Anda di halaman 1dari 125

LAPORAN AKHIR

STASE MANAJEMEN KEPERAWATAN


DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Dosen Pembimbing :
Ns. Muh Abdurrouf, M.Kep

Disusun Oleh :
Kelompok 6.B
1. Alfi Latifah (20902000002)
2. Anisatul Mufarihah (20902000003)
3. Ianatun Nisa’ (20902000025)
4. Ina Lailatun Naja (20902000027)
5. Noveni Arliani (20902000048)
6. Nur Huda (20902000051)
7. Yunita Isnaini (20902000080)

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
PROYEK INOVASI
STASE MANAJEMEN KEPERAWATAN
“PENERAPAN SPIRITUAL CARE DALAM PENINGKATAN KUALITAS IBADAH
SHOLAT PASIEN DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG
SEMARANG”

Dosen Pembimbing :
Ns. Muh Abdurrouf, M.Kep

Disusun Oleh :
Kelompok 6 C&D
1. Alfi Latifah (20902000002)
2. Anisatul Mufarihah (20902000003)
3. Ianatun Nisa’ (20902000025)
4. Ina Lailatun Naja (20902000027)
5. Noveni Arliani (20902000048)
6. Nur Huda (20902000051)
7. Yunita Isnaini (20902000080)

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.............................................................................................................................. i
DAFTAR TABEL ...................................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................... iv

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................................................... 5


A. Latar Belakang .................................................................................................................... 5
B. Tujuan ................................................................................................................................. 6
1. Tujuan Umum ................................................................................................................ 6
2. Tujuan Khusus ............................................................................................................... 6
C. Manfaat ............................................................................................................................... 6
1. Instusi Rumah Sakit ....................................................................................................... 6
2. Perawatan Ruangan ........................................................................................................ 6
3. Mahasiswa ...................................................................................................................... 6
4. Bagi Pasien Dan Keuarga Pasien ................................................................................... 6

BAB II GAMBARAN UMUM RUMAH SAKIT .................................................................. 7


A. Sejarah Singkat Rumah Sakit ............................................................................................. 7
B. Visi, Misi, Falsafah dan Motto Rumah Sakit...................................................................... 9
1. Visi ................................................................................................................................. 9
2. Misi ................................................................................................................................ 9
3. Motto .............................................................................................................................. 9
4. Meaning Statements ....................................................................................................... 9
5. Values............................................................................................................................. 9
C. Struktur Organisasi ........................................................................................................... 10
D. Jenis Pelayanan ................................................................................................................. 10
E. Jumlah Tempat Tidur ........................................................................................................ 11
F. Sumber Daya Manusia ...................................................................................................... 11
G. Kedudukan Bagian Keperawatan...................................................................................... 11

BAB III TINJAUAN PUSTAKA .......................................................................................... 12


A. Definisi.............................................................................................................................. 12
B. Manfaat Sholat bagi Keseatan .......................................................................................... 13
C. Peran Perawat dalam Spiritual Care................................................................................. 13

BAB IV ANALISA HASIL PENGKAJIAN ........................................................................ 15


A. Hasil Pengkajian M1-M5 .................................................................................................. 15
M1 (Manusia/Ketenagaan) ............................................................................................... 15

i
M2 (Material/Sarana dan Prasarana) ................................................................................ 18
M3 (Metode) ..................................................................................................................... 19
MAKP .......................................................................................................................... 19
Operan Jaga .................................................................................................................. 23
Ronde Keperawatan ..................................................................................................... 24
Supervisi....................................................................................................................... 24
Perencanaan Pulang ..................................................................................................... 27
Dokumentasi Keperawatan .......................................................................................... 28
M4 (Money) ...................................................................................................................... 29
Market (Market, Mutu) ..................................................................................................... 30
B. Analisa SWOT .................................................................................................................. 31
Kekuatan (strength) .......................................................................................................... 31
Kelemahan (Weakness)..................................................................................................... 32
Peluang (Opportunity) ...................................................................................................... 32
Ancaman (Threat)............................................................................................................. 32
C. Diagram Layang ............................................................................................................... 33
D. Identifikasi Masalah .......................................................................................................... 33
E. Prioritas masalah ............................................................................................................... 34
F. Plan of Action ................................................................................................................... 34

BAB V IMPLEMENTASI DAN EVALUASI ..................................................................... 35


A. Menyusun SOP tentang Tata Cara Sholat pada Pasien di Ruangan Baitusalaam 2 ......... 35
B. Membuat Poster dan Vidio tentang Tatacara Shalat ......................................................... 36
C. Melakukan Bimbingan Pelaksanaan ................................................................................. 36

BAB VI PEMBAHASAN ...................................................................................................... 37


A. SOP Sop Tata Cara Sholat Bagi Pasien ............................................................................ 37
B. Bimbingan Pelaksanaan .................................................................................................... 38

BAB VII PENUTUP .............................................................................................................. 39


A. Kesimpulan ....................................................................................................................... 39
B. Saran ................................................................................................................................. 39

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 40

ii
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Inventaris Peralatan Kesehatan .................................................................................. 18

Tabel 2. Format Baku Supervisi Setiap Tindakan ................................................................... 25

Tabel 3. Tarif Tindakan ........................................................................................................... 26

Tabel 4. Analisa SWOT ............................................................................................................ 28

Tabel 5. Planning of Action ..................................................................................................... 35

Tabel 6. Menyusun SOP tentang Tata Cara Sholat.................................................................. 35

Tabel 7. SOP Sop Tata Cara Sholat Bagi Pasien ..................................................................... 37

iii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Struktur Organisasi Ruang Baitussalam 2 ............................................................... 7

Gambar 2. Denah Ruangan ...................................................................................................... 18

Gambar 3. Poster Tata Cara Sholat .......................................................................................... 35

iv
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Asuhan keperawatan sebagai pelayanan kesehatan yang profesional memiliki
kesempatan yang paling besar untuk memberikan asuhan keperawatan yang
komprehensif dengan membantu klien dalam memenuhi kebutuhan dasar manusia
secara holistik yaitu bio-psiko-sosio dan spiritual (Bakri, 2017).
Pada keperawatan menyeluruh (Holistic Nursing) aspek spiritual merupakan salah
satu komponen yang ada dalam diri individu yang dapat mengharmonisasi aspek fisik
(body), pikiran/psikologi (mind), dan spirit (spirit). Aspek spiritual dapat mendorong
seseorang untuk melakukan upaya yang lebih besar, lebih kuat dan lebih fokus untuk
melakukan yang terbaik ketika menghadapi keadaan stres emosional, penyakit, atau
bahkan menjelang kematian dengan demikian pasien dapat mencapai kualitas hidup
yang terkait dengan kesehatannya(Arikunto, 2010).
Kebutuhan akan aspek spiritual terutama sangat penting selama periode sakit,
karena ketika sakit, energi seseorang akan berkurang dan spirit orang tersebut akan
terpengaruhi, oleh karena itu kebutuhan spiritual pasien perlu dipenuhi (Blasdell, 2015).
Penerapan spiritual care di ruang Baitussalam 2 Rumah sakit Islam sultan agung
sudah cukup baik, yang dimanisfestasikan dalam program rumah sakit peduli ibadah
(Hospital ibadah friendly). Namun menurut penulis penerapan sebatas mengingatkan
waktu sholat (reminding) tanpa diikuti dengan tindakan mendorong pasien untuk
melakukan ibadah ( supporting), hal ini juga diperburuk dengan ketidaktahuan pasien
akan kewajiban sholat 5 waktu walaupun saat sakit (Ebrahimi, 2014).
Upaya mendorong dan mengarahkan pelaksanaan ibadah kepada pasien selama
sakit ini merupakan bagian dari Amar Ma’ruf & Nahi Munkar berdasarkan perintah
Allah SWT yang tertulis dalam dalam Al- Qur’an: “Dan hendaklah ada di antara kamu
segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma`ruf dan
mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung”. (Ali Imran:
104). Penyuluhan tata cara tayamum dan sholat selama sakit merupakan sebuah program
yang relevan dengan firman Allah SWT dalam Surah Az Zariyat: 56 “dan aku tidak
menciptakan jin dan manusia kecuali untuk beribadah kepada- Ku.”(Q.S Az Zariyat
(51) : 56).

5
Ayat diatas kembali mengingatkan pada semua pelaku upaya kesehatan dan
pengguna upaya kesehatan, khususnya di Rumah Sakit bahwa tujuan dihadirkannya kita
tidak lain adalah untuk beribadah kepada- Nya, serta menyadari bahwa setiap muslim
merupakan agen dakwah yang selalu mengingatkan sesama akan kewajiban beribadah
kepada-Nya.
Oleh karena itu, penulis tergerak untuk mencanangkan suatu program harian
tentang penyuluhan tata cara sholat selama sakit kepada pasien, yang di lakukan oleh
perawat di setiap ruang pasien baitussalam 2.
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah pasien selama di Rumah Sakit
2. Tujuan Khusus
Setelah melaksanakan praktek profesi manajemen keperawatan di ruang
Baitussalam 2, mahasiswa mampu:
a. Memfasilitasi sarana dan prasarana ibadah pasien dalam melakukan ibadah
sholat di rumah sakit
b. Memotivasi dan mendorong pasien untuk menjalankan ibadah selama di Rumah
Sakit.
c. Mengaplikasikan penyuluhan tata cara tayamum dan sholat.
d. Meningkatkan mutu RS syariah
C. Manfaat
1. Instusi Rumah Sakit
Sebagai masukan manajemen keperawatan dalam meningkatkan mutu
pelayanan spiritual care bagi pasien di rumah sakit khususnya ruang Baitussalam 2
RSI Sultan Agung Semarang.
2. Perawatan Ruangan
a. Meningkatkan motivasi perawat dalam memenuhi kebutuhan spiritual pasien.
b. Sebagai bentuk ibadah kepada Allah dengan mengajak kepada kebaikan.
3. Mahasiswa
a. Sebagai sarana belajar dalam pemenuhan kebutuhan spiritual pasien.
b. Sebagai bentuk ibadah kepada Allah dengan mengajak kepada kebaikan.
4. Bagi Pasien Dan Keuarga Pasien
a. Meningkatkan pengetahuan pasien tentang kewajiban sholat 5 waktu
b. Pasien dan keluarga mendapatkan pelayanan spiritual.

