satu  Reforming School Supervision, Unesco, 2007.hal 9**
dinyatakan  bahwa kegiatan supervisi sebagai bagian dari proses  meningkatkan
pemenuhan standar. Kegiatan intinya meliputi tiga tahap; yaitu
 Menghimpun informasi
 Menganalisis informasi
 Melakukan tindakan.
Hubungan ketiga kegiatan ini dapat digambarkan pada peta keterkaitan
berikut:

Pelaksanaan menghimpun informasi dapat kepala sekolah atau pengawas


laksanakan dengan menguji siswa, menguji kompetensi guru, memonitor
merencanakan dan dokumen perencanaan pembelajaran, pelaksanaan
pembelajaran, atau memantau instrumen, pelaksanaan, dan hasil penilaian.
Informasi juga dapat dihimpun dengan penelitian, wawancara, atau penyebaran
angket. Data yang terhimpun selanjutnya dianalisis dan ditafsirkan.
Pelaksanaanan kegiatan supervisi merupakan proses mengimpun informasi,
menganalisis informasi, dan melakukan tindakan sebagai tindak lanjut supervisi
dapat dilakukan secara individual atau melibatkan banyak personal sebagai bahan
pembanding dengan standar sehingga dapat dipeoleh kesimpulan bahwa kinerja
guru kurang, cukup, baik,  atau sangat baik.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 38
BAB III. VISI, MISI, DAN TUJUAN SEKOLAH
(uraian berikut merupakan model)

A. Visi Sekolah

Mewujudkan generasi yang berakhlak Qurani, cerdas, terampil dengan sarat


prestasi.

B. Misi Sekolah

a. Menciptakan pembelajaran yang berbasis multimedia elektronik.


b. Membentuk manusia yang dapat berfikir logis, kritis, inovatif dan mampu
memecahkan maslah arif dan bijaksana.
c. Membentuk jiwa yang mandiri, bertoleransi tinggi sehingga dapat
berbuat yang berbeda dengan generasi sebelumnya.
d. Mengembangkan keterampilan yang berbasis teknologi.

C. Tujuan Sekolah
1. Tujuan Umum
Meningkatkan keunggulan potensi dan prestasi peserta didik agar
menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,
berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga
negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
2. Tujuan Khusus
a. Mewujudkan keunggulan mutu lulusan
 Bersikap sebagai orang beriman, berakhlak mulia, berilmu, percaya
diri, dan bertanggung jawab dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan
keberadaannya.
 Berpengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural sebagai dukungan
terhadap penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dan budaya
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban terkait fenomena dan kejadian yang tampak mata.
 Berketerampilan berpikir dan bertindak yang efektif dan kreatif dalam
ranah abstrak dan konkret
b. Merumuskan struktur kurikulum
Menyusun struktur kurikulum tingkat satuan pendidikan memuat
kompetensi (sikap, pengetahuan, dan keterampilan); materi pelajaran

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 39
yang perlu siswa kuasai; penyebaran peta beban belajar siswa yang
memungkinkan siswa dapat mengembangkan potensi diri dan prestasi
secara optimal secara alamiah melalui proses pengalaman belajar yang
efektif.
c. Menyelanggarakan Pelayanan Belajar yang efektif
Terselenggara pelayanan belajar yang efektif dengan dukungan sistem
perencanaan, pelaksanaan pembelajaran, dan penilaian yang
terbarukan melalui kerja sama guru yang pembelajaran dengan
indikator
 Seluruh guru menyusun RPP yang memenuhi kebutuhan siswa
mengembangkan potensi dan prestasinya.
 Disain pembelajaran pada seluruh mata pelajaran sesuai koteks
satuan pendidikan
 Memenuhi standar proses pembelajaran yang menerapkan
pendekatan saintifik (menerapkan metode inkuiri, pemecahan
masalah, dan proyek)
 Mendayagunakan sumber belajar yang beragam dengan
memanfaatkan data yang terdekat, dari kongkrit sampai yang
abstrak.
 Mendayagunakakan kerja sama intenal dan eksternal sekolah
dengan melibatkan orang tua siswa secara bijak.
 Mengembangkan model penilaian yang mendorong siswa belajar
dan bekompeten.
Mengoptimalkan pendayagunaan waktu secara efektif dan efisien.
Meningkatkan keunggulan siswa secara kolaboratif.
Mengevaluasi perkembangan belajar secara berkala melalui pertemuan
dewan guru.
Mengembangkan inovasi pelayanan belajar sebagai tindaklanjut dari data
hasil evaluasi.
d. Melaksanakan penilaian yang efektif.
Terselenggara penilaian autentik yang menunjang terpenuhinya tertib
dokumen sistem informasi penilaian dan mendorong siswa berprestasi
dengan meningkatkan efektivitas (a) perbaikan instrument yang
mengukur ketercapaian indikator hasil belajar (b) pengelolaan buku nilai
guru (c) pengelolaan sistem infomasi penilaian tingkat satuan pendidikan
(d) leger (f) buku indik siswa, dan (g) rapot.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 40
BAB IV. STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUM

A. Kerangka Dasar dan Struktur Kurikulum

Sesuai dengan PP Nomor 19 Tahun 2005 jo PP Nomor 32 Tahun 2013


tentang Standar nasional Pendidikan bahwa penyusunan struktur kurikulum tingkat
nasional maupun daerah serta penyusunan kurikulum tingkat sekolah (KTSP) harus
menggunakan acuan pada kerangka dasar kurikulum yang dikembangkan dari
Standar Nasional Pendidikan. Perubahan PP Nomor 32 tahun 2013 telah ditegaskan
bahwa kerangka dasar kurikulum yang digunakan sebagai dasar penyusunan
kurikulum 2013 meliputi landasan filosofis, landasan sosiologis, landasan yuridis,
dan landasan pedagogis.

Landasan filosofis dasar penyusunan kurikulum 2013 sebagai berikut :


1. Pendidikan berakar pada budaya bangsa untuk membangun kehidupan
bangsa masa kini dan masa mendatang. Pandangan ini menjadikan
Kurikulum 2013 dikembangkan berdasarkan budaya bangsa Indonesia
yang beragam, diarahkan untuk membangun kehidupan masa kini, dan
untuk membangun dasar bagi kehidupan bangsa yang lebih baik di masa
depan.
Kurikulum 2013 mengembangkan pengalaman belajar yang memberikan
kesempatan luas bagi peserta didik untuk menguasai kompetensi yang
diperlukan bagi kehidupan di masa kini dan masa depan, dan pada waktu
bersamaan tetap mengembangkan kemampuan mereka sebagai pewaris
budaya bangsa dan orang yang peduli terhadap permasalahan masyarakat
dan bangsa masa kini.
2. Peserta didik adalah pewaris budaya bangsa yang kreatif. Menurut
pandangan filosofi ini, prestasi bangsa di berbagai bidang kehidupan di
masa lampau adalah sesuatu yang harus termuat dalam isi kurikulum
untuk dipelajari peserta didik. Proses pendidikan adalah suatu proses
yang memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan
potensi dirinya.
3. Pendidikan ditujukan untuk mengembangkan kecerdasan spiritual,
intelektual, dan kinestetik.
4. Pendidikan untuk membangun kehidupan masa kini dan masa depan
yang lebih baik dari masa lalu dengan berbagai kemampuan intelektual,
kemampuan berkomunikasi, sikap sosial, kepedulian, dan berpartisipasi
untuk membangun kehidupan masyarakat dan bangsa yang lebih baik
(experimentalism and social reconstructivism).

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 41
Landasan filosofis dalam pengembangan kurikulum menentukan kualitas
peserta didik yang akan dicapai kurikulum, sumber dan isi dari kurikulum,
proses pembelajaran, posisi peserta didik, penilaian hasil belajar, hubungan
peserta didik dengan masyarakat dan lingkungan alam di sekitarnya. Kurikulum
2013 dikembangkan dengan landasan filosofis yang memberikan dasar bagi
pengembangan seluruh potensi peserta didik menjadi manusia Indonesia
berkualitas yang tercantum dalam tujuan pendidikan nasional.
Pada dasarnya tidak ada satupun filosofi pendidikan yang dapat
digunakan secara spesifik untuk pengembangan kurikulum yang dapat
menghasilkan manusia yang berkualitas. Berdasarkan hal tersebut, Kurikulum
2013 dikembangkan menggunakan filosofi sebagai berikut.
 Pendidikan berakar pada budaya bangsa untuk membangun kehidupan
bangsa masa kini dan masa mendatang. Pandangan ini menjadikan
Kurikulum 2013 dikembangkan berdasarkan budaya bangsa Indonesia
yang beragam, diarahkan untuk membangun kehidupan masa kini, dan
untuk membangun dasar bagi kehidupan bangsa yang lebih baik di masa
depan. Mempersiapkan peserta didik untuk kehidupan masa depan selalu
menjadi kepedulian kurikulum, hal ini mengandung makna bahwa
kurikulum adalah rancangan pendidikan untuk mempersiapkan
kehidupan generasi muda bangsa. Dengan demikian, tugas
mempersiapkan generasi muda bangsa menjadi tugas utama suatu
kurikulum. Untuk mempersiapkan kehidupan masa kini dan masa depan
peserta didik, Kurikulum 2013 mengembangkan pengalaman belajar
yang memberikan kesempatan luas bagi peserta didik untuk menguasai
kompetensi yang diperlukan bagi kehidupan di masa kini dan masa
depan, dan pada waktu bersamaan tetap mengembangkan kemampuan
mereka sebagai pewaris budaya bangsa dan orang yang peduli terhadap
permasalahan masyarakat dan bangsa masa kini.

 Peserta didik adalah pewaris budaya bangsa yang kreatif. Menurut


pandangan filosofi ini, prestasi bangsa di berbagai bidang kehidupan di
masa lampau adalah sesuatu yang harus termuat dalam isi kurikulum
untuk dipelajari peserta didik. Proses pendidikan adalah suatu proses
yang memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan
potensi dirinya menjadi kemampuan berpikir rasional dan
kecemerlangan akademik dengan memberikan makna terhadap apa yang
dilihat, didengar, dibaca, dipelajari dari warisan budaya berdasarkan
makna yang ditentukan oleh lensa budayanya dan sesuai dengan tingkat

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 42
kematangan psikologis serta kematangan fisik peserta didik. Selain
mengembangkan kemampuan berpikir rasional dan cemerlang dalam
akademik, Kurikulum 2013 memposisikan keunggulan budaya tersebut
dipelajari untuk menimbulkan rasa bangga, diaplikasikan dan
dimanifestasikan dalam kehidupan pribadi, dalam interaksi sosial di
masyarakat sekitarnya, dan dalam kehidupan berbangsa masa kini.

 Pendidikan ditujukan untuk mengembangkan kecerdasan intelektual dan


kecemerlangan akademik melalui pendidikan disiplin ilmu. Filosofi ini
menentukan bahwa isi kurikulum adalah disiplin ilmu dan pembelajaran
adalah pembelajaran disiplin ilmu (essentialism). Filosofi ini
mewajibkan kurikulum memiliki nama matapelajaran yang sama dengan
nama disiplin ilmu, selalu bertujuan untuk mengembangkan kemampuan
intelektual dan kecemerlangan akademik.

