Anda di halaman 1dari 797

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala karunia dan kekuatan-
Nya, Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022
dapat tersusun sebagai perwujudan dari amanat Undang Undang Nomor 25 Tahun
2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN).
RKPD adalah dokumen perencanaan Pemerintah Daerah untuk periode 1 (satu)
tahun yang merupakan penjabaran dari RPJMD dan mengacu pada RKP Pusat dan
Provinsi, memuat rancangan kerangka ekonomi daerah, prioritas pembangunan
daerah, rencana kerja, dan pendanaannya. Sebagai suatu dokumen resmi rencana
daerah, RKPD mempunyai kedudukan yang sangat strategis, yaitu menjembatani
antara perencanaan strategis jangka menengah dengan perencanaan dan
penganggaran tahunan.
Program dan kegiatan yang direncanakan pada RKPD Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2022 dilaksanakan melalui proses perencanaan berbasis elektronik.
Penjaringan usulan program dan kegiatan dilakukan mulai dari desa, kecamatan
hingga tingkat kabupaten. Penyusunan dokumen RKPD Kabupaten Deli Serdang ini
telah memedomani Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 yang
mengamanatkan bahwa RKPD disusun dengan tahapan yaitu: Persiapan Penyusunan
RKPD, Penyusunan Rancangan Awal RKPD, Penyusunan Rancangan RKPD,
Pelaksanaan Musrenbang RKPD, Perumusan Akhir RKPD dan Penetapan RKPD.
Penyusunan RKPD ini juga telah memperhatikan nomenklatur perencanaan
sebagaimana yang diamanatkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 90 Tahun
2019 tentang Klasifikasi, Kodefikasi, dan Nomenklatur Pembangunan dan Keuangan
Daerah.
Dokumen RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 ini merupakan pedoman
sekaligus acuan bagi Perangkat Daerah untuk menyusun rencana kerja yang akan
ditetapkan ke dalam program dan kegiatan pada tahun 2022. Diharapkan dengan
adanya pedoman kerja bagi Perangkat Daerah, pelaksanaan pembangunan di
Kabupaten Deli Serdang dapat berjalan sesuai arah kebijakan pembangunan yang
telah ditetapkan.
Kami menyadari bahwa dokumen RKPD tahun 2022 ini masih jauh dari
kesempurnaan, untuk itu kritik dan saran yang sifatnya membangun sangat kami
butuhkan.

i
Akhirnya, semoga dokumen ini bermanfaat bagi kita semua terkhusus bagi
masyarakat Deli Serdang dalam menikmati hasil pembangunan yang akan
dilaksanakan.

Lubuk Pakam, Juni 2022


Pemerintah Kabupaten
Deli Serdang

ii
DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ................................................................................. i


DAFTAR ISI ............................................................................................. iii
DAFTAR TABEL ........................................................................................ vi
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... x
BAB. I PENDAHULUAN ..................................................................... I-1
1.1 Latar Belakang ................................................................... I-1
1.2 Dasar Hukum Penyusunan .................................................. I-7
1.3 Hubungan Antar Dokumen ................................................. I-9
1.4 Maksud dan Tujuan ............................................................ I-11
1.5 Sistematika Penyusunan Dokumen....................................... I-12

BAB. II GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH ................................... II-1


2.1 Kondisi Umum Daerah........................................................ II-1
2.1.1 Aspek Geografi dan Demografi ............................. II-1
2.1.2 Aspek Kesejahteraan Masyarakat ........................... II-18
2.1.3 Aspek Pelayanan Umum ........................................ II-27
2.1.4 Aspek Daya Saing Daerah ..................................... II-49
2.2 Evaluasi Pelaksanaan Program dan Kegiatan....................... II-66
2.2.1 Capaian RKPD sampai Tahun Berjalan dan
Realisasi RPJMD..................................................... II-66
2.2.2 Capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2020 ...................................... II-68
2.2.3 Evaluasi Kinerja Berdasarkan Indikator Kinerja
Kunci Urusan Pemerintahan Daerah....................... II-71
2.2.4 Evaluasi Kinerja Berdasarkan Indikator Standar
Pelayanan Minimal (SPM)....................................... II-120
2.3 Permasalahan Pembangunan Daerah ................................. II-129

BAB. III KERANGKA EKONOMI DAERAH DAN KEUANGAN DAERAH..... III-1


3.1 Arah Kebijakan Ekonomi Daerah ........................................ III-1
3.1.1 Kondisi Ekonomi Global ........................................ III-2
3.1.2 Kondisi Ekonomi Nasional ..................................... III-6

iii
3.1.3 Kondisi Ekonomi Sumatera Utara ........................... III-10
3.1.4 Kondisi Ekonomi Kabupaten Deli Serdang .............. III-16
3.1.5 Tantangan dan Prospek Perekonomian Daerah ...... III-33
3.2 Arah Kebijakan Keuangan Daerah ...................................... III-48
3.2.1 Kondisi dan Proyeksi Keuangan Daerah dan
Kerangka Pendanaan ............................................ III-49
3.2.2 Arah Kebijakan Pendapatan Daerah ...................... III-50
3.2.3 Belanja Daerah ..................................................... III-52
3.2.4 Arah Kebijakan Pembiayaan Daerah ...................... III-55
3.3 Alternatif Pembiayaan Pembangunan Daerah ...................... III-57

BAB. IV SASARAN DAN PRIORITAS PEMBANGUNAN DAERAH ............. IV-1


4.1 Tujuan Dan Sasaran Pembangunan .................................... IV-1
4.2 Prioritas dan Sasaran Pembangunan Tahun 2022 ............... IV-10
4.3 Prioritas Pembangunan Nasional Tahun 2022 ..................... IV-10
4.3.1 Tema dan Fokus Pembangunan Nasional
Tahun 2022 .......................................................... IV-11
4.3.2 Sasaran Pembangunan Nasional Tahun 2022........ IV-14
4.3.3 Arah Kebijakan dan Strategi Pembangunan ........... IV-15
4.3.4 Prioritas Pembangunan .......................................... IV-16
4.3.5 Prioritas Pembangunan Provinsi Sumatera Utara
Tahun 2022 .......................................................... IV-17
4.3.6 Prioritas dan Sasaran Pembangunan Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2022 ...................................... IV-19
4.4 Isu Strategis Pembangunan Tahun 2022 .............................. IV-32
4.5 Proyek Strategis (Major Project) untuk Dukungan Prioritas
Pembangunan Daerah Tahun 2022 .................................... IV-36
4.6 Inovasi Pembangunan Tahun 2022 ..................................... IV-43
4.7 Sinergitas dengan Sasaran Pembangunan Nasional ............ IV-71

BAB. V Rencana Kerja dan Pendanaan Daerah ................................... V-1


5.1 Rencana Program dan Kegiatan Prioritas Daerah ................. V-1
5.1.1 Urusan Wajib Pelayanan Dasar ............................. V-1
5.1.2 Urusan Wajib Non Pelayanan Dasar ...................... V-7
5.1.3 Urusan Pilihan ....................................................... V-21
5.1.4 Unsur Pendukung .................................................. V-26
5.1.5 Unsur Penunjang ................................................... V-28

iv
5.1.6 Unsur Pengawasan ................................................ V-31
5.1.7 Unsur Kewilayahan ................................................ V-31
5.1.8 Urusan Pemerintahan Umum Kesatuan
Bangsa Dan Politik ................................................ V-32
5.2 Rencana Kerja Daerah untuk Fokus Pembangunan
Tahun 2021 ....................................................................... V-33
5.2.1 Pendanaan Kebutuhan Penyelenggaraan
Urusan Pemerintah Daerah .................................... V-33
5.2.2 Pendanaan Dukungan Prioritas Nasional
Tahun 2022 .......................................................... V-36
5.2.3 Pendanaan Dukungan Prioritas Daerah
Tahun 2022 .......................................................... V-37
5.2.4 Dukungan Proyek Prioritas Provinsi Sumatera Utara
di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 ................ V-39
BAB. VI Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah ...................... VI-1
BAB. VII Penutup ................................................................................. VII-1

v
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Sebaran Jenis dan Luas Batuan di Kabupaten Deli Serdang ........ II-6

Tabel 2.2 Potensi Sumber Mineral Non Logam Di Kabupaten Deli Serdang II-7

Tabel 2.3 Pengembangan Wilayah Berdasarkan Sistem Perkotaan ............. II-9

Tabel 2.4 Pengembangan Wilayah Berdasarkan Arahan Pola Ruang.......... II-10

Tabel 2.5 Perkembangan PDRB Per Kapita Kabupaten Deli Serdang


ADHB & ADHK Tahun 2016 - 2020 ........................................... II-19

Tabel 2.6 Jumlah Sekolah Negeri dan Swasta Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2016 s/d 2020 ............................................................... II-28

Tabel 2.7 Jumlah Tenaga Kesehatan di Puskesmas Menurut Kecamatan


dan Jenisnya Tahun 2019-2020 ................................................ II-43

Tabel 2.8 Data Jaringan Irigasi Menurut Kecamatan di Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2020 .......................................................... II-46

Tabel 2.9 Jumlah Kendaraan Bermotor Wajib Uji dan Realisasi Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2017-2020 ................................................ II-47

Tabel 2.10 Persentase Rumah Tangga Menurut Jenis Bangunan Tempat


Tinggal ..................................................................................... II-47

Tabel 2.11 Persentase Rumah Tangga Menurut Sumber Air Minum .............. II-48

Tabel 2.12 Tabel Klasifikasi Industri di Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2020 .............................................................................. II-62

Tabel 2.13 Perkembangan Koperasi di Kabupaten Deli Serdang Tahun


2015 - 2019 ............................................................................. II-63

Tabel 2.14 Perkembangan Usaha Kecil di Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2016-2020 ..................................................................... II-64

Tabel 2.15 Data Usaha Pariwisata di Kabupaten Deli Serdang Tahun


2019-2020 ............................................................................... II-66

Tabel 2.16 Skala Nilai Peringkat Kinerja ...................................................... II-67

Tabel 2.17 Rekapitulasi Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2020 .......................................................... II-67

vi
Tabel 2.18 Skala Nilai Peringkat Kinerja IKU ............................................... II-68

Tabel 2.19 Pencapaian IKU Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020 ............... II-69

Tabel 2.20 Capaian Indikator Kinerja Kunci Keluaran .................................. II-71

Tabel 2.21 Capaian Indikator Kinerja Kunci Hasil ........................................ II-108

Tabel 2.22 Capaian Indikator Kinerja Kunci untuk Fungsi Penunjang Urusan
Pemerintahan ............................................................................ II-118

Tabel 2.23 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Pendidikan ......................... II-121

Tabel 2.24 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Kesehatan .......................... II-122

Tabel 2.25 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Pekerjaan Umum ............... II-126

Tabel 2.26 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Pekerjaan Umum ............... II-127

Tabel 2.27 Realisasi Pencapaian SPM Urusan Ketentraman, Ketertiban


Umum dan Perlindungan Masyarakat ........................................ II-127

Tabel 2.28 Realisasi Pencapaian SPM Urusan Ketentraman, Ketertiban


Umum dan Perlindungan Masyarakat ........................................ II-128

Tabel 3.1 Produk Domestik Regional Bruto Provinsi Sumatera Utara


Tahun 2018-2020 ..................................................................... III-12

Tabel 3.2 Perkembangan Ketenagakerjaan Provinsi Sumatera Utara


Tahun 2020 - 2021 ................................................................... III-16

Tabel 3.3 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB) dan Atas Dasar Harga
Konstan (ADHK) Kabupaten Deli Serdang Tahun 2018 – 2020
(miliar rupiah) ........................................................................... III-20

Tabel 3.4 Distribusi Persentase PDRB Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB)
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 (persen) ............... III-22

Tabel 3.5 Pertumbuhan Lapangan Usaha Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2015 - 2019 ................................................................... III-24

Tabel 3.6 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Menurut Pengeluaran


Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 ............................ III-25

Tabel 3.7 Laju Pertumbuhan PDRB Menurut Pengeluaran


Tahun 2016 – 2020 (persen) ..................................................... III-26

Tabel 3.8 Distribusi PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Menurut Pengeluaran
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 ............................ III-26

vii
Tabel 3.9 Laju Inflasi/Deflasi Kota Medan Menurut Kelompok Pengeluaran
Tahun 2020 .............................................................................. III-30

Tabel 3.10 Target dan Capaian Indikator Makro Ekonomi


Tahun 2019 - 2020 ................................................................... III-31

Tabel 3. 11 Capaian dan Estimasi Indikator Makro Ekonomi Kabupaten Deli


Serdang Tahun 2019 -2022 ...................................................... III-32

Tabel 3.12 Proyeksi Perkembangan Ekonomi Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2021 – 2023 .................................................................. III-45

Tabel 3.13 Realisasi Pendapatan Daerah Tahun 2020 dan Proyeksi/Target


Pendapatan Tahun 2021 – 2022 ............................................... III-50

Tabel 3.14 Realisasi Belanja Tahun 2020 dan Proyeksinya


Tahun 2021 - 2022 ................................................................... III-55

Tabel 3.15 Realisasi Pembiayaan Daerah Tahun 2020 dan Proyeksinya


Tahun 2021 – 2022 .................................................................. III-56

Tabel 4.1 Tujuan dan Sasaran Pembangunan Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2022 .............................................................................. IV-5

Tabel 4.2 Indikator Sasaran Pembangunan Kab. Deli Serdang


Tahun 2022 .............................................................................. IV-23

Tabel 4.3 Daftar Pokok Pikiran DPRD Kabupaten Deli Serdang .................. IV-26

Tabel 4.4 Hasil Pemetaan Usulan Pokok Pikiran DPRD ............................... IV-28

Tabel 4.5 Rincian Kamus Usulan Hasil Pemetaan Pokir DPRD dalam
Aplikasi SIPD ............................................................................. IV-29

Tabel 4.6 Jumlah Usulan Reses yang Diakomodir dalam Rancangan Renja
Perangkat Daerah Tahun 2022 .................................................. IV-32

Tabel 4.7 Keterkaitan Isu Strategis dengan Prioritas Pembangunan Daerah,


Provinsi dan Nasional ................................................................ IV-35

Tabel 4.8 Proyek Strategis (Major Preject) Pada Tiap Prioritas Pembangunan
Daerah Tahun 2022 .................................................................. IV-37

Tabel 4.9 Rekapitulasi Program/Kegiatan/Sub kegiatan Rencana Kerja


Pemerintah Daerah (RKPD) Pendukung Prioritas Nasional ........... IV-72

viii
Tabel 5.1 Rancangan Pendanaan Untuk Penyelenggaraan Bidang
Urusan Tahun 2022 .................................................................. V-33

Tabel 5.2 Dukungan RKPD Terhadap Prioritas Nasional Tahun 2022 ......... V-36

Tabel 5.3 Keselarasan RKPD dengan Prioritas Daerah ............................... V-38

Tabel 6.1 Indikator Kinerja Daerah Kabupaten Deli Serdang ...................... VI-3

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Sinkronisasi Perencanaan Pembangunan Nasional dan Daerah I-3

Gambar 1.2 Tahapan Penyusunan RKPD Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2022 .......................................................................... I-5

Gambar 1.3 Alur Penyusunan RKPD .......................................................... I-6

Gambar 1.4 Korelasi Antar Dokumen Perencanaan ................................... I-9

Gambar 1.5 Korelasi Antar Dokumen Perencanaan Spasial


dan A-Spasial ....................................................................... I-10

Gambar 1.6 Hubungan Antar Dokumen Terhadap RKPD tahun 2021 ........ I-11

Gambar 1.7 Sistematika Penyusunan Dokumen RKPD ................................ I-12

Gambar 2.1 Aspek Geografi Kabupaten Deli Serdang ............................... II-2

Gambar 2.2 Batas Wilayah Kabupaten Deli Serdang ................................. II-3

Gambar 2.3 Luas Wilayah Menurut Kecamatan di Kabupaten


Deli Serdang (%) ................................................................... II-4

Gambar 2.4 Rencana Pola Ruang Kabupaten Deli Serdang ....................... II-12

Gambar 2.5 Grafik Trend Indeks Risiko Bencana Kabupaten Deli Serdang . II-14

Gambar 2. 6 Data Kejadian Bencana Tahun 2016 – 2020 di Kabupaten


Deli Serdang ......................................................................... II-15

Gambar 2.7 Peta Risiko Multi bencana Kabupaten Deli Serdang ................ II-15

Gambar 2.8 Peta Risiko Multi bencana Kabupaten Deli Serdang ................ II-16

Gambar 2.9 Jumlah Penduduk Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2016-2020 ................................................................ II-17

Gambar 2. 10 Persentase Penduduk Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2019-2020 ................................................................ II-18

Gambar 2.11 Target dan Realisasi serta Komparasi Pertumbuhan Ekonomi


Kabupaten Deli Serdang ....................................................... II-19

Gambar 2.12 Distribusi PDRB Kabupaten Deli Serdang Menurut


Lapangan Usaha ADHB Tahun 2020 (miliar rupiah) .............. II-20

x
Gambar 2.13 Perkembangan Lanju Inflasi di Kabupaten Deli Serdang ......... II-21

Gambar 2.14 Indeks Daya Beli Masyarakat (Rupiah) di Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 ......................................... II-22

Gambar 2.15 Grafik Penduduk Miskin (Persen) di Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2015 - 2019 .............................................................. II-23

Gambar 2.16 Grafik Koefisien Gini di Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2018-2020 ................................................................ II-24

Gambar 2.17 Grafik Komparasi Angka Pengangguran ................................ II-24

Gambar 2.18 Grafik Persentase Angkatan Kerja di Kabupaten


Deli Serdang Menurut Pendidikan Yang Ditamatkan,
Tahun 2019 .......................................................................... II-25

Gambar 2.19 Grafik Perbandingan IPM Kabupaten Deli Serdang dengan


Provinsi Sumatera Utara dan Nasional
Tahun 2017 – 2020 .............................................................. II-26

Gambar 2.20 Persentase Guru yang Memenuhi Kualifikasi S1 di


Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 s/d Tahun 2020 .......... II-30

Gambar 2.21 Gambar Jumlah Sekolah di Negeri dan Swasta


Tingkat SD di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020 ............... II-31

Gambar 2.22 Gambar Jumlah Ruang Kelas di Sekolah Negeri dan


Swasta Tingkat SD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020 ....... II-32

Gambar 2.23 Gambar Jumlah Guru di Sekolah Negeri dan Swasta


Tingkat SD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020 .................. II-32

Gambar 2.24 Gambar Jumlah Murid di Sekolah Negeri dan Swasta


Tingkat SD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020 .................. II-33

Gambar 2.25 Jumlah Sekolah, Kelas, Guru, dan Murid pada SMP
Swasta di Kabupaten Deli Serdang ........................................ II-34

Gambar 2.26 Jumlah Sekolah, Kelas, Guru, dan Murid pada SMP Negeri di
Kabupaten Deli Serdang ....................................................... II-35

Gambar 2.27 Angka Partisipasi Kasar dan Angka Partisipasi Murni


Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 - 2020 ........................ II-36

Gambar 2.28 Jumlah Lembaga PAUD 5 Tahun Terakhir.............................. II-37

xi
Gambar 2.29 Grafik Kesetaraan 5 Tahun Terakhir ...................................... II-38

Gambar 2. 30 Indikator Derajat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 - 2020 .......................................... II-39

Gambar 2. 31 Indikator Derajat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 - 2020 .......................................... II-39

Gambar 2.32 Peningkatan Jumlah Sarana Kesehatan Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 s/d 2020 ...................................... II-40

Gambar 2.33 Jumlah Sarana Kesehatan Menurut Kecamatan di


Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2020 .......................... II-41

Gambar 2.34 Kondisi Jalan Kabupaten Deli Serdang (Km) Tahun 2020 ....... II-45

Gambar 2.35 Perkembangan Investasi PMDN dan PMA Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 ......................................... II-50

Gambar 2.36 Luas Panen dan Hasil Panen Padi Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2016 - 2020 .............................................................. II-51

Gambar 2.37 Kebutuhan Beras Berdasarkan Jumlah Penduduk


Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 s.d 2020 ..................... II-52

Gambar 2.38 Luas Panen dan Hasil Panen Palawija Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 ......................................... II-53

Gambar 2.39 Luas Panen dan Hasil Panen Perkebunan Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016-2020 ............................................ II-54

Gambar 2.40 Jumlah Populasi Ternak di Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2016-2020 ................................................................ II-56

Gambar 2.41 Potensi dan Perkembangan Perikanan Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016-2020 ............................................ II-59

Gambar 2.42 Jumlah Perusahaan Industri Besar dan Sedang Menurut


Kecamatan di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 .. II-61

Gambar 3.1 Pertumbuhan Ekonomi Beberapa Negara Dunia


Tahun 2020 dan Proyeksinya Tahun 2021 dan 2022 ............. III-3

Gambar 3.2 Rasio Utang Luar Negeri terhadap PDB Negara-negara


Di Dunia Tahun 2019 - 2026 ................................................ III-4

xii
Gambar 3.3 Perkembangan Purchasing Managers Index Beberapa Negara
Perekonomian Besar di Dunia Tahun 2020 - 2021 ................ III-5

Gambar 3.4 Perkembangan Inflasi dan Proyeksinya


Tahun 2021 - 2026 .............................................................. III-6

Gambar 3.5 Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2021 - 2026 ......... III-7

Gambar 3.6 Proyeksi Inflasi Indonesia Tahun 2021 - 2026 ........................ III-8

Gambar 3.7 Proyeksi Tingkat Pengangguran Terbuka Indonesia


Tahun 2021 - 2026 .............................................................. III-9

Gambar 3.8 Laju Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Utara


Tahun 2018 – 2020 (persen) ................................................. III-10

Gambar 3.9 Struktur Ekonomi dan Pertumbuhan Lapangan Usaha


Provinsi Sumatera Utara Tahun 2020 .................................... III-11

Gambar 3.10 Laju Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Sumatera Utara


Tahun 2017 - 2021 .............................................................. III-14

Gambar 3.11 Kontribusi PDRB Kabupaten Deli Serdang Terhadap


Perekonomian Sumatera Utara Tahun 2020 .......................... III-17

Gambar 3.12 Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten/Kota di Provinsi


Sumatera Utara Tahun 2020 ................................................. III-18

Gambar 3.13 Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Deli Serdang,


Sumatera Utara dan Indonesia Tahun 2015 – 2020 .............. III-19

Gambar 3.14 Pendapatan Per Kapita Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2015–2020 ................................................................ III-27

Gambar 3.15 PDRB Per Kapita Kabupaten/Kota di Sumatera Utara


Tahun 2020.......................................................................... III-28

Gambar 3.16 Perkembangan Inflasi Kota Medan dan Provinsi Sumut ........... III-29

Gambar 4.1 Visi dan Misi Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024....... IV-4

Gambar 4.2 Agenda Pembangunan Nasional ........................................... IV-11

Gambar 4.3 Indikator Sasaran Pembangunan Nasional Tahun 2022 ......... IV-15

Gambar 4.4 Arah Kebijakan ..................................................................... IV-16

Gambar 4.5 Prioritas Nasional Tahun 2022 .............................................. IV-17

xiii
Gambar 4.6 Fokus Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2019-2024 ... IV-20

Gambar 4.7 Arah Kebijakan Pembangunan Kab. Deli Serdang


Tahun 2019-2024 ................................................................ IV-20

Gambar 4.8 Prioritas Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2022 ......... IV-22

Gambar 4.9 Indikator Makro Pembangunan Kab. Deli Serdang


Tahun 2022 .......................................................................... IV-23

Gambar 5.1 Prioritas Nasional Tahun 2022 .............................................. V-36

Gambar 5.2 Prioritas Pembangunan Kabupaten Deli Serdang


tahun 2022 .......................................................................... V-38

xiv
BAB 1
Pendahuluan
BAB I PENDAHULUAN

D
1.1 Latar Belakang
okumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2022 merupakan pelaksanaan dari Undang-
Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional (SPPN) dan Undang-Undang Nomor 23
Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. RKPD Tahun 2022 merupakan doku men
perencanaan Daerah untuk periode 1 (satu) tahun atau disebut dengan rencana
pembangunan tahunan Daerah yang merupakan penjabaran dari Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kelanjutan tahapan
perencanaan pembangunan Daerah tahun sebelumnya. Dokumen dimaksud memuat
kerangka ekonomi Daerah, prioritas pembangunan Daerah, serta rencana kerja dan
pendanaan Daerah untuk jangka waktu 1 (satu) tahun yang disusun dengan
berpedoman pada Rencana Kerja Pemerintah (RKP) dan program strategis nasional
yang ditetapkan oleh Pemerintah.
RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 merupakan pelaksanaan tahun
ketujuh belas dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun
2005-2025 dan merupakan pelaksanaan tahun ketiga dari Rencana Pembangunan
Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2019-2024. Bagi Perangkat Daerah (PD),
Rancangan Akhir RKPD merupakan pedoman untuk menyempurnakan Rancangan
Rencana Kerja Perangkat Daerah (Renja-PD) dalam rangka mempersiapkan Rencana
Kerja Anggaran (RKA-PD) Tahun 2022.
RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 yang berorientasi pada proses,
disusun dengan menggunakan 4 (empat) pendekatan perencanaan pembangunan
yang meliputi: (1) pendekatan teknokratis, di mana penyusunan RKPD dilaksanakan
dengan menggunakan metode dan kerangka berpikir ilmiah untuk mencapai tujuan
dan sasaran pembangunan Daerah; (2) pendekatan partisipatif, yang dilakukan
dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan yang ada di Daerah; (3)
pendekatan politis, di mana dalam penyusunan RKPD dilaksanakan dengan
menerjemahkan visi dan misi Kepala Daerah ke dalam dokumen perencanaan
pembangunan jangka menengah yang dibahas bersama dengan DPRD; serta (4)
pendekatan atas-bawah dan bawah-atas, yang merupakan hasil perencanaan yang
diselaraskan dalam musyawarah pembangunan yang dilaksanakan mulai dari
Desa/Kelurahan, Kecamatan, Daerah Kabupaten/Kota, provinsi hingga nasional.

I-1
Selain daripada itu, RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 yang
berorientasi pada substansi, menggunakan pendekatan holistik-tematik, integratif dan
spasial. Pendekatan holistik-tematik dalam RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022
dilaksanakan dengan mempertimbangkan unsur/bagian/kegiatan pembangunan
sebagai satu kesatuan faktor potensi, tantangan, hambatan dan/atau permasalahan
yang saling berkaitan satu dengan lainnya. Pendekatan integratif dilakukan dengan
menyatukan beberapa kewenangan ke dalam satu proses terpadu dan fokus yang
jelas dalam upaya pencapaian tujuan pembangunan daerah. Sedangkan pendekatan
spasial dilaksanakan dengan mempertimbangkan dimensi keruangan dalam
perencanaan. Kedua pendekatan penyusunan RKPD baik pendekatan proses dan
berorientasi pada substansi, harus tersinkronisasi dengan perencanaan nasional dan
provinsi.

I-2
Gambar 1.1 Sinkronisasi Perencanaan Pembangunan Nasional dan Daerah

I-3
Berdasarkan Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala
Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 2 Tahun
2021 Tentang Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2022 dan
memperhatikan Tema RKPD Provinsi Sumatera Utara pada Musrenbang Provinsi
Sumatera Utara yang dilaksanakan pada tanggal 7 April 2021, maka Kabupaten Deli
Serdang telah menetapkan Tema Pembangunan Tahun 2022 yang diarahkan pada
pemulihan kondisi ekonomi dan sosial masyarakat dengan tetap fokus pada
penanganan kesehatan akibat masih berlangsungnya Pandemi COVID-10, yakni
“Akselerasi Pemulihan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial Melalui Pembangunan
Terintegrasi”.
Dokumen RKPD ini disusun melalui tahapan persiapan penyusunan RKPD,
penyusunan rancangan awal RKPD, penyusunan rancangan RKPD, pelaksanaan
Musrenbang RKPD, perumusan rancangan akhir RKPD dan penetapan RKPD. Proses
penyusunan program dan kegiatan RKPD menggunakan Sistem Informasi
Pemerintahan Daerah (SIPD) mulai dari proses Musrenbang Kelurahan/Desa,
Musrenbang Kecamatan, Forum Lintas Perangkat Daerah, Musrenbang Kabupaten
serta penyusunan dan penetapan RKPD. Untuk menyinergikan dan mengharmoniskan
penyusunan RKPD, dilakukan penjaringan saran dan masukan dari stakeholder
melalui Konsultasi Publik. Selain itu, hasil reses maupun pokok-pokok pikiran DPRD
juga menjadi masukan dalam penyusunan RKPD yang dilakukan melalui SIPD. Proses
penyusunan RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 dapat dilihat pada gambar
berikut

I-4
Musyawarah Dusun MusrenbangDes/Kel
Dilaksanakan
Dilaksanakan
Minggu II
Minggu II
Desember 2020
Januari s.d
s.d Minggu II
Minggu II
Januari 2021
Februari 2021

Forum Konsultasi Publik


MusrenbangCam Dilaksanakan 25
Dilaksanakan 15 s.d 24 Februari 2021
Februari 2021

Forum Lintas Perangkat Daerah


Dilaksanakan 15 s.d 17 Maret 2021

Musrenbang Kabupaten Penetapan RKPD


Dilaksanakan tanggal 30 Maret 2022
2021 Minggu II Juni 2021

Gambar 1.2 Tahapan Penyusunan RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022

I-5
Persiapan
penyusunan RKPD

Berita acara
Pokok-pokok pikiran SE penyusunan renja
Pengolahan data musrenbang
DPRD Kabupaten perangkat daerah
dan informasi Kecamatan
Telaahan kebijakan
nasioanal

Penyusunan
Rancangan awal
Perumusan rancangan renja
RKPD
permasalahan pernagkat daerah
Analisis gambaran kabupaten
pembangunan
umum kondisi daerah
daerah

Analisis ekonomi dan


keuangan daerah Rancangan RKPD Verifikasi
Perumusan prioritas Perumusan kerangka Perumusan program
BAPPEDA
dan sasaran ekonomi dan prioritas daerah
pembangunan kebijakan keuangan beserta pagu
Evaluasi kinerja RKPD beserta pagu daerah indikatif
tahun lalu

Rakortek

Penyelarasan
rancangan program Rancangan akhir
Forum konsultasi Musrenbang RKPD
prioritas daerah RKPD
publik Kabupaten
Dokumen RKPD beserta pagu
Review RPJMD Kabupaten tahun indikatif
berjalan

Penyusunan Penetapan Perbup


KUA PPAS RKPD

Gambar 1.3 Alur Penyusunan RKPD

I-6
1.2 Dasar Hukum
Dasar hukum penyusunan dokumen RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional;
2. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan
Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah;
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah
sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor
23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi
Penyelenggaraan Pemerintah Daerah;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan Tata Cara
Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan
Daerah;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah;
7. Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2018 tentang Standar Pelayanan
Minimal;
8. Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019 Tentang Pengelolaan Keuangan
Daerah;
9. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2019 Tentang
Laporan Dan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah;
10. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2020 Tentang
Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2020 Tentang
Pelaksanaan Program Pemulihan Ekonomi Nasional Dalam Rangka Mendukung
Kebijakan Keuangan Negara Untuk Penanganan Pandemi Corona Virus Disease
2019 (Covid- 19) Dan/Atau Menghadapi Ancaman Yang Membahayakan
Perekonomian Nasional Dan/Atau Stabilitas Sistem Keuangan Serta
Penyelamatan Ekonomi Nasional;
11. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2020 Tentang Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Nasional 2020-2024;
12. Peraturan Presiden Nomor 59 Tahun 2017 tentang Pelaksanaan Pencapaian
Tujuan Pembangunan Berkelanjutan;
13. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara
Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara
Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka

I-7
Panjang Daerah dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, serta
Tata Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah,
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, dan Rencana Kerja
Pemerintah Daerah;
14. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 70 Tahun 2019 tentang Sistem
Informasi Pemerintahan Daerah;
15. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 90 Tahun 2019
Tentang Klasifikasi, Kodefikasi, Dan Nomenklatur Perencanaan Pembangunan
Dan Keuangan Daerah;
16. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 77 Tahun 2020
Tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah;
17. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Badan
Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2021
Tentang Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2022
18. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2021
tentang Pedoman Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2022
19. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 050-3708 Tahun 2020 tentang Hasil
Verifikasi dan Validasi Pemutakhiran Klasifikasi, Kodefikasi dan Nomenklatur
Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah;
20. Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 2 Tahun 2008 tentang
Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Deli Serdang;
21. Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 2 Tahun 2010 Tentang
Sistem Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Deli Serdang;
22. Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 3 Tahun 2010 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kabupaten Deli Serdang Tahun
2005-2025;
23. Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 3 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah;
24. Peraturan Bupati Deli Serdang Nomor 2233 Tahun 2016 tentang Kedudukan,
Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata Kerja Perangkat Daerah;
25. Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 4 Tahun 2019 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2019-2024.
26. Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 1 Tahun 2021 tentang
Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2021-2041

I-8
1.3 Hubungan Antar Dokumen
Secara umum, keterkaitan antar dokumen perencanaan merupakan keterkaitan
program strategis antar dokumen. Dalam sistem perencanaan pembangunan dan
sistem keuangan negara, keterkaitan dimaksud telah diatur di dalam Undang-Undang
Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan
Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara, sebagaimana
dapat dilihat pada gambar 1.2. Posisi dokumen RKPD sebagai dokumen perencanaan
pembangunan tahunan merupakan penjabaran dokumen RPJMD yang berpedoman
pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD). RKPD tersebut menjadi
pedoman bagi Perangkat Daerah dalam menyusun Renja Perangkat Daerah, yang
juga berpedoman pada Rencana Strategis (Renstra) Perangkat Daerah. Renja
Perangkat Daerah dimaksud selanjutnya akan menjadi bahan masukan dalam
finalisasi RKPD. Dalam hubungannya dengan RKP, RKPD diselaraskan dengan RKP
Provinsi dan RKP Pusat melalui forum Musrenbang Nasional. Dokumen RKPD
sebagaimana telah disebutkan di atas, menjadi pedoman dalam penyusunan
dokumen KUA PPAS dan penyusunan Rancangan APBD (RAPBD) sebelum menjadi
APBD. Sedangkan dokumen Renja Perangkat Daerah akan mendasari penyusunan
Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Perangkat Daerah, sebelum akhirnya menjadi
Rincian APBD.

Gambar 1.4 Korelasi Antar Dokumen Perencanaan

I-9
Dokumen-dokumen perencanaan yang bersifat spasial sebagaimana tersebut di
atas, perlu disinkronkan dengan dokumen-dokumen perencanaan spasial, seperti
dokumen Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi, Nasional, Rencana Tata
Ruang (RTR) Pulau dan RTR Kawasan Strategis Nasional pada level Pemerintah Pusat
dan dokumen RTRW Daerah, Rencana Detil Tata Ruang (RDTR) dan Peraturan Zonasi
(PZ), serta RTR Kawasan Strategis Daerah. Selain itu, perlu juga diselaraskan dengan
Dokumen-dokumen RTR dari Daerah Tetangga. Dalam hal, posisi penyusunan RKPD
yang merupakan penjabaran dari RPJMD dan berpedoman dengan RPJPD. Di
samping itu, dokumen RTRW Daerah menjadi pedoman dalam penyusunan RPJPD
dan RPJMD. Dengan demikian, korelasi antara RKPD dengan dokumen perencanaan
spasial (RTRW Daerah) terletak pada hubungannya dengan dokumen antara RPJPD
dan RPJMD, yang sama-sama diacu oleh RKPD. Konstelasi hubungan antara dokumen
spasial dan a-spasial, sebagaimana dijabarkan di atas dapat dilihat pada gambar
berikut:

Gambar 1.5 Korelasi Antar Dokumen Perencanaan Spasial dan A-Spasial

Penyusunan RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 diperlukan untuk


menjamin keselarasan, keterkaitan dan konsistensi dalam sistem pembangunan
daerah antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan yang
saling terintegrasi mulai dari perencanaan dan penganggaran, dan sistem informasi
lain yang terkait yang ada di Kabupaten Deli Serdang. Dokumen RKPD ini juga
diarahkan dalam rangka pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM) sesuai

I-10
dengan peraturan yang ada, juga sebagai acuan perencanaan untuk pemulihan
ekonomi dan penanganan pandemi Covid-19 serta perencanaan untuk optimalisasi
reformasi birokrasi pada tahun 2022.

Gambar 1.6 Hubungan Antar Dokumen Terhadap RKPD tahun 2021

1.4 Maksud dan Tujuan


Penyusunan RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 dimaksudkan sebagai
pedoman arah kebijakan pembangunan daerah tahun 2022 serta sebagai upaya
perwujudan rencana program dan kegiatan prioritas pembangunan daerah tahun
2022.
Sedangkan tujuan dari dokumen RKPD Tahun 2022 ini adalah untuk:
1. Memberikan landasan operasional bagi seluruh OPD di lingkungan Pemerintah
Kabupaten Deli Serdang dalam menyusun Rencana Kerja Tahun 2022;
2. Tersedianya dokumen perencanaan pembangunan tahun 2022 yang
berpedoman pada dokumen RPJPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2005-2025
dan RPJMD Tahun 2019-2024;
3. Tersedianya acuan untuk penyusunan Kebijakan Umum APBD (KUA) Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2022 serta Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS)
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022;
4. Tersedianya acuan untuk penyusunan Rencana Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah (RAPBD) Tahun 2022; dan
5. Menjadi alat untuk menjamin keterkaitan perencanaan, penganggaran,
pelaksanaan dan pengawasan pembangunan daerah.

I-11
1.5 Sistematika Penyusunan Dokumen
RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 disusun berdasarkan Permendagri
Nomor 86 Tahun 2017 dengan sistematika sebagai berikut:

Gambar 1.7 Sistematika Penyusunan Dokumen RKPD

I-12
BAB 2
Gambaran Umum
Kondisi Daerah
BAB. II GAMBARAN UMUM KONDISI
DAERAH

2.1 Kondisi Umum Daerah

Gambaran umum Kabupaten Deli Serdang memberikan penjelasan awal


tentang kondisi daerah dan capaian pembangunan secara umum. Gambaran umum
menjadi salah satu dasar pertimbangan awal dalam penyusunan rencana
pembangunan tahun 2022 melalui pemetaan secara objektif kondisi daerah dari
aspek geografi dan demografi, kesejahteraan masyarakat, pelayanan umum dan
daya saing daerah.

2.1.1 Aspek Geografi dan Demografi


2.1.1.1 Aspek Geografi
A. Luas dan Batas Wilayah Administrasi
Kabupaten Deli Serdang secara administratif mengelilingi Ibukota Provinsi
Sumatera Utara yaitu Kota Medan. Memiliki luas wilayah sebesar 249.772 Ha
(2.497,72 km2), yang terdiri dari 22 Kecamatan, 380 Desa dan 14 Kelurahan.
Kecamatan terluas adalah Kecamatan Hamparan Perak dengan luas sebesar 23.015
Ha atau 9,21 persen dari luas total luas wilayah Kabupaten Deli Serdang dan untuk
kecamatan yang memiliki luas wilayah terkecil adalah Kecamatan Deli Tua yaitu 936
Ha atau sebesar 0,37 persen dari luas Kabupaten Deli Serdang.

II-1
Gambar 2.1 Aspek Geografi Kabupaten Deli Serdang

Adapun batas-batas wilayah administrasi Kabupaten Deli Serdang, dapat


diuraikan sebagai berikut:

II-2
Gambar 2.2 Batas Wilayah Kabupaten Deli Serdang

II-3
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021
Gambar 2.3 Luas Wilayah Menurut Kecamatan di Kabupaten Deli Serdang (%)

B. Letak dan Kondisi Geografis


Kabupaten Deli Serdang merupakan salah satu dari 33 (tiga puluh tiga)
Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Sumatera Utara. Berdasarkan letak geografisnya
Kabupaten Deli Serdang berada pada Kawasan Pantai Timur Sumatera Utara yang
berbatasan langsung dengan Selat Malaka. Secara geografis Kabupaten Deli Serdang
terletak diantara koordinat 2°57” sampai dengan 3°16” Lintang Utara, dan 98°33”
sampai dengan 99°27” Bujur Timur.

II-4
C. Kondisi Topografi dan Ketinggian Lereng
Berdasarkan kondisi topografinya, secara umum Kabupaten Deli Serdang
terbagi menjadi 3 (tiga) bagian, yaitu:
1. Dataran Pantai, terdapat seluas ± 63.002 Ha (26,30 persen) yang terdiri dari 4
kecamatan, yaitu: Kecamatan Hamparan Perak, Labuhan Deli, Percut Sei Tuan
dan Kecamatan Pantai Labu, dengan panjang garis pantai sekitar 65 Km.
2. Dataran Rendah, terdapat seluas ± 68.965 Ha (28,80 persen) yang terdiri dari
11 kecamatan, yaitu: Kecamatan Sunggal, Pancur Batu, Namorambe, Deli Tua,
Batang Kuis, Tanjung Morawa, Patumbak, Lubuk Pakam, Beringin, Pagar
Merbau, dan Kecamatan Galang.
3. Dataran Tinggi, terdapat seluas ± 111.970 Ha (44,90 persen) yang terdiri dari
7 kecamatan, yaitu: Kecamatan Kutalimbaru, Sibolangit, Biru-biru, STM Hilir,
STM Hulu, Gunung Meriah dan Kecamatan Bangun Purba.
Sebagian besar wilayah Kabupaten Deli Serdang berada pada ketinggian 0 –
500 meter di atas permukaan laut. Namun pada kawasan bagian Selatan terdapat
wilayah dengan ketinggian di atas 500 meter di atas permukaan laut. Berdasarkan
kemiringan lereng, pada dasarnya Kabupaten Deli Serdang memiliki wilayah yang
relatif datar hingga bergelombang dengan kemiringan berkisar antara 0 - 15 persen.
Namun pada daerah tertentu, terdapat kemiringan yang relatif bergelombang hingga
terjal dengan kemiringan lereng berkisar antara 15 - 40 persen. Secara ringkas dapat
diuraikan sebagai berikut:
Keadaan ketinggian lereng Kabupaten Deli Serdang secara umum dapat
diuraikan sebagai berikut:
a. Ketinggian 0 - 500 meter di atas permukaan laut, terdapat seluas ± 218.157
Ha (87,34 persen), yang terdapat di seluruh kecamatan kecuali Kecamatan
Gunung Meriah.
b. Ketinggian 500 - 1.000 meter di atas permukaan laut, terdapat seluas
± 28.731 Ha (11,50 persen), yang meliputi lima kecamatan, yaitu: Kecamatan
Gunung Meriah, STM Hulu, Sibolangit, Kutalimbaru dan Kecamatan STM Hilir.
c. Ketinggian di atas 1.000 meter di atas permukaan laut, terdapat seluas ± 2.884
Ha (1,15 persen), yang terdapat di Kecamatan Gunung Meriah, STM Hulu,
Sibolangit, dan Kecamatan Kutalimbaru.

D. Kemiringan Lereng
Keadaan kemiringan lereng Kabupaten Deli Serdang secara umum dapat
diuraikan sebagai berikut:

II-5
a. Kemiringan lereng antara 0 – 15 persen, terdapat seluas ± 172.242 Ha (68,96
persen), yang meliputi seluruh kecamatan.
b. Kemiringan lereng antara 15 – 40 persen, terdapat seluas ± 51.285 Ha (20,53
persen), yang meliputi sepuluh kecamatan, yaitu: Kecamatan Gunung Meriah,
STM Hulu, Sibolangit, Kutalimbaru, Pancur Batu, Namorambe, Biru-biru, STM
Hilir, Bangun Purba, dan Kecamatan Patumbak.
c. Kemiringan lereng di atas 40 persen, terdapat seluas ± 26.245 Ha (10,51
persen), yang terdapat di Kecamatan Gunung Meriah, STM Hulu, Sibolangit,
Kutalimbaru, Biru-biru, STM Hilir dan Kecamatan Bangun Purba.
Ketiga aspek kondisi di atas (topografi, kemiringan dan ketinggian lereng)
perlu menjadi perhatian yang serius dalam merumuskan kebijakan pembangunan
pada pola ruang dan struktur ruang yang telah direncanakan dalam tata ruang
Kabupaten Deli Serdang.

E. Kondisi Geologi
Batuan di Kabupaten Deli Serdang didominasi oleh jenis Novair Alluvium dan
Andesit Efusifa. Kedua jenis batuan tersebut menyebar hampir di seluruh kecamatan
dengan luas masing-masing 128.910 ha untuk jenis Novair Alluvium dan 123.722 ha
untuk jenis Andesit Efusifa. Jenis batuan lainnya yang juga terdapat di kawasan
Kabupaten Deli Serdang antara lain Leparietische Flusifpa seluas 3.156 ha, terdapat
di Kecamatan Gunung Meriah. Sedangkan jenis batuan Kwartier tidak terdapat di
kawasan Kabupaten Deli Serdang.

Tabel 2.1 Sebaran Jenis dan Luas Batuan di Kabupaten Deli Serdang
Luas Tiap Jenis Batuan (ha)
Jumlah
No. Kecamatan Leparietische Novair Andesit
Kwartier (ha)
Flusifpa Alluvium Efusifa
1 Gunung Meriah 3.156 0 0 2.255 5.411
2 STM Hulu 0 1.334 0 17.716 19.050
3 Sibolangit 0 0 0 17.492 17.492
4 Kutalimbaru 0 0 0 17.996 17.996
5 Pancur Batu 0 858 0 11.395 12.253
6 Namorambe 0 739 0 5.491 6.230
7 Biru-biru 0 0 0 8.969 8.969
8 STM Hilir 0 0 0 21.444 21.444
9 Bangun Purba 0 3.021 0 15.439 18.460
10 Galang 0 18.727 0 0 18.727
11 Tanjung Morawa 0 13.175 0 0 13.175
12 Sunggal 0 8.609 0 649 9.258

II-6
Luas Tiap Jenis Batuan (ha)
Jumlah
No. Kecamatan Leparietische Novair Andesit
Kwartier (ha)
Flusifpa Alluvium Efusifa
13 Hamparan Perak 0 23.015 0 0 23.015
14 Labuhan Deli 0 12.722 0 0 12.722
15 Percut Sei Tuan 0 19.079 0 0 19.079
16 Batang Kuis 0 403 0 0 403
17 Pantai Labu 0 8.185 0 0 8.185
18 Beringin 0 5.269 0 0 5.269
19 Lubuk Pakam 0 3.119 0 0 3.119
20 Pagar Merbau 0 6.289 0 0 6.289
21 Patumbak 0 0 0 4.679 4.679
22 Deli Tua 0 739 0 197 936
Sumber: Arahan Materi Teknis RTRW Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2039

Kabupaten Deli Serdang memiliki cukup banyak cadangan mineral non logam,
seperti kuarsa, kapur, sinter, terumbu, trass dan zeolit. Mineral non – logam tersebut
sebagian telah dieksploitasi dan sebagian lagi masih dalam tahap eksploitasi
pendahuluan. Namun demikian tidak tertutup kemungkinan bahwa di wilayah
Kabupaten Deli Serdang juga memiliki cadangan mineral lainnya yang belum
terdeteksi. Data potensi mineral Kabupaten Deli Serdang selengkapnya disampaikan
dalam tabel berikut:

Tabel 2.2 Potensi Sumber Mineral Non Logam Di Kabupaten Deli Serdang
Jumlah Keterangan
No. Jenis Lokasi
Cadangan Pengelolaan
1 Kapur Kecamatan STM Hulu, STM
5.700.000 Eksploitasi
Hilir dan Kecamatan Biru
ton Lanjutan
biru
2 Sirtu Kecamatan STM Hilir, Biru
biru, Namorambe, Bangun Eksploitasi
Jutaan ton
Purba, Galang Dan Pancur Lanjutan
Batu
3 Merkuri Eksploitasi
Kecamatan Percut Sei Tuan Ribuan ton
Pendahuluan
4 Tanah
timbun Semua kecamatan

5 Emas Kecamatan Gunung Meriah


6 Zeolit Eksploitasi
Ribuan ton
Pendahuluan

Sumber: Arahan Materi Teknis RTRW Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2039

II-7
F. Kondisi Penggunaan Lahan

Penggunaan lahan di wilayah Kabupaten Deli Serdang sangat bervariasi yaitu


terdiri atas penggunaan untuk Permukiman, Persawahan, Tegalan/Kebun campuran,
Perkebunan besar, Perkebunan Rakyat, Hutan, Semak/Alang-alang, Kolam/Tambak,
Rawa-rawa, Peternakan dan lain-lain.
Adanya perkembangan penduduk dan kegiatannya, kemajuan perekonomian
masyarakat dan pengaruh kemajuan teknologi dan informasi serta perubahan
nasional dan global mendorong terjadinya perubahan pemilihan lokasi permukiman
dan kegiatan, perkembangan kegiatan dan fungsi suatu lokasi dan wilayah yang
akhirnya akan merubah pemanfaatan ruang. Perubahan pemanfaatan ruang
permukiman untuk kebutuhan rumah, bangunan perdagangan dan jasa, dan
perlengkapan permukiman lainnya terjadi sejalan dengan penyebaran penduduk dari
kondisi yang ada sehingga pemanfaatan ruang permukiman semakin ekspansif dari
lokasi yang sudah ada. Desentralisasi keuangan dan pembangunan ke daerah
kabupaten dan kota yang diikuti dengan peningkatan fungsi dan kegiatan
pemerintahan juga pendorong peningkatan perluasan lahan pemukiman.
Pemanfaatan ruang untuk kegiatan non pertanian, seperti industri dan
transportasi dan pertambangan cukup cepat dan mengubah pola pemanfaatan ruang
yang ada. Kegiatan pemanfaatan ruang tersebut bertambah luas namun bersifat lebih
terkonsentrasi dan tidak tersebar.
Wilayah Kabupaten Deli Serdang umumnya merupakan dataran rendah yang
sebagian besar merupakan wilayah yang subur, suhu udara relatif tinggi. Kegiatan di
wilayah Mebidangro umumnya heterogen, dengan kawasan perkotaan dengan
proporsi relatif besar dibanding kawasan lain di Sumatera Utara dan dengan
prasarana wilayah yang memadai. Wilayah ini sesuai untuk pengembangan berbagai
jenis kegiatan budidaya, terutama perkebunan dan tanaman pangan.

G. Potensi Pengembangan Wilayah


Pengembangan wilayah merupakan salah satu hal yang penting dan harus ada
dalam tujuan perencanaan daerah. Pengembangan wilayah didasarkan pada potensi
fisik, sosial dan budaya yang ada di Kabupaten Deli Serdang. Pengembangan wilayah
adalah seluruh tindakan yang dilakukan dalam rangka memanfaatkan potensi-
potensi wilayah yang ada untuk mendapatkan kondisi-kondisi dan tatanan kehidupan
yang lebih baik bagi kepentingan masyarakat di daerah tersebut dan dalam
interaksinya pada skala kabupaten Deli Serdang maupun provinsi Sumatera Utara.
Pengembangan wilayah berbasis Kabupaten Deli Serdang bertujuan untuk:

II-8
a. Mewujudkan ruang wilayah Kabupaten Deli Serdang yang aman, nyaman,
produktif dan berwawasan lingkungan;
b. Meningkatkan sarana dan prasarana yang mendukung pertumbuhan
perekonomian sesuai dengan kebijakan pengelolaan Tata Ruang;
c. Meningkatkan kemandirian pangan melalui optimalisasi dan revitalisasi
pertanian, perikanan dan kelautan;
d. Mewujudkan keterpaduan penataan ruang wilayah Kabupaten Deli Serdang
dalam mendukung Kawasan Perkotaan Mebidangro dan wilayah sekitarnya.
Untuk mencapai tujuan sebagaimana dimaksud dalam penjelasan di atas, maka
ditetapkan kebijakan sebagai berikut:
a. Pemeliharaan dan perwujudan kelestarian fungsi lingkungan hidup dan
mengembalikan keseimbangan ekosistem;
b. Pencegahan dampak negatif kegiatan manusia yang dapat menimbulkan
kerusakan lingkungan hidup, dan
c. Pelestarian dan peningkatan fungsi dan daya dukung lingkungan hidup untuk
mempertahankan dan meningkatkan keseimbangan ekosistem, melestarikan
keanekaragaman hayati, mempertahankan dan meningkatkan fungsi kawasan
lindung, dan melestarikan keunikan bentang alam.
Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 1 Tahun 2021
tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2021-2041,
maka rencana pengembangan wilayah Kabupaten Deli Serdang 2021-2041 adalah
sebagai berikut.

1. Rencana Sistem Perkotaan Wilayah Kabupaten


Rencana sistem perkotaan wilayah yang terdapat di Kabupaten Deli Serdang
meliputi: PKN (Pusat Kegiatan Nasional), PPK (Pusat Pelayanan Kawasan) dan PPL
(Pusat Pelayanan Lingkungan).

Tabel 2.3 Pengembangan Wilayah Berdasarkan Sistem Perkotaan


Sistem Perkotaan
No Fungsi Kecamatan
Wilayah
1 PKN Kegiatan skala internasional, Seluruh wilayah Kabupaten
nasional, atau beberapa Deli Serdang
provinsi.
2 PPK Kegiatan skala kecamatan Lubuk Pakam, Pancur Batu,
atau beberapa desa Tanjung Morawa, Hamparan
Perak, Percut Sei Tuan,
Sunggal, Deli Tua, Galang,
Labuhan Deli, Pantai Labu,

II-9
Sistem Perkotaan
No Fungsi Kecamatan
Wilayah
Batang Kuis, Sibolangit,
Patumbak dan Beringin

3 PPL Kegiatan utama pertanian, Gunung Meriah, STM Hulu,


pengelolaan sumber daya Biru-biru, STM Hilir, Bangun
alam dan permukiman Purba, Pagar Merbau,
perdesaan Kutalimbaru, dan
Namorambe

Sumber: Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 1 Tahun 2021 tentang RTRW
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2021-2041

2. Rencana Pola Ruang Wilayah Kabupaten Deli Serdang


Rencana Pola Ruang Wilayah Kabupaten Deli Serdang meliputi Kawasan
peruntukan lindung dan Kawasan peruntukan budidaya. Adapun pengembangan
wilayah didasarkan arahan pola ruang di Kabupaten Deli Serdang sebagai berikut.

Tabel 2.4 Pengembangan Wilayah Berdasarkan Arahan Pola Ruang

No Kawasan Kecamatan

1 Hutan Lindung STM Hulu, Gunung Meriah, Hamparan Perak, Percut Sei
Tuan, dan Pantai Labu.
2 Sempadan Sungai Seluruh Kecamatan

3 Kawasan sekitar Biru-biru, STM Hulu, Sunggal dan Pancur Batu


danau/waduk
4 Kawasan Suaka Hamparan Perak, Labuhan Deli, dan Sibolangit
Alam (KSA)
5 Kawasan Biru-biru, Gunung Meriah, Kutalimbaru, STM Hilir, STM
Pelestarian Alam Hulu dan Sibolangit
(KPA)
6 Kawasan Lindung Sibolangit
Geologi
7 Hutan Produksi Kutalimbaru, Sibolangit, Biru-biru, STM Hilir, STM Hulu, dan
Tetap Bangun Purba.
8 Hutan Produksi Hamparan Perak, Percut Sei Tuan, dan Kutalimbaru
Terbatas
9 Kawasan Pertanian Seluruh Kecamatan

II-10
No Kawasan Kecamatan

10 Kawasan Labuhan Deli, Percut Sei Tuan, Hamparan Perak, Pantai


Perikanan Labu
11 Kawasan Industri Percut Sei Tuan, Labuhan Deli, Tanjung Morawa, Sunggal,
Hamparan Perak, Patumbak dan Pantai Labu

12 Kawasan a. permukiman perkotaan diarahkan di Kecamatan Lubuk


Permukiman Pakam, Pancur Batu, Tanjung Morawa, Hamparan
Perak, Percut Sei Tuan, Sunggal, Deli Tua, Galang,
Patumbak, Labuhan Deli, Pantai Labu, Beringin, Batang
Kuis, Sibolangit, Namorambe, Pagar Merbau,
Kutalimbaru dan Biru-biru
b. permukiman perdesaan diarahkan di Kecamatan
Pancur Batu, Namorambe, Kutalimbaru, Patumbak,
Biru-biru, STM HIlir, STM Hulu, Sibolangit, Galang,
Gunung Meriah, Bangun Purba, Sunggal, Tanjung
Morawa, Hamparan Perak, Labuhan Deli, Delitua,
Beringin dan Pagar Merbau
13 Kawasan Hamparan Perak, Galang, Pancur Batu, Delitua, Percut Sei
Pertahanan dan Tuan, Namorambe, Gunung Meriah, Beringin, Bangun
Keamanan Purba, Batangkuis, Pagar Merbau, Tanjung Morawa,
Patumbak, Lubuk Pakam, Sunggal, Labuhan Deli,
Kutalimbaru, Biru-biru
14 Kawasan Pantai Labu dan Beringin
Transportasi
15 Badan Air Seluruh kecamatan
Sumber: Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang Nomor 1 Tahun 2021 tentang RTRW Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2021-2041

Adapun rencana pola ruang Kabupaten Deli Serdang dalam peta adalah
sebagai berikut.

II-11
Gambar 2.4 Rencana Pola Ruang Kabupaten Deli Serdang

II-12
2.1.1.2 Aspek Kebencanaan/Rawan Bencana
Melihat kondisi geologis dan geografis berbagai wilayah di Kabupaten Deli
Serdang, upaya penanggulangan bencana yang dilakukan perlu diawali dengan
pemahaman risiko bencana yang ada. Usaha untuk memahami risiko ini dilakukan
melalui kajian risiko bencana. Kemudian dari hasil kajian ini dapat dirumuskan berbagai
upaya penanggulangan bencana.
Penentuan tingkat risiko bencana sudah dilakukan Badan Nasional
Penanggulangan Bencana (BNPB) sejak periode awal berdiri, yaitu pada tahun 2008.
Pada tahun 2009, BNPB menerbitkan status kebencanaan melalui Indeks Kerawanan
Bencana Indonesia yang diperbaharui dengan Indeks Rawan Bencana Indonesia pada
tahun 2011, dan untuk Kabupaten Deli Serdang telah dilakukan perhitungan Indeks
Risiko Bencananya sejak tahun 2015.
Secara substansi, perubahan terminologi dari “rawan” menjadi “risiko”
menunjukkan tonggak capaian penting, perubahan terdapat pada penilaian dampak
bencana (korban jiwa, kerusakan, atau kerugian) menjadi penilaian potensi kehilangan
atau kerugian (risiko). Dalam indeks risiko, tingkat kebencanaan dinilai berdasarkan
komponen penyusunnya, yaitu bahaya, keterpaparan, dan kapasitas pemerintah serta
komunitas dalam menghadapi bencana. Penilaian tingkat risiko berdasarkan potensi
kerugian di atas memungkinkan adanya perhitungan upaya pengurangan risiko bencana
di suatu daerah. Risiko bencana akan mengalami penurunan atau peningkatan seiring
adanya perubahan pada komponen tersebut. Oleh karena itu, program atau kegiatan
yang berkaitan dengan pengurangan kerentanan atau peningkatan kapasitas dapat
dilihat kontribusinya secara kuantitatif dalam bentuk penurunan indeks risiko bencana.
Penilaian secara berkelanjutan terhadap indeks risiko ini dapat menjadi perangkat
pantauan dan evaluasi terhadap capaian program penanggulangan bencana pada
periode tertentu.

II-13
Indeks Risiko Bencana Indonesia (IRBI) ini dihitung berdasarkan rumus berikut:
𝑉𝑢𝑙𝑛𝑒𝑟𝑎𝑏𝑖𝑙𝑖𝑡𝑦
𝑅𝑖𝑠𝑘 = 𝐻𝑎𝑧𝑎𝑟𝑑 𝑥
𝐶𝑎𝑝𝑎𝑐𝑖𝑡𝑦
Di mana, Hazard (bahaya) dihitung berdasarkan probabilitas spasial, frekuensi dan
kekuatan (magnitude) dari suatu fenomena alam seperti gempa bumi, banjir, letusan
gunung api, dan lainnya. Vulnerability (kerentanan) dihitung berdasarkan parameter
sosial budaya, ekonomi, fisik dan lingkungan. Komponen Capacity (kapasitas) dinilai
dengan menggunakan pendekatan tingkat ketahanan daerah berdasarkan tujuh prioritas
yaitu: (1) Perkuatan kebijakan dan kelembagaan; (2) Pengkajian risiko dan perencanaan
terpadu; (3) Pengembangan sistem informasi, diklat dan logistik; (4) Penanganan tematik
kawasan rawan bencana; (5) Peningkatan efektivitas pencegahan dan mitigasi bencana;
(6) Perkuatan kesiapsiagaan dan penanganan darurat bencana; dan (7) Pengembangan
sistem pemulihan bencana.
Berdasarkan kajian INARISK BNPB dalam laman situsnya
(http://inarisk.bnpb.go.id/irbi/kabupaten), diperoleh grafik trend indeks risiko bencana
Kabupaten Deli Serdang sebagai berikut.

Gambar 2.5 Grafik Trend Indeks Risiko Bencana Kabupaten Deli Serdang

II-14
Adapun skala IRB adalah sebagai berikut

▪ < 13 = risiko bencana rendah


▪ 13 – 144 = risiko bencana sedang
▪ > 144 = risiko bencana tinggi
Sumber: http://inarisk.bnpb.go.id/irbi

Dari grafik di atas, diperoleh bahwa dalam kurun waktu 3 (tiga) tahun terakhir, IRB
Kabupaten Deli Serdang tergolong dalam risiko bencana sedang. Adapun grafik
kejadian bencana dan peta multi risiko bencana Kabupaten Deli Serdang dapat
dipaparkan di bawah ini.
Gambar 2. 6
Data Kejadian Bencana Tahun 2016 – 2020 di Kabupaten Deli Serdang

Sumber: BPBD Kabupaten Deli Serdang, 2021

Gambar 2.7 Peta Risiko Multi bencana Kabupaten Deli Serdang

II-15
Gambar 2.8 Peta Risiko Multi bencana Kabupaten Deli Serdang

II-16
2.1.1.3 Kondisi Demografi

Kabupaten Deli Serdang memiliki wilayah administrasi yang luas dimana


Kabupaten Deli Serdang mengelilingi wilayah Kota Medan dan beberapa kabupaten
lainnya. Populasi penduduk di Kabupaten Deli Serdang terdiri dari berbagai jenis etnis
dan suku bangsa yang tersebar di 22 Kecamatan. Berdasarkan data statistik daerah
jumlah penduduk Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2019 adalah sebesar 2.195.709
jiwa jika dibandingkan dengan jumlah penduduk tahun 2019 mengalami penurunan
sebesar 264.268 jiwa menjadi sebesar 1.931.441 jiwa, sedangkan untuk tingkat
kepadatan penduduk pada tahun 2020 adalah sebesar 806 jiwa per km². Untuk
komposisi penduduk pada tahun 2020 berdasarkan jenis kelamin laki-laki berjumlah
971.735 jiwa dan jenis kelamin perempuan berjumlah 959.706 jiwa.

Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021

*) Sensus Penduduk (atas dasar KTP Deli Serdang)


Gambar 2.9 Jumlah Penduduk Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016-2020

II-17
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021

Gambar 2. 10 Persentase Penduduk Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2020

Penyebaran penduduk di Kabupaten Deli Serdang belum menunjukkan


pemerataan, hal ini terlihat dari persentase jumlah penduduk di masing-masing
kecamatan. Tahun 2020, Kecamatan Percut Sei Tuan memiliki jumlah penduduk terbesar
yaitu 402.468 jiwa atau 20,84 persen sedangkan persentase jumlah penduduk terkecil
berada di Kecamatan Gunung Meriah sebanyak 3.193 jiwa atau 0,17 persen dari jumlah
penduduk Kabupaten Deli Serdang.

2.1.2 Aspek Kesejahteraan Masyarakat

Laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang dapat dikatakan cukup stabil
walaupun terjadi fluktuatif namun dalam kurun waktu 5 tahun terakhir laju pertumbuhan
ekonomi di Kabupaten Deli Serdang masih berada di atas 5 persen. Hal ini ditunjukkan
oleh kontribusi dari berbagai sektor yang ada di Kabupaten Deli Serdang.

II-18
Tabel 2.5 Perkembangan PDRB Per Kapita Kabupaten Deli Serdang
ADHB & ADHK Tahun 2016 - 2020

No. Uraian 2016 2017 2018 2019 2020

1 Atas Dasar Harga


Berlaku
* PDRB (Rp. miliar) 85.152,02 93.193,91 101.060,23 109.334,14 110.145,24
* PDRB per kapita (Rp. 41,08 44,07 46,91 49,79 57,03
juta)
2 Atas Dasar Harga
Konstan
* PDRB (Rp. miliar) 61.819,69 65.018,88 68.341,02 71.878,68 70.596,82
* PDRB per kapita (Rp. 29,84 30,73 31,70 32,74 36,55
juta)
* Pertumbuhan ekonomi 5,32 5,10 5,15 5,18 -1,78
(%)
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021

Komparasi pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang, dengan Provinsi


Sumatera Utara dan Nasional, serta target dan realisasi dapat dilihat dalam grafik berikut
ini:

Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021


Gambar 2.11 Target dan Realisasi serta Komparasi Pertumbuhan Ekonomi
Kabupaten Deli Serdang

II-19
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021

Gambar 2.12 Distribusi PDRB Kabupaten Deli Serdang Menurut Lapangan Usaha
ADHB Tahun 2020 (miliar rupiah)

Peningkatan PDRB per kapita Kabupaten Deli Serdang ini memberikan pengaruh
terhadap peningkatan kebutuhan dan konsumsi masyarakat. Namun terkadang
permasalahan antara ketersediaan dan pemenuhan atas kebutuhan barang dan jasa
yang tidak sebanding seringkali menimbulkan kenaikan harga barang dan jasa.
Kenaikan harga dari berbagai kelompok-kelompok barang dan jasa mengakibatkan
terjadinya inflasi. Tingkat inflasi menggambarkan peningkatan harga secara terus
menerus. Inflasi yang digolongkan dalam kelompok inflasi ringan jika capaian inflasi
kurang dari 10 persen. Inflasi yang ringan dibutuhkan dalam perekonomian untuk
mendorong produsen agar memproduksi lebih banyak barang dan jasa sehingga dapat
mendorong pertumbuhan ekonomi. Sebaliknya, inflasi yang tinggi akan memberikan
dampak negatif karena akan mendorong penurunan konsumsi masyarakat yang
berdampak terhadap penurunan produktivitas ekonomi.

II-20
Inflasi Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2020 berdasarkan data Badan Pusat
Statistik Provinsi Sumatera Utara yaitu sebesar 1,76 persen. Inflasi ini terjadi akibat harga
rata-rata sembako terpilih seperti ikan asin, gula pasir, garam, minyak tanah, sabun cuci
dan pakaian setiap tahunnya selalu mengalami kenaikan harga kecuali gula yang
mengalami fluktuasi. Untuk mengatasi terjadinya risiko peningkatan tekanan inflasi yang
ada, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) diharapkan dapat melakukan perbaikan
fundamental, serta merencanakan tindakan pengendalian harga yang sistematis dan
berkesinambungan. Selanjutnya mengenai perkembangan Laju Inflasi Kabupaten Deli
Serdang setiap tahunnya dapat dilihat sebagai berikut

Sumber: Provinsi Sumatera Utara Dalam Angka, 2021


Gambar 2.13 Perkembangan Lanju Inflasi di Kabupaten Deli Serdang

Pengeluaran riil per kapita atau daya beli masyarakat Kabupaten Deli Serdang
merupakan jumlah dari pengeluaran makanan dan non makanan, dimana kebutuhan
konsumsi rumah tangga telah menunjukkan angka peningkatan yang baik dan terus
mengalami peningkatan, hal ini terlihat dari jumlah pengeluaran per kapita rata-rata per
bulan yang ditunjukkan melalui indeks daya beli masyarakat. Pada tahun 2020 indeks
pengeluaran makanan di Kabupaten Deli Serdang dapat dilihat pada grafik di bawah
ini:

II-21
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021
Gambar 2.14 Indeks Daya Beli Masyarakat (Rupiah) di Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2016 – 2020

Salah satu indikator kesejahteraan masyarakat dapat dilihat dari persentase tingkat
kemiskinan suatu daerah. Kemiskinan menjadi salah satu ukuran terpenting untuk
mengetahui tingkat kesejahteraan suatu rumah tangga. Sebagai suatu ukuran agregat,
tingkat kemiskinan di suatu wilayah lazim digunakan untuk mengukur tingkat
kesejahteraan di wilayah tersebut. Dengan demikian, kemiskinan menjadi salah satu
tema utama pembangunan. Keberhasilan dan kegagalan pembangunan diukur
berdasarkan perubahan pada tingkat kemiskinan.
Kemiskinan terjadi karena kemampuan masyarakat pelaku ekonomi tidak sama,
sehingga terdapat masyarakat yang tidak dapat ikut serta dalam proses pembangunan
atau menikmati hasil-hasil pembangunan. Kemiskinan merupakan masalah
pembangunan yang ditandai dengan pengangguran, keterbelakangan, dan
keterpurukan. Masyarakat miskin lemah dalam kemampuan berusaha dan mempunyai
akses yang terbatas kepada kegiatan sosial ekonomi.
Kemiskinan merupakan persoalan yang kompleks karena tidak hanya berkaitan
dengan masalah rendahnya tingkat pendapatan dan konsumsi, tetapi juga berkaitan
dengan rendahnya tingkat pendidikan, kesehatan dan ketidakberdayaan untuk
berpartisipasi dalam pembangunan serta berbagai masalah yang berkenaan dengan
pembangunan manusia. Dimensi-dimensi kemiskinan tersebut termanifestasikan dalam
bentuk kekurangan gizi, kurangnya air bersih, perumahan yang kurang sehat, perawatan
kesehatan yang kurang baik dan tingkat pendidikan yang rendah.

II-22
Oleh karena itu, permasalahan kemiskinan sangat kompleks dan upaya
penanggulangannya harus dilakukan secara komprehensif, mencakup berbagai aspek
kehidupan masyarakat, dan dilaksanakan secara terpadu.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik daerah Kabupaten Deli Serdang bahwa
persentase penduduk miskin di Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2019 yaitu sebesar
3,89 persen. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada grafik di berikut ini:

Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021


Gambar 2.15 Grafik Penduduk Miskin (Persen) di Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2015 - 2019

Angka gini ratio Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2020 sebesar 0,267 poin,
mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan tahun 2019 yaitu sebesar 0,273 poin.
Namun demikian, ketimpangan pendapatan masyarakat di Kabupaten Deli Serdang ini
masih tergolong ke dalam kategori ketimpangan yang rendah. Kondisi ini harus tetap
dipertahankan sehingga nuansa kehidupan bermasyarakat berjalan harmonis dan
nyaman. Untuk lebih lengkapnya dapat dilihat pada grafik di berikut ini.

II-23
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021
Gambar 2.16 Grafik Koefisien Gini di Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2018-2020

Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) merupakan ukuran yang


menggambarkan jumlah angkatan kerja untuk setiap 100 penduduk usia kerja. Tingkat
Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) Deli Serdang pada tahun 2020 adalah 68,65 dan
Tingkat Pengangguran Terbuka atau TPT adalah 9,50%.
Komparasi tingkat/angka pengangguran Kabupaten Deli Serdang, dengan Provinsi
Sumatera Utara dan Nasional, dapat dilihat dalam grafik berikut ini.

Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021


Gambar 2.17 Grafik Komparasi Angka Pengangguran

Perkembangan mengenai tingkat pengangguran di Kabupaten Deli Serdang


dipengaruhi oleh jumlah angkatan kerja yang disesuaikan dengan tingkat
pendidikannya. Untuk perkembangan jumlah angkatan kerja di Kabupaten Deli Serdang
berdasarkan tingkat pendidikan setiap tahunnya mengalami perubahan, dimana untuk
angkatan kerja dengan tingkat pendidikan SD atau belum tamat SD di Kabupaten Deli
Serdang pada tahun 2020 yaitu sebesar 21 persen, untuk angkatan kerja yang
berpendidikan setingkat SMP tahun 2020 sebesar 22 persen dan SMA sederajat 46

II-24
persen, sedangkan sisanya 11 persen berpendidikan di atas SLTA. Guna mencapai angka
produktivitas yang lebih optimal maka tingkat pendidikan menjadi perhatian yang sangat
penting dan perlu untuk dikedepankan, dimana hal ini berdampak pada tingkat
pertumbuhan tenaga kerja di Kabupaten Deli Serdang sehingga akan terjadi
perimbangan, namun dalam hal ketersediaan lapangan kerja menjadi perhatian kembali
guna meminimalisir tingkat pengangguran di Kabupaten Deli Serdang.

SMA
25%

SMP
SMK
20%
21%

Diploma/
Akademi
3%
SD atau belum Universitas
tamat SD 11%
20%
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021
Gambar 2.18 Grafik Persentase Angkatan Kerja di Kabupaten Deli Serdang
Menurut Pendidikan Yang Ditamatkan, Tahun 2019

Kemajuan di bidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi merupakan cerminan


dari kemajuan pembangunan manusia secara umum yang ditunjukkan dari
perkembangan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). IPM merupakan indikator yang
menggambarkan kualitas pembangunan manusia suatu wilayah pada satu kurun waktu
tertentu. Angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi salah satu tolak ukur
keberhasilan pembangunan daerah. IPM mencakup tiga dimensi pembangunan
manusia, yakni kesehatan yang diwakili umur harapan hidup, pendidikan yang diwakili
harapan lama sekolah dan rata-rata lama sekolah, serta kemampuan daya beli
diperoleh dari rata-rata pengeluaran riil per kapita.
Pada tahun 2019 Perkembangan IPM di Kabupaten Deli Serdang menunjukkan
angka 75,43 sedangkan pada tahun 2020 meningkat menjadi 75,44. Pencapaian pada
tahun 2020 ini, IPM Kabupaten Deli Serdang (75,44) lebih baik dari IPM Provinsi
Sumatera Utara (71,77) dan rata-rata IPM Nasional (71,94%). Peningkatan IPM
Kabupaten Deli Serdang dari tahun ke tahun, dapat dilihat dalam grafik berikut ini.

II-25
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021
Gambar 2.19 Grafik Perbandingan IPM Kabupaten Deli Serdang dengan Provinsi
Sumatera Utara dan Nasional Tahun 2017 – 2020

Berdasarkan data statistik daerah yang tersedia menunjukkan bahwa pada tahun
2020 angka IPM Kabupaten Deli Serdang masih lebih tinggi bila dibandingkan dengan

II-26
angka IPM Provinsi Sumatera Utara. Hal ini menunjukkan bahwa Pemerintah Kabupaten
Deli Serdang terus berupaya untuk meningkatkan kualitas penduduk setiap tahunnya.
Perolehan peningkatan angka IPM setiap tahunnya dapat terus ditingkatkan mengingat
dampak dari investasi di sektor kesehatan dan pendidikan khususnya terhadap IPM terus
diupayakan dan menjadi komitmen bersama.
Upaya untuk melaksanakan proses pendidikan di Kabupaten Deli Serdang di masa
pandemi Covid-19 Tahun 2020, dilakukan melalui berbagai kebijakan yang
menyesuaikan dengan kebijakan pemerintah pusat, diantara proses pembelajaran
dalam jaringan (Daring) dengan melalui aplikasi konferensi dengan medium teknologi
internet, dan luar jaringan (Luring) melalui korenspondensi melalui aplikasi sosial media,
dan kombinasi diantara keduanya.

2.1.3 Aspek Pelayanan Umum


A. Pendidikan

Pendidikan merupakan indikator penentu terhadap kualitas suatu bangsa,


tingginya kualitas pendidikan harus didukung melalui upaya yang terfokus pada sektor
pendidikan. Kegagalan pendidikan berimplikasi terhadap suatu bangsa di dalam meraih
tingkat kesejahteraan dan berdampak terhadap kualitas dan kuantitas sumber daya
manusia, sebaliknya keberhasilan pendidikan secara otomatis akan membawa pengaruh
besar terhadap kemajuan di segala sektor guna mendukung pelaksanaan pembangunan
yang ideal. Pada dunia pendidikan, terdapat beberapa unsur pendidikan yang harus
menjadi perhatian diantaranya, peserta didik, pendidik software, manajemen, sarana
dan prasarana dan juga para stakeholder. Dalam dunia pendidikan diperlukan sumber
daya manusia yang berkualitas sehingga dapat menjadi aset yang berguna dalam
mendukung pembangunan, dimana aset dimaksud dapat berupa siswa, masyarakat,
maupun dari pendidik.
Pelaksanaan kegiatan pendidikan mempunyai fungsi, antara lain: inisiasi, inovasi
dan konservasi. Inisiasi merupakan fungsi pendidikan untuk memulai suatu perubahan.
Inovasi merupakan wahana untuk mencapai perubahan. Konservasi berfungsi untuk
menjaga nilai-nilai dasar. Oleh sebab itu untuk memperbaiki kehidupan suatu bangsa,
khususnya pembangunan bidang pendidikan di Kabupaten Deli Serdang harus dimulai
penataan dari segala aspek.
Peningkatan kualitas pendidikan harus diimbangi dengan ketersediaan tenaga
guru pengajar yang terampil dan profesional serta tingkat partisipasi sekolah, dalam hal
ini pemerintah telah mencanangkan program melalui sertifikasi guru pengajar baik
tingkat TK, SD, hingga SLTP. Selain itu juga harus diimbangi dengan penyediaan sarana

II-27
dan prasarana pendidikan yang optimal dan memadai. Untuk melihat tingkat
perkembangan capaian di bidang pendidikan dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 2.6 Jumlah Sekolah Negeri dan Swasta Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2016 s/d 2020
Tahun (unit)
No Satuan Pendidikan
2016 2017 2018 2019 2020
Sekolah Negeri
1 TK 24 28 29 31 31
2 SD 583 583 582 582 581
3 SMP 65 63 63 63 63
Sekolah Swasta
1 TK 405 420 493 531 571
2 SD 246 287 367 300 329
3 SMP 205 231 238 238 263
Sumber: Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang, 2020

Persentase Angka Putus Sekolah di Kabupaten Deli Serdang dari tahun ajaran
2016/2017 sampai dengan tahun ajaran 2019/2020 berada di bawah angka 1 persen,
baik untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP).
Kondisi ini menunjukkan bahwa Pemerintah Kabupaten Deli Serdang telah bersungguh-
sungguh dan berupaya melaksanakan pembangunan di bidang pendidikan, hal ini
ditunjukkan melalui penekanan angka untuk jumlah siswa yang putus sekolah untuk
berbagai tingkat pendidikan mulai dari tingkat dasar hingga tingkat lanjutan tingkat
pertama sehingga pencapaian peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten
Deli Serdang dapat terus ditingkatkan secara berkelanjutan dan tercipta angkatan kerja
yang memenuhi standar dasar tingkat pendidikan.
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang memiliki komitmen yang serius untuk
memajukan sektor pendidikan. Hal ini terbukti dengan kebijakan-kebijakan yang telah
dilakukan dan akan terus dilanjutkan melalui program Gerakan Deli Serdang
Membangun (GDSM) dan Percepatan Rehabilitasi dan Apresiasi terhadap Sekolah
(CERDAS) dan menciptakan inovasi-inovasi baru seperti Operasi Pungut Sampah Setiap
Hari Bang Sampah Pembinaan Berjenjang (OPUNG SARI BASAH BANG) dan
Mewujudkan Sekolah Ramah Anak Bersama Masyarakat, Orang Tua dan Sekolah
(MeSRABertuah). Program tersebut telah menjadi slogan bagi pemerintah Kabupaten Deli
Serdang dan telah menggaung hingga tingkat nasional. Pendekatan jangkauan atau
akses masyarakat khususnya daerah perdesaan terhadap fasilitas pendidikan merupakan
salah satu prioritas pembangunan yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten

II-28
Deli Serdang. Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang juga telah menyediakan Taman
Literasi Mesra Bertuah yang diresmikan pada tanggal 30 Maret 2019 yang diisi dengan
berbagai kegiatan agar siswa dapat berkreasi, kreatif dan menambah ilmu pengetahuan
tentang buku, bentuk penulisan dan juru warta.
Komitmen yang serius ini secara nyata berdampak positif bukan saja dirasakan
dengan data-data kinerja pendidikan, namun juga mampu meraih penghargaan. Pada
Tahun 2020 Pemerintah Kabupaten Deli Serdang melalui Inovasi Program Cerdas,
Opung Sari Basah Bang, MeSRA BerTUAH Mewujudkan DESA SATU (Deli Serdang
Sekolah Bermutu), kembali mendapat penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik
Tahun 2020 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di Lingkungan
Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah, BUMN dan BUMD Tahun 2020 melalui
Surat Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB nomor B/153/PP.00.05/2020
tanggal 18 Juni 2020.
Kemudian Pemerintah Kabupaten Deli Serdang kembali memperoleh penghargaan
dari Pemerintah pusat, dengan di raihnya penghargaan TOP 45 inovasi pelayanan publik
dari kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, (Menpan RB)
yakni Inovasi DESA SATU (Deli Serdang Sekolah Bermutu), Rabu 25 November Tahun
2020 di Gedung Tribrata Jakarta.
Peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam mencerdaskan kehidupan
bangsa baik itu melalui media pendidikan formal maupun informal merupakan landasan
dan fundamental untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas. Dalam
upaya pencapaian SDM yang berkualitas tersebut peranan dan ketersediaan guru
merupakan salah satu komponen penting untuk menciptakan sumber daya manusia yang
berkualitas. Sesuai dengan perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan, tuntutan
kompetensi untuk menjadi tenaga pendidik juga mengalami penyesuaian. Berdasarkan
Permendiknas RI No. 16 tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi Akademik dan
Kompetensi Guru menyatakan bahwa seorang guru SD/MI, SMP/MTs, harus memiliki
kualifikasi S-1/D4. Gambar berikut menjelaskan perkembangan persentase guru yang
memenuhi kualifikasi S1 selama periode tahun 2015-2019.

II-29
Sumber: Dinas Pendidikan Kab. Deli Serdang, 2021
Gambar 2.20 Persentase Guru yang Memenuhi Kualifikasi S1 di Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2016 s/d Tahun 2020

Keberhasilan program pendidikan sangat bergantung pada ketersediaan dan


kualitas tenaga pendidik. Dalam upaya peningkatan kemampuan sumber daya manusia,
anggaran pendidikan selain dialokasikan untuk rehabilitasi dan pembangunan unit
sekolah baru, juga digunakan untuk meningkatkan kemampuan para tenaga pendidik
(guru). Pada grafik tersebut terlihat bahwa sebesar 93,65 persen kualifikasi guru di
Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2019 telah mengenyam pendidikan Strata 1 (S1).
Peningkatan mutu, relevansi dan daya saing di bidang pendidikan menjadi salah
satu indikator kunci keberhasilan program pendidikan di Kabupaten Deli Serdang.
Kemajuan ini juga terlihat dari beberapa capaian target kinerja dari program-program
strategis antara lain persentase sekolah yang memiliki fasilitas perpustakaan, penyediaan
buku pelajaran, ketersediaan ruang kelas dan lain sebagainya.
Rasio terhadap jumlah ketersediaan sekolah adalah salah satu indikator yang
menunjukkan kemampuan kapasitas suatu sekolah untuk dapat menampung semua
penduduk usia sekolah di Kabupaten Deli Serdang. Hal lainnya yang ikut mendukung
terlaksananya aktivitas pendidikan lebih optimal adalah jumlah ideal murid yang
difasilitasi oleh satu orang guru agar tercapai kualitas mutu proses belajar mengajar.
Untuk lebih rinci mengenai rasio atas ketersediaan sekolah untuk tingkat pendidikan SD
dapat dilihat pada gambar berikut:

II-30
Gambar 2.21 Gambar Jumlah Sekolah di Negeri dan Swasta Tingkat SD
di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020

II-31
Gambar 2.22 Gambar Jumlah Ruang Kelas di Sekolah Negeri dan Swasta Tingkat
SD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020

Gambar 2.23 Gambar Jumlah Guru di Sekolah Negeri dan Swasta


Tingkat SD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020

II-32
Sumber: Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang, 2021
Gambar 2.24 Gambar Jumlah Murid di Sekolah Negeri dan Swasta Tingkat SD
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020

II-33
Sumber: Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang, 2021
Gambar 2.25 Jumlah Sekolah, Kelas, Guru, dan Murid pada SMP Swasta di Kabupaten Deli Serdang

II-34
Sumber: Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang, 2021
Gambar 2.26 Jumlah Sekolah, Kelas, Guru, dan Murid pada SMP Negeri di Kabupaten Deli Serdang

II-35
Dukungan dari pemerintah Kabupaten Deli Serdang pada tingkat satuan
pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) diberikan melalui pembangunan baik unit
sekolah baru maupun rehab perbaikan sekolah. Pembenahan melalui penambahan unit
sekolah juga telah dilengkapi dengan pendukung lainnya, salah satunya yaitu
ketersediaan guru yang secara terus menerus menyesuaikan dengan jumlah rombongan
belajar dan jumlah siswa pada tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021


Gambar 2.27 Angka Partisipasi Kasar dan Angka Partisipasi Murni Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2016 - 2020

Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dalam meningkatkan mutu kualitas terus


berupaya di dalam pemenuhan kebutuhan akan sarana maupun prasarana di bidang
pendidikan, dimana salah satu bentuk tindakan yang dilaksanakan yaitu kegiatan
pembangunan fisik di bidang pendidikan melalui kegiatan rehab dan pengadaan unit
sekolah baru, hal ini secara terus menerus diupayakan hingga saat ini.

II-36
Sumber: Dinas Pendidikan Kab. DS, 2020
Gambar 2.28 Jumlah Lembaga PAUD 5 Tahun Terakhir

II-37
Sumber: Dinas Pendidikan Kab. Deli Serdang, 2020
Gambar 2.29 Grafik Kesetaraan 5 Tahun Terakhir

B. Kesehatan

Kesehatan merupakan bagian penting dari kesejahteraan masyarakat. Kesehatan


juga merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia di samping sandang, pangan dan
papan. Kesehatan masyarakat adalah ilmu dan seni mencegah penyakit,
memperpanjang hidup dan meningkatkan kesehatan melalui pengorganisasian
masyarakat untuk perbaikan sanitasi lingkungan, pemberantasan penyakit menular,
pendidikan kesehatan dan sebagainya.
Kesehatan merupakan salah satu unsur pembentuk kualitas sumber daya manusia.
Peningkatan derajat kesehatan masyarakat serta peningkatan kualitas sumber daya
manusia, dapat diukur dari usia harapan hidup yang menjadi komponen pembentuk
Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan berdasarkan data capaian kinerja Dinas
Kesehatan Kabupaten Deli Serdang menunjukkan bahwa Umur Harapan Hidup
penduduk Kabupaten Deli Serdang mencapai usia 71,361 tahun pada tahun 2019. Umur
Harapan Hidup dipengaruhi oleh ketersediaan sarana dan prasarana kesehatan yang
memadai, sehingga akses terhadap kualitas pelayanan kesehatan dapat dinikmati oleh
masyarakat. Dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Deli Serdang terus berupaya untuk
meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan sebagai pendukung bagian dari
komponen IPM tersebut.

II-38
Gambar 2. 30 Indikator Derajat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2016 - 2020

Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Deli Serdang, 2020


Gambar 2. 31 Indikator Derajat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2016 - 2020

II-39
Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Deli Serdang, 2020
Gambar 2.32 Peningkatan Jumlah Sarana Kesehatan
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 s/d 2020

Pada tahun 2020, Pemerintah Kabupaten Deli Serdang memberikan perhatian


serius terhadap peningkatan sarana pendukung Pelayanan Kesehatan Puskesmas.
Peningkatan ini dimaksudkan dalam rangka peningkatan cakupan akses pelayanan
kesehatan bagi masyarakat. Gambaran tersebut dapat dilihat dari peningkatan derajat
kesehatan masyarakat dan meningkatnya pemahaman masyarakat terhadap pentingnya
keselamatan ibu dan bayi, hal ini ditunjukkan sebagai berikut:

II-40
Sumber: Dinas Kesehatan Kab. DS, 2021
Gambar 2.33 Jumlah Sarana Kesehatan Menurut Kecamatan di Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2019-2020

II-41
Selanjutnya di dalam mendukung sarana kesehatan yang telah tersedia, faktor lain
yang menjadi pengaruh terhadap pelaksanaan pemberian pelayanan kesehatan bagi
masyarakat adalah ketersediaan sumber daya manusia di bidang kesehatan yang
profesional. Ketersediaan tenaga ahli di bidang kesehatan yang ada di Kabupaten Deli
Serdang antara lain yaitu tenaga dokter spesialis/umum, perawat dan bidan, tenaga ahli
di bidang farmasi, tenaga di bidang gizi, teknisi medis, tenaga sanitasi dan tenaga ahli
di bidang kesehatan masyarakat. Ketersedian tenaga ahli di bidang kesehatan memiliki
peran penting dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sehingga
dapat menjadi salah satu indikator di dalam meningkatkan angka derajat kesehatan
masyarakat. Upaya pemerataan cakupan pelayanan kesehatan merupakan salah satu
pemenuhan pelayanan dasar bagi masyarakat yang wajib disediakan oleh pemerintah
daerah. Mengenai perkembangan kondisi tenaga ahli di bidang kesehatan dalam
mendukung pemberian pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kabupaten Deli
Serdang dapat dilihat pada tabel berikut.

II-42
Tabel 2.7 Jumlah Tenaga Kesehatan di Puskesmas Menurut Kecamatan dan Jenisnya Tahun 2019-2020
dr. Spesialis/dr. Perawat dan Teknisi
Farmasi Gizi Sanitasi Kesmas Jumlah
Umum/drg. Bidan Medis
No Kecamatan
Tahun Tahun Tahun Tahun Tahun Tahun Tahun Tahun
2019 2020 2019 2020 2019 2020 2019 2020 2019 2020 2019 2020 2019 2020 2019 2020
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18
1 Gunung Meriah 4 5 22 3 0 1 0 1 1 1 0 0 1 1 28 12
2 STM Hulu 4 5 41 5 2 1 2 3 1 1 0 0 1 1 51 16
3 Sibolangit 9 12 77 11 3 4 3 2 4 3 0 1 2 5 98 38
4 Kutalimbaru 7 6 53 10 1 2 1 2 0 1 2 2 2 4 66 27
5 Pancur Batu 13 50 98 65 7 12 4 9 4 4 3 6 2 8 131 154
6 Namorambe 6 10 70 27 1 6 0 1 1 3 0 1 2 5 80 53
7 BiruBiru 4 8 63 11 2 1 1 1 2 0 1 0 1 8 74 29
8 STM Hilir 7 5 50 11 0 2 1 0 4 0 0 1 2 4 64 23
9 Bangun Purba 5 7 40 7 1 1 1 0 0 0 1 0 0 1 48 16
10 Galang 8 13 51 17 2 5 3 5 3 0 1 2 1 6 69 48
11 Tanjung Morawa 10 98 91 133 6 18 3 4 3 1 1 1 4 7 118 262
12 Patumbak 7 8 51 9 1 3 2 4 2 3 0 1 3 5 66 33
13 Deli Tua 10 81 12 217 1 33 1 7 2 0 2 2 2 57 30 397
14 Sunggal 24 45 158 54 4 12 1 5 4 7 3 2 4 15 198 140
15 Hamparan Perak 17 18 60 20 1 4 2 3 1 2 1 2 1 5 83 54
16 Labuhan Deli 12 40 30 17 3 4 3 1 2 1 0 4 5 10 55 77
17 Percut Sei Tuan 21 163 161 392 5 53 4 16 5 35 2 4 2 17 200 680
18 Batang Kuis 5 6 25 11 1 4 1 1 0 1 1 1 4 2 37 26
19 Pantai Labu 5 4 41 8 1 3 2 2 0 0 1 1 0 1 50 19
20 Beringin 9 37 55 25 3 5 2 3 4 3 2 0 1 6 76 79
21 Lubuk Pakam 12 185 83 562 5 36 4 27 4 17 1 8 5 110 114 945
22 Pagar Merbau 2 6 45 11 1 3 1 1 0 2 0 0 1 1 50 24
JUMLAH 201 812 1.377 1.626 51 213 42 98 47 85 22 39 46 1 1.786 3.152
Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Deli Serdang, 2020

II-43
Dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan, Pemerintah Kabupaten Deli
Serdang melalui Dinas Kesehatan juga telah melakukan berbagai inovasi, diantaranya
seperti: a). RAGITA untuk SEHATI (Rawatlah gigi sejak balita agar anak dapat
tersenyum, sehat dan ceria) yang bertujuan untuk menurunkan angka karies gigi pada
anak usia sekolah (SD usia 7 tahun ke atas); b). RELIANA (Remaja Peduli Kesehatan
dan Narkoba) yang bertujuan untuk menurunkan angka kenakalan remaja dan
meningkatkan pemahaman remaja tentang kesehatan reproduksi; c).Sedulor (Sehat
dengan Daun Kelor) yakni gerakan untuk mengajak masyarakat agar mengkonsumsi
daun kelor beserta olahannya mengingat manfaat dan kandungan gizi dari daun kelor
yang dapat mengatasi permasalahan gizi/stunting; d). Arisan Jamban RASA BANGGA
(Gerakan Sadar Membangun Jamban Keluarga) yang bertujuan untuk meningkatkan
jumlah kepemilikan jamban yang layak sehingga diharapkan dapat mencegah
penyakit-penyakit yang berbasis lingkungan/sanitasi; e). BaSarMA (Bangun-bangun
Sarat Mengandung ASI) yang bertujuan untuk meningkatkan cakupan ASI eksklusif
melalui gerakan untuk mengajak ibu menyusui untuk mengkonsumsi daun bangun-
bangun yang dapat meningkatkan air susu ibu; f). “SINANDE” (Sayangi Ibu dan Anak
Deli) yang bertujuan untuk menurunkan Angka kematian Ibu (AKI) dan Angka
kematian Bayi (AKB); g). VITAMIN MDR (Video Mantau Minum Obat MDR/ Multi Drug-
Resistant atau yang biasa dikenal dengan TBC/ Resisten Obat) yang bertujuan untuk
memantau pasien TBC-MDR dalam menelan obat MDR dan untuk memberikan
dukungan moral pada pasien TBC-R dalam menelan obat.

C. Infrastruktur
Dalam mendukung laju pertumbuhan ekonomi daerah perlu dilakukan langkah
tepat dengan melakukan percepatan pembangunan infrastruktur, langkah ini
merupakan salah satu faktor pendukung dalam meningkatkan kesejahteraan
masyarakat serta tingkat daya saing suatu daerah. Untuk memenuhi hal tersebut
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang terus berupaya meningkatkan sarana dan
prasarana yang dimaksud. Kinerja pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten
Deli Serdang cukup konsisten dalam melaksanakan misinya. Namun demikian hal ini
masih perlu terus dilakukan sehingga kualitas kondisi jalan yang terbangun menjadi
lebih baik lagi.

II-44
Sumber: Dinas PUPR Kab. Deli Serdang, 2021
Gambar 2.34 Kondisi Jalan Kabupaten Deli Serdang (Km) Tahun 2020

Selanjutnya kondisi Daerah Irigasi (DI) tahun 2020 di Kabupaten Deli Serdang
berdasarkan panjang dan jenis saluran irigasi terdiri dari saluran primer ± 139,419
Km, saluran sekunder ± 141,972 Km, saluran tersier ±112,252 Km. Sesuai dengan
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 14/PRT/M/2015
tentang kriteria dan penetapan status daerah irigasi, dimana telah diatur mengenai
pengelolaan serta kewenangan dan tanggung jawabnya antara lain pemerintah,
pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota dan dalam hal ini Daerah Irigasi
(DI) yang menjadi kewenangan Kabupaten Deli Serdang ada sebanyak 108 (DI)
dengan luas areal ± 23.067 Ha dan seluruhnya adalah irigasi semi teknis. Jumlah
bangunan irigasi terdiri dari bendung, waduk, intake sebanyak 115 unit, bangunan
bagi/bangunan pelengkap lainnya sebanyak 1.101 unit. Dengan luasan Daerah
Irigasi tersebut masih terdapat kondisi sarana dan prasarana irigasi yang masih
memprihatinkan. Pada tahun 2018 yang lalu belum semua DI yang merupakan
kewenangan kabupaten dapat ditangani, baik penanganan melalui pemeliharaan
rutin/berkala maupun peningkatan pembangunan jaringan irigasi. Untuk jelasnya
dapat dilihat tabel berikut ini.

II-45
Tabel 2.8 Data Jaringan Irigasi Menurut Kecamatan
di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020
Panjang Jaringan Irigasi (KM) Total Panjang Luas Lahan
No. Kecamatan Rasio
Primer Sekunder Tersier Jaringan Irigasi Budidaya

(1) (2) (3) (4) (5) ( 6=3+4+5 ) (7) ( 8=6/7*100 )


1 Bangun Purba 2,226 1,0 1,0 4,226 381 1,109
2 Batang Kuis 6,0 3,0 4,241 13,241 950 1,394
3 Beringin 1,647 1,830 1,770 5,247 735 0,714
4 Biru Biru 3,170 3,141 4,386 10,697 329 3,251
5 Galang 14,491 15,861 15,845 46,197 2.219 2,082
6 Gunung Meriah 4,118 6,0 7,815 17,933 644 2,785
7 Hamparan Perak 11,365 12,093 10,693 34,151 2.803 1,218
8 Kutalimbaru 6,855 7,260 6,624 20,739 889 2,333
9 Labuhan Deli 1,390 7,354 6,427 15,171 1.130 1,343
10 Lubuk Pakam 1,874 3,30 3,50 8,674 1.054 0,823
11 Namo Rambe 6,806 7,739 6,388 20,933 799 2,620
12 Pagar Merbau 10,626 6,220 2,065 18,911 586 3,227
13 Pancur Batu 2,990 3,010 0 6,000 870 0,690
14 Pantai Labu 8,370 12,840 9,010 30,220 2.924 1,034
15 Patumbak 1,820 2,049 1,719 5,588 205 2,726
16 Percut Sei Tuan 5,810 5,770 2,30 13,880 522 2,659
17 Sibolangit 14,790 12,280 4,420 31,490 985 3,197
18 STM Hilir 2,649 2,690 5,102 10,441 654 1,596
19 STM Hulu 6,020 7,923 3,890 17,833 481 3,707
20 Sunggal 7,450 7,40 5,870 20,720 1.354 1,530
21 Tanjung Morawa 18,952 13,212 9,187 41,351 2.553 1,620

Jumlah 139,419 141,972 112,252 393,643 23.067 1,707


Sumber: Dinas PUPR Kab. Deli Serdang, 2021

D. Perhubungan

Selanjutnya aspek pelayanan umum lainnya adalah bidang perhubungan.


Pelayanan bidang perhubungan di Kabupaten Deli Serdang antara lain adalah
pengujian kendaraan bermotor (KIR). Jumlah realisasi kendaraan bermotor yang
melakukan uji setiap tahun menunjukkan bahwa kinerja di bidang perhubungan turut
memberikan kontribusi di dalam memberikan pelayanan untuk masyarakat. Untuk
jelasnya dapat dilihat tabel berikut ini.

II-46
Tabel 2.9 Jumlah Kendaraan Bermotor Wajib Uji dan Realisasi
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2017-2020
Tahun 2017 (Unit) Tahun 2018 (Unit) Tahun 2019 (Unit) Tahun 2020 (Unit)
No. Jenis Kendaraan Wajib
Realisasi Wajib Uji Realisasi Wajib Uji Realisasi Wajib Uji Realisasi
Uji
1 BUS UMUM :
Besar 25 10 25 5 95 91 25 4
sedang 35 8 35 10 75 71 35 9
kecil 250 89 250 100 250 92 250 15
2 BUS BUKAN UMUM
besar 50 5 50 3 50 0 50 8
sedang 75 22 75 31 214 212 75 38
kecil 180 358 200 399 200 200 200 195
3 MOPEN 855 1.346 855 1.308 1.155 1.155 855 1.120
4 Taksi 0 0 0 0 0 0 0 0
5 Kendaraan Roda 3 1.735 1.123 1.735 605 1.735 424 1.735 122
6 Pick Up 6.100 13.121 6.100 12.256 15.226 15.223 6.100 12.324
7 Truk sedang 3.100 5.208 3.100 5.492 4.900 4.813 3.100 4.523
8 Truk berat 2.330 2.450 2.330 4.620 2.800 2.799 2.330 5.230
9 Kereta Gandengan 0 0 0 0 0 0 0 0
10 Kereta Tempelan 85 156 85 169 190 187 85 142
dan Penarik
(Tracktor head)
Jumlah 14.820 23.896 14.840 24.998 26.890 25.267 14.840 23.730
Sumber: Dinas Perhubungan Kab. Deli Serdang, 2021

E. Permukiman

Pelayanan umum di bidang permukiman, kondisi perumahan di Kabupaten Deli


Serdang telah menunjukkan hasil yang baik. Salah satu indikasi rumah sehat menurut
Badan Kesehatan Dunia (WHO) adalah rumah tinggal dengan kualitas lantai bukan
tanah. Berdasarkan data dari Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, pada
tahun 2020 di Kabupaten Deli Serdang untuk persentase bangunan tempat tinggal
rumah tangga berdinding tembok adalah sebanyak 84,67 persen. Untuk lebih
jelasnya mengenai jenis bangunan tempat tinggal dan sumber air minum dapat dilihat
pada tabel di bawah ini:

Tabel 2.10
Persentase Rumah Tangga Menurut Jenis Bangunan Tempat Tinggal
di Kabupaten Deli Serdang pada Tahun 2020
Persentase
Jenis/Bahan Bangunan
Rumah Tangga
1. ATAP
Beton 2,93
Genteng 2,76
Seng 88,07
Asbes 3,98
Jerami/ijuk/daundaunan 2,11

II-47
Persentase
Jenis/Bahan Bangunan
Rumah Tangga
Lainnya 0,33
2. DINDING
Tembok 84,67
Kayu 9,78
Anyaman Bambu 5,08
Lainnya 0,47
3. LANTAI
Marmer/keramik/granit 56,92
Tegel/teraso 0,51
Semen/bata merah 40,03
Kayu/papan 1
Bambu 0,17
Tanah 1,17
Sumber: Statistik Daerah Kabupaten Deli Serdang, 2021

Tabel 2.11
Persentase Rumah Tangga Menurut Sumber Air Minum
yang Digunakan di Kabupaten Deli Serdang pada Tahun 2020
Persentase
Sumber Air Minum
Rumah Tangga
Air kemasan bermerk 55,78
Air isi ulang 52,82
Leding 6,11
Sumur bor/ pompa 19,76
Sumur terlindung 15,26
Sumur tak terlindung 1,08
Mata air terlindung 1,24
Mata air tak terlindung 0,00
Air permukaan 0,76
Air hujan 0,00
Lainnya 0,00
Sumber: Statistik Daerah Kabupaten Deli Serdang, 2021

II-48
Dalam upaya menyediakan ruang terbuka hijau yang dapat diakses dan
dimanfaatkan oleh masyarakat, Pemerintah Kabupaten Deli Serdang melalui Dinas
Perumahan dan Kawasan Permukiman telah melakukan terobosan berupa
penyediaan Taman Buah (luas lahan sekitar 4 hektar) yang ditanami dengan aneka
macam buah-buahan dan lokasinya mudah dijangkau dengan suasana yang sejuk,
nyaman, asri serta dilengkapi fasilitas olahraga dan sarana bermain anak-anak.

2.1.4 Aspek Daya Saing Daerah


A. Investasi

Kebijakan arah pembangunan di Kabupaten Deli Serdang sangat berpengaruh


terhadap kondisi iklim berinvestasi di Kabupaten Deli Serdang. Kebijakan arah
pembangunan di Kabupaten Deli Serdang yang bertumpu pada 3 pilar pembangunan
yaitu: peran pemerintah, masyarakat dan dunia usaha. Dukungan para stakeholders
dari investor baik investor dalam negeri maupun luar negeri sangat diharapkan dalam
meningkatkan penyerapan tenaga kerja. Pengambilan kebijakan yang strategis dalam
rangka untuk meningkatkan investasi daerah harus menjadi perhatian yang serius,
seperti menciptakan iklim usaha yang sehat, pemberian kemudahan dan kejelasan
prosedur perizinan, serta mempersiapkan tenaga kerja yang terdidik dan terampil.
Berikut perkembangan realisasi investasi dalam kurun waktu tahun 2016-2020 baik
melalui PMDN dan PMA:

II-49
Sumber: Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kab. DS, 2020
Gambar 2.35 Perkembangan Investasi PMDN dan PMA
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020

Untuk meningkatkan daya tarik investasi di Kabupaten Deli Serdang, Pemerintah


telah menerapkan layanan terpadu satu pintu dengan ketersediaan Dinas Penanaman
Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMP2TSP) Kabupaten Deli
Serdang. Melalui Dinas ini diharapkan dapat memberikan bantuan dan kemudahan
dalam memberikan pelayanan yang berkualitas serta mendorong percepatan
penciptaan perluasan investasi bagi daerah dan juga tercipta iklim investasi yang
kondusif dan berkelanjutan, hal ini tentunya patut untuk terus lebih ditingkatkan
melalui berbagai langkah dan upaya dalam menarik minat investor untuk
mengembangkan usahanya di wilayah Kabupaten Deli Serdang dan salah satu bentuk
nilai lebih yang dapat dijadikan motivator dalam pengembangan investasi adalah
posisi wilayah Kabupaten Deli Serdang yang sangat strategis dengan kekayaan

II-50
sumber daya alam dan luas wilayah yang cukup besar tentunya akan memberikan
harapan besar bagi para investor untuk menanamkan modalnya di wilayah
Kabupaten Deli Serdang.

B. Pertanian

Kondisi pertanian Kabupaten Deli Serdang patut untuk terus ditingkatkan


khususnya produksi padi di Kabupaten Deli Serdang dimana selama periode tahun
2016 hingga tahun 2020 terus mengalami fluktuasi. Berdasarkan laporan dari Dinas
Pertanian Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2020 diperoleh data sementara terkait
hasil panen yang menunjukkan penurunan dari tahun sebelumnya dimana pada
tahun 2019 sebesar 83.693-ton menjadi 69.417-ton dengan luas lahan panen yang
tersedia yaitu sebesar 434.620 Ha, hal ini akan terus diupayakan guna mendukung
ketahanan pangan di Kabupaten Deli Serdang. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat
pada tabel berikut.

Sumber : Dinas Pertanian Kab. DS, 2021


Gambar 2.36 Luas Panen dan Hasil Panen Padi
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 - 2020

II-51
Sumber: Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Deli Serdang, 2020
Gambar 2.37 Kebutuhan Beras Berdasarkan Jumlah Penduduk Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2016 s.d 2020

II-52
Sumber: Dinas Pertanian Kab. Deli Serdang, 2021
Gambar 2.38 Luas Panen dan Hasil Panen Palawija Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2016 – 2020

Kabupaten Deli Serdang adalah merupakan salah satu sentra penghasil


komoditi perkebunan untuk Provinsi Sumatera Utara. Komoditi penting yang
dihasilkan perkebunan di Kabupaten Deli Serdang antara lain karet, kelapa sawit,
coklat dan kelapa. Untuk produksi perkebunan Tanaman kelapa sawit memberikan
kontribusi yang besar dengan jumlah produksi pada tahun 2020 mencapai 38.731,83
ton.

II-53
Sumber : Dinas Pertanian Kab. Deli Serdang, 2021
Gambar 2.39 Luas Panen dan Hasil Panen Perkebunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016-2020

II-54
Di sektor peternakan, untuk jumlah populasi ternak umumnya mengalami
kenaikan. Dimana untuk jenis ternak ayam ras pedaging merupakan populasi tertinggi
yaitu sebanyak 12.168.586 ekor pada tahun 2020 dan untuk jenis ternak dengan
jumlah populasi terendah yaitu ternak sapi perah dengan jumlah 1.018 ekor, untuk
lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut.

II-55
Sumber : Dinas Pertanian Kab. Deli Serdang, 2020 *) : Data Sementara
Gambar 2.40 Jumlah Populasi Ternak di Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2016-2020

II-56
C. Perikanan
Sektor lain di Kabupaten Deli Serdang yang memiliki potensi dan mendukung
pertumbuhan ekonomi daerah adalah sektor produksi perikanan. Produksi perikanan
di Kabupaten Deli Serdang diperoleh dari perikanan air laut dan budidaya air tawar,
dimana pada tahun 2020 dari perikanan Budidaya Air Tawar memiliki nilai produksi
terbesar yaitu 68.823,72 ton. Produksi perikanan terbesar kedua adalah
penangkapan ikan di laut yaitu terdata sebesar 27.727,51-ton pada tahun 2020, hal
ini dapat dilihat pada tabel berikut.

II-57
II-58
Sumber : Dinas Perikanan Kab. Deli Serdang, 2021
Gambar 2.41 Potensi dan Perkembangan Perikanan
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016-2020

Pemerintah Kabupaten Deli Serdang melalui Dinas Kelautan dan Perikanan juga
telah melakukan terobosan guna mengoptimalkan potensi perikanan, diantaranya
melalui: menjalin kerja sama dengan LIPI guna meningkatkan produksi benih ikan air
tawar dan pembuatan pakan alami (maggot BSF/Black Soldier Fly), memfungsikan
BBIAT (Balai Benih Ikan Air Tawar) yang berlokasi di Tanjung Morawa untuk melatih
dan membimbing kelompok tani dalam pembudidayaan ikan air tawar. Selain itu,
Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Deli Serdang juga telah memberdayakan
kaum perempuan (PKH/Program Keluarga Harapan, PKK/ Pemberdayaan
Kesejahteraan Keluarga, kelompok KB/ Keluarga Berencana) melalui pemberian
bantuan peralatan perikanan air tawar (terpal, pelet, dan lain-lain) beserta
pelatihannya sehingga kaum perempuan tersebut dapat memenuhi kebutuhan
gizi/konsumsi ikan dan menambah penghasilan keluarganya.

II-59
D. Industri dan Perdagangan

Sektor industri dan perdagangan juga merupakan salah satu indikator dalam
menentukan pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Deli Serdang, sekaligus juga dapat
mendukung peningkatan PDRB ke arah yang lebih positif jika dikelola dengan baik.
Dilihat dari keberadaan wilayah Kabupaten Deli Serdang yang mengelilingi Kota
Medan yang merupakan ibu kota Provinsi Sumatera Utara, dengan akses infrastruktur
yang terhubung dengan baik seperti darat, laut dan udara memberikan peluang bagi
Kabupaten Deli Serdang untuk dapat lebih mengembangkan sektor industri.
Kabupaten Deli Serdang memiliki beberapa kelompok industri, yaitu industri besar,
industri sedang/ menengah, industri kecil, dan industri mikro. Untuk lebih jelasnya
dapat dilihat pada gambar berikut:

II-60
Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021
Gambar 2.42 Jumlah Perusahaan Industri Besar dan Sedang Menurut Kecamatan di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020

II-61
Selanjutnya beberapa klasifikasi industri di Kabupaten Deli Serdang dapat dilihat
pada tabel berikut:

Tabel 2.12 Tabel Klasifikasi Industri di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020

No. Klasifikasi Industri Perusahaan Tenaga Kerja Nilai Produksi

1 Industri makanan 776 7.200 83.350.000.000


2 Minuman 65 585 6.771.960.000
3 Industri tekstil 37 326 2.220.000.000
4 Industri pakaian jadi 25 216 1.484.000.000
5 Industri kulit, barang dari 9 109 1.700.000.000
kulit dan alas kaki
6 Industri kayu, barang dari 52 1.156 17.400.000.000
kayu dan gabus dan
barang anyaman dari
bambu, rotan dan
sejenisnya
7 Industri kertas dan barang 12 516 7.200.000.000
dari kertas
8 Industri produk dari batu 0 0 0
bara dan pengilangan
minyak bumi
9 Industri bahan kimia dan 35 707 11.760.000.000
barang dari bahan kimia

10 Industri farmasi, produk 0 0 0


obat kimia dan obat
tradisional
11 Industri karet, barang dari 74 2.590 37.000.000.000
karet dan plastik
12 Industri barang galian 28 560 12.600.000.000
bukan logam
13 Industri logam dasar 19 560 9.500.000.000
14 Industri barang logam, 7 315 2.450.000.000
bukan mesin, dan
peralatannya
15 Industri komputer, barang 0 0 0
elektronik dan optik

16 Industri peralatan listrik 0 0 0


17 Industri mesin dan 12 660 5.760.000.000
perlengkapan ytdl
18 Industri Kendaraan 32 495 4.900.000.000
Bermotor, Trailer dan Semi
Trailer
19 Industri Alat Angkutan 3 185 1.650.000.000
Lainnya

II-62
No. Klasifikasi Industri Perusahaan Tenaga Kerja Nilai Produksi

20 Industri Furnitur 32 508 5.920.000.000


21 Industri Pengolahan 26 468 9.880.000.000
Lainnya

Jumlah 1.244 17.156 221.545.960.000

Sumber: Kabupaten Deli Serdang Dalam Angka, 2021

E. Koperasi dan UKM

Pencapaian keberhasilan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dalam


pembangunan di bidang koperasi dan UKM menunjukkan bahwa pada tahun 2020
terdapat sebesar 420-unit Koperasi, dimana koperasi aktif berjumlah 319-unit
sedangkan sisanya dikategorikan koperasi tidak aktif berjumlah 101 unit. Namun
demikian seiring dengan perkembangan usaha kecil dan menengah yang terus
bertambah maka bertambah juga jumlah anggota koperasi setiap tahunnya. Hal ini
menunjukkan bahwa melalui kelembagaan koperasi yang terbentuk di masyarakat
akan memberikan pengaruh yang baik terhadap peningkatan taraf kesejahteraan
perekonomian melalui manajemen pengelolaan keuangan yang lebih terencana dan
terarah sesuai apa yang menjadi cita-cita dalam mewujudkan ketahanan ekonomi
masyarakat. Berikut dapat dilihat secara rinci mengenai perkembangan
perkoperasian di Kabupaten Deli Serdang hingga tahun 2020.

Tabel 2.13 Perkembangan Koperasi di Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2015 - 2019
No VARIABEL SATUAN 2016 2017 2018 2019 2020

1 Jumlah Kop Unit 615 452 403 412 420


• Aktif Unit 317 325 302 312 319
• Tidak aktif Unit 293 127 101 100 101
2 Jumlah Kop Sehat Unit 70 85 120 132 145
3 Anggota Orang 42.280 44.391 40.188 38.655 40.208
4 Karyawan Orang 389 418 443 422 448
5 Modal Sendiri Rp. Juta 249.588 262.067 411.406 518.410 411.434
6 Modal Luar Rp. Juta 114.424 120.145 263.446 136.537 263.451
7 Volume Usaha Rp. Juta 394.109 413.815 398.879 365.259 389.894
8 Asset Rp. Juta 364.755 382.993 490.836 690.476 491.613
9 Sisa Hasil Usaha Rp. Juta 33.432 35.100 35.859 35.528 35.862
Sumber: Dinas Koperasi UKM, 2021

Perkembangan atas usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang mengalami


peningkatan dari tahun 2016 hingga tahun 2020. Kondisi pada tahun 2020 untuk

II-63
jumlah usaha kecil mencapai angka 25.241-unit dan telah mampu menyerap tenaga
kerja sebanyak 299.410 orang. Sedangkan untuk jumlah Modal, volume usaha dan
nilai aset yang dimiliki juga akan terus mengalami penambahan setiap tahunnya.

Tabel 2.14 Perkembangan Usaha Kecil di Kabupaten Deli Serdang


Tahun 2016-2020

No VARIABEL SATUAN 2016 2017 2018 2019 2020

Jumlah
1 Usaha Mikro Unit 13.997 15.469 25.058 25.419 25.241
dan Kecil
Tenaga
2 Orang 197.451 198.923 218.097 229.172 299.410
Kerja

3 Modal Rp. Juta 782.911 976.000 1.122.400 1.132.375 1.134.637

Volume
4 Rp. Juta 1.405.732 1.650.760 1.898.374 1.907.254 1.916.567
Usaha

5 Asset Rp. Juta 804.357 976.450 1.122.917 1.125.085 1.127.389

Sumber: Dinas Koperasi UKM, 2021

Dalam upaya mendukung UMKM, Pemerintah Kabupaten Deli Serdang melalui


Dinas Koperasi dan UKM juga telah melakukan inovasi berupa penyediaan aplikasi
Deliserdangmall.com yang merupakan sarana pemasaran online (marketplace online)
yang menjual produk-produk UMKM Deli Serdang yang unik, kualitas terbaik, harga
kompetitif dan membawa ciri khas lokal deli serdang. Selain itu, Pemerintah
Kabupaten Deli Serdang juga menyediakan lokasi untuk melihat langsung produk
UMKM tersebut guna promosi/pemasaran melalui P3UD (Pusat Promosi Produk
Unggulan Daerah) yang berlokasi sangat strategis di jalan lintas Tanjung Morawa -
Medan.

F. Pariwisata

Perkembangan sektor kepariwisataan Kabupaten Deli Serdang merupakan


modal dalam membentuk pertumbuhan ekonomi daerah. Sebagaimana diketahui
bahwa Kabupaten Deli Serdang adalah daerah yang banyak memiliki destinasi wisata,
antara lain: objek wisata alam, wisata kuliner dan wisata laut. Daerah tujuan wisata
merupakan salah satu program pembangunan yang perlu mendapat perhatian untuk
bisa berkembang sehingga pada akhirnya dapat menjadi sumber pemasukan bagi
peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat pada umumnya dan bagi daerah

II-64
secara khususnya. Hal ini dapat dilihat dari jumlah kunjungan wisata yang berkunjung
yang berasal dari wisata lokal, luar daerah hingga manca negara.
Peningkatan kualitas wisata, relevansi dan daya saing di bidang pariwisata
menjadi salah satu keberhasilan program pariwisata di Kabupaten Deli Serdang.
Kemajuan ini dapat dilihat dari beberapa capaian target kinerja dari kunjungan para
wisatawan ke objek wisata yang ada di Kabupaten Deli Serdang.
Dari data kunjungan para wisatawan pada pertengahan tahun 2020 ke
beberapa objek wisata yang terdapat di wilayah Kabupaten Deli Serdang, mencapai
154.164 wisatawan. Angka kunjungan wisatawan ini mengalami penurunan
dibanding tahun 2019 yaitu sebesar 230.006 wisatawan.
Melihat tren yang menurun terhadap hasil kunjungan wisatawan ke lokasi-lokasi
objek wisata yang terdapat di Kabupaten Deli Serdang akibat pandemi Covid-19,
sudah selayaknya bidang kepariwisataan terus ditingkatkan baik dari sisi penguatan
protokol kesehatan, baik dari segi pengembangan objek wisata baru maupun dari
mempersiapkan kalender event kepariwisataan yang menyuguhkan inovatif dan
kreativitas agenda acara yang menarik dan berkelanjutan pada tahun 2022.
Beberapa daerah yang berpotensi, telah dikembangkan oleh Pemerintah Kabupaten
Deli Serdang melalui berbagai inovasi guna meningkatkan wisata, diantaranya
seperti: wisata sawah di Pematang Johar Kecamatan Labuhan Deli dan wisata
sawah/agrowisata Paloh Naga di Kecamatan Pantai Labu yang menawarkan
hamparan sawah hijau dengan kesegaran udaranya.
Selain itu, untuk memajukan serta mengembangkan sektor kepariwisataan di
Kabupaten Deli Serdang, faktor keselamatan dan kenyamanan pengunjung juga
harus diperhatikan dan mengembangkan daya tarik melalui inovasi, diantaranya
seperti : a.KEKER PAKAR (Kelompok Kerja Percepatan Penataan Pariwisata) yang
bertujuan untuk menyelaraskan pembangunan pariwisata antar Perangkat Daerah
yang hasilnya berupa Pembangunan Destinasi Wisata Bunga Mardisan-Tanjung
Morawa dan Percut Sei Tuan; b.KENANGLEMU (Kenali Deli Serdang Lewat Museum)
yang bertujuan untuk penguatan identitas jati diri masyarakat Deli serdang, pusat ilmu
pengetahuan dan pengembangan diri di zaman milenial. c. DAPORANIYATA (Data
Pemuda, Olahraga, Seni, Budaya dan Wisata) yang bertujuan untuk menghimpun
data untuk dijadikan basis 1 (satu) data yang valid dan mudah diakses.

II-65
Tabel 2.15 Data Usaha Pariwisata di Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2020
Jumlah Tenaga
Jumlah Terdaftar Kapasitas
No Sektor Usaha7 Kerja
TDUP
2019 2020 2019 2020 2019 2020
1 Usaha Hotel
• Bintang 3 7 7 7 2.430 2.430 350 350
• Bintang 4 1 1 1 350 350 450 20
• Non Bintang 106 119 65 950 950 750 581
2 Usaha Perjalanan Wisata
• Agen Perjalanan Wisata 65 61 25 1.850 1.850 160 192
3 Usaha Kafe 55 49 24 580 580 170 261
4 Usaha Restorant 65 51 25 2.450 2.450 420 279
5 Usaha Rumah Makan 245 218 35 1.750 1.750 850 1.166
300 300 1.500 1.500 600 0
6 Toilet Umum Berfungsi
dan Bersih
7 Usaha Karaoke 28 25 25 135 135 150 207
8 Usaha Taman Rekreasi 26 29 24 500 500 120 321
9 Usaha Lapangan Golf 3 3 3 25 25 15 15
Usaha Gelanggang 28 29 27 550 550 28 30
10
Renang
11 Usaha Lapangan Tenis 2 0 20 20 8 0
Usaha Wisata 11 11 7 350 350 65 65
12
Memancing
13 Usaha Panti Pijat 38 62 20 85 85 70 221
14 Usaha Sanggar Seni 127 0 3.810 3.810 270 0
15 Usaha Rumah Biliyard 20 16 8 180 180 40 26
0 3 0 0 0 0 52
16 Usaha Pemandian Air
Panas Alami
2 2 0 25 25 60 0
17 Usaha Pusat Penjualan
Makanan/ Cinderamata
Sumber: Disporabudpar DS, 2021

2.2 Evaluasi Pelaksanaan Program dan Kegiatan


2.2.1 Capaian RKPD sampai Tahun Berjalan dan Realisasi RPJMD

Berdasarkan hasil evaluasi pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan


yang telah dilaksanakan pada tahun 2020 hasil realisasi kinerja pada perangkat
daerah hampir tuntas dan hal ini diyakini pada akhir periode tahun ke 5 (lima) RPJMD
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024 target kinerja juga rata-rata tercapai.
Namun, pada tahun 2020 dengan adanya pandemi global (termasuk Indonesia)
tentunya berdampak pada terhambatnya capaian sasaran pembangunan
dikarenakan sebagian besar dana difokuskan pada aspek penanganan kesehatan,
perlindungan sosial dan penanggulangan, penanganan, pemulihan ekonomi dari

II-66
dampak COVID-19 tersebut. Sedangkan untuk tahun 2022 pelaksanaan program
kegiatan Perangkat Daerah diharapkan untuk lanjutan pemulihan dampak COVID-
19 serta tetap fokus dalam pencapaian target kinerja pada RPJMD Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2019-2024.

Tabel 2.16 Skala Nilai Peringkat Kinerja


KRITERIA PENILAIAN REALISASI
INTERVAL NILAI
KINERJA
A Sangat tinggi 90% ≤ 100%
B Tinggi 76% ≤ 90%
C Sedang 66% ≤ 75%
D Rendah 51% ≤ 65%
E Sangat Rendah ≤ 50%

Tabel 2.17 Rekapitulasi Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2020
RATA RATA CAPAIAN KRITERIA CAPAIAN
Perangkat Daerah
Kinerja Anggaran Kinerja Anggaran
Dinas Pendidikan 95,82 77,51 A B
Dinas Kesehatan 91,85 73,11 A C
UPT Rumah Sakit Umum Daerah 93,29 86,68 A B
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang 91,12 86,47 A B
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik 94,57 87,44 A B
Satuan Polisi Pamong Praja 84,89 81,60 B B
Badan Penanggulangan Bencana Daerah 100,00 65,61 A C
Dinas Ketenagakerjaan 89,18 87,82 B B
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil 97,66 85,20 A B
Dinas Pengendalian Penduduk, KB dan
99,18 72,64 A C
Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak
Dinas Perhubungan 98,15 91,92 A A
Dinas Komunikasi dan Informatika 81,52 74,33 B C
Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah 100,00 87,03 A B
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan
89,51 83,29 B B
Terpadu Satu Pintu
Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan
63,67 69,94 D C
Pariwisata
Dinas Perpustakaan dan Arsip 75,30 61,18 B D
Dinas Perikanan 92,64 82,93 A B
Bag. Pemerintahan Umum dan Otonomi Daerah 81,88 73,09 B C
Bag. Kesejahteraan Rakyat 77,07 75,82 B B
Bag. Hukum 89,33 99,53 B A
Bag. Perekonomian dan SDA 94,82 84,15 A B
Bag. Adm. Pembangunan 90,04 55,19 A D
Bag. Organisasi 98,82 85,17 A B
Bag. Protokol dan Komunikasi Pimpinan 97,63 84,14 A B

II-67
RATA RATA CAPAIAN KRITERIA CAPAIAN
Perangkat Daerah
Kinerja Anggaran Kinerja Anggaran
Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah 87,77 73,65 B C
Inspektorat Kabupaten 97,31 86,21 A B
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah 80,61 59,59 B D
Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset 90,33 73,51 A C
Badan Kepegawaian Daerah 93,19 88,70 A B
Kecamatan Labuhan Deli 94,77 77,99 A B
Kecamatan Sunggal 100,00 90,94 A A
Kecamatan Pantai Labu 55,99 83,25 D B
Kecamatan Patumbak 97,11 93,02 A A
Kecamatan Biru-biru 91,74 92,01 A A
Kecamatan Pancur Batu 100,00 81,40 A B
Kecamatan Deli Tua 71,32 74,41 C C
Kecamatan Pagar Merbau 85,76 97,26 B A
Kecamatan Galang 87,02 92,29 B A
Kecamatan Bangun Purba 44,32 97,79 E A

2.2.2 Capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Kabupaten Deli Serdang Tahun
2020

Keberhasilan pencapaian Visi dan Misi Kabupaten Deli Serdang antara lain
dapat dilihat melalui pengukuran pencapaian kinerja pembangunan atas Indikator
Kinerja Utama (IKU) yang telah ditetapkan dalam Peraturan Daerah Kabupaten Deli
Serdang Nomor 4 Tahun 2019 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Daerah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024. Pencapaian kinerja IKU
pembangunan daerah Tahun 2019-2024 juga menjadi tolok ukur kemajuan
pembangunan Kabupaten Deli Serdang. IKU Kabupaten Deli Serdang yang telah
ditetapkan dalam RPJMD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024 sebanyak 22
indikator.
Terhadap pengukuran pencapaian IKU Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020
ini, dilakukan pemberian skala nilai realisasi kinerja. Adapun kriteria skala nilai
peringkat kinerja adalah sebagai berikut:

Tabel 2.18 Skala Nilai Peringkat Kinerja IKU


Kriteria Penilaian Realisasi
No Interval Nilai Realisasi Kinerja
Kinerja
1 100% ≤ x Sangat Baik
2 80% ≤ x < 100% Baik
3 60% ≤ x < 80% Sedang
4 40% ≤ x < 60% Rendah
5 x < 40% Sangat Rendah

II-68
Adapun hasil capaian IKU Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020 berikut
dengan kriteria penilaian kinerjanya adalah sebagai berikut:

Tabel 2.19 Pencapaian IKU Kabupaten Deli Serdang Tahun 2020


Kinerja Awal Target Capaian
Nilai
Periode Kinerja Kinerja Persentase
Indikator Sasaran Satuan Realisasi
RPJMD Sasaran Semester II Capaian
Kinerja
(2018) 2020 2020
Misi 1 : Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing yang mampu
memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
1.1.1.1.1 Rata-rata 9,92 Tahun 9,96 10,09 101,31% Sangat
lama sekolah Baik

1.1.1.1.2 Umur 71,31 Tahun 71,52 71,61 100,13% Sangat


harapan Baik
hidup

Misi 2 : Meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian dalam memantapkan struktur ekonomi yang kokoh
berlandaskan keunggulan kompetitif
2.1.1.1.1 Laju 5,15 % 1,50 -1,78 -118,67% Sangat
Pertumbuhan Rendah
Ekonomi
2.1.1.1.2 PDRB 101,12 ADHB 110,43 110,15 99,74% Baik
/Triliun
68,34 ADHK/ 65,00 70,60 108,61% Sangat
Triliun Baik
2.1.1.1.3 PDRB per 46,91 ADHB/ 42,45 57,03 134,35% Sangat
Kapita Juta Baik
Rupiah
31,70 ADHK/ 30,47 36,55 119,95% Sangat
Juta Baik
Rupiah

2.1.1.2.1 Jumlah Nilai 1.518.288,50 PMDN/ 1.548.654,20 1.726.633,30 111,49% Sangat


Investasi Rp. Juta Baik
Berskala
179.608,50 PMA/US 183.200,60 111.287,90 60,75% Sedang
Nasional
$
(PMDN dan
PMA)
2.2.1.1.1 Persentase 4,13 % 5,62 3,88 144,85% Sangat
Kemiskinan Baik
2.2.1.1.2 Tingkat 7,06 % 6,83 9,50 71,89% Sedang
Pengangguran
Terbuka (TPT)
Misi 3 : Meningkatkan sarana dan prasarana sebagai pendukung pertumbuhan ekonomi yang berorientasi
kepada kebijakan tata ruang serta berwawasan lingkungan
3.1.1.1.1 Jalan dalam 68 % 72 72,14 100,19% Sangat
Kondisi baik Baik

II-69
Kinerja Awal Target Capaian
Nilai
Periode Kinerja Kinerja Persentase
Indikator Sasaran Satuan Realisasi
RPJMD Sasaran Semester II Capaian
Kinerja
(2018) 2020 2020
3.1.1.1.2 Irigasi 74 % 75 75,80 101,07% Sangat
Kabupaten Baik
dalam Kondisi
Baik
3.1.1.2.1 Cakupan 74,50 % 75,50 75,12 99,50% Baik
Pelayanan Air
Minum
3.1.1.2.2 Persentase 0,17 % 0,16 0,162 101,25% Sangat
Areal Baik
Kawasan
Kumuh
3.1.1.2.3 Persentase 84,50 % 85,50 84,73 99,10% Baik
Rumah
Tinggal
Bersanitasi
3.1.1.3.1 Luasan RTH 14,5 % 15,3 15,13 98,89% Baik
Publik di
Wilayah
Perkotaan
3.2.1.1.1 Indeks n/a Poin 63 61,90 98,25% Baik
Kualitas
Lingkungan
Hidup (IKLH)
3.2.1.2.1 Persentase 15 % 20 20,17 100,85% Sangat
Sampah Baik
Terkelola 3R
3.2.1.3.1 Persentase 40 % 43 46,00 106,98% Sangat
Perencanaan Baik
Tata Ruang
Misi 4 : Meningkatkan tatanan kehidupan masyarakat yang religius, berbudaya dan berakhlakul karimah,
berlandaskan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa serta dapat memelihara kerukunan, ketentraman
dan ketertiban
4.1.1.1.1 Indeks n/a % 75 93,50 124,67% Sangat
Ketertiban Baik
Umum dan
Ketentraman
Masyarakat
4.2.1.1.1 Persentase 25 % 35 43 122,86% Sangat
Seni Budaya Baik
dan Tradisi
yang
Dilestarikan
Misi 5 : Meningkatkan profesionalisme aparatur pemerintah untuk mewujudkan tata pemerintah yang
baik, bersih, berwibawa, dan bertanggung jawab

5.1.1.1.1 Opini BPK WTP Opini WTP WTP 100% Sangat


Baik

II-70
Kinerja Awal Target Capaian
Nilai
Periode Kinerja Kinerja Persentase
Indikator Sasaran Satuan Realisasi
RPJMD Sasaran Semester II Capaian
Kinerja
(2018) 2020 2020
5.1.1.1.2 Nilai 52,78 Nilai 61,34 56,27 91,73% Baik
Akuntabilitas
Kinerja
Instansi
Pemerintah
(AKIP)
5.1.1.2.1 Indeks 56,60 % 64,15 82,71 128,93% Sangat
Kepuasan Baik
Masyarakat
(IKM)

2.2.3 Evaluasi Kinerja Berdasarkan Indikator Kinerja Kunci Urusan


Pemerintahan Daerah
Capaian kinerja urusan pemerintahan merupakan gambaran dari keberhasilan
daerah dalam mengatur dan mengurus urusan pemerintahan yang menjadi
kewenangan daerah berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah. Laporan capaian kinerja urusan pemerintahan daerah memuat
data/informasi kinerja setiap urusan pemerintahan sesuai dengan indikator yang telah
ditetapkan pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 18 Tahun 2020 tentang
Peraturan Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2019 tentang Laporan
dan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.
Capaian kinerja penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah mengukur
kinerja pemerintahan daerah berdasarkan indikator kinerja kunci pada masing-
masing urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah. Pada sub bab ini
terdapat tiga indicator kinerja kunci yaitu Indikator Kinerja Kunci Keluaran, Indikatro
Kinerja Kunci Hasil dan Indikator Kinerja Kunci untuk Fungsi Penunjang Urusan
Pemerintahan. Berikut ini adalah Capaian Indikator Kinerja Kunci Keluaran, Indikator
Kinerja Kunci Hasil dan Indikator Kinerja Kunci untuk Fungsi Penunjang Urusan
Pemerintahan.

Tabel 2.20 Capaian Indikator Kinerja Kunci Keluaran


No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
1 Pendidikan 1 Jumlah satuan Pendidikan 21 Negeri + 394 Swasta Dinas
Anak Usia Dini Terakreditasi = Pendidikan
(Negeri dan Swasta) 415 PAUD
2 Jumlah peserta didik PAUD 889 Negeri + 17.480
(Negeri dan Swasta) yang Swasta
menerima perlengkapan dasar = 18.369 Peserta Didik

II-71
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
peserta didik dari Pemerintah
Daerah

3 Jumlah peserta didik atau 893 Negeri + 43 Swasta


PAUD (Negeri dan Swasta) =
yang menerima pembebasan 936 (Peserta Didik)
biaya pendidikan
4 Jumlah kebutuhan minimal 80 Negeri + 1.411
pendidik PAUD (Negeri dan Swasta =
Swasta) 1.491 PAUD
5 Jumlah pendidik pada PAUD 96 Negeri + 1.960
(Negeri dan Swasta) Swasta =
2.056 Pendidik
6 Jumlah pendidik PAUD 34 Negeri + 135 Swasta
(Negeri dan Swasta) yang =
memiliki ijazah diploma empat 169 Peserta Didik
(D-IV) atau sarjana (S1)
bidang pendidikan anak usia
dini, kependidikan lain atau
psikologi dan sertifikat profesi
guru pendidikan anak usia
dini
7 Jumlah kepala sekolah PAUD 19 Negeri + 82 Swasta
(Negeri dan Swasta) yang = 101 PAUD
memiliki ijazah D-IV atau S1,
sertifikat pendidik dan surat
tanda tamat pendidikan dan
pelatihan calon kepala
sekolah untuk PAUD formal
atau sertifikat pendidikan dan
pelatihan kepala satuan PAUD
non- formal dari lembaga
pemerintah
8 Jumlah SD dan SMP Negeri 873 SD + 293 SMP =
terakreditasi 1.166
9 Jumlah peserta didik jenjang 132.389 Negeri +
sekolah dasar (Negeri dan 65.420 Swasta =
Swasta) yang menerima 197.809
perlengkapan dasar peserta
didik dari Pemerintah Daerah
10 Jumlah peserta didik jenjang 34.770 Negeri + 45.195
sekolah menengah pertama Swasta = 79.965
(Negeri dan Swasta) yang
menerima perlengkapan dasar
peserta didik dari Pemerintah
Daerah
11 Jumlah peserta didik pada 132.389 Negeri + 275
jenjang sekolah dasar (Negeri Swasta = 132.664
dan Swasta) yang menerima
pembebasan biaya pendidikan
12 Jumlah peserta didik pada 34.770 Negeri + -
jenjang sekolah menengah Swasta = 34.770
pertama (Negeri dan Swasta)

II-72
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
yang menerima pembebasan
biaya pendidikan

13 Jumlah kebutuhan minimal 8.053 Negeri + 3.985


pendidik pada jenjang sekolah Swasta
dasar (Negeri dan Swasta) = 12.038
14 Jumlah kebutuhan minimal 2.144 Negeri + 2.530
pendidik pada jenjang sekolah Swasta
menengah pertama (Negeri = 4.674
dan Swasta)
15 Jumlah pendidik pada jenjang 7.209 Negeri + 3.098
sekolah dasar Swasta
= 10.307
16 jumlah pendidik pada jenjang 2.179 Negeri + 2.354
sekolah menengah pertama Swasta
(Negeri dan Swasta) = 4.533
17 Jumlah kebutuhan minimal 1.162 Negeri + 658
tenaga kependidikan pada Swasta = 1.820
jenjang sekolah dasar (Negeri
dan swasta)
18 Jumlah kebutuhan minimal 126 negeri + 526 Swasta
tenaga kependidikan pada =
jenjang sekolah menengah 652
pertama (Negeri dan Swasta)
19 Jumlah tenaga kependidikan 589 Negeri + 658
pada jenjang sekolah dasar Swasta =
(Negeri dan Swasta) 1.247
20 Jumlah tenaga kependidikan 99 Negeri + 526 Swasta
pada jenjang sekolah =
menengah pertama (Negeri 625
dan Swasta)
21 Jumlah pendidik pada jenjang 2.949 Negeri + 817
sekolah dasar (Negeri dan Swasta =
Swasta) yang memiliki ijazah 3.766
Diploma empat (D-IV) atau
sarjana (S1) dan sertifikat
pendidik
22 jumlah pendidik pada jenjang 1.447 Negeri + 646
sekolah menengah pertama Swasta = 2.093
(Negeri dan Swasta) yang
memiliki ijazah Diplomat
empat (D-IV) atau sarjana (S1)
dan sertifikat pendidik
23 Jumlah Kepala sekolah pada 509 Negeri + 125
jenjang sekolah dasar (Negeri Swasta =
dan Swasta) yang memiliki 634
ijazah D-IV atau S1, sertifikat
pendidik dan surat tanda
tamat pendidikan dan
pelatihan calon kepala
sekolah

II-73
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
24 Jumlah Kepala Sekolah pada 59 Negeri + 126 Swasta
jenjang sekolah Menengah =
Pertama (Negeri dan Swasta) 185
yang memiliki ijazah D-IV atau
S1, sertifikat pendidik dan
surat tanda tamat pendidikan
dan pelatihan calon kepala
sekolah
25 Jumlah tenaga penunjang 8 Negeri + 329 Swasta
lainnya pada jenjang sekolah = 337
dasar (Negeri dan Swasta)
yang memiliki ijazah
SMA/sederajat
26 Jumlah tenaga penunjang 36 Negeri + 263 Swasta
lainnya pada jenjang sekolah =
menengah pertama (Negeri 299
dan Swasta) yang memiliki
ijazah SMA/ sederajat
27 Jumlah SD dan SMP Negeri 873 SD + 293 SMP =
terakreditasi 1.166
28 Jumlah peserta didik jenjang 197.809 Peserta Didik
sekolah dasar yang menerima
perlengkapan dasar peserta
didik dari Pemerintah Daerah
29 Jumlah Peserta didik jenjang 79.965 Peserta Didik
sekolah menengah pertama
yang menerima perlengkapan
dasar peserta didik dari
Pemerintah Daerah
30 Jumlah peserta didik pada 132.664 Peserta Didik
jenjang sekolah dasar yang
menerima pembebasan biaya
pendidikan
31 Jumlah peserta didik pada 34.770 Peserta Didik
jenjang sekolah menengah
pertama yang menerima
pembebasan biaya pendidikan
32 Jumlah kebutuhan minimal 8053 Negeri + 3985
pendidik pada jenjang sekolah Swasta
dasar = 12038
33 Jumlah kebutuhan minimal 2144 Negeri + 2530
pendidik pada jenjang sekolah Swasta
menengah pertama = 4674
34 Jumlah pendidik pada jenjang 10.307 Pendidik
sekolah dasar
35 Jumlah pendidik pada jenjang 4533 Pendidik
sekoalah menengah pertama
36 Jumlah kebutuhan minimal 1820 Tenaga Pendidik
tenaga kependidikan pada
jenjang sekolah dasar
37 Jumlah kebutuhan minimal 326 Kepala Sekolah +
tenaga kependidikan pada 326 Tenaga Penunjang
= 652

II-74
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
jenjang sekolah menengah
pertama
38 Jumlah tenaga kependidikan 910 Kepala Sekolah +
pada jenjang sekolah dasar 337 Tenaga Penunjang
= 1.247 Tenaga
Kependidikan
39 Jumlah tenaga kependidikan 625 Tenaga
pada jenjang sekolah Kependidikan
menengah pertama
40 Jumlah pendidik pada jenjang 3.766 Pendidik
sekolah dasar yang memiliki
ijazah diploma empat (D-IV)
atau sarjana (S1) dan sertifikat
pendidik
41 Jumlah pendidik pada jenjang 2.093 Pendidik
sekolah menengah pertama
yang memiliki ijazah Diploma
empat (D-IV) atau sarjana (S1)
dan sertifikat pendidik
42 Jumlah Kepala Sekolah pada 634 Kepala Sekolah
Jenjang Sekolah dasar yang
memiliki ijazah D-IV atau S1,
sertifikat pendidik dan surat
tanda tamat pendidikan dan
pelatihan calon Kepala
Sekolah
43 Jumlah Kepala Sekolah pada 185 Kepala Sekolah
jenjang sekolah menengah
pertama yang memiliki ijazah
D-IV atau S1 Sertifikat pendidk
dan surat tanda tamat pendidk
dan pelatihan calon Kepala
Sekolah
44 Jumlah tenaga penunjang 337 Tenaga Penunjang
lainnya pada jenjang sekolah
dasar yang memiliki ijazah
SMA atau sederajat
45 Jumlah tenaga penunjang 299 Tenaga Penunjang
lainnya pada jenjang sekolah
menengah pertama yang
memiliki ijazah SMA atau
sederajat
46 Jumlah satuan pendidikan 1 Negeri + 26 Swasta =
kesetaraan terakreditasi 27
(Negeri dan Swasta)
47 Jumlah peserta didik 165 Negeri + 2.835
pendidikan kesetaraan (Negeri Swasta =
dan Swasta) yang menerima 3000
perlengkapan dasar peserta
didik dari Pemerintah Daerah
48 Jumlah peserta didik 3.732 Negeri + 5.432
pendidikan kesetaraan (Negeri Swasta
dan Swasta) yang menerima = 9.164

II-75
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
pembebasan biaya
pendidikan

49 Jumlah kebutuhan minimal 20 Negeri + 719 Swasta


pendidik pada satuan =
pendidikan kesetaraan (Negeri 739
dan Swasta)
50 Jumlah Pendidik pada satuan 23 Negeri + 477 Swasta
pendidikan kesetaraan (negeri =
dan Swasta) 500
51 Jumlah Pendidik pada satuan 6 Negeri + 263 Swasta
pendidikan kesetaraan (negeri =
dan Swasta) yang memiliki 269
ijazah diploma empat (D-IV)
atau sarjana (S1)
52 Jumlah Kepala Sekolah pada -
Jenjang Sekolah dasar yang
memiliki ijazah D-IV atau S1,
sertifikat pendidik dan surat
tanda tamat pendidikan dan
pelatihan calon Kepala
Sekolah
53 Jumlah Kepala Sekolah pada 2 Negeri + 77 Swasta =
satuan pendidikan kesetaraan 79
(Negeri dan Swasta) yang
memiliki ijazah D=IV atau S1
2 Kesehatan 1 Jumlah RS Rujukan 1 Unit
kabupaten/kota yang
memenuhi sarana, prasarana
dan alat kesehatan (SPA)
sesuai standar
2 Jumlah RS dibina dan 15 Unit
dipersiapkan akreditasinya
3 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
4 Jumlah SDM kesehatan untuk 1978 Orang
pelayanan antenatal
5 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
6 Jumlah SDM kesehatan untuk 1978 Orang
pelayanan persalinan sesuai
standar
7 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
8 Jumlah SDM kesehatan untuk 1978 Orang
pelayanan neonatal esensial
sesuai standar
9 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
10 Jumlah SDM kesehatan untuk 2037 Orang
pelayanan kesehatan balita
sesuai standar

II-76
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
11 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
12 Jumlah SDM kesehatan untuk 2154 Orang
pelayanan kesehatan anak
usia pendidikan dasar sesuai
standar
13 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
14 Jumlah SDM kesehatan untuk 2154 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
15 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
16 Jumlah SDM kesehatan untuk 2154 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
17 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
18 Jumlah SDM kesehatan untuk 2095 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
19 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
20 Jumlah SDM kesehatan untuk 2154 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
21 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
22 Jumlah SDM kesehatan untuk 625 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
23 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
24 Jumlah SDM kesehatan untuk 2154 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
25 Jumlah dukungan logistik 35 Unit
kesehatan yang tersedia
26 Jumlah SDM kesehatan untuk 2154 Orang
pelayanan kesehatan sesuai
standar
3 Pekerjaan 1 Luas kawasan permukiman 0 PUPR
Umum rawan banjir di WS
kewenangan kabupaten/kota
(ha)
2 Panjang sungai di kawasan 0 PUPR
permukiman yang rawan
banjir di WS kewenangan
kabupaten/kota (m)
3 Luas kawasan permukiman 0 PUPR
sepanjang pantai yang rawan
abrasi erosi dan akresi di WS

II-77
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
kewenangan kabupaten/kota
(ha)

4 Panjang pantai di kawasan 0 PUPR


permukiman yang yang rawan
abrasi, erosi,akresi di WS
kewenangan kabupaten/kota
(m)
5 Rencana Tata Pengaturan air 0 PUPR
dan tata pengairan/rencana
pengelolaan sumber daya air
WS kewenangan
Kabupaten/kota
6 Rencana teknis tata 0 PUPR
pengaturan air dan tata
pengairan/rencana
pengelolaan sumber daya air
kewenangan kabupaten/kota
7 Data prasarana dan sarana 0 PUPR
pengamanan pantai dan
sungai milik pemerintah
kabupaten/kota
8 Luas kawasan permukiman 0 PUPR
rawan banjir di WS
kewenangan kabupaten/kota
(ha)
9 Panjang sungai di kawasan 0 PUPR
permukiman yang rawan
banjir di WS kewenangan
kabupaten/kota (m)
10 Luas kawasan permukiman 0 PUPR
sepanjang pantai yang rawan
abrasi erosi dan ekresi di WS
kewenangan kabupaten/kota
(ha)
11 Panjang pantai di kawasan 0 PUPR
permukiman yang yang rawan
abrasi, erosi,akresi di WS
kewenangan kabupaten/kota
(m)
12 Rencana Tata Pengaturan air 0 PUPR
dan tata pengairan/rencana
pengelolaan sumber daya air
WS kewenangan
Kabupaten/kota
13 Rencana teknis tata 0 PUPR
pengaturan air dan tata
pengairan/rencana
pengelolaan sumber daya air
kewenangan kabupaten/kota
14 Data prasarana dan sarana 0 PUPR
pengamanan pantai dan

II-78
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
sungai milik pemerintah
kabupaten/kota
15 Persentase panjang jaringan 1563364/256503x100% PUPR
irigasi primer dalam kondisi =
baik 60,96%
16 Persentase panjang jaringan 72558/126952x100%= PUPR
irigasi sekunder dalam kondisi 57,15%
baik
17 Persentase panjang jaringan PUPR
irigasi tersier dalam kondisi
baik
18 Pemenuhan dokumen RISPAM Ada PKP
kabupaten/kota
19 Tersusun dan ditetapkannya Ada PKP
JAKSTRADA kab/kota
20 Jumlah BUMD dan atau UPTD 1 PDAM PKP
kab/kota penyelenggaraan
SPAM
21 Jumlah izin yang diberikan 0 PKP
kepada Badan Usaha untuk
melakukan penyelenggaraan
SPAM
22 Jumlah kerjasama 0 PKP
penyelenggaraan SPAM
dengan pemerintah Pusat dan
pemerintah daerah lain
23 Jumlah rumah dengan akses 4.027 PKP
unit pengolahan setempat
untuk kegiatan pemenuhan
pelayanan dasar
menggunakan SPALDS
24 Jumlah rumah dengan akses 3.857 PKP
unit pengolahan setempat
untuk kegiatan pemenuhan
pelayanan dasar
menggunakan SPALD-T
25 Jumlah rumah dengan akses 7.884 PKP
unit pengolahan setempat dan
data jumlah rumah dengan
akses sambungan rumah
untuk kegiatan pemenuhan
pelayanan dasar
menggunakan SPALD S dan
SPALD T
26 Jumlah rumah yang sudah 326 PKP
menerima pelayanan jasa
penyedotan lumpur tinja
27 Jumlah rumah yang sudah 327 PKP
menerima pelayanan jasa
pengolahan lumpur tinja
28 Jumlah rumah yang sudah 3.857 PKP
menerima pelayanan jasa

II-79
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
pengolahan air limbah
domestik
29 Kinerja penyediaan pelayanan 735/360774 x 100% = PKP
SPALD S akses dasar 0,2%
30 Kinerja penyediaan pelayanan 3857/360774 x 100% = PKP
SPALD S akses aman 1,07%
31 Kinerja penyediaan pelayanan 4098/360774x100%= PKP
SPALD T akses aman 1,13%
32 Kinerja penyediaan unit 3444/453117x100%= PKP
pengolahan setempat 0,76%
33 Kinerja penyediaan sarana 4/7x 100% = 57,14% PKP
pengangkutan lumpur
tinja
34 Kinerja penyediaan prasarana 45m3/hari/1000m3x100 PKP
pengolahan lumpur tinja %= 4,5%
35 Kinerja penyediaan 3857/453117x100% = PKP
sambungan rumah yang 0,85%
tersambung ke IPALD
36 Kinerja penyediaan jasa 735/3444x100%= PKP
penyedotan lumpur tinja 21,34%
37 Rasio bangunan gedung DPMPTSP
(kecuali rumah tinggal tunggal
dan rumah deret sederhana)
yang laik
fungsi
38 Jumlah IMB yang diberikan DPMPTSP
oleh pemerintah kab/kota
dalam tahun eksisting
39 Penetapan peraturan daerah Ada PKP
tentang bangunan/Gedung
40 Penetapan Keputusan Bupati Tidak Ada PKP
Walikota tentang Tim Ahli
Bangunan/Gedung
41 Jumlah bangunan gedung Tidak Ada PKP
yang ditetapkan oleh
Bupati/Walikota untuk
dilindungi dan dilestarikan
42 Jumlah bangunan gedung Tidak Ada PKP
yang ditetapkan oleh
Bupati/Walikota untuk
kepentingan strategis daerah
provinsi
43 Jumlah bangunan gedung 5.730 unit PKP
negara milik Pemerintah
kab/kota
44 Jumlah bangunan gedung 13 PKP
negara milik pemerintah
kab/kota yang
dipelihara/dirawat
45 Panjang jalan berdasarkan 2.060,292 km PUPR
yang ditetapkan kepala
daerah dalam SK jalan
kewenangan Kab/kota

II-80
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
46 Panjang jalan yang dibangun 92.808 m PUPR
47 Panjang jembatan yang 0 PUPR
dibangun
48 Panjang jalan yang 1.619,60 m PUPR
ditingkatkan (struktur/fungsi)
49 Panjang jembatan yang 0 PUPR
diganti/dilebarkan
50 Panjang jalan yang 64.939,42 m PUPR
direkonstruksi atau
direhabilitasi
51 Panjang jembatan yang 278,8 m PUPR
direhabilitasi
52 Panjang jalan yang dipelihara 195.564,60 m PUPR
53 Panjang jembatan yang 1.187,14 m PUPR
dipelihara
54 Jumlah pelatihan tenaga 7 pelatihan PUPR
operator/teknis/analis di
wilayah kab/kota
55 Jumlah tenaga kerja 212 orang PUPR
operator/teknisi/analis yang
terlatih di wilayah kab/kota
56 Jumlah tenaga kerja konstruksi 60 orang PUPR
terlatih yangtersertifikasi
operator/teknisi/analis di
wilayah
kab/kota
57 Terselenggaranya Sistem Tidak Ada PUPR
Informasi Pembina jasa
konstruksi cakupan kab/kota
yang aktif dengan data
termutakhir
58 Tersedianya data dan Ada PUPR
informasi potensi pasar jasa
konstruksi di wilayah kab/kota
untuk tahun berjalan yang
bersumber dari APBD
kab/kota
59 Tersedianya data dan Tidak Ada PUPR
informasi potensi pasar jasa
konstruksi di wilayah kab/kota
untuk tahun berjalan yang
bersumber dari APBN
60 Tersedianya data dan Tidak Ada PUPR
informasi potensi pasar jasa
konstruksi di wilayah
kabupaten/kota untuk tahun
berjalan yang bersumber dari
pendanaan lainnya
61 Tersedianya data dan Ada PUPR
informasi paket pekerjaan jasa
konstruksi sesuai
kewenangannya yang sudah
dan sedang dilaksanakan oleh

II-81
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
badan usaha jasa konstruksi
yang termutakhir secara
berkala

62 Tersedianya data dan profil Ada PUPR


OPD sub-urusan jasa
konstruksi kabupaten kota
63 Tersedianya data dan Ada PUPR
informasi pelatihan tenaga
operator dan teknisi/analis
konstruksi di wilayah kab/kota
yang dilaksanakan sendiri
atau melalui kerjasama
dengan Lembaga Pendidikan
dan Pelatihan Kerja (LPPK)
yang diregistrasi oleh menteri
yang membidangi jasa
konstruksi,asosiasi profesi,
perguruan tinggi dan instansi
pemerintah
lainnya
64 Tersedianya data dan Ada PUPR
informasi tenaga kerja
konstruksi yang terlatih di
wilayah kab/kota yang
dibuktikan dengan sertifikat
pelatihan operator dan
teknisi/analis
65 Tersedianya data dan Ada PUPR
informasi tenaga kerja
konstruksi terlatih yang
tersertifikasi
operator/teknisi/analis di
wilayah kab/kota
66 Tersedianya data dan Ada PUPR
informasi badan usaha yang
mendapatkan pembinaan di
wilayah kab/kota
67 Tersedianya data dan Ada DPMPTSP
informasi pemenuhan
komitmen permohonan IUJK
badan usaha dan TDUP yang
disetujui
68 Tersedianya data dan Tidak Ada PUPR
informasi hasil pengawasan
ketidaksesuaian
jenis,sifat,klasifikasi,layanan
usaha, bentuk dan/atau
kualifikasi usaha dengan
kegiatan usaha jasa konstruksi
yang menjadi kewenangan
pengawasannya

II-82
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
69 Tersedianya data dan Tidak Ada PUPR
informasi kecelakaan
konstruksi pada proyek yang
menjadi kewenangan
pengawasannya
70 Tersedianya data dan Tidak Ada PUPR
informasi hasil pengawasan
ketidaksesuaian
jenis,sifat,klasifikasi,layanan
usaha, bentuk dan/atau
kualifikasi usaha dengan
segmentasi pasar jasa
konstruksi yang menjadi
kewenangan pengawasannya
71 Jumlah badan usaha yang 540 DPMPTSP
memiliki IUJKN di wilayah
kab/kota
72 Jumlah usaha perseorangan 0 DPMPTSP
yang memiliki TDUP di wilayah
kab/kota
73 Jumlah badan usaha yang 116 LPSE
memiliki IUJKN yang terlibat
dalam proyek di wilayah
kab/kota
74 Jumlah badan usaha yang 16 PUPR
mendapatkan pembinaan di
wilayah Kab/kota
75 Jumlah pemenuhan komitmen IUJK : 86 TDUP : 0 DPMPTSP
permohonan IUJK badan
usaha dan TDUP yang
disetujui
76 Jumlah pengawasan terkait 0 PUPR
ketidaksesuaian jenis,sifat,
klasifikasi,layanan
usaha,bentuk dan/atau
kualifikasi usaha dengan
kegiatan usaha jasa konstruksi
yang menjadi kewenangan
pengawasannya
77 Jumlah kecelakaan konstruksi 0 PUPR
pada proyek yang menjadi
kewenangan pengawasannya
78 Jumlah pengawasan terkait 0 PUPR
ketidaksesuaian jenis,sifat,
klasifikasi,layanan
usaha,bentuk dan/atau
kualifikasi usaha dengan
segmentasi pasar jasa
konstruksi yang menjadi
kewenangan pengawasannya
4 Perumahan 1 Jumlah rumah yang berada 0 PKP
Rakyat pada kawasan rawan bencana
dan rencana penanganannya

II-83
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
2 Jumlah rumah yang terkena 0 PKP
bencana alam
3 Jumlah RT, KK dan Jiwa 0 PKP
korban yang rumahnya
terkena bencana alam
4 Jumlah unit rumah korban 0 PKP
bencana yang direhabilitasi
sesuai dengan rencana aksi
5 Jumlah unit rumah korban 0 PKP
bencana alam yang dibangun
kembali sesuai dengan
rencana aksi
6 Jumlah unit rumah korban 0 PKP
bencana yang dibangun
baru/relokasi sesuai dengan
rencana aksi
7 Jumlah unit dan lokasi rumah 0 PKP
sewa yang akan menjadi
tempat tinggal sementara
korban bencana
8 Jumlah RT, KK dan jiwa 0 PKP
korban bencana yang
terfasilitasi
9 Jumlah, luasan dan lokasi 0 PKP
pencadangan lahan
10 Jumlah rumah tangga 0 PKP
penerima layanan yang telah
mendapatkan fasilitasi ganti
kerugian aset properti
berdasarkan rencana
pemenuhan SPM
1 Jumlah rumah tangga 0 PKP
1 penerima kegiatan layanan
yang belum mendapatkan
fasilitasi penggantian hak atas
tanah dan/atau bangunan
berdasarkan rencana
pemenuhan SPM
1 Jumlah rumah tangga 0 PKP
2 penerima kegiatan layanan
subsidi uang sewa
berdasarkan rencana
pemenuhan SPM
1 Jumlah rumah tangga 3.542 PKP
3 penerima kegiatan layanan
yang telah mendaptkan
penyediaan rumah layak huni
berdasarkan rencana
pemenuhan SPM
14 Jumlah rumah tangga 3.230 PKP
penerima layanan yang belum
mendapatkan penyediaan

II-84
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
rumah layak huni berdasarkan
rencana pemenuhan SPM

15 Jumlah total luasan (Ha) 9.614 PKP


pengadaan tanah
16 Jumlah luasan (Ha) kawasan 200,32 PKP
permukiman kumuh <
10 Ha
17 Jumlah unit peningkatan 218 PKP
kualitas RTLH
18 Jumlah luasan (ha) 11,69 PKP
penanganan infrastruktur
kawasan kumuh
19 Jumlah rumah di kab/kota 453.117 PKP
20 Jumlah unit peningkatan 218 PKP
kualitas RTLH
21 Jumlah rumah tidak layak huni 3.230 PKP
22 Jumlah rumah yang tidak 0 PKP
dihuni
23 Rasio rumah dan KK 514.344/453.117 = PKP
0,88
24 Jumlah rumah pembangunan 453.117-448.595 = PKP
baru 4.522
25 Jumlah rumah yang 299.271 PKP
terfasilitasi PSU
26 Jumlah unit rumah yang sudah 340.382 PKP
difasilitasi air minum
27 Jumlah unit rumah yang 188.071 PKP
terfasilitasi jalan lingkungan
28 Jumlah unit rumah yang 411.876 PKP
terfasilitasi akses sanitasi (on
site/off site)
29 Jumlah perumahan yang PKP/PUPR
terfasilitasi RTNH
30 Jumlah unit rumah yang 1.680 PUPR
terfasilitasi akses PJU
31 Jumlah pengembang yang 0 PKP
tersertifikasi
32 Jumlah pengembang yang 0 PKP
teregistrasi
33 Jumlah pengembang yang 0 PKP
mendapat penyuluhan atau
pelatihan
5 Ketentraman, 1 Jumlah pelanggaran dan 184 Satpol PP
Ketertiban pengaduan tranribum dalam
Umum dan Kab/kota yang ditangani
Perlindungan
Masyarakat
2 Jumlah Satlinmas yang terlatih 0 Satpol PP
dan dikukuhkan
3 Jumlah perda dan perkada 10 Satpol PP
yang ditegakkan

II-85
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
4 Jumlah Polisi Pamong Praja 4 Satpol PP
yang memiliki kualitas sebagai
PPNS
5 Tersedianya SOP dalam Ada, Perbup Nomor 790 Satpol PP
penegakan perda dan Tahun 2014
perkada serta penanganan
gangguan trantibum
6 Tersedianya sarana prasarana Ada Satpol PP
minimal
7 Persentase penyelesaian 100% BPBD
dokumen KRB sampai dengan
dinyatakan sah/legal
8 Persentase jumlah penduduk 3064/1921144 x 100 % BPBD
di kawasan rawan bencana =
yang memperoleh informasi 0,15 %
rawan bencana sesuai jenis
ancaman bencana
9 Persentase penyelesaian 1/1X 100% = 100% BPBD
dokumen RPB sampai
dinyatakan sah/legal
10 Persentase penyelesaian 1/8X 100% = 11,1% BPBD
dokumen Renkon sampai
dinyatakan sah/legal
11 Persentase jumlah aparatur 2473/1921144x100%=0 BPBD
dan warag negara yang ikut ,12%
pelatihan
12 Persentase warga negara yang 2220/1921144 x 100% BPBD
ikut pelatihan =
0,11%
13 Persentase warga negara yang 6811/1921144 x 100% BPBD
mendapat layanan pusdalops =
penanggulangan bencana dan 0,35%
sarana prasarana
penanggulangan bencana
14 Persentase warga negara yang 0 BPBD
mendapat peralatan
perlindungan
15 Persentase kecepatan respon ada BPBD
kurang dari 24 jam untuk
setiap status KLB
16 Persentase kecepatan respon SK BPBD
kurang dari 24 jam untuk
setiap status darurat bencana
17 Persentase jumlah petugas 26/46x100% = 56,52% BPBD
yang aktif dalam penanganan
darurat bencana
18 Persentase jumlah korban 1537/5344 x 100% = BPBD
berhasil dicari, ditolong dan 28,76%
dievakuasi terhadap kejadian
bencana