6
BAB II

GAMBARAN UMUM RUMAH SAKIT

A. Sejarah Singkat Rumah Sakit


Nama Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung Semarang ditetapkan pada tanggal
8 Januari 1992 yang pada awalnya bernama Rumah Sakit Sultan Agung Semarang. RSI
Sultan Agung Semarang adalah sebuah rumah sakit yang memiliki status Badan
Layanan Umum (selanjutnya disebut BLU). Sejak tanggal 21 Februari 2011, RSI Sultan
Agung Semarang ditetapkan menjadi rumah sakit bertipe B melalui surat keputusan
Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor: H. K. 03.05/1/513/2011 yang
ditandatangani oleh Direktur Jenderal Bina Upaya Kesehatan. Penetapan sebagai rumah
sakit tipe B mengandung arti bahwa secara fisik, peralatan, dan sumber daya, serta
prosedur pelayanan telah memenuhi standar rumah sakit bertipe B. Tahun yang sama,
secara resmi Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor: H. K.
03.05/III/1299/11 tertanggal 1 Mei 2011 menetapkan RSI Sultan Agung Semarang
sebagai rumah sakit pendidikan (hospital teaching), dan merupakan tempat utama
mendidik calon dokter dan calon perawat Universitas Islam Sultan Agung (RSI Sultan
Agung Semarang).
Rumah Sakit Islam Sultan Agung semarang merupakan sebuah rumah sakit
swasta yang terletak di jalan kaligawe Km. 4 yang didirikan oleh Yayasan Badan Wakaf
Sultan Agung Semarang (YBWSA). Rumah sakit ini di bangun pada tahun 1970 dan
1971 yang kemudian di resmikan sebagai Rumah Sakit Umum pada tanggal 23 Oktober
1973 dengan SK dari Menteri kesehatan no I 024/Yan Kes/I.O.75. Pada tanggal 16 Juli
2014 Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang dinyatakan lulus tipe B tingkat
paripurna oleh komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) oleh ketua KARS yaitu Dr. dr.
Sutoto, M.kes.
RSI Sultan Agung Semarang secara resmi mengoperasikan gedung baru berlantai
empat pada bulan Agustus 2003 untuk meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan.
Upaya-upaya pembenahan manajemen pelayanan medis, penunjang, perawatan,
keuangan serta peningkatan sumber daya manusia diperbaiki secara terus-menerus,
sehingga dapat menghasilkan produk yang berkualitas guna meningkatkan jumlah
pasien rawat jalan dan rawat inap. Berbagai macam jenis pelayanan dilakukan oleh
pihak rumah sakit guna mendukung dan mensukseskan visi dan misi yang telah dibuat

7
dimasa yang akan datang. Rumah sakit pada umumnya menyediakan pelayanan dalam
bidang kesehatan dan penunjang kesehatan. Namun tidak menutup kemungkinan
pelayanan Dakwah Islam juga disertakan dalam suatu kegiatan (Taufik, 2005: 45). RSI
Sultan Agung Semarang membedakan pelayanan rawat inap bagi pasien laki-laki dan
perempuan, dengan mengambil nama-nama bangsal bernuansa islami. Jenis pelayanan
RSI Sultan Agung Semarang secara rinci sebagai berikut (Taufik, 2005: 46-47):
1. Instalasi Pelayanan Kesehatan, meliputi:
a. Pelayanan Poliklinik Umum dan Instalasi Gawat Darurat (24 jam)
b. Pelayanan Poliklinik Spesialis dan Sub Spesialis yang terdiri dari: kesehatan
anak, penyakit dalam, kebidanan dan kandungan, badan umum, telinga hidung
dan tenggorokan (selanjutnya disebut THT), mata, onkologi, syaraf, paru-paru,
orthopedic bedah digestuve, bedah urologi, kesehatan gigi dan mulut, kulit dan
kelamin, kecantikan dan sedot lemak
2. Pelayanan Penunjang Kesehatan (24 jam) yang meliputi radiodiagnostik
konventional, mobile radiodiagnostik, ultrasonografi, computerized tomography
scanner, electroencephalograph, electrocardiograph, lithoclast, hearing aid,
laboratarium klinik, 48 laboratarium patologi anatomi, klinik psikologi, fisioterapi,
dan instalasi farmasi
3. Pelayanan Rawat Inap meliputi bait as-Syifa' (kelas I B), bait an-Nissa (Kelas II dan
Kelas III), bait ar-Rijjal (Kelas II dan Kelas III), bait as-Salam (Kelas III), bait
alIzzah (Kelas III), bait ar-Rohman (Kelas II), dan bait al-Ma'ruf (Kelas VIP dan
Kelas I A) 4. Rehabilitasi Medik yang terdiri dari exercise massage, infra red,
nebulizer, ultra sonic, dan diathermi 5. Pelayanan lain meliputi medical chek up,
hearing center, pelayanan ambulance, dan perawatan jenazah 6. Layanan Unggulan
yaitu Semarang Eye Center (selanjutnya disebut SEC) dan urologi center. SEC
merupakan layanan unggulan RSI Sultan Agung Semarang di bidang mata. Produk
layanan SEC meliputi oftalmologi umum, kelainan retina, katarak (konventional
dan phaco), infeksi mata luar, tumor, dan kelainan refaraksi. Urologi center terdiri
dari beberapa layanan, yaitu Extracorporeal Shock Wave Lithotriper (selanjutnya
disebut ESWL), Trans Urethra Needle Ablatin (selanjutnya disebut TUNA terapi),
uroflowmeter, dan hemodialisa. ESWL adalah alat pemecah batu ginjal dan saluran
kemih dengan gelombang kejut tanpa pembedahan. ESWL mempunyai kelebihan
antara lain, pasien tidak perlu rawat inap, pengobatan lebih singkat, tidak
memerlukan pembedahan, efek samping lebih sedikit dibandingkan dengan operasi

8
terbuka. TUNA terapi adalah terapi bagi pasien yang mengalami Benign Prostatic
Hyperplasia (selanjutnya disebut BPH) atau pembesaran prostat yang menghambat
aliran seni. Kelebihan TUNA terapi menyembuhkan BPH adalah waktu pengobatan
lebih singkat, sangat sedikit efek sampingnya, pasien cepat pulih, dan
menghilangkan resiko mengompol abadi. Uroflowmeter merupakan pemeriksaan
kekuatan pancar air seni, alat ini akan menunjukan seberapa besar kekuatan
pancaran air seni. Hemodialisa, merupakan alat yang digunakan mencuci darah
pasien akibat kurang berfungsinya ginjal. 7. Bidang Bimbingan dan Pelayanan
Islami (selanjutnya disebut BPI). BPI terdiri dari bimbingan rohani Islam dan
pelayanan Dakwah & al-Husna. Bimbingan rohani Islam meliputi bimbingan
psikospiritual bagi pasien maupun karyawan, bimbingan fiqh orang sakit, konsultasi
psikospiritual baik off line maupun on line, dan qur’anic healing. Pelayanan
Dakwah & al-Husna meliputi dakwah bagi masyarakat, seperti bantuan dana
pemakmuran masjid, pembinaan majlis taklim, desa binaan, dan sebagainya, serta
perawatan jenazah al-Husna.
B. Visi, Misi, Falsafah dan Motto Rumah Sakit
1. Visi
Rumah Sakit Islam terkemuka dalam pelayanan kesehatan, pendidikan dan
pembangunan peradaban islam menuju masyarakat sehat sejahtera yang dirahmati
Allah.
2. Misi
a. Menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang selamat menyelamatkan dijiwai
semangat mencintai Allah menyayangi sesama.
b. Menyelenggarakan pelayanan pendidikan dalam rangka membangun generasi
khaira ummah
c. Membangun peradaban islam menuju masyarakat sehat sejahtera yang
dirahmati Allah.
3. Motto
“Mencintai Allah, Menyayangi Sesama”
4. Meaning Statements
Berkhidmat menyelamatkan kehidupan manusia (Q.S. Al-Maidah 32).
5. Values
a. Integritas
b. Profesional

9
c. Kasih sayang
d. Kerja sama
e. Inovatif

C. Struktur Organisasi
Gambar 1. Struktur Organisasi Ruang Baitussalam 2

DIREKTUR
PELAYANAN

MANAJER
KEPERAWATAN

KEPALA BAGIAN
RAWAT

PENANGGUNG
JAWAB
BAITUSALAM 2

PP PP

PA PA PA PA

D. Jenis Pelayanan
Sistem pemberian asuhan keperawatan merupakan metode yang digunakan dalam
memberikan pelayanan keperawatan. Berdasarkan hasil wawancara di ruang

10
Baitussalam 2 menggunakan metode pelayanan keperawatan yaitu menggunakan
metode moduler.
E. Jumlah Tempat Tidur
Ruang Baitussalam 2 merupakan salah satu bangsal penyakit dalam yang terletak
di gedung B lantai 2 di Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang. Di ruang
Baitussalam 2 terdapat 22 tempat tidur dari 7 kamar yang terdiri dari 6 kamar kelas II
dan 1 kamar kelas III
F. Sumber Daya Manusia
Berdasarkan hasil observasi dan wawancara pada kepala ruang bahwa tenaga
yang ada di ruang perawatan Baitussalam 2 mempunyai tenaga perawat berpendidikan
Ners berjumlah 5 orang dan untuk tenaga perawat perpendidikan jenjang D3 berjumlah
19 orang.
G. Kedudukan Bagian Keperawatan
Perawat di ruang Baitussalam 2 masing-masing memiliki kedudukan sebagai
perawat profesi dan vokasi, dimana dalam 1 ruang memiliki penanggung jawab sebagai
Ketua Shift, dan setiap ketua tim memiliki PP dan PA.

11
BAB III

TINJAUAN PUSTAKA

A. Definisi
Shalat adalah berhadap hati kepada Allah sebagai ibadah, dalam bentuk beberapa
perkataan dan perbuatan, yang dimulai dengan takbir dan diakhiri dengan salam serta
menurut syarat-syarat yang telah ditentukan syara’(Albaar, F., 2018). Shalat merupakan
salah satu kewajiban bagi umat muslim, diantaranya yaitu shalat fardhu atau shalat lima
waktu merupakan shalat yang wajib dilaksanakan oleh umat muslim apabila telah
memenuhi syarat-syarat untuk melaksanakannya (Connell Meehan, 2021).
Tata Cara Shalat Orang Sakit
a. Wajib bagi orang yang sakit mengerjakan shalat fardhu dalam keadaan berdiri,
walaupun tidak bisa berdiri tegak (berdiri miring), atau bersandar pada dinding atau
tongkat.
b. Jika tidak mampu shalat sambil berdiri, dia diperbolehkan shalat sambil duduk.
Ketika shalat sambil duduk, yang paling utama jika ingin melakukan gerakan berdiri
(qiyam) dan ruku’ adalah dengan duduk mutarobi’an (duduk dengan kaki bersilang
di bawah paha). Sedangkan jika ingin melakukan gerakan sujud, yang lebih utama
adalah jika dilakukan dengan duduk muftarisyan (duduk seperti ketika tasyahud
awwal).
c. Jika tidak mampu mengerjakan shalat sambil duduk, boleh shalat sambil tidur
menyamping (yang paling utama tidur menyamping pada sisi kanan) dan badan
mengarah ke arah kiblat. Jika tidak mampu diarahkan ke kiblat, boleh shalat ke arah
mana saja. Jika memang terpaksa seperti ini, shalatnya tidak perlu diulangi.
d. Jika tidak mampu mengerjakan shalat sambil tidur menyamping, maka dibolehkan
tidur terlentang. Caranya adalah: kaki dihadapkan ke arah kiblat dan sangat bagus
jika kepala agak sedikit diangkat supaya terlihat menghadap ke kiblat. Jika kakinya
tadi tidak mampu dihadapkan ke kiblat, boleh shalat dalam keadaan bagaimanapun.
Jika memang terpaksa seperti ini, shalatnya tidak perlu diulangi.
e. Wajib bagi orang yang sakit melakukan ge rakan ruku’ dan sujud. Jika tidak mampu,
boleh dengan memberi isyarat pada dua gerakan tadi dengan kepala. Dan sujud
diusahakan lebih rendah daripada ruku’. Jika mampu ruku’, namun tidak mampu
sujud, maka dia melakukan ruku’ sebagaimana ruku’ yang biasa dilakukan dan sujud