 Pendidikan untuk membangun kehidupan masa kini dan masa depan


yang lebih baik dari masa lalu dengan berbagai kemampuan intelektual,
kemampuan berkomunikasi, sikap sosial, kepedulian, dan berpartisipasi
untuk membangun kehidupan masyarakat dan bangsa yang lebih baik
(experimentalism and social reconstructivism). Dengan filosofi ini,
Kurikulum 2013 bermaksud untuk mengembangkan potensi peserta didik
menjadi kemampuan dalam berpikir reflektif bagi penyelesaian masalah
sosial di masyarakat, dan untuk membangun kehidupan masyarakat
demokratis yang lebih baik.

Dengan demikian, Kurikulum 2013 menggunakan filosofi sebagaimana di


atas dalam mengembangkan kehidupan individu peserta didik dalam beragama,
seni, kreativitas, berkomunikasi, nilai dan berbagai dimensi inteligensi yang
sesuai dengan diri seorang peserta didik dan diperlukan masyarakat, bangsa
dan umat manusia.
 Landasan Teoritis

Kurikulum 2013 dikembangkan atas teori “pendidikan berdasarkan


standar” (standard-based education), dan teori kurikulum berbasis kompetensi
(competency-based curriculum). Pendidikan berdasarkan standar menetapkan
adanya standar nasional sebagai kualitas minimal warganegara yang dirinci
menjadi standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar
pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar
pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan.
Kurikulum berbasis kompetensi dirancang untuk memberikan pengalaman

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 43
belajar seluas-luasnya bagi peserta didik dalam mengembangkan kemampuan
untuk bersikap, berpengetahuan, berketerampilan, dan bertindak.
Kurikulum 2013 menganut: (1) pembelajaan yang dilakukan guru (taught
curriculum) dalam bentuk proses yang dikembangkan berupa kegiatan
pembelajaran di sekolah, kelas, dan masyarakat; dan (2) pengalaman belajar
langsung peserta didik (learned-curriculum) sesuai dengan latar belakang,
karakteristik, dan kemampuan awal peserta didik. Pengalaman belajar
langsung individual peserta didik menjadi hasil belajar bagi dirinya, sedangkan
hasil belajar seluruh peserta didik menjadi hasil kurikulum.

Landasan pedagogis Kurikulum 2013 adalah rancangan pendidikan yang


memberi kesempatan untuk peserta didik mengembangkan potensi dirinya dalam
suatu suasana belajar penuh aktivitas, berkarya dan menyenangkan untuk
mengembangakan diri sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan bangsanya.

Permendikbud No 69 tahun 2013 menjelaskan tentang Kerangka dasar


kurikulum Sekolah Menengah Atas merupakan landasan filosofis, sosiologis,
psikopedagogis, dan yuridis yang berfungsi sebagai acuan pengembangan
struktur kurikulum pada tingkat nasional dan pengembangan muatan lokal
pada tingkat daerah serta pedoman pengembangan kurikulum pada Sekolah
Menengah Atas. Struktur Kurikulum Sekolah Menengah Atas merupakan
pengorganisasian kompetensi inti, matapelajaran, beban belajar, dan
kompetensi dasar pada setiap Sekolah Menengah Atas.

Dalam kurikulum 2013 sebagaimana tercantum dalam PP Nomor 32 tahun


2013 dan Permendikbud Nomor 69 tahun 2013 yang dimaksud dengan struktur
kurikulum adalah pengorganisasian kompetensi inti, kompetensi dasar, muatan
pembelajaran, mata pelajaran, beban belajar, pada setiap satuan pendidikan dan
program pendidikan. Secara tegas dinyatakan bahwa struktur kurikulum adalah
pengorganisasian mata pelajaran untuk setiap mata pelajaran dan atau program
pendidikan.

Mengingat telah berlaku K-13 dan implementasinya maka SMK Islam Hang
Tuah Batam telah menyusun struktur kurikulum untuk tahun pelajaran 2014-2015
sebagai berikut:

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 44
1. Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah

a. Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas X Multimedia


memiliki 49 jam pelajaran yang terdiri atas 42 jam pelajaran dari pusat
dan 7 jam muatan lokal.

b. Program peminatan yang dipilih disediakan sekolah terdiri atas


Multimedia, Akuntansi, dan listrik serta dan mata pelajaran pilihan yang
terdiri dari Bahasa Inggris dan Fisika.

c. Struktur Kurikulum kelas X Multimedia terdiri atas mata pelajaran


kelompok wajib A, kelompok mata pelajaran wajib B, kelompok mata
pelajaran peminatan C yang terdiri atas kelompok mata pelajaran
peminatan akademik dan kelompok mata pelajaran pilihan lintas
kelompok peminatan, dan mata pelajaran muatan lokal yang dimasukkan
dalam kelompok mata pelajaran wajib B.

d. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran dialokasikan


sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum.

e. Alokasi waktu satu jam pembelajaran adalah 45 menit.

f. Minggu efektif dalam satu tahun pelajaran adalah 34-38 minggu.

Struktur kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas X Multimedia disajikan
pada Tabel 2 sebagai berikut:

Tabel 2. Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas X Multimedia

Alokasi Waktu
Komponen
Semester 1 Semester 2

A. Mata Pelajaran kelompok A (Wajib) 17 17


1. Pendidikan Agama dan Budi Pekerti 3 3
2. Pendidikan Pancasila dan 2 2
Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia 4 4
4. Matematika 4 4
5. Sejarah Indonesia 2 2
6. Bahasa Inggris 2 2
B. Mata Pelajaran Kelompok B (Wajib) 7 7
7. Seni Budaya 2 2
8. Pendidikan Jasmani, Olaha Raga dan 3 3
Kesehatan
9. Prakarya dan kewirausahaan 2 2
10.Tahfidz 1 1
C. Kelompok C

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 45
Alokasi Waktu
Komponen
Semester 1 Semester 2
C1. Dasar Bidang Keahlian
1.1. Fisika 2 2
1.2. Pemrograman Dasar 2 2
1.3. Sistem Komputer 2 2
C2. Dasar Program Keahlian
1.4. Perakitan Komputer 4 4
1.5. Simulasi Digital 3 3
1.6. Sistem Operasi 3 3
1.7. Jaringan Dasar 4 4
1.8. Pemrograman Web 4 4
49 49
Jumlah

Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XI Multimedia

Struktur kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XI Multimedia dapat
dijelaskan sebagai berikut:

a. Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XI Multimedia


memiliki 49 jam pelajaran yang terdiri atas 43 jam pelajaran dari
pusat dan 6 jam muatan lokal.

b. Program peminatan yang dipilih disediakan sekolah terdiri atas


peminatan peminatan diantaranya adalah Multimedia, Akuntansi, dan
listrik dan mata pelajaran pilihan yang terdiri dari Bahasa Inggris dan
Fisika

c. Struktur Kurikulum kelas XI Multimedia terdiri atas mata pelajaran


kelompok wajib A, kelompok mata pelajaran wajib B, kelompok mata
pelajaran peminatan C yang terdiri atas kelompok mata pelajaran
peminatan akademik dan kelompok mata pelajaran pilihan lintas
kelompok peminatan, dan mata pelajaran muatan lokal yang
dimasukkan dalam kelompok mata pelajaran wajib B.

d. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran dialokasikan


sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum.

e. Alokasi waktu satu jam pembelajaran adalah 45 menit.

f. Minggu efektif dalam satu tahun pelajaran adalah 38-40 minggu.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 46
Struktur kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XI Multimedia
disajikan pada Tabel 2 sebagai berikut:

Tabel 2. Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XI Multimedia

Alokasi Waktu
Komponen
Semester 1 Semester 2

A. Mata Pelajaran kelompok A (Wajib) 17 17


1. Pendidikan Agama dan Budi Pekerti 3 3
2. Pendidikan Pancasila dan 2 2
Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia 4 4
4. Matematika 4 4
5. Sejarah Indonesia 2 2
6. Bahasa Inggris 2 2
B. Mata Pelajaran Kelompok B (Wajib)
7. Seni Budaya 2 2
8. Pendidikan Jasmani, Olaha Raga dan 3 3
Kesehatan
9. Prakarya dan kewirausahaan 1 1
10.Tahfidz 1 1
C. Mata Pelajaran Kelompok C
C1. Dasar Bidang Keahlian
1.1. Fisika 2 2
1.2. Pemrograman Dasar 2 2
1.3. Sistem Komputer 2 2
C2. Dasar Program Keahlian
1.4. Perakitan Komputer
1.5. Simulasi Digital
1.6. Sistem Operasi
1.7. Jaringan Dasar
1.8. Pemrograman Web
C3. Paket Keahlian Multi Media
1.9. Desain Multimedia 2 2
2.0. Pengolahan Citra Digital 4 4
2.1. Teknik Animasi 2 Dimensi 4 4
2.2. Teknik Animasi 3 Dimensi 4 4
2.3. Komposisi Foto Digital 4 4

49 49
Jumlah

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 47
Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XII Multimedia

Struktur kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XII Multimedia masih
mengacu kepada KTSP 2006 dapat dijelaskan sebagai berikut:

Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XII Multimedia

a. Memiliki 49 jam pelajaran yang terdiri atas 40 jam pelajaran dari pusat
dan 9 jam muatan lokal.

b. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran dialokasikan


sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum.

c. Program peminatan yang dipilih disediakan sekolah terdiri atas


peminatan peminatan diantaranya adalah Multimedia, Akuntansi, dan
listrik dan mata pelajaran pilihan yang terdiri dari Bahasa Inggris dan
Fisika

d. Alokasi waktu satu jam pembelajaran adalah 45 menit.

e. Minggu efektif dalam satu tahun pelajaran adalah 38-40 minggu.