II-86
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
19 Jumlah dan jenis layanan Jumlah ada 46 dan jenis
penyelamatan dan evakuasi pelayanan ada 4
pada kondisi membahayakan
manusia (operasi darurat non
kebakaran) oleh Dinas
Pemadam Kebakaran dan
Penyelamatan di Kab/kota
20 Tersedianya pos sektor Ada 7 pos damkar
damkar yang dilengkapi
sarana prasarana damkar,
sarana prasarana
penyelamatan di kantor
kecamatan
21 Tersedianya aparatur selama 7 pos damkar yang ada,
24 (jam) yang dilaksanakan masing- masing terdiri
secara bergantian (shift) di dari 3 shift regu bertugas
kantor kecamatan untuk 24 jam kerja
22 Pos damkar yang dilengkapi Pos damkar masih di
dengan sarana/prasarana tingkat kecamatan dan
damkar, sarana prasarana belum ada dokumen
penyelamatandan evakuasi di pendukung
setiap kelurahan/desa
23 Jumlah dan jenis sarana Ada 7 pos damkar dan 9
prasarana pemadaman, unit mobil damkar
penyelamatan dan evakuasi
24 Jumlah aparatur pemadam 13 orang pemadam 1
kebakaran yang memenuhi dan 2
standar kualifikasi pemadam
sebagaimana dimaksud
peraturan menteri dalam
negeri nomor 16 tahun 2009
tentang Standar Kualifikasi
Aparatur Pemadam
Kebakaran
25 Jumlah relawan kebakaran di Ada
bawah binaan Dinas
Pemadam Kebakaran dan
Penyelamatan atau perangkat
daerah yang
menyelenggarakan sub urusan
kebakaran
26 Jumlah peningkatan kapasitas 3 orang
aparatur pemadam kebakaran
6 Sosial 1 Jumlah layanan data dan 7
pengaduan yang dimiliki
2 Jumlah data penyandang 53
disabilitas terlantar, anak
terlantar, lanjut usia terlantar
dan gepeng yang masuk
dalam data terpadu FM dan
OTM
3 Jumlah Tim Reaksi Cepat yang 0
dibentuk

II-87
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
4 Jumlah penyandang disabilitas 228
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang dijangkau
5 Jumlah kendaraan roda 4 unit
empat yang akses khusus
layanan kedaruratan yang
dimiliki
6 Jumlah penyandang disabilitas 70
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang menerima paket
permakanan sesuai standar
gizi
7 Jumlah rumah 1
singgah/shelter/tempat tinggal
sementara yang dimiliki sesuai
standar
8 Jumlah penyandang disabilitas 0
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang menerima paket
sandang
9 Jumlah penyandang disabilitas 57
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang memanfaatkan alat
bantu
10 Jumlah alat bantu yang 0
tersedia di rumah
singgah/shelter
11 Jumlah paket perbekalan 0
kesehatan yang tersedia
12 Jumlah penyandang disabilitas 112
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang memanfaatkan paket
perbekalan kesehatan
13 Jumlah tenaga Kesehatan 0
yang disediakan di rumah
singgah
14 Jumlah pekerja sosial 25
profesional dan/atau TKS
dan/atau relawan sosial yang
disediakan
15 Jumlah penyandang disabilitas 0
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang mendapatkan bimbingan
fisik, mental dan sosial sesuai
standar di keluarga,
masyarakat, Dinas
Sosial, Rumah Singgah/Shelter

II-88
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
dan/atau pusat kesejahteraan
sosial

16 Jumlah bimbingan sosial yang 0


dilaksanakan kepada keluarga
dan amsyarakat
17 Jumlah penyandang disabilitas 2
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang difasilitasi untuk
mendapatkan dokumen
kependudukan
18 Jumlah penyandang disabilitas 3
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang mendapatkan akses
layanan pendidikan dan
kesehatan dasar
19 Jumlah penyandang disabilitas 12
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang mendapatkan layanan
penelusuran keluarga
20 Jumlah penyandang disabilitas 3
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang direunifikasi dengan
keluarga
21 Jumlah penyandang disabilitas 15
terlantar, anak terlantar, lanjut
usia terlantar dan gepeng
yang dirujuk
22 Jumlah korban bencana yang 288
mendapatkan makanan
23 Jumlah korban bencana yang 288
menerima paket sandang
24 Jumlah tempat penampungan 0
pengungsi yang dimiliki
25 Jumlah paket permakanan 0
khusus bagi kelompok rentan
26 Jumlah korban bencana yang 0
menerima pelayanan
dukungan psikososial
27 Jumlah pekerja sosial 25
profesional/tenaga
kesejahteraan sosial dan/atau
relawan sosial yang tersedia
7 Ketenagakerjaan 1 Dokumen perencanaan 0 Bidang Bina
tenaga kerja kab/kota Lattas

II-89
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
2 Persentase akurasi proyeksi 0 Bidang Bina
indikator dalam rencana Lattas
tenaga kerja
3 Jumlah perusahaan yang 80 Perusahaan Bidang PHI
menyusun rencana tenaga
kerja di kab/kota
4 Persentase penerapan Yang dilatih dari APBN + Bidang Bina
Program PBK dengan yang dilatih BBPLK Bekasi Lattas dan
kualifikasi kalster & Semarang x 100%/ UPT. BLK
Jumlah keseluruhan yang Lubuk Pakam
dilatih tahun 2020
191/537 x 100 =
35,56%
5 Persentase instruktur - UPT. BLK
bersertifikat kompetensi Lubuk Pakam
6 Rasio instruktur terhadap 2/432 x 100% = 0,46% Bidang Bina
peserta pelatihan Lattas dan
UPT. BLK
Lubuk Pakam
7 Persentase LPK yang 3/26 x 100% = 11,5% Bidang Lattas
terakreditasi dan UPT. BLK
Lubuk Pakam
8 Persentase LPK yang memiliki 26/26 x 100% = 100% Bidang Bina
perizinan Lattas
9 Jumlah penganggur yang 537 orang Bidang Lattas
dilatih dan UPT. BLK
Lubuk Pakam
10 Persentase lulusan bersertifikat 256/256 x 100% = UPT. BLK
pelatihan 100% Lubuk Pakam
11 Persentase penyerapan lulusan 0 -
12 Lulusan bersertifikat 28 orang UPT. BLK
kompetensi Lubuk Pakam
13 Jumlah Calon Pekerja Migran 9 Bidang
Indonesia Binapenta
(CPMI)/Calon Tenaga Kerja
indonesia (CTKI) yang
diberikan pelatihan
14 Jumlah pelatihan Calon 2 Bidang
Pekerja Migran Indonesia Binapenta
(CPMI)/Calon Tenaga Kerja
Indonesia (CTKI)
15 Persentase perusahaan yang 0 -
menerapkan program
peningkatan produktivitas
16 Data tingkat produktivitas total 68,65% Bidang Bina
Lattas
17 Persentase perusahaan yang 385/1632 x 100% = Bidang PHI
telah memiliki Peraturan 23,59%
Perusahaan (PP)
18 Persentase perusahaan yang 134/1632 x 100% = Bidang PHI
telah memiliki Perjanjian Kerja 8,21%
Bersama (PKB)

II-90
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
19 Rekapitulasi tahunan jumlah 924 SP/SB Bidang PHI
konfederasi SP/SB yang
tercatat, federasi SP/SB yang
tercatat, SP/SB di perusahaan
yang tercatat, SP/SB di luar
perusahaan yang tercatat dan
anggota SP/SB di
perusahaan
20 Persentase perusahaan yang 0 -
sudah menyusun struktur skala
upah
21 Persentase perusahaan yang 1339/1632 x 100% = Bidang PHI
telah terdaftar sebagai peserta 82,04
BPJS Ketenagakerjaan
22 Persentase jumlah perusahaan 169/1632 x 100% = Bidang PHI
yang berselisih 10,36%
23 Jumlah mogok kerja 14 kali Bidang PHI
24 Jumlah penutupan 1 Perusahaan Bidang PHI
perusahaan
25 Jumlah perselisihan 5 Perusahaan Bidang PHI
kepentingan
26 Jumlah perselisihan antar 0 -
Serikat Pekerja/Serikat Buruh
(SP/SB) dalam 1 (satu)
perusahaan
27 Jumlah perselisihan PHK 177 Bidang PHI
28 Jumlah pekerja/buruh yang 925 Bidang PHI
ter-PHK
29 Jumlah perselisihan yang 24 Perusahaan Bidang PHI
diselesaikan melalui
perundingan bipartite
30 Lembaga Kerja Sama (LKS) SK Bupati Deli Serdang Bidang PHI
Tripartit Kab/kota yang No. 632 Tahun 2019
diberdayakan tentang Pembentukan
Lembaga Kerjasama
(LKS) Tripartit Kab. Deli
Serdang Tahun 2020 -
2022
31 Persentase perselisihan 81/256 x 100% = Bidang PHI
hubungan industrial yang 31,64%
diselesaikan melalui perjanjian
Bersama oleh Mediator
Hubungan Industrial
32 Jumlah lowongan kerja yang 0 Bidang
tersedia di wilayah kab/kota Binapenta
33 Jumlah pencari kerja yang 955 Bidang
terdaftar di kab/kota Binapenta
34 Jumlah Bursa Kerja Khusus 3 BKK Bidang
(BKK) wilayah kab/kota Binapenta
35 Jumlah Tenaga Kerja Khusus 755 orang Bidang
terdaftar dalam satu kab/kota Binapenta
36 Jumlah Pejabat Fungsional 0 Bidang
Pengantar Kerja Binapenta

II-91
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
37 Jumlah Lembaga Penetapan 1 LPTKS Kasi
Tenaga Kerja Swasta (LPTKS) Penempatan
antar kerja lokal dalam satu Tenaga Kerja
wilayah
kab/kota
38 Jumlah perjanjian kerja yang 3,456 Bidang PHI
disahkan oleh dinas bidang
ketenagakerjaan Kab/kota
39 Jumlah penempatan tenaga 0 Bidang
kerja melalui Informasi Pasar Binapenta
Kerja (IPK) Online (SISNAKER)
40 Jumlah Calon Pekerja Migran 549/549 x 100% = Bidang
Indonesia (CPMI)/Calon 100% Binapenta
Tenaga Kerja indonesia (CTKI)
yang mendapatkan sosialisasi
41 Jumlah Calon Pekerja Migran 549 Bidang
Indonesia (CPMI)/Calon Binapenta
Tenaga Kerja Indonesia (CTKI)
yang terdata
42 Jumlah Pekerja Migran 6,59% Bidang
Indonesia (PMI)/Tenaga Kerja Binapenta
Indonesia (TKI) yang
mendapatkan fasilitasi
kepulangan
43 Jumlah Pekerja Migran 1,63% Bidang
Indonesia (PMI)/Tenaga Kerja Binapenta
Indonesia (TKI) yang
mendapatkan pendidikan dan
pelatihan kerja
44 Data pemberdayaan Pekerja 0 Bidang
Migran Indonesia Binapenta
(PMI)/Tenaga Kerja Indonesia
(TKI) puma dan keluarganya
45 Jumlah Layanan Terpadu Satu 0 Bidang
Atap (LTSA) yang dibentukan Binapenta
8 Perlindungan 1 Jumlah lembaga pemerintah 39 OPD SK Focal Point
Perempuan dan tingkat daerah kab/kota yang
telah dilatih PUG
Perlindungan 2 Jumlah program/kegiatan 39 OPD dengan 147 Gender Budget
Anak PUG pada perangkat daerah Program/ Kegiatan PUG Statement GBS)
yang sudah dievaluasi melalui OPD
analisis gender di tingkat
kab/kota
3 Jumlah media massa (cetak, 33 Media Massa Cetak Permohonan
elektronik) yang bekerjasama Surat Kabar Kerjasama
dengan pemkab/kota (dinas
pppa) untuk melakukan KIE
pencegahan kekerasan
terhadap anak
4 Jumlah lembaga layanan 0
anak yang telah memiliki
standar pelayanan minimal

II-92
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
5 Persentase korban kekerasan 37/37 x 100% = 100% Unit Pelaksana
anak yang terlayani Teknis
Perlindungan
Perempuan
dan Anak (UPT
PPA) Deli
Serdang
6 Jumlah lembaga layanan 4 yaitu BKB, BKR, PIK
anak yang mendapat remaja dan Forum Anak
pelatihan
7 Jumlah lembaga layanan 0
anak yang mendapatkan
bantuan keuangan/fasilitas
oleh pemkab (APBD kab)
8 Jumlah organisasi 3 Organisasi 1. Badan
kemasyarakatan yang Kontak Majelis
bergerak dalam bidang Taklim
perempuan tingkat kab/kota (BKMT) 2.
yang mendapatkan pelatihan Persatuan
Wanita Kristen
Indonesia
(PWKI) 3.
Persatuan Istri
Tentara Kartika
Candra Kirana
(Persit)
9 Jumlah kader perempuan 58 orang Pelatihan
tingkat kab/kota yang sudah Keterampilan
dilatih Sulam Payet
10 Jumlah lembaga layanan 2 Lembaga 1. Federasi
pemberdayaan perempuan Serikat
yang mendapat pelatihan Perempuan
Indonesia 2.
Gabungan
Organisasi
Wanita
11 Jumlah lembaga layanan 1 lembaga GOW
pemberdayaan perempuan
yang mendapatkan bantuan
keuangan oleh pemerintah
kab/kota
12 Jumlah kebijakan/program 2 Program (Program DPA Dinas
pencegahan kekerasan Penguatan Kelembagaan P2KBP3A
terhadap perempuan termasuk Pengarustamaan Gender
TPPO pada perangkat daerah & Anak, Program
yang sudah dievaluasi Peningkatan Kualitas
Hidup & Perlindungan
Perempuan)
13 Jumlah lembaga penyediaan 2 Lembaga 1. Federasi
layanan perlindungan hak Serikat
perempuan yang telah Perempuan
terstandarisasi Indonesia 2.
Gabungan

II-93
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
Organisasi
Wanita

14 persentase korban kekerasan 64/64 x 100% = 100% Unit Pelaksana


perempuan yang terlayani Teknis
Perlindungan
Perempuan
dan Anak (UPT
PPA) Deli
Serdang
9 Pangan 1 Tersedianya infrastruktur ada
perudangan dan sarana
pendukung lainnya untuk
penyimpannan cadangan
pangan
2 Tersalurkannya pangan pokok ada
dan pangan lainnya
3 Tersedianya regulasi harga Tidak Ada
minimum daerah untuk
pangan lokal
4 Terlaksananya kegiatan Tidak Ada
pemberdayaan masyarakat
dalam rangka pemenuhan
konsumsi pangan yang
beragam dan bergizi
seimbang
5 Tersedianya peta ketahanan Tidak Ada
dan kerentanan pangan
6 Tertanganinya kerawanan ada
pangan
7 Tersalurkannya cadangan ada
pangan pada daerah rentan
rawan pangan
8 Terlaksananya pengawasan ada
keamanan pangan
segar
10 Pertanahan 1 SK Izin Lokasi yang diterbitkan tidak ada PKP/DPMPTSP
oleh Bupati/Walikota
2 SK Bupati/Walikota tentang 0 PKP
Penetapan Tanah Obyek
Landeform yang bersumber
dari Tanah Kelebihan
Maksimum/Absentee dan
Daftar Subyek
3 SK Bupati/Walikota tentang 0 PKP
penetapan Besarnya Ganti
rugi kepada Bekas pemilik
tanah kelebihan
Maksimum/absentee
4 Dokumen Izin membuka tanah 0 PKP
5 Dokumen perencanaan 9614/9614 x 100% PKP
penggunaan Tanah Kab/kota =100%

II-94
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
11 Lingkungan 1 Hasil perhitungan provinsi (80x30%) + (74,88x30%)
Hidup terhadap : + (41,70x40%) =
a. Indeks kualitas air (IKA) 24+22,46+16,68 =
Indeks Kualitas Udara (IKU) 63,14
b. Indeks tutupan hutan (ITH)
c. Indeks Tutupan Hutan (ITH)
2 Tersedianya data dan ada
informasi penanganan
sampah di wilayah kab/kota
3 Data izin PPLH dan PUU LH 168/168 x 100%= 100% DPMPTSP
yang diterbitkan oleh
pemerintah daerah kab/kota
4 Rasio pejabat pengawas LH di 4/158 x 100% = 2,5%
daerah (PPLHD) di Kab/kota
terhadap usaha yang izin
lingkungan, izin PPLH dan
PUULH yang diterbitkan oleh
pemerintah kab/kota
5 Penetapan hak MA terkait 0
dengan PPLH yang berada di
Daerah Kab/kota
6 Terfasilitasinya kegiatan 0
peningkatan pengetahuan
dan keterampilan masyarakat
hukum adat terkait PPLH
7 Jumlah lembaga 5
kemasyarakatan yang
diberikan
diklat
8 Penanganan pengaduan 42/42 x 100% = 100%
masyarakat terkait izin
lingkungan, izin PPLH dan
PUU LH yang diterbitkan oleh
Pemerintah daerah Kab/kota,
lokasi usaha dan dampaknya
di Daerah Kab/kota yang
ditangani
12 Administrasi 1 Penerbitan akta perkawinan 4.044/4.044 x 100% =
Kependudukan 100%
dan Catatan
Sipil
2 Penerbitan akta perceraian 102/102 x 100% =
100%
3 Penerbitan akta kematian 1.455/1.455x 100% =
100%
4 Penyajian data kependudukan 2/2 x 100% = 100%
13 Pemberdayaan 1 Jumlah desa yang terfasilitasi 3
Masyarakat dan dalam kerja sama antar desa
Desa
2 Jumlah desa yang melakukan 3-0=3
kerja sama antar desa tahun
berjalan dikurangi jumlah
desa yang melakukan kerja

II-95
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
sama antar desa tahun
sebelumnya

3 Jumlah lembaga 2297


kemasyarakatan dan lembaga
adat di desa yang terfasilitasi
dalam peningkatan kapasitas
dan diberdayakan
4 Jumlah peningkatan desa 257
yang lembaga
kemasyarakatan dan lembaga
adatnya melaksanakan
kegiatan ekonomi produktif
dan pemberdayaan
14 Pengendalian 1 Tersedianya dokumen Grand Adanya Buku Grand Buku GDPK
Penduduk dan Design Pembangunan Design Pembangunan Deli Serdang
Keluarga Kependudukan (GDPK) yang Kependudukan (GDPK)
Berencana diPerdakan yang sudah di Perbup
2 Median Usia Kawin Pertama 23,49
Perempuan (MUKP) seluruh
wanita umur 25-49 tahun
3 Angka Kelahiran Remaja umur 27,50%
15-19 tahun (Age Specific
Fertility Rate/ASFR 15-19)
4 Persentase masyarakat yang 422873/422873 x
terpapar isi pesan Program 100%=
KKBPK (advokasi dan KIE) 100%
5 Jumlah ada 3 Stakeholders yaitu
stakeholders/pemangku : TNI, IBI, PKK
kepentingan dan mitra kerja
(termasuk organisasi
kemasyarakatan) yang
berperan serta aktirf dalam
pengelolaan program KKBPK
6 Persentase Fasilitasi Kesehatan 50/72 X 100% = 69,4%
(Faskes) yang siap melayani
KB MKJP
7 Persentase peserta KB aktif 101413/422873 x 100%
(PA) metode kontrasepsi =
jangka panjang (MKJP) 23,98%
8 Pemerintah daerah kabupaten Kelompok Kerja KKBPK
yang memiliki kelompok kerja yang efektif terdiri dari
KKBPK yang efektif Kelompok BKB,
Kelompok BKR, Kelompok
BKL, Kelompok PIK
remajadan Kelompok
UPPKS = 5 dengan
jumlah 1.295
9 Persentase Total Peserta KB Baru
pelayanan KB pasca Persalinan : Jumlah
persalinan Kelahiran = 2700 : 6414

II-96
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
=
42,10%

10 Persentase kesertaan KB di 8/22 x 100%= 36,36%


kabupaten dengan kesertaan
rendah
11 Persentase kesertaan KB 522/1939 x 100% =
keluarga Penerima Bantuan 26,92%
Iuran (PBI)
15 Perhubungan 1 Persentase tersedianya fasilitas 12/15 x 100% = 80%
penyelenggaraan terminal
penumpang angkutan tipe C
2 Terlaksananya pelayanan uji 11.936/14.840 x 100%
berkala =
80,43%
3 Penetapan tarif angkutan Jumlah Penetapan tarif Surat
orang antar kota dalam lintas penyeberangan / Keterangan
kabupaten, serta angkutan Jumlah lintas
perkotaan dan pedesaan kelas penyeberangan dalam
ekonomi Kabupaten/ Kota x 100%
=-
4 Persentase pelaksanaan 0/1.253 x 100% = 0%
manajemen dan rekayasa lalu
lintas untuk jaringan jalan
kabupaten
5 Persentase pelaksanaan 0/1.253 x 100% = 0%
manajemen dan rekayasa lalu
lintas untuk jaringan jalan
kabupaten
16 Komunikasi dan 1 Persentase perangkat daerah 54/54 x 100% = 100%
Informatika yang terkoneksi di Jaringan
Intra Pemerintah atau
menggunakan akses internet
yang diamankan yang
disediakan oleh Dinas
Kominfo
2 Persentase perangkat daerah 54/54 x 100% = 100%
yang menggunakan akses
internet yang berkualitas yang
disediakan Dinas Kominfo
3 Tersedianya sistem elektronik Ya
komunikasi intra pemerintah
yang disediakan Dinas
Kominfo (berbasis suara,
video, teks, data dan sinyal
lainnya) dengan
memanfaatkan jaringan intra
pemerintah
4 Persentase kegiatan (event), 61/80 x 100% = 0,76%
perangkat daerah dan
pelayanan publik pada
Pemerintah Daerah yang
dimanfaatkan secara daring

II-97
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
dengan memanfaatkan
domain dan sub domain
Instansi Penyelenggara
Negara sesuai dengan
Peraturan Menteri Kominfo
Nomor 5 Tahun 2015
5 Persentase perangkat daerah 46/52 x 100% = 0,88%
yang memiliki portal dan situs
web yang sesuai standar
6 Persentase perangkat daerah 52/52 x 100% = 100%
yang memngimplementasikan
layanan aplikasi umum dan
aplikasi khusus yang
ditetapkan sesuai dengan
ketentuan perundang-
undangan
7 Persentase layanan SPBE Belum Tersedia
(layanan publik dan layanan
administrasi pemerintahan)
yang tercantum dalam
dokumen proses bisnis yang
telah diimplementasikan
secara elektronik
8 Persentase layanan SPBE Belum Tersedia
(layanan publik dan layanan
adminitrasi pemerintahan)
yang memanfaatkan sertifikat
elektronik
9 Persentase sistem elektronik Belum Tersedia
yang terdaftar sesuai
ketentuan peraturan
perundang-undangan
10 Persentase layanan publik dan Belum Tersedia
layanan administrasi yang
terintegrasi dengan sistem
penghubung layanan
pemerintah
11 Persentase perangkat daerah 52/52 x 100% = 100%
yang menggunakan layanan
pusat data pemerintah
12 Persentase perangkat daerah 11/52 x 100% = 0,21%
yang menyimpan data di pusat
data pemerintah
13 Persentase perangkat daerah 1/52 x 100% = 0,01%
yang memperbaharui datanya
sesuai siklus jenis data (sesuai
renstras Kominfo)
14 Persentase data yang dapat Belum Tersedia
berbagi pakai
15 Persentase perangkat daerah 6/52 x 100% = 0,11%
yang mengimplementasikan
inovasi yang mendukung
smart city

II-98
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
16 Persentase ASN pengelola TIK 39/80 x 100% = 55,79
yang tersertifikasi kompetensi %
di bawah pengelolaan Dinas
Kominfo
17 Tersedianya peraturan daerah Belum dianggarkan
atau peraturan kepala daerah
terkait implementasi e-
government
18 Persentase komunitas 208/208 x 100% =
masyarakat/mitra strategis 100%
pemerintah daerah provinsi
yang menyebarkan informasi
dan kebijakan pemerintah dan
pemerintah
19 Persentase konten informasi 225/225 x 100% =
terkait program dan kebijakan 100%
pemerintah dan pemerintah
provinsi sesuai dengan strategi
komunikasi (STRAKOM)
20 Persentase diseminasi dan 225/225 x 100% =
layanan informasi publik yang 100%
dilaksanakan sesuai dengan
strategi komunikasi
(STRAKOM) dan SOP yanga
telah
ditetapkan
17 Koperasi, Usaha 1 Persentase fasilitasi penerbitan 2/397 x 100% = 0,50%
Kecil dan ijin usaha simpan pinjam
Menengah dan untuk koperasi dengan
UKM wilayah keanggotaan dalam
daerah kabupaten
2 Persentase fasilitasi penerbitan 2/2 x 100% = 100% Kasi Pelayanan
izin pembukaan kantor dan Simpan
cabang, cabang pembantu Pinjam
dan kantor kas usaha simpan
pinjam oleh koperasi untuk
koperasi dengan wilayah
keanggotaan dalam daerah
kabupaten
3 Persentase pemeriksaan dan 21/425 x 100% = 4,94%
pengawasan yang dilakukan
untuk koperasi dengan
wilayah keanggotaan dalam
daerah kabupaten
4 Persentase usaha simpan 0/425 x 100% = 0%
pinjam oleh koperasi yang
dinilai kesehatannya untuk
koperasi dengan wilayah
keanggotaan dalam daerah
kabupaten
5 Persentase koperasi yang 0/425 x 100% = 0%
mengikuti pelatihan untuk
koperasi dengan wilayah

II-99
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
keanggotaan dalam daerah
kabupaten
6 Persentase jumlah anggota 11.570/40.517 x 100%
koperasi yang telah mengikuti =
pelatihan perkoperasian untuk 28,55%
koperasi dengan wilayah
keanggotaan dalam daeah
kabupaten
7 Persentase koperasi yang telah 56/425 x 100% =
menyelenggarakan 13,17%
pendidikan dan pelatihan
perkoperasian untuk koperasi
dengan wilayah keanggotaan
dalam daerah kabupaten
8 Persentase koperasi yang -
diberikan dukungan fasilitasi
pembiayaan
9 Persentase fasilitasi penerbitan 61/425 x 100% =
sertifikat Nomor Induk 14,35%
Koperasi (NIK) untuk koperasi
dengan wilayah keanggotaan
dalam daerah kabupaten
10 Persentase koperasi yang 0% Bidang
diberikan dukungan fasilitasi Kelembagaan
pembiayaan untuk koperasi dan Usaha
dengan wilayah keanggotaan Koperasi
dalam daerah kabupaten
11 Persentase yang diberikan 1/425 x 100% = 0,24%
dukungan fasilitasi pemasaran
untuk koperasi dengan
wilayah keanggotaan dalam
daerah kabupaten
12 Persentase koperasi yang 6/425 x 100% =1,41%
diberikan dukungan fasilitasi
pendampingan kelembagaan
dan usaha untuk koperasi
dengan wilayah keanggotaan
dalam
daerah kabupaten
1 Persentase koperasi yang 2/425 x 100% =0,47%
3 diberikan dukungan fasilitasi
kemitraan untuk koperasi
dengan wilayah keanggotaan
dalam daerah kabupaten
1 Rasio pertumbuhan usaha 161/433 x 100% =
4 baru yang berskala mikro 37,18%
1 Persentase jumlah usaha 180/25.402 x 10% =
5 mikro yang diinput ke dalam 0,71%
sistem online data system
(ODS)
1 Persentase jumlah usaha 116/25.402 x 100% =
6 mikro yang bermitra 0,46%

II-100
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
1 Persentase jumlah usaha 126/307 x 100% =
7 Mikro yang diberikan 41,04%
dukungan fasilitasi
standarisasi dan sertifikasi
produk usaha
1 Persentase usaha mikro yang 116/25.286 x 100% =
8 diberikan dukungan fasilitasi 0,46%
pelatihan
1 Rasio usaha mikro yang 92//25.402 x 100% =
9 diberikan dukungan fasilitasi 0,36%
pelatihan
2 Persentase usaha mikro yang 188/25.402 x 100% =
0 diberikan pendampingan 0,74 %
melalui Lembaga
pendampingan
18 Penanaman 1 Perda mengenai pemberian 1 yakni pengurangan
Modal fasilitas/intensif penanaman retribusi IMB bagi
modal yang menjadi perusahaan dalam
kewenangan daerah kawasan industri
kabupaten
2 Standar operasional prosedur Ada
pelaksanaan pemberian
fasilitas/insentif penanaman
modal
3 Laporan evaluasi pelaksanaan 5 Perusahaan
pemberian fasilitas/insentif
penanaman modal
4 Kegiatan seminar bisnis, 0
forum, one on one meeting
5 Kegiatan pameran 0
penanaman modal
6 Kegiatan penerimaan misi 0
penanaman modal
7 Konsultasi perizinan dan non 34
perizinan penanaman modal
8 Penerbitan izin dan non 2.482
perizinan penanaman
modal
9 Laporan realisasi penanaman PMDN (Rp. Juta)
modal 1.726.633,30. PMA (US
$ Ribu) 111.287,90
10 Pembinaan aparatur 4 orang
penanaman modal tingkat
kabupaten
11 Pembinaan penanaman 2 perusahaan
modal PMA dan PMDN
12 Tersedianya data dan 2.482
informasi perizinan dan non
perizinan provinsi
kabupaten/kota
1 Kepemudaan 1 Jumlah pemuda yang 0
9 dan Olahraga mendapat pelatihan
kewirausahaan

II-101
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
2 Jumlah pemuda yang 0
mendapat bantuan
kewirausahaan
3 Jumlah pemuda yang 0
mendapat pelatihan kader
pengembangan
kepemimpinan, kepedulian,
kesukarelawanan dan
kepoloporan pemuda
4 Jumlah pengelola organisasi 0
kepemudaan yang mendapat
pelatiha manajemen
organisasi
kepemudaan
5 Jumlah pelatih olah raga yang 26 Orang
memiliki kompetensi di satuan
pendidikan
6 Jumlah penyelenggaraan 0
event olah raga prestasi
tingkat daerah
20 Statistik 1 Tersedianya buku profil Tidak Dianggarkan Kepala Seksi
daerah Pengelola
Informasi
Publik
2 Jumlah survey statistik sektoral Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
yang dilakukan Statistik
3 Jumlah kompilasi statistik Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
sektoral yang dilakukan Statistik
4 Jumlah survey statistik sektoral Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
yang mendapat rekomendasi Statistik
BPS
5 Jumlah kompilasi statistik Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
sektoral yang mendapat Statistik
rekomendasi
6 Persentase kelengkapan Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
metadata kegiatan statistik Statistik
sektoral
7 Persentase kelengkapan 0
metadata variabel sektoral
21 Persandian 1 Persentase kegiatan strategis Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
yang telah diamankan melalui Persandian
kegiatan pengamanan sinyal
dibanding banyaknya jumlah
kegiatan strategis yang harus
diamankan
2 Persentase sistem elektronik Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
yang telah menerapkan Persandian
prinsip sistem manajemen
yang telah menerapkan
prinsip-prinsip manajemen
keamanan informasi (SMKI)
dan atau aplikasi persandian
dibanding jumlah sistem

II-102
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
elekronik yang ada pada
pemerintah daerah

3 Persentase sistem Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi


elektronik/aset informasi yang Persandian
telah diaudit dengan resiko
kategori rendah
4 Persentase titik yang Belum Pernah Dilakukan Kepala Seksi
diamankan dibanding dengan Persandian
jumlah seluruh titik pada
pemerintah (PHKS) yang
ditetapkan
22 Kebudayaan 1 Jumlah obyek pemajuan yang Pameran : 168, Storage :
dilindungi (inventarisasi, 126
pengamanan pemeliharaan,
penyelamatan dan publikasi)
2 Jumlah obyek pemajuan 3
kebudayaan yang
dikembangkan
(penyebarluasan, pengkajian,
penayaan keberagaman)
3 Jumlah obyek pemajuan 238
kebudayaan yang
dimanfaatkan (membangun
karakter bangsa,
meningkatkan ketahanan
budaya, dan meningkatkan
ketahanan budaya, dan
meningkatkan kesejahteraan
masyarakat)
4 Jumlah SDM, lembaga dan Jumlah SDM : 2720,
pranata yang dibina lembaga dan pranata
(peningkatan kompetensi, 136
standarisasi dan sertifikasi,
serta peningkatan kapasitas
tata kelola)
5 Register cagar budaya (Pendaftaran 15,
(pendaftaran, pengjasian, Pengkajian
penetapan, pencatatan, 15, Pencatatan 168,
pemeringkatan, penghapusan) Pemeringkatan 0,
Penghapusan 0) = 198
6 Perlindungan cagar budaya Penyelematan 2 nisan
kabupaten (penyelamatan, sultan/ raja,
zonasi, pemeliharaan dan pemeliharaan,
pemugaran) pemugaran 0
7 Layanan perizinan membawa 0
cagar budaya kabupaten ke
luar kabupaten dengan
dukungan
data

II-103
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
8 Pengembangan cagar budaya 1
provinsi (penelitian,
revitalisasi, adaptasi)
9 Pemanfaatan cagar budaya 293
kabupaten (dalam hal agama,
sosial, pendidikan, ilmu
pengetahuan, teknologi,
kebudayaan dan pariwisata)
10 Pengelolaan, pengamanan, Pameran : 168, Storage :
pengembangan dan 126, Arkeologi lain: 298
pemanfaatan koleksi museum
1 Peningkatan akses masyarakat 1620
1 dalam
penyelenggaraan dan
pelaksanaan kegiatan
museum
Peningkatan akses masyarakat 25 Kegiatan
dalam pengelolaan saran dan
prasarana museum
12 Pengelolaan, pengamanan, Pameran : 168, Storage :
pengembangan dan 126
pemanfaatan koleksi museum
13 Pembentukan tim pendaftaran 13
cagar budaya
14 Pembentukan tim ahli cagar 5
budaya
15 Fasilitas sertifikasi tim ahli 0
cagar budaya
16 Pemetaan SDM cagar budaya Ada
dan permuseuman
17 Peningkatan kompetensi SDM 0
cagar budaya dan
permuseuman
18 Penyediaan sarana dan 0
prasarana pendaftaran cagar
budaya dan permuseuman
19 Penyelenggaraan kegiatan 2 Kegiatan
museum yang melibatkan
masyarakat
23 Perpustakaan 1 Rasio ketercukupan koleksi 151.891/1.921.144 =
perpustakaan dengan 0,079
penduduk
2 Persentase kemanfaatn 239609/1921144 x
perpustakaan oleh masyarakat 100% =
12,47%
3 Rasio ketercukupan tenaga 206/1.921.144 =
perpustakaan dengan 0,00010
penduduk
4 Persentase perpustakaan 3/610 x 100% = 0,0049
sesuai standar nasional
perpustakaan

II-104
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
5 Jumlah pemasyarakatan 2 kegiatan Jumlah
gemar membaca di Peserta 133 orang
masyarakat
6 Jumlah naskah kuno yang 0
diakuisisi/dialih media
(digitalisasi)/ terdaftar yang
ada di wilayah
7 Jumlah naskah kuno yang 0
dialih aksara dan dialih
bahasa
8 Jumlah koleksi budaya etnis 304 eksemplar
nusantara yang tersimpan
dan/atau terdaftar yang ada
di wilayahnya
24 Kearsipan 1 Persentase arsip aktif yang 375:1.114 x 100% =
telah dibuatkan daftar 33%
arsip
2 Persentase arsip inaktif yang 389/474 x 100% =
telah dibuatkan daftar arsip 82,06%
3 Persentase arsip statis yang 1656/2246 x 100% =
telah dibuatkan sarana bantu 73,73%
temu balik
4 Persentase jumlah arsip yang 65:3244 x 100% = 2%
dimasukkan dalam SIKN
melalui JIKN
5 Pemusnahan arsip yang sesuai belum ada
NSPK
6 Perlindungan dan 0
penyelamatan arsip akibat
bencana yang sesuai NSPK
7 Penyelamatan arsip perangkat 0
daerah kabupaten yang
digabung dan atau
dibubarkan dan pemekaran
daerah kecamatan/kelurahan
yang sesuai NSPK di provinsi
8 Autentifikasi arsip statis dan Aplikasi Gedesardaku
arsip hasil alih media yang 45878
dikelola oleh lembaga
kearsipan kebupaten yang
sesuai NSPK
9 Pencarian arsip statis yang Ada
pengelolaannya menjadi
kewenangan daerah
kabupaten yang dinyatakan
hilang dalam bentuk daftar
pencarian arsip yang sesuai
NSPK
10 Penerbitan izin penggunaan 0
arsip yang bersifat tertutup
yang disimpan di lembaga
kearsipan daerah kabupaten
yang sesuai NSPK

II-105
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
Urusan Pilihan
Perikanan 1 Jumlah rumah tangga nelayan 15.695 KK
yang melakukan diversifikasi
usaha (RTP)
2 Persentase Tempat Pelelangan 3/3 x 100% = 100%
Ikan yang
operasional
3 Jumlah Izin Usaha Perikanan 1,00
(IUP) di bidang
pembudidayaan ikan yang
usahanya dalam 1 daerah
kabupaten yang diterbitkan
4 Jumlah pembudidayaan ikan 23 Kelompok
yang memperoleh kegiatan
pemberdayaan (pendidikan
dan pelatihan
/penyuluhan dan
pendampingan/kemitraan
usaha/ kemudahan akses
IPTEK dan informasi/ dan
penguatan kelembagaan
5 Jumlah benih air tawar dan air 116.765.000 ekor
payau yang diproduksi
26 Pariwisata 1 Jumlah entitas pengelolaan 865
destinasi
2 Jumlah kelengkapan 6
infrastruktur, fasilitas umum,
dan fasilitas pariwisata
3 Jumlah tanda daftar usaha 401 TDUP
pariwisata per sub jenis usaha
di kabupaten
4 Jumlah wisatawan 633
mancanegara per kebangsaan
5 Jumlah promosi event daerah 0
yang terlaksana di dalam
negeri
6 Jumlah event luar negeri yang 0
diikuti kabupaten
7 Jumlah industri pariwisata 0
daerah yang berpartisipasi
pada even promosi pariwisata
di
dalam negeri
8 Persentase tenaga kerja di -
sektor pariwisata yang
disertifikasi
9 Persentase SDM peserta 105 Peserta/ 1299
pembekalan sektor Sasaran x
kepariwisataan 100% = 8,08%
10 Jumlah lokasi yang 22
memperoleh pemberdayaan
masyarakat dan pembinaan
kemitraan usaha masyarakat

II-106
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
27 Pertanian 1 Jumlah sarana dan prasarana sarana 1076 prasarana
pertanian yang diberikan 500 meter
2 Prasarana pertanian yang 168811 meter
digunakan
3 Penerbitan izin usaha 0
pertanian
4 Persentase prasarana yang 168.811m/350.753m x
digunakan 100%
= 48,12%
5 Persentase jumlah usulan izin 0
usaha pertanian kabupaten
6 Persentase penanggulangan 1771/2038 x 100% =
bencana 86,90%
28 ESDM 1 Persentase perusahaan
pemanfaatan panas bumi
yang memiliki ijin di
kab/Kabupaten
29 Perdagangan 1 Persentase perizinan yang 0/0 x 100% = 0%
diterbitkan sesuai dengan
ketentuan untuk izin:
a. Pusat perbelanjaan 0/0 x 100% = 0%
b. Toko swalayan 0/0 x 100% = 0%
2 Persentase jumlah penerbitan 0/109 x 100% = 0%
TDG
3 Persentase gudang yang tidak 17/109 x 100% =
mempunyai TDG 15,59%
4 Persentase penerbitan STPW 0/0 x 100% = 0%
yang tepat waktu
untuk:
a. Penerima waralaba dari 0/0 x 100% = 0%
waralaba dalam negeri
b. Penerima waralaba lanjutan 0/0 x 100% = 0%
dari waralaba dalam negeri
c. Penerima waralaba lanjutan 0/0 x 100% = 0%
dari waralaba luar
negeri
5 Persentase pemeriksaan 0/0 x 100% = 0%
fasilitas penyimpanan bahan
berbahaya dan pengawasan
distribusi, pengemasan dan
pelabelan bahan berbahaya di
tingkat kabupaten
6 Persentase penerbitan SKA 0/0 x 100% = 0%
yang tepat waktu
7 Persentase pengembangan (0,5+0,5)x 100% =
dan pengelolaan sarana 100%
distribusi perdagangan di
wilayah kerjanya
8 Persentase koefisien variasi 4,39%
harga antar waktu

II-107
No. Urusan Indikator Kinerja Kunci Keluaran Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan
9 Jumlah pupuk dan pestisida 32222/139676,433 x
yang tersalurkan 100% =
23,06%
10 Persentase alat-alat ukur, 13.720/13.919 x 100%
takar, timbang dan =
perlengkapannya (UTTP) yang 90%
ditera/tera ulang dalam tahun
berjalan
11 Persentase kesesuaian BDKT 14/87 x 100% = 16,09%
yang diawasi terhadap
ketentuan yang berlaku
30 Perindustrian 1 Persentase jumlah izin usaha 0/0 x 100% = 0%
kawasan industri (IUKI) dan
izin perluasan kawasan
industri (IPKI)yang lokasinya di
daerah kabupaten
2 Persentase terselesaikannya 0/0 x 100% = 0%
dokumen RPIK sampai dengan
ditetapkannya menjadi Perda
3 Persentase jumlah izin yang 0/0 x 100% = 0%
diterbitan usaha
industri (IUI) kecil dan IUI
menengah yang diterbitkan
4 Persentase jumlah izin 0/0 x 100% = 0%
perluasan industri (IPUI) bai
industri kecil dan menengah
yang diterbitkan
5 Persentase data perusahaan 192/1082x100% =
industri kecil, menengah dan 17,7%
perusahaan kawasan industri
di kabupaten yang masuk
dalam SIINas terhadap total
populasi perusahaan industri
kecil, menengah dab
perusahaan kawasan industri
di kabupaten

Tabel 2.21 Capaian Indikator Kinerja Kunci Hasil


No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
1 2 3 4 5 6
1 Pendidikan 1 Tingkat partisipasi warga 56273/74314 x 100% = 75,72 Dinas Pendidikan
negara
usia 5-6 tahun yang
berpartisipasi dalam
PAUD
2 Tingkat partisipasi warga 239095/235201 x 100% =
negara usia 7-12 tahun 101,66
yang berpartisipasi
dalam pendidikan dasar

II-108
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
3 Tingkat partisipasi warga 107923/114043 x 100% =
negara usia 13-15 tahun 94,63
yang berpartisipasi
dalam pendidikan
menengah pertama
4 Tingkat partisipasi warga 1999/2547 x 100% = 78,48
negara usia 7-18 tahun
yang belum
menyelesaikan
pendidikan dasar dan
menengah yang
berpartisipasi dalam
pendidikan
kesetaraan
2 Kesehatan 1 Rasio daya tampung 2678/1921144 x 100% = 0,14% Dinas Kesehatan
rumah sakit rujukan
2 Persentase RS rujukan 15/23 x 100% = 65,22%
tingkat kabupaten yang
terakreditasi
3 Persentase ibu hamil 44304/48727 x 100% = 90,92%
mendapatkan pelayanan
kesehatan ibu hamil
4 Persentase ibu bersalin 43445/46512 x 100% = 93,
mendapatkan pelayanan 41%
persalinan
5 Persentase bayi baru lahir 42083/44298 x 100% = 95,00%
mendapatkan pelayanan
kesehatan bayi baru lahir
6 Presentase pelayanan 152358/176385 x 100% =
kesehatan balita sesuai 86,38%
standar
7 Persentase anak usia 271803/321921 x 100% =
pendidikan dasar yang 84,43%
mendapatkan pelayanan
kesehatan sesuai
standar
8 Persentase orang usia 1.183.589/1.419.827 x 100% =
15-59 83,36%
tahun mendapatkan
skrining kesehatan sesuai
standar
9 Persentase warga negara 150713/157214 x 100% =
usia 60 tahun ke atas 95,86%
mendapatkan skrining
kesehatan sesuai standar
10 Persentase penderita 429.257/495.191 x 100% =
hipertensi yang 86,69%
mendapatkan pelayanan
kesehatan sesuai standar
11 Persentase penderita 36.443/39.426 x 100% =
Diabetes Mellitus yang 92,43%

II-109
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
mendapatkan pelayanan
kesehatan sesuai standar

12 Persentase ODGJ berat 2.428/3.128 x 100% = 77,62%


yang mendapatkan
pelayanan kesehatan
jiwa sesuai standar
13 Persentase orang terduga 2.652/7.840 x 100% = 33,83%
TBC mendapatkan
pelayanan TBC sesuai
standar
14 Persentase orang dengan 23.796/61.313 x 100% =
resiko terinfeksi HIV 38,81%
mendapatkan pelayanan
deteksi dini HIV
sesuai standar
3 Pekerjaan 1 Rasio luas kawasan 0/0 x 100% = 0% PUPR
Umum permukiman rawan
banjir yang terlindungi
oleh infrastruktur
pengendalian banjir di
wilayah sungai
kewenangan
kabupaten
2 Rasio luas kawasan 0/0 x 100% = 0% PUPR
permukiman sepanjang
pantai rawan abrasi,
erosi, dan akresi yang
terlindungi oleh
infrastruktur pengaman
pantai di WS
kewenangan
kabupaten
3 Rasio luas daerah irigasi 17468/23068 x 100% = 75,80% PUPR
kewenagan kabupaten
yang dilayani oleh
jaringan irigasi
4 Persentase jumlah rumah 386356/453117 X 100% = PKP
tangga
yang mendapatkan akses 85,26%
terhadap air minum
melalui
SPAM jaringan perpipaan
dan
bukan jaringan
perpipaan
terlindungi terhadap
rumah
tangga di seluruh
Kabupaten
5 Persentase jumlah rumah
tangga

II-110
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
yang memperoleh 383.944/453.117 x 100% = PKP
layanan pengolahan air 84,73%
limbah domestik
6 Rasio kepatuhan IMB 431/433 x 100% = 99,5% DPMPTSP
Kabupaten
7 Tingkat kemantapan 1486,359/2060,292 x 100% = PUPR
jalan kabupaten 72,14%
8 Rasio tenaga
operator/teknisi/analis 212/1.080 x 100% = 19,62% PUPR
yang
memiliki sertifikat
kompetensi
9 Rasio proyek yang
menjadi
kewenangan 0/274 = 0 PUPR
pengawasannya
tanpa kecelakaan
konstruksi
4 Perumahan 1 Penyediaan dan PKP
Rakyat rehabilitasi
dan Kawasan rumah layak huni bagi 0
korban
Permukiman bencana Kabupaten
2 Fasilitasi penyediaan PKP
rumah
layak huni bagi 0
masyarakat
terdampak relokasi
program
pemerintah Kabupaten
3 Persentase kawasan PKP
permukiman kumuh 7,81/200,32 x 100% = 3,90%
dibawah 10
ha di Kabupaten yang
ditangani
Berkurangnya jumlah unit 3.230/453.117 x 100% = 0,71% PKP
4
RTLH
(Rumah Tidak Layak
Huni)
5 Jumlah perumahan yang PKP
sudah
dilengkapi PSU 23681/453117 x 100% = 5,23%
(Prasarana, Sarana dan
Utilitas Umum)
6 Rumah layak huni 449887/453117 x 100% = PKP
99,29%
1 Persentase Gangguan 184/190 x 100% = 96,84% Satpol PP
Trantibum
5 Ketentraman, yang dapat diselesaikan

II-111
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
Ketertiban 2 Persentase Perda dan 10/10 x 100% = 100% Satpol PP
Umum Perkada yang ditegakkan
dan
Perlindungan
Masyarakat
3 Persentase warga negara BPBD
yang
memperoleh layanan 3064/1921144 x 100 % = 0,15
informasi rawan bencana %
4 Persentase warga negara BPBD
yang
memperoleh layanan
pencegahan dan 2473/1921144x100%=0,12%
kesiapsiagaan terhadap
bencana
5 Persentase warga negara BPBD
yang
memperoleh layanan 1537/5344x100% = 28,76%
penyelamatan dan
evakuasi
korban bencana
6 Persentase pelayanan 126/187 x 100% = 67,37% Satpol PP
penyelamatan dan
evakuasi
korban bencana
7 Waktu tanggap (response 15 menit Satpol PP
time) penanganan
kebakaran
6 Sosial 1 Persentase penyandang 203/288x100% = 89,04% Dinas Sosial
disabilitas terlantar, anak
terlantar, lanjut usia
terlantar dan
gelandangan
pengemisyang terpenuhi
kebutuhan dasarnya di
luar panti
2 Persentase korban 288/288x100% = 100% Dinas Sosial
bencana alam dan sosial
yang terpenuhi
kebutuhan dasarnya
pada saat dan setelah
tanggap darurat
bencana daerah
Kabupaten
7 Tenaga Kerja 1 Persentase kegiatan yang 0/xxx x 100% = 0% Dinsnaker
dilaksanakan yang
mengacu ke rencana
tenaga kerja
2 Persentase Tenaga Kerja 13/432 x 100% = 3%
Bersertifikat Kompetensi
3 Tingkat Produktivitas
Tenaga Kerja

II-112
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
4 Persentase Perusahaan 519/1632 x 100% = 31,80%
yang menerapkan tata
kelola kerja yang layak
(PP/PKB, LKS Bipartit,
Struktur Skala Upah, dan
terdaftar peserta BPJS
Ketenagakerjaan).
5 Persentase Tenaga kerja 568/955 x 100% = 59,47%
yang ditempatkan (dalam
dan luar negeri) melalui
mekanisme
layanan Antar Kerja
dalam wilayah
Kabupaten
8 Perlindungan 1 Persentase ARG pada 180882859752 / DPPKBPPPA
Perempuan dan belanja langsung APBD 1.657.073.005.633 x
Perlindungan 100 % = 10,91%
Anak 2 Persentase anak korban 37/603.999 x 100% = 0,01%
kekerasan yang
ditangani instansi terkait
Kabupaten
3 Rasio kekerasan 64/956.424 x 100.000 = 6,69
terhadap perempuan,
termasuk TPPO (per
100.000 penduduk
perempuan)
9 Pangan 1 Persentase ketersediaan 410483,4/224781,11 x 100 % = Dinas Ketahanan
pangan (Tersedianya 1,82 % Pangan
cadangan beras dan
atau jagung sesuai
kebutuhan)
10 Pertanahan 1 Persentase pemanfaatan PKP/DPMPTSP
tanah yang sesuai
dengan peruntukkan
tanahnya diatas izin
lokasi dibandingkan
dengan luas izin
lokasi yang diterbitkan
2 Persentase penetapan 9344/9344 x 100% = 100% PKP
tanah untuk
pembangunan fasilitas
umum
3 Tersedianya lokasi PKP
pembangunan dalam
rangka
penanaman modal.
4 Tersedianya Tanah 0 PKP
Obyek Landreform (TOL)
yang siap
diredistribusikan yang
berasal dari Tanah
Kelebihan Maksimum
dan Tanah Absentee

II-113
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
5 Tersedianya tanah untuk 0 PKP
masyarakat.
6 Penangan sengketa 0 PKP
tanah
garapan yang dilakukan
melalui
mediasi
11 Lingkungan 1 Indeks Kualitas (80x30%) + (74,88x30%) + Dinas
Hidup Lingkungan Hidup (IKLH) (41,70x40%) = Lingkungan
Kabupaten 24+22,46+16,68 Hidup
= 63,14
2 Terlaksananya 216.413,05/400.716,89 x 100%
pengelolaan sampah di = 54%
wilayah Kabupaten
3 Ketaatan penanggung 42/42 x100% = 100%
jawab usaha dan/atau
kegiatan terhadap izin
lingkungan, izin PPLH
dan PUU LH yang
diterbitkan oleh
Pemerintah
Daerah Kabupaten
12 Administrasi 1 Perekaman KTP 1.327.706/1.337.023 x 100% = Dukcapil
Kependudukan Elektronik 99%
dan Catatan
Sipil
2 Persentase anak usia 0- 33597/451174 x 100%=7%
17 tahun kurang 1 (satu)
hari yang memiliki KIA
3 Kepemilikan akta 451.174/623.218 x 100% =
kelahiran 72,39%
4 Jumlah OPD yang telah 2/32 x 100% = 6%
memanfaatkan data
kependudukan
berdasarkan perjanjian
kerja sama
13 Pemberdaayaan 1 Persentase pengentasan 11/48 x 100% = 22,91% PMD
desa
Masyarakat dan tertinggal
Desa 2 Persentase peningkatan 4/330 x 100% = 1,21%
status desa mandiri
14 Pengendalian 1 TFR (Angka Kelahiran 2,28% DPPKBPPPA
Penduduk dan Total)
Keluarga
Berencana
2 Persentase pemakaian 285.428 / 422.870 x 100 % =
kontrasepsi Modern 67,50 %
(Modern Contraceptive
Prevalence Rate/mCPR)
3 Persentase kebutuhan 31.963 / 422.870 x 100 % =
ber-KB 7,56 %

II-114
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
yang tidak terpenuhi
(unmet need)
15 Perhubungan 1 Rasio konektivitas - Dinas
Kabupaten Perhubungan
2 V/C Ratio di Jalan 0,37
Kabupaten
16 Komunikasi dan 1 Persentase Perangkat 54/54 x 100% = 100% Dinas Kominfo
Informatika Daerah (PD) yang
terhubung dengan
akses internet yang
disediakan oleh Dinas
Kominfo
2 Persentase Layanan 6/13 x 100 %= 46%
Publik yang
diselenggarakan secara
online dan terintegrasi
3 Persentase masyarakat 225/1921144 x 100% = 0,011%
yang menjadi sasaran
penyebaran informasi
publik, mengetahui
kebijakan dan program
prioritas
pemerintah dan
pemerintah daerah
Kabupaten
17 Koperasi dan 1 Meningkatnya Koperasi 35/425 x 100% = 8,24% Dinas Koperasi,
UKM yang berkualitas UKM
2 Meningkatnya Usaha 433/25.402 x 100% = 1,7%
Mikro yang menjadi
wirasausaha
18 Penanaman 1 Persentase peningkatan PMDN = (1.726.633,30- DPMPTSP
Modal investasi di Kabupaten 2.165.276,0)/2.165.276,0
×100%= -
20,26%
PMA= (111.287,9-
33.257,40)/33.257,40
×100%=
234,62%
19 Kepemudaan 1 Tingkat partisipasi 1.095/435.825 X 100% = 0,25% DISPORABUDPAR
dan Olahraga pemuda dalam kegiatan
ekonomi mandiri
2 Tingkat partisipasi 106.656/435.825 x 100% =
pemuda dalam 24,47%
organisasi kepemudaan
dan organisasi sosial
kemasyarakatan
3 Peningkatan prestasi 73
olahraga
20 Statistik 1 Persentase Perangkat 0 Kominfo
Daerah (PD) yang
menggunakan data
statistik dalam menyusun

II-115
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
perencanaan
pembangunan daerah

2 Persentase PD yang 0
menggunakan data
statistik
dalam melakukan
evaluasi pembangunan
daerah
21 Persandian 1 Tingkat 0/0 x 100% = 0%
keamanan informasi
pemerintah
22 Kebudayaan 1 Terlestarikannya 1/168 x 100% = 0,59% Disporabudpar
Cagar Budaya
23 Perpustakaan 1 Nilai tingkat kegemaran Dinas
membaca masyarakat Perpustakaan
2 Indeks Pembangunan dan Arsip
Literasi Masyarakat
24 Kearsipan 1 Tingkat ketersediaan (33%+82,06%+73,73%+0,02)/4
arsip sebagai bahan =47,20%
akuntabilitas kinerja, alat
bukti yang sah dan
pertanggungjawaban
nasional) Pasal 40 dan
Pasal 59 UU Nomor
43/2009 tentang
Kearsipan)
2 Tingkat keberadaan dan (0+0+0+45878+0+0)/6 =
keutuhan arsip sebagai 45878/6 = 7646,3
bahan
pertanggungjawaban
setiap aspek kehidupan
berbangsa dan
bernegara untuk
kepentingan negara,
pemerintahan, pelayanan
publik dan kesejahteraan
rakyat
Urusan Pilihan
25 Kelautan & 1 Jumlah Total Produksi 91.785,26 ton Dinas Perikanan
perikanan Perikanan (Tangkap dan
Budidaya) Kabupaten
26 Pariwisata 1 Persentase pertumbuhan (633-2.166)/2.166 x 100% = - DISPORABUDPAR
jumlah 70%
wisatawan mancanegara
per kebangsaan
2 Persentase peningkatan (766.338-2.246.139)/2.246.139
perjalanan wisatawan x 100% = -65,88%
nusantara yang datang
ke Kabupaten

II-116
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
3 Tingkat hunian 132.166/440.555 x 100% =
akomodasi 0,299%
4 Kontribusi sektor 3327,96/109334,14 x100% =
pariwisata terhadap 0,03
PDRB harga berlaku
5 Kontribusi sektor 23373658584,13/81171919021 Bapenda
pariwisata terhadap PAD 8,16 x 100% = 2,87%
27 Pertanian 1 Produktivitas pertanian 702.339,6/100.580 x 100% = Dinas Pertanian
per hektar per tahun 698,289%
2 Persentase Penurunan -9118/9549 x 100% = - 95,48%
kejadian dan jumlah
kasus penyakit hewan
menular
28 ESDM 1 Persentase perusahaan
pemanfaatan panas
bumi yang
memiliki ijin di
kab/Kabupaten
29 Perdagangan 1 Persentase pelaku usaha 109/1082x100% = 10,07% Disperindag
yang memperoleh izin
sesuai dengan ketentuan
(IUPP/SIUP Pusat
Perbelanjaan dan
IUTM/IUTS/SIUP Toko
Swalayan)
2 Persentase kinerja 32222/139676,433 x 100% =
realisasi
pupuk 23,06%
3 Persentase alat – alat 13.720/13.919 x 100% = 90%
ukur, takar, timbang dan
perlengkap annya (UTTP)
bertanda tera sah yang
berlaku
30 Perindustrian 1 Pertambahan jumlah 50/606x100%= 8,25%
Industri kecil dan
Menengah di Kabupaten
2 Persentase pencapaian 6/8x 100%= 75%
sasaran pembangunan
industri termasuk turunan
indikator pembangunan
industri dalam RIPIN
(Rencana Induk
Pembangunan Industri
Nasional) yang
ditetapkan dalam RPIK
(Rencana Pembangunan
Industri Kabupaten
3 Persentase jumlah hasil 0/0 x 100% = 0%
pemantauan dan 0/0 x 100% = 0%
pengawasan dengan
jumlah Izin Usaha
Industri (IUI) Kecil dan

II-117
No Urusan No. Indikator Kinerja Kunci Capaian Kinerja Sumber Data
Pemerintahan Hasil
Industri Menengah yang
dikeluarkan oleh instansi
terkait
4 Persentase jumlah hasil 0/0 x 100% = 0%
pemantauan dan 0/0 x 100% = 0%
pengawasan dengan
jumlah Izin Perluasan
Industri (IPUI) Kecil dan
Industri Menengah yang
dikeluarkan oleh instansi
terkait
5 Persentase jumlah hasil 0/0 x 100% = 0%
pemantauan dan 0/0 x 100% = 0%
pengawasan dengan
jumlah Izin Usaha
Kawasan Industri (IUKI)
dan Izin Perluasan
Kawasan Industri
(IPKI) yang lokasinya di
Daerah Kabupaten
6 Tersedianya informasi Ada
industri secara lengkap
dan terkini
31 Transmigrasi 1 Jumlah satuan
pemukiman transmigrasi
yang difasilitasi
pembangunannya dan
pembinaannya

Tabel 2.22 Capaian Indikator Kinerja Kunci untuk Fungsi Penunjang Urusan
Pemerintahan
Fungsi Indikator Kinerja Capaian Kinerja Sumber
No
Penunjang Kunci Data
1 Perencanaan 1 Rasio belanja 542.373.712.456/3.273.813.052.246,19 x BPKA
dan pegawai di luar 100% = 16,56%
Keuangan guru dan tenaga
kesehatan
2 Rasio PAD 811.719.190.218,16/1108.559.230.000.000 BPKA
x 100% = 0,74%
3 Maturitas Sistem Level 2 (berkembang) Inspektorat
Pengendalian
Intern
Pemerintah
(SPIP)
4 Peningkatan Level 2 Plus Inspektorat
Kapabilitas
Aparat
Pengawasan
Intern
Pemerintah
(APIP)

II-118
Fungsi Indikator Kinerja Capaian Kinerja Sumber
No
Penunjang Kunci Data
5 Rasio belanja (2.793.507.726.594,29 - BPKA
urusan 599.753.803.326,29)/ 3.273.813.052.246,19
pemerintahan x 100% = 67%
umum (dikurangi
transfer
expenditures)
6 Opini laporan WTP BPKA
keuangan
2 Pengadaan 7 Persentase 0 Bag. PBJ
jumlah total
proyek konstruksi
yang dibawa ke
tahun berikutnya
yang
ditandatangani
pada kuartal
pertama
8 Persentase 177/2.638 x 100% = 7% Bag. PBJ
jumlah
pengadaan yang
dilakukan
dengan metode
kompetitif
9 Rasio nilai 1.389.439.997.920,19/2.770.458.564.060,19 Bag. PBJ
belanja yang x 100% = 50,15%
dilakukan
melalui
pengadaan
3 Kepegawaian 10 Rasio pegawai 2977/1058 x 100% = 281,38% BKD
pendidikan
tinggi dan
menengah/dasar
(%) (PNS tidak
termasuk
guru dan tenaga
kesehatan)
11 Rasio pegawai 334/4.035 x 100% = 7,75% BKD
fungsional (%)
(PNS tidak
termasuk guru
dan tenaga
kesehatan)
12 Rasio jabatan 334/334 x 100% = 100% BKD
fungsional
bersertifikat
kompetensi (%)
(PNS tidak
termasuk guru
dan tenaga
kesehatan)
4 Manajemen 13 Deviasi realisasi (3.273.813.052.246,19/3.978.483.270.425) - BPKA
Keuangan belanja terhadap 1 x 100% = -17,71%

II-119
Fungsi Indikator Kinerja Capaian Kinerja Sumber
No
Penunjang Kunci Data
belanja total
dalam APBD
14 Deviasi realisasi (811.719.190.218,16/1.179.949.961.151,00) BPKA
PAD terhadap - 1 x 100% = -31,21%
anggaran PAD
dalam APBD
15 Manajemen Aset Ya BPKA
16 Rasio anggaran 83.357.990.711,12/3.601.407.359.876 x BPKA
sisa terhadap 100% = 2,3%
total belanja
dalam APBD
tahun
sebelumnya
5 Transparansi 17 Informasi Bapenda
dan tentang sumber
Partisipasi daya yang
Publik tersedia untuk
pelayanan
(Information on
resources
available to
frontline service
delivery units)
18 Akses publik 38,05% Kominfo
terhadap
informasi
keuangan
daerah (Public
access to fiscal
information)

2.2.4 Evaluasi Kinerja Berdasarkan Indikator Standar Pelayanan Minimal (SPM)

SPM adalah jenis dan mutu pelayanan dasar yang merupakan hak bagi setiap
warga untuk memperoleh pelayanan sehingga menjadi urusan wajib pemerintah
untuk melaksanakannya. Standar Pelayanan Minimal meliputi 6 (enam) urusan yaitu :
1. Urusan Pendidikan;
2. Urusan Kesehatan;
3. Urusan Pekerjaan Umum;
4. Urusan Perumahan Rakyat;
5. Urusan Ketentraman, Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat; dan
6. Urusan Sosial.
Urusan pelayanan dasar yang tercakup dalam SPM ini termasuk dalam
penyelenggaraan urusan wajib (bukan pilihan). Dengan demikian, pembiayaannya
dalam APBD menjadi prioritas. Selain itu, penyelenggaraan pelayanan dasar ini

II-120
mengikuti ketentuan teknis yang ditentukan dalam Standar Pelayanan Minimal yang
ditetapkan masing-masing Kementerian/Lembaga.
Penerapan SPM menjadi sangat urgent dan mendasar karena pada hakekatnya
dengan melaksanakan SPM, maka dasar/pokok untuk kesejahteraan masyarakat
dapat terbangun bila semua sasaran minimal dapat terwujud. Dalam menerapkan
SPM, perangkat daerah diberikan koridor berupa tugas dan fungsi yang
menggambarkan cakupan kegiatan yang harus dijalankan dengan pendanaan yang
tertuang dalam APBD. Kegiatan SPM merupakan bagian dari program dan kegiatan
dari satu unit kerja dibiayai melalui APBD. Dengan demikian, tiap jenis pelayanan
dasar di tiap urusan SPM menjadi satu atau menjadi bagian dari program atau
kegiatan Perangkat Daerah.

1. Urusan Pendidikan
Realisasi capaian SPM Bidang Pendidikan di Kabupaten Deli Serdang Tahun
2020 dapat dilihat pada tabel berikut.

Tabel 2.23 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Pendidikan


No Jenis Pelayanan Definisi Target Rumus Perhitungan Capaian 2020
Dasar Operasional 2020 Kinerja Jumlah %
1 2 3 4 5 6 7
1 Pendidikan Anak Persentase 100 Jumlah
Usia Dini Warga penduduk 56.273 x 100
yang 74.314 75.72
Negara usia
mendapatkan
5-6 Tahun pelayanan
yang Pendidikan
berpartisipasi Anak Usia
dalam Dini
pendidikan Jumlah penduduk
PAUD usia sekolah
Jumlah penduduk
2 Pendidikan Dasar Persentase 100 yang mendapatkan
Warga pelayanan pendidikan 347.018 x 100
dasar 349.244 99.36
Negara Usia
7 -15 Tahun Jumlah penduduk
yang usia sekolah
berpartisipasi
dalam
pendidikan
dasar
(SD/MI,
SMP/MTs)
Jumlah
3 Pendidikan Jumlah 100 penduduk yang
Kesetaraan Warga mendapatkan
Negara usia pelayanan 1.999 x 100
7- 18 Tahun pendidikan 2.547 78.48
kesetaraan

II-121
No Jenis Pelayanan Definisi Target Rumus Perhitungan Capaian 2020
Dasar Operasional 2020 Kinerja Jumlah %
yang belum Jumlah Penduduk
menyelesaikan usia 7 – 18 Tahun
pendidikan yang belum
dasar dan menyelesaikan
atau pendidikan dasar
menengah dan menengah
yang pada kabupaten
berpartisipasi
yang besangkutan
dalam
pendidikan
kesetaraan

2. Urusan Kesehatan
Berdasarkan Peraturan Menteri dalam Negeri Nomor 100 Tahun 2018 tentang
Penerapan Standar Pelayanan Minimal dan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 4
Tahun 2019 tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu Pelayanan Dasar Pada Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan, jenis pelayanan dasar pada SPM Bidang
Kesehatan daerah Kabupaten terdiri atas:
1) Pelayanan Kesehatan Ibu Hamil;
2) Pelayanan Kesehatan Ibu Bersalin;
3) Pelayanan Kesehatan Bayi Baru Lahir;
4) Pelayanan Kesehatan Balita;
5) Pelayanan Kesehatan Pada Usia Pendidikan Dasar;
6) Pelayanan Kesehatan Pada Usia Produktif;
7) Pelayanan Kesehatan Pada Usia Lanjut;
8) Pelayanan Kesehatan Penderita Hipertensi;
9) Pelayanan Kesehatan Penderita Diabetes Melitus;
10) Pelayanan Kesehatan Orang Dengan Gangguan Jiwa Berat (ODGJ);
11) Pelayanan Kesehatan Orang Terduga Tuberkulosis; dan
12) Pelayanan Kesehatan Orang Dengan Risiko Terinfeksi Virus yang Melemahkan
Daya Tahan Tubuh Manusia (Human Immunodeficiency Virus) yang bersifat
peningkatan/promotif dan pencegahan/preventif.

Tabel 2.24 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Kesehatan


Jenis Pelayanan Target Capaian 2020
No Definisi Operasional Rumus Perhitungan Kinerja
Dasar 2020
Jumlah %
1 Pelayanan Cakupan pelayanan ibu 100 Jumlah ibu hamil yang 44.304 90,92
Kesehatan Ibu hamil sesuai standar di mendapatkan pelayanan
Hamil wilayah kerjanya dalam antenal sesuai standar di
kurun waktu satu tahun wilayah kerja
kabupaten/kota tersebut
dalam kurun waktu satu
tahun

II-122
Jenis Pelayanan Target Capaian 2020
No Definisi Operasional Rumus Perhitungan Kinerja
Dasar 2020
Jumlah %
Jumlah sasaran ibu 48.727
hamil di wilayah kerja
kabupaten/kota tersebut
dalam kurun waktu satu
tahun yang sama
2 Pelayanan Cakupan pelayanan ibu 100 Jumlah ibu bersalin yang 43.445 93,41
Kesehatan Ibu bersalin sesuai standar di mendapatkan pelayanan
Bersalin wilayah kerjanya dalam persalinan sesuai standar
kurun waktu satu tahun di fasilitas pelayanan
kesehatan di wilayah
kerja kabupaten/kota
dalam kurun waktu satu
tahun
Jumlah sasaran ibu 46.512
bersalin di wilayah kerja
kabupaten/kota tersebut
dalam kurun waktu satu
tahun yang sama
3 Pelayanan Cakupan jumlah bayi baru 100 Jumlah bayi baru lahir 42.083 95
Kesehatan Bayi lahir usia 0- 28 hari yang usia 0-28 hari yang
Baru Lahir mendapatkan pelayanan mendapatkan pelayanan
kesehatan bayi baru lahir kesehatan bayi baru lahir
sesuai standar di wilayah sesuai dengan standar
kerjanya dalam kurun dalam kurun waktu satu
waktu satu tahun tahun
Jumlah sasaran bayi 44.298
baru lahir di wilayah
kerja kabupaten/kota
tersebut dalam kurun
waktu satu tahun yang
sama
4 Pelayanan Cakupan balita yang 100 Jumlah Balita usia 12-23 152.358 86,38
Kesehatan Balita mendapat pelayanan bulan yang mendapat
kesehataan balita sesuai pelayanan kesehatan
standar di wilayah sesuai standar + Jumlah
kerjanya dalam kurun Balita usia 24-35 bulan
waktu satu tahun mendapatkan pelayanan
kesehatan sesuai standar
+ Balita usia 36-59
bulan mendapatkan
pelayanan sesuai standar
Jumlah Balita usia 12-59 176.385
bulan di wilayah kerja
kabupaten/kota tersebut
pada kurun waktu satu
tahun yang sama
5 Pelayanan Cakupan pelayanan 100 Jumlah anak usia 271.803 84,43
Kesehatan pada kesehatan anak setingkat pendidikan dasar yang
Usia Pendidikan pendidikan dasar sesuai mendapat pelayanan
Dasar standar di wilayah kesehatan sesuai standar
kerjanya dalam kurun yang ada di wilayah
waktu satu tahun ajaran kerja kabupaten/kota
dalam kurun waktu satu
tahun ajaran
Jumlah semua anak usia 321.921
pendidikan dasar yang
ada di wilayah kerja
kabupaten/kota tersebut

II-123
Jenis Pelayanan Target Capaian 2020
No Definisi Operasional Rumus Perhitungan Kinerja
Dasar 2020
Jumlah %
dalam kurun waktu satu
tahun ajaran yang sama

6 Pelayanan Persentase orang berusia 100 Jumlah orang usia 15-59 1.183.589 83,36
Kesehatan pada 15 - 59 tahun di kab/kota tahun di kabupaten/kota
Usia Produktif yang mendapat yang mendapat
pelayanan skrining pelayanan skrining
kesehatan sesuai standar kesehatan sesuai standar
di wilayah kerjanya dalam dalam kurun waktu satu
kurun waktu satu tahun tahun
Jumlah orang usia 15-59 1.419.827
tahun di kabupaten/kota
dalam kurun waktu satu
tahun yang sama

7 Pelayanan Cakupan warga negara 100 Jumlah warga negara 150.713 95,86
Kesehatan pada berusia 60 tahun atau berusia 60 tahun atau
Usia Lanjut lebih yang mendapat lebih yang mendapat
skrining kesehatan sesuai skrining kesehatan sesuai
standar minimal 1 kali di standar minimal 1 kali
wilayah kerjanya dalam yang ada di suatu
kurun waktu satu tahun wilayah kabupaten/kota
dalam kurun waktu satu
tahun
Jumlah semua warga 157.214
negara berusia 60 tahun
atau lebih yang ada di
suatu wilayah kerja
kabupaten/kota dalam
kurun waktu satu tahun
yang sama
8 Pelayanan Persentase jumlah 100 Jumlah penderita 429.257 86,69
Kesehatan pada penderita hipertensi usia hipertensi usia ≥15
Penderita 15 tahun keatas yang tahun yang berada di
Hipertensi mendapatkan pelayanan dalam wilayah kerjanya
kesehatan sesuai standar yang mendapat
di wilayah kerjanya dalam pelayanan kesehatan
kurun waktu satu tahun sesuai standar dalam
kurun waktu satu tahun
Jumlah estimasi 495.191
penderita hipertensi usia
≥15 tahun yang berada
di dalam wilayah
kerjanya berdasarkan
angka prevalensi
kab/kota dalam kurun
waktu satu tahun yang
sama
9 Pelayanan Persentase penderita DM 100 Jumlah penderita 36.443 92,43
Kesehatan pada usia 15 tahun ke atas diabetes mellitus usia ≥
Penderita yang mendapatkan tahun di dalam wilayah
Diabetes Melitus pelayanan sesuai standar kerjanya yang
di wilayah kerjanya mendapatkan pelayanan
dalam kurun waktu satu kesehatan sesuai standar
tahun dalam kurun waktu satu
tahun

II-124
Jenis Pelayanan Target Capaian 2020
No Definisi Operasional Rumus Perhitungan Kinerja
Dasar 2020
Jumlah %
Jumlah estimasi 39.426
penderita diabetes
mellitus usia ≥15 tahun
yang berada di dalam
wilayah kerjanya
berdasarkan angka
prevalensi kab/kota
dalam kurun waktu satu
tahun yang sama
10 Pelayanan Jumlah ODGJ Berat yang 100 Jumlah ODGJ Berat di 2.428 77,62
Kesehatan mendapat pelayanan sesuai wilayah kerja kab/kota
Orang dengan standar dalam kurun waktu yang mendapat
Gangguan Jiwa satu tahun pelayanan kesehatan
(ODGJ) Berat jiwa sesuai standar
dalam kurun waktu satu
tahun
Jumlah ODGJ Berat 3.128
berdasarkan proyeksi di
wilayah kerjakab/kota
dalam kurun waktu satu
tahun yang
sama
11 Pelayanan Persentase jumlah orang 100 Jumlah orang terduga 15.838 57,56
Kesehatan teerduga TBC yang TBC yang dilakukan
Orang dengan mendapatkan pelayanan pemeriksaan penunjang
TB TBC sesuai standar di dalam kurun waktu satu
wilayah kerjanya dalam tahun
kurun waktu satu tahun Jumlah orang terduga 27.518
TBC dalam kurun waktu
satu tahun yang sama
12 Pelayanan Persentase orang dengan 100 Jumlah orang dengan 23.796 38,81
Kesehatan risiko terinfeksi HIV yang risiko terinfeksi HIV yang
Orang dengan mendapatkan pelayanan mendapatkan pelayanan
Resiko Terinfeksi HIV sesuai standar di sesuai standar dalam
HIV wilayah kerjanya dalam kurun waktu satu tahun
kurun waktu satu tahun Jumlah orang dengan 61.313
risiko terinfeksi HIV di
kab/kota dalam kurun
waktu satu tahun yang
sama

3. Urusan Pekerjaan Umum


Pelayanan dasar yang dilaksanakan urusan pekerjaan umum terbagi 2 (dua)
yaitu Pemenuhan Kebutuhan Pokok Air Minum sehari-hari dan Penyediaaan
Pelayanan Pengelolahan Air Limbah Dosmetik, dan komponen pelayanan yang
diberikan adalah sebagai berikut : a. Jenis pelayanan pemenuhan kebutuhan pokok
air minum sehari-hari yang berdasarkan kepada indikator persentase jumlah
penduduk yang mendapatkan akses terhadap air minum yaitu melalui SPAM dengan
jaringan perpipaan dan bukan jaringan perpipaan terlindungi. b. Jenis pelayanan
untuk menjamin ketersediaan akses pengolahan air limbah dosmetik bagi warga

II-125
Negara dan diberikan melalui dua cara yng terdiri dari: 1) Sistem Pengolahan air
limbah dosmetik setempat (SPALD-S) yang berupa pembangunan unit pengolahan
setempat skala individual dan komunal, jasa layanan sedot tinja dan pembangunan
IPLT. 2) Sistem pengolahan air limbah dosmetik terpusat (SPALD-T) yang berupa sub-
sistem pengolahan terpusat.

Tabel 2.25 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Pekerjaan Umum


Jenis Pelayanan Standar Pelayanan Minimal Batas Waktu
No
Dasar Indikator Nilai (% ) (Tahun)
1 Penyediaan Jumlah warga
kebutuhan pokok air Negara yang
minum sehari- hari memperoleh 75,12 2019-2024
kebutuhan air minum
sehari-hari
2 Penyediaan Jumlah warga Negara
pelayanan yang memperoleh
pengelolaan air layanan pengelolahan 84,73& 2019-2024
limbah domestic air limbah domestik

4. Urusan Perumahan Rakyat


Pelayanan dasar yang dilaksanaakan berdasarkan bidang urusan perumahan
rakyat terbagi 2 yaitu penyedin dan rehabilitasi rumah yang layak huni bagi korban
bencana dan fasilitasi penyediaan rumah yang layak huni bagi masyarakat yang
terkena relokasi program pemerintah daerah kabupaten/kota sedangkan komponen
pelayanan yang di berikan adalah sebgai berikut:
A. Jenis pelayanan penyediaan dan rehabilitasi rumah yang layak huni bagi korban
bencana antara lain:
1. Pembangunan baru/pembangunan kembali rumah yang terkena
bencana.
2. Pembangunan baru rumah yang layak huni yang harus di relokasi ke
lokasi baru yang aman dari bencana.
3. Pembangunan kembali terhadap rumah rusak berat pada lokasi yang
sama.
4. Rehabilitasi dengan perbaikan terhdp rumah yang mengalami rusak
ringan dan sedang.
5. Bantuan akses rumah sewa layak huni bagi korban bencana.
B. Jenis pelayanan fasilitasi penyediaan rumahyang layak bagi masyarakat yang
terkena relokasi program pemerintah daerah antara lain:
1. Fasilitasi penyediaan rumah yang layak huni bagi masyaraka yang terkena
relokasi program pemerintah daerah dalam rangka mendukung:

II-126
- Pengurangan kawasan kumuh 5-10 Ha dan atau
- Penataan perumahan dan kawasan permukiman yang berada di lahan
bukan fungsi permukiman dan “tempat yang berpontensi dapat
menimbulkan bahaya”.

Tabel 2.26 Realisasi Pencapaian SPM di Bidang Pekerjaan Umum


Jenis Pelayanan Standar Pelayanan Minimal Batas Waktu
No
Dasar Indikator Nilai (% ) (Tahun)
1 Penyediaan dan Persentase rumah
rehabilitasi rumah korban bencana alam
layak huni bagi yang mendapat 75,12 2019-2024
korban bencana bantuan
2 Fasilitasi penyediaan
rumah yang layak
Persentase rumah yang
huni bagi masyarakat
terkena relokasi
yang terkena relokasi
yang mendapat 84,73& 2019-2024
program pemerintah
bantuan
daerah
kabupaten/kota

5. Urusan Ketentraman, Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat


Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 100
Tahun 2018 tentang Penerapan Standar Pelayanan minimal urusan Trantibumlinmas
adalah sebagai berikut :

Tabel 2.27 Realisasi Pencapaian SPM Urusan Ketentraman, Ketertiban Umum


dan Perlindungan Masyarakat
Jenis Standar Pelayanan Minimal
Perangkat
No. Pelayanan Realisasi
Indikator Target % Daerah
Dasar %
1 Pelayanan Jumlah Warga Negara 100 87,4 Satuan Polisi
Ketentraman yang memperoleh Pamong Praja
dan Ketertiban layanan akibat dari Kabupaten
Umum penegakan hukum Deli Serdang
Perda dan Perkada
2 Pelayanan Jumlah warga negara 100 80 BPBD
Informasi yang memperoleh
Rawan layanan informasi
Bencana rawan bencana
3 Pelayanan Jumlah warga negara 100 80 BPBD
Pencegahan yang memperoleh
dan layanan pencegahan
Kesiapsiagaan dan kesiapsiagaan
Terhadap terhadap bencana
Bencana
4 Pelayanan Jumlah warga negara 100 80 BPBD
Penyelamatan yang memperoleh
dan Evakuasi layanan penyelamatan

II-127
Jenis Standar Pelayanan Minimal
Perangkat
No. Pelayanan Realisasi
Indikator Target % Daerah
Dasar %
Korban dan evakuasi korban
Bencana bencana

5 Pelayanan Jumlah Warga Negara 100 92 Satuan Polisi


penyelamatan yang memperoleh layanan Pamong Praja
dan evakuasi penyelamatan dan Kabupaten
korban Evakuasi korban Deli Serdang
kebakaran kebakaran
6. Urusan Sosial
Pelayanan dasar yang dilaksanakan bidang sosial sesuai dengan Peraturan
Menteri Sosial Nomor 9 Tahun 2018, ada 5 (lima) jenis pelayanan dasar bidang sosial
daerah penyandang dasar bidang sosial kabupaten/kota yaitu:
1. Rehabilitasi sosial dasar penyandang disabilitas terlantr diluar panti sosial;
2. Rehabilitasi sosial dasar anak terlantar diluar panti sosial;
3. Rehabilitasi sosial dasar lanjut usia terlantar diluar panti sosial;
4. Rehabilitasi sosial dasar tuna sosial khususnya gelandangan dan pengemis
diluar panti sosial;
5. Perlindungan dan jaminan sosial pad saat dan setelah tanggap drurat bencana
bagi korban bencana derah kabupaten/kota.
Pelayanan rehabilitasi sosial diluar panti dilakukan dalam bentuk layanan
rehabilitasi sosial dalam keluarga dan masyarakat dengan cara memberikan
dukungan pelayanan/pendampingan kepada penyandang disabilitas terlantar, anak
terlantar, lanjut usua terlantar, serta gelandangan dan pengemis dalam keluarga dan
masyarakat. Sedangkan perlindungan dan jaminan sosial pada saat dan setelah
tanggap darurat bencana daerah dilakukan dalam bentuk layanan pemenuhan
kebutuhan dasar bagi korban bencana yang disesuaikan dengan kebutuhan penerima
pelayanan berdasarkan hasil asesmen dari pekerja sosial dan/atau tenaga
kesejahteraan sosial.

Tabel 2.28 Realisasi Pencapaian SPM Urusan Ketentraman, Ketertiban Umum


dan Perlindungan Masyarakat
Standar Pelayanan Minimal
Jenis Pelayanan
No. Realisasi
Dasar Indikator Target %
%
1 Rehabilitasi Sosial Persentase (%) 100 94
Dasar Penyandang penyandang disabilitas
Disabilitas Terlantar di terlantar yang terpenuhi
luar Panti Skala kebutuhan dasarnya di
Kab/Kota luar panti

II-128
Standar Pelayanan Minimal
Jenis Pelayanan
No. Realisasi
Dasar Indikator Target %
%
2 Rehabilitasi Sosial Persentase (%) anak 100 70
Dasar Anak terlantar yang terpenuhi
Terlantar di luar kebutuhan dasarnya di
Panti Skala luar panti
Kab/Kota
3 Rehabilitasi Sosial Persentase (%) lanjut usia 100 75
Dasar Lanjut Usia terlantar yang terpenuhi
Terlantar di luar kebutuhan dasarnya di
Panti Skala luar panti
Kab/Kota
4 Rehabilitasi Sosial Persentase (%) 100 50
Dasar gelandangan pengemis
Gelandangan yang terpenuhi kebutuhan
Pengemis di luar dasarnya di luar panti
Panti Skala
Kab/Kota
5 Pelayanan Persentase korban bencana 100 89,7
penyelamatan dan alam dan sosial yang
evakuasi korban terpenuhinya kebutuhan
kebakaran dasarnya pada saat dan
setelah tanggap darurat
bencana daerah
kabupaten/kota

2.3 Permasalahan Pembangunan Daerah

Permasalahan pembangunan daerah merupakan gambaran kinerja daerah


atau kondisi masyarakat yang belum ideal akibat adanya kesenjangan antara
perencanaan dan realisasi pembangunannya. Dalam menyelesaikan hal tersebut
tentunya diperlukan analisis yang bersifat adaptif dan solutif atas berbagai kondisi
masyarakat yang belum ideal di waktu yang akan datang.
Permasalahan pembangunan di Kabupaten Deli Serdang diidentifikasikan
melalui data dan informasi berdasarkan gambaran umum kondisi pembangunan
daerah di Kabupaten Deli Serdang dan capaian kinerja pada pada Indikator Kinerja
Utama, Indikator Kinerja Kunci dan Standar Pelayanan Minimal Kabupaten Deli
Serdang. Berdasarkan hasil analisis gambaran umum kondisi daerah, serta
memerhatikan hasil evaluasi pelaksanaan program pembangunan daerah sampai
dengan tahun berjalan dan realisasinya terhadap target akhir RPJMD maka
permasalahan pembangunan daerah Kabupaten Deli Serdang dapat dirumuskan
sebagai berikut:
1. Masih perlunya optimalisasi pengembangan produk unggulan daerah berbasis
UMKM dan ekonomi kreatif, terutama untuk menjaga potensi resesi ekonomi
sebagai dampak pandemi Covid-19, terutama dampaknya terhadap sektor

II-129
formal dan informal. Daya saing daerah dalam bidang ekonomi yang masih
perlu didorong dan diperkuat, dengan akar permasalahan yaitu : belum
optimalnya keterlibatan UKM dalam pengembangan program Ekonomi Kreatif,
perlunya peningkatan akses permodalan, pemasaran produk koperasi dan IKM,
serta minimnya kompetisi usaha kecil menengah dalam kegiatan ekspor
produknya; dan perlunya Optimalisasi Pengembangan Obyek dan Daya Tarik
Wisata serta Pengembangan Kerjasama Destinasi MICE.
2. Meski secara persentase penduduk miskin Kabupaten Deli Serdang alah paling
rendah diantara Kabupaten di Sumatera Utara, namun kenaikan sedikit saja
akan menambah jumlah penduduk miskin yang signifikan, dikarenakan jumlah
penduduk Kab. Deli Serdang yang relatif besar (terbesar setelah Kota Medan di
Provinsi Sumatera Utara). Masih terdapat penduduk yang tergolong miskin serta
masih tingginya angka pengangguran. Ditambah dengan adanya dampak
Covid-19 yang berpotensi meningkatkan jumlah penduduk miskin dan
pengangguran baru akibat berkurangnya kesempatan kerja karena adanya
pembatasan sosial serta potensi resesi ekonomi nasional dan dunia. Angka
kemiskinan di Kabupaten Deli Serdang termasuk yang terendah. Meskipun
angka kemiskinan (versi BPS : 3,89% untuk tahun 2019, dan 3,88% untuk tahun
2020) terus menunjukkan kinerja yang positif, namun masih tetap menjadi tugas
bagi Pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Apalagi
dengan adanya pandemi COVID-19, maka jumlah penduduk miskin berpotensi
akan dapat meningkat. Sehingga diperlukan upaya penguatan jaring
pengaman sosial, penyediaan akses kebutuhan dasar dan pemberdayaan
warga miskin, serta peningkatan perlindungan masalah sosial melalui lembaga
sosial dan perbaikan kualitas lingkungan permukiman
3. Kualitas hidup dan daya saing sumber daya manusia yang masih perlu
ditingkatkan lagi terutama terkait dengan pendidikan, kesehatan,
pengarusutamaan gender, dan penyandang disabilitas, dengan memperhatikan
dampak Covid-19 serta pola hidup baru. Beberapa akar permasalahan dari
kondisi tersebut, antara lain: Belum optimalnya kualitas pelayanan pendidikan
utamanya pendidikan inklusi dan pendidikan karakter serta metode
pelaksanaan Pendidikan Jarak Jauh, kualitas mutu pendidikan, masih adanya
anak putus sekolah dan belum optimalnya pendidikan non formal; masih belum
optimalnya layanan kesehatan di semua tingkatan; masih adanya SPM bidang
kesehatan yang belum mencapai sasaran (Pelayanan Kesehatan Orang
dengan TB dan Pelayanan Kesehatan Orang dengan HIV ); masih
terdapat balita stunting; masih relatif tingginya angka konfirmasi positif Covid-

II-130
19; serta belum optimalnya kapasitas masyarakat dan dunia usaha yang
berpartisipasi dalam pembangunan.
4. Penyelenggaraan tata kelola pemerintahan yang baik (Good Governance) yang
belum optimal, terutama dalam penyelenggaraan pelayanan kepada
masyarakat dengan skema tatanan kehidupan baru, dengan akar
permasalahan yaitu: belum optimalnya sarana prasarana pelayanan publik
hingga di tingkat kecamatan, belum terbentuknya Zona Integritas dalam
penyelenggaraan pelayanan publik dan belum optimalnya pemanfaatan
teknologi informasi dalam penyelenggaraan pelayanan publik, perubahan
regulasi dan aplikasi dalam perencanaan dan pengelolaan keuangan daerah
yang berpotensi terhadap keterlambatan penyediaan dokumen perencanaan
dan keuangan tepat waktu.
5. Ketersediaan infrastruktur yang mendukung pengembangan ekonomi dan
pelayanan dasar masih belum merata dan memadai di seluruh kecamatan,
infrastruktur yang kurang memperhatikan aspek keberlanjutan dan risiko
bencana. Akar permasalahan yang masih muncul yaitu : akses konektivitas antar
wilayah yang belum seluruhnya terbangun; waktu tempuh kendaraan yang
masih belum optimal yang dipengaruhi tingkan kondisi kemantapan jalan; serta
infrastruktur yang mendukung kawasan strategis provinsi yang perlu
ditingkatkan.

II-131
LAMPIRAN 1
Evaluasi Terhadap RKPD
Kabupaten Deli Serdang Tahun
2020
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Pendidikan
Program Pelayanan Persentase pemenuhan
Administrasi administrasi
Perkantoran perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah bulan Bulan 60 457.767.000 12 6.000.000 0 0 6 157.200 0 0 6 471.600 12 628.800 12 628.800 20% 0%
Komunikasi, Sumber pembayaran air dan
Daya Air Dan Listrik telepon
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan kerja Unit 60 171.714.500 50 28.750.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Peralatan dan yang diperbaiki
Perlengkapan Kantor
Penyediaan Jasa Jumlah penanggung Orang 60 7.367.848.359 28 1.291.865.000 0 0 0 387.327.500 0 0 28 804.293.500 28 1.191.621.000 28 1.191.621.000 47% 16%
Administrasi Keuangan jawab administrasi
keuangan yang
mendapatkan
honorarium
Penyediaan jasa Jumlah jasa kebersihan Orang 175 9.030.102.251 40 1.500.035.900 174.800.000 0 303.058.400 0 0 39 932.502.648 39 1.410.361.048 39 1.410.361.048 22% 16%
kebersihan kantor dan kemanan kantor
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan kerja Jenis 15 890.728.595 5 145.899.100 0 0 0 69.899.100 0 0 5 76.000.000 5 145.899.100 5 145.899.100 33% 16%
Perbaikan Peralatan yang diperbaiki
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor Jenis 220 4.757.030.476 44 644.389.608 0 0 0 46.033.900 0 0 44 398.054.000 44 444.087.900 44 444.087.900 20% 9%
Kantor yang diadakan
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan Jenis 20 1.431.730.200 4 344.261.200 0 0 0 11.975.000 0 0 4 256.709.000 4 268.684.000 4 268.684.000 20% 19%
Cetakan Dan dan penggandaan yang
Penggandaan diadakan
Penyediaan Komponen Jumlah alat listrik yang Jenis 30 313.023.740 6 56.272.500 0 0 0 0 0 0 6 55.515.000 6 55.515.000 6 55.515.000 20% 18%
Instalasi Listrik / diadakan
Penerangan Bangunan
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah surat kabar yang Jenis 10 636.639.828 2 104.280.000 0 0 0 0 0 0 2 41.535.000 2 41.535.000 2 41.535.000 20% 7%
Bacaan Dan Peraturan diadakan
Perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah jenis makanan Jenis 60 510.618.354 3 153.554.000 0 0 0 0 0 0 3 18.015.500 3 18.015.500 3 18.015.500 5% 4%
Dan Minuman dan minuman yang
diadakan
Rapat-rapat Koordinasi Jumlah bulan kegiatan Orang 60 8.973.648.391 104 352.024.000 0 0 2 23.227.824 0 0 17 89.164.655 19 112.392.479 19 112.392.479 32% 1%
Dan Konsultasi Ke Luar mengikuti rapat-rapat
dan Dalam Daerah koordinasi dan
konsultasi
Penyediaan jasa Jumlah tenaga Orang 60 2.856.942.596 17 502.860.000 0 70.200.000 0 105.300.000 0 0 17 311.541.928 17 487.041.928 17 487.041.928 28% 17%
administrasi kantor administrasi/teknis yang
diadakan
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan Unit 55 396.831.500 41 108.000.000 0 0 0 0 0 0 41 86.000.000 41 86.000.000 41 86.000.000 75% 22%
dan Perlengkapan Kerja perlengkapan kerja yang
diadakan
Penyediaan Jasa Jumlah spanduk dan Unit 39 14.675.000 0 0 0 0 0 0 39 14.375.000 39 14.375.000 39 14.375.000 target nol target nol
Publikasi Perkantoran umbul-umbul yang
diadakan
Peningkatan Senam Jumlah kegiatan senam Bulan 55 47.009.270 11 7.700.000 0 0 0 0 0 0 2 1.500.000 2 1.500.000 2 1.500.000 4% 3%
Kesegaran Jasmani kesegaran jasmani bagi
aparatur Dinas
Program peningkatan Persentase sarana dan
sarana dan prasarana prasarana aparatur
aparatur berkondisi baik
Pembangunan Gedung Jumlah pagar literasi Paket 5 3.028.807.877 1 496.111.100 0 0 1 328.935.100 0 0 1 41.825.000 2 370.760.100 2 370.760.100 40% 12%
Kantor yang dibangun
Pengadaan Peralatan Jumlah Peralatan unit 45 1.498.154.909 25 324.269.000 0 0 0 165.194.000 0 0 25 158.850.000 25 324.044.000 25 324.044.000 56% 22%
Gedung / Kantor gedung/kantor yang
diadakan
Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeluer yang Unit 5 2.150.740.495 27 288.590.000 0 0 0 174.830.000 0 0 27 113.760.000 27 288.590.000 27 288.590.000 100% 13%
diadakan
Pemeliharaan Rutin / Jumlah bulan Jenis 60 2.136.785.000 2 343.494.500 0 0 0 93.494.500 0 0 2 99.230.200 2 192.724.700 2 192.724.700 3% 9%
Berkala Gedung Kantor pemeliharaan taman
dan gedung kantor
Pemeliharaan Rutin / Jumlah Kendaraan unit 60 2.238.129.660 6 366.600.000 0 0 0 0 0 0 6 69.730.061 6 69.730.061 6 69.730.061 10% 3%
Berkala Kendaraan dinas/operasional yang
Dinas / Operasional dipelihara
Pemeliharaan Rutin / Jumlah alat pendingin unit 60 185.595.040 76 30.400.000 0 0 0 0 0 0 76 30.277.500 76 30.277.500 76 30.277.500 100% 16%
Berkala Perlengkapan yang dipelihara
Gedung Kantor
Pemeliharaan Berkala / Jumlah bulan Bulan 60 96.155.325 12 15.750.000 0 0 0 0 0 0 12 15.750.000 12 15.750.000 12 15.750.000 20% 16%
Rutin Meubeleur pemeliharaan mebeleur
kantor
Rehabilitasi Sedang / Jumlah Rumah Dinas unit 5 915.765.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Rumah Dinas yang di rehabilitasi
Rehabilitasi Sedang / Jumlah ruang pokja ruang 5 305.030.943 1 49.963.300 0 0 1 49.963.300 0 0 0 0 1 49.963.300 1 49.963.300 20% 16%
Berat Gedung Kantor yang direhab
Program peningkatan Persentase tingkat
disiplin aparatur disiplin aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah papan nama Unit 679 51.350.000 132 5.164.000 0 0 0 0 0 0 132 5.164.000 132 5.164.000 132 5.164.000 19% 10%
Dinas Beserta pegawai yang diadakan
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian stel 679 31.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Olah Raga olahraga yang diadakan

1/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program peningkatan Persentase tertib
pengembangan sistem pelaporan capaian
pelaporan capaian kinerja dan keuangan
kinerja dan keuangan
Penyusunan Lakip Jumlah laporan kinerja laporan 5 359.550.707 1 73.626.140 0 0 0 0 0 0 1 49.731.140 1 49.731.140 1 49.731.140 20% 14%
yang tersusun
Program Pendidikan Persentase anak usia
Anak Usia Dini PAUD yang mendapat
layanan pendidikan
Pembangunan gedung Jumlah lembaga yang Lembaga 35 3.580.006.769 9 768.047.090 0 0 0 56.833.000 0 0 9 500.782.890 9 557.615.890 9 557.615.890 26% 16%
sekolah dilaksanakan
pembangunan sekolah &
toilet
Penambahan ruang Jumlah ruang kelas Ruang 67 17.096.313.670 11 2.392.804.200 0 0 0 598.223.200 0 0 11 1.581.877.800 11 2.180.101.000 11 2.180.101.000 16% 13%
kelas sekolah sekolah yang ditambah
Penambahan ruang guru Jumlah ruang Guru Lembaga 31 4.998.520.100 6 971.746.000 0 0 0 35.775.000 0 0 6 752.756.800 6 788.531.800 6 788.531.800 20% 16%
sekolah sekolah yang ditambah
Pembangunan taman; Jumlah lembaga yang Lembaga 38 2.279.726.800 14 1.079.001.800 0 0 0 57.219.800 0 0 14 676.649.800 14 733.869.600 14 733.869.600 37% 32%
lapangan upacara dan dibangun paving block,
fasilitas, parkir taman sekolah dan area
bermain dan APE
Pengadaan alat praktik Jumlah lembaga yang Lembaga 214 5.334.239.549 37 2.766.392.510 0 0 0 1.185.122.300 0 0 37 1.539.634.100 37 2.724.756.400 37 2.724.756.400 17% 51%
dan peraga siswa diadakan alat praktik
dan peraga siswa
Pengadaan mebeluer Jumlah lembaga yang Lembaga 226 2.835.208.440 23 1.275.157.300 0 0 0 634.011.000 0 0 23 353.646.300 23 987.657.300 23 987.657.300 10% 35%
sekolah mendapat pengadaan
mebeleur
Pengadaan sarana Jumlah lembaga yang Lembaga 293 2.131.290.410 99 1.751.870.000 0 0 0 1.352.370.000 0 0 99 397.871.300 99 1.750.241.300 99 1.750.241.300 34% 82%
mobilitas sekolah diadakan sarana
mobilitas sekolah
Rehabilitasi Jumlah lembaga yang Lembaga 85 1.909.174.662 16 1.638.067.200 0 0 0 128.630.200 0 0 19 1.110.872.400 19 1.239.502.600 19 1.239.502.600 22% 65%
sedang/berat bangunan diadakan rehabilitasi
sekolah
Penyelenggaraan Jumlah lembaga PAUD Lembaga 4.274 4.914.605.500 700 750.000.000 0 0 0 0 0 0 700 746.900.000 700 746.900.000 700 746.900.000 16% 15%
Pendidikan anak Usia yang diadakan laporan
Dini hasil belajar
Penyediaan Bantuan Jumlah lembaga yang Lembaga 73 4.197.866.760 84 842.243.000 0 0 0 0 0 0 84 683.249.000 84 683.249.000 84 683.249.000 100% 16%
Operasional disediakan BOP PAUD
Penyelenggaraan
Pendidikan Anak Usia
Dini (BOP PAUD)
Apresiasi GTK PAUD dan Jumlah penerima Orang 278 2.562.330.908 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
DIKMAS apresiasi GTK PAUD
DIKMAS
Pengembangan Jumlah warga belajar Orang 51 533.482.950 300 510.000.000 0 0 0 0 0 0 300 510.000.000 300 510.000.000 300 510.000.000 100% 96%
Pendidikan Keaksaraan yang mendapat bantuan
operasional pendidikan
kesetaraan
Pengadaan Buku Jumlah lembaga PAUD Lembaga 11 118.175.000 0 0 0 0 0 0 11 114.891.500 11 114.891.500 11 114.891.500 target nol target nol
Perpustakaan PAUD yang diadakan buku
perpustakaan
Pengadaan Alat Ruang Jumlah alat ruang terapi Lembaga 1 175.000.000 0 0 0 0 0 0 1 174.493.000 1 174.493.000 1 174.493.000 target nol target nol
Terapi (ABK) Lembaga (ABK) yang diadakan
PAUD
Apresiasi Bunda PAUD Jumlah peserta yang Orang 403 285.132.590 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kecamatan mengikuti Apresiasi
Bunda PAUD Kecamatan

Gebyar PAUD dalam Jumlah peserta gebyar Orang 2.808 1.095.151.306 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


rangka Hari Anak PAUD
Nasional (HAN)
Pembangunan Pagar TK Jumlah lembaga yang Lembaga 50 9.481.272.000 8 1.237.272.000 0 0 0 23.772.000 0 0 8 909.903.400 8 933.675.400 8 933.675.400 16% 10%
dibangun pagar TK
Pendampingan Gugus Jumlah gugus PAUD PTK PAUD 134 681.609.995 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
PAUD yang didampingi
Program Wajib Belajar Persentase anak usia
Pendidikan Dasar SD dan SMP yang
Sembilan Tahun mendapat layanan
pendidikan
Penambahan ruang Jumlah ruang kelas sekolah 195 44.573.028.276 15 5.869.479.745 0 0 0 470.487.743 0 0 15 4.572.556.220 15 5.043.043.963 15 5.043.043.963 8% 11%
kelas sekolah sekolah yang dibangun
Penambahan ruang guru Jumlah ruang guru Ruang Guru 37 7.016.683.007 4 775.200.000 0 0 0 34.500.000 0 0 4 710.155.500 4 744.655.500 4 744.655.500 11% 11%
sekolah sekolah yang dibangun
Pembangunan Jumlah laboratorium sekolah 20 6.388.165.000 1 451.318.000 0 0 0 15.898.000 0 0 1 435.420.000 1 451.318.000 1 451.318.000 5% 7%
laboratorium dan ruang yang dibangun
praktikum sekolah

Pembangunan taman; Jumlah sekolah yang sekolah 232 13.597.889.230 41 2.392.293.400 0 0 0 0 0 0 41 397.980.000 41 397.980.000 41 397.980.000 18% 3%
lapangan upacara dan dibangun pavling block
fasilitas parkir
Pembangunan ruang Jumlah kegiatan kegiatan 35 2.421.603.000 3 16.930.000 0 0 3 16.930.000 0 0 0 0 3 16.930.000 3 16.930.000 8% 1%
unit kesehatan sekolah pengawasan
pembangunan UKS
Pembangunan ruang Jumlah ruang ibadah sekolah 43 7.965.934.480 7 1.302.000.000 0 0 0 0 0 0 7 710.600.000 7 710.600.000 7 710.600.000 16% 9%
ibadah yang dibangun
Pembangunan Jumlah perpustakaan Perpustakaa 73 15.315.253.860 12 2.504.913.000 0 0 6 23.277.000 0 0 6 2.413.756.200 12 2.437.033.200 12 2.437.033.200 16% 16%
perpustakaan sekolah sekolah yang dibangun n
2/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengadaan alat praktik Jumlah sekolah yang sekolah 611 8.852.395.000 5 1.950.294.100 0 0 0 0 0 0 5 1.915.357.100 5 1.915.357.100 5 1.915.357.100 1% 22%
dan peraga siswa diadakan peralatan
laboratorium komputer
Pengadaan mebeluer Jumlah sekolah yang sekolah 1.087 43.863.873.639 201 7.848.132.000 0 0 100 3.341.275.000 0 0 100 4.495.440.000 200 7.836.715.000 200 7.836.715.000 18% 18%
sekolah diadakan mebeleur
Pemeliharaan Jumlah kegiatan kegiatan 46 928.200.000 1 7.350.000 0 0 1 7.350.000 0 0 0 0 1 7.350.000 1 7.350.000 2% 1%
rutin/berkala rumah pengawasan rehab
dinas kepala sekolah; rumah dinas sekolah
guru; penjaga sekolah
Pemeliharaan Jumlah ruang kegiatan 11 219.600.000 1 64.600.000 0 0 1 19.600.000 0 0 0 0 1 19.600.000 1 19.600.000 9% 9%
rutin/berkala perpustakaan SD yang
perpustakaan sekolah direhabilitasi
Rehabilitasi Terlaksananya rehab sekolah 256 74.052.495.619 76 16.119.832.229 0 0 38 1.097.016.228 0 0 38 12.163.248.700 76 13.260.264.928 76 13.260.264.928 30% 18%
sedang/berat ruang sedang berat ruang
kelas sekolah kelas sekolah
Rehabilitasi Jumlah kegiatan kegiatan 2 7.425.000 2 7.425.000 0 0 2 7.425.000 0 0 0 0 2 7.425.000 2 7.425.000 100% 100%
sedang/berat ruang guru administrasi rehabilitasi
sekolah bangunan kantor
Penyediaan Bantuan Jumlah guru dan orang 60 216.942.458.624 3 16.860.171.600 0 0 0 0 0 0 3 14.137.803.800 3 14.137.803.800 3 14.137.803.800 5% 7%
Operasional Sekolah operator sekolah yang
(BOS) jenjang diberikan insentif
SD/MI/SDLB dan
SMP/MTS serta
pesantren Salafiyah dan
Satuan Pendidikan Non-
Islam Setara SD dan SMP

Penyelenggaraan Paket Jumlah paket A setara bulan 183 2.627.757.142 12 455.420.000 0 0 6 91.415.000 0 0 6 303.867.500 12 395.282.500 12 395.282.500 7% 15%
A Setara SD SD yang terselenggara
Penyelenggaraan Paket Jumlah paket B setara bulan 244 3.963.247.767 12 709.170.000 0 0 6 130.185.000 0 0 6 475.020.000 12 605.205.000 12 605.205.000 5% 15%
B Setara SMP SMP yang terselenggara

Pelaksanaan Ujian Akhir Ujian akhir sekolah kegiatan 6 8.697.349.880 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Sekolah (UAS) (UAS) yang dilaksanakan

Festival Lomba Seni Jumlah pelajar SMP yang peserta 1.221 1.153.497.594 0 61.174.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Siswa Nasional (FLLSN) mengikuti FL2SN Tingkat
SMP Kabupaten Deli Serdang

Olimpiade Sains Jumlah peserta SMP Orang 611 814.676.754 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Nasional (OSN) SMP yang mengikuti OSN
Olimpiade Sains Jumlah pelajar SD yang Orang 1.832 1.715.352.389 300 280.970.400 0 0 300 124.977.400 0 0 0 0 300 124.977.400 300 124.977.400 16% 7%
Nasional (OSN) SD mengikuti OSN
Bimtek Olimpiade Sains Jumlah siswa yang Orang 55 830.653.801 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Nasional (OSN) SMP mengikuti bimtek OSN
Workshop Tim Jumlah peserta Orang 611 1.441.035.594 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengembang Kurikulum workshop tim
pengembangan
Kurikulum Pembelajaran
SD sesuai Standar
Nasional Pendidikan

Pembangunan Pagar Jumlah pagar SD yang sekolah 116 14.596.429.007 12 2.598.708.300 0 0 6 228.771.300 0 0 6 1.738.518.400 12 1.967.289.700 12 1.967.289.700 10% 13%
Sekolah (SD dan SMP dibangun
Negeri)
Festival Lomba Seni Jumlah siswa yang siswa 1.832 1.789.435.336 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Siswa Nasional (FLLSN) mengikuti FLLSN SD
SD Tingkat Kabupaten Tingkat Kabupaten
Tim Manajemen BOS Jumlah aplikasi BOS Aplikasi 60 1.702.878.350 1 510.811.250 0 0 0 0 0 0 1 270.156.250 1 270.156.250 1 270.156.250 2% 16%
Kabupaten Mesrah Bertuah yang
dikembangkan
Olimpiade Olahraga Jumlah siswa yang Orang 3.663 4.779.988.106 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Siswa Nasional mengikuti O2SN
Olimpiade Olahraga Jumlah siswa yang Orang 2.442 1.465.238.225 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Siswa Nasional SMP mengikuti O2SN Tingkat
Kabupaten Deli Serdang SMP

Pembangunan Ruang Jumlah ruang kelas baru sekolah 140 31.686.963.528 21 5.275.784.800 0 0 10 222.437.800 0 0 11 4.680.027.000 21 4.902.464.800 21 4.902.464.800 15% 15%
Kelas Baru SMP SMP yang dibangun

Pembangunan Jamban Jumlah Jamban Sekolah sekolah 201 32.296.681.087 19 2.278.717.000 0 0 9 17.500.000 0 0 10 1.930.584.300 19 1.948.084.300 19 1.948.084.300 9% 6%
Sekolah SD Dasar yang dibangun

Pengadaan Komputer Jumlah sekolah yang sekolah 3.053 14.254.187.480 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dalam rangka UNBK mendapat pengadaan
komputer dalam rangka
UNBK
Rehabilitasi Jumlah sekolah yang sekolah 104 24.671.026.565 21 4.792.681.000 0 0 0 31.791.000 0 0 17 2.840.390.000 17 2.872.181.000 17 2.872.181.000 16% 12%
sedang/berat ruang direhab ruang kelas
kelas sekolah SMP
Rehabilitasi Jumlah ruang kegiatan 48 4.091.036.000 2 15.890.000 0 0 0 15.890.000 0 0 0 0 0 15.890.000 0 15.890.000 0% 0%
sedang/berat perpustakaan SMP yang
perpustakaan sekolah terehabilitasi
SMP
Pelatihan Penyusunan Jumlah guru yang dilatih guru 672 1.523.271.291 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kurikulum bagi guru penyusunan kurikulum
kelas tinggi
3/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bimtek penyusunan soal Jumlah guru yang Orang 564 1.520.780.410 100 249.100.000 0 0 100 246.740.000 0 0 0 0 100 246.740.000 100 246.740.000 18% 16%
ujian sesuai dengan SKL mengikuti Bimtek
penyusunan soal ujian
sesuai dengan SKL
Bantuan Pembinaan Jumlah sekolah sekolah 154 1.741.582.991 24 217.724.100 0 0 0 0 0 0 24 164.664.500 24 164.664.500 24 164.664.500 16% 9%
Adiwiyata Nasional Adiwiyata Nasional yang
diberikan bantuan

Workshop Tim Jumlah peserta yang Orang 611 1.441.035.594 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pengembang Kurikulum mengikuti workshop tim
SMP pengembang kurikulum
SMP
Pembinaan Pramuka Jumlah siswa SD yang siswa 611 772.506.386 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Tingkat SD mengikuti kegiatan
pembinaan pramuka
Pembangunan Pagar Jumlah pagar sekolah sekolah 371.280 11.834.550.000 14 1.910.370.000 0 0 0 55.870.000 0 0 14 635.480.000 14 691.350.000 14 691.350.000 0% 6%
Sekolah SMP SMP yang dibangun
Pelaksanaan Ujian Jumlah siswa SMP yang siswa 152.628 5.704.068.191 25.000 524.632.000 0 0 0 484.152.400 0 0 23 450.000 23 484.602.400 23 484.602.400 0% 8%
Sekolah Berstandar difasilitasi pelaksanaan
Nasional (USBN) Tingkat USBN tingkat SMP
SMP
Pelaksanaan Ujian Jumlah siswa SD yang siswa 231.281 8.020.321.153 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Sekolah Berstandar mendapat fasilitas
Nasional (USBN) Tingkat pelaksanaan USBN
SD
Biaya Operasional Jumlah sekolah yang sekolah 645 186.375.258.126 0 0 0 0 0 0 645 174.465.751.432 645 174.465.751.432 645 174.465.751.432 target nol target nol
Sekolah (BOS) APBN mendapatkan
Operasional BOS APBN
Rehabilitasi Jumlah kantor guru SD kegiatan 92 6.815.733.640 1 136.915.000 0 0 0 19.650.000 0 0 2 25.770.000 2 45.420.000 2 45.420.000 2% 1%
Sedang/Berat Kantor yang direhabilitasi
Guru SD
Pemasangan Pavling Jumlah pavling Block sekolah 28 3.036.239.540 15 2.124.391.850 0 0 0 17.050.000 0 0 15 1.290.179.400 15 1.307.229.400 15 1.307.229.400 54% 43%
Blok Halaman/Lapangan halaman/lapangan
Upacara/Lapangan upacara/lapangan parkir
Parkir SD SD yang dipasang

Bimtek calon adiwiyata Jumlah peserta Bimtek Orang 2.421 1.526.901.780 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Tk. Kabupaten, Propinsi, calon Adiwiyata Tk.
Nasional dan Mandiri Kabupaten, Provinsi,
Nasional dan Mandiri
Pengiriman atlet O2SN Jumlah atlet O2SN Orang 92 1.059.117.022 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
jenjang SD tingkat tingkat Provinsi dan
Provinsi dan nasional Nasional yang dikirim
Pelatihan Proktor UNBK Jumlah peserta pelatihan Orang 611 1.408.782.351 100 230.755.000 0 0 100 229.835.000 0 0 0 0 100 229.835.000 100 229.835.000 16% 16%
SMP Proktor UNBK SMP

Pembangunan Kantin Jumlah Kantin sehat SD sekolah 58 4.754.000.000 7 803.200.000 0 0 0 9.650.000 0 0 7 631.319.100 7 640.969.100 7 640.969.100 12% 13%
Sehat SD yang dibangun
Gala Siswa Indonesia Terlaksananya GSI Orang 1.128 1.886.797.721 200 143.277.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
(GSI)
Olimpiade Literasi Siswa Jumlah peserta OLSN Orang 1.221 860.349.007 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Nasional (OLSN)
Lomba Kecakapan Jumlah peserta lomba Orang 1.832 548.531.025 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pramuka kecakapan pramuka
Pembinaan bagi sekolah Jumlah sekolah sekolah 170 2.401.294.786 34 295.423.400 0 0 0 0 0 0 34 206.926.500 34 206.926.500 34 206.926.500 20% 9%
adiwiyata Provinsi Adiwiyata Tingkat
Provinsi yang dibina
Lomba sekolah Jumlah peserta lomba Orang 1.028 1.124.907.411 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berbudaya Mutu sekolah berbudaya mutu

Pelatihan sekolah ramah Jumlah peserta pelatihan guru 540 1.374.190.854 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


anak untuk tingkat Sekolah Ramah Anak
Sekolah Dasar tingkat Sekolah Dasar

Pelatihan desain Jumlah guru yang guru 611 1.393.708.859 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pembelajaran berbasis IT mengikuti Pelatihan
bagi guru kelas tingkat Desain Pembelajaran
SD Berbasis IT Bagi Guru
Kelas Tingkat SD
Pengintegrasian Jumlah peserta kegiatan Orang 500 1.155.225.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pendidikan lalu lintas ke terintegrasinya
mata pelajaran Pendidikan Lalu Lintas ke
pendidikan pancasila Mata Pelajaran PKn
dan kewarganegaraan
Rehabilitasi Jumlah jamban SD yang kegiatan 99 6.860.267.004 4 151.280.000 0 0 0 59.280.000 0 0 4 38.027.000 4 97.307.000 4 97.307.000 4% 1%
sedang/berat jamban SD direhab

Sosialisasi penerimaan Jumlah peserta Orang 611 209.630.819 100 34.337.000 0 0 0 0 0 0 116 34.137.000 116 34.137.000 116 34.137.000 19% 16%
peserta didik baru sosialisasi PPDB Tingkat
(PPDB) tingkat SMP SMP
Kegiatan berwawasan Jumlah peserta yang Orang 1.078 780.165.850 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kebangsaan tingkat SMP mengikuti kegiatan

Bimtek antisipasi bahaya Jumlah siswa SMP yang siswa 564 730.726.880 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
laten komunis Tingkat mengikuti Bimtek
SMP

4/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Pendidikan Persentase akses
Menengah pendidikan kesetaraan
Setara SMU
Penyelenggaraan Paket Jumlah penyelenggaraan semester 269 3.760.988.564 2 706.040.452 0 0 0 129.305.000 0 0 2 501.555.000 2 630.860.000 2 630.860.000 1% 17%
C setara SMU Paket C setara SMU

Program Pendidikan Persentase layanan


Non Formal pendidikan Non Formal

Pengembangan Jumlah warga Orang 1.068 1.787.921.271 175 179.200.000 0 0 0 0 0 0 80 179.200.000 80 179.200.000 80 179.200.000 7% 10%
pendidikan kecakapan belajar/peserta didik
hidup yang mengikuti pelatihan
Pengembangan
Pendidikan Kecakapan
Hidup

Peningkatan Mutu Pusat Jumlah lembaga yang Lembaga 61 750.713.622 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Kegiatan Belajar dibina mengikuti
Masyarakat (PKBM) Program Kursus dan
pelatihan di Masyarakat

Peringatan Hari Aksara Pelaksanaan Peringatan Hari 6 1.088.748.735 4 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Internasional Hari Aksara
Internasional (HAI)
Pengembangan Jumlah lembaga yang Lembaga 305 2.112.669.855 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pendidikan keaksaraan diadakan
usaha mandiri pengembangan
pendidikan keaksaraan
usaha mandiri
Peningkatan Mutu Jumlah lembaga kursus Lembaga 564 1.322.766.750 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
lembaga kursus dan dan pelatihan yang
pelatihan (LKP) diberikan operasional
Evaluasi UNBK Jumlah kegiatan evaluasi kegiatan 611 1.246.111.961 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kesetaraan PAket A, B UNBK
dan C
Program Peningkatan Rata-rata penilaian
Mutu Pendidik dan kinerja guru
Tenaga Kependidikan
Pelaksanaan sertifikasi Jumlah peserta kegiatan Orang 564 970.424.908 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pendidik Sertifikasi Pendidik dan
Tenaga Kependidikan

Pendidikan lanjutan bagi Jumlah Beasiswa S1 dan Orang 543 1.538.806.722 79 370.454.000 0 0 0 0 0 0 79 370.454.000 79 370.454.000 79 370.454.000 15% 24%
pendidik untuk S2 yang diberikan bagi
memenuhi standar pendidik
kualifikasi
Pelatihan peningkatan Jumlah Guru IPA SMP Orang 557 1.249.064.817 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
keprofesian yang mengikuti pelatihan
berkelanjutan guru IPA
SMP
Penunjang Operasional Jumlah Guru MDA yang Orang 9.158 32.980.696.491 1.500 5.402.155.000 0 0 0 1.350.000.000 0 0 1.500 4.052.155.000 1.500 5.402.155.000 1.500 5.402.155.000 16% 16%
Guru MDA mendapat dana
Penunjang Operasional
Seleksi Pemilihan Guru, Jumlah Guru, Kepala Orang 764 1.440.865.222 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kepala Sekolah, dan Sekolah, Pengawas SD
Pengawas Sekolah SD yang mengikuti seleksi
Berprestasi pemilihan Berprestasi
Seleksi Pemilihan Guru, Jumlah Guru, Kepala Orang 1.832 1.360.539.850 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kepala Sekolah, Sekolah, Pengawas,
Pengawas Sekolah, Laboran, Pustakawan
Laboran dan SMP yang mengikuti
Pustakawan SMP seleksi pemilihan
Berprestasi berprestasi
Lomba Olimpiade Guru Jumlah Guru SMP yang Orang 720 1.788.257.051 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Nasional (OGN) mengikuti Kegiatan
Matematika, IPA, Bahasa OGN Matematika, IPA,
Indonesia dan IPS Bahasa Indonesia dan
Tingkat SMP IPS
Pengembangan Jumlah Kepala SD yang Orang 331 827.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Keprofesian mengikuti
Berkelanjutan Bagi pengembangan
Kepala SD keprofesian
berkelanjutan
Lomba Inovasi Jumlah Guru Inovarif Orang 580 1.595.006.349 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pembelajaran Tingkat SMP yang mengikuti
SMP lomba
Pemilihan Guru, Kepala Jumlah Guru, Kepala Orang 611 2.049.543.121 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
SEkolah dan Pengawas Sekolah dan Pengawas
TK Berprestasi yang mengikuti
pemilihan berprestasi
Seleksi dan Pembekalan Jumlah guru yang Orang 150 636.015.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Lomba Olimpiade Guru mengikuti seleksi dan
Nasional ( OGN ) guru pembekalan lomba
kelas SD Olimpiade Guru
Nasional SD

5/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Lomba dan pembekalan Jumlah guru SD yang Orang 338 1.018.953.400 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
inovasi pembelajaran mengikuti kegiatan
bagi guru SD lomba dan Pembekalan
Inovasi Pembelajaran

Penguatan Kompetensi Jumlah modul Paket 3 59.150.000 0 0 0 0 0 0 3 59.150.000 3 59.150.000 3 59.150.000 target nol target nol
Kepala Sekolah SD pelaksanaan kegiatan
penguatan Kompetensi
Kepala SD
Penguatan Kompetensi Jumlah modul yang Paket 733 846.453.800 1 14.000.000 0 0 0 0 0 0 1 14.000.000 1 14.000.000 1 14.000.000 0% 2%
Kepala Sekolah SMP diadakan
Diklat penguatan kepala Jumlah kepala sekolah Orang 100 2.484.110.244 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
sekolah SD tingkat SD yang
mengikuti diklat
penguatan
Penguatan Kompetensi Jumlah kepala sekolah Orang 557 1.802.651.187 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kepala Sekolah TK tingkat TK yang
mengikuti penguatan
kompetensi
Pelatihan Sagusabu ( Jumlah guru PAUD yang Orang 564 1.377.682.558 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
satu guru satu buku) mengikuti kegiatan
bagi guru PAUD menulis buku
Program Tingkat layanan
Pengembangan Budaya budaya baca dan
Baca dan Pembinaan pengembangan
Perpustakaan perpustakaan

Pengembangan minat Jumlah buku ilmu eksemplar 6 2.098.347.802 1.940 380.092.000 0 0 0 0 0 0 1.710 39.600.000 1.710 39.600.000 1.710 39.600.000 100% 2%
dan budaya baca pengetahuan umum
yang diadakan
Program Manajemen Nilai akuntabilitas
Pelayanan Pendidikan kinerja dinas
Pelaksanaan evaluasi Jumlah peserta yang Orang 500 1.458.996.798 100 238.980.000 0 0 0 0 0 0 100 195.960.000 100 195.960.000 100 195.960.000 20% 13%
hasil kinerja bidang mengikuti kegiatan
pendidikan evaluasi kinerja bidang
pendidikan
Biaya Operasional PGRI Jumlah lembaga yang bulan 60 1.473.697.879 1 241.388.000 0 0 0 62.400.000 0 0 1 139.634.736 1 202.034.736 1 202.034.736 2% 14%
diberikan operasional
Manajemen Dewan Jumlah lembaga yang bulan 60 1.747.194.149 1 321.386.000 0 0 0 69.186.200 0 0 1 249.852.080 1 319.038.280 1 319.038.280 2% 18%
Pendidikan diberikan operasional
Bimtek pembantu Jumlah peserta Bimtek Orang 700 1.472.000.661 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
bendaharawan Pembantu
pengeluaran angkatan I Bendaharawan
Pengeluaran Sekolah
Peringatan Hari Guru Jumlah kegiatan kegiatan 60 1.716.711.384 1 281.193.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
peringatan Hari Guru
Monitoring dan Jumlah bulan Kegiatan bulan 60 7.092.752.553 9 794.775.000 0 0 0 0 0 0 9 375.750.000 9 375.750.000 9 375.750.000 15% 5%
Pelaporan Kegiatan monitoring Belajar
Belajar Mengajar Mengajar untuk
Peningkatan Kualitas
Pembelajaran
Workshop DAPODIK Jumlah peserta Orang 500 1.440.644.867 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dasar Tingkat SD workshop DAPODIK
Dasar Tingkat SD
Workshop DAPODIK Jumlah peserta Orang 500 1.173.558.953 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dasar Tingkat SMP workshop DAPODIK
Dasar Tingkat SMP
Verifikasi Fisik Aset Tersedianya Data Aset kegiatan 4 200.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Barang Milik Daerah Pendidikan yang Akurat
dan Valid
Peringatan Hari Peringatan Hari kegiatan 5 591.465.141 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pendidikan Nasional Pendidikan Nasional
yang diselenggarakan
SIM Pintar (SIM Aplikasi Jumlah SIM Aplikasi Aplikasi 4 761.300.000 1 251.010.000 0 0 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 25% 0%
Pelayanan dan Informasi Pelayanan dan Informasi
Data Pendidikan) Data Pendidikan

Rehabilitasi Jumlah Kegiatan Kegiatan 9 762.403.060 2 164.275.600 0 0 0 0 0 0 2 24.855.000 2 24.855.000 2 24.855.000 22% 3%
Sedang/Berat Gedung Administrasi Rehab
Kantor Koordinator Kantor Koordinator
Satuan Pendidikan Satuan Pendidikan
Kecamatan (KSPK) Kecamatan
Pembangunan Kantor Jumlah Kantor kantor 12 8.036.753.640 2 1.316.400.000 0 0 0 0 0 0 2 379.209.120 2 379.209.120 2 379.209.120 16% 5%
Koordinator Satuan Koorwilcam yang
Pendidikan Kecamatan dibangun
(KSPK)
Bantuan Beasiswa Bidik Jumlah bantuan Orang 92 1.256.789.781 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Misi Pendidikan Lanjutan Beasiswa Bidik Misi bagi
Penuh bagi Mahasiswa Pendidikan Lanjut Penuh

Pelatihan peningkatan Jumlah Pemilik PAUD Orang 470 1.047.989.256 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


kompetensi penilik PAUD yang mengikuti Pelatihan

Workshop Pemutakhiran Jumlah peserta yang Orang 300 655.380.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


aset tetap mengikuti workshop
pemutahiran aset tetap

6/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kesejahteraan guru Jumlah Guru PAUD Non Orang 360 1.344.609.084 400 723.526.000 0 0 0 0 0 0 400 723.526.000 400 723.526.000 400 723.526.000 100% 54%
PAUD Non PNS PNS yang diberikan
Bantuan Kesejahteraan

Pelatihan calon Jumlah peserta Calon Orang 300 658.690.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pengawas satuan Pengawas Satuan
pendidikan Pendidikan yang
mengikuti kegiatan

7/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Kesehatan
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan jasa Bulan 60 380.400.000 12 77.431.639 3 9.834.571 3 12.519.812 3 7.235.175 3 23.930.181 12 53.519.739 12 53.519.739 20% 14%
Komunikasi, Sumber telepon, air, listrik dan
Daya Air dan Listrik internet
Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan jasa Orang 335 4.601.394.000 65 1.106.426.500 0 7.100.000 0 7.100.000 0 67.029.000 65 990.979.000 65 1.072.208.000 65 1.072.208.000 19% 23%
Administrasi Keuangan administrasi keuangan

Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan Bulan 60 2.134.100.000 12 262.126.500 3 37.800.000 3 74.707.192 3 43.200.000 3 105.019.000 12 260.726.192 12 260.726.192 20% 12%
Kebersihan Kantor peralatan/bahan
kebersihan dan jasa
petugas kebersihan serta
keamanan
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan kerja Unit 580 312.600.000 116 82.000.000 15 8.900.000 10 4.260.000 56 7.515.525 35 61.324.475 116 82.000.000 116 82.000.000 20% 26%
Perbaikan Peralatan yang diperbaiki
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor Paket 10 975.270.000 2 131.542.600 0 0 0 0 2 62.262.500 0 32.785.500 2 95.048.000 2 95.048.000 20% 10%
Kantor dan bahan habis pakai
peralatan komputer yang
disediakan
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan Paket 10 1.169.250.000 2 72.731.600 0 0 0 5.659.475 0 0 2 48.755.400 2 54.414.875 2 54.414.875 20% 5%
Cetakan Dan dan penggandaan yang
Penggandaan disediakan
Penyediaan Komponen Jumlah penyediaan dan Paket 60 235.000.000 12 98.000.000 3 2.267.000 3 638.000 3 27.267.500 3 28.451.000 12 58.623.500 12 58.623.500 20% 25%
Instalasi pemeliharaan komponen
Listrik/Penerangan instalasi
Bangunan Kantor listrik/penerangan kantor

Penyediaan Barang Jumlah penyediaan surat Jenis 10 200.000.000 2 41.500.000 1 5.300.000 0 6.530.000 0 5.940.000 0 22.230.000 1 40.000.000 1 40.000.000 10% 20%
Bacaan dan Peraturan kabar dan buku
Perundang-undangan peraturan perundang-
undangan
Penyediaan Makanan Jumlah pegawai yang Orang 680 448.800.000 136 89.760.000 0 14.280.000 0 14.280.000 0 13.940.000 136 47.260.000 136 89.760.000 136 89.760.000 20% 20%
dan Minuman mendapatkan minuman
harian
Rapat-Rapat Kordinasi Jumlah rapat koordinasi OH 16.465 10.503.574.100 2.859 986.570.000 97 142.639.238 32 70.698.952 83 181.725.000 1.218 204.858.400 1.430 599.921.590 1.430 599.921.590 9% 6%
dan Konsultasi ke Luar dan konsultasi baik
Daerah dalam maupun luar
daerah yang dihadiri
oleh pegawai Dinas
Kesehatan Kabupaten
Deli Serdang

Penyediaan Jasa Jumlah jasa administrasi Paket 5 2.134.123.176 1 55.000.000 0 0 0 0 0 0 1 54.310.000 1 54.310.000 1 54.310.000 20% 3%
Administrasi Kantor kantor yang tersedia

Penyediaan Peralatan Jumlah Peralatan dan Jenis 30 651.214.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Dan Perlengkapan Kerja Perlengkapan Kerja yang
disediakan
Program Peningkatan
Sarana dan Prasarana
Aparatur
Pembangunan Gedung Jumlah gedung kantor Unit 2 6.860.606.848 1 5.060.606.848 0 0 0 2.695.049.000 0 681.660.000 1 1.512.130.000 1 4.888.839.000 1 4.888.839.000 50% 71%
Kantor yang dibangun
Pengadaan Jumlah perlengkapan Jenis 14 71.000.000 2 42.000.000 0 0 0 0 0 9.730.000 2 32.000.000 2 41.730.000 2 41.730.000 14% 59%
Perlengkapan Gedung gedung kantor yang
kantor diadakan
Pengadaan Mebeleur Jumlah meubelair yang Jenis 20 820.000.000 1 70.000.000 0 0 0 0 1 65.000.000 0 0 1 65.000.000 1 65.000.000 5% 8%
diadakan
Pemeliharaan Rutin / Jumlah rumah dinas Unit 5 49.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Rumah Dinas yang mendapat
pemeliharaan
Pemeliharaan Rutin / Jumlah gedung kantor Paket 12 921.471.000 2 124.320.000 0 0 0 0 2 106.100.000 0 17.200.000 2 123.300.000 2 123.300.000 17% 13%
Berkala Gedung Kantor yang mendapat
pemeliharaan
rutin/berkala
Pemeliharaan Rutin / Jumlah kendaraan Unit 1.635 6.111.227.000 403 859.100.000 0 26.365.750 0 214.741.318 0 232.212.560 181 297.310.783 181 770.630.411 181 770.630.411 11% 13%
Berkala Kendaraan dinas/operasional yang
Dinas / Operasional mendapat pemeliharaan
rutin/berkala dan
mendapatkan
perpanjangan STNK

Pemeliharaan Rutin/ Jumlah peralatan Unit 190 224.140.000 38 33.073.200 23 5.485.000 5 5.325.000 5 9.090.000 5 13.089.000 38 32.989.000 38 32.989.000 20% 15%
Berkala Peralatan gedung kantor yang
Gedung Kantor dipelihara secara
rutin/berkala
Rehabilitasi Sedang / Jumlah rumah dinas Unit 15 1.522.200.000 1 85.000.000 0 0 0 0 0 0 1 84.870.000 1 84.870.000 1 84.870.000 7% 6%
Berat Rumah Dinas yang direhabilitasi
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah pegawai yang Orang 12.825 11.410.980.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta mendapatkan pakaian
Perlengkapannya dinas
1/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Monitoring dan Evaluasi Jumlah monitoring dan Kali 5 90.650.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kepegawaian evaluasi kepegawaian
Program Peningkatan
Kapasitas Sumber Daya
Aparatur
Pendidikan Dan Jumlah aparatur Orang 170 1.390.498.500 10 66.260.000 0 0 0 0 0 0 1 6.020.000 1 6.020.000 1 6.020.000 1% 0%
Pelatihan Formal mendapat pendidikan
dan pelatihan formal
Pemilihan Tenaga Jumlah tenaga Orang 1.530 694.188.340 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kesehatan Terbaik kesehatan yang
Tingkat Kabupaten mengikuti perlombaan
Pelatihan BCTLS Bagi Jumlah petugas Orang 170 769.200.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Tenaga Kesehatan kesehatan yang
mengikuti Pelatihan
BCTLS (Basic Trauma Life
Support and Basic
Cardiac Life Support)
Bagi Tenaga Kesehatan
dalam Penanganan
Kegawatdaruratan
Pelatihan ATCLS Bagi Jumlah petugas Orang 170 1.145.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Tenaga Kesehatan kesehatan yang
mengikuti Pelatihan
ATCLS (Advance Trauma
Cardiac Life Support)
Bagi Tenaga Kesehatan
dalam Penanganan
Kegawatdaruratan

Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja dan Keuangan

Penyusunan Laporan Jumlah dokumen Dokumen 35 863.627.600 7 97.354.000 0 0 0 0 0 0 7 88.114.000 7 88.114.000 7 88.114.000 20% 10%
Capaian Kinerja Dan Laporan Capaian
Ikhtisar Realisasi Kinerja Kinerja Dan Ikhtisar
SKPD Realisasi Kinerja SKPD
Pengelolaan Keuangan Jumlah dokumen Dokumen 5 400.750.000 1 54.296.000 0 0 0 0 0 0 1 54.296.000 1 54.296.000 1 54.296.000 20% 14%
dan Aset Dinas laporan keuangan dan
Kesehatan aset
Program Obat dan
Perbekalan Kesehatan

Pengadaan Obat Dan Jumlah Puskesmas Puskesmas/T 38 102 34 13.651.185.427 0 10.800.000 0 392.380.122 0 3.438.989.534 34 6.618.808.113 34 10.460.977.769 34 10.460.977.769 89% 100%
Perbekalan Kesehatan dengan ketersediaan ahun
obat dan vaksin esensial

Peningkatan mutu Jumlah pengelola obat Orang 250 90.912.900 90 24.804.000 0 0 0 0 0 0 90 24.804.000 90 24.804.000 90 24.804.000 36% 27%
pelayanan farmasi apotek dan toko obat
komunitas dan rumah yang mendapatkan
sakit pembinaan
Monitoring Dan Evaluasi Jumlah sarana Unit 500 756.000.000 50 31.035.000 0 0 0 0 0 0 50 26.125.000 50 26.125.000 50 26.125.000 10% 3%
Pelaporan pelayanan kesehatan
yang mendapatkan
pembinaan pelayanan
kefarmasian
Program Upaya
Kesehatan Masyarakat

Peningkatan Pelayanan Jumlah menu kegiatan Kegiatan 10 526.965.000 16 9.208.245.500 0 0 3 604.527.500 3 763.169.000 10 6.495.802.973 16 7.863.499.473 16 7.863.499.473 100% 100%
dan Penanggulangan yang dilakukan dalam
Masalah Kesehatan rangka peningkatan
pelayanan pencegahan
dan penanggulangan
masalah kesehatan
Penyediaan Biaya Jumlah Puskesmas, Pustu Unit 495 64.720.120.000 100 7.863.739.112 0 0 0 1.931.288.420 0 1.326.201.786 80 3.720.271.319 80 6.977.761.525 80 6.977.761.525 16% 11%
Operasional dan dan Poskesdes yang
Pemeliharaan mendapat biaya
operasional dan
pemeliharaan
Operasional Kegiatan Jumlah Puskesmas yang Puskesmas 20 378.958.601.161 10 369.192.000 0 0 0 0 0 0 10 315.704.000 10 315.704.000 10 315.704.000 50% 0%
Jaminan Kesehatan memanfaatkan dana
Nasional (JKN) non kapitasi untuk
kegiatan Puskesmas

Operasional Kegiatan Jumlah Puskesmas yang Puskesmas 170 177.047.900.000 34 29.590.482.000 0 0 34 961.028.100 0 8.190.356.950 0 20.184.939.150 34 29.336.324.200 34 29.336.324.200 20% 17%
Bantuan Operasional melaksanakan upaya
Kesehatan (BOK) promotif dan preventif
dengan menggunakan
dana BOK

Manajemen Kegiatan Jumlah dukungan Jenis 10 6.105.100.000 2 94.477.000 0 0 0 0 2 22.949.400 0 34.877.600 2 57.827.000 2 57.827.000 20% 1%
Bantuan Operasional manajemen BOK
Kesehatan (BOK) dan Kabupaten dan
Jaminan Persalinan Jampersal
(Jampersal)
2/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pembinaan dan Jumlah RS yang RS 115 227.550.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Peningkatan Pelayanan mendapat pembinaan
Kesehatan Rujukan peningkatan kesehatan
rujukan
Pembinaan dan Jumlah fasilitas Unit 89 1.055.883.380 0 0 0 0 0 0 0 0 3 0 3 0 3 0 3% 0%
Peningkatan Pelayanan pelayanan kesehatan
Kesehatan Tradisional yang menyelenggarakan
pelayanan kesehatan
tradisional

Pembinaan dan Jumlah petugas orang 3.116 126.050.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Peningkatan Upaya dan/atau pengelola POS
Kesehatan Kerja UKK yang dibina
Penanggulangan Gawat Jumlah sarana, Paket 14 7.286.000.000 2 1.135.450.000 0 0 0 0 0 59.364.100 2 872.605.400 2 931.969.500 2 931.969.500 14% 13%
Darurat Terpadu prasarana dan
penunjang PSC yang
disediakan dalam
penanggulangan gawat
darurat terpadu di
Kabupaten Deli Serdang

Program Promosi
Kesehatan dan
Pemberdayaan
Masyarakat
Pengembangan Media Jumlah penyediaan Jenis 33 2.093.725.000 4 832.034.000 0 0 0 26.079.354 0 496.080.000 4 215.575.000 4 737.734.354 4 737.734.354 12% 35%
Promosi dan Informasi media untuk
Sadar Hidup Sehat penyebearluasan
informasi sadar hidup
sehat
Pekan Promosi Frekuensi Kali 5 437.802.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kesehatan dilaksanakannya Pekan
Promosi Kesehatan
Penjaringan Kesehatan Jumlah anak sekolah Orang 7.000 2.028.733.050 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Anak Usia Sekolah yang mendapat
pelayanan kesehatan
Pembinaan Posyandu Jumlah Posyandu Posyandu 6.896 1.033.183.950 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Purnama dan Mandiri
yang dibina
Pembinaan Desa Ber LBS Jumlah desa ber-STBM Desa/Kelura 1.853 1.025.769.825 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
(Lingkungan Bersih yang dibina han
Sehat)
Peningkatan Kesehatan Jumlah keluarga tidak KK 425.000 342.574.300 85.000 40.968.000 0 0 0 0 0 0 70.088 27.469.000 70.088 27.469.000 70.088 27.469.000 16% 8%
Melalui Pendekatan sehat dan pra sehat
Keluarga yang dikunjungi
Pembinaan Desa Jumlah desa/kelurahan Desa 394 1.180.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berprilaku Hidup Bersih ber-PHBS yang dibina
dan Sehat
Program Perbaikan Gizi
Masyarakat
Gerakan Sadar Gizi Jumlah ibu hamil dan Orang 5.100 1.680.023.200 1.020 212.017.000 0 0 0 0 0 0 1.020 186.695.000 1.020 186.695.000 1.020 186.695.000 20% 11%
untuk menunjang 1000 ibu balita yang mengikuti
Hari Pertama Kehidupan pertemuan

Pencegahan dan Jumlah menu kegiatan Menu 37 6.285.000.000 8 2.387.304.000 0 0 0 0 0 132.617.500 8 1.799.332.384 8 1.931.949.884 8 1.931.949.884 22% 31%
Penanggulangan BOK yang bersumber
Stunting dana APBN yang
dilaksanakan
Program
Pengembangan
Lingkungan Sehat
Sosialisasi Kebijakan Jumlah desa ODF Desa 1.100 190.046.300 0 0 0 0 0 0 0 0 90 0 90 0 90 0 8% 0%
Lingkungan Sehat
Pembinaan dan Jumlah TTU yang Unit 1.075 353.012.200 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengawasan Sanitasi memenuhi syarat
Dasar kesehatan
Pembinaan dan Jumlah fasilitas Unit 183 4.246.954.800 36 874.580.000 0 0 0 130.050.000 0 252.195.000 36 397.255.000 36 779.500.000 36 779.500.000 20% 18%
Pengawasan Limbah pelayanan kesehatan
Medis yang melaksanakan
pengolahan limbah
medis sesuai standar
Pengadaan dan Jumlah sarana dan Paket 10 8.150.000.000 3 632.369.200 0 0 0 0 0 0 3 278.237.559 3 278.237.559 3 278.237.559 30% 3%
Pemeliharaan Sarana prasarana labkesda
dan Prasarana sesuai standar
Laboratorium Kesehatan
Lingkungan
Pengadaan Bahan Habis Jumlah bahan habis Paket 5 610.510.000 1 204.117.200 0 0 0 0 1 180.253.800 0 5.968.000 1 186.221.800 1 186.221.800 20% 31%
Pakai Laboratorium pakai di laboratorium
Kesehatan Lingkungan kesehatan daerah yang
disediakan
Program Pencegahan
dan Penanggulangan
Penyakit Menular
Penyemprotan/Fogging Jumlah fokus Fokus 3.500 3.757.075.300 700 488.530.000 0 0 175 117.339.200 0 0 525 351.330.000 700 468.669.200 700 468.669.200 20% 12%
Sarang Nyamuk pemberantasan sarang
nyamuk Aides agepty

3/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengadaan Alat Fogging Jumlah penyediaan alat Paket 15 1.451.990.000 3 227.500.000 0 0 1 39.200.000 2 177.327.000 0 0 3 216.527.000 3 216.527.000 20% 15%
dan Bahan-bahan fogging dan bahan-
Fogging bahan fogging
Pelayanan Vaksinasi Jumlah balita dan anak Orang 592.530 3.753.876.080 118.506 980.578.000 0 0 0 0 0 0 105.698 960.483.000 105.698 960.483.000 105.698 960.483.000 18% 26%
Bagi Balita dan Anak sekolah yang divaksinasi
Sekolah
Peningkatan Imunisasi Jumlah balita dan WUS Orang 205.825 6.085.186.900 41.165 179.725.200 0 0 0 0 0 0 37.564 102.470.000 37.564 102.470.000 37.564 102.470.000 18% 2%
yang divaksinasi
Pelayanan Pencegahan Jumlah petugas Orang 170 2.874.796.290 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Penanggulangan IMS/HIV/AIDS yang aktif
Penyakit Infeksi Menular dalam pelaksanaan
Seksual (IMS)/HIV/AIDS Pelayanan Pencegahan
dan Penangulangan
Penyakit Infeksi Menular
Seksual (IMS)/HIV/AIDS

Pelayanan Pencegahan Jumlah investigasi Kasus 32.666 1.820.978.376 5.096 208.705.000 0 0 0 0 489 21.100.000 0 0 489 21.100.000 489 21.100.000 1% 1%
dan Penanggulangan kontak serumah
Penyakit TB
Pelayanan Keehatan Jumlah calon jamaah Orang 10.000 1.207.237.000 700 182.500.000 0 0 0 0 806 109.390.000 0 0 806 109.390.000 806 109.390.000 8% 9%
Calon Jemaah Haji haji yang diperiksa
Program Standarisasi
Pelayanan Kesehatan
Pendampingan Pasca Jumlah Puskesmas yang Unit 176 4.515.214.200 24 689.760.000 0 0 0 0 0 209.410.000 24 88.076.000 24 297.486.000 24 297.486.000 14% 7%
Akreditasi Puskesmas mendapatkan
pendampingan pasca
disurvey Akreditasi
Puskesmas
Survey Re-Akreditasi Jumlah Puskesmas yang Unit 66 2.444.500.000 10 1.030.940.000 0 0 0 0 0 0 0 202.080.000 0 202.080.000 0 202.080.000 0% 8%
Puskesmas kembali dilakukan
Survey Akreditasi

Program Pengadaan
Peningkatan dan
Perbaikan Sarana dan
Prasarana
Puskesmas/Puskesmas
Pembantu dan
Jaringannya
Pembangunan Jumlah Puskesmas yang Unit 1 45.050.000.000 1 50.000.000 0 0 0 0 0 0 1 48.000.000 1 48.000.000 1 48.000.000 100% 0%
Puskesmas dibangun
Pengadaan Puskesmas Jumlah Puskesmas Unit 354 13.530.200.000 26 3.007.050.000 0 0 0 0 18 381.600.000 8 2.494.605.553 26 2.876.205.553 26 2.876.205.553 7% 21%
Keliling Keliling di Kabupaten
Deli Serdang
Pengadaan Sarana dan Jumlah sarana, Jenis 116 59.817.950.000 16 17.042.415.507 0 0 0 0 0 3.807.254.240 16 11.785.485.457 16 15.592.739.697 16 15.592.739.697 14% 26%
Prasarana Puskesmas prasarana dan alat
kesehatan yang
disediakan untuk
Puskesmas
Pengadaan Sarana dan Jumlah sarana, Jenis 22 9.480.000.000 3 451.780.000 0 0 0 0 0 0 1 59.780.000 1 59.780.000 1 59.780.000 5% 1%
Prasarana Puskesmas prasarana dan alat
Pembantu kesehatan yang
disediakan untuk
Puskesmas Pembantu
Pemeliharaan Jumlah pemeliharaan Jenis 10 624.000.000 2 225.040.000 0 0 0 0 0 17.150.000 1 69.860.000 1 87.010.000 1 87.010.000 10% 14%
Rutin/Berkala Sarana rutin/berkala
dan Prasarana sarana/prasarana
Puskesmas Puskesmas
Pemeliharaan Jumlah pemeliharaan Jenis 5 368.000.000 1 120.120.000 0 0 0 0 0 0 1 34.750.000 1 34.750.000 1 34.750.000 20% 9%
Rutin/Berkala Sarana rutin/berkala
dan Prasarana sarana/prasarana
Puskesmas Pembantu Puskesmas Pembantu
Rehabilitasi Jumlah Puskesmas Unit 100 59.817.950.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Sedang/Berat Puskesmas pembantu yang
Pembantu direhabilitasi
Rehabilitasi Jumlah Puskesmas yang Unit 35 29.073.074.000 2 5.927.176.500 0 0 0 0 2 1.334.802.600 0 4.318.791.900 2 5.653.594.500 2 5.653.594.500 6% 19%
Sedang/Berat Puskesmas direhabilitasi

Peningkatan Puskesmas Jumlah Puskesmas rawat Unit 35 29.073.074.000 2 176.325.000 0 0 0 0 2 176.325.000 0 0 2 176.325.000 2 176.325.000 6% 1%
Rawat Inap Menjadi inap yang ditingkatkan
Rumah Sakit menjadi rumah sakit

Pengadaan Ambulance Jumlah Ambulance di Unit 166 11.200.000.000 8 2.688.550.000 0 0 0 0 0 0 0 4.050.000 0 4.050.000 0 4.050.000 0% 0%
di Puskesmas Kabupaten Deli Serdang

Program Pengadaan
Peningkatan dan
Perbaikan Sarana dan
Prasarana Rumah
Sakit/Rumah Sakit
Jiwa/Rumah Sakit Paru-
Paru
Rehabilitasi bangunan Jumlah rehabilitasi Paket 8 20.000.000.000 6 1.118.640.000 0 0 0 0 0 0 6 1.114.110.000 6 1.114.110.000 6 1.114.110.000 75% 6%
rumah sakit bangunan rumah sakit
Pengadaan Alat-alat Jumlah alat kesehatan Paket 8 20.000.000.000 2 1.493.244.911 0 0 0 0 0 0 2 688.810.999 2 688.810.999 2 688.810.999 25% 3%
Kesehatan Rumah Sakit yang disediakan untuk
RS
4/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengadaan Obat-obatan Jumlah obat yang Paket 8 22.500.000.000 1 1.291.018.378 0 0 0 0 0 0 1 759.743.514 1 759.743.514 1 759.743.514 13% 3%
Rumah Sakit tersedia di RS
Pengadaan Mebeuleur Jumlah penyediaan Paket 8 3.663.060.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rumah Sakit mebeuleur RS
Pengadaan Jumlah penyediaan paket 40 3.052.550.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perlengkapan Rumah Perlengkapan Rumah
Tangga Rumah Sakit Tangga Rumah Sakit
(dapur; ruang pasien;
laundry; ruang tunggu
dan lain-lain)
Pengadaan Bahan- Jumlah penyediaan Jenis 10 13.000.000.000 2 384.000.000 0 0 0 0 0 1.344.000 2 5.750.000 2 7.094.000 2 7.094.000 20% 0%
bahan Logistik Rumah logistik untuk RS
Sakit
Pengadaan Pencetakan Jumlah penyediaan Paket 8 1.558.712.000 4 144.000.000 0 0 1 8.100.000 2 50.625.000 1 43.278.000 4 102.003.000 4 102.003.000 50% 7%
Administrasi dan Surat cetakan, administrasi
Menyurat Rumah Sakit dan surat menyurat RS
Pengadaan Bahan Kimia Jumlah penyediaan Paket 8 4.140.750.000 1 302.500.000 0 0 0 0 0 0 1 31.757.333 1 31.757.333 1 31.757.333 13% 1%
Reagensia bahan kimia reagensia
Pengadaan Sistem Jumlah sistem informasi Paket 8 2.350.000.000 1 30.000.000 0 0 0 0 0 0 1 29.780.000 1 29.780.000 1 29.780.000 13% 1%
Informasi Manjamen RS yang tersedia
Rumah Sakit
Program Pemeliharaan
Sarana dan Prasarana
Rumah Sakit/Rumah
Sakit Jiwa/Rumah Sakit
Paru-Paru/Rumah Sakit

Pemeliharaan Jumlah RS yang Unit 8 660.000.000 1 66.000.000 0 0 0 0 1 65.790.000 0 0 1 65.790.000 1 65.790.000 13% 10%
rutin/berkala rumah sakit mendapat pemeliharaan
rutin/berkala

Pemeliharaan Jumlah alat kesehatan Paket 8 644.000.000 1 30.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


rutin/berkala alat-alat RS yang mendapat
kesehatan rumah sakit pemeliharaan
Pemeliharaan Jumlah perlengkapan RS Paket 8 404.408.000 1 20.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala yang mendapat
perlengkapan rumah pemeliharaan
sakit
Program Peningkatan
Pelayanan Kesehatan
Anak Balita
Pembinaan dan Jumlah petugas anak Orang 170 253.631.217 34 27.518.000 0 0 0 0 0 0 34 0 34 0 34 0 20% 0%
Peningkatan Pelayanan yang mendapatkan
Manajemen Terpadu pembinaan pelayanan
Balita Sakit (MTBS) MTBS
Program Peningkatan
Pelayanan Kesehatan
Lansia
Pelayanan pemeliharaan Jumlah puskesmas yang Unit 157 189.830.595 25 35.144.000 0 0 0 0 0 0 25 0 25 0 25 0 16% 0%
kesehatan menjadi puskesmas
santun lansia

Pembinaan dan Jumlah kader kesehatan Kader 1.360 241.806.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Peningkatan Kapasitas lansia yang
Kader Kesehatan Lansia mendapatkan
pembinaan
Program Peningkatan
Keselamatan Ibu
Melahirkan dan Anak
Penatalaksanaan Jumlah rujukan ibu Orang 25.775 226.348.300 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rujukan Ibu Hamil hamil dengan
dengan Perdarahan, Pre pendarahan, pre
Eklampsi dan Infeksi eklampsi dan infeksi

Operasional Kegiatan Jumlah paket kegiatan Paket 20 87.352.475.000 4 14.294.410.000 0 0 0 0 0 1.536.453.900 4 2.513.780.653 4 4.050.234.553 4 4.050.234.553 20% 5%
Jaminan Persalinan untuk ibu hamil, ibu
(Jampersal) bersalin, ibu nifas dan
bayi yang menggunakan
Jampersal

Penatalaksanaan Audit Jumlah dokter, bidan Orang 580 473.914.596 128 40.991.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Maternal Perinatal (AMP) koordinator, rekam
medik RS dan petugas
anak yang mengikuti
AMP
Penatalaksanaan Jumlah bidan Orang 510 373.158.869 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Implementansi koordinator dan
Pencatatan dan penanggungjawab desa
Pelaporan Pemantauan yang
Wilayah Setempat mengimplementasikan
Kesehatan Ibu dan Anak pencatatan dan
(PWS KIA) dan Kohort KB pelaporan PWS KIA dan
kohort

5/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penatalaksanaan Jumlah doker, bidan Orang 510 307.303.152 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pencegahan Penularan koordinator dan petugas
HIVAIDS Dari Ibu ke laboratorium yang
Anak (PPIA) mendapat pembinaan
penatalaksanaan PPIA

Pembinaan dan Jumlah kader motivator Orang 1.576 565.664.732 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Peningkatan Kapasitas KIA yang mendapat
Kader Kesehatan Ibu pembinaan dan
dan Anak (KIA) peningkatan kapasitas
kader KIA
Penetapan dan 0 0 0 0 target nol target nol
penerapan Status Badan
Layanan Umum Daerah

Operasional Puskesmas Jumlah Puskesmas yang Puskesmas 142 2.742.438.881 34 121.863.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


PPK-BLUD sudah
mengimplementasikan
BLUD
Program Pencegahan
dan Pengendalian
Penyakit Tidak Menular
dan Kesehatan jiwa

Pembinaan dan Jumlah petugas yang Orang 340 770.646.200 68 32.584.000 0 0 0 0 0 0 68 17.184.000 68 17.184.000 68 17.184.000 20% 2%
Peningkatan Pelayanan mengikuti sosialisasi
Pencegahan dan PANDU PTM
Pengendalian Penyakit
Tidak Menular
Deteksi Dini Kanker Jumlah WUS yang WUS 1.628.525 2.036.235.900 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Leher Rahim dan dideteksi kanker leher
Payudara rahim dan payudara
Pencegahan dan Jumlah siswa/i yang Orang 7.500 462.900.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengendalian Penyakit mendapatkan
Akibat Asap Rokok penyuluhan tentang
bahaya rokok
Pembinaan dan Jumlah siswa/i yang Orang 3.750 280.073.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelayanan Kesehatan mendapatkan
Penanggulangan NAPZA penyuluhan tentang
bahaya NAPZA
Pembinaan dan Jumlah kader Posbindu Orang 850 646.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Peningkatan Kapasitas yang memperoleh
Kader Kesehtaan di Pos pembinaan
Pembinaan Terpadu
(Posbindu)
Program Jaminan
Pemeliharaan
Kesehatan
Integrasi Penerimaan Jumlah masyarakat yang Jiwa 750.000 2.834.587.185.024 200.000 57.403.193.000 132.133 16.134.909.000 -287 16.622.738.000 22.810 11.174.014.000 5.937 12.192.941.000 160.593 56.124.602.000 160.593 56.124.602.000 21% 2%
Bantuan Iuran Jaminan menerima bantuan iuran
Kesehtan Nasional (PBI JKN dari APBD
JKN) Ke APBD Kabupaten
Kabupaten
Koordinasi dan Fasilitasi Jumlah instansi yang Unit 265 335.780.500 50 318.383.000 0 0 0 0 0 0 50 41.728.000 50 41.728.000 50 41.728.000 19% 12%
Program Jaminan mengikuti kegiatan
Kesehatan nasional Koordinasi dan Fasilitasi
(JKN) dengan Lintas Program Jaminan
Sektor, Puskesmas dan Kesehatan Nasional
Swasta (JKN)
Program Manajemen
dan Sistem Informasi
Kesehatan
Monitoring dan Evaluasi Frekuensi monitoring Kali 10 766.962.893 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kebutuhan Penyusunan dan evaluasi kebutuhan
Dokumen Perencanaan penyusunan dokumen
ke Puskesmas dan perencanaan ke
Jaringannya Puskesmas dan
jaringannya
Pembinaan Dan Jumlah inovasi Inovasi 176 984.408.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengembangan Inovasi pelayanan publik di
Pelayanan Publik Bidang Kabupaten Deli Serdang
Kesehatan
Pengumpulan;Updating; Jumlah dokumen yang Dokumen 10 510.317.050 2 81.998.000 1 21.795.000 0 1.455.000 0 0 0 0 1 23.250.000 1 23.250.000 10% 5%
Analisis dan evaluasi berisi data/informasi
data/Informasi capaian target kinerja
CapaianTarget Kinerja program dan kegiatan
Program dan Kegiatan
Penyusunan Profil Jumlah dokumen profil Dokumen 5 671.789.200 1 47.028.000 0 7.200.000 1 22.588.000 0 7.200.000 0 300.000 1 37.288.000 1 37.288.000 20% 6%
Kesehatan kesehatan yang tersedia

Pengembangan Smart Jumlah paket paket 10 696.954.250 2 47.900.000 0 0 0 0 0 0 2 47.690.000 2 47.690.000 2 47.690.000 20% 7%
City Bidang Kesehatan pengadaan/pemeliharaa
n sarana/prasarana
dalam mendukung
terwujudnya smart city di
bidang kesehatan

6/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Upaya
Kesehatan Masyarakat

Operasional Kegiatan Jumlah pelayanan Puskesmas 15 378.958.601.161 15 19.024.489.003 14 3.326.233.610 15 3.787.602.700 15 3.646.052.400 15 4.656.552.964 59 15.416.441.674 59 15.416.441.674 100% 4%
Jaminan Kesehatan kesehatan masyarakat
Nasional (JKN) berumber dari dana
kapitasi JKN dan non
kapitasi JKN di wilayah
kerja Puskesmas
Penetapan dan 0 0 0 0 target nol target nol
penerapan Status Badan
Layanan Umum Daerah
(BLUD)
Operasional Puskesmas Jumlah upaya kesehatan Puskesmas 38 2.628.846.184 19 49.378.926.690 20 8.827.898.928 19 8.406.785.327 19 8.102.314.082 19 8.584.835.842 77 33.921.834.179 77 33.921.834.179 100% 100%
PPK BLUD masyarakat dan upaya
kesehatan perorangan
bersumber dari dana
non kapitasi JKN,
kapitasi JKN, dan
pelayanan kesehatan
pasien umum di wilayah
kerja Puskesmas Pagar
Merbau

7/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
UPT Rumah Sakit Umum Daerah
Program Pelayanan Peningkatan pelayanan
Administrasi administrasi
Perkantoran perkantoran
Penyediaan Jasa Surat Meningkatnya pelayanan Lbr 1.280 18.448.860 620 3.720.000 100 600.000 100 600.000 0 900.000 200 2.100.000 200 2.100.000 16% 11%
Menyurat administrasi perkantoran