12
dilakukan dengan isyarat. Jika dia mampu sujud, namun tidak mampu ruku’, maka
dia melakukan sujud sebagaimana yang biasa dilakukan dan ruku’ dilakukan dengan
isyarat.
f. Jika tidak mampu berisyarat dengan kepala ketika ruku’ dan sujud, boleh berisyarat
dengan kedipan mata. Jika ruku’, mata dikedipkan sedikit. Namun ketika sujud, mata
lebih dikedipkan lagi. Adapun isyarat dengan jari sebagaimana yang biasa dilakukan
oleh sebagian orang yang sakit, maka ini tidaklah benar. Aku sendiri tidak
mengetahui kalau perbuatan semacam ini memiliki landasan dari al kitab dan
assunnah atau perkataan ulama.
g. Jika tidak mampu berisyarat dengan kepala atau kedipan mata, maka dibolehkan
shalat dalam hati. Dia tetap bertakbir dan membaca surat, lalu berniat melakukan
ruku’, sujud, berdiri dan duduk dengan dibayangkan dalam hati. Karena setiap orang
akan memperoleh yang dia niatkan.
h. Wajib bagi setiap orang yang sakit untuk mengerjakan shalat di waktunya (tidak
boleh sampai keluar waktu), dia mengerjakan sesuai dengan kemampuannya
sebagaimana yang telah dijelaskan dan tidak boleh mengakhirkan satu shalat dari
waktunya.
B. Manfaat Sholat bagi Keseatan
Menurut penelitian Prof. Dr. Muhammad Soleh dalam desertasinya yang
berjudul “Pengaruh Shalat terhadap Peningkatan Perubahan Respon Ketahanan Tubuh
Imonologik: Suatu Pendekatan Neuroimunologi” Shalat bukan hanya sekedar shalat,
tetapi jika dilakukan secara rutin dan ikhlas akan bisa mengatasi penyakit kanker.
Secara medis, shalat mampu menumbuhkan respons ketahanan tubuh (imunologi)
khususnya pada imunoglobin M, G, A, dan limfositnya yang berupa persepsi serta
motivasi positif. Selain itu, juga dapat mengefektifkan kemampuan individu untuk
menanggulangi masalah yang dihadapi (Hilbers, J., Haynes, A. S. & Kivikko, 2010).
C. Peran Perawat dalam Spiritual Care
Peran perawat sangat dibutuhkan pasien dalam memenuhi kebutuhan
spiritualnya selama dirawat di rumah sakit. Perawat dituntut harus memahami tentang
konsep keperawatan spiritual. Perawatan spiritual mencakup usaha meningkatkan
integritas pribadi, relasi antar pribadi dan pencarian makna hidup. Balldacchino (2006)
menyimpulkan bahwa perawat berperan dalam proses keperawatan yaitu melakukan
pengkajian, merumuskan diagnosa keperawatan, menyusun rencana dan implementasi
keperawatan serta melakukan evaluasi kebutuhan spiritual pasien, perawat juga

13
berperan dalam komunikasi dengan pasien, tim kesehatan lainnya dan organisasi
klinis/pendidikan, serta menjaga masalah etik dalam keperawatan (Paal, P., Roser, T.
& Frick, 2014).

14
BAB IV

ANALISA HASIL PENGKAJIAN

A. Hasil Pengkajian M1-M5


M1 (Manusia/Ketenagaan)
1. Bagaimanakan struktur organisasi ruangan? Apakah Anda merasa puas dan sesuai
dengan kemampuan perawat?

Direktur Utama

Manajer
Keperawatan

Kepala Bagian
Rawat

Penanggung Jawab

Baitussalam 2

Perawat Pelaksana Perawat Pelaksana

Perawat Perawat Perawat Perawat


Asosiatif Asosiatif Asosiatif Asosiatif

Struktur organisasi ruangan telah dituliskan diatas, untuk kepuasan dengan struktur
organisasi ruangan kepala ruang menyampaikan karena keadaan saat ini masih
banyak perupahan personil diruangan baitussalam 2 yang dikarenakan covid 19

15
menyebabkan banyaknya senior yang pindah-pindah ruangan dan banyak juga
perawat baru yang masuk ke ruangan baitussalam 2 dan harus menyesuiakan
dengan ruangan yang baru
2. Bagaimanakah pembagian tugas di ruangan? Apakah sesuai dengan struktur
organisasi di ruangan?
Untuk pembagian tugas diruangan sudah sesuai dengan struktur organisasi yang
telah ditetapkan oleh kepala ruang
3. Apakah kepala ruang sudah melaksanakan tugas sesuai dengan dengan optimal?
Perawat menyampaikan bahwasanya kepala ruang sudah melaksanakan tugas
dengan optimal
4. Bagaimanakah kinerja ketua tim/PP? apakah sudah sesuai dengan tugas-tugasnya?
Perawat menyampaikan bahwasanya kinerja kepala ruang sudah sesuai dengan
tugasnya
5. Apakah anda membutuhkan pelatihan/pendidikan tambahan untuk melaksanakan
pekerjaan di ruangan? Berikan alasannya?
Menurut kepala ruang perawat yang ada diruangan masih membutuhkan pelatihan
dan pendidikan tambahan seperti pelatihan Wound Dressing.
6. Bagaimanakah kebijakan rumah sakit terkait pelatihan/pendidikan? Apakah Anda
merasa puas?
Menurut kepala ruang untuk kebijakan rumah sakit terkait pelatihan/Pendidikan ada
dan sudah diatur seperti rencana pelatihan yang nanti per unit akan menyampaikan
ke diklat untuk pelatihan-pelatihan tahun berikutnya.
7. Apakah jumlah pendapatan yang diterima sesuai dengan latar belakang pendidikan?
Apakah Anda merasa puas?
Menurut perawat yang berada di Baitussalam 2 sudah sesuai, dan sudah merasa puas
8. Berapa rata-rata jam anda bekerja selama sebulan? apakah anda merasa puas dengan
penjadwalan di ruangan?
Kepala ruang mengatakan rata-rata jam kerja perawat selama 160 jam/bulan dan
setidaknya tidak lebih dari rata-rata jam kerja seorang kepala ruang.
9. Apakah ada kesempatan untuk mengambil cuti?
Perawat menyampaikan bahwasanya ada kesempatan untuk mengambil cuti
10. Berdasarkan tingkat ketergantungan pasien, bagaimanakah tingkat beban kerja di
ruangan?

16
Kepala ruang mengatakan tingkat beban kerja di ruangan tergangtung IKP (Indeks
Ketergantungan Pasien), Misal pasienya kebanyakan total care mungkin beban
kerjanya akan bertambah
11. Bagaimanakah peran POS/pembantu perawat di ruangan? Apakah membantu
meringankan pekerjaan anda?
Kepala ruang mengatakan peran POS/pembantu diruang sangatlah membantu dan
dapat meringankan pekerjaan perawat ruangan seperti pramusaji. Dikarenakan di
ruang baitussalam 2 belum ada alat seperti airophone alat yang sampai ners station
yang sudah ada di Gedung MCEB.
12. Apakah menurut Anda, rasio jumlah perawat dengan pasien sudah sesuai?
Menurut kepala ruang rasio jumlah peawat dengan pasien sejauh ini belum sesuai,
karena masih banyak perawat senior yang pindah-pndah ruangan dan masih banyak
juga perawata titipan karena pandemi kemaren.
13. Sebutkan 5 kasus besar penyakit di ruangan?
5 kasus besar penyakit yang ada diruangan adalah batu ginjal, kanker payudara,
kanker tyroid, colelitiosis dan ginjal kronik
14. Sebutkan BOR (bed occupancy rate) dan ALOS (everage length of stay) pasien?
BOR dan ALOS ruang baitunnisa 2
Jumlah hari perawatan
BOR = 𝑥100%
Total bed x priode waktu
75
BOR = 𝑥 100% = 75%
20 x 25

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑙𝑎𝑚𝑎 𝑑𝑖𝑟𝑎𝑤𝑎𝑡


𝐴𝐿𝑂𝑆 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑝𝑎𝑠𝑖𝑒𝑛 𝑘𝑒𝑙𝑢𝑎𝑟

75
𝐴𝐿𝑂𝑆 = = 5,6
13

17
M2 (Material/Sarana dan Prasarana)
1. Jelaskan gambar denah ruangan?

Gambar 2. Denah Ruangan


2. Sebutkan inventaris peralatan kesehatan, jumlah linen, dan administrasi penunjang?
inventaris peralatan kesehatan pada ruangan Baitussalam 2
Tabel 1. Inventaris Peralatan Kesehatan
NO ALAT JUMLAH

1. GLUCOTES 54

2. EKG 62

3. OXYMETRI 44

4. NEBULIZER 4

5. BED SIDE MONITOR 3

Untuk jumlah linen di baitunnisa 2 kepala ruang menyampaikan bahwasanya


jumlah linen sudah tercenter dari pusat dan diberikan dengan model paking bebas
najis.
3. Sebutkan jenis kelas perawatan di ruangan dan fasilitas masing-masing kelas, serta
kondisinya?
Di ruang baitussalam 2 terdapat 6 ruang kelas 2, setiap ruangannya berisi 2 bed, 1
kamar mandi, 2 meja, 2 kursi dan 1 AC. Kelas 3 hanya ada 1 ruangan, diruangan
berisi 10 bed, 1 kamar mandi, 10 meja, 10 kuris dan 2 AC.

18
4. Apakah lokasi dan denah ruangan sudah baik menurut Anda?
Menurut perawat ruangan baitussalam 2, denah ruangan dan pembagian ruangan
sudah sesuai, akan tetapi masih ada beberapa ruangan yang dirasa masih sempit.
5. Apakah ada rencana merenovasi ruangan? Jika ya, ruangan apa?
Perawat ruangan menyampaikan, tidak ada rencana untuk merenovasi ruang
baitussalam 2 dan belum ada rencana pengajuan untuk merenovasi ruangan
dikarenakan menurut perawat ruang Baitussalam 2, beberapa ruangan dianggap
masih layak hanya saja kurang begitu luas. Fasilitas yang ada di ruangan juga masih
layak digunakan.
6. Apakah peralatan kesehatan di ruangan sudah sesuai dan lengkap untuk merawat
pasien?
Perawat ruangan menyampaikan bahwa peralatan kesehatan yang ada di ruang
Baitussalam 2 sudah sesuai dan lengkap.
7. Apakah ada rencana penambahan peralatan perawatan?
Peralatan perawatan diruang Baitussalam 2 sudah lengkap dan untuk saat ini belum
ada rencana penambahan peralatan diruangan.
8. Apakah jumlah alat sudah sesuai dengan rasio pasien?
Menurut perawat ada beberapa alat yang jumlahnya belum sesuai dengan rasio
pasien, yait: tensi, syring pump, suction, dan SPo2.
9. Apakah fasilitas di ruangan sudah lengkap untuk merawat pasien?
Fasilitas di ruangan Baitussalam 2 sudah lengkap untuk merawat pasien, akan tetapi
masih ada beberapa fasilitas yang perlu ditambah, yaitu alat-alat yang sudah rusak
atau tidak layak digunakan.
10. Apakah semua perawat mampu menggunakan semua peralatan dengan baik?
Perawat diruang Baitussalam 2 mampu menggunakan semua peralatan dengan baik.
11. Apakah administrasi penunjang yang dimiliki ruangan sudah memadai?
Administrasi penunjang di ruang baitussalam 2 sudah cukup memadai.