Struktur kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XII Multimedia
disajikan pada Tabel 2 sebagai berikut:

Tabel 2. Struktur Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam Kelas XII
Multimedia

Alokasi Waktu
Komponen
Semester 1 Semester 2

A. Mata Pelajaran kelompok A (Wajib) 17 17


1. Pendidikan Agama dan Budi Pekerti 3 3
2. Pendidikan Pancasila dan 2 2
Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia 4 4
4. Matematika 4 4
5. Sejarah Indonesia 2 2
6. Bahasa Inggris 2 2
B. Mata Pelajaran Kelompok B (Wajib)
7. Seni Budaya
8. Pendidikan Jasmani, Olaha Raga dan 2 2
Kesehatan 3 3
9. Prakarya dan kewirausahaan
10.Tahfidz 1 1
C. Mata Pelajaran Produktif
C1. Kompetensi Kejuruan
1.1. Fisika 2 2
Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 48
Alokasi Waktu
Komponen
Semester 1 Semester 2
1.2. Pemrograman Dasar 2 2
1.3. Sistem Komputer 2 2
C2. Dasar Program Keahlian
2.1. Perakitan Komputer
2.2. Simulasi Digital
2.3. Sistem Operasi
2.4. Jaringan Dasar
2.5. Pemrograman Web
C3. Paket Keahlian Multi Media
3.1. Menggabungkan teks ke dalam
sajian multimedia 2 2
3.2. Menggabungkan gambar 2D ke
dalam sajian Multimedia 2 2
3.3. Menggabungkan fotografi digital
ke dalam sajian multimedia 1 1
3.4. Menggabungkan audio ke dalam
sajian multimedia 2 2
3.5. Menyiapkan, memasang dan
memantau peralatan pencahayaan 1 1
3.6. menjalankan konsol-konsol
pencahaaan 1 1
3.7. Merakit dan merawat item-item
efek khusus selama produksi 1 1

49 49
Jumlah

B. Pengaturan Beban Belajar

a. SMK Islam Hang Tuah Batam menggunakan sistem paket. Beban


belajar yang diatur pada ketentuan ini adalah beban belajar dengan
menggunakan sistem paket. Sistem Paket adalah sistem
penyelenggaraan program pendidikan yang peserta didiknya
diwajibkan mengikuti seluruh program pembelajaran dan beban
belajar yang sudah ditetapkan untuk setiap kelas sesuai dengan
struktur kurikulum yang berlaku pada satuan pendidikan. Beban

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 49
belajar setiap mata pelajaran pada Sistem Paket dinyatakan dalam
satuan jam pembelajaran.

b. Beban belajar dirumuskan dalam bentuk satuan waktu yang


dibutuhkan oleh peserta didik untuk mengikuti program
pembelajaran melalui sistem tatap muka, penugasan terstruktur, dan
kegiatan mandiri tidak terstruktur. Semua itu dimaksudkan untuk
mencapai standar kompetensi lulusan dengan memperhatikan tingkat
perkembangan peserta didik.

c. Kegiatan tatap muka adalah kegiatan pembelajaran yang berupa


proses interaksi antara peserta didik dengan pendidik. Beban belajar
kegiatan tatap muka per jam pembelajaran pada SMK Islam Hang
Tuah Batam selama 45 menit. Beban belajar kegiatan tatap muka per
minggu di SMK Islam Hang Tuah Batam dalah 49 jam pelajaran
pembelajaran di kelas X, XI, dan XII Multimedia.

d. Berikut tabel akumulasi satuan jam pemelaaran tatap muka:

Satu jam Jumlah Minggu


Waktu
Satuan pemb. tatap jam pemb. Efektif per
Kelas pembelajaran
Pendidikan muka Per tahun
per tahun
(menit) minggu ajaran

1666 jam
SMK Islam
X s.d. pembelajara
Hang Tuah 45 49 34-38
XII n
Batam

e. Penugasan terstruktur adalah kegiatan pembelajaran yang berupa


pendalaman materi pembelajaran oleh peserta didik yang dirancang
oleh pendidik untuk mencapai standar kompetensi. Waktu
penyelesaian penugasan terstruktur ditentukan oleh pendidik 0 – 60%.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 50
f. Kegiatan mandiri tidak terstruktur adalah kegiatan pembelajaran
yang berupa pendalaman materi pembelajaran oleh peserta didik
yang dirancang oleh pendidik untuk mencapai standar kompetensi.
Waktu penyelesaiannya diatur sendiri oleh peserta didik dan guru
tetapi maksimum 60% dari jam tatap muka dalam satu semester.

g. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran pada sistem paket


dialokasikan sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum.
Walaupun pengaturan alokasi waktu untuk setiap mata pelajaran
yang terdapat pada semester ganjil dan genap dalam satu tahun
ajaran dapat dilakukan secara fleksibel, menetapkan alokasi waktu
yang sama setiap semesternya yakni 49 dan 45 jam pelajaran per
minggu. Penambahan jam pembelajaran tambahan dari alokasi
minimal didasarkan pada pertimbangan kebutuhan peserta didik
dalam mencapai kompetensi, tingkat kesulitan, dan atas dasar
pencapaian prestasi akademik siswa.

h. Alokasi waktu untuk penugasan terstruktur dan kegiatan mandiri


tidak terstruktur dalam sistem paket di SMK Islam Hang Tuah Batam
0% - 60% dari waktu kegiatan tatap muka mata pelajaran yang
bersangkutan. Pemanfaatan alokasi waktu tersebut
mempertimbangkan potensi dan kebutuhan peserta didik dalam
mencapai kompetensi.

i. Penyelesaian program pendidikan dengan menggunakan sistem paket


adalah tiga tahun. SMK Islam Hang Tuah Batam tidak melaksanakan
program percepatan peserta didik yang memiliki potensi kecerdasan
dan bakat istimewa.

j. Alokasi waktu untuk praktik, dua jam kegiatan praktik di sekolah


setara dengan satu jam tatap muka. Empat jam praktik di luar
sekolah setara dengan satu jam tatap muka.

C. Muatan Kurikulum

Muatan kurikulum tingkat satuan pendidikan meliputi sejumlah mata


pelajaran yang keluasan dan kedalamannya merupakan beban belajar bagi
peserta didik pada satuan pendidikan. Di samping itu materi muatan lokal
dan kegiatan pengembangan diri atau kegiatan ekstrakurikuler termasuk ke
dalam isi kurikulum. Secara rinci muatan kurikulum dijelaskan sebagai
berikut:
1. Mata Pelajaran

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 51
Mata pelajaran beserta alokasi waktu untuk masing-masing tingkat satuan
pendidikan berpedoman pada struktur kurikulum yang tercantum dalam
Standar Isi. Sesuai dengan 2 kurikulum yang digunakan pada tahun
pelajaran 2014/2015 ini, maka mata pelajaran yang harus ditempuh
peserta didik adalah sebagai berikut:
a. Mata Pelajaran Kelas X Multimedia
Secara umum yang membedakan muatan kurikulum pada kurikulum
2013 dengan kurikulum sebelumnya adalah adanya pengelompokan mata
pelajaran wajib dan mata pelajaran pilihan. Kelompok mata pelajaran
wajib terdiri atas kelompok mata pelajaran wajib A dan kelompok mata
pelajaran wajib B. Kelompok mata pelajaran pilihan adalah kelompok
mata pelajaran C yang merupakan kelompok mata pelajaran pilihan
yang terdiri atas mata pelajaran pilihan kelompok peminatan akademik
dan mata pelajaran pilihan lintas kelompok peminatan.
Kelompok mata pelajaran Wajib merupakan bagian dari pendidikan
umum yaitu pendidikan bagi semua warga negara bertujuan
memberikan pengetahuan tentang bangsa, sikap sebagai bangsa, dan
kemampuan penting untuk mengembangkan kehidupan pribadi peserta
didik, masyarakat dan bangsa. Mata pelajaran Kelompok A dan C adalah
kelompok mata pelajaran yang substansinya dikembangkan oleh pusat.
Mata pelajaran Kelompok B adalah kelompok mata pelajaran yang
substansinya dikembangkan oleh pusat dan dapat dilengkapi dengan
muatan lokal yang dikembangkan oleh pemerintah daerah.
Sesuai dengan struktur kurikulum yang dikembangkan dalam kurikulum
2013, maka kelompok mata pelajaran wajib A terdiri atas 6 mata
pelajaran, kelompok mata pelajaran wajib B terdiri atas 3 mata
pelajaran, dan kelompok mata pelajaran pilihan C pada pilihan
peminatan akademik terdiri atas 4 mata pelajaran sesuai dengan
kelompok peminatan yang dipilihnya dan pilihan mata pelajaran lintas
kelompok peminatan akademik terdiri atas 2 mata pelajaran sesuai
dengan pilihannya. Mata pelajaran di kelompok peminatan wajib diikuti
semua peserta didik sesuai dengan kelompok peminatan yang dipilihnya
termasuk pilihan mata pelajaran lintas kelompok peminatan yang
dipilihnya tersebut.
b. Mata Pelajaran Kelas XI Multimedia
Sesuai dengan struktur kurikulum yang dikembangkan dalam kurikulum
2013, maka kelompok mata pelajaran wajib A terdiri atas 6 mata
pelajaran, kelompok mata pelajaran wajib B terdiri atas 3 mata

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 52
pelajaran, dan kelompok mata pelajaran pilihan C pada pilihan
peminatan akademik terdiri atas 4 mata pelajaran sesuai dengan
kelompok peminatan yang dipilihnya dan pilihan mata pelajaran lintas
kelompok peminatan akademik terdiri atas 1 mata pelajaran sesuai
dengan pilihannya. Mata pelajaran di kelompok peminatan wajib diikuti
semua peserta didik sesuai dengan kelompok peminatan yang dipilihnya
termasuk pilihan mata pelajaran lintas kelompok peminatan yang
dipilihnya tersebut.
c . Mata Pelajaran Kelas XII MultimediaSesuai dengan struktur kurikulum
yang dikembangkan dalam KTSP 2006, maka jumlah mata pelajaran
adalah 12 yang memiliki beban 40 jam setiap minggu. Dan SMK Islam
Hang Tuah pada tahun ajaran 2014-2015 terkonsentrasi pada mata
pelajaran kelompok wajib A, kelompok mata pelajaran wajib B,
kelompok mata pelajaran peminatan C yang terdiri atas kelompok mata
pelajaran peminatan akademik dan kelompok mata pelajaran pilihan
lintas kelompok peminatan, dan mata pelajaran muatan lokal yang
dimasukkan dalam kelompok mata pelajaran wajib B.

2. Muatan Lokal

Muatan lokal merupakan kegiatan kurikuler untuk mengembangkan


kompetensi yang disesuaikan dengan ciri khas SMK Islam Hang Tuah yang
berbasis islami, termasuk keunggulan sekolah tersebut dari sekolah lainnya,
yang materinya tidak dapat dikelompokkan ke dalam mata pelajaran yang
ada. Substansi muatan lokal ditentukan oleh satuan pendidikan. Muatan
lokal baik untuk kelas X , XI, dan XII terdiri atas Alquran-Hadist, Fiqih,
Bahasa Arab, dan BTQ (baca-tulis Alquran) yang disatukan dalam pelajaran
Tahfidz.

Mata pelajara muatan lokal ini dimasukkan dalam struktur kelompok mata
pelajaran wajib B sehingga sesuai dengan kerangka dasar pengembangan
kurikulum 2013, maka mata pelajaran muatan lokal yang diajarkan
mengikuti ketentuan sepenuhnya baik mengenai kompetensi inti,
kompetensi dasar, proses pembelajaran, maupun proses penilaiannya.