Penyediaan Jasa Terpenuhinya kebutuhan bulan 60 1.859.768.000 12 480.000.000 3 48.869.335 3 139.519.741 3 91.698.138 3 151.620.623 12 431.707.837 12 431.707.837 20% 23%
Komunikasi, Sumber jasa telepon, internet
Daya Air Dan Listrik dan air
Penyediaan Jasa Meningkatnya kualitas bulan 60 1.495.728.113 12 282.860.000 0 0 1 2.875.000 0 11 277.785.000 12 280.660.000 12 280.660.000 20% 19%
Administrasi Keuangan pelayanan administrasi
perkantoran
Penyediaan Jasa Meningkatnya kinerja unit 1.840 834.984.375 340 192.500.000 0 0 45.266.800 32.159.000 114.078.250 0 191.504.050 0 191.504.050 0% 23%
Perbaikan Peralatan aparatur pegawai
Kerja
Penyediaan Komponen Ketersediaan bulan 60 5.862.145.000 12 856.000.000 0 0 6 529.481.250 3 214.417.500 3 80.690.700 12 824.589.450 12 824.589.450 20% 14%
Instalasi Listrik / penerangan di
Penerangan Bangunan lingkungan rumah sakit
Kantor
Penyediaan Bahan Meningkatnya bulan 60 106.169.945 12 26.230.000 3 0 3 5.115.000 4.825.000 10.460.000 6 20.400.000 6 20.400.000 10% 19%
Bacaan Dan Peraturan pengetahuan dan
Perundang-undangan informasi bagi setiap
pegawai
Rapat-rapat Koordinasi Meningkatnya kinerja bulan 60 3.151.493.175 198.455.000 3 48.715.100 3 14.140.000 15.220.000 43.215.601 6 121.290.701 6 121.290.701 10% 4%
Dan Konsultasi Ke Luar aparatur pegawai
dan Dalam Daerah
Penyediaan Peralatan Meningkatnya kualitas bulan 60 1.505.954.810 12 523.057.840 3 119.535.000 3 84.812.000 0 315.962.698 6 520.309.698 6 520.309.698 10% 35%
Dan Perlengkapan Kerja pelayanan administrasi
perkantoran
Program peningkatan Peningkatan sarana
sarana dan prasarana dan prasarana
aparatur aparatur
Pengadaan Peralatan Meningkatnya jenis 29 986.359.500 4 264.000.000 0 0 0 261.704.560 0 261.704.560 0 261.704.560 0% 27%
Gedung / Kantor kenyamanan dan
keamanan pasien,
dokter dan pegawai
Pengadaan Mebeleur Terpenuhinya kebutuhan jenis 73 1.386.674.449 11 691.522.500 0 138.955.000 0 351.118.151 0 490.073.151 0 490.073.151 0% 35%
mebeler RS
Pemeliharaan Rutin / Terpeliharanya unit 30 1.976.600.700 6 394.600.000 1 30.552.628 1 26.935.043 1 42.603.752 3 140.518.225 6 240.609.648 6 240.609.648 20% 12%
Berkala Kendaraan kendaraan dinas
Dinas / Operasional
Pemeliharaan Rutin / Berfungsinya peralatan jenis 35 2.658.706.800 8 498.600.000 0 0 2 109.298.740 2 138.236.850 4 211.148.500 8 458.684.090 8 458.684.090 23% 17%
Berkala Peralatan gedung kantor dengan
Gedung Kantor baik
Program peningkatan Peningkatan disiplin
disiplin aparatur aparatur negara
Pengadaan Pakaian Terpenuhinya kebutuhan orang/stel 1.760 2.051.002.480 704 412.960.000 0 297 174.200.000 311 182.600.000 96 55.952.000 704 412.752.000 704 412.752.000 40% 20%
Dinas Beserta pakaian dinas beserta
Perlengkapannya perlengkapannya

Pengadaan Pakaian Terpenuhinya kebutuhan pasang 10 151.812.615 103 19.950.000 0 0 0 103 19.543.000 103 19.543.000 103 19.543.000 100% 13%
Kerja Lapangan pakaian perlengkapan
kerja lapangan

Program Peningkatan Peningkatan kapasitas


Kapasitas Sumber Daya sumber daya aparatur
Aparatur
Pendidikan Dan Meningkatnya bulan 60 4.260.234.454 12 216.541.000 3 48.847.000 3 22.898.100 0 6 85.000.000 12 156.745.100 12 156.745.100 20% 4%
Pelatihan Formal pengetahuan dan
keahlian khususnya
terkait kompetensi
sumber daya manusia
kesehatan
Program Upaya Peningkatan upaya
Kesehatan Masyarakat kesehatan masyarakat
Penyediaan biaya Meningkatnya pelayanan bulan 60 48.795.853.778 12 8.870.200.000 3 1.404.190.000 3 1.469.040.000 3 2.121.400.000 3 3.683.195.000 12 8.677.825.000 12 8.677.825.000 20% 18%
operasional dan kesehatan
pemeliharaan
Penyelenggaraan Tersedianya kesehatan bulan 60 2.678.496.625 12 397.800.000 0 6 166.110.230 0 6 141.460.000 12 307.570.230 12 307.570.230 20% 11%
penyehatan lingkungan lingkungan rumah sakit
Pelayanan Korban Biaya pelayanan orang 60 32.853.000 12 6.000.000 0 0 0 0 6 3.000.000 6 3.000.000 12 6.000.000 12 6.000.000 20% 18%
Kekerasan terhadap terhadap pasien KTPA
Perempuan dan Anak
Penyediaan Jaminan Tersedianya jaminan bulan 60 248.768.100.000 12 45.077.030.000 3 10.244.271.636 3 12.348.398.411 3 10.265.120.069 3 18.820.577.030 12 51.678.367.146 12 51.678.367.146 20% 21%
Kesehatan Masyarakat kesehatan masyarakat
Program Promosi Peningkatan promosi
Kesehatan dan kesehatan dan
Pemberdayaan pemberdayaan
Masyarakat masyarakat
Peningkatan Meningkatnya promosi bulan 60 531.466.500 12 176.952.500 0 0 3 3.000.000 3 9.400.000 6 156.760.250 12 169.160.250 12 169.160.250 20% 32%
pemanfaatan sarana kesehatan masyarakat
kesehatan
Pekan Promosi Terlaksananya pekan bulan 60 1.223.648.038 12 131.498.481 0 0 2 29.740.000 5 47.479.500 5 41.251.000 12 118.470.500 12 118.470.500 20% 10%
Kesehatan promosi kesehatan

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan
pengembangan pengembangan
lingkungan sehat lingkungan sehat
Pengkajian Tersedianya dokumen bulan 60 338.564.831 12 43.512.988 3 4.095.000 0 3 900.000 6 25.883.000 12 30.878.000 12 30.878.000 20% 9%
pengembangan lingkungan sehat
lingkungan sehat
Program pengadaan; Peningkatan
peningkatan sarana pengadaan sarana dan
dan prasarana rumah prasarana rumah sakit
sakit/rumah sakit
jiwa/rumah sakit paru-
paru/rumah sakit mata
Rehabilitasi bangunan Tersedianya rehabilitasi Bulan 60 28.554.653.406 17 5.271.495.912 0 0 5 1.431.435.200 2 578.902.118 10 3.254.636.242 17 5.264.973.560 17 5.264.973.560 28% 18%
rumah sakit bangunan rumah sakit
Pengadaan alat-alat Tersedianya alat-alat Bulan 60 60.643.526.763 252 11.843.154.870 0 0 4 178.709.996 176 7.981.544.342 72 3.293.161.434 252 11.453.415.772 252 11.453.415.772 100% 19%
kesehatan rumah sakit kesehatan rumah sakit
Pengadaan Terpenuhinya kebutuhan bulan 60 6.154.607.497 12 1.360.753.905 3 87.731.600 3 199.700.000 0 0 6 767.213.980 12 1.054.645.580 12 1.054.645.580 20% 17%
perlengkapan rumah perlengkapan rumah
tangga rumah sakit tangga
(dapur; ruang pasien;
laundry; ruang tunggu
dan lain-lain)
Program pemeliharaan Peningkatan
sarana dan prasarana pemeliharaan sarana
rumah sakit/rumah dan prasarana rumah
sakit jiwa/rumah sakit sakit
paru-paru/ rumah
Pemeliharaan Terpeliharanya gedung bulan 60 1.018.900.614 12 197.936.000 0 0 6 62.835.000 3 36.012.600 3 98.285.800 12 197.133.400 12 197.133.400 20% 19%
rutin/berkala rumah sakit rawat inap dan rawat
jalan
Pemeliharaan Terpeliharanya alat-alat set 60 1.626.174.704 14 225.000.000 14 199.500.000 0 14 199.500.000 14 199.500.000 23% 12%
rutin/berkala alat-alat kesehatan
kesehatan rumah sakit
Pemeliharaan Terpeliharanya unit 60 676.486.500 5 135.000.000 1 9.818.986 1 15.187.261 1 4.682.324 2 34.633.860 5 64.322.431 5 64.322.431 8% 10%
rutin/berkala mobil ambulans dengan baik
ambulans/jenazah
Pemeliharaan Terpeliharanya mebeler bulan 60 375.584.862 12 64.604.328 0 0 6 31.980.000 6 31.831.140 0 12 63.811.140 12 63.811.140 20% 17%
rutin/berkala mebeuleur RS

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah jasa Jenis 3 493.452.685 3 81.000.000 2 10.038.629 3 7.158.146 3 11.063.819 3 25.156.280 11 53.416.874 11 53.416.874 100% 11%
Komunikasi, Sumber telepon/internet, air dan
Daya Air Dan Listrik listrik
Penyediaan Jasa Jumlah petugas OB 660 5.020.204.854 660 1.021.798.500 0 0 195 252.368.500 110 225.194.800 111 525.681.300 416 1.003.244.600 416 1.003.244.600 63% 20%
Administrasi Keuangan pengelola keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah petugas OB 325 3.980.232.000 325 958.755.900 0 97.200.000 130 261.545.600 75 215.580.100 100 317.402.304 305 891.728.004 305 891.728.004 94% 22%
Kebersihan Kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan Jasa Jumlah perbaikan Unit 40 749.317.040 40 34.500.000 0 0 3 5.716.000 6 5.692.000 21 23.055.000 30 34.463.000 30 34.463.000 75% 5%
Perbaikan Peralatan peralatan kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK Jenis 33 293.579.980 33 90.286.000 0 0 33 12.401.400 33 12.395.900 33 62.078.700 99 86.876.000 99 86.876.000 100% 30%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan Jenis 10 250.698.332 10 47.984.800 0 0 10 5.700.500 10 5.571.300 10 36.643.900 30 47.915.700 30 47.915.700 100% 19%
Cetakan Dan dan penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah komponen alat- Jenis 2 210.174.293 2 45.000.000 0 0 2 5.916.200 2 11.908.500 2 27.159.500 6 44.984.200 6 44.984.200 100% 21%
Instalasi Listrik / alat listrik dan
Penerangan Bangunan penerangan kantor
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 1 548.280.762 1 15.000.000 0 0 0 0 0 0 1 14.830.000 1 14.830.000 1 14.830.000 100% 3%
Dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah bahan bacaan Eks 8.436 325.678.772 8.436 47.844.000 0 0 3.296 11.925.000 558 11.925.000 743 23.985.000 4.597 47.835.000 4.597 47.835.000 54% 15%
Bacaan Dan Peraturan dan peraturan
Perundang-undangan perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah Makanan dan Orang/Kali 1.000 453.397.730 1.000 66.193.000 0 0 250 10.148.000 250 10.148.000 500 45.897.000 1.000 66.193.000 1.000 66.193.000 100% 15%
Dan Minuman Minuman
Rapat-rapat Koordinasi Jumlah kunjungan rapat- OH 9.987 20.280.753.042 9.987 1.289.300.000 618 186.649.483 236 170.127.484 279 88.850.970 532 386.545.270 1.665 832.173.207 1.665 832.173.207 17% 4%
Dan Konsultasi Ke Luar rapat koordinasi dan
dan Dalam Daerah konsultansi
Penyediaan jasa Jumlah kegiatan Kegiatan 1 276.281.563 1 225.000.000 0 0 0 0 0 0 1 100.000.000 1 100.000.000 1 100.000.000 100% 36%
administrasi kantor administrasi kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 6 3.676.527.102 6 580.000.000 0 0 5 312.070.000 0 194.040.000 1 59.488.000 6 565.598.000 6 565.598.000 100% 15%
Dan Perlengkapan Kerja perlengkapan kerja

Penyediaan Jasa Jumlah Kegiatan yang Kegiatan 1 584.832.812 1 30.000.000 0 0 0 0 1 30.000.000 0 0 1 30.000.000 1 30.000.000 100% 5%
Publikasi Perkantoran Dilaksanakan dalam
Menyambut Hari-hari
Besar
Program Peningkatan
Sarana Dan Prasarana
Aparatur
Pembangunan Gedung Terbangunnya Gedung 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Kantor Kantor/Terlaksananya
Pembangunan Gedung
Kantor
Pengadaan Peralatan Jumlah peralatan Jenis 3 938.169.303 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung / Kantor Gedung / kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah mebeleur Jenis 9 3.684.446.712 9 322.950.000 0 0 5 234.840.000 1 38.170.000 3 0 9 273.010.000 9 273.010.000 100% 7%

Pemeliharaan Rutin / Luas bangunan dan M2/Tahun 114 92.367.032 114 175.000.000 0 0 0 0 0 0 114 173.400.000 114 173.400.000 114 173.400.000 100% 100%
Berkala Rumah Dinas halaman rumah dinas
yang terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Luas gedung dan M2 4.481 1.400.765.964 4.481 271.973.000 0 0 0 0 0 0 4.481 268.778.000 4.481 268.778.000 4.481 268.778.000 100% 19%
Berkala Gedung Kantor halaman kantor yang
terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Jumlah kendaraan Unit 43 8.059.057.062 43 1.646.048.000 27 137.061.000 0 366.861.527 0 300.268.585 0 608.521.023 27 1.412.712.135 27 1.412.712.135 63% 18%
Berkala Kendaraan dinas/operasional
Dinas / Operasional
Pemeliharaan Rutin / Jumlah peralatan Unit 60 146.208.203 60 47.760.000 0 0 30 17.827.700 0 0 30 24.398.000 60 42.225.700 60 42.225.700 100% 29%
Berkala Perlengkapan gedung kantor
Gedung Kantor
Rehabilitasi Sedang / Jumlah gedung kantor Paket 1 7.950.071.031 1 175.000.000 0 0 0 0 0 0 1 156.057.000 1 156.057.000 1 156.057.000 100% 2%
Berat Gedung Kantor
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 396 1.206.217.674 396 112.000.000 0 0 0 0 0 0 150 89.100.000 150 89.100.000 150 89.100.000 38% 7%
Dinas Beserta pegawai
Perlengkapannya
Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja Dan Keuangan
Penyusunan Laporan Jumlah laporan capaian Laporan 1 2.317.971.447 1 181.485.200 0 0 0 19.088.200 0 59.115.300 1 99.623.100 1 177.826.600 1 177.826.600 100% 8%
Capaian Kinerja Dan kinerja
Ikhtisar Realisasi Kinerja
SKPD
Penyusunan Pelaporan Jumlah laporan Laporan 1 1.202.807.368 1 230.721.000 0 32.232.000 0 31.394.000 0 34.917.200 1 117.847.500 1 216.390.700 1 216.390.700 100% 18%
Keuangan Akhir Tahun keuangan akhir tahun
Penyusunan Lakip, SKPD Jumlah Dokumen LKIP Dokumen 1 808.733.617 1 263.252.800 0 14.956.000 0 27.536.200 0 25.035.800 1 187.777.600 1 255.305.600 1 255.305.600 100% 32%
dan RKA - SKPD
1/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Pembangunan
Jalan Dan Jembatan

Perencanaan Jumlah dokumen Dokumen 6 6.318.902.196 6 1.137.638.050 0 26.851.500 0 59.312.350 2 139.548.800 4 896.242.900 6 1.121.955.550 6 1.121.955.550 100% 18%
Pembangunan Jalan perencanaan
pembangunan jalan
Pembangunan Jalan Panjang jalan yang Km 122 1.303.030.102.515 100 149.577.112.270 0 22.690.738.583 0 10.371.726.050 0 3.838.339.690 72 80.666.847.390 72 117.567.651.713 72 117.567.651.713 60% 9%
ditingkatkan
Perencanaan Jumlah dokumen Dokumen 6 3.236.433.963 6 953.579.000 0 0 0 99.020.000 2 6.475.000 2 638.972.000 4 744.467.000 4 744.467.000 67% 23%
Pembangunan Jembatan perencanaan
pembangunan jembatan

Pembangunan Jembatan Panjang jembatan yang M 249 188.159.490.537 205 12.568.793.140 0 5.632.971.890 0 263.151.770 0 1.144.881.520 0 5.100.637.770 0 12.141.642.950 0 12.141.642.950 0% 6%
ditingkatkan
Monitoring, Evaluasi dan Jumlah dokumen Dokumen 2 1.310.659.665 2 290.663.300 0 0 0 0 0 29.530.250 2 77.255.850 2 106.786.100 2 106.786.100 100% 8%
Pelaporan monitoring, evaluasi dan
pelaporan
Program Rehabilitasi /
Pemeliharaan Jalan
Dan Jembatan
Perencanaan Rehabilitasi Jumlah dokumen Dokumen 6 1.566.789.365 6 225.000.000 0 0 0 0 2 74.060.000 4 147.900.000 6 221.960.000 6 221.960.000 100% 14%
/ Pemeliharaan Jalan perencanaan rehabilitasi
/ pemeliharaan jalan

Perencanaan Rehabilitasi Jumlah dokumen Dokumen 1 543.235.285 1 100.000.000 0 0 0 0 1 98.900.000 0 0 1 98.900.000 1 98.900.000 100% 18%
/ Pemeliharaan perencanaan rehabilitasi
Jembatan / pemeliharaan
jembatan

Rehabilitasi / Panjang jalan yang Km 514 1.227.655.065.135 367 130.063.145.376 0 11.451.176.740 0 5.449.202.550 0 12.520.195.110 367 56.472.661.977 367 85.893.236.377 367 85.893.236.377 71% 7%
Pemeliharaan Jalan dipelihara
Rehabilitasi / Panjang jembatan yang M 1.394 86.641.712.215 1.146 11.727.359.261 0 137.800.163 0 870.589.600 122 124.068.570 1.024 10.080.882.700 1.146 11.213.341.033 1.146 11.213.341.033 82% 13%
Pemeliharaan Jembatan direhabilitasi

Program Inspeksi
Kondisi Jalan Dan
Jembatan
Inspeksi Kondisi Jalan Jumlah dokumen data Dokumen 1 3.994.633.500 1 461.450.000 0 32.298.739 0 118.905.200 0 74.118.030 1 95.808.332 1 321.130.301 1 321.130.301 100% 8%
dasar jalan (DD-1)
Kabupaten Deli Serdang

Inspeksi Kondisi Jumlah dokumen data Dokumen 1 1.729.045.000 1 137.887.800 0 0 0 28.573.000 0 28.071.000 1 11.543.800 1 68.187.800 1 68.187.800 100% 4%
Jembatan dasar jembatan (DD-2)
Kabupaten Deli Serdang

Evaluasi dan pelaporan Tersedianya Dokumen 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol


Laporan Evaluasi
SKPD/Terlaksananya
Penyusunan Laporan
Evaluasi
Program Pembangunan 0
Sistem Informasi/Data
Base Jalan Dan
Jembatan
Penyusunan sistem Tersedianya Dokumen 0 Dok. 0 1 218.155.700 0 0 0 63.979.550 0 0 1 81.057.150 1 145.036.700 1 145.036.700 target nol target nol
informasi/data base Database Sistem
jalan Informasi Jaringan
Jalan/Terlaksananya
Penyusunan Laporan
Informasi / Database
Jalan
Program Peningkatan
Sarana Dan Prasarana
Kebinamargaan
Pengadaan Alat-alat Jumlah alat berat yang Unit 5 64.851.801.267 5 3.783.245.000 0 0 0 3.740.000.000 1 0 4 42.826.260 5 3.782.826.260 5 3.782.826.260 100% 6%
Berat diadakan
Rehabilitasi / Jumlah alat berat yang Unit 69 35.188.161.873 49 7.398.900.000 0 349.504.153 14 1.664.889.800 10 1.458.172.300 25 2.889.639.968 49 6.362.206.221 49 6.362.206.221 71% 18%
Pemeliharaan Alat-alat terpelihara
Berat
Rehabilitasi / Jumlah alat ukur dan Unit 7 1.493.952.750 7 453.475.000 0 0 0 0 0 148.331.000 5 143.107.000 5 291.438.000 5 291.438.000 71% 20%
Pemeliharaan Alat-alat laboratorium dalam
Ukur dan Bahan kondisi baik
Laboratorium
Kebinamargaan
Monitoring, Evaluasi dan Jumlah Laporan Dokumen 1 2.082.579.610 1 255.851.100 0 0 0 54.322.200 0 63.283.800 1 138.245.100 1 255.851.100 1 255.851.100 100% 12%
Pelaporan monitoring dan evaluasi
kegiatan
Program
Pengembangan Dan
Pengelolaan Jaringan
Irigasi; Rawa Dan
Jaringan Pengairan
Lainnya
Perencanaan Jumlah dokumen Dokumen 6 4.871.780.239 6 1.691.675.000 0 0 0 0 6 435.439.200 0 1.242.012.800 6 1.677.452.000 6 1.677.452.000 100% 34%
Pembangunan Jaringan perencanaan
Irigasi pembangunan jaringan
irigasi
2/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Perencanaan Jumlah Lokasi Lokasi 1 948.873.959 1 100.000.000 0 0 0 0 0 0 1 98.870.000 1 98.870.000 1 98.870.000 100% 10%
Pembangunan Pintu Air Perencanaan
Pembangunan Pintu Air
Pembangunan Pintu Air Jumlah Pintu Air yang Unit 1 10.836.493.868 1 2.409.750.000 0 0 0 0 1 682.123.800 0 1.040.404.430 1 1.722.528.230 1 1.722.528.230 100% 16%
dibangun
Rehabilitasi / Luas Areal Irigasi yang Ha 2.305 279.196.090.542 2.048 20.910.789.910 0 1.675.861.864 0 731.910.200 172 1.142.417.630 1.694 12.445.739.961 1.866 15.995.929.655 1.866 15.995.929.655 81% 6%
Pemeliharaan Jaringan terpelihara
Irigasi
Pemberdayaan Petani Jumlah Kegiatan Kegiatan 2 410.863.862 2 74.302.400 0 0 0 0 0 27.000.000 2 35.341.346 2 62.341.346 2 62.341.346 100% 15%
Pemakai Air Penyuluhan Kepada
Petani Pemakai Air
Peningkatan Jaringan Luas Areal Jaringan Ha 500 83.213.672.652 500 13.561.050.240 0 3.149.186.720 0 1.226.626.370 82 969.741.850 367 4.703.217.495 449 10.048.772.435 449 10.048.772.435 90% 12%
Irigasi Irigasi yang ditingkatkan

Pengawasan / Inspeksi / Jumlah Dokumen Data Dokumen 1 2.636.476.878 1 819.426.200 0 36.799.294 0 136.438.550 0 82.692.600 1 545.593.870 1 801.524.314 1 801.524.314 100% 30%
Pemutakhiran Database Dasar Irigasi (DD-3)
Jaringa Irigasi, Rawa Kabupaten Deli Serdang
dan Sumber Daya Air
Lainnya

Program
Pengembangan;
Pengelolaan; Dan
Konservasi Sungai;
Danau Dan Sumber
Daya Air Lainnya
Pemeliharaan dan Panjang sungai/saluran Km 60 17.613.937.000 60 2.674.486.500 0 36.720.000 6 146.166.750 21 521.877.630 30 1.919.848.445 57 2.624.612.825 57 2.624.612.825 95% 15%
Rehabilitasi Embung; di Kabupaten Deli
dan Bangunan Serdang yang
Penampung Air Lainnya terpelihara
Program
Pengembangan
Wilayah Strategis Dan
Cepat Tumbuh
Penataan Prasarana Jumlah LPJU yang Unit 946 96.028.320.000 946 12.848.723.150 0 107.768.794 106 6.426.004.700 546 2.863.659.320 294 2.900.162.400 946 12.297.595.214 946 12.297.595.214 100% 13%
Jalan Perkotaan terpasang
Program Pembangunan
Infrastruktur Perdesaan

Pembangunan Jalan dan Panjang jalan Desa yang Km 36 164.368.470.000 30 21.636.891.240 0 5.396.631.870 0 444.411.950 0 1.112.329.700 13 9.890.707.220 13 16.844.080.740 13 16.844.080.740 34% 10%
Jembatan Perdesaan dibangun

Program
Pemberdayaan Jasa
Konstruksi
Pemberdayaan Jumlah peserta Peserta 240 2.437.893.500 240 347.497.400 100 69.703.800 0 29.301.600 37 10.078.000 75 207.717.900 212 316.801.300 212 316.801.300 88% 13%
Pengguna Jasa bimbingan teknis
Konstruksi (Instansi terhadap pelaku jasa
Pemerintah, Orang konstruksi
Perseorangan, Badan
Usaha)
Program Perencanaan
Tata Ruang
Sosialisasi Peraturan Jumlah kegiatan Kegiatan 1 1.204.830.992 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perundang-undangan sosialisasi Perda tata
Tentang Rencana Tata ruang
Ruang
Penyusunan Rencana Jumlah Kawasan RDTR Kawasan 2 15.983.466.142 1 753.578.900 0 0 0 0 0 0 1 723.286.900 1 723.286.900 1 723.286.900 50% 5%
Detail Tata Ruang
Kawasan
Penyusunan Rancangan Jumlah Kegiatan terkait Kawasan 2 1.095.031.804 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Peraturan Daerah penyusunan Ranperda
Tentang RTRW Tentang RTRW
Rapat Koordinasi Jumlah Kegiatan Rapat Kegiatan 1 4.310.606.562 1 672.144.700 0 34.403.565 0 107.047.160 0 76.242.520 1 195.859.880 1 413.553.125 1 413.553.125 100% 10%
Tentang Rencana Tata Koordinasi Tentang Tata
Ruang Ruang
Program Pemanfaatan
Ruang
Survey dan pemetaan Jumlah dokumen survey Dokumen 1 1.737.232.467 1 321.270.150 0 27.000.000 0 85.121.200 0 54.653.470 1 128.636.427 1 295.411.097 1 295.411.097 100% 17%
dan pemetaan
Koordinasi dan Fasilitasi Jumlah dokumen Dokumen 1 683.960.533 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penyusunan dan penyusunan
Pemanfaatan Ruang pemanfaatan ruang
Lintas Kabupaten / Kota lintas Kabupaten / Kota

Monitoring, evaluasi dan Tersedianya Laporan 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol


pelaporan pemanfaatan Hasil Monitoring,
ruang Evaluasi Dan Pelaporan
Pemanfaatan
Ruang/Terlaksananya
Monitoring, Evaluasi Dan
Pelaporan Pemanfaatan
Ruang
PROGRAM Program Pengendalian
PENGENDALIAN Pemanfaatan Ruang
PEMANFAATAN
RUANG
3/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyusunan Prosedur Jumlah dokumen Dokumen 1 2.563.245.500 1 147.574.000 0 0 0 30.926.100 0 908.800 1 94.450.100 1 126.285.000 1 126.285.000 100% 5%
dan Manual penyusunan prosedur

4/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
Program Administrasi Tersedianya pelayanan
Pelayanan Perkantoran administrasi
perkantoran
Penyediaan jasa surat Terpenuhinya kebutuhan Bulan 60 24.420.400 12 3.600.000 0 0 3 900.000 3 900.000 6 900.000 12 2.700.000 12 2.700.000 20% 11%
menyurat jasa surat menyurat

Penyediaan Jasa Tersedianya telepon, air, Bulan 60 134.312.200 12 11.400.000 0 0 6 3.718.500 3 2.015.115 3 2.653.011 12 8.386.626 12 8.386.626 20% 6%
Komunikasi, Sumber listrik dan internet
Daya Air Dan Listrik
Penyediaan Jasa Tersedianya laporan Bulan 60 927.975.200 12 137.048.200 0 0 3 47.662.300 3 27.186.800 6 54.712.300 12 129.561.400 12 129.561.400 20% 14%
Administrasi Keuangan pertanggungjawaban
penggunaan anggaran
Penyediaan Jasa Tersedianya jasa dan Bulan Jasa 60 976.816.000 12 188.111.000 3 24.240.000 3 52.497.912 3 40.342.500 3 65.713.000 12 182.793.412 12 182.793.412 20% 19%
Kebersihan Kantor peralatan kebersihan
kantor
Penyediaan Jasa Terpeliharanya peralatan Jenis 3 91.576.500 3 16.250.000 0 0 0 0 0 0 3 16.250.000 3 16.250.000 3 16.250.000 100% 18%
Perbaikan Peralatan kerja kantor
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Tersedianya alat tulis Jenis 47 152.627.500 47 52.365.200 0 0 47 12.492.200 47 11.323.700 47 12.492.200 141 36.308.100 141 36.308.100 100% 24%
Kantor kantor
Penyediaan Barang Tersedianya barang Jenis 8 189.258.100 8 31.334.800 0 0 8 8.073.200 8 7.594.200 8 8.073.200 24 23.740.600 24 23.740.600 100% 13%
Cetakan dan cetakan dan
Penggandaan penggandaan
Penyediaan Komponen Tersedianya komponen Jenis 14 91.576.500 14 10.526.380 0 0 14 2.971.220 14 2.291.970 14 2.971.220 42 8.234.410 42 8.234.410 100% 9%
Instalasi Listrik/ penerangan bangunan
Penerangan Bangunan kantor dinas
Kantor
Penyediaan Peralatan Tersedianya peralatan Jenis 5 97.681.600 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 22.000.000 1 22.000.000 1 22.000.000 20% 23%
dan Perlengkapan dan perlengkapan
Kantor kantor
Penyediaan Bahan Tersedianya bahan Bulan 60 158.732.600 12 26.208.000 0 0 3 6.552.000 3 6.552.000 6 13.104.000 12 26.208.000 12 26.208.000 20% 17%
Bacaan Dan Peraturan bacaan bagi pegawai
Perundang-undangan
Penyediaan Makanan Tersedianya makanan Bulan 60 378.516.200 12 78.360.000 0 0 3 19.104.000 3 18.456.000 6 37.398.000 12 74.958.000 12 74.958.000 20% 20%
Dan Minuman dan minuman pegawai
Rapat-rapat Koordinasi Terlaksananya Rapat- OH 15.000 5.189.335.000 2.238 414.160.000 300 43.580.300 800 113.981.600 700 98.310.000 376 146.700.000 2.176 402.571.900 2.176 402.571.900 15% 8%
Dan Konsultasi Ke Luar rapat Koordinasi dan
Daerah Konsultasi Ke Luar
Daerah dan dalam
daerah
Penyediaan jasa Terpenuhinya kebutuhan Bulan Jasa 60 750.927.300 12 271.008.000 3 27.000.000 3 66.766.480 3 50.355.600 3 106.848.400 12 250.970.480 12 250.970.480 20% 33%
administrasi kantor jasa administrasi kantor

Penyediaan peralatan Terpenuhinya kebutuhan Bulan Jasa 6 409.041.700 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan perlengkapan kerja peralatan dan
perlengkapan kerja

Penyediaan Jasa Tersedianya Media Media/Bulan 60 82.450.000 12 82.450.000 1 72.850.000 0 0 3 2.400.000 6 4.800.000 10 80.050.000 10 80.050.000 17% 97%
Publikasi Perkantoran Informasi OPD dan Jasa Jasa
Publikasi Perkantoran

Program Peningkatan Tersedianya sarana


Sarana dan Prasarana dan prasarana
Aparatur aparatur
Pengadaan Kendaraan Tersedianya sarana Unit 8 1.750.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas / Operasional transportasi
Pengadaan Peralatan Tersedianya Peralatan Unit 50 48.840.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung/ Kantor gedung Kantor
Pengadaan Mebeleur Tersedianya Mebeleur Jenis 50 1.984.157.500 7 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%

Pemeliharaan Rutin / Terpeliharanya Gedung Unit 50 457.882.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Berkala Gedung Kantor kantor
Pemeliharaan Rutin / Terpeliharanya Unit 40 2.442.040.000 2 137.560.000 0 0 2 31.344.750 2 13.123.000 2 62.400.890 6 106.868.640 6 106.868.640 15% 4%
Berkala Kendaraan kendaraan dinas/
Dinas / Operasional operasional
Pemeliharaan Rutin/ Terpeliharanya Unit 50 48.840.800 18 10.980.000 0 0 0 0 0 0 18 10.980.000 18 10.980.000 18 10.980.000 36% 22%
Berkala Peralatan peralatan gedung kantor
Gedung Kantor
Rehabilitasi Sedang/ Terlaksananya Paket 1 3.052.550.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Gedung Kantor Rehabilitasi gedung
kantor
Program Peningkatan Tingkat disiplin
Disiplin Aparatur aparatur
Pengadaan Pakaian Tersedianya Pakaian Stel 350 244.204.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta Dinas Beserta atributnya
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Tersedianya pakaian Stel 7 25.641.420 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kerja Lapangan kerja lapangan
Pengadaan Pakaian Tersedianya pakaiaian Stel 350 293.044.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Khusus Hari - hari hari-hari tertentu
Tertentu
Pengadaan Pakaian Tersedianya Pakaian Stel 350 293.044.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Olah Raga Olah Raga pegawai
kantor dinas

1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan Tingkat Kualitas
Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian
Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan
Kinerja dan Keuangan
Penyusunan Pelaporan Tersedianya laporan Dokumen 10 366.306.000 2 35.249.000 2 35.249.000 0 0 0 0 0 0 2 35.249.000 2 35.249.000 20% 10%
Keuangan Akhir Tahun keuangan akhir tahun
Penyusunan Lakip, SKPD Tersedianya Laporan Dokumen 5 91.576.500 3 68.422.200 1 19.711.800 1 23.356.200 0 0 1 25.333.200 3 68.401.200 3 68.401.200 60% 75%
dan RKA - SKPD Kinerja OPD, Renja
OPD, dan RKA OPD
Program Pemeliharaan Rata-rata lama
Kantrantibmas dan penanganan informasi
Pencegahan Tindak konflik
Kriminal
Sosialisasi Deteksi Dini Peningkatan deteksi dini Orang 3.000 1.068.392.500 600 63.287.600 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Pencegahan dan pencegahan
Gerakan Teroris bagi gerakan teroris bagi
Generasi Muda generasi muda
Pengawasan dan Meningkatnya peran Tim Bulan 60 3.968.315.000 12 529.087.600 0 0 0 132.065.600 6 132.477.400 0 0 6 264.543.000 6 264.543.000 10% 7%
Penanganan Ancaman Terpadu Penanganan
Gangguan Keamanan Gangguan Keamanan
Dalam Negeri Dalam Negeri
Kabupaten Deli Serdang

Program Persentase kegiatan


Pengembangan Pengembangan
Wawasan Kebangsaan Wawasan Kebangsaan
yang terfasilitasi
Peningkatan Kerjasama Meningkatnya Orang 4.000 1.343.122.000 600 46.509.700 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dengan Tokoh Agama, Kerjasama dengan
Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, Tokoh
Tokoh Adat Masyarakat, dan Tokoh
Adat Dalam
Menciptakan Kerukunan
Umat Beragama

Peningkatan Kesadaran Meningkatnya Orang 4.000 1.221.020.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Bela Negara dan Cinta Kesadaran Bela Negara
Tanah Air dan Cinta Tanah Air
Masyarakat
Penguatan dan Menguatnya Pengayaan Orang 4.000 1.221.020.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengayaan Nilai-nilai Nilai-Nilai Demokratisasi
Demokratisasi Bagi Generasi Muda
Generasi Muda
Orientasi dan Meningkatnya Orang 4.000 1.221.020.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengayaan Implementasi Implementasi Nilai-nilai
Nilai-nilai Pancasila Pancasila dalam
Terhadap Kehidupan Kehidupan Berbangsa
Berbangsa
Peringatan Hari Ulang Tersedianya sarana Unit 5 168.195.505 0 27.550.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Tahun Republik peringatan HUT RI
Indonesia
Program Kemitraan Persentase kegiatan
Pengembangan kemitraan
Wawasan Kebangsaan pengembangan
wawasan kebangsaan
Seminar; Talk Show; Meningkatnya wawasan Orang 4.000 1.404.173.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Diskusi Peningkatan kebangsaan masyarakat
Wawasan Kebangsaan
Orientasi Deteksi Meningkatnya Bulan 60 8.241.885.000 12 1.087.319.400 0 0 3 264.877.600 6 547.483.200 3 274.958.600 12 1.087.319.400 12 1.087.319.400 20% 13%
Kewaspadaan Dini Kewaspadaan Dini
dalam rangka Masyarakat Dalam
Peningkatan Mencegah Terjadinya
Kemampuan Konflik Masyarakat
Penanganan Konflik
Masyarakat
Penyusunan dan Tersedianya dokumen/ Dokumen 1 85.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penggandaan Direktori direktori rumah ibadah
Rumah Ibadah
Pusat Peningkatan Tersedianya Tim Pusat Bulan 60 732.612.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Wawasan Kebangsaan Peningakatan Wawasan
Kebangsaan Kab. Deli
Serdang
Pencegahan Tersedianya TIM P4GN Bulan 60 1.343.122.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pemberantasan Kabupaten Deli Serdang
Penyalahgunaan dan
Peredaran Gelap
Narkoba
Program Pendidikan Persentase kegiatan
Politik Masyarakat pendidikan politik
masyarakat
Penyuluhan / sarasehan Terlaksananya Orang 1.000 488.408.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kepada masyarakat penyuluhan/ sarasehan
politik dan demokratisasi
kepada masyarakat

2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Koordinasi forum-forum Tersedianya dokumen Bulan 60 305.255.000 12 55.840.600 0 0 3 13.998.800 3 13.921.500 6 27.920.300 12 55.840.600 12 55.840.600 20% 18%
diskusi politik verifikasi bantuan
keuangan kepada partai
politik di Kab. Deli
Serdang
Monitoring, Evaluasi dan Tersedianya Tim Bulan 60 1.098.918.000 12 172.532.400 0 0 3 43.216.200 3 42.864.800 0 0 6 86.081.000 6 86.081.000 10% 8%
Pelaporan Pengawasan Ormas di
Kabupaten Deli Serdang

Lokakarya Manajerial Meningkatnya Orang 1.250 610.510.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pimpinan Ormas se Pengetahuan Manajerial
Kabupaten Deli Serdang Pimpinan Ormas se
Kabupaten Deli Serdang

Penguatan ImplementasiMeningkatkan Orang 1.000 610.510.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


HAM Bagi Perempuan Pemahaman dan
se Kabupaten Deli Pengamalan HAM Bagi
Serdang Perempuan se Kab. Deli
Serdang
Pemantauan, Pelaporan Terlaksananya Bulan 60 1.098.918.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Evaluasi Pemantauan, Pelaporan

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Satuan Polisi Pamong Praja
Program Pelayanan Terlaksananya
Administrasi Pelayanan Administrasi
Perkantoran Perkantoran yang
Tertib dan Lancar
Penyediaan Jasa Terpenuhinya kebutuhan bulan 81.000.000 12 11.779.200 3 2.784.684 3 666.100 3 5.217.090 3 1.511.220 12 10.179.094 12 10.179.094 target nol 13%
Komunikasi, Sumber jasa telepon dan internet
Daya Air dan Listrik
Penyediaan Jasa Terpenuhinya bulan 1.348.000.000 12 228.902.300 3 30.900.000 3 40.949.300 3 68.090.400 3 20.599.600 12 160.539.300 12 160.539.300 target nol 12%
Administrasi Keuangan administrasi pengelolaan
keuangan
Penyediaan Jasa Terpenuhinya perbaikan unit 202.000.000 29 20.210.000 0 0 5 6.950.000 8 4.200.000 5 2.800.000 18 13.950.000 18 13.950.000 target nol 7%
Perbaikan Peralatan peralatan kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Terpenuhinya alat tulis jenis 607.000.000 15 113.321.150 0 0 4 36.826.850 4 22.696.300 4 28.754.000 12 88.277.150 12 88.277.150 target nol 15%
Kantor kantor dan barang habis
pakai peralatan
komputer
Penyediaan Barang Terpenuhinya barang jenis 243.000.000 4 21.155.500 0 0 2 8.968.900 2 9.071.800 1 2.719.300 5 20.760.000 5 20.760.000 target nol 9%
Cetakan dan cetakan dan
Penggandaan penggandaan
Penyediaan Barang Terpenuhinya kebutuhan SKH 108.000.000 1.700 5.950.000 0 0 1.008 3.760.000 0 0 0 0 1.008 3.760.000 1.008 3.760.000 target nol 3%
Bacaan dan Peraturan bahan bacaan dan
Perundang-undangan peraturan perundang -
undangan
Penyediaan Makanan Terpenuhinya bulan 843.000.000 12 93.135.000 3 18.375.000 3 8.820.000 3 34.020.000 3 26.040.000 12 87.255.000 12 87.255.000 target nol 10%
dan Minuman penyediaan makan,
minuman harian
pegawai dan rapat
Rapat - Rapat Koordinasi Terlaksananya rapat - OH 2.360.000.000 79 39.825.000 6 18.500.000 7 12.450.000 0 0 0 0 13 30.950.000 13 30.950.000 target nol 1%
dan Konsultasi ke Luar rapat koordinasi,
dan Dalam Daerah konsultasi ke luar dan
dalam daerah
Penyediaan Peralatan Terpenuhinya peralatan jenis 1.820.000.000 4 40.049.872 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
dan Perlengkapan Kerja dan perlengkapan kerja

Program Peningkatan Terlaksananya


Sarana dan Prasarana Peningkatan Sarana
Aparatur dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Kendaraan Tersedianya kendaraan unit 4.770.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Dinas/Operasional dinas/operasional untuk
meningkatkan kinerja
aparatur
Pengadaan Meubeleur Terpenuhinya mebeleur unit 270.000.000 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
kantor
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya fungsi unit 3.708.000.000 20 202.200.000 9 28.073.786 1 3.899.812 3 14.626.806 5 76.248.982 18 122.849.386 18 122.849.386 target nol 3%
Berkala Kendaraan kendaraan dengan baik
Dinas / Operasional
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya fungsi unit 54.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Berkala Peralatan perlengkapan gedung
Gedung Kantor kantor
Program Peningkatan Meningkatnya Disiplin
Disiplin Aparatur Aparatur
Pengadaan Mesin / Tersedianya Mesin / unit 67.000.000 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Kartu Absensi Kartu Absensi
Pengadaan Pakaian Tersedianya pakaian orang 1.234.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Dinas Beserta dinas
Perlengkapannya
Program Peningkatan Meningkatnya Sistem
Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian
Pelaporan Kinerja dan Kinerja dan Keuangan
Keuangan
Penyusunan Laporan Tersedianya laporan laporan 405.000.000 3 67.420.000 0 0 1 16.523.800 1 3.791.800 1 29.820.000 3 50.135.600 3 50.135.600 target nol 12%
Capaian Kinerja dan capaian dan ikhtisiar
Ikhtisiar Realisasi Kinerja kinerja, keuangan dan
SKPD aset
Program Peningkatan Terwujudnya
Keamanan dan Keamanan dan
Kenyamanan Kenyamanan
Lingkungan Lingkungan
Penyiapan Tenaga Tersedianya personil kegiatan 20.799.262.500 165 2.189.520.000 18 464.376.000 35 508.460.000 20 273.120.000 60 733.780.000 133 1.979.736.000 133 1.979.736.000 target nol 10%
Pengendali Keamanan pengamanan objek vital
dan Kenyamanan yang telah mengikuti
Lingkungan pelatihan

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengendalian Keamanan Terlaksananya OK 31.297.806.500 100 3.111.999.050 19 363.536.000 150 607.192.749 160 659.467.520 160 1.042.936.534 489 2.673.132.803 489 2.673.132.803 target nol 9%
Lingkungan penertiban pedagang
kaki lima yang berjualan
menggunakan badan
jalan, terlaksananya
penertiban bangunan
liar, reklame,
pengawasan perda serta
terlaksananya patroli
lingkungan untuk
menciptakan suasana
aman di masyarakat

Pengamanan Pemilu Terselenggaranya patroli OH 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol


KDH Kabupaten kantrantibmas pra dan
pasca pemilu kabupaten

Program Pemeliharaan Meningkatnya


Kantrantibmas dan Kantrantibmas dan
Pencagahan Tindak Pencegahan Tindak
Kriminal Kriminal
Kerjasama Terlaksananya kegiatan 411.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Pengembangan pengembangan
Kemampuan Aparat kemampuan aparat
Polisi Pamong Praja Satpol PP
dengan TNI/POLRI dan
Kejaksaan
Peningkatan Kapasitas Terlaksananya orang 500.714.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Aparat Dalam Rangka peningkatan kapasitas
Pelaksanaan aparatur dalam kegiatan
Siskamswakarsa di siskamswakarsa
daerah
Program Terwujudnya
Pengembangan Pengembangan
Wawasan Kebangsaan Wawasan Kebangsaan
Peringatan Hari Ulang Terlaksananya kegiatan OH 15.000.000.000 9 81.600.000 20 81.595.000 0 0 0 0 0 0 20 81.595.000 20 81.595.000 target nol 1%
Tahun Satuan Polisi mengikuti perayaan HUT
Pamong Praja Satuan Polisi Pamong
Praja
Pelantikan Personil 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Satuan Linmas
Kabupaten Deli Serdang

Program Peningkatan Meningkatnya


Kesiagaan dan Kesiagaan dan
Pencegahan Bahaya Pencegahan Bahaya
Kebakaran Kebakaran
Pengadaan Sarana dan unit 19.000.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Prasarana Pencegahan
Bahaya Kebakaran

Kegiatan Pencegahan Terlaksananya OH 22.901.182.000 100 2.788.365.000 20 563.434.984 25 687.900.536 25 467.636.813 30 922.738.843 100 2.641.711.176 100 2.641.711.176 target nol 12%
dan Pengendalian penyelenggaraan
Bahaya Kebakaran pencegahan dan
pengendalian bahaya
kebakaran
Program Peningkatan Meningkatnya
Pemberantasan Pemberantasan
Penyakit Masyarakat ( Penyakit Masyarakat
Pekat )
Penyuluhan Pencegahan Bertambahnya orang 202.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Peredaran/Penggunaan pemahaman masyarakat
Minuman Keras dan tentang bahaya
Narkoba minuman keras dan
narkoba
Penyuluhan Pencegahan Terlaksananya razia OH 1.847.505.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Berkembangnya Praktek pencegahan
Protitusi berkembangnya praktek
prostitusi
Program Pencegahan Meningkatnya
Dini dan Pencegahan Dini dan
Penanggulangan Penanggulangan
Korban Bencana Alam Korban Bencana Alam
Pemantauan dan Terlaksananya sosialisasi kegiatan 3.728.357.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol 0%
Penyebarluasan pengamanan bencana

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Badan Penanggulangan Bencana Daerah
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah jasa bulan 60 516.491.460 12 20.400.000 3 2.339.073 3 3.937.583 3 6.657.423 3 8.205.383 12 21.139.462 12 21.139.462 20% 4%
Komunikasi, Sumber telepon/internet,listrik
Daya Air Dan Listrik dan air
Penyediaan Jasa Jumlah jasa administrasi bulan 60 313.960.873 12 75.720.000 3 0 3 0 3 33.600.000 3 33.600.000 12 67.200.000 12 67.200.000 20% 21%
Administrasi Keuangan keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah jasa petugas bulan 60 1.929.601.105 12 357.173.500 3 50.000.000 3 123.724.560 3 223.724.560 3 323.724.560 12 721.173.680 12 721.173.680 20% 37%
Kebersihan Kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan Jasa Jumlah jasa perbaikan bulan 60 433.462.100 12 9.250.000 3 0 3 0 3 225.000 3 225.000 12 450.000 12 450.000 20% 0%
Perbaikan Peralatan peralatan kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK bulan 60 262.061.418 12 35.554.196 3 0 3 0 3 12.256.596 3 12.256.596 12 24.513.192 12 24.513.192 20% 9%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan bulan 60 109.891.800 12 16.374.350 3 0 3 0 3 8.535.850 3 8.535.850 12 17.071.700 12 17.071.700 20% 16%
Cetakan Dan dan penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah alat- bulan 60 31.868.622 12 2.014.400 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%
Instalasi Listrik / alat/elektronik dan biaya
Penerangan Bangunan pemeliharaan listrik
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan bulan 60 183.153.000 12 9.000.000 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%
Dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah surat kabar dan bulan 60 76.924.260 12 8.745.000 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%
Bacaan Dan Peraturan buku peraturan
Perundang-undangan perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah Makanan dan bulan 60 181.809.878 12 18.242.000 3 0 3 1.229.000 3 1.229.000 3 1.229.000 12 3.687.000 12 3.687.000 20% 2%
Dan Minuman Minuman pegawai/tamu

Rapat-rapat Koordinasi Jumlah kunjungan rapat- bulan 60 2.270.852.996 12 462.960.000 3 15.521.252 3 69.136.352 3 93.261.352 3 93.261.352 12 271.180.308 12 271.180.308 20% 12%
Dan Konsultasi Ke Luar rapat koordinasi dan
dan Dalam Daerah konsultansi di tingkat
lokal dan luar kabupaten

Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan kerja bulan 60 122.102.000 12 44.083.350 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%


Dan Perlengkapan Kerja

Penyediaan Jasa Tersedianya mobil hias bulan 60 109.120.000 12 15.000.000 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%


Publikasi Perkantoran
Program Peningkatan
Sarana dan Prasarana
Aparatur
Pembangunan Gedung Jumlah gedung/fasilitas bulan 60 800.000.000 12 0 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%
Kantor kantor yang dibangun
Pengadaan Meningkatnya sarana bulan 60 100.000.000 12 0 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%
Perlengkapan Gedung dan prasarana aparatur
Kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah mebeleur bulan 60 487.492.235 12 0 3 0 3 0 3 0 3 0 12 0 12 0 20% 0%

Pemeliharaan Rutin / Luas bangunan dan m2 2.670 433.596.412 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Berkala Rumah Dinas halaman rumah dinas
yang terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Jumlah kendaraan bulan 60 917.718.632 12 131.232.400 3 0 3 8.225.000 3 16.740.000 3 16.740.000 12 41.705.000 12 41.705.000 20% 5%
Berkala Kendaraan dinas/operasional
Dinas / Operasional
Pemeliharaan Rutin / Jumlah peralatan bulan 60 80.000.000 12 13.490.000 3 0 3 660.000 3 600.000 3 660.000 12 1.920.000 12 1.920.000 20% 2%
Berkala Perlengkapan gedung kantor
Gedung Kantor
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan Mesin / Jumlah Mesin/ Kartu unit 1 22.000.000 19.300.000 0 0 0 0 0 0 3 0 3 0 3 0 100% 0%
Kartu Absensi Absensi
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas stel 165 277.018.913 19.300.000 0 0 0 0 0 0 3 0 3 0 3 0 2% 0%
Dinas Beserta pegawai
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian hari- stel 165 112.181.213 0 0 0 0 0 0 3 0 3 0 3 0 2% 0%
Khusus Hari - hari hari tertentu
Tertentu
Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja dan Keuangan
Penyusunan Laporan Junlah laporan capaian bulan 60 82.785.156 12 14.661.100 3 0 3 0 3 14.661.100 3 14.661.100 12 29.322.200 12 29.322.200 20% 35%
Capaian Kinerja dan kinerja dan ikhtisar
Ikhtisar Realisasi Kinerja realisasi kinerja SKPD
SKPD
Penyusunan Pelaporan Jumlah laporan bulan 60 54.945.900 12 10.339.600 3 0 3 0 3 0 3 0 0 0 0 0% 0%
Keuangan Akhir Tahun keuangan akhir tahun
Penyusunan Lakip Jumlah laporan Lakip dokumen 1 7.593.600 0 0 3 0 3 0 3 0 3 0 0 0 0 0% 0%

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Perencanaan dan Jumlah laporan bulan 60 73.261.200 12 10.269.600 3 0 3 0 3 0 3 0 0 0 0 0% 0%
penyusunan kegiatan penyusunan kegiatan
SKPD SKPD
Program Pencegahan
Dini dan
Penanggulangan
Korban Bencana Alam
Pemantauan dan Terpantaunya Informasi bulan 60 537.248.800 12 25.465.300 3 0 3 0 3 0 3 12 0 12 0 20% 0%
Penyebarluasan Potensi Bencana Alam
Informasi Potensi
Bencana Alam
Penanganan Tertanganinya Korban bulan 60 2.660.250.000 12 339.750.000 3 20.000.000 3 68.489.824 3 154.089.824 3 251.789.824 12 494.369.472 12 494.369.472 20% 19%
Kedaruratan Bencana Bencana dan Kejadian

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Ketenagakerjaan
Program Pelayanan Tingkat kualitas
Administrasi pelayanan administrasi
Perkantoran kantor
Penyediaan Jasa Jumlah jasa telepon/ Jenis 20 28.000.000 4 19.200.000 1 3.486.672 1 3.326.858 1 3.635.772 1 2.569.096 4 13.018.398 4 13.018.398 20% 46%
Komunikasi, Sumber internet, air dan listrik
Daya Air Dan Listrik
Penyediaan jasa Jumlah petugas Orang 65 721.912.672 13 110.528.000 2 19.270.000 3 21.840.000 3 21.840.000 3 21.840.000 11 84.790.000 11 84.790.000 17% 12%
Administrasi Keuangan pengelola keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah petugas Orang 95 478.800.000 19 706.262.000 4 148.713.000 4 143.076.664 5 197.213.000 4 153.527.000 17 642.529.664 17 642.529.664 18% 100%
Kebersihan Kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan Jasa Jumlah perbaikan Unit 46 30.500.000 46 10.300.000 0 0 0 0 42 9.600.000 0 0 42 9.600.000 42 9.600.000 91% 31%
Perbaikan Peralatan peralatan kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK Jenis 170 137.500.000 34 40.574.500 8 10.000.000 0 0 9 10.500.000 16 20.000.000 33 40.500.000 33 40.500.000 19% 29%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan Jenis 40 115.000.000 8 38.320.000 2 9.550.000 0 0 2 9.550.000 3 15.450.000 7 34.550.000 7 34.550.000 18% 30%
Cetakan Dan dan penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah komponen alat- Jenis 20 32.000.000 4 5.795.000 0 0 0 0 2 2.350.000 1 1.850.000 3 4.200.000 3 4.200.000 15% 13%
Instalasi Listrik/ alat listrik dan
Penerangan Bangunan penerangan kantor
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan Unit 35 505.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah bahan bacaan Skh / Skm 690 26.000.000 360 27.000.000 90 6.750.000 0 0 180 13.500.000 90 6.750.000 360 27.000.000 360 27.000.000 52% 100%
Bacaan Dan Peraturan dan peraturan
Perundang-undangan perundang-undangan

Penyediaan Makanan Jumlah makanan dan Orang 44.880 50.800.000 9.000 22.440.000 1.500 3.740.000 0 0 3.000 7.480.000 4.496 11.210.000 8.996 22.430.000 8.996 22.430.000 20% 44%
Dan Minuman minuman

Rapat-rapat Koordinasi Jumlah frekuensi rapat Orang 3.195 601.000.000 636 118.035.000 237 43.946.000 19 3.565.000 24 4.520.000 63 11.775.000 343 63.806.000 343 63.806.000 11% 11%
Dan Konsultasi Ke Luar koordinasi dan
Daerah konsultasi yang
dilakukan

Penyediaan jasa Jumlah jasa administrasi Orang 10 27.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


administrasi kantor perkantoran

Penyediaan Peralatan Jumlah Peralatan dan Unit 15 0 3 65.250.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol


dan Perlengkapan kerja perlengkapan kerja

Penyediaan Jasa Jumlah jasa publikasii Jenis 10 0 2 2.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol


Publikasi Perkantoran perkantoran

Program Peningkatan Tingkat kualitas sarana


Sarana Dan Prasarana dan prasarana kantor
Aparatur

Pengadaan Kendaraan Jumlah kendaraan dinas Unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Dinas / Operasional yang diadakan

Pengadaan peralatan Jumlah peralatan Unit 25 0 5 6.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol


Gedung/Kantor gedung/ kantor yang
diadakan

Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur Jenis 10 302.500.000 2 15.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pemeliharaan Rutin / Jumlah gedung kantor M2/ Tahun 11.300 350.000.000 2.260 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Gedung Kantor yang dipelihara

Pemeliharaan Rutin / Jumlah kendaraan Unit 25 227.500.000 5 152.642.400 1 24.462.300 1 23.632.938 1 38.738.006 1 33.593.015 4 120.426.259 4 120.426.259 16% 53%
Berkala Kendaraan dinas/operasional yang
Dinas / Operasional pelihara

Pembangunan Gedung Jumlah bangunan Unit 5 425.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Kantor gedung kantor
Pemeliharaan Luas gedung dan Unit 100 0 20 6.500.000 0 0 0 0 6 1.800.000 7 2.400.000 13 4.200.000 13 4.200.000 13% target nol
rutin/berkala halaman kantor yang
perlengkapan gedung terpelihara
kantor

1/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Rehabilitasi Jumlah gedung kantor Unit 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol
sedang/berat gedung yang direhabilitasi
kantor.

Program Peningkatan Persentase kehadiran


Disiplin Aparatur ASN

Pengadaan Mesin / Jumlah pegawai yang Unit 1 22.000.000 1 22.000.000 0 0 0 0 1 21.925.000 0 0 1 21.925.000 1 21.925.000 100% 100%
Kartu Absensi hadir pada kantor
Disnaker
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 160 40.900.000 32 20.800.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta pegawai yang diadakan
Perlengkapannya

Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian hari- Stel 160 9.400.000 32 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Khusus Hari-hari hari tertentu yang
Tertentu diadakam

Program Peningkatan Nilai LKIP Disnaker


Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja Dan Keuangan
Kegiatan Penyusunan Tersusunya RKA,DPA, Dokumen 55 23.000.000 11 48.359.000 2 8.620.000 2 10.306.000 3 12.720.000 1 6.580.000 8 38.226.000 8 38.226.000 15% 100%
Laporan Capaian RENSTRA, RENJA, SAKIP,
Kinerja Dan Ikhtisar LPPD, LAP. KEUANGAN,
Realisasi Kinerja SKPD LAP. ASET, LAKIP, RKA.P,
DPA.P.

Forum SKPD Tersusunnya rencana Hari 5 23.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


kerja
Program Peningkatan Persentase tenaga kerja
Kualitas Dan yang kompeten
Produktivitas Tenaga
Kerja
Peningkatan Jumlah profesionlisme Orang 70 48.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Profesionalisme Tenaga tenaga kerja
Kepelatihan dan
Instruktur
Pengadaan bahan dan Jumlah bahan teori dan Jurusan 165 1.057.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
materi pendidikan dan praktek umum siswa
keterampilan kerja pencari kerja
Pendidikan dan Jumlah tenaga pengajar Jurusan 165 1.910.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pelatihan keterampilan (Instruktur PNS dan Non
bagi pencari kerja PNS)
Pemeliharaan Tersedianya perbaikan Unit 320 60.200.000 64 9.600.000 0 0 0 0 64 9.600.000 0 0 64 9.600.000 64 9.600.000 20% 16%
rutin/berkala sarana dan peralatan work shop
prasarana BLK yang kondusip siap
pakai 7 kejuruan sub
kejuruan
Jumlah pencari kerja Terlaksananya perbaikan Orang 400 1.295.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
yang mengikuti rehap workshop, kantor,
pendidikan dan pagar, garasi, pos piket
pelatihan jurusan bordir/ dan perumahan
MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 400 1.344.993.902 80 232.979.000 64 187.559.000 13 38.862.500 0 0 0 0 77 226.421.500 77 226.421.500 19% 17%
pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
Bordir / MTU pelatihan jurusan bordir/
MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 320 1.051.085.577 64 183.536.000 0 0 0 0 29 84.112.000 34 97.941.000 63 182.053.000 63 182.053.000 20% 17%
pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
Tata rias / MTU pelatihan jurusan Tata
Rias/ MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 640 2.193.412.586 128 239.719.250 0 0 0 0 125 234.350.500 0 125 234.350.500 125 234.350.500 20% 11%
pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
Menjahit / MTU pelatihan jurusan
Menjahit/ MTU

2/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 320 988.623.841 64 86.288.800 0 0 0 0 27 35.769.000 35 47.748.000 62 83.517.000 62 83.517.000 19% 8%
pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
processing / MTU pelatihan jurusan
Processing/ MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 240 826.721.464 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
Montir Sepeda Motor / pelatihan jurusan
MTU Sepeda Montir Motor/
MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 80 287.541.694 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan Las pendidikan dan
lisrik / MTU pelatihan jurusan Las
Listrik/ MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 80 225.340.788 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
Instalasi Lisrik / MTU pelatihan jurusan
Instalasi Listrik/ MTU

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 160 572.007.801 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
Montir HP / Institusional pelatihan jurusan Montir
HP/ Institusional

Pendidikan dan Jumlah pencari kerja Orang 80 1.163.742.146 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pelatihan keterampilan yang mengikuti
pencari kerja jurusan pendidikan dan
komputer / Institusional pelatihan jurusan
Komputer/ Institusional

Pelatihan Kreasi Farcel / Jumlah pencari kerja Orang 80 262.597.337 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


MTU yang mengikuti
pendidikan dan
pelatihan jurusan Farcel/
MTU

Program Peningkatan Rasio penempatan


Kesempatan Kerja tenaga kerja terdaftar

Pengembangan Jumlah wirausaha baru Orang 800 534.455.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


keterampilan dan kelompok rentan
Wirausaha Tenaga Kerja
Muda
Identifikasi/Pendataan Jumlah perusahaan Perusahaan 300 249.344.111 60 13.225.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Informasi Lowongan yang di data informasi
kerja di Perusahaan lowongan kerjanya
perusahaan

Penyusunan Rencana Jumlah peserta yang Dokumen 1 200.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Tenaga Kerja Daerah menghadiri peringatan
hari buruh
Sosialisasi Wajib Lapor Jumlah pengusaha yang Orang 250 492.991.295 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Ketenagakerjaan dengan mengikuti sosialisasi
Aplikasi Daring wajib lapor
ketenagakerjaan melalui
daring

Pelatihan Peningkatan Jumlah calon wirausaha Orang 125 379.774.425 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Produktivitas Bagi Calon dan wirausaha baru
Wirausaha dan yang mengikuti pelatihan
Wirausaha Baru produktivitas

Bimbingan Teknis Jumlah instruktur yang Orang 125 391.772.782 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Penyusunan Program mengikuti Bimtek
Pelatihan Berbasis penyusunan program
Kompetensi (PBK) pelatihan berbasis
kompetensi

3/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Focus Group Disscussion Jumlah peserrta yang Orang 200 327.569.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
(FGD) Peraturan mengikuti FGD
Perundang-undangan Peraturan Perundang-
Penempatan Tenaga undangan PTK
Kerja
Program Perlindungan Persentase kasus
Dan Pengembangan perselisihan hubungan
Lembaga industrial yang
Ketenagakerjaan diselesaikan

Pembentukan LKS Jumlah Anggota LKS Orang 170 1.481.627.020 34 308.745.200 0 0 8 76.050.000 17 152.100.000 9 78.050.000 34 306.200.000 34 306.200.000 20% 21%
Tripartit Kabupaten Tripartit Kabupaten

Pelaksanaan Kegiatan Jumlah Peserta Yg Orang 10.000 634.180.507 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Hari Buruh Menghadiri Peringatan
Hari Buruh

Fasilitas dewan Jumlah Anggota Depeda Orang 150 2.111.501.169 30 145.969.000 0 0 15 70.800.000 7 35.400.000 8 37.700.000 30 143.900.000 30 143.900.000 20% 7%
pengupahan Daerah Kabupaten Deli Serdang

Fasilitasi PPHI dan PHK Jumlah Kasus Hubungan Kasus 900 436.397.780 180 17.250.812 0 0 80 7.660.000 0 0 57 5.435.000 137 13.095.000 137 13.095.000 15% 3%
bagi pekerja dan Industrial Yang
Pengusaha Ditangani

Dialog sosial serikat Jumlah Serikat Orang 450 913.663.680 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pekerja/serikat buruh Pekerja/Buruh Dan
Pengusaha Yang
Mengikuti Dialog Sosial
SP/SB

Focus Group Discussion Jumlah Pekerja Dan Orang 250 394.231.687 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


(FGD) Peraturan Pengusaha Yg Mengikuti

4/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Program Pelayanan Peningkatan Pelayanan
Administrasi Administrasi Kantor
Perkantoran
Penyediaan Jasa Terpenuhinya kebutuhan Bln 12 1.756.920 12 1.200.000 0 0 0 0 0 0 12 749.424 12 749.424 12 749.424 100% 43%
Komunikasi, Sumber aparatur dalam
Daya Air dan Listrik menunjang produktifitas
kerja dan meningkatnya
Pelayanan KTP

Penyediaan Jasa Terpenuhinya Jasa Bln 12 373.007.879 12 238.449.400 3 2.995.000 3 89.875.000 3 113.818.000 3 233.164.400 12 439.852.400 12 439.852.400 100% 100%
Administrasi Keuangan Administrasi Keuangan
Penyediaan Jasa Terlaksananya Bln 12 446.847.712 12 310.603.000 3 45.285.000 3 133.616.930 3 206.988.030 3 308.790.080 12 694.680.040 12 694.680.040 100% 100%
Kebersihan Kantor Kebersihan dan Jaga
Malam Kantor
Penyediaan Jasa Beroperasinya Peralatan Bln 12 30.541.126 12 25.860.000 0 0 0 0 0 0 12 4.985.000 12 4.985.000 12 4.985.000 100% 16%
Perbaikan Peralatan Kerja dengan Baik
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Terlaksananya Bln 12 66.514.063 12 45.430.000 3 11.322.000 3 21.028.000 3 21.028.000 3 45.400.000 12 98.778.000 12 98.778.000 100% 100%
Kantor Pelayanan Publik
Penyediaan Barang Meningkatnya Pelayanan Bln 12 44.874.665 12 30.650.000 3 7.525.000 3 14.150.000 3 14.150.000 3 30.650.000 12 66.475.000 12 66.475.000 100% 100%
Cetakan dan Publik
Penggandaaan
Penyediaan Komponen Berfungsinya Bln 12 54.318.110 12 37.100.000 0 0 0 0 0 0 12 36.652.000 12 36.652.000 12 36.652.000 100% 67%
Instalansi Penerangan Bangunan
Listrik/Penerangan Kantor
Bangunan Kantor
Penyediaan Peralatan Terlaksananya Kantor Bln 12 50.150.696 12 31.273.240 0 0 0 0 0 0 12 29.739.640 12 29.739.640 12 29.739.640 100% 59%
Rumah Tangga Yang Bersih
Penyediaan Bahan Tersedianya Informasi Bln 12 7.906.140 12 5.400.000 0 0 0 270.000 3 540.000 6 3.015.000 12 3.825.000 12 3.825.000 100% 48%
Bacaaan dan Peraturan Bahan Bacaan Media
Perundang-Undangan Cetak
Penyediaan Makanan Terpenuhinya kebutuhan Bln 12 44.874.665 12 30.650.000 3 5.000.000 3 12.350.000 3 12.350.000 3 30.650.000 12 60.350.000 12 60.350.000 100% 100%
dan Minuman minuman pegawai dan
makan minum tamu

Rapat-rapat Koordinasi Tersusunnya Laporan Bln 12 783.264.218 12 218.980.000 3 39.681.000 3 57.521.000 3 63.832.000 3 101.731.200 12 262.765.200 12 262.765.200 100% 34%
dan Konsultasi Ke Luar Perjalanan Dinas Dalam
Daerah dan Luar Daerah

Penyediaan Peralatan Tersedianya Peralatan Unit 96 5.232.517.708 279 1.288.040.000 0 0 0 0 0 0 96 640.800.000 96 640.800.000 96 640.800.000 100% 12%
dan Perlengkapan Kerja dan Perlengkapan Kerja

Penyediaan Jasa Tersedianya Administrasi Unit 1 172.763.800 1 147.500.000 0 0 0 0 0 0 1 145.563.000 1 145.563.000 1 145.563.000 100% 84%
Publkasi Perkantoran Kependudukan melalui
Pameran Pembangunan

Program Peningkatan Meningkatnya Sarana


Sarana dan Prasarana dan Prasarana
Aparatur Aparatur
Pembangunan Gedung Kantor Terlihat Rapi Lokasi 4 1.376.254.000 1 245.000.000 0 0 1 61.230.000 1 61.230.000 2 230.550.000 4 353.010.000 4 353.010.000 100% 26%
Kantor
Pengadaan Kendaraan Tersedianya Kenderaan Unit 1 300.000.000 1 300.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas/Operasional Dinas
Pengadaan Tersedianya Unit 19 43.190.950 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perlengkapan Gedung Perlengkapan Gedung
Kantor Kantor
Pengadaan Peralatan Tersedianya Fanel Unit 100 203.026.747 40 60.000.000 0 0 0 0 0 0 100 58.000.000 100 58.000.000 100 58.000.000 100% 29%
Gedung / Kantor Genset Otomatis, Mesin
Poles Lantai, AC dll
Pengadaan Mebeleur Bertambahnya Sarana Unit 26 229.278.060 18 259.600.000 0 0 0 0 0 0 26 251.839.000 26 251.839.000 26 251.839.000 100% 100%
Mebeleur
Pemeliharaan Rumah Dinas Terlihat Lokasi 37 409.215.950 1 50.400.000 0 0 0 0 0 0 37 50.048.000 37 50.048.000 37 50.048.000 100% 12%
Rutin/Berkala Rumah indah dan Rapi
Dinas
Pemeliharaan Tersedianya Kenderaan Unit 6 289.118.755 6 197.472.000 2 23.644.221 2 42.626.571 2 59.810.006 0 0 6 126.080.798 6 126.080.798 100% 44%
Rutin/Berkala Kendaraan Dinas dengan Baik
Dinas/Operasional

Pemeliharaan Rutin / Gedung Kantor terlihat Lokasi 4 409.215.950 4 94.250.000 0 0 0 0 0 0 4 93.720.000 4 93.720.000 4 93.720.000 100% 23%
Berkala Gedung Kantor rapi dan bersih
Rehabilitasi Kantor Terlihat Rapi Kegiatan 3 289.891.800 1 180.000.000 0 0 0 0 0 0 3 179.282.000 3 179.282.000 3 179.282.000 100% 62%
Sedang/Berat Gedung
Kantor
Pemeliharaan Rutin / Terpeliharanya Peralatan Unit 10 30.746.100 10 21.000.000 0 0 0 0 0 0 10 19.660.000 10 19.660.000 10 19.660.000 100% 64%
Berkala Peralatan Gedung Kantor dengan
Gedung Kantor baik
Program Peningkatan Peningkatan Kinerja
Disiplin Aparatur Aparatur
Pengadaan Mesin / Meningkatnya disiplin Unit 1 30.746.100 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 22.000.000 1 22.000.000 1 22.000.000 100% 72%
Kartu Absensi Pegawai
Pengadaan Pakaian Meningkatnya Disiplin Orang 65 93.263.170 50 63.700.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta Pegawai
Perlengkapannya

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan Peningkatan Kinerja
Kapasitas Sumber daya Aparatur
Aparatur
Bimbingan Tekhnis Petugas Front Office Orang 25 74.058.570 25 82.800.000 0 0 0 0 0 0 25 77.109.000 25 77.109.000 25 77.109.000 100% 100%
Implementasi Peraturan Profesional melayani
Perundang-undangan Masyarakat
Program Peningkatan Peningkatan Sistim
Pengembangan Sistem Laporan Administrasi
Pelaporan Capaian Kinerja SKPD
Kinerja dan Keuangan
Penyusunan Laporan Tersusunnya Laporan Dokumen 3 26.968.722 3 18.420.000 0 0 0 0 0 0 3 17.019.000 3 17.019.000 3 17.019.000 100% 63%
Capaian Kinerja dan Kinerja SKPD
Ikhtisar Realisasi Kinerja
SKPD
Program Penataan Meningkatnya
Administrasi Penataan Administrasi
Kependudukan
Peningkatan Pelayanan Terlaksananya kecamatan 22 10.881.388.356 22 6.626.469.360 0 207.382.615 0 3.089.608.803 0 3.894.237.755 22 6.270.033.900 22 13.461.263.073 22 13.461.263.073 100% 100%
Publik Dalam Bidang Pelayanan Publik dalam
Kependudukan bidang kependudukan

Sosialisasi Kebijakan Tersedianya Informasi kecamatan 5 130.118.959 3 93.107.500 0 0 0 0 0 0 5 68.407.500 5 68.407.500 5 68.407.500 100% 53%
Kependudukan tentang Akta Kelahiran
dan Perkawinan
Pencatatan Perkawinan Masyarakat Memiliki kecamatan 5 178.546.995 3 121.950.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Keliling Tim Terpadu Akta Perkawinan
(Sidang Isbat)
Penyusunan Profil Tersedianya Buku Profil buku 400 41.940.609 75 28.646.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perkembangan Kependudukan
Kependudukan
Peningkatan Pelayanan Terlaksananya Inovasi kecamatan 22 283.120.338 22 193.375.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Publik Dalam Bidang Pelayanan
Kependudukan melalui
Inovasi Pelayanan
Forum Konsultasi Publik Terlaksananya Sosialisasi Orang 52 89.354.023 52 61.030.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dalam Bidang Forum Konsultasi Publik
Kependudukan
Pemanfaatan Data Terlaksananya OPD 20 354.237.172 20 291.431.800 0 0 0 0 0 0 20 75.851.800 20 75.851.800 20 75.851.800 100% 21%
Administrasi Pemanfaatan
Kependudukan Kependudukan dengan
OPD
Pelayanan Bidang Terlengkapinya desa 5 220.415.863 5 150.547.000 1 3.995.000 1 15.935.000 1 15.935.000 2 48.822.000 5 84.687.000 5 84.687.000 100% 38%
Kependudukan untuk Dokumen

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Pengendalian Penduduk, KB dan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak
Program Pelayanan Meningkatnya
Administrasi Pelayanan Administrasi
Perkantoran Perkantoran
Penyediaan Jasa Surat Jumlah Penyediaan jasa Buah 500 3.675.321 100 600.000 24 144.000 0 0 0 76 456.000 100 600.000 100 600.000 20% 16%
Menyurat surat menyurat

Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan jasa Bulan 60 160.352.500 12 13.200.000 3 1.665.840 3 1.113.620 3 1.662.480 3 1.808.180 12 6.250.120 12 6.250.120 20% 4%
Komunikasi, Sumber telepon, internet dan air
Daya Air dan Listrik
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan dan Bulan 60 975.743.000 0 0 0 0% 0%
Peralatan dan perlengkapan kantor
Perlengkapan Kantor yang tersedia
Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan jasa Bulan 60 1.028.764.000 13 157.616.600 3 37.680.000 3 2.776.600 3 37.680.000 3 75.360.000 12 153.496.600 12 153.496.600 20% 15%
Administrasi Keuangan administrasi keuangan

Penyediaan Jasa Jumlah peralatan Bulan 60 1.448.861.000 8 307.684.800 2 70.800.000 2 66.666.948 2 70.289.300 6 109.233.656 12 316.989.904 12 316.989.904 20% 22%
Kebersihan Kantor kebersihan, bahan
pembersih, jasa
keamanan dan
kebersihan kantor dll
Penyediaan Jasa Jumlah perbaikan Unit 435 470.215.000 84 58.800.000 0 11.685.000 730.000 19.550.000 84 31.965.000 84 31.965.000 19% 7%
Perbaikan Peralatan pelaratan kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor Bulan 60 601.505.000 41 61.490.600 11 15.200.700 0 0 17.247.500 41 32.448.200 41 32.448.200 68% 5%
Kantor dan habis pakai
peralatan komputer yang
tersedia
Penyediaan Barang Jumlah penyediaan Bulan 60 414.533.500 7 45.282.800 0 12.409.000 1.501.300 29.642.800 7 43.553.100 7 43.553.100 12% 11%
Cetakan dan barang cetakan dan
Penggandaan penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah penyediaan Bulan 60 103.521.000 6 5.377.000 0 1.338.600 0 2.425.300 6 3.763.900 6 3.763.900 10% 4%
Instalasi komponen instalasi
Listrik/Penerangan listrik/penerangan
Bangunan Kantor bangunan kantor serta
jaringan instalasi internet

Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 25 352.321.000 0 0 0 0 0 0% 0%


dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor yang tersedia
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan rumah Bulan 60 632.782.000 0 0 0 0 0 0% 0%
Rumah Tangga tangga di kantor yang
tersedia
Penyediaan Bahan Jumlah penyediaan Bulan 60 251.761.750 12 20.200.000 0 3 5.640.000 3 6.240.000 6 7.320.000 12 19.200.000 12 19.200.000 20% 8%
Bacaan dan Peraturan bahan bacaan, surat
Perundang - Undangan kabar dan buku
peraturan perundang-
undangan
Penyediaan Makanan Jumlah bulan, pegawai Bulan 60 363.628.000 12 35.930.000 0 3 9.750.000 3 3.297.500 6 15.904.500 12 28.952.000 12 28.952.000 20% 8%
dan Minuman yang mendapatkan
minuman harian
Rapat - Rapat Koordinasi Jumlah pegawai yang Orang 571 4.548.498.179 571 554.175.000 86 82.988.900 9.315.000 14.958.000 43.593.575 571 150.855.475 571 150.855.475 100% 3%
dan Konsultasi ke Luar mengikuti rapat
Daerah koordinasi dan
konsultasi baik di dalam
maupun di luar daerah

Penyediaan Jasa Jumlah jasa administrasi Bulan 60 1.161.931.000 22 40.710.000 0 0 0 12.000.000 22 12.000.000 22 12.000.000 37% 1%
Administrasi Kantor kantor

Penyediaan Alat Instalasi Jumlah perbaikan Bulan 60 250.952.750 0 0 0 0 0% 0%


Air instalasi air

Penyediaan Peralatan Jumlah penyediaan Jenis 15 1.146.523.000 0 32.154.900 32.154.900 0 32.154.900 0% 3%


dan Perlengkapan Kerja komputer, laptop, dan
printer
Penyediaan Jasa Jumlah jasa publikasi Jenis 60 1.254.060.500 7 250.300.000 5 183.500.000 36.800.000 0 19.200.000 7 239.500.000 7 239.500.000 12% 19%
Publikasi Perkantoran kantor

Program Peningkatan Meningkatnya Sarana


Sarana Dan Prasarana dan Prasarana
Aparatur Aparatur
Pembangunan Gedung Jumlah gedung kantor Unit 35 7.613.474.675 11 175.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kantor yang dibangun

Pengadaan Kendaraan Jumlah Kendaraan Dinas Unit 5 2.292.224.675 1 400.800.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Dinas/ Operasional Operasional KB

Pengadaan Jumlah pengadaan Unit 100 932.224.675 0 0 0 0 0% 0%


Perlengkapan Gedung perlengkapan gedung
Kantor kantor
Pengadaan Peralatan Jumlah pengadaan Unit 10 336.924.675 0 0 0 0 0% 0%
Rumah Jabatan/Dinas peralatan rumah dinas

1/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengadaan Peralatan Jumlah pengadaan Unit 30 617.949.675 0 0 0 0 0% 0%
Gedung/Kantor peralatan gedung kantor

Pengadaan Mebeleur Jumlah penyediaan Unit 500 3.117.224.675 6 38.900.046 100 38.900.000 0 0 0 100 38.900.000 100 38.900.000 20% 1%
meubelair

Monitoring, evaluasi dan Jumlah Monitoring, Laporan 15 417.224.675 0 0 0 0% 0%


pelaporan Evaluasi dan Pelaporan

Pemeliharaan Jumlah pemeliharaan Unit 5 337.024.675 1 8.960.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Rutin/Berkala Rumah rutin/berkala rumah
Dinas dinas
Pemeliharaan Jumlah gedung kantor Unit 5 1.285.224.675 3 111.481.000 3 111.481.000 0 0 0 3 111.481.000 3 111.481.000 60% 9%
Rutin/Berkala Gedung yang mendapat
Kantor pemeliharaan
rutin/berkala
Pemeliharaan Jumlah mobil jabatan Bulan 5 542.224.675 0 0 0 0% 0%
Rutin/Berkala Mobil operasional yang
Jabatan mendapat pemeliharaan
rutin/berkala

Pemeliharaan Jumlah kendaraan Unit 35 1.183.824.675 7 245.480.000 0.33 11.903.088 14.101.834 37.640.338 68.519.186 7 132.164.446 7 132.164.446 20% 11%
Rutin/Berkala Kendaraan dinas/operasional yang
Dinas/Operasional mendapat pemeliharaan
rutin/berkala

Pemeliharaan Jumlah gedung kantor Bulan 60 692.224.675 0 0 0 0 0% 0%


Rutin/Berkala yang dipelihara secara
Perlengkapan Gedung rutin/berkala
Kantor
Pemeliharaan Jumlah peralatan Bulan 60 382.024.675 12 7.560.000 0 0 6.500.000 12 6.500.000 12 6.500.000 20% 2%
Rutin/Berkala Peralatan gedung kantor yang
Gedung Kantor dipelihara secara
rutin/berkala
Rehabilitasi Terawatnya rumah dinas Unit 5 527.224.675 0 0 0 0 0% 0%
Sedang/Berat Rumah
Dinas
Rehabilitasi Terawatnya gedung Unit 5 1.274.712.175 0 0 0 0 0% 0%
Sedang/Berat Gedung kantor
Kantor
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur

Pengadaan Mesin / Meningkatnya disiplin Unit 22 423.535.625 1 21.850.000 1 21.850.000 1 21.850.000 5% 5%


Kartu Absensi pegawai

Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas stel 450 368.535.625 69 44.850.000 69 stel 44.505.000 0 0 0 69 44.505.000 69 44.505.000 15% 12%
Dinas Beserta pegawai
Perlengkapannya
Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja Dan Keuangan
Penyusunan Laporan Jumlah laporan capaian Dokumen 150 316.683.073 2 22.365.500 0 8.183.500 2 1.500.000 9.978.000 2 19.661.500 2 19.661.500 1% 6%
Capaian Kinerja dan kinerja dan realisasi
Ikhtisar Realisasi Kinerja kinerja OPD Dinas
SKPD Pengendalian Penduduk,
KB dan Pemberdayaan
Perempuan,
Perlindungan Anak
Kabupaten Deli Serdang
yang disusun

Penyusunan Pelaporan Jumlah laporan Set 5 99.245.573 4 10.004.000 0 8.376.000 0 0 4 8.376.000 4 8.376.000 80% 8%
Keuangan Akhir Tahun keuangan akhir tahun

Forum SKPD Persentase Jumlah PNS, % 500 222.203.073 0 0 0 0 0% 0%


stakeholder, mitra,
delegasi kecamatan,
UPT, organisasi profesi
dan kelompok
masyarakat yang terkait
langsung dengan fungsi
OPD bidang sosial
budaya yang mengikuti
forum perangkat
daerah/lintas perangkat
daerah

Perencanaan dan Jumlah laporan program Set 60 229.703.073 0 0 0 0 0% 0%


Penyusunan Kegiatan dan kegiatan SKPD
SKPD
Program Keluarga
Berencana

2/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyediaan Pelayanan Jumlah peserta KB bagi Aseptor 4.000 4.409.124.675 0 0 0 0 0 0 0% 0%
KB dan Alat Kontrasepsi keluarga miskin yang
Bagi Keluarga Miskin terlayani

Pelayanan KIE Jumlah pemutaran Film Kali 278 892.738.675 36 76.771.000 9.584.390 300.000 18.217.080 10.389.000 36 38.490.470 36 38.490.470 13% 4%
KB

Peningkatan Jumlah kasus komplikasi Kasus 30 499.124.675 20 18.000.000 0 0 0 20 0 20 0 67% 0%


Perlindungan Hak dan kegagalan
Reproduksi Individu pemakaian alat
kontrasepsi yang
terlayani
Promosi Pelayanan Jumlah kegiatan 0 0 0 0 0 target nol target nol
KHIBA pelayanan KHIBA
kepada masyarakat
Pembinaan Keluarga Jumlah peserta lomba Orang 1.413.710.175 122 188.548.800 0 0 0 122 0 122 0 target nol 0%
Berencana IMP

Pengadaan Sarana Jumlah sarana mobilitas 0 0 0 0 target nol target nol


Mobilitas Tim KB Keliling Tim KB Keliling

Sosialisasi dan Fasilitasi Jumlah sosialisasi 0 0 0 0 target nol target nol


KB Pria partisipasi pria dalam KB
dan kesehatan
reproduksi
Sosialisasi KB Pria bagi Jumlah sosialisasinya KB Orang 330 534.124.675 0 0 0 0 0% 0%
Tokoh Masyarakat pria bagi tokoh
masyarakat
Pengadaan Media Luar Jumlah Media Luar Unit 5.000 9.632.720.175 0 0 0 0 0% 0%
Ruang Dalam Promosi Ruang dalam Promosi
KB/KR
Liputan Pers berita KB Jumlah liputan pers 0 0 0 0 target nol target nol
/KR berita tentang KB/KR

Buletin Keluarga Jumlah Buletin Keluarga 0 0 0 0 target nol target nol


Berencana Berencana

Ikatan Bidan Indonesia - Terlaksananya 0 0 0 0 target nol target nol


Keluarga Berencana - pencanangan bulan
Kesehatan bakti IBI Kab. DS
Bhakti Sosial TNI-KB-Kes Jumlah peserta KB baru Orang 76.707 1.154.839.675 650 147.975.500 0 0 650 0 650 0 1% 0%

Kesatuan Gerak PKK-KB- Jumlah peserta lomba Kecamatan 110 686.079.675 22 130.530.000 0 22 0 22 0 20% 0%
Kes PKK KB kes

Peringatan Hari Jumlah peserta yang Orang 3.750 1.702.927.175 800 204.928.000 0 13.650.000 12.000.000 800 25.650.000 800 25.650.000 21% 2%
Keluarga Nasional mengikuti hari keluarga
Tingkat Kecamatan nasional
Temu Kader Institusi Jumlah kader yang Orang 2.625 1.737.249.675 0 0 0 0 0% 0%
Masyarakat Pedesaan mengikuti temu kader
institusi masyarakat desa

Orientasi Para Bidan Jumlah bidan yang 0 0 0 0 target nol target nol
Pelayanan KB melaksanakan orientasi
pelayanan KB
Pembinaan Kampung KB Jumlah kampung KB Desa 235 587.394.675 0 0 0 0 0% 0%
yang dibina

Pengadaan Sarana KIE Jumlah sarana KIE KIT Jenis 35 4.334.124.675 5 624.375.000 0 191.840.000 429.330.000 5 621.170.000 5 621.170.000 14% 14%
KIT dan Media Lini dan media lini lapangan
Lapangan
Pengadaan Sarana Jumlah sarana kerja Unit 330 2.024.124.675 100 365.560.000 0 0 292.930.000 100 292.930.000 100 292.930.000 30% 14%
Petugas Lapangan KB PPKBD

Pengadaan Sarana Jumlah sarana Unit 23 611.624.675 3 40.500.000 0 40.425.000 0 3 40.425.000 3 40.425.000 13% 7%
Prasarana Klinik prasarana klinik
Pelayanan KB pelayanan KB
Pengadaan Sarana Jumlah sarana prsarana Unit 5 510.124.675 1 19.800.000 0 0 19.000.000 0 19.000.000 0 19.000.000 0% 4%
Prasarana Rumah Data rumah data
Kependudukan di kependudukan di
Kampung KB kampung KB
Percontohan percontohan
Program Kesehatan
Reproduksi Remaja

Advokasi dan KIE Ttg Jumlah terbinanya Orang 2.400 471.900.000 0 0 0 0% 0%


Kesehatan Reproduksi Pengelola KIE-PKBR,
Remaja ( KRR ) Pendidik Sebaya PIK
Remaja, Konselor PIK
Remaja
Program Pelayanan
Kontrasepsi

Pelayanan Konseling KB Jumlah peserta yang 0 0 0 target nol target nol


mendapatkan Konseling
KB
3/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pelayanan Pemasangan Jumlah pemasangan Akseptor 13.900 1.634.849.675 2.500 217.398.000 18.470.000 34.678.212 44.078.221 55.085.621 2.500 152.312.054 2.500 152.312.054 18% 9%
Kontrasepsi KB Kontrasepsi KB baru bagi
Masyarakat
Pelayanan KB Medis Jumlah Akseptor MOW Akseptor 1.000 1.186.624.675 0 0 0 0% 0%
Operasi dan MOP yang Di Layani

PROGGRAM 0 0 0 target nol target nol


PEMBINAAN PERAN
SERTA MASYARAKAT
DALAM PELAYANAN
KB/KR YANG MANDIRI
Operasional Kelompok Jumlah Operasional Kegiatan 5 9.893.025.000 5 7.323.836.000 0 243.657.948 2.576.962.681 3.251.320.287 5 6.071.940.916 5 6.071.940.916 100% 61%
Mayarakat Peduli KB Kelompok Peduli KB

Koordinasi Pengelolaan Terkoordinasinya 0 0 0 target nol target nol


Program Pengelolaan Program KB

Pemberdayaan Ekonomi Jumlah Kader Kelompok Orang 720 442.509.813 0 0 0 0% 0%


Keluarga UPPKS

Pengelolaan data dan Jumlah laporan bulanan Bulan 60 2.108.759.938 12 212.012.500 3 0 3 22.303.300 3 18.590.000 20.480.000 9 61.373.300 9 61.373.300 15% 3%
Informasi KB dan PK

Pembuatan Draft Grand Jumlah pembuatan draft 0 0 0 target nol target nol
Design Pembangunan grand design
Kependudukan dan pembangunan
Program KB kependudukan dan
program KB
Pertemuan Pokja - Pokja Jumlah Pertemuan Pokja - 0 0 0 target nol target nol
Grand Design tentang Pokja Grand Design
Draft Grand Design Kab. tentang Draft Grand
Deli Serdang Design Kab. Deli
Serdang
Refreshing R/R Dallap Jumlah Refreshing R/R Orang 685 2.352.384.938 0 0 0 0% 0%
bagi PKB dan Ka. UPT Dallap bagi PKB dan Ka.
KB UPT KB
Orientasi Penyuluhan Jumlah Orientasi Orang 2.545 3.108.134.938 0 0 0 0% 0%
dan Pendayagunaan Penyuluhan dan
PLKB Pendayagunaan PLKB
Orientasi/Sosialisasi Jumlah 0 0 0 target nol target nol
Penyuluhan dan Orientasi/Sosialisasi
Pendayagunaan Kader Penyuluhan dan
KB Pendayagunaan Kader
KB
PROGRAN 0 0 0 target nol target nol
PENGEMBANGAN
PUSAT PELAYANAN
INFORMASI DAN
KONSELING KRR
Pendirian Pusat Jumlah Kelompok PIK Kelompok 175 205.950.000 0 0 0 0% 0%
Pelayanan Informasi dan Remaja
Konseling KRR
Fasilitasi Forum Jumlah peserta PIK Orang 685 469.290.250 174 96.308.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelayanan KRR bagi Remaja bagi kelompok
Kelompok Sebaya di sebaya di luar sekolah
Luar Sekolah
Pengembangan dan
Peningkatan Akses dan
Kualitas PIK KRR
Program Peningkatan
Penanggulangan
Narkoba, PMS,
Termasuk HIV/AIDS
Penyuluhan Tersosialisasinya Bahaya 0 0 0 target nol target nol
Penanggulangan Penyalahgunaan
Narkoba dan PMS di Pemakaian Narkoba,
Sekolah PMS dan HIV/AIDS

Program
Pengembangan Bahan
Informasi Tentang
Pengasuhan Dan
Pembinaan Tumbuh
Kembang Anak
Pengumpulan Bahan Terbinanya Kader 0 0 0 target nol target nol
Informasi Tentang Kelompok BKB 1 Hari
Pengasuhan dan
Pembinaan Tumbuh
Kembang Anak
Program Penyiapan Meningkatnya
Tenaga Pendamping Penyiapan Tenaga
Kelompok Bina Pendamping Kelompok
Keluarga Bina Keluarga
Pelatihan Tenaga Jumlah tenaga Orang 650 283.984.813 0 0 0 0% 0%
Pendamping Kelompok pendamping Kelompok
Bina keluarga di Bina keluarga di
Kecamatan Kecamatan
4/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Monitoring Kelompok Jumlah kecamtan yang Kecamatan 110 234.149.813 0 0 0 0% 0%
BKB,BKL,UPPKS dikunjungi monitoring
kelompok BKB, BKL dan
UPPKS
Orientasi Usaha Jumlah peserta yang Orang 980 414.084.813 154 58.133.000 154 45.073.000 0 0 0 154 45.073.000 154 45.073.000 16% 11%
Peningkatan Pendapatan mengikuti orientasi bagi
Keluarga (UPPKS) bagi Kader UPPKS dan PLKB
Kader UPPKS dan PLKB

Orientasi Keluarga Jumlah peserta yang Orang 600 238.859.813 0 0 0 0% 0%


Lansia (BKL) bagi PLKB mengikuti orientasi
dan Kader BKL Keluarga Lansia (BKL)
bagi PLKB dan Kader
BKL
Orientasi Keluarga Balita Jumlah peserta orientasi Orang 665 1.430.169.813 0 0 0 0% 0%
(BKB) bagi PLKB dan Keluarga Balita (BKB)
Kader BKB bagi PLKB dan Kader
BKB
Orientasi Keluarga Jumlah peserta Orientasi Orang 400 271.259.813 0 0 0 0% 0%
Remaja (BKR) bagi PLKB Keluarga Remaja (BKR)
dan Kader BKR bagi PLKB dan Kader
BKR
Pembentukan Pusat Menambah 0 0 0 target nol target nol
Pelayanan Keluarga pengetahuan Kader
Sejahtera (PPKS) bagi UPPK dan PLKB tentang
Kader UPPKS dan PLKB PPKS
Program Meningkatnya Model
Pengembangan Model Operasional BKB-
Operasional BKB Posyandu-PADU
Posyandu Padu
Pemantapan Terlaksananya BKB 0 0 0 target nol target nol
keterpaduan BKB Posyandu PADU
Posyandu PADU
Program Keserasian Meningkatnya
Kebijakan Peningkatan Kebijakan Kualitas
Kualitas Anak Dan Anak dan Perempuan
Perempuan
Perumusan Kebijakan Memahaminya 0 0 0 target nol target nol
Peningkatan Kualitas Perempuan di Bidang
Hidup Perempuan di Ilmu Pengetahaun dan
Bidang Ilmu Teknologi
Pengetahuan dan
Teknologi
Perumusan Kebijakan Memahaminya 0 0 0 target nol target nol
Peningkatan Peran dan Perempuan di Bidang
Posisi Perempuan di Politik dan Jabatan
Bidang Politik dan Politik
Jabatan Publik
Pelaksanaan Sosialisasi Memahaminya Lintas 0 0 0 target nol target nol
yang terkait dengan SKPD Dalam Upaya
kesetaraan Gender, Pemenuhan Hak - Hak
Pemberdayaan Anak
Perempuan dan
Perlindungan Anak
Monitoring, evaluasi dan Terpenuhinya 0 0 0 target nol target nol
pelaporan Monitoring, Evaluasi dan
Pelaporan
Pelatihan Konvensi Hak Jumlah pesrta yang Orang 600 188.785.000 120 11.835.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Anak (KHA) mengikuti Konvensi Hak
Anak (HKA)
Sosialisasi Pembentukan Terbentuknya kelompok 0 0 0 target nol target nol
Lembaga Pemberdayaan Lansia
Perempuan Lanjut Usia
(LPPLU)

Kampanye Anti Terinformasinya tentang 0 0 0 target nol target nol


Kekerasan Terhadap anti kekerasan
Perempuan
Sosialisasi dan Advokasi Meningkatnya 0 0 0 target nol target nol
Keterwakilan Perempuan keterwakilan perempuan
di Parlemen di parlemen

Program Penguatan
Kelembagaan
Pengarusutamaan
Gender Dan Anak
Fasilitasi Pengembangan Jumlah informasi yang Bulan 60 1.319.160.000 12 204.655.500 0 29.815.500 0 81.300.000 12 111.115.500 12 111.115.500 20% 8%
Pusat pelayanan Terpadu diberikan tentang
Pemberdayaan P2TP2A ke masyarakat
Perempuan (P2TP2)

Pemetaan potensi Terpenuhinya Data 0 0 0 target nol target nol


organisasi dan lembaga Perempuan dan Anak
masyarakat yang
berperan dalam
pemberdayaan
perempuan dan anak
5/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengembangan materi Adanya Peraturan 0 0 0 target nol target nol
dan Pelaksanaan KIE Perundang - Undangan
Tentang KKG
Penguatan Kelembagaan Meningkatnya 0 0 0 target nol target nol
Pengarusutamaan Pengetahuan Peserta
Gender dan Anak Seminar tentang
Perlindungan Anak dan
Perlindungan Perempuan

Peningkatan Kapasitas Jumlah desa layak anak Desa 100 785.910.000 5 48.155.000 0 0 0 5 0 5 0 5% 0%
dan Jaringan
Kelembagaan
Pemberdayaan
Perempuan dan Anak
Evaluasi Pelaksanaan Jumlah peserta yang Orang 720 565.610.000 104 42.323.500 0 0 0 32.023.500 0 32.023.500 0 32.023.500 0% 6%
PUG mengikuti kegiatan
Pengarus Utamaan
Gender
Pengembangan Sistem Jumlah pengembangan 0 0 0 target nol target nol
Informasi Gender dan sistem informasi gender
Anak dan anak

Monitoring, evaluasi dan Jumlah Monitoring, 0 0 0 target nol target nol


pelaporan Evaluasi dan Pelaporan
yang terpenuhi
Peringatan Hari Ibu Jumlah peserta yang Orang 4.110 1.556.210.000 500 62.663.000 0 0 56.663.000 0 56.663.000 0 56.663.000 0% 4%
Tingkat Kabupaten mengikuti peringatan
hari ibu
Peringatan Hari Kartini Jumlah peserta yang 0 0 0 target nol target nol
Tingkat Kabupaten mengikuti peringatan
hari kartini
Peringatan Hari Anak Jumlah peserta yang Orang 7.500 1.289.335.000 1.500 177.908.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Nasional Tingkat mengikuti peringatan
Kabupaten hari anak nasional
Evaluasi Kabupaten Jumlah peserta yang Orang 475 614.430.000 75 25.970.000 0 0 0 87.951.950 0 87.951.950 0 87.951.950 0% 14%
Layak Anak mengikuti percepatan
kabupaten layak anak
Pelatihan Tahap Terbentuknya PATBM di Desa 65 457.649.500 0 0 0 0% 0%
Pengembangan Model Desa
Perlindungan Anak
Terpadu (PATBM)
Berbasis Masyarakat
Sosialisasi Lingkungan Jumlah peserta yang Orang 300 424.095.000 0 0 0 0% 0%
Keluarga dan mengikuti sosialisasi
Pengasuhan Alternatif lingkungan keluarga dan
pengasuhan alternatif

Pembuatan Rencana Aksi Jumlah Rencana Aksi Kegiatan 5 441.725.000 0 0 0 0% 0%


Daerah (RAD) Daerah (RAD) yang
terbentuk
Pelatihan Program Jumlah peserta yang Orang 425 359.359.000 0 0 0 0% 0%
Perencanaan meningkat pengetahuan
Penganggaran tentang PPRG
Responsive Gender
(PPRG)
Penguatan Kelembagaan Jumlah peserta yang Orang 1.100 577.996.500 275 65.301.000 0 0 0 0 0 0 0% 0%
PUG Dalam mengikuti PUG dalam
Pemberdayaan Kualitas pemberdayaan kualitas
Hidup Perempuan & hidup pperempuan &
Kualitas Keluarga kualitas keluarga

Program Peningkatan
Kualitas Hidup Dan
Perlindungan
Perempuan
Pelaksanaan Kebijakan Meningkatnya 0 0 0 target nol target nol
perlindungan Pembinaan Kualitas
Perempuan di Daerah Hidup dan Perlindungan
Perempuan pada Lintas
Sektoral di Daerah

Pelatihan Bagi Pelatih Jumlah peserta yang Orang 300 2.645.747.500 0 0 0 0% 0%


(TOT) SDM Pelayanan mengikuti TOT SDM
dan Pendampingan Pelayanan dan
Korban KDRT Pendampingan Korban
KDRT
Sosialisasi dan Advokasi Tersosialisasinya 0 0 0 target nol target nol
Kebijakan penghapusan Kebijakan Penghapusan
Buta Aksara ( PBAP ) Buta Aksara (PBAP)

Sosialisasi dan Advokasi Tersosialisasinya 0 0 0 target nol target nol


Kebijakan Perlindungan Kebijakan Perlindungan
Tenaga Kerja Tenaga Kerja
Perempuan Perempuan
Sosialisasi sistim Jumlah kasus korban 0 0 0 target nol target nol
Pencatatan dan KDRT
Pelaporan KDRT
6/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Fasilitasi Upaya Terbinanya Desa 0 0 0 target nol target nol
Perlindungan Perempuan Menjadi Desa
terhadap tindakan Percontohan
kekerasan Pencegahan Kekerasan
Dalam Rumah Tangga
(PKDRT)
Monitoring, Evaluasi dan Terpenuhinya 0 0 0 target nol target nol
Pelaporan Monitoring, Evaluasi dan
Pelaporan
Pendampingan Korban Terwujudnya 0 0 0 target nol target nol
Kekerasan Dalam pendampingan korban
Rumah Tangga dan KDRT dan Traffiking di
Traffiking Kecamatan
Pendampingan Ekonomi Menambah 0 0 0 target nol target nol
Perempuan Marginal pengetahuan
perempuan dalam
peningkatan ekonomi
keluarga
Pembinaan Ekonomi Terlaksananya 0 0 0 target nol target nol
Perempuan di Sektor pembinaan ekonomi di
Informal sektor informal
Penyuluhan bagi Ibu Menambah 0 0 0 target nol target nol
Rumah Tangga dalam pengetahuan bagi ibu
Membangun Kualitas rumah tangga
Hidup Perempuan dan
Kualitas Hidup Keluarga

Sosialisasi dan Advokasi Meningkatnya 0 0 0 target nol target nol


tentang pengetahuan peserta
Pengarusutamaan tentang gender bagi
Gender bagi Tenaga tenaga kerja perempuan
Kerja Perempuan
Pembinaan Pola Asuh Jumlah peserta yang Orang 4.000 2.379.252.500 600 239.541.500 11.210.046 11.839.672 16.406.157 16.241.012 600 55.696.887 600 55.696.887 15% 2%
Anak dan Remaja (PAAR) mengikuti PAAR

Program Peningkatan Meningkatnya Peran


Peran Serta Dan Serta dan Kesetaraan
Kesetaraan Gender Gender Dalam
Dalam Pembangunan Pembangunan
Pembinaan Organisasi Jumlah organisasi Jenis 15 2.924.557.300 3 446.725.400 0 3 10.954.800 0 23.360.000 3 34.314.800 3 34.314.800 20% 1%
Perempuan perempuan yang dibina

Kegiatan Pendidikan dan Jumlah Pelatih yang 0 0 0 target nol target nol
Pelatihan Peningkatan Memahami tentang
Peran Serta dan Gender
Kesetaraan Gender

Kegiatan Penyuluhan Jumlah Penyuluhan Ibu 0 0 0 target nol target nol


Bagi Ibu Rumah Tangga Rumah Tangga dalam
dalam Membangun Membangun Keluarga
Keluarga Sejahtera Sejahtera

Kegiatan Bimbingan Jumlah Bimbingan Kegiatan 15 664.224.800 0 0 0 0% 0%


Manajemen Usaha bagi Manajemen Usaha bagi
Perempuan Dalam Perempuan dalam
Mengelola Usaha Mengelola Usaha

Kegiatan Pameran Hasil Jumlah Pameran Hasil 0 0 0 target nol target nol
Karya Perempuan Karya Perempuan
dibidang Pembangunan dibidang Pembangunan

Monitoring, Evaluasi dan Jumlah Monitoring, 0 0 0 target nol target nol


Pelaporan Evaluasi dan Pelaporan

Operasional Dharma Jumlah Kebersihan Bulan 60 983.672.300 12 84.570.800 3 0 3 14.981.400 3 3.999.500 27.975.900 12 46.956.800 12 46.956.800 20% 5%
Wanita Persatuan Kantor, Peralatan Kantor
dan Peralatan
Kebersihan Kantor yang
tersedia
Operasional Gabungan Jumlah operasional Bulan 60 614.717.050 12 21.315.800 3 0 3 3.924.500 3 5.197.000 11.424.000 12 20.545.500 12 20.545.500 20% 3%
Organisasi GOPTKI
Penyelenggara Taman
Kanak - Kanak Indoensia

Operasional Gabungan Jumlah Kebersihan Bulan 60 684.950.050 12 39.834.800 3 0 3 7.561.800 3 3.984.000 18.531.600 12 30.077.400 12 30.077.400 20% 4%
Organisasi Wanita Kantor dan Penyediaan
Peralatan Kantor
Pendidikan dan Menambah 0 0 0 target nol target nol
Pelatihan Peningkatan pengetahuan peserta
Peran Serta dalam tentang gender
Kesetaraan Gender
Pembuatan Profil tentang Jumlah profil Dokumen 5 0 0 0 0% target nol
Kualitas Hidup pengarusutamaan

7/7
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Perhubungan
Program Rehabilitasi Peningkatan Fasilitas
Dan Pemeliharaan dan Prasarana
Prasarana Dan Faslitas Perhubungan
Llaj
Rehabilitasi / Jumlah pemeliharaan Unit 10 471.888.908 8 160.310.000 1 74.910.000 0 0 0 0 7 8.000.000 8 82.910.000 8 82.910.000 80% 18%
pemeliharaan sarana Alat Uji
alat pengujian
kendaraan bermotor
Rehabilitasi / Jumlah Terminal yang Unit 6 1.537.418.761 2 24.372.000 2 24.372.000 0 0 0 0 0 0 2 24.372.000 2 24.372.000 33% 2%
Pemeliharaan Terminal / Terpelihara
Pelabuhan
Rehabilitasi / Luasan Jalan dengan M2 7.500 2.074.874.534 700 10.829.000 0 4.829.000 0 5.868.000 0 0 0 0 0 10.697.000 0 10.697.000 0% 1%
Pemeliharaan Marka kondisi marka jalan yang
Jalan terpelihara
Rehabilitasi / Masa Terpeliharanya Tahun 1 1.061.000.000 1 35.000.000 0 0 0 0 1 34.969.000 0 0 1 34.969.000 1 34.969.000 100% 3%
Pemeliharaan Traffic Traffic Light
Light
Rehabilitasi / Masa Terpeliharanya Tahun 1 607.819.437 1 30.000.000 0 0 0 0 1 19.565.000 0 10.382.000 1 29.947.000 1 29.947.000 100% 5%
Pemeliharaan Warning Warning Light
Light
Rehabilitasi/Pemeliharaa Masa Terpeliharanya Tahun 1 801.216.531 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
n Halte Bus Halte Bus
Program Peningkatan Peningkatan
Pelayanan Angkutan Pengawasan Jalan
Kegiatan Pengendalian Masa terlaksananya Bulan 12 1.195.194.039 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Disiplin pengoperasian operasi penertiban
angkutan umum angkutan umum dan
barang
Kegiatan Penciptaan Masa terlaksananya Bulan 12 2.752.129.054 12 357.718.700 3 113.918.000 3 75.000.000 3 75.000.000 3 75.000.000 12 338.918.000 12 338.918.000 100% 12%
Keamanan dan penciptaan keamanan
kenyamanan dan kenyamanan
penumpang penumpang di terminal
dilingkungan terminal
Kegiatan penciptaan Masa tersedianya bahan, Bulan 12 7.597.378.277 12 1.208.254.800 3 297.154.000 3 292.094.000 3 291.362.000 3 211.860.000 12 1.092.470.000 12 1.092.470.000 100% 14%
disiplin dan peralatan serta jasa
pemeliharaan kebersihan dan jaga
kebersihan di lingkungan malam kantor
terminal
Penyelenggaran Posko Terlaksananya kegiatan Keg 8 5.981.772.110 2 842.550.000 0 0 1 338.400.000 0 0 1 394.050.000 2 732.450.000 2 732.450.000 25% 12%
Angkutan Lebaran, Natal pos pengamanan
dan Tahun Baru angkutan lebaran, natal
dan tahun baru

Kegiatan dan Pemilihan Terlaksananya kegiatan Keg 4 321.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Awak Kendaraan Umum pemilihan supir teladan
Teladan
Pelaksanaan kegiatan Terlaksananya kegiatan Keg 1 26.523.030 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Wahana Tata Nugraha WTN tingkat Kabupaten
(WTN)
Program Pembangunan Peningkatan Fasilitas
Sarana Dan Prasarana dan Prasarana
Perhubungan Perhubungan

Pembangunan Gedung Jumlah Terminal yang Unit 2 1.750.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Terminal terbangun
Pembangunan Halte Bus Jumlah Halte Bus yang Unit 40 2.586.075.000 0 4.793.000 0 0 0 4.793.000 0 0 0 0 0 4.793.000 0 4.793.000 0% 0%
terbangun
Program Pengendalian Peningkatan Fasilitas
Dan Pengamanan Lalu dan Prasarana
Lintas Perhubungan
Pengadaan Rambu - Jumlah rambu rambu Bh 800 1.022.792.663 237 33.667.460 0 21.388.000 0 5.579.000 0 0 0 0 0 26.967.000 0 26.967.000 0% 3%
Rambu Lalu Lintas lalu lintas
Pengadaan Marka Jalan Jumlah Marka Jalan M" 12.000 613.675.598 790 17.332.000 0 5.852.000 0 6.551.000 0 975.000 0 1.920.000 0 15.298.000 0 15.298.000 0% 2%

Pengadaan dan Panjang Speed Bump M' 400 452.563.125 225 6.282.000 0 2.282.000 0 0 0 3.889.000 0 0 0 6.171.000 0 6.171.000 0% 1%
Pemasangan Speed yang tersedia
Bump
Pengadaan dan Jumlah Titik Lokasi Titik 8 1.293.037.500 1 159.171.000 0 154.171.000 0 0 0 4.774.000 0 0 0 158.945.000 0 158.945.000 0% 12%
Pemasangan Zona Tersedianya Zoss
Selamat Sekolah (ZOSS)

Penertiban, Pengamanan Masa terlaksananya Bulan 12 8.456.504.041 12 1.677.740.000 3 374.420.000 3 319.930.000 3 550.830.660 3 327.406.000 12 1.572.586.660 12 1.572.586.660 100% 19%
dan Penataan Lalu Lintas pengaturan,
pengamanan dan
penataan lalu lintas
Program Peningkatan Peningkatan
Kelaikan Pengawasan Jalan
Pengoperasian
Kendaraan Bermotor
Pengadaan Alat Jumlah Alat Uji Unit 3 958.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengujian Kendaraan
Bermotor
Pelaksanaan Uji Petik Masa tersedianya Bulan 12 3.392.737.588 12 270.946.614 0 0 2 10.704.000 10 250.000.000 0 0 10 260.704.000 10 260.704.000 83% 8%
kendaraan Bermotor kebutuhan ATK dan

1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Komunikasi dan Informatika
Program Pelayanan Persentase pemenuhan
Administrasi kebutuhan layanan
Perkantoran administrasi
perkantoran
Penyediaan Jasa Surat Jumlah Meterai 3000 bh 1.200 8.446.619 225 1.470.000 60 300.000 60 300.000 60 300.000 180 900.000 180 900.000 15% 11%
Menyurat dan 6000 yang
disediakan
Penyediaan jasa Jumlah bulan bulan 120 51.713.992 24 9.600.000 3 856.390 6 1.102.990 3 1.091.760 1.914.720 9 4.965.860 9 4.965.860 8% 10%
komunikasi sumber daya disediakannya jasa
air dan listrik komunikasi, sumber
daya air
Penyediaan Jasa Junlah bulan bulan 540 702.650.397 108 129.937.500 0 54 63.223.500 27 2.374.000 27 57.940.000 108 123.537.500 108 123.537.500 20% 18%
Administrasi Keuangan disediakannya jasa
pelayanan administrasi
keuangan
Penyediaan jasa Jumlah bulan bulan 240 542.183.496 48 99.750.500 4 8.000.000 12 32.984.800 12 17.017.800 20 41.747.900 48 99.750.500 48 99.750.500 20% 18%
kebersihan kantor disediakannya jasa
kebersihan kantor dan
Keamanan
Penyediaan jasa Jumlah peralatan kerja unit 30 299.563.048 6 32.030.000 0 3 5.990.000 2 4.200.000 1 21.840.000 6 32.030.000 6 32.030.000 20% 11%
perbaikan peralatan yang diperbaiki
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah JENIS kebutuhan jenis 250 558.116.793 50 57.288.500 0 13 14.540.650 17 12.946.900 20 29.800.950 50 57.288.500 50 57.288.500 20% 10%
kantor alat tulis kantor yang
disediakan
Penyediaan barang Jumlah Jenis Barang jenis 40 255.876.522 7 6.270.000 0 3 1.275.000 1 500.000 2 3.075.000 6 4.850.000 6 4.850.000 15% 2%
cetakan dan Cetakan Dan
penggandaan Penggandaan yang
disediakan
Penyediaan komponen Jumlah Jenis komponen jenis 40 439.105.659 6 34.540.500 0 2 1.515.000 3 695.500 1 32.330.000 6 34.540.500 6 34.540.500 15% 8%
instalasi listrik / instalasi
penerangan bangunan listrik/penerangan
kantor bangunan kantor yang
disediakan
Penyediaan peralatan Jumlah jenis peralatan jenis 15 187.597.892 1 475.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan dan perlengkapan
kantor kantor yang disediakan
Penyediaan bahan Jumlah Jenis bahan Media cetak 85 1.689.662.891 17 118.343.940 17 3.024.000 17 24.327.000 17 29.021.000 17 46.941.000 17 103.313.000 17 103.313.000 20% 6%
bacaan dan peraturan bacaan dan peraturan
perundang-undangan perundang-undangan
yang disediakan
Penyediaan makanan Jumlah JENIS makanan jenis 15 587.277.020 3 68.375.000 0 3 18.757.500 3 7.467.500 3 30.927.500 3 57.152.500 3 57.152.500 20% 10%
dan minuman dan minuman yang
disediakan
Rapat - rapat koordinasi Jumlah kegiatan rapat keg 3.215 4.041.017.512 12 489.650.000 3 1.420.000 3 77.905.500 3 4.840.000 12 81.617.300 6 165.782.800 6 165.782.800 0% 4%
dan konsultasi ke luar rapat koordinasi dan
daerah konsultasi keluar dan
dalam daerah yang
difasilitasi
Penyediaan jasa Jumlah Jenis jasa jenis 40 3.003.721.026 8 552.600.000 8 44.000.000 8 188.300.000 8 132.000.000 3 188.300.000 16 552.600.000 16 552.600.000 40% 18%
administrasi kantor administrasi kantor yang
disedikan
Penyediaan peralatan Jumlah jenis Peralatan unit 30 381.053.633 6 46.550.000 2 11.500.000 0 2 37.800.000 2 49.300.000 2 49.300.000 7% 13%
dan perlengkapan kerja dan Perlengkapan Kerja
yang disediakan
Program Preningkatan
Sarana Dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Kendaraan Terpenuhinya kebutuhan Unit 5 99.657.145 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas / Operasional kendaraan
dinas/operasional
Pengadaan Peralatan Jumlah Unit Peralatan unit 5 116.219.085 3 18.000.000 3 18.000.000 0 0 3 18.000.000 3 18.000.000 60% 15%
Gedung Kantor Gedung / Kantor yang
diadakan
Pengadaan Mebeleur Jumlah Unit mebeleur Unit 15 69.867.739 0 0 0 0 0 0% 0%
yang diadakan
Pemeliharaan rutin/ Jumlah Luasan gedung m2 3.195 457.814.151 0 0 0 0 0% 0%
berkala gedung kantor kantor yang dipelihara
secara rutin/berkala
Pemeliharaan rutin / Jumlah Pemeliharaan unit/ bulan 50 1.208.582.601 4 180.259.250 4 12.733.052 4 42.959.800 4 22.870.500 4 48.927.500 8 127.490.852 8 127.490.852 16% 11%
berkala kendaraan dinas Rutin / Berkala
/ operasional Kendaraan Dinas /
Operasional
Pemeliharaan rutin / Jumlah Pemeliharaan unit 15 183.315.278 3 32.200.000 0 0 3 6.050.000 3 26.150.000 0 32.200.000 0 32.200.000 0% 18%
berkala peralatan Rutin / Berkala Peralatan
gedung kantor Gedung Kantor

Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan pakaian Jumlah Pakaian Dinas stel 205 221.956.000 41 26.650.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dinas beserta Beserta Perlengkapannya
perlengkapannya yang diadakan

Pengadaan Pinger print 1 22.000.000 1 22.000.000 1 22.000.000 target nol target nol

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan Persentase tertib
Pengembangan Sistem laporan capaian
Pelaporan Capaian kinerja keuangan
Kinerja Dan Keuangan
Penyusunan laporan Jumlah dokumen dokumen 15 118.457.192 3 9.600.000 2 0 1 400.000 3 400.000 3 400.000 20% 0%
capaian kinerja dan laporan capaian kinerja
ikhtisar realisasi kinerja dan ikhtisar realisasi
SKPD kinerja SKPD yang
disusun
Penyusanan Pelaporan Jumlah Dokumen dokumen 15 66.643.618 3 1.950.000 0 3 480.000 3 480.000 3 480.000 20% 1%
Keuangan smesteran Laporan Keuangan
Semesteran yang disusun

Perencanaan dan Jumlah Dokumen dokumen 25 193.927.190 5 11.700.000 0 0 1 200.000 3 600.000 4 800.000 4 800.000 16% 0%
Penyusunan dan Perencanaan dan
Kegiatan SKPD Kegiatan SKPD yang
disusun
Program Persentase
Pengembangan Pengembangan
Komunikasi, Informasi Infrastruktur Jaringan
Dan Media Massa TIK pada unit unit kerja
pemerintah dan
Layanan publik
Fasilitasi 0 0 0 target nol target nol
penyempurnaan
peraturan perundangan
penyiaran dan KMIP

Pembinaan dan Jumlah layanan layanan 74 34.336.239.047 10 5.779.100.000 1 1.007.500.000 6 1.174.000.000 1 1.174.000.007 1 2.365.054.673 9 5.720.554.680 9 5.720.554.680 12% 17%
Pengembangan Jaringan Infrastruktur Jaringan
Komunikasi dan TIK, Koneksi Internet,
Informasi Sistim Informasi,
Pengelolaan data Center
yang dtingkatkan

Pembinaan dan Jumlah sumber daya media 22 2.883.318.369 4 133.220.000 0 1 71.500.000 1 12.000.000 0 2 83.500.000 2 83.500.000 9% 3%
pengembangan sumber Komunikasi dan
daya komunikasi dan Informasi
informasi dibina/dikembangkan

Pengadaan alat studio Jumlah Diseminasi jenis 13 1.808.637.585 3 149.800.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan komunikasi Informasi Melalui Media
Massa Milik Pemerintah
Daerah yang disiarkan

Perencanaan dan Jumlah Regulasi yang Regulasi 15 0 3 5.000.000 0 0 0 0 0 0 0% target nol


pengembangan terbit
kebijakan komunikasi
dan informasi
Program pengkajian Persentase Pengkajian
dan penelitian bidang dan Penelitian Bidang
Informasi dan Informasi dan
Komunikasi Komunikasi
Pengkajian dan Jumlah Pengkajian dan jenis 20 462.886.500 4 9.000.000 0 2 3.000.000 2 6.000.000 2 9.000.000 2 9.000.000 10% 2%
penelitian bidang Penelitian Bidang
Informasi dan Informasi dan
Komunikasi Komunikasi
Program Fasilitasi Persentase Peningkatan
Peningkatan Sdm SDM Bidang
Bidang Komunikasi Komunikasi dan
Dan Informasi Informasi yang mampu
bekerja profesional
Pelatihan SDM dalam Jumlah SDM Bidang Orang 450 1.916.919.000 90 219.210.000 0 0 0 0% 0%
bidang komunikasi dan Komunikasi dan
informasi Informasi yang
kompeten
Program Kerjasama Persentase penyebaran
Informasi Dengan Mass informasi
Media pembangunan Daerah,
Penyelenggaraan
Pemerintahan Daerah
dan yang bersifat
penyuluhan di media
Penyebarluasan Jumlah media massa media 30 4.983.475.109 6 530.281.870 1 650.000 1 89.057.000 1 106.050.000 1 222.216.100 4 417.973.100 4 417.973.100 13% 8%
informasi pembangunan yang menyebarkan
daerah informasi pembangunan
Daerah
Penyebarluasan Jumlah Media massa media 35 1.587.874.350 6 185.045.000 3 34.500.000 1 5.000.000 4 39.500.000 4 39.500.000 11% 2%
informasi yang menyebarkan
penyelenggaraan Informasi
pemerintahan daerah Penyelenggaraan
Pemerintahan Daerah
Penyebarluasan Jumlah media yang Media 35 65.177.041 6 7.800.000 4 7.800.000 0 4 7.800.000 4 7.800.000 11% 12%
informasi yang bersifat menyebarkan informasi

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Surat Jumlah Materai Buah 1.200 6.593.508 240 1.080.000 60 0 60 270.000 60 540.000 60 0 240 810.000 240 810.000 20% 12%
Menyurat
Penyediaan Jasa Jumlah jasa bulan 15 130.649.140 12 21.400.000 3 2.781.100 3 1.844.754 3 3.693.246 3 2.430.362 12 10.749.462 12 10.749.462 80% 8%
Komunikasi, Sumber telepon/internet dan air
Daya Air Dan Listrik
Penyediaan Jasa Jumlah Petugas orang 45 646.682.718 9 105.925.000 0 3 21.150.000 3 21.150.000 3 42.300.000 9 84.600.000 9 84.600.000 20% 13%
Administrasi Keuangan Pengelola Keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah Petugas bulan 35 1.528.973.454 12 250.442.000 3 39.273.000 3 55.807.192 3 78.001.000 3 87.628.000 12 260.709.192 12 260.709.192 34% 17%
Kebersihan Kantor Kebersihan dan
Keamanan Kantor
Penyediaan Jasa Jumlah Perbaikan Jenis 10 110.502.310 2 18.100.000 0 5.430.000 0 0 1 10.860.000 1 1.810.000 2 18.100.000 2 18.100.000 20% 16%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah Alat Tulis Kantor jenis 210 280.989.670 42 46.025.400 10 11.711.330 10 0 10 22.120.060 13 15.420.410 43 49.251.800 43 49.251.800 20% 18%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah Barang cetakan jenis 25 129.914.086 5 21.279.600 1 5.811.600 1 0 2 10.421.500 1 5.116.500 5 21.349.600 5 21.349.600 20% 16%
Cetakan Dan dan penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah Komponen Alat- jenis 10 158.732.600 4 26.000.000 0 25.000.000 4 0 2 500.000 2 0 8 25.500.000 8 25.500.000 80% 16%
Instalasi Listrik / alat Listrik/Penerangan
Penerangan Bangunan Bangunan Kantor
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan jenis 15 128.817.610 3 21.100.000 0 0 1 0 1 0 1 21.850.000 3 21.850.000 3 21.850.000 20% 17%
Dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan rumah Paket 10 48.840.800 2 8.000.000 0 0 0 0 0 0 2 0 2 0 2 0 20% 0%
Rumah Tangga tangga
Penyediaan Bahan Jumlah bahan bacaan jenis 20 166.363.975 4 27.250.000 0 0 1 5.970.000 1 6.000.000 2 11.725.000 4 23.695.000 4 23.695.000 20% 14%
Bacaan Dan Peraturan dan peraturan
Perundang-undangan perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah makanan dan orang 195 241.395.654 39 39.540.000 10 4.200.000 11 7.150.000 9 10.865.000 9 16.215.000 39 38.430.000 39 38.430.000 20% 16%
Dan Minuman minuman pegawai
Rapat-rapat Koordinasi Jumlah Kunjungan Rapat- OH 4.165 2.278.301.218 833 373.180.000 208 66.620.084 209 33.115.000 208 20.880.000 208 0 833 120.615.084 833 120.615.084 20% 5%
Dan Konsultasi Ke Luar rapat dan koordinasi
dan Dalam Daerah dan konsultasi

Penyediaan jasa Jumlah Jasa Administrasi orang 10 438.468.282 2 71.820.000 1 10.800.000 0 15.944.912 0 22.300.000 1 21.600.000 2 70.644.912 2 70.644.912 20% 16%
administrasi kantor Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah Peralatan dan jenis 20 555.564.100 4 91.000.000 1 0 1 0 1 0 1 0 4 0 4 0 20% 0%
Dan Perlengkapan Kerja Perlengkapan Kerja

Program Peningkatan
Sarana dan Prasarana
Aparatur
Pembangunan Gedung Jumlah pembangunan unit 10 244.204.000 2 40.000.000 2 0 0 0 0 0 0 0 2 0 2 0 20% 0%
Kantor gedung kantor yang
dibangun
Pengadaan Peralatan Jumlah Peralatan Unit 10 97.681.600 2 16.000.000 0 0 0 0 2 0 2 0 2 0 20% 0%
Gedung / Kantor gedung/kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur Unit/Paket 25 106.839.250 5 17.500.000 0 0 0 0 0 0 5 0 5 0 5 0 20% 0%

Pemeliharaan Rutin / Luas gedung halaman m2 8.820 408.064.884 1.764 66.840.000 0 0 0 0 0 0 1.764 0 1.764 0 1.764 0 20% 0%
Berkala Gedung Kantor kantor yang terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Jumlah Kendaraan unit 15 942.291.660 3 154.345.000 1 36.719.006 0 11.445.000 1 33.460.306 1 32.325.861 3 113.950.173 3 113.950.173 20% 12%
Berkala Kendaraan Dinas/Operasional
Dinas / Operasional
Pemeliharaan Rutin / Jumlah Peralatan Jenis 85 62.272.020 17 10.200.000 4 0 4 2.400.000 5 5.400.000 4 2.400.000 17 10.200.000 17 10.200.000 20% 16%
Berkala Peralatan gedung kantor
Gedung Kantor
Program peningkatan
disiplin aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah Pakaian Dinas Stell 180 120.880.980 36 19.800.000 0 0 0 0 0 0 36 0 36 0 36 0 20% 0%
Dinas Beserta
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Jumlah Pakaian Batik Stell 180 120.880.980 36 19.800.000 0 0 0 0 0 0 36 0 36 0 36 0 20% 0%
Khusus Hari - hari
Tertentu
Program peningkatan
pengembangan sistem
pelaporan capaian
kinerja dan keuangan
Penyusunan Lakip Jumlah Dokument Lakip dokumen 5 96.704.784 1 15.840.000 0 0 1 0 0 0 0 0 1 0 1 0 20% 0%

Forum SKPD Jumlah peserta forum kegiatan 5 35.501.157 1 5.815.000 0 0 1 5.815.000 0 0 0 0 1 5.815.000 1 5.815.000 20% 16%
SKPD dan Jumlah
Usulan Program
Kegiatan Dari
Masyarakat
Program penciptaan
iklim usaha kecil
menengah yang
kondusif
1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Fasilitasi kemudahan Jumlah Peserta Orang 2.200 1.434.149.041 440 234.910.000 110 10.800.000 110 36.045.000 110 44.530.000 110 387.625.000 440 479.000.000 440 479.000.000 20% 33%
formalisasi badan usaha Pertemuan Koperasi PKK
Usaha Kecil Menengah dan Kelompok UP2K

Fasilitasi pengembangan Jumlah peserta pelatihan orang 100 1.951.287.642 20 169.616.000 0 0 10 16.548.859 10 1.107.263.151 20 1.123.812.010 20 1.123.812.010 20% 58%
Usaha Kecil Menengah pengembangan usaha
kecil dan menengah

Program
pengembangan
kewirausahaan dan
keunggulan kompetitif
usaha kecil menengah
Fasilitasi pengembangan Jumlah produk yang Kgt 5 1.866.848.004 1 305.785.000 0 41.600.000 0 51.889.824 0 83.200.000 1 165.700.000 1 342.389.824 1 342.389.824 20% 18%
sarana promosi hasil dipromosikan melalui
produksi media online
Penyelenggaraan Jumlah peserta pelatihan Orang 375 1.090.621.169 75 178.641.000 18 0 20 10.400.000 19 36.400.000 18 310.800.950 75 357.600.950 75 357.600.950 20% 33%
pelatihan kewirausahaan kewirausahaan bagi
pelaku UMKM

Pelatihan manajemen Jumlah peserta pelatihan Orang 200 803.364.004 40 56.589.000 10 0 10 0 10 0 10 206.534.000 40 206.534.000 40 206.534.000 20% 26%
pengelolaan menajemen pengelolaan
Koperasi/KUD koperasi/KUD

Program
pengembangan sistem
pendukung usaha bagi
usaha mikro kecil
menengah
Pengembangan klaster Jumlah peserta pelatihan Orang 100 2.721.604.739 20 260.792.000 0 0 0 0 10 0 10 562.664.000 20 562.664.000 20 562.664.000 20% 21%
bisnis pengelolaan UMKM
Cokelat Lanjutan

Koordinasi pemanfaatan Jumlah ukm dan Koperasi/UK 375 190.454.700 75 31.196.000 0 0 0 0 0 0 75 0 75 0 75 0 20% 0%
fasilitas pemerintah koperasi penerima M
untuk Usaha Kecil fasilitas pemerintah
Menengah dan koperasi (PABN,APBD,CSR)

Penyelenggaraan Jumlah Peserta Pelatihan orang 150 2.189.471.708 30 238.629.950 0 0 0 0 0 0 30 129.080.000 30 129.080.000 30 129.080.000 20% 6%
pembinaan industri
rumah tangga; industri
kecil dan industri
menengah
Penyelenggaraan Jumlah kegiatan kegiatan 35 1.972.679.912 7 323.120.000 1 111.349.209 2 27.000.000 2 0 2 0 7 138.349.209 7 138.349.209 20% 7%
promosi produk Usaha
Mikro Kecil Menengah
Pengembangan Jumlah koperasi yang UMKM/ Kop 250 275.132.473 50 45.066.000 20 0 10 0 10 0 10 0 50 0 50 0 20% 0%
kebijakan dan program dinilai untuk data
peningkatan ekonomi penilaian kesehatan
lokal simpan pinjam dan
pemeringkatan koperasi

Program peningkatan
kualitas kelembagaan
koperasi
Pembinaan;pengawasan Tercapainya penilaian Kop 120 2.920.601.695 24 478.387.200 5 0 7 0 5 0 7 0 24 0 24 0 20% 0%
;dan penghargaan koperasi terbaik dan

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu
Program Pelayanan Persentase pemenuhan
Administrasi kebutuhan layanan
Perkantoran administrasi
Penyediaan Jasa Surat Jumlah jenis bahan- Buah 490 2.197.600 82 360.000 0 0 23 140.000 0 0 0 0 23 140.000 23 140.000 5% 6%
Menyurat bahan pendukung surat-
menyurat yang diadakan

Penyediaan Jasa Jumlah jasa kebutuhan Jenis 4 774.918.500 3 292.299.000 0 31.220.058 0 41.385.244 0 81.863.755 3 106.026.535 3 260.495.592 3 260.495.592 75% 34%
Komunikasi, Sumber belanja rekening air,
Daya Air Dan Listrik internet dan langganan
SMS Broadcast With
Masking
Penyediaan Jasa Jumlah pegawai yang OB 840 1.157.342.700 168 229.175.000 40 54.450.000 0 0 40 54.450.000 80 96.900.000 160 205.800.000 160 205.800.000 19% 18%
Administrasi Keuangan menerima honor
penyusunan administrasi
keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah petugas OB 975 2.767.643.000 195 611.277.200 45 91.530.100 45 160.086.840 45 131.110.600 55 212.886.500 190 595.614.040 190 595.614.040 19% 22%
Kebersihan Kantor kebersihan yang
bertugas
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan kerja Unit 380 231.870.800 73 47.350.000 0 0 19 12.350.000 18 12.350.000 36 22.650.000 73 47.350.000 73 47.350.000 19% 20%
Perbaikan Peralatan yang diperbaiki
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah jenis alat tulis Jenis 385 507.400.000 76 71.803.400 0 0 26 25.482.600 24 20.002.400 26 25.288.200 76 70.773.200 76 70.773.200 20% 14%
Kantor kantor yang diadakan

Penyediaan Barang Jumlah jenis barang Jenis 45 182.100.000 7 47.844.000 0 0 3 12.716.375 2 8.990.975 2 17.748.500 7 39.455.850 7 39.455.850 16% 22%
Cetakan Dan cetakan dan
Penggandaan penggandaan yang
diadakan
Penyediaan Komponen Jumlah jenis komponen Jenis 50 1.865.200.000 13 5.010.500 0 0 3 1.371.000 2 1.247.500 5 2.392.000 10 5.010.500 10 5.010.500 20% 0%
Instalasi Listrik / intalasi listrik /
Penerangan Bangunan penerangan yang
Kantor diadakan
Penyediaan Peralatan Jumlah jenis peralatan Jenis 65 1.672.500.000 1 6.000.000 0 0 0 0 0 1 6.000.000 1 6.000.000 1 6.000.000 2% 0%
Dan Perlengkapan dan perlengkapan
Kantor kantor yang diadakan
Penyediaan Bahan Jumlah bahan bacaaan Eksemplar 10.000 47.100.000 2.000 12.500.000 0 0 100 870.000 350 1.170.000 350 1.440.000 800 3.480.000 800 3.480.000 8% 7%
Bacaan Dan Peraturan yang disediakan
Perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah jenis makanan Orang/Kali 50 230.450.000 10 51.772.800 0 0 3 12.639.000 2 10.805.000 5 28.219.000 10 51.663.000 10 51.663.000 20% 22%
Dan Minuman dan minuman yang
disediakan
Rapat-rapat Koordinasi Jumlah frekuensi rapat OH 5.105 4.851.250.000 558 308.680.000 265 177.667.868 210 6.850.000 255 26.190.000 250 57.520.199 501 268.228.067 501 268.228.067 10% 6%
Dan Konsultasi Ke Luar koordinasi dan
dan Dalam Daerah konsultasi yang
dilakukan
Penyediaan jasa Jumlah pegawai Non Kegiatan 10 734.809.600 2 221.240.000 0 21.600.000 0 42.689.824 0 27.000.000 2 103.045.000 2 194.334.824 2 194.334.824 20% 26%
administrasi kantor PNS DPMPPTSP Kab. Deli
Serdang yang menerima
jasa atas kinerja
administrasi kantor

Penyediaan Peralatan Jumlah jenis peralatan Jenis 140 5.421.004.800 28 35.341.000 0 0 0 0 0 28 35.341.000 28 35.341.000 28 35.341.000 20% 1%
Dan Perlengkapan Kerja dan perlengkapan kerja
yang diadakan
Penyediaan Jasa Jumlah jenis jasa Kegiatan 5 834.789.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Publikasi Perkantoran publikasi yang
disediakan
Program Peningkatan Persentase sarana dan
Sarana dan Prasarana prasarana aparatur
Aparatur berkondisi baik
Pengadaan Kendaraan Jumlah Pengadaan Unit 10 2.250.900.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas/Operasional Kendaraan
Dinas/Operasional
Pengadaan Mebeleir Jumlah mebeleir yang Jenis 85 3.753.066.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
diadakan

Pemeliharaan Rutin / Jumlah kendaraan dinas Unit 25 88.000.000 5 351.910.000 0 13.990.201 0 89.405.551 0 36.187.412 5 90.515.383 5 230.098.547 5 230.098.547 20% 100%
Berkala Kendaraan yang dipelihara
Dinas / Operasional
Rehabilitasi Sedang / Jumlah rumah dinas Paket 5 880.900.000 2 63.680.092 0 0 0 0 0 0 2 57.636.000 2 57.636.000 2 57.636.000 40% 7%
Berat Gedung Kantor Kepala DPMPPTSP Kab.
Deli serdang yang
direhabilitasi
Program Peningkatan Persentase pegawai
Disiplin Aparatur DPMPPTSP Kab. Deli
Serdang yang disiplin
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 600 336.840.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta harian yang diadakan
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 60 72.431.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kerja Lapangan front office yang
diadakan

1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan Meningkatnya
Kapasitas Sumber Daya persentase sumber
Aparatur daya aparatur
Sosialisasi Peraturan Jumlah peserta Orang 250 590.570.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perundang-undangan Sosialisasi peraturan
perundang-undangan
Peningkatan Sumber Persentasi peserta yang Orang 400 346.222.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Daya Aparatur memahami peraturan
perundang-undangan
khususnya pegawai ASN
dan Non ASN DPMPPTSP
Kab. Deli Serdang

Program peningkatan Persentase Dokumen


pengembangan sistem perencanaan dan
pelaporan capaian laporan capaian
kinerja dan keuangan kinerja dan laporan
keuangan DPMPPTSP
Kab. Deli Serdang yang
disusun tepat waktu
Penyusunan Laporan Jumlah jenis dokumen Dokumen 45 425.026.500 7 105.664.800 4 54.841.000 0 0 0 0 3 26.515.000 7 81.356.000 7 81.356.000 16% 19%
Capaian Kinerja Dan yang disusun
Ikhtisar Realisasi Kinerja
SKPD
Program Peningkatan Persentase kerjasama
Promosi dan Kerjasama investasi yang tercapai
Investasi
Pengembangan potensi Jumlah potensi unggulan Paket 5 517.701.881 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
unggulan daerah daerah yang disusun

Koordinasi antar Jumlah Laporan Laporan 65 965.132.628 30 23.199.100 10 12.879.959 0 0 0 0 5 625.000 15 13.504.959 15 13.504.959 23% 1%
lembaga dalam Pelaksanaan koordinasi
pengendalian antar lembaga dalam
pelaksanaan investasi pengendalian
PMDN/PMA pelaksanaan investasi
PMDN dan PMA

Koordinasi perencanaan Jumlah Laporan Laporan 10 538.150.293 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan pengembangan perencanaan dan
penanaman modal pengembangan
penanaman modal
Penyelenggaraan Jumlah pelaksanaan Kali 15 2.705.032.898 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pameran investasi pameran investsi dan
kerjasama
Program Peningkatan Persentase nilai
Iklim Investasi dan realisasi investasi
Realisasi Investasi PMA/PMDN yang
tercapai
Kajian kebijakan Jumlah laporan Paket 5 376.723.396 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
penanaman modal kebijakan penanaman
modal
Monitoring, evaluasi dan Jumlah laporan hasil Laporan 25 678.854.848 5 47.922.000 1 2.585.000 4 44.500.000 0 0 0 5 47.085.000 5 47.085.000 20% 7%
pelaporan monitoring dan evaluasi
yang disusun
Sosialisasi Kegiatan Jumlah peserta % 100 217.142.670 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penanaman Modal sosialisasi kegiatan
penanaman modal
Program Optimalisasi Meningkatnya
Pemanfaatan Teknologi persentase Optimalisasi
Informasi Pemanfaatan Teknologi
Informasi
Penyusunan sistem Jumlah sistem informasi Aplikasi 15 0 3 406.349.000 0 44.000.000 1 103.109.000 1 66.000.000 1 155.140.500 3 368.249.500 3 368.249.500 20% target nol
informasi terhadap layanan publik yang
layanan publik disusun/dikembangkan

Program Penataan Meningkatnya


Peraturan Perundang- persentase pemahaman
Undangan peraturan perundang-
undangan
Publikasi peraturan Jumlah publikasi buah 1.100 640.329.763 220 1.427.000 0 0 220 1.427.000 0 0 0 220 1.427.000 220 1.427.000 20% 0%
perundang-undangan peraturan perundang-
undangan terkait
pengurusan izin usaha
Program Peningkatan Meningkatnya
SDM Bidang Pelayanan persentase kualitas
Perizinan dan Bidang SDM Bidang Pelayanan
Penanaman Modal Perizinan dan Bidang
Penanaman Modal
Bimbingan Teknis Jumlah front office yang Orang 250 264.417.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelatihan Peningkatan mengikuti bimtek
SDM Bidang Pelayanan
Perizinan
Program Pelaporan dan Meningkatnya
Pengaduan Pelayanan Persentase Penanganan
Pelaporan dan
Pengaduan Pelayanan
Masyarakat
2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyusunan Indeks Jumlah dokumen standar % 80 1.310.432.205 80 41.349.000 0 0 20 10.257.200 20 9.291.800 40 17.075.000 80 36.624.000 80 36.624.000 100% 3%
Kepuasan Masyarakat Survey Kepuasan
(IKM) Masyarakat (SKM)

Penyusunan SOP, Jumlah cetakan SOP dan Laporan 10 9.466.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Laporan Pengaduan, laporan pengaduan
Pelayanan Pengaduan yang dicetak
Terintegrasi
Pelaksanaan Jumlah Penanganan % 100 91.548.000 100 91.148.800 0 0 0 0 0 10.993.800 100 21.805.000 100 32.798.800 100 32.798.800 100% 36%
Penanganan Pengaduan Pengaduan Masyarakat
Masyarakat yang terselesaikan
Program Peningkatan Meningkatnya
Pelayanan Perizinan Persentase IKM
dan Non Perizinan terhadap Pelayanan
Perizinan dan Non
Perizinan
Pembinaan Jumlah Izin yang Izin 3.500 8.468.761.026 3.500 936.676.500 270 93.575.000 650 237.407.452 680 245.266.300 882 322.007.500 2.482 898.256.252 2.482 898.256.252 71% 11%
Penyelengaraan diterbitkan oleh
Pelayanan Perizinan DPMPPTSP dari yang
diajukan oleh
masyarakat dan pelaku
usaha
Pelaksanaan Sosialisasi Jumlah peserta % 100 785.762.104 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penyelenggaraan sosialisasi

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata
Program peningkatan Persentase
peran serta meningkatnya
kepemudaan pengetahuan pemuda
Pembinaan organisasi Jumlah pemuda mandiri orang 30 161.208.829 1 20.996.000 0 0 0 0 0 5.456.000 0 0 0 5.456.000 0 5.456.000 1% 3%
kepemudaan
Pendidikan dan Jumlah pemuda yang orang 100 1.064.330.166 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pelatihan dasar memiliki kepemimpinan
kepemimpinan
Seleksi dan Jumlah anggota orang 45 4.417.812.756 1 100.665.800 0 0 0 27.240.000 1 62.333.200 0 0 1 89.573.200 1 89.573.200 2% 2%
Pembentukan Tim paskibra terpilih
Paskibraka
Kegiatan Pramuka Jumlah peserta yang orang 450 2.336.692.836 1 152.739.400 0 0 0 15.000.000 0 17.267.700 0 51.955.100 1 84.222.800 1 84.222.800 0% 4%
mengikuti kegiatan
Diklat Bela Negara dan Jumlah Pemuda yang orang 100 2.042.488.782 1 284.475.100 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Wawasan Kebangsaan terbina rasa cinta tanah
air
Jambore Pemuda Deli Jumlah Pemuda yang orang 100 358.774.749 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Serdang mengikuti Jambore
Program Persentase
Pengembangan Pengembangan
Kebijakan dan manajemen olahraga
Manajemen Olahraga
Peningkatan mutu Jumlah Peserta yang org 50 1.108.956.005 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
organisasi dan tenaga mengikuti kegiatan
keolahragaan peningkatan mutu
organisasi dan tenaga
keolahragaan
Pengembangan sistem Jumlah cabor yang cabor 5 709.538.385 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
sertifikasi dan mengikuti sertifikasi
standarisasi profesi
Program Pembinaan Persentase upaya
dan Pemasyarakatan pembinaan pada atlet
Olah Raga olahraga
Pembibitan dan Jumlah atlet yang dibina orang 250 612.952.040 1 158.035.000 0 0 0 0 0 0 100 158.035.000 100 158.035.000 100 158.035.000 40% 26%
pembinaan
olahragawan berbakat
Penyelenggaran Jumlah Cabor olahraga cabor 7 1.160.250.000 0 0 0 0 0 0 - 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kompetisi olahraga yang diselenggarakan

Pengembangan Jumlah Cabor yang cabor 7 7.380.548.188 1 414.415.800 0 0 0 0 0 0 41 170.000.000 41 170.000.000 41 170.000.000 100% 2%
Olahraga rekreasi diselenggarakan
Peringatan HAORNAS Jumlah atlit dan pelatih orang 350 4.076.654.273 1 433.570.700 0 0 0 0 0 0 39 170.270.700 39 170.270.700 39 170.270.700 11% 4%
Tingkat Kabupaten yang menerima
penghargaan
Penyelenggaraan Jumlah cabor yang cabor 7 975.881.920 3 159.847.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Olahraga Tradisional dipertandingkan
Operasional Sekretariat Persentase pelaksanaan % 90 1.561.716.937 1 193.305.300 0 0 0 40.089.000 0 47.934.200 89.128.400 0 177.151.600 0 177.151.600 1% 11%
KONI Kabupaten Deli operasional sekretariat
Serdang KONI

Divisi Utama Cabang Jumlah peserta yang tim 82 1.494.080.976 1 244.726.700 0 0 0 38.006.700 0 0 0 0 38.006.700 0 38.006.700 0% 3%
Olahraga Sepak Bola mengikuti devisi utama
Bupati Kab. Deli Serdang cabang olahraga

Operasional National Persentase capaian % 88 3.195.975.893 1 36.572.800 0 0 0 0 0 0 32.572.800 0 32.572.800 0 32.572.800 0% 1%


Paralympic Committee operasional NPC
Pekan olahraga Jumlah Cabor Popkab cabor 8 9.151.555.279 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pelajar/santri/pesantren yang di pertandingkan

Pengiriman Atlet Jumlah prestasi atlet di medali 40 11.882.966.640 1 47.760.000 0 0 1 32.866.400 0 0 0 1 32.866.400 1 32.866.400 2% 0%
Kejuaraan Kejuaraan Daerah
Daerah/Nasional/Intern
asional
Kompetisi Olahraga Jumlah kompetisi yang kompetisi 10 897.615.759 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Beladiri diselenggarakan
Pelajar/Mahasiswa
Kompetisi Olahraga Jumlah cabor yang cabor 5 3.785.358.584 1 180.220.000 0 0 0 0 0 0 40.000.000 0 40.000.000 0 40.000.000 0% 1%
Permainan, dipertandingkan
Pertandingan dan
Perlombaan
Pelajar/Mahasiswa
Program Peningkatan Persentase sarana dan
Sarana dan Prasarana prasarana Olahraga
Olahraga yang ditingkatkan
Peningkatan Jumlah pembangunan unit 2 1.856.400.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pembangunan Sarana sarana dan prasarana
dan Prasarana Olahraga olahraga

Pemeliharaan Jumlah sarana dan unit 2 183.153.000 1 29.040.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Rutin/Berkala Sarana prasarana olahraga
dan Prasarana Olahraga yang dipelihara

Rehabilitasi Sarana dan Jumlah sarana dan keg 2 2.320.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Prasarana Olahraga prasarana olahraga
yang direhabilitasi
1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Persentase Kearifan
Pengembangan Nilai lokal yang dilestarikan
Budaya
Pelestarian dan Jumlah adat budaya adat budaya 5 3.036.995.426 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
aktualisasi adat budaya daerah yang dilestarikan
daerah dan diaktualisasikan

Penyusunan kebijakan Jumlah kebijakan yang Kebijakan 2 510.510.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


tentang budaya lokal dibuat
daerah
Program Pengelolaan Persentase Kekayaan
Kekayaan Budaya Budaya yang dikelola
Fasilitasi partisipasi Jumlah partisipasi partisipasi 6 11.979.394.252 1 356.934.400 0 0 0 36.200.000 0 6.000.000 163.447.400 0 205.647.400 0 205.647.400 2% 2%
masyarakat dalam masyarakat dalam
pengelolaan kekayaan kekayaan budaya
budaya
Pengembangan frekwensi pengiriman tim frekuensi 4 1.160.250.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kebudayaan dan kesenian tingkat provinsi
pariwisata dan luar negeri
Pendukungan Jumlah koleksi yang koleksi 400 6.118.482.214 2 1.184.376.773 0 0 0 324.904.740 0 382.303.328 392.471.587 1 1.099.679.655 1 1.099.679.655 0% 18%
pengelolaan museum dikelola
dan taman budaya di
daerah
Pengelolaan karya cetak Jumlah karya cetak dan karya 20 613.503.941 0 424.399.400 0 0 0 60.260.000 0 0 148.271.476 0 208.531.476 0 208.531.476 1% 34%
dan karya rekam karya rekam
Program Pengelolaan Persentase Keragaman
Keragaman Budaya budaya yang dikelola
Pengembangan kesenian Jumlah kesenian dan Kesenian 7 3.771.047.009 0 312.348.000 0 0 0 126.136.000 0 62.630.000 45.000.000 1 233.766.000 1 233.766.000 9% 6%
dan kebudayaan daerah kebudayaan yang
dikembangkan
Fasilitasi Jumlah festival budaya festival 3 464.100.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
penyelenggaraan festival daerah
budaya daerah
Pengiriman Tim Kontinuitas pengiriman kegiatan 1 1.160.250.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kesenian pada Festival tim kesenian profesional
Serampang XII se serampang XII
Nusantara
Pengiriman Tim kontinuitas pengiriman keg 1 928.200.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kesenian pada Event tim kesenian pada PRSU
PRSU
Workshop Seni Dukungan peningkatan kali 1 464.100.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
ketrampilan praktisi
melalui workshop
Pergelaran Budaya Jumlah penyelenggaraan kecamatan 4 696.150.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rakyat budaya rakyat

Karnaval Kenderaan Jumlah kendaraan hias Kendaraan 100 464.100.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Hias
Program Persentase
Pengembangan pengembangan
Destinasi Pariwisata destinasi pariwisata
Peningkatan Jumlah pembangunan unit 10 19.033.241.445 4.587.266.310 0 0 0 43.065.000 0 1 3.666.938.764 1 3.710.003.764 1 3.710.003.764 8% 19%
Pembangunan Sarana sarana dan prasarana
dan Prasarana pariwisata
Program Persentase peningkatan
Pengembangan kemitraan
Kemitraan
Pengembangan Jumlah informasi dan aplikasi 2 597.624.576 1 42.650.000 0 0 0 21.000.000 0 0 11.650.000 1 32.650.000 1 32.650.000 38% 5%
Informasi dan Database database yang
Pariwisata dikembangkan
Pengembangan sumber Jumlah SDM yang Orang 150 4.265.623.602 1 311.840.000 0 0 0 0 0 118.410.000 1 190.670.000 1 309.080.000 1 309.080.000 1% 7%
daya manusia dan dikembangkan
profesionalisme bidang
pariwisata
Monitoring, Evaluasi dan Jumlah obyek dan usaha obyek 100 497.443.548 1 52.155.000 0 0 0 0 0 17.124.000 0 21.164.000 1 38.288.000 1 38.288.000 1% 8%
Pelaporan kepariwisataan
Pembinaan kelompok Jumlah kelompok sadar Kelompok 6 684.009.299 1 98.656.517 0 0 0 0 0 45.526.517 1 52.560.000 1 98.086.517 1 98.086.517 17% 14%
sadar wisata dan wisata yang dibina
masyarakat pariwisata
lainnya
Tukar Informasi Jumlah peserta Orang 20 984.600.003 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pendataan Usaha mengikuti
Kepariwisataan
Pelatihan Paralayang Jumlah peserta yang Orang 9 492.235.898 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Paramotor mengikuti Pelatihan/
Paramotor
Program Persentase
Pengembangan penyelenggaraan
Pemasaran Pariwisata Pemasaran potensi
wisata daerah
Pemanfaatan teknologi Jumlah media yang media 3 1.770.479.000 4 270.000.000 0 0 0 25.000.000 0 112.720.000 0 115.000.000 1 252.720.000 1 252.720.000 31% 14%
informasi dalam digunakan
pemasaran pariwisata
Pelaksanaan promosi Jumlah pameran di luar pameran 4 6.031.899.851 0 517.760.000 0 0 1 287.514.410 0 0 116.950.000 1 404.464.410 1 404.464.410 20% 7%
pariwisata nusantara di daerah yang diikuti
dalam dan di luar negeri

2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pelatihan pemandu Jumlah peserta yang orang 50 569.185.799 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
wisata terpadu mengikuti pelatihan
Pameran Pekan Raya Jumlah stand pariwisata unit 1 699.964.367 0 28.202.400 0 0 1 27.217.400 0 0 1 27.217.400 1 27.217.400 97% 4%
Sumatera Utara
Pemilihan dan Jumlah peserta orang 70 2.548.168.616 1 125.000.000 0 0 0 30.425.000 0 27.925.000 0 27.635.000 1 85.985.000 1 85.985.000 1% 3%
Pembinaan Duta Wisata pemilihan duta wisata

Festival Promosi Jumlah Festival Promosi even 2 2.174.818.552 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pariwisata Pariwisata
Fasilitasi Promosi Jumlah media massa media 10 371.280.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pariwisata dengan media yang berpartisipasi

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Perpustakaan dan Arsip
Program Pelayanan Meningkatnya
Administrasi pelayanan administrasi
Perkantoran perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah waktu bulan 60 88.999.433 12 13.200.000 3 504.020 3 245.060 3 1.554.860 3 740.180 12 3.044.120 12 3.044.120 20% 3%
Komunikasi Sumber penyediaan jasa telepon
Daya Air dan Listrik dan air
Penyediaan Jasa Jumlah tenaga orang 12 863.968.734 12 128.140.000 12 2.070.000 12 15.600.000 12 37.570.000 12 19.476.800 48 74.716.800 48 74.716.800 100% 9%
Administrasi Keuangan pengelola keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah tenaga orang 60 2.302.017.519 11 341.425.000 11 53.690.000 11 75.900.000 11 104.330.000 11 115.157.640 44 349.077.640 44 349.077.640 73% 15%
Kebersihan Kantor keamanan dan
kebersihan kantor
Penyediaan Jasa Jumlah perbaikan unit 60 151.703.579 36 22.500.000 5 5.400.000 10 10.850.000 6 6.250.000 21 22.500.000 21 22.500.000 35% 15%
Perbaikan Peralatan peralatan kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor jenis 60 223.664.338 40 33.172.900 0 5 8.289.200 5 8.179.000 10 16.595.400 20 33.063.600 20 33.063.600 33% 15%
Kantor yang disediakan
Penyediaan barang Jumlah barang cetakan jenis 60 110.952.194 8 16.455.936 8 4.052.500 0 6.753.536 5.649.900 8 16.455.936 8 16.455.936 13% 15%
cetakan dan dan penggandaan yang
penggandaan disediakan
Penyediaan komponen Jumlah komponen alat jenis 60 51.848.912 8 7.690.000 0 2 1.913.000 4 3.813.000 2 1.964.000 8 7.690.000 8 7.690.000 13% 15%
instalasi listrik / listrik dan instalasi listrik
Penerangan bangunan yang disediakan
kantor
Penyediaan bahan Jumlah surat kabar dan jenis 60 79.937.672 12 11.856.000 0 2.658.000 5.316.000 2.658.000 10.632.000 0 10.632.000 0% 13%
bacaan dan peraturan majalah yang disediakan
perundang-undangan
Penyediaan makanan Jumlah makanan dan jenis 60 310.601.278 5 46.067.000 3 1.853.000 2.694.000 14.841.000 15.255.000 3 34.643.000 3 34.643.000 5% 11%
dan minuman minuman yang
disediakan
Rapat-rapat Koordinasi Jumlah waktu rapat - bulan 60 2.988.526.777 12 443.245.000 3 20.612.700 27.621.200 0 29.163.150 3 77.397.050 3 77.397.050 5% 3%
dan Konsultasi Ke Luar rapat koordinasi dan
Daerah konsultasi ke luar dan
dalam daerah
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan jenis 6 461.178.878 8 68.400.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan Kerja perlengkapan kerja yang
disediakan
Penyediaan Jasa Jumlah bahan publikasi jenis 3 310.554.081 3 46.060.000 0 1 4.013.200 1 4.013.200 1 15.000.000 3 23.026.400 3 23.026.400 100% 7%
Publikasi Perkantoran perkantoran yang
disediakan
Program Peningkatan Meningkatnya sarana
Sarana dan Prasarana dan prasarana
Aparatur aparatur
Pengadaan peralatan Jumlah peralatan unit 5 438.254.781 5 65.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
gedung / kantor gedung kantor yang
disediakan
Pengadaan Meubeleur Jumlah mebeleur yang jenis 10 244.748.440 10 36.300.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
disediakan
Pemeliharaan Jumlah taman / kegiatan 2 25.621.049 2 3.800.000 2 300.000 0 0 0 2 300.000 2 300.000 100% 1%
rutin/berkala gedung halaman kantor yang
kantor dipelihara
Pemeliharaan Jumlah kendaraan unit 4 1.303.275.326 4 193.296.000 4 14.009.000 21.652.000 19.150.491 74.472.740 4 129.284.231 4 129.284.231 100% 10%
rutin/berkala kenderaan dinas/ operasional yang
dinas / operasional dipelihara

Pemeliharaan Jumlah peralatan unt 30 123.385.577 30 18.300.000 30 4.270.000 0 30 5.490.000 30 8.540.000 90 18.300.000 90 18.300.000 100% 15%
rutin/berkala peralatan gedung kantor yang
gedung/kantor dipelihara
Pemeliharan Jumlah bahan jenis 3 43.286.088 3 6.420.000 3 534.000 2.136.000 2.100.000 1.074.000 3 5.844.000 3 5.844.000 100% 14%
rutin/berkala buku-buku pemeliharaan buku yang
perpustakaan diadakan
Rehabilitasi Jumlah Unit Rumah unit 0 0 0 1 51.341.000 1 51.341.000 1 51.341.000 target nol target nol
Sedang/Berat Rumah Dinas yang Direhabilitasi
Dinas
Rehabilitasi Jumlah Unit Gedung unit 0 0 0 169.918.000 169.918.000 0 169.918.000 target nol target nol
Sedang/Berat Gedung Kantor yang
Kantor Direhabilitasi
Program Peningkatan Meningkatnya disiplin
Disiplin Aparatur aparatur
Pengadaan Mesin / Jumlah Mesin Absensi unit 1 67.423.813 1 10.000.000 0 0 0 1 22.000.000 1 22.000.000 1 22.000.000 100% 33%
Kartu Absensi yang Tersedia
Pengadaan pakaian Jumlah pakaian dinas stel 64 140.241.530 64 20.800.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dinas beserta aparatur yang
perlengkapannya disediakan
Program Peningkatan Jumlah laporan
Pengembangan Sistem capaian kinerja dan
Pelaporan Capaian ikhtisar realisasi kinerja
Kinerja Dan Keuangan SKPD
Penyusunan pelaporan Jumlah laporan laporan 2 56.348.778 2 8.357.400 0 0 0 1 8.357.400 1 8.357.400 1 8.357.400 50% 15%
keuangan semesteran semesteran yang disusun

Penyusunan Pelaporan Jumlah laporan akhir laporan 1 41.512.841 1 6.157.000 1 6.157.000 0 0 0 1 6.157.000 1 6.157.000 100% 15%
Keuangan Akhir Tahun tahun yang disusun
Penyusunan Lakip, SKPD Jumlah laporan LAKIP laporan 2 67.708.342 2 10.042.200 1 4.401.200 0 1 5.641.000 2 10.042.201 2 10.042.201 100% 15%
dan RKA-SKPD yang disusun

1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Perbaikan Meningkatnya sistem
Sistem Administrasi administrasi kearsipan
Kearsipan
Pembangunan Data Jumlah Server Data Base unit 0 0 0 1 30.000.000 1 30.000.000 1 30.000.000 target nol target nol
Base Informasi Kearsipan yang
Kearsipan Terpasang
Pengumpulan Data Jumlah Arsip OPD yang arsip 1.000 159.302.243 1.000 23.627.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dikumpulkan
Pengadaan sarana Jumlah sarana unit 252 170.781.146 252 25.329.500 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
penyimpanan penyimpanan yang
diadakan
Penyusunan Peraturan Jumlah peraturan Bupati peraturan 1 186.851.612 1 27.713.000 0 0 0 1 3.090.000 1 3.090.000 1 3.090.000 100% 2%
Bupati Tentang Deli Serdang Tentang
Penyusutan Kearsipan Penyusutan Kearsipan
Kabupaten Deli Serdang

Penyusunan Peraturan Jumlah Peraturan Bupati peraturan 1 186.851.612 1 27.713.000 0 0 0 1 2.855.000 1 2.855.000 1 2.855.000 100% 2%
Bupati Tentang Tentang Pengelolaan
Pengelolaan Arsip Statis Arsip Statis
Dilingkungan
Pemerintahan
Kabupaten Deli Serdang

Penyusunan Peraturan Jumlah Peraturan Bupati peraturan 1 2.855.000 0 0 0 1 2.855.000 1 2.855.000 1 2.855.000 100% 100%
Bupati Tentang Pedoman Tentang Pedoman
Pengelolaan Arsip Inaktif Pengelolaan Arsip Inaktif
yang tersusun

Penyusunan Peraturan Jumlah Peraturan Bupati peraturan 1 2.855.000 0 0 0 1 2.855.000 1 2.855.000 1 2.855.000 100% 100%
Bupati Tentang Pedoman Tentang Pedoman
Pengelolaan Arsip Vital Pengelolaan Arsip Vital
yang tersusun

Program Penyelamatan Tercapainya


dan Pelestarian penyelamatan dan
Dokumen/Arsip Daerah pelestarian
dokumen/arsip daerah
Pendataan dan Jumlah arsip yang dokumen 51.000 239.440.837 51.000 35.512.800 0 51.000 8.568.000 0 0 51.000 8.568.000 51.000 8.568.000 100% 4%
Penataan dokumen/arsip terdata dan tertata
daerah
Program Pemeliharaan Tercapainya
Rutin/Berkala Sarana pemeliharaan sarana
dan Prasarana dan prasarana
Kearsipan kearsipan
Pemeliharaan Jumlah jenis bahan arsip 51.000 74.314.526 51.000 11.022.000 4 654.000 1.000 2.610.000 2.000 630.000 2.500 3.924.000 1.000 7.818.000 1.000 7.818.000 2% 11%
rutin/berkala arsip pemeliharaan arsip
daerah
Program Peningkatan Meningkatnya kualitas
Kualitas Pelayanan pelayanan informasi
Informasi kearsipan
Penyuluhan dan Jumlah Desa yang instansi 60 328.639.170 60 48.742.300 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Implementasi Tata dibina
Naskah dan Kearsipan
sesuai dengan UU
Kearsipan
Pengawasan Kearsipan Jumlah aktivitas OPD 53 304.044.311 53 45.094.500 0 0 0 6.895.700 6.895.700 0 6.895.700 0% 2%
pengawasan yang
dilakukan
Perlombaan Penataan Jumlah pemenang OPD 6 109.280.515 6 16.208.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Arsip Terbaik Tingkat lomba penataan arsip
Kabupaten Deli Serdang

