Anda di halaman 1dari 3

Apa itu Statistika ?

Kalian tentu tidak asing lagi dengan yang namanya statistika… Namun apakah kalian
tahu kapan pertama kali Istilah Statistika muncul.
Coba kalian perhatikan disamping, ia merupakan Kaisar
Agustus yang membuat pernyataan bahwa seluruh dunia
harus dikenai pajak, sehingga setiap orang harus melapor
kepada statistikawan terdekat, yang saat itu disebut
pengumpul pajak. Peristiwa lain di dalam sejarah yang
dapat dikemukakan adalah sewakti William I dari Inggris
memerintahkan mengadakan pencacahan jiwa dan
kekayaan di seluruh wilayah Inggri dan Wales untuk
pemngumpulan pajak dan tugas militer. Semua
pengamatan dicatat dalam sebuah buku yang dikenal
dengan Domesday Book.
Dari keperluan semacam inilah timbul teknik pencatatan
angka-angka pengamatan dalam bentuk daftar dan grafik. Bagian statistika yang
membicarakan cara mengumpulkan dan menyederhanakan angka-angka pengamatan ini
dikenal dengan sebagai statistika deskriptif.
Bagaimana penggunaan statistika dikehidupan kita sehari-hari? Tentunya sangat
banyak ditemukan diberbagai disiplin keilmuan. Di kalianpun sering mengurutkan ukuran
sepatu teman kalian dari yang terkecil hingga terbesar atau memperhatikan sebuah iklan
yang sering muncul di TV dan kalian berasumsi bahwa iklan tersebut paling sering
ditayangkan itu berkenaan dengan modus dalam statistika.
Diproyek kali ini, kita akan belajar cara mengumpulkan dan mengolah data
dengan cara mengatasi permasalahan yang ada dilingkungan kalian. Dimana hal tersebut
diangkat dari isu-isu yang meresahkan di sekitar kalian. Permasalahan tersebut akan
kalian cari solusinya dengan menghasilkan proyek. Hasil penemuan kalian tersebut akan
di Presentasikan menggunakan video ataupun powerpoint yang menarik. Dan kalian
dapat membagikan karya kalian di berbagai platform seperti web, media sosial atau

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial- ShareAlike 4.0


International License. It is designed by PBLWorks to be adapted by teachers and shared with students in 1
the classroom.
Make a Project Apa itu Statistika?

dinding sekolah. Pastikan pada hari Kamis, 18 Maret 2020 teman-teman, guru, orang tua
serta komunitas yang kamu ikuti menyaksikan penemuan/karyamu ini ya!

Perencanaan Proyek (Driving Question)


Tulislah Apa saja yang kamu ketahui mengani Statistika! Bagaimanakah cara
mengolah data yang ada dengan statistika dalam mengatasi isu-isu dan permasalahan di
lingkungan sekitar kita?
1. Statistika adalah ilmu mengolah data
2. Jumlah data dibagi banyaknya data
3. Kucing di SMPN 1 Bengkuring kami sangat kurus dan tidak sehat, kami mau
menggalang dana untuk membeli makan kucing dengan menggunakan Statistik
4. ….

Produk Utama (Menyusun Rancangan Proyek)


● Data-supported posters, websites, and/or a social media campaign agar orang-orang dapat
mengetahui dan mulai aware dengan keadaan sekitar
● Surat izin penyuluhan atau izin menempel di dinding sekolah bila perlu

Menyusun Jadwal (Key Deliverables and Deadlines)


● Eksplore proyek yang anda ingin buat dan kembangkan : [4 MARET 2020]
● Pengambilan data : [08 MARET 2020]
● Kalkulasikan dan susunlah data yang telah dikumpulkan, lalu berikan kesimpulan : [11
MARET 2020]
● Membuat rancangan berupa Poster untuk majalah dinding, Pamflet,Websites, Kampanye
di Sosial Media : [16 MARET 2020]
● Mempresentasikan proyek dan refleksikan proyek yang telah Anda buat dengan Guru
Anda : [18 MARET 2020]

Refrensi (Key Resources)


● Buku Matematika Airlangga kelas IX

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial- ShareAlike 4.0


International License. It is designed by PBLWorks to be adapted by teachers and shared with students in 2
the classroom.
Make a Project Apa itu Statistika?

● Jurnal, Blog, Wikipedia


Contoh:
www.akucintamatematika.com
www.statistic.org
www.matchcyber1997.com
www.pbl.org

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial- ShareAlike 4.0


International License. It is designed by PBLWorks to be adapted by teachers and shared with students in 2
the classroom.

Anda mungkin juga menyukai