KI dan KD Muatan Lokal


KELAS: X

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 53
KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR
1.  KI.1.Menghargai dan
1.1       Membaca al-Qur’an dengan tartil.
menghayati ajaran
1.2       Beriman kepada Allah SWT
agama yang dianutnya
1.3       Beriman kepada malaikat Allah SWT
1.4       Melaksanakan bersuci dari hadats besar dalam
kehidupan sehari-hari
1.5       Melaksanakan shalat wajib berjamaah sebagai
implementasi dari pemahaman rukun Islam
1.6       Melaksanakan shalat Jum’at sebagai implementasi
dari pemahaman Q.S Al Jum’ah ayat 9
1.7       Melaksanakan shalat jama’ qashar ketika bepergian
jauh (musafir) sebagai implementasi dari pemahaman
ketaatan beribadah
2.   KI.2. Menghargai dan
2.1       Memiliki perilaku semangat menuntut ilmu sebagai
menghayati perilaku implementasi dari pemahaman sifat Allah (Al-’Alim, al-
jujur, disiplin, Khabir, as-Sami’, dan al-Bashir) dan QSAl- Mujadilah
tanggungjawab, peduli (58): 11 dan Ar-Rahman (55): 33 serta hadits terkait
(toleransi, gotong
2.2       Memiliki perilaku ikhlas, sabar dan pemaaf sebagai
royong), santun, implementasi dari pemahaman QS.An Nisa (4):146, QS.
percaya diri dalam Al Baqarah (2):153, dan QS. Ali Imran (3):134,dan hadits
berinteraksi secara terkait
efektif dengan
2.3       Memiliki perilaku meneladani perjuangan Nabi
lingkungan sosial dan Muhammad SAW periode Mekah dan Madinah
alam dalam jangkauan
pergaulan dan
keberadaannya
3.   KI.3. Memahami
3.1       Memahami makna al-Asma’ul-Husna: Al-’Alim, al-
pengetahuan (faktual, Khabir, as-Sami’, dan al-Bashir
konseptual dan
3.2       Memahami makna iman kepada malaikat
procedural) berdasarkan berdasarkan dalil naqli
rasa ingin tahunya
3.3       Memahami kandungan QS. Al- Mujadilah (58): 11 dan
tentang ilmu QS. Ar-Rahman (55): 33 serta Hadits terkait tentang
pengetahuan, teknologi, menuntut ilmu.
seni, budaya
terkait
3.4       Memahami kandungan QS.An Nisa (4):146, QS. Al
fenomena dan kejadian
Baqarah (2):153, dan QS. Ali Imran (3):134 serta hadits
tampak mata
terkait tentang ikhlas,sabar dan pemaaf

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 54
KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR
3.5       Memahami ketentuan bersuci dari hadats besar
3.6       Memahami ketentuan shalat berjamaah
3.7       Memahami ketentuan shalat Jum’at
3.8       Memahami ketentuan shalat Jama’ Qashar
3.9       Memahami sejarah perjuangan Nabi Muhammad SAW
periode Mekah dan Madinah
3.10   Mengetahui karakter Khalifah dari Khulafaurrasyidin
4.   KI.4. Mencoba,
1.1       Membaca QS. Al- Mujadilah (58): 11, QS. Ar-Rahman
mengolah, dan menyaji (55):33 QS.An Nisa (4):146, QS. Al Baqarah (2):153, dan
dalam ranah konkret QS. Ali Imran (3):134 dengan tartil
(menggunakan, 1.2       Menunjukkan hafalan QS. Al- Mujadilah (58): 11, QS.
mengurai, merangkai, Ar-Rahman (55):33 QS.An Nisa (4):146, QS. Al Baqarah
memodifikasi, dan (2):153, dan QS. Ali Imran (3):134 dengan lancar
membuat) dan ranah
1.3       Mempraktikkan tata cara bersuci dari hadast besar
abstrak (menulis, dalam kehidupan sehari-hari
membaca, menghitung,
1.4       Mempraktikkan shalat jama’ dan qashar
menggambar, dan
1.5       Mempraktikkan shalat berjama’ah
mengarang) sesuai
1.6       Mempraktikkan shalat Jum’at
dengan yang dipelajari
di sekolah dan sumber
lain yang sama dalam
sudut pandang/teori

KELAS: XI

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR


1.   KI.1. Menghargai dan
1.1       Membaca al-Qur’an dengan tartil.
menghayati ajaran
1.2       Meyakini Kita bsuci Al Qur’an sebagai pedoman hidup
agama yang dianutnya sehari-hari
1.3       Meyakini Nabi Muhammad saw sebagai nabi akhir
zaman
1.4       Melaksanakan shalat sunnah
1.5       Melaksanakan sujud syukur, sujud tilawah dan sujud

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 55
KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR
syahwi
1.6       Melaksanakan puasa Ramadhan dan puasa sunnah
sebagai implementasi dari pemahaman rukun Islam
1.7       Mengkonsumsi makanan yang halal dan bergizi
2.   KI.2.Menghargai dan
2.1       Memiliki perilaku rendah hati, hemat, dan hidup
menghayati perilaku sederhana sebagaii mplementasi dari pemahaman QS. Al
jujur, disiplin, Furqan (25): 63 , QS. Al Isra’(17): 27 dan haditsterkait
tanggungjawab, peduli
2.2       Memiliki perilaku mengkonsumsi makanan dan
(toleransi, gotong minuman yang halal dan bergizi dalam kehidupan sehari
royong), santun,percaya sebagai implementasi dari pemahaman QS An-Nahl
diri dalam berinteraksi (16):114 dan hadits terkait
secara efektif dengan
2.3       Memilikiperilaku menghindari minuman keras, judi,
lingkungan sosial dan dan pertengkaran sebagai implementasi dari
alam dalam jangkauan pemahaman QS. Al Maidah (5): 90 – 91 dan QS. Al
pergaulan dan Maidah (5): 32 sertahadits terkait.
keberadaannya
2.4       Memiliki perilaku semangat menumbuh kembangkan
ilmu pengetahuan dalam kehidupan sehari-hari
2.5       Meneladani semangat ilmuwan muslim dalam
menumbuh kembangkan ilmu pengetahuan dalam
kehidupan sehari-hari
3.   KI.3.Memahami
3.1       Memahami makna QS. Al Furqan (25): 63, QS. Al
pengetahuan (faktual, Isra’(17): 27, Qs An Nahl (16):114, QS. Al Maidah (5): 90
konseptual dan – 91 dan QS. Al Maidah (5): 32 serta Hadisterkait
procedural) berdasarkan
3.2       Memahami makna beriman kepada Kitab-kitab Allah
rasa ingin tahunya
3.3       Memahami makna beriman kepada Rasul Allah SWT
tentang ilmu
3.4       Memahami hikmah shalat sunnah berjamaah dan
pengetahuan, teknologi,
munfarid
seni, budaya terkait
3.5       Memahami hikmah sujud syukur, sujud sahwi, dan
fenomena dan kejadian
sujud tilawah
tampak mata
3.6       Memahami hikmah puasa wajib dan sunnah
3.7       Memahami hikmah penetapan makanan dan
minuman yang halal dan haram berdasarkan Al-Qur’an
dan Al-Hadits
3.8       Memahami sejarah pertumbuhan ilmu pengetahuan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 56
KOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR
sampai masa Umayah dan masa Abbasiyah
4.   KI.4.Mengolah,
4.1       Membaca QS. Al Furqan (25): 63, Al Isra’(17): 27, QS
menyaji, dan menalar An Nahl (16):114, QS. Al Maidah (5): 90 – 91 dan Al
dalam ranah konkret Maidah (5): 32 dengan tartil
(menggunakan, 4.2       Menunjukkan hafalan QS. Al Furqan (25): 63, QS. Al
mengurai, merangkai, Isra’(17): 27, Qs An Nahl (16):114, QS. Al Maidah (5): 90
memodifikasi, dan – 91 dan QS. Al Maidah (5): 32 serta Hadisterkait
membuat) dan ranah
4.3       Mempraktekkan shalat sunnah berjamaah dan
abstrak (menulis, munfarid
membaca, menghitung,
4.4       Mempraktekkan sujud syukur, sujud sahwi, dan sujud
menggambar, dan
tilawah
mengarang) sesuai
4.5       Merekonstruksi sejarah pertumbuhan ilmu
dengan yang dipelajari
pengetahuan sampai masa Umayah dan masa Abbasiyah
di sekolah dan sumber
untuk kehidupan sehari-hari
lain yang sama dalam
sudut pandang/teori

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 57
KELAS XII

STANDAR KOMPETENSI KOMPETENSI DASAR


1.    SK.1.Menghargai dan
1.1.     Membaca al-Qur’an dengantartil
menghayati ajaran agama
1.2.     Beriman kepada Hari Akhir
yang dianutnya 1.3.     Beriman kepada Qadha dan Qadar
1.4.     Melaksanakan penyembelihan hewan berdasarkan
ketentuan syariat Islam
1.5.     Melaksanakan ibadah qurban dan aqiqah sebagai
implementasi dari surat al-Kautsar
2.  SK.2.  Menghargai dan
2.1.     Memiliki sikap optimis, ikhtiar, dan tawakkal
menghayati perilaku jujur, sebagai implementasi dari pemahaman QS Az Zumar
disiplin, tanggungjawab, (39):53, QS. An Najm (53): 39-42, dan QS. Ali Imran
peduli (toleransi, gotong (3):159serta hadits terkait.
royong), santun,percaya
2.2.     Memiliki perilaku toleran dan menghargai
diri dalam berinteraksi perbedaan dalam pergaulan di sekolah dan
secara efektif dengan masyarakat sebagai implementasi dari pemahaman
lingkungan sosial dan alam QS. Al Hujurat (49):13, serta Hadits terkait.
dalam jangkauan
2.3.     Memiliki sikap empati, peduli, dan gemar
pergaulan dan menolong kaum dhuafa sebagai implementasi dari
keberadaannya pemahaman makna ibadah qurban dan aqiqah
2.4.     Memiliki sikap mawas diri sebagai implementasi
dari pemahaman iman kepada Hari Akhir
2.5.     Memiliki sikap tawakkal kepada Allah sebagai
implementasi dari pemahaman iman kepada Qadha
dan Qadar
3.   SK.3. Memahami
3.1.     Memahami QS. Az Zumar (39):53, QS. An Najm
pengetahuan (faktual, (53): 39-42, dan QS. Ali Imran (3):159tentang
konseptual dan procedural) optimis, ikhtiar, dan tawakal dan hadits terkait.
berdasarkan rasa
ingin
3.2.     Memahami QS. Al Hujurat (49):13 tentang
tahunya tentang ilmu toleransi dan menghargai perbedaan dan hadist
pengetahuan, teknologi, terkait.
seni, budaya terkait
3.3.     Memahami makna iman kepada hari Akhir
fenomena dan kejadian berdasarkan pengamatan terhadap dirinya, alam
tampak mata sekitar, dan makhluk ciptaanNya.
3.4.     Memahami makna iman kepada Qadha dan Qadar
berdasarkan pengamatan terhadap dirinya, alam