Bimbingan Teknis Jumlah aparatur yang orang 53 250.351.359 53 37.131.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pengelolaan Kearsipan
mengikuti kegiatan
bimtek kearsipan
Program Tercapainya
Pengembangan Budaya pengembangan budaya
Baca dan Pembinaan baca
Perpustakaan

Pemasyarakatan minat Jumlah aktivitas lembur hari 40 471.796.780 5.000 69.974.800 0 40 14.130.000 0 0 40 14.130.000 40 14.130.000 100% 3%
dan kebiasaan hari sabtu dan jumlah
membaca untuk hari pameran buku
mendorong terwujudnya
masyarakat pembelajar

Bimbingan Teknis Jumlah pengelola orang 50 272.595.822 50 40.430.200 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pengelolaan perpustakaan yang
Perpustakaan mengikuti bimbingan
teknis
Workshop bercerita/ Jumlah peserta orang 50 111.862.848 50 16.591.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
mendongeng

2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pengadaan Perabot dan Jumlah perabot unit 20 2.764.093.132 20 409.958.000 0 0 0 20 199.765.000 199.765.000 0 199.765.000 0% 7%
/ Atau TIK Layanan
Perpustakaan Umum
Provinsi dan Kabupaten /
Kota
Penyediaan bahan Jumlah bahan pustaka eksemplar 2.500 674.238.125 1.000 100.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pustaka perpustakaan perpustakaan umum
umum daerah daerah yang disediakan

Lomba bercerita tingkatJumlah siswa yang orang 50 176.631.511 50 26.197.200 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pelajar mengikuti lomba
bercerita
Pembinaan Jumlah desa, sekolah desa 50 275.945.438 50 40.927.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
perpustakaan desa dan dan kelurahan yang
kelurahan dibina
Pelayanan perpustakaan Jumlah fasilitas lokasi 100 1.127.599.211 100 167.240.500 3 4.025.000 8 31.486.000 10 9.200.000 5 9.200.000 26 53.911.000 26 53.911.000 26% 5%
keliling perpustakaan keliling
Lomba anggota Jumlah juara anggota orang 20 54.103.564 24 8.024.400 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
perpustakaan teladan perpustakaan teladan
Lomba Perpustakaan Jumlah fasilitas lomba perpustakaa 20 188.665.312 20 27.982.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Desa perpustakaan desa n
Transformasi kegiatan 192 843.722.711 192 125.137.200 0 20 1.130.000 0 0 20 1.130.000 20 1.130.000 10% 0%
Perpustakaan Berbasis

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Dinas Perikanan
Program
Pengembangan
Budidaya Perikanan
Pembinaan dan Jumlah pembudidaya Org 1.060 4.350.000.000 20 433.997.000 0 60.400.000 20 126.469.472 0 76.797.000 0 160.000.000 20 423.666.472 20 423.666.472 2% 10%
Pengembangan ikan yang mendapat
Perikanan pelatihan
Pembangunan Sarana Jumlah sarana dan Unit 70 19.066.338.000 4 1.241.825.000 0 5.000.000 0 30.754.912 1 286.320.000 0 60.908.300 1 382.983.212 1 382.983.212 1% 2%
dan Prasarana prasarana yang
Perikanan dibangun
Rehabilitasi Sedang Jumlah sarana dan Unit 21 4.370.000.000 3 518.897.500 0 0 2 396.572.500 0 18.950.000 0 6.200.000 2 421.722.500 2 421.722.500 10% 10%
/Berat Sarana dan prasarana yang direhab
Prasarana Perikanan
Pemeliharaan Rutin Jumlah petugas OB 3.580 4.896.000.000 259 706.810.000 0 94.250.000 0 183.399.120 0 136.730.000 259 271.790.000 259 686.169.120 259 686.169.120 7% 14%
/Berkala Sarana dan keamanan dan
Prasarana Perikanan kebersihan Balai Benih
Ikan
Pengadaan dan Jumlah pakan ikan yang Kg 113.000 4.165.000.000 53.150 1.040.830.000 0 0 0 0 0 0 36.200 664.930.000 36.200 664.930.000 36.200 664.930.000 32% 16%
Pendistribusian Pakan didistribusikan ke
Ikan Kepada Masyarakat masyarakat dan Balai
dan Balai Benih Ikan Benih Ikan

Pengadaan dan Jumlah benih ikan yang Ekor 1.270.000 1.835.000.000 1.100.000 479.001.000 0 0 0 0 0 3.789.000 1.100.000 466.302.000 1.100.000 470.091.000 1.100.000 470.091.000 87% 26%
Pendistribusian Benih didistribusikan
Ikan kepada Masyarakat

Pengadaan Jumlah perlengkapan Unit 615 5.391.000.000 319 1.483.597.781 0 0 0 0 - 0 198 786.193.000 198 786.193.000 198 786.193.000 32% 15%
Perlengkapan dan dan peralatan budidaya
Peralatan Budidaya yang dibutuhkan

Program
Pengembangan
Perikanan Tangkap
Pendampingan pada Jumlah tenaga OB 1.000 2.222.000.000 52 140.400.000 0 19.800.000 0 41.889.824 0 21.200.000 52 53.000.000 52 135.889.824 52 135.889.824 5% 6%
Kelompok Nelayan pendamping teknis
Perikanan Tangkap perikanan tangkap
Pengadaan Prasarana Jumlah sampan yang Unit 91 2.465.000.000 32 542.990.000 0 955.000 0 0 0 0 22 168.226.000 22 169.181.000 22 169.181.000 24% 7%
perikanan tangkap disalurkan
Pengadaan Alat Jumlah alat tangkap Unit 85 3.336.000.000 2.064 1.206.255.000 0 0 0 0 0 0 2.062 1.091.671.000 2.062 1.091.671.000 2.062 1.091.671.000 100% 33%
Tangkap Ikan yang disalurkan
Pembangunan Tempat Jumlah tempat tambat Unit 9 2.600.000.000 2 558.820.000 0 25.000.000 0 36.862.280 0 50.000.000 0 50.000.000 0 161.862.280 0 161.862.280 0% 6%
Tambat /Tangkahan sampan /tangkahan
Sampan Nelayan yang dibangun
Program Optimalisasi
Pengelolaan dan
Pemasaran Produksi
Perikanan

Promosi Hasil Jumlah tenaga OB 10 2.154.012.000 77 207.900.000 0 31.200.000 0 64.034.736 0 27.000.000 77 70.200.000 77 192.434.736 77 192.434.736 100% 9%
Pengolahan Perikanan pendamping teknis
pengolahan /
pemasaran hasil
perikanan
Pengadaan Prasarana Jumlah prasarana dan Unit 74 1.020.646.000 230 466.947.000 0 0 12 79.700.000 0 452.000 218 381.460.000 230 461.612.000 230 461.612.000 100% 45%
dan Sarana Pengolahan sarana yang disalurkan
dan Pemasaran Hasil
Perikanan

Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan jasa surat Jumlah materai yang Buah 800 4.250.000 120 495.000 27 111.000 40 219.000 53 111.000 - 0 120 441.000 120 441.000 15% 10%
menyurat tersedia
Penyediaan jasa Jumlah jasa telepon, Jenis 10 105.100.000 2 13.200.000 2 2.837.846 2 2.951.261 2 2.674.233 2 2.893.054 2 11.356.394 2 11.356.394 20% 11%
komunikasi, sumber internet dan air
daya air dan listrik
Penyediaan Jasa Jumlah petugas OB 816 1.520.290.500 135 191.064.000 0 0 61 47.536.000 48 40.790.000 26 98.276.000 135 186.602.000 135 186.602.000 17% 12%
Administrasi Keuangan pengelolaan keuangan
Penyediaan jasa Jumlah petugas OB 468 1.363.000.000 91 341.920.000 15 35.000.000 27 78.788.192 28 61.051.000 21 101.879.000 91 276.718.192 91 276.718.192 19% 20%
kebersihan kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan jasa Jumlah peralatan kerja Unit / Thn 220 190.000.000 24 16.600.000 0 0 10 8.440.000 4 2.810.000 10 5.350.000 24 16.600.000 24 16.600.000 11% 9%
perbaikan peralatan yang mendapat jasa
kerja perbaikan
Penyediaan alat tulis Jumlah Alat Tulis Kantor Jenis 168 141.000.000 31 22.114.000 0 0 24 4.676.500 28 4.339.500 31 13.098.000 31 22.114.000 31 22.114.000 18% 16%
kantor yang dibutuhkan

Penyediaan barang Jumlah belanja cetak Jenis 41 126.000.000 8 30.500.000 0 0 7 4.794.000 6 4.394.000 8 20.602.000 8 29.790.000 8 29.790.000 20% 24%
cetakan dan dan penggandaan
penggandaan keperluan kantor
Penyediaan komponen Jumlah komponen Jenis 35 198.000.000 5 29.858.000 0 0 4 3.031.000 5 3.519.000 5 15.265.000 5 21.815.000 5 21.815.000 14% 11%
instalasi listrik / instalasi listrik
penerangan bangunan /penerangan bangunan
kantor kantor yang dibutuhkan

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyediaan bahan Jumlah Surat Kabar yang Expl 20.400 99.000.000 4.080 16.920.000 1.020 0 1.020 3.390.000 1.020 3.930.000 1.020 7.224.000 4.080 14.544.000 4.080 14.544.000 20% 15%
bacaan dan peraturan tersedia
perundang-undangan
Penyediaan makanan Jumlah makanan dan Org / Kali 36.840 305.000.000 7.200 33.969.000 2.100 1.376.000 2.100 7.172.000 800 6.298.000 2.200 10.598.000 7.200 25.444.000 7.200 25.444.000 20% 8%
dan minuman minuman
Rapat-rapat koordinasi Jumlah perjalanan dinas OH 2.608 2.339.615.500 226 203.145.000 51 66.645.966 49 48.222.183 100 6.325.000 10 37.695.587 210 158.888.736 210 158.888.736 8% 7%
dan konsultasi ke luar dalam dan luar daerah
dan dalam daerah yang dilaksanakan

Penyediaan jasa Jumlah pameran yang Pameran 25 882.000.000 2 52.100.000 0 0 2 40.000.000 0 2.700.000 4.050.000 2 46.750.000 2 46.750.000 8% 5%
publikasi perkantoran dilaksanakan
Program Peningkatan
Sarana dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Mebeleur Jumlah meubelair kantor Jenis 35 394.674.000 0 0 0 0 0 0 - 0 0 0 0 0 0% 0%
yang dibutuhkan

Pemeliharaan Luas gedung dan m2 14.600 466.450.000 3.250 32.500.000 0 0 0 0 2.434 16.200.000 666 8.000.000 3.100 24.200.000 3.100 24.200.000 21% 5%
Rutin/Berkala Gedung halaman kantor yang
Kantor terpelihara
Pemeliharaan Jumlah Kendaraan Dinas Unit 39 998.000.000 7 299.800.000 7 49.369.150 7 55.425.857 7 51.693.615 7 111.327.751 7 267.816.373 7 267.816.373 18% 27%
Rutin/Berkala Kendaraan / Operasional
Dinas/Operasional

Pemeliharaan rutin/ Jumlah peralatatan Unit / Thn 160 110.000.000 29 22.610.000 4 1.350.000 6 7.970.000 8 1.170.000 9 9.618.000 27 20.108.000 27 20.108.000 17% 18%
berkala perlengkapan /perlengkapan kantor
gedung kantor yang dipelihara
Rehabilitasi Jumlah bangunan Unit 3 388.180.000 1 60.000.000 1 60.000.000 0 0 0 0 0 0 1 60.000.000 1 60.000.000 33% 15%
Sedang/Berat Gedung gedung kantor yang
Kantor direhab
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan Mesin / Jumlah mesin finger Set 0 0 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 22.000.000 1 22.000.000 1 22.000.000 target nol target nol
Kartu Absensi print yang dibutuhkan
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 350 287.596.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas beserta pegawai
Perlengkapannya
Program Peningkatan
pengemb sistem
pelaporan capaian
kinerja dan keuangan

Penyusunan laporan Jumlah dokumen yang Dokumen 44 474.000.000 8 50.243.000 0 19.701.500 5 6.832.500 1 10.671.500 2 12.754.500 8 49.960.000 8 49.960.000 18% 11%
capaian kinerja dan dikerjakan dan disusun
ikhtisar realisasi kinerja
SKPD
Penyusunan Statistik Jumlah dokumen statistik Dokumen 5 525.202.500 1 37.056.000 0 0 1 10.126.000 0 3.950.000 0 18.385.000 1 32.461.000 1 32.461.000 20% 6%
Perikanan perikanan yang disusun

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Pemerintahan Umum dan Otonomi Daerah
Program Pelayanan Program Pelayanan
Administrasi Administrasi
Perkantoran Perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah Jasa Administrasi OB 180 281.340.100 36 58.851.100 0 0 3 6.450.000 6 12.900.000 3 39.501.100 12 58.851.100 12 58.851.100 7% 21%
Administrasi Keuangan Keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah Jasa Perbaikan Unit 62 80.998.140 15 10.650.000 0 0 4 3.150.000 0 0 7 7.500.000 11 10.650.000 11 10.650.000 18% 13%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK jenis 246 413.750.358 41 38.107.600 38 10.766.800 0 0 37 8.883.500 42 18.456.700 117 38.107.000 117 38.107.000 48% 9%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah Barang Cetakan jenis 85 343.915.600 7 28.333.200 7 8.785.000 0 0 8 7.185.400 16 12.362.400 31 28.332.800 31 28.332.800 36% 8%
Cetakan dan dan Penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Peralatan Jumlah Penyediaan Unit 28 358.775.865 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan peralatan dan
kantor perlengkapan kantor
Penyediaan Bahan Tersedianya Bahan Penerbit/bul 504 41.160.000 84 7.140.000 84 1.785.000 0 0 84 1.785.000 0 3.570.000 168 7.140.000 168 7.140.000 33% 17%
Bacaan dan Peraturan Bacaan dan Peraturan an
Perundang-undangan Perundang-undangan
Penyediaan Jasa Tersedianya jasa OB 72 750.096.173 12 82.665.000 3 8.100.000 4 10.623.351 3 8.100.000 3 8.100.000 13 34.923.351 13 34.923.351 18% 5%
Administrasi Kantor administrasi kantor
Penyediaan Peralatan Tersedianya peralatan jenis 24 798.565.635 2 24.300.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan Kerja dan perlengkapan kerja

Program Peningkatan Meningkatnya Kualitas


Sarana dan Prasarana Sarana dan Prasarana
Aparatur Aparatur
Pengadaan Mebeleur Tersedianya mebeleur jenis 12 185.000.000 2 17.187.100 0 0 0 0 0 0 0 0 2 0 2 0 17% 0%
kantor
Pemeliharaan Terpeliharanya Peralatan unit/ 28 58.729.055 4 2.440.000 0 0 0 0 0 0 4 2.440.000 4 2.440.000 4 2.440.000 14% 4%
Rutin/Berkala Peralatan Gedung/Kantor pertahun
Gedung Kantor
Program Peningkatan Terlaksanaya disiplin
Disiplin Aparatur Pegawai
Pengadaan Mesin/Kartu Terlaksananya Paket 1 22.000.000 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 100% 100%
Absensi pengadaan mesin/kartu
absensi
Program Perencanaan Terlaksananya
Pembangunan Daerah Perencanaan
Pembangunan Daerah

Koordinasi Penyusunan Jumlah Buku Laporan Buku 360 1.136.350.046 60 86.622.000 20 51.715.602 0 0 0 0 0 0 20 51.715.602 20 51.715.602 6% 5%
Laporan Kinerja Penyelenggaraan
Pemerintahan Daerah Pemerintahan Daerah
Koordinasi Penyusunan Jumlah Buku Laporan Buku 500 1.777.676.500 100 103.667.000 70 75.688.000 0 0 0 0 0 8.250.000 70 83.938.000 70 83.938.000 14% 5%
Laporan Keterangan Keterangan Pertanggung
Pertanggung Jawaban Jawaban
Bupati Deli Serdang
Koordinasi Penyusunan Jumlah buku Laporan Buku 180 1.136.355.041 30 15.316.000 15 7.666.000 0 0 0 0 0 0 15 7.666.000 15 7.666.000 8% 1%
Laoran Standar Standar Pelayanan
Pelayanan Minimal Minimal
Program Peningkatan Terlaksananya Fasilitasi
Pelayanan Kedinasan dalam rangka forum
Kepala Daerah/Wakil kerjasama kabupaten
Kepala Daerah

Koordinasi dengan Tersedianya Iuran Iuran 5 75.000.000 2 40.000.000 0 0 0 0 0 0 2 25.000.000 3 25.000.000 3 25.000.000 60% 33%
Pemerintah Pusat dan APKASI
Pemerintah Daerah
Lainnya
Program Peningkatan Terlaksananya Program
Kerjasama Antar Peningkatan Kerjasama
Daerah Antar Daerah

Fasilitasi Pembentukan Jumlah dokumen dokumen 70 745.933.600 0 16.728.000 0 0 0 0 0 0 10 2.880.000 10 2.880.000 10 2.880.000 14% 0%
Kerjasama antar daerah kerjasama
dalam penyediaan
pelayanan publik

Program Peningkatan Terlaksananya lomba


Kapasitas Aparat kecamatan terbaik
Kecamatan tingkat kabupaten Deli
Serdang
Perlombaan Kecamatan Terpilihnya juara lomba kecamatan 88 6.018.175.800 22 281.473.200 0 0 0 0 0 0 22 221.013.200 22 221.013.200 22 221.013.200 25% 4%
Terbaik kecamatan terbaik

Koordinasi Pelaksanaan Terlaksananya sosialisasi kegiatan 79 2.623.307.400 22 27.518.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


PATEN (Pelayanan kebijakan PATEN dan
Administrasi Terpadu monitoring
Kecamatan)
Program Penataan Terlaksananya
Daerah Otonomi Baru penataan daerah

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Fasilitasi Penyiapan Data Jumlah Kecamatan yang Kecamatan 5 1.543.122.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Informasi dimekarkan/ ditata
pendukung proses
Pemekaran Daerah
Fasilitasi Percepatan Jumlah Fasilitasi Kecamatan 5 1.049.000.000 1 49.528.000 0 0 0 0 0 0 0 0 1 0 1 0 20% 0%
Penyelesaian Tapal Batas percepatan penyelesaian
wilayah Administrasi tapal batas antar daerah
Antar Daerah

Koordinasi Pembakuan Jumlah Jenis/Unsur Jenis/ unsur 1 1.033.891.740 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Nama Rupabumi di rupabumi yang didata
Kabupaten Deli Serdang

Program Pembinaan Meningkatnya Kualitas


dan Pengembangan Aparatur
Aparatur
Monitoring Evaluasi dan Terlaksananya 4 157.234.091 2 82.484.300 0 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 25% 0%
Pelaporan Monitoring, Evaluasi dan
Pelaporan
Koordinasi dan evaluasi Terlaksananya 2 91.799.070 1 32.558.845 0 0 1 0 0 0 1 1.760.000 1.760.000 0 1.760.000 0% 2%
anggaran kelurahan Koordinasi dan Evaluasi

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Kesejahteraan Rakyat
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Tersedianya Sarana Bln 60 38.098.024 12 6.000.000 0 0 0 0 12 6.000.000 12 6.000.000 12 6.000.000 20% 16%
Komunikasi, Sumber Jaringan Internet /
Daya Air dan Listrik Informasi yang didapat
lebih akurat dan
terpercaya
Penyediaan Jasa Jumlah Petugas O/B 180 324.094.840 3 15.000.000 3 15.000.000 3 15.499.400 3 15.000.000 3 15.000.000 3 60.499.400 3 60.499.400 2% 19%
Administrasi Keuangan Pengelola Keuangan /
Terpenuhinya
Administrasi Pengelolaan
Keuangan
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK / Jenis 95 356.306.000 42 57.888.000 16 12.733.600 16 28.377.450 32 41.111.050 32 41.111.050 34% 12%
Kantor Terpenuhinya Kebutuhan
ATK
Peyediaan Barang Jumlah Barang Cetakan Jenis 20 210.951.961 7 33.015.500 3 16.063.500 3 12.191.700 6 28.255.200 6 28.255.200 30% 13%
Cetakan dan dan Penggandaan /
Penggandaan Terpenuhinya Kebutuhan
Barang Cetakan dan
Penggandaan

Penyediaan Peralatan Terlaksananya Jenis 5 269.790.000 0 0 0 0 0% 0%


dan Perlengkapan Penyediaan Peralatan
Kantor dan Perlengkapan
Kantor / Tersedianya
Peralatan dan
Perlengkapan Kantor
Penyediaan Jasa Jumlah Jasa Administrasi O/B 180 1.086.097.290 3 27.000.000 3 24.300.000 3 24.300.000 3 24.300.000 3 26.483.000 12 99.383.000 12 99.383.000 7% 9%
Administrasi Kantor Kantor / Terpenuhinya
Jasa Administrasi Kantor

Program Peningkatan
Sarana dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Mebelur Terlaksananya Unit 10 546.500.000 2 21.000.000 2 21.000.000 2 21.000.000 2 21.000.000 20% 4%
Penyediaan Mebeleur /
Tersedianya Mebeleur
Program
Pengembangan
Wawasan Kebangsaan

Peringatan Hari Jumlah Peserta Upacara Org 12.500 965.825.820 0 0 0 0% 0%


Kebangkitan Nasional Keseluruhannya /
Terlaksananya Kegiatan
Upacara Peringatan Hari
Kebangkitan Nasional

Peringatan Hari Ulang Jumlah Peserta Upacara Org 25.500 2.918.214.615 5.100 463.860.000 250 18.200.000 250 18.200.000 250 18.200.000 1% 1%
Tahun Kabupaten Deli Keseluruhannya /
Serdang Terlaksananya Kegiatan
Peringatan Hari Ulang
Tahun Kabupaten Deli
Serdang

Peringatan Hari Ulang Jumlah Peserta Upacara Org 20.000 4.238.343.573 300 116.575.000 300 116.575.000 300 116.575.000 2% 3%
Tahun Republik Keseluruhannya/Terlaksa
Indonesia nanya Kegiatan Upacara
Peringatan Hari Ulang
Tahun Republik
Indonesia

Peringatan Hari Jumlah Peserta Upacara Org 12.500 973.152.940 0 0 0 0 0% 0%


Kesaktian Pancasila Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan Upacara
Peringatan Hari
Kesaktian Pancasila

Peringatan Hari Jumlah Peserta Upacara Org 12.500 1.471.481.202 0 0 0 0 0% 0%


Pahlawan Keseluruhannya /
Terlaksananya Kegiatan
Upacara Peringatan Hari
Pahlawan

1/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Peringatan Hari Lahirnya Jumlah Peserta Upacara Org 12.500 942.322.185 0 0 0 0 0% 0%
Pancasila Keseluruhannya /
Terlaksananya Kegiatan
Upacara Peringatan Hari
Lahir Pancasila

Program Kemitraan
Pengembangan
Wawasan Kebangsaan

Peringatan Maulid NabiJumlah Peserta org 15.000 1.586.288.133 0 0 0 0 0% 0%


Muhammad SAW Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Peringatan Maulid Nabi
Muhammad SAW
MTQ Tingkat Kabupaten Jumlah Peserta org 15.000 18.813.125.062 2.500 2.919.533.000 0 0 0 0 0% 0%
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan MTQ
Tingkat Kabupaten
Festival Seni Nasyid Jumlah Peserta org 40 2.212.335.612 8 320.375.000 0 0 0 0 0% 0%
Tingkat Kabupaten Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan FSN
Tingkat Kabupaten
TC Pembinaan Qori / Jumlah Peserta Yang org 390 1.816.208.180 76 283.090.000 0 0 0 0 0% 0%
Qoriah Terbaik Daftar/Terlaksananya
Kegiatan TC Pembinaan
Qori/Qoriah Terbaik

Peringatan Isra' Mi'raj Terlaksananya Kegiatan org 15.000 1.893.540.362 0 0 0 0 0% 0%


Nabi Muhammad SAW Peringatan Isra' Mi'raj
Nabi Muhammad
SAW/Terlaksananya
Kegiatan Peringatan Isra'
Mi'raj Nabi Muhammad
SAW

Pelaksanaan Safari Jumlah Peserta org 15.000 7.543.575 3.200 1.234.385.000 3.200 788.590.000 3.200 788.590.000 3.200 788.590.000 21% 100%
Ramadhan dan Buka Keseluruhannya/Terlaksa
Puasa Bersama nanya Kegiatan
Pelaksanaan Safari
Ramadhan dan Buka
Puasa Bersama
Peringatan Nuzul Qur'an Jumlah Peserta org 5.000 861.887.482 0 0 0 0 0% 0%
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Peringatan Nuzul Qur'an

Pelaksanaan Takbiran Jumlah Peserta org 2.000 565.105.448 0 0 0 0 0% 0%


dan Sholat Idul Fitri Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pelaksanaan Takbiran
Sholat Idul Fitri
Pelaksanaan Halal Bi Jumlah Peserta org 12.500 1.386.416.825 0 0 0 0 0% 0%
Halal Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pelaksanaan Halal Bi
Halal
Pelaksanaan Manasik Jumlah Peserta org 3.750 4.718.142.382 0 0 0 0 0% 0%
Haji Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pelaksanaan Manasik
Haji
Pelaksanaan Tepung Jumlah Peserta org 3.750 715.852.341 0 0 0 0 0% 0%
Tawar Pemberangkatan Keseluruhannya/Terlaksa
Haji nanya Kegiatan
Pelaksanaan Tepung
Tawar Pemberangkatan
Haji
Pelaksanaan Takbiran Jumlah Peserta org 2.000 1.867.791.850 0 0 0 0 0% 0%
dan Sholat Idul Adha Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pelaksanaan Takbiran
dan Sholat Idul Adha
TC Pembinaan Group Jumlah Peserta Yang org 360 2.350.339.850 0 0 0 0 0% 0%
Juara Nasyid Daftar/Terlaksananya
Kegiatan TC Pembinaan
Group Juara Nasyid

Festival Seni Nasyid Jumlah Peserta Yang org 360 3.379.763.360 0 0 0 0 0% 0%


Tingkat Provinsi Daftar/Terlaksananya
Kegiatan FSN Tingkat
Provinsi

2/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Operasional Badan Amil Jumlah Peserta org 5.000 4.397.320.377 1.000 701.045.000 15 127.080.000 15 115.500.000 15 130.940.000 15 187.665.000 60 561.185.000 60 561.185.000 1% 13%
Zakat Nasional Keseluruhannya/Teraksa
Kabupaten Deli Serdang nanya Kegiatan BAZNAS
Kab. Deli Serdang

Pelaksanaan Pengajian Jumlah Peserta org 25.000 2.738.137.350 0 0 0 0 0% 0%


Tabligh Akbar Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pelaksanaan Pengajian
Tabligh Akbar
Pemberian ONH Kepada Jumlah Tim Petugas Haji org 25 2.136.785.000 0 0 0 0 0% 0%
Tim Petugas Haji Daerah Daerah dan Tim
dan Tim Kesehatan Haji Kesehatan Haji
Daerah Daerah/Terlaksananya
Kegiatan Pemberian
ONH Kepada Tim
Petugas Haji Daerah dan
Tim Kesehatan Haji
Daerah
Bimbingan Rohani Jumlah Peserta org 19.200 698.423.440 3.840 114.400.000 960 12.500.000 960 17.200.000 960 12.100.000 2880 41.800.000 2.880 41.800.000 15% 6%
Keagamaan Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Bimbingan Rohani
Keagamaan
MTQ Tingkat Provinsi Jumlah Peserta org 380 3.754.789.127 380 375.755.000 380 375.755.000 380 375.755.000 100% 10%
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan MTQ
Tingkat Provinsi
Perayaan Tahun Baru Jumlah Peserta org 15.000 2.589.765.745 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Islam 1 Muharram Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Perayaan Tahun Baru
Islam 1 Muharram
Forum Komunikasi Umat Jumlah Peserta org 12.200 4.597.324.991 2.440 143.636.000 2.440 133.691.000 2.440 133.691.000 2.440 133.691.000 20% 3%
Beragama Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan FKUB
Operasional MUI Jumlah Peserta org 5.000 2.544.117.272 0 0 0 0 0% 0%
Kabupaten Deli Serdang Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Operasional MUI Kab.
Deli Serdang
Pelatihan Iman dan Jumlah Peserta org 2.340 584.697.637 0 0 0 0 0% 0%
Khatib Se- Kabupaten Keseluruhannya/Terlaksa
Deli Serdang nanya Kegiatan
Pelatihan Imam dan
Khatib Se-Kab. Deli
Serdang
Peringatan Hari Santri Jumlah Peserta org 12.500 0 0 0 0 0% target nol
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Peringatan Hari Santri
Kegiatan Keagamaan Jumlah Peserta org 5.000 543.543.235 0 0 0 0 0% 0%
Budha Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Keagamaan Budha
Kegiatan Keagamaan Jumlah Peserta org 2.560 485.452.824 0 0 0 0 0% 0%
Khong Hu Cu Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Keagamaan Khong Hu
Chu
Kegiatan Keagamaan Jumlah Peserta org 2.060 485.452.824 0 0 0 0 0% 0%
Hindu Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Keagamaan Hindu
MTQ Tingkat Nasional Jumlah Peserta org 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan MTQ
Tingkat Nasional
Pelaksanaan Tepung Jumlah Peserta org 3.750 539.680.314 0 0 0 0 0% 0%
Tawar Pemulangan Haji Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pelaksanaan Tepung
Tawar Pemulangan Haji

Pelatihan / Jumlah Peserta org 3.750 539.680.314 0 0 0 0 0% 0%


Pemberdayaan Remaja Keseluruhannya/Terlaksa
Mesjid nanya Kegiatan
Pelatihan/Pemberdayaan
Remaja Mesjid
Pembinaan Da'i Muda Jumlah Peserta org 5.150 1.462.293.552 0 0 0 0 0% 0%
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pembinaan Da'i Muda

3/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pembinaan dan Jumlah Peserta org 4.520 1.053.490.056 0 0 0 0 0% 0%
Pelatihan Majelis Taklim Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pembinaan dan
Pelatihan Majelis Taklim
Kegiatan Keagamaan Jumlah Peserta org 4.000 1.053.496.056 0 0 0 0 0% 0%
Kristen Protestan Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Keagamaan Kristen
Protestan
Pembinaan Karakter Jumlah Peserta org 4.520 1.053.496.056 0 0 0 0 0% 0%
Remaja Islam Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Pembinaan Karakter
Remaja Islam
Kegiatan LPTQ Jumlah Peserta org 3.120 846.899.472 0 0 0 0 0% 0%
Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan LPTQ
Kegiatan Keagamaan Jumlah Peserta org 5.000 487.185.980 0 0 0 0 0% 0%
Kristen Katolik Keseluruhannya/Terlaksa
nanya Kegiatan
Keagamaan Kristen
Katolik
Kegiatan Oikumene Jumlah Peserta org 5.000 1.528.275.000 0 0 0 0 0% 0%
Keseluruhannya/Terlaksa

4/4
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Hukum
Program Pelayanan Meningkatnya kualitas
Administrasi pelayanan administrasi
Perkantoran perkantoran

Penyediaan Jasa Tersedianya jasa OB 180 218.392.870 36 40.700.000 9 10.235.000 9 9.905.000 9 10.235.000 9 10.325.000 36 40.700.000 36 40.700.000 20% 19%
Administrasi Keuangan administrasi keuangan
Penyediaan Jasa Tersedianya Jasa Unit 50 27.098.169 9 5.270.000 5 2.910.000 0 0 4 2.360.000 0 0 9 5.270.000 9 5.270.000 18% 19%
Perbaikan Peralatan Perbaikan Peralatan
Kerja Kerja
Penyediaan Alat Tulis Tersedianya Alat Tulis Jenis 100 85.795.558 36 17.911.600 36 4.177.400 36 2.788.400 36 4.177.400 36 6.768.400 36 17.911.600 36 17.911.600 36% 21%
Kantor Kantor
Penyediaan Barang Tersedinya Barang Jenis 40 92.317.491 7 30.840.000 7 7.710.000 7 7.710.000 7 7.710.000 7 7.710.000 7 30.840.000 7 30.840.000 18% 33%
Cetakan dan Cetakan dan
Penggandaan Penggandaan
Penyediaan Peralatan Tersedianya Peralatan Unit 10 54.677.500 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 10% 40%
dan Perlengkapan dan Perlengkapan
Kantor Kantor
Penyediaan Peralatan Tersedinaya Peralatan Jenis 25 223.904.362 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan Kerja dan Perlengkapan Kerja

Program Peningkatan Meningkatnya kualitas


Sarana dan Prasarana sarana dan prasarana
Aparatur aparatur
Pengadaan Peralatan tersedianya Peralatan Unit 5 109.355.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung/Kantor Gedung/Kantor
Pengadaan Mebeleur Tersedianya Mobiler Jenis 15 95.302.882 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pemelihaan Rutin / Tersedianya Pemelihaan Unit 20 6.889.365 3 1.800.000 0 0 0 0 3 1.800.000 3 1.800.000 3 1.800.000 15% 26%
Berkala peralatan Rutin / Berkala Peralatan
Gedung Kantor Gedung Kantor

Program Peningkatan
Sistem Pengawasan
Internal dan
Pengendalian
Pelaksanaan Kebijakan
KDH
Penanganan Kasus- Penetapan hukum sesuai Kasus 250 4.723.561.066 50 769.306.000 6 183.816.500 2 131.333.956 5 235.836.500 7 207.996.500 20 758.983.456 20 758.983.456 8% 16%
kasus Pengaduan di dengan ketentuan yang
Lingkungan Pemerintah berlaku
Daerah
Pelaporan Aksi HAM Laporan 25 475.694.250 5 4.299.600 1 1.234.900 1 384.900 2 444.900 1 2.234.900 5 4.299.600 5 4.299.600 20% 1%
Daerah
Program Pembinaan
dan Fasilitasi
Pengelolaan Keuangan
Kabupaten/Kota

Evaluasi Rancangan Terpenuhinya perda Kegiatan 5 42.897.779 1 3.820.000 1 1.910.000 0 0 1 1.820.000 1 90.000 1 3.820.000 1 3.820.000 20% 9%
Peraturan Daerah untuk ditindaklanjuti oleh
tentang Pajak Daerah SKPD
dan Retribusi Daerah
Kabupaten/Kota
Program Penataan
Peraturan Perundang-
undangan
Penyusunan Rencana Tersusunnya Perda Perda 125 843.986.033 25 41.186.200 0 5.983.700 1 843.300 2 663.300 5 33.325.900 8 40.816.200 8 40.816.200 6% 5%
Kerja Rancangan Kabupaten Deli Serdang
Peraturan Perundang-
undangan
Kajian Peraturan Terpenuhinya kajian Exp 1.500 55.447.905 6 3.198.200 0 0 3 1.599.100 0 0 3 1.599.100 6 3.198.200 6 3.198.200 0% 6%
Perundang-undangan peraturan daerah dan
Daerah terhadap keputusan bupati sesuai
Peraturan Perundang- dengan peraturan dan
undangan yang Baru; yg kepentingan umum
Lebih Tinggi dan
Keserasian antar
Peraturan Perundang-
undangan Daerah
Pengelolaan Jaringan Tersedinya Jaringan Aplikasi 5 580.166.549 1 104.180.000 1 5.400.000 1 7.200.000 1 5.400.000 1 82.926.000 1 100.926.000 1 100.926.000 20% 17%
Dokumentasi dan Dokumentasi dan

1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Perekonomian dan SDA
Program Pelayanan Persentase pemenuhan
Administrasi kebutuhan layanan
Perkantoran Administrasi
perkantoran

Penyediaan Jasa Jumlah Petugas OB 276 445.723.736 36 57.141.338 9 14.743.600 9 376.200 9 15.810.200 9 26.103.200 36 57.033.200 36 57.033.200 13% 13%
Administrasi Keuangan Administrasi Keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah Perbaikan Unit/ Tahun 60 53.473.288 12 8.140.000 2 0 3 3.450.000 4 2.500.000 3 2.150.000 12 8.100.000 12 8.100.000 20% 15%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor Jenis 254 142.474.108 49 23.336.900 36 6.063.600 34 0 27 11.580.800 27 5.532.200 49 23.176.600 49 23.176.600 19% 16%
Kantor yang dibutuhkan dalam
satu tahun
Penyediaan Barang Jumlah Barang Cetakan Jenis 29 90.791.384 5 14.871.400 5 3.620.700 0 1.183.800 0 5.668.600 0 4.398.300 5 14.871.400 5 14.871.400 17% 16%
Cetakan dan dan Penggandaan yang
Penggandaan dibutuhkan dalam satu
tahun

Penyediaan Peralatan Jumlah Peralatan dan Jenis 6 35.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah kebutuhan Exp 5.745 29.675.636 900 3.150.000 222 777.000 70 0 296 1.281.000 288 1.008.000 876 3.066.000 876 3.066.000 15% 10%
Bacaan dan Peraturan Bahan Bacaan Dan
perundang-undangan Peraturan Perundang-
undangan
Penyediaan Jasa Jumlah jasa administrasi OB 273 979.224.742 55 149.677.000 9 24.802.000 12 23.917.368 9 24.951.000 25 73.559.296 55 147.229.664 55 147.229.664 20% 15%
Administrasi Kantor kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 10 128.011.700 2 20.500.000 0 0 0 0 0 0 1 10.000.000 1 10.000.000 1 10.000.000 10% 8%
dan Perlengkapan Kerja perlengkapan kerja yang
dibutuhkan
Program Peningkatan Persentase sarana dan
sarana dan Prasarana prasarana aparatur
Aparatur berkondisi baik

Pengadaan Jumlah Perlengkapan Jenis 8 107.661.000 1 10.500.000 0 0 0 0 0 0 1 10.500.000 1 10.500.000 1 10.500.000 13% 10%
Perlengkapan Gedung Gedung Kantor
Kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah kebutuhan Jenis 18 224.919.109 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
mebeleur kantor
Pemeliharaan Jumlah peralatan Unit/ Tahun 34 23.477.070 6 3.660.000 1 600.000 1 575.000 2 1.120.000 2 1.175.000 6 3.470.000 6 3.470.000 18% 15%
Rutin/Berkala Peralatan gedung kantor
Gedung Kantor
Program peningkatan
disiplin aparatur

Pengadaan Mesin / Jumlah Mesin Apsensi Unit 0 0 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 target nol target nol
Kartu Absensi
Program Perencanaan Persentasen
Pembangunan Ekonomi Perencanaan Kebijakan
Daerah

Koordinasi Perencanaan Laporan Hasil Koordinasi Laporan 5 169.643.154 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pembangunan bidang Perencanaan
ekonomi Pembangunan Bidang
Ekonomi

Program Peningkatan Persentase kerjasama


Promosi dan Kerjasama investasi yang tercapai
Investasi
Pengembangan Potensi Terselenggaranya Keg 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Unggulan Daerah Pengembangan Potensi
Unggulan Daerah di
Kab. DS
Peningkatan Fasilitasi Koordinasi yang Rapat 25 206.996.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
terwujudnya kerjasama terlaksana dalam satu
strategis antar usaha tahun
besar dan usaha kecil
menengah
Peningkatan Kegiatan Jumlah Koordinasi dan Rapat 25 275.892.129 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pemantauan,pembinaan sosialisasi yang
dan pengawasan terlaksana dalam satu
pelaksanaan tahun
penanaman modal
Penyelenggaraan Jumlah Pameran Pameran/ 5 3.697.406.871 1 273.823.100 1 153.625.000 0 48.000.000 0 49.606.125 0 1.875.000 1 253.106.125 1 253.106.125 20% 7%
Pameran Investasi Investasi yang Tahun
dilaksanakan
Program Peningkatan Persentase realisasi
Iklim Investasi dan investasi yang tercapai
Realisasi Investasi
Memfasilitasi dan Jumlah Rapat yang Rapat 50 866.447.500 10 58.264.400 1 19.805.797 0 0 3 4.275.000 6 11.577.000 10 35.657.797 10 35.657.797 20% 4%
Koordinasi Kerjasama dilaksanakan
dibidang Investasi
Program Pengawasan
Obat dan Makanan

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Peningkatan Terawasinya Obat dan Kec 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Pengawasan Keamanan makanan di Deli
Pangan dan Bahan Serdang
Berbahaya
Program Perlindungan Persentase tingkat
dan Konservasi Sumber perlindungan dan
Daya Alam konservasi SDA yang
tercapai
Koordinasi Pengelolaan Jumlah Wilayah Daerah Kec 22 387.893.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Konservasi SDA yang dilakukan
Pengelolaan Konservasi
SDA
Program Perlindungan Persentase realisasi
Konsumen dan perlindungan
Pengamanan konsumen dan
Perdagangan pengamanan
perdagangan
Peningkatan Pengelompokan Jenis Tim 10 773.285.500 2 38.924.000 1 8.783.553 0 0 0 0 1 15.935.000 2 24.718.553 2 24.718.553 20% 3%
Pengawasan Peredaran Pengawasan Barang dan
Barang dan Jasa Jasa
Program Peningkatan Persentase realisasi
Ketahanan Pangan Ketahanan Pangan
(Pertanian/Perkebunan) (Pertanian/Perkebunan)

Pemantauan dan Analisis Jumlah Laporan Harian Laporan 20 1.710.663.500 4 67.414.000 0 6.710.000 0 0 0 4.955.000 4 25.609.200 4 37.274.200 4 37.274.200 20% 2%
Akses Pangan Bahan Pokok di
Masyarakat Kabupaten Deli serdang

Program Peningkatan
Kualitas dan Akses
Informasi Sumber Daya
Alam dan Lingkungan
Hidup
Penyusunan Data Tersedianya Data Buku 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Sumber Daya Alam dan sumber Daya Alam
Neraca Sumberdaya Kab.Deli Serdang
Hutan (NSDH) nasional
dan Daerah

Program Peningkatan Persentas realisasi


Pemasaran dan Hasil pemasaran hasil
Produksi Peternakan produksi peternakan
Pengolahan Informasi Jumlah Wilayah yang Kec 110 890.980.500 4 6.239.000 0 465.000 0 0 1 0 4 2.785.000 3 3.250.000 3 3.250.000 3% 0%
Permintaan Pasar Atas memiliki data informasi

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Adm. Pembangunan
Program Pelayanan Persentase Pelayanan
Administrasi Administrasi
Perkantoran Perkantoran
Penyediaan Jasa Tersedianyan Jasa Bulan 60 1.620.000.000 12 229.200.000 3 0 3 5.147.046 3 3.080.960 3 3.487.640 12 11.715.646 12 11.715.646 20% 1%
Komunikasi, Sumber Komunikasi, Sumber
Daya Air dan Listrik Daya Air dan listrik
Penyediaan Jasa Tersedianya jasa OB 300 1.039.000.000 60 207.587.600 15 0 15 53.927.200 15 53.403.656 15 56.354.900 60 163.685.756 60 163.685.756 20% 16%
Administrasi Keuangan administrasi keuangan
Penyediaan Jasa Tersedianya jasa Unit 175 156.000.000 35 25.400.000 0 0 0 0 4 275.000 0 0 4 275.000 4 275.000 2% 0%
Perbaikan Peralatan perbaikan peralatan
Kerja kerja
Penyediaan Alat Tulis Tersedianya alat tulis Jenis 205 311.000.000 41 53.515.600 0 0 14 17.805.000 15 19.028.600 12 16.682.000 41 53.515.600 41 53.515.600 20% 17%
Kantor kantor
Penyediaan Barang Tersedianya barang Jenis 20 42.000.000 4 6.650.000 0 0 0 0 2 3.600.000 2 3.050.000 4 6.650.000 4 6.650.000 20% 16%
Cetakan dan cetakan dan
Penggandaan penggandaan
Penyediaan Makanan Tersedianya makanan Orang/Kali 1.500 53.000.000 5 9.024.000 0 0 2 1.504.000 2 4.512.000 1 3.008.000 5 9.024.000 5 9.024.000 0% 17%
dan Minuman dan minuman pegawai
dan tamu
Penyediaan Jasa Tersedianya jasa OB 120 750.000.000 24 139.368.000 3 0 7 23.919.273 7 40.884.456 7 33.188.000 24 97.991.729 24 97.991.729 20% 13%
Administrasi Kantor administrasi kantor
Penyediaan Peralatan Tersedianya peralatan Unit 15 540.000.000 2 26.606.700 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan Kerja dan perlengkapan kerja

Program Peningkatan Persentase Sarana dan


Sarana dan Prasarana Prasana Aparatur
Aparatur
Pengadaan Peralatan Tersedianya peralatan Jenis 5 143.000.000 1 17.254.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung/ Kantor dan perlengkapan
kantor
Pengadaan Meubeleur Tersedianya meubeleur Unit 20 121.000.000 2 13.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pemeliharaan Rutin/ Terpeliharanya Unit 15 664.000.000 3 113.848.000 0 0 1 26.329.446 1 19.289.299 1 25.710.027 3 71.328.772 3 71.328.772 20% 11%
Berkala Kendaraan kendaraan
Dinas/ Operasional dinas/operasional
Pemeliharaan Tersedianya peralatan Unit 385 180.000.000 77 29.540.000 0 0 5 1.975.000 5 1.900.000 5 1.975.000 15 5.850.000 15 5.850.000 4% 3%
Rutin/Berkala Peralatan gedung/kantor
Gedung kantor
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan Mesin/Kartu Unit 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 100% 100%
Absensi
Program Peningkatan Persentase Laporan
Pengembangan Sistem Capaian Kinerja dan
Pelaporan Capaian Keuangan
Kinerja dan Keuangan

Penyusunan Renja Tersusunnya program Dokumen 10 156.000.000 2 18.865.000 0 0 0 0 1 4.382.500 1 8.943.500 2 13.326.000 2 13.326.000 20% 9%
Perangkat Daerah dan dan kegiatan tahunan
Perubahannya sekretariat daerah
kabupaten Deli Serdang

Penyusunan Bahan Tersedianya bahan LKPJ Dokumen 5 36.000.000 1 4.712.500 1 0 0 0 0 2.042.500 0 0 1 2.042.500 1 2.042.500 20% 6%
Penyusun LKPJ Bagian Adminitsrasi
Pembangunan

Penyusunan Bahan Tersedianya bahan Dokumen 5 38.000.000 1 5.402.500 1 0 0 0 0 2.282.500 0 0 1 2.282.500 1 2.282.500 20% 6%
Penyusunan LPPD LPPD Bagian
Administrasi
Pembangunan
Penyusunan Bahan Tersedianya bahan LKIP Dokumen 5 64.000.000 1 10.002.500 1 0 0 6.422.500 0 0 0 0 1 6.422.500 1 6.422.500 20% 10%
Penyusun LKIP Bagian Administrasi
Pembangunan

Penyusunan Laporan Terinformasinya Hasil Laporan 20 56.000.000 4 3.148.500 1 0 0 0 1 548.000 2 2.586.500 4 3.134.500 4 3.134.500 20% 6%
Evaluasi Pelaksanaan Pelaksanaan Program
Hasil Renja Kegiatan Tahunan
Penyusunan RKA, DPA Tersusunnya rencana Dokumen 20 134.000.000 4 21.810.000 0 0 0 0 2 4.871.000 2 16.307.000 4 21.178.000 4 21.178.000 20% 16%
Perangkat Daerah dan kerja dan anggaran
Perubahannya tahunan Bagian
Administrasi
Pembangunan beserta
perubahannya
Penyusunan Bahan Tersedianya bahan Dokumen 5 43.000.000 1 6.274.000 1 0 0 5.376.000 0 0 0 0 1 5.376.000 1 5.376.000 20% 13%
Penyusun Laporan laporan keuangan akhir
Keuangan Akhir Tahun tahun Bagian
Administrasi
Pembangunan
Program Peningkatan Persentase tingkat
dan Pengembangan penyelesaian dokumen
Pengelolaan Keuangan DPA SKPD sesuai
Daerah jadwal dan akurat

Penyusunan Standart Tersedianya Informasi Buku 250 2.320.000.000 50 463.728.900 0 0 3 24.094.000 0 0 47 54.918.000 50 79.012.000 50 79.012.000 20% 3%
Satuan Harga dan Tersusunnya Buku
Standar Satuan Harga
1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan Persentase Pengawasan
Sistem Pengawasan Internal dan
Internal dan Pengendalian
Pengendalian Pelaksanaan Kebijakan
Pelaksanaan Kebijkan KDH
KDH
Pelaksanaan Tersedianya Laporan Laporan 45 2.140.000.000 7 373.279.000 0 0 1 26.221.500 1 24.372.456 5 71.884.000 7 122.477.956 7 122.477.956 16% 6%
Pengawasan Internal Kemajuan Fisik,
Secara Berkala Keuangan serta
Monitoting dan Evaluasi/
Pengawasan terhadap
Pelaksanaan
Pembangunan Fisik
Penelitian dan Tersedianya Inventarisasi Dokumen 10 133.000.000 2 23.065.900 1 0 0 1.620.000 1 2.225.900 0 13.060.000 2 16.905.900 2 16.905.900 20% 13%
Inventarisasi RUP RUP Perangkat Daerah
Perangkat Daerah
Program Peningkatan Persentase Koordinasi
Koordinasi Pelaksanaan Tugas
Pelaksanaan Tugas Perangkat Daerah
Perangkat Daerah
Koordinasi Perumusan Terlaksananya Koordinasi 10 330.000.000 2 59.338.200 0 0 0 0 1 4.738.200 1 3.520.000 2 8.258.200 2 8.258.200 20% 3%
Kebijakan Bidang Koordinasi Perumusan
Pekerjaan Umum dan Kebijakan Bidang
Pertanahan Pekerjaan Umum dan
Pertanahan
Koordinasi Perumusan Terlaksananya Koordinasi 10 906.000.000 2 33.420.000 1 0 0 1.554.000 1 995.000 0 5.472.000 2 8.021.000 2 8.021.000 20% 1%
Kebijakan Bidang Koordinasi Perumusan
Perhubungan, Kebijakan Bidang
Komunikasi dan Perhubungan,
Informatika, Statistik dan Komunikasi dan
Persandian Informatika, Statistik dan
Persandian
Koordinasi Perumusan Terlaksananya Koordinasi 10 382.000.000 2 16.560.000 0 0 0 0 1 2.060.000 0 0 1 2.060.000 1 2.060.000 10% 1%
Kebijakan Bidang Koordinasi Perumusan

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Pengadaan Barang dan Jasa
Program Pelayanan Terlaksananya Program
Administrasi Pelayanan Administrasi
Perkantoran Perkantoran

Penyedia Jasa Tersedianya jasa Orang 60 95.800.000 60 74.001.000 17.075.000 16.010.000 6.390.000 26.884.000 66.359.000 0 66.359.000 0% 69%
Administrasi Keuangan administrasi keuangan
Penyedia Jasa Tersedianya Peralatan Bulan 8 95.800.000 12 4.070.000 1.559.800 785.000 0 2.570.000 4.914.800 0 4.914.800 0% 5%
Kebersihan Kantor dan jasa kebersihan
kantor
Penyedia Jasa Tersedianya jasa Unit 52 32.004.500 20 7.000.000 1.970.000 2.405.700 0 4.911.500 9.287.200 0 9.287.200 0% 29%
Perbaikan Peralatan perbaikan dan peralatan
Kerja kerja
Penyedia alat tulis Tersedianya Alat Tulis Jenis 37 34.485.000 34 18.449.000 5.830.900 0 0 9.295.000 15.125.900 0 15.125.900 0% 44%
kantor Kantor
Penyedia barang Tersedianya Barang Jenis 8 21.175.000 3 8.560.000 0 1.980.000 0 2.550.000 4.530.000 0 4.530.000 0% 21%
Cetakan dan Cetakan dan
Penggandaan Penggandaan
Penyediaan Peralatan Tersedianya peralatan Jenis - - 2 23.200.000 0 0 0 37.290.000 37.290.000 0 37.290.000 target nol target nol
dan Perlengkapan Kerja dan perlengkapan kerja

Program Peningkatan Terlaksananya Program


Sarana dan Prasarana Peningkatan Sarana
Aparatur dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Peralatan Tersedianya pengadaan Jenis 14 17.000.000 1 5.800.000 0 5.800.000 0 52.100.000 57.900.000 0 57.900.000 0% 100%
Gedung/Kantor gedung/kantor

Pengadaan Meubeleur Tersedianya Meubeleur jenis 9 45.000.000 2 74.200.800 0 74.200.800 0 0 74.200.800 0 74.200.800 0% 100%
Kantor
Pemeliharaan Rutin / Tersedianya Unit 8 90.000.000 14 5.600.000 0 2.360.000 0 3.120.000 5.480.000 0 5.480.000 0% 6%
Berkala peralatan Pemeliharaan
gedung Kantor Rutin/Berkala Peralatan
Gedung Kantor
Program Terlaksananya Program
Pengembangan Pengembangan
Komunikasi, Informasi Komunikasi, Informasi
dan Media Massa dan Media Massa

Pembinaan dan Tersedianya Pembinaan Bulan 12 585.000.000 12 265.300.000 24.000.000 56.000.000 44.000.000 107.000.000 231.000.000 0 231.000.000 0% 39%
Pengembangan Jaringan dan Pengembangan
Komunikasi dan Jaringan Komunikasi
Informasi dan Informasi

Program Peningkatan Terlaksananya Program


dan pengembangan Peningkatan dan
pengelolaan Keuangan Pengembangan Sistem
daerah Pelaporan Capaian
Kinerja dan Keuangan

Strategi pengadaan dan Terlaksananya strategi Paket 380 1.510.000.000 280 1.147.150.000 181.812.100 183.745.414 141.760.000 153.664.500 660.982.014 0 660.982.014 0% 44%
pelaksanaan pemilihan pengadaan dan
penyedia barang/jasa pelaksanaan pemilihan
penyedia barang/jasa
terhadap paket kegiatan
pada semua OPD di
pemkab. Deli Serdang

Pembinaan dan fasilitasi Meningkatnya kapasitas 0 0 0 target nol target nol


layanan pengadaan dan kualitas layanan
barang/jasa pengadaan barang/jasa

Pengembangan Level maturitas Level 4 1.050.000.000 1 545.313.310 1.512.400 22.958.400 0 61.370.500 85.841.300 0 85.841.300 0% 8%
organisasai pengadaan pengadaan barang/jasa

1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Organisasi
Program Pelayanan Persentase layanan
Administrasi Administrasi
Perkantoran Perkantoran
Penyediaan Jasa Jasa pelaporan OB 180 213.640.400 36 34.434.000 9 8.974.000 9 8.826.000 9 7.286.000 9 9.348.000 36 34.434.000 36 34.434.000 20% 16%
Administrasi Keuangan keuangan yang tersedia

Penyediaan Jasa Jumlah peralatan kerja Unit 21 65.620.400 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Perbaikan Peralatan yang diperbaiki
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor Jenis 250 152.403.400 50 22.145.520 26 7.000.920 2 1.430.000 13 3.233.700 9 10.480.900 50 22.145.520 50 22.145.520 20% 15%
Kantor yang disediakan
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan Jenis 10 340.615.900 3 30.388.000 1 8.532.000 1 1.500.000 1 8.500.000 0 11.856.000 3 30.388.000 3 30.388.000 30% 9%
Cetakan dan dan penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Peralatan Jumlah alat Unit 25 152.470.400 1 7.950.000 1 7.950.000 0 0 0 0 0 0 1 7.950.000 1 7.950.000 4% 5%
dan Perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor yang disediakan
Rapat-rapat Koordinasi Jumlah perjalanan dinas Org 55 531.170.400 39 127.167.000 10 45.540.153 0 0 0 0 29 25.251.270 39 70.791.423 39 70.791.423 71% 13%
dan Konsultasi ke Luar
dan Dalam Daerah
Penyediaan Jasa Jasa administrasi kantor OB 120 343.615.400 26 71.429.000 6 16.829.000 8 21.800.000 6 16.400.000 6 16.144.912 26 71.173.912 26 71.173.912 22% 21%
Administrasi Kantor yang disediakan
Penyediaan Peralatan Jumlah alat Unit 10 135.470.400 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan Kerja perlengkapan kerja yang
disediakan
Program Peningkatan Persentase Peningkatan
Sarana dan Prasarana Sarana dan Prasarana
Aparatur Aparatur

Pengadaan Mebeleur Jumlah mebeleur Unit 35 266.970.400 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pemeliharaan Rutin / Jumlah service dan Unit 15 44.620.400 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Peralatan konditioner
Gedung Kantor
Program Peningkatan Meningkatnya kualitas
Disiplin Aparatur disiplin Aparatur

Pengadaan Mesin / Jumlah Mesin Absensi Unit 1 22.000.000 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 100% 100%
Kartu Absensi
Program Peningkatan Persentase Peningkatan
Kapasitas Sumber Daya Kapasitas Sumber Daya
Aparatur Aparatur

Sosialisasi Peraturan Jumlah peserta Org 500 384.380.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Perundang-undangan
Review Analisa Jabatan, Jumlah jabatan yang di jabatan 1.074 80.000.000 53 151.500.000 53 151.500.000 0 0 0 0 0 0 53 151.500.000 53 151.500.000 5% 100%
Analisa Beban Kerja dan review
Evaluasi Jabatan

Monitoring dan Evaluasi Jumlah OPD dan Camat PD dan 75 120.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Analisa Jabatan, Analisa yang di monitor Camat
Beban Kerja dan
Evaluasi Jabatan

Program Peningkatan Nilai AKIP dalam


Pengembangan Sistem komponen pelaporan
Pelaporan Capaian kinerja
Kinerja dan Keuangan

Bimtek Peningkatan Jumlah peserta Bimtek Org 375 724.379.900 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Akuntabilitas Kinerja AKIP
Instansi Pemerintah
Penyusunan Laporan Jumlah Buku AKIP Buku 150 405.905.400 50 58.547.000 50 31.647.000 0 0 0 0 0 0 50 31.647.000 50 31.647.000 33% 8%
Kinerja Kepala Daerah
Monitoring Penerapan Jumlah Perangkat PD 137 320.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
SAKIP Daerah yang
melaksanakan SAKIP
Program Penataan Persentase
Peraturan Perundang- kelembagaan tepat
Undangan fungsi dan tepat ukuran

Evaluasi Kelembagaan Jumlah kelembagaan PD 53 423.060.400 53 32.863.000 53 20.975.000 0 0 0 0 0 0 53 20.975.000 53 20.975.000 100% 5%
dan Tupoksi dan tupoksi di Evaluasi
Kajian Akademis Jumlah buku Kajian Buku 5 50.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pembentukan /
Perubahan
Kelembagaan
Penataan Kelembagaan Jumlah perangkat PD 106 80.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
daerah yang di tata
Sosialisasi Kelembagaan Jumlah Peserta Org 75 90.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perangkat Daerah

Program Pelaksanaan Nilai Manajemen


Reformasi Birokrasi Perubahan

1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyusunan Buku Jumlah buku Road Map Buku 100 111.635.000 100 80.965.000 0 0 100 74.785.000 0 0 0 100 74.785.000 100 74.785.000 100% 67%
Reformasi Birokrasi Reformasi Birokrasi

Bimbingan Teknis Jumlah peserta Bimtek Org 150 167.742.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Reformasi Birokrasi Reformasi Birokrasi
Monitoring dan Evaluasi Jumlah Perangkat PD 53 230.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelaksanaan Road Map Daerah yang
Reformasi Birokrasi melaksanakan Reformasi
Birokrasi
Program Peningkatan Nilai SKM OPD baik
Pelayanan Publik pada Skala Minimal
77,05
Review Survey Kepuasan Jumlah survey kepuasan PD 265 324.302.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Masyarakat Perangkat masyarakat yang di
Daerah review
Monitoring dan Evaluasi Jumlah monitoring dan Monev 60 120.732.400 12 68.132.400 3 16.262.400 3 14.625.000 3 10.490.000 3 12.720.000 12 54.097.400 12 54.097.400 20% 45%
Standar Pelayanan evaluasi pelayanan
Publik di Lingkungan publik
Pemerintah Kabupaten
Deli Serdang

Lomba Pelayanan Publik Pelayanan yang terbaik PD 53 140.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%

Sosialisasi Penguatan Jumlah peserta Org 75 100.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Naskah Dinas
Pendampingan Jumlah Perangkat PD 53 60.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelaksanaan Forum Daerah
Bag. Tata Usaha Pimpinan
Program Pelayanan Terlaksananya
administrasi Pelayanan administrasi
Perkantoran Perkantoran

Penyediaan Jasa Surat Terpenuhinya Jasa Surat Buah 1.396 18.588.213 1.396 0 0 0 0 0 0% 0%
Menyurat Menyurat
Penyediaan Jasa Terlaksananya OB 36 169.494.318 36 91.528.700 0 0 12 21.450.000 12 21.450.000 12 48.583.700 36 91.483.700 36 91.483.700 100% 54%
Administrasi Keuangan Administrasi Pengelolaan
Keuangan yang Baik

Penyediaan Jasa Terpenuhinya Perbaikan Unit/Tahun 33 31.844.175 17 9.400.000 0 0 10 5.500.000 0 0 7 3.650.000 17 9.150.000 17 9.150.000 52% 29%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 45 132.574.255 44 45.325.000 0 0 0 0 18 22.543.000 26 21.943.100 44 44.486.100 44 44.486.100 98% 34%
Kantor ATK
Penyediaan Barang Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 11 126.424.449 11 49.270.400 0 0 2 4.752.400 6 19.185.700 3 25.312.200 11 49.250.300 11 49.250.300 100% 39%
Cetakan dan Barang Cetakan dan
Penggandaan Penggandaan

Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 5 29.983.716 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan Perlengkapan Peralatan dan
Kantor Perlengkapan Kantor

Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 100 1.549.341.366 98 1.058.221.000 20 126.308.000 25 258.076.000 23 240.717.000 30 430.839.000 98 1.055.940.000 98 1.055.940.000 98% 68%
Rumah Tangga Rumah Tangga KDH dan
WKDH dalam
Menunjang Produktivitas
Kerja
Penyediaan Bahan Terpenuhinya Bahan Eks 4.008 31.800.252 4.008 21.720.000 0 0 0 0 675 3.525.000 3.333 8.965.000 4.008 12.490.000 4.008 12.490.000 100% 39%
Bacaan dan Peraturan Bacaan dan Peraturan
Perundang-undangan Perundang-undangan
Penyediaan Makanan Tersedianya Makanan Orang/Kali 39.966 2.073.648.753 34.300 1.066.350.000 2.691 130.408.000 4.351 226.299.000 4.759 277.637.000 22.499 273.911.000 34.300 908.255.000 34.300 908.255.000 86% 44%
dan Minuman dan Minuman Tamu
Pemkab
Rapat-rapat Koordinasi Terlaksananya Rapat- OH 1.394 1.143.564.587 1.190 623.450.000 147 90.820.000 126 75.302.000 68 38.750.000 849 161.759.232 1.190 366.631.232 1.190 366.631.232 85% 32%
dan Konsultasi ke Luar rapat Koordinasi dan
dan dalam Daerah Konsultasi
Penyediaan Jasa Terlaksananya Fungsi OB 260 1.543.044.272 260 1.073.920.000 27 100.000.000 56 301.283.120 48 269.700.000 129 375.512.000 260 1.046.495.120 260 1.046.495.120 100% 68%
Administrasi kantor Jasa Administrasi Kantor
dengan Baik
Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 5 133.774.817 1 30.000.000 0 0 0 0 0 0 1 29.900.000 1 29.900.000 1 29.900.000 20% 22%
dan Perlengkapan kerja dan Perlengkapan Kerja

Program Peningkatan Meningkatnya Sarana


Sarana dan Prasarana dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Peralatan Terpenuhinya Jenis 26 582.477.544 27 322.960.000 0 0 0 0 0 0 27 318.360.000 27 318.360.000 27 318.360.000 100% 55%
Rumah Jabatan / Dinas Perlengkapan Rumah
Dinas Jabatan
Pengadaan Mebeleur Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 4 109.369.270 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Mebeleur
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi m2 8.050 1.944.539.729 8.531 1.587.119.800 986 135.000.000 1.376 594.312.856 1.003 259.943.000 5.166 539.238.000 8.531 1.528.493.856 8.531 1.528.493.856 100% 79%
Berkala Rumah Jabatan Rumah Dinas dengan
Baik
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi Unit 4 982.879.612 4 571.320.000 1 37.576.000 1 80.145.553 1 45.290.000 1 136.918.900 4 299.930.453 4 299.930.453 100% 31%
Berkala Mobil Jabatan Kendaraan Dinas /
Jabatan dengan Baik

2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya Fungsi Unit 8 922.298.814 8 629.942.500 1 19.136.000 2 138.498.997 1 76.806.083 4 248.140.220 8 482.581.300 8 482.581.300 100% 52%
Berkala Kendaraan dinas Kendaraan Dinas /
/ Operasional Operasional
Pemeliharaan Rutin / Terpeliharanya Unit/Tahun 4 209.659.120 4 143.200.000 1 2.472.000 1 26.080.500 1 22.471.000 1 29.227.500 4 80.251.000 4 80.251.000 100% 38%
Berkala Perlengkapan Perlengkapan Rumah
Rumah Jabatan / Dinas Dinas / Jabatan
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi Jenis 3 226.818.372 3 154.920.000 0 0 1 44.815.000 1 30.875.000 1 79.090.000 3 154.780.000 3 154.780.000 100% 68%
Berkala Peralatan Rumah Peralatan Rumah Dinas
Jabatan / Dinas dengan Baik
Pemeliharaan Berkala / Terjaganya Fungsi Jenis 3 55.288.076 3 37.762.500 0 0 1 14.600.000 1 3.150.000 1 0 3 17.750.000 3 17.750.000 100% 32%
Rutin Mebeleur Mebeleur
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi Jenis 4 201.167.340 4 117.390.000 0 0 1 15.280.000 1 24.978.750 2 76.575.000 4 116.833.750 4 116.833.750 100% 58%
Berkala Jaringan Jaringan Instalasi
Instalasi Telepon, Air Telepon, Air dan Listrik
dan Listrik
Program Peningkatan Tersedianya Pakaian
Disiplin Aparatur Dinas dan
Perlengkapannya
Pengadaan Mesin atau Peningkatan Disiplin Unit 0 0 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 target nol target nol
Kartu Absensi Aparatur
Pengadaan Pakaian Meningkatnya Stel 25 239.819.580 25 163.800.000 0 0 0 0 25 163.050.000 0 25 163.050.000 25 163.050.000 100% 68%
Dinas Beserta Performance KDH dan
Perlengkapan WKDH
Program Peningkatan Tersedianya Pelayanan
Pelayanan Kedinasan Kedinasan Kepala
Kepala Daerah / Wakil Daerah dan Wakil
Kepala Daerah Kepala Daerah
Koordinasi dengan Terlaksananya Rapat OH 490 2.367.420.418 123 563.600.000 46 103.582.800 32 65.645.000 29 49.675.000 16 206.365.600 123 425.268.400 123 425.268.400 25% 18%
Pemerintah Pusat dan Koordinasi dengan
Pemerintah Daerah Pemerintah Pusat dan
Lainnya Pemerintah Lainnya
Fasilitasi Peralatan dan Tersedianya Peralatan Jenis 17 927.946.580 10 275.606.000 0 0 2 17.100.000 3 20.850.000 1 116.560.000 6 154.510.000 6 154.510.000 35% 17%
Perlengkapan pada dan Perlengkapan Acara-

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bag. Protokol dan Komunikasi Pimpinan
Program Pelayanan Terlaksananya
administrasi Pelayanan administrasi
Perkantoran Perkantoran

Penyediaan Jasa Surat Terpenuhinya Jasa Surat Buah 1.396 18.588.213 1.396 0 0 0 0 0 0% 0%
Menyurat Menyurat
Penyediaan Jasa Terlaksananya OB 36 169.494.318 36 91.528.700 0 0 12 21.450.000 12 21.450.000 12 48.583.700 36 91.483.700 36 91.483.700 100% 54%
Administrasi Keuangan Administrasi Pengelolaan
Keuangan yang Baik

Penyediaan Jasa Terpenuhinya Perbaikan Unit/Tahun 33 31.844.175 17 9.400.000 0 0 10 5.500.000 0 0 7 3.650.000 17 9.150.000 17 9.150.000 52% 29%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 45 132.574.255 44 45.325.000 0 0 0 0 18 22.543.000 26 21.943.100 44 44.486.100 44 44.486.100 98% 34%
Kantor ATK
Penyediaan Barang Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 11 126.424.449 11 49.270.400 0 0 2 4.752.400 6 19.185.700 3 25.312.200 11 49.250.300 11 49.250.300 100% 39%
Cetakan dan Barang Cetakan dan
Penggandaan Penggandaan

Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 5 29.983.716 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan Perlengkapan Peralatan dan
Kantor Perlengkapan Kantor

Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 100 1.549.341.366 98 1.058.221.000 20 126.308.000 25 258.076.000 23 240.717.000 30 430.839.000 98 1.055.940.000 98 1.055.940.000 98% 68%
Rumah Tangga Rumah Tangga KDH dan
WKDH dalam
Menunjang Produktivitas
Kerja
Penyediaan Bahan Terpenuhinya Bahan Eks 4.008 31.800.252 4.008 21.720.000 0 0 0 0 675 3.525.000 3.333 8.965.000 4.008 12.490.000 4.008 12.490.000 100% 39%
Bacaan dan Peraturan Bacaan dan Peraturan
Perundang-undangan Perundang-undangan
Penyediaan Makanan Tersedianya Makanan Orang/Kali 39.966 2.073.648.753 34.300 1.066.350.000 2.691 130.408.000 4.351 226.299.000 4.759 277.637.000 25.190 273.911.000 36.991 908.255.000 36.991 908.255.000 93% 44%
dan Minuman dan Minuman Tamu
Pemkab
Rapat-rapat Koordinasi Terlaksananya Rapat- OH 1.394 1.143.564.587 1.190 623.450.000 147 90.820.000 126 75.302.000 68 38.750.000 849 161.759.232 1.190 366.631.232 1.190 366.631.232 85% 32%
dan Konsultasi ke Luar rapat Koordinasi dan
dan dalam Daerah Konsultasi
Penyediaan Jasa Terlaksananya Fungsi OB 260 1.543.044.272 260 1.073.920.000 27 100.000.000 56 301.283.120 48 269.700.000 129 375.512.000 260 1.046.495.120 260 1.046.495.120 100% 68%
Administrasi kantor Jasa Administrasi Kantor
dengan Baik
Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 5 133.774.817 1 30.000.000 0 0 0 0 0 0 1 29.900.000 1 29.900.000 1 29.900.000 20% 22%
dan Perlengkapan kerja dan Perlengkapan Kerja

Program Peningkatan Meningkatnya Sarana


Sarana dan Prasarana dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Peralatan Terpenuhinya Jenis 26 582.477.544 27 322.960.000 0 0 0 0 0 0 27 318.360.000 27 318.360.000 27 318.360.000 100% 55%
Rumah Jabatan / Dinas Perlengkapan Rumah
Dinas Jabatan
Pengadaan Mebeleur Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 4 109.369.270 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Mebeleur
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi m2 8.050 1.944.539.729 8.531 1.587.119.800 986 135.000.000 1.376 594.312.856 1.003 259.943.000 5.166 539.238.000 8.531 1.528.493.856 8.531 1.528.493.856 100% 79%
Berkala Rumah Jabatan Rumah Dinas dengan
Baik
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi Unit 4 982.879.612 29.130 571.320.000 1 37.576.000 1 80.145.553 1 45.290.000 29.127 136.918.900 29.130 299.930.453 29.130 299.930.453 100% 31%
Berkala Mobil Jabatan Kendaraan Dinas /
Jabatan dengan Baik
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya Fungsi Unit 8 922.298.814 8 629.942.500 1 19.136.000 2 138.498.997 1 76.806.083 4 248.140.220 8 482.581.300 8 482.581.300 100% 52%
Berkala Kendaraan dinas Kendaraan Dinas /
/ Operasional Operasional
Pemeliharaan Rutin / Terpeliharanya Unit/Tahun 4 209.659.120 4 143.200.000 1 2.472.000 1 26.080.500 1 22.471.000 1 29.227.500 4 80.251.000 4 80.251.000 100% 38%
Berkala Perlengkapan Perlengkapan Rumah
Rumah Jabatan / Dinas Dinas / Jabatan
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi Jenis 3 226.818.372 3 154.920.000 0 0 1 44.815.000 1 30.875.000 1 79.090.000 3 154.780.000 3 154.780.000 100% 68%
Berkala Peralatan Rumah Peralatan Rumah Dinas
Jabatan / Dinas dengan Baik
Pemeliharaan Berkala / Terjaganya Fungsi Jenis 3 55.288.076 3 37.762.500 0 0 1 14.600.000 1 3.150.000 1 0 3 17.750.000 3 17.750.000 100% 32%
Rutin Mebeleur Mebeleur
Pemeliharaan Rutin / Terjaganya Fungsi Jenis 4 201.167.340 4 117.390.000 0 0 1 15.280.000 1 24.978.750 2 76.575.000 4 116.833.750 4 116.833.750 100% 58%
Berkala Jaringan Jaringan Instalasi
Instalasi Telepon, Air Telepon, Air dan Listrik
dan Listrik
Program Peningkatan Tersedianya Pakaian
Disiplin Aparatur Dinas dan
Perlengkapannya
Pengadaan Mesin atau Peningkatan Disiplin Unit 0 0 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.950.000 1 21.950.000 1 21.950.000 target nol target nol
Kartu Absensi Aparatur
Pengadaan Pakaian Meningkatnya Stel 25 239.819.580 1 163.800.000 0 0 0 0 25 163.050.000 0 25 163.050.000 25 163.050.000 100% 68%
Dinas Beserta Performance KDH dan
Perlengkapan WKDH
Program Peningkatan Tersedianya Pelayanan
Pelayanan Kedinasan Kedinasan Kepala
Kepala Daerah / Wakil Daerah dan Wakil
Kepala Daerah Kepala Daerah

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Koordinasi dengan Terlaksananya Rapat OH 490 2.367.420.418 123 563.600.000 46 103.582.800 32 65.645.000 29 49.675.000 1 206.365.600 108 425.268.400 108 425.268.400 22% 18%
Pemerintah Pusat dan Koordinasi dengan
Pemerintah Daerah Pemerintah Pusat dan
Lainnya Pemerintah Lainnya
Fasilitasi Peralatan dan Tersedianya Peralatan Jenis 17 927.946.580 10 275.606.000 0 0 2 17.100.000 3 20.850.000 1 116.560.000 6 154.510.000 6 154.510.000 35% 17%
Perlengkapan pada dan Perlengkapan Acara-

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Surat Terpenuhinya Jasa Surat lembar 4.600 26.700.000 950 5.550.000 0 0 0 950 4.800.000 950 4.800.000 950 4.800.000 21% 18%
Menyurat Menyurat
Penyediaan Jasa Terpenuhinya Bulan 60 2.039.000.000 12 402.000.000 1 46.329.534 2 17.056.000 6 147.420.221 3 161.090.601 12 371.896.356 12 371.896.356 20% 18%
Komunikasi, Sumber Pembayaran Rekening
Daya Air Dan Listrik Telepon dan Air
Penyediaan Jasa Terpenuhinya Peralatan jenis 11 132.000.000 2 25.000.000 0 0 0 0 0 0 1 12.500.000 1 12.500.000 1 12.500.000 9% 9%
Peralatan dan dan Perlengkapan
Perlengkapan Kantor Kantor
Penyediaan Jasa Terpenuhinya unit 85 378.500.000 17 75.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pemeliharaan Dan Pemeliharaan dan
Perizinan Kendaraan Perizinan Kendaraan
Dinas / Operasional Dinas / Operasional
Penyediaan Jasa Terpenuhinya Jasa Orang 95 2.517.500.000 19 475.000.000 0 0 4 114.946.125 6 119.746.250 9 225.859.650 19 460.552.025 19 460.552.025 20% 18%
Administrasi Keuangan Administrasi Keuangan
Penyediaan Jasa Terpenuhinya Jasa Orang 165 5.264.712.023 33 1.032.296.475 1 59.400.000 2 190.850.000 17 434.650.000 13 512.891.994 33 1.197.791.994 33 1.197.791.994 20% 23%
Kebersihan Kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan Jasa Terpenuhinya Perbaikan Unit 475 350.447.500 95 69.037.500 0 0 25 15.889.000 2 8.338.000 66 41.184.000 93 65.411.000 93 65.411.000 20% 19%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Terpenuhinya Alat Tulis Jenis 290 327.750.000 58 64.750.000 0 0 14 15.810.400 16 18.836.000 24 26.232.000 54 60.878.400 54 60.878.400 19% 19%
Kantor Kantor
Penyediaan Barang Terpenuhinya Barang Jenis 45 350.250.000 9 69.250.000 0 0 2 13.093.000 1 4.862.000 5 34.839.000 8 52.794.000 8 52.794.000 18% 15%
Cetakan Dan Cetakan dan
Penggandaan Penggandaan
Penyediaan komponen Terpenuhinya Komponen Jenis 75 327.250.000 15 64.500.000 0 0 3 6.950.000 2 8.375.000 10 16.167.000 15 31.492.000 15 31.492.000 20% 10%
instalasi Instalasi Listrik /
listrik/penerangan Penerangan Bangunan
bangunan kantor Kantor
Penyediaan peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 80 2.962.073.970 16 582.430.275 0 0 12 196.828.000 0 0 4 188.760.000 16 385.588.000 16 385.588.000 20% 13%
dan perlengkapan dan Perlengkapan
kantor Kantor
Penyediaan peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 110 403.700.000 22 77.500.000 0 0 0 0 0 0 22 58.297.000 22 58.297.000 22 58.297.000 20% 14%
rumah tangga Rumah Tangga
Penyediaan bahan terpenuhinya bahan exp 217.605 1.319.177.200 43.521 255.160.000 0 0 10.500 56.210.000 10.500 56.000.000 21.000 112.055.000 42.000 224.265.000 42.000 224.265.000 19% 17%
bacaan dan peraturan bacaan dan peraturan
perundang-undangan perundang-undangan
Penyediaan bahan Terpenuhinya Bahan jenis 45 184.550.000 9 35.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
logistik kantor Logistik Kantor
Penyediaan makanan terpenuhinya minuman orang 300 2.435.344.700 60 482.473.950 5 51.386.500 2 11.425.500 20 174.458.250 23 172.696.250 50 409.966.500 50 409.966.500 17% 17%
dan minuman harian pegawai dan
makanan - minuman
tamu
Rapat-rapat koordinasi terpenuhinya rapat-rapat OKH 3.125 54.792.120.000 625 10.804.080.000 120 3.068.476.660 30 1.384.500.446 50 1.657.839.559 250 9.700.209.383 450 15.811.026.048 450 15.811.026.048 14% 29%
dan konsultasi ke luar koordinasi dan
dan dalam daerah konsultasi ke luar dan
dalam daerah
Penyediaan jasa terpenuhinya jasa OB 145 9.210.602.445 29 1.816.175.130 1 35.100.000 3 261.550.000 15 720.707.056 10 1.047.975.271 29 2.065.332.327 29 2.065.332.327 20% 22%
administrasi kantor administrasi kantor
Penyediaan Peralatan terpenuhinya peralatan unit 335 4.976.325.000 67 975.750.000 0 0 0 0 0 0 60 569.130.000 60 569.130.000 60 569.130.000 18% 11%
dan Perlengkapan Kerja dan perlengkapan kerja

Penyediaan jasa terpenuhinya jasa kali 90 1.000.000.000 18 200.000.000 1 16.500.000 2 19.000.000 6 57.000.000 8 131.110.584 17 223.610.584 17 223.610.584 19% 22%
publikasi perkantoran publikasi perkantoran
Program peningkatan
sarana dan prasarana
aparatur

Pembangunan rumah Terpenuhinya unit 3 1.950.000.000 1 650.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


jabatan pembangunan rumah
jabatan
Pembangunan rumah Terpenuhinya rumah unit 9 3.600.000.000 3 1.200.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dinas dinas
Pembangunan gedung Terpenuhinya unit 3 3.750.000.000 1 1.250.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kantor pembangunan gedung
kantor
Pengadaan Mobil Terpenuhinya mobil unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Jabatan jabatan
Pengadaan Kendaraan Terpenuhinya kendaraan unit 5 2.250.000.000 2 900.000.000 2 955.306.500 0 0 0 0 2 955.306.500 2 955.306.500 40% 42%
Dinas / Operasional dinas / operasional

Pengadaan Terpenuhinya unit 15 1.050.000.000 5 350.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Perlengkapan Rumah perlengkapan rumah
Jabatan / Dinas jabatan / dinas
Pengadaan Terpenuhinya jenis 67 1.925.000.000 13 375.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perlengkapan Gedung perlengkapan gedung
Kantor kantor
Pengadaan Peralatan Terpenuhinya peralatan jenis 25 3.455.000.000 5 675.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rumah Jabatan / Dinas rumah jabatan / dinas
Pengadaan Peralatan Terpenuhinya peralatan jenis 25 3.000.000.000 5 550.000.000 0 0 0 0 0 0 4 209.715.000 4 209.715.000 4 209.715.000 16% 7%
Gedung / Kantor gedung / kantor
Pengadaan Mebeleur Terpenuhinya meubelaur jenis 40 3.575.000.000 8 725.000.000 0 0 0 0 0 0 7 335.297.000 7 335.297.000 7 335.297.000 18% 9%

1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Perencanaan Terpenuhinya unit 3 750.000.000 1 250.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
peningkatan sarana dan peningkatan sarana dan
prasarana aparatur prasarana aparatur

Peningkatan Fasilitas Terpenuhinya fasilitas unit 3 5.250.000.000 1 1.750.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Gedung/ Kantor gedung / kantor
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 5 600.000.000 1 100.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Rumah Jabatan pemeliharaan rutin /
berkala rumah jabatan
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 5 550.000.000 1 100.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Rumah Dinas pemeliharaan rutin /
berkala rumah dinas
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya M2 6.750 1.398.000.750 1.350 275.500.250 0 0 0 0 0 0 1.350 249.352.000 1.350 249.352.000 1.350 249.352.000 20% 18%
Berkala Gedung Kantor pemeliharaan rutin /
berkala gedung kantor
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 15 2.150.000.000 3 450.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Mobil Jabatan pemeliharaan rutin /
berkala mobil jabatan
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 175 12.975.000.000 35 2.650.000.000 1 43.406.500 3 474.186.490 10 202.261.200 21 566.539.073 35 1.286.393.263 35 1.286.393.263 20% 10%
Berkala Kendaraan pemeliharaan rutin /
Dinas / Operasional berkala kendaraan dinas

Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 25 635.000.000 5 125.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Berkala Perlengkapan pemeliharaan rutin /
Rumah Jabatan / Dinas berkala perlengkapan
rumah jabatan / dinas
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 15 948.750.000 3 175.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Perlengkapan pemeliharaan rutin /
Gedung Kantor berrkala perlengkapan
gedung kantor
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 10 787.000.000 2 150.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Peralatan Rumah pemeliharaan rutin /
Jabatan / Dinas berkala peralatan rumah
jabatan / dinas
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya unit 10 229.500.000 2 45.000.000 0 0 0 0 1 13.068.000 1 25.542.000 2 38.610.000 2 38.610.000 20% 17%
Berkala Peralatan pemeliharaan rutin /
Gedung Kantor berkala peralatan
gedung kantor
Pemeliharaan Berkala / Terpenuhinya jenis 17 195.000.000 3 37.500.000 0 0 0 0 1 7.260.000 0 0 1 7.260.000 1 7.260.000 6% 4%
Rutin Meubeleur pemeliharaan rutin /
berkala meubelaur
Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya jenis 15 195.000.000 3 37.500.000 0 0 0 0 0 0 3 38.980.000 3 38.980.000 3 38.980.000 20% 20%
Berkala Jaringan Pemeliharaan Jaringan
Instalasi Telepon, Air Instalasi Telepon, Air
dan Listrik dan Listrik
Rehabilitasi Sedang / Terpenuhinya rehabilitasi unit 5 779.540.000 1 150.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Rumah Jabatan sedang / berat rumah
jabatan
Rehabilitasi Sedang / Terpenuhinya rehabilitasi unit 5 877.000.000 1 175.000.000 0 0 0 0 0 0 1 49.780.000 1 49.780.000 1 49.780.000 20% 6%
Berat Rumah Dinas sedang / berat rumah
dinas
Rehabilitasi Sedang / Terpenuhinya rehabilitasi unit 12 4.350.000.000 2 850.000.000 0 0 0 0 0 0 1 1.577.035.000 1 1.577.035.000 1 1.577.035.000 8% 36%
Berat Gedung Kantor sedang / berat gedung
kantor
Rehabilitasi Sedang / Terpenuhinya rehabilitasi unit 9 1.275.000.000 3 425.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Mobil Jabatan sedang / berat mobil
jabatan
Rahabilitasi Sedang / Terpenuhinya rehabilitasi unit 25 3.750.000.000 5 750.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Kendaraan Dinas / sedang / berat
Operasional kendaraan dinas /
operasional
Rehabilitasi / renovasi Terpenuhinya paket 4 2.000.000.000 1 425.000.000 0 0 0 0 0 0 1 68.175.000 1 68.175.000 1 68.175.000 25% 3%
taman rehabilitasi/renovasi
taman
Program peningkatan
disiplin aparatur

Pengadaan mesin Tersedianya Pengadaan unit 3 22.500.000 1 7.500.000 0 0 0 0 35 169.062.000 35 169.062.000 35 169.062.000 100% 100%
(Finger Print) / Absensi Mesin / Kartu Absensi

Pengadaan Pakaian Terpenuhinya Pakaian stell 2.165 3.957.850.000 373 831.950.000 0 0 75 198.990.000 298 563.788.000 0 0 373 762.778.000 373 762.778.000 17% 19%
Dinas Beserta Dinas beserta
Perlengkapannya perlengkapannya
Pengadaan pakaian Terpenuhinya pakaian stell 300 210.000.000 60 42.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kerja lapangan kerja lapangan
Pengadaan pakaian Terpenuhinya pakaian stell 162 96.000.000 54 32.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
KORPRI Korpri
Pengadaan pakaian Terpenuhinya pakaian stell 820 665.000.000 164 120.000.000 0 0 0 0 0 0 50 37.000.000 50 37.000.000 50 37.000.000 6% 6%
khusus hari-hari tertentu khusus hari-hari tertentu

Pengadaan Pakaian Terpenuhinya Pakaian stell 560 627.500.000 112 120.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Olah Raga Olah Raga
Program peningkatan
kapasitas sumber daya
aparatur

2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pendidikan dan Terpenuhinya orang 29 1.059.000.000 6 212.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pelatihan formal pendidikan dan
pelatihan formal
Bimbingan teknis Terpenuhinya Bimtek kali 60 4.225.000.000 12 815.000.000 1 21.197.200 1 23.860.400 0 0 3 326.098.100 5 371.155.700 5 371.155.700 8% 9%
implementasi peraturan
perundang-undangan
Program peningkatan
pengembangan sistem
pelaporan capaian
kinerja dan keuangan

Penyusunan laporan Terpenuhinya kgtn 15 1.637.550.000 1 315.000.000 25.145.000 36.339.050 66.486.875 1 144.402.650 1 272.373.575 1 272.373.575 7% 17%
capaian kinerja dan penyusunan laporan
ikhtisar realisasi kinerja capaian kinerja dan
SKPD Ihtisar Realisasi Kinerja
SKPD
Penyusunan laporan terpenuhinya kgtn 4 357.250.000 1 88.250.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
keuangan semesteran penyusunan pelaporan
keuangan semesteran
Penyusunan pelaporan Terpenuhinya kgtn 4 356.250.000 1 89.750.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
keuangan akhir tahun penyusunan pelaporan
keuangan Akhir Tahun
Penyusunan Lakip SKPD Terpenuhinya kgtn 5 573.750.000 1 115.750.000 0 0 0 0 0 5.875.000 1 133.454.625 1 139.329.625 1 139.329.625 20% 24%
dan RKA , RKA. SKPD penyusunan Lakip SKPD,
RKA SKPD
Perencanaan dan Terpenuhinya kgtn 5 573.750.000 1 115.750.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penyusunan Kegiatan Perencanaan dan
SKPD Penyusunan Kegiatan
SKPD
Penyusunan Renja Terpenuhinya kgtn 5 573.750.000 1 115.750.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Perangkat Daerah dan Penyusunan Renja
Perubahannya Perangkat Daerah dan
Perubahannya
Penyusunan Renstra Terpenuhinya kgtn 5 491.000.000 1 97.500.000 0 0 0 0 0 0 5 62.759.725 5 62.759.725 5 62.759.725 100% 13%
Perangkat Daerah dan penyusunan Renstra
Perubahannya Perangkat Daerah dan
Perubahannya
Penyusunan Laporan Terpenuhinya kgtn 60 491.000.000 1 97.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kemajuan Fisik dan Penyusunan Laporan
Keuangan Perangkat Kemajuan Fisik dan
Daerah Keuangan Perangkat
Daerah
Program peningkatan
kapasitas lembaga
perwakilan rakyat
daerah

Pembahasan rancangan Terpenuhinya Rpd 25 31.954.726.600 5 6.168.783.600 0 0 1 433.879.000 1 393.041.800 2 1.558.361.318 4 2.385.282.118 4 2.385.282.118 16% 7%
peraturan daerah Rancangan Peraturan
Daerah
Hearing/ dialog dan Terpenuhinya Hearing / Komisi 20 29.073.104.100 4 5.679.397.080 1 86.400.000 1 1.005.286.774 1 1.935.419.330 1 1.599.447.100 4 4.626.553.204 4 4.626.553.204 20% 16%
koordinasi dengan Dialog dan Koordinasi
pejabat pemerintah dengan Pejabat Daerah
daerah dan tokoh dan Tokoh Masyarakat /
masyarakat/ tokoh Tokoh Agama
agama
Rapat-rapat alat Terpenuhinya Rapat- Jenis 40 8.246.422.556 8 1.610.929.058 1 20.400.000 1 52.916.000 1 197.750.000 4 1.409.781.982 7 1.680.847.982 7 1.680.847.982 18% 20%
kelengkapan dewan rapat Alat Kelengkapan
Dewan
Rapat-rapat paripurna terpenuhinya rapat - kali 225 11.956.702.281 45 2.335.727.888 0 0 3 110.880.750 9 344.154.250 22 646.245.800 34 1.101.280.800 34 1.101.280.800 15% 9%
rapat paripurna
Kegiatan reses terpenuhinya kegiatan tahap 15 29.325.000.000 3 5.750.000.000 0 0 1 2.122.544.299 1 1.761.401.507 1 2.345.460.374 3 6.229.406.180 3 6.229.406.180 20% 21%
reses
Kunjungan kerja terpenuhinya kunjungan kali 50 1.635.000.000 10 335.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pimpinan dan anggota kerja pimpinan dan
DPRD dalam daerah anggota DPRD dalam
daerah
Peningkatan kapasitas terpenuhinya kali 30 33.854.437.500 6 6.613.425.000 0 0 0 0 1 482.584.815 2 2.255.454.800 3 2.738.039.615 3 2.738.039.615 10% 8%
pimpinan dan anggota peningkatan kapasitas
DPRD pimpinan dan anggota
DPRD
Sosialisasi peraturan Terpenuhinya Sosialisasi kali 6.000 187.171.600.000 1.200 36.344.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
perundang-undangan Peraturan Perundang-
undangn
Penyediaan Jasa Terpenuhinya orang 250 1.000.000.000 50 200.000.000 0 0 0 0 50 131.958.000 50 131.958.000 50 131.958.000 20% 13%
Jaminan Pemeliharaan Pemeliharaan Asuransi
Asuransi Kesehatan Kesehatan Dewan
Dewan
Kegiatan Fraksi-Fraksi Terpenuhinya Kegiatan Fraksi 45 18.634.832.063 9 3.640.292.775 1 256.200.000 1 548.875.000 2 1.032.600.000 5 1.724.944.000 9 3.562.619.000 9 3.562.619.000 20% 19%
Fraksi - Fraksi
Kegiatan Badan Terpenuhinya Perda Rpd 25 22.183.646.250 5 4.333.549.500 1 10.800.000 1 369.765.500 1 411.155.800 1 1.963.430.280 4 2.755.151.580 4 2.755.151.580 16% 12%
Legilslasi Inisiatif dan Propemda
yang ditetapkan
Pengelolaan Informasi Terpenuhinya Jumlah Kgtn 31 2.675.000.000 5 450.000.000 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kegiatan DPRD Kegiatan DPRD yang

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Inspektorat Kabupaten
Program Pelayanan Persentase pemenuhan
Administrasi kebutuhan layanan
Perkantoran administrasi
perkantoran

Penyediaan Jasa Surat Jumlah pengiriman surat Kali 3.210 62.430.100 144 Kali 2.016.000 0 0 49 360.000 157 1.237.000 51 413.000 257 2.010.000 257 2.010.000 8% 3%
Menyurat
Penyediaan Jasa Jumlah jasa telepon, Jenis 3 121.642.290 3 Jenis 18.380.000 3 2.289.320 3 4.576.140 3 3.429.480 3 3.431.480 3 13.726.420 3 13.726.420 100% 11%
Komunikasi, Sumber internet dan air
Daya Air dan Listrik
Penyediaan Jasa Jumlah petugas OB 480 681.582.990 96 OB 119.280.000 0 0 24 29.820.000 24 29.820.000 48 59.640.000 96 119.280.000 96 119.280.000 20% 18%
Administrasi Keuangan pengelola keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah petugas OB 520 1.537.584.290 104 OB 282.387.600 24 41.600.000 32 84.720.548 24 65.226.800 24 86.219.900 104 277.767.248 104 277.767.248 20% 18%
Kebersihan Kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan kerja Unit 235 216.574.790 47 Unit 31.510.610 0 0 11 7.850.000 11 8.600.000 25 15.050.000 47 31.500.000 47 31.500.000 20% 15%
Perbaikan Peralatan yang diperbaiki
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK Jenis 205 343.687.740 40 Jenis 64.487.800 0 0 39 16.036.100 40 16.960.700 40 29.760.000 40 62.756.800 40 62.756.800 20% 18%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan Jenis 40 369.947.028 8 Jenis 14.654.000 0 0 7 3.915.600 8 3.413.300 8 7.219.900 8 14.548.800 8 14.548.800 20% 4%
Cetakan dan dan penggandaan
Penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah penyediaan Jenis 35 371.289.609 7 Jenis 5.983.700 0 0 7 1.741.850 7 1.741.850 7 2.500.000 7 5.983.700 7 5.983.700 20% 2%
instalasi listrik dan komponen alat-alat
penerangan bangunan listrik dan penerangan
kantor kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah penyediaan Jenis 30 353.985.500 1 Jenis 22.000.000 0 0 0 0 0 0 1 21.850.000 1 21.850.000 1 21.850.000 3% 6%
dan Perlengkapan peralatan dan
Kantor perlengkapan kantor
Penyediaan bahan Jumlah bahan bacaan Eksemplar 18.000 69.509.880 3.600 14.400.000 0 0 408 2.205.000 383 2.070.000 663 3.585.000 1.454 7.860.000 1.454 7.860.000 8% 11%
bacaan dan perundang- dan peraturan Eksemplar
undangan perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah makanan dan Orang/kali 89.400 385.393.668 17.400 55.440.000 2.900 9.240.000 2.900 8.910.000 5.800 18.150.000 5.800 19.140.000 17.400 55.440.000 17.400 55.440.000 19% 14%
dan minuman minuman Orang/kali
Rapat-rapat koordinasi Jumlah kunjungan rapat- OH 2.560 3.480.192.053 479 OH 614.322.000 175 101.994.200 73 22.295.600 83 39.220.000 533 292.590.145 864 456.099.945 864 456.099.945 34% 13%
dan konsultasi keluar rapat koordinasi dan
daerah konsultasi
Penyediaan Jasa Jumlah jasa administrasi OB 260 828.776.597 52 OB 156.600.000 12 23.400.000 16 43.589.824 12 32.400.000 12 43.200.000 52 142.589.824 52 142.589.824 20% 17%
Administrasi Kantor kantor
Penyediaan Jasa Jumlah kegiatan Kegiatan 5 146.485.636 0 Kegiatan 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Publikasi Perkantoran publikasi perkantoran
Program Peningkatan Persentase sarana dan
Sarana dan Prasarana prasarana aparatur
Aparatur berkondisi baik

Pembangunan Gedung Jumlah gedung kantor Unit 5 4.266.941.217 0 Unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Kantor yang dibangun
Pengadaan Kendaraan Jumlah pengadaan Unit 5 2.574.440.000 0 Unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas/Operasional Kendaraan Dinas /
Operasional
Pengadaan Peralatan Jumlah pengadaan Jenis 10 128.722.000 0 Jenis 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung Kantor peralatan gedung /
kantor
Pengadaan Meubelair Jumlah pengadaan Jenis 50 297.990.900 0 Jenis 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
mebeleur
Pemeliharaan Luas dan halaman M2 1.000 12.872.200 0 M2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rutin/Berkala Rumah rumah dinas yang
Dinas terpelihara
Pemeliharaan Luas gedung dan M2 15.120 884.127.057 2.272 M2 37.357.000 0 0 0 0 0 0 2.183 35.855.000 2.183 35.855.000 2.183 35.855.000 14% 4%
Rutin/Berkala Gedung halaman kantor yang
Kantor terpelihara
Pemeliharaan Jumlah kendaraan Unit 30 1.444.904.450 6 Unit 274.974.400 6 34.695.000 6 46.416.888 6 61.069.000 6 86.391.653 6 228.572.541 6 228.572.541 20% 16%
Rutin/berkala Kendaraan dinas/operasional yang
Dinas/Operasional terpelihara

Pemeliharaan rutin/ Jumlah perlengkapan Unit 95 70.668.378 20 Unit 13.400.000 0 0 5 3.350.000 5 3.350.000 10 6.700.000 20 13.400.000 20 13.400.000 21% 19%
berkala perlengkapan gedung kantor yang
gedung kantor terpelihara
Pemeliharaan Berkala / Jumlah mebeleur yang Unit 100 10.297.760 0 Unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rutin Meubeleur terpelihara
Rehabilitasi Sedang / Jumlah rumah dinas Unit 5 0 - 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol
Berat Rumah Dinas yang direhab
Rehabilitasi Sedang / Jumlah gedung kantor Unit 5 1.467.430.800 0 Unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Gedung Kantor yang direhab
Program Peningkatan Persentase tingkat
Disiplin Aparatur displin aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah pakaian dinas Orang/stel 310 377.477.265 53 34.450.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas beserta bagi pegawai Orang/stel
Perlengkapannya
Program Peningkatan Persentase jumlah 0
Kapasitas Sumber Daya aparatur yang
Aparatur meningkat kualitasnya

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pendidikan dan Jumlah aparatur Orang 95 2.408.388.620 13 Orang 349.940.000 0 0 6 67.059.700 6 63.900.000 2 23.140.000 14 154.099.700 14 154.099.700 15% 6%
Pelatihan Formal pengawas dan pegawai
yang mengikuti diklat

Program Peningkatan Persentase tertib


Pengembangan sistem pelaporan capaian
pelaporan capaian kinerja dan keuangan
kinerja keuangan

Penyusunan laporan Jumlah laporan capaian Laporan 15 356.431.218 3 Laporan 5.538.600 0 0 0 0 3 5.538.600 0 0 3 5.538.600 3 5.538.600 20% 2%
capaian kinerja dan dan ikhtisar realisasi
ikhtisar realisasi kinerja kinerja
SKPD
Penyusunan Pelaporan Jumlah laporan Laporan 5 161.546.110 1 Laporan 24.780.000 1 16.114.000 - 0 1 6.520.000 0 0 1 22.634.000 1 22.634.000 20% 14%
Keuangan Akhir Tahun keuangan
Program Peningkatan Tingkat penyelesaian
Sistem Pengawasan tindak lanjut hasil
Internal dan pemeriksaan
Pengendalian
Pelaksanaan Kebijakan
KDH
Pelaksanaan Jumlah laporan hasil LHP 824 11.697.611.750 152 LHP 1.698.573.400 18 213.775.000 72 520.505.100 14 286.958.800 48 615.214.900 152 1.636.453.800 152 1.636.453.800 18% 14%
Pengawasan Internal pemeriksaaan yang
secara Berkala diterbitkan
Penanganan Kasus Jumlah laporan Laporan 500 3.368.912.184 100 Laporan 459.677.600 8 36.375.000 17 96.727.800 25 124.607.800 41 193.267.000 91 450.977.600 91 450.977.600 18% 13%
Pengaduan penanganan kasus
Dilingkungan pengaduan masyarakat
Pemerintah Daerah
Pengendalian Jumlah dokumen hasil Dokumen 50 3.780.565.140 11 Dokumen 226.168.200 0 0 6 40.766.100 6 58.518.700 4 62.622.800 16 161.907.600 16 161.907.600 32% 4%
Manajemen Pelaksanaan evaluasi dan reviu
Kebijakan KDH

Inventarisasi Temuan Jumlah dokumen Dokumen 25 9.654.150 2 Dokumen 1.481.500 0 0 0 0 3 584.200 3 894.600 3 1.478.800 3 1.478.800 12% 15%
Pengawasan inventarisasi temuan
pengawasan
Tindak Lanjut Hasil Persentase hasil temuan Persen 75 4.996.022.625 75 Persen 736.063.500 71 64.775.000 71 123.576.300 76 102.877.800 82 148.885.200 82 440.114.300 82 440.114.300 100% 9%
Temuan Pengawasan yang ditindaklanjuti
Koordinasi Pengawasan Jumlah lembaga tempat Lembaga 20 568.307.630 3 Lembaga 88.311.100 0 0 1 8.155.200 2 15.904.200 3 41.396.000 3 65.455.400 3 65.455.400 15% 12%
yang Lebih Komprehensif terjalinnya koordinasi

Program Peningkatan Persentase jumlah


Profesionalisme Tenaga tenaga pemeriksa dan
Pemeriksa dan aparatur pengawasan
Aparatur Pengawasan yang profesional

Pelatihan Jumlah aparatur Orang 310 1.514.102.525 53 Orang 115.827.900 53 25.150.000 53 7.484.000 53 3.681.100 53 15.268.200 53 51.583.300 53 51.583.300 17% 3%
Pengembangan Tenaga pengawas yang terlatih
Pemeriksa dan Aparatur
Pengawasan
Pelatihan Teknis Jumlah aparatur Orang 25 449.239.780 3 Orang 44.880.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengawasan dan pengawas yang
Penilaian Akuntabilitas mengikuti bimtek
Kinerja
Program Penataan dan Jumlah dokumen
Penyempurnaan penataan sistem dan
Kebijakan Sistem dan prosedur pengawasan
Prosedur Pengawasan

Penyusunan Kebijakan Jumlah dokumen sistem Dokumen 5 21.881.940 1 Dokumen 34.335.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Sistem dan Prosedur dan prosedur
Pengawasan pengawasan
Program Persentase kegiatan
Mengintensifkan penanganan
Penanganan pengaduan masyarakat
Pengaduan Masyarakat

Pembentukan Unit Jumlah laporan kegiatan Laporan 100 9.053.661.870 20 Laporan 1.041.245.400 4 13.920.000 4 38.817.600 6 33.880.400 6 749.908.800 20 836.526.800 20 836.526.800 20% 9%
Khusus Penanganan

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
Program Pelayanan Tingkat Kualitas
Administrasi Pelayanan Administrasi
Perkantoran Kantor
Penyediaan Jasa Surat Jumlah Materai Buah 2.500 14.652.240 500 2.400.000 125 396.000 169 561.000 81 600.000 125 843.000 500 2.400.000 500 2.400.000 20% 16%
Menyurat
Penyediaan Jasa Jumlah Jasa Jenis 15 465.208.620 3 76.200.000 1 4.853.402 1 6.814.876 1 19.320.584 1 3.395.960 3 34.384.822 3 34.384.822 20% 7%
Komunikasi, Sumber Telepon/Internet, Air dan
Daya Air dan Listrik Listrik
Penyediaan Jasa Jumlah Petugas OB 2.070 1.944.230.146 414 318.460.000 87 20.475.000 138 28.735.000 85 16.860.000 0 189.410.000 311 255.480.000 311 255.480.000 15% 13%
Administrasi Keuangan Pengelola Keuangan
Penyediaan Jasa Jumlah Petugas OB 480 1.951.885.941 96 319.714.000 20 55.804.500 36 80.073.000 16 76.441.500 24 120.548.000 96 332.867.000 96 332.867.000 20% 17%
Kebersihan Kantor Kebersihan dan
Keamanan Kantor
Penyediaan Jasa Jumlah Perbaikan Unit 340 285.718.680 68 46.800.000 17 0 17 18.884.000 17 4.100.000 0 6.086.000 51 29.070.000 51 29.070.000 15% 10%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja
Kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK Jenis 225 515.336.375 45 84.410.800 11 0 11 22.740.150 11 18.971.850 11 33.698.800 45 75.410.800 45 75.410.800 20% 15%
Kantor
Penyediaan Barang Jumlah Barang Cetakan Jenis 35 267.965.049 7 43.892.000 2 0 2 10.350.000 2 8.413.000 -1 9.279.000 4 28.042.000 4 28.042.000 13% 10%
Cetakan Dan dan Penggandaan
Penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah Komponen Alat- Jenis 30 51.750.491 6 8.476.600 2 1.438.250 2 2.142.650 2 2.102.750 2 2.792.950 6 8.476.600 6 8.476.600 20% 16%
Instalasi Listrik / Alat Listrik dan
Penerangan Bangunan Penerangan Kantor
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah Peralatan dan Jenis 15 111.374.515 3 18.242.865 0 0 0 0 0 0 2 49.850.000 2 49.850.000 2 49.850.000 10% 45%
Dan Perlengkapan Perlengkapan Kantor
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah Bahan Bacaan Eks. 27.300 134.663.243 5.460 22.057.500 1.092 0 1.092 3.960.000 1.092 4.665.000 1.092 8.455.000 4.368 17.080.000 4.368 17.080.000 16% 13%
Bacaan Dan Peraturan dan Peraturan
Perundang-undangan Perundang-Undangan
Penyediaan Makanan Jumlah Penyediaan Org/kali 69.200 597.567.188 13.840 97.880.000 1.149 7.285.000 2.034 10.241.500 1.384 7.767.500 3.460 33.081.000 8.027 58.375.000 8.027 58.375.000 12% 10%
Dan Minuman Makanan dan Minuman

Rapat-rapat Koordinasi Jumlah Kunjungan Rapat OH 3.500 2.762.008.291 700 452.410.000 91 62.676.680 102 33.299.700 60 13.670.000 448 82.448.108 700 192.094.488 700 192.094.488 20% 7%
Dan Konsultasi Ke Luar - Rapat Koordinasi dan
dan Dalam Daerah Konsultansi

Penyediaan Jasa Jumlah Kegiatan Keg 5 917.596.530 1 150.300.000 0 21.600.000 0 36.450.000 0 32.400.000 0 112.666.500 1 203.116.500 1 203.116.500 19% 22%
Administrasi Kantor Administrasi Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah Peralatan dan Jenis 40 576.626.695 8 94.450.000 0 0 0 0 0 0 6 60.217.500 6 60.217.500 6 60.217.500 15% 10%
Dan Perlengkapan Kerja Perlengkapan Kerja

Program Peningkatan Tingkat Kualitas Sarana


Sarana dan Prasarana dan Prasarana Kantor
Aparatur
Pembangunan Gedung Jumlah Gedung Kantor Unit 4 3.471.468.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kantor Yang Dibangun
Pengadaan Kenderaan Jumlah Kendaraan Dinas Unit 8 296.095.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas / Operasional / Operasional
Pengadaan Peralatan Jumlah Peralatan Jenis 10 1.285.123.550 2 210.500.000 0 0 0 0 0 0 1 5.000.000 1 5.000.000 1 5.000.000 10% 0%
Gedung / Kantor Gedung / Kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur Jenis 25 147.438.165 5 24.150.000 0 0 0 0 0 0 1 9.800.000 1 9.800.000 1 9.800.000 5% 7%

Pemeliharaan Rutin / Luas Bangunan dan M2 2.400 91.576.500 480 15.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Berkala Rumah Dinas Halaman Rumah Dinas
Yang Terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Luas Gedung dan M2 8.000 1.239.945.810 1.600 203.100.000 800 74.270.000 0 0 80 0 720 36.849.000 1.600 111.119.000 1.600 111.119.000 20% 9%
Berkala Gedung Kantor Halaman Kantor Yang
Terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Jumlah Kendaraan Dinas Unit 65 3.591.881.341 13 588.341.115 1 47.932.620 5 112.692.783 3 102.199.108 4 165.378.614 13 428.203.125 13 428.203.125 20% 12%
Berkala Kendaraan / Operasional Yang
Dinas / Operasional Terpelihara
Pemeliharaan Rutin / Jumlah Peralatan Unit 355 256.231.047 71 41.970.000 0 0 0 0 16 11.650.000 26 14.030.000 43 25.680.000 43 25.680.000 12% 10%
Berkala Peralatan Gedung Kantor Yang
Gedung Kantor Terpelihara
Rehabilitasi Sedang / Jumlah Rumah Dinas Paket 4 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol
Berat Rumah Dinas Yang Direhab
Rehabilitasi Sedang / Jumlah Gedung Kantor Paket 4 1.123.122.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berat Gedung Kantor Yang Direhab
Program Peningkatan Tingkat Kedisiplinan
Disiplin Aparatur Aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah Pakaian Dinas Stel 270 186.205.550 54 30.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta Pegawai
Perlengkapannya
Pengadaan Pakaian Jumlah Pakaian Hari - Stel 155 123.017.765 31 20.150.000 0 0 0 0 0 0 31 20.050.800 31 20.050.800 31 20.050.800 20% 16%
Khusus Hari - hari Hari Tertentu
Tertentu
Program peningkatan Tingkat Kualitas
pengembangan sistem Pelaporan Capaian
pelaporan capaian Kinerja dan Keuangan
kinerja dan keuangan

1/6
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyusunan Pelaporan Jumlah Laporan Lap 5 208.344.474 1 34.126.300 0 0 0 0 0 0 1 29.488.300 1 29.488.300 1 29.488.300 20% 14%
Keuangan Akhir Tahun Keuangan Akhir Tahun
Penyusunan LAKIP Jumlah Dokumen LKIP Dok 5 131.956.242 1 21.614.100 1 13.516.000 0 0 0 7.134.100 0 0 1 20.650.100 1 20.650.100 20% 16%

Perencanaan dan Jumlah Kegiatan Keg 4 185.640.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Penyusunan Kegiatan Koordinasi Penyusunan
SKPD Perencanaan Kegiatan
Penyusunan Renstra Jumlah Dokumen Dok 1 70.400.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Rencana Strategis
Penyusunan RENJA Jumlah Dokumen Dok 10 263.912.484 2 43.228.200 0 0 2 0 0 24.099.100 0 24.124.100 2 48.223.200 2 48.223.200 20% 18%
Rencana Kerja
Penyusunan Laporan Jumlah Laporan Kinerja Lap 5 191.035.295 1 31.291.100 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Tahunan Tahunan
Penyusunan RKA Jumlah Dokumen Dok 10 284.437.830 2 46.590.200 0 0 0 0 1 0 1 63.783.500 2 63.783.500 2 63.783.500 20% 22%
Rencana Kerja dan Pagu
Anggaran Tahunan

Penyusunan Laporan Jumlah Laporan Hasil Lap 5 103.720.154 1 16.989.100 0 0 1 0 0 0 0 2.083.900 1 2.083.900 1 2.083.900 20% 2%
Evaluasi Pelaksanaan Evaluasi Pelaksanaan
Hasil RENJA Bappeda Program Kegiatan
Tahunan
Penyusunan Laporan Jumlah Laporan Hasil Lap 5 103.720.154 1 16.989.100 0 0 0 0 1 0 -1 0 0 0 0 0 0% 0%
Evaluasi Pelaksanaan Evaluasi Pelaksanaan
Hasil RENSTRA Bappeda Tahunan Renstra

Program Tingkat Pemanfaatan


pengembangan Data dan Informasi
data/informasi untuk Menunjang
Perencanaan
Koordinasi Pengelolaan Jumlah Laporan Lap 5 561.779.092 1 92.018.000 0 14.396.295 0 14.178.000 0 13.700.000 0 18.475.000 1 60.749.295 1 60.749.295 15% 11%
Sistem Informasi Pelaksanaan Sistem
Pembangunan Daerah Informasi Pembangunan
Kabupaten Deli Serdang Daerah (SIPD)

Program Perencanaan Tingkat Kualitas


Pengembangan Perencanaan
Wilayah Strategis dan Pengembangan
Cepat Tumbuh Wilayah Strategis dan
Cepat Tumbuh di Kab.
Deli Serdang
Penyusunan Jumlah Dokumen Dok 5 1.502.093.920 1 246.039.200 0 12.698.596 0 24.627.460 0 5.170.000 0 45.031.640 1 87.527.696 1 87.527.696 12% 6%
Perencanaan Perencanaan Kawasan
Pengembangan Wilayah Strategis dan Cepat
Strategis dan Cepat Tumbuh
Tumbuh
Program perencanaan Tingkat Kualitas
pengembangan kota- Perencanaan
kota menengah dan Pengembangan Kota-
besar Kota Menengah Dan
Besar di Kab. Deli
Serdang
Koordinasi Penyelesaian Jumlah Dokumen Dok 5 601.584.344 1 98.538.000 1 98.538.000 0 0 0 0 0 0 1 98.538.000 1 98.538.000 20% 16%
Permasalahan Kebijakan Pengelolaan
Penanganan Sampah Persampahan
Perkotaan

Koordinasi Penyelesaian Jumlah Dokumen Dok 3 331.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Permasalahan Kebijakan Transportasi
Transportasi Perkotaan Perkotaan

Koordinasi Jumlah Dokumen Dok 3 331.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Penanggulangan dan Penanggulangan dan
Penyelesaian Bencana Penyelesaian Bencana
Alam / Sosial Alam / Sosial
Koordinasi Perencanaan Jumlah Dokumen Dok 5 1.195.064.778 1 195.748.600 0 9.267.508 0 4.053.600 0 4.595.000 0 9.560.000 0 27.476.108 0 27.476.108 9% 2%
Penanganan Perumahan Perencanaan
Penanganan Perumahan

Koordinasi Perencanaan Jumlah Dokumen Dok 5 3.009.205.622 1 492.900.300 0 105.263.000 0 11.432.300 0 8.100.000 0 13.500.000 0 138.295.300 0 138.295.300 6% 5%
Air Minum; Drainase dan Perencanaan Air Minum,
Sanitasi Perkotaan Drainase dan Sanitasi
Perkotaan
Program Peningkatan Tingkat Kepatuhan
Kapasitas Perangkat Daerah
Kelembagaan Terhadap Peraturan
Perencanaan Perundang-Undangan
Pembangunan Daerah Tentang Perencanaan
Pembangunan Daerah

Sosialisasi Kebijakan Jumlah Peserta Yang Org 500 712.454.486 100 116.698.250 0 0 0 0 7 2.160.000 10 3.000.000 17 5.160.000 17 5.160.000 3% 1%
Perencanaan Mengikuti Sosialisasi
Pembangunan Daerah Kebijakan Perencanaan
Pembangunan Daerah

2/6
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Koordinasi dan Jumlah Laporan Lap 5 1.002.086.230 1 164.139.200 0 0 0 3.039.200 0 1.250.000 0 32.725.000 1 37.014.200 1 37.014.200 19% 4%
Pembinaan Kelompok Koordinasi dan
Kerja PUG di Kabupaten Pembinaan Kelompok
Deli Serdang Kerja PUG di Kabupaten
Deli Serdang

Koordinasi Pelaksanaan Jumlah Laporan Lap 5 692.155.944 1 113.373.400 0 1.400.000 0 3.998.000 0 2.920.400 0 37.373.950 1 45.692.350 1 45.692.350 18% 7%
Kabupaten Layak Anak pelaksanaan Kabupaten
Layak Anak di Kab. Deli
Serdang
Program perencanaan Tingkat Kualitas
pembangunan daerah Perencanaan
Pembangunan Daerah
Kab. Deli Serdang

Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 5 977.203.063 1 160.063.400 0 7.490.000 0 61.442.800 0 32.677.000 0 4.000.000 1 105.609.800 1 105.609.800 17% 11%
RKPD Perencanaan
Pembangunan Tahunan

Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 10 366.414.671 2 60.017.800 0 0 0 0 1 694.400 1 21.778.000 2 22.472.400 2 22.472.400 18% 6%
KUA dan PPAS Kebijakan Umum APBD
dan Prioritas Plafon
Anggaran Sementara
Koordinasi Pengelolaan Jumlah Laporan Lap 5 606.012.983 1 99.263.400 0 6.025.000 0 10.400.000 0 10.323.400 0 38.926.600 1 65.675.000 1 65.675.000 17% 11%
Usulan Kegiatan Pelaksanaan Rencana
Pembangunan Kerja Dana Alokasi
Kabupaten Deli Serdang Khusus (DAK) Kabupaten
Deli Serdang

Penyelenggaraan Jumlah Peserta Orang 6.790 2.171.966.249 1.358 355.762.600 1.277 332.248.600 0 0 0 0 0 0 1.277 332.248.600 1.277 332.248.600 19% 15%
Musrenbang RKPD Musrenbang RKPD di
Tingkat Kecamatan Kecamatan
Penyelenggaraan Jumlah Peserta Orang 2.000 1.997.536.216 400 327.191.400 88 0 164 65.106.400 -116 0 176 0 312 65.106.400 312 65.106.400 16% 3%
Musrenbang RKPD Musrenbang RKPD di
Tingkat Kabupaten Kabupaten
Koordinasi dan Jumlah Laporan Dok 5 539.739.070 1 88.407.900 0 8.050.000 0 21.962.900 0 11.510.000 0 29.145.000 1 70.667.900 1 70.667.900 20% 13%
Pelaporan DAK Pelaksanaan Kegiatan
Kabupaten Deli Serdang Bersumber DAK
Kabupaten Deli Serdang

Koordinasi, Evaluasi dan Jumlah Dokumen Hasil Dok 5 435.293.630 1 71.300.000 0 5.400.000 0 8.100.000 0 8.100.000 0 57.700.400 1 79.300.400 1 79.300.400 17% 18%
Pengendalian RKPD Evaluasi dan
Kabupaten Deli Serdang Pengendalian RKPD

Koordinasi, Evaluasi Jumlah Dokumen Hasil Dok 5 286.622.845 1 46.948.100 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


RPJMD Kabupaten Deli Evaluasi RPJMD Kab.
Serdang Deli Serdang
Koordinasi Jumlah Pengadaan Jenis 115 1.804.299.117 23 295.539.650 1 33.000.000 2 3.200.000 0 3.374.650 2 17.497.600 5 57.072.250 5 57.072.250 5% 3%
Pengembangan Promosi Bahan dan Media
Pembangunan Daerah Promosi Pembangunan
dan Investasi Kabupaten Kab. Deli Serdang
Deli Serdang

Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 5 542.500.407 1 88.860.200 0 0 0 0 0 0 1 26.143.100 1 26.143.100 1 26.143.100 20% 5%
Awal RKPD Rancangan Awal RKPD
Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 5 278.435.296 1 45.607.000 0 0 0 0 0 3.347.000 0 38.152.000 1 41.499.000 1 41.499.000 20% 15%
Perubahan RKPD Rencana Pembangunan
Perubahan Tahunan
Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 10 284.504.986 2 46.601.200 0 0 0 0 1 1.351.200 0 24.781.000 2 26.132.200 2 26.132.200 18% 9%
Perubahan KUA dan Perubahan Kebijakan
PPAS Umum APBD dan
Prioritas Plafon
Anggaran Sementara
Penyusunan Naskah Jumlah Dokumen Dok 1 250.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Akademik RPJMD Naskah Akademik
Rancangan RPJMD Kab.
Deli Serdang
Penyusunan KLHS RPJMD Jumlah Dokumen KLHS Dok 1 150.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penyusunan RPJMD Kab.
Deli Serdang
Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 1 95.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Awal RPJMD Rancangan Awal RPJMD

Koordinasi Bidang Jumlah Aplikasi Unit 14 907.419.328 1 148.633.000 0 14.986.549 0 18.892.700 0 20.630.000 0 52.080.920 1 106.590.169 1 106.590.169 6% 12%
Perencanaan Perencanaan dan
Evaluasi Yang
Diperbaharui
Koordinasi Profil Jumlah Laporan Lap 4 457.138.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Kependudukan Pelaksanaan Koordinasi
Profil Kependudukan di
Kabupaten Deli Serdang

Penyusunan Grand Jumlah Dokumen Grand Dok 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Design Pembangunan Design Pembangunan
Kependudukan (GDPK) Kependudukan (GDPK)

3/6
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penyusunan Rencana Jumlah Dokumen RAD Dok 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Aksi Daerah (RAD) PUG Kab. Deli Serdang
Pengarusutamaan
Gender Kab.Deli
Serdang
Koordinasi dan Jumlah Laporan Dok 5 389.258.734 1 63.759.600 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelaporan Kegiatan Pelaksanaan Kegiatan
Bersumber APBN Deli Bersumber APBN
Serdang
Penyusunan KLHS RPJPD Jumlah Dokumen KLHS Dok 1 150.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penyusunan RPJPD Kab.
Deli Serdang
Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 1 150.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Teknokratik RPJMD Rancangan Teknokratik
RPJMD Kab. Deli
Serdang
Penyusunan Rancangan Jumlah Dokumen Dok 1 95.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Awal RPJPD Rancangan Awal RPJPD
Penyusunan Naskah Jumlah Dokumen Dok 1 250.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Akademik RPJPD Naskah Akademik
Rancangan RPJPD Kab.
Deli Serdang
Koordinasi Bidang Jumlah Kegiatan Keg 4 435.021.350 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Sekretariat Koordinasi Perencanaan
Bidang Sekretariat

Program perencanaan Tingkat Kualitas


pembangunan ekonomi Perencanaan
Pembangunan Ekonomi

Penyusunan Indikator Jumlah Buku Indikator Buku 25 207.780.973 5 34.034.000 0 0 2 0 1 7.414.000 2 26.380.000 5 33.794.000 5 33.794.000 20% 16%
Ekonomi Daerah Ekonomi Daerah
Koordinasi Perencanaan Jumlah Laporan Lap 5 419.093.137 1 68.646.400 0 0 0 4.045.000 0 930.000 0 10.887.000 0 15.862.000 0 15.862.000 9% 4%
Pembangunan Bidang Koordinasi Perencanaan
Ekonomi Pembangunan Bidang
Ekonomi

Koordinasi dan Jumlah Dokumen Dok 5 219.420.957 1 35.940.600 0 1.950.000 0 3.580.000 0 3.023.600 0 11.163.000 1 19.716.600 1 19.716.600 17% 9%
Pelaksanaan Program DBHCHT
DBHCHT Kabupaten Deli
Serdang
Koordinasi Tim Jumlah Laporan Lap 5 1.056.293.413 1 173.018.200 0 13.120.000 0 13.078.000 0 13.890.200 0 71.943.921 1 112.032.121 1 112.032.121 18% 11%
Penanggulangan Percepatan
Kemiskinan Penanggulangan
Kemiskinan
Koordinasi Pengelolaan Jumlah Dokumen Dok 5 92.453.192 1 15.143.600 0 0 0 0 0 0 0 4.800.000 0 4.800.000 0 4.800.000 3% 5%
Produk Unggulan Pendataan Produk
Daerah Unggulan Daerah
Kabupaten Deli Serdang

Koordinasi Rencana Aksi Jumlah Dokumen RAD Dok 5 1.811.781.833 1 296.765.300 0 5.400.000 0 13.575.000 0 9.635.300 1 87.553.700 1 116.164.000 1 116.164.000 16% 6%
Daerah Pangan dan Gizi PG Kab. Deli Serdang

Koordinasi Pelaksanaan Jumlah Dokumen Dok 5 747.376.574 1 122.418.400 0 2.300.000 0 14.123.400 0 7.165.000 0 10.100.000 1 33.688.400 1 33.688.400 16% 5%
Sustainable Development Rencana Aksi Daerah
Goals (SDGs) Sustainable Development
Goals (SDG,s)
Kabupaten Deli Serdang

Koordinasi Sistem Jumlah Kegiatan Keg 5 646.144.248 1 105.836.800 0 0 0 6.876.800 0 0 0 23.205.000 1 30.081.800 1 30.081.800 16% 5%
Layanan Rujukan Koordinasi Peningkatan
Terpadu (SLRT) Pelayanan Terhadap
Penduduk Miskin Melalui
Sistem Layanan Rujukan
Terpadu (SLRT)
Koordinasi Perencanaan Jumlah Laporan Lap 4 300.427.245 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Bidang Ekonomi dan Koordinasi Perencanaan
Sumber Daya Alam Bidang Ekonomi dan
Sumber Daya Alam

Program perencanaan Tingkat Kualitas


sosial dan budaya Perencanaan Sosial
dan Budaya
Koordinasi Perencanaan Jumlah Kegiatan Keg 5 598.264.390 1 97.994.200 1 5.780.000 0 5.249.200 0 1.725.000 0 26.225.500 1 38.979.700 1 38.979.700 20% 7%
Pembangunan Bidang Koordinasi Perencanaan
Sosial dan Budaya Bidang Sosial dan
Budaya
Koordinasi Jumlah Laporan Lap 5 469.560.335 1 76.912.800 0 760.000 0 4.642.800 0 4.650.000 0 10.090.000 1 20.142.800 1 20.142.800 16% 4%
Pengembangan Pengembangan
Pariwisata Kab.Deli Pariwisata Kabupaten
Serdang Deli Serdang
Koordinasi Bidang Jumlah Laporan Lap 5 419.080.926 1 68.644.400 0 0 0 800.000 0 7.824.400 0 11.840.000 1 20.464.400 1 20.464.400 20% 5%
Pendidikan Kabupaten Koordinasi Bidang
Deli Serdang Pendidikan Kabupaten
Deli Serdang

4/6
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Koordinasi Pemutakhiran Jumlah Laporan Lap 5 698.717.706 1 114.448.200 0 7.800.000 0 14.713.200 0 8.100.000 0 24.735.000 1 55.348.200 1 55.348.200 17% 8%
Data Terpadu Verifikasi Data Penduduk
Miskin
Koordinasi Kabupaten Jumlah Dokumen Dok 4 709.133.754 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Sehat Kebijakan dan Strategi
Pelaksanaan Kabupaten
Sehat di Kabupaten Deli
Serdang

Koordinasi Literasi Jumlah Kegiatan Keg 4 467.134.007 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Kabupaten Deli Serdang Koordinasi Pelaksanaan
Literasi Kabupaten Deli
Serdang

Program Penguatan Tingkat Kapasitas


Kelembagaan Kelembagaan
Pengelolaan Irigasi Pengelolaan Irigasi di
Kab. Deli Serdang
Koordinasi Pengelolaan Jumlah Pelaksanaan DI 25 983.652.491 5 161.119.800 0 0 0 0 4 32.329.800 1 84.510.000 4 116.839.800 4 116.839.800 16% 12%
Irigasi Koordinasi Pengelolaan
Daerah Irigasi (DI) di
Kab. Deli Serdang
Program Peningkatan Persentase Hasil
Ilmu Pengetahuan dan Kelitbangan Yang
Teknologi Direkomendasikan
Sebagai Bahan Dalam
Penyusunan Kebijakan

Koordinasi dan Jumlah Laporan Lap 5 348.862.508 1 57.142.800 0 0 1 0 0 7.200.000 0 42.599.000 1 49.799.000 1 49.799.000 19% 14%
Pembinaan Kegiatan Kegiatan Penelitian dan
Penelitian dan Pengembangan Bidang
Pengembangan Bidang Pembangunan, Inovasi
Pembangunan, Inovasi dan Teknologi
dan Teknologi
Koordinasi dan Jumlah Laporan Lap 5 533.866.575 1 87.446.000 0 15.115.000 0 10.526.000 0 4.550.000 0 46.739.950 1 76.930.950 1 76.930.950 20% 14%
Pembinaan Kegiatan Kegiatan Penelitian dan
Penelitian dan Pengembangan Bidang
Pengembangan Bidang Sosial, Ekonomi dan
Sosial, Ekonomi dan Pemerintahan
Pemerintahan
Workshop Penelitian dan Jumlah Laporan Hasil - Lap 5 725.066.096 1 118.764.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pengembangan Hasil Penelitian
Pendataan Hasil-Hasil Jumlah Dokumen Lap 4 301.665.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penelitian dan Pendataan Hasil - Hasil
Pengembangan dan Penelitian dan
Inovasi Pengembangan dan
Inovasi
Kelitbangan yang Jumlah Laporan Lap 4 250.113.143 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Mendukung Bidang Kelitbangan Yang
Pembangunan, Inovasi Mendukung
dan Teknologi Pembangunan, Inovasi
dan Teknologi
Kelitbangan yang Jumlah Laporan Lap 4 327.965.918 0 0 0 0 0 0 0 0 0 114.804.200 0 114.804.200 0 114.804.200 0% 35%
Mendukung Bidang Kelitbangan Yang
Sosial, Ekonomi dan mendukung Bidang
Pemerintahan Sosial, Ekonomi dan
Pemerintahan
Program Diseminasi Persentase
Informasi Teknologi Pemanfaatan Hasil
Kelitbangan Yang
Didiseminasikan
Publikasi Hasil Penelitian Jumlah Dokumen Dok 5 493.652.128 1 67.595.800 0 0 0 0 0 0 0 16.095.800 1 16.095.800 1 16.095.800 17% 3%
pada Kabupaten Deli Publikasi Hasil Penelitian
Serdang pada Kabupaten Deli
Serdang

Diseminasi Hasil-Hasil Jumlah Laporan Hasil Lap 5 851.243.523 1 116.560.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Penelitian dan Penelitian Dari Lembaga
Pengembangan Penelitian Yang
Berkompeten (LIPI, BPPT)

Fasilitasi dan Sosialisasi Jumlah Laporan Lap 5 779.688.729 1 106.762.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Teknologi Terapan Pelaksanaan Fasilitasi
dan Sosialisasi Teknologi
Terapan
Diskusi/FGD Masalah- Jumlah Dokumen Dok 5 412.041.103 1 56.420.800 0 0 0 3.790.800 0 2.700.000 0 16.589.800 1 23.080.600 1 23.080.600 15% 6%
Masalah Aktual Rekomendasi Terhadap
Masalah - Masalah
Aktual Terkait
Perencanaan
Pembangunan Daerah
Program Penguatan Persentase Perangkat
Sistem Inovasi Daerah Daerah Yang
(SIDa) Difasilitasi Dalam
Melaksanakan Inovasi

5/6
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Penguatan Sistem Jumlah Dokumen Road Dok 5 657.896.565 1 107.761.800 0 0 0 0 0 4.656.800 0 94.428.400 1 99.085.200 1 99.085.200 13% 15%
Inovasi Daerah (SIDa) Map Sistem Inovasi
Daerah (SIDa)
Replikasi Inovasi Daerah Jumlah Laporan Lap 5 332.238.931 1 54.419.900 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Pelaksanaan Replikasi
Inovasi Daerah
Penguatan Jejaring Jumlah Laporan Lap 5 290.986.160 1 47.662.800 0 0 1 9.367.800 0 0 0 12.546.120 1 21.913.920 1 21.913.920 20% 8%
Kelitbangan Pelaksanaan

6/6
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset
Program pelayanan Peningkatan pelayanan
administrasi administrasi
perkantoran perkantoran

Penyediaan jasa surat Jumlah materai lbr 500 9.000.000 100 4.800.000 30 360.000 0 985.000 0 90.000 0 1.913.000 30 3.348.000 30 3.348.000 6% 37%
menyurat
Penyediaan jasa Jumlah jasa jenis 15 510.000.000.000 2 103.094.000.000 0 25.566.000.000 0 25.660.000.000 0 34.260.000.000 3 16.975.000.000 3 102.461.000.000 3 102.461.000.000 20% 20%
komunikasi,sumber daya telepon/internet, air dan
air dan listrik listrik
Penyediaan jasa jaminan Jumlah sertifikat tanah sertifikat 72 1.411.000.000 115 302.000.000 1 3.000.000 2 2.200.000 0 116.000.000 113 29.700.000 116 150.900.000 116 150.900.000 100% 11%
barang milik daerah milik pemda

penyediaan jasa Jumlah jasa administrasi org 110 10.988.000.000 22 1.990.000.000 0 251.000.000 0 409.000.000 0 660.000.000 22 507.000.000 22 1.827.000.000 22 1.827.000.000 20% 17%
administrasi keuangan keuangan
Penyediaan jasa Jumlah jasa petugas org 65 2.780.000.000 13 487.000.000 0 70.000.000 0 142.000.000 0 146.000.000 13 126.000.000 13 484.000.000 13 484.000.000 20% 17%
kebersihan kantor kebersihan dan
keamanan kantor
penyediaan jasa Jumlah jasa perbaikan unit 170 118.000.000 34 20.000.000 1 500.000 0 600.000 0 3.900.000 8 9.000.000 9 14.000.000 9 14.000.000 5% 12%
perbaikan peralatan peralatan kerja
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK jenis 159 338.000.000 31 62.000.000 0 0 0 13.000.000 0 18.000.000 0 18.000.000 0 49.000.000 0 49.000.000 0% 14%
kantor
penyediaan barang Jumlah barang cetakan jenis 36 125.000.000 7 21.000.000 0 500.000 0 5.000.000 0 8.600.000 7 6.700.000 7 20.800.000 7 20.800.000 19% 17%
cetakan dan
penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah alat elektronik jenis 15 30.000.000 3 5.000.000 0 0 0 1.000.000 0 3.200.000 3 1.100.000 3 5.300.000 3 5.300.000 20% 18%
instalasi dan pemeliharaan air,
listrik/penerngan telepon dan listrik
bangunan ktr
Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan jenis 35 352.000.000 1 600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan perlengkapan kantor
kantor
Penyediaan bahan Jumlah surat kabar dan eks 300 255.000.000 60 37.000.000 0 0 0 8.000.000 0 8.200.000 60 17.400.000 60 33.600.000 60 33.600.000 20% 13%
bacaan dan peraturan buku perundang-
perundang-undangan undangan
Penyediaan makanan Jumlah makan minum org 300 661.000.000 60 73.800.000 0 4.000.000 0 16.000.000 0 21.900.000 60 17.800.000 60 59.700.000 60 59.700.000 20% 9%
dan minuman pegawai
Rapat-rapat koordinasi Jumlah kunjungan rapat- HOK 6.183 6.200.000.000 192 419.000.000 153 203.000.000 3 11.000.000 0 39.300.000 0 45.000.000 156 298.300.000 156 298.300.000 3% 5%
dan konsultasi ke kuar rapat koordinasi
dan dalam daerah ditingkat lokal dan luar
kabupaten
Penyediaan jasa Jumlah jasa administrasi org 365 359.000.000 73 20.000.000 0 4.000.000 0 900.000 0 0 0 0 0 4.900.000 0 4.900.000 0% 1%
administrasi kantor kantor
Penyediaan peralatan Jumlah peralatan kerja jenis 41 928.000.000 4 94.000.000 0 0 0 0 0 0 4 89.000.000 4 89.000.000 4 89.000.000 10% 10%
dan perlengkapan kerja

Penyediaan jasa terselenggaranya fasilitas jenis 7 196.000.000 3 51.300.000 0 0 1 3.000.000 0 0 0 43.000.000 1 46.000.000 1 46.000.000 14% 23%
publikasi perkantoran pendukung peringatan
HUT RI
Program peningkatan peningkatan pelayanan
sarana dan prasarana

pengadaan kendaraan Jumlah kendaraan dinas unit 1 300.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dinas
Pengadaan Jumlah perlengkapan jenis 24 551.000.000 3 77.000.000 0 0 0 0 1 23.000.000 2 49.000.000 3 72.000.000 3 72.000.000 13% 13%
perlengkapan gedung gedung kantor
kantor
Pengadaan peralatan Jumlah peralatan jenis 10 55.000.000 2 107.000.000 0 0 0 0 1 68.000.000 2 35.000.000 3 103.000.000 3 103.000.000 30% 100%
gedung kantor gedung kantor
pengadaan mebeleur Jumlah mebeleur jenis 26 633.000.000 2 180.500.000 0 0 1 60.000.000 1 70.000.000 0 0 2 130.000.000 2 130.000.000 8% 21%

Pemeliharaan Luas gedung dan m2 10.100 1.476.000.000 2.020 17.000.000 0 4.000.000 0 0 0 4.800.000 1 6.000.000 1 14.800.000 1 14.800.000 0% 1%
rutin/berkala gedung halaman kantor yg
kantor terpelihara
pemeliharaan Jumlah kendaraan dinas unit 88 3.652.000.000 17 722.000.000 0 140.000.000 0 113.000.000 0 190.000.000 17 163.000.000 17 606.000.000 17 606.000.000 19% 17%
rutin/berkala yang terpelihara
kendaranaan dinas
Pemeliharaan Jumlah peralatan unit 313 217.000.000 63 39.000.000 0 600.000 0 100.000 0 18.700.000 63 16.800.000 63 36.200.000 63 36.200.000 20% 17%
rutin/berkala peralatan gedung kantor
gedung kantor
Rehab sedang/berat Jumlah gedung kantor unit 4 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% target nol
gedung kantor
Program peningkatan disiplin aparatur yang
disiplin aparatur meningkat

Pengadaan pakaian Jumlah pakaian dinas stel 584 391.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dinas beserta
perlengkapannya
Pengadaan pakaian olah Jumlah pakaian olah stel 50 25.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
raga raga
Pengadaan pakaian tersedianya pakaian stel 50 25.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
khusus hari hari tertentu khusus tertentu

1/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Peningkatan Peningkatan kualitas
Kapasitas Sumber Daya sumber daya aparatur
Aparatur
Pendidikan dan Jumlah sumber daya org 194 706.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
pelatihan formal aparatur
Program peningkatan Laporan realisasi dan
Pengembangan sistem kinerja yang tepat
pelaporan capaian waktu
kinerja dan keuangan

Penyusunan laporan Jumlah laporan laporan 10 112.000.000 2 5.200.000 2 500.000 300.000 0 1.500.000 0 0 2 2.300.000 2 2.300.000 20% 2%
capaian kinerja ikhtisar keuangan OPD dan
realisasi kinerja SKPD laporan kinerja OPD
Penyusunan pelapran Jumlah laporan laporan 5 219.000.000 1 28.700.000 0 0 0 0 1 17.700.000 0 0 1 17.700.000 1 17.700.000 20% 8%
keuangan semester keuangan semester
Penyusunan pelaporan tersedianya laporan laporan 5 5.170.000.000 1 696.000.000 0 0 1 681.000.000 0 9.000.000 0 0 1 690.000.000 1 690.000.000 20% 13%
keuangan akhir tahun keuangan alhir tahun
Penyusunan laporan Jumlah laporan BMD buku 900 5.450.000.000 180 560.700.000 0 154.000.000 0 33.000.000 180 119.000.000 0 169.000.000 180 475.000.000 180 475.000.000 20% 9%
inventaris barang milik
pemda
Penyusunan neraca awal Jumlah OPD yang OPD 270 132.000.000 53 23.000.000 0 0 0 0 54 6.700.000 0 0 54 6.700.000 54 6.700.000 20% 5%
didampingi dalam
penyusunan neraca
awal
Penyusunan laporan Jumlah dokumen buku 50 277.000.000 10 9.600.000 0 0 0 0 0 0 10 2.000.000 10 2.000.000 10 2.000.000 20% 1%
semester inventaris laporan semester
barang milik daerah inventaris barang milik
daerah
Pengelolaa sistem Jumlah laporan realisasi laporan 120 1.043.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
akuntansi instansi dan laporan persediaan

Bimbingan teknis Jumlah aparatur yang org 900 1.020.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pengelolaan barang bertambah
milik daerah pemahamannya tentang
pengelolaan BMD

Penyusunan kebijakan Jumlah perda kebijakan dokumen 1 180.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


akuntansi pemda akuntansi
Program peningkatan Dokumen
Pengembangan penganggaran yang
pengelolaan keuangan diselesaikan tepat
daerah waktu

Penyusunan sistem dan Jumlah dokumen sisdur dokumen 5 685.000.000 1 70.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


prosedur pengelolaan pengelolaan keuangan
keuangan daerah daerah untuk
dipedomani
penyusunan rancangan Jumlah perda tentang dokumen 5 9.000.000.000 1 1.572.000.000 0 0 0 0 0 0 1 1.340.000.000 1 1.340.000.000 1 1.340.000.000 20% 15%
peraturan daerah APBD
tentang APBD
penyusunan rancangan Jumlah perbup tentang dokumen 5 2.350.000.000 1 382.000.000 0 0 0 0 0 0 1 315.000.000 1 315.000.000 1 315.000.000 20% 13%
peraturan KDH tentang penjabaran APBD
penjabaran APBD
penyusunan rancangan Jumlah perda tentang dokumen 5 9.000.000.000 1 1.559.000.000 0 0 0 0 1 1.292.000.000 0 49.000.000 1 1.341.000.000 1 1.341.000.000 20% 15%
peraturan KDH tentang Perubahan APBD
perubahan APBD
penyusunan rancangan Jumlah perbup tentang dokumen 5 2.350.000.000 1 491.000.000 0 0 14.000.000 1 184.800.000 0 156.100.000 1 354.900.000 1 354.900.000 20% 15%
peraturan KDH tentang penjabaran perubahan
penjabaran perubahan APBD
APBD
Penyusunan rancangan Jumlah perda tentang dokumen 5 2.335.000.000 1 384.000.000 0 0 0 0 1 354.000.000 0 0 1 354.000.000 1 354.000.000 20% 15%
peraturan daerah penjabaran
tentang penjabaran pertanggungjawaban
pertanggungjawaban APBD
pelaksanaan APBD
Penyusunan rancangan Jumlah perbup tentang dokumen 5 2.335.000.000 1 187.000.000 0 0 0 0 1 138.000.000 0 0 1 138.000.000 1 138.000.000 20% 6%
peraturan KDH tentang penjabaran
penjabaran pertanggungjawaban
pertanggungjawaban pelaksanaan APBD
pelaksanaan APBD
Pengelolaan sistem Terpeliharanya aplikasi aplikasi 15 2.925.000.000 3 363.000.000 0 0 0 400.000 0 23.200.000 0 90.300.000 0 113.900.000 0 113.900.000 0% 4%
informasi manajemen simda
keuangan daerah
Penyusunan Peraturan Jumlah perbup tentang dokumen 5 206.000.000 1 41.000.000 0 0 1 2.300.000 0 17.200.000 0 0 1 19.500.000 1 19.500.000 20% 9%
Bupati tentang Standar SBM
Biaya Masukan
Sosialisasi penyusunan Jumlah aparatur yg org 600 233.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
anggaran pendapatan bertambah
dan belanja daerah pemahamannya tentang
penyusunan APBD

Pemutakhiran data Tersedianya uodate data kecamatan 110 1.603.000.000 22 137.000.000 0 0 0 10.500.000 0 0 22 40.200.000 22 50.700.000 22 50.700.000 20% 3%
barang milik daerah BMD
Penghapusan barang Tersedianya data aset yg laporan 5 2.592.000.000 1 287.800.000 0 0 0 68.000.000 0 50.500.000 0 102.800.000 0 221.300.000 0 221.300.000 0% 9%
milik daerah akan dihapus

2/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Bimbingan teknis Jumlah aparatur yg org 180 160.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
aplikasi persediaan bertambah
pemahamannya tentang
aplikasi persediaan

Penyusunan pokok- Jumlah perbup tentang dokumen 2 360.000.000 1 #VALUE! 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


pokok pengelolaan sisdur akuntansi daerah
keuangan daerah
Program pembinaan DPA SKPD yang
dan fasilitasi disahkan
pengelolaan keuangan
daerah
Asistensi penyusunan Jumlah pelaksanaan OPD 780 984.000.000 156 159.000.000 0 0 0 0 0 0 156 52.800.000 156 52.800.000 156 52.800.000 20% 5%
dokumen pelaksanaan asistensi untuk

3/3
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Badan Kepegawaian Daerah
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Jumlah pembayaran jasa Jenis 10 28.205.562 2 2.700.000 2 349.748 2 253.163 2 493.116 2 290.193 2 1.386.220 2 1.386.220 20% 5%
Komunikasi, Sumber telepon, dan air
Daya Air dan Listrik
Penyediaan Jasa Frekuensi pengelolaan Bulan 60 1.522.611.940 12 245.375.400 3 14.665.350 3 60.104.000 3 89.243.156 3 78.035.350 12 242.047.856 12 242.047.856 20% 16%
Administrasi Keuangan pengelolaan keuangan
dan pelaporan
Penyediaan Jasa Jumlah peralatan Jenis 200 2.747.295.000 42 530.606.900 33 59.550.000 33 77.330.000 33 183.031.016 42 204.792.900 42 524.703.916 42 524.703.916 21% 19%
Kebersihan Kantor kebersihan dan bahan
pembersih, honor
keamanan dan
kebersihan kantor, honor
supir pool serta pakaian
kerja lapangan

Penyediaan Jasa Jumlah pemeliharaan Unit 450 409.987.991 86 61.400.000 22 15.700.000 22 15.700.000 22 15.700.000 20 14.300.000 86 61.400.000 86 61.400.000 19% 15%
Perbaikan Peralatan dan perbaikan peralatan
Kerja kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah alat tulis kantor Jenis 270 267.403.380 50 39.978.800 50 13.330.950 0 0 50 17.889.400 50 8.758.450 50 39.978.800 50 39.978.800 19% 15%
Kantor dan habis pakai
peralatan komputer
Penyediaan Barang Tersedianya barang Jenis 60 152.627.500 11 19.885.600 11 2.629.400 11 2.400.000 11 7.542.800 11 7.313.400 11 19.885.600 11 19.885.600 18% 13%
Cetakan dan cetakan dan
Penggandaan penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah alat listrik dan Jenis 50 177.450.837 7 26.608.000 7 8.202.000 7 7.802.000 7 7.802.000 7 2.802.000 7 26.608.000 7 26.608.000 14% 15%
Instalasi Listrik / elektronik
Penerangan Bangunan
Kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah pengadaan Jenis 25 305.255.000 3 54.000.000 0 0 0 0 0 0 3 53.700.000 3 53.700.000 3 53.700.000 12% 18%
dan Perlengkapan bahan keperluan rumah
Kantor tangga
Penyediaan Bahan Jumlah surat Bulan 60 149.758.103 3 22.430.000 3 0 3 5.607.500 3 5.613.000 3 11.209.500 12 22.430.000 12 22.430.000 20% 15%
Bacaan dan Peraturan kabar/majalah
Perundang-Undangan
Penyediaan Makanan Jumlah minuman harian Jenis 50 553.177.006 10 89.540.600 10 0 10 20.211.900 10 18.657.900 10 39.034.800 10 77.904.600 10 77.904.600 20% 14%
dan Minuman pegawai dan makanan
dan minuman tamu

Rapat-Rapat Koordinasi Jumlah pelaksanaan Hari 1.500 3.848.548.935 120 264.450.000 63 62.448.300 30 71.855.000 2 10.472.800 25 94.276.100 120 239.052.200 120 239.052.200 8% 6%
dan Konsultasi Keluar rapat-rapat koordinasi
Daerah dan konsultasi dalam
daerah dan luar daerah

Penyediaan Jasa Jumlah senam Germas jenis 1 305.255.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Administrasi Kantor yang terlaksana
Penyediaan Peralatan Jumlah pengadaan Jenis 75 305.255.000 5 140.070.900 0 0 0 0 0 0 5 121.866.000 5 121.866.000 5 121.866.000 7% 40%
dan Perlengkapan Kerja peralatan dan
perlengkapan kerja
Penyediaan Jasa Jumlah pengadaan Kegiatan 5 152.627.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Publikasi Perkantoran mobil hias karnaval
Program Peningkatan
Sarana Dan Prasarana
Aparatur
Pengadaan Peralatan Jumlah pengadaan Jenis 10 152.627.500 1 7.000.000 0 0 0 0 0 0 1 7.000.000 1 7.000.000 1 7.000.000 10% 5%
Gedung / Kantor peralatan gedung /
kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah pengadaan Jenis 75 885.239.500 6 157.790.000 0 0 0 0 0 0 6 149.200.000 6 149.200.000 6 149.200.000 8% 17%
mebeleur
Peningkatan Fasilitas Jumlah pembangunan Paket 10 854.714.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung / Kantor sekat ruangan kantor
BKD
Pemeliharaan Rutin / Jumlah pemeliharaan Paket 5 61.051.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Rumah Dinas rumah dinas BKD
Pemeliharaan Rutin / Jumlah pemeliharaan Paket 10 1.477.434.200 2 187.242.000 0 0 0 0 0 0 2 185.106.000 2 185.106.000 2 185.106.000 20% 13%
Berkala Gedung Kantor gedung kantor BKD dan
gedung serbaguna
Pemeliharaan Rutin / Jumlah pemeliharaan Unit 35 1.776.950.406 26 447.410.000 7 39.228.198 7 16.296.272 7 96.806.330 6 143.585.638 27 295.916.438 27 295.916.438 77% 17%
Berkala Kendaraan mobil dinas operasional
Dinas / Operasional
Pemeliharaan Rutin / Jumlah AC yang di Unit 260 192.310.650 47 28.670.000 12 7.320.000 12 7.320.000 12 7.320.000 11 6.710.000 47 28.670.000 47 28.670.000 18% 15%
Berkala Peralatan pelihara
Gedung Kantor
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan Pakaian Jumlah pengadaan stel 350 288.099.669 80 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas Beserta pakaian dinas harian
Perlengkapannya (PDH) dan pakaian batik
daerah
Program Fasilitasi
Pindah / Purna Tugas
Pns

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pemindahan Tugas PNS Jumlah PNS mutasi ke orang 600 183.153.000 120 32.427.600 28 5.333.000 16 5.605.600 40 5.683.200 43 13.505.800 127 30.127.600 127 30.127.600 21% 16%
Pemkab. Deli Serdang
yang lulus psikotes dan
wawancara
Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja Dan Keuangan

Penyusunan Laporan Jumlah penyusunan jenis 21 945.734.936 6 127.262.200 4 30.087.600 0 14.000.000 1 13.372.456 1 65.714.600 6 123.174.656 6 123.174.656 29% 13%
Capaian Kinerja dan Laporan Keuangan
Ikhtisar Realisasi Kinerja 2019, LAKIP 2019, LKPJ
SKPD 2019, Renja 2021, RKA
2021, dan DPA 2020

Program Pembinaan
Dan Pengembangan
Aparatur
Penyusunan Rencana Jumlah peserta seleksi Orang 55.000 7.136.861.900 13.236 1.083.123.000 2.520 81.160.349 2.312 22.412.500 3.210 106.315.156 3.941 509.560.100 11.983 719.448.105 11.983 719.448.105 22% 10%
Pembinaan Karir dan JPT Pratama, talent pool,
PNS penilaian kinerja
aparatur, uji kompetensi
serta pelantikan PNS
dalam jabatan
struktural/fungsional

Seleksi Penerimaan Jumlah peserta seleksi Orang 50.000 3.806.496.882 15.803 1.118.034.800 6.035 196.377.653 0 41.229.578 0 30.550.000 0 725.265.880 6.035 993.423.111 6.035 993.423.111 12% 26%
CPNS penerimaan CPNS
daerah dan orientasi
Calon PNS dilingkungan
Pemkab. Deli Serdang

Penataan Sistem Jumlah berkas usul Orang 50.000 1.719.776.145 8.225 287.905.300 3.672 32.118.700 1.775 37.519.200 592 34.445.700 634 152.242.450 6.673 256.326.050 6.673 256.326.050 13% 15%
Administrasi Kenaikan kenaikan pangkat
Pangkat Otomatis PNS periode April dan
Oktober 2020, kenaikan
gaji berkala dan ujian
penyesuaian ijazah

Pemberian Penghargaan Jumlah berkas usul Orang 3.000 1.077.226.580 850 281.710.800 212 18.087.200 263 59.045.403 152 25.911.556 180 177.688.560 807 280.732.719 807 280.732.719 27% 26%
Bagi PNS yang pensiun dan kenaikan
Berprestasi pangkat pengabdian,
serta Satyalancana
Proses Penanganan Jumlah PNS yang di orang 50 677.757.677 10 145.996.600 0 9.440.600 0 16.852.700 7 26.795.600 10 89.247.700 17 142.336.600 17 142.336.600 34% 21%
Kasus-Kasus jatuhi hukuman disiplin
Pelanggaran Disiplin
PNS
Pemberian Bantuan Jumlah PNS yang Orang 10 315.633.670 2 108.560.000 0 0 0 0 0 0 2 60.490.920 2 60.490.920 2 60.490.920 20% 19%
Tugas Belajar dan Ikatan menerima bantuan
Dinas beasiswa tugas belajar
Penyelenggaraan Diklat Jumlah PNS mengikuti Orang 200 1.362.273.699 15 27.819.650 0 0 0 0 0 0 3 18.750.000 3 18.750.000 3 18.750.000 2% 1%
Teknis, Fungsional dan diklat teknis, fungsional
Kepemimpinan dan kepemimpinan,
workshop dan bintek
Peningkatan CPNS Jumlah CPNS yang Orang 2.500 144.568.768 500 25.088.000 0 0 0 0 389 22.643.000 0 0 389 22.643.000 389 22.643.000 16% 16%
menjadi PNS dan diangkat menjadi PNS
Sumpah/Janji dan pengambilan
dilingkungan Pemkab. sumpah/janji
Deli Serdang
Program Pendidikan
Kedinasan
Pendidikan dan Jumlah kegiatan diklat jenis 50 11.648.635.197 10 2.337.878.500 2 432.224.100 0 4.279.000 3 731.446.200 5 1.035.868.950 10 2.203.818.250 10 2.203.818.250 20% 19%
Pelatihan Teknis teknis dan fungsional
bagi PNS di lingkumgam
Pemkab. Deli Serdang

Program Peningkatan
Kapasitas Sumberdaya
Aparatur

Pendidikan dan Jumlah CPNS yang orang 2.500 23.240.000.000 306 2.847.776.000 306 2.845.026.000 0 2.750.000 0 0 0 0 306 2.847.776.000 306 2.847.776.000 12% 12%
Pelatihan Prajabatan dikirim untuk mengikuti
bagi Calon PNS Daerah Diklat Prajabatan dan
Pelatihan Dasar
Pendidikan dan Jumlah PNS yang dikirim orang 125 3.542.209.546 0 2.300.000 0 0 0 1.150.000 0 0 0 0 0 1.150.000 0 1.150.000 0% 0%
Pelatihan Struktural bagi untuk mengikuti

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Labuhan Deli
Program Pelayanan Indeks Kepuasan
Administrasi Masyarakat
Perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah Jasa Komunikasi, Jenis 3 78.592.888 2 25.200.000 0 0 2 8.987.733 2 15.607.433 2 24.904.433 6 49.499.599 6 49.499.599 100% 63%
komunikasi, sumber Sumber Daya Air dan
daya air dan listrik Listrik
Penyediaan jasa Jumlah Pejabat OB 72 95.459.320 72 61.600.000 0 0 72 849.000 72 1.689.000 72 2.547.000 72 5.085.000 72 5.085.000 100% 5%
admnistrasi keuangan Pengelola Jasa
Keuangan
Penyediaan jasa Jumlah Petugas OB 36 109.082.624 12 79.404.900 0 0 0 0 0 0 12 7.399.950 12 7.399.950 12 7.399.950 33% 7%
kebersihan kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan jasa Jumlah Peralatan Kerja unit 6 5.270.760 6 3.600.000 0 0 12 900.000 12 1.180.000 12 2.700.000 36 4.780.000 36 4.780.000 100% 91%
perbaikan peralatan yang Terpelihara
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK yang Jenis 9 28.418.181 9 19.410.000 0 0 6 4.880.000 6 6.342.000 6 19.396.000 18 30.618.000 18 30.618.000 100% 100%
kantor tersedia
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetak Jenis 9 43.264.155 9 29.550.000 0 0 9 11.745.000 9 14.875.000 9 29.235.000 27 55.855.000 27 55.855.000 100% 100%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah Jenis 3 4.900.000 3 3.500.000 0 0 0 0 0 0 3 3.500.000 3 3.500.000 3 3.500.000 100% 71%
instalasi Komponen/Instalasi
listrik/penerangan Listrik untuk Bangunan
bangunan kantor Kantor
Penyediaan makanan Jumlah Makanan dan OHB 4.800 17.569.200 4.800 12.000.000 0 0 9 300.000 9 5.500.000 9 5.500.000 27 11.300.000 27 11.300.000 1% 64%
dan minuman Minuman yang tersedia
untuk pegawai
Rapat-rapat koordinasi Jumlah Kegiatan /Rapat orang 25 79.207.810 25 14.100.000 0 0 0 0 0 0 25 4.500.000 25 4.500.000 25 4.500.000 100% 6%
dan konsultasi keluar Koordinasi dan
daerah Konsultasi
Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 2 45.218.729 2 51.000.000 0 0 0 0 0 0 2 35.300.000 2 35.300.000 2 35.300.000 100% 78%
dan perlengkapan kerja perlengkapan kerja

Penyediaan jasa Tersedianya jasa Keg 1 31.331.740 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


publikasi perkantoran publikasi kantor
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Sarana dan Prasarana Masyarakat
Aparatur
Pengadaan Jumlah peralatan Jenis 2 14.641.000 2 26.000.000 0 0 0 0 0 0 2 14.600.000 2 14.600.000 2 14.600.000 100% 100%
perlengkapan gedung gedung/kantor
kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah Pengadaan Jenis 3 39.200.000 3 28.000.000 0 0 0 0 3 27.560.000 3 27.560.000 3 27.560.000 100% 70%
Mebeleur
Pemeliharaan Luas bangunan dan m2/tahun 30 5.841.759 60 7.980.000 0 0 0 0 0 0 60 7.810.000 60 7.810.000 60 7.810.000 100% 100%
rutin/berkala rumah halaman rumah dinas
dinas
Pemeliharaan Luas Gedung Dan m2/tahun 220 30.430.400 220 29.260.000 0 0 0 0 220 29.228.000 220 29.228.000 220 29.228.000 100% 96%
rutin/berkala Gedung halaman Kantor yang
Kantor terpelihara dengan baik

Pemeliharaan Jumlah Kendaraan unit/tahun 2 89.954.304 2 80.249.000 0 0 2 16.269.500 2 37.869.500 2 77.505.500 2 131.644.500 2 131.644.500 100% 100%
rutin/berkala Kendaraan Dinas/Operasional yang
Dinas Operasional terpelihara

Pemeliharaan Jumlah peralatan unit 1 24.441.685 6 3.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


rutin/berkala peralatan gedung kantor
gedung kantor
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Disiplin Aparatur Masyarakat
Pengadaan Mesin Mesin absensi unit 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 21.700.000 1 21.700.000 1 21.700.000 target nol target nol
Absensi
Pengadaan Pakaian Jumlah Pengadaan Stel 30 26.353.800 30 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas beserta Pakaian Dinas beserta
perlengkapannya perlangkapannya
Program Persentase Sampah
Pengembangan Kinerja yang diangkut
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah Alat-Alat jenis 9 23.106.426 9 15.782.000 0 0 0 0 9 8.917.000 2 15.782.000 11 24.699.000 11 24.699.000 100% 100%
dan sarana pengelolaan Kebersihan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah Petugas Orang 25 1.050.901.698 25 717.780.000 0 0 0 0 25 70.625.000 3 78.703.000 28 149.328.000 28 149.328.000 100% 14%
pemeliharaan prasarana Kebersihan
dan sarana
persampahan
Program Kemitraan Persentase Capaian
Pengembangan Kegiataan Keagamaan
Wawasan Kebangsaan yang terfasilitasi

Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang diikuti Keg 1 65.992.843 1 45.074.000 0 0 0 0 1 21.574.000 1 21.574.000 2 43.148.000 2 43.148.000 100% 65%
Qur'an Tingkat
Kabupaten
Program Peningkatan Persentase PKK Desa
Peran Perempuan di aktif
Pedesaan
1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Rapat konsultasi PKK Jumlah Desa yang orang 25 30.138.499 25 20.585.000 0 0 0 0 0 0 25 20.585.000 25 20.585.000 25 20.585.000 100% 68%
dibina