M3 (Metode)
MAKP
 Model asuhan keperawatan yang digunakan
1. Apa model asuhan keperawatan yang digunakan di ruangan ini?

19
Model asuhan keperawatan yang digunakan diruangan Baitussalam 2
adalah asuhan keperawatan moduler
2. Apakah Anda mengerti/memahami model asuhan keperawatan yang
digunakan?
Perawat yang berada di Baitussalam 2 memahami model asuhan
keperawatan yang digunakan
3. Apakah model asuhan keperawatan yang digunakan sudah sesuai menurut
Anda? Menurut kepala ruang Baitussalam 2 menyampaikan bahwasanya
belum sesuai, dikarenakan belum dapat diaplikasikan secara keseluruhan
karena terkendala dengan sering adanya perubahan tenaga keperawatan
maupun pengurangan tenaga keperawatan diruangan
4. Apakah model asuhan keperawatan sudah sesuai dengan visi dan misi?
Perawat Baitusalam 2 menyampaikan bahwasanya asuhan keperawatan
sudah sesuai dengan visi dan misi yang telah ditetapkan
 Efektif dan efisiensi model asuhan keperawatan
1. Apakah model asuhan keperawatan yang digunakan berpengaruh terhadap
lama perawatan pasien? Berapa rata-rata pasien perhari?
Kepala ruangan menyampaikan bahwa model asuhan keperawatan yang
digunakan sangat berpengaruh terhadap lama perawatan pasien yang ada di
unit atau bangal Baitussalam 2. Rata-rata pasien perhari di unit baitussalam
2 yaitu sekitar 14 sampai 15 pasien
2. Apakah model yang digunakan meningkatkan kepercayaan pasien?
Model asuhan keperawatan yang digunakan mampu meningkatkan
kepercayaan pasien, dikarenakan semua perawat yang merawat sudah
berkompeten
3. Apakah model yang digunakan tidak meningkatkan beban kerja Anda?
Model yang digunakan tidak meningkatkan beban kerja para perawat yang
ada di unit atau bangsal Baitussalam 2, dikarenakan sudah di sesuaikan
dengan kompetensi masing-masing dari perawat yang ada di bangsal
4. Apakah model yang digunakan memberatkan pembiayaan?
Model asuhan keperawatan yang digunakan tidak memberatkan
pembiayaan, dikarenakan sudah sesuai dengan tarif yang sudah ditetapkan
5. Apakah model yang digunakan mendapatkan kritik dari pasien?

20
Kepala ruangan baitussalam 2 menyampaikan bahwasannya sampai sejauh
ini tidak ada kritik dari pasien mengenai model asuhan keperawatan yang
digunakan
 Pelaksanaan model asuhan keperawatan
1. Apakah komunikasi dapat terjalin dengan adekuat antara tim kesehatan?
Komunikasi antara tim kesehatan yang ada di bangsal baitussalam 2 dapat
terjalin dengan adekuat, dikarenakan adanya komunikasi yang intens antara
perawat satu dengan yang lainnya. Sehingga kemungkinan kecil terjadinya
mis communication antara tim
2. Apakah rencana keperawatan dapat dilaksanakan secara kontinyu?
Menurut kepala ruang, rencana keperawatan dapat dilaksanakan secara
kontinyu dan sudah sesuai dengan aturan yang ada
3. Apakah anda (PP/PA) sering mendapatkan bimbingan dari kepala ruang?
Perawat PP menyampaikan bahwasannya sering mendapat bimbingan dari
kepala ruang, dalam satu bulan perawat PP mendapat bimbingan kurang
lebih sebanyak 4 kali
4. Apakah tindakan keperawatan dilakukan sesuai standar?
Kepala ruang baitussalam 2 menyampaikan bahwa tindakan keperawatan
yang dilakukan sudah sesuai dengan standar yang berlaku. Apabila tindakan
keperawatan dianggap belum sesuai standar masih bisa diperbaiki,
contohnya saat memasang infus di dalam SOP seharusnya menggunakan
perlak penghalas kecil, tetapi kadang perawat tidak sesuai dengan SOP yang
berlaku.
 Tanggung jawab dan pembagian tugas
1. Apakah pembagian tugas Anda sudah jelas?
Menurut kepala ruang Baitusalam 2 menyampaikan bahwa pembagian tugas
yang ada di unit sudah sesuai dan jelas
2. Jelaskan tugas Anda sesuai dengan model asuhan keparawatan yang
digunakan di ruangan?
Menurut penjelasan kepala ruang baitussalam 2 bahwasanya dengan model
asuhan keperawatan modular yang diterapkan diruangan tugas kepala
ruangan yaitu :
a. Membuat rencana program kerja termasuk supervisi

21
b. Membuat laporan hasil kerja
c. Mengatur pembagian tugas (Jadwal dinas)
d. Mengatur dan mengendalikan kebersihan dan ketertiban ruangan
e. Mengadakan diskusi dengan staf untuk memecahkan masalah di ruangan
f. Memfasilitasi proses bimbingan siswa/mahasiswa dan bekerjasama
dengan pembimbing klinik dalam memberikan askep diruangan, dengan
mengikuti metode pemberian asuhan keperawatan yang sudah ada
g. Mengorientasikan pegawai baru, residen, mahasiswa kedokteran, dan
mahasiswa keperawatan yang akan melakukan praktek di ruangan
dengan menggunakan format orientasi
h. Menciptakan dan memelihara hubungank erja yang harmonis dengan
klien /keluarga dan tim kesehatan lain.
i. Memantau kelengkapan persediaan berkas rekam medik.
j. Melaksanakan pembinaan terhadap PPJA dan PP dalam hal
implementasi sistem pemberian pelayanan keperawatan profesional,
termasuk sikap dan tingkah laku professional.
k. Menunjuk PPJA pengganti atau mendelegasikan kepada PP senior bila
PPJA cuti, tetapi tetap dibawah pengawasan kepala ruang.
l. Merencanakan dan memfasilitasi kesediaan fasilitas yang dibutuhkan di
ruangan
m. Memantau dan mengevaluasi penampilan kerja semua tenaga yang ada
di ruangan
n. Melakukan pertemuan rutin dengan semua perawat setiap bulan untuk
mengevaluasi pelaksanaan asuhan keperawatan dan membahas
kebutuhan di ruangan.
o. Merencanakan dan melaksanakan evaluasi mutu asuhan keperawatan
3. Apakah menurut Anda kondisi pasien dapat selalu terpantau dan kebutuhan
pasien dapat terpenuhi?
Menurut kepala ruang, kondisi setiap pasien dapat selalu terpantau dan
kebutuhan pasien terpenuhi. Dikarenakan setiap perawat baik dari (PA/PP)
sudah mendapat tanggung jawab masing-masing dalam mengelola pasien

22
Operan Jaga
1. Berapa kali operan jaga dilakukan?
Diruangan Baitussalam 2 melakukan operan jaga 3 kali dalam sehari, dan
dilakukan pada pukul 07.00 pagi, pukul 14.00 siang dan pada pukul 21.00
malam
2. Apakah operan telah dilaksanakan tepat waktu?
Menurut parawat Baitussalam 2 menyampaikan bahwasanya operan telah
dilaksanakan dengan tepat waktu sesuai jam yang telah ditentukan
3. Apakah operan dihadiri oleh semua perawat yang terkait (perawat 2 shift)?
Perawat 2 sift selalu menghadiri operan jaga yang telah ditentukan sesuai jdwal
sift dan jadwal jam yang telah ditetapkan
4. Siapa yang memimpin operan?
Operan di ruang Baitussalam 2 dipinpin oleh perawat pelaksana atau ketua tim
5. Apakah yang harus dipersiapkan dalam pelaporan operan? Sebutkan?
Ada beberapa hal yang harus disiapkan untuk melakukan operan jaga, yaitu:
hand over untuk mengetahui kondisi pasien, catatan obat untuk mengkonfrimasi
obat yang akan diberikan kepada pasien, catatan tindakan selanjutnya yang akan
diberikan pada pasien, ceklist dokter dan fooding list
6. Apa yang disampaikan dalam operan? sebutkan?
Perawat mengatakan bahwa yang disampaikan saat operan adalah terkait
kondisi pasien, diagnosa medis, masalah keperawatan yang muncul, tindakan
keperawatan yang sudah atau yang belum, diit, alat invasive, dan intervensi
keperawatan.
7. Apakah ada buku khusus untuk mencatat hasil laporan operan?
Ada buku khusus untuk mencatat hasil laporan operan, yaitu Hand over.
8. Apakah ada kesulitan dalam mendokumentasikan laporan operan?
Tidak ada kendala terkait pendokumentasian laporan operan.
9. Apakah ada interaksi dengan pasien saat melakukan operan?
Adanya interaksi oleh perawat dengan pasien saat operan jaga berlangsung
10. Bagaimanakah tehnik pelaporan operan ketika berada di depan pasien?
Pertama, membaca doa untuk kesembuhan pasien, kedua, mengecek pasien satu
per satu dengan menyampaikan namanya siapa, diagnose medisnya apa,
dokternya siapa, rencana tindakannya apa dan melaporkan operan jaga kepada
perawat yang akan dinas selanjutnya.

23
11. Berapa rata-rata lama waktu untuk mengunjungi pasien saat operan?
Waktu untuk mengunjungi dari satu pasien adalah 1-5 menit.
12. Apakah kepala ruang mengevaluasi kesiapan perawat shift pengganti?
Kepala ruang mengatakan bahwa tidak mengevaluasi kesiapan perawat saat
pergantiaan shift pengganti tetapi mengevaluasi shift sebelumnya.
Ronde Keperawatan
1. Apakah ruangan ini mendukung adanya kegiatan ronde keperawatan?
Ruangan Baitussalam 2 sudah menerapkan adanya ronde keperawatan dan
mendapat dukungan dari tim kesehatan yang diruangan tersebut
2. Apakah sebagian besar perawat mengerti adanya ronde keperawatan?
Kepala ruang Baitussalam 2 menyampaikan bahwa seluruh perawat yang ada di
unit sudah mengerti adanya ronde keperawatan
3. Apakah pelaksanaan ronde keperawatan sudah optimal?
Menurut kepala ruang ronde keperawatan yang ada di bangsal Baitussalam 2
belum optimal, akan tetapi ronde keperawatan tersebut sudah dijalankan. Yang
mana saat melakukan ronde keperawatan terdiri dari beberapa tenaga kesehatan
4. Berapa kali ronde keperawatan dilakukan dalam 1 bulan?
Ronde keperawatan seharusnya dilakukan 4 bulan sekali, akan tetapi di bangsal
Baitussalam 2 baru dilakukan 1 kali pada tahun ini yaitu pada bulan agustus
5. Apakah keluarga mengerti tentang adanya ronde keperawatan?
Keluarga mengerti tentang adanya ronde keperawatan yang sudah berlaku di
Baitussalam 2
6. Apakah tim yang terlibat dalam ronde keperawatan hadir semua?
Kepala ruang menyampaikan saat melakukan ronde keperawatan tim yang
terlibat hadir semua
7. Apakah tim yang terlibat dalam ronde keperawatan mengikuti kegiatan secara
optimal?
Tim yang telibat dalam ronde keperawatan mengikuti kegiatan secara optimal
Supervisi
1. Apakah anda mengerti tentang supervisi?
Kepala ruang mengatakan mengerti tentang supervisi, bahwa supervise
merupakan kegiatan pengawasan dan pembinaan yang dilakukan oleh
supervisor secara berkesinambungan mencakup masalah pelayanan