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 58
STANDAR KOMPETENSI KOMPETENSI DASAR
sekitar dan makhluk ciptaan Nya
3.5.     Memahami ketentuan penyembelihan hewan
dalam Islam
3.6.     Memahami hikmah qurban dan aqiqah
3.7.     Memahami ketentuan haji dan umroh
4.  SK.4.  Mengolah, menyaji,
4.1.     MembacaQS. Az Zumar (39):53, QS. An Najm (53):
dan menalar dalam ranah 39-42, dan QS. Ali Imran (3):159 dan QS. Al Hujurat
konkret (menggunakan, (49):13) sesuai dengan kaedah tajwid dan makhrajul
mengurai, merangkai, huruf
memodifikasi, dan
4.2.     Menunjukkan hafalan QS. Az Zumar (39):53, QS. An
membuat,) dan ranah Najm (53): 39-42, dan QS. Ali Imran (3):159 dan QS.
abstrak (menulis, Al Hujurat (49):13)
membaca, menghitung,
4.3.     Memperagakan tata cara penyembelihan hewan
menggambar, dan
4.4.     Mempraktekkan manasik haji
mengarang)sesuai dengan
4.5.     Mempraktekkan pelaksanaan ibadah qurban dan
yang dipelajari di sekolah
aqiqoh di lingkungan sekitar rumah
dan sumber lain yang sama
4.6.     Melakukan rekonstruksi sejarah perkembangan
dalam sudut pandang/teori
Islam di Nusantara
4.7.     Menceritakan sejarah tradisi Islam Nusantara

D. Kalender Pendidikan
Kurikulum satuan pendidikan pada setiap jenis dan jenjang diselenggarakan
dengan mengikuti kalender pendidikan pada setiap tahun ajaran. Kalender
pendidikan adalah pengaturan waktu dan pemetaan beban belajar untuk kegiatan
pembelajaran peserta didik selama satu tahun ajaran yang mencakup permulaan
tahun pelajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif dan hari
libur.
Permulaan tahun pelajaran adalah waktu dimulainya kegiatan
pembelajaran pada awal tahun pelajaran pada setiap satuan pendidikan. Minggu
efektif belajar adalah jumlah minggu kegiatan pembelajaran untuk setiap tahun
pelajaran pada setiap satuan pendidikan. Waktu pembelajaran efektif adalah
jumlah jam pembelajaran setiap minggu, meliputi jumlah jam pembelajaran untuk
seluruh matapelajaran termasuk muatan lokal. Waktu libur adalah waktu yang
ditetapkan untuk tidak diadakan kegiatan pembelajaran terjadwal pada satuan
pendidikan yang dimaksud. Waktu libur dapat berbentuk jeda tengah semester,

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 59
jeda antar semester, libur akhir tahun pelajaran, hari libur keagamaan, hari libur
umum termasuk hari-hari besar nasional, dan hari libur khusus.
Sesuai dengan Standar Isi, maka dalam Pengembangan Kalender Pendidikan
SMK Islam Hang Tuah Batam mengacu pada rambu-rambu sebagai berikut:
1. Permulaan tahun pelajaran adalah bulan Juli setiap tahun dan berakhir pada
bulan Juni tahun berikutnya.
2. Hari libur sekolah ditetapkan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan
Nasional, dan/atau Menteri Agama dalam hal yang terkait dengan hari raya
keagamaan, Kepala Daerah tingkat Kabupaten/Kota, dan/atau organisasi
penyelenggara pendidikan dapat menetapkan hari libur khusus.
3. Kalender pendidikan untuk setiap satuan pendidikan dikembangkan oleh
masing-masing satuan pendidikan berdasarkan alokasi waktu sebagaimana
tersebut pada dokumen Standar Isi ini dengan memperhatikan ketentuan
dari pemerintah/pemerintah daerah.
4. Alokasi Waktu pada Kelender Pendidikan adalah sebagai berikut:

Alokasi waktu minggu efektif belajar, waktu libur dan kegiatan lainnya

N Kegiatan Alokasi Waktu Keterangan


o

1. Minggu efektif Minimum 34 minggu Digunakan untuk kegiatan


belajar dan maksimum 38 pembelajaran efektif pada
minggu setiap satuan pendidikan

2. Jeda tengah Maksimum 2 minggu Satu minggu setiap semester


semester

3. Jeda Maksimum 2 minggu Antara semester I dan II


antarsemester

4. Libur akhir tahun Maksimum 3 minggu Digunakan untuk penyiapan


pelajaran kegiatan dan administrasi
akhir dan awal tahun
pelajaran

5. Hari libur 2 – 4 minggu Daerah khusus yang


keagamaan memerlukan libur keagamaan
lebih panjang dapat
mengaturnya sendiri tanpa
mengurangi jumlah minggu
efektif belajar dan waktu

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 60
N Kegiatan Alokasi Waktu Keterangan
o

pembelajaran efektif

6. Hari libur Maksimum 2 minggu Disesuaikan dengan Peraturan


umum/nasional Pemerintah

7. Hari libur khusus Maksimum 1 minggu Untuk kegiatan tertentu

8. Kegiatan khusus Maksimum 3 minggu Digunakan untuk kegiatan


sekolah/madrasah yang diprogramkan secara
khusus oleh sekolah/madrasah
tanpa mengurangi jumlah
minggu efektif belajar dan
waktu pembelajaran efektif

Berdasarkan rambu-rambu di atas, SMK Islam Hang Tuah Batam menyusun


Kalender Pendidikan sebagaimana tercantum pada lampiran.

E. Sistem Informasi Penilaian

Sebagai dampak dari semakin kompleksnya penilaian proses dan hasil


belajar diperlukan sistem informasi penilaian pada tingkat satuan pendidikan.
Model informasi penilain terlampir.

F. Kenaikan Kelas dan Kelulusan


Kenaikan kelas maupun kelulusan siswa harus memenuhi syarat ketuntasan.
1. Ketuntasan Belajar
Ketuntasan Belajar berkaiatan langsung dengan penilaian. PP No. 19 tahun
2005 jo PP 32 tahun 2013 tentang Standar Nasional Pendidikan dan
Permendiknas No. 20 tahun 2007 yang diperbarui Permendikbud No. 66
tahun 2013 tentang Standar Penilaian Pendidikan Dasar dan Menengah
mengatur tentang penilaian yang terdiri atas penilaian hasil belajar oleh
pendidik, satuan pendidikan, dan pemerintah.
Penilaian hasil belajar oleh pendidik
Penetapan nilai kriteria ketuntasan minimal dilakukan melalui analisis
ketuntasan belajar minimal pada setiap indikator dengan memperhatikan
kompleksitas, daya dukung, dan intake peserta didik untuk mencapai
ketuntasan kompetensi dasar dan standar kompetensi dengan mengacu
pada kriteria ketuntasan secara nasional. Kriteria ketuntasan minimal

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 61
setiap Kompetensi Dasar (KD) dapat dilihat dalam capaian kompetensi pada
diagram yang terdapat dalam bagian penilaian.
2. Kriteria Kenaikan Kelas, Kelulusan, dan Mutasi Siswa
a. Kriteria Kenaikan Kelas
Kenaikan kelas dilaksanakan pada setiap akhir tahun ajaran. Kenaikan kelas
didasarkan pada penilaian hasil belajar pada semerter genap, dengan
pertimbangan seluruh KD yang belum tuntas pada semester ganjil saat
semester genap belum berakhir. Hal ini sesuai dengan prinsip belajar
tuntas (mastery learning). Peserta didik yang belum mencapai ketuntasan
belajar sesuai dengan KKM yang ditetapkan, maka yang bersangkutan harus
mengikuti pembelajaran remidial sampai yang bersangkutan mampu
mencapai standar ketuntasan. Seserang peserta didik dapat dinyatakan
naik kelas jika memenuhi syarat berikut:
a) Mencapai ketuntasan belajar minimal dengan sebanyak-banyaknya pada
tiga mata mata pelajaran belum mencapai KKM.
b) Peserta didik dinyatakan tidak naik ke kelas apabila yang bersangkutan
tidak mencapai ketuntasan belajar minimal salah satu mata pelajaran
ciri khas peminatannya sesuai dengan Permendikbud 69 tahun 2013
c) Peserta didik dinyatakan tidak naik jika budi pekerti, akhlak mulia, dan
kepribadian secara keseluruhan kurang dari baik.
d) Peseerta didik dinyatakan tidak naik jika perolehan nilai ektrakurikuler
wajib selama 2 semester kurang memuaskan dan yang bersangkutan
tidak mengikuti kegiatan tambahan yang diselenggarakan sekolah.
e) Aturan lain yang tidak diatur dalam kurikulum ini diatur tersendiri
dalam rapat dewan pendidik.

b. Kelulusan Siswa
Sesuai dengan ketentuan PP 19/2005 jo PP 32/2013 Pasal 72 Ayat (1),
peserta didik dinyatakan lulus dari satuan pendidikan pada pendidikan
dasar dan menengah setelah:
1) menyelesaikan seluruh program pembelajaran;
2) memperoleh nilai minimal baik pada penilaian akhir untuk seluruh
mata pelajaran kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia,
kelompok kewarganegaraan dan kepribadian, kelompok mata pelajaran
estetika, dan kelompok mata pelajaran jaSMKni, olahraga, dan
kesehatan;
3) lulus ujian sekolah/madrasah untuk kelompok mata pelajaran ilmu
pengetahuan dan teknologi; dan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 62
4) lulus Ujian Nasional.

c. Mutasi Siswa
Sekolah memfasilitasi adanya peserta didik yang pindah sekolah karena
alasan tertentu. Untuk pelaksanaan pindah sekolah (masuk atau keluar)
lintas Provinsi dan Kabupaten/Kota disesuaikan dengan peraturan yang
berlaku pada masing-masing Dinas Pendidikan Provinsi dan
Kabupaten/Kota. Untuk proses mutasi dari sekolah lain digunakan
pertimbangan nilai laporan capaian kompetensi atau laporan nilai hasil
belajar (LCK/LHB) peserta didik sekolah asal, nilai KKM sekolah asal, serta
pertimbangan lain yang dirasakan perlu untuk menjamin akuntabilitas
proses mutasi. Sekolah dapat melakukan tes masuk bagi peserta didik yang
ingin mutasi ke SMK Islam Hang Tuah Batam untuk mengetahui mengetahui
kemampuan peserta didik.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 63
BAB V. PEDOMAN PENDUKUNG
A. Peminatan
1. Tujuan Program Peminatan
Berkembangnya potensi diri peserta didik secara optimal melalui
pemberian peluang belajar sesuai dengan minatnya.