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Sunggal
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah jasa Jenis 10 126.287.591 2 15.600.000 2 2.439.803 0 1.615.578 0 3.581.350 0 3.371.050 2 11.007.781 2 11.007.781 20% 9%
komunikasi, sumber telepon/internet, air dan
daya air dan listrik listrik
Penyediaan jasa Jumlah petugas OB 102 659.301.426 102 80.240.000 940.000 26 19.050.000 26 19.550.000 50 38.700.000 102 78.240.000 102 78.240.000 100% 12%
administrasi keuangan pengelola keuangan
Penyediaan jasa Jumlah petugas OB 73 794.281.832 52 122.214.600 4 8.800.000 13 27.105.000 15 35.200.000 20 51.080.000 52 122.185.000 52 122.185.000 71% 15%
kebersihan kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK Jenis 16 130.808.637 13 10.498.000 0 0 13 3.292.000 0 2.732.000 4.474.000 13 10.498.000 13 10.498.000 81% 8%
kantor
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetakan Jenis 8 103.255.577 3 10.481.000 0 0 3 1.339.200 3.900.000 2.669.300 3 7.908.500 3 7.908.500 38% 8%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah komponen alat- Jenis 9 35.439.018 4 3.000.000 0 0 1 600.000 2 960.000 1 1.200.000 4 2.760.000 4 2.760.000 44% 8%
Instalasi alat listrik dan
Listrik/Penerangan penerangan kantor
Bangunan Kantor
Penyediaan Jasa Jumlah jasa peralatan Unit 15 71.214.790 12 7.500.000 0 0 0 0 12 6.520.000 12 6.520.000 12 6.520.000 80% 9%
peralatan & dan perlengkapan
perlengkapan kantor kantor
Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 10 515.361.760 4 26.500.000 0 0 0 0 4 24.000.000 4 24.000.000 4 24.000.000 40% 5%
dan Perlengkapan Kerja Perlengkapan Kerja

Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 9 321.150.425 1 5.140.000 0 0 1 5.000.000 1 5.000.000 1 5.000.000 11% 2%
dan perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Rapat koordinasi dan Jumlah kunjungan rapat- OH 846 861.775.570 666 63.780.000 0 0 160 15.850.000 150 11.000.000 356 28.140.000 666 54.990.000 666 54.990.000 79% 6%
konsultasi ke luar daerah rapat koordinasi dan
konsultansi
Penyediaan Jasa Jumlah Kegiatan yang Jenis 2 139.196.280 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Publikasi Perkantoran Dilaksanakan dalam
Menyambut Hari-hari
Besar
Penyediaan Bahan Jumlah bahan bacaan Exampler 5 91.576.500 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Bacaan dan Peraturan dan peraturan
Perundangan perundang-undangan
Program Peningkatan
Sarana Dan Prasarana
Aparatur

Pengadaan Kendaraan Jumlah Pengadaan Unit 3 2.019.478.000 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Dinas Operasional Kendaraan Dinas
Operasional
Pengadaan Peralatan Jumlah peralatan Jenis 2 208.794.420 0 0 0 0 0 0 0% 0%
/Gedung Kantor Gedung / kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah mebeleur Jenis 4 428.272.765 1 3.850.000 0 0 1 3.500.000 1 3.500.000 1 3.500.000 25% 1%
Pemeliharaan uas bangunan dan m2 300 212.175.900 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala rumah halaman rumah dinas
dinas yang terpelihara
Pemeliharaan Luas gedung dan m2 400 202.994.575 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala gedung halaman kantor yang
kantoir terpelihara
Pemeliharaan rutin/ Jumlah kendaraan Unit 2 474.836.816 2 71.512.000 0 0 2 12.530.700 31.531.000 18.852.250 2 62.913.950 2 62.913.950 100% 13%
berkala kenderaan dinas/operasional
dinas/ operasional
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 38 146.016.000 32 19.200.000 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dinas beserta pegawai
kelengkapannya
Pengadaan pakaian Jumlah pakaian khusus Stel 38 100.001.538 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
khusus hari-hari tertentu hari-hari tertentu

Pengadaan Mesin/Kartu Jumlah mesin/kartu Unit 1 1 22.000.000 1 21.850.000 1 21.850.000 1 21.850.000 100% target nol
Absensi absensi
Pengadaan pakaian olah Jumlah pakaian olah Stel 38 168.714.000 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
raga raga
Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
Pelaporan Capaian
Kinerja Dan Keuangan

Penyusunan pelaporan Jumlah laporan capaian Laporan 1 9.157.650 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


capaian kinerja dan kinerja
ikhtisar Kinerja SKPD
Penyusunan pelaponran Jumlah laporan Laporan 1 12.210.200 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
keuangan akhir tahun keuangan akhir tahun

Penyusunan pelaponran Jumlah Dokumen LKIP Dokumen 1 9.157.650 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


keuangan akhir tahun

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program
Pengembangan Kinerja
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah alat kebersihan Jenis 20 2.592.970.259 14 46.670.000 0 0 1 3.003.000 0 0 13 42.470.000 14 45.473.000 14 45.473.000 70% 2%
dan sarana pengelolaan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah honorarium Orang 80 21.650.767.228 75 2.539.520.400 75 539.380.712 75 544.933.000 75 403.953.038 75 844.821.998 75 2.333.088.748 75 2.333.088.748 94% 11%
pemeliharaan prasarana petugas pengelola
dan sarana kkebersihan
persampahan
Program Kemitraan
Pengembangan
Wawasan Kebangsaan

Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang Kegiatan 1 520.889.940 1 47.520.000 1 38.305.000 1 9.100.000 0 1 47.405.000 1 47.405.000 100% 9%
Qur'an Tingkat diikuti
Kabupaten
Program Peningkatan
Peran Perempuan Di
Pedesaan
Rapat konsultasi PKK Terfasilitasinya rapat Orang 100 105.847.724 12.655.000 0 0 0 0 0 0 100 10.405.000 100 10.405.000 100 10.405.000 100% 10%
konsultasi PKK

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Pantai Labu
Program kemitraan
pengembangan
wawasan kebangsaan

Musabaqah Tilawatil Terwujudnya Acara Kegiatan 5 458.000.000 1 72.561.000 1 72.561.000 0 0 0 0 1 72.561.000 1 72.561.000 20% 16%
Qur'an Tingkat Musabaqah Tilawatil
Kabupaten Qur;an Tingkat
Kabupaten
Program
Pengembangan Kinerja
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 51 122.100.000 8 11.470.000 0 0 2 1.750.000 7.560.000 0 2 9.310.000 2 9.310.000 4% 8%
dan sarana pengelolaan Peralatan Kebersihan
persampahan dan Pakaian Pekerja
Lapangan

Peningkatan operasi dan Terpenuhinya Kebutuhan Unit 38 3.052.550.000 4 277.944.000 1 19.695.000 1 84.695.150 67.141.350 152.167.700 2 323.699.200 2 323.699.200 5% 11%
pemeliharaan prasarana Jasa Kebersihan dan
dan sarana Perawatan Prasarana
persampahan Persampahan

Program Peningkatan
Peran Perempuan di
Pedesaan
Rapat Konsultasi PKK Terwujudnya Pembinaan Rapat 12 49.000.000 12 7.217.000 0 0 2 1.560.000 2.537.000 3.120.000 2 7.217.000 2 7.217.000 17% 15%
PKK di Desa/Kelurahan

Administrasi 0 0 0 target nol target nol


Pemerintahan
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan Jasa Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 5 43.960.000 1 7.200.000 0 0 1 1.800.000 3.600.000 1.800.000 1 7.200.000 1 7.200.000 20% 16%
Komunikasi, Sumber Jasa Komunikasi,
Daya Air Dan Listrik Sumber Daya Air dan
Listrik
Penyediaan Jasa Terlaksananya OB 420 439.570.000 84 70.967.000 0 0 36 30.906.000 464.000 32.071.500 36 63.441.500 36 63.441.500 9% 14%
Administrasi Keuangan Administrasi Keuangan
yang Baik
Penyediaan Jasa Meningkatnya OB 300 732.610.000 60 115.344.000 10 9.300.000 20 38.156.000 28.796.000 42.176.000 30 118.428.000 30 118.428.000 10% 16%
Kebersihan Kantor Kebersihan dan
Keamanan Kantor
Penyediaan Jasa Terpulihkannya Kondisi Unit 60 29.300.000 10 4.800.000 0 0 2 1.200.000 1.200.000 1.200.000 2 3.600.000 2 3.600.000 3% 12%
Perbaikan Peralatan Peralatan Kerja sehingga
Kerja Layak digunakan untuk
mendukung Kinerja

Penyediaan Alat Tulis Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 159 91.580.000 30 13.066.000 0 0 7 3.596.000 1.098.000 7.672.000 7 12.366.000 7 12.366.000 4% 14%
Kantor Alat Tulis Kantor untuk
Administrasi Perkantoran

Penyediaan Barang Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 45 54.950.000 6 8.180.000 0 0 4 4.440.000 250.000 2.290.000 4 6.980.000 4 6.980.000 9% 13%
Cetakan Dan Barang Cetakan dan
Penggandaan Penggandaan

Penyediaan Komponen Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 25 24.420.000 6 3.552.000 0 0 0 0 1.596.000 396.000 0 1.992.000 0 1.992.000 0% 8%
Instalasi Penerangan Bangunan
Listrik/Penerangan Kantor
Bangunan Kantor
Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Kebutuhan 0 0 0 0 target nol target nol
Dan Perlengkapan Peralatan dan
Kantor Perlengkapan Kantor
Guna Mendukung
Produktivitas Kerja

Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Peralatan Jenis 25 244.200.000 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan Perlengkapan Kerja
Kantor
Rapat-rapat Koordinasi Terlaksananya Rapat- OH 1.148 410.260.000 72 74.450.000 202 0 30 6.300.000 3.600.000 7.800.000 232 17.700.000 232 17.700.000 20% 4%
Dan Konsultasi Ke Luar Rapat Koordinasi dan
dan Dalam Daerah Konsultasi ke Luar dan
Dalam Daerah
Penyediaan Peralatan Terpenuhinya Kebutuhan Jenis 20 305.260.000 4 47.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dan Perlengkapan Kerja Peralatan dan
Perlengkapan Kerja
guna Meningkatkan
Kinerja Pelayanan

Penyediaan Jasa Terpenuhinya Jasa Jenis 19 91.580.000 5 12.400.000 0 0 0 0 0 2.400.000 0 2.400.000 0 2.400.000 0% 3%
Publikasi Perkantoran Publikasi Perkantoran
untuk Peringatan HUT RI

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program peningkatan
sarana dan prasarana
aparatur

Pengadaan Meningkatnya Jenis 12 91.580.000 2 11.370.000 0 0 0 0 11.200.000 0 0 11.200.000 0 11.200.000 0% 12%


Perlengkapan Gedung Kenyamanan dalam
Kantor Bekerja Guna
Mendukung Produktivitas
Kerja
Pengadaan Peralatan Meningkatnya Jenis 15 183.150.000 3 27.200.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Gedung/Kantor Produktivitas Kerja
Pengadaan Mebeleur Meningkatnya Jenis 17 122.100.000 2 16.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Produktivitas Kerja
Pemeliharaan Rutin / Gedung dan Bangunan M2 600 207.570.000 200 26.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Berkala Gedung Kantor Kantor Camat Berfungsi
dengan Layak

Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya Kebutuhan Unit 10 244.200.000 1 34.100.000 0 0 1 15.070.200 1.200.000 15.100.000 1 31.370.200 1 31.370.200 10% 13%
Berkala Kendaraan Jasa Service dan
Dinas / Operasional Perawatan Kendaraan
Dinas/Operasional

Pemeliharaan Rutin / Terpenuhinya Kebutuhan Unit 40 24.420.000 6 3.600.000 0 0 2 1.200.000 600.000 1.800.000 2 3.600.000 2 3.600.000 5% 15%
Berkala Perlengkapan Jasa Service dan
Gedung Kantor Perawatan Perlengkapan
Gedung Kantor

Program peningkatan
disiplin aparatur

Pengadaan pakaian Terpenuhinya Kebutuhan Stell 100 91.530.000 19 12.350.000 0 0 0 0 0 21.925.000 0 21.925.000 0 21.925.000 0% 24%
dinas beserta Pakaian Dinas Harian

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Patumbak
Program Pelayanan % 1 1.795.642.009 201.095.500 0 0 0 0% 0%
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah petugas OB 72 324.807.560 72 48.431.700 12 7.800.000 18 11.700.000 24 15.600.000 18 12.931.700 72 48.031.700 72 48.031.700 100% 15%
administrasi keuangan pengelola keuangan
Penyediaan jasa Jumlah petugas OB 39 723.091.249 39 100.835.200 6 13.800.000 9 21.131.000 15 34.783.000 9 24.621.200 39 94.335.200 39 94.335.200 100% 13%
kebersihan kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan jasa Jumlah perbaikan Jenis / Unit 10 33.846.674 2 5.200.000 0 0 0 0 0 0 2 5.150.000 2 5.150.000 2 5.150.000 20% 15%
perbaikan peralatan peralatan kerja
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK Jenis 20 107.679.220 20 12.739.100 0 0 20 3.567.400 0 2.190.800 0 6.980.900 20 12.739.100 20 12.739.100 100% 12%
kantor
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetakan Jenis 9 49.199.475 6 4.802.500 0 0 6 785.000 790.000 1.654.800 6 3.229.800 6 3.229.800 67% 7%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan Komponen Jumlah komponen alat- Jenis 5 25.542.502 2 930.000 0 0 0 0 0 0 2 930.000 2 930.000 2 930.000 40% 4%
Instalasi alat listrik dan
Listrik/Penerangan penerangan kantor
Bangunan Kantor
Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 7 118.438.940 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan perlengkapan kantor
Kantor
Penyediaan Bahan Jumlah bahan bacaan Exampler 312 8.231.628 78 351.000 0 0 0 0 0 0 78 351.000 78 351.000 78 351.000 25% 4%
Bacaan dan Peraturan dan peraturan
Perundangan perundang-undangan
Penyediaan Makanan Jumlah Makanan dan OH 4.488 79.873.023 4.488 12.386.000 0 0 1.428 3.570.000 1.020 2.550.000 1.649 5.121.300 4.097 11.241.300 4.097 11.241.300 91% 14%
dan Minuman Minuman
Rapat - rapat koordinasi Jumlah kunjungan rapat- OH/Kali 74 225.388.082 24 15.420.000 0 0 0 4.710.000 4 2.200.000 19 8.410.000 23 15.320.000 23 15.320.000 31% 7%
dan konsultasi ke luar rapat koordinasi dan
dan dalam daerah konsultansi

Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan Jenis 2 76.649.531 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dan perlengkapan Kerja perlengkapan kerja

Penyediaan Jasa Terlaksananya partisipasi Jenis 1 22.894.125 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Publikasi Perkantoran Kecamatan Patumbak
dalam HUT RI
Kabupaten Deli Serdang

Program Peningkatan % 1 284.674.708 30.050.000 0 0 0 0% 0%


sarana dan prasarana
Aparatur

Pengadaan Mebeleur Jumlah mebeleur Jenis 7 73.261.200 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pemeliharaan rutin/ Jumlah kendaraan Unit 1 172.951.378 1 26.630.000 1 2.625.000 0 2.808.000 0 8.531.000 0 11.204.500 1 25.168.500 1 25.168.500 100% 15%
berkala kenderaan dinas/operasional
dinas/ operasional
Pemeliharaan Jumlah peralatan Jenis 6 38.462.130 6 3.420.000 0 0 0 0 0 0 4 2.280.000 4 2.280.000 4 2.280.000 67% 6%
rutin/berkala gedung gedung / kantor
kantor
Program Peningkatan % 1 128.176.575 22.000.000 0 0 0 0% 0%
Disiplin Aparatur
Pengadaan Mesin/Kartu Jumlah mesin/kartu Unit 1 0 1 22.000.000 1 21.900.000 1 21.900.000 1 21.900.000 100% target nol
Absensi absensi
Pengadaan pakaian Jumlah pakaian dinas Stel 35 62.790.954 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dinas beserta pegawai
kelengkapannya
Pengadaan pakaian Jumlah pakaian khusus Stel 35 65.385.621 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
khusus hari-hari tertentu hari-hari tertentu

Program % 1 3.666.353.396 620.586.000 0 0 0 0% 0%


Pengembangan Kinerja
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah prasarana dan Jenis 15 63.225.942 5 3.090.000 0 0 0 0 0 76.000 5 2.624.000 5 2.700.000 5 2.700.000 33% 4%
dan sarana pengelolaan sarana pengelolaan
persampahan persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah prasarana dan Unit/Bulan 12 3.603.127.454 14 617.496.000 14 91.286.000 0 181.244.000 0 142.930.000 0 146.998.000 14 562.458.000 14 562.458.000 100% 16%
pemeliharaan prasarana sarana kebersihan yang
dan sarana dipelihara
persampahan
Program Kemitraan % 1 261.771.334 40.423.700 0 0 0 0% 0%
Pengembangan
Wawasan Kebangsaan

Musabaqah Tilawatil Jumlah kegiatan Kegiatan 1 261.771.334 1 40.423.700 0 0 1 40.423.700 0 0 0 0 1 40.423.700 1 40.423.700 100% 15%
Qur'an Tingkat keagamaan / MTQ
Kabupaten
Program Peningkatan % 1 122.972.404 12.692.800 0 0 0 0% 0%
Peran Perempuan Di
Pedesaan
Pembinaan dan Jumlah rapat pembinaan Bulan 12 122.972.404 12 12.692.800 0 0 0 0 6 6.812.800 6 5.880.000 12 12.692.800 12 12.692.800 100% 10%
Penilaian Desa dan penilaian desa
1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Biru-biru
Program Pelayanan Indeks Kepuasan
Administrasi Masyarakat
Perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah Pejabat OB 60 42.879.320 60 32.921.000 15 8.240.100 15 4.285.000 15 4.285.000 15 16.110.900 60 32.921.000 60 32.921.000 100% 77%
admnistrasi keuangan Pengelola Jasa
Keuangan
Penyediaan jasa Jumlah Petugas OB 26 78.946.340 26 71.769.400 6 16.200.000 4 16.500.000 0 21.600.000 0 17.469.400 10 71.769.400 10 71.769.400 38% 91%
kebersihan kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan jasa Jumlah Peralatan Kerja unit 8 6.160.000 8 5.600.000 3 1.400.000 3 1.400.000 2 1.400.000 0 0 8 4.200.000 8 4.200.000 100% 68%
perbaikan peralatan yang Terpelihara
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK yang jenis 10 11.163.878 9 9.847.980 9 2.291.345 0 2.291.345 0 2.291.345 0 4.738.145 9 11.612.180 9 11.612.180 90% 100%
kantor tersedia
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetak jenis 4 10.106.800 4 8.450.200 4 2.107.000 0 2.107.000 0 2.107.000 0 6.476.800 4 12.797.800 4 12.797.800 100% 100%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah Jenis 2 1.623.600 2 1.482.000 2 370.500 2 370.500 2 370.500 2 370.500 8 1.482.000 8 1.482.000 100% 91%
instalasi Komponen/Instalasi
listrik/penerangan Listrik untuk Bangunan
bangunan kantor Kantor
Penyediaan peralatan Jumlah Penyediaan jenis 4 26.400.000 3 24.200.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan Peralatan dan
Kantor Perlengkapan Kantor
Penyediaan makanan Jumlah Makanan dan OH 4.224 10.890.000 3.960 7.920.000 990 1.980.000 990 1.980.000 990 1.980.000 990 1.980.000 3.960 7.920.000 3.960 7.920.000 94% 73%
dan minuman Minuman yang tersedia
untuk pegawai
Rapat-rapat koordinasi Jumlah Kegiatan /Rapat OH 96 67.760.000 48 51.600.000 24 8.910.000 2 2.400.000 0 0 0 0 26 11.310.000 26 11.310.000 27% 17%
dan konsultasi keluar Koordinasi dan
daerah Konsultasi
Penyediaan peralatan Jumlah Penyediaan jenis 3 14.960.000 2 15.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan Kerja Peralatan dan
Perlengkapan Kerja
Penyediaan jasa Tersedianya jasa Keg 1 11.000.000 1 10.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
publikasi perkantoran publikasi kantor
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Sarana dan Prasarana Masyarakat
Aparatur
Pengadaan Mobiler Jumlah Pengadaan Jenis 3 14.267.000 1 14.900.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Mobiler
Pemeliharaan Luas Gedung Dan M2 200 29.260.000 1 35.245.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala Gedung halaman Kantor yang
Kantor terpelihara dengan baik

Pemeliharaan Jumlah Kendaraan unit 1 38.645.200 1 36.652.000 1 8.282.000 1 4.488.000 1 8.282.000 0 15.288.200 3 36.340.200 3 36.340.200 100% 94%
rutin/berkala Kendaraan Dinas/Operasional yang
Dinas Operasional terpelihara

Program Peningkatan Indeks Kepuasan


Disiplin Aparatur Masyarakat
Pengadaan Pakaian Jumlah Pengadaan Stel 16 9.075.000 15 18.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas beserta Pakaian Dinas beserta
perlengkapannya perlangkapannya
Program Persentase Sampah
Pengembangan Kinerja yang diangkut
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah Alat Kebersihan jenis 7 7.559.200 6 6.900.000 6 5.208.000 0 0 6 846.000 0 846.000 12 6.900.000 12 6.900.000 100% 91%
dan sarana pengelolaan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah Petugas Orang 14 327.397.840 12 296.034.400 14 72.633.600 14 43.680.000 14 72.633.600 0 107.087.200 42 296.034.400 42 296.034.400 100% 90%
pemeliharaan prasarana Kebersihan
dan sarana
persampahan
Program Kemitraan Persentase Capaian
Pengembangan Kegiataan Keagamaan
Wawasan Kebangsaan yang terfasilitasi

Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang diikuti Keg 1 43.280.600 1 38.946.000 1 38.946.000 0 0 0 0 0 0 1 38.946.000 1 38.946.000 100% 90%
Qur'an Tingkat
Kabupaten
Program Peningkatan Persentase PKK Desa
Peran Perempuan di aktif
Pedesaan
Rapat konsultasi PKK Jumlah Desa yang orang 50 9.900.000 50 6.000.000 50 1.500.000 50 1.000.000 50 1.500.000 50 2.000.000 200 6.000.000 200 6.000.000 100% 61%
dibina

1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Pancur Batu
Program Pelayanan
Administrasi
Perkantoran
Penyediaan jasa Terpulihkannya kondisi 3 jenis 3 16.060.000 3 6.820.000 0 0 0 0 1 1.355.000 2 2.010.000 3 3.365.000 3 3.365.000 100% 21%
peralatan kantor dan peralatan kerja
perlengkapan kantor
Penyediaan jasa Tertatanya pengelolaan 12 bln 12 110.201.600 12 67.808.500 3 16.957.500 3 16.991.000 3 16.846.000 3 16.170.000 12 66.964.500 12 66.964.500 100% 61%
administrasi keuangan administrasi keuangan
Penyediaan jasa Meningkatnya 1 Thn 1 59.862.000 1 37.340.000 0 0 0 10.661.500 0 5.508.500 1 20.670.000 1 36.840.000 1 36.840.000 100% 62%
kebersihan kantor kebersihan kantor
Penyediaan alat tulis Tersedianya alat tulis 13 jenis 13 35.998.000 13 13.266.200 0 0 0 1.610.000 0 479.400 13 2.083.800 13 4.173.200 13 4.173.200 100% 12%
kantor kantor
Penyediaan barang Tersedianya barang 7 jenis 7 30.574.000 7 13.335.000 0 0 0 468.000 0 2.006.000 7 9.641.000 7 12.115.000 7 12.115.000 100% 40%
cetakan dan cetakan dan
penggandaan penggandaan
Penyediaan Komponen Tersedianya penerangan 1 jenis 1 3.576.050 1 1.200.000 0 0 0 500.000 0 100.000 1 600.000 1 1.200.000 1 1.200.000 100% 34%
Instalasi kantor
Listrik/Penerangan
Bangunan Kantor
Penyediaan peralatan & Tersedianya peralatan & 3 Jenis 3 136.670.000 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
perlengkapan kerja perlengkapan kantor
Rapat koordinasi dan Meningkatnya kualitas 12 bln 12 123.488.000 12 70.374.000 0 0 0 8.256.000 0 52.000 0 34.122.000 0 42.430.000 0 42.430.000 0% 34%
konsultasi ke luar daerah kinerja aparatur

Penyediaan Jasa Meningkatnya kualitas 1 Keg 1 41.800.000 1 9.200.000 0 0 0 0 1 6.800.000 0 0 1 6.800.000 1 6.800.000 100% 16%
Publikasi Perkantoran kinerja aparatur
Program Peningkatan
sarana dan prasarana
aparatur

Pengadaan mebeluer Tersedianya peralatan 4 jenis 4 56.100.000 4 0 0 0 0 0 0 0 4 0 4 0 4 0 100% 0%


kantor
Pemeliharaan rutin/ Terpeliharanya 1 unit 1 97.924.000 1 65.648.000 0 0 0 9.153.150 0 11.051.050 1 23.658.198 1 43.862.398 1 43.862.398 100% 45%
berkala kenderaan kendaraan dinas
dinas/ operasional operasional
Rehabilitasi Terlaksananya perbaikan 2 unit 2 20.000.000 2 46.750.000 0 0 0 0 0 0 2 46.665.000 2 46.665.000 2 46.665.000 100% 100%
sedang/berat gedung gedung kantor
kantor
Program Peningkatan
Disiplin Aparatur
Pengadaan pakaian Tersedianya pakaian 35 Stel 35 113.150.000 35 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dinas beserta dinas pegawai
kelengkapannya
Pengadaan Mesin Tersedianya pakaian 35 Stel 35 - 35 22.000.000 0 0 0 0 0 0 35 21.850.000 35 21.850.000 35 21.850.000 100% target nol
Absensi olah raga pegawai
Program
Pengembangan Kinerja
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Tersedianya alat-alat 10 jenis 10 90.270.970 10 37.504.400 0 0 0 1.987.400 0 1.265.000 10 29.334.000 10 32.586.400 10 32.586.400 100% 36%
dan sarana pengelolaan kebersihan
persampahan

Peningkatan operasi dan Beroperasinya dump truk 12 bln 12 1.759.294.000 12 1.300.826.000 0 0 0 464.676.400 0 285.876.000 12 425.696.448 12 1.176.248.848 12 1.176.248.848 100% 67%
pemeliharaan prasarana sampah
dan sarana
persampahan
Program Kemitraan
Pengembangan
Wawasan Kebangsaan

Musabaqah Tilawatil Tersedianya peserta 1 Kegiatan 1 113.700.000 1 41.950.000 0 0 1 40.450.000 0 0 0 0 1 40.450.000 1 40.450.000 100% 36%
Qur'an Tingkat MTQ dan Nasyid untuk
Kabupaten Tingkat Kecamatan dan
Kabupaten
Program Peningkatan
Peran Perempuan Di
Pedesaan
Pembinaan dan Terlaksananya 12 bln 12 5.800.000 12 1.800.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penilaian Desa Pembinaan dan
Percontohan Sepuluh Penilaian Desa
Program Pokok PKK Percontohan Sepuluh
Kategori Pelaksana Program PKK Kategori
Tertib Administrasi PKK Pelaksanaan Tertib
Administrasi PKK
Rapat konsultasi PKK Terlaksananya 12 bln 12 42.800.000 12 14.100.000 0 0 6 3.300.000 0 0 6 7.700.000 12 11.000.000 12 11.000.000 100% 26%
pembinaan 10 program
PKK di Pedesaan

Pembinaan dan Tersedianya dana untuk 12 bln 12 6.500.000 12 2.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Penyusunan Data penyambutan Tim PKK

1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Deli Tua
Program Pelayanan Meningkatnya kualitas
Administrasi pelayanan administrasi
Perkantoran perkantoran

Penyediaan jasa Jumlah Jasa Komunikasi, bulan 12 11.180.400 12 8.400.000 3 1.291.799 3 1.702.368 3 1.112.809 0 0 9 4.106.976 9 4.106.976 75% 37%
komunikasi, sumber Sumber Daya Air dan
daya air dan listrik Listrik
Penyediaan jasa Jumlah Pejabat OB 96 94.812.321 96 71.233.900 0 0 24 17.400.000 24 17.400.000 0 34.800.000 48 69.600.000 48 69.600.000 50% 73%
admnistrasi keuangan Pengelola Jasa
Keuangan
Penyediaan jasa Jumlah Petugas OB 24 86.248.800 24 64.800.000 4 5.600.000 6 8.400.000 2 2.800.000 0 16.800.000 12 33.600.000 12 33.600.000 50% 39%
kebersihan kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan jasa Jumlah Peralatan Kerja unit 9 3.793.350 9 2.850.000 0 0 3 1.600.000 0 0 0 0 3 1.600.000 3 1.600.000 33% 42%
perbaikan peralatan yang Terpelihara
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK yang jenis 11 5.912.302 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
kantor tersedia
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetak jenis 4 7.441.954 0 0 0 0 0 2.531.250 0 0 0 0 0 2.531.250 0 2.531.250 0% 34%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah Jenis 4 4.919.376 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
instalasi Komponen/Instalasi
listrik/penerangan Listrik untuk Bangunan
bangunan kantor Kantor
Penyediaan peralatan Jumlah Penyediaan jenis 2 9.317.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan Peralatan dan
kantor Perlengkapan Kantor
Rapat-rapat koordinasi Jumlah Kegiatan /Rapat OH 196 62.823.200 16 2.400.000 0 0 0 1.800.000 0 0 0 0 0 1.800.000 0 1.800.000 0% 3%
dan konsultasi keluar Koordinasi dan
daerah Konsultasi
Penyediaan jasa Tersedianya jasa Keg 1 19.965.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
publikasi perkantoran publikasi kantor
Penyediaan Peralatan Jumlah Penyediaan Jenis 2 13.975.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan Perlengkapan Kerja Peralatan dan
Perlengkapan Kerja
Program Peningkatan Meningkatnya kualitas
Sarana dan Prasarana dan kuantitas sarana &
Aparatur prasarana kantor

Pengadaan peralatan Terpenuhinya kebutuhan Jenis 1 5.324.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


gedung/kantor penunjang produktifitas
kerja
Pengadaan Mebeler Jumlah Pengadaan Jenis 2 15.972.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Mobiler
Pemeliharaan Luas Gedung Dan unit 1 50.578.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala Gedung halaman Kantor yang
Kantor terpelihara dengan baik

Pemeliharaan Jumlah Kendaraan unit 1 55.103.400 1 27.350.000 0 0 0 1.683.000 0 0 0 3.366.000 0 5.049.000 0 5.049.000 0% 9%
rutin/berkala Kendaraan Dinas/Operasional yang
Dinas Operasional terpelihara

Pemeliharaan Rutin / Berfungsinya rumah unit 1 19.965.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Berkala Rumah Dinas dinas dengan layak
Program Peningkatan Meningkatnya kualitas
Disiplin Aparatur disiplin aparatur

Pengadaan Pakaian Jumlah Pengadaan Stel 21 16.770.600 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Dinas beserta Pakaian Dinas beserta
perlengkapannya perlangkapannya
Pengadaan Mesin / Meningkatnya disiplin unit 1 4.658.500 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 0 43.800.000 0 43.800.000 0 43.800.000 0% 100%
Kartu Absensi aparatur
Program Meningkatnya kinerja
Pengembangan Kinerja pengelolaan
Pengelolaan persampahan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah Alat Kebersihan jenis 11 23.903.096 11 17.958.750 0 0 10 17.250.000 0 0 0 0 10 17.250.000 10 17.250.000 91% 72%
dan sarana pengelolaan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah Petugas unit 3 1.387.206.533 3 1.042.228.800 3 159.085.400 3 259.674.600 3 269.127.600 0 382.642.400 9 1.070.530.000 9 1.070.530.000 100% 77%
pemeliharaan prasarana Kebersihan
dan sarana
persampahan
Program Kemitraan Persentase Capaian
Pengembangan Kegiataan Keagamaan
Wawasan Kebangsaan yang terfasilitasi

Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang diikuti Keg 1 51.243.500 1 38.500.000 1 38.500.000 0 0 0 0 0 0 1 38.500.000 1 38.500.000 100% 75%
Qur'an Tingkat
Kabupaten
Program Peningkatan Persentase PKK Desa
Peran Perempuan di aktif
Pedesaan

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Pembinaan dan Meningkatnya OHB 120 7.986.000 120 6.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Penilaian Desa pemberdayaan
Percontohan Sepuluh perempuan di desa /
Program Pokok PKK kelurahan
Kategori Pelaksana
Tertib Administrasi PKK

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Pagar Merbau
Program Pelayanan Indeks Kepuasan
Administrasi Masyarakat
Perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah Jasa Komunikasi, Jenis 2 22.368.786 15 61.887.547 2 11.521.000 2 1.858.480 2 3.233.320 2 4.849.630 2 1.482.270 8 11.423.700 23 73.311.247 100% 100%
komunikasi, sumber Sumber Daya Air dan
daya air dan listrik Listrik
Penyediaan jasa Jumlah Pejabat OB 63 38.932.850 252 149.561.700 48 24.600.000 0 0 0 0 24 12.300.000 24 11.700.000 48 24.000.000 300 173.561.700 100% 100%
admnistrasi keuangan Pengelola Jasa
Keuangan
Penyediaan jasa Jumlah Petugas OB 36 57.825.295 180 224.520.000 36 48.476.584 36 7.200.000 36 11.485.000 36 10.800.000 36 18.226.320 144 47.711.320 324 272.231.320 100% 100%
kebersihan kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan jasa Jumlah Peralatan Kerja unit 6 3.993.000 36 16.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 36 16.500.000 100% 100%
perbaikan peralatan yang Terpelihara
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK yang jenis 15 7.738.110 85 42.231.900 6 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 85 42.231.900 100% 100%
kantor tersedia
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetak jenis 3 5.500.000 26 44.247.050 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 26 44.247.050 100% 100%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah Jenis 3 2.781.790 15 12.170.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 15 12.170.000 100% 100%
instalasi Komponen/Instalasi
listrik/penerangan Listrik untuk Bangunan
bangunan kantor Kantor
Penyediaan peralatan Jumlah Penyediaan jenis 5 22.660.275 39 142.084.000 0 22.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 39 142.084.000 100% 100%
dan perlengkapan Peralatan dan
kantor Perlengkapan Kantor
Penyediaan makanan Jumlah Makanan dan OHB 3.696 12.298.000 3.696 44.032.000 616 1.540.000 2 1.300.000 0 0 0 0 0 0 2 1.300.000 3.698 45.332.000 100% 100%
dan minuman Minuman yang tersedia
untuk pegawai
Rapat-rapat koordinasi Jumlah Kegiatan /Rapat OHB 432 76.340.000 432 252.198.778 0 3.600.000 2 1.200.000 2 2.400.000 0 0 0 0 4 3.600.000 436 255.798.778 100% 100%
dan konsultasi keluar Koordinasi dan
daerah Konsultasi
Penyediaan jasa Tersedianya jasa Keg 1 9.680.000 5 25.400.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 5 25.400.000 100% 100%
publikasi perkantoran publikasi kantor
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Sarana dan Prasarana Masyarakat
Aparatur
Pengadaan Jumlah Pengadaan Jenis 0 0 3 19.500.000 - 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 3 19.500.000 target nol target nol
perlengkapan gedung Perlengkapan Gedung
kantor Kantor
Pengadaan Mobiler Jumlah Pengadaan Jenis 3 9.849.400 18 156.262.550 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 18 156.262.550 100% 100%
Mobiler
Pemeliharaan Luas Gedung Dan unit 1 21.162.900 1 19.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 19.500.000 100% 92%
rutin/berkala Gedung halaman Kantor yang
Kantor terpelihara dengan baik

Pemeliharaan Jumlah Kendaraan unit 1 32.307.000 5 127.286.900 1 7.296.480 1 2.944.000 1 7.296.000 0 0 0 0 2 10.240.000 7 137.526.900 100% 100%
rutin/berkala Kendaraan Dinas/Operasional yang
Dinas Operasional terpelihara

Program Peningkatan Indeks Kepuasan


Disiplin Aparatur Masyarakat
Pengadaan Pakaian Jumlah Pengadaan Stel 14 9.317.000 67 28.900.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 67 28.900.000 100% 100%
Dinas beserta Pakaian Dinas beserta
perlengkapannya perlangkapannya
Pengadaan pakaian Jumlah Pengadaan Stel 14 7.586.700 67 23.275.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 67 23.275.000 100% 100%
khusus hari-hari tertentu Pakaian Khusus hari-hari
tertentu
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Pengembangan Sistem Masyarakat
Pelaporan Capaian
Kinerja dan Keuangan

Penyusunan Laporan Jumlah Laporan Lap 2 10.000.000 0 0 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Capaian Kinerja dan Perencanaan dan
Realisasi Keuangan OPD Keuangan yang
diselesaikan tepat waktu

Program Persentase Sampah


Pengembangan Kinerja yang diangkut
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah Alat-Alat jenis 10 9.311.676 29 35.655.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 29 35.655.000 100% 100%
dan sarana pengelolaan Kebersihan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah Petugas Orang 11 299.432.408 60 861.000.800 10 230.273.280 10 37.052.000 10 56.604.000 10 52.500.000 0 80.702.400 30 226.858.400 90 1.087.859.200 100% 100%
pemeliharaan prasarana Kebersihan
dan sarana
persampahan
Program Kemitraan Persentase Capaian
Pengembangan Kegiataan Keagamaan
Wawasan Kebangsaan yang terfasilitasi

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang diikuti Keg 1 76.638.980 1 214.932.000 1 57.580.000 1 57.580.000 1 0 0 0 0 0 2 57.580.000 3 272.512.000 100% 100%
Qur'an Tingkat
Kabupaten
Program Peningkatan Persentase PKK Desa
Peran Perempuan di aktif
Pedesaan
Rapat konsultasi PKK Jumlah Desa yang Desa 16 19.166.400 9 30.000.000 16 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 9 30.000.000 56% 100%
dibina

2/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Galang
Program pelayanan
administrasi
perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah petugas ob 72 69.400.000 72 44.400.000 18 11.100.000 18 11.100.000 0 0 36 22.200.000 72 44.400.000 72 44.400.000 100% 64%
administrasi keuangan pengelola keuangan
Penyediaan jasa Jumlah petugas ob 36 117.660.000 36 84.463.424 9 20.351.000 9 19.653.500 9 12.800.000 9 28.555.528 36 81.360.028 36 81.360.028 100% 69%
kebersihan kantor kebersihan dan
keamanan kantor
Penyediaan jasa Jumlah peralatan kerja unit 20 14.490.000 20 8.280.000 0 0 5 2.500.000 2 1.000.000 6 2.825.000 13 6.325.000 13 6.325.000 65% 44%
perbaikan peralatan yang terpelihara
kerja
Penyediaan Alat Tulis Jumlah ATK yang jenis 20 23.430.000 18 14.769.400 4 4.070.500 5 4.264.000 0 0 6 5.878.500 15 14.213.000 15 14.213.000 75% 61%
Kantor tersedia
Penyediaan Barang Jumlah barang cetakan jenis 7 16.400.000 4 11.701.000 1 951.000 2 5.751.000 1 317.000 1 4.682.000 5 11.701.000 5 11.701.000 71% 71%
Cetakan dan dan penggandaan
penggandaan
Penyediaan peralatan Jumlah peralatan dan jenis 8 35.720.000 4 34.778.336 0 0 0 0 0 0 4 34.600.000 4 34.600.000 4 34.600.000 50% 97%
dan perlengkapan perlengkapan kantor
kantor
Rapat-rapat koordinasi Jumlah kunjungan rapat- ohb 2.300 150.800.000 2.172 77.400.000 0 14.500.000 0 12.040.000 0 14.460.000 272 15.060.000 272 56.060.000 272 56.060.000 12% 37%
dan konsultasi keluar rapat koordinasi dan
dan dalam daerah konsultasi
Penyediaan peralatan Jumlah penyediaan unit 9 21.960.000 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan kerja peralatan dan
perlengkapan kerja
Penyediaan jasa Jumlah kegiatan jasa kegiatan 1 3.810.000 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
publikasi perkantoran publikasi perkantoran
Program peningkatan
sarana dan prasarana
aparatur

Pengadaan mebeleur Jumlah mebeleur jenis 8 57.100.000 7 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Pemeliharaan Jumlah gedung kantor unit 1 65.880.000 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala gedung yang terpelihara
kantor
Pemeliharaan Jumlah kendaraan unit 1 104.830.000 1 36.700.000 1 4.466.000 1 8.052.000 1 4.466.000 1 18.237.500 4 35.221.500 4 35.221.500 100% 34%
rutin/berkala kendaraan dinas/operasional yang
dinas/operasional terpelihara

Pemeliharaan Jumlah perlengkapan unit 10 2.660.000 4 1.600.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


rutin/berkala gedung kantor yang
perlengkapan gedung terpelihara
kantor
Program peningkatan
disiplin aparatur

Pengadaan pakaian Jumlah pakaian dinas stell 34 22.550.000 22 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


dinas beserta pegawai
perlengkapannya
Program
pengembangan kinerja
pengelolaan
persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah alat kebersihan jenis 10 17.570.000 6 9.963.000 1 900.000 1 720.000 0 0 3 7.065.000 5 8.685.000 5 8.685.000 50% 49%
dan sarana pengelolaan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah petugas ohb 34 1.442.140.000 31 1.024.314.240 31 157.377.100 31 238.981.000 31 238.181.000 31 355.315.206 124 989.854.306 124 989.854.306 100% 69%
pemeliharaan prasarana pengelola kebersihan
dan sarana
persampahan
Program kemitraan
pengembangan
wawasan kebangsaan

Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang di kegiatan 1 75.690.000 1 51.625.000 0 0 1 51.625.000 0 0 0 0 1 51.625.000 1 51.625.000 100% 68%
Qur'an ikuti
Program peningkatan
peran perempuan di
pedesaan

Rapat konsultasi PKK Jumlah desa yang di desa 29 15.670.000 29 10.438.000 2 700.000 3 920.000 2 916.000 22 6.530.000 29 9.066.000 29 9.066.000 100% 58%
bina

1/1
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Kecamatan Bangun Purba
Program Pelayanan Indeks Kepuasan
Administrasi Masyarakat
Perkantoran
Penyediaan jasa Jumlah Jasa Komunikasi, Jenis 1 2.395.800 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
komunikasi, sumber Sumber Daya Air dan
daya air dan listrik Listrik
Penyediaan jasa Jumlah Pejabat OB 72 59.117.696 72 42.500.000 18 10.500.000 18 10.500.000 18 10.500.000 18 10.500.000 72 42.000.000 72 42.000.000 100% 71%
admnistrasi keuangan Pengelola Jasa
Keuangan
Penyediaan jasa Jumlah Petugas OB 52 190.860.076 39 115.890.000 1 8.330.000 1 15.600.000 0 39.595.000 0 40.147.368 2 103.672.368 2 103.672.368 4% 54%
kebersihan kantor Kebersihan Kantor
Penyediaan jasa Jumlah Peralatan Kerja unit 6 4.791.600 6 3.600.000 1 600.000 0 0 0 1.200.000 0 1.800.000 1 3.600.000 1 3.600.000 17% 75%
perbaikan peralatan yang Terpelihara
kerja
Penyediaan alat tulis Jumlah ATK yang jenis 18 10.746.494 16 14.444.000 3 3.528.000 0 0 0 7.436.000 0 3.450.000 3 14.414.000 3 14.414.000 17% 100%
kantor tersedia
Penyediaan barang Jumlah Barang Cetak jenis 11 9.749.575 7 5.825.000 2 273.200 0 450.200 0 3.781.900 0 1.344.700 2 5.850.000 2 5.850.000 18% 60%
cetakan dan dan Penggandaan
penggandaan
Penyediaan komponen Jumlah Jenis 5 2.129.600 1 1.600.000 1 400.000 0 0 0 800.000 0 400.000 1 1.600.000 1 1.600.000 20% 75%
instalasi Komponen/Instalasi
listrik/penerangan Listrik untuk Bangunan
bangunan kantor Kantor
Penyediaan peralatan Jumlah Penyediaan jenis 5 43.896.380 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
dan perlengkapan Peralatan dan
kantor Perlengkapan Kantor
Rapat-rapat koordinasi Jumlah Kegiatan /Rapat OH 750 189.161.720 61 20.740.000 1 11.140.000 2 0 0 0 0 9.600.000 1 20.740.000 1 20.740.000 0% 11%
dan konsultasi keluar Koordinasi dan
daerah Konsultasi
Penyediaan jasa Tersedianya jasa Keg 1 13.310.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
publikasi perkantoran publikasi kantor
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Sarana dan Prasarana Masyarakat
Aparatur
Pengadaan Jumlah Pengadaan Jenis 1 17.303.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
perlengkapan gedung Perlengkapan Gedung
kantor Kantor
Pengadaan Mebeleur Jumlah Pengadaan Jenis 1 6.500.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Mebeleur
Pemeliharaan Luas Gedung Dan unit 1 13.310.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
rutin/berkala Gedung halaman Kantor yang
Kantor terpelihara dengan baik

Pemeliharaan Jumlah Kendaraan unit 2 77.730.400 5 67.720.000 3 12.565.250 1 1.242.000 0 22.596.000 0 26.141.250 3 62.544.500 3 62.544.500 100% 80%
rutin/berkala Kendaraan Dinas/Operasional yang
Dinas Operasional terpelihara

Pemeliharaan Jumlah Perakatan unit 1 2.795.100 1 2.100.000 1 0 1 0 0 0 0 2.100.000 0 2.100.000 0 2.100.000 0% 75%
rutin/berkala Gedung Kantor yang
Perlengkapan Gedung terpelihara
Kantor
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Disiplin Aparatur Masyarakat
Pengadaan Mesin/Kartu Jumlah Mesin/Kartu Unit 0 1 22.000.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
Absensi Absensi
Pengadaan Pakaian Jumlah Pengadaan Stel 38 24.024.550 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%
Dinas beserta Pakaian Dinas beserta
perlengkapannya perlangkapannya
Pengadaan pakaian Jumlah Pengadaan Stel 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 target nol target nol
khusus hari-hari tertentu Pakaian Khusus hari-hari
tertentu
Program Peningkatan Indeks Kepuasan
Pengembangan Sistem Masyarakat
Pelaporan Capaian
Kinerja dan Keuangan

Penyusunan Laporan Jumlah Laporan Lap 2 5.363.930 2 2.700.000 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0% 0%


Capaian Kinerja dan Perencanaan dan
Realisasi Keuangan OPD Keuangan yang
diselesaikan tepat waktu

Program Persentase Sampah


Pengembangan Kinerja yang diangkut
Pengelolaan
Persampahan
Penyediaan prasarana Jumlah Alat Kebersihan jenis 10 4.898.080 6 2.550.000 0 405.000 0 0 0 720.000 0 1.425.000 0 2.550.000 0 2.550.000 0% 52%
dan sarana pengelolaan
persampahan

Peningkatan operasi dan Jumlah Petugas Orang 5 184.769.420 1.440 107.290.000 1 9.021.600 1 7.200.000 0 46.784.000 0 34.504.000 2 97.509.600 2 97.509.600 40% 53%
pemeliharaan prasarana Kebersihan
dan sarana
persampahan

1/2
Tingkat Capaian
Indikator Kinerja Realisasi Kinerja Pada Triwulan
Urusan/Bidang Urusan Realisasi Capaian Kinerja Target Kinerja dan Anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan Realisasi Kinerja dan Anggaran Kinerja dan
Program Target RPJMD SKPD Pada Tahun
Pemerintahan Daerah Satuan RPJMD sampai dengan RKPD RKPD Tahun Berjalan (Tahun Anggaran Renja RKPD yang Renstra RPJMD s/d Tahun 2024 Realisasi Anggaran
(Outcome)/Kegiatan 2024 (Akhir Periode RPJMD)
dan Program/Kegiatan Kabupaten/Kota Tahun 2019 2020) yang dievaluasi Dievaluasi (Akhir Tahun Pelaksanaan RKPD) RPJMD s/d Tahun
(Output) I II III IV
2024 (%)

4 5 6 7 8 9 10 11 12 = 5 + 11 13 = 12 / 4 x 100
1 2 3
K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp K Rp
Program Kemitraan Persentase Capaian
Pengembangan Kegiataan Keagamaan
Wawasan Kebangsaan yang terfasilitasi

Musabaqah Tilawatil Jumlah MTQ yang diikuti Keg 1 53.452.960 1 38.440.000 1 38.440.000 0 0 0 0 0 0 1 38.440.000 1 38.440.000 100% 72%
Qur'an Tingkat
Kabupaten
Program Peningkatan Persentase PKK Desa
Peran Perempuan di aktif
Pedesaan
Rapat konsultasi PKK Jumlah Desa yang Desa 24 19.500.481 2 800.000 24 800.000 0 0 0 0 0 0 24 800.000 24 800.000 100% 4%
dibina

2/2
BAB 3
Kerangka Ekonomi Daerah dan
Keuangan Daerah
BAB. III KERANGKA EKONOMI DAERAH
DAN KEUANGAN DAERAH

Rancangan kerangka ekonomi daerah dan keuangan daerah tahun 2022


meliputi kerangka ekonomi secara makro dan kerangka pendanaan dalam RKPD
Tahun 2022. Kerangka ekonomi makro memberikan gambaran tentang perkiraan
kondisi ekonomi makro Kabupaten Deli Serdang baik yang dipengaruhi faktor internal
maupun faktor eksternal yang memberi pengaruh signifikan, antara lain
perekonomian global, nasional maupun perekonomian regional.
Dalam rangka mencapai target kinerja daerah yang telah ditentukan, kerangka
pendanaan menjadi bagian yang sangat penting. Analisis kerangka pendanaan
memberikan fakta dan analisis terkait perkiraan sumber-sumber pendapatan dan
besaran pendapatan dari sektor-sektor potensial, perkiraan belanja, dan pembiayaan
untuk pembangunan Tahun 2022. Kerangka pendanaan ini menjadi basis kebijakan
anggaran untuk mengalokasikan secara efektif dan efisien dengan prinsip
perencanaan anggaran berbasis kinerja.
Fakta dan analisa yang diberikan terkait rancangan kerangka ekonomi Tahun
2022 diharapkan akan mampu menjembatani fungsi perencanaan dan
penganggaran yang efektif dalam mengawal pencapaian target kinerja
pembangunan maupun menyelesaikan permasalahan dan isu-isu strategis.

3.1 Arah Kebijakan Ekonomi Daerah


Perekonomian Kabupaten Deli Serdang tidak terlepas dari dinamika
perekonomian global, nasional dan regional. Melambatnya perekonomian global
akibat Pandemi Covid-19 pada tahun 2020, telah mengakibatkan perekonomian
Kabupaten Deli Serdang juga terimbas. Sebagai daerah yang memberikan kontribusi
cukup besar bagi perekonomian Provinsi Sumatera Utara, Pemerintah Kabupaten Deli
Serdang telah berupaya meningkatkan peranannya dalam perekonomian melalui
refocusing anggaran yang dapat memberikan upaya peningkatan sisi permintaan
(daya beli masyarakat) dan sisi penawaran (produksi) guna membangkitkan kembali
perekonomian lokal dan regional. Pada tahun 2021, Pemerintah Kabupaten Deli
Serdang masih mengeluarkan kebijakan anggaran yang fokus kepada peningkatan
perekonomian masyarakat dan diharapkan dapat memberikan kontribusi besar bagi
pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi.

III-1
Arah kebijakan ekonomi daerah pada Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD)
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 merupakan gambaran ekonomi makro pada
tahun 2020, perkiraan tahun 2021, dan proyeksi tahun 2022 beserta tantangan
pembangunan ekonomi daerah dalam pelaksanaan program dan kegiatan guna
mencapai sasaran pembangunan daerah. Sasaran ekonomi tersebut dapat dicapai
melalui berbagai prioritas pembangunan serta langkah-langkah kebijakan yang
disusun guna mengatasi permasalahan dan menghadapi tantangan Tahun 2022.

3.1.1 Kondisi Ekonomi Global


Perekonomian global 2020 diwarnai oleh pandemi Covid-19 yang
menimbulkan dampak luar biasa (extraordinary) terhadap kesehatan, kemanusiaan,
ekonomi, dan stabilitas sistem keuangan. Upaya kesehatan untuk menanggulangi
penyebaran Covid-19 telah menyebabkan terbatasnya mobilitas dan kegiatan
ekonomi sehingga meningkatkan ketidakpastian pasar keuangan dan gelombang
pertumbuhan ekonomi yang kontraktif di dunia. Ekonomi global terkontraksi dalam,
terutama pada tahun 2020 sebesar 3,6%, dan perlahan membaik pada semester II
2021, didorong oleh kemajuan penanganan Covid-19, peningkatan mobilitas, dan
dampak stimulus kebijakan yang terintegratif dan bersinergi antar otoritas maupun
antar negara. Pertumbuhan ekonomi di beberapa negara berkurang, seperti AS dan
Kawasan Eropa, namun ekonomi Tiongkok mulai tumbuh positif pada tahun 2021.
Dengan meningkatnya ekonomi Tiongkok yang positif maka peningkatan volume
perdagangan dunia dan harga komoditas secara berangsur mendongkrak perbaikan
ekonomi global. Perbaikan ekonomi global itu mendorong peningkatan volume
perdagangan dunia dan harga komoditas. Tekanan di pasar keuangan global juga
mulai membaik didorong ekspektasi positif terhadap prospek perekonomian seiring
dengan ketersediaan vaksin, di tengah likuiditas global yang besar dan suku bunga
rendah, serta tren pelemahan nilai tukar dollar AS. Kondisi tersebut mendorong aliran
modal global kembali masuk ke negara berkembang secara gradual dan menopang
penguatan nilai tukarnya.

III-2
12,55
8,44

7,20
6,93

6,89
6,52
6,50

6,50

6,39
6,00
5,81

5,76
5,64
5,57

5,34
5,20

5,07
4,30

4,12
3,52

3,25
3,23
2,91
2,56

2,53
2,27
persen

-2,07

-3,51

-3,64
-4,83
-5,39
-5,59

-6,09
-7,97

-9,51

-9,92
2020 2021 2022

Sumber: World Economic Outlook, IMF (April 2021)


Gambar 3.1 Pertumbuhan Ekonomi Beberapa Negara Dunia Tahun 2020 dan
Proyeksinya Tahun 2021 dan 2022

Prakiraan tersebut dipengaruhi oleh prospek pemulihan ekonomi global yang


diprakirakan IMF melalui World Economic Outlook periode April 2021 diproyeksi
tumbuh di kisaran 5,76% pada 2021. Pertumbuhan ekonomi di seluruh negara
diprakirakan membaik pada tahun 2021 dan menuju ke kondisi normal kembali pada
tahun 2022. Prospek tersebut sejalan dengan implementasi vaksinasi, pembukaan
ekonomi, dan berlanjutnya stimulus kebijakan. Diprakirakan pada tahun 2022,
pertumbuhan ekonomi dunia akan kembali melambat menjadi 4,12%.
Keberhasilan China dan Vietnam dalam melakukan kebijakan pembatasan
pergerakan masyarakat (lockdown) memberikan dampak yang baik bagi
perekonomian kedua negara. Pada tahun 2020, perekonomian China dan Vietnam
masing-masing dapat tumbuh sebesar 2,27% dan 2,91%. Pada tahun 2021,
diprakirakan pertumbuhan India akan melonjak menjadi 12,55%. Namun proyeksi ini
dapat terkoreksi seiring dengan melonjaknya korban Pandemi Covid-19 pada kuartal
I 2021, sebagai dampak dari kebijakan pemerintah untuk melonggarkan pergerakan
masyarakat dan tidak patuhnya masyarakat dalam menjaga protokol kesehatan.

III-3
160,0
140,0
120,0
100,0
80,0
60,0
40,0
20,0
0,0
2019 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026

Negara Maju Uni Eropa ASEAN Timur Tengah


Amerika Latin Afrika Indonesia

Sumber: World Economic Outlook, IMF (April 2021)


Gambar 3.2 Rasio Utang Luar Negeri terhadap PDB Negara-negara Di Dunia
Tahun 2019 - 2026

Melemahnya perekonomian, memaksa pemerintah negara-negara di dunia


untuk mengambil peranan besar dalam perekonomian. Namun upaya dalam
peningkatan peranan tersebut terkendala dengan penerimaan pemerintah yang juga
semakin menurun. Akibatnya, strategi utama yang ditempuh pemerintah antara lain
melakukan refocusing anggaran, dengan menunda sejumlah belanja pemerintah,
dan berupaya meningkatkan penerimaan melalui penjualan surat utang. Hampir
seluruh pemerintahan negara di dunia menjual surat utang dan menyebabkan rasio
utang pemerintah terhadap PDB negara tersebut mengalami peningkatan. Bahkan
rasio utang pemerintah terhadap PDB pada negara-negara maju meningkat dari
118% (2019), meningkat menjadi 136,7% (2020). Demikian pula negara-negara lain
di Uni Eropa yang rasio utang pemerintah terhadap PDBnya meningkat dari 79,2%
(2019) menjadi 91,7% (2020). Utang pemerintah Indonesia juga mengalami
peningkatan cukup besar yaitu dari 30,6% (2019) menjadi 36,6% (2020). Rasio utang
pemerintah terhadap PDB Indonesia kembali meningkat pada tahun 2021 menjadi
41,4%. Namun jika dibandingkan dengan negara-negara di kawasan lainnya di
dunia, rasio utang pemerintah terhadap PDB Indonesia masih yang terendah.
Perbaikan tersebut mendorong kenaikan volume perdagangan dan harga
komoditas global. Di sisi domestik, perkembangan sejumlah indikator dini hingga
akhir Desember 2020 juga mendukung arah pemulihan ekonomi domestik yang
berlanjut. Hal ini tercermin pada perbaikan Purchasing Managers’ Index (PMI)
manufaktur, dan keyakinan serta ekspektasi konsumen yang menguat terhadap
penghasilan, ketersediaan lapangan kerja, dan kegiatan usaha. PMI Index beberapa
negara maju sudah semakin tinggi di periode awal tahun 2021, yang menandakan

III-4
harapan perbaikan ekonomi dunia yang lebih baik. Kondisi ini jauh lebih baik
dibandingkan pada saat Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO (World Health
Organization) menetapkan status Pandemi Covid-19 pada bulan Maret 2020, yang
menyebabkan PMI seluruh negara anjlok ke titik terendah akibat diberlakukannya
kebijakan lockdown di negara-negara tersebut.

65,0
60,0
55,0
50,0
45,0
40,0
35,0
30,0
25,0
20,0
Jan '20 Feb Mar Apr May Jun '20 Jul '20 Aug Sep Oct Nov Dec Jan '21 Feb
'20 '20 '20 '20 '20 '20 '20 '20 '20 '21

United States China Japan Euro Zone United Kingdom India

Sumber: IHS Markit


Gambar 3.3 Perkembangan Purchasing Managers Index Beberapa Negara
Perekonomian Besar di Dunia Tahun 2020 - 2021

Pertumbuhan ekonomi yang menurun pada tahun 2020, memberikan dampak


terhadap penurunan inflasi pada negara-negara di dunia. Pertumbuhan ekonomi
yang negatif memberikan dampak terhadap penurunan daya beli masyarakat yang
ditunjukkan dari menurunnya Konsumsi Rumah Tangga. Sebagai dampak dari
menurunnya daya beli, maka terjadi penurunan permintaan agregat yang
menyebabkan menurunnya harga-harga barang dan jasa secara umum. Pada tahun
2020, secara rata-rata inflasi negara-negara di dunia melambat menjadi 2,72%.
Seiring dengan pertumbuhan ekonomi yang semakin membaik di tahun 2021, inflasi
negara-negara dunia kembali meningkat menjadi 3,66% dan kemudian melambat
kembali pada tahun 2022 menuju capaian inflasi yang normal seiring dengan
pertumbuhan ekonomi dunia yang telah mencapai kondisi normal.

III-5
3,84
3,66

3,16
3,07 3,09 3,06 3,03
persen

2,72

2019 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026


Sumber: World Economic Outlook, IMF (April 2021)
Gambar 3.4 Perkembangan Inflasi dan Proyeksinya Tahun 2021 - 2026

3.1.2 Kondisi Ekonomi Nasional


Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) memberikan pengaruh yang
luar biasa kepada dinamika perekonomian dunia 2020, termasuk Indonesia dan
Kabupaten Deli Serdang. Covid-19 menyebar ke seluruh negara di dunia dan dengan
membawa lebih dari 1,8 juta jiwa kematian selama 2020. Kondisi ini tidak hanya
menimbulkan krisis kesehatan dan kemanusiaan, tetapi dampaknya meluas sehingga
mengakibatkan krisis ekonomi dan meningkatkan pengangguran dan kemiskinan.
Perkembangan kurang menguntungkan kepada perekonomian global ini tidak dapat
dihindari sebagai akibat penerapan kebijakan pembatasan mobilitas untuk
mengurangi penyebaran Covid-19. Berbagai indikator menunjukkan aktivitas
konsumsi, investasi, dan produksi tertekan tajam dan mengakibatkan penurunan
perekonomian di hampir seluruh wilayah di tanah air.
Dalam kaitan ini, Pemerintah telah menempuh kebijakan fiskal ekspansif melalui
pemberian stimulus dalam jumlah besar yang mengakibatkan pelebaran defisit dan
peningkatan pembiayaan dalam anggaran pemerintah. Kebijakan yang mendukung
juga ditempuh Bank Indonesia melalui bauran kebijakan akomodatif dengan
pemberian stimulus moneter melalui penurunan suku bunga dan pelonggaran
moneter (Quantitive Easing atau QE) dalam jumlah besar. Penguatan koordinasi
kebijakan juga dilakukan untuk menjaga stabilitas sistem keuangan melalui program
restrukturisasi bagi UMKM dan korporasi, serta inisiatif lainnya untuk menjaga fungsi
intermediasi pembiayaan yang ditempuh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Intervensi pemerintah melalui program vaksinasi Covid-19 diharapkan dapat
berjalan dengan baik. Krisis ekonomi yang terjadi saat ini disebabkan karena adanya
kondisi krisis kesehatan, sehingga mau tidak mau harus dilakukan intervensi juga di

III-6
sektor kesehatan, termasuk bagaimana Indonesia bisa melakukan vaksinasi terhadap
kurang lebih terhadap 70% atau 181 juta penduduk Indonesia. Di samping itu,
pemerintah melalui Program Pemulihan Ekonomi (PEN) mendorong daya beli
masyarakat agar kembali pulih. Serta memberikan stimulus bagi bisnis UMKM dan
korporat. Program PEN tersebut ditujukan agar terlaksananya percepatan penyerapan
tenaga kerja. Guna membangkitkan kembali perekonomian, pemerintah telah
merancang pelaksanaan reformasi struktural, seperti penyediaan lapangan kerja,
pemberdayaan UMKM, reformasi regulasi, pengembangan investasi ke dalam
Indonesia, serta membangun kemudahan berusaha, melalui penerapan UU Cipta
Kerja. Dengan demikian optimisme perbaikan ekonomi Indonesia akan berlangsung
mulai tahun 2021 dan kemudian semakin membaik pada tahun 2022 seiring telah
selesainya program vaksinasi Covid-19 di Indonesia pada Maret 2022.

5,81 5,68
5,17 5,37 5,21 5,22
5,02
4,30
persen

2018 2019 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026

-2,07

Sumber: World Economic Outlook, IMF (April 2021)


Gambar 3.5 Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2021 - 2026

Prospek perekonomian Indonesia diprakirakan akan kembali menguat ditopang


kemajuan penanganan Covid-19 termasuk vaksinasi, pemulihan ekonomi global,
serta stimulus dan penguatan kebijakan. Pemulihan ekonomi Indonesia yang mulai
terlihat pada semester II 2020 diprakirakan berlanjut pada 2021. Kemajuan
penanganan Covid-19, termasuk penggunaan vaksin, pemulihan ekonomi global,
stimulus kebijakan makro ekonomi, serta berbagai upaya penajaman strategi
kebijakan mendukung optimisme penguatan ekonomi tersebut. Vaksinasi dan
konsisten dalam menjalankan protokol Covid-19 menjadi prasyarat bagi proses
pemulihan ekonomi nasional. Selain itu, lima langkah kebijakan juga mendukung
prospek tersebut yakni (i) pembukaan sektor-sektor produktif dan aman secara
nasional maupun di masing-masing daerah, (ii) percepatan realisasi fiskal, (iii)
peningkatan kredit perbankan dari sisi permintaan dan penawaran, (iv) keberlanjutan
stimulus moneter dan makro prudensial, serta (v) percepatan digitalisasi ekonomi dan

III-7
keuangan, khususnya terkait pengembangan UMKM. Dengan dukungan berbagai
faktor tersebut, ekonomi Indonesia diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,8-5,8% pada
2021. Inflasi juga diprakirakan tetap terkendali berada di kisaran targetnya 3,0±1%.
Di jangka menengah, ekonomi Indonesia diprakirakan kembali dalam lintasan
meningkat. Prospek ini didukung perbaikan ekonomi global dan peningkatan
produktivitas domestik sebagai dampak reformasi struktural, termasuk percepatan
digitalisasi ekonomi dan keuangan, reformasi pasar uang, serta penguatan UMKM.
Namun, upaya terus mendukung peningkatan ekonomi dalam jangka menengah
perlu tetap mempertimbangkan potensi perubahan struktur ekonomi global. Relaksasi
PSBB dimungkinkan dilakukan sejalan dampak positif penanganan kesehatan dan
implementasi protokol kesehatan yang kemudian meningkatkan mobilitas manusia,
barang, dan jasa.

4,93

3,157
2,89 2,90 2,90
persen

2,59 2,78

1,19

1,68

2018 2019 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026


Sumber: World Economic Outlook, IMF (April 2021)
Gambar 3.6 Proyeksi Inflasi Indonesia Tahun 2021 - 2026

Realisasi belanja pemerintah yang meningkat memberikan stimulus fiskal dalam


menopang konsumsi, terutama kelas bawah, dan memperbaiki penanganan Covid-
19 menjadi lebih cepat dan efektif. Kenaikan mobilitas juga mendukung pemulihan
konsumsi rumah tangga, terutama konsumsi transportasi, restoran, pariwisata serta
hotel. Pemulihan konsumsi tersebut berdampak terhadap kinerja investasi yang
membaik, terutama investasi non bangunan. Sementara itu, permintaan global yang
mulai membaik, terutama dari Tiongkok dan Amerika Serikat mendorong perbaikan
ekspor perekonomian Indonesia akan terus meningkat pada 2022, didorong
perbaikan ekonomi global, penguatan berbagai faktor domestik dan stabilitas makro
ekonomi yang tetap terjaga. Pertumbuhan ekonomi global diprakirakan makin
meningkat pada kisaran 3,8% pada 2022, seiring tekanan Covid-19 yang makin
berkurang dan dampak stimulus kebijakan yang masih berlanjut baik fiskal maupun

III-8
moneter. Aktivitas perdagangan dunia akan kembali meningkat sejalan prospek
pertumbuhan ekonomi global yang membaik yang kemudian berdampak pada
kenaikan harga komoditas dunia. Bersamaan dengan pengaruh positif perekonomian
global, berbagai faktor domestik juga mendorong penguatan ekonomi nasional pada
2022. Pertumbuhan ekonomi global yang makin baik akan menopang perbaikan
ekspor Indonesia yang pada gilirannya akan meningkatkan aktivitas produksi dan
investasi. Perbaikan iklim berusaha sebagai dampak implementasi UU Cipta Kerja
juga akan mendukung perbaikan investasi domestik.
Kinerja konsumsi swasta juga akan kembali pulih, ditopang oleh peningkatan
pendapatan, terutama dari kinerja ekspor yang terus meningkat. Sinergi kebijakan
Bank Indonesia, Pemerintah dan otoritas terkait yang terus diperkuat, termasuk
kebijakan reformasi struktural yang berlanjut, akan mendorong percepatan pemulihan
ekonomi nasional. Dengan perkembangan tersebut, pertumbuhan ekonomi domestik
diprakirakan meningkat pada di kisaran 5,4-5,9% pada 2022.

7,07
6,50
5,28 5,80
5,34 5,40 5,30 5,30 5,30
persen

2018 2019 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026


Sumber: World Economic Outlook, IMF (April 2021)
Gambar 3.7 Proyeksi Tingkat Pengangguran Terbuka Indonesia
Tahun 2021 - 2026

Pandemi Covid-19 yang menghancurkan pertumbuhan ekonomi Indonesia


pada tahun 2020 menyebabkan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Indonesia
mengalami peningkatan hingga 7,07% atau 9,97 juta jiwa. Pertumbuhan ekonomi
Indonesia yang lebih tinggi pada tahun 2021, diproyeksikan mampu menurunkan TPT
Indonesia menjadi 6,50%. Pada Mei 2021, Badan Pusat Statistik (BPS) menghitung TPT
Indonesia untuk Februari 2021 menjadi 6,26%. Capaian ini, lebih rendah daripada
yang diramalkan IMF. Pada tahun 2022, TPT Indonesia diprakirakan kembali

III-9
menurun menjadi 5,80%. Pencapaian ini dapat diraih sebagai dampak dari
peningkatan aktivitas ekonomi dan investasi di Indonesia.

3.1.3 Kondisi Ekonomi Sumatera Utara


Pertumbuhan ekonomi Indonesia yang menurun di tahun 2020 secara langsung
menekan pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara. Penyebaran Pandemi Covid-19 di
Sumatera Utara cukup besar mengingat Sumatera Utara memiliki hubungan kerja
sama ekonomi dan mobilitas penduduk yang tinggi dengan daerah lainnya baik yang
berasal dari dalam negeri maupun luar negeri.
Pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara pada triwulan IV 2020 tercatat -2,94%
(yoy), terkontraksi lebih dalam dari triwulan sebelumnya sebesar -2,60% (yoy).
Realisasi ini juga lebih rendah dari nasional yang sebear -2,19% (yoy) dan dari
Sumatera (- 2,21%; yoy). Secara keseluruhan, pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara
tahun 2020 sebesar -1,07%.

5,13 5,18 5,31 5,28 5,22 5,22


4,73 5,00
4,61

0,94
-0,27

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4
2018 2019 2020 -1,07

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.8 Laju Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Utara
Tahun 2018 – 2020 (persen)

Penurunan pertumbuhan ekonomi disebabkan oleh munculnya tekanan dari sisi


eksternal, dan juga bersumber dari sisi domestik akibat daya beli yang belum pulih.
Kondisi ini diperkirakan terkait dengan aktivitas masyarakat yang belum normal
seiring masih tingginya penambahan kasus di Sumatera Utara dan Indonesia.
Kontraksi ekspor antar daerah diprakirakan terkait dengan produksi CPO yang
menurun di sepanjang tahun 2020 akibat kemarau panjang yang terjadi tahun
sebelumnya.
Sementara itu, konsumsi rumah tangga, konsumsi pemerintah, dan investasi,
menunjukkan perbaikan kinerja. Konsumsi rumah tangga tumbuh lebih tinggi
dibandingkan triwulan sebelumnya. Realisasi bansos yang optimal di akhir tahun

III-10
menjadi penahan perekonomian yang terkontraksi lebih dalam. Selain itu, meskipun
mobilitas masih terbatas, aktivitas belanja yang meningkat pada libur panjang di
bulan Oktober serta periode Natal dan Tahun Baru mendorong perbaikan konsumsi
masyarakat. Meski demikian, peningkatan pada triwulan IV 2020 belum signifikan
akibat masih terbatasnya aktivitas Pendidikan dan hiburan yang memiliki risiko
penularan tinggi. Konsumsi pemerintah juga tercatat tumbuh positif dibandingkan
dengan triwulan sebelumnya seiring dengan percepatan dan optimalisasi belanja
pemerintah menjelang akhir tahun.

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.9 Struktur Ekonomi dan Pertumbuhan Lapangan Usaha Provinsi
Sumatera Utara Tahun 2020

Pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara yang menurun pada tahun 2020


tercermin dari menurunnya kinerja dari lapangan usaha yang membentuk PDRB.
Lapangan usaha Perdagangan, Transportasi dan Pergudangan serta Penyediaan
Akomodasi dan Makan Minum menjadi sektor - sektor yang paling terdampak COVID-
19. Ketiga lapangan usaha tersebut terkontraksi sangat dalam seiring dengan
berhentinya seluruh kegiatan Pariwisata daerah. Pembatasan sosial menyebabkan
kegiatan masyarakat untuk berbelanja dan berlibur berkurang. Aktivitas perayaan hari
besar keagamaan serta pertemuan, insentif, konvensi, dan pameran tidak sebanyak
tahun sebelumnya. Di samping itu, waktu operasional pusat perbelanjaan dan tempat
hiburan disesuaikan untuk menahan laju penyebaran COVID-19. Pertumbuhan
lapangan usaha Konstruksi juga mengalami kontraksi yang cukup dalam apabila

III-11
dibandingkan dengan tahun 2020 dipengaruhi oleh pengurangan alokasi belanja
modal pemda dari alokasi dana transfer. Selain itu, beberapa pelaku usaha
diperkirakan menunggu kondisi perekonomian kembali kondusif untuk berinvestasi
pada proyek baru.
Pada tahun 2020, lapangan usaha Industri Pengolahan juga tercatat tumbuh
lebih rendah dari tahun sebelumnya. Penurunan pertumbuhan dipengaruhi kinerja
industri makanan dan minuman, karet, pakan ternak, dan logam dasar yang
terkendala akibat penurunan permintaan dampak pandemi. Di satu sisi, kinerja
industri CPO dan turunannya tercatat relatif stabil dan menahan penurunan lapangan
usaha lebih lanjut. Permintaan oleochemical untuk bahan baku barang kesehatan
meningkat sementara permintaan CPO sebagai bahan baku untuk produk makanan
masih tumbuh stabil.
Walaupun sejumlah lapangan usaha mengalami penurunan, namun beberapa
lainnya masih dapat tumbuh positif. Lapangan usaha Pertanian masih tumbuh positif
meski lebih rendah dari tahun 2019. Pertumbuhan masih ditopang oleh cukup baiknya
kinerja lapangan usaha ini karena risiko penularan yang rendah. Permintaan untuk
bahan makanan masih cukup baik. Penurunan pertumbuhan diprakirakan
dipengaruhi oleh penurunan produktivitas komoditas pertanian dan perkebunan. Hal
tersebut bersumber dari praktik budidaya yang tidak sesuai standar seiring dengan
harga yang kurang remuneratif. Di samping itu, penurunan permintaan dari lapangan
usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum juga mempengaruhi produksi
terutama pada sub kategori peternakan dan perikanan.

Tabel 3.1 Produk Domestik Regional Bruto Provinsi Sumatera Utara Tahun 2018-
2020
Laju Pertumbuhan (persen)
Komponen
2018 2019 2020
Pengeluaran Konsumsi Rumahtangga 5,87 4,45 -2,98
Pengeluaran Konsumsi LNPRT 11,38 9,95 -4,02
Pengeluaran Konsumsi Pemerintah 6,16 0,61 -0,87
Pembentukan Modal Tetap Bruto 6,19 8,25 -1,17
Perubahan Inventori 0,00 0,00 0,00
Ekspor Barang dan Jasa 6,72 -2,17 -10,36
Impor Barang dan Jasa 10,30 -3,68 -14,97
PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO 5,18 5,22 -1,07
Sumber: Badan Pusat Statistik

Pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara pada tahun 2020 mengalami


penurunan menjadi 1,07% yang disebabkan adanya penurunan pada sisi
pengeluaran, seperti Konsumsi Rumah Tangga, Konsumsi Pemerintah, Pembentukan

III-12
Modal Tetap Bruto, Ekspor dan Impor. Pertumbuhan konsumsi rumah tangga secara
keseluruhan tahun 2020 menurun cukup dalam akibat pembatasan sosial untuk
menanggulangi penyebaran COVID-19. Aktivitas tatap muka yang terkendala
menyebabkan kinerja sektor-sektor utama terhambat. Hal ini mendorong sebagian
pelaku usaha memilih untuk memberhentikan karyawannya agar dapat
mempertahankan kontinuitas usaha di tengah pendapatan yang menurun. Sebagai
akibatnya, daya beli masyarakat secara keseluruhan menurun signifikan pada masa
pandemi.
Selain menurunnya daya beli masyarakat, penurunan perekonomian Sumatera
Utara juga disebabkan kinerja konsumsi pemerintah yang menurun, tercatat tumbuh
-0,9% (yoy) pada 2020 lebih rendah dari tahun sebelumnya 0,61% (yoy). Penurunan
konsumsi pemerintah disebabkan pagu anggaran pendapatan dan belanja yang
menurun menjadi salah satu penyebabnya. Selain itu, kendala optimalisasi belanja di
tengah pandemi juga menjadi permasalahan tersendiri. Pandemi COVID-19
mendorong pemerintah untuk melakukan refocusing dan realokasi anggaran
sehingga dilakukan pemangkasan pada beberapa komponen belanja. Penundaan
proyek non prioritas pada komponen belanja modal, pemangkasan belanja barang
jasa dan publik, serta pemotongan gaji dan pembatasan perjalanan dinas pada
komponen belanja pegawai seluruhnya dialihkan untuk program pemulihan COVID-
19.
Potensi pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara dapat terjadi Sejalan dengan hal
tersebut, pertumbuhan konsumsi LNPRT juga tumbuh lebih rendah dari tahun 2020.
Persiapan pilkada di 23 kabupaten/kota tidak berjalan optimal karena adanya
pembatasan untuk kampanye di tengah pandemi. Mayoritas aktivitas yang umumnya
dilakukan secara tatap muka beralih menjadi daring sehingga tidak memerlukan
banyak biaya untuk penyewaan akomodasi, pembuatan panggung, dan belanja
pendukung lainnya.
Dari sisi ekspor, meluasnya COVID-19 dengan sangat cepat menyebabkan
hampir semua kegiatan ekonomi di seluruh pelosok dunia terhenti. Hampir seluruh
negara mitra dagang membuat kebijakan pembatasan daerahnya masing-masing
sehingga menyebabkan permintaan ekspor luar negeri baik barang maupun jasa
pada tahun 2020 turun dari tahun sebelumnya.

III-13
5,56
5,14 5,24 5,27 5,38 5,30 5,31 5,25 5,11 5,21
4,53 4,73
4,25
persen
Tw-I

Tw-III

Tw-I

Tw-III

Tw-I

Tw-III

Tw-I

Tw-III

Tw-I
Tw-II

Tw-IV

Tw-II

Tw-IV

Tw-II

Tw-IV

Tw-II

TW-IV
-1,85
-2,77 -2,60 -2,94
2017 2018 2019 2020 2021

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.10 Laju Pertumbuhan Ekonomi Provinsi
Sumatera Utara Tahun 2017 - 2021

Pandemi COVID-19 membuat pengusaha sektor riil lebih bersikap untuk


menunggu atau “wait and see” dalam melakukan perencanaan investasi. Pelemahan
permintaan global dan domestik menyebabkan beberapa pelaku usaha menahan
investasinya di tahun 2020. Investasi Pemerintah juga tidak setinggi tahun sebelumnya
karena realokasi anggaran belanja modal ke belanja penanganan COVID-19. Oleh
sebab itu, pertumbuhan investasi pada tahun 2020 tercatat lebih rendah dari tahun
sebelumnya. Meski demikian, impor juga mengalami kontraksi lebih dalam
dibandingkan keseluruhan tahun 2019 sehingga menahan kontraksi lebih lanjut.
Kontraksi yang sangat dalam bersumber dari penurunan permintaan impor barang
modal, bahan baku, dan barang konsumsi seiring dengan rendahnya permintaan
domestik dan ekspor.
Pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara mulai sedikit membaik pada triwulan I
2021, walaupun pertumbuhannya masih menurun yaitu -1,85% (yoy), dibandingkan
periode triwulan IV 2020, sebesar -2,94% (yoy). Pertumbuhan ekonomi Sumatera
Utara pada tahun 2021 diharapkan lebih meningkat. Prospek pemulihan ekonomi
terutama ditopang oleh telah dimulainya pendistribusian vaksin yang diprediksi dapat
mendorong percepatan pemulihan aktivitas.
Dari sisi permintaan, Konsumsi Rumah Tangga diperkirakan mulai pulih
ditopang oleh daya beli masyarakat yang diproyeksikan mulai meningkat seiring
dengan kembali beroperasinya sektor terdampak. Selain itu perbaikan terjadi sebagai
dampak positif dari realisasi bantuan sosial dari Pemerintah pada tahun sebelumnya.
Berkurangnya korban yang terpapar Pandemi Covid-19 telah memberikan
kepercayaan masyarakat untuk melakukan aktivitas ekonomi. Titik terang dari sisi

III-14
kesehatan mendukung akselerasi belanja masyarakat saat tahun baru dan Hari Besar
Keagamaan. Pendapatan masyarakat juga mulai membaik sejalan dengan kembali
bekerjanya tenaga kerja terdampak COVID. Investasi akan tumbuh lebih baik
dibandingkan tahun 2020. Terbitnya UU Cipta Kerja diprediksi membuat proses
perizinan berusaha lebih mudah dan cepat sehingga tingkat efisiensi investasi akan
membaik. Proyek-proyek swasta yang sudah direncanakan diprakirakan kembali
berjalan seiring dengan optimisme pelaku usaha dan daya beli masyarakat yang
membaik pasca implementasi program vaksinasi.
Permintaan ekspor diprediksi mengalami peningkatan sejalan dengan
berlanjutnya normalisasi perdagangan antar daerah dan luar negeri. Aktivitas industri
hilir di negara mitra dagang yang mulai pulih, mendorong perbaikan permintaan
komoditas ekspor Sumut. Aktivitas manufaktur mitra dagang utama seperti China dan
AS memperkuat keyakinan perbaikan ekspor ke depan.
Prediksi perbaikan ekonomi negara adidaya dan tirai bambu juga menjadi
optimism tersendiri bagi industri di Sumut. Hal ini juga diperkuat dengan proyeksi
penguatan harga komoditas utama di pasar internasional. Sejalan dengan
peningkatan permintaan domestik dan eksternal, impor diprediksi tumbuh meningkat
pada tahun 2021. Perbaikan daya beli masyarakat mendorong peningkatan impor
barang konsumsi. Impor bahan modal juga terakselerasi seiring dengan kinerja
investasi yang menunjukkan perbaikan. Impor semen, bahan baku pupuk dan pakan
ternak akan naik sejalan dengan meningkatnya aktivitas pembangunan dan
peningkatan permintaan bahan makanan pasca relaksasi pembatasan sosial.
Dari sisi ketenagakerjaan, Pandemi Covid-19 telah menyebabkan jumlah
pengangguran di Provinsi Sumatera Utara mengalami lonjakan. Tingkat
Pengangguran Terbuka (TPT) Provinsi Sumatera Utara pada Agustus 2020 meningkat
menjadi 6,91% atau 508 ribu jiwa dibandingkan periode Februari 2020 sebesar 361
ribu jiwa atau 4,71%.
Pertumbuhan ekonomi yang mulai membaik di Provinsi Sumatera Utara pada
tahun 2021 memberikan dampak terhadap pengurangan jumlah pengangguran.
Pada bulan Februari 2021, jumlah pengangguran di Sumatera Utara menurun
menjadi 449 ribu jiwa dan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) juga menurun
menjadi 6,01%.

III-15
Tabel 3.2 Perkembangan Ketenagakerjaan Provinsi
Sumatera Utara Tahun 2020 - 2021
Status Keadaan Febuari Agustus Februari Perubahan Perubahan
Ketenagakerjaa
2020 2020 2021 Feb 2020-Feb 2021 Ags 2020–Feb 2021
n
(ribu (ribu (ribu (ribu (ribu
(persen) (persen)
orang) orang) orang) orang) orang)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
Penduduk Usia
10.610 10.703 10.778 168 1,58 75 0,7
Kerja
Angkatan Kerja 7.657 7.350 7.479 -178 -2,32 129 1,76
Bekerja 7.296 6.842 7.030 -266 -3,65 188 2,74
Pengangguran 361 508 449 88 24,38 -59 -11,61
Bukan Angkatan
2.953 3.353 3.299 346 11,72 -54 -1,62
Kerja
persen persen
persen persen persen
poin poin
Tingkat
Pengangguran 4,71 6,91 6,01 1,3 -0,9
Terbuka (TPT)
Perkotaan 6,72 8,9 7,44 0,72 -1,46
Perdesaan 2,34 4,55 4,28 1,94 -0,27
Tingkat Partisipasi
Angkatan Kerja 72,17 68,67 69,39 -2,78 0,72
(TPAK)
Laki-Laki 83,1 81,41 82,6 -0,5 1,19
Perempuan 61,43 56,15 56,4 -5,03 0,25
Sumber: Badan Pusat Statistik

Dari sisi kewilayahan, Tingkat Pengangguran Terbuka di perdesaan mengalami


peningkatan yang lebih tinggi ketika Pandemi Dovid-19. Peningkatan tersebut
mencerminkan daya serap tenaga kerja di perdesaan mengalami tekanan yang cukup
besar khususnya di sektor informal. Di samping itu, kembalinya penduduk yang tidak
lagi bekerja ke perdesaan menyebabkan jumlah penduduk desa yang menganggur
mengalami peningkatan. Namun, pada Februari 2021, jumlah penduduk yang tidak
bekerja di perdesaan mengalami pengurangan. Walaupun pertumbuhan ekonomi di
Sumatera Utara sudah mulai membaik, hanya saja, daya serap tenaga kerja masih
terbatas. Pengurangan TPT di Sumut masih relatif lebih besar di perkotaan
dibandingkan di perdesaan.

3.1.4 Kondisi Ekonomi Kabupaten Deli Serdang


Dinamika ekonomi Kabupaten Deli Serdang dipengaruhi oleh kondisi ekonomi
di lingkungannya. Pandemi Covid-19 memiliki dampak terhadap penurunan ekonomi
global dan nasional, juga turut memberikan pengaruh bagi perekonomian Kabupaten
Deli Serdang.
Perkembangan ekonomi Sumatera Utara selanjutnya mempengaruhi
pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang. Kabupaten Deli Serdang merupakan
daerah yang memberikan kontribusi terbesar kedua di Sumatera Utara yaitu sebesar

III-16
13,5 %, setelah Kota Medan sebesar 29,9%. Pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara
yang menurun 1,07% tahun 2020, juga memberi dampak bagi pertumbuhan ekonomi
Kabupaten Deli Serdang yang juga menurun 1,78%.
Padang Lawas
1,4%

Kota Medan
29,9%

Deli Serdang
13,5%

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.11 Kontribusi PDRB Kabupaten Deli Serdang Terhadap Perekonomian
Sumatera Utara Tahun 2020

Pada tahun 2020, terjadi perbedaan atas pertumbuhan ekonomi


kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumatera Utara. Pertumbuhan ekonomi tertinggi
terjadi di Kabupaten Nias sebesar 1,80% dan terendah terjadi di Kota Medan, sebesar
-1,98%. Beberapa daerah masih mengalami pertumbuhan yang positif terutama
disebabkan oleh perekonomiannya yang masih berskala kecil dan penopang utama
perekonomian adalah sektor pertanian. Sedangkan daerah perkotaan atau pusat
pertumbuhan mengalami pertumbuhan negatif, seperti Kota Binjai, Kota Pematang
Siantar dan Kota Medan. Demikian pula halnya daerah yang sektor industri
pengolahan merupakan sektor utama pembentuk PDRB juga mengalami
pertumbuhan yang negatif. Hal tersebut terjadi di Kabupaten Deli Serdang, dan
Kabupaten Batubara akibat adanya penurunan permintaan dan pembatasan dalam
kegiatan produksi pada sektor industri pengolahan.
Capaian pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang dibandingkan dengan
Kabupaten/Kota lainnya di Sumatera Utara cukup tertekan pada tahun 2020.
Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang menjadi (-1,78%). Namun capaian

III-17
tersebut masih lebih baik dibandingkan Kota Binjai (-1,83%), Kota Pematang Siantar
(-1,89%) dan Kota Medan (-1,98%). 1,80
1,66
1,58
1,50
1,18
1,14
1,01
0,80
0,61
0,39
0,38
0,27
0,21
0,09
persen

-0,13
-0,18
-0,27
-0,31
-0,44
-0,47
-0,59
-0,70
-0,73
-0,76
-0,80
-0,86
-0,94
-0,94
-1,07
Sibolga -1,36
Deli Serdang -1,78
Binjai -1,83
Pematangsiantar -1,89
Medan-1,98
Tapanuli Tengah
Humbang Hasundutan

Mandailing Natal
Nias Barat

Tapanuli Selatan

Tebing Tinggi

Karo
Batu Bara
Nias

Samosir

Padangsidimpuan
Nias Utara

Serdang Bedagai

Sumatera Utara
Simalungun

Toba Samosir
Labuhan Batu

Dairi
Pakpak Bharat
Tapanuli Utara

Langkat
Padang Lawas
Padang Lawas Utara

Asahan
Labuhanbatu Selatan
Nias Selatan

Gunungsitoli
Labuanbatu Utara

Tanjungbalai

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.12 Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Utara
Tahun 2020

Secara umum, dalam 5 (lima) tahun terakhir capaian pertumbuhan ekonomi


Kabupaten Deli Serdang lebih baik dibandingkan pertumbuhan ekonomi Sumatera
Utara dan Indonesia. Namun, sebagai dampak dari penyebaran Covid-19 yang telah
membawa dampak buruk bagi kondisi kesehatan, sosial dan ekonomi, memberikan
pengaruh signifikan bagi perkembangan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli
Serdang pada tahun 2020 yang turun menjadi -1,78%. Namun capaian ini lebih baik
jika dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional yaitu -2,07%. Sebagai kabupaten
dengan perekonomian terbesar kedua di Sumatera Utara, perekonomian Kabupaten
Deli Serdang memberikan kontribusi yang cukup besar bagi perekonomian Sumatera
Utara. Sebagai daerah yang memiliki jumlah industri menengah dan besar terbanyak
di Sumatera Utara, perekonomian Kabupaten Deli Serdang diproyeksikan akan
semakin membaik pada tahun 2021 seiring dengan pertumbuhan ekonomi nasional
yang juga mengalami peningkatan. Sektor industri pengolahan di Sumatera Utara
telah mengalami pertumbuhan 1,01% (yoy) pada triwulan I 2021, memberikan sinyal
bahwa pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang akan kembali mencapai
pertumbuhan sekitar 4,0% hingga 5,0% pada tahun 2021.

III-18
5,50

4,50

3,50

2,50
Persen

1,50

0,50

-0,50 2015 2016 2017 2018 2019 2020


-1,50

-2,50

Deli Serdang Sumut Indonesia

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.13 Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara
dan Indonesia Tahun 2015 – 2020

Sehubungan dengan kondisi pertumbuhan ekonomi global dan nasional yang


diprediksi terus membaik pada tahun 2021, hal ini akan mempengaruhi pertumbuhan
ekonomi di Provinsi Sumatera Utara dan Kabupaten Deli Serdang secara tidak
langsung, mengingat membaiknya kinerja ekspor, investasi serta konsumsi rumah
tangga yang secara perlahan sudah mulai tumbuh. Beberapa sektor utama penggerak
ekonomi Kabupaten Deli Serdang seperti industri pengolahan dan konstruksi secara
perlahan sudah mulai bergerak.

3.1.4.1 Produk Domestik Regional Bruto (PDRB)


Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB)
Kabupaten Deli Serdang mengalami peningkatan yang cukup tinggi setiap tahunnya.
Secara keseluruhan, PDRB Kabupaten Deli Serdang Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB)
pada tahun 2018 hingga tahun 2020 terus mengalami peningkatan yaitu dari
Rp101,06 triliun menjadi Rp110,15 triliun. Peningkatan PDRB ADHB menunjukkan
terjadi perkembangan ekonomi Kabupaten Deli Serdang yang semakin besar yang
sesuai dengan harga yang berjalan.
Untuk menunjukkan indikator perkembangan perekonomian Kabupaten Deli
Serdang lainnya dapat dinilai dari PDRB Atas Dasar Harga Konstan (ADHK) Tahun
2010. PDRB ADHK Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2018 mencapai 68,34 triliun
rupiah. Dengan memanfaatkan PDRB ADHK, selanjutnya dapat diukut pertumbuhan
ekonomi Kabupaten Deli Serdang untuk tahun 2019 yaitu sebesar 5,18% menjadi
Rp71.88 triliun. Ketika Pandemi Covid-19 menyebar di Indonesia, pertumbuhan
ekonomi Kabupaten Deli Serdang mengalami penurunan menjadi sebesar -1,78%.

III-19
Menurunnya pertumbuhan ekonomi tercatat pula dengan menurunnya PDRB ADHK
Kabupaten Deli Serdang menjadi Rp70,60 triliun.

Tabel 3.3 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB) dan Atas Dasar Harga Konstan
(ADHK) Kabupaten Deli Serdang Tahun 2018 – 2020 (miliar rupiah)
PDRB ADHB (milyar rupiah) PDRB ADHK (milyar rupiah)
Lapangan Usaha PDRB
2018 2019 2020 2018 2019 2020
A. Pertanian, Kehutanan, dan
Perikanan 10.369,79 11.020,53 11.519,12 8.175,92 8.534,10 8.597,36
B. Pertambangan dan
Penggalian 729,25 774,91 770,15 549,69 575,27 572,01
C. Industri Pengolahan 21.295,0 22.107,6
32.113,39 33.813,08 34.197,98 4 8 21.684,11
D. Pengadaan Listrik dan Gas 122,33 131,38 137,78 104,94 110,07 115,61
E. Pengadaan Air, Pengelolaan
Sampah, Limbah dan Daur
Ulang 44,91 47,10 49,06 30,21 31,24 32,39
F. Konstruksi 10.294,2 10.983,2
15.943,65 17.594,63 17.973,83 1 7 10.902,10
G. Perdagangan Besar dan
Eceran; Reparasi Mobil dan 11.492,4 12.299,6
Sepeda Motor 16.831,15 18.838,60 19.307,43 0 2 12.168,85
H. Transportasi dan
Pergudangan 9.033,11 9.802,16 8.591,35 5.699,01 5.885,24 5.173,00
I. Penyediaan Akomodasi dan
Makan Minum 2.733,52 3.011,95 2.759,81 1.912,68 2.065,25 1.890,57
J. Informasi dan Komunikasi 1.109,03 1.242,53 1.373,82 1.043,98 1.126,34 1.225,82
K. Jasa Keuangan dan
Asuransi 2.739,01 2.804,81 2.853,00 1.783,83 1.805,37 1.843,75
L. Real Estat 4.136,82 4.551,13 4.735,64 2.404,68 2.569,19 2.609,48
M,N. Jasa Perusahaan 458,66 524,97 543,68 310,43 331,76 326,14
O. Administrasi Pemerintahan,
Pertahanan dan Jaminan
Sosial Wajib 1.964,13 2.160,44 2.224,95 1.224,53 1.303,49 1.302,34
P. Jasa Pendidikan 1.488,59 1.644,64 1.710,51 1.178,02 1.254,11 1.273,20
Q. Jasa Kesehatan dan
Kegiatan Sosial 956,10 1.055,27 1.085,91 656,33 699,81 690,60
R,S,T,U. Jasa lainnya 286,79 316,01 311,22 185,12 196,87 189,52
PDRB 101.060,2 109.334,1 110.145,2 68.341,0 71.878,6
1 4 4 0 9 70.596,83
Sumber: Badan Pusat Statistik

Di tengah kondisi pertumbuhan ekonomi Indonesia maupun Sumatera Utara


yang cenderung terpengaruh oleh kondisi ekonomi global, perekonomian Kabupaten
Deli Serdang periode 2015 - 2019 dapat tetap tumbuh stabil di atas 5,0 %, sebelum
akhirnya mengalami guncangan dan menurun pada tahun 2020 menjadi -1,78%.
Pada tahun 2013 pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang sebesar 9,22 %.
Tingginya pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang pada tahun tersebut
disebabkan oleh selesainya pembangunan Bandara Internasional Kuala Namu yang
diikuti dengan peningkatan investasi swasta di kawasan sekitarnya. Pada tahun 2015,
pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang mencapai kondisi normalisasi yang

III-20
baru dan tumbuh sebesar 5,25 %. Pada tahun-tahun berikutnya pertumbuhan
ekonomi Kabupaten Deli Serdang masih tumbuh di atas 5,0 % dan hingga tahun
2018, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang mencapai 5,15 %. Pada tahun
2019, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang kembali meningkat menjadi
5,18%. Peningkatan volume ekonomi tersebut tercermin baik dari sisi produksi (supply
side) maupun sisi permintaan akhir (demand side). Namun pada tahun 2020,
pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang mengalami tekanan yang sangat
besar sehingga menurun menjadi sebesar -1,78%.
Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2020 hampir pada
semua sektor mengalami penurunan. Beberapa sektor masih mampu memberikan
kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Deli Serdang seperti pertanian,
pengadaan listrik dan gas, pengadaan air, pengelolaan sampah dan daur ulang,
informasi komunikasi, jasa keuangan, real estat, dan jasa pendidikan. Merebaknya
Pandemi Covid-19 yang membatasi pergerakan sosial dan aktivitas ekonomi
masyarakat mengakibatkan pertumbuhan sektor utama Kabupaten Deli Serdang
seperti industri pengolahan, perdagangan dan konstruksi mengalami tekanan. Industri
pengolahan mengalami penurunan sebesar 1,92%, konstruksi menurun 0,74% dan
perdagangan menurun 1,06%. Sektor yang mengalami penurunan tertinggi adalah
transportasi dan akomodasi, makan dan minum yang masing-masing menurun 12,1%
dan 8,46%. Penurunan sektor-sektor penting tersebut memberikan kontribusi terhadap
penurunan perekonomian Kabupaten Deli Serdang secara keseluruhan sehingga
turun sebesar 1,78% pada tahun 2020.
Dari sisi produksi, perekonomian Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2020
digerakkan oleh beberapa lapangan usaha utama seperti industri pengolahan,
perdagangan besar dan eceran dan reparasi mobil dan sepeda motor, konstruksi dan
pertanian, kehutanan dan perikanan. Peranan industri pengolahan di Kabupaten Deli
Serdang masih yang tertinggi walaupun mengalami tren yang menurun dalam. Pada
tahun 2020, sektor industri pengolahan memberikan kontribusi sebesar 31,05%,
sedikit meningkat dibandingkan tahun 2019 yang mencapai 30,93%. Sedangkan
peranan lapangan usaha perdagangan besar dan eceran dan reparasi mobil dan
sepeda motor mengalami peningkatan menjadi 17,53% (2020) yang melebihi
capaian tahun 2019 sebesar 17,23%. Sejalan dengan pembangunan sarana dan
prasarana yang semakin meningkat di Provinsi Sumatera Utara, khususnya juga di
Kabupaten Deli Serdang, peranan sektor konstruksi semakin meningkat dari 16,09%
tahun 2019 menjadi 16,32% tahun 2020. Sementara itu, lapangan usaha pertanian,
kehutanan dan perikanan juga mengalami peningkatan kontribusinya terhadap PDRB
Kabupaten Deli Serdang yakni dari 10,08% (2019) menjadi 10,46% (2020).

III-21
Pada tahun 2021, diperkirakan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang
akan mengalami peningkatan seiring dengan semakin membaiknya pertumbuhan
ekonomi nasional dan Provinsi Sumatera Utara setelah mengalami penurunan di
tahun 2020. Pada tahun 2021, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang
diperkirakan membaik di atas proyeksi pertumbuhan ekonomi nasional. Pertumbuhan
ekonomi yang berada di kisaran 2,5% - 3,5% dapat tercapai lebih akseleratif
dibandingkan pertumbuhan ekonomi yang berada di kisaran 4,5% - 5,5%. IMF
memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia akan tumbuh menjadi 4,5% pada
tahun 2021. Pertumbuhan ekonomi yang tinggi tersebut diprediksi dengan
terkendalinya secara baik Pandemi Covid-19, yang menyebabkan pergerakan sosial
serta aktivitas ekonomi masyarakat kembali menuju ke normal sehingga
perekonomian kembali membaik setelah mengalami kemerosotan di tahun 2020.
Pertumbuhan ekonomi nasional yang tinggi akan membawa dampak terhadap
peningkatan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sumatera Utara dan Kabupaten Deli
Serdang. Diproyeksikan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang dapat
mencapai 4,5%-5,5% di tahun 2021.

Tabel 3.4 Distribusi Persentase PDRB Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB)
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020 (persen)
Distribusi PDRB Menurut Lapangan Usaha (Persen)
Lapangan Usaha PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
A. Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan 10,83 10,54 10,38 10,08 10,46
B. Pertambangan dan Penggalian 0,77 0,74 0,73 0,71 0,70
C. Industri Pengolahan 32,00 32,22 31,61 30,93 31,05
D. Pengadaan Listrik dan Gas 0,11 0,13 0,12 0,12 0,13
E. Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, 0,05 0,05 0,04 0,04 0,04
Limbah dan Daur Ulang
F. Konstruksi 15,33 15,62 15,77 16,09 16,32
G. Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi 16,19 16,36 16,55 17,23 17,53
Mobil dan Sepeda Motor
H. Transportasi dan Pergudangan 9,24 8,99 9,10 8,97 7,80
I. Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum 2,62 2,67 2,70 2,75 2,51
J. Informasi dan Komunikasi 1,11 1,10 1,10 1,14 1,25
K. Jasa Keuangan dan Asuransi 2,90 2,82 2,71 2,57 2,59
L. Real Estat 3,66 3,72 4,09 4,16 4,30
M,N. Jasa Perusahaan 0,44 0,45 0,45 0,48 0,49
O. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan 2,00 1,90 1,94 1,98 2,02
Jaminan Sosial Wajib
P. Jasa Pendidikan 1,55 1,47 1,47 1,50 1,55
Q. Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 0,93 0,93 0,95 0,97 0,99
R,S,T,U. Jasa lainnya 0,28 0,28 0,28 0,29 0,28
PDRB 100,00 100,00 100,00 100,00 100,00
Sumber: Badan Pusat Statistik

Kabupaten Deli Serdang merupakan salah satu kabupaten yang memiliki


peranan penting dalam memajukan perekonomian Sumatera Utara. Letaknya yang
sangat strategis, serta sarana dan prasarana yang memadai telah menjadikan

III-22
kabupaten ini menjadi sentra industri pengolahan di Provinsi Sumatera Utara. Dengan
infrastruktur pendukung yang semakin berkembang seperti pasokan listrik yang cukup,
jalan tol Medan – Tebing Tinggi yang memiliki beberapa pintu masuk dari Kabupaten
Deli Serdang, dan pengembangan Pelabuhan Belawan memberikan peluang yang
cukup baik bagi perkembangan Industri Pengolahan di Kabupaten Deli Serdang. Pada
saat ini di sekitar Pelabuhan Belawan terdapat Kawasan Industri Medan (KIM) yang
sebagian besar wilayahnya terdapat di Kabupaten Deli Serdang. Lapangan usaha ini
telah menjadi sektor unggulan dan memberikan kontribusi besar dalam penyerapan
tenaga kerja dan peningkatan kesejahteraan dan sosial bagi masyarakat Kabupaten
Deli Serdang.
Dengan posisi yang strategis tersebut, maka peranan sektor industri pengolahan
dalam PDRB Kabupaten Deli Serdang menjadi sangat dominan. Sumbangan sektor
industri pengolahan mencapai lebih dari 30,0 % per tahunnya. Dengan besarnya
peranan sektor industri pengolahan dalam perekonomian telah memberikan dampak
ikutan bagi pengembangan lapangan usaha terkait baik ke hilir (forward linkage)
yakni perdagangan besar dan eceran, konstruksi, serta transportasi dan pergudangan
maupun ke hulu (backward linkage) yaitu sektor pertanian, kehutanan dan perikanan.
Dalam Perpres No 62/2011 tentang Rencana Tata Ruang Kawasan Perkotaan
Medan, Binjai, Deli Serdang dan Karo telah menguraikan tiga peran strategis Deli
Serdang. Ketiga peran strategis tersebut adalah (1) Kabupaten Deli Serdang yang
mengelilingi Kota Medan sebagai wilayah memiliki business opportunities (peluang
bisnis); (2) pengembangan dan pemantapan fungsi kawasan Mebidangro sebagai
pusat perekonomian nasional yang produktif dan efisien serta kawasan mampu
bersaing secara internasional terutama dalam kerja sama ekonomi subregional
segitiga pertumbuhan Indonesia-Malaysia dan Thailand; dan (3) merupakan bagian
dari kawasan Metropolitan dengan fungsi sebagai pusat kegiatan yang menjadi
penyeimbang (counter magnet) perkembangan kawasan perkotaan inti yang meliputi
kawasan perkotaan Hamparan Perak, Sunggal, Tanjung Morawa, Percut Sei Tuan,
Pancur Batu, Lubuk Pakam dan Galang.
Dorongan positif terhadap pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang
pada tahun 2021 tidak terlepas dari tumbuhnya kembali lapangan usaha Industri
Pengolahan. Meningkatnya ekspor Sumatera Utara memberikan kontribusi terhadap
peningkatan barang-barang yang dihasilkan dari sektor industry pengolahan.
Sebagai lapangan usaha dengan kontribusi terbesar dalam perekonomian Kabupaten
Deli Serdang, pertumbuhan sektor industri pengolahan sebelum Pandemi Covid-19
sekitar 3,60%. Namun pandemi Covid-19 tahun 2020, menekan laju
pertumbuhannya menjadi 1,92%. Tren pertumbuhan lapangan usaha industri

III-23
pengolahan menunjukkan bahwa perekonomian Kabupaten Deli Serdang berpotensi
untuk tetap tumbuh tinggi mengingat lapangan usaha industri pengolahan memiliki
nilai tambah yang cukup tinggi bagi perekonomian.
Meningkatnya peranan Industri Pengolahan seiring dengan meningkatnya
ekspor Sumatera Utara dari sektor industri pengolah hasil perkebunan sebagai
dampak membaiknya harga di tengah sedikit melemahnya permintaan komoditas
pada negara-negara mitra dagang Sumatera Utara seperti China, India dan Amerika
Serikat.
Pada tahun 2020, pertumbuhan lapangan usaha tertinggi di Kabupaten Deli
Serdang terjadi pada lapangan usaha informasi dan komunikasi. Sektor ini tumbuh
pesat sebagai dampak berubahnya kebiasaan masyarakat yang sebelumnya banyak
dilakukan melalui tatap muka, namun kemudian berubah dilakukan secara daring
(online). Peradaban masyarakat yang sudah berubah, mendukung sektor informasi
dan teknologi berkembang pesat.
Sektor lainnya yang cukup berkembang pada tahun 2020 adalah pengadaan
utilitas bagi masyarakat seperti pengadaan listrik dan pengadaan air, serta
pengelolaan sampah/limbah. Semakin banyaknya masyarakat kebutuhan akan
utilitas ini terus meningkat, sehingga pemerintah dan bisnis memberikan peningkatan
layanan guna memenuhi kebutuhan masyarakat.

Tabel 3.5 Pertumbuhan Lapangan Usaha Kabupaten Deli Serdang Tahun 2015 -
2019
Pertumbuhan Ekonomi (persen)
Lapangan Usaha PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
A. Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan 4,19 5,33 5,56 4,38 0,74
B. Pertambangan dan Penggalian 5,26 5,2 4,12 4,65 -0,57
C. Industri Pengolahan 4,33 3,47 3,63 3,82 -1,92
D. Pengadaan Listrik dan Gas 4,9 7,87 2,17 4,88 5,03
E. Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah,
Limbah dan Daur Ulang 5,55 5,66 2,44 3,44 3,66
F. Konstruksi 6,22 6,47 5,18 6,69 -0,74
G. Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi
Mobil dan Sepeda Motor 6,11 5 5,45 7,02 -1,06
H. Transportasi dan Pergudangan 6,78 8,13 7,38 3,27 -12,1
I. Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum 6,98 7,99 7,97 7,98 -8,46
J. Informasi dan Komunikasi 5,25 5,87 5,78 7,89 8,83
K. Jasa Keuangan dan Asuransi 4,98 2,47 1,63 1,21 2,13
L. Real Estat 7,33 7,66 9,98 6,84 1,57
M,N. Jasa Perusahaan 6,85 6,97 6,64 6,87 -1,69
O. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan
Jaminan Sosial Wajib 2,21 2,13 6,07 6,45 -0,09
P. Jasa Pendidikan 6,38 3,62 6,42 6,46 1,52

III-24
Pertumbuhan Ekonomi (persen)
Lapangan Usaha PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
Q. Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 7,36 7,43 5,73 6,63 -1,32
R,S,T,U. Jasa lainnya 5,8 5,85 5,75 6,35 -3,74
PDRB 5,32 5,1 5,15 5,18 -1,78
Sumber: Badan Pusat Statistik

Lapangan usaha transportasi dan pergudangan di Kabupaten Deli Serdang


pada tahun 2020 mengalami tekanan yang sangat tinggi. Berkurangnya jadwal
penerbangan akibat kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan
perekonomian yang menurun menyebabkan permintaan jasa transportasi dan
pergudangan menurun tajam. Pada tahun 2020, lapangan usaha transportasi dan
pergudangan turun sebesar 12,10%. Pembatasan pergerakan masyarakat dan
timbulnya kekhawatiran masyarakat untuk keluar rumah dan berbelanja
menyebabkan lapangan usaha akomodasi dan makan minum mengalami tekanan
hingga 8,46%.
Penurunan PDRB Kabupaten Deli Serdang dari sisi produksi juga diikuti oleh
penurunan PDRB dari sisi permintaan akhir atau PDRB pengeluaran. Terbentuknya
total PDRB pengeluaran berdasarkan kontribusi seluruh komponen, yang terdiri dari
komponen Pengeluaran Konsumsi Akhir Rumah tangga (PK- RT), Pengeluaran
Konsumsi Akhir Lembaga Non-Profit Yang Melayani Rumah Tangga (PK-LNPRT),
Pengeluaran Konsumsi Akhir Pemerintah (PK-P), Pembentukan Modal Tetap Bruto
(PMTB), ekspor netto (E) atau ekspor minus impor barang dan jasa.

Tabel 3.6 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Menurut Pengeluaran Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2016 – 2020
PDRB ADHB Menurut Pengeluaran (Miliar Rupiah)
Jenis Pengeluaran PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga 49.311 54.188 58.988 64.449 64.572
Pengeluaran Konsumsi LNPRT 453 485 529 588 594
Pengeluaran Konsumsi Pemerintah 3.454 3.880 3.971 3.981 3.943
Pembentukan Modal Tetap Bruto 27.689 30.037 33.665 36.271 36.863
Perubahan Inventori 994 826 1.052 1.084 1.599
Net Ekspor Barang dan Jasa 3.250 3.777 2.855 2.961 2.575
PDRB 85.152 93.194 101.060 109.334 110.145
Sumber: Badan Pusat Statistik

Berdasarkan pengeluaran, komponen tertinggi adalah Pengeluaran Konsumsi


Rumah Tangga sebesar Rp64,57 triliun, kemudian disusul pengeluaran investasi atau
Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) sebesar Rp36,86 triliun. Dari sisi

III-25
perdagangan luar negeri, Kabupaten Deli Serdang mencatatkan nilai Net Ekspor
Barang dan Jasa yang positif yakni mencapai Rp2,58 triliun.

Tabel 3.7 Laju Pertumbuhan PDRB Menurut Pengeluaran Tahun 2016 – 2020
(persen)
Laju Pertumbuhan PDRB Menurut Pengeluaran (persen)
Jenis Pengeluaran PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga 4,31 5,25 5,60 4,59 -0,81
Pengeluaran Konsumsi LNPRT 2,38 2,79 6,41 9,41 -0,94
Pengeluaran Konsumsi Pemerintah -1,87 4,89 3,02 0,29 -0,43
Pembentukan Modal Tetap Bruto 5,58 4,97 7,67 7,70 -0,02
Perubahan Inventori 0,00 0,00 3,88 3,88 0,00
Ekspor 4,24 5,49 4,82 -0,56 0,00
Impor -2,40 4,71 9,09 -1,22 0,00
PDRB 5,32 5,10 5,15 5,18 -1,78
Sumber: Badan Pusat Statistik

Selama periode 2016-2020, PDRB Kabupaten Deli Serdang, sebagian besar


digunakan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi akhir rumah tangga (PK-RT). Pada
tahun 2020, kontribusi pengeluaran konsumsi rumah tangga di Kabupaten Deli
Serdang tercatat sebesar 58,62%. Tingginya kontribusi jenis pengeluaran ini
menyebabkan perekonomian Kabupaten Deli Serdang akan sangat dipengaruhi
kemampuan masyarakat untuk berkonsumsi. Menurunnya daya beli masyarakat atau
pengeluaran konsumsi rumah tangga sebesar 0,81% akibat Pandemi Covid-19 pada
tahun 2020, memberikan pengaruh yang cukup besar sehingga terjadi penurunan
pada pertumbuhan ekonomi hingga 1,78% di Kabupaten Deli Serdang.
Pengeluaran untuk aktivitas pembentukan modal (PMTB) juga mempunyai
kontribusi yang relatif besar. Pada tahun 2020, kontribusi PMTB di Kabupaten Deli
Serdang mencapai 33,47%. Sebagai wilayah hinterland dari pusat pertumbuhan
ekonomi Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang telah menjadi incaran bagi penanam
modal untuk melakukan investasi. Pandemi Covid-19 telah memberikan dampak
negatif bagi pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang. Pada tahun 2020,
Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) menurun 0,02%.

Tabel 3.8 Distribusi PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Menurut Pengeluaran
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2016 – 2020
Distribusi PDRB ADHB Menurut Pengeluaran (Miliar Rupiah)
Jenis Pengeluaran PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
Pengeluaran Konsumsi Rumah
Tangga 57,91 58,15 58,37 58,95 58,62
Pengeluaran Konsumsi LNPRT 0,53 0,52 0,52 0,54 0,54

III-26
Distribusi PDRB ADHB Menurut Pengeluaran (Miliar Rupiah)
Jenis Pengeluaran PDRB
2016 2017 2018 2019 2020
Pengeluaran Konsumsi Pemerintah 4,06 4,16 3,93 3,64 3,58
Pembentukan Modal Tetap Bruto 32,52 32,23 33,31 33,17 33,47
Perubahan Inventori 1,17 0,89 1,04 0,99 1,45
Net Ekspor Barang dan Jasa 3,82 4,05 2,82 2,71 2,34
PDRB 100,00 100,00 100,00 100,00 100,00
Sumber: Badan Pusat Statistik

PDRB ADHB Kabupaten Deli Serdang diproyeksikan akan meningkat menjadi


Rp117,85 triliun pada tahun 2021 dan kemudian kembali meningkat menjadi
Rp128,22 triliun pada tahun 2022. Sementara itu, PDRB ADHK Kabupaten Deli
Serdang diproyeksikan akan tumbuh menjadi Rp73,78 triliun pada tahun 2021, dan
selanjutnya meningkat kembali menjadi Rp78,06 triliun pada tahun 2022.

3.1.4.2 Pendapatan Per Kapita


PDRB per kapita merupakan formulasi dari besarnya PDRB dibagi dengan
jumlah penduduk. PDRB per kapita atas dasar harga berlaku menunjukkan nilai PDRB
per satu orang penduduk. Peningkatan kesejahteraan suatu wilayah ditandai dengan
meningkatnya pendapatan perkapita masyarakat. Pendapatan perkapita Atas Dasar
Harga Berlaku (ADHB) Kabupaten Deli Serdang mengalami pertumbuhan yang cukup
tinggi yaitu di atas 5,0% pertahunnya, sebelum akhirnya mengalami penurunan
sebesar 0,98% tahun 2020 menjadi Rp49,30 juta dari capaian Rp49,79 juta (2019).

55,43 54,82
51,42
47,96
44,56
Rp juta

49,79 49,30
41,02 46,88
44,07
41,09
37,81

2015 2016 2017 2018 2019 2020

Deli Serdang Sumatera Utara

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.14 Pendapatan Per Kapita Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2015–2020

Dibandingkan dengan wilayah lainnya, pendapatan perkapita Kabupaten Deli


Serdang masih dalam kelompok cukup tinggi. Pendapatan perkapita tertinggi pada

III-27
tahun 2020 terdapat di Kota Medan sebesar Rp105,53 juta. Sedangkan pendapatan
perkapita terendah dimiliki Kabupaten Nias Barat hanya memiliki pendapatan
dikisaran Rp22,21 juta. Sementara itu, PDRB perkapita Kabupaten Deli Serdang tahun
2020 berada di posisi ke-12 dari 33 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumut yaitu
sebesar Rp49,30 juta. Meski demikian, pendapatan perkapita Kabupaten Deli
Serdang masih di bawah rata-rata pendapatan perkapita Provinsi Sumatera Utara
yang mencapai Rp55,18 juta.
Prospek peningkatan pendapatan per Kapita masyarakat Kabupaten Deli
Serdang terbuka lebar di tahun-tahun berikutnya, Pembangunan konstruksi seperti
jalan tol, perluasan Bandara Kuala Namun sebagai Kawasan Aeropolitan, dapat
mendorong terjadi efek multiplier yang pada masa berikutnya dapat mendorong
penciptaan lapangan kerja dan pendapatan masyarakat. Di samping itu,
pertumbuhan industri pengolahan, konstruksi, real estas dan perdagangan akan
memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.
105,53
83,28
81,78
69,09
68,72
63,85
55,18
54,14
52,64
51,87
51,67
49,70
49,30
46,30
juta Rupiah

45,25
43,94
42,52
42,14
41,86
41,23
40,17
36,42
35,85
32,64
31,93
30,69
28,86
28,07
27,25
26,73
26,48
24,38
23,32
22,21
Karo

Tebing Tinggi
Batu Bara

Deli Serdang

Tapanuli Tengah
Binjai

Padangsidimpuan
Nias
Sibolga

Samosir

Nias Utara
Labuhan Batu

Serdang Bedagai

Toba Samosir
Medan

Nias Barat
Simalungun

Tapanuli Utara

Pakpak Bharat
Sumatera Utara

Dairi

Mandailing Natal
Asahan

Padang Lawas Utara

Padang Lawas
Langkat
Gunungsitoli

Nias Selatan
Pematangsiantar

Tanjungbalai
Labuanbatu Utara

Humbang Hasundutan
Tapanuli Selatan
Labuhanbatu Selatan

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.15 PDRB Per Kapita Kabupaten/Kota di Sumatera Utara Tahun 2020

Peningkatan pendapatan perkapita Kabupaten Deli Serdang terus berlanjut di


tahun 2021. Diperkirakan pendapatan perkapita Kabupaten Deli Serdang dapat
mencapai Rp52,23 juta dan pada tahun 2022 pendapatan perkapita kembali
meningkat menjadi Rp56,26 juta.

3.1.4.3 Inflasi
Kabupaten Deli Serdang bukan merupakan wilayah yang menjadi perhitungan
inflasi di Sumatera Utara, Wilayah perhitungan inflasi di Sumut adalah Kota Medan,
Kota Sibolga, Kota Pematang Siantar dan Kota Padang Sidempuan, Dengan demikian,
perhitungan inflasi di Kabupaten Deli Serdang merujuk kepada inflasi wilayah terdekat
yakni Kota Medan.

III-28
Inflasi Sumatera Utara menunjukkan tren yang menurun di tahun 2020. Pada
Desember 2020, inflasi di Sumatera Utara tercatat sebesar 1,96 % atau lebih tinggi
dari inflasi Indonesia 1,68 %. Angka inflasi Sumut sepanjang tahun 2020 menurun
dibandingkan tahun 2019 yang mencapai 2,43 %. Dari lima kota inflasi di Sumatera
Utara pada tahun 2020, Kota Gunung Sitoli menjadi wilayah dengan inflasi tertinggi
di Sumatera Utara yaitu sebesar 5,32%. Selanjutnya disusul Kota Padang Sidempuan
sebesar 3,27% dan Kota Pematang Siantar sebesar 2,78 % serta Kota Sibolga sebesar
2,42%. Inflasi terendah di Sumatera Utara tahun 2020 terjadi di Kota Medan yaitu
sebesar 1,76 %.
Inflasi Kota Medan relatif sama dengan inflasi Sumatera Utara. Hal tersebut
disebabkan bobot perhitungan inflasi Kota Medan terhadap inflasi Provinsi Sumatera
Utara yang sangat besar. Dalam 5 (lima) tahun terakhir telah terjadi tren penurunan
inflasi di Sumatera Utara, kecuali pada tahun 2016. Antisipasi yang dilakukan oleh
pemerintah daerah melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) baik di tingkat
Provinsi maupun Kabupaten/Kota menyebabkan inflasi Sumatera Utara menjadi lebih
terkendali pada tahun 2020. Menurunnya daya beli masyarakat juga memberikan
kontribusi besar terhadap penurunan inflasi Kota Medan sebesar 1,76% serta inflasi
Sumatera Utara sebesar 1,96%.

10,18

8,00 8,17

7,82 6,34
PERSEN

7,42 7,38

4,66
3,86
3,24 3,20
3,67 4,28 2,33
3,82
3,54 1,76
1,23
2,43
1,66 1,96
1,00
2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020

Sumut Medan

Sumber: Badan Pusat Statistik


Gambar 3.16Perkembangan Inflasi Kota Medan dan Provinsi Sumut

Apabila dilihat komponen utama penyebab inflasi yaitu komoditas pangan,


maka bisa dikatakan bahwa ketahanan pangan Sumatera Utara masih rentan

III-29
terhadap gejolak permintaan pangan. Hal ini mesti diantisipasi oleh Pemerintah
Kabupaten Deli Serdang untuk melakukan pengendalian ketersediaan pangan di
daerah dengan keterjangkauan harga bagi masyarakat. Pemantauan terhadap
pasokan pangan yang cukup akan memberikan dampak yang penting bagi
pengendalian harga di Kabupaten Deli Serdang.

Tabel 3.9 Laju Inflasi/Deflasi Kota Medan Menurut Kelompok


Pengeluaran Tahun 2020
Tingkat Inflasi Kalender
Menurut Kelompok Pengeluaran Tingkat Des 2020
2020
Makanan, Minuman dan Tembakau 2,00 4,35
Pakaian dan Alas Kaki 0,12 1,85
Perumahan, Air, Listrik dan Bahan Bakar 0,03 0,29
Perlengkapan, Peralatan dan Pemeliharaan Rumah
-0,05 1,60
Tangga
Kesehatan -0,03 1,92
Transportasi -0,19 -2,49
Informasi, Komunikasi dan Jasa Keuangan 0,00 -1,86
Rekreasi, Olahraga dan Budaya 0,00 0,40
Pendidikan 0,00 0,08
Penyediaan Makanan dan Minuman / Restoran 0,07 1,36
Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya 0,38 6,33
Inflasi 0,65 1,76
Sumber: Badan Pusat Statistik

Kelompok barang yang memiliki inflasi tertinggi di Kota Medan pada tahun
2020 adalah Makanan, Minuman dan Tembakau yakni sebesar 4,35%. Pandemi
Covid-19 menyebabkan permintaan masyarakat untuk jasa Kesehatan dan perawatan
pribadi dan jasa lainnya juga mengalami peningkatan. Pada tahun 2020, harga jasa
Kesehatan meningkat sebesar 1,92% dan jasa perawatan pribadi meningkat 6,33%.
Peningkatan harga juga terjadi pada Pakaian dan Alas Kaki yaitu sebesar 1,85%.
Sementara itu, penurunan harga barang/jasa terjadi pada jasa transportasi.
Menurunnya harga tiket pesawat akibat menurunnya permintaan sebagai dampak
dari pembatasan sosial dan keengganan masyarakat untuk beraktivitas ke luar daerah
menyebabkan harga transportasi menurun 2,49% pada tahun 2020. Informasi dan
Komunikasi juga mengalami penurunan sebagai dampak peningkatan penyediaan
layanan dan efisiensi pada operator informasi dan komunikasi yang permintaannya
mengalami lonjakan saat masa Pandemi Covid-19.
Inflasi di Kota Medan pada tahun 2021 diperkirakan akan meningkat menjadi
2,50 %. Peningkatan tersebut disebabkan terjadinya peningkatan pada komponen
pengeluaran seperti bahan makanan, sandang, kesehatan dan makanan jadi,
minuman, rokok dan tembakau. Inflasi Kota Medan tahun 2022 diperkirakan akan

III-30
kembali meningkat menjadi 3,00 %, Fokus utama pemerintah dalam pengendalian
harga menjadi prioritas dalam mendukung pertumbuhan ekonomi yang berdaya
saing dan mempertahankan daya beli masyarakat.

3.1.4.4 Evaluasi Capaian Indikator Makro Ekonomi Kabupaten Deli Serdang


Perekonomian Kabupaten Deli Serdang mengalami perbaikan pada berbagai
capaian indikator makro ekonomi, Membaiknya perekonomian tersebut mendorong
terjadinya perbaikan pada indikator makro ekonomi di Kabupaten Deli Serdang.

Tabel 3.10 Target dan Capaian Indikator Makro Ekonomi Tahun 2019 - 2020
Target RPJMD Capaian Keterangan
No Indikator
2019 2020 2019 2020 2019 2020
Tidak
1 Pertumbuhan ekonomi (%) 5,17 5,20 5,18 -1,78 Tercapai
Tercapai
PDRB Atas Dasar Harga Tidak
2 109,3 122,02 109,3 110,14 Tercapai
Berlaku (Rp triliun) Tercapai
PDRB Per Kapita Atas Dasar
3 49,79 42,45 49,79 49,30 Tercapai Tercapai
Harga Berlaku (Rp juta)
Indeks Pembangunan Tidak
4 75,43 75,8 75,43 75,44 Tercapai
Manusia (IPM)* Tercapai
5 Penduduk miskin (%) 4,44 4,26 3,89 3,88 Tercapai Tercapai
Tidak
6 Pengangguran terbuka (%) 5,74 4,26 5,74 9,50 Tercapai
Tercapai
Sumber: Badan Pusat Statistik dan RPJMD Kabupaten Deli Serdang

Beberapa indikator makro ekonomi memiliki capaian yang baik pada tahun
2019, sehingga telah mampu memenuhi target yang ditetapkan dalam RPJMD
Kabupaten Deli Serdang tahun 2019 - 2024 seperti PDRB (Produk Domestik Regional
Bruto), PDRB perkapita, dan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT), PDRB sebagai
indikator utama makro ekonomi yang menunjukkan kegiatan produksi masyarakat di
Kabupaten Deli Serdang telah melampaui dari target yang disusun dalam RPJMD
Kabupaten Deli Serdang 2019 – 2024.
Sementara itu, capaian indikator makro ekonomi pada tahun 2020 hampir
semua tidak dapat dipenuhi kecuali persentase penduduk miskin. Pandemi Covid-19
memberikan dampak cukup besar terhadap pencapaian kinerja pembangunan makro
ekonomi Kabupaten Deli Serdang. Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang
pada tahun 2020 ditargetkan mencapai pertumbuhan sebesar 5,20%, tidak dapat
tercapai. Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang tahun 2020 hanya
mencapai -1,78%. Pertumbuhan ekonomi yang menurun, berdampak terhadap
ketidakcapaian target indikator makro ekonomi lainnya seperti PDRB Atas Harga
Berlaku dan PDRB perkapita. Pertumbuhan ekonomi yang negatif juga menyebabkan
pengangguran terbuka di Kabupaten Deli Serdang melesat dari 5,74% menjadi
9,50%.

III-31
Secara umum, capaian indikator makro ekonomi Kabupaten Deli Serdang
masih dalam posisi yang baik pada tahun 2019. Pertumbuhan ekonomi Kabupaten
Deli Sedang tumbuh 5,18%. Pertumbuhan ekonomi tersebut sedikit lebih rendah
dibandingkan pertumbuhan ekonomi Sumatera Utara sebesar 5,22%, namun lebih
baik dibandingkan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang mencapai 5,02%. Pandemi
Covid-19 telah menyebabkan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang
menjadi -1,78% pada tahun 2020. Seiring dengan pertumbuhan ekonomi global yang
diproyeksikan membaik di tahun 2021, dan demikian pula dengan pertumbuhan
ekonomi nasional yang dapat tumbuh mencapai 4,50%, maka diproyeksikan
pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang juga akan tumbuh 4,60%. Pada tahun
2022, seiring dengan berhasilnya program vaksinasi Covid-19 di bulan Maret 2022,
akan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap peningkatan kepercayaan
masyarakat dalam menjalankan aktivitas produksi dan konsumsi. Diprakirakan
pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang akan dapat melonjak menjadi 5,80%,
seperti kondisi yang sama dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang
diproyeksikan tumbuh cukup tinggi di tahun 2022. Pada tahun 2023, pertumbuhan
ekonomi nasional akan kembali melambat menuju kondisi yang normal yaitu 5,60%.
Pertumbuhan ekonomi yang mengalami pembalikan (rebound) pada tahun
2021, selanjutnya memberikan dampak bagi dinamika indikator-indikator makro
ekonomi lainnya di Kabupaten Deli Serdang. PDRB ADHB Kabupaten Deli Serdang
mengalami akselerasi pada tahun 2022 dan 2023 sehingga memberikan kontribusi
besar terhadap peningkatan pendapatan perkapita masyarakat. Pada tahun 2023,
diprakirakan pendapatan perkapita Kabupaten Deli Serdang dapat mencapai
Rp60,22 juta.

Tabel 3. 11 Capaian dan Estimasi Indikator Makro Ekonomi Kabupaten Deli Serdang Tahun
2019 -2022
Capaian / Estimasi
No Indikator
2019 2020 2021 2022*
1 Pertumbuhan Ekonomi (%) 5,18 -1,78 4,50 5,80
2 PDRB ADHB (Rp triliun) 109,3 110,14 117,85 128,22
3 PDRB ADHK (Rp triliun) 71,89 70,6 73,78 78,06
4 PDRB perkapita (Rp juta) 49,79 49,30 52,00 56,26
5 Inflasi (%) 2,43 1,96 2,50 3,00
Tingkat Pengangguran
6 5,74 9,50 8,00 6,50
Terbuka (%)
7 Penduduk Miskin (%) 3,89 3,88 3,85 3,75
Ketimpangan
8 0,315 0,312 0,310 0,315
Pendapatan/Gini Ratio (poin)

III-32
Capaian / Estimasi
No Indikator
2019 2020 2021 2022*
Indeks Pembangunan
9 75,43 75,44 75,69 76,20
Manusia (poin)
Sumber: Badan Pusat Statistik *) angka estimasi

Sementara itu, pertumbuhan ekonomi yang mulai meningkat pada tahun 2021,
memiliki dampak terhadap peningkatan inflasi. Peningkatan daya beli masyarakat
menyebabkan permintaan atas beberapa barang khususnya makanan, pakaian,
transportasi, kesehatan dan jasa perawatan pribadi mengalami peningkatan harga.
Kondisi tersebut memberikan kontribusi terhadap peningkatan inflasi sebesar 2,50%.
Peningkatan inflasi akan kembali terjadi pada tahun 2022 seiring dengan
meningkatnya pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang yang cukup tinggi
pada periode ini. Hal ini harus menjadi focus bagi Tim Pengendalian Inflasi Daerah
(TPID) agar inflasi dapat terkendali dengan baik.
Pertumbuhan ekonomi yang semakin membaik di tahun 2021, selanjutnya
memberikan dampak terhadap penurunan penduduk miskin di Kabupaten Deli
Serdang. Diharapkan pertumbuhan penduduk miskin di Kabupaten Deli Serdang
dapat menurun menjadi 3,85% pada tahun 2021 dan selanjutnya kembali menurun
menjadi 3,75% pada tahun 2022. Tren penurunan persentase penduduk miskin di
Kabupaten Deli Serdang berlanjut pada tahun 2023, yang menurun menjadi 3,72%.
Ketimpangan pendapatan atau indeks gini Kabupaten Deli Serdang juga
mengalami perbaikan pada tahun 2021. Indeks Gini diprakirakan akan menurun
menjadi 0,310 pada tahun 2021, sebelum akhirnya meningkat pada tahun 2022
seiring dengan terjadi lonjakan pada pertumbuhan ekonomi Kabupaten Deli Serdang
yang mencapai 5,80%. Indeks Gini meningkat menjadi 0,315, dan kemudian
menurun kembali menjadi 0,312 pada tahun 2023.
Indeks Pembangunan Manusia Kabupaten Deli Serdang diproyeksikan akan
kembali meningkat pada tahun 2021. Peningkatan IPM Kabupaten Deli Serdang
diprakirakan menjadi 75,69. Peningkatan IPM akan berlanjut pada tahun 2022
menjadi 76,20 dan kemudian meningkat menjadi 76,70 pada tahun 2023.

3.1.5 Tantangan dan Prospek Perekonomian Daerah


Prospek Perekonomian Kabupaten Deli Serdang tahun 2021 dan 2022
mendatang tidak lepas dari kondisi ekonomi global dan nasional, terlebih ekonomi
Kabupaten Deli Serdang dan Provinsi Sumatera Utara yang sudah semakin terbuka
dimana kontribusi ekspor terhadap total PDRB Kabupaten Deli Serdang yang semakin
meningkat. Dengan demikian, dinamika perubahan dalam perekonomian global

III-33
akan memberikan kontribusi terhadap dinamika perekonomian nasional dan regional
khususnya di Kabupaten Deli Serdang.

3.1.5.1 Tantangan dan Prospek Global


Dinamika perekonomian global masih terus berlanjut seiring dengan kondisi
global yang masih mengalami gejolak. Beberapa tantangan yang terjadi secara
global yang dapat mempengaruhi perekonomian Indonesia dan daerah antara lain
adalah:

1. Masih berlanjutnya ancaman Pandemi Covid-19


Pandemi covid-19 di dunia masih akan menjadi tantangan terhadap pemulihan
ekonomi hingga tahun 2022 ke depan. Kasus harian covid-19 di seluruh dunia terus
meningkat khususnya di India memberikan harapan pemulihan ekonomi dunia
menjadi terpapar. Tak hanya itu, bermunculannya berbagai varian baru covid-19,
serta adanya gelombang baru pandemi di berbagai negara juga turut menghambat
pemulihan ekonomi global. Varian baru mungkin akan menimbulkan komplikasi
dalam penanganan covid. Pada saat yang sama kita melihat meskipun program
vaksinasi dimulai di seluruh dunia, namun aksesnya tidak merata. Negara-negara
maju sudah memulai program vaksinasi dengan cepat sehingga memberikan
kesempatan negara tersebut untuk memutuskan telah menyelesaikan dampak
Pandemi Covid-19 lebih cepat. Saat ini sejumlah negara telah memulai kebijakan
untuk tidak menggunakan masker pada penduduk yang telah menyelesaikan proses
vaksinasinya sebanyak 2 kali. Pemutusan rantai penyebaran virus Covid-19
berdampak terhadap peningkatan ketimpangan pendapatan antar negara dunia
menjadi semakin melebar. Negara-negara miskin tidak sanggup untuk membiayai
pembelian vaksin Covid-19 bagi seluruh warganya menjadi ancaman bagi negara
lain dalam penyebaran kembali virus Covid-19. Disparitas pemulihan ekonomi dunia
juga akan menyebabkan perubahan atau dinamika antar negara termasuk dari sisi
stimulus pemerintahan maupun kemampuan untuk memperoleh vaksin.
Sejumlah lembaga internasional memberikan prediksi yang menggembirakan
mengenai outlook perekonomian global di 2021 ini. Hal ini disebabkan telah
berjalannya program vaksinasi korona di seluruh dunia pada kuartal I-2021. Di
samping itu, berakhirnya lockdown di sejumlah negara Eropa disertai pemulihan
ekonomi lebih lanjut pada 2021, diprakirakan dapat membuat perekonomian global
menuju kepada kondisi normal seperti sebelum masa pandemi.

III-34
2. Melonjaknya utang pemerintah
Menurunnya perekonomian dunia, memaksa pemerintah masing-masing
negara melakukan peningkatan belanja untuk menstimulus perekonomiannya. Di sisi
lain, penerimaan pemerintah semakin rendah akibat kemampuan masyarakat untuk
membayar pajak yang semakin menurun, menyebabkan terjadinya gap fiskal yang
semakin melebar. Selanjutnya, upaya yang ditempuh oleh negara tersebut adalah
meningkatkan utang pemerintah. Meskipun demikian, melonjaknya utang pemerintah
pada tahun 2020 memberikan risiko utang besar yang terakumulasi hingga beberapa
tahun ke depan. Defisit anggaran pemerintah yang disebabkan peningkatan peranan
pemerintah dalam perekonomian serta peningkatan belanja pemerintah untuk
bantuan sosial, belanja kesehatan dan pendidikan, serta subsidi bagi peningkatan
peranan pemerintah dalam perekonomian, memberikan dampak terhadap
peningkatan utang pemerintah.

3. Masih berlanjutnya perang dagang AS dan China


Perang Dagang AS dan China belum terlihat tanda-tanda untuk berakhir.
Kondisi tersebut ditandai dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden yang
menyelenggarakan pertemuan dengan Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga.
Pertemuan ini disinyalir sebagai isyarat AS bersekutu dengan Jepang untuk melawan
China. Hal itu dinilai bisa memicu perang dagang menguat kembali jika terjadi
ketegangan geopolitik.
Pemerintah Amerika Serikat memandang bahwa secara langsung Amerika
Serikat menghadapi tantangan yang ditimbulkan terhadap nilai-nilai kemakmuran,
keamanan dan demokrasi oleh pesaing yang paling serius, yaitu China. Presiden Joe
Biden menyatakan serius menghadapi pelanggaran ekonomi yang dilakukan oleh
China. Tapi pemerintah Amerika Serikat akan mengambil kebijakan untuk bekerja
sama kembali dengan China jika itu untuk kepentingan Amerika dapat diakomodir.

4. Stabilitas Geopolitik
Kondisi geopolitik dunia yang semakin tidak menentu menjadi ancaman serius
bagi perekonomian global yang akan mempengaruhi perekonomian Indonesia.
Risiko geopolitik seperti berlanjutnya ketegangan di Timur Tengah akibat Perang Israel
dan Palestina yang naik di beberapa negara memicu ketidakpastian pasar keuangan
dunia dan menekan pertumbuhan ekonomi global. Harga minyak bumi mengalami
lonjakan yang dapat memicu kenaikan biaya produksi dan defisit neraca pembayaran
yang semakin tinggi. Indonesia menghadapi tantangan ini karena merupakan negara
net imported minyak bumi.

III-35
Prospek ekonomi yang lebih baik pada tahun 2021 dan 2022 adalah outlook
pemulihan ekonomi global ini akan memberikan efek positif ke perbaikan harga
komoditas seperti CPO, dan minyak khususnya. Permintaan komoditas dan minyak
akan meningkat yang berdampak pada kenaikan harga. Perbaikan ekonomi di
sejumlah negara maju dan negara berkembang akan memperkuat mata uang
mereka. Pemulihan ekonomi yang sangat kuat diprakirakan terjadi pada semester I
2021, pertumbuhan ekonomi secara bertahap akan kembali turun ke pertumbuhan
tren global berkisar 3%. Pertumbuhan ekonomi tertinggi masih terjadi di Tiongkok
mewakili kawasan Asia yang selanjutnya dapat membangkitkan pertumbuhan
ekonomi negara-negara lainnya di dunia.
Prioritas kebijakan jangka pendek saat ini adalah mengendalikan penyebaran
Covid-19 dan memastikan penyebaran vaksin yang cepat dan meluas. Untuk
mendukung pemulihan ekonomi, pihak berwenang juga perlu memfasilitasi siklus
investasi ulang yang bertujuan untuk pertumbuhan berkelanjutan yang kurang
tergantung pada utang pemerintah. Meskipun ekonomi global tampaknya telah
memasuki pemulihan yang terkendali, pembuat kebijakan menghadapi tantangan
yang tangguh dalam kesehatan masyarakat, manajemen utang, kebijakan anggaran,
perbankan sentral, dan reformasi struktural. Untuk mengatasi dampak pandemi dan
mendorong investasi, perlu adanya dorongan besar untuk meningkatkan lingkungan
bisnis, meningkatkan fleksibilitas tenaga kerja dan pasar produk, serta memperkuat
transparansi dan tata kelola.

3.1.5.2 Tantangan dan Prospek Ekonomi Nasional


Sejumlah tantangan yang menjadi penghambat pertumbuhan ekonomi nasional
pada tahun 2021 dan 2022. Adapun tantangan tersebut diantaranya adalah:
Masih tingginya angka pengangguran di Indonesia. Kondisi ini terjadi sebagai
dampak Pandemi Covid-19, sektor riil mengalami lockdown beberapa saat, bahkan
tidak bisa bergerak leluasa sampai kini. Akibatnya, terjadi lonjakan pengangguran
dan kemiskinan pada 2020. Badan Pusat Statistik (BPS) menyampaikan, jumlah
pengangguran hingga Agustus 2020 meningkat 2,67 juta orang. Dengan demikian,
jumlah angkatan kerja di Indonesia yang menganggur menjadi 9,77 juta orang atau
7,07 persen. Sementara itu, tingkat kemiskinan juga mengalami peningkatan. Angka
pengangguran Indonesia mengalami penurunan pada Februari 2021 yaitu sebesar
8,75 juta jiwa. Secara persentase, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Indonesia
masih sebesar 6,26%. Capaian ini masih jauh di atas capaian Februari 2020 ketika
Pandemi Covid-19 belum terjadi. Pada Februari 2020, jumlah pengangguran
Indonesia sebesar 6,93 juta dan TPT sebesar 4,94%.

III-36
a. Angka kemiskinan yang masih tinggi. Angka kemiskinan sebenarnya naik sejak
awal pandemi. Data BPS menunjukkan, jumlah penduduk miskin Indonesia per
Maret 2020 sebanyak 26,42 juta jiwa atau 9,78 persen. Angka ini meningkat
daripada tahun sebelumnya yang sebesar 9,41 persen atau 25,14 juta
penduduk. Meskipun pada semester II 2020 BPS belum merilis angka
kemiskinan, dapat kita perkirakan angkanya pasti naik. Efektivitas program
stimulus pada 2020 harus menjadi pelajaran bagi upaya perbaikan tahun ini.
Program perlindungan sosial massal akan dilanjutkan. Di antaranya,
memberikan program keluarga harapan (PKH) kepada 10 juta keluarga
penerima manfaat (KPM); program kartu sembako untuk 18,8 juta KPM; bansos
tunai (10 juta KPM); dan siswa penerima bantuan program Indonesia pintar (PIP)
sebanyak 20,1 juta anak. Terdapat pula program mahasiswa penerima kartu
Indonesia pintar (KIP) sebanyak 1,2 juta orang; subsidi listrik terhadap 32,8 juta
rumah tangga miskin dan penerima subsidi bunga kredit usaha rakyat (KUR)
sebanyak 29,9 juta debitur; serta plafon KUR kita naikkan dari Rp 190 triliun
menjadi Rp 220 triliun. Selain itu, program subsidi energi terus dilanjutkan.
Misalnya, subsidi LPG sebanyak 7,5 juta metrik ton dan solar 15,8 juta kiloliter.
Untuk meringankan beban petani, ada subsidi pupuk sebanyak 8,2 juta ton.
Lalu, untuk membantu kebutuhan rumah layak dan sehat bagi rakyat,
pemerintah memberikan subsidi bantuan uang muka 157,5 ribu unit rumah.
Masih banyak lagi berbagai program stimulus seperti di sektor perpajakan,
transportasi, dan pariwisata.
b. Eskalasi Covid-19 dan kecepatan serta pemerataan program vaksinasi. Akhir-
akhir ini masih terlihat ketidakdisiplinan masyarakat dalam menjalankan
protokol kesehatan. Konsistensi Satgas Covid-19 dalam penegakan disiplin
prokes tidak boleh ditawar-tawar lagi. Selain itu, program vaksinasi Covid-19
harus diprioritaskan terhadap kelompok rentan sehingga persebaran Covid-19
lebih bisa dikendalikan.
c. Tensi ekonomi-politik global. Membaiknya ekonomi Amerika Serikat seiring
dengan berhasilnya program vaksinasi akan mendorong optimisme investor dan
membuat USD “pulang kampung’’. Akibatnya, tekanan terhadap rupiah tak
terhindarkan. Termasuk dihentikannya dukungan terhadap koalisi Arab Saudi
dalam perang di Yaman, membuat kondisi Timur Tengah lebih kondusif,
sehingga potensi kenaikan harga minyak dunia tak terhindarkan. Terlebih jika
vaksinasi di berbagai negara berhasil, permintaan terhadap minyak akan naik.
Beberapa risiko yang dihadapi antara lain dari sisi kebijakan perdagangan yang
semakin protektif dan berujung pada perang dagang menjadi salah satu risiko

III-37
terbesar yang dihadapi oleh perekonomian dunia. Selain itu, risiko lain
bersumber dari normalisasi moneter di beberapa negara maju, seperti Amerika
Serikat (AS), yang berpotensi menimbulkan dinamika likuiditas pada sektor
keuangan global serta situasi geopolitik yang memanas di berbagai belahan
dunia.
Perkembangan perekonomian global ini secara langsung akan berpengaruh
terhadap perekonomian nasional. Selain itu, masih kurang kuatnya daya saing
ekonomi membutuhkan efisiensi sistem logistik dan birokrasi, masalah kemiskinan,
pengangguran, dan kesenjangan yang perlu dientaskan melalui kebijakan afirmasi.
Isu-isu terkait dinamika ketenagakerjaan dan skill gap antara tenaga kerja yang
tersedia dengan pasar tenaga kerja membutuhkan penguatan kuantitas dan kualitas
pendidikan vokasional. Adapun investasi dan konsumsi masyarakat masih tetap
menjadi motor utama yang diharapkan dapat menjadi penggerak perekonomian. Ada
beberapa hal yang akan dilakukan pemerintah, untuk tetap menjaga dua indikator
tersebut tetap tumbuh. Salah satu kunci pendorong pertumbuhan ekonomi nasional
perlu disertai dengan upaya menjaga dan meningkatkan tingkat keyakinan
masyarakat dan investor melalui peningkatan stabilitas politik dan keamanan, serta
kepastian hukum dan kebijakan.
Pertumbuhan ekonomi Indonesia dalam jangka menengah masih akan tetap
diwarnai berbagai ketidakpastian global. Meski demikian, pemerintah cukup
optimistis perekonomian nasional akan tumbuh 4,5% hingga 5,3% pada tahun 2021.
Beberapa argumentasi yang mendukung prospek ekonomi Indonesia lebih baik pada
tahun 2021 adalah sebagai berikut:
a. Program vaksinasi cegah Covid-19 telah dipersiapkan dengan matang dan
secara bertahap akan menjangkau seluruh rakyat Indonesia. APBN 2021
menganggarkan program kesehatan cegah Covid-19 sebesar Rp 104 triliun.
Perinciannya, untuk pengadaan vaksin, vaksinasi, dan sarpras pendukungnya.
Anggaran itu diperuntukkan 181 juta penduduk yang menjadi target vaksinasi.
b. Kondisi makro ekonomi Indonesia menunjukkan arah pencapaian yang baik
pada akhir 2020. Pada triwulan I 2021 tumbuh sebesar -0,74 persen (YoY),
membaik dari triwulan IV 2020 sebesar -2,19 persen (YoY). Dengan
perkembangan kondisi ini, Kementerian Keuangan Republik Indonesia
memprakirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2021 mencapai 4,5–
5,3 persen. Sementara itu, Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk kembali
merevisi perkiraan pertumbuhan ekonomi nasional sepanjang tahun 2021,
menjadi kisaran 4,1 hingga 5,1 persen.

III-38
c. Desain APBN tahun ini diasumsikan atas dasar keadaan yang lebih baik jika
dibandingkan dengan APBN perubahan 2020. Pada APBN perubahan 2020,
pertumbuhan ekonomi diasumsikan -0,4–2 persen; inflasi 2–4 persen; nilai tukar
rupiah di kisaran Rp 14.900–Rp 15.500; tingkat pengangguran 7,8–8,5 persen;
dan tingkat kemiskinan 9,1–10,2 persen. APBN 2021 mengasumsikan
pertumbuhan ekonomi 5 persen dan tingkat inflasi 3 persen. Asumsi inflasi lebih
tinggi daripada realisasi 2020 karena sisi demand ekonomi RI mulai bergerak
kembali. Nilai tukar rupiah berkisar Rp 14.600/USD; tingkat pengangguran 7,7–
9,1 persen; tingkat kemiskinan 9,2–9,7 persen; dan rasio Gini 0,377–0,379.
Optimisme ini didasarkan pada kinerja ekonomi yang membaik di akhir 2020
sebagaimana penjelasan di atas.
d. Berbagai lembaga ekonomi dan keuangan internasional mengasumsikan
keadaan ekonomi dunia pada 2021 lebih baik daripada tahun lalu. IMF
memperkirakan pertumbuhan ekonomi dunia di kisaran 5,2 persen; Bank Dunia
4,2 persen; serta OECD 5 persen. Bahkan, asumsi pertumbuhan ekonomi 2020
sebelum ada pandemi Covid-19 oleh tiga lembaga keuangan ini lebih rendah
daripada asumsi pertumbuhan ekonomi dunia 2021. IMF, misalnya,
memperkirakan pertumbuhan ekonomi dunia 2020 sebesar 3,3 persen; OECD
3,3 persen; dan Bank Dunia 2,5 persen.

3.1.5.3 Tantangan dan Prospek Ekonomi Sumatera Utara


Perekonomian global dan nasional memberikan dampak bagi perekonomian
Provinsi Sumatera Utara. Dinamika perekonomian tersebut memberikan tantangan
bagi perkembangan ekonomi Sumatera Utara pada tahun 2021 dan 2022 sebagai
berikut:
a. Masih tingginya kasus Pandemi Covid-19 yang belum dapat dikendalikan,
khususnya di Kota Medan. Longgarnya pengawasan terhadap aktivitas
masyarakat khususnya di bidang ekonomi dan sosial menyebabkan potensi
peningkatan kasus pasien terpapar Covid-19 masih tinggi. Kota Medan sebagai
pusat ekonomi Provinsi Sumatera Utara termasuk dalam kategori zona merah
yang tingkat risiko penyebaran Pandemi Covid-19 sangat tinggi. Kebijakan
pembatasan pergerakan masyarakat menjadi dilematis mengingat berbanding
terbalik dengan upaya pemulihan ekonomi.
b. Masih tingginya ketimpangan antar wilayah di Sumatera Utara. Mayoritas
kabupaten/kota di Sumut masih berada dalam kategori Daerah Tertinggal dan
Daerah Maju tapi tertekan. Sedangkan daerah pada kategori Daerah
Berkembang Cepat dan Daerah Cepat Maju dan Cepat Tumbuh masih sedikit

III-39
yaitu 10 kabupaten/kota dari 33 kabupaten/kota. Untuk mengurangi
ketimpangan ekonomi diperlukan percepatan pembangunan sektor ekonomi
yang potensial di masing-masing wilayah sesuai dengan kekuatannya, dan juga
kualitas Sumber Daya Manusia yang dimiliki daerah.
c. Inflasi Sumatera Utara masih fluktuatif. Pergerakan inflasi tahunan Sumatera
Utara dipengaruhi oleh perubahan harga bahan makanan, khususnya cabai
merah. Volatilitas cabai merah sangat tinggi sementara bobotnya terhadap
inflasi cukup besar, sehingga pergerakan harganya sangat mempengaruhi
pergerakan inflasi. Di satu sisi, Sumut memiliki sentra produksi cabai merah
seperti Kabupaten Simalungun, Dairi, Karo, Langkat, Humbang Hasundutan dan
Batubara. Komoditas bahan makanan bergantung pada pola tanam, kondisi
cuaca, serta periode-periode khusus seperti Hari Besar Keagamaan nasional
(HBKN). Di sisi lain, pola perdagangan antar daerah yang semakin kuat
didukung oleh kelancaran distribusi antar provinsi, juga turut mempengaruhi
pergerakan harga komoditas Bahan Makanan di Sumatera Utara.
d. Rendahnya kemandirian fiskal Sumatera Utara semakin terasa di masa Pandemi
Covid-19 dimana penerimaan pajak daerah dan retribusi daerah tertekan
dengan lesunya aktivitas masyarakat dan program insentif fiskal yang diberikan.
Di sisi lain, realisasi APBD cenderung mencapai puncaknya pada akhir tahun
sehingga berdampak pada siklus fiskal yang procyclical terhadap
perekonomian.
e. Perlunya dilakukan perubahan pada aspek birokrasi serta koordinasi pemerintah
dan stakeholders dan kualitas infrastruktur untuk dapat menarik minat investasi.
Perekonomian Provinsi Sumatera Utara memiliki prospek yang lebih baik pada
tahun 2021 dan 2022 seiring dengan membaiknya perekonomian global dan
nasional. Beberapa hal yang memberikan dampak positif bagi pengembangan
ekonomi Provinsi Sumatera Utara adalah sebagai berikut:
a. Masih tumbuhnya peranan sektor pertanian yang mendorong pertumbuhan
ekonomi Sumatera Utara. Pada tahun 2020, sektor pertanian di Sumatera Utara
tumbuh 1,95% (c-to-c) dan pada triwulan I 2021, sektor pertanian masih tumbuh
0,20% (yoy). Pertumbuhan tersebut ditopang oleh masih tingginya harga TBS
(Tandan Buah Segar) kelapa sawit. Di samping itu, harga kopi di pasar global
yang cukup baik juga memberikan kontribusi terhadap peningkatan
kesejahteraan petani di daerah penghasil kopi seperti Tapanuli Utara,
Simalungun, Dairi dan Humbang Hasundutan. Pemulihan sektor pertanian juga
tercipta disebabkan berlanjutnya program Pemerintah Provinsi melalui bantuan
benih, bantuan sarana dan prasarana, bantuan peralatan, penguatan sumber

III-40
daya manusia pelaku pertanian, serta berbagai stimulus lain pada sektor
pertanian agar dapat memenuhi kebutuhan pangan domestic dan menjaga
kestabilan inflasi.
b. Mulai membaiknya pertumbuhan sektor industri pengolahan. Pada tahun 2020,
pertumbuhan lapangan usaha industri pengolahan di Provinsi Sumatera Utara
mencapai -0,84%. Penurunan pertumbuhan sektor ini tidak terlepas dari
dampak Pandemi Covid-19 yang telah mengurangi permintaan barang dari
industri di Provinsi Sumatera Utara. Namun pada triwulan I tahun 2021, sektor
industri pengolahan di Sumatera Utara tumbuh 1,01% (yoy). Tumbuhnya sektor
industri pengolahan memberikan harapan baik bagi pemulihan ekonomi
Sumatera Utara tahun 2021 dan 2022 mengingat sektor ini berperan penting
bagi perekonomian dan penyerapan tenaga kerja di Sumatera Utara.
c. Pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Sumatera Utara.
Keberlanjutan pembangunan sarana dan prasarana di Kawasan Strategis
Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba memberikan dampak bagi semakin
membaiknya layanan bagi turis domestik dan manca negara untuk berkunjung
ke kawasan ini. Dengan membaiknya ekonomi nasional dan global serta tingkat
keyakinan masyarakat untuk berwisata dan kejenuhan masyarakat karena
selama ini lebih banyak menghabiskan waktu di rumah menjadi faktor
pendorong peningkatan sektor pariwisata di Sumatera Utara. Selain itu,
munculnya destinasi-destinasi unggulan pariwisata yang baru, munculnya dewa
wisata, pelaksanaan even wisata dan budaya, penguatan sumber daya manusia
pelaku wisata, penguatan mutu dan standarisasi produk UMKM, serta
penguatan digitalisasi produk UMKM dan penguatan SDM pelaku UMKM akan
mendorong peningkatan pariwisata di Provinsi Sumatera Utara.
d. Menguatnya investasi sebagai dampak peningkatan kepercayaan investor
kepada Sumatera Utara. Peningkatan investasi dilakukan melalui kemudahan
perizinan, harmonisasi peraturan dan peningkatan implementasi investasi pada
berbagai proyek strategis nasional di Sumatera Utara.
e. Kestabilan harga barang dan penguatan daya beli masyarakat. Meningkatnya
perekonomian nasional dan Provinsi Sumatera Utara memberikan dampak bagi
peningkatan penciptaan lapangan pekerjaan dan meningkatkan daya beli
masyarakat. Peningkatan tersebut telah diantisipasi dengan menjaga kestabilan
harga-harga barang yang dilakukan melalui penjagaan atas ketersediaan dan
kecukupan barang yang diawasi oleh Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)

III-41
3.1.5.4 Tantangan dan Prospek Ekonomi Kabupaten Deli Serdang
Ketidakpastian perekonomian global akibat pandemi Covid-19 telah
memberikan dampak bagi perekonomian nasional, dan perekonomian Provinsi
Sumatera Utara. Sebagai bagian dari perekonomian Sumatera Utara, perekonomian
Kabupaten Deli Serdang menghadapi tantangan yang cukup berat, mengingat
perekonomian Kabupaten Deli Serdang memberikan kontribusi sebesar 13,5% dari
PDRB Sumatera Utara. Adapun tantangan yang masih mempengaruhi perekonomian
Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2021 dan 2022 antara lain adalah:
a. Kasus Pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.
Upaya pemerintah untuk menanggulangi penyebaran Pandemi Covid-19 di
Kabupaten Deli Serdang masih terkendala pada aktivitas masyarakat yang
masih belum sepenuhnya terkendali dan tingkat kesadaran masyarakat untuk
menjaga protokol Kesehatan yang masih belum optimal. Di samping itu, upaya
pemerintah untuk memberikan vaksinasi walaupun telah berjalan cukup baik
namun masih terkendala pada kecepatan penyaluran vaksin dari pemerintah
pusat. Oleh karena itu, perekonomian Kabupaten Deli Serdang baru akan dapat
tumbuh tinggi pada pertengahan tahun 2022 ketika program vaksinasi terhadap
masyarakat telah selesai dilakukan.
b. Pertumbuhan ekonomi yang masih tertekan.
Pertumbuhan ekonomi pada masa pandemi Covid-19 melambat disebabkan
dari dua sisi ekonomi yaitu sisi penawaran dan sisi permintaan. Pada sisi
penawaran atau produksi, adanya pembatasan pemerintah untuk melakukan
aktivitas secara fisik di tempat produksi, telah menyebabkan tingkat produksi
barang dan jasa pada hampir semua sektor ekonomi mengalami penurunan.
Dari 17 lapangan usaha dalam PDRB (Produk Domestik Regional Bruto), hanya
2 sektor yang diproyeksikan tidak mengalami perlambatan yaitu lapangan
usaha informasi dan komunikasi dan lapangan usaha jasa kesehatan dan sosial.
Adanya instruksi pemerintah untuk jaga jarak sosial (Social Distancing)
menjalankan pekerjaan dari rumah (Work from Home) serta tetap berapa di
rumah (Stay at Home) memberikan dampak pengurangan aktivitas produksi
masyarakat di Kabupaten Deli Serdang. Secara umum, lapangan usaha yang
paling parah terkena dampak pandemi Covid-19 antara lain adalah pariwisata
(akomodasi, restoran, jasa perjalanan wisata), transportasi, perdagangan, dan
industri. Dari sisi permintaan, penyebaran Covid-19 memberi dampak terhadap
pengurangan konsumsi rumah tangga, investasi pemerintah dan swasta serta
ekspor dan impor. Perlambatan kedua sisi ekonomi ini dapat berdampak
terhadap stagflasi ekonomi atau depresi seperti yang terjadi pada tahun 1930-

III-42
an. Namun dengan antisipasi kebijakan yang dilakukan pemerintah dengan
memberikan stimulus fiskal, moneter dan perbankan diharapkan tidak membuat
perekonomian menurun tajam. Terhentinya sebagian aktivitas ekonomi
terutama kegiatan bisnis UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) membawa
dampak yang besar bagi pengurangan pendapatan mereka. Padahal, sebagian
besar roda perekonomian di Kabupaten Deli Serdang digerakkan oleh UMKM.
Kondisi ini tentunya akan sangat berimbas kepada pengangguran, kemiskinan,
ketahanan pangan rumah tangga, dan kerawanan sosial/kriminalitas.
c. Minat investasi masih belum pulih.
Kabupaten Deli Serdang merupakan salah satu daerah yang menjadi tujuan
investasi khususnya pada sektor industri pengolahan. Pada tahun 2020,
Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) Kabupaten Deli Serdang turun 0,43%
walaupun kontribusi PTMB terhadap PDRB Kabupaten Deli Serdang mengalami
peningkatan dari 33,17% (2019) menjadi 33,47% (2020). Untuk itu, pemerintah
daerah Kabupaten Deli Serdang menyiapkan sejumlah strategi untuk
menumbuhkan kembali minat investasi pada tahun 2021 dan 2022 agar
perekonomian Kabupaten Deli Serdang dapat tumbuh lebih tinggi.
d. Tingkat pengangguran yang belum menurun secara signifikan.
Pandemi Covid-19 yang saat ini terus mengalami eskalasi yang berakibat tidak
hanya berpotensi mengakibatkan kontraksi pertumbuhan ekonomi, tetapi juga
peningkatan jumlah pengangguran. Berkurangnya aktivitas ekonomi yang
disertai dengan penurunan permintaan masyarakat berdampak terhadap
berkurangnya omset usaha. Pada tahap berikutnya, pelaku usaha terpaksa
harus menghentikan kegiatan usaha dan memberhentikan pekerja sampai
kondisi kembali membaik. Keadaan ini tentunya dapat mengancam capaian
tingkat pengangguran Kabupaten Deli Serdang yang telah menurun dalam 5
(lima) tahun terakhir. Apabila pandemi Covid-19 dapat berakhir ketika
memasuki triwulan III 2020 (bulan Juli), maka tingkat pengangguran terbuka di
Kabupaten Deli Serdang tidak akan terdampak cukup parah. Diperkirakan pada
TPT akan naik menjadi 7,0%.
Untuk mengatasi dampak terhadap pengangguran, pemerintah telah
menyiapkan Kartu Prakerja bagi pekerja yang terkena pemutusan hubungan
kerja. Tujuan pemberian Kartu Prakerja adalah mengurangi beban hidup dan
tekanan ekonomi, menjaga daya beli masyarakat tetap stabil, dan
meningkatkan keterampilan pekerja.