24
keperawatan, masalah ketenagaan, dan perawatan agar pasien mendapat
pelayanan yang bermutu setiap saat.
2. Apakah anda pernah mendapatkan pelatihan dan sosialisasi tentang supervisi?
Kepala ruang mengatakan sudah pernah mendapatkan pelatihan tentang
supervisi satu kali
3. Apakah supervisi telah dilakukan di ruangan?
Kepala ruang mengatakan supervisi dilakukan secara dadakan
4. Berapa kali supervisi dilakukan?
Kepala ruang mengatakan supervisi dalam sebulan biasanya dilakukan 5-6 kali
5. Siapakah yang melakukan supervisi?
Kepala ruang mengatakan yang melakukan supervisi yaitu kepala ruang kepada
perawat
6. Bagaimanakah alur supervisi yang ada di ruangan?
Kepala ruang mengatakan alur suprvisi apabila menemukan suatu insiden maka
akan di tinjau oleh kepala ruang apa masalahnya, terkadang kepala ruang
melakukan supervisi secara dadakan tanpa kontrak dengan perawat ruangan,
terkadang juga dilakukan dengan kontrak waktu terlebih dahulu
7. Apakah ada format baku untuk supervisi setiap tindakan? Sebutkan format yang
ada?
kepala ruang menyampaikan bahwa ada format baku untuk supervisi
Tabel 2. Format Baku Supervisi Setiap Tindakan

Jam Tindak
Kegiatan Masalah Lanjut
Pelaksanaan
Pasien Cek rencana tindakan dan persiapan
pasien untuk hari ini
Cek kelengkapan asesmen awal dan
ulang nyeri dan risiko jatuh
Cek kelngkapan nama dan TTD
petugas
Fasilitas Cek kebersihan dan kerapian Nurse
dan sarana Station
Nurse Cek kebersihan dan keparian trolli
Station tindakan, lemari, dan laci
Cek ketetapan penyimpanan status
RM pasien
Cek kelengkapan dan kerapian
penyimpanan formulir dan
dokumentasi regulasi
Cek kelengkapan ATK, ART (paket
pasien, tissue, dll)

25
Cek pelaksanaan inventarisasi alat
dan obat di IRNA (IRNA
R…………………., R.Bayi, R.VK)
Fasilitas Cek kesiapan trolley emergency
Alat Medis
Cek kesiapan oxygen dorong

Cek kesiapan alat suction

Cek kesiapan alat EKG

Cek kesiapan alat syring pupm dan


infus pump
Cek kesiapan alat incubator,
ventilator, CPAP
Cek kesiapan alat

Ruang obat Cek kebersihan dan kerapian


ruangan obat
Cek suhu ruangan obat

Cek pelaksanaan control/ grafik


suhu ruangan obat
Cek kebersihan dan keparian troli
obat
Cek kebersihan kulkas dan suhu
dalam kulkas
Cek pelaksanaan control/grafik
suhu dalam kulkas.
Ruang Cek kebersihan dan kerapian
linen ruangan
Cek kebersihan dan kerapian lemari
penyimpanan linen, ATK/ART,
cairan desinfektan
Cek pelaksanaan inventarisasi linen

Ruang Cek kebersihan dan kerapian ruang


tindakan tindakan
Pantry Kebersihan dan kerapian ruangan
panty
Ketersediaan air minum/air galon

Pelaporan Penginputan data kasar mutu


mutu
Penginputan mutu ke dalam
sismadak

8. Apakah format supervisi sesuai dengan standar keperawatan?


Kepala ruang mengatakan format supervisi sudah sesuai dengan standar
keperawatan
9. Apakah hasil supervisi disampaikan kepada perawat?

26
Kepala ruang mengatakan hasil supervisi pasti disampaikan kepada perawat
ruangan
10. Apakah selalu ada umpan balik dari supervisi untuk setiap tindakan?
Kepala ruang mengatakan setiap dilakukan supervisi selalu ada umpan balik
untuk setiap tindakan
11. Apakah Anda puas dengan hasil dari umpan balik tersebut?
Kepala ruang mengatakan iya saya puas dengan hasil dari umpan balik
12. Apakah anda akan merubah sesuai hasil perbaikan supervisi?
Kepala ruang mengatakan akan melakukan perbaikan sesuai hasil supervisi
Perencanaan Pulang
1. Apakah anda mengerti tentang perencanaan pulang? jelaskan?
Perencanaan pulang itu sudah disampaikan pada saat awal pasien masuk.
Perencanaan pulang itu dari pasien awal masuk diberi tahu apa saja tindakan
yang akan dilakukan, kemudian pasien akan dirawat berapa hari, kemudian pada
saat pasien pulang pasien diberi tahu kapan dia harus kontrol, bagaimana
perawatan dirumah, dischard planning, yang meliputi perawatan, indikasi dan
lain-lain yang diberitahu saat awal pasien masuk.
2. Apakah yang anda berikan saat melakukan perencanaan pulang? Jelaskan?
Perawat menjelaskan bahwasanya pada saat melakuka perencanaan pulang
perawat memberikan surat kontrol, resume obat selama dirumah sakit, hasil
penunjang yang telah dilakukan dan terapi untuk dirumah.
3. Apakah anda bersedia melakukan perencanaan pulang mulai pasien masuk
sampai akan keluar RS?
Perawat mengatakan bersedia, biasanya dokter memberikan perintah bahwa
pasien boleh dipulangkan, nanti dokter yang merencanakan jadi perawat hanya
mengulang sambil mengingatkan pasien
4. Apakah ada pembagian tugas tentang perencanaan pulang?
Pada saat ada pasien pulang, perawat membagi tugas untuk perencanaan pulang
yang meliputi pembagian surat kontrol, reture obat, resep obat pulang, tindakan
un infus sebelum pulang
5. Apakah media brosur/leflet yang ada mencukupi sesuai dengan kasus yang
muncul di ruangan?
Perawat menyampaikan bahwasanya leflet yang ada diruangan masih kurang
6. Apa bahasa yang digunakan saat melakukan perencanaan pulang?

27
Bahasa yang digunakan selalu bahasa yang dipahami pasien, kalau pasien bisa
pakai bahasa jawa ya pakai bahasa jawa, kalau bahasa Indonesia ya pakai bahasa
Indonesia
7. Apa tehnik yang digunakan dalam perencanaan pasien pulang (lisan, tertulis)?
Lisan dan tertulis, karena ada format edukasi pulang atau format perencanaan
pulang nanti kita menjelaskan sesuai dengan format terus minta tanda tangan
pasien, Dari format itu kita menjelaskannya.
8. Apakah bahasa yang Anda gunakan dalam melakukan perencanaan pulang
difahami dengan mudah oleh pasien?
Dipahami dengan mudah, karena kita selalu mnggunakan bahasa yang dipahami
pasien.
9. Apakah Anda mendokumentasikan setiap selesai melaksanakan perencanaan
pasien pulang?
Perawat ruangan mengatak ya, di dokumentasikan.
Dokumentasi Keperawatan
1. Model dokumentasi keperawatan apa yang digunakan di ruangan ini?
Kepala ruang mengatakan model dokumentasi yang digunakan adalah NCP
(Nursing Care Plann)
2. Apakah sudah ada format pendokumentasian yang baku di ruangan ini?
Kepala ruang mengatakan format pendokumentasian di ruangan sudah baku
3. Apakah anda mengerti cara pengisian format dokumentasi dengan baik dan
benar?
Kepala ruang mengatakan saya sudah mengerti cara pengisian format
pendokumentasian dengan baik dan benar
4. Apakah menurut anda format dokumentasi yang ada memudahkan perawat
dalam melakukan asuhan keperawatan?
Kepala ruang mengatakan format dokumentasi yang ada sangat memudahkan
perawat dalam melakukan asuhan keperawatan
5. Apakah Anda melakukan pendokumentasian dengan tepat waktu (segera setelah
melakukan tindakan)?
Kepala ruang mengatakan dalam melakukan pendokumentasian ada yang
melakukanya dengan tepat waktu atau sesuai tingkat beban kerja, misalkan
sibuk sekali pasienya banyak biasanya nanti.

28
6. Apakah menurut anda format dokumentasi yang ada menambah beban kerja
perawat?
Kepala ruang mengatakan bahwa format pendokumentasian yang ada tidak akan
menambah beban kerja perawat.
7. Apakah format dokumentasi yang digunakan banyak menyita waktu perawat?
Kepala ruang mengatakan format dokumentasi yang digunakan banyak menyita
waktu perawat
M4 (Money)
1. Apakah kepala ruang dilibatkan dalam penyusunan rencana anggaran tahunan?
Kepala ruang mengatakan kepala ruang dilibatkan dalam penyusunan rencana
anggaran tahunan
2. Apakah penganggaran yang ada sudah mencukupi untuk kebutuhan ruangan
(operasional, pengembangan)?
Kepala ruangan mengatakan penganggaran yang ada sudah mencukupi untuk
kebutuhan ruangan.
3. Apakah ada kesulitan dalam pencairan anggaran dalam setiap program yang telah
direncanakan?
Kepala ruang mengatakan tidak ada kesulitan dalam pencairan anggaran dalam
setiap program yang telah direncanakan
4. Sebutkan jenis pembayaran pasien?
Kepala ruang mengatakan jenis pembayarana pasien antara lain: PBI/Non PBI,
Asuransi Swasta dan Umum
5. Berapa tarif untuk masing-masing tindakan yang dilakukan di ruangan?
Tabel 3. Tarif Tindakan
No Nama Timdakan Eksekutif Reguler

1 Animec 38.000 31.000

2 Asisten tindakan DC shok 81.0000 67.000

3 Asiste umbilikal 22.000 18.000

4 Askep/pasien 8.000 6.000

5 Audiometri 68.000 56.000

6 Bed decubitus/hari 38.000 31.000

7 Biopsi 240.000 200.000

29
8 BMP/Punksi lumbal 730.000 608.000

9 Breast care 45.000 37.000

10 Cardio tocografi (CTG) 71.000 59.000

11 CVP 1.155.000 962.000

12 Cytostatika/kemoterapy 1 246.000 205.000

Cytostatika/kemoterapy 2 246.000 205.000

Cytostatika/kemoterapy 3 246.000 205.000

13 DC shock/tindakan 1 735.000 612.000

DC shock/tindakan 2 735.000 612.000

DC shock/tindakan 3 735.000 612.000

14 ECG 71.000 59.000

15 EEG 577.000 481.000

16 EEG (Brain Mapping) 626.000 521.000

17 Extra Bed 60.000 50.000

18 Extra linen 3-… 10.000 8.000

19 Exstubasi 1 527.000 281.000

Exstubasi 2 337.000 281.000

Exstubasi 3 338.000 281.000

20 Ganti balut besar 51.000 42.000

21 Ganti balut cateter 6.000 4.000

22 Ganti balut kecil 30.000 25.000

Market (Market, Mutu)


1. Bagaimana gambaran karakteristik pasien di ruangan (asal daerah, tingkat
pendidikan, pekerjaan)?
Kepala ruang mengatakan pasien datang dari berbagai daerah diantaranya semarang
sendiri, rembang, pati, kudus, demak dan masih banyak daerah lainya. Pekerjaan
pasien sebagian besar sebagai petani dan swasta.
2. Apa usaha yang dilakukan ruangan untuk meningkatkan mutu pelayanan pasien?