2. Prinsip pelaksanaan
Dalam melaksakan progam peminatan sekolah menggunakan kriteria
berikut
 Sekolah bertanggung jawab untuk menyediakan tiga jenis peminatan
dalam memberikan peluang optimal kepada siswa untuk memilih
program peminatan.
 Karena jumlah siswa sedikit dan calon peserta lebih banyak tertarik
ke peminatan ilmu-ilmu sosical maka calon peserta didik diarahkan
kepada peminatan tersebut.
 Pada tiap peminatan sekurang-kurangnya dipilih sebanyak tiga mata
pelajaran.
 Pemilihan kelompok peminatan memberikan kesempatan kepada
peserta didik melakukan pilihan dalam bentuk pilihan kelompok
peminatan dan pilihan mata pelajaran lintas peminatan.
 Kelompok peminatan yang dipilih peserta didik terdiri atas kelompok
Multimedia, Listrik, dan Akuntansi.
 Pemilihan kelompok peminatan dapat dilakukan pada saat
pendaftaran peserta didik baru atau setelah pendaftaran peserta
didik baru disesuaikan regulasi yang berlaku di tingkat kabupaten
atau kota.
 Pemilihan kelompok peminatan berdasarkan nilai rapor SMP/MTs,
nilai ujian Nasional SMP/MTs, rekomendasi guru bimbingan dan
konseling di SMP, hasil tes penempatan (placement test) ketika
mendaftar di SMK, dan tes bakat minat oleh psikolog. Selain itu,
pemilihan kelompok peminatan juga memperhatikan masukan dari
orang tua dan minat peserta didik.
 Pemilihan kelompok peminatan harus diikutinya sampai peserta didik
dinyatakan lulus dari satuan pendidikan.
 Secara teknis pemilihan kelompok peminatan diatur tersendiri yang
merupakan bagian tak terpisahkan dengan dokumen kurikulum ini.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 64
3. Strategi Pelaksanaan
 Penyebaran informasi tentang peluang yang sekolah miliki dalam
memberikan pelayanan berdasarkan piminatan.
 Menjunjung tinggi pilihan siswa dengan mempertimbangkan potensi
yang sekolah miliki dalam pelayanan.
 Mengembangkan kompetisi dan kolaborasi melalui program
peminatan.
4. Indikator Keberhasilan
 Program peminatan direncanakan bersamaan dengan rencana
penerimaan siswa baru.
 Sebagai 90% siswa mengikuti pembelajaran sesuai dengan minat yang
dipilihnya.

B. Pendidikan Kecakapan Hidup


Kurikulum untuk SMK dapat memasukkan pendidikan kecakapan hidup,
yang mencakup kecakapan pribadi, kecakapan sosial, kecakapan akademik
dan/atau kecakapan vokasional. Pendidikan kecakapan hidup dapat
merupakan bagian integral dari pendidikan semua mata pelajaran dan/atau
berupa paket/modul yang direncanakan secara khusus. Pendidikan kecakapan
hidup dapat diperoleh peserta didik dari satuan pendidikan yang bersangkutan
dan/atau dari satuan pendidikan formal lain dan/atau nonformal

SMK Islam Hang Tuah Batam memberikan pendidikan kecakapan hidup,


yang mencakup kecakapan pribadi, kecakapan sosial, kecakapan akademik dan
kecakapan vokasional, secara terpadu dan merupakan bagian integral dari
pendidikan semua mata pelajaran, muatan lokal dan pengembangan diri,
dengan rincian sebagai berikut:
a. Personal Skil (kecakapan pribadi) diberikan sebagai upaya untuk
mengembangkan kemampuan/kecakapan secara individu agar masing-
masing anak atau siswa mampu mengembangkan potensi yang ada pada
dirinya masing-masing untuk dapat hidup secara mandiri. Upaya
pengembangan personal skil ini melalui kegiatan Bimbingan Konseling/
Bimbingan Karir, Latihan Kepemimpinan, Pemantapan Kepribadiannya,
Pemahaman terhadap potensi dirinya dan lain-lain, yang dikembangkan
melalui kegiatan belajar intra maupun ekstra kurikuler.
b. Kecakapan Sosial (Social Life Skill), adalah kemampuan seseorang untuk
bisa hidup bersama orang lain dalam kelompoknya, baik di sekolah, di
rumah maupun di masyarakat. Pengembangan kecakapan sosial dilakukan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 65
melalui kegiatan pembelajaran misalnya berdiskusi, latihan berdemokrasi,
bekerjasama, dan sebagainya. Tujuannya adalah agar siswa mampu
mengembangkan kemampuan diri untuk siap hidup di masyarakat, sesuai
dengan sifat hakekat manusia sebagai Zoon Politicon.Bentuk
pengembangan diri kecakapan sosial berupa learning community yang
terintegrasi ke dalam semua mata pelajaran.
c. Kecakapan Hidup berupa Akademik Skil diberikan kepada siswa secara
umum, dan lebih khusus kepada siswa yang melanjutkan ke jenjang
pendidikan tinggi. Mengingat siswa SMK Islam Hang Tuah Batam sebagian
besar (± 50 %) melanjutkan ke Perguruan Tinggi, maka Akademik Skill
menjadi amat penting diberikan pada siswa. Pemberian muatan akademik
skil terintegrasi pada semua mata pelajaran berupa pemberian pertanyaan
tingkat tinggi untuk melatih siswa agar berpikir kritis. Hal ini terdorong
pada pencapaian taksonomi Bloom pada ranah analisis, evaluasi, dan
kreasi.
d. Kecakapan Vokasional (Vocasional Life Skill), adalah kemampuan seseorang
berkaitan dengan keterampilan dalam kehidupan. Vocasional Life Skill di
SMK Islam Hang Tuah Batam lebih difokuskan pada siswa yang kemungkinan
tidak bisa melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi, mereka akan terjun
ke masyarakat atau dunia kerja, maka perlu dibekali kecakapan vokasional
(keterampilan). Bentuk kegiatan terkait dengan Vocasional Life Skill di SMK
Islam Hang Tuah Batam adalah Keterampilan Komputer, Teater (drama),
Praktik Akutansi dan sebagainya, baik dilakukan melalui kegiatan
intrakurikuler maupun ekstrakurikuler atau pengembangan diri.

C. Perencanaan Pembelajaran ( muatan program masih perlu dirumuskan)


1. Tujuan Pengembangan RPP
 Mengorganisir pembelajaran yaitu proses mengelola seluruh aspek
yang terkait dengan pembelajaran agar tertata secara teratur, logis
dan sistematis untuk memudahkan melakukan proses dan
pencapaian hasil pembelajaran secara efektif dan efesien.
 Berpikir lebih kreatif untuk mengembangkan apa yang harus
dilakukan siswa; yaitu melalui perencanaan, proses pembelajaran
dapat dirancang secara kreatif, inovatif. Dengan demikian proses
pembelajaran tidak dikesankan sebagai suatu proses yang monoton
atau terjadi sebagai suatu rutinitas.
 Menetapkan sarana dan fasilitas untuk mendukung pembelajaran;
melalui perencanaan, sarana dan fasilitas pendukung yang

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 66
diperlukan akan mudah diidentifikasi dan bagaimana menelolanya
sehingga sarana dan fasilitas yang dibutuhkan dapat terpenuhi
untuk menunjang terjadinya proses pembelajaran yang lebih
efektif.
 Memetakan indikator hasil belajar dan cara untuk mencapainya;
yaitu melalui perencanaan yang matang, guru sudah memiliki data
tentang jumlah indikator yang harus dikuasai oleh siswa dari setiap
pembelajaran yang dilakukannya. Dengan demikian guruoun tentu
saja sudah membayangkan kegiatan yang harus dilakukan untuk
mencapai setiap indicator tersebut.
 Merancang program untuk mengakomodasi kebutuhan siswa secara
lebih spesifik; yaitu melalui perencanaa, hal-hal penting yang
terkait dengan kebutuhan, karakteristik, dan potensi yang dimiliki
siswa akan teridentifikasi dan merencanakan tindakan yang
dianggap tepat untuk meresponnya.
 Mengkomunikasikan proses dan hasil pembelajaran; yaitu melalui
perencanaan segala sesuatu yang terkait dengan kepentingan
pembelajaran sudah dikomunikasikan, baik secara internal yaitu
terhadap pihak-pihak yang terkait langsung dengan tugas-tugas
pembelajaran, maupun dengan pihak eksternal yaitu pihak-pihak
mayarakat (stake holder).

2. Target Perencanaan Pembelajaran


 Menetapkan apa yang mau dilakukan oleh guru, kapan dan
bagaimana cara melakukannya dalam implementasi pembelajaran
 Membatasi sasaran atas dasar tujuan intruksional khusus dan
menetapkan pelaksanaan kerja untuk mencapai hasil yang maksimal
melalui proses penentuan target pembelajaran.
 Mengembangkan alternatif-alternatif yang sesuai dengan strategi
pembelajaran.
 Mengumpulkan dan menganalisis informasi yang penting untuk
mendukung kegiatan pembelajaran.
 Mempersiapkan dan mengkomunikasikan rencana-rencana dan
keputusan-keputusan yang berkaitan dengan pembelajaran kepada
pihak yang berkepentingan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 67
3. Stategi Pemenuhan Target
A. Pengembangan Diri

- Lokakarya atau kegiatan bersama (seperti KKG, MGMP, MGBK, KKKS


dan MKKS) untuk menyusun dan/atau mengembangkan perangkat
kurikulum, pembelajaran, penilaian, dan/atau media pembelajaran;

- Keikutsertaan pada kegiatan ilmiah (seminar, koloqium, workshop,


bimbingan teknis, dan/atau diskusi panel), baik sebagai pembahas
maupun peserta;
- Kegiatan kolektif lainnya yang sesuai dengan tugas dan kewajiban guru

B. Publikasi Ilmiah

- Presentasi pada forum ilmiah. Dalam hal ini guru bertindak sebagai
pemrasaran dan/atau nara sumber pada seminar, lokakarya, koloqium,
dan/atau diskusi ilmiah, baik yang diselenggarakan pada tingkat sekolah,
KKG/MGMP/MGBK, kabupaten/kota, provinsi, nasional, maupun
internasional.

- Publikasi ilmiah berupa hasil penelitian atau gagasan ilmu bidang


pendidikan formal. Publikasi dapat berupa karya tulis hasil penelitian,
makalah tinjauan ilmiah di bidang pendidikan formal dan pembelajaran,
tulisan ilmiah populer, dan artikel ilmiah dalam bidang pendidikan. Karya
ilmiah ini telah diterbitkan dalam jurnal ilmiah tertentu atau minimal
telah diterbitkan dan diseminarkan di sekolah masing-masing. Dokumen
karya ilmiah disahkan oleh kepala sekolah dan disimpan di perpustakaan
sekolah.