III-43
e. Masih belum berkurangnya jumlah penduduk miskin
Dampak dari wabah Covid-19 berimbas terhadap kondisi sosial masyarakat
yaitu tingkat kemiskinan dan ketimpangan, terlebih dengan banyaknya
pemutusan hubungan kerja (PHK). Berhentinya atau berkurangnya aktivitas
ekonomi akibat penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB),
berdampak terhadap penerimaan perusahaan dan pendapatan masyarakat.
Untuk itu, program perlindungan sosial yang tepat sasaran, tidak hanya untuk
masyarakat miskin yang selama ini menerima bantuan sosial Program Keluarga
Harapan (PKH) atau juga Kartu Sembako, tetapi juga menyeluruh kepada
kelompok masyarakat rentan miskin dan kelompok pekerja dan pengusaha
mikro dengan penghasilan terbatas yang kehilangan pendapatan dan tidak
memiliki tabungan mencukupi.
f. Kesenjangan pendapatan masih tinggi
Pandemi Covid-19 menyebabkan kesenjangan pendapatan masyarakat
semakin luas. Bagi masyarakat yang berpendapatan rendah, sangat tergantung
dengan bantuan sosial pemerintah untuk mempertahankan hidup. Pendapatan
masyarakat yang menurun akibat kesempatan kerja yang masih terbatas
memaksa kelompok masyarakat miskin tergantung dari tabungan yang dimiliki
dan berharap bantuan dari pemerintah. Sementara itu, kelompok masyarakat
berpenghasilan menengah ke atas masih tetap dapat bekerja dengan
pendapatan yang relatif stabil. Dengan diberlakukannya pembatasan sosial dan
kekhawatiran untuk beraktivitas di tempat umum, maka kelompok masyarakat
berpenghasilan menengah ke atas mengurangi tingkat konsumsinya, dan
tabungannya menjadi semakin tinggi. Dengan demikian terjadi ketimpangan
pendapatan yang semakin tinggi antara kelompok berpenghasilan rendah
dengan berpenghasilan tinggi.
g. Defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Pandemi Covid-19 telah menyebabkan lumpuhnya hampir seluruh sektor bisnis
menyebabkan masyarakat dan perusahaan memiliki kendala untuk membayar
kewajibannya khususnya terkait dengan pajak dan retribusi daerah. Keadaan ini
tentunya berdampak terhadap penurunan Pendapatan Asli Daerah (PAD) suatu
wilayah. Di sisi lain, belanja pemerintah daerah tetap berjalan sesuai dengan
penetapan anggaran, bahkan dilaksanakan realokasi (refocusing) anggaran
yang berfokus kepada penanggulangan dampak Covid-19. Menurunnya
penerimaan daerah dan meningkatnya belanja daerah secara keseluruhan
mengakibatkan terjadinya defisit anggaran penerimaan dan belanja daerah
pada tahun 2021 dan 2022.

III-44
Prospek perbaikan kondisi perekonomian Kabupaten Deli Serdang diharapkan
telah dimulai sejak triwulan II 2021. Peningkatan pertumbuhan ekonomi akan
semakin tinggi pada tahun 2021 didukung oleh perbaikan kondisi ekonomi regional,
dan nasional. Harmonisasi kebijakan pusat dengan kebijakan daerah terkait
peningkatan daya saing ekonomi melalui pembangunan sejumlah infrastruktur
pendukung konektivitas dan produksi diharapkan lebih menguat di tahun 2022,
sehingga hal tersebut dapat mendorong kinerja penanaman modal di Kabupaten Deli
Serdang menjadi lebih baik. Letak Kabupaten Deli Serdang yang strategis dan
ketersediaan infrastruktur yang sangat memadai dapat menjadi penarik bagi investor
untuk menanamkan modal di wilayah ini. Beberapa sektor akan mengalami lonjakan
setelah Covid-19 berlalu dari Kabupaten Deli Serdang seperti pariwisata,
perdagangan, transportasi, dan industri pengolahan. Pertumbuhan ekonomi akan
berlangsung bertahap dan berlanjut hingga tahun 2022. Diperkirakan pertumbuhan
ekonomi Sumut dapat mencapai 5,0%-6,0% pada tahun 2022, seiring dengan
lonjakan aktivitas ekonomi yang sempat terhenti pada tahun 2020. Berdasarkan
kondisi perekonomian daerah tahun 2020 dan maka prospek perekonomian pada
Tahun 2021 - 2023 sebagai berikut:

Tabel 3.12 Proyeksi Perkembangan Ekonomi Kabupaten


Deli Serdang Tahun 2021 – 2023
Capaian / Proyeksi
No Indikator
2019 2020 2021 2022 2023
1 Pertumbuhan Ekonomi (%) 5,18 -1,78 4,50 5,80 5,60
110,1 117,8 128,2 138,6
2 PDRB ADHB (Rp triliun) 109,3
4 5 2 1
3 PDRB ADHK (Rp triliun) 71,89 70,6 73,78 78,06 82,43
4 PDRB perkapita (Rp juta) 49,79 49,30 52,00 56,26 60,22
5 Inflasi (%) 2,43 1,96 2,50 3,00 2,50
Tingkat Pengangguran
6 5,74 9,50 8,00 6,50 6,00
Terbuka (%)
7 Penduduk Miskin (%) 3,89 3,88 3,85 3,75 3,72
Ketimpangan
8 0,315 0,312 0,310 0,315 0,312
Pendapatan/Gini Ratio (poin)
Indeks Pembangunan Manusia
9 75,43 75,44 75,69 76,20 76,70
(poin)
Sumber: Badan Pusat Statistik dan Bappeda Kabupaten Deli Serdang

Arah kebijakan Kabupaten Deli Serdang tahun 2022 diarahkan sesuai dengan
RPJMD Kabupaten Deli Serdang untuk mengimplementasikan program dan
mewujudkan visi dan misi Daerah, serta permasalahan daerah, sebagai payung untuk
perumusan prioritas program dan kegiatan pembangunan. Arah kebijakan

III-45
pembangunan tahun ketiga (2022) dalam RPJMD Kabupaten Deli Serdang tahun
2019 – 2024 difokuskan untuk melanjutkan arah kebijakan hasil evaluasi dari tahun
pertama (2019) dan kedua (2020) untuk percepatan pencapaian sasaran
pembangunan yang belum tercapai. Keberlanjutan pembangunan pada sektor
pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan peningkatan pertumbuhan ekonomi terus
dikembangkan guna terwujudnya Kabupaten Deli Serdang yang maju dan sejahtera.
Arah kebijakan diarahkan untuk akselerasi percepatan pada aspek; pelayanan umum,
kesejahteraan masyarakat, pemerataan pendapatan, kerukunan beragama dan
menjunjung tinggi norma-norma kearifan lokal yang didukung teknologi dan
peningkatan infrastruktur. Adapun arah kebijakan pembangunan daerah Kabupaten
Deli Serdang tahun 2022 adalah sebagai berikut:
1. Pembangunan pada sektor pendidikan
2. Peningkatan daya saing daerah melalui penguatan kualitas dan kompetensi
sumber daya manusia melalui optimalisasi pelayanan pendidikan secara
berkelanjutan untuk mencapai pemerataan pelayanan pendidikan dan
peningkatan kualitas tenaga pendidik.
3. Pembangunan Kesehatan masyarakat yang berkelanjutan
4. Peningkatan kualitas sumber daya manusia dan tingkat kesehatan masyarakat
melalui optimalisasi aksesbilitas dan kualitas pelayanan kesehatan secara
berkelanjutan. Pembangunan kesehatan diarahkan kepada peningkatan layanan
kesehatan dasar, rujukan, dan jaminan kesehatan. Disamping itu, perlu dilakukan
upaya-upaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk hidup bersih dan sehat.
5. Peningkatan ketersediaan infrastruktur yang cukup dan memadai
6. Akselerasi pembangunan infrastruktur melalui peningkatan sarana dan prasarana
dalam upaya peningkatan aksesibilitas dan kualitas infrastruktur yang cukup dan
memadai. Pembangunan infrastruktur diarahkan kepada penggunaan padat
tenaga kerja dalam mengantisipasi lonjakan pengangguran akibat Pandemi
Covid-19. Adapun arah penyediaan infrastruktur di Kabupaten Deli Serdang
antara lain adalah:
a. Meningkatkan kualitas jalan dan jembatan
b. Meningkatkan penyediaan infrastruktur Irigasi (pertanian dan air baku)
c. Meningkatkan infrastruktur air bersih
d. Meningkatkan penyediaan air bersih
e. Meningkatkan infrastruktur perumahan
f. Meningkatkan layanan angkutan darat
g. Meningkatkan pengelolaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang memadai sesuai
dengan peraturan yang berlaku.

III-46
1. Peningkatan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat
2. Percepatan pertumbuhan ekonomi dan revitalisasi ekonomi sebagai dampak
pandemi Covid-19 melalui pemberdayaan masyarakat serta memperkuat daya
saing ekonomi daerah dan inovasi daerah yang berbasis pada potensi unggulan
daerah dan berorientasi pada ekonomi kerakyatan serta kemudahan dan insentif
dalam berinvestasi. Melakukan pembinaan dan pelatihan kepada masyarakat
secara luas untuk meningkatkan kesempatan kerja dan kemandirian masyarakat
melalui strategi peningkatan jaringan tenaga kerja dan peningkatan keterampilan
masyarakat.
3. Meningkatkan budaya pelayanan umum yang prima bagi masyarakat
4. Mengembangkan penerapan standar pelayanan yang mendukung peningkatan
kepuasan publik. Peningkatan kualitas pelayanan publik diarahkan kepada
peningkatan kualitas dan inovasi pelayanan publik oleh masing-masing organisasi
perangkat daerah secara berkala sesuai kebutuhan dan harapan masyarakat.
Disamping itu, peningkatan kualitas pelayanan publik dilakukan untuk
membangun kepercayaan masyarakat terhadap penyelenggara pelayanan publik
dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan menjadikan
keluhan masyarakat sebagai sarana untuk melakukan perbaikan pelayanan
publik.
5. Meningkatkan pemerataan pendapatan yang lebih adil
6. Mengurangi kesenjangan pendapatan masyarakat melalui peningkatan
perlindungan dan pengentasan kemiskinan secara tepat sasaran dengan
melakukan pemberdayaan masyarakat miskin, melakukan advokasi,
perlindungan dan memberikan jaminan sosial bagi Penyandang Masalah
Kesejahteraan Sosial (PMKS), peningkatan perlindungan perempuan dan anak
serta peningkatan kapasitas kelembagaan pelayanan anak. Mengoptimalkan
ketahanan pangan melalui keterjangkauan harga dengan mempertahankan daya
beli masyarakat. Untuk itu perlu upaya-upaya dalam ketersediaan, dan distribusi
pangan serta peningkatan produksi pertanian, peternakan dan perikanan melalui
peningkatan budidaya, pembinaan ketersediaan dan distribusi pangan. Menjaga
stabilitas harga guna menjaga daya beli masyarakat melalui kebijakan dan inovasi
program yang disesuaikan dengan prinsip 4K (Keterjangkauan harga,
Ketersediaan pasokan, Kelancaran distribusi dan Komunikasi yang efektif) melalui
koordinasi dan sinergitas OPD dan stakeholder terkait.
7. Mempertahankan kerukunan beragama dan menjunjung tinggi norma-norma
kearifan lokal

III-47
8. Dalam upaya mempertahankan kerukunan beragama dan menjunjung tinggi
norma-norma kearifan lokal, maka arah kebijakan yang ditempuh antara lain
adalah:
a. Pembinaan kerukunan umat beragama dan wawasan kebangsaan
b. Peningkatan peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban dan
keamanan
9. Penerapan teknologi dalam peningkatan daya saing daerah
10. Memanfaatkan teknologi informasi dalam upaya meningkatkan produktivitas dan
efisiensi produksi. Meningkatkan pembinaan dan pelatihan usaha masyarakat
dengan strategi melakukan pembinaan dan pengembangan digitalisasi
kelembagaan koperasi dan UMKM yang unggul dan berdaya saing,
meningkatkan kemitraan UMKM dengan pemangku kepentingan (stakeholders)
dan menumbuhkembangkan wirausaha baru yang berbasis teknologi informasi.
Disamping itu, dilakukan strategi untuk meningkatkan implementasi pola
kemitraan antara industri besar dengan IKM (Industri Kecil Menengah).
Mengembangkan dan memasarkan potensi-potensi pariwisata di Kabupaten Deli
Serdang melalui peningkatan promosi dan branding pariwisata, dan
meningkatkan pengelolaan dan pengembangan objek daya tarik wisata.

3.2 Arah Kebijakan Keuangan Daerah


Menurut Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 bahwa
Keuangan Daerah adalah semua hak dan kewajiban Daerah dalam rangka
penyelenggaraan Pemerintahan Daerah yang dapat dinilai dengan uang serta segala
bentuk kekayaan yang dapat dijadikan milik Daerah berhubung dengan hak dan
kewajiban Daerah tersebut. Dalam rangka pelaksanaan urusan pemerintahan yang
menjadi kewenangan Pemerintahan Daerah, pengelolaan keuangan daerah
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sistem pengelolaan keuangan negara
dan merupakan elemen pokok dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah.
Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan
Daerah bahwa Pengelolaan keuangan Daerah merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari penyelenggaraan Urusan Pemerintahan yang menjadi kewenangan
Daerah sebagai akibat dari penyerahan Urusan Pemerintahan. Arah kebijakan
keuangan daerah adalah uraian tentang kebijakan yang akan dipedomani selama 1
(satu) tahun ke depan dalam mengelola pendapatan daerah, belanja daerah, dan
pembiayaan daerah. Dengan melihat kemampuan tersebut dapat diperoleh
gambaran dalam penentuan kebijakan daerah. Penyelenggaraan fungsi
pemerintahan daerah akan terlaksana secara optimal apabila penyelenggaraan

III-48
urusan pemerintahan diikuti dengan pemberian sumber-sumber penerimaan yang
cukup kepada daerah dengan mengacu pada peraturan perundang-undangan.
Berdasarkan pada hasil analisis kondisi ekonomi daerah dan kajian terhadap
tantangan dan prospek perekonomian daerah seperti diuraikan pada subbab
terdahulu dan perkiraan sumber-sumber pendanaan daerah, dirumuskan kebijakan
di bidang keuangan daerah yang terdiri dari kebijakan pendapatan, belanja dan
pembiayaan. Kebijakan-kebijakan tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan
efisiensi dan efektivitas pelaksanaan APBD Kabupaten Deli Serdang Tahun Anggaran
2022.

3.2.1 Kondisi dan Proyeksi Keuangan Daerah dan Kerangka Pendanaan


Kemandirian keuangan daerah merupakan hal yang penting dalam
penyelenggaraan pemerintah daerah. Suatu daerah yang kemampuan fiskalnya baik
akan memiliki kemampuan yang lebih baik dalam mendesain dan melaksanakan
kegiatan-kegiatan bagi peningkatan kesejahteraan masyarakatnya sehingga dapat
menjalankan fungsi pelayanan kepada masyarakat dan keberlangsungan
pembangunan daerah. Kemampuan pemerintah dapat diukur dari penerimaan
pendapatan daerah. Analisis dan proyeksi mempertimbangkan perkembangan
realisasi pendapatan tahun 2020 dan target pendapatan daerah Kabupaten Deli
Serdang tahun 2021 dan 2022.
Pada bulan Maret tahun 2020, Indonesia terkena pandemi COVID-19 dengan
penyebarannya sangat cepat. hal ini berdampak pada banyak aspek antara lain aspek
sosial dan ekonomi. Sektor usaha masyarakat kecil dan menengah, bahkan industri
dalam skala besar juga terkena imbasnya akibat dampak pandemi COVID-19 ini.
Perkembangan penyebaran COVID-19 yang semakin mengkhawatirkan
membuat pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk mengurangi dan memutus
penyebaran pandemi ini, kebijakan pembatasan sosial berskala besar (social
distancing), dan anjuran WFH (work from home) yang diambil pemerintah,
mengakibatkan beberapa sektor perekonomian, pelayanan publik, dan sektor lainnya
mengurangi atau menghentikan aktivitasnya sementara sampai waktu yang belum
ditentukan. Kebijakan tersebut mengakibatkan berkurangnya aktivitas masyarakat
yang berdampak terhadap lesunya sendi-sendi perekonomian baik dalam skala
makro maupun mikro.
Pandemi COVID-19 berdampak pada terkoreksinya pertumbuhan ekonomi
Kabupaten Deli Serdang pada tahun 2020 dan tentu akan mempengaruhi capaian
indikator-indikator ekonomi makro pada RPJMD Kabupaten Deli Serdang Tahun
2019-2024. Kondisi yang sama juga berlaku pada sektor penerimaan pendapatan

III-49
daerah Kabupaten Deli Serdang, diterapkannya kebijakan pemerintah yang meminta
agar masyarakat berdiam diri di rumah selama pandemi COVID-19 ini berdampak
terhadap penerimaan pendapatan daerah, khususnya dari retribusi, maupun potensi
Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Penurunan pendapatan dialami karena penurunan aktivitas ekonomi
masyarakat merambat pada dampak sosial di kehidupan masyarakat, dengan
meningkatnya jumlah pengangguran dan berkurangnya tingkat daya beli yang pada
akhirnya berdampak pada penurunan beberapa jenis penerimaan pendapatan
daerah.
Pendapatan daerah Kabupaten Deli Serdang pada tahun anggaran 2021
diasumsikan akan mengalami penurunan bila dibandingkan dengan target yang telah
ditetapkan. Hal tersebut berpengaruh terhadap proyeksi pendapatan daerah tahun
anggaran 2022 yang diasumsikan juga mengalami penurunan apabila dibandingkan
dengan target tahun anggaran 2021.

Tabel 3.13 Realisasi Pendapatan Daerah Tahun 2020 dan Proyeksi/Target


Pendapatan Tahun 2021 – 2022
NO.
URAIAN REALISASI 2020 TARGET 2021 TARGET 2022
URUT
PENDAPATAN ASLI DAERAH
4.1 811.719.190.219 1.431.739.167.779 1.773.326.126.168
(PAD)
4.1.1 Pendapatan Pajak Daerah 596.316.675.899 1.183.640.522.055 1.442.822.548.158
4.1.2 Pendapatan Retribusi Daerah 47.643.621.168 99.056.338.000 164.009.154.900
Pendapatan Hasil Pengelolaan
4.1.3 - Kekayaan Daerah yang 16.190.194.281 30.780.000.000 42.319.000.000
Dipisahkan
4.1.4 Lain - lain PAD Yang Sah 151.568.698.871 118.262.307.724 124.175.423.110
4.2 PENDAPATAN TRANSFER 2.049.562.028.316 2.395.217.628.664 2.792.341.335.097
Pendapatan Transfer
4.2.1 1.837.294.622.988 2.250.422.022.000 2.462.943.123.100
Pemerintah Pusat
Pendapatan Transfer Antar
4.2.2 57.246.737.000 144.795.606.664 144.035.386.997
Daerah
LAIN - LAIN PENDAPATAN
4.3 476.067.969.000 172.726.500.000 185.362.825.000
DAERAH YANG SAH
4.3.1 Pendapatan Hibah 167.897.300.000
4.3.3 Pendapatan Lainnya 308.170.669.000
TOTAL PENDAPATAN 3.337.349.187.535 3.999.683.296.443 4.565.667.461.265

3.2.2 Arah Kebijakan Pendapatan Daerah


Pendapatan daerah adalah hak pemerintah daerah yang diakui sebagai
penambah nilai kekayaan bersih. Proyeksi pendapatan daerah merupakan perkiraan
yang terukur secara rasional yang direncanakan dapat dicapai untuk setiap sumber
pendapatan.

III-50
Kebijakan pendapatan daerah Kabupaten Deli Serdang merupakan perkiraan
yang terukur dan memiliki kepastian serta dasar hukum yang jelas. Kebijakan tersebut
diarahkan pada upaya peningkatan pendapatan daerah dari sektor pajak daerah,
retribusi daerah, dan dana perimbangan dalam rangka mendukung pembangunan
daerah dengan optimalisasi pemanfaatan sumber-sumber pendapatan dan aset-aset
pemerintah daerah. Untuk meningkatkan pendapatan daerah Kabupaten Deli
Serdang tahun anggaran 2021 dilakukan upaya-upaya sebagai berikut:
1. Memantapkan kelembagaan melalui peningkatan peran dan fungsi organisasi
perangkat daerah dalam pengelolaan pendapatan daerah;
2. Mengoptimalkan intensifikasi dan ekstensifikasi sumber pendapatan melalui
penerapan secara penuh penyesuaian tarif terhadap pajak daerah dan retribusi
daerah;
3. Meningkatkan koordinasi dalam pengalokasian sumber pendapatan dari dana
perimbangan dan nonperimbangan dan belanjanya secara efektif dan efisien;
4. Meningkatkan dividen BUMD dalam upaya meningkatkan secara signifikan
terhadap pendapatan daerah;
5. Melakukan upaya-upaya yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran,
kepatuhan, dan kepercayaan serta partisipasi aktif masyarakat/lembaga dalam
memenuhi kewajibannya membayar pajak dan retribusi;
6. Meningkatkan dan mengoptimalkan pengelolaan aset daerah secara profesional;
7. Meningkatkan sarana dan prasarana dalam rangka meningkatkan pendapatan;
8. Memantapkan kinerja organisasi dalam meningkatkan pelayanan kepada wajib
pajak; dan
9. Meningkatkan kemampuan aparatur yang berkompeten dan terpercaya dalam
rangka peningkatan pendapatan dengan menciptakan kepuasan pelayanan
prima.
10. Berdasarkan kebijakan perencanaan pendapatan daerah tersebut, dalam
merealisasikan perkiraan rencana penerimaan pendapatan daerah (target)
diperlukan strategi pencapaiannya sebagai berikut:
a) Strategi pencapaian target PAD, ditempuh melalui:
• Menata kelembagaan, menyempurnakan dasar hukum pemungutan, dan
regulasi penyesuaian tarif pungutan serta menyederhanakan sistem
prosedur pelayanan;
• Melaksanakan pemungutan atas objek pajak/retribusi baru dan
mengembangkan sistem operasi penagihan atas potensi pajak dan
retribusi yang tidak memenuhi kewajibannya;

III-51
• Meningkatkan fasilitas dan sarana pelayanan secara bertahap sesuai
dengan kemampuan anggaran;
• Melaksanakan dan mengembangkan inovasi di dalam pelayanan dan
memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam membayar pajak
melalui pemanfaatan teknologi informasi di bidang pendapatan;
• Mengembangkan penerapan standar pelayanan kepuasan publik;
• Menyebarluaskan informasi di bidang pendapatan daerah dalam upaya
peningkatan kesadaran masyarakat;
• Optimalisasi pemberdayaan dan pendayagunaan aset yang diarahkan
pada peningkatan pendapatan asli daerah.
b) Strategi pencapaian target dana perimbangan, dilakukan melalui:
• Sosialisasi secara terus menerus mengenai pungutan pajak penghasilan
dalam upaya peningkatan kesadaran masyarakat dalam pembayaran
pajak;
• Melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dalam
menghitung dan mengoptimalkan dana perimbangan daerah;
c) Strategi pencapaian lain-lain pendapatan yang sah yang optimal ditempuh
melalui:
• Koordinasi dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dan pemerintah
atasan dalam penetapan sumber-sumber pendapatan yang sah lainnya;
• Inisiasi dan pengenalan sumber pendapatan dari masyarakat; dan
• Membentuk lembaga pengelola dana masyarakat yang profesional.

3.2.3 Belanja Daerah


Dalam rangka pemanfaatan belanja pemerintah yang lebih efektif, efisien dan
akuntabel, saat ini pemerintah telah mengubah prinsip dari money follow function
menjadi money follow program dengan memperhatikan prioritas pembangunan
sesuai permasalahan serta situasi dan kondisi pada tahun mendatang. Artinya,
program dan kegiatan strategis yang memang menjadi prioritas yang mendapatkan
anggaran. Hal ini juga yang menjadi pedoman untuk pelaksanaan pembangunan
tahun 2022. Kecenderungan semakin meningkatnya kebutuhan belanja pegawai,
pemenuhan belanja rutin perkantoran (fixed cost), belanja bagi hasil, belanja bantuan
keuangan, tidak berbanding lurus dengan peningkatan pendapatan daerah walaupun
pendapatan daerah Kabupaten Deli Serdang dari tahun ke tahun mengalami
kenaikan yang cukup signifikan. Hal ini berdampak pada kemampuan riil keuangan
daerah yang cenderung semakin menurun. Dengan menggunakan indikator ruang
fiskal (ketersediaan dana dalam APBD yang dapat digunakan secara bebas oleh

III-52
daerah) dan ruang fiskal daerah Kabupaten Deli Serdang menunjukkan
kecenderungan menurun dibandingkan tahun sebelumnya.
Kebijakan belanja daerah dilakukan dengan pengaturan pola pembelanjaan
yang akuntabel, proporsional, efisien dan efektif. Adapun kebijakan belanja daerah
Kabupaten Deli Serdang tahun anggaran 2022, sebagai berikut:
1. Dialokasikan untuk membiayai belanja langsung wajib dan mengikat. Komponen
belanja langsung wajib dan mengikat meliputi: honorarium pegawai
honorer/tidak tetap BLUD; belanja jasa kantor listrik, air, telepon/internet; belanja
premi asuransi; belanja sewa rumah/gedung/gudang/parkir; belanja sewa
perlengkapan dan peralatan kantor; dan belanja beasiswa pendidikan PNS.
2. Dialokasikan untuk membiayai belanja pemenuhan Visi dan Misi Kepala Daerah
serta pemenuhan penerapan pelayanan dasar:
a. Pelaksanaan prioritas pembangunan Kabupaten Deli Serdang tahun 2022,
meliputi rehabilitasi dan rekonstruksi dampak pandemic COVID-19 sebagai
prioritas utama yang ditambahkan dan prioritas pembangunan yang sudah
tertulis dalam RPJMD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024
b. Pemenuhan sasaran pembangunan dalam rangka perwujudan visi dan misi
Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024; dan
c. Penerapan standar pelayanan minimal (SPM) kewenangan Kabupaten Deli
Serdang pada pelayanan dasar yaitu: pendidikan dasar, Pendidikan
kesetaraan dan Pendidikan anak usia dini; pelayanan Kesehatan ibu hamil,
pelayanan Kesehatan ibu bersalin, pelayanan Kesehatan bayi baru lahir,
pelayanan Kesehatan balita, pelayanan Kesehatan pada usia Pendidikan
dasar, pelayanan Kesehatan pada usia produktif, pelayanan Kesehatan pada
usia lanjut, pelayanan Kesehatan penderita hipertensi, pelayanan Kesehatan
penderita diabetes melitus, pelayanan Kesehatan orang dengan gangguan
jiwa berat, pelayanan Kesehatan orang terduga tuberculosis, dan pelayanan
Kesehatan orang dengan risiko terinfeksi virus yang melemahkan daya tahan
tubuh manusia; penyediaan kebutuhan pokok air minum sehari-hari,
penyediaan pelayanan pengolahan air limbah domestik; penyediaan dan
rehabilitasi rumah yang layak huni bagi korban bencana kabupaten, fasilitasi
penyediaan rumah yang layak huni bagi masyarakat yang terkena relokasi
program pemerintah daerah; pelayanan ketenteraman dan ketertiban umum,
pelayanan informasi rawan bencana, pelayanan pencegahan dan
kesiapsiagaan terhadap bencana, pelayanan penyelamatan dan evakuasi
korban bencana, pelayanan penyelamatan dan evakuasi korban kebakaran;
rehabilitas sosial dasar penyandar disabilitas terlantar di luar panti, rehabilitasi

III-53
sosial dasar anak terlantar di luar panti, rehabilitas sosial dasar lanjut usia
terlantar di luar panti, rehabilitasi sosial dasar tuna sosial khususnya
gelandangan dan pengemis di luar panti, perlindungan dan jaminan sosial
pada saat tanggap dan paska bencana bagi korban bencana kabupaten.
3. Pelaksanaan tujuan penerapan SDGs;
4. Sinkronisasi prioritas pembangunan dalam RPJMN Tahun 2020-2024 dan RKP
Tahun 2022;
5. Penggunaan dana fungsi pendidikan sekurang-kurangnya 20 persen dari APBN
serta dari total belanja APBD untuk memenuhi kebutuhan penyelenggaraan
pendidikan;
6. Penggunaan dana fungsi kesehatan dalam rangka peningkatan fungsi kesehatan
Kabupaten Deli Serdang secara konsisten dan berkesinambungan
mengalokasikan anggaran kesehatan minimal 10 persen dari total belanja APBD,
pembiayaan tidak hanya urusan kesehatan tetapi non urusan kesehatan yang
merupakan fungsi kesehatan seperti sarana olahraga dan sumber daya insani;
7. Dialokasikan untuk membiayai belanja penyelenggaraan urusan pemerintahan
lainnya untuk mendanai program-program perangkat daerah yang menjadi
kewenangan Kabupaten namun tidak menjadi prioritas Bupati dan Wakil Bupati
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024 serta merupakan program pendukung
penyelenggaraan perkantoran;
8. Efisiensi belanja barang dan jasa dalam mengantisipasi proyeksi pemulihan pasca
pandemi COVID-19 yang masih berlangsung pada tahun 2022;
9. Menindaklanjuti hasil Rekomendasi DPRD Kabupaten Deli Serdang atas LKPJ
Bupati Akhir Tahun Anggaran 2020 sebagaimana diamanatkan Peraturan
Pemerintah Nomor 13 Tahun 2019 Tentang Laporan dan Evaluasi
Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.

Belanja daerah setiap tahun relatif mengalami kenaikan, tetapi pada awal tahun
2020 terjadi pandemi COVID-19 mengakibatkan target yang sudah ditetapkan
mengalami perubahan karena penurunan pendapatan daerah, baik PAD, dana
perimbangan, maupun pendapatan-pendapatan lain. Berdasarkan hasil analisis dan
perkiraan sumber-sumber pendapatan daerah dan realisasi serta proyeksi
pendapatan daerah 3 (tiga) tahun serta perkembangan terakhir, dan melihat asumsi
dan proyeksi pendapatan daerah tahun anggaran 2022, maka belanja daerah pada
tahun anggaran 2022 ditargetkan mengalami penurunan sebesar 5,13 persen,
diantaranya adalah penurunan pada belanja transfer sebesar 4,21 persen, sedangkan

III-54
belanja operasi diproyeksikan mengalami kenaikan. Secara rinci belanja daerah pada
tahun 2022 dituangkan dalam tabel di bawah ini.

Tabel 3.14 Realisasi Belanja Tahun 2020 dan Proyeksinya Tahun 2021 - 2022
NO.
URAIAN REALISASI 2020 TARGET 2021 TARGET 2022
URUT
5.1 BELANJA OPERASI 2.223.059.356.268 2.733.595.486.789 3.374.275.261.128
5.1.1 Belanja Pegawai 1.351.706.896.984 1.474.974.275.960 1.748.722.989.758
Belanja Barang dan
5.1.2 842.047.028.284 1.205.953.685.161 1.566.251.369.419
Jasa
5.1.5 Belanja Hibah 29.305.431.000 46.095.511.926 48.400.287.522
5.1.6 Belanja Bantuan Sosial 6.572.013.742 10.900.614.429
5.2 BELANJA MODAL 480.305.325.652 764.675.163.930 1.204.242.200.137
5.2.1 Belanja Modal Tanah 4.097.808.500 16.451.822.607 27.274.413.737
Belanja Modal
5.2.2 113.183.905.976 117.419.260.752 274.523.501.800
Peralatan dan Mesin
Belanja Modal Gedung
5.2.3 79.696.317.648 162.419.421.793 280.540.392.883
dan Bangunan
Belanja Modal Jalan
5.2.4
Irigasi dan Jaringan
261.801.437.621 445.180.202.707 527.439.212.842
Belanja Modal Aset
5.2.5 21.525.855.907 22.961.236.071 94.109.297.875
Tetap Lainnya
Belanja Modal Aset
5.2.6 243.220.000 355.381.000
Lainnya
BELANJA TAK
5.3 66.697.144.313 10.000.000.000 15.000.000.000
TERDUGA
5.3.1 Belanja Tak Terduga 66.697.144.313 10.000.000.000 15.000.000.000
TOTAL BELANJA 2.770.061.826.233 4.026.683.296.443 4.593.517.461.265

3.2.4 Arah Kebijakan Pembiayaan Daerah


Dalam hal APBD diperkirakan defisit, ditetapkan pembiayaan untuk menutup
defisit tersebut diantaranya bersumber dari sisa lebih perhitungan anggaran (SiLPA)
tahun anggaran sebelumnya, pencairan dana cadangan, hasil penjualan kekayaan
daerah yang dipisahkan, penerimaan pinjaman, dan penerimaan kembali pemberian
pinjaman atau penerimaan piutang.
Pembiayaan daerah adalah setiap penerimaan yang perlu dibayar kembali
dan/atau pengeluaran yang akan diterima kembali baik pada tahun anggaran
berkenaan maupun pada tahun-tahun anggaran berikutnya. Pembiayaan daerah
meliputi penerimaan daerah dan pengeluaran daerah. Kebijakan penerimaan
pembiayaan daerah timbul karena jumlah pengeluaran lebih besar daripada
penerimaan sehingga terdapat defisit. Kebijakan pembiayaan harus terkait dengan
penyelesaian permasalahan-permasalahan pembangunan daerah maupun
pemanfaatan potensi-potensi daerah.
Agar kebijakan pembiayaan daerah lebih terarah dan memberikan kontribusi
yang positif di dalam upaya menggali alternatif sumber-sumber pembiayaan

III-55
pembangunan, maka kebijakan penerimaan pembiayaan daerah diarahkan
pengelolaan SiLPA dan pinjaman daerah, sedangkan pengeluaran pembiayaan
daerah diarahkan untuk pembentukan dana cadangan dan penyertaan modal
(investasi) pemerintah daerah.
Perencanaan penganggaran SiLPA harus didasarkan pada penghitungan yang
rasional dengan mempertimbangkan perkiraan realisasi anggaran tahun anggaran
sebelumnya. Hal ini untuk menghindari kemungkinan adanya pengeluaran pada
tahun anggaran berjalan yang tidak dapat didanai akibat tidak tercapainya SiLPA
yang direncanakan. Pemerintah Kabupaten Deli Serdang mengasumsikan SiLPA
menurun dari tahun ke tahun, begitu pun dengan proporsi SiLPA terhadap total
belanja daerah. Hal ini bertujuan agar alokasi belanja daerah ditutupi oleh total
pendapatan daerah.
Sementara perencanaan pembiayaan daerah melalui skema pinjaman daerah
didasarkan kepada estimasi defisit APBD dan kemampuan fiskal daerah. Dimana
analisa kemampuan fiskal daerah harus memperoleh rekomendasi dari Kementerian
Keuangan dan Kementerian Dalam Negeri. Khusus untuk menyikapi defisit anggaran
pemerintah daerah, pemerintah pusat melalui Kementerian Keuangan mengeluarkan
kebijakan khusus, yang digunakan untuk penanganan dampak COVID- 19 dan
pemulihan ekonomi.
Berdasarkan hasil analisis dan perkiraan sumber-sumber penerimaan
pembiayaan daerah dan realisasi serta proyeksi penerimaan dan pengeluaran
pembiayaan daerah dalam 2 (dua) tahun, maka dapat dihasilkan proyeksi/target
tahun rencana dan prakiraannya. Pada tahun 2022 pembiayaan daerah disajikan
pada tabel berikut.

Tabel 3.15 Realisasi Pembiayaan Daerah Tahun 2020 dan


Proyeksinya Tahun 2021 – 2022
NO.
URAIAN REALISASI 2020 TARGET 2021 TARGET 2022
URUT
PENERIMAAN
7.1 83.358.990.711 45.000.000.000 45.850.000.000
PEMBIAYAAN
7.1.1 Penggunaan SILPA 83.358.990.711 45.000.000.000 45.850.000.000
7.1.5 Penerimaan Kembali Piutang
Penerimaan Kembali
7.1.6 1.000.000
Investasi Permanen Lainnya
PENGELUARAN
7.2 4.330.000.000 18.000.000.000 18.000.000.000
PEMBIAYAAN
Penyertaan Modal/Investasi
7.2.2 4.330.000.000 18.000.000.000 18.000.000.000
Pemerintah Daerah
PEMBIAYAAN NETTO 79.028.990.711 27.000.000.000 27.850.000.000
SISA LEBIH PEMBIAYAAN
142.565.126.000 0 0
ANGGARAN (SILPA)

III-56
3.3 Alternatif Pembiayaan Pembangunan Daerah
Besarnya kebutuhan dana untuk pembangunan di Kabupaten Deli Serdang dan
terbatasnya sumber–sumber penerimaan konvensional mendorong Pemerintah
Daerah Kabupaten Deli Serdang untuk mencari alternatif Pembiayaan. Sumber-
sumber pendanaan pembangunan non-APBD yang dapat dimanfaatkan sebagai
alternatif pembiayaan pembangunan antara lain APBN (dana transfer dan belanja
DIPA K/L di daerah), tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan (TJSLP/CSR), kerja
sama pemerintah dengan badan usaha (KPBU), dan sumber pendanaan lainnya
(PHLN, obligasi daerah, dana masyarakat, dan pinjaman bank).

1. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)


Sumber pendanaan Pembangunan Kabupaten Deli Serdang selain bersumber
dari APBD Kabupaten Deli Serdang juga memperoleh dukungan pendanaan dari
APBN. Pendanaan pembangunan yang bersumber dari APBN berupa dana
dekonsentrasi dan tugas pembantuan yang dikelola oleh perangkat daerah di
kabupaten/kota.

2. Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) dan Tanggung Jawab Sosial
dan Lingkungan (TJSL)
Selain APBN pendanaan pembangunan non-APBD Kabupaten Deli Serdang
yang lainnya adalah program kemitraan dan bina lingkungan (PKBL) dan tanggung
jawab sosial dan lingkungan (TJSL). Kerjasama Pemerintah Kabupaten Deli Serdang
dengan BUMN/BUMD dan perusahaan-perusahaan yang menyalurkan PKBL dan TJSL
dikoordinasikan dan disesuaikan dengan kebutuhan dan keselarasan program
pemerintah daerah dan perusahaan. Dengan demikian, penyaluran dana tersebut
dapat memberikan manfaat dan mencapai tujuan yang telah disusun secara bersama-
sama antar lembaga.

3. Pinjaman Daerah
Dalam pelaksanaan pembangunan, pinjaman daerah dapat dijadikan sebagai
sumber pendanaan pembangunan. Konsep dasar pinjaman daerah dalam Peraturan
Pemerintah Nomor 56 Tahun 2018 tentang Pinjaman Daerah pada prinsipnya
diturunkan dari Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan
Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah. Dalam undang-
undang tersebut dinyatakan bahwa dalam rangka pelaksanaan otonomi daerah dan
desentralisasi fiskal, untuk memberikan alternatif sumber pembiayaan bagi
pemerintah daerah untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah dan

III-57
meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, maka pemerintah daerah dapat
melakukan pinjaman. Namun demikian, mengingat pinjaman memiliki berbagai
risiko seperti risiko kesinambungan fiskal, risiko tingkat bunga, risiko pembiayaan
kembali, risiko kurs, dan risiko operasional, maka Menteri Keuangan selaku pengelola
fiskal nasional menetapkan batas-batas dan rambu-rambu pinjaman daerah.
Beberapa prinsip dasar yang harus diperhatikan dari pinjaman daerah di
antaranya adalah sebagai berikut:
1. Pemerintah daerah dapat melakukan pinjaman daerah;
2. Pinjaman daerah harus merupakan inisiatif pemerintah daerah dalam rangka
melaksanakan kewenangan Pemerintah Daerah;
3. Pinjaman daerah merupakan alternatif sumber pendanaan APBD yang digunakan
untuk menutup defisit APBD, pengeluaran pembiayaan, dan/atau kekurangan kas;
4. Pemerintah daerah dilarang melakukan pinjaman langsung kepada pihak luar
negeri;
5. Pemerintah daerah tidak dapat memberikan jaminan terhadap pinjaman pihak
lain;
6. Pinjaman daerah dilakukan berdasarkan kesepakatan bersama antara pemberi
pinjaman dan pemerintah daerah sebagai penerima pinjaman yang dituangkan
dalam perjanjian pinjaman;
7. Pendapatan daerah dan/atau barang milik daerah tidak boleh dijadikan jaminan
pinjaman daerah;
8. Proyek yang dibiayai dari obligasi daerah beserta barang milik daerah yang
melekat dalam proyek tersebut dapat dijadikan jaminan obligasi daerah; dan
9. Seluruh penerimaan dan pengeluaran dalam rangka pinjaman daerah
dicantumkan dalam APBD.
Pemerintah daerah dapat melakukan pinjaman daerah, diantaranya adalah
bersumber dari:
1. Pemerintah pusat, berasal dari APBN termasuk dana investasi pemerintah,
penerusan pinjaman dalam negeri, dan/atau penerusan pinjaman luar negeri;
2. Pemerintah daerah lain;
3. Lembaga keuangan bank, yang berbadan hukum Indonesia dan mempunyai
tempat kedudukan dalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia;
4. Lembaga keuangan bukan bank, yaitu lembaga pembiayaan yang berbadan
hukum Indonesia dan mempunyai tempat kedudukan dalam wilayah Negara
Kesatuan Republik Indonesia; dan
5. Masyarakat, berupa obligasi daerah yang diterbitkan melalui penawaran umum
kepada masyarakat di pasar modal dalam negeri.

III-58
Manfaat dari pinjaman daerah diantaranya sebagai berikut:
1) Pinjaman jangka pendek menutup kekurangan arus kas;
2) Pinjaman jangka menengah membiayai pelayanan publik yang tidak
menghasilkan penerimaan;
3) Pinjaman jangka panjang membiayai kegiatan investasi prasarana
dan/atau sarana dalam rangka penyediaan pelayanan publik yang
menghasilkan penerimaan langsung, menghasilkan penerimaan tidak
langsung dan memberikan manfaat ekonomi dan sosial;
4) Khusus pinjaman jangka panjang dalam bentuk obligasi daerah digunakan
untuk membiayai kegiatan investasi prasarana dan/atau sarana dalam
rangka penyediaan pelayanan publik yang menghasilkan penerimaan bagi
APBD yang diperoleh dari pungutan atas penggunaan prasarana dan/atau
sarana tersebut;
5) Berpotensi meningkatkan pendapatan asli daerah; dan
6) Berpotensi mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah.

Pemerintah daerah dapat menggunakan hasil dari pinjaman daerah


sebagaimana jenis pinjamannya, yaitu:
1) Pinjaman jangka pendek dipergunakan hanya untuk menutup kekurangan arus
kas;
2) Pinjaman jangka menengah dipergunakan untuk membiayai pelayanan publik
yang tidak menghasilkan penerimaan;
3) Pinjaman jangka panjang digunakan untuk membiayai kegiatan investasi
prasarana dan/atau sarana dalam rangka penyediaan pelayanan publik yang: (i)
menghasilkan penerimaan langsung; (ii) menghasilkan penerimaan tidak
langsung; dan (iii) memberikan manfaat ekonomi dan sosial; dan
4) Khusus pinjaman jangka panjang dalam bentuk obligasi daerah digunakan untuk
membiayai kegiatan investasi prasarana dan/atau sarana dalam rangka
penyediaan pelayanan publik yang menghasilkan penerimaan bagi APBD yang
diperoleh dari pungutan atas penggunaan prasarana dan/atau sarana tersebut.

4. Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU)


Berdasarkan pada Peraturan Presiden Nomor 38 Tahun 2015 tentang Kerja
sama Pemerintah dengan Badan Usaha dan Peraturan Menteri Perencanaan
Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor
4 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerja sama Pemerintah dengan Badan

III-59
Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur, pemerintah dimungkinkan untuk melakukan
kerja sama dengan badan usaha.
Kerja sama pemerintah dengan badan usaha dilakukan dalam penyediaan
infrastruktur untuk kepentingan umum. Kerja sama tersebut mengacu pada spesifikasi
yang telah ditetapkan sebelumnya oleh Penanggung Jawab Proyek Kerja sama (PJPK),
yang sebagian atau seluruhnya menggunakan sumber daya badan usaha dengan
memperhatikan pembagian risiko antara para pihak.
Skema pendanaan KPBU dimaksudkan untuk pembangunan prasarana dasar
yang tidak layak secara finansial namun layak secara ekonomis dan telah memenuhi
persyaratan yang telah ditetapkan. Kerja sama pemerintah dan badan usaha menjadi
salah satu alternatif pembiayaan pembangunan infrastruktur sosial dan ekonomi.
Karakteristik proyek KPBU meliputi:
1. Proyek KPBU merupakan proyek infrastruktur yang penyediaannya dilakukan
pemerintah melalui kerja sama dengan badan usaha;
2. Skema diwujudkan melalui ikatan perjanjian (kontrak) kerja sama yang
melibatkan pemerintah sebagai PJPK dan suatu badan usaha;
3. Dalam perjanjian kerja sama proyek, pihak badan usaha dapat bertanggung
jawab atas desain, kontribusi, pembiayaan dan operasi proyek KPBU;
4. Perjanjian kerja sama skema KPBU biasanya memiliki jangka waktu relatif
panjang (lebih dari 15 tahun) untuk memungkinkan pengembalian investasi
bagi pihak badan usaha; dan
5. Basis dan perjanjian kerja sama proyek KPBU tersebut adalah pembagian
alokasi risiko antara pemerintah melalui PJPK dan badan usaha.
Kriteria dan jenis infrastruktur prioritas yang dapat dibiayai melalui pendanaan
KPBU terdiri:
1. Memiliki kesesuaian dengan rencana pembangunan jangka menengah
nasional/daerah dan rencana strategis sektor infrastruktur;
2. Memiliki kesesuaian dengan rencana tata ruang dan wilayah;
3. Memiliki keterkaitan antar sektor infrastruktur dan antar wilayah;
4. Memiliki peran strategis terhadap perekonomian, kesejahteraan sosial,
pertahanan dan keamanan nasional; dan/atau
5. Membutuhkan dukungan pemerintah dan/atau jaminan pemerintah dalam
penyediaan infrastruktur prioritas kerja sama pemerintah dan swasta.
Pendanaan pembangunan melalui KPBU memiliki beberapa keuntungan
sebagai berikut:

III-60
1. Meningkatkan kualitas dan kuantitas proyek dengan pelibatan badan usaha yang
memungkinkan adanya pembagian risiko dan menjamin ketepatan waktu dan
anggaran (on schedule-on budget);
2. Menjamin kualitas pelayanan karena performance diperjanjikan dalam kontrak;
dan
3. KPBU memiliki perlindungan hukum yang baik karena regulasinya jelas dan
governance terjaga melalui mekanisme KPBU yang melibatkan pemangku
kepentingan (Bappenas dalam pemilihan proyek, Kementerian Keuangan dalam
pemberian fasilitas fiskal, LKPP dalam proses pengadaan, BKPM dalam menjajaki
minat dan nilai pasar, Kementerian Dalam Negeri dalam pemberian rekomendasi
Availability Payment/AP Daerah, Kementerian Koordinasi Bidang Perekonomian
dalam debottlenecking, dan PT PII dalam pemberian penjaminan pemerintah),
serta best practice KPBU sudah ada di berbagai negara dan berbagai sektor.
Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha di Indonesia sudah dibuka untuk
19 sektor, baik KPBU ekonomi maupun sosial yang mempunyai kelayakan finansial
tinggi (full cost recovery) atau kelayakan marginal. 19 jenis infrastruktur yang dapat
dikerjasamakan dengan badan usaha yaitu: 1) infrastruktur transportasi; 2)
infrastruktur jalan; 3) infrastruktur sumber daya air dan irigasi; 4) infrastruktur air
minum; 5) infrastruktur sistem pengelolaan air limbah terpusat; 6) infrastruktur sistem
pengelolaan air limbah setempat; 7) infrastruktur sistem pengelolaan persampahan;
8) infrastruktur telekomunikasi dan informatika; 9) infrastruktur energi dan
ketenagalistrikan termasuk infrastruktur energi terbarukan; 10) infrastruktur konservasi
energi; 11) infrastruktur ekonomi fasilitas perkotaan; 12) infrastruktur kawasan; 13)
infrastruktur pariwisata, antara lain pusat informasi pariwisata (tourism information
center); 14) infrastruktur fasilitas pendidikan, penelitian dan pengembangan; 15)
infrastruktur fasilitas sarana olahraga, kesenian dan budaya; 16) infrastruktur
kesehatan; 17) infrastruktur pemasyarakatan; 18) infrastruktur perumahan rakyat; dan
19) infrastruktur fasilitas sarana olahraga, kesenian dan budaya.

III-61
BAB 4
Kinerja Penyelenggaraan
Pemerintahan Daerah
BAB. IV SASARAN DAN PRIORITAS PEMBANGUNAN
DAERAH

Sasaran dan prioritas pembangunan merupakan fokus pembangunan


pemerintah daerah Kabupaten Deli Serdang untuk jangka waktu 1 (satu) tahun yang
berfungsi sebagai milestone pembangunan di Kabupaten Deli Serdang. Prioritas dan
sasaran pembangunan tahun 2022 juga harus disinergikan dengan prioritas dan
sasaran pembangunan Nasional serta prioritas dan sasaran pembangunan Sumatera
Utara guna untuk menjaga konsistensi dan keterpaduan pembangunan dari pusat
hingga level daerah.
Prioritas pembangunan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang pada Tahun 2022
merupakan prioritas pembangunan pada tahun ke-tiga RPJMD Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2019-2024 yang secara khusus berhubungan dengan capaian
sasaran pembangunan daerah, memiliki tingkat urgensi yang tinggi untuk segera
diwujudkan, serta memiliki daya ungkit yang tinggi bagi peningkatan kinerja
pembangunan daerah.

4.1 Tujuan Dan Sasaran Pembangunan

Berdasarkan Visi dan Misi Kabupaten Deli Serdang dirumuskan tujuan dan
sasaran pembangunan. Adapun Visi Kabupaten Deli Serdang periode tahun 2019-
2024 adalah:

Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan


Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan

Visi tersebut mengandung maksud bahwa Deli Serdang sebagai daerah yang
maju dan sejahtera dengan dukungan infrastruktur yang memadai serta tetap menjadi
daerah yang kondusif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya yang religius
dan rukun dalam kebhinekaan dengan dukungan pengembangan politik, sosial,
ekonomi, dan budaya.

IV-1
Guna mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-
2024, ditetapkan 5 (lima) misi pembangunan Kabupaten Deli Serdang yang terdiri
dari :
MISI 1 Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan
berdaya saing yang mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan
teknologi.
Misi ini dimaksudkan guna menciptakan masyarakat Deli
Serdang yang berwawasan luas dan maju, peduli akan kesehatan,
serta kemudahan dalam pemanfaatan teknologi. Oleh karena itu
perlu dilakukan langkah-langkah yang tepat dalam akselerasi
pelayanan pendidikan dan kesehatan, serta informasi dan
teknologi yang handal
Meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian dalam
memantapkan struktur ekonomi yang kokoh berlandaskan
keunggulan kompetitif.

Misi ini bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi


dan penguatan daya saing daerah serta kesejahteraan masyarakat
MISI 2 melalui pemberdayaan dan pembinaan kepada masyarakat
sehingga memberikan dampak kesempatan bekerja dan
kemandirian dalam berusaha.
MISI 3 Meningkatkan sarana dan prasarana sebagai pendukung
pertumbuhan ekonomi yang berorientasi kepada kebijakan tata
ruang serta berwawasan lingkungan.
Misi ini dimaksudkan agar pembangunan dan
pengembangan wilayah dilakukan secara merata dan
dilakukan dengan tetap memperhatikan kelestarian
lingkungan serta peningkatan pendapatan masyarakat
secara merata.
Meningkatkan tatanan kehidupan masyarakat yang
religius, berbudaya dan berakhlakul karimah,
berlandaskan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa
serta dapat memelihara kerukunan, ketenteraman dan
MISI 4 ketertiban.

IV-2
Misi ini bertujuan untuk meningkatkan suasana kehidupan
yang aman dan nyaman, rukun, bermoral tinggi, religius, dan
menjunjung tinggi nilai-nilai budaya.
Meningkatkan profesionalisme aparatur pemerintah untuk
mewujudkan tata pemerintah yang baik, bersih, berwibawa, dan
bertanggung jawab.
Misi ini berguna untuk mewujudkan tata pengelolaan
pemerintahan yang baik, bersih dan profesional dalam
MISI 5
menjalankan roda pemerintahan serta memberikan
kepercayaan yang penuh kepada masyarakat. Indikator yang
mencerminkan profesionalisme aparatur pemerintah adalah
meningkatnya efektifitas pelayanan dan akuntabilitas
penyelenggaraan pemerintah daerah.

Dalam upaya pencapaian lima (5) misi pembangunan Kabupaten Deli Serdang
tersebut, maka dirumuskan tujuan pada masing-masing misi tersebut. Sementara itu,
untuk menggambarkan tercapainya tujuan, maka disusunlah rumusan kondisi untuk
melihat ketercapaian tujuan, rumusan kondisi dimaksud berupa hasil pembangunan
daerah/perangkat daerah yang diperoleh dari pencapaian hasil (outcome) program
perangkat daerah, pencapaian hasil pembangunan tersebut disebut dengan sasaran.
Untuk tahun 2022, telah ditetapkan tujuan dan sasaran pembangunan daerah atas
tiap misi pembangunan sebagaimana berikut:

IV-3
Gambar 4.1 Visi dan Misi Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024

Dalam upaya pencapaian visi dan misi Pembangunan Kabupaten Deli Serdang
sebagaimana RPJMD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024, serta untuk
menjamin keselarasan pembangunan maka rumusan tujuan dan sasaran
pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 adalah sebagaimana tabel 4.1.
Target tujuan dan sasaran diharapkan akan dapat tetap sejalan dengan target yang
ada di RPJMD meskipun masih berlangsungnya pandemi COVID-19 di tahun 2021
yang dampaknya diprediksi masih akan berpengaruh di tahun 2022.

IV-4
Tabel 4.1 Tujuan dan Sasaran Pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022

VISI:
"Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan"

Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Strategi

Misi 1 : Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing yang mampu
memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
1 Mewujudkan kualitas 1 Indeks Pembangunan 1 Meningkatnya taraf pendidikan 1 Optimalisasi kualitas
Sumber Daya Manusia Manusia (IPM) masyarakat pelayanan pendidikan
yang berdaya saing secara berkelanjutan
2 Meningkatnya derajat kesehatan 2
Optimalisasi kualitas
masyarakat pelayanan kesehatan
secara berkelanjutan
Misi 2 : Meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian dalam memantapkan struktur ekonomi
yang kokoh berlandaskan keunggulan kompetitif
2 Mewujudkan 2 Pertumbuhan Ekonomi 3 Meningkatnya laju pertumbuhan 3 Percepatan pertumbuhan
pertumbuhan ekonomi ekonomi yang berkelanjutan ekonomi melalui sektor-
yang berkualitas sektor strategis
4 Optimalisasi produk-
produk unggulan
berbasis potensi lokal
melalui inovasi dan
ekonomi kreatif
5 Optimalisasi
ketersediaan dan

IV-5
VISI:
"Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan"

Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Strategi

distribusi pangan serta


peningkatan produksi
Pertanian/Perkebunan/
Peternakan/Perikanan
6 Pengembangan dan
Pemasaran Sektor
Pariwisata
7 Peningkatan
pemberdayaan
masyarakat
kewirausahaan
8 Optimalisasi sarana dan
prasarana, potensi,
produk unggulan, dan
kapasitas SDM
Pemerintahan Desa
4 Meningkatnya investasi 9 Optimalisasi kemudahan
proses investasi yang
inklusif
3 Mewujudkan 3 Persentase Kemiskinan 5 Meningkatnya perlindungan dan 10 Optimalisasi
peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat pengentasan kemiskinan
yang tepat sasaran

IV-6
VISI:
"Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan"

Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Strategi

kesejahteraan 11 Optimalisasi pembinaan


masyarakat dan pelatihan
kesempatan kerja
Misi 3 : Meningkatkan sarana dan prasarana sebagai pendukung pertumbuhan ekonomi yang berorientasikepada kebijakan
tata ruang serta berwawasan lingkungan
4 Mewujudkan 4 Indeks Daya Saing 6 Meningkatnya kualitas pelayanan 12 Akslerasi pembangunan
infrastruktur yang Infrastruktur (IDSI) jaringan jalan dan irigasi infrastruktur melalui
berkelanjutan peningkatan sarana dan
7 Meningkatnya infrastruktur dasar prasarana
permukiman

8 Meningkatnya ketersediaan RTH 13 Peningkatan panataan


publik ruang terbuka hijau
publik
5 Mewujudkan kawasan 5 Indeks Kualitas 9 Meningkatnya pengelolaan, 14 Peningkatan efektivitas
yang aman, nyaman, Lingkungan Hidup perlindungan dan pelestarian penataan dan
(IKLH)

IV-7
VISI:
"Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan"

Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Strategi

dan berwawasan lingkungan hidup yang pengendalian dampak


lingkungan berkelanjutan lingkungan

10 Meningkatnya kualitas pelayanan 15 Peningkatan layanan


persampahan pengelolaan
persampahan

11 Meningkatnya keterpaduan 16 Optimalisasi perencanan


rencana tata ruang tata ruang
Misi 4 : Meningkatkan tatanan kehidupan masyarakat yang religius, berbudaya dan berakhlakul karimah, berlandaskan
keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa serta dapat memelihara kerukunan, ketentraman dan ketertiban
6 Mewujudkan masyarakat 6 Indeks Ketertiban 12 Meningkatnya nilai-nilai 17 Meningkatkan stabilitas
yang religius dan taat Umum dan keagamaan, keamanan dan dan keamanan
hukum Ketenteraman ketertiban dalam kehidupan
Masyarakat bermasyarakat
7 Mewujudkan nilai-nilai 7 Persentase seni, 13 Meningkatkan pelestarian dan 18 Peningkatan dan
budaya dan kearifan budaya dan tradisi pengembangan warisan budaya pengendalian kelestarian
lokal yang dilestarikan lokal budaya
Misi 5 : Meningkatkan profesionalisme aparatur pemerintah untuk mewujudkan tata pemerintah
yang baik, bersih, berwibawa, dan bertanggung jawab

IV-8
VISI:
"Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan"

Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Strategi

8 Mewujudkan tata kelola 8 Indeks Reformasi 14 Meningkatnya efektivitas dan 19 Mewujudkan sistem
pemerintahan yang Birokrasi akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan yang baik
transparan dan pemerintahan daerah dan bersih, terintegrasi
akuntabel dan sinergi melalui
inovasi dan reformasi
birokrasi yang transparan
dan akuntabel

15 Meningkatnya pelayanan prima


pemerintah daerah

IV-9
4.2 Prioritas dan Sasaran Pembangunan Tahun 2022

Pembangunan Kabupaten Deli Serdang merupakan bagian yang tidak


terpisahkan dari pembangunan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan
Pembangunan Nasional. Oleh karena itu prioritas pembangunan Kabupaten Deli
Serdang yang dirumuskan harus saling bersinergi dan berkesinambungan dengan
prioritas pembangunan baik di tingkat provinsi maupun tingkat nasional.
Penyusunan RKPD Tahun 2022 disusun melalui pendekatan teknokratik,
partisipatif, politik, serta atas-bawah dan bawah-atas. RKPD Tahun 2022 disusun
dengan memerhatikan juga keselarasan dengan prioritas pembangunan nasional dan
prioritas pembangunan Provinsi Sumatera Utara di tahun 2021.

4.3 Prioritas Pembangunan Nasional Tahun 2022

Sasaran dan prioritas pembangunan nasional Tahun 2022 bertumpu pada Visi
Misi Presiden yang menjadi landasan utama penyusunan RPJMN 2020–2024
(sebagaimana Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2020 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Nasional 2020-2024), yang selanjutnya
diterjemahkan ke dalam 7 agenda pembangunan sesuai kerangka pikir pada gambar
berikut.

IV-10
Gambar 4.2 Agenda Pembangunan Nasional

4.3.1 Tema dan Fokus Pembangunan Nasional Tahun 2022

Penyusunan tema pembangunan RKP Tahun 2022 dilakukan dengan


mempertimbangkan sasaran RPJMN Tahun 2020–2024, arahan Presiden, hasil
evaluasi kinerja pembangunan tahun 2020, kebijakan pembangunan tahun 2021,
serta berbagai isu strategis yang menjadi perhatian. Tema RKP Tahun 2022 juga
disusun sebagai respon terhadap kondisi Indonesia yang sedang berada dalam proses
pemulihan akibat pandemi Covid-19. Krisis kesehatan akibat pandemi Covid-19 telah
berdampak sistemik terhadap pembangunan nasional, terutama pada aspek sosial
dan ekonomi. Kontraksi ekonomi yang terjadi di Indonesia pada tahun 2020
mengakibatkan meningkatnya angka pengangguran, melemahnya daya beli
masyarakat dan menurunnya produktivitas di sektor-sektor strategis. Kebijakan
pemulihan ekonomi nasional masih perlu dilakukan pada tahun 2022, dan sekaligus

IV-11
menyiapkan landasan yang kokoh bagi Indonesia untuk melakukan transformasi
ekonomi sesuai yang telah ditetapkan dalam RPJMN Tahun 2020–2024.

Pandemi Covid-19 merupakan unprecedented shock yang mengubah secara


signifikan pola interaksi antar manusia, sehingga berimplikasi terhadap perubahan
pola aktivitas ekonomi, sosial, serta pelayanan publik. Penerapan social distancing
dan protokol kesehatan menuntut penggunaan teknologi digital secara intensif dalam
mendukung aktivitas manusia. Kondisi demikian tetap akan berlangsung dalam
kehidupan era new normal, meskipun herd immunity diharapkan telah tercapai di
tahun 2022.
Berdasarkan hal tersebut, tema pembangunan RKP Tahun 2022 diarahkan
untuk pemulihan dampak Covid-19 dengan berorientasi pada membangun ke depan
dengan lebih baik (Build Forward Better). Adapun tema pembangunan RKP Tahun
2022 adalah “Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural”.

IV-12
Tema tersebut berfokus pada dua hal yaitu Pemulihan Ekonomi dan Reformasi
Struktural. Pemulihan Ekonomi dapat diterjemahkan sebagai upaya pemulihan daya
beli masyarakat dan dunia usaha serta diversifikasi ekonomi. Pemulihan daya beli dan
dunia usaha yang dilakukan sejalan dengan penuntasan krisis kesehatan, dilakukan
melalui pemberian bantuan untuk pemulihan dunia usaha, menjaga daya beli rumah
tangga, serta percepatan pembangunan infrastruktur padat karya. Selain itu,
dilakukan juga program-program khusus untuk mendongkrak kembali daya beli
masyarakat dan membangkitkan dunia usaha. Pada saat bersamaan, diversifikasi
ekonomi dilakukan melalui program peningkatan nilai tambah, ketahanan pangan,
pembangunan rendah karbon, dan pemerataan infrastruktur dan kualitas layanan
digital.

IV-13
Dari penjelasan di atas, maka fokus pembangunan nasional Tahun 2022
meliputi:
1. Industri
2. Pariwisata
3. Ketahanan Pangan
4. UMKM
5. Infrastruktur
6. Transformasi Digital
7. Pembangunan Rendah Karbon
8. Reformasi Perlindungan Sosial
9. Reformasi Pendidikan dan Keterampilan
10. Reformasi Kesehatan

4.3.2 Sasaran Pembangunan Nasional Tahun 2022

Sedangkan sasaran pembangunan nasional tahun 2022 adalah:


1. percepatan pemulihan ekonomi dengan indikator (a) pertumbuhan
ekonomi, (b) tingkat pengangguran terbuka, (c) rasio gini, dan (d)
penurunan emisi gas rumah kaca;

IV-14
2. peningkatan kualitas dan daya saing sumber daya manusia dengan
indikator (a) indeks pembangunan manusia dan (b) tingkat kemiskinan.
Selain itu, indikator pembangunan tahun 2022 juga menitikberatkan pada
indikator nilai tukar petani dan nilai tukar nelayan. Target sasaran dan indikator
pembangunan tahun 2022 ditunjukkan oleh Gambar 3.2.

Sumber: Kementerian PPN/Bappenas, 2021


Gambar 4.3 Indikator Sasaran Pembangunan Nasional Tahun 2022

4.3.3 Arah Kebijakan dan Strategi Pembangunan

Sesuai dengan tema dan sasaran pembangunan RKP Tahun 2022, ditetapkan
arah kebijakan pembangunan untuk tahun 2022 adalah pemulihan ekonomi dan
reformasi struktural melalui pemulihan daya beli dan usaha, diversifikasi ekonomi
yang didukung dengan reformasi iklim investasi, reformasi kelembagaan, serta
reformasi peningkatan kualitas SDM dan perlindungan sosial.

IV-15
Gambar 4.4 Arah Kebijakan

Sebagai operasionalisasi dari arah kebijakan, disusun sepuluh strategi


pembangunan, yakni:
a. meningkatkan nilai tambah sektor industri,
b. mempercepat pemulihan dan pertumbuhan sektor pariwisata,
c. meningkatkan ketahanan pangan masyarakat,
d. meningkatkan peran UMKM terhadap ekonomi nasional,
e. meningkatkan pemerataan infrastruktur,
f. meningkatkan pemerataan dan kualitas layanan digital,
g. meningkatkan capaian penurunan emisi GRK,
h. mempercepat reformasi perlindungan sosial,
i. meningkatkan kualitas SDM dan inovasi, serta
j. memperkuat sistem kesehatan nasional dan penanganan Covid-19. Pelaksanaan
strategi tersebut diukur melalui indikator-indikator yang menjadi penekanan pada
setiap strategi di tahun 2022.

4.3.4 Prioritas Pembangunan

Arah kebijakan dan strategi pembangunan nasional tahun 2022 selanjutnya


dituangkan ke dalam tujuh Prioritas Nasional (PN) RKP Tahun 2022. Tujuh PN
merupakan Agenda Pembangunan yang termuat dalam RPJMN Tahun 2020–2024
dan tetap dipertahankan pada RKP Tahun 2022 sebagai koridor pencapaian tema,
arah kebijakan dan strategi pembangunan. Hal ini juga ditujukan untuk menjaga
kesinambungan pembangunan serta mengoptimalkan efektivitas pengendalian

IV-16
pencapaian sasaran pembangunan jangka menengah. Lebih lanjut tujuh PN RKP
Tahun 2022 ditunjukkan oleh Gambar 3.4.

Gambar 4.5 Prioritas Nasional Tahun 2022

4.3.5 Prioritas Pembangunan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022


4.3.5.1 Fokus Pembangunan

Pemerintah Provinsi Sumatera Utara mengarahkan fokus pembangunan tahun


2019-2023, pada:
1. Peningkatan kesempatan kerja dan berusaha melalui penyediaan lapangan kerja;
2. Peningkatan dan pemenuhan akses pendidikan;
3. Pembangunan infrastruktur yang baik dan berwawasan lingkungan;
4. Penyediaan layanan kesehatan yang berkualitas;
5. Peningkatan daya saing melalui sektor agraris dan pariwisata.

IV-17
4.3.5.2 Arah Kebijakan Provinsi Sumatera Utara

Arah kebijakan Pembangunan RPJMD Provinsi Sumatera Utara dari tahun 2019
hingga tahun 2023 dapat dilihat pada tabel berikut:

4.3.5.3 Tema dan Prioritas Pembangunan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022

Adapun tema pembangunan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022 adalah


“Percepatan Pemulihan Ekonomi Dan Kehidupan Masyarakat”
Sedangkan untuk prioritas pembangunan provinsi tahun 2022 adalah sebagai
berikut:

IV-18
Gambar 4.2 Prioritas Pembangunan Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022

4.3.6 Prioritas dan Sasaran Pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022
4.3.6.1 Fokus dan Arah Kebijakan Pembangunan Kabupaten Deli Serdang

Prioritas Pembangunan Kabupaten Deli Serdang tahun berkenaan


memperhatikan Tema RKP Nasional, RKPD Sumatera Utara dan mengacu pada
prioritas pembangunan dan arah kebijakan yang tertuang dalam Dokumen RJPMD
Tahun 2019-2024, serta proyeksi kebutuhan akibat dinamika masyarakat pada tahun
berkenaan.
Adapun fokus yang menjadi prioritas pembangunan Kab. Deli Serdang tahun
2019-2024 adalah sebagai berikut.

IV-19
Gambar 4.6 Fokus Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2019-2024

Dalam rangka pencapaian prioritas pembangunan tersebut maka diperlukan


arah kebijakan yang dilaksanakan secara berkesinambungan, dimulai dari tahun
2020. Arah kebijakan pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024
dapat digambarkan sebagai berikut:

Gambar 4.7 Arah Kebijakan Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2019-2024

Arah kebijakan pembangunan tahun ketiga (2022) difokuskan untuk


melanjutkan arah kebijakan hasil evaluasi dari tahun pertama dan kedua untuk
percepatan pencapaian sasaran pembangunan yang belum tercapai. Keberlanjutan
pembangunan pada sektor pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan peningkatan
pertumbuhan ekonomi terus dikembangkan guna terwujudnya Kabupaten Deli
Serdang yang maju dan sejahtera. Arah kebijakan diarahkan untuk akselerasi
percepatan pada aspek; pelayanan umum, kesejahteraan masyarakat, pemerataan
pendapatan, kerukunan beragama dan menjunjung tinggi norma-norma kearifan
lokal yang didukung teknologi dan peningkatan infrastruktur.

IV-20
4.3.6.2 Tema dan Prioritas Pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022

Kemudian di tengah ketidakpastian kapan berakhirnya wabah pandemi COVID-


19 di Indonesia, menyebabkan perlambatan perekonomian di Indonesia dan daerah
dan di tengah risiko ketidakpastian yang tinggi akibat pandemi Covid-19, Pemerintah
diharapkan mampu mengambil langkah kebijakan luar biasa untuk mengatasi
dampak pandemi Covid-19 sekaligus memanfaatkan momentum kebijakan
pemulihan ekonomi nasional untuk perubahan ekonomi yang lebih baik melalui
sinergitas pemerintah daerah dengan pemerintah pusat.
Kebijakan Pemulihan Ekonomi Nasional diharapkan menjadi tonggak untuk
menyeimbangkan berbagai tujuan, yaitu mendukung kelanjutan penanganan
pandemi, mendorong pemulihan ekonomi serta mengkonsolidasikan fiskal, melalui
upaya reformasi strukturalnya akan meletakkan pondasi perekonomian yang kokoh,
kompetitif, produktif, dan inovatif dalam mewujudkan transformasi ekonomi menuju
Indonesia Maju.
Sejalan dengan kondisi dinamika di atas, seraya memperhatikan dan mengacu
pada Arah Kebijakan Pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022, maka
rencana Tema Pembangunan RKPD Tahun 2022 adalah “Akselerasi Pemulihan
Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial Melalui Pembangunan Terintegrasi”, yang
diwujudkan melalui Prioritas Pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022,
yakni:

IV-21
Gambar 4.8 Prioritas Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2022

4.3.6.3 Sasaran Pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022

Sasaran adalah rumusan kondisi yang menggambarkan tercapainya tujuan,


berupa hasil pembangunan daerah/perangkat daerah yang diperoleh dari
pencapaian hasil (outcome) program perangkat daerah.
Ketercapaian tolak ukur sasaran pembangunan tersebut berada pada
pencapaian indikator sasaran pembangunan. Adapun sasaran dan indikator
pembangunan tahun 2022, diarahkan untuk pencapaian indikator makro
pembangunan dan indikator pencapaian sasaran pembangunan daerah tahun 2022
yang telah tertuang dalam dokumen RPJMD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-
2024.

IV-22
1. Indikator Makro Pembangunan Kabupaten Deli Serdang
Proyeksi indikator makro pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022
adalah sebagai berikut

*) Analisis Konsultan
Gambar 4.9 Indikator Makro Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2022

2. Indikator Sasaran Pembangunan Kabupaten Deli Serdang


Adapun indikator dari sasaran pembangunan Kabupaten Deli Serdang Tahun
2022 adalah sebagai berikut:

Tabel 4.2 Indikator Sasaran Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2022
Indikator Target Kinerja
Tujuan/Sasaran Pembangunan Satuan
Tujuan/Sasaran 2022
Misi 1 : Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing yang
mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
1.1 Mewujudkan kualitas Indeks Pembangunan
Sumber Daya Manusia Manusia (IPM)
yang berdaya saing
1.1.1 Meningkatnya taraf Rata-rata lama sekolah Tahun 10,00
pendidikan masyarakat
1.1.2 Meningkatnya derajat Umur harapan hidup Tahun 71,70
kesehatan masyarakat

Misi 2 : Meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian dalam memantapkan struktur


ekonomi yang kokoh berlandaskan keunggulan kompetitif
2.1 Mewujudkan Pertumbuhan Ekonomi
pertumbuhan ekonomi
yang berkualitas
2.1.1 Meningkatnya laju Laju Pertumbuhan % 5,50
pertumbuhan ekonomi Ekonomi
yang berkelanjutan PDRB ADHB 146,04
/Triliun
ADHK/ 78,79
Triliun

IV-23
Indikator Target Kinerja
Tujuan/Sasaran Pembangunan Satuan
Tujuan/Sasaran 2022
PDRB per Kapita ADHB/ 62,69
Juta
Rupiah
ADHK/ 35,75
Juta
Rupiah
2.1.2 Meningkatnya investasi Jumlah Nilai Investasi PMDN/ 1.563.837,20
Berskala Nasional Rp. Juta
(PMDN dan PMA) PMA/US $ 184.996,80
2.2 Mewujudkan peningkatan Persentase Kemiskinan
kesejahteraan
masyarakat
2.2.1 Meningkatnya Persentase Kemiskinan % 4,08
perlindungan dan Tingkat Pengangguran % 5,34
kesejahteraan bagi Terbuka (TPT)
masyarakat
Misi 3 : Meningkatkan sarana dan prasarana sebagai pendukung pertumbuhan
ekonomi yang berorientasi kepada kebijakan tata ruang serta berwawasan lingkungan
3.1 Mewujudkan infrastruktur Indeks Daya Saing
yang berkelanjutan Infrastruktur (IDSI)

3.1.1 Meningkatnya kualitas Jalan dalam Kondisi % 74


pelayanan jaringan jalan baik
dan irigasi Irigasi Kabupaten % 78
dalam Kondisi Baik
3.1.2 Meningkatnya Cakupan Pelayanan Air % 77,50
infrastruktur dasar Minum
permukiman Persentase Areal % 0,14
Kawasan Kumuh
Persentase Rumah % 87,50
Tinggal Bersanitasi
3.1.3 Meningkatnya Luasan RTH Publik di % 16,6
ketersediaan RTH publik Wilayah Perkotaan
3.2 Mewujudkan kawasan Indeks Kualitas
yang aman, nyaman, Lingkungan Hidup
dan berwawasan (IKLH)
lingkungan
3.2.1 Meningkatnya Indeks Kualitas Poin 64
pengelolaan, Lingkungan Hidup
perlindungan dan (IKLH)

IV-24
Indikator Target Kinerja
Tujuan/Sasaran Pembangunan Satuan
Tujuan/Sasaran 2022
pelestarian lingkungan
hidup yang berkelanjutan

3.2.2 Meningkatnya kualitas Persentase Sampah % 30


pelayanan persampahan Terkelola 3R
3.2.3 Meningkatnya Persentase % 58
keterpaduan rencana tata Perencanaan Tata
ruang Ruang

Misi 4 : Meningkatkan tatanan kehidupan masyarakat yang religius, berbudaya dan


berakhlakul karimah, berlandaskan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa serta
dapat memelihara kerukunan, ketentraman dan ketertiban
4.1 Mewujudkan masyarakat Indeks Ketertiban
yang religius dan taat Umum dan
hukum Ketentraman
Masyarakat
4.1.1 Meningkatnya nilai-nilai Indeks Ketertiban % 85
keagamaan, keamanan Umum dan
dan ketertiban dalam Ketentraman
kehidupan Masyarakat
bermasyarakat

4.2 Mewujudkan nilai-nilai Persentase Seni,


budaya dan kearifan budaya dan tradisi
lokal yang dilestarikan
4.2.1 Meningkatkan pelestarian Persentase Seni Budaya % 45
dan pengembangan dan Tradisi yang
warisan budaya lokal Dilestarikan

Misi 5 : Meningkatkan profesionalisme aparatur pemerintah untuk mewujudkan tata


pemerintah yang baik, bersih, berwibawa, dan bertanggung jawab
5.1 Mewujudkan tata kelola Indeks Reformasi
pemerintahan yang Birokrasi
transparan dan akuntabel

5.1.1 Meningkatnya efektivitas Opini BPK Opini WTP


dan akuntabilitas Nilai Akuntabilitas Nilai 71,55
penyelenggaraan Kinerja Instansi
pemerintahan daerah Pemerintah (AKIP)
5.1.2 Meningkatknya Indeks Kepuasan % 71,69
pelayanan prima Masyarakat (IKM)
pemerintah daerah

IV-25
Berdasarkan Permendagri Nomor 86 Tahun 2017 Tentang Tata Cara
Perencanaan, Pengendalian Dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara Evaluasi
Rancangan Peraturan Daerah Tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang
Daerah Dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, Serta Tata Cara
Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana Pembangunan
Jangka Menengah Daerah, Dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah, dijelaskan bahwa
Penelaahan pokok-pokok pikiran DPRD sebagaimana merupakan kajian
permasalahan pembangunan Daerah yang diperoleh dari DPRD berdasarkan risalah
rapat dengar pendapat dan/atau rapat hasil penyerapan aspirasi melalui reses.
Pokok-pokok pikiran DPRD diselaraskan dengan sasaran dan prioritas pembangunan
serta ketersediaan kapasitas riil anggaran.
Adapun pokok pikiran DPRD yang diperoleh dari hasil Reses Tahap-I Tahun
2021 yang disampaikan kepada Kepala Daerah yang dijadikan sebagai bahan
perumusan kegiatan, lokasi kegiatan dan kelompok sasaran yang selaras dengan
pencapaian sasaran program daerah yang merupakan bagian dari perumusan RKPD
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022, dapat dikemukakan sebagai berikut.

Tabel 4.3 Daftar Pokok Pikiran DPRD Kabupaten Deli Serdang

NO URAIAN POKOK PIKIRAN DPRD

Pada tahun 2021 pertumbuhan pendapatan daerah diharapkan bisa meningkat


seiring membaiknya kesehatan masyarakat serta didukung upaya peningkatan
1 pendapatan daerah, misalnya intensifikasi dan ekstensifikasi dengan menganut
prinsip efesien, efektifitas, akuntabilitas serta transparansi system yang mendukung,
terutama mencegah terjadinya kebocoran.
Diharapkan aspek perencanaan lebih ditingkatkan agar apa yang direncanakan
2 lebih ditingkatkan agar apa yang direncanakan dapat terealisasi, utamanya belanja
daerah.
Diharapkan pemerintah kabupaten dapat memulai melakukan perencanaan yang
3
terpadu dan terarah bagi perwujudan kota baru/metropolitan tersebut.
Tidak dapat dipungkiri bahwa akibat pandemic covid – 19, dunia usaha khususnya
umkm mengalami kelesuhan dalam melakukan usahanya. untuk itu pemerintah
4
kabupaten harus mendorong gairah berusaha bagi dunia usaha, khususnya umkm
dengan memberikan fasilitas permodelan dengan birokrasi yang sederhana.
Terkait dengan percepatan dan pemeratan infrastruktur yang terintegrasi antar
wilayah, pemerintah kabupaten diharapkan melakukan rehabilitasi infrastruktur
5
dengan perencanaan yang terarah dan terjadual, terutama infrastruktur yang
lokasinya berbatasan dengan kota/kabupaten terdekat.

IV-26
NO URAIAN POKOK PIKIRAN DPRD

Pemerintah provinsi sumatera utara akan membangun saran dan prasarana olah
raga terbesar di Asia Tenggara yaitu Sport Center yang letaknya di wilayah
Kabupaten Deli Serdang, keberadaan sport center ini harus dapat memberikan
dampak positif, terutama bagi peningkatan perekonomian masyarakat kabupaten
6
deli serdang. untuk itu pemerintah kabupaten harus melakukan perencanaan untuk
membangun pusat perbelanjaan bagi pelaku usaha mikro kecil dan
menengah/umkm, disekitar arena sport center tersebut, sehingga pelaku usaha
tersebut mempunyai sarana untuk memasarkan hasil produksinya.
Pemerintah kabupaten harus terus mengembangkan program perikan, pertanian
7
dan perkebunan dengan tetap menjaga ketersediaan lahan berkelanjutan.
Terkait dengan upaya pengembangan kepariwisataan, saat ini beberapa
pemerintah desa telah memiliki destinasi wisata, desa, seperti destinasi wisata
kampoeng lama di desa denai lama kecamatan pantai labu, wisata sawah di desa
punden rejo dan wisata bunga margisan di desa bangun sari kecamatan tanjong
8 morawa serta wisata sawah di desa pematang johar kecamatan labuhan deli. untuk
itu pemerintah kabupaten harus terus memberikan pembnaan bagi pengembangan
destinasi wisata desa tersebut, sehingga diharapkan setiap kecamatan setidaknya
memiliki satu destinasi wisata desa.
Sejalan dengan rancangan peraturan daerah tentang pengembangan dan
pelestarian budaya lokal yang merupakan rancangan peraturan daerah inisiatif
dewan yang saat ini dalam proses pembahasan, maka dalam upaya
pengembangan budaya lokal, pemerintah kabupaten harus melakukan
9
perencanaan yang terarah dan terpadu terhdapa situs-situs budaya yang ada,
seperti situs budaya putri hijau di kecamatan deli tua, sehingga selain pelestarian
terhadap budaya lokal, hal ini dapat menambah destinasi yang ada untuk menarik
kunjungan wisatawan lokal, nasional maupun internasional.
Berkaitan dengan telah ditetapkannya peraturan daerah tentang perlindungan
terhadap penyandang disabilitas, maka pemerintah kabupaten harus
10
merencanakan dan membangun bebagai fasilitas bagi penyandang disabilitas
terutama di ruang-ruang publik.

Adapun telaahan terhadap 10 permasalahan pembangunan dalam Pokok


Pikiran DPRD tersebut, dirincikan dan dipetakan (breakdown) dalam bentuk kamus
usulan pembangunan yang di-entri dalam Aplikasi SIPD untuk ditelaah dalam
Rancangan Renja Perangkat Daerah yang terkait dengan kamus usulan
pembangunan.
Dari hasil pemetaan Pokir DPRD terdapat usulan pembangunan hasil pemetaan
Pokok Pikiran DPRD yang di-entri dalam SIPD sebanyak 1.130 usulan, yang
terdistribusi kepada 16 perangkat daerah, dengan rincian perangkat daerah sebagai
berikut:

IV-27
Tabel 4.4 Hasil Pemetaan Usulan Pokok Pikiran DPRD

No PERANGKAT DAERAH JUMLAH USULAN

1 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG 649

2 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN 230

3 DINAS PERTANIAN 71
4 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN 52
5 DINAS PENDIDIKAN 44
6 DINAS KETENAGAKERJAAN 27
7 DINAS PERIKANAN 20
DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN
8 8
PARIWISATA
9 DINAS KESEHATAN 7
10 DINAS LINGKUNGAN HIDUP 7
11 DINAS PERHUBUNGAN 6

12 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH 3

DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN


13 3
PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

14 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA 1


15 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP 1
16 DINAS SOSIAL 1
Jumlah Usulan 1130

Dari 1.130 usulan pembangunan tersebut, dilakukan verifikasi dan validasi oleh
Perangkat Daerah terkait dengan kriteria sebagai berikut:
1. Prioritisasi usulan berdasarkan a) derajat kebutuhan pelayanan dasar, b) jumlah
penerima dampak/manfaat, c) memberi nilai tambah perekonomian
masyarakat, dan d) kesesuaian dengan Prioritas Pembangunan Daerah tahun
berkenaan
2. Proyeksi kapasitas riil anggaran tahun berkenaan.
Hasil verifikasi dan validasi terhadap 1.130 usulan tersebut yang dapat disetujui
untuk diakomodir dalam Rancangan Renja Perangkat Daerah tahun 2022, adalah
sebanyak 613 usulan, dengan Rincian Kamus Usulan dan Perangkat Daerah terlibat
adalah sebagai berikut.

IV-28
Tabel 4.5 Rincian Kamus Usulan Hasil Pemetaan Pokir DPRD dalam Aplikasi SIPD
No Perangkat Daerah Kamus Usulan

1 Dinas Pekerjaan Umum dan 1 Pengaspalan Jalan


Penataan Ruang
2 Pembuatan Rigid Beton Jalan
3 Pembangunan Saluran Drainase/Gorong-
Gorong
4 Pembuatan Bronjong
5 Rehabilitasi/Pemeliharaan Jalan
6 Rehabilitasi/Pemeliharaan Saluran
Drainase/Gorong-Gorong
7 Pembangunan/Peningkatan Jalan
8 Perkerasan Sirtu Jalan
9 Pembangunan Jembatan
10 Peningkatan Jaringan Irigasi
11 Rehabilitasi/Pemeliharaan Jaringan Irigasi
12 Rehabilitasi/Pemeliharaan Jembatan
2 Dinas Perumahan dan 1 Bantuan Material Rumah Tidak Layak Huni
Kawasan Permukiman (unit)
2 Pembangunan Instalasi Pengolahan Air
Limbah Domestik (unit)
3 Pembangunan Jalan Lingkungan (Lebar 2-3
meter)
4 Pembangunan Kantor Camat
5 Pembangunan MCK (unit)
6 Pembangunan Saluran Drainase (pada Jalan
Lingkungan)
7 Pembangunan Sarana dan Prasarana Air
Minum/Air Bersih (Sumur Bor)
8 Pengembangan/ Perluasan Jaringan
Perpipaan (Sambungan Rumah)
9 Penyediaan Sarana Persampahan (Pengadaan
Truk Sampah)
10 Rehabilitasi Jalan Lingkungan (Lebar 2-3
meter)
11 Rehabilitasi Saluran Drainase (Pada Jalan
Lingkungan)
12 Rehabilitasi Sarana Air Bersih
3 Dinas Pendidikan 1 Pemasangan paving blok halaman sekolah SD

2 Pembangunan kelas baru SD


3 Pembangunan pagar sekolah SD
4 Perbaikan kerusakan kantor guru SD
5 Perbaikan kerusakan ruang kelas SD

IV-29
No Perangkat Daerah Kamus Usulan

6 Perbaikan kerusakan pagar sekolah SD


7 Perbaikan kerusakan toilet/jamban sekolah SD

8 Perbaikan kerusakan gedung perpustakaan


SD
9 Pemasangan paving blok halaman sekolah
SMP
10 Pembangunan kelas baru SMP
11 Pembangunan pagar sekolah SMP
12 Perbaikan kerusakan kantor guru SMP
13 Perbaikan kerusakan ruang kelas SMP
14 Perbaikan kerusakan pagar sekolah SMP
15 Perbaikan kerusakan toilet/jamban sekolah
SMP
16 Perbaikan kerusakan gedung perpustakaan
SMP
17 Pembangunan ruang unit kesehatan sekolah
SMP
18 Penimbunan/peninggian halaman sekolah
PAUD & PNF
19 Pembangunan kelas baru PAUD & PNF
20 Pembangunan Area Bermain PAUD & PNF
21 Pemberian Beasiswa kepada mahasiswa Deli
Serdang
4 Dinas Lingkungan Hidup 1 Pengadaan Becak Sampah Roda 3
2 Pengadaan Mesin Cacah Sampah
Anorganik/Plastik
3 Pengadaan Bibit Pohon/Tanaman Mahoni
5 Dinas Pertanian 1 Pengadaan Itik
2 Pengadaan Domba/Kambing
3 Pengadaan Pakan Ternak Ruminansia
4 Pembangunan DAM Parit
5 Pengadaan Mesin Chopper
6 Pengadaan Benih Padi Inbrida
7 Pengadaan Benih Jagung Hibrida
8 Pengadaan Alat Pasca Panen
9 Pembangunan DAM Parit
10 Pengadaan Sapi
11 Pengadaan Cultivator dan perlengkapannya

12 Pengadaan Hand Traktor Mini (Capung) dan


perlengkapannya

IV-30
No Perangkat Daerah Kamus Usulan

13 Pengadaan Pupuk NPK Non Subsidi (50 Kg)

14 Pengadaan Pupuk Majemuk


15 Pengadaan Traktor Roda 4
6 Dinas Ketenagakerjaan 1 Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan
Jurusan Bordir
2 Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan
Jurusan Menjahit
3 Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan
Jurusan Montir HP
4 Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan
Jurusan Kreasi Farcel
5 Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan
Jurusan Montir Sepeda Motor
6 Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan
Jurusan Las Listrik
7 Dinas Perikanan 1 Pengadaan Benih Ikan Mas
2 Pengadaan Benur Udang Vanname
3 Pengadaan Jaring Gill Nets
8 Dinas Sosial 1 Pengadaan Kursi Roda
9 Dinas Perindustrian dan 1 Pelatihan Aneka Logam Tingkat Lanjutan
Perdagangan Beserta Bantuan Mesin/Peralatan
2 Pelatihan Olahan Pangan Aneka Buah Tingkat
Lanjutan Dan Bantuan Mesin/Peralatan

10 Dinas Perhubungan 1 Pembangunan Zona Selamat Sekolah (ZOSS)

2 Pengadaan dan Pemasangan Marja Jalan


11 Dinas Kesehatan 1 Rehabilitasi Puskesmas Pembantu
2 Pembangunan Puskesmas
12 Dinas Koperasi UKM 1 Pelatihan Pemasaran Produk UMKM Secara
Online
2 Pendidikan Dan Pelatihan Perkoperasian Bagi
Koperasi
13 Dinas Perpustakaan dan Arsip 1 Pengadaan Koleksi Buku Perpustakaan

14 Dinas Kepemudaan, 1 Penyelenggaraan Kegiatan Sosialisasi dengan


Olahraga, Kebudayaan dan Pihak Ketiga
Pariwisata
2 Rehabilitasi Lapangan Sepak Bola

IV-31
No Perangkat Daerah Kamus Usulan

15 Dinas Pengendalian 1 Pelatihan Managemen Usaha Rumahan bagi


Penduduk, KB dan Perempuan
Pemberdayaan Perempuan,
Perlindungan Anak

Tabel 4.6 Jumlah Usulan Reses yang Diakomodir dalam Rancangan Renja
Perangkat Daerah Tahun 2022
JUMLAH USULAN
NO NAMA PERANGKAT DAERAH
RESES
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN
1 287
RUANG

2 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN 154


3 DINAS PERTANIAN 71
4 DINAS PENDIDIKAN 44
5 DINAS KETENAGAKERJAAN 27
6 DINAS PERIKANAN 8
7 DINAS LINGKUNGAN HIDUP 5
8 DINAS PERHUBUNGAN 3
9 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH 3

DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN


10 3
DAN PARIWISATA
11 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN 2
12 DINAS KESEHATAN 2
DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN
13 PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN 2
ANAK
14 DINAS SOSIAL 1
15 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP 1
TOTAL 613

4.4 Isu Strategis Pembangunan Tahun 2022

Dari beberapa permasalahan pembangunan daerah di Kabupaten Deli Serdang


(yang telah diulas serta dengan memerhatikan kondisi dinamika aktual (khususnya
perkembangan pandemi Covid-19), maka dapat dirumuskan isu strategis
pembangunan Kabupaten Deli Serdang tahun 2021 sebagai berikut:
1. Daya saing ekonomi, dan peningkatan kesempatan berusaha diprioritaskan
pada upaya-upaya untuk : meningkatkan potensi unggulan daerah yang

IV-32
berdaya saing dengan lingkup cara peningkatan jaringan distribusi produk,
peningkatan sarana dan event yang langsung dapat dinikmati oleh pelaku
usaha kecil dan mikro terutama yang terdampak oleh COVID-19, peningkatan
kualitas mutu produk UMKM/IKM, peningkatan kunjungan wisatawan melalui
pengembangan serta promosi destinasi wisata dan seni budaya lokal,
pengembangan sistem pendukung usaha bagi koperasi dan UMKM/IKM melalui
akses permodalan, branding serta pemasaran produk, juga mendorong produk
UMKM agar mampu bersaing di pasar nasional bahkan internasional.
2. Kualitas hidup dan daya saing sumber daya manusia, diprioritaskan pada
upaya-upaya untuk:
• meningkatkan kualitas pendidikan dengan lingkup pendidikan dasar,
pendidikan anak usia dini, pendidikan inklusif dan pendidikan non formal;
• meningkatkan layanan kesehatan dengan lingkup pelayanan kesehatan
masyarakat secara gratis, peningkatan kesehatan keluarga dan kesehatan
lingkungan, peningkatan upaya promotif dan preventif, serta peningkatan
sarana prasarana kesehatan masyarakat, pencegahan serta penanganan
stunting.
• menurunkan angka pengangguran dengan cara meningkatkan kualitas daya
saing tenaga kerja dan jaringan ketenagakerjaan, melalui bursa tenaga
kerja, penempatan tenaga kerja, terutama untuk lanjutan penerima manfaat
Kartu Pra Kerja, Usia produktif berpendidikan tinggi (sarjana/diploma) yang
belum memperoleh kerja dan masyarakat lainnya yang terdampak COVID-
19.
• meningkatkan kapasitas masyarakat dalam berpartisipasi untuk
pembangunan daerah dengan lingkup cara penguatan pemberdayaan
gender serta penguatan peran serta masyarakat dalam pembangunan.
3. Kemiskinan dan pengangguran, diprioritaskan pada upaya-upaya untuk
menanggulangi dan menurunkan angka kemiskinan dengan lingkup cara
menyediakan akses kebutuhan dasar pendidikan dan kesehatan bagi warga
miskin; memperkuat jaring Pengaman Sosial, terutama untuk warga terdampak
COVID-19; meningkatkan perlindungan sosial melalui kualitas permukiman,
perlindungan terhadap penyandang masalah kesejahteraan sosial dan
penyandang disabilitas, meningkatkan kualitas sarpras rehabsos; serta
melakukan pemberdayaan kepada warga miskin dengan cara transformasi
kecakapan hidup melalui pelatihan-pelatihan yang terencana dan
berkelanjutan.

IV-33
4. Tata kelola pemerintahan, diprioritaskan pada upaya-upaya untuk:
• meningkatkan tata kelola pemerintahan melalui perwujudan birokrasi yang
profesional dengan cara meningkatkan efektifitas kelembagaan perangkat
daerah dan meningkatkan kualitas sumber daya aparatur; peningkatan
kualitas ketenteraman dan ketertiban masyarakat dalam kehidupan
demokrasi dan sadar hukum; serta peningkatan kinerja pemerintah daerah
dengan penguatan akuntabilitas dan penguatan kualitas dokumen
perencanaan.
• memantapkan pelayanan publik melalui peningkatan kualitas pelayanan
publik untuk kemudahan pelayanan publik dan kemudahan investasi di
Kabupaten Deli Serdang.
5. Peningkatan infrastruktur, diprioritaskan pada upaya-upaya untuk membangun
konektivitas pusat-pusat ekonomi dengan lingkup cara peningkatan akses
wilayah di pusat-pusat pertumbuhan, infrastruktur pada akses lokasi-lokasi
wisata andalan, serta meningkatkan kawasan strategis dan infrastruktur wilayah.
Adapun keterkaitan isu strategis dalam prioritas pembangunan daerah tahun
2022 dapat dilihat dalam tabel berikut.

IV-34
Tabel 4.7 Keterkaitan Isu Strategis dengan Prioritas Pembangunan Daerah, Provinsi dan Nasional
Prioritas Pembangunan Daerah Prioritas Pembangunan Daerah Provinsi
Isu Strategis Prioritas Pembangunan Nasional
Kab. Deli Serdang Sumatera Utara
1. Peningkatan ✓ Peningkatan Daya Saing Melalui Sektor
Daya saing Pariwisata
✓ Optimalisasi komoditas dan
ekonomi, dan ✓ Peningkatan Daya Saing Melalui Sektor ✓ Memperkuat ketahanan ekonomi untuk
produk unggulan daerah yang
peningkatan Agraris pertumbuhan berkualitas dan berkeadilan
berdaya saing
kesempatan ✓ Peningkatan Kesempatan Kerja dan Berusaha
berusaha Melalui Penyediaan Lapangan Kerja
2. Peningkatan
✓ Penyediaan Layanan Kesehatan yang
Kualitas hidup ✓ Peningkatan kualitas mutu
Berkualitas ✓ Mmeningkatkan sumber daya manusia
dan daya saing pendidikan, kesehatan dan
✓ Peningkatan dan Pemenuhan Akses berkualitas dan berdaya saing
sumber daya pembangunan sosial
Pendidikan
manusia
✓ Peningkatan kualitas mutu
3. Penurunan pendidikan, kesehatan dan ✓ Peningkatan Kesempatan Kerja dan Berusaha ✓ Memperkuat ketahanan ekonomi untuk
Jumlah pembangunan sosial Melalui Penyediaan Lapangan Kerja pertumbuhan berkualitas dan berkeadilan
Kemiskinan dan ✓ Optimalisasi komoditas dan ✓ Peningkatan Pelayanan Sosial ✓ Meningkatkan sumber daya manusia
Pengangguran produk unggulan daerah yang Kemasyarakatan dan Olahraga berkualitas dan berdaya saing
berdaya saing
✓ Revolusi mental dan pembangunan
4. Kualitas Tata
✓ Pemantapan pelaksanaan kebudayaan
kelola ✓ Peningkatan Pelaksanaan Reformasi Birokrasi
reformasi birokrasi ✓ Memperkuat stabilitas polhukhamkam dan
pemerintahan
transformasi pelayanan publik
✓ Mengembangkan wilayah untuk
mengurangi kesenjangan dan menjamin
5. Peningkatan ✓ Pengembangan Aksesibilitas dan ✓ Pembangunan Infrastruktur yang Baik dan pemerataan
infrastruktur Kewilayahan Berwawasan Lingkungan ✓ Memperkuat infrastruktur untuk
mendukung pengembangan ekonomi dan
pelayanan dasar

IV-35
4.5 Proyek Strategis (Major Project) untuk Dukungan Prioritas Pembangunan
Daerah Tahun 2022

Major Project’s merupakan proyek yang memiliki daya ungkit tinggi untuk
mencapai sasaran pembangunan daerah dan dukungan terhadap Prioritas
Pembangunan Daerah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 yang merupakan
tahun ketiga dari pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024. Dimana setiap Perangkat Daerah
menyampaikan pandangan dan usulan proyek penting atau proyek baru Major
Projects (MP) yang terdapat dalam rancangan renja Perangkat Daerah, termasuk
kesiapan, kapasitas, target, lokasi dan kebutuhan pendanaannya dalam
Rancangan Renja Perangkat Daerah. Beberapa Major Project’s ini disinkronisasikan
dengan dukungan rancangan Renja dari beberapa Daerah terkait melalui Forum
Lintas Perangkat Daerah yang difasilitasi oleh Bappeda Kabupaten Deli Serdang,
sehingga MP yang dicanangkan, akan lebih efektif dilaksanakan dan memberikan
manfaat bagi masyarakat dan Pemkab. Deli Serdang.
Adapun penjabaran Major Project dalam tiap Prioritas Pembangunan Daerah
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 adalah sebagai berikut:

IV-36
Tabel 4.8 Proyek Strategis (Major Preject) Pada Tiap Prioritas Pembangunan Daerah Tahun 2022

MAJOR PROJECT TARGET LOKASI DUKUNGAN TERHADAP


INDIKATOR SASARAN DAERAH
PPD 1 : PENINGKATAN KUALITAS MUTU PENDIDIKAN, KESEHATAN DAN PEMBANGUNAN SOSIAL
Akreditasi Puskesmas Kategori 2 Unit Puskesmas Hamparan Perak Kecamatan Umur Harapan Hidup (UHH)
Paripurna Hamparan Perak dan Puskesmas Galang
Kecamatan Galang
Penurunan Prevalensi Stunting Bayi dan 45 Desa Kecamatan Pantai Labu, Percut Sei Tuan Umur Harapan Hidup (UHH)
Kematian Ibu Melahirkan Lubuk Pakam, STM Hilir, Batang Kuis, Galang,
Sunggal, Pagar Merbau, Tanjung Morawa
Bangun Purba, Biru-Biru
11 Orang per 22 Kecamatan (394 Desa/Kelurahan) Umur Harapan Hidup (UHH)
Kelahiran Hidup
Peningkatan Akreditasi SD dan SMP Jenjang SD 22% Kabupaten Deli Serdang Rata-rata Lama Sekolah
Kategori Unggul
Integrasi Bantuan Sosial Menuju Skema 3 paket Kabupaten Deli Serdang Persentase Kemiskinan
Perlindungan Sosial Menyeluruh
Bantuan Sosial kepada Orang Miskin dan 50 orang Kabupaten Deli Serdang Persentase Kemiskinan
Rentan
50 keluarga Kabupaten Deli Serdang Persentase Kemiskinan
Layanan Terpadu Satu Pintu (LTSA) 60 Perusahaan Kabupaten Deli Serdang Tingkat Pengangguran
Penempatan Tenaga Kerja Terbuka (TPT)
Job Fair/ Bursa Kerja 50 Perusahaan Kabupaten Deli Serdang Tingkat Pengangguran
Terbuka (TPT)
Peningkatan Keterampilan Kerja bagi 20 Paket Kabupaten Deli Serdang Tingkat Pengangguran
Pencari Kerja dan Wirausaha Terbuka (TPT)
Peningkatan Cakupan Layanan Air 10 Lokasi IPA Kabupaten Deli Serdang Cakupan Pelayanan Air
Minum/Bersih Minum

IV-37
MAJOR PROJECT TARGET LOKASI DUKUNGAN TERHADAP
INDIKATOR SASARAN DAERAH
Peningkatan Bedah Rumah Tidak Layak 200 rumah Kabupaten Deli Serdang Persentase Areal Kawasan
Huni Kumuh
Akreditasi Laboratorium Lingkungan 1 Paket Dinas Lingkungan Hidup Kab Deli Serdang Indeks Kualitas Lingkungan
(KAN) Hidup
Orientasi Teknis Pelaksaaan PUG 60 Orang Kabupaten -
Konvensi Hak Anak 180 Orang Kabupaten
Pelatihan Perlindungan Anak Terpadu 350 Orang Semua Kecamatan Rata-Rata Lama Sekolah
Berbasis Masyarakat (PATBM)
Kampung KB 5 Kegiatan 22 Kecamatan Umur Harapan Hidup
Pelatihan & Pendayagunaan Kader 594 Orang 22 Kecamatan Umur Harapan Hidup
Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP) dan
Petugas Lapangan KB (PLKB)
Pelayanan KB Bergerak 18000 Akseptor 22 Kecamatan Umur Harapan Hidup
Peningkatan Ketahanan Pangan 22 Kecamatan Kecamatan Kabupaten Deli Serdang Umur Harapan Hidup
Keluarga Melalui Pemberdayaan
Masyarakat
PPD 2 : PENGEMBANGAN AKSESIBILITAS DAN KEWILAYAHAN
Peningkatan akses jalan menuju lokasi 5.95 Km Rantau Panjang - Pematang Biara Kec. Jalan dalam Kondisi baik
wisata andalan Pantai Labu
3.97 Km Biru Biru - Kuala Dekah Kec. Biru Biru / Jalan dalam Kondisi baik
Sibolangit
3.6 Km Jalan Pasar Baru Sampai Dusun II Desa Jalan dalam Kondisi baik
Rumah Kinangkung Sp Kecamatan
Sibolangit
Peningkatan akses jalan menuju sentra- 6.0 Km Jalan Dusun 9 Desa Paluh Manan Jalan dalam Kondisi baik
sentra ekonomi Kecamatan Hamparan Perak
3.97 Km Sp Tj Balai - Sp Sukamaju Kec. Sunggal Jalan dalam Kondisi baik

IV-38
MAJOR PROJECT TARGET LOKASI DUKUNGAN TERHADAP
INDIKATOR SASARAN DAERAH
Peningkatan akses jembatan menuju 1 unit Sei Petani, Desa Kuta Tengah Kec. Jalan dalam Kondisi baik
sentra-sentra ekonomi Namorambe
1 unit Sei Belawan pada Ruas Jalan Desa Sunggal Jalan dalam Kondisi baik
Kanan – Watas Medan Kec. Sunggal
1 unit DI. Huta Bayu Kecamatan Gunung Meriah Jalan dalam Kondisi baik
1 unit Jaringan Irigasi Permukaan Desa Rambai Jalan dalam Kondisi baik
Kecamatan STM Hilir
Pembentukan dan Pembinaan Relawan 360 Orang Kecamatan Tanjung Morawa, Kecamatan - Indeks Kepuasan
Kebakaran Percut Sei Tuan, Kecamatan Sunggal , Masyarakat
Kecamatan Pantai Labu, Kecamatan Pancur - Indeks Ketertiban Umum
Batu dan STM Hulu dan Ketentraman
Masyarakat
Pemberdayaan Masyarakat dalam 12 Kelompok Seluruh Kecamatan di Kabupaten Deli Indeks Kepuasan Masyarakat
Pencegahan dan Penanggulangan Masyarakat serdang Indeks Ketertiban Umum dan
Kebakaran Melalui Sosialisasi dan Ketentraman Masyarakat
Edukasi Masyarakat
Penyediaan Perlengkapan Jalan di jalan 3 Unit (Halte Bus) Kecamatan Batang Kuis, Kecamatan Galang Jalan dalam kondisi mantap
Kabupaten/Kota dan Kecamatan Sunggal
1400 M (marka jalan, Kecamatan Lubuk Pakam, Pancur Batu, Jalan dalam kondisi mantap
150 Buah (rambu Percut Sei Tuan, Batang Kuis, Sunggal, Biru-
lalulintas), Biru, Tanjung Morawa, P. Labu
60 M (speed bump),
7 Lokasi (Zoss)
Pengelolaan Terminal Penumpang Tipe C 4 Unit Kecamatan Deli Tua, Lubuk Pakam, Pancur Jalan dalam kondisi mantap
Batu, Percut SeiTuan
Penyediaan Angkutan Umum untuk jasa 20 Perusahaan Kabupaten Deli Serdang Jalan dalam kondisi mantap
angkutan orang dan/ atau barang antar

IV-39
MAJOR PROJECT TARGET LOKASI DUKUNGAN TERHADAP
INDIKATOR SASARAN DAERAH
kota dalam satu daerah Kabupaten/
Kota
Fasilitasi Percepatan Penyelesaian Tapal 4 Kecamatan Kecamatan Beringin, Kecamatan Galang,
Batas Wilayah Administrasi antar Kecamatan Lubuk Pakam, Kecamatan Pagar
Kecamatan, Desa/ Kelurahan Merbau
PPD 3 : OPTIMALISASI KOMODITAS DAN PRODUK UNGGULAN DAERAH YANG BERDAYA SAING
Peningkatan Keterampilan Kerja bagi 20 Paket Kabupaten Deli Serdang Tingkat Pengangguran
Pencari Kerja dan Wirausaha Terbuka (TPT)
Pembangunan Rumah Produksi Produk 1 Paket Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Laju Pertumbuhan Ekonomi
Unggulan Daerah Serdang PDRB
PDRB Perkapita
Standarisasi Mutu Produk UMKM 1 Paket Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Laju Pertumbuhan Ekonomi
Serdang PDRB
PDRB Perkapita
Revitalisasi Pasar Rakyat se-Kabupaten 1 Paket Kabupaten Deli Serdang Laju Pertumbuhan Ekonomi
Deli Serdang PDRB
PDRB Perkapita
Penguatan Balai Benih Ikan Air Tawar - 8 Paket Kec. Bangun Purba, Sibolangit, Tj. Morawa, Laju Pertumbuhan Ekonomi
Paket Percontohan Budidaya Ikan Mas Hamparan Perak, Patumbak dan Pancur Batu PDRB
Kab. Deli Serdang PDRB Perkapita
Penguatan Balai Benih Ikan Air Tawar - 2 paket Kec. Pantai Labu dan Percut Sei Tuan Kab. Laju Pertumbuhan Ekonomi
Paket Percontohan Budidaya Ikan Nila Deli Serdang PDRB
Salin PDRB Perkapita
BUMDesa Maju 177 BUMDesa 22 Kecamatan Kabupaten Deli Serdang Laju Pertumbuhan Ekonomi
PDRB
PDRB Perkapita

IV-40
MAJOR PROJECT TARGET LOKASI DUKUNGAN TERHADAP
INDIKATOR SASARAN DAERAH
Pos Pelayanan Teknologi (Posyantek) 22 Lembaga 22 Kecamatan Kabupaten Deli Serdang Laju Pertumbuhan Ekonomi
Pedesaan PDRB
PDRB Perkapita
Kawasan Pisang Barangan Merah 4 Lokasi Kecamatan Biru-biru dan Kecamatan STM Laju Pertumbuhan Ekonomi
Hilir PDRB
PDRB Perkapita
Kawasan Durian 2 lokasi Kecamatan Sibolangit dan Kecamatan Laju Pertumbuhan Ekonomi
Kutalimbaru PDRB
PDRB Perkapita
Kawasan Alpukat 5 Lokasi Kecamatan Sibolangit dan Kecamatan Biru- Laju Pertumbuhan Ekonomi
biru PDRB
PDRB Perkapita
Kawasan Kelengkeng 5 Lokasi Kecamatan STM Hulu Laju Pertumbuhan Ekonomi
PDRB
PDRB Perkapita
Kawasan Salak 5 Lokasi Kecamatan STM Hulu Laju Pertumbuhan Ekonomi
PDRB
PDRB Perkapita
Kawasan Cabai merah 4 Lokasi Kecamatan Beringin, Kecamatan Hamparan Laju Pertumbuhan Ekonomi
Perah, Kecamatan Percut Sei Tuan PDRB
PDRB Perkapita
Desa Wisata 5 lokasi Desa Buluh Awar Kec. Sibolangit, Kec. Laju Pertumbuhan Ekonomi
Gunung Meriah, Kec. Biru-biru, Kec. Pantai PDRB
Labu, Kec. Bangun Purba dan Kec. Percut Sei PDRB Perkapita
Tuan
Penguatan Promosi melalui Media Cetak, 7 Media Kabupaten Deli Serdang, Dalam dan Luar Laju Pertumbuhan Ekonomi
Elektronik Negeri PDRB
PDRB Perkapita

IV-41
MAJOR PROJECT TARGET LOKASI DUKUNGAN TERHADAP
INDIKATOR SASARAN DAERAH
Pelestarian Kesenian Tradisional 500 Orang Kabupaten Deli Serdang - Persentase Seni dan Budaya
Tradisional yang Dilestarikan
Pelestarian Obyek pemajuan 10 Obyek Kabupaten Deli Serdang Persentase Seni dan Budaya
Kebudayaan Tradisional yang Dilestarikan
Pelestarian Tradisi Budaya 4 Obyek Kabupaten Deli Serdang Persentase Seni dan Budaya
Tradisional yang Dilestarikan

PPD 4 : PEMANTAPAN PELAKSANAAN REFORMASI BIROKRASI


Pemantapan SIMPATEN (Sistem 22 Kecamatan Kecamatan se - Kabupaten Deli Serdang Indeks Kepuasan Masyarakat
Informasi Pelayanan Administrasi
Terpadu Kecamatan)
Pelaksanaan Zona Integritas 6 Perangkat Daerah Pemkab. Deli Serdang Indeks Kepuasan Masyarakat
Nilai Akuntabilitas Kinerja
Instansi Pemerintah (AKIP)
Mal Pelayanan Publik 1 unit Kecamatan Tanjung Morawa Kab. Deli Indeks Kepuasan Masyarakat
Serdang Jumlah Nilai Investasi Berskala
Nasional (PMDN dan PMA)
Optimalisasi Smartcity 5 dimensi Peringkat 10 besar Pemkab. Deli Serdang Indeks Kepuasan Masyarakat
kabupaten se-
nasional
Pemantapan SPBE Seluruh Perangkat Pemkab. Deli Serdang Indeks Kepuasan Masyarakat
Daerah
Pemantapan Integrasi E-Cascading, E- Seluruh Perangkat Pemkab. Deli Serdang Indeks Kepuasan Masyarakat
Sakip dan E-EvaluasiRenja Daerah Nilai Akuntabilitas Kinerja
Instansi Pemerintah (AKIP)

IV-42
4.6 Inovasi Pembangunan Tahun 2022

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan


Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2019 Tentang Kompetisi
Inovasi Pelayanan Publik Di Lingkungan Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah,
Badan Usaha Milik Negara, Dan Badan Usaha Milik Daerah, Inovasi Pelayanan Publik
yang selanjutnya disebut Inovasi adalah terobosan jenis pelayanan publik baik yang
merupakan gagasan/ide kreatif orisinal dan/atau adaptasi/modifikasi yang
memberikan manfaat bagi masyarakat, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Selanjutnya berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia
Nomor 104 Tahun 2018 Tentang Penilaian Dan Pemberian Penghargaan Dan/Atau
Insentif Inovasi Daerah dijelaskan bahwa Inovasi Daerah adalah semua bentuk
pembaharuan dalam penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.
Pentingnya adanya inovasi ini sesungguhnya selaras dengan program yang
diluncurkan oleh Kemenristek/BRIN melalui Direktorat Sistem Inovasi, Deputi
Penguatan Inovasi yang telah menginisiasi penyusunan model pengukuran indeks
daya saing daerah (IDSD) yang diharapkan dapat menggambarkan kondisi dan
kemampuan suatu daerah dalam mengoptimalkan seluruh potensi yang dimilikinya
melalui peningkatan produktivitas, nilai tambah dan persaingan baik domestik
maupun internasional demi kesejahteraan yang tinggi dan berkelanjutan. IDSD
juga dapat diartikan sebagai refleksi tingkat produktivitas, kemajuan, persaingan dan
kemandirian suatu daerah. Pentingnya IDSD sebagai alat untuk menilai keberhasilan
suatu daerah untuk dapat bersaing dengan daerah lain dan mendukung daya saing
nasional.
Dari beberapa penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa inovasi daerah
pada hakikatnya ditujukan untuk mendukung peningkatan kinerja Pemerintah Daerah
dan Pelayanan Publik secara optimal dengan sasaran mewujudkan kesejahteraan
masyarakat melalui peningkatan pelayanan publik, pemberdayaan dan peran serta
masyarakat dan peningkatan daya saing daerah
Begitu pentingnya inovasi ini dalam penyelenggaraan urusan pemerintah
daerah dan pelayan publik, maka Pemkab Deli Serdang telah menerbitkan Surat
Edaran Bupati Deli Serdang nomor 061/1775 tanggal 16 Mei 2019 tentang
Pelaksanaan Gerakan Satu Unit Kerja Satu Inovasi (One Agency One Innovation)
di Kabupaten Deli Serdang dan Peraturan Bupati Deli Serdang Nomor 9 Tahun 2021
Tentang Inovasi Daerah Kabupaten Deli Serdang, hal ini mengindikasikan bahwa
Pemkab. Deli Serdang memandang penting penerapan inovasi ini dalam percepatan
pencapaian sasaran pembangunan daerah, dan disamping itu diharapkan

IV-43
keberadaan produk hukum daerah tentang inovasi ini, dapat memastikan bahwa
inovasi dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.
Untuk tahun 2022, inovasi pembangunan yang rencana dilaksanakan adalah:

01
Nama SKILL (Screening HIV pada Ibu Hamil saat Kunjungan Ibu Hamil ke
Inovasi Puskesmas dan Kelas Ibu Hamil)
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Screening HIV/AIDS adalah melakukan pemeriksaan kepada pasien atau
masyarakat secara sukarela maupun wajib untuk dilakukan pengecekan.
Salah satu kegiatannya adalah PITC yakni pemeriksaan HIV/AIDS kepada
para ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Aras Kabu Kecamatan Beringin
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

02
Nama GELAS (Gerakan Lansia Sehat)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Adanya pelayanan kesehatan bagi kelompok rentan yaitu lanjut usia
(lansia) diharapkan dapat membantu para lansia maupun keluarga
(caregiver) untuk dapat menikmati fasilitas kesehatan secara cepat, tepat,
akurat, dan ramah di wilayah kerja Puskesmas Bandar Baru Kecamatan
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

IV-44
03
Nama SARI TUBAGA (SEHAT DIHARI TUA BAHAGIA BERSAMA KELUARGA)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Saritubaga (Sehat dihaRi Tua Bahagia bersama keluarGa) adalah program
yang menjadikan pasien lansia sebagai pasien prioritas. Kegiatan ini
berupa pelayanan terpadu yang meliputi pendaftaran, pemriksaaan fisik
dan laboratorium serta layanan farmasi yang diperuntukan untuk lansia di
Puskesmas Kutalimbaru. Sari Tubaga memungkinkan pasien mendapatkan
pelayanan kesehatan tanpa harus berpindah ruangan. Tujuan dari
kegiatan ini adalah tercapainya pelayanan kesehatan lansia yang aman
dan bermutu dalam rangka mencapai derajat kesehatan masyarakat yang
optimal.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

04
Nama LAPIS PULEN (LAyanan ProlanIs Sehat, Produktif, ULet dan ENergik )
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi LAPIS PULEN yaitu sistem pelayanan kesehatan dan pendekatan proaktif
yang dilaksanakan secara terintegrasi dalam rangka pemeliharaan
kesehatan pasien yang menderita penyakit kronis untuk mencapai
kualitas hidup yang optimal. Peserta Prolanis adalah pasien yang sudah
didiagnosa penyakit Diabetes Mellitus (DM), Hipertensi (HT) dan PTM
(Penyakit Tidak Menular Lainnya). Inovasi ini yang bertujuan untuk
mengatasi kebosanan dan keluhan saraf terjepit yang terjadi pada
pasien. Selain itu dengan inovasi ini pasien menjadi lebih bersemangat
karena selain dapat konsultasi dengan dokter, pasien juga dapat
berkumpul dengan pasien lainnya sehingga mereka merasa tidak
kesepian atau mendapat perhatian dari banyak orang. Karena
kebanyakan pasien hidup sendiri, status janda/duda, adapun keluarga
tidak dapat memberikan perhatian penuh.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD

IV-45
Dokumentasi

05
Nama SIASAT PRAKTIS (LanSIA SehAT Produktif Aktif dengan
Inovasi Pemberdayaan ObaT TradISional)
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Lansia merupakan sebuah siklus hidup manusia yang hampir pasti
dialami setiap orang. Kenyataan saat ini, setiap kali menyebut kata
“Lansia” yang terbersit di benak kita adalah seseorang yang tidak
berdaya, dan memiliki banyak keluhan kesehatan. Padahal, Lansia
sebenarnya dapat berdaya sebagai subyek dalam pembangunan
kesehatan. Pengalaman hidup menempatkan Lansia bukan hanya
sebagai orang yang dituakan dan dihormati di lingkungannya, tetapi
juga dapat berperan sebagai agen perubahan (agent of change) di
lingkungan keluarga dan masyarakat sekitarnya dalam mewujudkan
keluarga sehat, dengan memanfaatkan pengalaman yang sudah dimiliki
dan diperkaya dengan pemberian pengetahuan kesehatan. Lansia dapat
melakukan kegiatan yang dapat membuat mereka tetap aktif, antara
lain: melakukan senam Lansia, memasak bersama, termasuk
pembuatan obat tradisional yang selain berperan sebagai penyaluran
hobi juga dapat meningkatkan pendapatan keluarga. Oleh karena itu
Puskesmas Namorambe mengangkat topik ini untuk menjadi inovasi
yaitu pemberdayaan Lansia dalam pembuatan obat tradisional seperti
param, minyak urut sehingga para Lansia diharapkan menjadi Lansia
yang sehat, aktif dan produktif serta tidak menjadi beban untuk
keluarganya.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

06
Nama TABAL GILAS (TANAMAN HERBAL, GIAT LANSIA SEHAT SEJAHTERA)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Tujuan dari inovasi ini yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan lansia
baik fisik maupun psikologis, dan hidup sehat agar tetap bahagia dan
produktif di usia senja serta tercapainya pelayanan kesehatan lansia
yang aman dan bermutu dalam rangka mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang optimal. Kegiatan dari inovasi ini sesuai dengan

IV-46
kegiatan program lansia di Puskesmas yang ramah dan peduli lansia
melalui pelayanan posyandu lansia, olahraga, dan berkebun herbal. .
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

07
Nama TEMPUR TB (TEMUKAN PUTUS RANTAI TB)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Inovasi TEMPUR TB (TEMUKAN PUTUS RANTAI TB) mempunyai tujuan
utama memutus rantai penularan Tb paru. Inovasi TEMPUR TB adalah
upaya untuk megutamakan aspek promotif dan preventif tanpa
mengabaikan aspek kuratif dan rehabilitatif yang ditujukan untuk
melindungi masyarakat, menurunkan angka penularan, kecacatan atau
kematian dan memutuskan penularan. Faktor risiko penularan TB
beresiko tinggi karena kurang nya pengetahuan masyarakat tentang ciri-
ciri penderita TB, cara penularan dan proses penyembuhan.

Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat


RPJMD
Dokumentasi

08
Nama VITAMIN MDR (Video Mantau Minum Obat MDR)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Inovasi ini memberikan dampak positif khususnya pada pasien TBC
MDR. TB MDR membutuhkan pengobatan 9-24 bulan dengan efek
samping obat yang bervariasi pada setiap pasien saat menelan obat
seperti mual dan muntah setelah menelan obat. Karena efek samping
obat tersebut, tentunya pasien harus dipantau selalu agar rutin meminum
obat MDR. Inovasi ini membantu memberikan kenyamanan kepada
pasien saat menelan obat, sehingga obat bisa tertelan sehingga
kemungkinan pasien sembuh semakin besar di wilayah kerja Puskesmas
Bandar Khalipah Kecamatan Percut Sei Tuan.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD

IV-47
Dokumentasi

09
Nama BERKASI (Berikan Air Susu Ibu)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Inovasi ini membantu masyarakat dalam peningkatan pengetahuan dan
kesadaran untuk membantu para bumil/buteki baik dalam hal
pemberian informasi maupun bahan yang diperlukan untuk
memperbanyak dan melancarkan ASI seperti daun katuk dan bangun-
bangun agar dapat dimanfaatkan pada waktunya di wilayah kerja
Puskesmas Bangun Purba.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

10
Nama PANDAWA LIMAS (PEMANTAUAN DASAR ANAK LEWAT LIMA ASPEK)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi PANDAWA LIMAS adalah inovasi Puskesmas Tuntungan, yaitu berupa
pemantauan anak usia 0-5 tahun melalui 5 (lima) aspek, yaitu panca
indra, berat badan, tinggi badan, gigi serta psikomotorik
sensorik/kognitif dari si anak tersebut sehingga bila ada kelainan dan
masalah kesehatan dapat diatasi sedini mungkin. Jadi pada masa anak
memasuki usia sekolah, si anak dapat tumbuh sehat, cerdas dan ceria
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

11
Nama KORONA (Konseling Obat Secara Online Dengan Apoteker)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru

IV-48
Deskripsi Inovasi ini bertujuan untuk memberikan obat dan konseling obat kepada
pasien secara online pada masa pandemi COVID-19 di wilayah kerja
Puskesmas Batang Kuis Kecamatan Batang Kuis
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

12
Nama PAKAI PENITI PELANGI (Pendampingan Kader Untuk Pemantauan
Inovasi Penyakit Tidak menular Serta Penyuluhan dan Konseling)
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Inovasi ini merupakan kegiatan untuk memonitoring kesehatan
masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Gunung Tinggi yang
menerapkan sistem pelaporan melalui media sosial “Whatsapp Kader
Posbindu PTM”
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

13
Nama DEK ROKMAH (Desa Tidak Merokok Dalam Rumah)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Berhenti merokok bagi sebagian besar orang merupakan hal sulit, untuk
itu, upaya berhenti merokok di Desa Punden Rejo di wilayah kerja
Puskesmas Tanjung Morawa ini dimulai dari membudayakan tidak
merokok dalam rumah. DEK ROKMAH adalah inovasi yang dirancang
untuk membuat masyarakat berperilaku tidak merokok, dengan cara yang
halus sehingga mudah diterima semua kalangan masyarakat, dimulai dari
membiasakan masyarakat Desa Punden Rejo hidup di lingkungan dengan
udara segar tanpa asap rokok meskipun anggota keluarga belum berhenti
merokok yaitu dengan cara tidak merokok dalam rumah baik anggota
keluarga atau orang yang berkunjung ke keluarga tersebut.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

14

IV-49
Nama SIMAMAK (Sayang Ibu Melahirkan Anak Mendapatkan AKte)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Berhenti merokok bagi sebagian besar orang merupakan hal sulit, untuk
itu, upaya berhenti merokok di Desa Punden Rejo di wilayah kerja
Puskesmas Tanjung Morawa ini dimulai dari membudayakan tidak
merokok dalam rumah. DEK ROKMAH adalah inovasi yang dirancang
untuk membuat masyarakat berperilaku tidak merokok, dengan cara
yang halus sehingga mudah diterima semua kalangan masyarakat,
dimulai dari membiasakan masyarakat Desa Punden Rejo hidup di
lingkungan dengan udara segar tanpa asap rokok meskipun anggota
keluarga belum berhenti merokok yaitu dengan cara tidak merokok
dalam rumah baik anggota keluarga atau orang yang berkunjung ke
keluarga tersebut.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

15
Nama KEBAL STUNTING (KELAS BALITA STUNTING)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Inovasi ini mendukung program Pemerintah untuk pencegahan stunting,
meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, merubah sikap dan perilaku
ibu/keluarga tentang kesehatan balita, gizi balita dan stimulasi
pertumbuhan dan perkembangan anak balita di wilayah kerja Puskesmas
Karang Anyar Kecamatan Beringin
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

IV-50
16
Nama PEDULI CHATING (PEMANFAATAN DAUN KELOR CEGAH
Inovasi STUNTING)
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Inovasi ini bertujuan untuk menurunkan angka kejadian stunting dengan
menggunakan daun kelor sebagai makanan tambahan berbentuk mie
sehat dan nugget sehat.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

17
Nama DUTA CETAR (DUTA CEGAH TANGANI ANEMIA REMAJA)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Inovasi ini bertujuan untuk meningkatkan capaian program Pencegahan
Anemia pada Remaja Putri di wilayah kerja UPT Puskesmas Kota Datar.
Duta Cegah Tangani Anemia Remaja adalah sekelompok siswi yang
secara sukarela membantu Puskesmas, mereka menjadi role model dan
motivator dalam mngajak siswi - siswi yang lain untuk mengikuti program
gizi. Duta Cetar akan bertugas sebagai pemberi informasi dan dapat
membantu memfasilitasi remaja putri lainnya dalam meningkatkan
cakupan pemberian tablet tambah darah untuk menurunkan angka
prevalensi anemia pada remaja putri sehingga secara tidak langsung
mempersiapkan remaja putri menjadi ibu hamil sehat dan tidak
melahirkan bayi dengan BBLR dan stunting. Duta cetar akan
berkontribusi terhadap pencapaian sasaran remaja putri usia subur 12 -
18 tahun yang ada di sekolah mereka. Kondisi yang terdapat di sekolah
sekolah yaitu kurangnya pengetahuan remaja putri usia subur mengenai
manfaat dari mengkonsumsi tablet tambah darah sehingga
mengakibatkan kurangnya minat atau kemauan remaja usia subur untuk
mengkonsumsi tablet tambah darah. tujuan dari munculnya inovasi ini
adalah untuk menambah pengetahuan remaja puteri tentang pengertian
anemia, dampak kekurangan darah, manfaat mengkonsumsi tablet
tambah darah, dan untuk menurunkan angka anemia pada remaja yang
mana anemia sangat bepengaruh pada wanita hingga dewasa bahkan
masa kehamilan.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

18
Nama GENIT (GErakan NIkah SehaT)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan

IV-51
Deskripsi GENIT (Gerakan Nikah Sehat) adalah salah satu inovasi baru yang ada di
Puskesmas Biru-Biru dalam upaya peningkatan pencegahan atau deteksi
dini penyakit menular seperti TBC, HIV/AIDS dan Penyakit Menular Seksual
dengan melakukan pemeriksaan kesehatan bagi setiap pasangan calon
pengantin.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

19
Nama SINANDE BUNDAKU (Sayangi Ibu dan Anak Deli Serdang Hubungi
Inovasi Bidan setiap waktu)
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Inovasi ini bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
khususnya pelayanan kesehatan ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas, bayi
dan balita serta mengurangi resiko kematian ibu hamil, bayi dan balita
di wilayah kerja Puskesmas Mulyorejo Kecamatan Sunggal.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

20
Nama SATU MASA SEJIWA (SATUAN TUGAS MENANGANI MASALAH JIWA)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi SATU MASA SEJIWA atau Satuan Tugas menangani Pasien Gangguan Jiwa
yaitu program mendekatkan akses pelayanan kesehatan terhadap ODGJ.
Pemasungan dan orang yang membutuhkan rehabilitasi medis akibat
NAPZA dengan sistem pelaporan ke Puskesmas. Pembentukan Tim Satgas
ini dilengkapi dengan penandatanganan nota kesepakatan sebagai
komitmen untuk penjaringan ODGJ dan pemasungan. Kunjungan rumah
dan pendampingan keluarga sehingga tidak ada lagi masyarakat yang
malu untuk membawa ODGJ ke Puskesmas.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD

IV-52
Dokumentasi

21
Nama Peluh Raja (Penyuluhan Rawat Jalan)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Baru
Deskripsi Inovasi ini bertujuan untuk memberdayakan semua tenaga kesehatan
melakukan penyuluhan, mengubah perilaku masyarakat, memberikan
informasi kepada masyarakat sehingga Indeks Keluarga Sehat (IKS)
meningkat. Dengan adanya inovasi Peluh Raja ini dapat menyelaraskan
kegiatan penyuluhan di luar maupun di dalam gedung. Selain itu,
pemberdayaan semua tenaga kesehatan juga dapat dilakukan sehingga
semua petugas kesehatan mau dan mampu melakukan penyuluhan di
rawat jalan.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi - -

22
Nama PETE MANTAP (Pemeriksaan Tensi Masyarakat Terpadu)
Inovasi
Pengelola Dinas Kesehatan
Status Pengembangan
Deskripsi Penyakit Tidak Menular (PTM) merupakan penyakit yang paling banyak
menyebabkan kematian. Salah satu yang termasuk penyakit tidak
menular tersebut adalah hipertensi.Hipertensi merupakan salah satu
penyakit yang termasuk dalam 10 penyakit terbesar di Puskesmas Talun
Kenas. Penyebab tingginya akan kejadian hipertensi disebabkan karena
kurangnya kesadaran masyarakat untuk memeriksakan tekanan darah
secara teratur. Menurut SPM setiap masyarakat harus sudah pernah
memeriksakan tekanan darah minimal 1 kali setahun. Dengan adanya
inovasi ini, maka diharapkan semua masyarakat pernah diperiksa
tekanan darahnya dan juga akan semakin banyak ditemukan masyarakat
penderita hipertensi berobat sesuai standar. Kegiatan inovasi ini dengan
mendatangi masyarakat ke perusahaan-perusahaan, instansi pemerintah,
sekolah-sekolah, tempat-tempat umum, dinas jawatan, tempat -tempat
ibadah.
Hub Sasaran Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
RPJMD

IV-53
Dokumentasi

23
Nama KAS ANAK KASIR, ANAK PELORENA, ANAK LAPAS (Sebuah Model
Inovasi Pemberdayaan Anak-Anak Marjinal di Bidang Pendidikan)
Pengelola Dinas Pendidikan
Status Pengembangan
Deskripsi KAS ANAK KASIR, ANAK PELORENA, ANAK LAPAS: Sebuah Model
Pemberdayaan Anak-Anak Marjinal di Bidang Pendidikan, adalah Inovasi
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang di bidang pendidikan, untuk
meningkatkan akses masyarakat yang memiliki masalah sosial, agar
mendapatkan layanan pendidikan. KAS ANAK KASIR, ANAK PELORENA,
ANAK LAPAS adalah Akronim dari "Kembali Bersekolah Anak Kawasan
Pesisir, Anak Penghuni Loka Rehabilitasi Narkoba, Anak Penghuni Lembaga
Permasyarakatan". Inovasi ini adalah bagian dari "Gerakan Kembali
Bersekolah" yang pertama kali dicanangkan oleh Bupati Deli Serdang H.
Ashari Tambunan pada tanggal 7 Maret Tahun 2017.
KAS ANAK KASIR adalah inovasi untuk mengembalikan anak-anak marjinal
kawasan pesisir, yang bekerja sebagai nelayan, tukang cuci sampan,
bekerja di kandang-kandang ayam, asisten rumah tangga, yang sudah
putus sekolah, kembali bersekolah. KAS ANAK PELORENA adalah inovasi
untuk memberikan layanan pendidikan di dalam Loka Rehabilitasi Narkoba,
agar anak-anak yang sedahg direhab tetap bisa bersekolah. KAS ANAK
LAPAS adalah inovasi untuk memberikan layanan pendidikan di dalam
penjara, bagi anak-anak atau warga binaan agar tetap bisa bersekolah dan
ketika keluar penjara memiliki keterampilan dan ijazah.
Hub Sasaran Meningkatnya taraf pendidikan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

24

IV-54
Nama DEMI SEPEDA BAGUS (Deli Serdang Mewujudkan Impian Sekolah
Inovasi Peduli Keluarga dan Anak Berkebutuhan Khusus)
Pengelola Dinas Pendidikan
Status Pengembangan
Deskripsi “Demi Sepeda Bagus” (Deli Serdang Menuju Impian Sekolah Peduli
Keluarga dan Anak Berkebutuhan Khusus) adalah sebuah model layanan
pendidikan yang secara khusus ditujukan bagi Anak yang Berkebutuhan
Khusus (ABK) dan Keluarga yang memiliki anak tersebut. Model layanan
ini adalah yang adalah yang pertama di Kabupaten Deli Serdang dan
bahkan di provinsi Sumatera Utara. Hal yang membuat layanan ini
berbeda dari layanan Pendidikan ABK lainnya adalah kolaborasi yang
sangat kuat antara Pemerintah Kecamatan sebagai Penanggungjawab
sekaligus Pembina Layanan dengan Masyarakat sekitar sebagai
Pengelola dan Pelaksana Layanan. Selanjutnya, Tenaga Pendidik atau
Terapis adalah anggota masyarakat yang ditetapkan oleh Pemerintah
Kecamatan dan diberikan Pendidikan dan Pelatihan oleh lembaga
layanan khusus ABK yang professional yaitu Yayasan Anak Kita (YAKITA).
Hub Sasaran Meningkatnya taraf pendidikan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

25
Nama SIMPAI (Sistem Informasi Pegawai)
Inovasi
Pengelola Dinas Pendidikan
Status Pengembangan
Deskripsi LATAR BELAKANG Saat ini teknologi berkembang dengan pesat,oleh
karena itu Dinas Pendidikan tidak mau tertinggal dengan kemajuan
teknologi tersebut. Dengan ini Dinas Pendidikan membuat sebuah
aplikasi berbasis data base yang bernama SIMPAI "Sistem Informai
Pegawai". Aplikasi ini dioperasikan memalui HP yang berbasis android,
jadi aplikasi ini sangat mudah untuk digunakan.SASARAN Adapun
sasaran dari aplikasi simpai ini : Seluruh ASN yang ada di lingkungan
Dinas Pendidikan (Pejabat Struktural, Fungsional Umum, dan Fungsional
Tertentu)
Hub Sasaran Indeks Kepuasan Masyarakat
RPJMD

IV-55
Dokumentasi

26
Nama Gerakan SILINGKAR BIRU (Literasi, Peduli Lingkungan, Penguatan
Inovasi Karakter, Berbagi Peran Dan Waktu)
Pengelola Dinas Pendidikan
Status Pengembangan
Deskripsi Gerakan SILINGKAR BIRU (Literasi, Peduli Lingkungan, Penguatan
Karakter, Berbagi Peran Dan Waktu) Mewujudkan Sekolah Berkarakter
RENAMANTORIN (Religius, Nasionalis, Mandiri, Gotong Royong dan
Integritas). '1) Terlaksanya Pendidikan berbudaya lingkungan,
menjadikan sekolah BERSERI "Bersih Rapi Sejuk Rindang dan Indah" 2)
Terwujudnya sekolah yang Religius, Nasionalis, Mandiri, Gotong Royong
dan Integritas
Hub Sasaran Meningkatnya taraf pendidikan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

27
Nama DESA SATU (Deli Serdang Sekolah Bermutu)
Inovasi
Pengelola Dinas Pendidikan
Status Pengembangan
Deskripsi Program CERDAS, OPUNG SARI BASAH BANG, MeSRA BerTUAH:
Mewujudkan DESA SATU (Deli Serdang Sekolah Bermutu) adalah Inovasi
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang di bidang pendidikan, yang
merupakan kolaborasi dari tiga inovasi yaitu Program CERDAS (19 Juli
2005/Top Inovasi 99 tahun 2016), Opung Sari Basah Bang (3 Oktober

IV-56
2014/Top Inovasi 99 Tahun 2017) dan MeSRA BerTUAH (9 November
2015).
Program CERDAS (Percepatan Rehabilitasi dan Apresiasi terhadap
Sekolah) adalah model pengelolaan sekolah memperbaiki gedung
sekolah rusak secara bergotong royong, dengan memberdayakan tiga
pilar kekuatan Pemerintah, Masyarakat, dan Pengusaha. Program
Opung Sari Basah Bang (Operasi Pungut Sampah Setiap Hari, Bank
Sampah Sekolah dan Pembinaan Berjenjang) adalah model pengelolaan
sekolah mewujudkan sekolah berwawasan lingkungan/sekolah
Adiwiyata dan Program Deli Serdang BERSERI (Bersih Rapi, Sejuk,
Rindang dan Indah). MeSRA BerTUAH (Mewujudkan Sekolah Ramah
Anak Bersama Masyarakat, Orang Tua dan Sekolah) adalah model
pengelolaan sekolah, untuk mewujudkan Sekolah Ramah Anak, melalui
kerjasama antara masyarakat, paguyuban orang tua, dan sekolah, untuk
menjadikan sekolah sebagai rumah yang ramah dan taman yang
menyenangkan.
Hub Sasaran Meningkatnya taraf pendidikan masyarakat
RPJMD
Dokumentasi

28
Nama JUMPA MADU (Jemput Sampah Terima Duit)
Inovasi
Pengelola Dinas Lingkungan Hidup
Status Pengembangan
Deskripsi JUMPA MADU merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Bank
Sampah Induk binaan Dinas Lingkungan Hidup Kab. Deli Serdang untuk
menjemput sampah terpilah dari masyarakat/dunia usaha/perkantoran
yang menjadi nasabah bank sampah. Kemudian atas sampah yang
disetor masyarakat atau dijemput oleh Bank Sampah Induk, nasabah
bersangkutan akan memperoleh uang dari penjualan sampah tersebut.
Hub Sasaran Meningkatnya kualitas pelayanan persampahan
RPJMD

IV-57
Dokumentasi

29
Nama LENGKUAS (Sistem OnLine Monitoring Kualitas Air Sungai)
Inovasi
Pengelola Dinas Lingkungan Hidup
Status Baru
Deskripsi Lengkuas adalah sistem pemantuan kualitas air secara online dan
realtime yang bertujuan untuk membangun database kualitas air
daerah, Mengembangkan sistem penyediaan informasi pemantuan
kualitas air bersih, air limbah bahkan penyediaan informasi peringatan
dini banjir
Hub Sasaran Meningkatnya pengelolaan, perlindungan dan pelestarian lingkungan
RPJMD hidup yang berkelanjutan
Dokumentasi

30
Nama SADOKU (Siap antar Dokumen Kependudukan)
Inovasi
Pengelola Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
Status Pengembangan
Deskripsi Adalah layanan penyerahan dokumen kependudukan langsung kepada
masyarakat dimana ia tinggal, dimana proses pendataan, perekaman,
penerbitan dan penyerahannya dilakukan langsung di rumah
masyarakat. Layanan SADOKU ini diprioritaskan bagi masyarakat
berkebutuhan khusus, Lansia dan penyandang disabilitas.
Hub Sasaran Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
RPJMD

IV-58
Dokumentasi

31
Nama E- Kir Deli Serdang
Inovasi
Pengelola Dinas Perhubungan
Status Pengembangan
Deskripsi Sebuah aplikasi yang memudahkan pemilik kendaraan bermotor dalam
melakukan proses pendaftaran uji berkala kendaraan bermotor.
Hub Sasaran Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
RPJMD
Dokumentasi

32
Nama E-PasarIkan (Aplikasi Perikanan Deli Serdang)
Inovasi
Pengelola Dinas Perikanan
Status Baru
Deskripsi Aplikasi yang menyajikan informasi untuk pemasaran produksi
perikanan, yang akan menghubungkan penjual dan pembeli ikan dan
produksi perikanan lainnya.
Hub Sasaran Meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan
RPJMD
Dokumentasi - -

33
Nama P3UD Deli Serdang
Inovasi
Pengelola Dinas Perindustrian dan Perdagangan
Status Pengembangan
Deskripsi Inovasi yang menyediakan layanan pengembangan, pemasaran produk
dan edukasi produk unggulan IKM/UMKM Kab. Deli Serdang
Hub Sasaran Meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan
RPJMD

IV-59
Dokumentasi

34
Nama Tambalan Cepat Mantap (TCM)
Inovasi
Pengelola Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
Status Baru
Deskripsi Tambalan Cepat Mantap (TCM) adalah teknologi penambalan instan
menggunakan campuran angregat dengan aspal dingin emulsi MC-800,
dan bahan tambah aditif berbahan dasar organic karet lateks KKK-60
(Super Cold Mix Action-SCMA) yang dikemas dalam kemasan 25kg.
Penggunaan TCM ini juga sangat menguntungkan antara lain : proses
instalasi yang cepat/kurang dari 1 jam, TCM tidak ada kendala dengan
temperatur pemadatan dan dapat digunakan untuk ruas jalan dengan
lalu-lintas berat serta dapat langsung open traffic dan bahan tambalan
dapat dan mudah disimpan sehingga penanganan lubang dapat
dilakukan dengan cepat sehingga penundaan penanganan yang selama
ini sering terjadi bisa diminimalisir.

Hub Sasaran Meningkatnya kualitas pelayanan jaringan jalan dan irigasi


RPJMD
Dokumentasi - -

35
Nama GEDE SADARKU (Gerakan Deli Serdang Sadar Tertib Arsip Akuntabilitas)
Inovasi
Pengelola Dinas Perpustakaan dan Arsip
Status Pengembangan
Deskripsi Banyak OPD/Orang kesulitan dalam penemuan kembali arsipnya terutama
pada saat-saat penting, dengan adanya aplikasi ini akan mempermudah
masyarakat atau OPD dalam temu balik kembali arsip yang dibutuhkan
selagi ada jaringan internet
Hub Sasaran Meningkatnya efektivitas dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan
RPJMD daerah

IV-60
Dokumentasi

36
Nama GETAR MANTAP (Gerakan Tertib Arsip untuk Manajemen Akuntabilitas
Inovasi Pemerintahan)
Pengelola Dinas Perpustakaan dan Arsip
Status Pengembangan
Deskripsi Arsip dinamis merupakan arsip aktif dan in aktif yang masih berada
disetiap pencipta arsip. Dalam penyimpanan arsip masih banyak yang
belum melakukan pemberkasan dan menyebabkan arsip akan terpisah satu
sama lain. Dengan adanya aplikasi GETAR MANTAP, arsip akan tertata
sesuai dengan klasifikasinya/kegiatannya dan penempatannya sehingga
mudah ditemukan kembali
Hub Sasaran Meningkatnya efektivitas dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan
RPJMD daerah
Dokumentasi

37
Nama KARANG PUSTAKA (Kartu Anggota Perpustakaan)
Inovasi
Pengelola Dinas Perpustakaan dan Arsip
Status Pengembangan
Deskripsi Kartu Anggota Perpustakaan saat ini dicetak dengan menggunakan
Durable PVC Card yang sebelumnya dicetak hanya menggunakan kertas
HVS biasa. Pendaftaran Keanggotaan berdasarkan NIK/ KIA juga
terhubung langsung dengan Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil
dalam akurasi data anggota.Penggunaan kartu anggota perpustakaan ini
secara otomatis terhubung dengan aplikasi inlislite yang digunakan
dalam pelayanan perpustakaan (dalam hal pengisian buku tamu, baca
ditempat dan peminjaman buku).
Hub Sasaran Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
RPJMD

IV-61
Dokumentasi

39
Nama KAFE BACA
Inovasi
Pengelola Dinas Perpustakaan dan Arsip
Status Pengembangan
Deskripsi Kafe tidak hanya sekedar tempat makan atau minum tetapi juga duduk
santai menghabiskan waktu, dan untuk mengisi kekosongan waktu
tersebut diarahkan agar membaca buku untuk menambah wawasan dan
peningkatan pengetahuan
Hub Sasaran Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
RPJMD
Dokumentasi

40
Nama WISATA BACA
Inovasi
Pengelola Dinas Perpustakaan dan Arsip
Status Pengembangan
Deskripsi Wisata Baca diharapkan dapat
merubahcarapandangkelompokusiaanakbahwaperpustakaanbukanseked
artempatuntukmembacabuku,
tapibisamenjaditempatrekreasiuntukbermaindanbelajar yang
menyenangkan. Pemustaka kelompok usia anak yang berkunjung ke
perpustakaan bisa secara tidak langsung ikut mensosialisasikan suasana
rekreasi edukasi yang menyenangkan melalui gaya mereka dalam
bercerita, menampilkan hasil karya dan mengenalkan budaya bangsa
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD

IV-62
Dokumenta
si

40
Nama WISATA BACA
Inovasi
Pengelola Dinas Perpustakaan dan Arsip
Status Pengembangan
Deskripsi Wisata Baca diharapkan dapat merubah cara pandang kelompok usia
anak bahwa perpustakaan bukan sekedar tempat untuk membaca buku,
tapi bisa menjadi tempat rekreasi untuk bermain dan belajar yang
menyenangkan. Pemustaka kelompok usia anak yang berkunjung ke
perpustakaan bisa secara tidak langsung ikut mensosialisasikan suasana
rekreasi edukasi yang menyenangkan melalui gaya mereka dalam
bercerita, menampilkan hasil karya dan mengenalkan budaya bangsa
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

41
Nama BPHTB Online
Inovasi
Pengelola Badan Pendapatan Daerah
Status Pengembangan
Deskripsi Merubah tata cara verifikasi BPHTB Online, dimana sebelumnya Wajib
Pajak membayar dulu besaran BPHTB terhutang baru dilakukan verifikasi.
Hal ini mengakibatkan banyak terjadi kurang bayar. Maka dalam
pengembangan selanjutnya dilakukan perubahan tata cara pembayaran
BPHTB Online yaitu verifikasi dulu setelah itu baru dilakukan pembayaran
oleh Wajib Pajak.
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD

IV-63
Dokumenta
si

42
Nama AYO Ke DESA
Inovasi
Pengelola Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
Status Baru
Deskripsi Aplikasi berbasis Web, yang dikembangkan untuk menghimpun, mengelola
dan publikasi Data dan Informasi yang berkaitan dengan Pembangunan
Desa dan Pemberdayaan Masyarakat di Kabupaten Deli Serdang. Informasi
dan data yang disajikan yaitu tentang Pemerintahan, Pembangunan dan
Pemberdayaan Masyarakat Desa,
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD
Dokumenta - -
si

43
Nama PERAK KENCANA JALACINTA (Pelayanan Bergerak Keluarga
Inovasi Berencana Menjangkau Wilayah Terpencil dan Perbatasan)
Pengelola Dinas P2KBP3A
Status Baru
Deskripsi PERAK KENCANA JALACINTA sebuah program terobosan Bupati Deli
Serdang dalam upaya meningatkan kualitas pelayanan Keluarga
Berencana (KB) di Kabupaten Deli Serdang. Terobosan ini muncul dari
kekhwatiran akan terjadinya angka kelahiran yang tinggi akibat dari masih
tingginya Pasangan Usia Subur yang belum terlayani Program KB. Hal ini
terlihat dari persentasi kepesertaan KB tahun 2017 sebesar 68,38 % dan
tahun 2018 sebesar 67,48 % peserta KB Aktif dari jumlah Pasangan Usia
Subur yg ada di Kabupaten Deli Serdang. Rendahnya kepesertaan KB ini,
terutama terjadi pada wilayah-wilayah dengan katagori terpencil,
perbatasan dan jauh dari Fasilitas Kesehatan. Tentu saja gab >30 %
tersebut, jika tidak segera dikendalikan akan menimbulkan angka kelahiran

IV-64
tinggi atau baby boom, dan akan berdampak pada sektor-sektor
pembangunan lainnya.
Hub Meningkatnya derajat kesehatan masyarakat
Sasaran
RPJMD
Dokumenta - -
si

44
Nama Layanan Inspektorat Service Centre -ISC (Pelayanan Internal dan
Inovasi eksternal)
Pengelola Inspektorat
Status Baru
Deskripsi Dalam rangka peningkatan pelayanan publik, Inspektorat Kab. Deli
Serdang akan membuka Pusat Layanan Inspektorat Kab. Deli Serdang
(INSPEKTORAT SERVICE CENTRE), yang merupakan suatu sistem yang
membantu dalam menyelenggarakan pelayanan kepada stakeholder.
Ada 7 Jenis Layanan Non Program Kerja Pengawasan Tahunan (PKPT) yg
akan diberikan Inspektorat, yaitu :
1. Penanganan Pengaduan Masyarakat;
2. Pemberian Informasi Publik secara terbatas ;
3. Fasilitasi Pelaporan Gratifikasi, LHKPN dan LHK ASN ;
4. Fasilitasi Koordinasi, klarifikasi dan Penyelesaian Permasalahan
dengan KPK, APH, BPK RI dan APIP lainnya;
5. Konsultasi dan Pendampingan pelaksanaan Program dan Kegiatan;
6. Aktivitas Quality Assurance melalui Permintaan audit/ review/ evaluasi/
monitoring yg bersifat non PKPT.
7. Pelayanan antar jemput pembayaran Tuntutan Ganti Rugi (TGR) baik PNS
dan Rekanan Melalui Telepon
Hub Meningkatnya efektivitas dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan
Sasaran daerah
RPJMD
Dokumenta - -
si

45
Nama Aplikasi Perizinan SERI DELI
Inovasi
Pengelola Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
Status Pengembangan
Deskripsi Sistem Aplikasi Perizinan SERI DELI adalah aplikasi layanan perizinan
terpadu yang menangani berbagai jenis perizinan yang ada di instansi
perizinan sesuai peraturan daerah masing-masing. Aplikasi ini beroperasi
kepada Web Browser sehingga lebih praktis. Sistem Aplikasi Perizinan SERI
DELI merupakan hal yang mencakup aplikasi otomasi proses kerja (business
process) dan informasi yang diperlukan dalam pelayanan Perizinan dan
Nonperizinan di Kabupaten Deli Serdang
Hub - Meningkatnya investasi
Sasaran - Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
RPJMD

IV-65
Dokumenta
si

46
Nama SI DEWI Yang Mempesona
Inovasi
Pengelola Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata
Status Pengembangan
Deskripsi SI DEWI (potenSI Desa Wisata) Yang mempesona adalah inovasi yag
dilakukan Disporabudpar Kabupaten Deli Serdang untuk dapat
mengembangkan potensi desa untuk menjadi Desa Wisata. Menggali
potensi yang ada di Desanya dan dapat memberdayakan masyarakat
sebagai pelaku usaha, untuk mengembakan Akses, Amenitas dan Atraksi
di Desa tersebut.
Hub - Meningkatnya investasi
Sasaran - Meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan
RPJMD
Dokumenta
si

47
Nama Layanan Terpadu Satu Pintu (LTSA) Penempatan Tenaga Kerja
Inovasi
Pengelola Dinas Ketenagakerjaan
Status Pengembangan
Deskripsi Layanan Terpadu Satu Atap Penempatan Tenaga Kerja adalah
penyelenggaraan pelayanan pubiik dalam rangka memberikan pelayanan
yang mudah, murah, aman berkualitas dan cepat tanpa diskriminasi dalam
penempatan dan perlindungan Tenaga Kerja Dalam Negeri maupun Luar
Negeri dari tahap permohonan/pendaftaran sampai ke tahap terbitnya
dokumen keberangkatan Tenaga Kerja Indonesia
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD

IV-66
Dokumenta
si

48
Nama E-SAKIP
Inovasi
Pengelola Bappeda
Status Pengembangan
Deskripsi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah berbasis elektronik yang
selanjutnya disingkat E-SAKIP, adalah rangkaian sistematik dari berbagai
aktivitas, alat, dan prosedur yang dirancang untuk tujuan penetapan dan
pengukuran, pengumpulan data, pengklasifikasian, pengikhtisaran, dan
pelaporan kinerja pada instansi pemerintah, dalam rangka
pertanggungjawaban dan peningkatan kinerja instansi pemerintah
Kabupaten Deli Serdang
Hub Meningkatnya efektivitas dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan
Sasaran daerah
RPJMD
Dokumenta
si

49
Nama MONUMENTAL DELI SERDANG (Model Pemberdayaan UMKM Terpadu
Inovasi Menuju Transformasi Digital Kabupaten Deli Serdang)
Pengelola Bappeda dan Beberapa OPD Terkait
Status Pengembangan
Deskripsi Monumental Deli Serdang adalah sebuah model pemberdayaan bagi
UMKM yang meliputi aspek perlindungan dan pendampingan (fasilitasi
bantuan dana stimulus dan kemudahan perizinan usaha mikro),
pemberdayaan (aspek kompetensi kelembagaan, kualitas produk dan
pengemasan, sarana/alat teknologi, serta sarana pemasaran offline dan
online), dan kemitraan (kerjasama dengan marketplace, e-commerce,
kegiatan galeri pameran dan sejenisnya, dan kegiatan promosi lainnya)
yang terpadu (melibatkan intrakoordinasi perangkat daerah) dan
berkelanjutan

IV-67
Hub Meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

50
Nama DELS PINTAR (Deli Serdang Peduli Informasi dan Teknologi Smart)
Inovasi
Pengelola Dinas Komunikasi dan Informatika
Status Pengembangan
Deskripsi Deli Pintar (Deli Serdang Peduli Informasi dan Teknologi Smart) merupakan
Aplikasi berbasis androind dan website yang memuat info tentang
Perizinan, Berbelanja, Harga Kebutuhan Pokok, Streaming Radio,
Kesehatan, Pendidikan, JDIH, Berita, Perpustakaan dan Agenda Penting
kegiatan Pemkab. Deli Serdang yang dikembangkan oleh Tim Deli Serdang
Live Center
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

51
Nama Taman Buah
Inovasi
Pengelola Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman
Status Pengembangan
Deskripsi Mengoptimalkan fungsi ruang terbuka hijau, RTH Taman Buah tidak hanya
memiliki fungsi ekologis, tetapi juga dapat dijadikan sebagai Ruang
Bermain Ramah Anak (RBRA), Edukasi dan Pemanfaatan sampah organik
untuk mendukung program Zero Waste. Selain itu, Taman Buah merupakan
salah satu RTH publik yang jumlah pengunjungnya tinggi, namun selama

IV-68
masa Pandemi Covid-19 (pada Maret 2020 sampai dengan saat ini),
Taman Buah tidak dibuka untuk publik.
Hub Meningkatnya ketersediaan RTH publik
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

52
Nama SISI RUTE HIJAU BETA (Sistem Informasi Ruang Terbuka Hijau taman
Inovasi buah berbasis digital)
Pengelola Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman
Status Pengembangan
Deskripsi Lanjutan dari Inovasi RUTE HIJAU RAMAI (Ruang Terbuka Hijau Taman
Buah Ramah Anak dan BeredukasI), namun menggunakan aplikasi
berbasis digital dalam penyampaian informasi kepada masyarakat.
Hub Meningkatnya ketersediaan RTH publik
Sasaran
RPJMD
Dokumenta - -
si

53
Nama E-AnjabABK (Aplikasi Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja)
Inovasi
Pengelola Bagian Organisasi Setdakab
Status Baru
Deskripsi Inovasi pendataan dalam rangka mempermudah dan mempercepat
penyusunan informasi dan kelembagaan di lingkungan Pemkab. Deli
Serdang. Penyusunan aplikasi mempedomani Peraturan Menteri PAN RAB
Nomor 1 Tahun 2020 tentang Pedoman Analisis Jabatan dan Analisis
Beban Kerja
Hub Meningkatnya efektivitas dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan
Sasaran daerah
RPJMD

IV-69
Dokumenta - -
si

54
Nama Website TPAKD
Inovasi
Pengelola Bagian Perekonomian dan SDA Setdakab
Status Baru
Deskripsi Mempermudah akses kerja tim TPAKD Kab. Deli Serdang untuk
menyampaikan informasi kepada masyarakat terkait program kerja TPAKD
Kab. Deli Serdang dalam meningkatkan percepatan akses keuangan di
daerah dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Hub Meningkatnya laju pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

55
Nama E-MTQ
Inovasi
Pengelola Bagian Kesra Setdakab
Status Pengembangan
Deskripsi Sistem pendaftaran dan seleksi administratif kepesertaan MTQ secara
online, sehingga dapat lebih transparan, efisien dan akuntabel.
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

56

IV-70
Nama J D I H (Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum)
Inovasi
Pengelola Bagian Hukum Setdakab
Status Pengembangan
Deskripsi Sistem informasi pendokumentasian secara elektronik Peraturan
perundang-undangan khususnya produk hukum daerah kabupaten deli
serdang
Hub Meningkatknya pelayanan prima pemerintah daerah
Sasaran
RPJMD
Dokumenta
si

4.7 Sinergitas dengan Sasaran Pembangunan Nasional

Untuk melihat sinergitas RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 dengan
Sasaran Pembangunan Nasional Tahun 2022 (sebagaimana tertuang dalam
Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Badan Perencanaan
Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2021 Tentang
Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2022) dapat dilihat dalam tabel berikut.