30
Kepala ruang mengatakan selalu melakukan tindak lanjut dari hasil laporan
perbulan, jadi dalam setiap hari multu pelayanan pasien sudah ada laporanya, misal
laporanya kurang kita perbaiki sesuai target.
3. Apakah ada unit penjaminan mutu di ruangan?
Kepala ruang mengatakan terdapat unit penjaminan mutu di setiap ruangan
4. Apakah unit penjaminan mutu sudah bekerja dengan optimal?
Kepala ruang mengatakan unit penjaminan mutu sudah bekerja dengan optimal
5. Bagaimanakah gambaran mutu pelayanan di ruangan
Kepala ruang mengatakan bahwa kita dalam naungan rumah sakit islam syariah yang
pastinya akan melaksanakan tindakan medis khususnya keperawatan sesuai gender
misalnya memasang kateter sesuai gender.
(gunakan instrument mutu) :
 Tingkat kepuasan pasien
 Patient safety (Angka kejadian pasien jatuh, Angka kejadian dekubitus, Angka
kejadian luka akibat restrain, Angka kejadian medical error)
 Tingkat pengetahuan pasien
 Pemenuhan kebutuhan personal hygiene
B. Analisa SWOT
Tabel 4. Analisa SWOT
Bobot
Analisa SWOT Bobot Rating x
Rating

Kekuatan (strength)
a. Tersedianya fasilitas yang 0,4 4 1,6 S-W =
mendukung kegiatan ibadah
pasien 2,7- 2,4 =
b. Perawat baitussalam 2 0,3
merupakan perawat religius yang 0,2 2 0,4
melaksanakan shalat 5 waktu
c. Program didukung oleh karu
baitussalam 2
0,3 3 0,6
d. Perawat bersedia
melakukan pengisian 0,1 1 0,1
dokumentasi
Total 1,0 2,7

31
Kelemahan (Weakness)
a. Jumlah perawat yang terbatas 0,4 3 1,2
b. Beban kerja meningkat.
c. Mahasiswa tidak bersedia/ lupa 0,3 3 0,6
menjalankan program
0,3 3 0,6

Total 1,0 2,4

Peluang (Opportunity)
a. Adanyakerjasama yang baik 0,2 2 0,4 O-T =
antara perawat dan rumah sakit
b. Lingkungan rumah sakit yang 2,9- 2,0 =
bernuansa religius 0,9
c. Adanya mahasiswa FIK praktik 0,1 2 0,1
keperawatan yang koperatif
d. keinginan pasien untuk
melakukan ibadah selama di
0,2 3 0,6
rumah sakit.
e. Meningkatkan mutu rumah sakit 0,3 4 1,2
syariah

0,2 3 0,6

Total 1,0 2,9

Ancaman (Threat)
a. Tuntutan untuk melakukan 0,4 2 0,8
banyak tindakan keperawatan
dengan mengefisiemkan waktu
b. Pasien tidak bersedia untuk
melaksanakan shalat 0,6 4 1,2

Total 1,0 2,0

32
C. Diagram Layang

T O

W
Setelah dilakukan analisis dengan menggunakan pendekatan SWOT maka dapat
dirumuskan masalah sebagai berikut:
1) Ketidaktahuan pasien tentang pentingnya ibadah sholat selama sakit
2) Ketidakmampuan pasien untuk ibadah sholat
3) Kurang terpenuhinya kebutuhan spiritual pasien selama sakit
D. Identifikasi Masalah
Program rumah sakit peduli ibadah yang di canangkan oleh RSISA sudah sangat
baik, namun penerapannya masih kurang di lapangan, khususnya pada ruangan dengan
jumlah tenaga perawat yang terbatas ditambah beban kerja yang padat yang
mengharuskan perawat bekerja secara efisien waktu dan tenaga. Sehingga program

33
seperti mengingatkan sholat 5 waktu terlaksana kadang-kadang atau hanya sekali
sehari, yang berdampak kebutuhan pasien akan spiritual menjadi nomor kesekian
E. Prioritas masalah
Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka dapat diambil prioritas masalah yang
akan diselesaikan yaitu ketidakmampuan pasien untuk menjalankan ibadah sholat
selama sakit.
F. Plan of Action
Tabel 5. Plan of Action
Penanggung
Indikator Target
No Masalah Tujuan Program Media Waktu Jawab
Keberhasilan Sasaran
1. Ketidakmam 1. Memberikan Penyuluhan Perawat Pasien Poster Waktu Kelompok 6
puan pasien pemenuhan tata cara melakukan Kamar dan 08-16
untuk kebutuhan sholat penyuluhan 209 video Oktober
menjalankan spiritual tata cara sholat tata 2021
ibadah sholat pasien kepada cara
selama sakit 2. Peningkatan seluruh pasien sholat
mutu RS setiap hari
syariah
3. Meningkatkan
kesehatan
mental dan
fisik pasien

34
BAB V

IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

A. Menyusun SOP tentang Tata Cara Sholat pada Pasien di Ruangan Baitusalaam 2
Tabel 6. Menyusun SOP tentang Tata Cara Sholat
Indikator Evaluasi
No Masalah Tujuan Implementasi
Keberhasilan
1 Ketidakmampuan Memenuhi Merancang Perawat Perawat yang
pasien untuk tetap kebutuhan program melakukan ada di
menjalankan spiritual penyuluhan penyuluhan tata ruangan
sholat selama pasien tata cara sholat cara sholat kepada dimudahkan
sakit selama sakit seluruh pasien dengan
setiap ada setiap ada pasien adanya poster
pasien baru baru. tata cara
sholat

B. Membuat Poster dan Video Tentang Tatacara Sholat


Poster Tata Cara Sholat

Gambar 3. Poster Tata Cara Sholat


Link Youtube Tata Cara Sholat
https://youtu.be/zk3S3-uTM5M

35
C. Melakukan Bimbingan Pelaksanaan
Implementasi dilakukan mulai tanggal 8 Oktober 2021 s/d 16 Oktober 2021.
Format yang dibuat sebelumnya telah dipaparkan dalam seminar atau presentasi
proposal pada 2 Oktober 2021 dan dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dosen
pembimbing. Dengan adanya poster dan video yang telah dibuat, sudah dapat mulai
diterapkan kepada perawat secara perlahan untuk mengoptimalkan penyuluhan. Namun
demikian kendala yang didapatkan selama penerapan format pembukuan ini kepada
perawat adalah kurangnya motivasi dari perawat dalam melakukan penyuluhan
dikarenakan baik dari segi waktu yang tidak memadai yaitu banyak melakukan tindakan
selama shift. Dari hasil implementasi dan evaluasi yang dilakukan dapat ditetapkan
untuk rencana tindak lanjut khususnya pada pelaksanaan tata cara sholat orang sakit.
Jadwal penyuluhan adalah memotivasi perawat dalam melaksanakan penyuluhan terkait
tata cara sholat selama sakit.

36
BAB VI

PEMBAHASAN

A. SOP Sop Tata Cara Sholat Bagi Pasien


Tabel 6. SOP Sop Tata Cara Sholat Bagi Pasien

SOP TATA CARA SHOLAT BAGI PASIEN

Pengertian Suatu rangkaian gerakkan sholat bagi orang sakit sesuai dengan
kondisi dan keadaan pasien, berdasarkan ketentuan syar’i.

Tujuan 1. Pasien mengerti tentang tata cara sholat seuai kondisi pasien
2. Pasien terdorong dan termotivasi unutk tetap bersabar
melaksanakan kewajiban menjalankan ibadah sholat sesuai
kondisi pasien
3. Pasien mendapatkan dorongan moril untuk slalu bersyukyr dan
istiqomah menjalankan kewajiban sholat
Prosedur 1. Pre Interaksi
a. Pelajari dari biodata pasien
b. Pelajari kondisi sakit pasien
2. Orientasi
a. Melakukan 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun)
b. Melakukan kontrak waktu
c. Mengkaji kebutuhan pelayanan rokhani yang dibutuhkan
3. Kerja
Memberi bimbingan tatacara sholat sambil duduk :
a. Duduk menghadap kiblat seperti tasyahud awal
b. Rukuk dengan meletakkan tangan di lutut dan kepala
dibungkukkan
c. Sujud dengan membungkukkan kepala melebihi saat rukun
Bimbingan tatacara sholat sambil berbaring :

a. Posisi membujur ke kiblat seperti tasyahud awal


b. Meletakkan tangan didada
c. Rukuk, sujud, dan tahiyatul berada di samping
4. Terminasi
a. Menengkan pasien
b. Terimakasih
c. Kontrak waktu selanjutnya
d. Salam
Unit terkait Ruang Baitusalam 2

37
B. Bimbingan Pelaksanaan
Sholat merupakan kewajiban setiap muslim, dan mengajarkan tatacara sholat
termasuk dalam bagian dakwah amar makruf (mengajak kepadakebaikan).
Kurangnya aktivitas ibadah sholat oleh pasien ruang baitussalam 2 selama sakit
disebabkan oleh 3 faktor, yaitu ketidakmauan pasien untuk melaksanankan shalat,
ketidaktahuan pasien akan tata cara sholat selama sakit serta ketidakmampuan
pasien untuk menjalankan ibadah sholat, untuk factor ketidaktahuan dan
ketidakmampuan pasien dapat di berikan intervensi berupa penyuluhan tata cara
sholat selama sakit, sedangkan untuk faktor ketidakmauan tidak ada intervensi
selain mengingatkan kepada pasien tentang pentingnya menjalankan ibadah shalat
walaupun sakit. Program penyuluhan tata cara sholat selama sakit kepada pasien
merupakan program baru yang mensyaratkan perawat untuk datang ke setiap ruang
pasien minimal 1 kali saat pasien datang dengan sebagai imbas bahwa beban kerja
perawat semakin bertambah.

38
BAB VII

PENUTUP

A. Kesimpulan
Pembuatan poster dan video penyuluhan tata cara sholat yang telah dibuat
cukup membantu dan memudahkan perawat dalam melakuka penyuluhan kepada
setiap pasien terkait tata cara sholat selama sakit. Namun demikian motivasi
perawat dalam melakukan penyuluhan masih kurang karena kondisi nyata yang ada
bahwa perawat memiliki beban kerja yang padat sepanjang shift yang berlangsung
serta banyaknya implementasi yang lebih prioritas dilakukan kepada seluruh pasien
yang ada di bangsal rawat inap.
B. Saran
1. Motivasi perawat dalam melakukan penyuluhan terkait tata cara sholat kepada
pasien semakin ditingkatkan.
2. Penyuluhan dilaksanakan sebaik mungkin dan secara maksimal pada setiap
pasien sehingga tercakup semua dari pasien masuk sampai pasien pulang.

39
DAFTAR PUSTAKA

Albaar, F., (. (2018). Pengetahuan dan Motivasi Dengan Sikap Perawat dalam Pemenuhan
Kebutuhan Spiritual Pasien di Ruang Rawat Inap RSUD Dr. H. Chasan Boesoirie
Ternate. Jurnal Kesehatan Poltekkes Ternate, 7(2), 1–13.

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian; Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Bakri, M. H. (2017). Manajemen keperawatan (konsep dan aplikasi dalam praktik


keperawatan profesional). Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Blasdell, N. D. (2015). The Evolution of Spirituality in the Nursing Literature. International


Journal of Caring Sciences, 8(3), 756–764.