D. Bimbingan Konseling
1. Tujuan
a. Aspek pribadi-sosial konseling :
 Memiliki komitmen yang kuat dalam mengamalkan nilai-nilai
keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, baik dalam
kehidupan pribadi, keluarga, pergaulan dengan teman sebaya,
Sekolah/Madrasah, tempat kerja, maupun masyarakat pada
umumnya.
 Memiliki sikap toleransi terhadap umat beragama lain, dengan saling
menghormati dan memelihara hak dan kewajibannya masing-masing.
 Memiliki pemahaman dan penerimaan diri secara objektif dan
konstruktif, baik yang terkait dengan keunggulan maupun
kelemahan; baik fisik maupun psikis.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 68
 Memiliki kemampuan berinteraksi sosial (human relationship), yang
diwujudkan dalam bentuk hubungan persahabatan, persaudaraan,
atau silaturahim dengan sesama manusia.
 Memiliki kemampuan dalam menyelesaikan konflik (masalah) baik
bersifat internal (dalam diri sendiri) maupun dengan orang lain.
 Memiliki kemampuan untuk mengambil keputusan secara efektif.
b. Aspek Akedemik (Belajar) :
 Memiliki kesadaran tentang potensi diri dalam aspek belajar, dan
memahami berbagai hambatan yang mungkin muncul dalam proses
belajar yang dialaminya.
 Memiliki sikap dan kebiasaan belajar yang positif, seperti kebiasaan
membaca buku, disiplin dalam belajar, mempunyai perhatian
terhadap semua pelajaran, dan aktif mengikuti semua kegiatan
belajar yang diprogramkan
 Memiliki kesiapan mental dan kemampuan untuk menghadapi ujian
c. Aspek Karir :
 Memiliki pemahaman diri (kemampuan, minat dan kepribadian) yang
terkait dengan pekerjaan.
 Memiliki pengetahuan mengenai dunia kerja dan informasi karir yang
menunjang kematangan kompetensi karir.
 Memiliki kemampuan merencanakan masa depan, yaitu merancang
kehidupan secara rasional untuk memperoleh peran-peran yang
sesuai dengan minat, kemampuan, dan kondisi kehidupan sosial
ekonomi.
 Dapat membentuk pola-pola karir, yaitu kecenderungan arah karir.
Apabila seorang konseli bercita-cita menjadi seorang guru, maka dia
senantiasa harus mengarahkan dirinya kepada kegiatan-kegiatan
yang relevan dengan karir keguruan tersebut.
 Mengenal keterampilan, kemampuan dan minat. Keberhasilan atau
kenyamanan dalam suatu karir amat dipengaruhi oleh kemampuan
dan minat yang dimiliki.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 69
E. Ekstrakurikuler
1. Pramuka
a. Tujuan
Tujuan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler pendidikan
kepramukaan ialah:
• Meningkatkan kemampuan kognitif, afektif, dan psikomotor peserta
didik.
• Mengembangkan bakat dan minat peserta didik dalam upaya
pembinaan pribadi menuju pembinaan manusia seutuhnya.
• Pembinaan kepramukaan juga bertujuan untuk membangun sikap
siswa melalui kegiatan praktis dan empiris sehingga siswa
memperoleh pengalaman belajar untuk mengembangkan sikapnya
yang sesuai dengan nilai-nilai yang terdapat dalam pelaksanaan
pelatihan pramuka.
• Sasaran pelatihan dinyatakan dalam indikator pencapaian
kompetensi yang dapat diukur ketercapaiannya sebagai dasar
penentukan evaluasi kegiatan pelatihan.
b. Strategi pelaksanaan
Strategi pelaksanaan kegiatan kepramukaan menggunakan
pendekatan standar pengelolaan, yaitu meliputi kegiatan
merencanakan, melaksanakan, memonitor, dan mengevaluasi
kegiatan yang disertai dengan tindak lanjut perbaikan.
Ketua Pembina wajib memenuhi dokumen perencanaan, pelaksanaan,
dan evaluasi serta bertanggu jawab kepada kepala sekolah.
Pelaksanaan kegiatan kepramukaan meliputi tiga model strategi,
yaitu;
Model Blok
• Pendidikan model Blok, wajib diikuti oleh seluruh siswa, yaitu
layanan pendidikan yang diberikan pada tiap awal tahun
pelajaran sebanyak 36 jam pelajaran. Model layanan sistem blok
dilakukan selama satu minggu untuk merumuskan target program
dan tata nilai yang akan dikembangkan selama satu tahun
pelajaran pada tiap kelompok rombongan belajar dan sistem
koordinasi pada tingkat satuan pendidikan. Pada proses
pendidikan sistem blok dikembangkan pula sasaran kegiatan yang
akan diwujudkan pada tiap rombongan belajar.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 70
Model Aktual
• Strategi pelatihan aktualisasi, kegiatan ini wajib diikuti oleh
seluruh siswa, dilaksanakan 2 jam pelajaran tiap minggu dalam
bentuk kegiatan ekstrakurikuler. Progam latihan mengacu pada
program tahunan satuan pendidikan, sasaran pada tiap
rombongan belajar, serta mewadahi perkembangkan kepentingan
actual dalam merespon proses perubahan yang berkembang di
sekolah maupun di lingkungan sekitar siswa. Pembentukan sikap
yang relevan dengan kebutuhan siswa belajar menjadi target
utama pelatihan.
Pelaksanaan strategi pelatihan dibina oleh seorang pelatih yang
telah memiliki sertifikat keterampilan mahir dasar (KMD)
kepramukaan. Jadwal pelatihan ditentukan oleh Pembina serta
dengan mempertimbangkan kebijakan sekolah. Pelatihan
dilaksanakan di sekolah, kecuali jika pelaksanaan diperlukan di
luar sekolah setelah mendapat ijin kepala sekolah.
Pelaksanaan pelatihan pada program aktualisasi siswa tidak wajib
menggunakan atribut kepramukaan. Artinya siswa dapat
menggunakan pakaian seragam sekolah, maupun seragam yang
ditentukan oleh sekolah. Materi pelatihan dapat mengadopsi dari
kegiatan gugus depan yang diintegrasikan dengan materi
pelajaran yang siswa perlu dalami dari hasil tatap muka di dalam
kelas. Pendalaman materi dalam aktivitas pramuka mengarah
pada penguatan pengalaman praktik di lapangan bukan untuk
tambahan penguatan konsep teori.

Model reguler
Pelatihan reguler adalah pelatihan berbasis gugus depan.
Pelaksanaan pelatihan mengacu pada Undang-undang tentang
Gerakan Kepramukaan nomor 12 tahun 2010. Kesertaan siwa
dalam kegiatan itu bersifat sukarela serta mengikuti seluruh
ketentuan yang berlaku untuk gerakan kepramukaan.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 71
c. Jadwal kegiatan
Jadwal kegiatan ditetapkan pada awal tahun pelajaran dan dapat
direvisi pada tiap akhir semester. Jadwal latihan disosialisasikan
kepada seluruh pihak yang berkepentingan.
d. Sumber Anggaran
Sumber anggaran menggunakan dana kegiatan kesiswaan yang
bersumber dari anggaran sekolah serta sumber anggaran lain yang
tidak bertentang dengan peraturan yang berlaku.
e. Penilaian, Evaluasi dan Pelaporan
Penilaian dilaksanakan oleh Pembina sebagai basis untuk menentukan
keberhasilan pelaksanaan pembinaan siswa dalam bidang
kepramukaan.
Nilai yang dihimpun dari kegiatan pramukan meliputi kompetensi
sikap dan keterampilan yang didistribusikan ke nilai mata pelajaran
yang relevan pada tiap akhir semester.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 72
BAB VI. EVALUASI PELAKSANAAN KURIKULUM DAN PELAPORAN

Kurikulum SMK Islam Hang Tuah Batam yang telah tersusun ini akan
menjadi pedoman bagi sekolah dan menjadi acuan seluruh stake holders sekolah
selama 1 tahun pelajaran 2014/2015. Sesuai dengan tuntutan penjaminan sekolah
SMK, maka penyesuaian-penyesuaian akan terus dilakukan terutama pada proses
adaptasi/adopsi dan pengayaan kurikulum sehingga dapat menghasilkan mutu
lulusan yang setara dengan mutu lulusan dari sekolah unggul di negara maju.
Sejalan dengan harapan di atas, maka dukungan dari berbagai pihak
akan terus dibutuhkan demi pencapaian status sekolah bertaraf internasional.
Tanpa dukungan yang nyata tentu akan berat bagi sekolah untuk memenuhi
harapan semua pihak. Oleh karena itu, kita semua berharap ada sinergi seluruh
potensi stake holders sekolah dalam mencapai tujuan yang dimaksud.
Untuk meningkatkan efektivitas pelaksanaan dan keberhasilan
kurikulum, maka evaluasi ditekankan pada dua aspek yaitu evaluasi keterlaksanaan
kurikulum dan evalusi keberhasilan mewujudkan mutu lulusan.

A. Evaluasi Keterlaksanaan
Lembar evaluasi Keterlaksanaan
Kesesuai dengan rencana dengan
pelakanaan
No Pelaksanaan
Di bawah Penuhi
Di atas target
target Target
1. Analisis Konteks
2. Pengelolaan Peminatan
3. Pengelolaan Pemetaan Beban Belajar
4. Pemetaan Target Mutu Lulusan penuhi
SKL
5. Perumusan Rencana Pembelajaran
6. Peningkatan Kompetensi Pendidik
sesuai dengan kebutuhan pelaksanaan
kurikulum

Diakhiri dengan penarikan kesimpulan dan rekomendasi tindak lanjut perbaikan


mutu.

B. Evaluasi Keberhasilan

SMK/MA/SMK/MAK/SMKLB/Paket C Pencapaian Kompetensi

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 73
Indikator Pencapaian Lulusan
Dimensi Keunggulan Mutu Lulusan Khas
SMK Saintifik (2014-2018)
Contoh Di Penuhi Di atas
bawah standar standa
standar r
TARGET MUTU LULUSAN
Sikap 1. Memiliki karakter
kepemimpinan yang
amanah.
2. Bertanggung jawab
terhadap pekerjaan.
3. Berdisiplin waktu.
4. Mehargai sesama dengan
penuh kesantunan
Pengetahuan 6. Meraih nilai tertinggi 9
dalam ujian nasional
MIPA/Ilmu-ilmu Sosial
7. Mengintegrasikan
kecakapan berpikir saintifik
dan inovatif dalam
berkarya.
8. Mengintegrasi pengetahuan
faktual, konseptual,
prosedural, dan
metakognitif dalam
mengembangkan kesiapan
diri dalam melalui proses
pendidikan berkelanjutan.
9. Menjuarai lomba bidang
sain tingkat .......
Keterampilan 6. Menghasilkan produk
belajar yang bermanfaat
untuk kehidupan siswa.
7. Menghasilkan karya yang
relevan dengan materi
pelajaran dengan dukungan
teknologi informasi

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 74
8. Memiliki kecakapan
berbahasa asing
9. Berkomunikasi pada
jejaring internasional

Diakhiri dengan kesimpulan dan rekomendasi perbaikan kurikulum yang mutu.