IV-71
Tabel 4.9 Rekapitulasi Program/Kegiatan/Sub kegiatan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Pendukung Prioritas Nasional
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
01 01
Memperkuat
Ketahanan
Ekonomi untuk
Pertumbuhan
yang
Berkualitas dan
Berkeadilan
01 01 Pemenuhan Porsi EBT dalam 15,7
Kebutuhan Bauran Energi
Energi dengan Nasional* (Persen)
Mengutamakan
Peningkatan
Energi Baru
Terbarukan
(EBT)

Indeks Ketahanan 68,8


Energi (Indeks)
02 02 Peningkatan Produktivitas air (water 4,7 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Supervisi
Kuantitas/Ketah productivity) (US$/m³) UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Pembangunan/Peningkata 65.497.000
anan Air untuk PENATAAN DAN Sistem n/ Perluasan/Perbaikan
Mendukung RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air SPAM
Pertumbuhan N SISTEM Minum (SPAM) di
Ekonomi PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-72
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
03 03 Peningkatan Skor Pola Pangan 92,8 PANGAN PROGRAM Penyediaan Penyediaan Infrastruktur
Ketersediaan, Harapan (2.2.2(c)) PENGELOLAAN Infrastruktur dan Lumbung Pangan 860.870.812
Akses, dan SUMBER DAYA Seluruh
Kualitas EKONOMI Pendukung
Konsumsi UNTUK Kemandirian
Pangan KEDAULATAN Pangan sesuai
DAN Kewenangan
KEMANDIRIAN Daerah
PANGAN Kabupaten/Kota
Angka Kecukupan 2.100,00 PANGAN PROGRAM Penyediaan dan Penyediaan Pangan
Energi (AKE) PENINGKATAN Penyaluran Berbasis Sumber Daya 1.217.084.785
(2.1.2(a)) (kkal/hari) DIVERSIFIKASI Pangan Pokok Lokal
DAN atau Pangan
KETAHANAN Lainnya sesuai
PANGAN dengan
MASYARAKAT Kebutuhan
Daerah
Kabupaten/Kota
dalam rangka
Stabilisasi
Pasokan dan
Harga Pangan

IV-73
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Angka Kecukupan 57 PANGAN PROGRAM Penyediaan dan Penyediaan Pangan
Protein (AKP)(gram/ PENINGKATAN Penyaluran Berbasis Sumber Daya 1.217.084.785
kapita/hari) DIVERSIFIKASI Pangan Pokok Lokal
DAN atau Pangan
KETAHANAN Lainnya sesuai
PANGAN dengan
MASYARAKAT Kebutuhan
Daerah
Kabupaten/Kota
dalam rangka
Stabilisasi
Pasokan dan
Harga Pangan
Prevalensi 5,5 PROGRAM Pengelolaan dan Pengadaan Cadangan
Ketidakcukupan PENINGKATAN Keseimbangan Pangan Pemerintah 478.916.004
Konsumsi DIVERSIFIKASI Cadangan Kabupaten/Kota
Pangan (Prevelence of DAN Pangan
Under KETAHANAN Kabupaten/Kota
nourishment/PoU) PANGAN
MASYARAKAT
Prevalensi Penduduk 4,5 PANGAN PROGRAM Penyediaan Penyediaan Infrastruktur
dengan Kerawanan PENANGANAN Infrastruktur dan Lumbung Pangan 860.870.812
Pangan Sedang atau KERAWANAN Seluruh
Berat (Food Insecutiry PANGAN Pendukung
Experience Kemandirian
Scale/FIES) Pangan sesuai
Kewenangan
Daerah
Kabupaten/Kota
04 04 Peningkatan Konservasi kawasan 25,1
Pengelolaan kelautan (14.5.1*)
Kemaritiman, (Juta ha)
Perikanan dan
Kelautan

IV-74
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Proporsi tangkapan <72
jenis ikan yang berada
dalam batasan biologis
yang aman (14.4.1*)
(%) (Persen)
05 05 Penguatan Rasio kewirausahaan 3,8 KOPERASI, PROGRAM Pengembangan Fasilitasi Usaha Mikro
Kewirausahaan, nasional (Persen) USAHA PENGEMBANGA Usaha Mikro Menjadi Usaha Kecil 661.031.606
Usaha Mikro, KECIL, DAN N UMKM dengan Orientasi dalam Pengembangan
Kecil Menengah MENENGAH Peningkatan Produksi dan Pengolahan,
(UMKM), dan Skala Usaha Pemasaran, SDM, serta
Koperasi Menjadi Usaha Desain dan Teknologi
Kecil
Kontribusi UMKM 63 KOPERASI, PROGRAM Pemberdayaan Fasilitasi Kemudahan
terhadap PDB (Persen ) USAHA PEMBERDAYAAN Usaha Mikro Perizinan Usaha Mikro 288.265.933
KECIL, DAN USAHA yang Dilakukan
MENENGAH MENENGAH, melalui
USAHA KECIL, Pendataan,
DAN USAHA Kemitraan,
MIKRO (UMKM) Kemudahan
Perizinan,
Penguatan
Kelembagaan
dan Koordinasi
dengan Para
Pemangku
Kepentingan

IV-75
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
KOPERASI, PROGRAM Pemberdayaan Pemberdayaan
USAHA PEMBERDAYAAN Usaha Mikro Kelembagaan Potensi dan 1.405.264.333
KECIL, DAN USAHA yang Dilakukan Pengembangan Usaha
MENENGAH MENENGAH, melalui Mikro
USAHA KECIL, Pendataan,
DAN USAHA Kemitraan,
MIKRO (UMKM) Kemudahan
Perizinan,
Penguatan
Kelembagaan
dan Koordinasi
dengan Para
Pemangku
Kepentingan
KOPERASI, PROGRAM Pemberdayaan Koordinasi dan
USAHA PEMBERDAYAAN Usaha Mikro Sinkronisasi dengan Para 96.799.286
KECIL, DAN USAHA yang Dilakukan Pemangku Kepentingan
MENENGAH MENENGAH, melalui dalam Pemberdayaan
USAHA KECIL, Pendataan, Usaha Mikro
DAN USAHA Kemitraan,
MIKRO (UMKM) Kemudahan
Perizinan,
Penguatan
Kelembagaan
dan Koordinasi
dengan Para
Pemangku
Kepentingan

Kontribusi koperasi 5,3 KOPERASI, PROGRAM Pendidikan dan Peningkatan Pemahaman


terhadap PDB (Persen ) USAHA PENDIDIKAN Latihan dan Pengetahuan 124.427.845
KECIL, DAN DAN LATIHAN Perkoperasian Perkoperasian serta
MENENGAH PERKOPERASIAN Bagi Koperasi Kapasitas dan Kompetensi
yang Wilayah SDM Koperasi
Keanggotaan
dalam Daerah
Kabupaten/Kota

IV-76
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
KOPERASI, PROGRAM Pemeriksaan dan Pengawasan Kekuatan,
USAHA PENGAWASAN Pengawasan Kesehatan, Kemandirian, 56.728.549
KECIL, DAN DAN Koperasi, Ketangguhan, serta
MENENGAH PEMERIKSAAN Koperasi Simpan Akuntabilitas Koperasi
KOPERASI Pinjam/Unit Kewenangan
Simpan Pinjam Kabupaten/Kota
Koperasi yang
Wilayah
Keanggotaannya
dalam Daerah
Kabupaten/ Kota
KOPERASI, PROGRAM Pemeriksaan dan Pemeriksaan Kepatuhan
USAHA PENGAWASAN Pengawasan Koperasi terhadap 82.741.428
KECIL, DAN DAN Koperasi, Peraturan Perundang-
MENENGAH PEMERIKSAAN Koperasi Simpan Undangan Kewenangan
KOPERASI Pinjam/Unit Kabupaten/Kota
Simpan Pinjam
Koperasi yang
Wilayah
Keanggotaannya
dalam Daerah
Kabupaten/ Kota
06 06 Peningkatan Pertumbuhan PDB 3,9 PERTANIAN PROGRAM Pengembangan Pengelolaan Lahan
Nilai Tambah, pertanian (Persen) PENYEDIAAN Prasarana Pertanian Pangan 404.116.039
Lapangan DAN Pertanian Berkelanjutan/LP2B,
Kerja, dan PENGEMBANGA Kawasan Pertanian
Investasi di N PRASARANA Pangan
Sektor Riil, dan PERTANIAN Berkelanjutan/KP2B dan
Industrialisasi Lahan Cadangan
Pertanian Pangan
Berkelanjutan/LCP2B

IV-77
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
PERTANIAN PROGRAM Pengembangan Koordinasi dan
PENYEDIAAN Prasarana Sinkronisasi Prasarana 765.138.715
DAN Pertanian Pendukung Pertanian
PENGEMBANGA lainnya
N PRASARANA
PERTANIAN

PERTANIAN PROGRAM Pembangunan Pembangunan, Rehabilitasi


PENYEDIAAN Prasarana dan Pemeliharaan Jalan 4.585.440
DAN Pertanian Usaha Tani
PENGEMBANGA
N PRASARANA
PERTANIAN

PERTANIAN PROGRAM Pembangunan, Jumlah Pembangunan,


PENYEDIAAN Rehabilitasi dan rehabilitasi dan 543.406.116
DAN Pemeliharaan pemeliharaan DAM parit
PENGEMBANGA DAM Parit
N PRASARANA
PERTANIAN
PERTANIAN PROGRAM Pembangunan, Terlaksananya
PENYEDIAAN Rehabilitasi dan Pembangunan Irigasi Air 530.308.752
DAN Pemeliharaan Tanah
PENGEMBANGA Prasarana
N PRASARANA Pertanian
PERTANIAN Lainnya
Kontribusi PDB 7,2
kemaritiman (Persen)

IV-78
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Pertumbuhan PDB 6,5 PERINDUSTR PROGRAM Koordinasi, Jumlah Peserta Pelatihan
Industri Pengolahan IAN PERENCANAAN Sinkronisasi, dan Tingkat Lanjutan Industri 2.112.500.000
(9.2.1(a)) (Persen) DAN Pelaksanaan Kecil Menengah
PEMBANGUNA Pemberdayaan
N INDUSTRI Industri dan
Peran Serta
Masyarakat

Kontribusi PDB 5,2 PARIWISATA PROGRAM Pengelolaan Pengembangan Destinasi


pariwisata (8.9.1*) PENINGKATAN Destinasi Pariwisata Kabupaten/Kota 4.031.264.398
(Persen) DAYA TARIK Pariwisata
DESTINASI Kabupaten/Kota
PARIWISATA
PARIWISATA PROGRAM Pengelolaan Pemberdayaan Masyarakat
PENINGKATAN Destinasi dalam Pengelolaan 155.170.000
DAYA TARIK Pariwisata Destinasi Pariwisata
DESTINASI Kabupaten/Kota Kabupaten/Kota
PARIWISATA
Nilai tambah ekonomi 1.439 PARIWISATA PROGRAM Pelaksanaan Pengembangan
kreatif (Rp triliun) 1.452 PENGEMBANGA Peningkatan Kompetensi SDM 108.270.376
N SUMBER Kapasitas Pariwisata dan Ekonomi
DAYA Sumber Daya Kreatif Tingkat Dasar
PARIWISATA Manusia
DAN EKONOMI Pariwisata dan
KREATIF Ekonomi Kreatif
Tingkat Dasar

IV-79
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Pertumbuhan investasi 6,9 PENANAMA PROGRAM Penetapan Penetapan Kebijakan
(PMTB) (Persen) N MODAL PENGEMBANGA Pemberian Daerah mengenai 63.907.679
N IKLIM Fasilitas/Insentif Pemberian Fasilitas/Insentif
PENANAMAN Dibidang dan Kemudahan
MODAL Penanaman Penanaman Modal
Modal yang
menjadi
Kewenangan
Daerah
Kabupaten/Kota
PENANAMA PROGRAM Penyelenggaraan Penyusunan Strategi
N MODAL PROMOSI Promosi Promosi Penanaman 181.957.632
PENANAMAN Penanaman Modal
MODAL Modal yang
menjadi
Kewenangan
Daerah
Kabupaten/Kota
PENANAMA PROGRAM Penyelenggaraan Pelaksanaan Kegiatan
N MODAL PROMOSI Promosi Promosi Penanaman 320.464.300
PENANAMAN Penanaman Modal Daerah
MODAL Modal yang Kabupaten/Kota
menjadi
Kewenangan
Daerah
Kabupaten/Kota
Penyediaan lapangan 2,7 3,0 TENAGA PROGRAM Pelaksanaan Proses Pelaksanaan
kerja per tahun (Juta KERJA PELATIHAN Pelatihan Pendidikan dan Pelatihan 1.325.503.761
orang) KERJA DAN berdasarkan Unit Keterampilan bagi Pencari
PRODUKTIVITAS Kompetensi Kerja berdasarkan Klaster
TENAGA KERJA Kompetensi
TENAGA PROGRAM Pembinaan Pembinaan Lembaga
KERJA PELATIHAN Lembaga Pelatihan Kerja Swasta 168.436.084
KERJA DAN Pelatihan Kerja
PRODUKTIVITAS Swasta
TENAGA KERJA

IV-80
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
TENAGA PROGRAM Pengelolaan Job Fair/Bursa Kerja
KERJA PENEMPATAN Informasi Pasar 174.717.622
TENAGA KERJA Kerja

Laju pertumbuhan PDB 3,2 3,7 TENAGA PROGRAM Pelaksanaan Proses Pelaksanaan
per tenaga kerja KERJA PELATIHAN Pelatihan Pendidikan dan Pelatihan 1.325.503.761
(8.2.1*) (Persen) KERJA DAN berdasarkan Unit Keterampilan bagi Pencari
PRODUKTIVITAS Kompetensi Kerja berdasarkan Klaster
TENAGA KERJA Kompetensi

TENAGA PROGRAM Pembinaan Pembinaan Lembaga


KERJA PELATIHAN Lembaga Pelatihan Kerja Swasta 168.436.084
KERJA DAN Pelatihan Kerja
PRODUKTIVITAS Swasta
TENAGA KERJA
TENAGA PROGRAM Pengelolaan Job Fair/Bursa Kerja
KERJA PENEMPATAN Informasi Pasar 174.717.622
TENAGA KERJA Kerja

Kontribusi tenaga kerja 15 TENAGA PROGRAM Pelaksanaan Proses Pelaksanaan


industri (9.2.2*) KERJA PELATIHAN Pelatihan Pendidikan dan Pelatihan 1.325.503.761
(Persen) KERJA DAN berdasarkan Unit Keterampilan bagi Pencari
PRODUKTIVITAS Kompetensi Kerja berdasarkan Klaster
TENAGA KERJA Kompetensi
TENAGA PROGRAM Pembinaan Pembinaan Lembaga
KERJA PELATIHAN Lembaga Pelatihan Kerja Swasta 168.436.084
KERJA DAN Pelatihan Kerja
PRODUKTIVITAS Swasta
TENAGA KERJA
TENAGA PROGRAM Pengelolaan Job Fair/Bursa Kerja
KERJA PENEMPATAN Informasi Pasar 174.717.622
TENAGA KERJA Kerja
Jumlah tenaga kerja 20,9
industri (Juta orang)

IV-81
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Jumlah tenaga kerja 14
pariwisata (8.9.2*) (Juta
orang)
Jumlah tenaga kerja 20
ekonomi kreatif (Juta
orang)
07 07 Peningkatan Pertumbuhan ekspor 4,8 PERDAGAN PROGRAM Penyelenggaraan Pembinaan dan
Ekspor Bernilai barang dan jasa GAN PENGEMBANGA Promosi Dagang Pengembangan Usaha 148.381.900
Tambah Tinggi (Persen) N EKSPOR melalui Pameran Produk Ekspor Unggulan
dan Penguatan Dagang dan Misi Kabupaten/Kota
Tingkat Dagang bagi
Kandungan Produk Ekspor
Dalam Negeri Unggulan yang
(TKDN) terdapat pada 1
(satu) Daerah
Kabupaten/Kota
Neraca perdagangan 3
barang (USD miliar)
Nilai devisa pariwisata 25
(8.9.1(c)) (USD miliar)
(USD miliar)
08 08 Penguatan Kontribusi sektor jasa 4,3
Pilar keuangan/PDB
Pertumbuhan (Persen)
dan Daya Saing
Ekonomi

Biaya logistik terhadap 21,1


PDB (Persen)
Peringkat Travel and PARIWISATA PROGRAM Pengelolaan Penetapan Destinasi
Tourism PENINGKATAN Destinasi Pariwisata Kabupaten/Kota 218.039.798
Competitiveness Index DAYA TARIK Pariwisata
(TTCI) (Peringkat) DESTINASI Kabupaten/Kota
PARIWISATA

IV-82
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
02 02
Mengembangk
an Wilayah
untuk
Mengurangi
Kesenjangan
dan Menjamin
Pemerataan

01 01 PENDIDIKAN PROGRAM Pemerataan Perhitungan dan Pemetaan


Pembangunan PENDIDIK DAN Kuantitas dan Pendidik dan Tenaga 232.741.846
Wilayah TENAGA Kualitas Pendidik Kependidikan Satuan
Sumatera KEPENDIDIKAN dan Tenaga Pendidikan Dasar, PAUD,
Kependidikan dan Pendidikan
bagi Satuan Nonformal/Kesetaraan
Pendidikan
Dasar, PAUD,
dan Pendidikan
Nonformal/Keset
araan
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Jumlah Sambungan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Rumah Melalui 337.449.448
PENATAAN DAN Sistem Peningkatan SPAM di
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air Perkotaan
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Jumlah Sambungan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Rumah Melalui 1.404.751.544
PENATAAN DAN Sistem Peningkatan SPAM di
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air Kawasan Perdesaan
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-83
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Jumlah Sambugan Rumah
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Melalui Perluasaan SPAM 60.768.368
PENATAAN DAN Sistem di perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Penyelenggaraan Pembangunan Jalan
UMUM DAN PENYELENGGAR Jalan 536.442.814.97
PENATAAN AAN JALAN Kabupaten/Kota 6
RUANG
PEKERJAAN PROGRAM Penyelenggaraan Pembangunan Jembatan
UMUM DAN PENYELENGGAR Jalan 123.034.146.55
PENATAAN AAN JALAN Kabupaten/Kota 6
RUANG
PERUMAHA PROGRAM Peningkatan Perbaikan Rumah Tidak
N DAN KAWASAN Kualitas Kawasan Layak Huni 5.895.481.140
KAWASAN PERMUKIMAN Permukiman
PERMUKIMA Kumuh dengan
N Luas di Bawah 10
(sepuluh) Ha

02 02
Pengembangan
Wilayah Jawa
Bali
03 03
Pembangunan
Wilayah Nusa
Tenggara
04 04
Pembangunan
Wilayah
Kalimantan

IV-84
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
05 05
Pembangunan
Wilayah
Sulawesi
06 06
Pembangunan
Wilayah Maluku
07 07
Pengembangan
Wilayah Papua
03 03
Meningkatkan
Sumber Daya
Manusia
Berkualitas dan
Berdaya Saing
01 01 Persentase daerah yang 78,00 SOSIAL PROGRAM Pengelolaan Pengelolaan Data Fakir
Pengendalian menyelenggarakan PERLINDUNGA Data Fakir Miskin Miskin Cakupan Daerah 5.070.965.829
Penduduk dan layanan terpadu N DAN Cakupan Daerah Kabupaten/Kota
Penguatan Tata penanggulangan JAMINAN Kabupaten/Kota
Kelola kemiskinan (%) SOSIAL
Kependudukan
Persentase 60,00 SOSIAL PROGRAM Pengelolaan Pengelolaan Data Fakir
provinsi/kabupaten/kot PERLINDUNGA Data Fakir Miskin Miskin Cakupan Daerah 5.070.965.829
a yang memanfaatkan N DAN Cakupan Daerah Kabupaten/Kota
sistem perencanaan, JAMINAN Kabupaten/Kota
penganggaran dan SOSIAL
monitoring evaluasi
unit terpadu dalam
proses penyusunan
program program
penanggulangan
kemiskinan (%)

IV-85
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase daerah yang 80,00 SOSIAL PROGRAM Pengelolaan Pengelolaan Data Fakir
aktif melakukan PERLINDUNGA Data Fakir Miskin Miskin Cakupan Daerah 5.070.965.829
pemutakhiran data N DAN Cakupan Daerah Kabupaten/Kota
terpadu JAMINAN Kabupaten/Kota
penanggulangan SOSIAL
kemiskinan (%)
Persentase kepemilikan 97,00 SOSIAL PROGRAM Rehabilitasi Sosial Fasilitasi Pembuatan
akta kelahiran pada REHABILITASI Dasar Nomor Induk 10.938.271
penduduk 0–17 tahun SOSIAL Penyandang Kependudukan, Akta
(%) Disabilitas Kelahiran, Surat Nikah,
Terlantar, Anak dan Kartu Identitas Anak
Terlantar, Lanjut
Usia Terlantar,
serta
Gelandangan
Pengemis di Luar
Panti Sosial
Persentase 20
Kementerian/Lembaga
yang mengadopsi
kualifikasi standar
nasional pendamping
pembangunan (%)
02 02 Penguatan Proporsi penduduk SOSIAL PROGRAM Pengelolaan Pengelolaan Data Fakir
Pelaksanaan yang tercakup dalam PERLINDUNGA Data Fakir Miskin Miskin Cakupan Daerah 5.070.965.829
Perlindungan program jaminan sosial N DAN Cakupan Daerah Kabupaten/Kota
Sosial JAMINAN Kabupaten/Kota
SOSIAL
Proporsi rumah tangga SOSIAL PROGRAM Pengelolaan Fasilitasi Bantuan Sosial
miskin dan rentan yang PERLINDUNGA Data Fakir Miskin Kesejahteraan Keluarga 106.738.146
memperoleh bantuan N DAN Cakupan Daerah
sosial pemerintah JAMINAN Kabupaten/Kota
SOSIAL

IV-86
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
SOSIAL PROGRAM Fasilitasi Bantuan Jumlah Masyarakat yang
PERLINDUNGA Pengembangan mendapat Fasilitas 76.454.016
N DAN Ekonomi Bantuan Pengembangan
JAMINAN Masyarakat Ekonomi
SOSIAL

SOSIAL PROGRAM Rehabilitasi Sosial Jumlah Penyandang


REHABILITASI Dasar Disabilitas terlantar, anak 132.226.500
SOSIAL Penyandang terlantar, lanjut usia
Disabilitas terlantar serta
Terlantar, Anak gelandangan pengemis
Terlantar, Lanjut yang menerima bantuan
Usia Terlantar, permakanan
serta
Gelandangan
Pengemis di Luar
Panti Sosial
SOSIAL PROGRAM Penyediaan Jumlah Penyandang
REHABILITASI Sandang Disabilitas terlantar, anak 178.534.390
SOSIAL terlantar, lanjut usia
terlantar serta
gelandangan pengemis
yang menerima bantuan
sandang
SOSIAL PROGRAM Penyediaan Alat Jumlah Penyandang
REHABILITASI Bantu Disabilitas terlantar, anak 166.165.000
SOSIAL terlantar, lanjut usia
terlantar serta
gelandangan pengemis
yang menerima alat bantu

IV-87
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
SOSIAL PROGRAM Pemberian Jumlah Penyandang
REHABILITASI Pelayanan Disabilitas terlantar, anak 5.675.000
SOSIAL Reunifikasi terlantar, lanjut usia
Keluarga terlantar serta
gelandangan pengemis
yang menerima layanan
reunifikasi keluarga
03 03 Peningkatan Angka kematian ibu 205 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
Akses dan Mutu (AKI) (per 100.000 PEMENUHAN Layanan Kesehatan Ibu Hamil 188.070.000
Pelayanan kelahiran hidup) UPAYA Kesehatan untuk
Kesehatan KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota Pengelolaan Pelayanan
MASYARAKAT Kesehatan Ibu Bersalin 6.532.816.352
Angka kematian bayi 18,6 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
(AKB) (per 1000 PEMENUHAN Layanan Kesehatan Balita 113.375.890
kelahiran hidup) UPAYA Kesehatan untuk
KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT

IV-88
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Angka kematian 11,6 Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
neonatal (per 1.000 Layanan Kesehatan Bayi Baru Lahir 113.375.890
kelahiran hidup) Kesehatan untuk
UKM dan UKP
Rujukan Tingkat
Daerah
Kabupaten/Kota

Angka prevalensi 62,5 PENGENDAL PROGRAM Pengendalian Penyediaan Dukungan


kontrasepsi IAN PEMBINAAN dan Ayoman Komplikasi Berat 23.498.760
modern/modern PENDUDUK KELUARGA Pendistribusian dan Kegagalan
Contraceptive DAN BERENCANA Kebutuhan Alat Penggunaan MKJP
Prevelance Rate KELUARGA (KB) dan Obat
(mCPR) BERENCANA Kontrasepsi serta
Pelaksanaan
Pelayanan KB di
Daerah
Kabupaten/Kota
PENGENDAL PROGRAM Pengendalian Pembinaan Pelayanan
IAN PEMBINAAN dan Keluarga Berencana dan 74.896.798
PENDUDUK KELUARGA Pendistribusian Kesehatan Reproduksi di
DAN BERENCANA Kebutuhan Alat Fasilitas Kesehatan
KELUARGA (KB) dan Obat termasuk Jaringan dan
BERENCANA Kontrasepsi serta Jejaringnya
Pelaksanaan
Pelayanan KB di
Daerah
Kabupaten/Kota

IV-89
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
PENGENDAL PROGRAM Pengendalian Peningkatan Kompetensi
IAN PEMBINAAN dan Tenaga Pelayanan 263.808.672
PENDUDUK KELUARGA Pendistribusian Keluarga Berencana dan
DAN BERENCANA Kebutuhan Alat Kesehatan Reproduksi
KELUARGA (KB) dan Obat
BERENCANA Kontrasepsi serta
Pelaksanaan
Pelayanan KB di
Daerah
Kabupaten/Kota
PENGENDAL PROGRAM Pengendalian Dukungan Operasional
IAN PEMBINAAN dan Pelayanan KB Bergerak 391.871.394
PENDUDUK KELUARGA Pendistribusian
DAN BERENCANA Kebutuhan Alat
KELUARGA (KB) dan Obat
BERENCANA Kontrasepsi serta
Pelaksanaan
Pelayanan KB di
Daerah
Kabupaten/Kota
PENGENDAL PROGRAM Pengendalian Peningkatan Kesertaan KB
IAN PEMBINAAN dan Pria 65.157.720
PENDUDUK KELUARGA Pendistribusian
DAN BERENCANA Kebutuhan Alat
KELUARGA (KB) dan Obat
BERENCANA Kontrasepsi serta
Pelaksanaan
Pelayanan KB di
Daerah
Kabupaten/Kota

IV-90
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase kebutuhan 8 PENGENDAL PROGRAM Pelaksanaan Penyediaan dan Distribusi
ber KB yang tidak IAN PEMBINAAN Advokasi, Sarana KIE Program 1.721.873.148
terpenuhi (unmet PENDUDUK KELUARGA Komunikasi, KKBPK
need) DAN BERENCANA Informasi dan
KELUARGA (KB) Edukasi (KIE)
BERENCANA Pengendalian
Penduduk dan KB
sesuai Kearifan
Budaya Lokal
Angka kelahiran 21
remaja umur 15 19
tahu ge Specific
Fertility Rate (ASFR 15
19) (kelahiran hidup
per
1000 perempuan)
Prevalensi stunting 18,4 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
(pendek dan sangat PEMENUHAN Layanan Kesehatan Gizi Masyarakat 1.236.085.660
pendek) pada balita UPAYA Kesehatan untuk
(persen) KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Prevalensi wasting 7,5 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
(kurus dan sangat PEMENUHAN Layanan Kesehatan Gizi Masyarakat 1.236.085.660
kurus) pada balita UPAYA Kesehatan untuk
(persen) KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT

IV-91
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Insidensi HIV (per 0,19 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
1.000 penduduk PEMENUHAN Layanan Kesehatan Orang dengan 133.055.418
yang tidak terinfeksi UPAYA Kesehatan untuk Risiko Terinfeksi HIV
HIV) KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Insidensi tuberkulosis 231 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Pelayanan
(per 100.000 PEMENUHAN Layanan Kesehatan Orang Terduga 530.104.460
penduduk) UPAYA Kesehatan untuk Tuberkulosis
KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Jumlah 365 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Surveilans
kabupaten/kota PEMENUHAN Layanan Kesehatan 8.297.902.962
yangmencapai UPAYA Kesehatan untuk
eliminasi malaria KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Insidensi hepatitis B 1,39 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pengelolaan Surveilans
(persen) PEMENUHAN Layanan Kesehatan 8.297.902.962
UPAYA Kesehatan untuk
KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Persentase merokok 8,9
penduduk usia
10 18 tahun

IV-92
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Prevalensi obesitas 21,8 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pelayanan Kesehatan
pada penduduk PEMENUHAN Layanan Penyakit Menular dan 861.577.286
usia > 18 tahun UPAYA Kesehatan untuk Tidak Menular
(persen) KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Persentase tekanan 34,1 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pelayanan Kesehatan
darah tinggi PEMENUHAN Layanan Penyakit Menular dan 861.577.286
UPAYA Kesehatan untuk Tidak Menular
KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
Persentase fasilitas 80
kesehatan tingkat
pertama terakreditasi

Persentase rumah 90 KESEHATAN PROGRAM Penyediaan Pelaksanaan Akreditasi


sakit terakreditasi PEMENUHAN Layanan Fasilitas Kesehatan di 2.732.096.000
UPAYA Kesehatan untuk Kabupaten/Kota
KESEHATAN UKM dan UKP
PERORANGAN Rujukan Tingkat
DAN UPAYA Daerah
KESEHATAN Kabupaten/Kota
MASYARAKAT
04 04 Peningkatan Nilai rata rata hasil NA PENDIDIKAN PROGRAM Penetapan Penyusunan Kompetensi
Pemerataan PISA: NA PENGEMBANGA Kurikulum Dasar Muatan Lokal 256.358.842
Layanan a. Membaca NA N KURIKULUM Muatan Lokal Pendidikan Dasar
Pendidikan b. Matematika Pendidikan Dasar
Berkualitas c. Sains

IV-93
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
PENDIDIKAN PROGRAM Pelatihan Rata-Rata Capaian
PENGEMBANGA Penyusunan Penilain Kinerja Guru 136.458.115
N KURIKULUM Kurikulum
Muatan Lokal
Pendidikan Dasar
Proporsi Anak di Atas NA PENDIDIKAN PROGRAM Penetapan Penyusunan Kompetensi
Batas NA PENGEMBANGA Kurikulum Dasar Muatan Lokal 256.358.842
Kompetensi Minimal NA N KURIKULUM Muatan Lokal Pendidikan Dasar
dalam Test PISA Pendidikan Dasar
(Persen):
a. Membaca
b. Matematika
c. Sains
PENDIDIKAN PROGRAM Pelatihan Rata-Rata Capaian
PENGEMBANGA Penyusunan Penilain Kinerja Guru 136.458.115
N KURIKULUM Kurikulum
Muatan Lokal
Pendidikan Dasar
Rata rata Lama Sekolah 8,95 PENDIDIKAN PROGRAM Penetapan Penyusunan Kompetensi
Penduduk Usia 15 PENGEMBANGA Kurikulum Dasar Muatan Lokal 256.358.842
Tahun Keatas (Tahun) N KURIKULUM Muatan Lokal Pendidikan Dasar
Pendidikan Dasar
PENDIDIKAN PROGRAM Pelatihan Rata-Rata Capaian
PENGEMBANGA Penyusunan Penilain Kinerja Guru 136.458.115
N KURIKULUM Kurikulum
Muatan Lokal
Pendidikan Dasar
Harapan Lama Sekolah 13,79 PENDIDIKAN PROGRAM Penetapan Penyusunan Kompetensi
Penduduk Usia 25 PENGEMBANGA Kurikulum Dasar Muatan Lokal 256.358.842
Tahun Keatas(Tahun) N KURIKULUM Muatan Lokal Pendidikan Dasar
Pendidikan Dasar
PENDIDIKAN PROGRAM Pelatihan Rata-Rata Capaian
PENGEMBANGA Penyusunan Penilain Kinerja Guru 136.458.115
N KURIKULUM Kurikulum

IV-94
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Muatan Lokal
Pendidikan Dasar

05 05 Peningkatan Indeks Perlindungan 69,87 PEMBERDAY PROGRAM Penyediaan Penyediaan Layanan


Kualitas Anak, Anak (IPA) AAN PERLINDUNGA Layanan bagi Pengaduan Masyarakat 562.773.000
Perempuan dan PEREMPUAN N KHUSUS Anak yang bagi Anak yang
Pemuda DAN ANAK Memerlukan Memerlukan Perlindungan
Prevalensi anak usia 13 Menurun PERLINDUN Perlindungan Khusus Tingkat Daerah
17 tahun yang pernah GAN ANAK Khusus yang Kabupaten/Kota
mengalami kekerasan Memerlukan
sepanjang hidupnya Koordinasi
(%) Tingkat Daerah
Kabupaten/Kota

Indeks Pembangunan 91,27896


Gender (IPG) 233
Indeks Pemberdayaan 73,74051
Gender (IDG) 922
Tingkat Partisipasi 53.756
Angkatan Kerja (TPAK)
Perempuan
Prevalensi kekerasan Menurun
terhadap perempuan
usia 15 64 tahun di 12
bulan terakhir
Indeks Pembangunan 56,5
Pemuda (IPP)

IV-95
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
06 06 Pengentasan Persentase rumah SOSIAL PROGRAM Pengelolaan Fasilitasi Bantuan Sosial
Kemiskinan tangga miskin dan PERLINDUNGA Data Fakir Miskin Kesejahteraan Keluarga 106.738.146
rentan yang memiliki N DAN Cakupan Daerah
asset produktif (layanan JAMINAN Kabupaten/Kota
keuangan, modal, SOSIAL
lahan, pelatihan)
Persentase rumah
tangga miskin dan
rentan yang mengakses
pendanan usaha
Bidang tanah yang
diredistribusi
Bidang tanah yang
dilegalisasi
07 07-Peningkatan Persentase angkatan 48,4
Produktivitas kerja berpendidikan
dan Daya Saing menengah ke atas

Jumlah PT yang Masuk


ke dalam World Class
University

a. Top 200 0
b. Top 300 1
c. Top 500 2
Proporsi pekerja 47
berkeahlian menengah
dan tinggi (%)

IV-96
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
04 04-Revolusi
Mental dan
Pembangunan
Kebudayaan
01 01-Revolusi KESATUAN PROGRAM Perumusan Pelaksanaan Kebijakan di
Mental dan BANGSA PENGUATAN Kebijakan Teknis Bidang Ideologi Wawasan 183.146.488
Pembinaan DAN IDEOLOGI dan Pemantapan Kebangsaan, Bela Negara,
Ideologi POLITIK PANCASILA Pelaksanaan Karakter Bangsa,
Pancasila untuk DAN KARAKTER Bidang Ideologi Pembauran Kebangsaan,
Memperkukuh KEBANGSAAN Pancasila dan Bineka Tunggal Ika dan
Ketahanan Karakter Sejarah Kebangsaan
Budaya Bangsa Kebangsaan
dan
Membentuk
Mentalitas
Bangsa yang
Maju, Modern,
dan Berkarakter

IV-97
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
02 02- KEBUDAYAA PROGRAM Pengelolaan Pelindungan,
Meningkatkan N PENGEMBANGA Kebudayaan Pengembangan, 1.074.379.961
Pemajuan dan N KEBUDAYAAN yang Masyarakat Pemanfaatan Objek
Pelestarian Pelakunya dalam Pemajuan Kebudayaan
Kebudayaan Daerah
untuk Kabupaten/Kota
Memperkuat
Karakter dan
Memperteguh
Jati Diri
Bangsa,
Meningkatkan
Kesejahteraan
Rakyat, dan
Mempengaruhi
Arah
Perkembangan
Peradaban
Dunia
03 03-Memperkuat Indeks Kerukunan KESATUAN PROGRAM Perumusan Pelaksanaan Kebijakan di
Moderasi Umat Beragama BANGSA PEMBINAAN Kebijakan Teknis Bidang Ketahanan 182.593.989
Beragama DAN DAN dan Pemantapan Ekonomi, Sosial, Budaya
untuk POLITIK PENGEMBANGA Pelaksanaan dan Fasilitasi Pencegahan
Mengukuhkan N KETAHANAN Bidang Penyalagunaan Narkotika,
Toleransi, EKONOMI, Ketahanan Fasilitasi Kerukunan Umat
Kerukunan dan SOSIAL, DAN Ekonomi, Sosial Beragama dan Penghayat
Harmoni Sosial BUDAYA dan Budaya Kepercayaan di Daerah
04 04-Peningkatan PERPUSTAKA PROGRAM Pembudayaan Sosiaisasi Budaya Baca
Budaya Literasi, AN PEMBINAAN Gemar Membaca dan Literasi pada Satuan 186.397.645
Inovasi dan PERPUSTAKAAN Tingkat Daerah Pendidikan Dasar dan
Kreativitas Bagi Kabupaten/Kota Pendidikan Khusus serta
Terwujudnya Masyarakat
Masyarakat
Berpengetahua
n, dan
Berkarakter

IV-98
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
05 05-
Memperkuat
Infrastruktur
untuk
Mendukung
Pengembanga
n Ekonomi dan
Pelayanan
Dasar
01 01-Infrastruktur Rasio KPR terhadap 3,30
Pelayanan PDB (%)
Dasar
Persentase rumah 94 PERUMAHA PROGRAM Peningkatan Perbaikan Rumah Tidak
tangga yang N DAN KAWASAN Kualitas Kawasan Layak Huni 5.895.481.140
menempati hunian KAWASAN PERMUKIMAN Permukiman
dengan kecukupan PERMUKIMA Kumuh dengan
luas lantai per kapita N Luas di Bawah 10
(%) (sepuluh) Ha
Persentase rumah 84,08 PERUMAHA PROGRAM Peningkatan Perbaikan Rumah Tidak
tangga yang N DAN KAWASAN Kualitas Kawasan Layak Huni 5.895.481.140
menempati hunian KAWASAN PERMUKIMAN Permukiman
dengan ketahanan PERMUKIMA Kumuh dengan
bangunan (atap, lantai, N Luas di Bawah 10
dinding) (%) (sepuluh) Ha
Persentase rumah 63,20
tangga yang memiliki
sertifikat hak atas tanah
untuk perumahan (%)

IV-99
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase rumah 95,10 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan SPAM
tangga UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 13.488.995.120
yang menempati PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
hunian RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
dengan akses air N SISTEM Minum (SPAM) di
minum PENYEDIAAN Daerah
layak (%) AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 337.449.448
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 1.404.751.544
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perluasan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 60.768.368
PENATAAN DAN Sistem Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perbaikan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 1.158.280.544
PENATAAN DAN Sistem Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-100
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase rumah 13,45 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan SPAM
tangga UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 13.488.995.120
yang menempati PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
hunian RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
dengan akses air N SISTEM Minum (SPAM) di
minum PENYEDIAAN Daerah
aman (%) AIR MINUM Kabupaten/Kota

PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM


UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 337.449.448
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 1.404.751.544
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perluasan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 60.768.368
PENATAAN DAN Sistem Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perbaikan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 1.158.280.544
PENATAAN DAN Sistem Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-101
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase rumah 25,57 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan SPAM
tangga UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 13.488.995.120
dengan akses air PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
minum RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
jaringan perpipaan (%) N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM


UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 337.449.448
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 1.404.751.544
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perluasan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 60.768.368
PENATAAN DAN Sistem Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perbaikan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 1.158.280.544
PENATAAN DAN Sistem Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-102
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase rumah 69,53 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan SPAM
tangga UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 13.488.995.120
dengan akses air PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
minum RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
bukan jaringan N SISTEM Minum (SPAM) di
perpipaan PENYEDIAAN Daerah
(%) AIR MINUM Kabupaten/Kota

PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM


UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 337.449.448
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 1.404.751.544
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perluasan SPAM Jaringan


UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 60.768.368
PENATAAN DAN Sistem Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perbaikan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 1.158.280.544
PENATAAN DAN Sistem Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-103
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase rumah 83,60 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan SPAM
tangga UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 13.488.995.120
dengan akses air PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
minum RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
PDAM sehat (%) N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM


UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 337.449.448
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Peningkatan SPAM
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Jaringan Perpipaan di 1.404.751.544
PENATAAN DAN Sistem Kawasan Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perluasan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 60.768.368
PENATAAN DAN Sistem Perkotaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota

IV-104
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Perbaikan SPAM Jaringan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Perpipaan di Kawasan 1.158.280.544
PENATAAN DAN Sistem Perdesaan
RUANG PENGEMBANGA Penyediaan Air
N SISTEM Minum (SPAM) di
PENYEDIAAN Daerah
AIR MINUM Kabupaten/Kota
Persentase rumah 82,07 PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Rehabilitasi/Peningkatan/P
tangga yang layak, UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan erluasan Sistem 875.590.367
menempati hunian termasuk PENATAAN DAN Sistem Air Pengelolaan Air Limbah
dengan akses sanitasi 11,5 RUANG PENGEMBANGA Limbah Domestik Domestik Terpusat Skala
(air limbah) layak dan aman N SISTEM AIR dalam Daerah Permukiman
aman (%) LIMBAH Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan/Penyediaan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Sub Sistem Pengolahan 5.291.105.736
PENATAAN DAN Sistem Air Setempat
RUANG PENGEMBANGA Limbah Domestik
N SISTEM AIR dalam Daerah
LIMBAH Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Operasi dan Pemeliharaan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Sistem Pengelolaan Air 1.633.563.620
PENATAAN DAN Sistem Air Limbah Domestik
RUANG PENGEMBANGA Limbah Domestik
N SISTEM AIR dalam Daerah
LIMBAH Kabupaten/Kota
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan/Penyediaan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Sistem Pengelolaan Air 3.324.718.136
PENATAAN DAN Sistem Air Limbah Terpusat Skala
RUANG PENGEMBANGA Limbah Domestik Permukiman
N SISTEM AIR dalam Daerah
LIMBAH Kabupaten/Kota

IV-105
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase rumah 2,98
tangga
yang masih
mempraktikkan buang
air
besar sembarangan
(BABS) di tempat
terbuka
(%)
Persentase rumah 75,28 LINGKUNG PROGRAM Pengelolaan Penanganan Sampah
tangga penangan AN HIDUP PENGELOLAAN Sampah dengan melakukan 19.158.745.501
yang menempati an PERSAMPAHAN Pemilahan, Pengumpulan,
hunian dan Pengangkutan,
dengan akses sampah 9,13 Pengolahan, dan
yang terkelola dengan penguran Pemrosesan Akhir Sampah
baik gan di TPA/TPST/SPA
di perkotaan (%) Kabupaten/Kota
LINGKUNG PROGRAM Pengelolaan Koordinasi dan 26.471.362.422
AN HIDUP PENGELOLAAN Sampah Sinkronisasi Penyediaan
PERSAMPAHAN Sarana dan Prasarana
Pengelolaan Persampahan
LINGKUNG PROGRAM Pengembangan Penyediaan Sarana 9.583.588.840
AN HIDUP PENGEMBANGA Sistem dan Persampahan
N SISTEM DAN Pengelolaan
PENGELOLAAN Persampahan di
PERSAMPAHAN Daerah
REGIONAL Kabupaten/Kota
Rata-rata waktu 26
tanggap pencarian dan
pertolongan (menit)

IV-106
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Jumlah 180 KETENTERA PROGRAM Pelayanan Penyediaan Logistik
kabupaten/kotayang MAN DAN PENANGGULAN Penyelamatan Penyelamatan dan 2.601.663.796
terpenuhikebutuhan air KETERTIBAN GAN BENCANA dan Evakuasi Evakuasi Korban Bencana
bakunyasecara UMUM Korban Bencana Kabupaten/Kota
berkelanjutan(kabupate SERTA
n/kota) PERLINDUN
GAN
MASYARAKA
T
Volume tampungan air 53,90
per kapita (Kumulatif,
m3/kapita)

Persentase luas sawah 55,50 PEKERJAAN PROGRAM Pengembangan Rehabilitasi Jaringan


beririgasi (%) UMUM DAN PENGELOLAAN dan Pengelolaan Irigasi Permukaan 2.597.561.314
PENATAAN SUMBER DAYA Sistem Irigasi
RUANG AIR (SDA) Primer dan
Sekunder pada
Daerah Irigasi
yang Luasnya
dibawah 1000
Ha dalam 1
(satu) Daerah
Kabupaten/Kota
Rehabilitasi Bendung
Irigasi 475.082.653
PEKERJAAN PROGRAM Pembangunan Pembangunan, Rehabilitasi
UMUM DAN PENYEDIAAN Prasarana dan Pemeliharaan 530.308.752
PENATAAN DAN Pertanian Prasarana Pertanian
RUANG PENGEMBANGA Lainnya
N PRASARANA
PERTANIAN

IV-107
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Luas daerah irigasi 568,747
premium yang
dimodernisasi (hektar)
02 02-Infrastruktur Panjang jalan tol baru
Ekonomi yang beroperasi dalam
5 tahun (2.500 km)
Jumlah pelabuhan
utama (hub) yang
memenuhi standar (7
pelabuhan)
Kinerja tepat waktu (on
time performance)
penerbangan (90%)
Panjang jaringan KA
yang beroperasi (7.635
km's)
03 03-Infrastruktur Jumlah layanan
Perkotaan angkutan umum masal
perkotaan yang
dibangun dan
dikembangkan (Kota)
04 04-Energi dan Rasio elektrifikasi (%) 100
Ketenagalistrika
n
Pemenuhan Kebutuhan 1268
(Konsumsi) Listrik (kWh)
Penurunan Emisi CO2 5,36
Pembangkit (juta ton)
05 05- Persentase 8,8 KOMUNIKAS PROGRAM Pengelolaan e Pengembangan dan
Transformasi pertumbuhan sektor TIK I DAN APLIKASI government Di Pengelolaan Sumber Daya 204.391.104
Digital (rata rata) INFORMATIK INFORMATIKA Lingkup Teknologi Informasi dan
Persentase pengguna 79,2 A Pemerintah Komunikasi Pemerintah
internet (Persentase) Daerah

IV-108
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase populasi 98,5 Daerah
yang dijangkau oleh Kabupaten/Kota
jaringan bergerak
pitalebar (4G) Existing
Q2 2019 : 97,59%

Proporsi individu yang 73


menguasai/memiliki
telepon genggam
(Persentase)
06 06-
Membangun
Lingkungan
Hidup,
Meningkatkan
Ketahanan
Bencana, dan
Perubahan
Iklim
01 01-Peningkatan Indeks Kualitas Udara 84,3 LINGKUNG PROGRAM Pencegahan Koordinasi, Sinkronisasi,
Kualitas (IKU) AN HIDUP PENGENDALIAN Pencemaran dan Pelaksanaan 2.000.000.000
Lingkungan PENCEMARAN dan/atau Pencegahan Pencemaran
Hidup DAN/ATAU Kerusakan Lingkungan Hidup
KERUSAKAN Lingkungan Dilaksanakan terhadap
LINGKUNGAN Hidup Media Tanah, Air, Udara,
HIDUP Kabupaten/Kota dan Laut

IV-109
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
LINGKUNG PROGRAM Pembinaan dan Pengawasan Usaha
AN HIDUP PEMBINAAN Pengawasan dan/atau Kegiatan yang 503.900.000
DAN Terhadap Usaha Izin Lingkungan Hidup, Izin
PENGAWASAN dan/atau PPLH yang Diterbitkan oleh
TERHADAP IZIN Kegiatan yang Pemerintah Daerah
LINGKUNGAN Izin Lingkungan Kabupaten/Kota
DAN IZIN dan Izin PPLH
PERLINDUNGA diterbitkan oleh
N DAN Pemerintah
PENGELOLAAN Daerah
LINGKUNGAN Kabupaten/Kota
HIDUP (PPLH)
Indeks Kualitas Air (IKA) 55,3 LINGKUNG PROGRAM Pencegahan Koordinasi, Sinkronisasi,
AN HIDUP PENGENDALIAN Pencemaran dan Pelaksanaan 2.000.000.000
PENCEMARAN dan/atau Pencegahan Pencemaran
DAN/ATAU Kerusakan Lingkungan Hidup
KERUSAKAN Lingkungan Dilaksanakan terhadap
LINGKUNGAN Hidup Media Tanah, Air, Udara,
HIDUP Kabupaten/Kota dan Laut
LINGKUNG PROGRAM Pembinaan dan Pengawasan Usaha
AN HIDUP PEMBINAAN Pengawasan dan/atau Kegiatan yang 503.900.000
DAN Terhadap Usaha Izin Lingkungan Hidup, Izin
PENGAWASAN dan/atau PPLH yang Diterbitkan oleh
TERHADAP IZIN Kegiatan yang Pemerintah Daerah
LINGKUNGAN Izin Lingkungan Kabupaten/Kota
DAN IZIN dan Izin PPLH
PERLINDUNGA diterbitkan oleh
N DAN Pemerintah
PENGELOLAAN Daerah
LINGKUNGAN Kabupaten/Kota
HIDUP (PPLH)
Indeks Kualitas Air Laut 59,5
(IKAL)

IV-110
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Indeks Kualitas Tutupan 63,5 LINGKUNG PROGRAM Pengelolaan Pengelolaan Ruang
Lahan dan Ekosistem AN HIDUP PENGELOLAAN Keanekaragama Terbuka Hijau (RTH) 12.743.456.026
Gambut (IKTL) KEANEKARAGA n Hayati
MAN HAYATI Kabupaten/Kota
(KEHATI)

02 02-Peningkatan Persentase potensi 0,1 SOSIAL PROGRAM Penyelenggaraan Koordinasi, Sosialisasi dan
Ketahanan kehilangan PDB akibat PENANGANAN Pemberdayaan Pelaksanaan Kampung 270.523.180
Bencana dan dampak bencana BENCANA Masyarakat Siaga Bencana
Iklim (persen) terhadap
Kesiapsiagaan
Bencana
Kabupaten/Kota
Persentase penurunan 0,81
potensi kehilangan PDB
sektor terdampak
bahaya iklim (persen)
Kecepatan 4 KETENTERA PROGRAM Penanganan Pencegahan Gangguan
penyampaian informasi MAN DAN PENINGKATAN Gangguan Ketenteraman dan 10.911.111.400
peringatan dini KETERTIBAN KETENTERAMAN Ketenteraman Ketertiban Umum melalui
bencana kepada UMUM DAN dan Ketertiban Deteksi Dini dan Cegah
masyarakat (menit) SERTA KETERTIBAN Umum dalam 1 Dini, Pembinaan dan
PERLINDUN UMUM (satu) Daerah Penyuluhan, Pelaksanaan
GAN Kabupaten/Kota Patroli, Pengamanan, dan
MASYARAKA Pengawalan
T
03 03- Persentase penurunan 12,8 LINGKUNG PROGRAM Pencegahan Koordinasi, Sinkronisasi,
Pembangunan emisi GRK terhadap AN HIDUP PENGENDALIAN Pencemaran dan Pelaksanaan 2.000.000.000
Rendah Karbon baseline pada sektor PENCEMARAN dan/atau Pencegahan Pencemaran
energi (persen) DAN/ATAU Kerusakan Lingkungan Hidup
KERUSAKAN Lingkungan Dilaksanakan terhadap
LINGKUNGAN Hidup Media Tanah, Air, Udara,
HIDUP Kabupaten/Kota dan Laut

IV-111
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase penurunan 53,1 LINGKUNG PROGRAM Pengelolaan Pengelolaan Ruang
emisi GRK terhadap AN HIDUP PENGELOLAAN Keanekaragama Terbuka Hijau (RTH) 12.743.456.026
baseline pada sektor KEANEKARAGA n Hayati
lahan (persen) MAN HAYATI Kabupaten/Kota
(KEHATI)
Persentase penurunan 9,3 LINGKUNG PROGRAM Pencegahan Koordinasi, Sinkronisasi,
emisi GRK terhadap AN HIDUP PENGENDALIAN Pencemaran dan Pelaksanaan 2.000.000.000
baseline pada sektor PENCEMARAN dan/atau Pencegahan Pencemaran
limbah (persen) DAN/ATAU Kerusakan Lingkungan Hidup
KERUSAKAN Lingkungan Dilaksanakan terhadap
LINGKUNGAN Hidup Media Tanah, Air, Udara,
HIDUP Kabupaten/Kota dan Laut
PEKERJAAN PROGRAM Pengelolaan dan Pembangunan/Penyediaan
UMUM DAN PENGELOLAAN Pengembangan Sistem Pengelolaan Air 3.324.718.136
PENATAAN DAN Sistem Air Limbah Terpusat Skala
RUANG PENGEMBANGA Limbah Domestik Permukiman
N SISTEM AIR dalam Daerah
LIMBAH Kabupaten/Kota
Persentase penurunan 2,5 LINGKUNG PROGRAM Pencegahan Koordinasi, Sinkronisasi,
emisi GRK terhadap AN HIDUP PENGENDALIAN Pencemaran dan Pelaksanaan 2.000.000.000
baseline pada sektor PENCEMARAN dan/atau Pencegahan Pencemaran
IPPU (persen) DAN/ATAU Kerusakan Lingkungan Hidup
KERUSAKAN Lingkungan Dilaksanakan terhadap
LINGKUNGAN Hidup Media Tanah, Air, Udara,
HIDUP Kabupaten/Kota dan Laut
Persentase penurunan 6,8
emisi GRK terhadap
baseline pada sektor
pesisir dan kelautan
(persen)

IV-112
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
07 07-
Memperkuat
Stabilitas
Polhukhankam
dan
Transformasi
Pelayanan
Publik
01 01-Konsolidasi
Demokrasi
02 02-Optimalisasi Indeks pengaruh dan 95,47
Kebijakan Luar peran Indonesia di
Negeri dunia internasional
03 03-Penegakan Indeks Pembangunan 0,69
Hukum Hukum
Nasional
04 04-Reformasi Persentase Instansi 80
Birokrasi dan Pemerintah Pusat
Tata Kelola (Kementerian/Lembaga
) dengan Indeks RB
Baik Keatas*

PersentaseInstansi 70 INSPEKTORA PROGRAM Perumusan Perumusan Kebijakan


Pemerintah Daerah T DAERAH PERUMUSAN Kebijakan Teknis Teknis di Bidang 80.119.196
(Provinsi) dengan KEBIJAKAN, di Bidang Pengawasan
Indeks RB PENDAMPINGA Pengawasan dan
Baik Keatas* N DAN Fasilitasi
ASISTENSI Pengawasan
INSPEKTORA PROGRAM Pendampingan Koordinasi, Monitoring
T DAERAH PERUMUSAN dan Asistensi dan Evaluasi serta 981.511.726
KEBIJAKAN, Verifikasi Pencegahan dan
PENDAMPINGA Pemberantasan Korupsi
N DAN
ASISTENSI

IV-113
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Persentase Instansi 45 INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Pengawasan Kinerja
Pemerintah Daerah T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan Pemerintah Daerah 1.191.132.490
(Kabupaten/Kota) AAN Internal
dengan PENGAWASAN
Indeks RB Baik
Keatas*
INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Pengawasan Keuangan
T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan Pemerintah Daerah 1.799.937.956
AAN Internal
PENGAWASAN
INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Reviu Laporan Kinerja
T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan 961.371.690
AAN Internal
PENGAWASAN
INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Reviu Laporan Keuangan
T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan 95.551.650
AAN Internal
PENGAWASAN
INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Pengawasan Desa
T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan 591.001.660
AAN Internal
PENGAWASAN

INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Kerjasama Pengawasan


T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan Internal 100.103.160
AAN Internal
PENGAWASAN
INSPEKTORA PROGRAM Penyelenggaraan Monitoring dan Evaluasi
T DAERAH PENYELENGGAR Pengawasan Tindak Lanjut Hasil 1.229.512.548
AAN Internal Pemeriksaan BPK RI dan
PENGAWASAN Tindak Lanjut Hasil
Pemeriksaan APIP
05 05-Menjaga Global Fire Power 0,24
Stabilitas Index

IV-114
N KO RPJMN 2020-2024/RKP 2022 RKPD 2022
O DE KE
PRIORITAS INDIKATOR TARGET BIDANG PROGRAM KEGIATAN SUBKEGIATAN PAGU
(PN/ T
NASIONAL/ (2022) URUSAN SUBKEGIATAN
PP)
PROGRAM
PRIORITAS
Keamanan
Nasional
Global Terorism Index 4,34
Proporsi orang yang >55%
merasa aman berjalan
sendirian
Indeks Keamanan dan 3,2 KETENTERA PROGRAM Penanganan Penindakan atas
Ketertiban Nasional MAN DAN PENINGKATAN Gangguan Gangguan Ketenteraman 176.800.000
KETERTIBAN KETENTERAMAN Ketenteraman dan Ketertiban Umum
UMUM DAN dan Ketertiban Berdasarkan Perda dan
SERTA KETERTIBAN Umum dalam 1 Perkada melalui
PERLINDUN UMUM (satu) Daerah Penertiban dan
GAN Kabupaten/Kota Penanganan Unjuk Rasa
MASYARAKA dan Kerusuhan Massa
T
Jumlah 936.863.269.839

IV-115
Gambar 4.1 Visi dan Misi Kabupaten Deli Serdang Tahun 2019-2024 ....................................................................................................................... IV-4
Gambar 4.2 Agenda Pembangunan Nasional ........................................................................................................................................................... IV-11
Gambar 4.3 Indikator Sasaran Pembangunan Nasional Tahun 2022........................................................................................................................ IV-15
Gambar 4.4 Arah Kebijakan ...................................................................................................................................................................................... IV-16
Gambar 4.5 Prioritas Nasional Tahun 2022 .............................................................................................................................................................. IV-17
Gambar 4.6 Fokus Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2019-2024 ................................................................................................................... IV-20
Gambar 4.7 Arah Kebijakan Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2019-2024 .................................................................................................... IV-20
Gambar 4.8 Prioritas Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2022 ........................................................................................................................ IV-22
Gambar 4.9 Indikator Makro Pembangunan Kab. Deli Serdang Tahun 2022 ........................................................................................................... IV-23

IV-116
BAB 5
Rencana Kerja dan Pendanaan
Daerah
BAB. V RENCANA KERJA DAN
PENDANAAN DAERAH

Rencana Kerja Daerah bertujuan untuk menjawab berbagai permasalahan


yang dihadapi masyarakat dan mencapai tujuan dan sasaran yang diharapkan.
Tentunya implementasi berbagai program maupun kegiatan yang bersifat prioritas
ini tetap memperhatikan kemampuan keuangan (fiscal capacity) daerah dengan
tidak mengabaikan kepentingan pembangunan lainnya yang dianggap perlu.
Selanjutnya, prioritas pembangunan daerah ini disinkronisasikan berdasarkan hasil
masukan menurut hasil pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan
(Musrenbang) dari mulai tingkatan terendah yakni Desa, kemudian Kecamatan,
Kabupaten, dengan tetap memedomani dari Rencana Kerja Pemerintah (RKP).
Rencana Kerja dan Pendanaan Daerah Tahun 2022 Kabupaten Deli Serdang
dijabarkan dalam Klasifikasi perencanaan pembangunan dan keuangan daerah
terdiri atas: a) Program penunjang urusan Pemerintah daerah; b) Urusan wajib
yang berkaitan dengan pelayanan dasar; c) Urusan wajib yang tidak berkaitan
dengan pelayanan dasar; d) Urusan pilihan; e) Unsur pendukung urusan
pemerintahan; f) Unsur penunjang urusan pemerintahan; g) Unsur pengawas; h)
Unsur kewilayahan; i) Unsur pemerintahan umum.

5.1 RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN PRIORITAS DAERAH


5.1.1 Urusan Wajib Pelayanan Dasar

1. Urusan Wajib Pendidikan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGELOLAAN APM SD/MI 99,79 %
PENDIDIKAN
Pengelolaan Pendidikan Sekolah Dasar Persentase SD terakreditasi 83%
minimal B
Pengelolaan Pendidikan Sekolah Persentase SMP 87%
Menengah Pertama terakreditasi minimal B
Pengelolaan Pendidikan Anak Usia Persentase PAUD 38%
Dini (PAUD) terakreditasi
Pengelolaan Pendidikan Persentase PKBM 68%
Nonformal/Kesetaraan terakreditasi

V-1
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN Peningkatan Kompetensi 70%
KURIKULUM dan Kualifikasi Guru
Penetapan Kurikulum Muatan Lokal Rata-Rata Capaian Penilain 86 Skor
Pendidikan Dasar Kinerja Guru
PROGRAM PENDIDIK DAN TENAGA Peningkatan Kompetensi 70%
KEPENDIDIKAN dan Kualifikasi Guru
Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Rata-rata capaian penilaian 86 Skor
Pendidik dan Tenaga Kependidikan kinerja guru
bagi Satuan Pendidikan Dasar, PAUD,
dan Pendidikan Nonformal/Kesetaraan

2. Urusan Wajib Kesehatan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PEMENUHAN UPAYA Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0,50%
KESEHATAN PERORANGAN DAN
UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT
Penyediaan Fasilitas Pelayanan Persentase fasilitas 30%
Kesehatan untuk UKM dan UKP pelayanan kesehatan yang
Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota terakreditasi
Penyediaan Layanan Kesehatan untuk Persentase pelayanan 100%
UKM dan UKP Rujukan Tingkat Daerah kesehatan sesuai standar
Kabupaten/Kota
Penyelenggaraan Sistem Informasi Persentase perencanaan 96%
Kesehatan secara Terintegrasi program/kegiatan
kesehatan yang evidenced
based
Penerbitan Izin Rumah Sakit Kelas C, D Persentase rumah sakit 70%
dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan yang memenuhi standar
Tingkat Daerah Kabupaten/Kota mutu
PROGRAM PENINGKATAN KAPASITAS Indeks Kepuasan 0,82%
SUMBER DAYA MANUSIA KESEHATAN Masyarakat (IKM)
Perencanaan Kebutuhan dan Persentase sumber daya 27%
Pendayagunaan Sumberdaya Manusia manusia kesehatan yang
Kesehatan untuk UKP dan UKM di memiliki kompetensi teknis
Wilayah Kabupaten/Kota dan bersertifikat
Pengembangan Mutu dan Peningkatan Persentase sumber daya 55%
Kompetensi Teknis Sumber Daya manusia kesehatan yang
Manusia Kesehatan Tingkat Daerah memiliki kompetensi teknis
Kabupaten/Kota dan bersertifikat

V-2
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM SEDIAAN FARMASI, ALAT Indeks Kepuasan 0,82%
KESEHATAN DAN MAKANAN Masyarakat (IKM)
MINUMAN
Pemberian Izin Apotek, Toko Obat, Persentase apotek, toko 100%
Toko Alat Kesehatan dan Optikal, obat, toko alat kesehatan
Usaha Mikro Obat Tradisional (UMOT) dan optikal, dan UMOT
yang memenuhi standar
Penerbitan Sertifikat Laik Higiene Persentase tempat 100%
Sanitasi Tempat Pengelolaan Makanan pengelolaan makanan dan
(TPM) antara lain Jasa Boga, Rumah depot air minum yang
Makan/Restoran dan Depot Air Minum memenuhi syarat higiene
(DAM) sanitasi
Penerbitan Stiker Pembinaan pada Persentase makanan 55%
Makanan Jajanan dan Sentra jajanan yang laik sehat
Makanan Jajanan
PROGRAM PEMBERDAYAAN Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0,50%
MASYARAKAT BIDANG KESEHATAN
Advokasi, Pemberdayaan, Kemitraan, Persentase rumah tangga 71%
Peningkatan Peran serta Masyarakat ber-Perilaku Hidup Bersih
dan Lintas Sektor Tingkat Daerah dan Sehat (PHBS)
Kabupaten/Kota
Pelaksanaan Sehat dalam rangka Persentase rumah tangga 71%
Promotif Preventif Tingkat Daerah ber-Perilaku Hidup Bersih
Kabupaten/Kota dan Sehat (PHBS)
Pengembangan dan Pelaksanaan Persentase Posyandu aktif 93%
Upaya Kesehatan Bersumber Daya
Masyarakat (UKBM) Tingkat Daerah
Kabupaten/Kota
Pengembangan dan Pengelolaan Persentase luas irigasi 78%
Sistem Irigasi Primer dan Sekunder dalam kondisi baik
pada Daerah Irigasi yang Luasnya
dibawah 1000 Ha dalam 1 (satu)
Daerah Kabupaten/Kota

3. Urusan Wajib Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGELOLAAN SUMBER Irigasi Kabupaten dalam 78%
DAYA AIR (SDA) Kondisi Baik
Pengembangan dan Pengelolaan Persentase luas irigasi 78%
Sistem Irigasi Primer dan Sekunder dalam kondisi baik
pada Daerah Irigasi yang Luasnya

V-3
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
dibawah 1000 Ha dalam 1 (satu)
Daerah Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGELOLAAN DAN Persentase rumah tangga 37,50
PENGEMBANGAN SISTEM yang mendapat akses air
PENYEDIAAN AIR MINUM minum aman
Pengelolaan dan Pengembangan Jumlah RT yang Mendapat 6595 SR
Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Layanan Air Minum/Bersih
di Daerah Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGEMBANGAN SISTEM Persentase penyediaan 41
DAN PENGELOLAAN PERSAMPAHAN sarana dan prasarana
REGIONAL persampahan
Pengembangan Sistem dan Jumlah Pengadaan Sarana 2 Jenis
Pengelolaan Persampahan di Daerah Persampahan
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGELOLAAN DAN Persentase rumah tinggal 77,5
PENGEMBANGAN SISTEM AIR LIMBAH bersanitasi layak
Pengelolaan dan Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal 1485 RT
Sistem Air Limbah Domestik dalam yang Mendapat Layanan
Daerah Kabupaten/Kota Sanitasi Aman
PROGRAM PENGELOLAAN DAN Persentase berkurangnya 75
PENGEMBANGAN SISTEM DRAINASE luas genangan/ banjir di
kawasan permukiman
Pengelolaan dan Pengembangan Luas Genangan yang 126 Ha
Sistem Drainase yang Terhubung Tertangani
Langsung dengan Sungai dalam
Daerah Kabupaten/Kota
PROGRAM PENATAAN BANGUNAN Persentase Bangunan Ber- 35%
GEDUNG IMB
Penyelenggaraan Bangunan Gedung Persentase Pengawasan 100%
di Wilayah Daerah Kabupaten/Kota, Bangunan
Pemberian Izin Mendirikan Bangunan
(IMB) dan Sertifikat Laik Fungsi
Bangunan Gedung
PROGRAM PENYELENGGARAAN Jalan dalam Kondisi 74%
JALAN Mantap
Penyelenggaraan Jalan Persentase panjang jalan 74%
Kabupaten/Kota dalam kondisi baik
PROGRAM PENYELENGGARAAN Persentase perencanaan 58%
PENATAAN RUANG tata ruang
Penetapan Rencana Tata Ruang Persentase perencanaan 58%
Wilayah (RTRW) dan Rencana Rinci tata ruang
Tata Ruang (RRTR) Kabupaten/Kota

V-4
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Koordinasi dan Sinkronisasi Persentase perencanaan 58%
Perencanaan Tata Ruang Daerah tata ruang
Kabupaten/Kota
Koordinasi dan Sinkronisasi Persentase pemanfaatan 14%
Pemanfaatan Ruang Daerah tata ruang
Kabupaten/Kota
Koordinasi dan Sinkronisasi Persentase pengendalian 14%
Pengendalian Pemanfaatan Ruang pemanfaatan tata ruang
Daerah Kabupaten/Kota

4. Urusan Wajib Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN Persentase berkurangnya 6,8%
PERUMAHAN luasan permukiman kumuh
Pendataan Penyediaan dan Rehabilitasi Teridentifikasinya Rumah di 100%
Rumah Korban Bencana atau Relokasi Lokasi Rawan Bencana
Program Kabupaten/Kota
Pembangunan dan Rehabilitasi Rumah Persentase Rumah Layak 100%
Korban Bencana atau Relokasi Huni Yang Terbangun Bagi
Program Kabupaten/Kota Korban Bencana Alam
PROGRAM KAWASAN PERMUKIMAN Persentase berkurangnya 6,8%
luasan permukiman kumuh
Penerbitan Izin Pembangunan dan Tersedianya dokumen 6 Dokumen
Pengembangan Kawasan Permukiman perencanaan
Peningkatan Kualitas Kawasan Berkurangnya Luas 30 Ha
Permukiman Kumuh dengan Luas di Permukiman Kumuh di
Bawah 10 (sepuluh) Ha Kawasan Perkotaan
PROGRAM PENINGKATAN Persentase perumahan 70%
PRASARANA, SARANA DAN UTILITAS yang terfasilitasi PSU
UMUM (PSU)
Urusan Penyelenggaraan PSU Jumlah Rumah yang 10000 Unit
Perumahan Terfasilitasi PSU

5. Urusan Wajib Ketenteraman, Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:

V-5
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENINGKATAN Persentase Penanganan 100%
KETENTERAMAN DAN KETERTIBAN Gangguan Keamanan dan
UMUM Ketertiban Masyarakat
Penanganan Gangguan Ketenteraman Persentase penurunan 15%
dan Ketertiban Umum dalam 1 (satu) kriminalitas
Daerah Kabupaten/Kota
PROGRAM PENANGGULANGAN Berkurangnya daerah 55 Lokasi
BENCANA rawan bencana
Pelayanan Informasi Rawan Bencana Meningkatnya informasi 100 %
Kabupaten/Kota daerah rawan bencana
yang diterima masyarakat
Pelayanan Pencegahan dan Meningkatnya pencegahan 100%
Kesiapsiagaan Terhadap Bencana dan kesiapsiagaan
terhadapa bencana
Pelayanan Penyelamatan dan Evakuasi Persentase masyarakat 100%
Korban Bencana korban bencana yang
menerima bantuan
Penataan Sistem Dasar Meningkatnya penataan 100%
Penanggulangan Bencana sistem dasar
penanggulangan bencana
PROGRAM PENCEGAHAN, Persentase Penanggulangan 80%
PENANGGULANGAN, Kebakaran dan Non
PENYELAMATAN KEBAKARAN DAN Kebakaran
PENYELAMATAN NON KEBAKARAN
Pencegahan, Pengendalian, Kualitas Kegiatan 100%
Pemadaman, Penyelamatan, dan Pencegahan,Pengendalian,
Penanganan Bahan Berbahaya dan Pemadaman,Penyelamatan
Beracun Kebakaran dalam Daerah dan Penanganan Bahan
Kabupaten/Kota Berbahaya dan Beracun
Kebakaran dalam daerah
Kabupaten/Kota

6. Urusan Wajib Sosial


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PEMBERDAYAAN SOSIAL Persentase Potensi Sumber 100%
Kesejahteraan Sosial Yang
Diberdayakan
Rehabilitasi Sosial Dasar Penyandang Persentase PMKS tertangani 100 persen
Disabilitas Terlantar, Anak Terlantar,
Lanjut Usia Terlantar, serta
Gelandangan Pengemis di Luar Panti
Sosial

V-6
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Rehabilitasi Sosial Penyandang Persentase PMKS bukan 100 persen
Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) HIV/AIDS dan NAPZA diluar
Lainnya Bukan Korban HIV/AIDS dan pantis sosial yang
NAPZA di Luar Panti Sosial mendapat layanan
rehabilitasi sosial
PROGRAM REHABILITASI SOSIAL Cakupan Penyandang 100%
Masalah Kesejahteraan
Sosial Yang Mendapat
Rehabilitasi Sosial
Pengelolaan Data Fakir Miskin Persentase data fakir miskin 100 persen
Cakupan Daerah Kabupaten/Kota terkelola
PROGRAM PERLINDUNGAN DAN Cakupan Masyarakat Yang 100%
JAMINAN SOSIAL Mendapat Perlindungan
dan Jaminan Sosial
Perlindungan Sosial Korban Bencana Persentase korban bencana 100 persen
Alam dan Sosial Kabupaten/Kota alam dan sosial kab/kota
yang mendapat
perlindungan sosial
Penyelenggaraan Pemberdayaan Persentase korban bencana 100 persen
Masyarakat terhadap Kesiapsiagaan alam dan sosial kab/kota
Bencana Kabupaten/Kota yang mendapat
perlindungfan sosial
PROGRAM PENANGANAN BENCANA Persentase Korban Bencana 100%
Yang Mendapatkan
Penanganan
Perlindungan Sosial Korban Bencana Persentase korban bencana 100 persen
Alam dan Sosial Kabupaten/Kota alam dan sosial kab/kota
yang mendapat
perlindungan sosial
Penyelenggaraan Pemberdayaan Persentase korban bencana 100 persen
Masyarakat terhadap Kesiapsiagaan alam dan sosial kab/kota
Bencana Kabupaten/Kota yang mendapat
perlindungfan sosial
PROGRAM PENGELOLAAN TAMAN Persentase areal 75%
MAKAM PAHLAWAN pemakaman yang dikelola
Pemeliharaan Taman Makam Persentase Taman Makam 100 persen
Pahlawan Nasional Kabupaten/Kota Pahlawan yang dikelola

5.1.2 Urusan Wajib Non Pelayanan Dasar

1. Urusan Wajib Tenaga Kerja


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:

V-7
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PERENCANAAN TENAGA Persentase Kualitas 100%
KERJA Koordinasi Perencanaan
Tenaga Kerja
Penyusunan Rencana Tenaga Kerja Jumlah data rencana 1 dokumen
(RTK) tenaga kerja yang tersedia
PROGRAM PELATIHAN KERJA DAN Jumlah Tenga Kerja yang 386 orang
PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA Kompeten
Pelaksanaan Pelatihan berdasarkan Jumlah pencari kerja yang 80 Persen
Unit Kompetensi mengikuti pelatihan yang
menjawab 80% pertanyaan
dengan benar
Pembinaan Lembaga Pelatihan Kerja Jumlah LPKS yang 80 Persen
Swasta mengikuti pembinaan
menjawab 80% pertanyaan
dengan benar
PROGRAM PENEMPATAN TENAGA Jumlah Penempatan 80 orang
KERJA Tenaga Kerja Terdaftar
Pengelolaan Informasi Pasar Kerja Jumlah pencari kerja dan 80 Persen
PPTKIS yang mendapatkan
pembinaan menjawab 80%
pertanyaan dengan benar
PROGRAM HUBUNGAN INDUSTRIAL Persentase Kasus 100%
Perselisihan Hubungan
Industrial yang Diselesaikan
Pencegahan dan Penyelesaian Jumlah kasus hubungan 180 Kasus
Perselisihan Hubungan Industrial, industrial yang dicegah dan
Mogok Kerja dan Penutupan ditangani
Perusahaan di Daerah Kabupaten/Kota

2. Urusan Wajib Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGARUSUTAMAAN Persentase Peningkatan 100%
GENDER DAN PEMBERDAYAAN Kualitas Hidup dan
PEREMPUAN Pemberdayaan Perempuan
Pelembagaan Pengarusutamaan Persentase Peningkatan 100%
Gender (PUG) pada Lembaga Kualitas Hidup dan
Pemerintah Kewenangan Pemberdayaan Perempuan
Kabupaten/Kota
Pemberdayaan Perempuan Bidang Persentase Peningkatan 100%
Politik, Hukum, Sosial, dan Ekonomi Kualitas Hidup dan
pada Organisasi Kemasyarakatan Pemberdayaan Perempuan
Kewenangan Kabupaten/Kota

V-8
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Penguatan dan Pengembangan Persentase Peningkatan 100%
Lembaga Penyedia Layanan Kualitas Hidup dan
Pemberdayaan Perempuan Pemberdayaan Perempuan
Kewenangan Kabupaten/Kota
PROGRAM PEMENUHAN HAK ANAK Tingkat Pemenuhan Hak 100%
(PHA) Anak
Pelembagaan PHA pada Lembaga Tingkat Pemenuhan Hak 100%
Pemerintah, Nonpemerintah, dan Anak
Dunia Usaha Kewenangan
Kabupaten/Kota
Penguatan dan Pengembangan Persentase Pemenuhan Hak 100%
Lembaga Penyedia Layanan Anak
Peningkatan Kualitas Hidup Anak
Kewenangan Kabupaten/Kota
PROGRAM PERLINDUNGAN KHUSUS Persentase Penanganan 100%
ANAK Pengaduan Masyarakat
terhadap Perlindungan
Anak dari Tindak Kekerasan
Penyediaan Layanan bagi Anak yang Persentase Penanganan 100%
Memerlukan Perlindungan Khusus Pengaduan Masyarakat
yang Memerlukan Koordinasi Tingkat Terhadap Perlindungan
Daerah Kabupaten/Kota Anak dari Tindakan
Kekerasan
Penguatan dan Pengembangan Persentase Penanganan 100%
Lembaga Penyedia Layanan bagi Anak Pengaduan Masyarakat
yang Memerlukan Perlindungan Terhadap Perlindungan
Khusus Tingkat Daerah Anak dari Tindakan
Kabupaten/Kota Kekerasan

3. Urusan Wajib Pangan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGELOLAAN SUMBER Skor Pola Pangan Harapan 64%
DAYA EKONOMI UNTUK (PPH)
KEDAULATAN DAN KEMANDIRIAN
PANGAN
Penyediaan Infrastruktur dan Seluruh Tersedianya cadangan 10%
Pendukung Kemandirian Pangan pangan pemerintah
sesuai Kewenangan Daerah Kabupaten Deli Serdang
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENINGKATAN Skor Pola Pangan Harapan 64%
DIVERSIFIKASI DAN KETAHANAN (PPH)
PANGAN MASYARAKAT

V-9
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Penyediaan dan Penyaluran Pangan Tercapainya Penanganan 0,8%
Pokok atau Pangan Lainnya sesuai Daerah Rawan Pangan
dengan Kebutuhan Daerah
Kabupaten/Kota dalam rangka
Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan
Pengelolaan dan Keseimbangan Tersedianya cadangan 10%
Cadangan Pangan Kabupaten/Kota pangan pemerintah
Kabupaten Deli Serdang
Pelaksanaan Pencapaian Target Optimalisasi Pemanfaatan 2,5%
Konsumsi Pangan Perkapita/Tahun Perkarangan Rumah
sesuai dengan Angka Kecukupan Gizi Tangga
PROGRAM PENANGANAN Skor Pola Pangan Harapan 64%
KERAWANAN PANGAN (PPH)
Penanganan Kerawanan Pangan Tercapainya Penanganan 0,8%
Kewenangan Kabupaten/Kota Daerah Rawan Pangan
PROGRAM PENGAWASAN Skor Pola Pangan Harapan 64%
KEAMANAN PANGAN (PPH)
Pelaksanaan Pengawasan Keamanan Meningkatnya Keamanan 60%
Pangan Segar Daerah Kabupaten/Kota Pangan

4. Urusan Wajib Lingkungan Hidup


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGENDALIAN Persentase Penanganan 35%
PENCEMARAN DAN/ATAU Sampah
KERUSAKAN LINGKUNGAN HIDUP
Pencegahan Pencemaran dan/atau Persentase Pengawasan 60%
Kerusakan Lingkungan Hidup Baku Mutu Lingkungan
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGELOLAAN Persentase luasan RTH 15,5
KEANEKARAGAMAN HAYATI (KEHATI) publik yang berkualitas di
kawasan perkotaan
Pengelolaan Keanekaragaman Hayati Luas Ruang Terbuka Hijau 30 Ha
Kabupaten/Kota yang Tertata
PROGRAM PEMBINAAN DAN Indeks Kualitas Lingkungan 64 poin
PENGAWASAN TERHADAP IZIN Hidup
LINGKUNGAN DAN IZIN
PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN
LINGKUNGAN HIDUP (PPLH)
Pembinaan dan Pengawasan Terhadap Jumlah Pelaku Usaha yang 100 Dunia
Usaha dan/atau Kegiatan yang Izin di bina dan diawasi Usaha
Lingkungan dan Izin PPLH diterbitkan

V-10
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
oleh Pemerintah Daerah
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENINGKATAN Indeks Kualitas Lingkungan 64 poin
PENDIDIKAN, PELATIHAN DAN Hidup
PENYULUHAN LINGKUNGAN HIDUP
UNTUK MASYARAKAT
Penyelenggaraan Pendidikan, Jumlah masyarakat yang 350 Orang
Pelatihan, dan Penyuluhan Lingkungan mengikuti Bimtek
Hidup untuk Lembaga Lingkungan Hidup
Kemasyarakatan Tingkat Daerah
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGHARGAAN Indeks Kualitas Lingkungan 64 poin
LINGKUNGAN HIDUP UNTUK Hidup
MASYARAKAT
Pemberian Penghargaan Lingkungan Tercapainya Penghargaan 100 Orang
Hidup Tingkat Daerah Kabupaten/Kota Lingkungan Hidup
PROGRAM PENANGANAN Indeks Kualitas Lingkungan 64 poin
PENGADUAN LINGKUNGAN HIDUP Hidup
Penyelesaian Pengaduan Masyarakat Persentase Pelaku Usaha 100 Persen
di Bidang Perlindungan dan Taat Lingkungan
Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH)
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGELOLAAN Persentase Pengelolaan 45%
PERSAMPAHAN Persampahan
Pengelolaan Sampah Persentase Sampah 55 Persen
Terkelola 3R

5. Urusan Wajib Administrasi Kependudukan Dan Pencatatan Sipil


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENDAFTARAN Persentase kepemilikan 83%
PENDUDUK dokumen kependudukan
pada masyarakat
Pelayanan Pendaftaran Penduduk Terlaksananya Pengadaan 100%
Dokumen Blanko
Kependudukan dan
Pencatatan Sipil
Penyelenggaraan Pendaftaran Jumlah Desa Binaan 5 Desa
Penduduk
PROGRAM PENCATATAN SIPIL Persentase kepemilikan 91%
dokumen pencatatan sipil
pada masyarakat

V-11
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Penyelenggaraan Pencatatan Sipil Terlaksananya Perkawinan 100 Pasangan
Keliling Nikah
PROGRAM PENGELOLAAN Persentase perangkat 86%
INFORMASI ADMINISTRASI daerah yang
KEPENDUDUKAN memanfaatkan data
kependudukan
Penyelenggaraan Pengelolaan Terlaksananya OPD yang 20 OPD
Informasi Administrasi Kependudukan Melakukan Pemanfaaatan
Data
PROGRAM PENGELOLAAN PROFIL Persentase akurasi data 87%
KEPENDUDUKAN base Dukcapil semakin
meningkat
Penyusunan Profil Kependudukan Tersusunnya Buku Profil 75 Buku
Kependudukan

6. Urusan Wajib Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENINGKATAN Persentase Desa yang 55%
KERJASAMA DESA memiliki kerja sama antar
desa maupun dengan pihak
ketiga dalam rangka
pemberdayaan ekonomi
masyarakat
Fasilitasi Kerja sama antar Desa Persentase kerjasama desa 100%
yang terfasilitasi
PROGRAM ADMINISTRASI Persentase Desa dengan 100%
PEMERINTAHAN DESA administrasi pemerintahan
yang efektif dan taat aturan
Pembinaan dan Pengawasan Persentase desa yang 100%
Penyelenggaraan Administrasi memenuhi tertib
Pemerintahan Desa administrasi pemerintahan
PROGRAM PEMBERDAYAAN LEMBAGA Tingkat partisipasi dan 58%
KEMASYARAKATAN, LEMBAGA ADAT swadaya masyarakat dalam
DAN MASYARAKAT HUKUM ADAT pembangunan desa
Pemberdayaan Lembaga Persentase keaktifan 97%
Kemasyarakatan yang Bergerak di lembaga kemasyarakatan,
Bidang Pemberdayaan Desa dan posyantek dan kelompok
Lembaga Adat Tingkat Daerah perempuan di desa dalam
Kabupaten/Kota serta Pemberdayaan pembangunan dan
Masyarakat Hukum Adat yang pemberdayaan masyarakat
Masyarakat Pelakunya Hukum Adat

V-12
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
yang Sama dalam Daerah
Kabupaten/Kota

7. Urusan Wajib Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGENDALIAN Persentase Ketersediaan 100%
PENDUDUK Data Kependudukan dan
Informasi Keluarga
Pemaduan dan Sinkronisasi Kebijakan Persentase Ketersediaan 100%
Pemerintah Daerah Provinsi dengan Data Kependudukan dan
Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Informasi Keluarga
dalam rangka Pengendalian Kuantitas
Penduduk
Pemetaan Perkiraan Pengendalian Persentase Ketersediaan 100%
Penduduk Cakupan Daerah Data Kependudukan dan
Kabupaten/Kota Informasi Keluarga
PROGRAM PEMBINAAN KELUARGA Tingkat Keikutsertaan 100%
BERENCANA (KB) Masyarakat Dalam ber KB
Pelaksanaan Advokasi, Komunikasi, Tingkat Keikutsertaan 100%
Informasi dan Edukasi (KIE) Masyarakat Dalam ber KB
Pengendalian Penduduk dan KB sesuai
Kearifan Budaya Lokal
Pendayagunaan Tenaga Penyuluh Tingkat Keikutsertaan 100%
KB/Petugas Lapangan KB (PKB/PLKB) Masyarakat Dalam ber KB
Pengendalian dan Pendistribusian Tingkat Keikutsertaan 100%
Kebutuhan Alat dan Obat Kontrasepsi Masyarakat Dalam ber KB
serta Pelaksanaan Pelayanan KB di
Daerah Kabupaten/Kota
Pemberdayaan dan Peningkatan Peran Tingkat Keikutsertaan 100%
serta Organisasi Kemasyarakatan Masyarakat Dalam ber KB
Tingkat Daerah Kabupaten/Kota dalam
Pelaksanaan Pelayanan dan
Pembinaan Kesertaan Ber-KB
PROGRAM PEMBERDAYAAN DAN Tingkat Pemahaman dan 100%
PENINGKATAN KELUARGA SEJAHTERA Pengetahuan Masyarakat
(KS) tentang Ketahanan
Keluarga
Pelaksanaan Pembangunan Keluarga Tingkat Pemahaman dan 100%
melalui Pembinaan Ketahanan dan Pengetahuan Masyarakat
Kesejahteraan Keluarga tentang Ketahanan
Keluarga

V-13
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pelaksanaan dan Peningkatan Peran Tingkat Pemahaman dan 22 Kecamatan
Serta Organisasi Kemasyarakatan Pengetahuan Masyarakat
Tingkat Daerah Kabupaten/ Kota tentang Ketahanan
dalam Pembangunan Keluarga Melalui Keluarga
Pembinaan Ketahanan dan
Kesejahteraan Keluarga

8. Urusan Wajib Perhubungan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENYELENGGARAAN LALU Persentase Peningkatan 56%
LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN (LLAJ) Fasilitas dan Prasarana
Perhubungan yang
memadai
Penyediaan Perlengkapan Jalan di Persentase Pemasangan 63%
Jalan Kabupaten/Kota dan Pemeliharaan Fasilitas
dan Prasarana
Perhubungan dalam kondisi
baik
Pengelolaan Terminal Penumpang Tipe Persentase Pembangunan 100%
C dan Pemeliharaan Terminal
dalam Kondisi baik
Penerbitan Izin Penyelenggaraan dan Persentase Pengawasan 100%
Pembangunan Fasilitas Parkir Pelaksanaan izin dan
Fasilitas Parkir kewenangan
Kabupaten/ Kota
Pengujian Berkala Kendaraan Terpenuhinya Pelayanan 100%
Bermotor Pengujian Kendaraan
Bermotor
Pelaksanaan Manajemen dan Persentase Pelaksanaan 70%
Rekayasa Lalu Lintas untuk Jaringan Manajemen dan Rekayasa
Jalan Kabupaten/Kota Lalu Lintas di Jalan
Kabupaten
Persetujuan Hasil Analisis Dampak Lalu Persentase Pelaksanaan 100%
Lintas (Andalalin) untuk Jalan Rekomendasi Andalalin
Kabupaten/Kota
Audit dan Inspeksi Keselamatan LLAJ di Persentase Audit dan 70%
Jalan Inspeksi LLAJ di Jalan dan
Pelayanan Angkutan Umum
Penyediaan Angkutan Umum untuk Persentase Jumlah 100%
Jasa Angkutan Orang dan/atau Perusahaan Angkutan
Barang antar Kota dalam 1 (satu) Barang dan Angkutan
Daerah Kabupaten/Kota Orang

V-14
9. Urusan Wajib KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM INFORMASI DAN Persentase Pengelolaaan 81,82 %
KOMUNIKASI PUBLIK Informasi dan Komunikasi
Publik secara baik dan
efisien sehingga dapat
diakses dengan mudah
Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Meningkatknya Layanan 100%
Publik Pemerintah Daerah Informasi Yang Berkualitas
Kabupaten/Kota
PROGRAM APLIKASI INFORMATIKA Persentase Pengelolaan 74,16 %
layanan Pemerintah Daerah
dan layanan publik yang
terintegrasi dan memenuhi
interoperabilitas
Pengelolaan Nama Domain yang telah Meningkatnya Pemanfaatan 100%
Ditetapkan oleh Pemerintah Pusat dan Domain/ sub Domain dan
Sub Domain di Lingkup Pemerintah Interkoneksi intra
Daerah Kabupaten/Kota Pemerintah Daerah
Pengelolaan e-government Di Lingkup Meningkatnya Layanan 100%
Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota aplikasi e-goverment yang
terintegerasi

10. Urusan Wajib KOPERASI, USAHA KECIL, DAN MENENGAH


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:

Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGAWASAN DAN Terwujudnya pemeriksaan 50 KOPERASI
PEMERIKSAAN KOPERASI dan pengawasan terhadap
koperasi
Pemeriksaan dan Pengawasan Persentase koperasi yang 100%
Koperasi, Koperasi Simpan Pinjam/Unit kuat, sehat, mandiri,
Simpan Pinjam Koperasi yang Wilayah tangguh dan akuntabel
Keanggotaannya dalam Daerah
Kabupaten/ Kota
PROGRAM PENILAIAN KESEHATAN Terciptanya penilaian 25 KOPERASI
KSP/USP KOPERASI kesehatan KSP/USP
Koperasi
Penilaian Kesehatan Koperasi Simpan Terwujudnya data 100%
Pinjam/Unit Simpan Pinjam Koperasi perkembangan penilaian

V-15
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
yang Wilayah Keanggotaanya dalam 1 kesehatan KSP/USP
(satu) Daerah Kabupaten/Kota Koperasi
PROGRAM PENDIDIKAN DAN Terciptanya pendidikan dan 20 Orang
LATIHAN PERKOPERASIAN pelatihan pelatihan
perkoperasian
Pendidikan dan Latihan Perkoperasian Terciptanya koperasi yang 100%
Bagi Koperasi yang Wilayah memahami perkoperasian
Keanggotaan dalam Daerah dan akuntansi koperasi
Kabupaten/Kota
PROGRAM PEMBERDAYAAN DAN Meningkatnya kualitas 50 Koperasi
PERLINDUNGAN KOPERASI kelembagaan koperasi
Pemberdayaan dan Perlindungan Persentase peningkatan 100%
Koperasi yang Keanggotaannya dalam pemberdayaan dan
Daerah Kabupaten/Kota perlindungan koperasi
PROGRAM PEMBERDAYAAN USAHA Meningkatnya kinerja 720 UM
MENENGAH, USAHA KECIL, DAN UMKM yang berdaya saing
USAHA MIKRO (UMKM)
Pemberdayaan Usaha Mikro yang Persentase peningkatan 100%
Dilakukan melalui Pendataan, pemberdayaan usaha
Kemitraan, Kemudahan Perizinan, mikro
Penguatan Kelembagaan dan
Koordinasi dengan Para Pemangku
Kepentingan
PROGRAM PENGEMBANGAN UMKM Terwujudnya 350 UMKM
pengembangan usaha
mikro
Pengembangan Usaha Mikro dengan Persentase peningkatan 100%
Orientasi Peningkatan Skala Usaha UMKM skala mikro menjadi
Menjadi Usaha Kecil skala kecil

11. Urusan Wajib Penanaman Modal


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN IKLIM Jumlah Nilai Realisasi 4165.817,19
PENANAMAN MODAL Investasi PMDN dan PMA Rp Juta
Penetapan Pemberian Fasilitas/Insentif Persentase penetapan 100%
Dibidang Penanaman Modal yang pemberian fasilitas/insentif
menjadi Kewenangan Daerah daerah dibidang
Kabupaten/Kota penanaman modal
Pembuatan Peta Potensi Investasi Persentase pembuatan peta 100%
Kabupaten/Kota potensi investasi kabupaten

V-16
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PROMOSI PENANAMAN Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19
MODAL Investasi PMDN dan PMA Rp Juta
Penyelenggaraan Promosi Penanaman Persentase 100%
Modal yang menjadi Kewenangan penyelenggaraan promosi
Daerah Kabupaten/Kota penanaman modal
PROGRAM PELAYANAN PENANAMAN Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19
MODAL Investasi PMDN dan PMA Rp Juta
Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan Persentase pelayanan 100%
secara Terpadu Satu Pintu dibidang perizinan dan non perizinan
Penanaman Modal yang menjadi secara terpadu dibidang
Kewenangan Daerah Kabupaten/ Kota penanaman modal
PROGRAM PENGENDALIAN Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19
PELAKSANAAN PENANAMAN MODAL Investasi PMDN dan PMA Rp Juta
Pengendalian Pelaksanaan Persentase pengendalian 100%
Penanaman Modal yang menjadi pelaksanaan penanaman
Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota modal
PROGRAM PENGELOLAAN DATA DAN Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19
SISTEM INFORMASI PENANAMAN Investasi PMDN dan PMA Rp Juta
MODAL
Pengelolaan Data dan Informasi Persentase Data dan 100%
Perizinan dan Non Perizinan yang Informasi Perizinan dan
Terintegrasi pada Tingkat Daerah Non Perizinan yang
Kabupaten/Kota Terintegrasi pada Tingkat
Daerah Kabupaten/Kota

12. Urusan Wajib Kepemudaan dan Olahraga


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN Persentase daya saing 80%
KAPASITAS DAYA SAING pemuda yang
KEPEMUDAAN dikembangkan
Penyadaran, Pemberdayaan, dan Persentase pemuda yang 60%
Pengembangan Pemuda dan dikembangkan
Kepemudaan Terhadap Pemuda
Pelopor Kabupaten/Kota, Wirausaha
Muda Pemula, dan Pemuda Kader
Kabupaten/Kota
Pemberdayaan dan Pengembangan Persentase Organisasi 50%
Organisasi Kepemudaan Tingkat Kepemudaan yang
Daerah Kabupaten/Kota diberdayakan dan
dikembangkan

V-17
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN Persentase daya saing 82%
KAPASITAS DAYA SAING keolahragaan yang
KEOLAHRAGAAN dikembangkan
Pembinaan dan Pengembangan Persentase olahraga yang 75%
Olahraga Pendidikan pada Jenjang dibina
Pendidikan yang menjadi Kewenangan
Daerah Kabupaten/Kota
Penyelenggaraan Kejuaraan Olahraga Persentase kejuaraan 87%
Tingkat Daerah Kabupaten/Kota olahraga yang
diselenggarakan
Pembinaan dan Pengembangan Persentase kejuaraan 80%
Olahraga Prestasi Tingkat Daerah olahraga yang
Provinsi diselenggarakan
Pembinaan dan Pengembangan Persentase operasional 85%
Organisasi Olahraga kesekretariatan
Pembinaan dan Pengembangan Persentase olahraga 90%
Olahraga Rekreasi rekreasi yang dibina
PROGRAM PENGEMBANGAN Persentase kapasitas 47%
KAPASITAS KEPRAMUKAAN kepramukaan yang
dikembangkan
Pembinaan dan Pengembangan Persentase organisasi 70%
Organisasi Kepramukaan pramuka yang dibina

13. Urusan Wajib Statistik


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENYELENGGARAAN Persentase layanan Data 72,58 %
STATISTIK SEKTORAL statistik Sektoral yang
terintegrasi pada pusat data
pemerintah daerah
Penyelenggaraan Statistik Sektoral di Tersedianya Layanan Data 100%
Lingkup Daerah Kabupaten/Kota Sektoral PD Pada Pusat
Data Pemerintah Daerah

14. Urusan Wajib Persandian


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:

V-18
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENYELENGGARAAN Persentase 46,95 %
PERSANDIAN UNTUK PENGAMANAN penyelenggaraan
INFORMASI persandian perangkat
daerah untuk pengamanan
informasi
Penyelenggaraan Persandian untuk Terselenggaranya 100%
Pengamanan Informasi Pemerintah Persandian PD
Daerah Kabupaten/Kota

15. Urusan Wajib Kebudayaan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN Persentase Budaya yang 40%
KEBUDAYAAN dikembangkan
Pengelolaan Kebudayaan yang Persentase kebudayaan 14%
Masyarakat Pelakunya dalam Daerah yang dikelola
Kabupaten/Kota
Pelestarian Kesenian Tradisional yang Persentase kesenian 25%
Masyarakat Pelakunya dalam Daerah tradisional yang dilestarikan
Kabupaten/Kota
Pembinaan Lembaga Adat yang Persentase Lembaga Adat 30%
Penganutnya dalam Daerah yang dibina
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGEMBANGAN Persentase Kesenian 80%
KESENIAN TRADISIONAL Tradisional yang
Dikembangkan
Pembinaan Kesenian yang Masyarakat Persentase kesenian 54%
Pelakunya dalam Daerah tradisional yang dilestarikan
Kabupaten/Kota
PROGRAM PEMBINAAN SEJARAH Persentase Sejarah yang 27%
dibina
Pembinaan Sejarah Lokal dalam 1 Persentase sejarah lokal 24%
(satu) Daerah Kabupaten/Kota yang dibina
PROGRAM PELESTARIAN DAN Persentase benda, situs, 15%
PENGELOLAAN CAGAR BUDAYA dan kawasan cagar budaya
yang dilestarikan
Penetapan Cagar Budaya Peringkat Persentase cagar budaya 12%
Kabupaten/Kota yang dilestarikan
PROGRAM PENGELOLAAN Persentase pengelolaan 105%
PERMUSEUMAN museum

V-19
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pengelolaan Museum Kabupaten/Kota Persentase pengelolaan 100%
museum

16. Urusan Wajib Perpustakaan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PEMBINAAN Persentase pengunjung 12%
PERPUSTAKAAN perpustakaan
Pengelolaan Perpustakaan Tingkat jumlah pengunjung 100%
Daerah Kabupaten/Kota perpustakaan
Pembudayaan Gemar Membaca Persentase pengunjung 100%
Tingkat Daerah Kabupaten/Kota perpustakaan
PROGRAM PELESTARIAN KOLEKSI Persentase akses literasi 45%
NASIONAL DAN NASKAH KUNO Pendidikan Non Formal
Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah terealisasinya pengumpulan 100%
Kabupaten/Kota naskah kuno

17. Urusan Wajib Kearsipan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGELOLAAN ARSIP Nilai Audit Kearsipan 100%
Pengelolaan Arsip Dinamis Daerah Nilai Pengawasan 100%
Kabupaten/Kota Kearsipan
Pengelolaan Arsip Statis Daerah Nilai Pengawasan 100%
Kabupaten/Kota Kearsipan
Pengelolaan Simpul Jaringan Informasi Persentase pengelolaan 100%
Kearsipan Nasional Tingkat simpul JIKN tingkat
Kabupaten/Kota Kabupaten
PROGRAM PERLINDUNGAN DAN Nilai audit Kearsipan 100%
PENYELAMATAN ARSIP
Pemusnahan Arsip Dilingkungan Nilai Pengawasan 100%
Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Kearsipan
yang Memiliki Retensi di Bawah 10
(sepuluh) Tahun

V-20
5.1.3 Urusan Pilihan
1. Urusan Pilihan Kelautan dan Perikanan
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGELOLAAN Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 Ton
PERIKANAN TANGKAP Tangkap
Pengelolaan Penangkapan Ikan di Persentase ketersediaan 100%
Wilayah Sungai, Danau, Waduk, Rawa, sarana yang dibutuhkan
dan Genangan Air Lainnya yang dapat dalam pengelolaan
Diusahakan dalam 1 (satu) Daerah penangkapan ikan
Kabupaten/ Kota
Pemberdayaan Nelayan Kecil dalam Meningkatnya pengetahuan 100%
Daerah Kabupaten/Kota dan keterampilan kelompok
nelayan
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Persentase ketersediaan 100%
Tempat Pelelangan Ikan (TPI) tempat tambat sampan /
tangkahan yang dibutuhkan
PROGRAM PENGELOLAAN Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 Ton
PERIKANAN BUDIDAYA Budidaya
Pemberdayaan Pembudi Daya Ikan Meningkatnya pengetahuan 100%
Kecil dan keterampilan kelompok
pembudidaya ikan
Pengelolaan Pembudidayaan Ikan Persentase ketersediaan 100%
sarana dan prasarana yang
dibutuhkan dalam rangka
mendukung pengelolaan
pembudidayaan ikan
PROGRAM PENGAWASAN SUMBER Peningkatan kepedulian 100%
DAYA KELAUTAN DAN PERIKANAN masyarakat terhadap
kelestarian sumberdaya
perikanan
Pengawasan Sumber Daya Perikanan Persentase anggota 100%
di Wilayah Sungai, Danau, Waduk, pokmaswas dan pelaku
Rawa, dan Genangan Air Lainnya yang usaha perikanan yang
dapat Diusahakan Dalam terlatih dan sadar hukum
Kabupaten/Kota dalam pengawasan sumber
daya perikanan di wilayah
sungai, danau, waduk,
rawa, dan genangan air
lainnya
PROGRAM PENGOLAHAN DAN Jumlah produksi 108,453.93
PEMASARAN HASIL PERIKANAN pengolahan dan Ton
pemasaran hasil perikanan
Penerbitan Tanda Daftar Usaha Persentase ketersediaan 100%
Pengolahan Hasil Perikanan Bagi dokumen data informasi
Usaha Skala Mikro dan Kecil

V-21
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
usaha pemasaran dan
pengolahan hasil perikanan
Pembinaan Mutu dan Keamanan Hasil Persentase kegiatan yang 100%
Perikanan Bagi Usaha Pengolahan dan terlaksana pada Pembinaan
Pemasaran Skala Mikro dan Kecil Mutu dan Keamanan Hasil
Perikanan Bagi Usaha
Pengolahan dan
Pemasaran Skala Mikro dan
Kecil
Penyediaan dan Penyaluran Bahan Persentase ketersediaan 100%
Baku Industri Pengolahan Ikan dalam 1 sarana dan prasarana yang
(satu) Daerah Kabupaten/ Kota dibutuhkan dalam upaya
penyediaan dan penyaluran
bahan baku industri
pengolahan ikan

2. Urusan Pilihan Pariwisata


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENINGKATAN DAYA Persentase daya tarik wisata 17%
TARIK DESTINASI PARIWISATA yang ditingkatkan
Pengelolaan Destinasi Pariwisata Persentase daya tarik wisata 54%
Kabupaten/Kota yang ditingkatkan
PROGRAM PEMASARAN PARIWISATA Persentase Pemasaran yang 55%
diselenggarakan
Pemasaran Pariwisata Dalam dan Luar Persentase pemasaran yang 60%
Negeri Daya Tarik, Destinasi dan diselenggarakan
Kawasan Strategis Pariwisata
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGEMBANGAN SUMBER Persentase SDM 77%
DAYA PARIWISATA DAN EKONOMI Kepariwisataan yang
KREATIF dikembangkan
Pelaksanaan Peningkatan Kapasitas Persentase SDM Pariwisata 75%
Sumber Daya Manusia Pariwisata dan yang ditingkatkan
Ekonomi Kreatif Tingkat Dasar

V-22
3. Urusan Pilihan Pertanian
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENYEDIAAN DAN Jumlah produksi pertanian 554.428 ton
PENGEMBANGAN SARANA
PERTANIAN
Pengawasan Penggunaan Sarana Persentase pengawasan 100%
Pertanian dan pendampingan
penggunaan sara pertanian
yang terlaksana
Pengelolaan Sumber Daya Genetik Persentase pelaksanaan 100%
(SDG) Hewan, Tumbuhan, dan Mikro Pengelolaan Sumber Daya
Organisme Kewenangan Genetik (SDG) Hewan,
Kabupaten/Kota Tumbuhan, dan Mikro
Organisme Kewenangan
Kabupaten/Kota
Peningkatan Mutu dan Peredaran Persentase pelaksanaan 100%
Benih/Bibit Ternak dan Tanaman Peningkatan Mutu dan
Pakan Ternak serta Pakan dalam Peredaran Benih/Bibit
Daerah Kabupaten/Kota Ternak dan Tanaman
Pakan Ternak serta Pakan
dalam Daerah
Kabupaten/Kota
Pengendalian dan Pengawasan Persentase pelaksanaan 100%
Penyediaan dan Peredaran Benih/Bibit Pengendalian dan
Ternak, dan Hijauan Pakan Ternak Pengawasan Penyediaan
dalam Daerah Kabupaten/Kota dan Peredaran Benih/Bibit
Ternak, dan Hijauan Pakan
Ternak dalam Daerah
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENYEDIAAN DAN Jumlah produksi pertanian 554.428 ton
PENGEMBANGAN PRASARANA
PERTANIAN
Pengembangan Prasarana Pertanian Persentase pelaksanaan 100%
pengembangan prasarana
pertanian
Pembangunan Prasarana Pertanian Persentase pelaksanaan 100%
pembangunan prasarana
pertanian
PROGRAM PENGENDALIAN Jumlah populasi ternak 290.950 ton
KESEHATAN HEWAN DAN
KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER
Penjaminan Kesehatan Hewan, Persentase ketersediaan 100%
Penutupan dan Pembukaan Daerah sarana pengendalian dan
Wabah Penyakit Hewan Menular penanggulangan penyakit
Dalam Daerah Kabupaten/Kota hewan dan zoonosis

V-23
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pengawasan Pemasukan dan Persentase kegiatan 100%
Pengeluaran Hewan dan Produk penilaian risiko penyakit
Hewan Daerah Kabupaten/Kota hewan dan keamanan
produk hewan yang
terlaksana
Pengelolaan Pelayanan Jasa Persentase pelayanan jasa 100%
Laboratorium dan Jasa Medik Veteriner medik veteriner yng
dalam Daerah Kabupaten/Kota terlaksana
PROGRAM PENYULUHAN PERTANIAN Jumlah produksi pertanian 554.428 ton
Pelaksanaan Penyuluhan Pertanian Persentase pelaksanaan 100%
penyuluhan pertanian

4. Urusan Pilihan Perdagangan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PERIZINAN DAN Persentase Pelaku Usaha 100%
PENDAFTARAN PERUSAHAAN yang memperoleh izin
sesuai dengan ketentuan
Penerbitan Tanda Daftar Gudang Persentase Penerbitan 100%
Tanda Daftar Gudang
Penerbitan Surat Tanda Pendaftaran Persentase Penerbitan STPW 100%
Waralaba (STPW) untuk Penerima yang Tepat Waktu untuk
Waralaba dari Waralaba Dalam Penerima Waralaba dari
Negeri Waralaba Dalam Negeri
Penerbitan Surat Tanda Pendaftaran Persentase Penerbitan STPW 100%
Waralaba (STPW) untuk Penerima yang tepat waktu untuk
Waralaba Lanjutan dari Waralaba Luar Penerima Waralaba
Negeri Lanjutan dari Waralaba
Luar Negeri
Penerbitan Surat Izin Usaha Persentase Pengawasan Izin 100%
Perdagangan Minuman Beralkohol Usaha Perdagangan
Golongan B dan C untuk Pengecer dan Minuman Beralkohol
Penjual Langsung Minum di Tempat
Pengendalian Fasilitas Penyimpanan Persentase Pemeriksaan 100%
Bahan Berbahaya dan Pengawasan Fasilitas Penyimpanan
Distribusi, Pengemasan dan Pelabelan Bahan Berbahaya dan
Bahan Berbahaya di Tingkat Daerah Pengawasan Distribusi,
Kabupaten/ Kota Pengemasan dan Pelabelan
Bahan Berbahaya di
Tingkat Daerah Kab/Kota
PROGRAM PENINGKATAN SARANA Nilai Produk Domestik 30,83 Rp
DISTRIBUSI PERDAGANGAN Regional Bruto (PDRB)
Sektor Perdagangan

V-24
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pembangunan dan Pengelolaan Persentase Pengembangan 100%
Sarana Distribusi Perdagangan dan Pengelolaan Sarana
Dustribusi Perdagangan
PROGRAM STABILISASI HARGA Persentase Koefisien Variasi 100%
BARANG KEBUTUHAN POKOK DAN harga antar waktu
BARANG PENTING
Menjamin Ketersediaan Barang Persentase Koefisien Variasi 100%
Kebutuhan Pokok dan Barang Penting Harga Antar Waktu Per
di Tingkat Daerah Kabupaten/ Kota Komoditas Bahan Pokok
Pengendalian Harga, dan Stok Barang Ketersediaan Bahan 100%
Kebutuhan Pokok dan Barang Penting Evaluasi untuk Perumusan
di Tingkat Pasar Kabupaten/Kota Kebijakan Stabilisasi Harga
Barang Kebutuhan Pokok
dan Barang Penting Secara
Tepat dan Cepat
Pengawasan Pupuk dan Pestisida Persentase Jumlah Pupuk 100%
Bersubsidi di Tingkat Daerah yang Disalurkan
Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGEMBANGAN EKSPOR Persentase peningkatan 100%
nilai ekspor
Penyelenggaraan Promosi Dagang Persentase Pelaksanaan 100%
melalui Pameran Dagang dan Misi Misi Dagang Produk Ekspor
Dagang bagi Produk Ekspor Unggulan Unggulan
yang terdapat pada 1 (satu) Daerah
Kabupaten/Kota
PROGRAM STANDARDISASI DAN Persentase Barang Beredar, 100%
PERLINDUNGAN KONSUMEN Alat Ukur, Takar Timbang
yang diawasi serta bertanda
tera sah sesuai dengan
Ketentuan yang berlaku
Pelaksanaan Metrologi Legal, Berupa Persentase alat-alat Ukur, 100%
Tera, Tera Ulang, dan Pengawasan Takar, Timbang yang
diawasi serta bertanda tera
sah sesuai dengan
ketentuan yang berlaku
PROGRAM PENGGUNAAN DAN Persentase Barang Produksi 100%
PEMASARAN PRODUK DALAM NEGERI dalam Negeri yang
diperdagangkan di toko
swalayan
Pelaksanaan Promosi, Pemasaran dan Persentase Pelaksanaan 100%
Peningkatan Penggunaan Produk Promosi, Pemasaran dan
Dalam Negeri Identifikasi Pelaku Usaha
Mikro Kecil Menengah
Sektor Perdagangan

V-25
5. Urusan Pilihan Perindustrian
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PERENCANAAN DAN Persentase tingkat 100%
PEMBANGUNAN INDUSTRI pertambahan industri kecil
dan menengah di
kabupaten
Penyusunan dan Evaluasi Rencana Persentase Pencapaian 100%
Pembangunan Industri Kabupaten/Kota Sasaran Pembangunan
Industri
PROGRAM PENGENDALIAN IZIN Persentase Jumlah hasil 100%
USAHA INDUSTRI KABUPATEN/KOTA pemantauan dan
pengawasan dengan
jumlah izin usaha industri
kecil dan menengah yang
dikeluarkan oleh instansi
terkait
Penerbitan Izin Usaha Industri (IUI), Izin Persentase Jumlah Izin yang 100%
Perluasan Usaha Industri (IPUI), Izin diterbitkan Usaha Industri
Usaha Kawasan Industri (IUKI) dan Izin (IUI) Kecil dan IUI
Perluasan Kawasan Industri (IPKI) Menengah yang diterbitkan
Kewenangan Kabupaten/Kota
PROGRAM PENGELOLAAN SISTEM Persentase jumlah izin 100%
INFORMASI INDUSTRI NASIONAL usaha kawasan industri
(IUKI) dan izin perluasan
kawasan industri (IPKI) yang
lokasinya di daerah
Kabupaten
Penyediaan Informasi Industri untuk Persentase Ketersediaan 100%
Informasi Industri untuk IUI, IPUI, IUKI Informasi Industri Secara
dan IPKI Kewenangan Kabupaten/Kota Lengkap dan Terkini

5.1.4 Unsur Pendukung


1. Unsur Sekretariat Daerah
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PEMERINTAHAN DAN Persentase data dan 80%
KESEJAHTERAAN RAKYAT informasi Pemerintahan
dan Kesejahteraan Rakyat
Administrasi Tata Pemerintahan Terpenuhinya kegiatan 3 kegiatan
administrasi Tata
pemerintahan

V-26
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pelaksanaan Kebijakan Kesejahteraan Jumlah Peserta 100%
Rakyat
Fasilitasi dan Koordinasi Hukum Terlaksananya Fasilitasi dan 100%
Koordinasi Hukum
Fasilitasi Kerjasama Daerah Kerja Sama Antar Daerah 1 kegiatan
PROGRAM PEREKONOMIAN DAN Persentase Kualitas 100%
PEMBANGUNAN Koordinasi Perangkat
Daerah dan Pemangku
Kepentingan lainnya di
Bidang Perekonomian
Pelaksanaan Kebijakan Perekonomian Persentase Peningkatan 100%
Koordinasi Pelaksanaan
Kebijakan Perekonomian
Pelaksanaan Administrasi Persentase Pelaksanaan 100%
Pembangunan Administrasi Pembangunan
Pengelolaan Pengadaan Barang dan Terlaksananya pembinaan 12 Bulan
Jasa dan advokasi pengadaan
barang/jasa
Pemantauan Kebijakan Sumber Daya Persentase Koordinasi 100%
Alam Pemantauan Kebijakan
Sumber Daya Alam

2. Unsur Sekretariat DPRD


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM DUKUNGAN Persentase produk hukum 100%
PELAKSANAAN TUGAS DAN FUNGSI yang ditetapkan
DPRD
Pembentukan Peraturan Daerah dan Persentase Dukungan 100%
Peraturan DPRD Terhadap Pemenuhan
Pembentukan Perda dan
Peraturan DPRD
Pembahasan Kebijakan Anggaran Persentase Dukungan 100%
Terhadap Pemenuhan
Pembahasan Kebijakan
Anggaran
Pengawasan Penyelenggaraan Persentase Dukungan 100%
Pemerintahan Terhadap Pemenuhan
Pengawasan
Penyelenggaraan
Pemerintahan
Peningkatan Kapasitas DPRD Persentase Dukungan 100%
Terhadap Pemenuhan

V-27
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Peningkatan Kapasitas
DPRD
Penyerapan dan Penghimpunan Persentase Dukungan 100%
Aspirasi Masyarakat Terhadap Pemenuhan
Penyerapan dan
Penghimpunan Aspirasi
Masyarakat
Pelaksanaan dan Pengawasan Kode Persentase Dukungan 100%
Etik DPRD Terhadap Pemenuhan
Pelaksanaan dan
Pengawasan Kode Etik
DPRD
Pembahasan Kerja Sama Daerah Persentase Dukungan 100%
Terhadap Pemenuhan
Pembahasan Kerjasama
Daerah
Fasilitasi Tugas DPRD Persentase Dukungan 100%
Terhadap Pemenuhan
Tugas DPRD

5.1.5 Unsur Penunjang


1. Unsur Perencanaan
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PERENCANAAN, Tingkat Keselarasan 100%
PENGENDALIAN DAN EVALUASI Program RKPD Terhadap
PEMBANGUNAN DAERAH Program RPJMD
Penyusunan Perencanaan dan Persentase Kualitas 100%
Pendanaan Dokumen Perencanaan
Analisis Data dan Informasi Persentase Sinkronisasi 100%
Pemerintahan Daerah Bidang Usulan RK DAK dan Tertib
Perencanaan Pembangunan Daerah Pelaksanaan SIPD
Pengendalian, Evaluasi dan Pelaporan Persentase Tertib Pelaporan 100%
Bidang Perencanaan Pembangunan Evaluasi RKPD/RPJMD
Daerah
PROGRAM KOORDINASI DAN Tingkat Keselarasan 100%
SINKRONISASI PERENCANAAN Program RKPD Terhadap
PEMBANGUNAN DAERAH Program RPJMD
Koordinasi Perencanaan Bidang Persentase Kualitas 100%
Pemerintahan dan Pembangunan Dokumen Perencanaan
Manusia Daerah Bidang

V-28
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pemerintahan dan
Pembangunan Manusia
Koordinasi Perencanaan Bidang Persentase Kualitas 100%
Perekonomian dan SDA (Sumber Daya Dokumen Perencanaan
Alam) Daerah Bidang
Perekonomian dan SDA
Koordinasi Perencanaan Bidang Persentase Kualitas 100%
Infrastruktur dan Kewilayahan Dokumen Perencanaan
Daerah Bidang Infrastruktur
dan Kewilayahan

2. Unsur Keuangan
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGELOLAAN Tingkat Keselarasan 100%
KEUANGAN DAERAH Program RKPD Terhadap
Program RPJMD
Koordinasi dan Penyusunan Rencana Persentase Pendanaan 100%
Anggaran Daerah Perangkat Daerah Berbasis
Kinerja
PROGRAM PENGELOLAAN BARANG Persentase penyusunan 100%
MILIK DAERAH laporan keuangan dan
APBD yang tepat waktu
Koordinasi dan Pelaksanaan Akuntansi Persentase SKPD yang 100%
dan Pelaporan Keuangan Daerah menyusun laporan
keuangan tepat waktu
Penunjang Urusan Kewenangan Persentase penyaluran dana 100%
Pengelolaan Keuangan Daerah transfer
Pengelolaan Barang Milik Daerah Persentase dokumen 100%
barang milik daerah yang
diselesaikan
PROGRAM PENGELOLAAN Persentase Penerimaan 100%
PENDAPATAN DAERAH Pajak Daerah
Kegiatan Pengelolaan pendapatan Persentase Pengelolaan 100%
Daerah Pendapatan Daerah

V-29
3. Unsur Kepegawaian
Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM KEPEGAWAIAN DAERAH Indeks Profesionalitas ASN 100%
Pengadaan, Pemberhentian dan Jumlah Sub Kegiatan yang 3 Sub Kegiatan
Informasi Kepegawaian ASN dilaksanakan
Mutasi dan Promosi ASN Jumlah Sub Kegiatan yang 3 Sub Kegiatan
dilaksanakan
Penilaian dan Evaluasi Kinerja Jumlah Sub Kegiatan yang 3 Sub Kegiatan
Aparatur dilaksanakan

4. Unsur Pendidikan dan Pelatihan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun 2022
adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGEMBANGAN SUMBER Persentase Pelaksanaan 100%
DAYA MANUSIA Diklat berdasarkan AKD
Pengembangan Kompetensi Teknis Jumlah Sub Kegiatan yang 1 Sub Kegiatan
dilaksanakan
Sertifikasi, Kelembagaan, Jumlah Sub Kegiatan yang 2 Sub Kegiatan
Pengembangan Kompetensi Manajerial dilaksanakan
dan Fungsional

5. Unsur Penelitian dan Pengembangan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENELITIAN DAN Persentase Pemanfaatan 100%
PENGEMBANGAN DAERAH Hasil Kajian Yang
Digunakan Dalam
Rancangan/Rumusan
Kebijakan
Penelitian dan Pengembangan Bidang Persentase Data Hasil 100%
Penyelenggaraan Pemerintahan dan Penelitian Yang
Pengkajian Peraturan Terpublikasikan

Penelitian dan Pengembangan Bidang Persentase Data Hasil 100%


Sosial dan Kependudukan Penelitian Yang
Terpublikasikan
Penelitian dan Pengembangan Bidang Persentase Data Hasil 100%
Ekonomi dan Pembangunan Penelitian Yang
Terpublikasikan

V-30
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Pengembangan Inovasi dan Teknologi Persentase Data Hasil 100%
Penelitian Yang
Terpublikasikan

5.1.6 Unsur Pengawasan


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENYELENGGARAAN Level Maturitas SPIP 3 Level
PENGAWASAN
Penyelenggaraan Pengawasan Internal Persentase 100%
Penyelenggaraan
Pengawasan yang
Dilaksanakan
Penyelenggaraan Pengawasan dengan Persentase Kasus 100%
Tujuan Tertentu Pengaduan Masyarakat
Yang Ditangani
PROGRAM PERUMUSAN KEBIJAKAN, Nilai Penilaian Mandiri B Kategori
PENDAMPINGAN DAN ASISTENSI Pelaksanaan Reformasi
Birokrasi pada Perangkat
Daerah
Perumusan Kebijakan Teknis di Bidang Jumlah dokumen 2 Dokumen
Pengawasan dan Fasilitasi Pengawasan perumusan kebijakan teknis
di bidang pengawasan dan
fasilitasi pengawasan
Pendampingan dan Asistensi Tingkat Pelaksanaan 100%
Kegiatan Tim Saber Pungli

5.1.7 Unsur Kewilayahan

Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENYELENGGARAAN Indeks Kepuasan 79 Poin
PEMERINTAHAN DAN PELAYANAN Masyarakat
PUBLIK
Pelaksanaan Urusan Pemerintahan Persentase Keberhasilan 100%
yang Dilimpahkan kepada Camat Pelaksanaan Kegiatan
Kerukunan dan Wawasan
Kebangsaan
PROGRAM PEMBERDAYAAN Persentase Lembaga 100%
MASYARAKAT DESA DAN KELURAHAN Masyarakat Desa yang Aktif

V-31
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Koordinasi Kegiatan Pemberdayaan Persentase Pembinaan dan 100%
Desa Pemberdayaan Peran
Perempuan
Kegiatan Pemberdayaan Kelurahan Persentase Tertib 100%
Administrasi Masyarakat
Kelurahan
PROGRAM KOORDINASI Persentase Penanganan 100%
KETENTRAMAN DAN KETERTIBAN Gangguan Keamanan dan
UMUM Ketertiban Masyarakat
Koordinasi Upaya Penyelenggaraan Persentase Pelaksanaan 100%
Ketenteraman dan Ketertiban Umum SOP Protokol Kesehatan
Covid-19 di Masyarakat
PROGRAM PENYELENGGARAAN Persentase Penanganan 100%
URUSAN PEMERINTAHAN UMUM Pelanggaran Ketentraman
dan Ketertiban Umum dan
Konflik
Penyelenggaraan Urusan Persentase keberhasilan 100%
Pemerintahan Umum sesuai pelaksanaan kegiatan
Penugasan Kepala Daerah kerukunan dan wawasan
kebangsaan

5.1.8 Urusan Pemerintahan Umum Kesatuan Bangsa Dan Politik


Rencana kerja dan fokus kinerja program prioritas pada RKPD Tahun
2022 adalah sebagai berikut:
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
PROGRAM PENGUATAN IDEOLOGI Peningkatan Pemahaman 75%
PANCASILA DAN KARAKTER Aktualisasi Pancasila dan
KEBANGSAAN Wawasan Kebangsaan
Perumusan Kebijakan Teknis dan Persentase Kegiatan 100%
Pemantapan Pelaksanaan Bidang Penguatan Ideologi
Ideologi Pancasila dan Karakter Pancasila dan Karakter
Kebangsaan Kebangsaan
PROGRAM PENINGKATAN PERAN Persentase Hibah Bantuan 100%
PARTAI POLITIK DAN LEMBAGA Keuangan kepada Partai
PENDIDIKAN MELALUI PENDIDIKAN Politik
POLITIK DAN PENGEMBANGAN ETIKA
SERTA BUDAYA POLITIK
Perumusan Kebijakan Teknis dan Persentase Kegiatan 100%
Pemantapan Pelaksanaan Bidang Pendidikan Politik dan
Pendidikan Politik, Etika Budaya Politik, Pengembangan Etika serta
Peningkatan Demokrasi, Fasilitasi Budaya Politik
Kelembagaan Pemerintahan,
Perwakilan dan Partai Politik, Pemilihan
Umum/Pemilihan Umum Kepala

V-32
Target dan
Program/Kegiatan Kinerja
Satuan
Daerah, serta Pemantauan Situasi
Politik
PROGRAM PEMBERDAYAAN DAN Persentase organisasi 100%
PENGAWASAN ORGANISASI kemasyarakatan terdaftar
KEMASYARAKATAN yang dibina dan
terverifikasi
Perumusan Kebijakan Teknis dan Persentase Kegiatan 100%
Pemantapan Pelaksanaan Bidang Pemberdayaan Dan
Pemberdayaan dan Pengawasan Pengawasan Organisasi
Organisasi Kemasyarakatan Kemasyarakatan
PROGRAM PEMBINAAN DAN Cakupan Pembinaan dan 75%
PENGEMBANGAN KETAHANAN Pengembangan Ketahanan
EKONOMI, SOSIAL, DAN BUDAYA Ekonomi, Sosial dan
Budaya
Perumusan Kebijakan Teknis dan Persentase Kegiatan 100%
Pemantapan Pelaksanaan Bidang Pembinaan Dan
Ketahanan Ekonomi, Sosial dan Pengembangan Ketahanan
Budaya Ekonomi, Sosial, Dan
Budaya
PROGRAM PENINGKATAN Persentase Penanganan 80%
KEWASPADAAN NASIONAL DAN Informasi Potensi Konflik
PENINGKATAN KUALITAS DAN
FASILITASI PENANGANAN KONFLIK
SOSIAL
Perumusan Kebijakan Teknis dan Persentase Kegiatan 100%
Pelaksanaan Pemantapan Peningkatan Kewaspadaan
Kewaspadaan Nasional dan Nasional dan Fasilitasi
Penanganan Konflik Sosial Penanganan Konflik Sosial

5.2 Rencana Pendanaan


5.2.1 Pendanaan Kebutuhan Penyelenggaraan Urusan Pemerintah Daerah
Berdasarkan hasil Analisis Perencanaan RKPD Kabupaten Deli Serdang tahun
2022 melalui aplikasi SIPD, diperoleh total kebutuhan anggaran Rencana
Pendanaan untuk klasifikasi Urusan adalah sebagai berikut.

Tabel 5.1 Rancangan Pendanaan Untuk Penyelenggaraan Bidang


Urusan Tahun 2022
Kode Sub
No Bidang Program Kegiatan Pagu Validasi (Rp)
Urusan Kegiatan
Urusan Pemerintahan 4 15 121 1.257.536.785.491
1 1.01 Bidang Pendidikan
Urusan Pemerintahan 5 20 81 649.506.620.552
2 1.02 Bidang Kesehatan

V-33
Kode Sub
No Bidang Program Kegiatan Pagu Validasi (Rp)
Urusan Kegiatan
Urusan Pemerintahan 10 23 97 1.011.133.085.230
Bidang Pekerjaan
3 1.03 Umum Dan Penataan
Ruang

Urusan Pemerintahan 4 12 33 46.906.812.731


Bidang Perumahan Dan
4 1.04 Kawasan Permukiman

Urusan Pemerintahan 4 17 71 78.858.678.067


Bidang Ketenteraman
Dan Ketertiban Umum
5 1.05 Serta Perlindungan
Masyarakat

Urusan Pemerintahan 6 14 67 21.637.463.921


6 1.06 Bidang Sosial
Urusan Pemerintahan 5 12 27 9.863.110.872
7 2.07 Bidang Tenaga Kerja
Urusan Pemerintahan 5 10 17 3.767.039.717
Bidang Pemberdayaan
Perempuan Dan
8 2.08
Perlindungan Anak

Urusan Pemerintahan 5 14 48 12.631.144.816


9 2.09 Bidang Pangan
Urusan Pemerintahan 8 14 34 70.515.237.487
10 2.11 Bidang Lingkungan
Hidup
Urusan Pemerintahan 5 12 28 17.334.688.122
Bidang Administrasi
11 2.12 Kependudukan Dan
Pencatatan Sipil

Urusan Pemerintahan 4 10 41 20.184.682.120


Bidang Pemberdayaan
12 2.13 Masyarakat Dan Desa

Urusan Pemerintahan 4 15 43 25.748.435.512


Bidang Pengendalian
13 2.14 Penduduk Dan Keluarga
Berencana

Urusan Pemerintahan 2 15 38 20.385.529.250


14 2.15 Bidang Perhubungan

V-34
Kode Sub
No Bidang Program Kegiatan Pagu Validasi (Rp)
Urusan Kegiatan
Urusan Pemerintahan 3 11 54 20.168.543.736
15 2.16 Bidang Komunikasi Dan
Informatika
Urusan Pemerintahan 7 13 34 13.259.361.199
Bidang Koperasi, Usaha
16 2.17 Kecil, Dan Menengah

Urusan Pemerintahan 6 13 35 12.302.352.225


17 2.18 Bidang Penanaman
Modal
Urusan Pemerintahan 4 15 48 23.845.900.948
18 2.19 Bidang Kepemudaan
Dan Olahraga
Urusan Pemerintahan 1 1 6 480.676.380
19 2.20 Bidang Statistik
Urusan Pemerintahan 1 1 4 173.614.080
20 2.21 Bidang Persandian
Urusan Pemerintahan 5 7 15 6.263.158.208
21 2.22 Bidang Kebudayaan
Urusan Pemerintahan 3 10 33 10.636.930.577
22 2.23 Bidang Perpustakaan
Urusan Pemerintahan 2 4 8 792.745.452
23 2.24 Bidang Kearsipan
Urusan Pemerintahan 5 18 34 17.355.122.570
24 3.25 Bidang Kelautan Dan
Perikanan
Urusan Pemerintahan 3 3 12 7.821.655.405
25 3.26 Bidang Pariwisata
Urusan Pemerintahan 5 17 44 27.311.749.718
26 3.27 Bidang Pertanian
Urusan Pemerintahan 7 19 40 31.742.038.377
27 3.30 Bidang Perdagangan
Urusan Pemerintahan 3 3 9 2.670.628.776
28 3.31 Bidang Perindustrian
29 4.01 Sekretariat Daerah 3 19 65 79.182.378.519
30 4.02 Sekretariat Dprd 2 18 77 169.098.370.272
31 5.01 Perencanaan 3 13 43 12.531.310.340
32 5.02 Keuangan 4 12 59 708.071.815.874
33 5.03 Kepegawaian 2 10 29 23.515.844.446
Pendidikan Dan 1 2 3 8.895.537.004
34 5.04 Pelatihan
Penelitian Dan 1 4 8 875.142.383
35 5.05 Pengembangan
36 6.01 Inspektorat Daerah 3 11 32 25.048.045.060

V-35
Kode Sub
No Bidang Program Kegiatan Pagu Validasi (Rp)
Urusan Kegiatan
37 7.01 Kecamatan 6 15 46 104.409.708.306
Kesatuan Bangsa Dan 6 12 33 15.550.675.850
38 8.01 Politik

JUMLAH 157 454 1.517 4.568.012.619.593

5.2.2 Pendanaan Dukungan Prioritas Nasional Tahun 2022


Prioritas Nasional untuk tahun 2022 adalah sebagai berikut.

Gambar 5.1 Prioritas Nasional Tahun 2022

Berdasarkan report RKPD Kabupaten Deli Serdang tahun 2021 melalui


aplikasi SIPD yang telah memuat tagging Prioritas Nasional terhadap kegiatan
RKPD tahun 2022, distribusi dukungan pendanaan RKPD Kabupaten Deli Serdang
terhadap Prioritas Nasional adalah tersaji dalam tabel berikut.

Tabel 5.2
Dukungan RKPD Terhadap Prioritas Nasional Tahun 2022
No PRIORITAS NASIONAL PAGU INDIKATIF (Rp) PERSENTASE

1 Memperkuat Ketahanan Ekonomi untuk 251.801.095.305 5,51


Pertumbuhan Yang Berkualitas dan
Berkeadilan
2 Mengembangkan Wilayah Untuk 205.645.228.540 4,50
Mengurangi Kesenjangan dan Menjamin
Pemerataan
3 Meningkatkan Sumber Daya Manusia 1.067.532.536.566 23,37
Yang Berkualitas dan Berdaya Saing
4 Revolusi Mental dan Pembangunan 11.378.035.208 0,25
Kebudayaan

V-36
No PRIORITAS NASIONAL PAGU INDIKATIF (Rp) PERSENTASE

5 Memperkuat Infrastruktur Untuk 1.164.139.027.610 25,48


Mendukung Pengembangan Ekonomi dan
Pelayanan Dasar
6 Membangun Lingkungan Hidup 60.705.636.000 1,33
Meningkatkan Ketahanan Bencana dan
Perubahan Iklim
7 Memperkuat Stabilitas Polhukhankam 93.190.432.350 2,04
dan Transformasi Pelayanan Publik
8 Bukan Prioritas Nasional (Program Non 1.713.620.628.014 37,51
Urusan)*
TOTAL PAGU INDIKATIF 4.568.012.619.593 100,00

Dari tabel di atas, dapat dicermati bahwa dukungan RKPD Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2022 yang paling besar adalah untuk Prioritas Nasional (5)
Memperkuat Infrastruktur Untuk Mendukung Pengembangan Ekonomi dan
Pelayanan Dasar, Prioritas Nasional (3) Meningkatkan Sumber Daya Manusia Yang
Berkualitas dan Berdaya Saing dan Prioritas Nasional (2) Mengembangkan Wilayah
Untuk Mengurangi Kesenjangan dan Menjamin Pemerataan.
Secara grafik, dukungan RKPD terhadap prioritas nasional tahun 2021 dapat
disajikan sebagai berikut.

5.2.3 Pendanaan Dukungan Prioritas Daerah Tahun 2022

Adapun Prioritas Pembangunan Daerah Kabupaten Deli Serdang untuk tahun


2022 adalah sebagai berikut.

V-37
Gambar 5.2 Prioritas Pembangunan Kabupaten Deli Serdang tahun 2022

Berdasarkan report RKPD Kabupaten Deli Serdang tahun 2022 melalui


aplikasi SIPD yang telah memuat tagging Prioritas Pembangunan Daerah terhadap
kegiatan RKPD tahun 2022, distribusi dukungan pendanaan RKPD Kabupaten Deli
Serdang terhadap Prioritas Pembangunan Daerah adalah tersaji dalam tabel
berikut.
Tabel 5.3 Keselarasan RKPD dengan Prioritas Daerah
No PRIORITAS DAERAH PAGU INDIKATIF (Rp) PERSENTASE

1 Peningkatan Kualitas Mutu Pendidikan, 1.112.311.072.871 24,35%


Kesehatan dan Pembangunan Sosial

2 Pengembangan Aksesibilitas dan 1.253.462.662.816 27,44%


Kewilayahan

3 Optimalisasi Komoditas dan Produk 349.452.965.399 7,65%


Unggulan Daerah yang Berdaya Saing

4 Pemantapan Pelaksanaan Reformasi 139.324.384.898 3,05%


Birokrasi

5 Bukan Prioritas Pembangunan Daerah 1.713.461.533.609 37,51%


(Program Non Urusan)*

TOTAL PAGU INDIKATIF 4.568.012.619.593 100,00


*) Adalah kegiatan rutin Perangkat Daerah penunjang urusan pemerintahan
Sumber : Aplikasi SIPD

Secara grafik, dukungan RKPD terhadap prioritas pembangunan daerah


tahun 2022 dapat disajikan sebagai berikut.

V-38
1.800.000.000.000 40,00%
37,51%
1.600.000.000.000 35,00%

1.400.000.000.000
30,00%
24,35% 27,44%
1.200.000.000.000
25,00%
1.000.000.000.000
20,00%
800.000.000.000
15,00%
600.000.000.000

10,00%
400.000.000.000
7,65%
200.000.000.000 5,00%
3,05%

0 0,00%
Peningkatan Pengembangan Optimalisasi Pemantapan Bukan Prioritas
Kualitas Mutu Aksesibilitas dan Komoditas dan Pelaksanaan Pembangunan
Pendidikan, Kewilayahan Produk Unggulan Reformasi Daerah (Program
Kesehatan dan Daerah yang Birokrasi Non Urusan)*
Pembangunan Berdaya Saing
Sosial

5.2.4 Dukungan Proyek Prioritas Provsu di Kabupaten Deli Serdang Tahun


2022
1. Proyek pembangunan Deli Sport Centre Sumatera Utara

Dukungan RKPD Kabupaten Deli Serdang tahun 2022 adalah berupa


Peningkatan/Pembangunan Ruas Jalan dan Drainase) untuk meningkatkan kualitas

V-39
konektivitas wilayah dan jaringan jalan di sekitar Deli Sport Centre, antara lain
dukungan tersebut adalah:
No Uraian Volume Biaya (Rp)

1 Pembangunan Ruas Jalan Dusun II Batang 1.07 Km 2.064.000.000


Jambu, Jalan Gg. Produksi Desa Sidodadi
Kecamatan Batang Kuis
(Asmas)/Pembangunan Jalan tipe 1

2 Pembangunan Ruas Jalan Pendidikan, Jalan 0.44 Km 2.064.000.000


Bentengan Desa Tumpatan Nibung
Kecamatan Batang Kuis (Asmas)/
Pembangunan Jalan tipe 1

3 Peningkatan ruas jalan Ruas Batang Kuis - 3.59 Km 5.293.000.000


Rantau Panjang - Kec. Batang Kuis / Pantai
Labu (Top Down)/ Pembangunan Jalan tipe
11

4 Peningkatan ruas jalan watas medan 3.4 Km 5.293.000.000


(meterologi) - Batang Kuis Kec. Percut Sei
Tuan / Batang Kuis (Top Down)/
Pembangunan Jalan tipe 11

5 Dusun I dan II, Kab. Deli Serdang, Batang 1.8 Km 1.171.000.000


Kuis, Mesjid (Asmas)/Pembangunan Jalan
tipe 16

6 Rehabilitasi Saluran Drainase Desa 191 M 199.595.000


Sugiharjo Kec. Batang Kuis/ DRAINASE
BETON COR 60/80

V-40
2. Proyek pembangunan SPAM REGIONAL Mebidang

Dukungan RKPD Kabupaten Deli Serdang tahun 2022 adalah Penataan


Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas Untuk Jaringan Jalan Kabupaten/Kota (yang
telah tertuang dalam Renja Dinas Perhubungan Tahun 2022), bilamana dalam
tahap konstruksi pipa distribusi, menyebabkan terjadinya kemacetan dan
gangguan kelancaran lalu lintas yang menyebabkan pengalihan dan rekayasa lalu
lintas, maka Pemkab Deli Serdang akan melakukan penataan manajemen dan
rekayasa lalu lintas sesuai dengan kewenangannya.

V-41
BAB 6
Kinerja Penyelenggaraan
Pemerintahan Daerah
KINERJA PENYELENGGARAAN
PEMERINTAHAN DAERAH

P
embangunan yang dilaksanakan melalui pelaksanaan program
dan kegiatan diharapkan semaksimal mungkin dapat
meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat. Untuk mewujudkan
hal tersebut lembaga pemerintah harus mampu menerapkan
sistem yang kondusif bagi berlangsungnya pembangunan sejak dari perencanaan
hingga proses evaluasi. Prinsip Good Governance and Clean Governance
merupakan sebuah komitmen yang mutlak dalam penyelenggaraan pemerintahan
dengan bercirikan profesionalisme, transparan, efektif, efisien, akuntabel,
demokratis dengan tetap menjunjung supremasi hukum.
Sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada publik atas kinerja pemerintah,
maka diperlukan suatu pengukuran kinerja untuk menunjukkan apakah sasaran
atau kegiatan telah berhasil dicapai maka pelaksanaan kegiatan tersebut
dievaluasi terhadap indikator kinerja yang telah ditetapkan dalam RPJMD. Evaluasi
tersebut dilakukan agar sasaran program dan kegiatan berjalan efektif, efisien dan
optimal pada setiap perangkat daerah sebagai bentuk penajaman tujuan dan
sasaran organisasi sehingga dapat tercapai sesuai dengan perencanaan yang
tertuang dalam RPJMD, RENSTRA maupun RENJA yang telah ditetapkan.
Penetapan indikator kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah
bertujuan untuk memberi pemahaman dalam pencapaian kinerja tahunan yang
ditetapkan menjadi Indikator Kinerja Utama (IKU) dan Indikator Kinerja Bidang
Urusan pada akhir tahun perencanaan. Gambaran indikator kinerja perangkat
daerah yang telah ditetapkan dalam tahun rencana harus dilaksanakan secara
konsisten. IKU memperhatikan Sasaran RPJMD Kab. Deli Serdang, sedangkan
Indikator Kinerja Daerah (IKD) memedomani Lampiran Peraturan Menteri Dalam
Negeri Nomor 17 Tahun 2021 tentang Pedoman Penyusunan Rencana Kerja
Pemerintah Daerah Tahun 2022. Adapun IKU dan IKD dimaksud adalah sebagai
berikut.

VI-1
Tabel 6.1
Indikator Kinerja Daerah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022

Target
Kinerja Kondisi
Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Indikator Sasaran Satuan
Akhir RPJMD
2022
Misi 1 : Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing yang mampu
memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
1.1 Mewujudkan 1.1.1 Indeks 1.1.1.1 Meningkatnya 1.1.1.1.1 Rata-rata lama Tahun 10,00 10,04
kualitas Pembangunan taraf pendidikan sekolah
Sumber Daya Manusia (IPM) masyarakat
Manusia yang 1.1.1.2 Meningkatnya 1.1.1.1.2 Umur harapan Tahun 71,70 71,80
berdaya saing derajat kesehatan hidup
masyarakat
Misi 2 : Meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian dalam memantapkan struktur ekonomi yang
kokoh berlandaskan keunggulan kompetitif
2.1 Mewujudkan 2.1.1 Pertumbuhan 2.1.1.1 Meningkatnya laju 2.1.1.1.1 Laju % 5,50 5,66
pertumbuhan Ekonomi pertumbuhan Pertumbuhan
ekonomi yang ekonomi yang Ekonomi
berkualitas berkelanjutan 2.1.1.1.2 PDRB ADHB 146,04 173,50
/Triliun
ADHK/ 78,79 85,75
Triliun
2.1.1.1.3 PDRB per ADHB/ 62,69 72,48
Kapita Juta
Rupiah
ADHK/ 35,75 37,97
Juta
Rupiah

VI-2
Target
Kinerja Kondisi
Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Indikator Sasaran Satuan
Akhir RPJMD
2022
2.1.1.2 Meningkatnya 2.1.1.2.1 Jumlah Nilai PMDN/ 1.563.837,20 1.548.654,20
investasi Investasi Rp. Juta
Berskala PMA/US 184.996,80 183.200,60
Nasional $
(PMDN dan
PMA)
2.2 Mewujudkan 2.2.1 Persentase 2.2.1.1 Meningkatnya 2.2.1.1.1 Persentase % 4,08 4,06
peningkatan Kemiskinan perlindungan dan Kemiskinan
kesejahteraan kesejahteraan 2.2.1.1.2 Tingkat % 6,50 4,87
masyarakat bagi masyarakat Pengangguran
Terbuka (TPT)
Misi 3 : Meningkatkan sarana dan prasarana sebagai pendukung pertumbuhan ekonomi yang
berorientasi kepada kebijakan tata ruang serta berwawasan lingkungan
3.1 Mewujudkan 3.1.1 Indeks Daya 3.1.1.1 Meningkatnya 3.1.1.1.1 Jalan dalam % 74 76
infrastruktur Saing kualitas pelayanan Kondisi baik
yang Infrastruktur jaringan jalan dan 3.1.1.1.2 Irigasi % 78 80
berkelanjutan (IDSI) irigasi Kabupaten
dalam Kondisi
Baik
3.1.1.2 Meningkatnya 3.1.1.2.1 Cakupan % 77,50 80,00
infrastruktur Pelayanan Air
dasar Minum
permukiman 3.1.1.2.2 Persentase % 0,14 0,12
Areal Kawasan
Kumuh
3.1.1.2.3 Persentase % 87,50 90,00
Rumah Tinggal
Bersanitasi

VI-3
Target
Kinerja Kondisi
Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Indikator Sasaran Satuan
Akhir RPJMD
2022
3.1.1.3 Meningkatnya 3.1.1.3.1 Luasan RTH % 16,6 18,3
ketersediaan RTH Publik di
publik Wilayah
Perkotaan
3.2 Mewujudkan 3.2.1 Indeks Kualitas 3.2.1.1 Meningkatnya 3.2.1.1.1 Indeks Kualitas Poin 64 64
kawasan yang Lingkungan pengelolaan, Lingkungan
aman, nyaman, Hidup (IKLH) perlindungan dan Hidup (IKLH)
dan pelestarian
berwawasan lingkungan hidup
lingkungan yang
berkelanjutan
3.2.1.2 Meningkatnya 3.2.1.2.1 Persentase % 30 40
kualitas pelayanan Sampah
persampahan Terkelola 3R
3.2.1.3 Meningkatnya 3.2.1.3.1 Persentase % 58 70
keterpaduan Perencanaan
rencana tata Tata Ruang
ruang
4.1 Mewujudkan 4.1.1 Indeks 4.1.1.1 Meningkatnya 4.1.1.1.1 Indeks % 85 95
masyarakat Ketertiban nilai-nilai Ketertiban
yang religius Umum dan keagamaan, Umum dan
dan taat Ketentraman keamanan dan Ketentraman
hukum Masyarakat ketertiban dalam Masyarakat
kehidupan
bermasyarakat
4.2 Mewujudkan 4.2.1 Persentase 4.2.1.1 Meningkatkan 4.2.1.1.1 Persentase Seni % 45 55
nilai-nilai Seni, budaya pelestarian dan Budaya dan
budaya dan dan tradisi pengembangan Tradisi yang
kearifan lokal Dilestarikan

VI-4
Target
Kinerja Kondisi
Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Indikator Sasaran Satuan
Akhir RPJMD
2022
yang warisan budaya
dilestarikan lokal

Misi 5 : Meningkatkan profesionalisme aparatur pemerintah untuk mewujudkan tata pemerintah


yang baik, bersih, berwibawa, dan bertanggung jawab
5.1 Mewujudkan 5.1.1 Indeks 5.1.1.1 Meningkatnya 5.1.1.1.1 Opini BPK Opini WTP WTP
tata kelola Reformasi efektivitas dan 5.1.1.1.2 Nilai Nilai 71,55 80,60
pemerintahan Birokrasi akuntabilitas Akuntabilitas
yang penyelenggaraan Kinerja
transparan dan pemerintahan Instansi
akuntabel daerah Pemerintah
(AKIP)
5.1.1.2 Meningkatknya 5.1.1.2.1 Indeks % 71,69 77,35
pelayanan prima Kepuasan
pemerintah Masyarakat
daerah (IKM)

VI-5
Tabel 6.2
Indikator Kinerja Daerah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
URUSAN
PENDIDIKAN
1 Tercapainya presentase siswa dengan nilai kompetensi 47.24%
penerapan kebijakan literasi yang memenuhi kompetensi
Merdeka Belajar di minimun
daerah Persentase siswa dengan nilai kompetensi 25.56%
numerasi yang memenuhi kompetensi
minimum
2 Terpenuhinya Tingkat partisipasi warga negara usia 5-6 100%
kebutuhan dasar tahun dalam pendidikan usia dini
SPM bidang
Tingkat partisipasi warga negara usia 7-15 100%
pendidikan
tahun dalam pendidikan dasar
Tingkat partisipasi warga negara usia 7-18 100%
tahun dalam Pendidikan kesetaraan

URUSAN
KESEHATAN
1 Meningkatnya Rasio daya tampung RS terhadap jumlah 1 : 1000 Rasio
Kualitas Tata kelola penduduk Penduduk
Rumah Sakit rujukan
Persentase Rumah Sakit rujukan tingakt 90,00%
Kabupaten/Kota yang terakreditasi
2 Terpenuhinya Pelayanan Kesehatan Ibu Hamil 100%
Standar Pelayanan Pelayanan kesehatan Ibu Melahirkan
Minimal (SPM)
Pelayanan Kesehatan Bayi Baru Lahir
Bidang Kesehatan
Pelayanan Kesehatan Balita
Pelayanan Kesehatan pada Usia Pendidikan
Dasar
Pelayanan Kesehatan pada Usia Produktif
Pelayanan Kesehatan pada Usia Lansia
Pelayanan Kesehatan Penderita Hipertensi
Pelayanan kesehatan Penderita Diabetes
Melitus
Pelayanan kesehatan Orang Dengan
Gangguan Jiwa (ODGJ) Berat
Pelayanan Kesehatan Orang Terduka
Tuberkulosis
Pe;ayanan Kesehatan Orang dengan Risiko
Terinfeksi virus yang melemahkan dyaa
tahan tubuh manusia (Human
Immunodeficieny Virus)
3 Meningkatnya Akses Angka kematian ibu (AKI) (per 100.000 205/100.000
dan Mutu Pelayanan kelahiran hidup)
Kesehatan Penurunan jumlah kematian ibu (AKI) per 15%
tahun
Persentase persalinan di fasilitas pe;ayanan 91%
kesehtaan

VI-6
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
Prevalensi stunting (pendek dan sangat 18.4%
pendek) pada balita
Prevalensi wasting (kurus dan sangat kurus) 7.5%
pada balita (persen)
Insiden TB per 100.000 penduduk 231/100.000
Insidensi HIV per 1.000 penduduk yang 0.19%
tidak rerinfeksi HIV
Temuan menggunakan indikator SPM 90%
100% (terduga TB)
Treatment coverage pada pasien TB 90%
Persentase imunisasi dasar lengkap pada 71%
usia 12-23 bulan
Persentase Kabupaten/Kota dengan 59%
Puskesmas yang 9 jenis tenaga kesehatan
sesuai standar
365 kab/kota
Persentase merokok penduduk usia 10-18 8.9%
tahun
Jumlah kabupaten/kota dengan ≥ 40% 40%
FKTP yang menyelenggarakan layanan
Upaya Berhenti Merokok (UBM)
Implementasi KTR pada 9 tempat 90%
(pendidikan, transportasi, kesehatan, dll)
60 Kab/Kota
Meningkatnya Persentase Fasilitas Pelayanan 49%
efektivitas dan Keafarmasian (Apotek dan Toko Obat) yang
Cakupan Memenuhi Standar dan Persyaratan
Pengawasan Perizinan
Perizinan Berusaha Persentase Sarana Produksi UMOT 60%
pedangan Besar
Farmasi (PBF)
Cabang dan Usaha
Kecil Obat
Tradisional (UKOT).

URUSAN PUPR
1 Terlaksananya Persentase luas sawah beririgasi 54%
Pembangunan dan Luas jaringan irigasi permukaan Ha
rehabilitasi kewenangan daerah yang dibangun
infrastruktur sumber
daya air Luas jaringan daerah irigasi permukaan Ha
kewenangan daerah yang direhabilitasi
Panjang Infrastruktur pengendali banjir Km
wilayah sungai kewenangan daerah yang
dibangun
2 Tersedianya akses Persentase rumah tangga yang menempati 95.9%
masyarakat terhadap hunian dengan akses air minum layak
Air minum dan
Persentase rumah tangga dengan akses air 27.1%
minum jaringan perpipaan

VI-7
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
Sanitasi yang layak Persentase rumah tangga yang menempati 10%
dan aman hunian dengan akses air minum aman
Persentase PDAM dengan kinerja sehat 83.6%
Persentase rumah tangga yang menempati 82.07% akses
hunian dengan akses sinitasi (air limbah layak (termasuk
domestik) layak dan aman 13% akses
aman)
persentase angka BABS di tempat terbuka 2.98%
Persentase rumah tangga yang menempati 75.28%
hunian dengan akses sampah yang penanganan,
terkelola dengan baik di perkotaan 9.13%
pengurangan
3 Terwujudnya Persentase kondisi mantap jalan 72%/62%
konektivitas jalan kabupaten/kota
pembangunan Jalan daerah mendukung Km
Kawsan Prioritas (KI, KEK, KSPN, Trans pada
18 Pulau Tertinggal, Terluar, dan Terdepan)

4 Terpenuhinya Penyelesaian Materi Teknis dari Bantuan Materi Teknis


penyelesain rencana Teknis RDTR
tata ruang dan Pelaksanaan dan Pendampingan Persetujuan
rencana detail tata Persetujuan Sustansi Teknis RTR Substansi
ruang
Penyelesaian Materi Teknis dari Bimbingan Materi Teknis
Teknis RTRW
Penyelesaian Materi Teknis dari Bimbingan Materi Teknis
Teknis RDTR
5 Terciptanya Jumlah objek penyususnan instrumen DAS
Pengendalian pengedalian pemanfaatan ruang di
pemanfaatan ruang kawasan sekitar Situ, Danau, Embung,
di DAS pada wilayah Waduk (SDEW) (DAS diluar kawasan hutan)
sungai

Pelaksanaan Fasilitasi penerbitan DAS


pelanggaran pemanfaatan ruang di
kawasan sekitar SDEW (DAS diluar kawasan
hutan)
Pelaksanaan pengendalian alih fungsi kab/kota
lahan sawah
6 Terciptanya Pelaksanaan Pengendalian alih fungsi kab/kota
kepatuhan sawah
Pemanfaatan Ruang Pelaksanaan fasilitasi penerbitan alih fungsi kab/kota
pada Sawah yang lahan sawah
terlindungi

URUSAN
PERUMAHAN DAN
KAWASAN
PERMUKIMAN

VI-8
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
1 Terpenuhinya Persentase warga negara korban bencana 100%
pelayanan dasar yang memperoleh rumah layak huni
bidang perumahan
persentase warga negara yang terkena 100%
rakyat
relokasi akibat program Pemerintah daerah
provinsi yang memperoleh fasilitasi
penyediaan rumah yang layak huni
2 Meningkatnya Luas Kawasan permukiman kumuh 10-15 Ha
luasan kawasan Ha yang ditangani
kumuh yang
ditangani
3 Meningkatnya Berkurangnya jumlah unit RTLH (Rumah Unit
jumlah rumah layak tidak layak huni)
huni
4 Meningkatnya Persentase perumahan yang sudah 100%
penyediaan FSU dilengkapi PSU
Perumahan dan
Kawasan
Permukiman

URUSAN
TRANTIBUM
LINMAS
1 Meningkatnya Persentase gangguan Tratinbum yang dapat 100%
pelayanan Trantibum diselesaikan
yang dapat persentase perda dan Perkada yang di 75%
diselesaikan tegakkan
2 Meningkatnya Persentase penanganan pra bencana 100%
manajemen bencana Persentase pendampingan penanganan 100%
yang terintegrasi tanggap darurat bencana
pada fase pra
bencana, tanggap Persentase pendampingan penanganan 100%
darurat dan pasca pasca bencana
bencana Persentase penyelesaian dokumen 100%
kebencanaan sampai dengan dinyatakan
sah/legal
3 Meningkatnya Persentase pendampingan pelayanan 100%
pelayanan Pemadam pemadaman dan penyelamatan kebakaran
kebakaran yang
Persentase pendampingan pembentukan 50%
sesuai standar
relawan pemadam kebakaran di
desa/kelurahan
Persentase pendampingan pembentukan 50%
pos pemadam kebakaran di kecamatan

URUSAN SOSIAL
1 Tersedianya Data Persentase daerah yang aktif melakukan 60%
Fakir Miskin pemutakhiran data terpadu
penanggulangan kemiskinan
Peningkatan kapasitas bagi Tenaga orang
Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK)

VI-9
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
Jumlah layanan data dan pengaduan yang orang
dimiliki
2 Penguatan Penguatan Forum Tanggung Jawab Sosial Badan Usaha
Pelaksanaan Perusahaan
Perlindungan Sosial Bantuan Sosial ekonomi Produktif Bagi Fakir KPM
Miskin
Keluarga Yang mendapat Bantuan Sosial orang
Bersyarat
Peningkatan Kapasitas Pendamping PKH orang
Peningkatan kualitas pelayanan lembaga di lembaga
bidang kesos
Peningkatan kompetensi dan orang
profesionalisme SDM Kesos
3 Terpenuhinya Jumlah Korban Bencana Alam Yang jiwa
Kebutuhan Dasar Mendapatkan Pemenuhan Kebutuhan
Standar Pelayanan Dasar
Minimal (SPM) Jumlah warga Masyarakat Rawan Bencana jiwa
Bidang Sosial Alam Yang Mendapatkan Kesiapsiagaan
Dan Mitigasi
Jumlah warga Masyarakat Rawan Bencana kelompok
Alam Yang Mendapatkan Kesiapsiagaan masyarakat
Dan Mitigasi
Jumlah Kelompok Masyarakat di Lokasi kelompok
Rawan bencana yang Mendapatkan masyarakat
Pencegahan konflik Sosial
Jumlah Korban Bencana sosial ynag orang
Mendapatkan bantuan Perlindungan Sosial
Jumlah Tenaga Pelopor Perdamaian yang orang
Siap Ditugaskan
Persentase Penyandang disabilitas terlantar 3,60%
yang terpenuhinya kebutuhan dasarnya di
dalam panti
Persentase Anak Terlantar yang terpenuhi 24%
kebutuhan dasarnya di dalam panti
Persentase lanjut usia terlantar yang 0.53%
terpenuhinya kebutuhan dasarnya di dalam
panti
Persentase Gelandangan dan Pengemis 20.51%
yang terpenuhi kebutuhan dasarnya di
dalam panti

URUSAN TENAGA
KERJA
1 Meningkatnya Persentase Perusahan yang menerapkan 19-20%
Harmonisasi tata kelola kerja yang layak (PP/PKB, LKS
Hubungan Industrial Bipartit, Struktur Skala Upah, dan terdaftar
dan Kualitas peserta BPJS Ketenagakerjaan)
Jaminan sosial
Tenaga Kerja

VI-10
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
2 Meningkatnya Jumlah tenaga kerja yang ditemapatkan di Orang
Jumlah Tenaga Kerja dalam negeri
Yang Ditempatkan
dan Diberdayakan

3 Meningkatnya Jumlah Pekerja yang meningkat Orang


kompetensi dan produktivitasnya
daya saing tenaga Jumlah tenaga kerja yang mendapat Orang
kerja pelatihan berbasis kompetensi dan
pelatihan pemegangan dalam negeri

URUSAN
PEMBERDAYAAN
PEREMPUAN DAN
PERLINDUNGAN
ANAK
1 Meningkatnya Persentase ARG pada belanja langsung Meningkat
Kesetaraan Gender, APBD minimal 25%
Pemberdayaan dan dari kondisi
Perlindungan 2020
Perempuan Persentase Perempuan Korban Kekerasan 85%
dan TPPO yang Mendapatkan Layanan
Komprehensif
Indeks Pemberdayaan Gender (IDG) Meningkat
minimal 2 poin
dari kondisi
2020
2 Meningkatnya Indeks Perlindungan Anak (IPA) meningkatnya
Pemenuhan Hak dan minimal 3% dari
Perlindungan Anak kondisi 2020

Persentase anak memerlukan perlindungan 70%


khusus yang mendapatkan layanan
komperhensif

URUSAN PANGAN
1 Meningkatnya Persentase cadangan pangan masyarakat 10%
ketersediaan pangan Persentase daerah rentan rawan pangan 14%
strategis dalam
Skor Pola Pangan Harapan 92,80%
negeri
2 Terjaminnya Persentase pangan segar asal tumbuhan 85%
keamanan dan mutu yang memenuhi persyaratan mutu dan
pangan strategis keamanan pangan
nasional

URUSAN
PERTANAHAN
1 Terpenuhinya Jumlah Kepala Keluarga penerima akses Kepala Keluarga
inventarisasi subyek Reforma Agraria
dan obyek
Jumlah bidang tanah yang diredistribusi bidang
redistribusi tanah

VI-11
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
2 Tersedianya tanah Realisasi Luas Tanah yang disediakan bagi Hektar
untuk kepentingan pembangunan untuk Kepentingan Umum
umum dan Kepentingan Lainnya

URUSAN
LINGKUNGAN
HIDUP
1 Meningkatnya Indeks Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (KLH) 69.22 Poin
Kualitas Lingkungan
Hidup
2 Meningkatnya Ketaatan penanggung jawab usaha Lembaga
penanggung jawab dan/atau kegiatan terhadap izin
usaha yang taat lingkungan, izin PPLH dan PUU LH yang
terhadap izin diterbitkan
lingkungan, izin
PPLH dan izin PUU
LH yang diterbitkan
3 Meningkatnya Terlaksananya pengelolaan sampah di
pengelolaan sampah wilayah kab/kota, meliputi :
di wilayah kab/kota
a. Jumlah pengurangan timbulan sampah 11,18
b. Jumlah penanganan timbulan sampah 31,4

URUSAN
ADMINISTRASI
KEPENDUDUKAN
DAN PENCATATAN
SIPIL
1 Meningkatnya Penyajian data kependudukan skala 100%
Kualitas Pelayanan Provinsi dalam 1 Tahun
Adminduk Persentase cakupan kepemilikan akta 97%
kelahiran pada anak usia 0-17 tahun
Persentase cakupan kepemilikan akta 100%
kematian dari peristiwa kematian yang di
laporkan
Persentase cakupan kepemilikan buku 100%
nikah/akta perkawinan pada semua
pasangan yang perkawinannya dilaporkan

Persentase cakupan kepemilikan akta 100%


perceraian pada semua individu yang
percerainnya dilaporkan
pemanfaatan data kependudukan 80%

URUSAN
PENGENDALIAN
PENDUDUK DAN
KELUARGA
BERENCANA

VI-12
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
1 Meningkatnya Indeks Indeks Pembangunan Keluarga (iBangga) 57.00 Index
Pembangunan
Keluarga
2 Terkendalinya laju Angka prevalensi kontrasepsi 62,54%
pertumbuhan modern/modern Contraceptive (mPCR)
penduduk dengan
Persentase kebutuhan ber-KB yang tidak 8,00%
meningkatkan akses
terpenuhi (unmetneed)
dan kualitas
pelayanan keluarga
berencana

URUSAN
PERHUBUNGAN
1 Meningkatnya Indeks Kepuasan Masyarakat Terhadap 85.00 (Nilai)
Kinerja Pelayanan Pelayanan Publik Sektor Transportasi
Perhubungan
On Time Performance Layanan Transportasi 78,44%
2 Terwujudnya Rasio Konektivitas Daerah dan Nasional 0.695 Rasio
Konektivitas
Nasional
3 Meningkatnya Rasio Kejadian Kecelakan Transportasi per 28.85 Rasio
Keselamatan 100 ribu Keberangkatan
Transportasi

URUSAN
KOMUNIKASI DAN
INFORMATIKA
1 Tersedianya Persentase OPD yang memiliki akses interet 80%
Infrastruktur Digital dan terhubung dengan jaringan intra
pemerintah
2 Terlaksananya Persentase layanan publik (G2B) yang 65%
Layanan Pemerintah diselenggarakan secara online dan
secara Digital terhubung dengan sistem penghubung
layanan
Persentase layanan administrasi pemerintah 65%
(G2G) yang dimplementasikan
3 Meningkatnya Persentase UPT(bidang pendidikan, bidang 30%
Pemanfaatan kesehatan, pasar) dan UMKM yang
Teknologi Digital difasilitasi untuk implemtasi adopsi
untuk pertumbuhan teknologi digital
ekonomi Persentase (%) Perangkat Daerah yang 100%
mengimplementasi/replika inovasi yang
mendukung smart city sesuai dengan
Masterplan
4 Terwujudnya Jumlah ASN yang mengikuti kegiatan orang
Peningkatan literasi digital atau program pelatihan
Kompetensi bidang digital atau program pelatihan
Masyarakat di bidang digital yang difasilitasi oleh
bidang digital Pemerintah Daerah

VI-13
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
Jumlah masyarakat yang mengikuti 200%
kegiatan literasi digital atau program
pelatihan bidang digital yang difasilitasi
oleh Pemerintah Daerah
5 Meningkatnya Persentase (%) konten informasi terkait 70%
Penguatan tata Program dan kebijakan Pemerintah Daerah,
kelola Informasi dan termasuk program prioritas nasional yang
Komunikasi Publik termasuk isu strategis Pemerintah Daerah
(IKP) di Daerah (tema: protokol kesehatan, vaksin, stunting)
yang didiseminasikan sesuai strategi
komunikasi
Persentase tingkat kepuasan masyarakat 70%
terhadap akses dan kualitas konten
informasi publik Pemerintah Daerah
Persentase Informasi Publik yang disediakan 70%
dan diumumkan oleh Dinas Provinsi dan
kab/kota sesuai amanat UU No. 14 Tahun
2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik
Persentase mitra strategis Pemda (media 75%
komunitas seperti KIM dll) termasuk media
lokal yang melaksanakan diseminasi
informasi Kebijakan dan Program Prioritas
Nasional dan prioritas daerah

URUSAN KOPERASI
DAN UKM
1 Terwujudnya Meningkatnya Koperasi yang berkualitas 50%
Koperasi yang
Modern
2 Terwujudnya UMKM Meningkatnya Usaha Kecil yang menjadi 50%
yang Mampu wirausaha
Bersaing di Pasar
Domestik dan
Global

URUSAN
PENANAMAN
MODAL
1 Tercapainya Tercapainya Realisasi Penanaman Modal Rp.
Realisasi Penanaman
Modal

URUSAN
KEPEMUDAAN DAN
OLAHRAGA
1 Meningkatnya Tingkat partisipasi pemuda dalam 6.69% (persen)
partisipasi organisasi organisasi kepemudaan dan organisasi
kepemudaan dan sosial kemasyarakatan
organisasi sosial
2 Meningkatnya Tingkat partisipasi pemuda dalam kegiatan 0.55% (persen)
pemuda yang ekonomi mandiri
berwirausaha

VI-14
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
3 Meningkatnya Peningkatan prestasi olahraga 12 (Medali
prestasi olahraga emas)
nasional dan
internasional

URUSAN STATISTIK
1 Tersedianya data Persentase Organisasi Perangkat Daerah 100%
statistik dalam (OPD) yang menggunkan data statistik
perencanaan dan dalam menyusun perencanaan
evaluasi pembangunan daerah
pembangunan Persentase OPD yang menggunkan data 100%
daerah statistik dalam melakukan evaluasi
pembangunan daerah

URUSAN
PERSANDIAN
1 Menguatnya Jumlah lulusan peningkatan kompetensi Orang
keamanan siber SDM pengelola keamanan siber untuk
lingkungan K/L/D
Pemrintah Daerah Jumlah CSIRT yang dibentuk di sektor Daerah
Pemerintah Daerah
Jumlah Lulusan sertifikasi yang mengikuti Orang
peningkatan kompetensi SDM pengelola
keamanan Sistem Pemerintah Berbasis
Elektronik (SPBE)

URUSAN
KEBUDAYAAN
1 Terwujudnya Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 36%
Kelestarian Cagar yang pernah terlibat sebagai
Budaya pelaku/pendukung pertunjukan seni
Jumlah Cagar Budaya dan Warisan Budaya 4 Unit
yang dilindungi
Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 36%
yang menonton secara langsung
pertunjukan seni
Jumlah Cagar Budaya dan Warisan Budaya Unit
Tak Benda yang ditetapkan
Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 1,96%
yang pernah terlibat sebagai
pelaku/pendukung pertunjukan seni
Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 12%
yang mengunjungi peninggalan sejarah
Register cagar budaya (pendaftaran, Unit
pengjasian, penetapan, pencatatan,
pemeringkatan, penghapusan)
Peningkatan akses masyarakat dalam Unit
penyelenggaraan dan pelaksanaan
kegiatan museum (DAK)

VI-15
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
Pembentukan tim pendaftaran cagar Orang
budaya
Pembentukan tim ahli cagar budaya Orang
provinsi
Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 36%
yang menonton secara langsung
pertunjukan seni
Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 12%
yang mengunjungi peninggalan sejarah
Persentase penduduk yang pernah terlibat 0,31%
sebagai pelaku/pendukung pertunjukan
seni yang menjadikan ketrlibatan sebagai
sumber penghasilan (terhadap penduduk
usia 15 tahun ke atas)
Persentase penduduk usia 10 tahun ke atas 1,96%
yang pernah terlibat sebagai
pelaku/pendukung pertunjukan seni
Persentase rumah tangga yang 22,33%
menyelenggarakan upacara adat

URUSAN
PERPUSTAKAAN
1 Literasi masyarakat Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat 13 (Index)
meningkat
2 Tingkat kegemaran Nilai tingkat kegemaran membaca 63.3 (Nilai)
membaca masyarakat
masyarakat
bertambah

URUSAN
KEARSIPAN
1 Terwujudnya Jumlah arsip terjaga dan arsip statis Arsip
revitalisasi arsip dan sebagai warisan budaya yang dipreservasi
aktualisasi nilai
Jumlah pengguna pelayanan arsip sebagai Orang
budaya dan kearifan
memori kolektif dan jati diri bangsa
lokal

URUSAN
KELAUTAN DAN
PERIKANAN
1 Terwujudnya Produksi Perikanan Tangkap ton
industrialisasi Produksi Perikanan Budidaya ton
kelautan dan
perikanan berdayan
saing

URUSAN
PARIWISATA
1 Meningkatnya Nilai Tambah Ekonomi Kreatif 1.398.000.000.
Kontribusi Pariwisata 000

VI-16
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
dan Ekonomi Kreatif Jumlah Pergerakan Wisatawan Nusantara 260.000.000-
terhadap Ketahanan 280.000.000
Ekonomi Nasional
Kontribusi PDB Pariwisata 4,30%

URUSAN
PERTANIAN
1 Meningkatnya Persentase peningkatan produktivitas 2,00%
produktivitas tanaman pangan (padi dan jagung)
pertanian
Persentase Peningkatan produktivitas 1,20%
tanaman hortikultura (Cabai dan bawang
merah)
Persentase peningkatan produktivitas 3,28%
Perkebunan
Persentase peningkatan produktivitas 1,20%
peternakan
2 Terkendalinya Persentase luas areal pengendalian dan Tanaman
penyebran OPT dan penanggulangan bencana OPT Pangan = 95%,
DPI pada tanaman Hortikultura =
serta penyakit pada 90 - 95%,
hewan Perkebunan =
80%
Persentase wilayah yang terkendali dari 80,50%
penyakit hewan menular strategis

URUSAN
PERDAGANGAN
1 Meningkatnya Pertumbuhuan nilai ekspor non migas 5.96% - 7.86%
Pertumbuhan Ekspor
Bernilai Tambah
Tinggi
2 Terwujudnya iklim Tertib Usaha 55% - 75%
usaha yang kondusif
3 Meningkatnya Persentase barang beredar yang diawasi 42%
keberdayaan dan yang sesuai dengan ketentuan perundang -
kepercayaan undangan
konsumen
4 Meningkatnya Persentase kinerja realisasi pupuk 90%
kepastian
penyaluran
pupuk/pestisida
bersubsidi sesuai
ketentuan jenis,
umlah, waktu,
harga, mutu dan
tempat
5 Meningkatnya Persentase komoditi potensial yang sesuai 50 - 75%
jaminan mutu dengan ketentuan berlaku
komoditas potensial
daerah

VI-17
Indikator Target Tahun
No Kinerja
Kabupaten/Kota 2022
6 Meningkatnya Persentase penanganan pengaduan 91%
keberdayaan dan konsumen
kepercayaan
konsumen
7 Terwujudnya Persentase stabilitas dan jumlah 5,90%
kecukupan bahan ketersediaan harga barang kebutuhan
pangan untuk pokok
masyarakat
8 Terwujudnya Inflasi Pangan bergejolak 3%-5%
stabilisasi harga dan
ketersediaan
pasokan

URUSAN
PERINDUSTRIAN
1 Tercapainya Persentase Pertumbuhan PDB Sektor Industri 6,80%
Peningkatan Pengolahan Nonmigas
Pertumbuhan Sektor
Industri Pengolahan
Nonmigas
2 Meningkatnya Persentase Kontribusi Sektor Industri 18,30%
Kontribusi Sektor Pengolahan Nonmigas Terhadao PDB
Industri Pengolahan
Nonmigas Terhadap
PDB
3 Tercapainya Nilai Ekspor Produk Industri Pengolahan 151.9 (Nilai)
Pertumbuhan Nilai Nonmigas (USD Miliar)
Ekspor Produk
Industri Pengolahan
Nonmigas
4 Meningkatnya Jumlah Tenaga Kerja Sektor Industri juta
Tenaga Kerja di Pengolahan Nonmigas
Sektor Industri
Pengolahan
Nonmigas
5 Terwujudnya Nilai Investasi Sektor Industri Pengolahan Triliun
Pertumbuhan Nilai Non Migas (Rp. Triliun)
Invetasi Sektor
Industri Pengolahan
Nonmigas

VI-18
BAB 7
Penutup
PENUTUP
Dengan tersusunnya Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) ini
diharapkan semua pihak dapat mengetahui gambaran tentang kerangka
ekonomi, prioritas pembangunan, dan arah kebijakan pembangunan
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022, selain itu dipergunakan sebagai
pedoman:
1. Penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah di Lingkungan
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022;
2. Penyusunan Kebijakan Umum APBD (KUA) serta Prioritas dan
Plafon Angggaran Sementara (PPAS) Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2022;
3. Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022;
4. Pengendalian dan Evaluasi Kinerja penyelenggaraan Pemerintahan
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022; serta
5. Penyelarasan Prioritas Pembangunan dan Sinergitas Perencanaan
Pembangunan antarsektor, antarwilayah, dan antar perangkat
daerah.
Dalam pelaksanaan tahun berjalan RKPD Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2022 menunjukkan adanya ketidaksesuaian dengan perkembangan
keadaan atau tidak sesuai dengan asumsi prioritas pembangunan daerah,
kerangka ekonomi daerah dan keuangan daerah serta rencana program
dan kegiatan akan dilakukan penyesuaian dalam bentuk RKPD Perubahan
Kabupaten Deli Serdang Tahun 2022 dengan tetap berpedoman pada
peraturan perundangan yang berlaku.
Selanjutnya, komitmen seluruh pemangku kepentingan dalam
mengawal, melaksanakan dan mewujudkan keberhasilan pelaksanaan
program/kegiatan sebagaimana tertuang dalam RKPD Kabupaten Deli
Serdang Tahun 2022 ini sangat diperlukan. Sehingga pelaksanaan
pembangunan yang mengacu kepada RKPD Kabupaten Deli Serdang Tahun
2022 mampu mendukung tercapainya Visi RPJMD Kabupaten Deli Serdang
Tahun 2019-2024, yakni “Deli Serdang yang Maju dan Sejahtera dengan
Masyarakatnya yang Religius dan Rukun dalam Kebhinekaan”.