Connell Meehan, T. (2021). Spirituality and spiritual care from a Careful Nursing
perspective. Journal of Nursing Management, 20(8), 990–1001.

Ebrahimi, H. et al. (2014). . The Effect of Spiritual and Religious Group Psychotherapy on
Suicidal Ideation in Depressed Patients: A Randomized Clinical Trial,. Journal of
Caring Sciences, 3(2), 131–140.

Hilbers, J., Haynes, A. S. & Kivikko, J. G. (2010). Spirituality and health: an exploratory
study of hospital patients’ perspectives, Australian health review. A Publication of the
Australian Hospital Association, 34(1), 3–10.

Paal, P., Roser, T. & Frick, E. (2014). Developments in spiritual care education in German
- speaking countries. BMC Medical Education, 1–7.

40
JURNAL REVIEW
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Dosen Pembimbing :

Ns. Retno Isrofianongrum, M.Kep

Disusun Oleh:
Kelompok 6.B
1. Alfi Latifah (20902000002)
2. Anisatul Mufarihah (20902000003)
3. Ianatun Nisa’ (20902000025)
4. Ina Lailatun Naja (20902000027)
5. Noveni Arliani (20902000047)
6. Nur Huda (20902000051)
7. Yunita Isnaini (20902000080)

PROGRAM STUDI PROFESI KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Rumah Sakit merupakan salah satu unit pelayanan kesehatan yang menyediakan
pelayanan kesehatan bagi seluruh lapisan masyarakat dalam memenuhi setiap
kebutuhan dan haknya dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang bermutu dan
berkualitas (Nursalam, 2015; Ilyas, 2004). Sebagai sarana pelayanan kesehatan yang
bersifat kompleks, Rumah Sakit memiliki sumber daya dengan berbagai multidisiplin
ilmu, sehingga besar kemungkinan untuk terjadi masalah atau Kejadian yang Tidak
Diharapkan (KTD) dalam pemberian pelayanan kesehatan (Triwibono, 2013; Pohan,
2015).
Berdasarkan laporan insiden keselamatan pasien (IKP) di Inggris yang dilaporkan
pada National Reporting and Learning System (NRLS) pada tahun 2015 bahwa dalam
enam bulan terakhir terlapor 825.416 insiden. Laporan tersebut meningkat 6% dari
insiden terlapor ditahun sebelumnya. Dari laporan tersebut, 0.22% insiden yang
menyebabkan kematian (NHS England, 2015), sedangkan National Patient Safety
Agency pada tahun 2017 telah melaporkan angka kejadian IKP di Inggris pada tahun
2016 sebanyak 1.879.822 insiden, dan untuk Indonesia dalam rentang waktu 2006–
2011, Komite Keselamatan Pasien Rumah Sakit (KKPRS) melaporkan 877 insiden
(RSUDZA, 2017).
Pelaporan IKP menjadi hal penting dalam perbaikan mutu pelayanan, sebab dapat
digunakan sebagai koreksi bagi organisasi untuk memperbaiki sistem pelayanan yang
ada di Rumah Sakit. Melalui program pengabdian ini, dilakukan pendekatan Problem
Solving For Better Nursing Service (PSBNS) dengan tujuan untuk mengidentifikasi
kebutuhan dan masalah pelayanan kesehatan, menerapkan prioritas kebutuhan dan
masalah manajemen keperawatan, menyusun tujuan dan rencana alternatif pemenuhan
kebutuhan dan penyelesaian masalah, mengusulkan alternatif pemenuhan kebutuhan
dan penyelesaian masalah yang bersifat teknis operasional dan inovasi, melaksanakan
alternatif pemenuhan kebutuhan dan penyelesaian masalah yang disepakati bersama,
mengevaluasi pelaksanaan kegiatan pada aspek input, proses dan output, dan
merencanakan tindak lanjut dari hasil yang telah dicapai dalam mempertahankan dan
memperbaiki hasil melalui kerjasama dengan unit terkait
B. Tujuan
Untuk membantu menemukan masalah yang ada di Rumah Sakit dan
menyelesaikan masalah dengan mengaplikasikan metode problem solving dalam
manajemen keperawatan, yaitu identifikasi masalah, menyusun rencana intervensi dan
implementasi sesuai masalah yang ditemukan, dengan pendekatan partisipasi aktif dari
kelompok yang dibina dalam hal ini adalah perawat di Rumah Sakit Umum Daerah tipe
B, baik perawat manajer maupun perawat pelaksana, sehingga diharapkan dapat
memberikan kontribusi pada upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan.
BAB II
ABSTRAK ARTIKEL

Abstrak

Pelaporan insiden keselamatan pasien (IKP) merupakan hal penting dalam mutu
pelayanan Rumah Sakit (RS), sebab pelaporan IKP dapat digunakan pihak manajemen mutu
pelayanan RS sebagai koreksi bagi organisasi untuk memperbaiki sistem pelayanan.
Program pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk membantu menemukan masalah
yang ada di Rumah Sakit dan menyelesaikan masalah dengan mengaplikasikan metode
problem solving dalam manajemen keperawatan, yaitu identifikasi masalah, menyusun
rencana intervensi dan implementasi sesuai masalah yang ditemukan, dengan pendekatan
partisipasi aktif dari kelompok yang dibina dalam hal ini adalah perawat di Rumah Sakit
Umum Daerah tipe B, baik perawat manajer maupun perawat pelaksana, sehingga
diharapkan dapat memberikan kontribusi pada upaya peningkatan mutu pelayanan
kesehatan. Hasil yang diperoleh dari pengabdian ini adalah teridentifikasinya masalah
dalam penerapan budaya pelaporan IKP, yaitu belum maksimalnya pelaksanaan sosialisasi
format dan alur pelaporan IKP, pengembangan skill dan pengetahuan perawat tentang alur
pelaporan IKP, tingkat kepatuhan perawat dalam melaporkan IKP, ketersediaan fasilitas
sarana dan prasarana, belum optimalnya pendampingan dalam pelaporan IKP dan
pelaksanaan proses evaluasi dari pelaporan IKP. Untuk mengatasi masalah yang dihadapi,
diperlukan sosialisasi alur dan format pelaporan IKP yang ada di Rumah Sakit, pelatihan/in
house training terkait masalah patient safety dalam hal pelaporan IKP, pengadaan buku saku
pelaporan IKP sebagai panduan bagi perawat di ruangan ketika membuat laporan insiden,
serta melakukan pendampingan dan monitoring evaluasi (monev) dalam hal peningkatan
penerapan budaya pelaporan IKP. Kesimpulan: Sosialisasi dan In House Training Patient
Safety memberikan pengaruh dalam peningkatan skill dan pengetahuan perawat khususnya
dalam hal pelaporan IKP, penyediaan fasilitas sarana dan prasarana memberikan efek yang
positif dalam pelaporan IKP di ruangan, pendampingan dan monitoring evaluasi mampu
meningkatkan motivasi dan tingkat pengetahuan perawat dalam pelaporan IKP.

Kata Kunci : keselamatan pasien, pelaporan insiden keselamatan pasien, pelayanan


kesehatan.
BAB III
PEMBAHASAN
A. Judul Penelitian
“Penerapan Budaya Pelaporan Insiden Keselamatan Pasien di Rumah Sakit Umum
Daerah Tipe B Provinsi Sulawesi Selatan”.
B. Penulis
Wahyuni Harsul, Syahrul Syahrul dan Abdul Majid.
C. Sumber (link url/doi, jurnal penerbit, halaman jurnal)
Jurnal Panrita Abdi, 2018, Volume 2, Issue 2.
http://journal.unhas.ac.id/index.php/panritaabdi
D. Tanggal Publikasi
Naskah diterima : 21 Februari 2018
Disetujui : 04 Oktober 2018
Disetujui publikasi : 07 Oktober 2018
E. Tujuan & Masalah Penelitian
Penelitian tersebut bertujuan untuk membantu menemukan masalah yang ada di Rumah
Sakit dan menyelesaikan masalah dengan mengaplikasikan metode problem solving
dalam manajemen keperawatan, yaitu identifikasi masalah, menyusun rencana
intervensi dan implementasi sesuai masalah yang ditemukan, dengan pendekatan
partisipasi aktif dari kelompok yang dibina dalam hal ini adalah perawat di Rumah Sakit
Umum Daerah tipe B, baik perawat manajer maupun perawat pelaksana, sehingga
diharapkan dapat memberikan kontribusi pada upaya peningkatan mutu pelayanan
kesehatan.
F. Metode Penelitian
Program pengabdian masyarakat dilakukan di sebuah Rumah Sakit Umum Daerah
Tipe B di Provinsi Sulawesi Selatan pada periode Oktober – Desember 2017.
Tahap pelaksanaan pengabdian masyarakat :
1. Tahap Penentuan
Masalah Tahap penentuan masalah diawali dengan melakukan pengkajian atau
pengumpulan data yang dilaksanakan pada tanggal 02 Oktober hingga 22 Oktober
2017 diseluruh ruang perawatan. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data
yaitu metode wawancara semi terstruktur selama 50-90 menit kepada Kepala
Bidang Keperawatan; Kepala Seksi Asuhan, Etika dan Profesi Keperawatan;
Penanggung Jawab Komite Keselamatan Pasien Rumah Sakit dan 8 orang Kepala
Ruangan Rawat Inap serta penyebaran kuesioner kepada 30 orang Perawat
Pelaksana.
2. Tahap Identifikasi dan Prioritas
Masalah Tahap identifikasi dan prioritas masalah dilakukan pada tanggal 23 Oktober
– 6 November 2017. Identifikasi masalah dilakukan dengan Focus Group
Discussion (FGD). Hasil identifikasi masalah kemudian dilakukan penentuan
prioritas masalah dengan melihat 3 aspek utama yaitu dari tingkat kegawatan
(Urgency), tingkat mendesak (Seriousness) dan tingkat pertumbuhan (Growth).
Penilaian dilakukan dengan menggunakan skala likert 1-5. 1 = sangat kecil/rendah
pengaruhnya, 2 = kecil pengaruhnya, 3 = sedang/cukup berpengaruh, 4 =
besar/tinggi pengaruhnya, 5 = sangat besar pengaruhnya.
3. Tahap Analisis
Masalah dan Rencana Kegiatan Analisis masalah dilakukan dengan menggunakan
analisis fish bone dan analisis SWOT. Hasil analisis kemudian didiskusikan (FGD)
pada tanggal 7 November 2017 bersama Wakil Direktur Medik Rumah Sakit;
Kepala Bidang Keperawatan; Seksi Asuhan, Etika dan Profesi Keperawatan; Ketua
TIM KKPRS; Penanggung Jawab Tim Keselamatan Pasien; Kepala Ruangan; Ketua
Tim dan Perawat Pelaksana untuk melakukan diskusi terkait kegiatan-kegiatan yang
dapat dilakukan untuk mengatasi masalah yang telah ditemukan.
Adapun kegiatan yang akan dilakukan untuk mengatasi masalah yang telah
ditemukan adalah :
a. Sosialisasi alur dan format pelaporan IKP yang ada di Rumah Sakit,
b. Pelatihan/in house training pelaporan IKP
c. Pengadaan buku saku panduan pelaporan IKP
d. Pendampingan dan monev kegiatan
G. Kelebihan/Kekuatan Isi Artikel Penelitian
1. Abtrak peneliti jelas, sehingga bagi pembaca dengan membaca abstrak saja dapat
mengetahui hasil dari penelitian tersebut
2. Prosedur penelitian disusun dengan teratur, sehingga mudah untuk dipahami
3. Kesimpulan yang dibuat sudah terperinci dan dipaparkan secara jelas
H. Kekurangan Isi Artikel Penelitian
1. Tidak terdapat saran untuk penelitian selanjutnya
I. Implikasi Hasil Penelitian Bagi Keperawatan
Implikasi yang dapat diterapkan bagi keperawatan dalam penelitian ini adalah, dengan
adanya penelitian pelaporan insiden keselamatan pasien dapat mengingatkan perawat
diruangan untuk slalu melaporkan insiden yang terjadi diruangan.
BAB IV
PENUTUP