BAB VII PENUTUP

Sebagai sebuah institusi pendidikan yang penting, Sekolah Menengah Kejuruan


Islam Hang Tuah – Kota Batam, telah mencoba menyusun kurikulum Sekolah sesuai
dengan sumber daya yang ada, hal ini dibuat untuk digunakan sebagai pedoman pelaksanaan
pembelajaran di sekolah yang merujuk pada kebijakan pendidikan nasional dan analisis
kontekstual sekolah dan lingkungan mulai dari diri peserta didik, pendidik (guru) warga
sekolah, RT, RW, Kelurahan, Kecamatan Bengkong Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 75
Kurikulum tingkat satuan pendidikan ini diharapkan dapat dilaksanakan dengan
sebaik-baiknya sehingga kegiatan belajar mengajar di Sekolah Menengah Kejuruan Islam
Hang Tuah - Kota Batam menjadi lebih menyenangkan, menantang, mencerdaskan, dan
sesuai dengan keadaan daerah dan kebutuhan peserta didik setempat. Di samping itu,
sementara para guru menerapkan KTSP ini, mereka diharapkan dapat melakukan evaluasi
secara informal terhadap dokumen KTSP maupun pelaksanaannya
Dalam pelaksanaannya kurikulum sekolah ini akan terus disesuaikan dengan kondisi
dan situasi lapangan, dengan catatan tidak bertentangan dengan maksud pokok dari kegiatan-
kegiatan yang dimaksudkan. Dalam pelaksanaannya selama tahun pelajaran berlangsung,
kurikulum tingkat satuan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan Islam Hang Tuah –
Kota Batam ini juga akan dilakukan penyesuain terutama kebijakan tentang sistem penilaian,
khususnya kelas XII (Dua Belas) seperti Ujian Nasional ( UN ) dan Ujian Akhir Sekolah
Berstandar Nasional (UASBN).
Akhirnya kami sadar kurikulum sekolah ini masih jauh dari sempurna, semoga
kedepan dapat terus kami perbaiki, dan bagi semua pihak yang berkepentingan semoga
bermanfaat, khusus bagi internal sekolah kami sendiri.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 76
Lampiran : Model Kalender Pendidikan

SMK ISLAM HANG TUAH BATAM

                 
KALENDER KEGIATAN
TAHUN PELAJARAN 2014 - 2015
                 
JULI 2014 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
    1 2 3      
Minggu
Awal Tahun Ajaran Kelas XI
Minggu   6 13 20 27   14 & XII
Masa Orientasi Peserta Didik
Senin   7 14 21 28   14-16 Kls X
Tes Awal Th. Ajaran 2014-
Selasa 1 8 15 22 29   16 2015
Rabu 2 9 16 23 30  
Kamis 3 10 17 24 31   28-29 Libur Hari Raya Idul Fitri
Jum'at 4 11 18 25        
Sabtu 5 12 19 26       HBE = 10 LU = 2
                 
AGUSTUS 2014 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
  1 2 3 4      
Minggu
Minggu   3 10 17 24 17HUT kemerdekaan RI ke 63
 Peringatan Kemerdekaan RI
Senin   4 11 18 25     ke 63
Selasa   5 12 19 26      
Rabu   6 13 20 27      
Kamis   7 14 21 28      
Jum'at 1 8 15 22 29      
Sabtu 2 9 16 23 30     HBE = 20 LU = 1
                 
SEPTEMBER 2014 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4 5      
Minggu
Perkiraan Libur awal
Minggu   7 14 21 28   Ramadhan 1429 H
Senin 1 8 15 22 29   4-6 Pesantren Ramadhan
Selasa 2 9 16 23 30   15 - 19 Ulangan Tengah Semester
Rabu 3 10 17 24     23 Rapor Tengah Semester 1
Belajar selama bulan
Kamis 4 11 18 25     8 - 19 Ramadhan
Jum'at 5 12 19 26     23 Rapor Tengah Semester 1
Sabtu 6 13 20 27       HBE = 17 LR = 1

OKTOBER 2014 TANGGAL URAIAN KEGIATAN


Jumlah 1 2 3 4 5      

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 77
Minggu
Minggu   5 12 19 26   1-2 Hari Raya Idul Fitri 1429 H
Perkiraan Libur Sesudah
Senin   6 13 20 27   3 s.d. 11 Hari Raya Idul Fitri
Halal Bihalal Keluarga Besar
Selasa   7 14 21 28   18 SMK Pembina
Rabu 1 8 15 22 29      
Kamis 2 9 16 23 30      
Jum'at 3 10 17 24 31      
Sabtu 4 11 18 25       HBE = 15 LR = 8
               
NOPEMBER 2014 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
  1 2 3 4      
Minggu
Minggu   2 9 16 23 30 10 Peringatan Hari Pahlawan
Senin   3 10 17 24   25 Upacara Hari PGRI
Selasa   4 11 18 25      
Rabu   5 12 19 26      
Kamis   6 13 20 27      
Jum'at   7 14 21 28      
Sabtu 1 8 15 22 29     HBE = 25 LU = 0
                 
DESEMBER 2014 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4 5      
Minggu
Hari Raya Idul Adha 1435 H/
Minggu   7 14 21 28   8 pemotongan hewan qurban
Senin 1 8 15 22 29   9 - 12 ULANGAN AKHIR SEMESTER I
Selasa 2 9 16 23 30   20 Pembagian Rapor Semester I
22 s.d.
Rabu 3 10 17 24 31   31 Libur Akhir Semester 1
Kamis 4 11 18 25     25 Hari Raya Natal
Tahun Baru 1 Muharam
Jum'at 5 12 19 26     29 1436 H
Sabtu 6 13 20 27       HBE = 16 LU = 3 LS = 7
                 
               
JANUARI 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
  1 2 3 4      
Minggu
Minggu   4 11 18 25   1 Tahun Baru Masehi 2015
Lanjutan Libur Akhir
Senin   5 12 19 26   1 s.d. 3 Semester I
Selasa   6 13 20 27   5 Permulaan Semester II
Rabu   7 14 21 28   27 Tahun Baru Imlek 2560
Kamis 1 8 15 22 29      
Jum'at 2 9 16 23 30      
Sabtu 3 10 17 24 31     HBE = 23 LU = 2 LS = 2
                 
PEBRUARI 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4        
Minggu

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 78
Minggu 1 8 15 22     24 Libur Hari Raya Nyepi
Senin 2 9 16 23        
Selasa 3 10 17 24        
Rabu 4 11 18 25        
Kamis 5 12 19 26        
Jum'at 6 13 20 27        
Sabtu 7 14 21 28       HBE = 23 LU = 1
                 
MARET 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4        
Minggu
Minggu 1 8 15 22 29   2 s.d. 5 Uji Coba UN 1
Senin 2 9 16 23 30   6 Libur Wafat Isa Almasih
Libur Maulid Nabi
Selasa 3 10 17 24 31   9 Muhammad SAW
23 s.d. Ulangan Tengah Semester
Rabu 4 11 18 25     27 (UTS)
Kamis 5 12 19 26     30, 31 Uji Coba UN 2
Jum'at 6 13 20 27        
Sabtu 7 14 21 28       HBE = 20 LU = 2
                 
APRIL 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4 5      
Minggu
Minggu   5 12 19 26   1,2 Uji Coba UN 2
Senin   6 13 20 27   15 Libur Kenaikan Isa Almasih
Ulangan Akhir Semester
Selasa   7 14 21 28   6 s.d. 10 (UAS) Kls XII
Rabu 1 8 15 22 29   18 Rapor Tengah Semester
Perkiraan Ujian Nasional
Kamis 2 9 16 23 30   20 - 30  (UN) & US
Jum'at 3 10 17 24        
Sabtu 4 11 18 25       HBE = 15 LU = 1
MEI 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
  1 2 3 4      
Minggu
Minggu   3 10 17 24 31 2 HARDIKNAS
Senin   4 11 18 25   9 Libur Hari Raya Waisak
Selasa   5 12 19 26  
Rabu   6 13 20 27  
Kamis   7 14 21 28  
Jum'at 1 8 15 22 29      
Sabtu 2 9 16 23 30     HBE = 23 LU = 1
                 
JUNI 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4        
Minggu
Ulangan Kenaikan Kelas Kls.
Minggu   7 14 21 28   15 - 19 X & XI
Perkiraan Pengumuman
Senin 1 8 15 22 29   13 Kelulusan
Selasa 2 9 16 23 30   27 Pembagian Rapor Semester

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 79
II
Libur Akhir Tahun 2014 -
Rabu 3 10 17 24     29, 30 2015
Kamis 4 11 18 25        
Jum'at 5 12 19 26        
Sabtu 6 13 20 27       HBE = 23 LS = 2
                 
JULI 2015 TANGGAL URAIAN KEGIATAN
Jumlah
1 2 3 4 5
Minggu      
Libur Akhir Tahun 2014 -
Minggu   5 12 19 26   1 s.d. 11 2015
Senin   6 13 20 27  
Selasa   7 14 21 28  
Rabu 1 8 15 22 30      
Kamis 2 9 16 23 31      
Jum'at 3 10 17 24        
Sabtu 4 11 18 25        

Keterangan:
HBE = Hari Belajar Efektif
LU = Libur Umum
LS = Libur Semester

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 80
Format Perumusan Kompetensi Pengetahuan dan Keterampilan
yang Diitegrasikan pada Sikap Pengiring

Untuk memudahkan melatih guru mengembangkan indikator pencapaian kompetensi sikap sebagai pengiring indikator pencapaian
kompetensi pengetahuan dan keterampilan maka intrumen di bawah ini dapat membantu memudahkan mencapai tujuan.

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 1
Format Perancangan Indikator Pencapaian Kompetensi

Pengetahuan Kompetensi Inti

Metakognitif
Konseptual
Prosedural
KI 3 : Pengetahuan Indikator Pencapaian Kompetensi Rumusan sikap yang

Faktual
mengiringi KI-1 KI-2
pengetahuan

Menginga Menyebutkan tahun terjadinya perang dengan penuh


x x
t Diponegoro…. percaya diri

Menyebutkan tiga alasan yang menyebab dengan menyebutkan


Memaha
x terjadinya perang Diponegoro dari sumber sumber bacaannya x
mi
bacaan yang ditelaahnya secara jujur.
Sebagai dasar
Menuliskan nilai-nilai keteladanan Pangeran
Menerapk penghargaan
Level X Diponegoro yang dapat menjadi modal x
an terhadap jasa para
Keteram perjuangan bangsa
pahlawan.
pilan
Berpikir Menganal Mengulas secara kritis terhadap kekuatan dan dengan cara bekerja
kelemahan strategi perang yang diterapkan sama dalam X
isis
oleh Pangeran Diponegoro kelompok
dengan didasari rasa
Memberikan pertimbangan atas jasa-jasa
Mengeval syukur atas
Pangeran Diponegoro sehingga menjadi X
uasi keberadaanya yang
peristiwa penting bagi Bahasa Indonesia
bermakna
Mendisain pertunjukan drama secara singkat dengan
Mencipta X
dalam kelas untuk menggambarkan mengembangkan

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 2
daya kreatif dalam
keberanian Pangeran Diponegoro
kelompok

Format Perancangan Indikator Pencapaian Kompetensi Keterampilan yang diiringi sikap.


Keterampilan Kompetensi Inti
menggunakan
Rumusan sikap

Metakognitif
Konseptual
Prosedural
KI4 : Pengetahuan Indikator Pencapaian Kompetensi

Faktual
yang mengiringi
keterampilan KI 1 KI 2

Mengobservasi
             

Menanya
             
Level
Keterampilan Mencoba
(Dyers)              

Menalar/Menga
sosiasi
             

Menyaji
             

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 3
Mencipta
             

Dokumen KTSP 2013 SMK Islam Hang Tuah TP. 2014-2015R ahmat 4

Anda mungkin juga menyukai