A. Kesimpulan
Hasil pelaksanaan kegiatan dalam pengabdian ini secara umum memberikan
dampak positif terhadap perubahan dan peningkatan kualitas mutu pelayanan kesehatan.
Kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan selama proses pengabdian memberikan
perubahan perilaku dan pola pikir terhadap perawat dalam menerapkan budaya
pelaporan IKP. Kegiatan dalam pengabdian ini terlaksana dengan baik. Adapun evaluasi
dari kegiatan yang dilaksanakan adalah pengetahuan perawat tentang konsep umum dan
pelaporan IKP meningkat dari 40% tingkat pengetahuan kurang menjadi 74% tingkat
pengetahuan baik, telah dilakukannya sosialisasi alur dan in house training pelaporan
IKP di Rumah Sakit, tersedianya buku saku panduan pelaporan IKP dan format
pelaporan insiden diruangan, pelaporan IKP di RSU Daerah Provinsi Sulawesi Selatan
sudah mengalami perubahan. Perawat mulai beradaptasi melakukan pelaporan tertulis
sesuai dengan format pelaporan insiden yang telah disediakan di ruangan
B. Saran
Berdasarkan hasil penelitian dapat dikemukakkan saran sebagai berikut :
1. Bagi Pasien
Hasil penelitian ini mendapatkan bahwa dirumah sakit memiliki pelapora
insiden untuk keselamatan pasien. Untuk itu perlu bagi pasien meningkatkan
kesadaran diri untuk menerima informasi mengenai tindakan yang akan diberikan
kepada pasien.
2. Bagi Layanan Kesehatan
Dengan adanya penelitian ini mengitkan bagi pelayana kesehatan untuk slalu
melaporkan insiden yang berada diruangan.
3. Bagi penelitian selanjutnya
Disarankan pada peneliti selanjutnya supaya memberikan contoh kelengkapan
format IKP.
DAFTAR PUSTAKA

Ilyas, Y., 2004. Perencanaan SDM Rumah Sakit: teori, metoda, dan formula. Depok:
Fakultas Kesehatan Masayarakat Universitas Indonesia.
NHS England, 2015. Patient safety incident reporting continues to improve. England:
Author.
Nursalam, 2015. Manajemen keperawatan: Aplikasi dalam praktik keperawatan
professional (4th.ed). Jakarta: Salemba Medika.
Pohan, I., 2015. Jaminan mutu layanan kesehatan: dasar-dasar pengertian dan penerapan.
Jakarta: EGC.
RSUDZA, 2017. Pentingnya pelaporan insiden keselamatan pasien di Rumah Sakit. Aceh:
RSUDZA.
Simamora, R., 2012. Buku ajar manajemen dalam keperawatan. Jakarta: EGC. Triwibono,
C., 2013. Manajemen pelayanan keperawatan. Jakarta: Trans Info Medika.
REFLEKSI

STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN

DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh:
Kelompok 6.B
1. Alfi Latifah (20902000002)
2. Anisatul Mufarihah (20902000003)
3. Ianatun Nisa’ (20902000025)
4. Ina Lailatun Naja (20902000027)
5. Noveni Arliani (20902000047)
6. Nur Huda (20902000051)
7. Yunita Isnaini (20902000080)

PROGRAM STUDI PROFESI NERS

FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN

UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG

SEMARANG

2021
REFLEKSI

1. Uraikan mengenai pengetahuan, pengalaman, dan ketrampilan yang sudah anda


peroleh selama menempuh stase manajemen keperawatan
Jawab :
Selama stase manajemen di ruang baitussalam 2 ini kami merasa senang karena
lebih banyak mengetahui tentang manajemen keperawatan seperti struktur organisasi
ketenagaakerjaan khususnya perawat, menghitung ALOS, BOR dan masih banyak
lainya yang disampaikan oleh kepala ruang dan perawat yang ada di ruangan. Di ruangan
tersebut kami juga mendapatkan banyak pengalaman khusunya kita dapat
mempraktikkan bagaimana pre-post conference dan operan jaga yang baik dan benar.
2. Uraian kemajuan/perkembangan yang anda peroleh selama menjadi mahasiswa
keperawatan serta penilaian mahasiswa mengenai kemajuan/perkembangan
tersebut.
a. Pendapat mahasiswa mengenai hal-hal menarik dan yang tidak menarik dalam
proses mendapatkan pengetahuan atau pengalaman tersebut
Jawab :
Menurut kami, pengetahuan dan pengalaman yang menarik di yang kami
dapatkan salah satunya mampu pre post conference serta operan jaga yang insyaallah
dengan baik dengan didampingi perawat ruangan.
b. Deskripsikan hasil karya anda yang terbaik selama melakukan pengelolaan
pasien di wahana praktik beserta alasannya
Jawab :
Hasil karya yang terbaik selama melakukan pengelolaan pasien menurut
kami yaitu dengan melakukan penyuluhan akan pentingnya orang sakit untuk tidak
meninggalkan sholat 5 waktu. Alasan saya karena setiap muslim wajib
melaksanakan sholat 5 waktu walaupun dalam keadaan sakit. Sebagaimana hadist
dari Imran bin Husain, ia berkata : aku dulu sakit wasir, maka aku bertanya pada
Nabi SAW tentang (pelaksanaan) sholat. Maka beliau bersabda : “Shalatlah kamu
dengan berdiri, bila kamu tidak bisa maka (shalatlah) dengan duduk, bila kamu
tidak bisa maka (shalatlah) dengan berbaring”. (HR. Ahmad, Bukhari, Abu Dawud,
Tirmidzi dan Ibnu Majah).
c. Bagaimanakah tingkat kepuasan anda terhadap model bimbingan
pembimbing klinik dan pembimbing akademik
Jawab :
Alhamdulillah kami sangat puas terhadap model bimbingan dari pembimbing
akademik maupun klinik yang menyenangkan dan tidak membosankan. Saya
ucapkan banyak terimakasih kepada para pembimbing baik klinik maupun
akademik, serta para perawat ruang baitussalam 2 yang banyak membantu dalam
berbagai hal untuk mencapai target kompetensi kami di stase manajemen ini.
d. Uraikan kompetensi yang anda peroleh selama stase tersebut
Jawab :
Beberapa kompetensi yang kami peroleh selama 3 minggu di Ruang Baitussalam 2
antara lain :
1) Mampu melakukan pengkajian M1-M5, Analisa SWOT, Diagram Layang serta
Menyusun POA
2) Mampu membuat jadwal sift ketenagaan perawat di ruang Baitussalam 2
3) Mampu menyusun Proyek Inovasi
4) Mampu melakukan Role Play Pre-Post Conference dan Operan Jaga yaitu
sebagai Ka.Ru, PP maupun PA.
KONTARK BELAJAR
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

TANGGAL/
NO. MINGGU KEGIATAN IMPLEMENTASI EVALUASI
JAM
27 September Pembekalan Stase - Jaga attitude
1. 2021 Apersepsi Manajemen oleh - Belajar sungguh-
(09.00) Bu Ningrum sungguh
- Boleh lanjut dengan
syarat media (Poster
29 September Bimbingan Bimbingan Proposal
2. dan video)
2021 Proposal dengan Bu Dyah
kualitasnya
ditingkatkan
I
Revisi Bimbingan - Vidio diperbaiki
01 Oktober Bimbingan
3. Proposal dengan - ACC Seminar
2021 Proposal
Bu Dyah Proposal
- Penulisanya
diperbaiki
02 Oktober Seminar Seminar Proposal
4. - Media dan Vidionya
2021 Proposal dengan Bp. Rouf
kalau sudah jadi bisa
dishare ke Bp. Rouf
- Tanyakan jika aada
Melakukan Role
yang perlu
05 Oktober Role Play Pre Play Pre Post
5. didiskusikan, adakah
2021 Post Conference Conference dengan
kendala atau tidak
Bu Dwi
II selama sift
- Jangan lupa tanyakan
Melakukan Role
07 Oktober Role Play namanya, Misal ada
6. Play Operan Jaga
2021 Operan Jaga luka dilihat
dengan Bu Dwi
kering/rembes
Mempresentasikan
13 Oktober Jurnal Review
7. Presentasi Jurnal -
2021 dengan kelompok 3
dan Bu Ningrum
Bimbingan Hasil - ACC
13 Oktober Bimbingan Hasil
8. Proyek Inovasi - Lanjutkan seminar
2021 Proyek Inovasi
dengan Bp. Rouf hasil besok
III
- Untuk video garis
besar sudah sangat
Melakukan seminar bangus, Hanya saja
15 Oktober Seminar Hasil
9. hasil dengan Bp. diperbaiki vidionya
2021 Proposal
Rouf bagian tayamum
modelnya diganti
laki-laki
JADWAL SIFT KELOMPOK 6 C&D NERS XIII
STASE KEPERAWATAN MATERNITAS
RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

(Tanggal 04-16 Oktober 2021)


HARI/TANGGAL
NO NAMA (04-10 Oktober 2021) (11-16 Oktober 2021)
Sen/04 Sel/05 Ra/06 Ka/07 Ju/08 Sa/09 Mg/10 Sen/11 Sel/12 Ra/13 Ka/14 Ju/15 Sa/16
1. Ina Lailatun Naja M L P S S P P M L P P S S
2. Yunita Isnaini P M L P P S S S M L S S P
3. Ianatun Nisa’ S S M L P S S P S M L P S
4. Alfi Latifah P P S M L P S S P P M L P
5. Noveni Arliani S S P P M L P P S S S M L
6. Nur Huda P P P S S M L P S S M L P
7. Anisatul Mufarihah S P S S P P M L P P P M L

Keterangan :
STUKTUR KETENAGAAN
M/L Ka.TIM/KaRU (Merangkap PP dan PA)
P : Pagi
PP (Perawat Pelaksana)
S : Siang
P : Pagi
PA (Perawat Assosiet)
S : Siang
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
NOVENI ARLIANI
NIM.20902000048

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
ANISATUL MUFARIHAH
NIM.20902000003

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
NUR HUDA
NIM.20902000051

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
YUNITA ISNAINI
NIM.20902000080

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
INA LAILATUN NAJA
NIM.20902000027

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
LAMPIRAN PENILAIAN
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
IANATUN NISA’
NIM.20902000025

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021
KUMPULAN PENILAIAN
STASE KEPERAWATAN MANAJEMEN
DI RUANG BAITUSSALAM 2 RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Disusun Oleh :
ALFI LATIFAH
NIM.20902000002

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG
SEMARANG
2021

Anda mungkin juga menyukai