VII-1
LAMPIRAN 2
Program dan Kegiatan
Perangkat Daerah Kabupaten
Deli Serdang Tahun 2022
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 01       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PENDIDIKAN 1,115,677,467,786 1,419,777,895,700
1 01 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 941,628,423,874 1,035,401,000,544
1 01 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 2,781,917,336 3,073,095,165
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah dokumen rencana
Penyusunan Dokumen Persentase tertib pelaporan
akuntabilitas Semua kerja (Renja) Dinas
1 01 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Jenis
capaian kinerja dan 100 Persen
352,634,896 387,898,386
penyelenggaraan Kecamatan, Pendidikan dan
Daerah keuangan

pemerintahan daerah Semua Perubahannya

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase tertib pelaporan
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Semua Jumlah Penyusunan
1 01 01 2.01 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Dokumen
capaian kinerja dan 100 Persen
206,321,256 226,953,382
Dokumen RKA-SKPD penyelenggaraan Kecamatan, Dokumen RKA-SKPD

keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase tertib pelaporan
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Semua Jumlah Dokumen
1 01 01 2.01 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Dokumen
capaian kinerja dan 100 Persen
66,430,164 73,073,180
DPA-SKPD penyelenggaraan Kecamatan, Penyusunan DPA-SKPD

keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Evaluasi Kinerja Persentase tertib pelaporan
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Semua
1 01 01 2.01 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin Perangkat Daerah Dinas 2 Dokumen
capaian kinerja dan 100 Persen
2,156,531,020 2,385,170,217
Daerah penyelenggaraan Kecamatan,
Pendidikan
keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 01 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 931,032,360,322 1,024,135,596,354


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase tertib pelaporan
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua Jumlah pembayaran gaji dan
1 01 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 5 Jenis
capaian kinerja dan 100 persen
911,304,238,894 1,002,434,662,783
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, ASN

keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah pembayaran honor Persentase tertib pelaporan
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Semua
1 01 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin pengelola keuangan 62 Orang
capaian kinerja dan 100 persen
19,728,121,428 21,700,933,571
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Kecamatan,
Kesegaran Jasmani
keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Persentase tertib pelaporan
akuntabilitas Semua Jumlah penyusunan laporan
1 01 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Dokumen
capaian kinerja dan 100 persen
0 0
penyelenggaraan Kecamatan, keuangan akhir tahun

Tahun SKPD keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 01 01 2.03   Administrasi Barang Milik Daerah pada Perangkat Daerah 1,327,617,350 1,460,379,085
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase tertib pelaporan
Pengamanan Barang Milik akuntabilitas Semua Jumlah pengamanan barang
1 01 01 2.03 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Jenis
capaian kinerja dan 100 persen
184,574,340 203,031,774
Daerah SKPD penyelenggaraan Kecamatan, milik daerah SKPD

keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 1/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Rekonsiliasi dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase tertib pelaporan
Penyusunan Laporan akuntabilitas Semua Jumlah Rekonsiliasi dan
1 01 01 2.03 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Laporan
capaian kinerja dan 100 persen
352,681,680 387,949,848
Barang Milik Daerah pada penyelenggaraan Kecamatan, Penyusunan Laporan

keuangan

SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase tertib pelaporan
Penatausahaan Barang akuntabilitas Semua Jumlah Penatausahaan
1 01 01 2.03 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin 5 Jenis
capaian kinerja dan 100 persen
790,361,330 869,397,463
Milik Daerah pada SKPD penyelenggaraan Kecamatan, barang milik daerah

keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 01 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 125,652,541 125,413,200


Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pakaian dinas yang
1 01 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 85 Stell
Persentase disiplin Aparatur
100 persen
114,012,000 125,413,200
prima pemerintah daerah Kecamatan, diadakan

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah Monitoring, Evaluasi
Monitoring, Evaluasi, dan Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.05 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dan Penilaian Kinerja 2 Dokumen
Persentase disiplin Aparatur
100 persen
11,640,541 0
Penilaian Kinerja Pegawai prima pemerintah daerah Kecamatan,
Pegawai Dinas Pendidikan

Semua
Kelurahan

Pendidikan dan Pelatihan


Meningkatnya pelayanan
1 01 01 2.05 09 Pegawai Berdasarkan Tugas Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Persentase disiplin Aparatur
100 persen
0 0
prima pemerintah daerah
dan Fungsi
1 01 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 3,366,305,516 3,451,900,492
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen Jumlah komponen instalasi Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin listrik/penerangan bangunan 20 unit
kebutuhan layanan 100 persen
35,980,000 39,578,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Bangunan Kantor kantor yang diadakan
adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah peralatan dan Persentase pemenuhan
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin perlengkapan kantor yang 15 Unit
kebutuhan layanan 100 persen
181,397,248 208,583,373
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
tersedia
adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Penyediaan Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Peralatan Rumah
1 01 01 2.06 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 15 Jenis
kebutuhan layanan 100 persen
44,482,441 21,633,085
Rumah Tangga prima pemerintah daerah Kecamatan, Tangga

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah bahan logistik kantor
1 01 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 52 Jenis
kebutuhan layanan 100 persen
174,680,285 192,149,314
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, yang disediakan

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 2/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah barang cetakan dan
1 01 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 32 Jenis
kebutuhan layanan 100 persen
173,459,300 168,019,610
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, penggandaan yang tersedia

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah surat kabar dan buku 17850
1 01 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin kebutuhan layanan 100 persen
169,877,000 186,864,700
prima pemerintah daerah Kecamatan, peraturan yang disediakan
exemplar

undangan adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah bahan makanan dan
1 01 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Jenis
kebutuhan layanan 100 persen
145,781,708 160,359,879
prima pemerintah daerah Kecamatan, minuman tamu

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat- Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat koordinasi dan 92 OH
kebutuhan layanan 100 persen
2,251,895,000 2,284,968,966
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD konsultasi
adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Penatausahaan Arsip Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Arsip Dinamis pada
1 01 01 2.06 10 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Dokumen
kebutuhan layanan 100 persen
188,752,534 189,743,565
Dinamis pada SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan, SKPD

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

1 01 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 712,032,800 717,236,080
Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah mebel yang diadakan
16 Unit
kebutuhan layanan 100 persen
155,844,800 171,429,280
prima pemerintah daerah Kecamatan,
adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Pengadaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pengadaan dan
1 01 01 2.07 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Jenis
kebutuhan layanan 100 persen
11,738,000 12,911,800
Mesin Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, mesin lainnya

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Pengadaan Gedung Kantor Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Gedung Kantor atau
1 01 01 2.07 09 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 15 Unit
kebutuhan layanan 100 persen
256,350,000 281,985,000
atau Bangunan Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, Bangunan Lainnya

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Jumlah sarana dan prasarana
Pengadaan Sarana dan Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua pendukung gedung kantor
1 01 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 46 Set
kebutuhan layanan 100 persen
205,860,000 160,446,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, atau bahan lainnya yang
atau Bangunan Lainnya adminstrasi perkantoran

Semua diadakan

Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 3/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Pengadaan Sarana dan Serdang, Jumlah sarana dan prasana
Persentase pemenuhan
Prasarana Pendukung Meningkatnya pelayanan Semua pendukung gedung kantor
1 01 01 2.07 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 16 Unit
kebutuhan layanan 100 persen
82,240,000 90,464,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan, atau bangunan lainnya yang
adminstrasi perkantoran

Bangunan Lainnya Semua diadakan

Kelurahan

1 01 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,533,421,009 1,613,351,468


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Jumlah jasa komunikasi, Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin sumber daya air dan listrik 3 Jenis
kebutuhan layanan 100 persen
22,204,800 24,425,280
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Air dan Listrik yang disediakan
adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli Jumlah jasa peralatan dan


Serdang, perlengkapan kantor yang
Persentase pemenuhan
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua disediakan
2 Paket

1 01 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin kebutuhan layanan 100 persen


158,100,000 107,250,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Jumlah jasa peralatan dan 41 Unit

adminstrasi perkantoran

Semua perlengkapan kantor yang


Kelurahan
disediakan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah jasa pelayanan umum
1 01 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 36 Orang
kebutuhan layanan 100 persen
1,353,116,209 1,481,676,188
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor yang disediakan

adminstrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

1 01 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 749,117,000 824,028,700
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Serdang,
Jumlah Pemeliharaan dan Persentase Sarana dan
Pemeliharaan dan Pajak Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.09 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Pajak Kendaraan Perorangan 2 Jenis
Prasarana Aparatur 100 persen
230,520,000 253,572,000
Kendaraan Perorangan prima pemerintah daerah Kecamatan,
Dinas
Berkondisi baik

Dinas atau Kendaraan Semua


Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Sarana dan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah mebel yang
1 01 01 2.09 05 Pemeliharaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 226 Unit
Prasarana Aparatur 100 persen
20,000,000 22,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, disediakan

Berkondisi baik

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Sarana dan
Pemeliharaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pemeliharaan
1 01 01 2.09 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Jenis
Prasarana Aparatur 100 persen
0 0
Mesin Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, peralatan dan mesin lainnya

Berkondisi baik

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi Jumlah gedung kantor dan Persentase Sarana dan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin bangunan lainnya yang 5 Unit
Prasarana Aparatur 100 persen
498,597,000 548,456,700
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Bangunan Lainnya dipelihara/direhabilitasi
Berkondisi baik

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 4/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Persentase Sarana dan
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah sarana dan prasarana
1 01 01 2.09 10 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Unit
Prasarana Aparatur 100 persen
0 0
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan, gedung yang direhabilitasi

Berkondisi baik

Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Jumlah sarana dan prasarana Persentase Sarana dan
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua
1 01 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin pendukung gedung kantor 3 Unit
Prasarana Aparatur 100 persen
0 0
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
yang direhabilitasi
Berkondisi baik

atau Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

1 01 02     PROGRAM PENGELOLAAN PENDIDIKAN 173,423,485,109 383,688,780,472


1 01 02 2.01   Pengelolaan Pendidikan Sekolah Dasar 89,471,038,675 249,061,346,543
Peningkatan
Kualitas Mutu
Pendidikan,
Kesehatan dan Kab. Deli Meningkatkan
Pembangunan Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Unit Sekolah Sosial
Meningkatnya taraf Semua Jumlah unit sekolah baru Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 01 APM SD/MI 99,79 % 1 sekolah
83 %
0 2,000,000,000
Baru (USB) Peningkatan pendidikan masyarakat Kecamatan, yang dibangun minimal B
Berkualitas
Kualitas Mutu Semua Dan Berdaya
Pendidikan, Kelurahan
Saing
Kesehatan dan
Pembangunan
Sosial
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penambahan Ruang Kelas Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah ruang kelas yang Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 02 APM SD/MI 99,79 % 50 sekolah
83 %
14,189,120,000 15,608,032,000
Baru Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Ruang Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Ruang Guru/ Kepala Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 03 APM SD/MI 99,79 % 5 Ruang
83 %
1,155,680,000 1,271,248,000
Guru/Kepala Sekolah/TU Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah/TU yang dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Ruang Unit
Pembangunan Ruang Unit Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 04 APM SD/MI 99,79 % Kesehatan Sekolah yang 2 Ruang
83 %
368,160,000 404,976,000
Kesehatan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
dibangun

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Perpustakaan Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 05 APM SD/MI 99,79 % 3 Unit
83 %
2,051,440,000 2,256,584,000
Perpustakaan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah yang dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 5/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pembangunan Sarana, Jumlah Sarana, Prasarana
Pendidikan, Meningkatnya taraf a, Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 06 Prasarana dan Utilitas APM SD/MI 99,79 % dan Utilitas Sekolah yang 55 Sekolah
83 %
27,185,517,837 29,904,069,621
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah dibangun

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Ruang Ruang Kelas Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 08 APM SD/MI 99,79 % 79 Ruang
83 %
25,290,820,000 27,819,902,000
Ruang Kelas Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, yang direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Jumlah Ruang Guru/ Kepala
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 09 Ruang Guru/Kepala APM SD/MI 99,79 % Sekolah/TU yang 5 Ruang
83 %
1,164,555,000 1,281,010,500
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah/TU direhabilitasi

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Jumlah Ruang Unit
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 10 Ruang Unit Kesehatan APM SD/MI 99,79 % Kesehatan Sekolah yang 3 Ruang
83 %
0 0
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah direhabilitasi

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Perpustakaan Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 11 APM SD/MI 99,79 % 4 Ruang
83 %
1,151,863,500 1,267,049,850
Perpustakaan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah yang direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Jumlah Sarana, Prasarana
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 12 Sarana, Prasarana dan APM SD/MI 99,79 % dan Utilitas Sekolah yang 55 Sekolah
83 %
341,382,000 375,520,200
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Utilitas Sekolah dibangun

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Mebel Sekolah yang Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 14 Pengadaan Mebel Sekolah APM SD/MI 99,79 % 303 sekolah
83 %
4,526,383,520 4,979,021,872
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, diadakan
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Perlengkapan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Siswa yang diadakan Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 17 APM SD/MI 99,79 % 152 Orang
83 %
3,678,990,748 4,046,889,823
Siswa Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Perlengkapan Siswa
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pemeliharaan Rutin Jumlah Pemeliharaan rutin
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 18 Bangunan Gedung dan APM SD/MI 99,79 % bangunan gedung dan 3 Ruang
83 %
0 0
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Ruangan ruangan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 6/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Alat Praktik dan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Alat Praktik dan Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 22 APM SD/MI 99,79 % 50 Unit
83 %
0 0
Peraga Siswa Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Peraga Siswa yang diadakan
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelengaraan Proses Jumlah Peserta Didik yang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 23 Belajar dan Ujian bagi APM SD/MI 99,79 % mengikuti Ujian Sekolah 36360 Orang
83 %
609,985,678 670,984,246
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Peserta Didik Tingkat SD

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyiapan dan Tindak Penyiapan dan Tindak Lanjut
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 24 Lanjut Evaluasi Satuan APM SD/MI 99,79 % Evaluasi Satuan Pendidikan 50 Orang
83 %
626,962,934 662,863,227
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Pendidikan Dasar Dasar yang diadakan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Jumlah peserta didik yang
mengikuti kompetensi Sains
Peningkatan Kab. Deli Nasional Jenjang SD dan Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Kompetisi Olahraga Siswa Sumber Daya
Pembinaan Minat, Bakat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Nasional (KOSN) SD, Festival Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 25 APM SD/MI 99,79 % 1418 Siswa
83 %
2,089,299,731 2,298,229,704
dan Kreativitas Siswa Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Lomba Seni Siswa Nasional minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua (FL2SN) SD dan Pengiriman Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
atlet KOSN Jenjang SD Saing
Tingkat Provinsi dan
Nasional

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Penyediaan Pendidik dan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Pendidik dan Tenaga
Tenaga Kependidikan bagi Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 26 APM SD/MI 99,79 % Kependidikan bagi Satuan 50 Orang
83 %
0 0
Satuan Pendidikan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Pendidikan Sekolah Dasar

Dasar Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah Guru yang mengikuti
Pengembangan Karir Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
pengembangan karir
Pendidik dan Tenaga Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 27 APM SD/MI 99,79 % pendidik dan tenaga 397 Orang
83 %
2,118,122,363 2,329,934,599
Kependidikan pada Satuan Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
kependidikan pada satuan
Pendidikan Sekolah Dasar Pembangunan Semua Dan Berdaya
pendidikan sekolah dasar

Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah kepala
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
sekolah/Operator dan guru
Pembinaan Kelembagaan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 28 APM SD/MI 99,79 % yang mendapatkan 459 Orang
83 %
2,408,537,628 2,319,391,391
dan Manajemen Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
pembinaan kelembagaan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
dan manajemen sekolah

Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah sekolah yang
Pengelolaan Dana BOS Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 29 APM SD/MI 99,79 % mendapatkan dana 582 sekolah
83 %
0 150,000,000,000
Sekolah Dasar Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
operasional BOS

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 7/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Peningkatan Kapasitas
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Pengelolaan Dana Persentase SD terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.01 30 Pengelolaan Dana BOS APM SD/MI 99,79 % 56260 Orang
83 %
514,217,736 565,639,510
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, BOS Sekolah Dasar
minimal B
Berkualitas
Sekolah Dasar
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 01 02 2.02   Pengelolaan Pendidikan Sekolah Menengah Pertama 34,392,494,542 77,791,858,996
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Unit Sekolah Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Pembangunan Unit Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 01 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Unit
87 %
0 2,000,000,000
Baru (USB) Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah Baru (USB)
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penambahan Ruang Kelas Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Ruang Kelas Baru Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 02 APM SMP/MTs 98,51 % 6 Ruang
87 %
3,381,200,000 3,719,320,000
Baru Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, yang Dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Ruang Ruang
Pembangunan Ruang Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 03 APM SMP/MTs 98,51 % Guru/Kepala Sekolah/TU 13 Ruang
87 %
1,198,400,000 1,318,240,000
Guru/Kepala Sekolah/TU Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
yang dibangun
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Ruang Unit
Pembangunan Ruang Unit Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 04 APM SMP/MTs 98,51 % Kesehatan Sekolah yang 3 Ruang
87 %
1,271,160,000 1,398,276,000
Kesehatan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
dibangun

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Perpustakaan Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 05 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Ruang
87 %
1,232,640,000 1,355,904,000
Perpustakaan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah yang dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Laboratorium yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 06 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Ruang
87 %
924,480,000 1,016,928,000
Laboratorium Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Ruang Serba Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Ruang Serba Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 07 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Ruang
87 %
0 0
Guna/Aula Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Guna/Aula yang dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pembangunan Rumah Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Rumah Dinas Kepala
Dinas Kepala Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 09 APM SMP/MTs 98,51 % Sekolah/Guru/Penjaga 2 Unit
87 %
0 0
Sekolah/Guru/Penjaga Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah yang dibangun

Sekolah Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 8/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Fasilitas Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Fasilitas Parkir yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 10 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Unit
87 %
0 0
Parkir Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Kantin Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Kantin Sekolah yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 11 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Unit
87 %
1,647,800,000 1,812,580,000
Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, dibangun
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Sarana, Jumlah Sarana, Prasarana
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 12 Prasarana dan Utilitas APM SMP/MTs 98,51 % dan Utilitas Sekolah yang 21 Ruang
87 %
4,693,919,024 5,163,310,926
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah dibangun

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Gedung Sekolah Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 13 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Ruang
87 %
0 0
Gedung Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, yang di rehabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Ruang Kelas Sekolah Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 14 APM SMP/MTs 98,51 % 18 Ruang
87 %
5,268,631,500 5,795,494,650
Ruang Kelas Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, yang direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Ruang Guru Sekolah Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 15 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Ruang
87 %
1,454,112,000 1,599,523,200
Ruang Guru Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, yang direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Jumlah Ruang Unit
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 16 Ruang Unit Kesehatan APM SMP/MTs 98,51 % Kesehatan Sekolah yang 2 Ruang
87 %
0 0
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah direhabilitasi

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Perpustakaan Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 17 APM SMP/MTs 98,51 % 6 Sekolah
87 %
1,433,916,000 1,577,307,600
Perpustakaan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah yang direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Laboratorium yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 18 APM SMP/MTs 98,51 % 8 Ruang
87 %
1,090,584,000 1,199,642,400
Laboratorium Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 9/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Rehabilitasi Sedang/Berat Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Rumah Dinas Kepala
Rumah Dinas Kepala Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 21 APM SMP/MTs 98,51 % Sekolah/Guru/Penjaga 2 Unit
87 %
181,764,000 199,940,400
Sekolah/Guru/Penjaga Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah yang direhabilitasi

Sekolah Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Fasilitas Parkir yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 22 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Unit
87 %
0 0
Fasilitas Parkir Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Kantin Sekolah yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 23 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Sekolah
87 %
0 0
Kantin Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, direhabilitasi
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Jumlah Sarana, Prasarana
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 24 Sarana, Prasarana dan APM SMP/MTs 98,51 % dan Utilitas Sekolah yang 10 Sekolah
87 %
545,292,000 599,821,200
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Utilitas Sekolah direhabilitasi

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Mebel Sekolah yang Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 25 Pengadaan Mebel Sekolah APM SMP/MTs 98,51 % 62 Sekolah
87 %
3,260,439,600 3,586,483,560
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, diadakan
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Perlengkapan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Perlengkapan 24 Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 27 APM SMP/MTs 98,51 % 87 %
506,591,208 557,250,329
Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Sekolah yang diadakan
Kecamatan
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah sekolah yang Sumber Daya
Penyediaan Biaya Personil
Pendidikan, Meningkatnya taraf a, Semua mendapatkan penyediaan Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 32 Peserta Didik Sekolah APM SMP/MTs 98,51 % 644 Sekolah
87 %
0 1,800,000,000
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, biaya personil peserta didik minimal B
Berkualitas
Menengah Pertama
Pembangunan Semua SMP
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Alat Praktik dan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Jumlah Alat Praktik dan Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 35 APM SMP/MTs 98,51 % 2 Sekolah
87 %
0 0
Peraga Siswa Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Peraga Siswa yang diadakan
minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Sekolah yang Sumber Daya
Penyelengaraan Proses
Pendidikan, Meningkatnya taraf a, Semua engitkuti penyelenggaraan Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 36 Belajar dan Ujian bagi APM SMP/MTs 98,51 % 100 sekolah
87 %
0 0
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, proses belajar dan ujian bagi minimal B
Berkualitas
Peserta Didik
Pembangunan Semua peserta didik
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 10/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penyiapan dan Tindak Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah sekolah yang Sumber Daya
Lanjut Evaluasi Satuan Pendidikan, Meningkatnya taraf a, Semua mengikuti pelatihan proktor Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 37 APM SMP/MTs 98,51 % 60 orang
87 %
0 220,000,000
Pendidikan Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, asesmen kompetensi minimal B
Berkualitas
Menengah Pertama Pembangunan Semua nasional SMP
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Jumlah Siswa yang mengikuti
Kompetisi Sains Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Jenjang SMP dan Kompetisi
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Olahraga Siswa Nasional
Pembinaan Minat, Bakat Pendidikan, Meningkatnya taraf a, Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 38 APM SMP/MTs 98,51 % (KOSN) SMP, Festival Lomba 800 Orang
87 %
2,309,978,504 2,540,976,354
dan Kreativitas Siswa Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Seni Siswa Nasional (FL2SN)
Pembangunan Semua Dan Berdaya
SMP dan pengiriman atlet
Sosial Kelurahan
Saing
KOSN Jenjang SMP Tingkat
Provinsi dan Nasional

Peningkatan Kab. Deli Jumlah Guru yang mengikuti Meningkatkan


Pengembangan Karir
Kualitas Mutu Serdang, pengembangan karir Sumber Daya
Pendidik dan Tenaga
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua pendidik dan tenaga Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 40 Kependidikan pada Satuan APM SMP/MTs 98,51 % 887 Orang
87 %
3,847,586,706 4,230,860,377
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, kependidikan pada satuan minimal B
Berkualitas
Pendidikan Sekolah
Pembangunan Semua pendidikan sekolah Dan Berdaya
Menengah Pertama
Sosial Kelurahan
menengah pertama
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah sekolah yang Sumber Daya
Pembinaan Kelembagaan Pendidikan, Meningkatnya taraf a, Semua mendapatkan pembinaan Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 41 APM SMP/MTs 98,51 % 140 sekolah
87 %
144,000,000 1,100,000,000
dan Manajemen Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, kelembagaan dan minimal B
Berkualitas
Pembangunan Semua menajemen sekolah
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengelolaan Dana BOS Jumlah sekolah yang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 42 Sekolah Menengah APM SMP/MTs 98,51 % mendapatkan dana 63 sekolah
87 %
0 35,000,000,000
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Pertama operasional BOS

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Kapasitas Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Kapasitas
Pengelolaan Dana BOS Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Persentase SMP terakreditasi Manusia Yang
1 01 02 2.02 43 APM SMP/MTs 98,51 % Pengelolaan Dana BOS 200 Orang
87 %
0 0
Sekolah Menengah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, minimal B
Berkualitas
Sekolah Menengah Pertama

Pertama Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
1 01 02 2.03   Pengelolaan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) 20,428,026,845 24,790,457,380
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Jumlah Gedung/Ruang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 01 Gedung/Ruang 88,4 % Kelas/Ruang Guru PAUD 12 Lembaga
38 %
3,813,480,000 4,194,828,000
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD terakreditasi
Berkualitas
Kelas/Ruang Guru PAUD yang dibangun
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembangunan Sarana, Jumlah Sarana, Prasarana
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 02 Prasarana dan Utilitas 88,4 % dan Utilitas PAUD yang 20 Lembaga
38 %
3,695,544,734 4,065,099,207
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD terakreditasi
Berkualitas
PAUD dibangun

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 11/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Rehabilitasi Sedang/Berat Jumlah Gedung/Ruang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 03 Gedung/Ruang 88,4 % Kelas/Ruang Guru PAUD 20 Lembaga
38 %
3,024,351,000 3,326,786,100
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD terakreditasi
Berkualitas
Kelas/Ruang Guru PAUD yang di Rehabilitasi

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Jumlah Mebel PAUD yang Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 07 Pengadaan Mebel PAUD 88,4 % 23 Lembaga
38 %
743,814,140 818,195,554
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD diadakan
terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Perlengkapan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Jumlah Perlengkapan PAUD Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 09 88,4 % 53 Lembaga
38 %
636,265,890 699,892,479
PAUD Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD yang diadakan
terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Peserta Didik yang Sumber Daya
Penyediaan Biaya Personil Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) mendapatkan Penyediaan Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 11 88,4 % 0 Siswa
38 %
0 156,996,000
Peserta Didik PAUD Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD Biaya Personil Peserta Didik terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua PAUD
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Alat Praktik dan
Pengadaan Alat Praktik dan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 12 88,4 % Peraga Siswa PAUD yang 21 Lembaga
38 %
561,252,600 617,377,860
Peraga Siswa PAUD Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD terakreditasi
Berkualitas
diadakan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelenggaraan Proses Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Jumlah Proses Belajar PAUD Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 13 88,4 % 2 Sekolah
38 %
0 1,000,000,000
Belajar PAUD Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD yang terselenggara
terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, JumlahSekolah yang Sumber Daya
Penyiapan dan Tindak
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) mengikuti Penyiapan dan Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 14 Lanjut Evaluasi Satuan 88,4 % 116 Sekolah
38 %
0 170,351,650
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD Tindak Lanjut Evaluasi Satuan terakreditasi
Berkualitas
PAUD
Pembangunan Semua PAUD
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyediaan Pendidik dan Jumlah Pendidik dan Tenaga
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 15 Tenaga Kependidikan bagi 88,4 % Kependidikan bagi Satuan 2 Sekolah
38 %
0 1,000,000,000
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD terakreditasi
Berkualitas
Satuan PAUD PAUD yang tersedia

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengembangan Karir Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Pendidik dan Tenaga Sumber Daya
Pendidik dan Tenaga Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Kependidikan yang Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 16 88,4 % 483 Orang
38 %
3,437,566,105 3,773,602,916
Kependidikan pada Satuan Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD mengikuti Seleksi terakreditasi
Berkualitas
Pendidikan PAUD Pembangunan Semua Pengembangan Karir
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 12/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Sekolah yang Sumber Daya
Pembinaan Kelembagaan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) mendapat Pembinaan Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 17 88,4 % 775 Sekolah
38 %
1,849,352,376 2,034,287,614
dan Manajemen PAUD Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD Kelembagaan dan terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Manajemen PAUD
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Sekolah yang
Pengelolaan Dana BOP Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Angka Partisipasi Kasar (APK) Persentase PAUD Manusia Yang
1 01 02 2.03 18 88,4 % mendapat Pengelolaan Dana 922 Sekolah
38 %
2,666,400,000 2,933,040,000
PAUD Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, PAUD terakreditasi
Berkualitas
BOP PAUD

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
1 01 02 2.04   Pengelolaan Pendidikan Nonformal/Kesetaraan 29,131,925,047 32,045,117,553
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pembangunan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Gedung/Ruang Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Ruang Kelas dan Ruang Guru Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 01 35 % 2 ruang
68 %
0 0
Kelas/Ruang Guru Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal yang di Bangun
terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pembangunan Sarana, Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Prasarana dan Utilitas Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Jumlah Sarana dan Prasarana Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 02 35 % 2 ruang
68 %
0 0
Sekolah Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal utilitas yang dibangun
terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Rehabilitasi Sedang/Berat
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Gedung/Ruang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 03 Kelas/Ruang Guru 35 % Jumlah Ruang yang di Rehab
2 ruang
68 %
0 0
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal terakreditasi
Berkualitas
Pendidikan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Nonformal/Kesetaraan
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Mebel
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 07 Pendidikan 35 % Jumlah Pengadaan Mebel
2 ruang
68 %
0 0
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Kelompok Sekolah Sumber Daya
Pengadaan Perlengkapan
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu NonFormal/Kesetaraan Yang Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 09 Pendidikan 35 % 88 kelompok
68 %
2,156,085,936 2,371,694,530
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal Mendapat Pengadaan terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan
Pembangunan Semua Perlengkapan Pendidikan
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Peserta Didik yang Sumber Daya
Penyediaan Biaya Personil
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Mendapat Penyedian Biaya 52 Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 10 Peserta Didik 35 % 68 %
1,982,222,216 2,180,444,438
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal Personil Peserta Didik Kelompok
terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan
Pembangunan Semua NonFormal/Kesetaraan
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah Peserta Didik yang
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelenggaraan Proses Mendapatkan
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 12 Belajar 35 % Penyelenggaran Proses 435 Orang
68 %
1,232,161,989 1,355,378,188
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan Belajar
Pembangunan Semua Dan Berdaya
NonFormal/Kesetaraan

Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 13/14
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN

Sub Unit Organisasi : 1.01.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENDIDIKAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Penyiapan dan Tindak Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Lanjut Evaluasi Satuan Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Jumlah Tindak Lanjut Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 13 35 % 2 Orang
68 %
0 0
Pendidikan di Pendidikan Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal Evaluasi Satuan Pendidikan
terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengembangan Karir
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pendidik dan Tenaga Jumlah Guru MDTA yang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 15 Kependidikan pada Satuan 35 % mendapat Bantuan 1600 Orang
68 %
8,375,866,208 9,213,452,829
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal terakreditasi
Berkualitas
Pendidikan Penunjang Operasional

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Nonformal/Kesetaraan
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pembinaan Kelembagaan Jumlah Peserta Didik Yang
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 16 dan Manajemen Sekolah 35 % Mengikuti Kelmbagaan dan 192 Orang
68 %
819,888,698 901,877,568
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan Manejmen Sekolah

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Peserta Didik Yang Sumber Daya
Pengelolaan Dana BOP
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Mutu Mendapatkan Pengelolaan Persentase PKBM Manusia Yang
1 01 02 2.04 17 Sekolah 35 % 4665 Orang
68 %
14,565,700,000 16,022,270,000
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Pendidikan Non Formal Dana BOP Sekolah terakreditasi
Berkualitas
Nonformal/Kesetaraan
Pembangunan Semua NonFormal/Kesetaraan
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 01 03     PROGRAM PENGEMBANGAN KURIKULUM 392,816,957 432,098,653
1 01 03 2.01   Penetapan Kurikulum Muatan Lokal Pendidikan Dasar 392,816,957 432,098,653
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyusunan Kompetensi Jumlah Peserta Kompetensi
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Kompetensi dan Rata-Rata Capaian Penilain Manusia Yang
1 01 03 2.01 01 Dasar Muatan Lokal 70 % Dasar Muatan Lokal 75 Orang
86 Skor
256,358,842 281,994,726
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Kualifikasi Guru Kinerja Guru
Berkualitas
Pendidikan Dasar Pendidikan Dasar

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pelatihan Penyusunan Jumlah Peserta Penyusunan
Pendidikan, Meningkatnya taraf Semua Peningkatan Kompetensi dan Rata-Rata Capaian Penilain Manusia Yang
1 01 03 2.01 04 Kurikulum Muatan Lokal 70 % Kurikulum Muatan Lokal 80 Orang
86 Skor
136,458,115 150,103,927
Kesehatan dan pendidikan masyarakat Kecamatan, Kualifikasi Guru Kinerja Guru
Berkualitas
Pendidikan Dasar Pendidikan Dasar

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
1 01 03 2.02   Penetapan Kurikulum Muatan Lokal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Nonformal 0 0
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Penyusunan Kompetensi Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Kompetensi Dasar Sumber Daya
Dasar Muatan Lokal Pendidikan, Semua Peningkatan Kompetensi dan Muatan Lokal PAUD dan Rata-Rata Capaian Penilain Manusia Yang
1 01 03 2.02 01 70 %
200 Orang
86 Skor
0 0
Pendidikan Anak Usia Dini Kesehatan dan Kecamatan, Kualifikasi Guru
Pendidikan Nonformal yang Kinerja Guru
Berkualitas
dan Pendidikan Nonformal Pembangunan Semua disusun
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 01 04     PROGRAM PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN 232,741,846 256,016,031
1 01 04 2.01   Pemerataan Kuantitas dan Kualitas Pendidik dan Tenaga Kependidikan bagi Satuan Pendidikan Dasar, PAUD, dan Pendidikan Nonformal/Kesetaraan 232,741,846 256,016,031
Perhitungan dan Pemetaan Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pendidik dan Tenaga Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Kependidikan Satuan Pendidikan, Semua Peningkatan Kompetensi dan Jumlah Laporan perhitungan Rata-rata capaian penilaian Manusia Yang
1 01 04 2.01 01 70 %
2 Laporan
86 Skor
232,741,846 256,016,031
Pendidikan Dasar, PAUD, Kesehatan dan Kecamatan, Kualifikasi Guru
dan pemetaan pendidik
kinerja guru
Berkualitas
dan Pendidikan Pembangunan Semua Dan Berdaya
Nonformal/Kesetaraan Sosial Kelurahan
Saing
TOTAL 1,115,677,467,786 1,419,777,895,700

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1072?sHFXJlFfyTJFYKfuuBcsc/eGfll@fRwMyCjjIKrV/8Q= 14/14
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 02       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KESEHATAN 444,793,546,409 518,782,232,089
1 02 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 224,950,358,338 235,237,202,412
1 02 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 87,145,480 278,327,129
Kab. Deli
Serdang,
Penyusunan Dokumen
Semua Jumlah dokumen
1 02 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP
74 Poin
6 Jenis
Nilai AKIP
74 Poin
42,776,900 167,636,297
Kecamatan, perencanaan yang tersedia

Daerah
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Serdang,
Laporan Capaian Kinerja Semua Jumlah dokumen laporan
1 02 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP
74 Poin
7 Dokumen
Nilai AKIP
74 Poin
44,368,580 110,690,832
dan Ikhtisar Realisasi Kecamatan, capaian kinerja

Kinerja SKPD Semua


Kelurahan

1 02 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 217,177,341,063 227,982,532,116


Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
Penyediaan Gaji dan a, Semua Jumlah ASN yang dibayarkan
1 02 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP
74 Poin
2300 Orang
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
215,615,627,223 226,396,408,584
Tunjangan ASN Kecamatan, gaji dan tunjangan

yang dikerjakan mencapai


Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
Penyediaan Administrasi a, Semua Jumlah penyediaan jasa
1 02 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP
74 Poin
72 OB
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
1,426,548,840 1,497,876,282
Pelaksanaan Tugas ASN Kecamatan, administrasi keuangan

yang dikerjakan mencapai


Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Koordinasi dan Penyusunan Jumlah kegiatan pertemuan program/kegiatan/sub
a, Semua
1 02 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP
74 Poin
penyusunan laporan 6 Kegiatan
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
135,165,000 88,247,250
Kecamatan,
Tahun SKPD keuangan
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

1 02 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 1,836,250,000 1,651,512,720


Semua
Kabupaten/Kot Persentase sumber daya
Pengadaan Pakaian Dinas Jumlah pengadaan pakaian
a, Semua manusia kesehatan yang
1 02 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP
74 Poin
dinas beserta 2300 Stel
68.5 %
1,836,250,000 1,651,512,720
Kecamatan, memiliki kinerja sesuai
Kelengkapannya perlengkapannya

Semua standar

Kelurahan

1 02 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 2,738,728,926 2,707,285,471


Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Penyediaan Komponen Jumlah penyediaan dan program/kegiatan/sub
a, Semua
1 02 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP
74 Poin
pemeliharaan komponen 3 Jenis
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
107,766,000 118,542,600
Kecamatan,
Bangunan Kantor instalasi listrik dan jaringan
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
Penyediaan Peralatan dan a, Semua Jumlah penyediaan peralatan
1 02 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP
74 Poin
5 Jenis
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
338,649,624 172,508,015
Perlengkapan Kantor Kecamatan, dan perlengkapan kantor

yang dikerjakan mencapai


Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
Penyediaan Bahan Logistik a, Semua Jumlah penyediaan bahan
1 02 01 2.06 04 Nilai LHE AKIP
74 Poin
4 Paket
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
268,726,518 110,206,314
Kantor Kecamatan, logistik kantor

yang dikerjakan mencapai


Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
Penyediaan Barang Cetakan a, Semua Jumlah pengadaan barang
1 02 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP
74 Poin
9 Jenis
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
1,710,000 83,094,880
dan Penggandaan Kecamatan, cetakan

yang dikerjakan mencapai


Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah bacaan dan program/kegiatan/sub
a, Semua 9752
1 02 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP
74 Poin
peraturan perundang- kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
42,148,000 45,232,000
Kecamatan, Eksamplar

undangan undangan
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
a, Semua Jumlah penyediaan makanan
1 02 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Nilai LHE AKIP
74 Poin
2844 Porsi
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
63,794,784 70,174,262
Kecamatan, dan minuman

yang dikerjakan mencapai


Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat- program/kegiatan/sub
a, Semua
1 02 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Nilai LHE AKIP
74 Poin
rapat korrdinasi dan 3733 OH
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
1,915,934,000 2,107,527,400
Kecamatan,
SKPD konsultasi
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

1 02 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 730,203,440 191,545,904
Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
program/kegiatan/sub
a, Semua
1 02 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP
74 Poin
Jumlah pengadaan mebel
3 Jenis
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
577,237,040 76,758,704
Kecamatan,
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Pengadaan Sarana dan Kabupaten/Kot
Jumlah pengadaan sarana program/kegiatan/sub
Prasarana Pendukung a, Semua
1 02 01 2.07 11 Nilai LHE AKIP
74 Poin
dan prasarana gedung 16 Unit
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
152,966,400 114,787,200
Gedung Kantor atau Kecamatan,
kantor
yang dikerjakan mencapai
Bangunan Lainnya Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

1 02 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 921,259,429 820,626,072


Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan jasa program/kegiatan/sub
a, Semua
1 02 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP
74 Poin
komunikasi, sumber daya air 6 Jenis
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
224,596,800 139,634,880
Kecamatan,
Air dan Listrik dan listrik
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Jumlah pemeliharaan program/kegiatan/sub
Penyediaan Jasa Peralatan a, Semua
1 02 01 2.08 03 Nilai LHE AKIP
74 Poin
peralatan dan perlengkapan 69 Unit
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
72,056,600 63,257,260
dan Perlengkapan Kantor Kecamatan,
kantor
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot
Jumlah pembayaran jasa program/kegiatan/sub
Penyediaan Jasa Pelayanan a, Semua
1 02 01 2.08 04 Nilai LHE AKIP
74 Poin
petugas kebersihan dan 15 OB
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
624,606,029 617,733,932
Umum Kantor Kecamatan,
keamanan kantor
yang dikerjakan mencapai
Semua
indikator kinerja hasil

Kelurahan

1 02 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,459,430,000 1,605,373,000
Semua
Penyediaan Jasa Jumlah penyediaan jasa Persentase
Kabupaten/Kot
Pemeliharaan, Biaya tenaga supir
program/kegiatan/sub
a, Semua 2 OB

1 02 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Nilai LHE AKIP


74 Poin
Jumlah penyediaan kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
1,335,110,000 1,468,621,000
Kecamatan, 425 Unit

Perizinan Kendaraan Dinas pemeliharaan kendaraan yang dikerjakan mencapai


Semua
Operasional atau Lapangan dinas operasional
indikator kinerja hasil

Kelurahan

Semua
Persentase
Kabupaten/Kot Luas bangunan kantor yang
Pemeliharaan/Rehabilitasi program/kegiatan/sub
a, Semua terpelihara
600 m2

1 02 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP


74 Poin
kegiatan Dinas Kesehatan 91.5 %
124,320,000 136,752,000
Kecamatan, Luas halaman kantor yang 1752 m2

Bangunan Lainnya yang dikerjakan mencapai


Semua terpelihara

indikator kinerja hasil

Kelurahan

1 02 02     PROGRAM PEMENUHAN UPAYA KESEHATAN PERORANGAN DAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT 215,910,677,775 279,156,226,135
1 02 02 2.01   Penyediaan Fasilitas Pelayanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 70,805,231,616 48,414,586,238
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pembangunan Rumah Sakit
Pendidikan, a, Semua Jumlah pengadaan sarana Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 01 beserta Sarana dan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
10 Paket
30 %
0 6,604,067,290
Kesehatan dan Kecamatan, dan prasarana rumah sakit
kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Prasarana Pendukungnya
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah pengembangan
Pendidikan, Semua Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 06 Pengembangan Puskesmas Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
Puskesmas, Puskesmas 2 Unit
30 %
4,866,356,000 4,300,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pembantu dan Poskesdes

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Rehabilitasi dan Pendidikan, a, Semua Jumlah rehabilitasi dan Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 08 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
4 Paket
30 %
0 654,500,000
Pemeliharaan Rumah Sakit Kesehatan dan Kecamatan, pemeliharaan rumah sakit
kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Jumlah rehabilitasi
Rehabilitasi dan Pendidikan, a, Semua Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 09 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
Puskesmas, Puskesmas 21 Paket
30 %
20,055,728,500 9,309,511,673
Pemeliharaan Puskesmas Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pembantu dan Poskesdes

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Jumlah fasilitas kesehatan Sumber Daya
Rehabilitasi dan Serdang,
Pendidikan, lainnya yang Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 10 Pemeliharaan Fasilitas Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
1 Unit
30 %
1,682,077,500 800,000,000
Kesehatan dan direhabilitasi/mendapat kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Kesehatan Lainnya Semua
Pembangunan pemeliharaan
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pengadaan Sarana Fasilitas Pendidikan, a, Semua Jumlah pengadaan sarana Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 12 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
3 Paket
30 %
10,378,270,000 1,890,625,000
Pelayanan Kesehatan Kesehatan dan Kecamatan, fasilitas pelayanan kesehatan
kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengadaan Prasarana dan Jumlah penyediaan
Pendidikan, Semua Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 13 Pendukung Fasilitas Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
prasarana dan pendukung 25 paket
30 %
1,038,750,000 5,953,068,000
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pelayanan Kesehatan fasilitas pelayanan kesehatan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Pengadaan Alat Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah pemeliharaan rutin Sumber Daya
Kesehatan/Alat Penunjang Pendidikan, a, Semua dan berkala alat Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 14 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
34 Paket
30 %
12,548,510,000 4,823,505,887
Medik Fasilitas Pelayanan Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan/alat penunjang kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Kesehatan Pembangunan Semua medik fasyankes
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pendidikan, a, Semua Jumlah Puskesmas yang 34 Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 16 Pengadaan Obat, Vaksin Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
30 %
12,610,013,688 10,759,914,593
Kesehatan dan Kecamatan, mendapat stok obat
Puskesmas
kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pengadaan Bahan Habis Pendidikan, a, Semua Jumlah penyediaan bahan Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 17 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
3 Paket
30 %
4,030,308,480 3,319,393,795
Pakai Kesehatan dan Kecamatan, habis pakai
kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pemeliharaan Rutin dan Kualitas Mutu Serdang, Jumlah pemeliharaan rutin Sumber Daya
Berkala Alat Kesehatan/Alat Pendidikan, Semua dan berkala alat Persentase fasilitas pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.01 20 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
34 paket
30 %
3,595,217,448 0
Penunjang Medik Fasilitas Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan/alat penunjang kesehatan yang terakreditasi
Berkualitas
Pelayanan Kesehatan Pembangunan Semua medik fasyankes
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 02 02 2.02   Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Rujukan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 141,258,170,427 226,588,168,589
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah bidan yang
melaksanakan ANC terpadu

Jumlah bidan yang terlatih


Peningkatan Kab. Deli tentang penatalaksanaan Meningkatkan
109 Orang

Kualitas Mutu Serdang, rujukan ibu hamil risti


Sumber Daya
34 Orang

Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua Jumlah ibu hamil yang Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 01 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
48830 Orang
100 %
188,070,000 215,897,423
Kesehatan Ibu Hamil Kesehatan dan Kecamatan, mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai standar
Berkualitas
34 Orang

Pembangunan Semua antenatal sesuai standar


Dan Berdaya
109 Orang

Sosial Kelurahan
Jumlah ibu hamil yang Saing
mengikuti kelas ibu hamil

Jumlah petugas yang dilatih


PPIA

Jumlah ibu bersalin yang


mendapatkan pelayanan
persalinan sesuai standar

Peningkatan Kab. Deli Jumlah petugas yang dilatih Meningkatkan


46610 Orang

Kualitas Mutu Serdang, MPDN


Sumber Daya
106 Orang

Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua Jumlah petugas yang dilatih Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 02 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
68 Orang
100 %
6,532,816,352 7,333,500,000
Kesehatan Ibu Bersalin Kesehatan dan Kecamatan, supervisi fasilitatif
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
1140 Orang

Pembangunan Semua Jumlah petugas yang Dan Berdaya


144 Orang

Sosial Kelurahan
mendapat pelayanan rujukan Saing
persalinan dan neonatal

Jumlah petugas yang


mengikuti pelatihan AMP

Peningkatan Kab. Deli Jumlah petugas yang Meningkatkan


Kualitas Mutu Serdang, mengikuti orientasi Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua penanganan bayi baru lahir
35 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 03 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
113,375,890 2,256,087,901
Kesehatan Bayi Baru Lahir Kesehatan dan Kecamatan, Jumlah petugas yang 34 Orang
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Pembangunan Semua mengikuti pembinaan Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
pelayanana MTBM-MTBS
Saing
Jumlah Balita usia 12-59
bulan yang mendapatkan
pelayanan kesehatan sesuai
standar

Jumlah LP/LS dalam upaya


penurunan AKB dan integrasi
Peningkatan Kab. Deli 176900 Meningkatkan
Posyandu terpadu dan PAUD

Kualitas Mutu Serdang, Orang


Sumber Daya
Jumlah petugas yang
Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua 34 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 04 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
melaksanakan kelas ibu 100 %
271,313,672 5,677,314,679
Kesehatan Balita Kesehatan dan Kecamatan, 34 Orang
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Balita

Pembangunan Semua 34 Orang


Dan Berdaya
Jumlah petugas yang
Sosial Kelurahan
34 Orang
Saing
mendapat pembinaan
kapasitas tentang pelayanan
Balita

Jumlah Puskesmas yang


mendapat monitoring dan
evaluasi

Jumlah anak usia pendidikan


Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
dasar yang mendapat
Kualitas Mutu Serdang, 322500 Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan pelayanan kesehatan sesuai
Pendidikan, Semua Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 05 Kesehatan pada Usia Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
standar
100 %
3,198,418,092 2,628,716,046
Kesehatan dan Kecamatan, 1433 kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Pendidikan Dasar Jumlah sekolah yang
Pembangunan Semua Sekolah
Dan Berdaya
mendapat penjaringan
Sosial Kelurahan
Saing
kesehatan

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah kader yang
mendapat pelatihan
pelayanan kesehatan usia
produktif

Jumlah orang usia 15-59


tahun yang mendapat
pelayanan skrining kesehatan
660 Orang

Peningkatan Kab. Deli sesuai standar


Meningkatkan
1600922
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah petugas PKPR dan Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan Orang

Pendidikan, Semua guru yang mendapat materi Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 06 Kesehatan pada Usia Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
68 Orang
100 %
324,752,388 363,757,900
Kesehatan dan Kecamatan, pembinaan kader
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Produktif 42 Orang

Pembangunan Semua Jumlah petugas yang Dan Berdaya


136 Orang

Sosial Kelurahan
mengikuti kegiatan KBPP
Saing
20 Sekolah

Jumlah petugas yang


mengikuti orientasi
pelayanan kesehatan
reproduksi

Jumlah sekolah yang


mendapat pembinaan
konselor sebaya

Jumlah petugas dan kader


Lansia yang mengikuti
kegiatan peningkatan
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
kapasitas petugas

Kualitas Mutu Serdang, 442 Orang


Sumber Daya
Jumlah petugas yang
Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua 385 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 07 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
mengikuti pelatihan 100 %
264,379,468 290,817,415
Kesehatan pada Usia Lanjut Kesehatan dan Kecamatan, 149450 kesehatan sesuai standar
Berkualitas
pelayanan kesehatan Usila

Pembangunan Semua Orang


Dan Berdaya
Jumlah warga negara berusia
Sosial Kelurahan
Saing
60 taun atau lebih yang
mendapat skrining kesehatan
sesuai standar

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Kualitas Mutu Serdang, Jumlah penderita hipertensi Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan
Pendidikan, Semua usia >= 15 tahun yang 495191 Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 08 Kesehatan Penderita Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
86,597,320 1,120,419,238
Kesehatan dan Kecamatan, mendapat pelayanan Orang
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Hipertensi
Pembangunan Semua kesehatan sesuai standar
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Jumlah penderita diabetes Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, mellitus usia >= 15 tahun Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan
Pendidikan, Semua yang mendapat pelayanan 39426 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 09 Kesehatan Penderita Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
40,840,340 898,648,137
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
68 Orang
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Diabetes Melitus
Pembangunan Semua Jumlah petugas terlatih Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
PANDU
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan Jumlah ODGJ berat yang
Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 10 Kesehatan Orang dengan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
mendapat pelayanan 3128 Orang
100 %
177,638,660 1,251,557,308
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Gangguan Jiwa Berat kesehatan jiwa sesuai standar

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan Jumlah orang terduga TBC
Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 11 Kesehatan Orang Terduga Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
yang dilakukan pemeriksaan 33683 Orang
100 %
530,104,460 2,591,801,870
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Tuberkulosis penunjang

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah orang dengan risiko
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
terinfeksi HIV yang
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan mendapat pelayanan 63313 Orang

Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang


1 02 02 2.02 12 Kesehatan Orang dengan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
kesehatan
16 100 %
133,055,418 1,383,524,425
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Risiko Terinfeksi HIV Jumlah Puskesmas yang Puskesmas

Pembangunan Semua Dan Berdaya


mengikuti workshop layanan
Sosial Kelurahan
Saing
PDP mandiri HIV

Jumlah kasus polio yang


dideteksi

Peningkatan Kab. Deli Jumlah petugas Puskesmas Meningkatkan


Pengelolaan Pelayanan Kualitas Mutu Serdang, yang mendapat pembinaan 13 Kasus
Sumber Daya
Kesehatan bagi Penduduk Pendidikan, Semua penanggulangan kasus flu 34 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 13 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
5,697,094,000 231,927,304
pada Kondisi Kejadian Luar Kesehatan dan Kecamatan, burung
34 kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Biasa (KLB) Pembangunan Semua Jumlah Puskesmas yang Puskesmas
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
mendapat pembinaan Saing
pelayanan pencegahan dan
penanggulangan PD3I

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Pengelolaan Pelayanan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Kesehatan bagi Penduduk
Pendidikan, Semua Jumlah fasilitasi posko Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 14 Terdampak Krisis Kesehatan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
17 Posko
100 %
373,284,744 216,662,919
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan berstandar
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Akibat Bencana dan/atau
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Berpotensi Bencana
Sosial Kelurahan
Saing
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah peserta pemantauan
pemberian Fe pada remaja
putri ke sekolah

Jumlah peserta pembinaan


kader pembangunan
manusia

Jumlah peserta pembinaan


pemberian ASI Ekslusif dan
MP-ASI dalam Pencegahan
Stunting

Jumlah peserta pembinaan


pemberian tablet Fe Pada
remaja putri, bagi guru dan
TPG
460 Orang

Jumlah peserta pembinaan 387 Orang

pengelolaan program gizi 850 Orang

Puskesmas bagi tenaga gizi 102 Orang

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Puskesmas
34 Orang

Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya


Jumlah peserta pemetaan 259 Orang

Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang


1 02 02 2.02 15 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
dan analisa situasi program 148 Orang
100 %
1,236,085,660 1,305,846,932
Kesehatan Gizi Masyarakat Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
stunting
128142
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Jumlah peserta penguatan Orang

Sosial Kelurahan
Saing
dlm pelaksanaan pedoman 80 Orang

gizi seimbang termasuk isi 143 Orang

piringku
108 Orang

Jumlah peserta pengukuran 110 Orang

dan publikasi stunting

Jumlah peserta penyusunan


regulasi daerah terkait
stunting

Jumlah peserta pertemuan


pencatatan dan pelaporan
(termasuk dokumentasi)
intervensi dan hasil

Jumlah peserta rembuk


stunting

Jumlah peserta reviu kinerja


tahunan aksi integrasi
stunting

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Kualitas Mutu Serdang, Jumlah calon jemaah haji Sumber Daya
Pengelolaan Pelayanan
Pendidikan, Semua yang diukur kebugarannya
1020 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 16 Kesehatan Kerja dan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
486,215,280 198,304,938
Kesehatan dan Kecamatan, Jumlah pos UKK yang 24 Unit
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Olahraga
Pembangunan Semua terbentuk
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah desa menuju ODF
yang dibina

Jumlah Fasyankes yang


mendapat pembinaan dan
100 Desa

pengawasan limbah medis

34 Fasyankes

Peningkatan Kab. Deli Jumlah klinik sanitasi yang Meningkatkan


34
Kualitas Mutu Serdang, mendapatkan monitoring Sumber Daya
Puskesmas

Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Semua dan evaluasi


Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 17 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
45 Pasar
100 %
895,215,200 2,018,636,677
Kesehatan Lingkungan Kesehatan dan Kecamatan, Jumlah pasar yang dibina
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
13 Pondok
Pembangunan Semua Jumlah pondok pesantren Dan Berdaya
pesantren

Sosial Kelurahan
yang dibina
Saing
340 Sarana

Jumlah sarana air minum


34 Sekolah

yang mendapat pengawasan

Jumlah sekolah yang


mendapat Inspeksi
Kesehatan Lingkungan (IKL)

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Pengelolaan Pelayanan Jumlah fasilitas pelayanan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Kesehatan Tradisional, kesehatan yang
Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 19 Akupuntur, Asuhan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
menyelenggarakan kegiatan 35 Unit
100 %
288,946,942 337,260,486
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Mandiri, dan Tradisional pelayanan kesehatan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Lainnya tradisional yang berkualitas

Sosial Kelurahan
Saing
Jumlah kecamatan yang
dilakukan monitoring IVA
test

Jumlah peserta yang


mengikuti kegiatan deteksi
dini kanker leher rahim dan
payudara

Peningkatan Kab. Deli Jumlah peserta yang 22 Meningkatkan


Kualitas Mutu Serdang, mengikuti kegiatan Kecamatan
Sumber Daya
Pengelolaan Surveilans Pendidikan, Semua pelayanan pencegahan dan 68 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 20 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
8,297,902,962 790,982,575
Kesehatan Kesehatan dan Kecamatan, pengendalian penyakit 34 Orang
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Pembangunan Semua hepatitis
34 Orang
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Jumlah peserta yang 34 Unit
Saing
mengikuti kegiatan
peningkatan SKD diare

Jumlah Puskesmas yang


mendapat pembinaan
surveilance epidemiologi dan
pengendalian penyakit tidak
menular

Jumlah Puskesmas yang


Peningkatan Kab. Deli melaksanakan pelayanan Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, perawatan kesehatan 34 Sumber Daya
Pengelolaan Upaya Pendidikan, Semua masyarakat sesuai standar
Puskesmas
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 23 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
69,669,264 90,570,043
Kesehatan Khusus Kesehatan dan Kecamatan, Jumlah Puskesmas yang 34 kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Pembangunan Semua menerapkan pelayanan Puskesmas
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
kesehatan gigi dan mulut Saing
sesuai standar

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah Fasyankes yang
mengikuti pembinaan,
peningkatan, dan penguatan
surveilans penyakit kusta

Jumlah
penyemprotan/fogging
sarang nyamuk DBD

Jumlah petugas yang


memberikan pelayanan
34
pencegahan dan
Peningkatan Kab. Deli Puskesmas
Meningkatkan
penanggulangan penyakit
Kualitas Mutu Serdang, 700 Fokus
Sumber Daya
Pelayanan Kesehatan filariasis

Pendidikan, Semua 34 Orang


Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 25 Penyakit Menular dan Tidak Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
Jumlah petugas yang 100 %
861,577,286 1,013,249,409
Kesehatan dan Kecamatan, 34 Orang
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Menular mengikuti pelatihan
Pembangunan Semua 34 Orang
Dan Berdaya
tatalaksana penanggulanga
Sosial Kelurahan
34 Saing
kasus gigitan rabies

Puskesmas

Jumlah petugas yang


mengikuti pertemuan
program DBD

Jumlah Puskesmas yang


mendapat monitoring dan
evaluasi program
pencegahan dan
penanggulangan penyakit
menular dan tidak menular

Jumlah instansi yang


mengikuti kegiatan
koordinasi dan fasilitasi
program JKN lintas sektor

Peningkatan Kab. Deli Jumlah instansi yang 50 Unit


Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, mengikuti kegiatan rapat 9 Unit
Sumber Daya
Pengelolaan Jaminan Pendidikan, Semua konsolidasi program JKN 2520000 Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 26 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
99,796,355,880 106,381,971,364
Kesehatan Masyarakat Kesehatan dan Kecamatan, lintas sektor
Jiwa
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Pembangunan Semua Jumlah masyarakat yang 2339292 Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
dibayarkan bantuan iuran Jiwa
Saing
jaminan kesehatan PBPU/BP
Kelas 3

Jumlah masyarakat yang


dibayarkan iuran premi JKN

Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan


Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Deteksi Dini Jumlah siswa/i yang
Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 27 Penyalahgunaan NAPZA di Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
mendapatkan penyuluhan 750 Orang
100 %
80,744,400 0
Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Fasyankes dan Sekolah tentang bahaya NAPZA

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Kab. Deli Meningkatkan
Serdang, Sumber Daya
Pengembangan Jumlah keluarga pra-sehat
Penyelenggaraan Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 29 Aksesibilitas dan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
dan tidak sehat yang 85000 KK
100 %
189,416,552 433,845,678
Kabupaten/Kota Sehat Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Kewilayahan dikunjungi

Semua Dan Berdaya


Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Operasional Pelayanan Pendidikan, Semua Jumlah RS yang mendapat Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 32 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
1 Unit
100 %
0 3,124,606,883
Rumah Sakit Kesehatan dan Kecamatan, operasional pelayanan RS
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Puskesmas yang
Operasional Pelayanan Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 33 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
memperoleh operasional 34 Unit
100 %
7,734,939,944 80,244,098,937
Puskesmas Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
pelayanan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Fasilitas Kesehatan
Operasional Pelayanan Pendidikan, Semua Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 34 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
Lainnya yang mendapatkan 2 Fasyankes
100 %
584,026,173 584,026,173
Fasilitas Kesehatan Lainnya Kesehatan dan Kecamatan, kesehatan sesuai standar
Berkualitas
biaya operasional

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Puskesmas yang Sumber Daya
Pelaksanaan Akreditasi
Pendidikan, Semua telah di re-akreditasi dan 12 Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 35 Fasilitas Kesehatan di Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
100 %
2,732,096,000 3,539,359,252
Kesehatan dan Kecamatan, mendapat pembinaan Puskesmas
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Kabupaten/Kota
Pembangunan Semua peningkatan mutu pelayanan
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah peserta yang
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
mengikuti pertemuan
Pelaksanaan Kewaspadaan Pendidikan, Semua 136 Orang
Persentase pelayanan Manusia Yang
1 02 02 2.02 37 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
penguatan SKDR
100 %
73,238,080 64,776,677
Dini dan Respon Wabah Kesehatan dan Kecamatan, 34 Unit
kesehatan sesuai standar
Berkualitas
Jumlah Puskesmas yang
Pembangunan Semua Dan Berdaya
tanggap bencana

Sosial Kelurahan
Saing
1 02 02 2.03   Penyelenggaraan Sistem Informasi Kesehatan secara Terintegrasi 2,199,854,236 1,087,526,118
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Puskesmas Persentase perencanaan
Pengelolaan Data dan Pendidikan, Semua 34 Manusia Yang
1 02 02 2.03 01 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
melaksanakan survei program/kegiatan kesehatan 96 %
262,637,572 298,876,314
Informasi Kesehatan Kesehatan dan Kecamatan, Puskesmas
Berkualitas
kepuasan masyarakat
yang evidenced based

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Puskesmas yang Persentase perencanaan
Pengelolaan Sistem Pendidikan, Semua 34 Manusia Yang
1 02 02 2.03 02 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
menerapkan SP2TP sesuai program/kegiatan kesehatan 96 %
1,937,216,664 788,649,804
Informasi Kesehatan Kesehatan dan Kecamatan, Puskesmas
Berkualitas
standar
yang evidenced based

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
1 02 02 2.04   Penerbitan Izin Rumah Sakit Kelas C, D dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 1,647,421,496 3,065,945,190
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah petugas PSC yang
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyiapan Perumusan dan dilatih

Pendidikan, Semua 8 Orang


Persentase rumah sakit yang Manusia Yang
1 02 02 2.04 04 Pelaksanaan Pelayanan Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
Jumlah petugas rekam medik 70 %
1,647,421,496 3,065,945,190
Kesehatan dan Kecamatan, 22 Orang
memenuhi standar mutu
Berkualitas
Kesehatan Rujukan yang mendapat pembinaan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
pelayanan kesehatan rujukan

Sosial Kelurahan
Saing
1 02 03     PROGRAM PENINGKATAN KAPASITAS SUMBER DAYA MANUSIA KESEHATAN 1,940,438,364 2,056,654,704
1 02 03 2.02   Perencanaan Kebutuhan dan Pendayagunaan Sumberdaya Manusia Kesehatan untuk UKP dan UKM di Wilayah Kabupaten/Kota 149,023,720 165,240,060
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase sumber daya Sumber Daya
Pembinaan dan
Pendidikan, Semua Indeks Kepuasan Masyarakat Jumlah tenaga kesehatan manusia kesehatan yang Manusia Yang
1 02 03 2.02 03 Pengawasan Sumber Daya 0.822 %
9 Orang
27 %
149,023,720 165,240,060
Kesehatan dan Kecamatan, (IKM)
yang terbaik
memiliki kompetensi teknis Berkualitas
Manusia Kesehatan
Pembangunan Semua dan bersertifikat
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 02 03 2.03   Pengembangan Mutu dan Peningkatan Kompetensi Teknis Sumber Daya Manusia Kesehatan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 1,791,414,644 1,891,414,644
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengembangan Mutu dan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah sumber daya Persentase sumber daya Sumber Daya
Peningkatan Kompetensi
Pendidikan, Semua Indeks Kepuasan Masyarakat manusia kesehatan yang manusia kesehatan yang Manusia Yang
1 02 03 2.03 01 Teknis Sumber Daya 0.822 %
107 Orang
55 %
1,791,414,644 1,891,414,644
Kesehatan dan Kecamatan, (IKM)
mendapat pelatihan memiliki kompetensi teknis Berkualitas
Manusia Kesehatan Tingkat
Pembangunan Semua kompetensi teknis
dan bersertifikat
Dan Berdaya
Daerah Kabupaten/Kota
Sosial Kelurahan
Saing
1 02 04     PROGRAM SEDIAAN FARMASI, ALAT KESEHATAN DAN MAKANAN MINUMAN 397,475,572 578,004,634
1 02 04 2.01   Pemberian Izin Apotek, Toko Obat, Toko Alat Kesehatan dan Optikal, Usaha Mikro Obat Tradisional (UMOT) 62,696,932 102,696,932
Pengendalian dan
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengawasan serta Tindak
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah pelaku usaha IRTP Persentase apotek, toko Sumber Daya
Lanjut Pengawasan
Pendidikan, Semua Indeks Kepuasan Masyarakat yang mendapat obat, toko alat kesehatan Manusia Yang
1 02 04 2.01 01 Perizinan Apotek, Toko 0.822 %
100 Orang
100 %
31,348,466 51,348,466
Kesehatan dan Kecamatan, (IKM)
pengetahuan mengenai dan optikal, dan UMOT yang Berkualitas
Obat, Toko Alat Kesehatan,
Pembangunan Semua keamanan pangan
memenuhi standar
Dan Berdaya
dan Optikal, Usaha Mikro
Sosial Kelurahan
Saing
Obat Tradisional (UMOT)
Penyediaan dan
Pengelolaan Data Perizinan Kab. Deli Meningkatkan
dan Tindak Lanjut Serdang, Jumlah pengusaha mengikuti Persentase apotek, toko Sumber Daya
Pengembangan
Pengawasan Izin Apotek, Semua Indeks Kepuasan Masyarakat kegiatan pengawasan obat, toko alat kesehatan Manusia Yang
1 02 04 2.01 02 Aksesibilitas dan 0.822 %
100 Orang
100 %
31,348,466 51,348,466
Toko Obat, Toko Alat Kecamatan, (IKM)
apotek, toko obat, dan dan optikal, dan UMOT yang Berkualitas
Kewilayahan
Kesehatan, dan Optikal, Semua UMOT
memenuhi standar
Dan Berdaya
Usaha Mikro Obat Kelurahan
Saing
Tradisional (UMOT)
1 02 04 2.04   Penerbitan Sertifikat Laik Higiene Sanitasi Tempat Pengelolaan Makanan (TPM) antara lain Jasa Boga, Rumah Makan/Restoran dan Depot Air Minum (DAM) 270,777,840 314,280,000
Jumlah depot air minum
yang dibina dan diawasi

Jumlah pengusaha IRT yang


Pengendalian dan dibina

Pengawasan serta Tindak Jumlah pengusaha jasa boga,


Lanjut Pengawasan Peningkatan Kab. Deli rumah makan/restauran dan Meningkatkan
340 DAM
Persentase tempat
Penerbitan Sertifikat Laik Kualitas Mutu Serdang, depot air minum yang Sumber Daya
140 Orang
pengelolaan makanan dan
Higiene Sanitasi Tempat Pendidikan, Semua Indeks Kepuasan Masyarakat mengikuti pertemuan
Manusia Yang
1 02 04 2.04 01 0.822 %
70 Orang
depot air minum yang 100 %
270,777,840 314,280,000
Pengelolaan Makanan Kesehatan dan Kecamatan, (IKM)
Jumlah petugas pengawas Berkualitas
40 Orang
memenuhi syarat higiene
(TPM) antara lain Jasa Pembangunan Semua sanitasi makanan dan Dan Berdaya
110 RM
sanitasi

Boga, Rumah Sosial Kelurahan


minuman yang dibina
Saing
Makan/Restoran dan Depot Jumlah rumah
Air Minum (DAM) makan/restauran yang
mendapat pengawasan dan
pengendalian keamanan dan
kesehatan makanan

1 02 04 2.05   Penerbitan Stiker Pembinaan pada Makanan Jajanan dan Sentra Makanan Jajanan 64,000,800 161,027,702
Pengendalian dan Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengawasan serta tindak Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
lanjut Penerbitan Stiker Pendidikan, Semua Indeks Kepuasan Masyarakat Jumlah sarana IRTP yang Persentase makanan jajanan Manusia Yang
1 02 04 2.05 01 0.822 %
71 Sarana
55 %
64,000,800 161,027,702
Pembinaan pada Makanan Kesehatan dan Kecamatan, (IKM)
diperiksa
yang laik sehat
Berkualitas
Jajanan dan Sentra Pembangunan Semua Dan Berdaya
Makanan Jajanan Sosial Kelurahan
Saing
1 02 05     PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT BIDANG KESEHATAN 1,594,596,360 1,754,144,204
1 02 05 2.01   Advokasi, Pemberdayaan, Kemitraan, Peningkatan Peran serta Masyarakat dan Lintas Sektor Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 394,551,984 434,095,391
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah pangkalan Saka Bakti
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Husada (SBH) yang aktif

Peningkatan Upaya Kualitas Mutu Serdang, 22 Sumber Daya


Jumlah Perguruan Tinggi (PT) Persentase rumah tangga
Promosi Kesehatan, Pendidikan, Semua Pangkalan
Manusia Yang
1 02 05 2.01 01 Indeks Keluarga Sehat (IKS)
0.5 %
yang melaksanakan 5 kluster ber-Perilaku Hidup Bersih 71 %
394,551,984 434,095,391
Advokasi, Kemitraan dan Kesehatan dan Kecamatan, 8 PT
Berkualitas
GERMAS
dan Sehat (PHBS)

Pemberdayaan Masyarakat Pembangunan Semua 23 Satgas


Dan Berdaya
Jumlah Satgas GERMAS yang
Sosial Kelurahan
Saing
aktif

1 02 05 2.02   Pelaksanaan Sehat dalam rangka Promotif Preventif Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 689,697,764 758,667,540
Jumlah kader kesehatan
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
sekolah yang dilatih

Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya


Penyelenggaraan Promosi Jumlah penyediaan media 1320 Siswa
Persentase rumah tangga
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Manusia Yang
1 02 05 2.02 01 Kesehatan dan Gerakan Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % untuk penyebarluasan 10 Jenis
ber-Perilaku Hidup Bersih 71 %
689,697,764 758,667,540
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Hidup Bersih dan Sehat informasi sadar hidup sehat
66 Sekolah
dan Sehat (PHBS)

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Jumlah sekolah sehat yang
Sosial Kelurahan
Saing
dibina

1 02 05 2.03   Pengembangan dan Pelaksanaan Upaya Kesehatan Bersumber Daya Masyarakat (UKBM) Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 510,346,612 561,381,273
Jumlah desa ber-LBS yang
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Bimbingan Teknis dan dibina
394 Desa

Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya


Supervisi Pengembangan Jumlah desa/kelurahan ber- 394 Desa

Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Manusia Yang


1 02 05 2.03 01 dan Pelaksanaan Upaya Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % PHBS yang dibina
102 Orang
Persentase Posyandu aktif
93 %
510,346,612 561,381,273
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Kesehatan Bersumber Daya Jumlah petugas yang dibina
1451
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Masyarakat (UKBM) Jumlah Posyandu Purnama Posyandu

Sosial Kelurahan
Saing
dan Mandiri yang dibina

TOTAL 444,793,546,409 518,782,232,089


6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 03       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG 725,177,357,839 727,516,329,505
1 03 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 25,664,499,805 37,308,881,200
1 03 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 2,777,887,897 3,296,770,000
Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua Jumlah laporan capaian Tingkat kualitas pelaporan
1 03 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Laporan
100 %
2,144,267,755 2,465,827,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan, kinerja
capaian kinerja

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Semua Tingkat kualitas pelaporan
1 03 01 2.01 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen LKIP
1 Dokumen
100 %
633,620,142 830,943,000
Daerah penyelenggaraan Kecamatan, capaian kinerja

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 03 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 16,083,530,195 19,147,067,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua Jumlah Gaji dan Tunjangan Tingkat kualitas pelaporan
1 03 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Tahun
100 %
13,968,728,426 16,064,037,000
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, ASN
keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah kegiatan administrasi
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Semua kantor
1 Kegiatan
Tingkat kualitas pelaporan
1 03 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
983,230,297 1,780,783,000
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Kecamatan, Jumlah petugas pengelola 660 OB
keuangan

pemerintahan daerah Semua keuangan

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan
akuntabilitas Semua Jumlah laporan keuangan Tingkat kualitas pelaporan
1 03 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Laporan
100 %
1,131,571,472 1,302,247,000
penyelenggaraan Kecamatan, akhir tahun
keuangan

Tahun SKPD
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

1 03 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 97,500,000 136,539,500


Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pakaian dinas
1 03 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 396 Stel
Tingkat kedisiplinan aparatur
100 %
97,500,000 136,539,500
prima pemerintah daerah Kecamatan, pegawai

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

1 03 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,791,129,417 3,002,031,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Komponen Persentase pemenuhan
akuntabilitas Semua Jumlah komponen alat-alat
1 03 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
125,909,440 144,795,000
penyelenggaraan Kecamatan, listrik dan penerangan kantor

Bangunan Kantor administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 1/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah peralatan dan
Persentase pemenuhan
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas Semua perlengkapan kantor
1 Jenis

1 03 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin kebutuhan layanan 100 %


360,547,232 2,313,506,000
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan, Jumlah peralatan dan 6 Jenis

administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua perlengkapan kerja

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase pemenuhan
Penyediaan Bahan Logistik akuntabilitas Semua
1 03 01 2.06 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah ATK
33 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
59,510,620 69,570,000
Kantor penyelenggaraan Kecamatan,
administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah barang cetakan dan
Persentase pemenuhan
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas Semua penggandaan
10 Jenis

1 03 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin kebutuhan layanan 100 %


27,604,541 33,998,000
dan Penggandaan penyelenggaraan Kecamatan, Jumlah laporan keuangan 1 Laporan

administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua akhir tahun

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah bahan bacaan dan Persentase pemenuhan
akuntabilitas Semua
1 03 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP 74 Poin peraturan perundang- 8436 Eks
kebutuhan layanan 100 %
56,266,038 64,705,000
penyelenggaraan Kecamatan,
undangan undangan
administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase pemenuhan
akuntabilitas Semua Jumlah Makanan dan 1000
1 03 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Nilai LHE AKIP 74 Poin kebutuhan layanan 100 %
78,299,162 90,041,000
penyelenggaraan Kecamatan, Minuman
Orang/Kali

administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat- Persentase pemenuhan
akuntabilitas Semua
1 03 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Nilai LHE AKIP 74 Poin rapat koordinasi dan 9987 OH
kebutuhan layanan 100 %
1,263,266,000 1,442,169,000
penyelenggaraan Kecamatan,
SKPD konsultansi
administrasi perkantoran

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 03 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 964,010,260 7,234,428,000
Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan Semua Tingkat ketersediaan sarana
1 03 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah mebeleur
9 Jenis
100 %
56,622,760 322,845,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, dan prasarana kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Sarana dan Jumlah gedung kantor

Meningkatnya pelayanan Semua 1 Paket


Tingkat ketersediaan sarana
1 03 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah peralatan Gedung / 100 %
907,387,500 6,911,583,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, 3 Jenis
dan prasarana kantor

atau Bangunan Lainnya kantor

Semua
Kelurahan

1 03 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,320,941,536 1,515,938,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 2/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah jasa telepon/internet,
1 03 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Jenis
ketersediaan jasa penunjang 100 %
61,545,600 70,777,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, air dan listrik

Air dan Listrik urusan perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah Kegiatan yang Persentase pemenuhan
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua
1 03 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Dilaksanakan dalam 1 Kegiatan
ketersediaan jasa penunjang 100 %
104,136,400 119,756,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
Menyambut Hari-hari Besar
urusan perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Jumlah perbaikan peralatan
Persentase pemenuhan
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua kerja
40 Unit

1 03 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin ketersediaan jasa penunjang 100 %


1,155,259,536 1,325,405,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Jumlah petugas kebersihan 325 OB

urusan perkantoran

Semua dan keamanan kantor

Kelurahan

1 03 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 2,629,500,500 2,976,107,700
Kab. Deli
Penyediaan Jasa
Serdang,
Pemeliharaan, Biaya
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah kendaraan Tingkat kualitas sarana dan
1 03 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 43 Unit
100 %
2,323,382,500 2,624,072,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, dinas/operasional
prasarana kantor

Perizinan Kendaraan Dinas


Semua
Operasional atau Lapangan
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Luas bangunan dan halaman
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Semua rumah dinas yang terpelihara
114 M2
Tingkat kualitas sarana dan
1 03 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
245,118,000 281,885,700
prima pemerintah daerah Kecamatan, Luas gedung dan halaman 4481 M2
prasarana kantor

Bangunan Lainnya
Semua kantor yang terpelihara

Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan gedung Tingkat kualitas sarana dan
1 03 01 2.09 10 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 60 Unit
100 %
122,000,000 140,300,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor
prasarana kantor

Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

1 03 02     PROGRAM PENGELOLAAN SUMBER DAYA AIR (SDA) 4,603,068,967 68,280,000,000


1 03 02 2.01   Pengelolaan SDA dan Bangunan Pengaman Pantai pada Wilayah Sungai (WS) dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 0 23,550,000,000
Memperkuat
Penyusunan Rencana Teknis Pengembangan Kab. Deli Infrastruktur
dan Dokumen Lingkungan Aksesibilitas dan Serdang, Untuk
Meningkatnya kualitas Tersedianya Dokumen Teknis
Hidup untuk Konstruksi Kewilayahan
Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 01 pelayanan jaringan jalan dan 78 % Konstruksi Sungai dan 1 Dokumen
78 %
0 400,000,000
Bendungan, Embung, dan Pengembangan Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
irigasi Bangunan Penampung Air

Bangunan Penampung Air Aksesibilitas dan Semua n Ekonomi


Lainnya Kewilayahan Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Penyusunan Rencana Teknis Kab. Deli Tersedianya Dokumen Teknis Infrastruktur
dan Dokumen Lingkungan Serdang, Lingkungan Hidup untuk Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Hidup untuk Konstruksi Semua Irigasi Kabupaten dalam Konstruksi Pengendali Banjir, Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 03 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 1 Dokumen
78 %
0 200,000,000
Pengendali Banjir, Lahar, Kecamatan, Kondisi Baik Lahar, Drainase Utama kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Drainase Utama Perkotaan Semua Perkotaan dan Pengaman n Ekonomi
dan Pengaman Pantai Kelurahan
Pantai
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 3/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Infrastruktur
Penyusunan Pola dan Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Tersedianya Dokumen
Rencana Pengelolaan SDA Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 04 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Pengelolaan SDA WS 1 Dokumen
78 %
0 200,000,000
WS Kewenangan Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Kewenangan Kabupaten

Kabupaten/Kota n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pembangunan Tanggul Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 09 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Tersedianya Tanggul Sungai
200 M
78 %
0 1,000,000,000
Sungai Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pembangunan Bangunan Irigasi Kabupaten dalam Tersedianya Bangunan Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 10 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 100 M
78 %
0 1,000,000,000
Perkuatan Tebing Kondisi Baik Perkuatan Tebing
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Untuk
Pembangunan Pintu Pengembangan Meningkatnya kualitas Tersedianya Pintu
Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 11 Air/Bendung Pengendali Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Air/Bendung Pengendali 4 Buah
78 %
0 10,000,000,000
Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Banjir Kewilayahan irigasi Banjir

n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Irigasi Kabupaten dalam Terpeliharanya Tanggul Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 24 Rehabilitasi Tanggul Sungai Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 200 M
78 %
0 2,000,000,000
Kondisi Baik Sungai
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Rehabilitasi Bangunan Semua Irigasi Kabupaten dalam Terpeliharanya Bangunan Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 25 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 100 M
78 %
0 2,000,000,000
Perkuatan Tebing Kecamatan, Kondisi Baik Perkuatan Tebing
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Rehabilitasi Pintu Pengembangan Meningkatnya kualitas Terpeliharanya Pintu
Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 26 Air/Bendung Pengendali Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Air/Bendung Pengendali 1 Buah
78 %
0 2,000,000,000
Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Banjir Kewilayahan irigasi Banjir

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 4/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Normalisasi/Restorasi Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 46 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Terpeliharanya Sungai
10 Km
78 %
0 4,000,000,000
Sungai Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Operasi dan Pemeliharaan Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Irigasi Kabupaten dalam Terpeliharanya Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 49 Embung dan Penampung Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 2 Unit
78 %
0 750,000,000
Kecamatan, Kondisi Baik Embung/Waduk
kondisi baik
Pengembanga
Air Lainnya Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Terlaksananya Koordinasi dan Infrastruktur
Koordinasi dan Sinkronisasi
Serdang, Sinkronisasi Peningkatan Untuk
Peningkatan Kapasitas Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Irigasi Kabupaten dalam Kapasitas Kelembagaan Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.01 63 Kelembagaan Pengelolaan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 3 Kegiatan
78 %
0 200,000,000
Kecamatan, Kondisi Baik Pengelolaan SDA kondisi baik
Pengembanga
SDA Kewenangan Kewilayahan irigasi
Semua Kewenangan n Ekonomi
Kabupaten/Kota
Kelurahan
Kabupaten/Kota
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 02 2.02   Pengembangan dan Pengelolaan Sistem Irigasi Primer dan Sekunder pada Daerah Irigasi yang Luasnya dibawah 1000 Ha dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 4,603,068,967 44,730,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Penyusunan Rencana Teknis Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Terlaksananya perencanaan
dan Dokumen Lingkungan Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 01 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % pembangunan jaringan 6 Dokumen
78 %
1,530,425,000 1,000,000,000
Hidup untuk Konstruksi Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi irigasi dan rawa

Irigasi dan Rawa Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pembangunan Jaringan Semua Irigasi Kabupaten dalam Terlaksananya pembangunan Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 02 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 100 Ha
78 %
0 2,000,000,000
Irigasi Permukaan Kecamatan, Kondisi Baik jaringan irigasi permukaan
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pembangunan Bendung Semua Irigasi Kabupaten dalam Jumlah Pintu Air yang Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 03 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 1 Unit
78 %
0 4,000,000,000
Irigasi Kecamatan, Kondisi Baik dibangun
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 5/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Peningkatan Jaringan Semua Irigasi Kabupaten dalam Luas Areal Jaringan Irigasi Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 08 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 500 Ha
78 %
0 8,000,000,000
Irigasi Permukaan Kecamatan, Kondisi Baik yang ditingkatkan
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Rehabilitasi Jaringan Irigasi Semua Irigasi Kabupaten dalam Luas Areal Irigasi yang Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 14 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % 2173 Ha
78 %
2,597,561,314 21,730,000,000
Permukaan Kecamatan, Kondisi Baik terpelihara
kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah sungai/saluran di
Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 15 Rehabilitasi Bendung Irigasi Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Kabupaten Deli Serdang 5 Unit
78 %
475,082,653 4,000,000,000
Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi yang terpelihara

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Tersedianya Operasi Dan
Operasi dan Pemeliharaan Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 21 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Pemeliharaan Jaringan Irigasi 10711 Ha
78 %
0 3,000,000,000
Jaringan Irigasi Permukaan Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Permukaan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Tersedianya Operasi dan
Operasi dan Pemeliharaan Semua Irigasi Kabupaten dalam Persentase luas irigasi dalam Mendukung
1 03 02 2.02 22 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 78 % Pemeliharaan Bendung 81 Buah
78 %
0 1,000,000,000
Bendung Irigasi Kecamatan, Kondisi Baik kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Irigasi

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 10     PROGRAM PENYELENGGARAAN JALAN 693,474,056,249 616,938,462,344
1 03 10 2.01   Penyelenggaraan Jalan Kabupaten/Kota 693,474,056,249 616,938,462,344
Memperkuat
Penyusunan Rencana, Kab. Deli Infrastruktur
Terlaksananya perencanaan
Kebijakan, dan Strategi Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas pembangunan jalan dan
Pengembangan Jaringan Semua Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 01 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % jembatan dan 19 Dokumen
74 %
2,750,045,156 10,000,000,000
Jalan Serta Perencanaan Kecamatan, dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi perencanaan/rehabilitasi
Teknis Penyelenggaraan Semua n Ekonomi
jalan dan jembatan

Jalan dan Jembatan Kelurahan


Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 6/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pembebasan Lahan/Tanah Pengembangan Meningkatnya kualitas Terlaksananya Pembebasan
Semua Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 02 untuk Penyelenggaraan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % Lahan/Tanah untuk 5000 M2
74 %
0 5,000,000,000
Kecamatan, dalam kondisi baik
Pengembanga
Jalan Kewilayahan irigasi Penyelenggaraan Jalan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Jumlah dokumen data dasar Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Survey Kondisi Semua jalan (DD-1) dan data dasar Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 04 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 4 Dokumen
74 %
790,422,579 800,000,000
Jalan/Jembatan Kecamatan, jembatan (DD-2) Kabupaten dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua Deli Serdang
n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Panjang jalan yang Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 05 Pembangunan Jalan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 100 Km
74 %
536,442,814,976 175,000,000,000
Kecamatan, ditingkatkan
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pelebaran Jalan Menuju Semua Terlaksananya Pelebaran Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 06 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 20 Km
74 %
0 30,000,000,000
Standar Kecamatan, Jalan Menuju Standar
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Tersedianya Penataan Jalan Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Yang Baik Di Depan Kantor Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 08 Rekonstruksi Jalan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 10 Km
74 %
0 10,000,000,000
Camat Se-Kabupaten Deli dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Serdang
n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 09 Rehabilitasi Jalan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % Panjang jalan yang dipelihara
100 Km
74 %
24,122,230,428 120,000,000,000
Kecamatan, dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Terlaksananya Pemeliharaan Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 10 Pemeliharaan Berkala Jalan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 350 Km
74 %
0 114,138,462,344
Kecamatan, Berkala Jalan
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 7/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Jumlah alat berat yang Infrastruktur
Serdang, diadakan
5 Unit
Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Jumlah alat berat yang 59 Unit
Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 11 Pemeliharaan Rutin Jalan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 74 %
1,756,478,876 70,000,000,000
Kecamatan, terpelihara
946 Unit
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua Jumlah LPJU yang terpasang
700 Km
n Ekonomi
Kelurahan
Panjang jalan yang dipelihara
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Jumlah jembatan yang Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 12 Pembangunan Jembatan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 20 Unit
74 %
123,034,146,556 40,000,000,000
Kecamatan, ditingkatkan
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Jumlah Jembatan yang Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 16 Penggantian Jembatan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 10 Unit
74 %
0 10,000,000,000
Kecamatan, terganti
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Jumlah jembatan yang Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 17 Pelebaran Jembatan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 5 Unit
74 %
0 4,000,000,000
Kecamatan, dilebarkan
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Semua Jumlah jembatan yang Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 18 Rehabilitasi Jembatan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 50 Unit
74 %
3,875,848,162 8,000,000,000
Kecamatan, direhabilitasi
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pemeliharaan Rutin Semua Jumlah jembatan yang Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 19 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 300 Unit
74 %
702,069,516 10,000,000,000
Jembatan Kecamatan, dipelihara secara rutin
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pemeliharaan Berkala Semua Jumlah jembatan terpelihara Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 20 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % 50 Unit
74 %
0 5,000,000,000
Jembatan Kecamatan, secara berkala
dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 8/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Terlaksananya
Penanggulangan Semua Persentase panjang jalan Mendukung
1 03 10 2.01 21 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Jalan dalam Kondisi Mantap 74 % penanggulangan bencana / 10 Kegiatan
74 %
0 5,000,000,000
Bencana/Tanggap Darurat Kecamatan, dalam kondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi tanggap darurat

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 11     PROGRAM PENGEMBANGAN JASA KONSTRUKSI 0 1,120,000,000
1 03 11 2.01   Penyelenggaraan Pelatihan Tenaga Terampil Konstruksi 0 700,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah peserta bimbingan Persentase SDM jasa
Pelaksanaan Pelatihan Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.01 04 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % teknis terhadap pelaku jasa 240 Peserta
konstruksi jasa yang 95 %
0 600,000,000
Tenaga Terampil Konstruksi Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Kewilayahan irigasi konstruksi
kompeten

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase SDM jasa
Fasilitasi Sertifikasi Tenaga Semua Persentase SDM Jasa Jumlah tenaga terampil Mendukung
1 03 11 2.01 06 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % 100 Orang
konstruksi jasa yang 95 %
0 100,000,000
Terampil Konstruksi Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten konstruksi yang bersertifikasi
Pengembanga
Kewilayahan irigasi kompeten

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 11 2.02   Penyelenggaraan Sistem Informasi Jasa Konstruksi Cakupan Daerah Kabupaten/Kota 0 320,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Terlaksananya Penyedia Untuk
Penyediaan Perangkat Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase SDM jasa
Semua Persentase SDM Jasa perangkat pendukung Mendukung
1 03 11 2.02 02 Pendukung Layanan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % 1 Kegiatan
konstruksi jasa yang 95 %
0 200,000,000
Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Layanan Informasi Jasa Pengembanga
Informasi Jasa Konstruksi Kewilayahan irigasi kompeten

Semua Konstruksi
n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Penyelenggaraan Pelatihan Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah peserta pelatihan Persentase SDM jasa
untuk Peningkatan Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.02 03 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % untuk peningkatan kapasitas 3 Peserta
konstruksi jasa yang 95 %
0 30,000,000
Kapasitas Administrator Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Kewilayahan irigasi administrator SIPJAKI
kompeten

SIPJAKI Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Penyusunan Data dan Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah data dan informasi Persentase SDM jasa
Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.02 06 Informasi Tenaga Kerja dan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % tenaga kerja dan badan 1 Dokumen
konstruksi jasa yang 95 %
0 30,000,000
Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Badan Usaha Kewilayahan irigasi usaha
kompeten

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 9/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Penyusunan Data dan Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah data dan informasi Persentase SDM jasa
Informasi Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.02 07 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % ketersediaan/penggunaan 1 Dokumen
konstruksi jasa yang 95 %
0 30,000,000
Ketersediaan/Penggunaan Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Kewilayahan irigasi material dan peralatan
kompeten

Material dan Peralatan Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Penyusunan Data dan Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah data dan informasi Persentase SDM jasa
Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.02 10 Informasi Kecelakaan Kerja Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % kecelakaan kerja proyek 1 Dokumen
konstruksi jasa yang 95 %
0 30,000,000
Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Proyek Konstruksi Kewilayahan irigasi konstruksi
kompeten

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 11 2.03   Penerbitan Izin Usaha Jasa Konstruksi Nasional (Non Kecil dan Kecil) 0 50,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Pembinaan dan Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Terlaksananya pembinaan Persentase SDM jasa
Peningkatan Kapasitas Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.03 03 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % dan peningkatan kapasitas 1 Kegiatan
konstruksi jasa yang 95 %
0 50,000,000
Badan Usaha Jasa Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Kewilayahan irigasi badan usaha jasa konstruksi
kompeten

Konstruksi Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 11 2.04   Pengawasan Tertib Usaha, Tertib Penyelenggaraan dan Tertib Pemanfaatan Jasa Konstruksi 0 50,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Bimbingan Teknis tentang Terlaksananya bimbingan
Serdang, Untuk
Tertib Usaha, Tertib Pengembangan Meningkatnya kualitas teknis tentang tertib usaha, Persentase SDM jasa
Semua Persentase SDM Jasa Mendukung
1 03 11 2.04 02 Penyelenggaraan, dan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 95 % tertib penyelenggaraan dan 1 Kegiatan
konstruksi jasa yang 95 %
0 50,000,000
Kecamatan, Konstruksi yang Kompeten Pengembanga
Tertib Pemanfaatan Jasa Kewilayahan irigasi tertib pemanfaatan jasa kompeten

Semua n Ekonomi
Konstruksi konstruksi

Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 12     PROGRAM PENYELENGGARAAN PENATAAN RUANG 1,435,732,818 3,868,985,961
1 03 12 2.01   Penetapan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Rencana Rinci Tata Ruang (RRTR) Kabupaten/Kota 270,508,012 2,510,195,240
Mengembangk
Kab. Deli
Pelaksanaan Persetujuan an Wilayah
Serdang,
Substansi, Evaluasi, Pengembangan Untuk
Meningkatnya keterpaduan Semua Persentase perencanaan tata Persentase perencanaan tata
1 03 12 2.01 02 Konsultasi Evaluasi dan Aksesibilitas dan 58 % Tersedianya Perda RDTR
1 Kegiatan
58 %
73,872,040 2,325,332,273 Mengurangi
rencana tata ruang Kecamatan, ruang ruang

Penetapan RRTR Kewilayahan Kesenjangan


Semua
Kabupaten/Kota Dan Menjamin
Kelurahan

Pemerataan
Mengembangk
Kab. Deli
an Wilayah
Sosialisasi Kebijakan dan Serdang,
Pengembangan Untuk
Peraturan Perundang- Meningkatnya keterpaduan Semua Persentase perencanaan tata Sosialisasi Peraturan Persentase perencanaan tata
1 03 12 2.01 04 Aksesibilitas dan 58 % 1 Kegiatan
58 %
196,635,972 184,862,967 Mengurangi
undangan Bidang Penataan rencana tata ruang Kecamatan, ruang Perundangan Tata Ruang
ruang

Kewilayahan Kesenjangan
Ruang Semua
Dan Menjamin
Kelurahan

Pemerataan
1 03 12 2.02   Koordinasi dan Sinkronisasi Perencanaan Tata Ruang Daerah Kabupaten/Kota 624,687,387 617,531,216

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 10/11
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG

Sub Unit Organisasi : 1.03.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Mengembangk
Kab. Deli
an Wilayah
Serdang,
Koordinasi dan Sinkronisasi Pengembangan Terlaksananya Koordinasi dan Untuk
Meningkatnya keterpaduan Semua Persentase perencanaan tata Persentase perencanaan tata
1 03 12 2.02 02 Penyusunan RRTR Aksesibilitas dan 58 % Sinkronisasi Penyusunan 1 Dokumen
58 %
624,687,387 617,531,216 Mengurangi
rencana tata ruang Kecamatan, ruang ruang

Kabupaten/Kota Kewilayahan RRTR Kabupaten / Kota


Kesenjangan
Semua
Dan Menjamin
Kelurahan

Pemerataan
1 03 12 2.03   Koordinasi dan Sinkronisasi Pemanfaatan Ruang Daerah Kabupaten/Kota 397,209,451 597,749,503
Mengembangk
Kab. Deli
an Wilayah
Koordinasi dan Sinkronisasi Serdang, Terlaksananya Koordinasi dan
Pengembangan Untuk
Pemanfaatan Ruang untuk Meningkatnya keterpaduan Semua Persentase perencanaan tata Sinkronisasi Pemanfaatan Persentase pemanfaatan tata
1 03 12 2.03 01 Aksesibilitas dan 58 % 1 Dokumen
14 %
397,209,451 597,749,503 Mengurangi
Investasi dan rencana tata ruang Kecamatan, ruang Ruang untuk Investasi dan ruang

Kewilayahan Kesenjangan
Pembangunan Daerah Semua Pembangunan Daerah

Dan Menjamin
Kelurahan

Pemerataan
1 03 12 2.04   Koordinasi dan Sinkronisasi Pengendalian Pemanfaatan Ruang Daerah Kabupaten/Kota 143,327,968 143,510,002
Mengembangk
Kab. Deli
an Wilayah
Serdang,
Pengembangan Untuk
Koordinasi Pelaksanaan Meningkatnya keterpaduan Semua Persentase perencanaan tata Terlaksananya Koordinasi Persentase pengendalian
1 03 12 2.04 04 Aksesibilitas dan 58 % 1 Kegiatan
14 %
143,327,968 143,510,002 Mengurangi
Penataan Ruang rencana tata ruang Kecamatan, ruang Penataan Ruang
pemanfaatan tata ruang

Kewilayahan Kesenjangan
Semua
Dan Menjamin
Kelurahan

Pemerataan
TOTAL 725,177,357,839 727,516,329,505

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2011?ayOnT3PZcELq9/kaCCXByY3lyJfUwNJrOy1pmLwy4nw= 11/11
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 03       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG 285,955,727,391 301,583,335,872
1 03 03     PROGRAM PENGELOLAAN DAN PENGEMBANGAN SISTEM PENYEDIAAN AIR MINUM 16,519,098,052 33,493,830,666
1 03 03 2.01   Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Daerah Kabupaten/Kota 16,519,098,052 33,493,830,666
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Penyusunan Rencana, Pengembangan Persentase rumah tangga Jumlah Dokumen
Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 01 Kebijakan, Strategi dan Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 Perencanaan Sarana Air 2 Dokumen
6595 SR
3,356,028 1,205,185,410
dasar permukiman Kecamatan, Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Teknis SPAM Kewilayahan minum aman Minum

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Supervisi Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase rumah tangga
Pembangunan/Peningkatan Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah Laporan Monitoring Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 02 Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 1 Laporan
6595 SR
65,497,000 43,895,170
/ Perluasan/Perbaikan dasar permukiman Kecamatan, dan Evaluasi
Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Kewilayahan minum aman
SPAM Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pembangunan SPAM Pengembangan Persentase rumah tangga Jumlah Sambungan Rumah
Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 04 Jaringan Perpipaan di Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 Melalui SPAM di Kawasan 2042 Unit/SR
6595 SR
13,488,995,120 16,758,500,000
dasar permukiman Kecamatan, Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Kawasan Perdesaan Kewilayahan minum aman Perdesaan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Peningkatan SPAM Jaringan Pengembangan Persentase rumah tangga Jumlah Sambungan Rumah
Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 05 Perpipaan di Kawasan Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 Melalui Peningkatan SPAM di 1067 Unit/SR
6595 SR
337,449,448 5,052,105,950
dasar permukiman Kecamatan, Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Perkotaan Kewilayahan minum aman Perkotaan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Peningkatan SPAM Jaringan Pengembangan Persentase rumah tangga Jumlah Sambungan Rumah
Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 06 Perpipaan di Kawasan Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 Melalui Peningkatan SPAM di 1237 Unit/SR
6595 SR
1,404,751,544 2,664,200,000
dasar permukiman Kecamatan, Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Perdesaan Kewilayahan minum aman Kawasan Perdesaan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Perluasan SPAM Jaringan Pengembangan Persentase rumah tangga Jumlah Sambugan Rumah
Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 07 Perpipaan di Kawasan Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 Melalui Perluasaan SPAM di 2249 Unit/SR
6595 SR
60,768,368 6,546,744,136
dasar permukiman Kecamatan, Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Perkotaan Kewilayahan minum aman perkotaan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Perbaikan SPAM Jaringan Pengembangan Persentase rumah tangga
Meningkatnya infrastruktur Semua Panjang Jaringan Perpipaan Jumlah RT yang Mendapat Mendukung
1 03 03 2.01 08 Perpipaan di Kawasan Aksesibilitas dan yang mendapat akses air 37,50 704 m
6595 SR
1,158,280,544 1,223,200,000
dasar permukiman Kecamatan, SPAM yang terpelihara
Layanan Air Minum/Bersih
Pengembanga
Perdesaan Kewilayahan minum aman
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 04     PROGRAM PENGEMBANGAN SISTEM DAN PENGELOLAAN PERSAMPAHAN REGIONAL 10,484,454,640 5,644,448,608
1 03 04 2.01   Pengembangan Sistem dan Pengelolaan Persampahan di Daerah Kabupaten/Kota 10,484,454,640 5,644,448,608
Memperkuat
Supervisi Kab. Deli Infrastruktur
Pembangunan/Rehabilitasi/ Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase penyediaan
Peningkatan Meningkatnya kualitas Semua Jumlah Laporan Monitoring Jumlah Pengadaan Sarana Mendukung
1 03 04 2.01 02 Aksesibilitas dan sarana dan prasarana 41 1 Laporan
2 Jenis
9,171,960 37,576,308
TPA/TPST/SPA/TPS-3R/TPS pelayanan persampahan Kecamatan, dan Evaluasi
Persampahan
Pengembanga
Kewilayahan persampahan
Kewenangan Semua n Ekonomi
Kabupaten/Kota Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase penyediaan Jumlah Sarana dan Prasarana
Rehabilitasi Meningkatnya kualitas Semua Jumlah Pengadaan Sarana Mendukung
1 03 04 2.01 04 Aksesibilitas dan sarana dan prasarana 41 Persampahan yang 2 Unit
2 Jenis
891,693,840 1,091,636,300
TPA/TPST/SPA/TPS-3R/TPS pelayanan persampahan Kecamatan, Persampahan
Pengembanga
Kewilayahan persampahan Terehabilitasi

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase penyediaan
Penyediaan Sarana Meningkatnya kualitas Semua Jenis Pengadaan Sarana Jumlah Pengadaan Sarana Mendukung
1 03 04 2.01 06 Aksesibilitas dan sarana dan prasarana 41 2 Jenis
2 Jenis
9,583,588,840 4,515,236,000
Persampahan pelayanan persampahan Kecamatan, Persampahan
Persampahan
Pengembanga
Kewilayahan persampahan
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 05     PROGRAM PENGELOLAAN DAN PENGEMBANGAN SISTEM AIR LIMBAH 11,343,266,739 11,233,591,715
1 03 05 2.01   Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Air Limbah Domestik dalam Daerah Kabupaten/Kota 11,343,266,739 11,233,591,715
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Penyusunan Rencana,
Serdang, Untuk
Kebijakan, Strategi dan Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal yang
Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase rumah tinggal Jumlah Dokumen Mendukung
1 03 05 2.01 01 Teknis Sistem Pengelolaan Aksesibilitas dan 77,5 1 Dokumen
Mendapat Layanan Sanitasi 1485 RT
207,553,960 181,500,000
dasar permukiman Kecamatan, bersanitasi layak Perencanaan
Pengembanga
Air Limbah Domestik dalam Kewilayahan Aman

Semua n Ekonomi
Daerah Kabupaten/Kota
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Rehabilitasi/Peningkatan/P
Serdang, Untuk
erluasan Sistem Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal yang
Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase rumah tinggal Jumlah sarana dan prasarana Mendukung
1 03 05 2.01 05 Pengelolaan Air Limbah Aksesibilitas dan 77,5 5 Unit
Mendapat Layanan Sanitasi 1485 RT
875,590,367 1,208,399,062
dasar permukiman Kecamatan, bersanitasi layak air limbah yang terpelihara
Pengembanga
Domestik Terpusat Skala Kewilayahan Aman

Semua n Ekonomi
Permukiman
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pembangunan/Penyediaan Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal yang
Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase rumah tinggal Jumlah Tangki Septik Yang Mendukung
1 03 05 2.01 06 Sub Sistem Pengolahan Aksesibilitas dan 77,5 1085 Unit
Mendapat Layanan Sanitasi 1485 RT
5,291,105,736 5,667,640,000
dasar permukiman Kecamatan, bersanitasi layak Terbangun
Pengembanga
Setempat Kewilayahan Aman

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Operasi dan Pemeliharaan Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal yang
Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase rumah tinggal Laporan Rumah Tangga yang Mendukung
1 03 05 2.01 10 Sistem Pengelolaan Air Aksesibilitas dan 77,5 600 m3
Mendapat Layanan Sanitasi 1485 RT
1,633,563,620 1,915,312,303
dasar permukiman Kecamatan, bersanitasi layak Melakukan Sedot Tinja
Pengembanga
Limbah Domestik Kewilayahan Aman

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Supervisi Kab. Deli Infrastruktur
Pembangunan/Rehabilitasi Serdang, Untuk
Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal yang
/Peningkatan/Perluasan Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase rumah tinggal Mendukung
1 03 05 2.01 11 Aksesibilitas dan 77,5 Jumlah Laporan Monitoring
1 Laporan
Mendapat Layanan Sanitasi 1485 RT
10,734,920 11,900,350
Sistem Pengelolaan Air dasar permukiman Kecamatan, bersanitasi layak Pengembanga
Kewilayahan Aman

Limbah Domestik Terpusat Semua n Ekonomi


Skala Permukiman Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Pembangunan/Penyediaan Serdang, Untuk
Pengembangan Jumlah Rumah Tinggal yang
Sistem Pengelolaan Air Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase rumah tinggal Mendukung
1 03 05 2.01 12 Aksesibilitas dan 77,5 Jumlah IPAL Terbangun
8 Unit
Mendapat Layanan Sanitasi 1485 RT
3,324,718,136 2,248,840,000
Limbah Terpusat Skala dasar permukiman Kecamatan, bersanitasi layak Pengembanga
Kewilayahan Aman

Permukiman Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 06     PROGRAM PENGELOLAAN DAN PENGEMBANGAN SISTEM DRAINASE 79,892,047,528 89,894,221,910
1 03 06 2.01   Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Drainase yang Terhubung Langsung dengan Sungai dalam Daerah Kabupaten/Kota 79,892,047,528 89,894,221,910
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase berkurangnya luas
Operasi dan Pemeliharaan Semua Panjang Drainase Yang Luas Genangan yang Mendukung
1 03 06 2.01 09 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan genangan/ banjir di kawasan 75 19000 m
126 Ha
10,702,601,600 13,631,200,000
Sistem Drainase Kecamatan, Terpelihara
Tertangani
Pengembanga
Kewilayahan irigasi permukiman
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Supervisi Serdang, Jumlah Laporan kegiatan Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase berkurangnya luas
Pembangunan/Peningkatan Semua pembangunan/peningkatan/ Luas Genangan yang Mendukung
1 03 06 2.01 10 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan genangan/ banjir di kawasan 75 1 Laporan
126 Ha
67,505,440 32,938,475
/ Rehabilitasi Sistem Kecamatan, rehabilitasi sistem drainase Tertangani
Pengembanga
Kewilayahan irigasi permukiman
Drainase Lingkungan Semua lingkungan
n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase berkurangnya luas
Pembangunan Sistem Semua Panjang Saluran Drainase Luas Genangan yang Mendukung
1 03 06 2.01 12 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan genangan/ banjir di kawasan 75 32680 m
126 Ha
61,971,225,776 67,425,155,798
Drainase Lingkungan Kecamatan, yang terbangun
Tertangani
Pengembanga
Kewilayahan irigasi permukiman
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase berkurangnya luas
Rehabilitasi Saluran Semua Panjang drainase yang Luas Genangan yang Mendukung
1 03 06 2.01 14 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan genangan/ banjir di kawasan 75 7984 m
126 Ha
6,287,284,152 6,916,420,137
Drainase Lingkungan Kecamatan, direhabilitasi
Tertangani
Pengembanga
Kewilayahan irigasi permukiman
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Penyusunan Rencana, Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase berkurangnya luas
Kebijakan, Strategi dan Semua Jumlah Dokumen Luas Genangan yang Mendukung
1 03 06 2.01 16 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan genangan/ banjir di kawasan 75 3 Dokumen
126 Ha
863,430,560 1,888,507,500
Teknis Sistem Drainase Kecamatan, Perencanaan Sistem Drainase
Tertangani
Pengembanga
Kewilayahan irigasi permukiman
Lingkungan Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 08     PROGRAM PENATAAN BANGUNAN GEDUNG 61,939,823,816 45,621,519,973
1 03 08 2.01   Penyelenggaraan Bangunan Gedung di Wilayah Daerah Kabupaten/Kota, Pemberian Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dan Sertifikat Laik Fungsi Bangunan Gedung 61,939,823,816 45,621,519,973
Penyelenggaraan Memperkuat
Penerbitan Izin Mendirikan Kab. Deli Infrastruktur
Bangunan (IMB), Sertifikat Serdang, Untuk
Pengembangan
Laik Fungsi (SLF), peran Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase Bangunan Ber- Jumlah Rekomendasi Teknis 700 Meningkatnya kinerja Mendukung
1 03 08 2.01 01 Aksesibilitas dan 35 100 %
1,730,165,516 2,007,642,523
Tenaga Ahli Bangunan dasar permukiman Kecamatan, IMB Perijinan (IMB)
Dokumen aparatur
Pengembanga
Kewilayahan
Gedung (TABG), Pendataan Semua n Ekonomi
Bangunan Gedung, serta Kelurahan
Dan Pelayanan
Implementasi SIMBG Dasar
Memperkuat
Perencanaan, Kab. Deli Infrastruktur
Pembangunan, Serdang, Untuk
Pengembangan
Pengawasan, dan Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase Bangunan Ber- Jumlah Bangunan/Gedung Meningkatnya kinerja Mendukung
1 03 08 2.01 02 Aksesibilitas dan 35 6 Unit
100 %
36,159,997,896 26,509,219,000
Pemanfaatan Bangunan dasar permukiman Kecamatan, IMB yang terbangun
aparatur
Pengembanga
Kewilayahan
Gedung Daerah Semua n Ekonomi
Kabupaten/Kota Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Monitoring dan Evaluasi Serdang, Untuk
Pengembangan
Penyelenggaraan Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase Bangunan Ber- Meningkatnya kinerja Mendukung
1 03 08 2.01 05 Aksesibilitas dan 35 Jumlah Laporan Monitoring
1 Laporan
100 %
24,715,000 69,393,500
Bangunan Gedung Negara dasar permukiman Kecamatan, IMB aparatur
Pengembanga
Kewilayahan
Daerah Kabupaten/Kota Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Rehabilitasi, Renovasi dan
Serdang, Untuk
Ubahsuai Bangunan Pengembangan
Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase Bangunan Ber- Jumlah Bangunan/Gedung Meningkatnya kinerja Mendukung
1 03 08 2.01 12 Gedung untuk Kepentingan Aksesibilitas dan 35 5 Unit
100 %
24,024,945,404 17,035,264,950
dasar permukiman Kecamatan, IMB Yang Terehabilitasi
aparatur
Pengembanga
Strategis Daerah Kewilayahan
Semua n Ekonomi
Kabupaten/Kota
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 03 12     PROGRAM PENYELENGGARAAN PENATAAN RUANG 105,777,036,616 115,695,723,000
1 03 12 2.03   Koordinasi dan Sinkronisasi Pemanfaatan Ruang Daerah Kabupaten/Kota 105,777,036,616 115,695,723,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Persentase penataan, Untuk
Pengembangan Persentase Penetapan Tanah
Sistem Informasi Penataan Meningkatnya keterpaduan Semua penguasaan, pemilikan, Jumlah Laporan Sistem Mendukung
1 03 12 2.03 02 Aksesibilitas dan 100 2 Laporan
untuk Pembangunan Fasilitas 75 %
105,777,036,616 115,695,723,000
Ruang rencana tata ruang Kecamatan, penggunaan dan Infomasi Pertanahan
Pengembanga
Kewilayahan Umum

Semua pemanfaatan tanah n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 04       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN 46,906,812,731 51,208,606,339
1 04 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 12,033,172,846 13,977,732,113
1 04 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 915,763,214 1,132,573,433
Kab. Deli
Persentase Tertib
Serdang,
Penyusunan Dokumen Jumlah Dokumen Rencana Administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua
1 04 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Kerja (Renja) Perangkat 4 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
152,161,159 149,112,012
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Daerah Daerah dan Perubahannya
Perencanaan, Penganggaran
Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase Tertib
Serdang,
Administrasi
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen RKA
1 04 01 2.01 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
146,011,750 149,357,294
Dokumen RKA-SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan, Perangkat Daerah

Perencanaan, Penganggaran
Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase Tertib
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen Perubahan
1 04 01 2.01 03 Dokumen Perubahan RKA- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
151,224,190 151,157,294
prima pemerintah daerah Kecamatan, RKA Perangkat Daerah

SKPD Perencanaan, Penganggaran


Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase Tertib
Serdang,
Administrasi
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen DPA
1 04 01 2.01 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
110,698,190 116,233,099
DPA-SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan, Perangkat Daerah

Perencanaan, Penganggaran
Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase Tertib
Serdang,
Administrasi
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen Perubahan
1 04 01 2.01 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
110,461,750 110,117,294
Perubahan DPA-SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan, DPA Perangkat Daerah

Perencanaan, Penganggaran
Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Persentase Tertib
Koordinasi dan Penyusunan Serdang,
Administrasi
Laporan Capaian Kinerja Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Laporan Evaluasi
1 04 01 2.01 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 7 Laporan
Dokumen/Laporan 100 %
141,170,005 356,336,240
dan Ikhtisar Realisasi prima pemerintah daerah Kecamatan, Renja Triwulan

Perencanaan, Penganggaran
Kinerja SKPD Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase Tertib
Serdang,
Administrasi
Evaluasi Kinerja Perangkat Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Laporan LKIP
1 04 01 2.01 07 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 7 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
104,036,170 100,260,200
Daerah prima pemerintah daerah Kecamatan, Perangkat Daerah

Perencanaan, Penganggaran
Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

1 04 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 7,466,433,931 7,887,207,692


Kab. Deli
Serdang,
Persentase Tertib
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pembayaran Gaji dan 408
1 04 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Administrasi Dokumen 100 %
6,652,605,219 7,079,325,252
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, Tunjangan ASN
Orang/Bulan

Pelaporan Keuangan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Tertib
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pembayaran Honor 408
1 04 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Administrasi Dokumen 100 %
735,992,560 734,193,040
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, Pengelola Keuangan
Orang/Bulan

Pelaporan Keuangan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Persentase Tertib
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Laporan Keuangan
1 04 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
Administrasi Dokumen 100 %
77,836,152 73,689,400
prima pemerintah daerah Kecamatan, Akhir Tahun

Tahun SKPD Pelaporan Keuangan

Semua
Kelurahan

1 04 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 109,511,600 179,511,600


Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua 200 Persentase Tingkat Disiplin
1 04 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah pakaian dinas
100 %
109,511,600 179,511,600
prima pemerintah daerah Kecamatan, Stel/pasang
Aparatur / Pegawai

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

1 04 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,628,313,045 2,698,264,194


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen Jumlah Komponen Alat-Alat
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Listrik dan Penerangan 3 Jenis
100 %
57,451,960 34,216,826
prima pemerintah daerah Kecamatan, Kebutuhan Umum Kedinasan

Bangunan Kantor Kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Peralatan dan Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
100 %
536,846,974 1,765,094,104
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Perlengkapan Kantor
Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Alat Tulis Kantor
37 Jenis
100 %
95,421,611 106,318,484
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Barang Cetakan dan Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 6 Jenis
100 %
67,095,100 66,477,100
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, Penggandaan
Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Surat Kabar dan Buku Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1260 Set
100 %
59,212,800 48,418,800
prima pemerintah daerah Kecamatan, Peraturan Yang Disediakan
Kebutuhan Umum Kedinasan

undangan
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Bahan Makanan dan 19872 Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
50,834,600 69,369,440
prima pemerintah daerah Kecamatan, Minuman Tamu
Orang/Kali
Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah Kunjungan Rapat-
Meningkatnya pelayanan Semua 730 Persentase Pemenuhan
1 04 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Rapat Koordinasi dan 100 %
761,450,000 608,369,440
prima pemerintah daerah Kecamatan, Orang/Hari
Kebutuhan Umum Kedinasan

SKPD Konsultansi

Semua
Kelurahan

1 04 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 83,670,000 188,587,680
Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Kendaraan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah kendaraan dinas
1 04 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 0 Unit
Sarpras Penunjang Fungsi 100 %
0 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, operasional / lapangan

Lapangan Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Mebel (Meja, kursi,
1 04 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
Sarpras Penunjang Fungsi 100 %
79,670,000 147,579,680
prima pemerintah daerah Kecamatan, lemari, dll) yang diadakan

Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pengadaan Sarana dan Serdang,
Jumlah sarana dan prasarana Persentase Pemenuhan
Prasarana Pendukung Meningkatnya pelayanan Semua
1 04 01 2.07 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin pendukung gedung kantor 2 Jenis
Sarpras Penunjang Fungsi 100 %
4,000,000 41,008,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan,
atau bangunan lainnya
Kedinasan

Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

1 04 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 666,092,080 731,115,298


Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Jasa Telepon/Internet, Tingkat Kemanan dan
1 04 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Jenis
100 %
189,974,400 228,844,800
prima pemerintah daerah Kecamatan, Air dan Listrik
Kenyamanan Kantor

Air dan Listrik


Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah petugas kebersihan 108 Tingkat Kemanan dan
1 04 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
476,117,680 502,270,498
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, dan keamanan kantor
Orang/Bulan
Kenyamanan Kantor

Semua
Kelurahan

1 04 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,163,388,976 1,160,472,216
Kab. Deli
Penyediaan Jasa
Serdang,
Pemeliharaan, Biaya
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Kendaraan Dinas Persentase Aset/ Barang
1 04 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 15 Unit
100 %
547,150,000 547,150,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Bermotor Yang Terpelihara
yang terpelihara fungsinya

Perizinan Kendaraan Dinas


Semua
Operasional atau Lapangan
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Semua Luas gedung dan halaman Persentase Aset/ Barang
1 04 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1100 m2
100 %
600,932,376 598,015,616
prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor yang terpelihara
yang terpelihara fungsinya

Bangunan Lainnya
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Gedung/Kantor yang Persentase Aset/ Barang
1 04 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 42 Unit
100 %
15,306,600 15,306,600
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, direhabilitasi
yang terpelihara fungsinya

atau Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

1 04 02     PROGRAM PENGEMBANGAN PERUMAHAN 1,145,377,872 1,375,517,411


1 04 02 2.01   Pendataan Penyediaan dan Rehabilitasi Rumah Korban Bencana atau Relokasi Program Kabupaten/Kota 30,809,296 16,353,063
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Identifikasi Perumahan di Serdang, Untuk
Pengembangan
Lokasi Rawan Bencana atau Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase berkurangnya Jumlah Laporan Pendataan Teridentifikasinya Rumah di Mendukung
1 04 02 2.01 01 Aksesibilitas dan 6.8 1 Dokumen
100 %
30,809,296 16,353,063
Terkena Relokasi Program dasar permukiman Kecamatan, luasan permukiman kumuh Perumahan
Lokasi Rawan Bencana
Pengembanga
Kewilayahan
Kabupaten/Kota Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 04 02 2.03   Pembangunan dan Rehabilitasi Rumah Korban Bencana atau Relokasi Program Kabupaten/Kota 1,114,568,576 1,359,164,348
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase Rumah Layak
Rehabilitasi Rumah bagi Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase berkurangnya Jumlah Rumah Korban Mendukung
1 04 02 2.03 01 Aksesibilitas dan 6.8 30 Unit
Huni Yang Terbangun Bagi 100 %
552,799,240 637,232,174
Korban Bencana dasar permukiman Kecamatan, luasan permukiman kumuh bencana yang tertangani
Pengembanga
Kewilayahan Korban Bencana Alam

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase Rumah Layak
Pembangunan Rumah bagi Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase berkurangnya Jumlah Rumah layak Huni Mendukung
1 04 02 2.03 04 Aksesibilitas dan 6.8 30 Unit
Huni Yang Terbangun Bagi 100 %
561,769,336 721,932,174
Korban Bencana dasar permukiman Kecamatan, luasan permukiman kumuh yang terbangun
Pengembanga
Kewilayahan Korban Bencana Alam

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 04 03     PROGRAM KAWASAN PERMUKIMAN 6,264,799,620 5,350,156,815
1 04 03 2.01   Penerbitan Izin Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Permukiman 337,688,380 665,500,000
Memperkuat
Penyusunan dan/atau Kab. Deli Infrastruktur
Review serta Legalisasi Serdang, Untuk
Pengembangan Jumlah Dokumen
Rencana Pembangunan Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase berkurangnya Tersedianya dokumen Mendukung
1 04 03 2.01 02 Aksesibilitas dan 6,8 Perencanaan Permukiman 6 Dokumen
6 Dokumen
337,688,380 665,500,000
dan Pengembangan dasar permukiman Kecamatan, luasan permukiman kumuh perencanaan
Pengembanga
Kewilayahan Kumuh

Kawasan Permukiman dan Semua n Ekonomi


Permukiman Kumuh Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 04 03 2.03   Peningkatan Kualitas Kawasan Permukiman Kumuh dengan Luas di Bawah 10 (sepuluh) Ha 5,927,111,240 4,684,656,815
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Berkurangnya Luas
Perbaikan Rumah Tidak Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase berkurangnya Jumlah Rumah Tidak Layak Mendukung
1 04 03 2.03 02 Aksesibilitas dan 6,8 250 Unit
Permukiman Kumuh di 30 Ha
5,895,481,140 4,664,000,000
Layak Huni dasar permukiman Kecamatan, luasan permukiman kumuh Huni Yang Terehabilitasi
Pengembanga
Kewilayahan Kawasan Perkotaan

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Koordinasi dan Sinkronisasi
Serdang, Untuk
Pengendalian Pengembangan Berkurangnya Luas
Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase berkurangnya Mendukung
1 04 03 2.03 04 Penyelenggaraan Aksesibilitas dan 6,8 Jumlah Laporan Monitoring
2 Dokumen
Permukiman Kumuh di 30 Ha
31,630,100 20,656,815
dasar permukiman Kecamatan, luasan permukiman kumuh Pengembanga
Pemugaran/Peremajaan Kewilayahan Kawasan Perkotaan

Semua n Ekonomi
Permukiman Kumuh
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
1 04 05     PROGRAM PENINGKATAN PRASARANA, SARANA DAN UTILITAS UMUM (PSU) 27,463,462,393 30,505,200,000
1 04 05 2.01   Urusan Penyelenggaraan PSU Perumahan 27,463,462,393 30,505,200,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Penyediaan Prasarana, Serdang, Untuk
Pengembangan
Sarana, dan Utilitas Umum Meningkatnya infrastruktur Semua Persentase perumahan yang Panjang Jalan Lingkungan Jumlah Rumah yang Mendukung
1 04 05 2.01 02 Aksesibilitas dan 70 51160 m
10000 Unit
27,463,462,393 30,505,200,000
di Perumahan untuk dasar permukiman Kecamatan, terfasilitasi PSU dalam Keadaan Baik
Terfasilitasi PSU
Pengembanga
Kewilayahan
Menunjang Fungsi Hunian Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 11       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG LINGKUNGAN HIDUP 12,193,537,126 12,696,106,518
2 11 04     PROGRAM PENGELOLAAN KEANEKARAGAMAN HAYATI (KEHATI) 12,193,537,126 12,696,106,518
2 11 04 2.01   Pengelolaan Keanekaragaman Hayati Kabupaten/Kota 12,193,537,126 12,696,106,518
Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

Sub Unit Organisasi : 1.04.1.03.2.11.01.0000 DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Persentase luasan RTH publik
Pengelolaan Ruang Terbuka Meningkatnya infrastruktur Semua Jumlah Ruang Terbuka Hijau Luas Ruang Terbuka Hijau Mendukung
2 11 04 2.01 04 Aksesibilitas dan yang berkualitas di kawasan 15,5 10 Lokasi
30 Ha
12,193,537,126 12,696,106,518
Hijau (RTH) dasar permukiman Kecamatan, yang tertata
yang Tertata
Pengembanga
Kewilayahan perkotaan
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
TOTAL 345,056,077,248 365,488,048,729
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.01.0000 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.01.0000 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 05       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KETENTERAMAN DAN KETERTIBAN UMUM SERTA PERLINDUNGAN MASYARAKAT 20,541,954,170 23,795,233,703
1 05 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 13,556,517,241 14,801,655,884
1 05 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 8,249,700 9,749,700
Kab. Deli
Serdang,
Penyusunan Dokumen Persentase pelaksanaan
Semua Tersedianya laporan Capaian
1 05 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP
74 Poin
5 Dokumen
dokumen perencanaan dan 80 %
16,499,400 19,499,400
Kecamatan, Kinerja

Daerah laporan capaian kinerja

Semua
Kelurahan

1 05 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 11,572,081,661 12,596,780,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Terpenuhinya Gaji dan
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua Gaji dan Tunjangan ASN Tunjangan ASN dan
1 05 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Tahun
1 Tahun
11,433,481,661 12,448,180,000
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, Satpol
penatausahaan
pemerintahan daerah Semua pengujian/verifikasi SKPD

Kelurahan

Kab. Deli
Pelaksanaan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Terpenuhinya Gaji dan
Terpenuhinya penatausahaan
Penatausahaan dan akuntabilitas Semua Tunjangan ASN dan
1 05 01 2.02 03 Nilai LHE AKIP 74 Poin dan pengujian/verifikasi 12 Bulan
1 Tahun
138,600,000 148,600,000
Pengujian/Verifikasi penyelenggaraan Kecamatan, penatausahaan
keuangan SKPD

Keuangan SKPD pemerintahan daerah Semua pengujian/verifikasi SKPD

Kelurahan

1 05 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 135,731,434 155,731,434


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
akuntabilitas Semua Tersedianya Pakaian Dinas Tersedianya Pakaian Dinas
1 05 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 84 Set
84 Stel
135,731,434 155,731,434
penyelenggaraan Kecamatan, beserta kelengkapannya
Satuan Polisi Pamomg Praja

Kelengkapannya
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

1 05 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 723,803,190 794,784,350


Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya Penyediaan Tersedianya penyediaan
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Peralatan dan Perlengkapan 14 Unit
peralatan dan perlengkapan 106 Jenis
89,988,000 90,719,810
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
Kantor
kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya penyediaan
Penyediaan Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Tersedianya Penyediaan
1 05 01 2.06 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 9 Unit
peralatan dan perlengkapan 106 Jenis
29,258,660 50,288,000
Rumah Tangga prima pemerintah daerah Kecamatan, Peralatan Rumah Tangga

kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya penyediaan
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Tersedianya penyediaan
1 05 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 50 Jenis
peralatan dan perlengkapan 106 Jenis
171,114,372 191,719,810
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, bahan logistik kantor

kantor

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2014?AdUbYIjTyiibL4rB0lCTcx5e07Lyq8Foz6rtAE0mXr8= 1/3
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.01.0000 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.01.0000 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya penyediaan
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Tersedianya barang cetak
1 05 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Jenis
peralatan dan perlengkapan 106 Jenis
40,735,910 40,894,490
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, dan penggandaan

kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya penyediaan
Meningkatnya pelayanan Semua Tersedianya fasilitas
1 05 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Bulan
peralatan dan perlengkapan 106 Jenis
161,772,248 181,478,240
prima pemerintah daerah Kecamatan, kunjungan tamu

kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Terselenggaranya rapat Tersedianya penyediaan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin koordinasi dan konsultansi 35 Kali
peralatan dan perlengkapan 106 Jenis
230,934,000 239,684,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD SKPD
kantor

Semua
Kelurahan

1 05 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 75,506,000 80,000,000
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
akuntabilitas Semua Tersedianya pengadaan Terlaksananya Pengadaan
1 05 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP 74 Poin 3 Jenis
3 Jenis
75,506,000 80,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, meubel
Meubel

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 05 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 121,555,256 131,820,400


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Jasa Surat akuntabilitas Semua Penyediaan jasa surat Tersedianya Jasa Komunikasi,
1 05 01 2.08 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Jenis
12 Bulan
6,098,000 4,570,000
Menyurat penyelenggaraan Kecamatan, menyurat
Sumber Daya Air, dan Listrik

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Jasa
akuntabilitas Semua Tersedianya Jasa komunikasi, Tersedianya Jasa Komunikasi,
1 05 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
12 Bulan
48,480,480 50,550,000
penyelenggaraan Kecamatan, sumber daya air dan listrik
Sumber Daya Air, dan Listrik

Air dan Listrik


pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan akuntabilitas Semua Tersedianya jasa pelayanan Tersedianya Jasa Komunikasi,
1 05 01 2.08 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
12 Bulan
66,976,776 76,700,400
Umum Kantor penyelenggaraan Kecamatan, umum kantor
Sumber Daya Air, dan Listrik

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 05 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 919,590,000 1,032,790,000
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Serdang,
Pemeliharaan dan Pajak Meningkatnya pelayanan Semua Terpeliharanya kendaraan Terpeliharaannya Peralatan
1 05 01 2.09 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 20 Unit
86 Jenis
877,270,000 987,270,000
Kendaraan Perorangan prima pemerintah daerah Kecamatan, Dinas/Operasional
kerja dan alat komunikasi

Dinas atau Kendaraan Semua


Dinas Jabatan Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2014?AdUbYIjTyiibL4rB0lCTcx5e07Lyq8Foz6rtAE0mXr8= 2/3
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.01.0000 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.01.0000 SATUAN POLISI PAMONG PRAJA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Terpeliharanya Peralatan dan Terpeliharaannya Peralatan
1 05 01 2.09 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 56 Unit
86 Jenis
28,320,000 29,520,000
Mesin Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, Mesin Lainnya
kerja dan alat komunikasi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Terlaksananya
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Terpeliharaannya Peralatan
1 05 01 2.09 10 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Sarana dan Prasarana 1 Tahun
86 Jenis
14,000,000 16,000,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan, kerja dan alat komunikasi

Gedung Kantor atau


Bangunan Lainnya Semua
Bangunan Lainnya

Kelurahan

1 05 02     PROGRAM PENINGKATAN KETENTERAMAN DAN KETERTIBAN UMUM 6,985,436,929 8,993,577,819


1 05 02 2.01   Penanganan Gangguan Ketenteraman dan Ketertiban Umum dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 6,985,436,929 8,993,577,819
Pencegahan Gangguan
Pencegahan Gangguan
Ketenteraman dan Kab. Deli
Ketentraman dan Ketertiban
Ketertiban Umum melalui Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Revolusi
Pemantapan Persentase Penanganan Umum melalui Deteksi Dini,
Deteksi Dini dan Cegah keagamaan, keamanan dan Semua Persentase penurunan Mental dan
1 05 02 2.01 01 Pelaksanaan Gangguan Keamanan dan 100 % Pembinaan dan Penyuluhan, 100 %
15 %
2,214,741,400 3,214,741,400
Dini, Pembinaan dan ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, kriminalitas
Pembangunan
Reformasi Birokrasi Ketertiban Masyarakat Pelaksanaan Patroli,
Penyuluhan, Pelaksanaan bermasyarakat Semua Kebudayaan
Pengamanan dan
Patroli, Pengamanan, dan Kelurahan

Pengawalan

Pengawalan
Penindakan atas Gangguan
Kab. Deli
Ketenteraman dan
Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Revolusi
Ketertiban Umum Pemantapan Persentase Penanganan Terselenggaranya
keagamaan, keamanan dan Semua Persentase penurunan Mental dan
1 05 02 2.01 02 Berdasarkan Perda dan Pelaksanaan Gangguan Keamanan dan 100 % Ketentraman dan ketertiban 80 %
15 %
176,800,000 184,000,000
ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, kriminalitas
Pembangunan
Perkada melalui Penertiban Reformasi Birokrasi Ketertiban Masyarakat umum

bermasyarakat Semua Kebudayaan


dan Penanganan Unjuk
Kelurahan

Rasa dan Kerusuhan Massa


Kab. Deli
Terselenggaranya
Pemberdayaan Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Revolusi
Pemantapan Persentase Penanganan Pemberdayaan perlindungan
Perlindungan Masyarakat keagamaan, keamanan dan Semua Persentase penurunan Mental dan
1 05 02 2.01 04 Pelaksanaan Gangguan Keamanan dan 100 % masyarakat dalam rangka 1 Kegiatan
15 %
24,573,437 25,514,327
dalam rangka Ketentraman ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, kriminalitas
Pembangunan
Reformasi Birokrasi Ketertiban Masyarakat ketentraman dan ketertiban
dan Ketertiban Umum bermasyarakat Semua Kebudayaan
umum

Kelurahan

Peningkatan Kapasitas SDM


Kab. Deli
Satuan Polisi Pamongpraja
Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Revolusi
dan Satuan Perlindungan Pemantapan Persentase Penanganan Terselenggaranya kegiatan
keagamaan, keamanan dan Semua Persentase penurunan Mental dan
1 05 02 2.01 05 Masyarakat termasuk Pelaksanaan Gangguan Keamanan dan 100 % peningkatan kapasitas SDM 6 Kegiatan
15 %
3,642,614,432 4,642,614,432
ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, kriminalitas
Pembangunan
dalam Pelaksanaan Tugas Reformasi Birokrasi Ketertiban Masyarakat Satpol PP dan satlinmas

bermasyarakat Semua Kebudayaan


yang Bernuansa Hak Asasi
Kelurahan

Manusia
Kerjasama antar Lembaga Kab. Deli
dan Kemitraan dalam Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Revolusi
Pemantapan Persentase Penanganan
Teknik Pencegahan dan keagamaan, keamanan dan Semua Peningkatan kapasitas SDM Persentase penurunan Mental dan
1 05 02 2.01 07 Pelaksanaan Gangguan Keamanan dan 100 % 2 Kegiatan
15 %
926,707,660 926,707,660
Penanganan Gangguan ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, Satpol PP dan Linmas
kriminalitas
Pembangunan
Reformasi Birokrasi Ketertiban Masyarakat
Ketentraman dan bermasyarakat Semua Kebudayaan
Ketertiban Umum Kelurahan

TOTAL 20,541,954,170 23,795,233,703

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2014?AdUbYIjTyiibL4rB0lCTcx5e07Lyq8Foz6rtAE0mXr8= 3/3
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 05       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KETENTERAMAN DAN KETERTIBAN UMUM SERTA PERLINDUNGAN MASYARAKAT 22,542,156,964 15,654,984,911
1 05 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 8,937,755,151 9,831,738,911
1 05 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 229,076,896 251,980,000
Kab. Deli
Serdang,
Penyusunan Dokumen Jumlah Dokumen Persentase perencanaan,
Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Perencanaan Perangkat 1 dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
32,931,440 36,224,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Daerah Daerah
kinerja PD

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase perencanaan,
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.01 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Dokumen RKA
1 dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
32,065,292 35,271,000
Dokumen RKA-SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan,
kinerja PD

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Persentase perencanaan,
Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.01 03 Dokumen Perubahan RKA- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Dokumen RKA
1 Dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
31,729,994 34,902,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD kinerja PD

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase perencanaan,
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.01 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Dokumen DPA
1 Dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
34,047,890 37,452,000
DPA-SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan,
kinerja PD

Semua
Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot
Persentase perencanaan,
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya pelayanan a, Semua
1 05 01 2.01 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Dokumen DPPA
1 Dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
32,184,846 35,403,000
Perubahan DPA-SKPD prima pemerintah daerah Kecamatan,
kinerja PD

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Serdang,
Persentase perencanaan,
Laporan Capaian Kinerja Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen Laporan
1 05 01 2.01 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
34,070,290 37,477,000
dan Ikhtisar Realisasi prima pemerintah daerah Kecamatan, Capaian Kinerja

kinerja PD

Kinerja SKPD Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase perencanaan,
Evaluasi Kinerja Perangkat Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen Evaluasi
1 05 01 2.01 07 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
penganggaran dan evaluasi 100 %
32,047,144 35,251,000
Daerah prima pemerintah daerah Kecamatan, Kinerja PD

kinerja PD

Semua
Kelurahan

1 05 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 3,160,444,146 3,476,487,911


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Gaji dan Tunjangan Terlaksananya Administrasi
1 05 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 14 Bulan
100 %
3,090,689,010 3,399,757,911
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, ASN
Keuangan Perangkat Daerah

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2015?yVMbsaOtcoyPCabFBaislQ5XzQW5x6Ejm1zs0dkC6rk= 1/6
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Penanggungjawab Terlaksananya Administrasi
1 05 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Orang
100 %
37,440,000 41,184,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, Pengelola Keuangan
Keuangan Perangkat Daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen Laporan Terlaksananya Administrasi
1 05 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 set
100 %
32,315,136 35,546,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Keuangan
Keuangan Perangkat Daerah

Tahun SKPD
Semua
Kelurahan

1 05 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 89,040,000 97,944,000


Kab. Deli
Serdang,
Peningkatan Sarana dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pakaian Batik dan Meningkatnya disipilin
1 05 01 2.05 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 stel
100 %
56,540,000 62,194,000
Prasarana Disiplin Pegawai prima pemerintah daerah Kecamatan, olah raga
aparatur

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pakaian Dinas Beserta Meningkatnya disipilin
1 05 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 50 Stel
100 %
32,500,000 35,750,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Atribut Kelengkapannya
aparatur

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

1 05 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,405,104,806 1,545,611,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen Meningkatnya pelayanan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah kompenen instalasi
1 05 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Jenis
administrasi umum 100 %
95,046,000 104,550,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, listrik

Bangunan Kantor perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah Ketersediaan Meningkatnya pelayanan
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Peralatan dan Perlengkapan 3 jenis
administrasi umum 100 %
45,504,000 50,054,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
Kantor
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan
Penyediaan Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Ketersediaan
1 05 01 2.06 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Jenis
administrasi umum 100 %
250,710,720 275,781,000
Rumah Tangga prima pemerintah daerah Kecamatan, Peralatan Rumah Tangga

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Ketersediaan Bahan
1 05 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 30 Jenis
administrasi umum 100 %
80,334,706 88,368,000
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Logistik Kantor

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2015?yVMbsaOtcoyPCabFBaislQ5XzQW5x6Ejm1zs0dkC6rk= 2/6
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Kabupaten/Kot
Meningkatnya pelayanan
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan a, Semua Jumlah Ketersediaan Barang
1 05 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
administrasi umum 100 %
12,168,000 13,384,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, Cetakan dan Penggandaan

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Meningkatnya pelayanan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah surat kabar
700 Eks
administrasi umum 100 %
3,957,800 4,353,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
undangan perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 05 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah makan dan minum
3 Jenis
administrasi umum 100 %
17,203,580 18,923,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot
Penyelenggaraan Rapat Jumlah Ketersediaan Meningkatnya pelayanan
Meningkatnya pelayanan a, Semua
1 05 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Perjalanan Rapat Koordinasi 1122 OH
administrasi umum 100 %
900,180,000 990,198,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD dan Konsultasi SKPD
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

1 05 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 946,385,000 1,041,023,000
Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Kendaraan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Kendaraaan Persentase pengadaan
1 05 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 unit
100 %
734,885,000 808,373,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Operasional
barang milik daerah

Lapangan
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase pengadaan
1 05 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah meja dan kursi kerja
55 unit
100 %
211,500,000 232,650,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, barang milik daerah

Semua
Kelurahan

1 05 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,670,785,303 1,837,863,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase jasa penunjang
1 05 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah tagihan air dan wifi
2 Jenis
100 %
20,373,881 22,411,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, urusan PD

Air dan Listrik


Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Persentase jasa penunjang
1 05 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah mobil hias
1 unit
100 %
20,560,000 22,616,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, urusan PD

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2015?yVMbsaOtcoyPCabFBaislQ5XzQW5x6Ejm1zs0dkC6rk= 3/6
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah tenaga kebersihan Persentase jasa penunjang
1 05 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 44 Orang
100 %
1,629,851,422 1,792,836,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, dan keamanan kantor
urusan PD

Semua
Kelurahan

1 05 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,436,919,000 1,580,830,000
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Serdang,
Pemeliharaan dan Pajak Meningkatnya pelayanan Semua Persentase terpeliharanya
1 05 01 2.09 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Kendaraan Dinas
8 Unit
100 %
188,784,000 207,882,000
Kendaraan Perorangan prima pemerintah daerah Kecamatan, barang milik daerah

Dinas atau Kendaraan Semua


Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Persentase terpeliharanya
1 05 01 2.09 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah komputer dan printer
11 Unit
100 %
6,425,000 7,067,000
Mesin Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, barang milik daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan Aset Tetap Meningkatnya pelayanan Semua Persentase terpeliharanya
1 05 01 2.09 07 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah AC
6 Unit
100 %
3,660,000 4,026,000
Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, barang milik daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah gedung dan halaman Persentase terpeliharanya
1 05 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 jenis
100 %
175,800,000 193,380,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor
barang milik daerah

Bangunan Lainnya
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah sarana gudang yang Persentase terpeliharanya
1 05 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 jenis
100 %
1,062,250,000 1,168,475,000
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, direhabilitasi
barang milik daerah

atau Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

1 05 03     PROGRAM PENANGGULANGAN BENCANA 13,604,401,813 5,823,246,000


1 05 03 2.01   Pelayanan Informasi Rawan Bencana Kabupaten/Kota 247,722,228 272,494,000
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Sosialisasi, Komunikasi,
Serdang, Hidup,
Informasi dan Edukasi (KIE) Pengembangan Meningkatnya informasi
Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Jumlah Peserta Sosialisasi KIE Meningkatkan
1 05 03 2.01 02 Rawan Bencana Aksesibilitas dan 55 Lokasi 200 Orang
daerah rawan bencana yang 100 persen
247,722,228 272,494,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Rawan Bencana
Ketahanan
Kabupaten/Kota (Per Jenis Kewilayahan diterima masyarakat

Semua Bencana Dan


Bencana)
Kelurahan
Perubahan
Iklim
1 05 03 2.02   Pelayanan Pencegahan dan Kesiapsiagaan Terhadap Bencana 10,163,740,367 2,038,521,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2015?yVMbsaOtcoyPCabFBaislQ5XzQW5x6Ejm1zs0dkC6rk= 4/6
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Pelatihan Pencegahan dan Pengembangan Jumlah Peserta Pelatihan Meningkatnya pencegahan
Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.02 02 Mitigasi Bencana Aksesibilitas dan 55 Lokasi Pencegahan dan Mitigasi 60 Orang
dan kesiapsiagaan terhadapa 100 %
98,922,414 108,814,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Kabupaten/Kota Kewilayahan Bencana
bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Penguatan Kapasitas Pemantapan Meningkatnya pencegahan
Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.02 06 Kawasan untuk Pencegahan Pelaksanaan 55 Lokasi Jumlah peserta pelatihan
100 orang
dan kesiapsiagaan terhadapa 100 %
481,554,800 529,710,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
dan Kesiapsiagaan Reformasi Birokrasi bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Pengembangan Meningkatnya pencegahan
Penanganan Pascabencana Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Jumlah jenis bantuan Meningkatkan
1 05 03 2.02 07 Aksesibilitas dan 55 Lokasi 2 jenis
dan kesiapsiagaan terhadapa 100 %
9,226,392,175 1,007,440,000
Kabupaten/Kota prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana stimulan
Ketahanan
Kewilayahan bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Pengembangan Kapasitas Pengembangan Meningkatnya pencegahan
Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.02 08 Tim Reaksi Cepat (TRC) Aksesibilitas dan 55 Lokasi Jumlah Peserta TRC
60 Orang
dan kesiapsiagaan terhadapa 100 %
108,149,394 118,964,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Bencana Kabupaten/Kota Kewilayahan bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Pengembangan Jumlah Peserta Gladi Meningkatnya pencegahan
Gladi Kesiapsiagaan Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.02 10 Aksesibilitas dan 55 Lokasi Kesiapsiagaan Terhadap 500 Orang
dan kesiapsiagaan terhadapa 100 %
248,721,584 273,593,000
Terhadap Bencana prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Kewilayahan Bencana
bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
1 05 03 2.03   Pelayanan Penyelamatan dan Evakuasi Korban Bencana 2,601,663,796 2,861,830,000
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Penyediaan Logistik Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase masyarakat
Penyelamatan dan Evakuasi Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.03 04 Aksesibilitas dan 55 Lokasi Jumlah Relawan Satgas
12 OH
korban bencana yang 100 persen
2,601,663,796 2,861,830,000
Korban Bencana prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Kewilayahan menerima bantuan

Kabupaten/Kota Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
1 05 03 2.04   Penataan Sistem Dasar Penanggulangan Bencana 591,275,422 650,401,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2015?yVMbsaOtcoyPCabFBaislQ5XzQW5x6Ejm1zs0dkC6rk= 5/6
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.02.0000 BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Pengembangan Meningkatnya penataan
Penguatan Kelembagaan Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.04 02 Aksesibilitas dan 55 Lokasi Jumlah Peserta Pelatihan
50 Orang
sistem dasar 100 %
133,914,976 147,306,000
Bencana Kabupaten/Kota prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Kewilayahan penanggulangan bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Kerjasama antar Lembaga Serdang, Hidup,
Pengembangan Meningkatnya penataan
dan Kemitraan dalam Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.04 03 Aksesibilitas dan 55 Lokasi Jumlah Peserta Destana
50 Orang
sistem dasar 100 %
86,468,410 95,115,000
Penanggulangan Bencana prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Kewilayahan penanggulangan bencana

Kabupaten/Kota Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Serdang, Hidup,
Pengelolaan dan Pengembangan Meningkatnya penataan
Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Tersedianya Sistem Informasi Meningkatkan
1 05 03 2.04 04 Pemanfaatan Sistem Aksesibilitas dan 55 Lokasi 5 paket
sistem dasar 100 %
338,045,140 371,849,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Kebencanaan
Ketahanan
Informasi Kebencanaan Kewilayahan penanggulangan bencana

Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Pembinaan dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Meningkatnya penataan
Pengawasan Meningkatnya pelayanan Semua Berkurangnya daerah rawan Meningkatkan
1 05 03 2.04 05 Aksesibilitas dan 55 Lokasi Jumlah Peserta Kegiatan
50 Orang
sistem dasar 100 %
32,846,896 36,131,000
Penyelenggaraan prima pemerintah daerah Kecamatan, bencana Ketahanan
Kewilayahan penanggulangan bencana

Penanggulangan Bencana Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
TOTAL 22,542,156,964 15,654,984,911

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2015?yVMbsaOtcoyPCabFBaislQ5XzQW5x6Ejm1zs0dkC6rk= 6/6
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 05       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KETENTERAMAN DAN KETERTIBAN UMUM SERTA PERLINDUNGAN MASYARAKAT 27,078,196,933 28,282,166,774
1 05 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 8,767,611,138 9,100,991,692
1 05 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 20,225,396 21,236,665
Kab. Deli
Jumlah sub Kegiatan
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Kualitas Perencanaan ,
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua 1 Sub
1 05 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin Laporan Capaian Kinerja dan Penganggaran, dan Evaluasi 100 %
20,225,396 21,236,665
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan

Ikhtisar Realisasi Kinerja Kinerja Perangkat Daerah

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua


SKPD

Kelurahan

1 05 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 7,100,100,874 7,455,105,918


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Sub Kegiatan
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi
1 05 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin Penyediaan Gaji dan 100 %
6,847,980,874 7,190,379,918
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Keuangan Perangkat Daerah

Tunjangan ASN

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Sub Kegiatan
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi
1 05 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin Penyediaan Administrasi 100 %
252,120,000 264,726,000
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Keuangan Perangkat Daerah

Pelaksanaan Tugas ASN

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 05 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 383,809,150 402,999,607


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Sub Kegiatan
Peningkatan Sarana dan akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi
1 05 01 2.05 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin Peningkatan Sarana dan 100 %
204,609,150 214,839,607
Prasarana Disiplin Pegawai penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Kepegawaian Daerah

Prasaranan Disiplin Pegawai

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumalh Sub Kegiatan
Pengadaan Pakaian Dinas
akuntabilitas Semua Penagadaan Pakaian Dinas 1 Sub Kualitas Administrasi
1 05 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
179,200,000 188,160,000
penyelenggaraan Kecamatan, Berserta Atribut Kegiatan
Kepegawaian Daerah

Kelengkapannya
pemerintahan daerah Semua Kelengkapannya

Kelurahan

Meningkatnya efektivitas dan


Pendidikan dan Pelatihan
akuntabilitas Kualitas Administrasi
1 05 01 2.05 09 Pegawai Berdasarkan Tugas Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
0 0
penyelenggaraan Kepegawaian Daerah

dan Fungsi
pemerintahan daerah
1 05 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 925,159,718 971,417,702
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Sub Kegiatan
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi Umum
1 05 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin Penyediaan Peralatan dan 100 %
760,785,845 798,825,137
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Perangkat Daerah

Perlengkapan Kantor

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Sub Kegiatan
Penyediaan Bahan Logistik akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi Umum
1 05 01 2.06 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin Penyediaan bahan Logistik 100 %
108,640,925 114,072,971
Kantor penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Perangkat Daerah

Kantor

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2189?U0NqSr3DVd6d@VwHvxug4XqmRYRyDccIbtIPohuhXIU= 1/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Sub Kegiatan
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi Umum
1 05 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin Penyediaan Barang Cetakan 100 %
34,317,652 36,033,534
dan Penggandaan penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Perangkat Daerah

dan Pengadaan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah Sub Kegiatan Bahan
akuntabilitas Semua 1 Sub Kualitas Administrasi Umum
1 05 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP 74 Poin Bacaan dan peraturan 100 %
21,415,296 22,486,060
penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Perangkat Daerah

undangan Perundang-undangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 05 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 0 0


Kab. Deli
Serdang, Meningkatnya Kualitas
Pengadaan Kendaraan Jumlah sub Kegiatan
Semua Pengadaan Barang Milik
1 05 01 2.07 01 Perorangan Dinas atau Nilai LHE AKIP
74 Poin
Penyediaan Jasa Komunikasi, 0
100 %
0 0
Kecamatan, Daerah Penunjang Urusan
Kendaraan Dinas Jabatan Sumber Daya Air dan Listrik

Semua Pemerintah Daerah

Kelurahan

1 05 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 135,696,000 142,480,800


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Jasa Jumlah sub Kegiatan Kualitas Penyediaan Jasa
akuntabilitas Semua 1 Sub
1 05 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP 74 Poin Penyediaan Jasa Komunikasi, Penunjang Urusan 100 %
135,696,000 142,480,800
penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan

Air dan Listrik Sumber Daya Air dan Listrik


Pemerintahan Daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

1 05 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 202,620,000 107,751,000
Kab. Deli Jumlah Sub Kegiatan
Penyediaan Jasa
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Penyediaan Jasa
Pemeliharaan, Biaya Kualitas Pemeliharaan Barang
akuntabilitas Semua Pemeliharaan, Biaya 1 Sub
1 05 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Nilai LHE AKIP 74 Poin Milik Daerah Penunjang 100 %
2,056,000 2,158,800
penyelenggaraan Kecamatan, Pemeliharaan, Pajak, dan Kegiatan

Perizinan Kendaraan Dinas Urusan Pemerintahan Daerah

pemerintahan daerah Semua Perizinan Kenderaan Dinas


Operasional atau Lapangan
Kelurahan
Operasional atau Lapangan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah Sub Kegiatan
Pemeliharaan/Rehabilitasi Kualitas Pemeliharaan Barang
akuntabilitas Semua Pemeliharaan/Rehabilitas 1 Sub
1 05 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP 74 Poin Milik Daerah Penunjang 100 %
200,564,000 105,592,200
penyelenggaraan Kecamatan, Gedung Kantor dan Kegiatan

Bangunan Lainnya Urusan Pemerintahan Daerah

pemerintahan daerah Semua Bangunan Lainnya

Kelurahan

1 05 04     PROGRAM PENCEGAHAN, PENANGGULANGAN, PENYELAMATAN KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN NON KEBAKARAN 18,310,585,795 19,181,175,082
1 05 04 2.01   Pencegahan, Pengendalian, Pemadaman, Penyelamatan, dan Penanganan Bahan Berbahaya dan Beracun Kebakaran dalam Daerah Kabupaten/Kota 14,504,993,516 15,185,303,190
Membangun
Kualitas Kegiatan
Pengembangan Kab. Deli Lingkungan
Pencegahan,Pengendalian,Pe
Aksesibilitas dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah Sub Kegiatan Hidup,
Pencegahan Kebakaran Persentase Penanggulangan madaman,Penyelamatan dan
Kewilayahan
akuntabilitas Semua Pencegahan Kebakaran 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 01 dalam Daerah Kebakaran dan Non 80 % Penanganan Bahan 100 %
85,600,000 0
Pengembangan penyelenggaraan Kecamatan, dalam daerah Kegiatan
Ketahanan
Kabupaten/Kota Kebakaran Berbahaya dan Beracun
Aksesibilitas dan pemerintahan daerah Semua Kabupaten/Kota
Bencana Dan
Kebakaran dalam daerah
Kewilayahan Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2189?U0NqSr3DVd6d@VwHvxug4XqmRYRyDccIbtIPohuhXIU= 2/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Lingkungan
Pencegahan,Pengendalian,Pe
Pemadaman dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah Sub kegiatan Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan madaman,Penyelamatan dan
Pengendalian Kebakaran akuntabilitas Semua pemadaman kebakaran 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 02 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Penanganan Bahan 100 %
5,585,760,000 5,865,048,000
dalam Daerah penyelenggaraan Kecamatan, dalam Daerah Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Berbahaya dan Beracun
Kabupaten/Kota pemerintahan daerah Semua Kabupaten/Kota
Bencana Dan
Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Lingkungan
Pencegahan,Pengendalian,Pe
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah Sub Kegiatan Hidup,
Penyelamatan dan Evakuasi Pengembangan Persentase Penanggulangan madaman,Penyelamatan dan
akuntabilitas Semua Penyelamatan dan Evakuasi 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 03 Korban Kebakaran dan Non Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Penanganan Bahan 100 %
307,800,000 323,190,000
penyelenggaraan Kecamatan, Korban Kebakaran dan Non Kegiatan
Ketahanan
Kebakaran Kewilayahan Kebakaran Berbahaya dan Beracun
pemerintahan daerah Semua Kebakaran
Bencana Dan
Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Lingkungan
Jumlah Sub Kegiatan Pencegahan,Pengendalian,Pe
Penanganan Bahan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Penaganan Bahan Berbahaya madaman,Penyelamatan dan
Berbahaya dan Beracun akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 04 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % dan Beracun Kebakaran Penanganan Bahan 100 %
469,126,800 492,583,140
Kebakaran dalam Daerah penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran dalam Daerah Kabupaten Berbahaya dan Beracun
Kabupaten/Kota pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
Deli Serdang/Kota
Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Lingkungan
Standarisasi Sarana dan Jumlah Sub Kegiatan Pencegahan,Pengendalian,Pe
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Prasarana Pencegahan, Pengembangan Persentase Penanggulangan Standarisasi Sarana dan madaman,Penyelamatan dan
akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 05 Penanggulangan Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Prasarana Pencegahaan, Penanganan Bahan 100 %
6,575,563,400 6,904,341,570
penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kebakaran dan Alat Kewilayahan Kebakaran Penanggulangan Kebakaran Berbahaya dan Beracun
pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
Pelindung Diri dan Alat Pelindung Diri
Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Jumlah Sub Kegiatan Lingkungan
Pengadaan Sarana dan Pencegahan,Pengendalian,Pe
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Pengadaan Sarana dan Hidup,
Prasarana Pencegahan, Pengembangan Persentase Penanggulangan madaman,Penyelamatan dan
akuntabilitas Semua Prasarana 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 06 Penanggulangan Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Penanganan Bahan 100 %
830,980,000 872,529,000
penyelenggaraan Kecamatan, Pencegahan,Penanggulangan Kegiatan
Ketahanan
Kebakaran dan Alat Kewilayahan Kebakaran Berbahaya dan Beracun
pemerintahan daerah Semua Kebakaran dan Alat Bencana Dan
Pelindung Diri Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Pelindung Diri
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Lingkungan
Pencegahan,Pengendalian,Pe
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Jumlah Sub Kegiatan madaman,Penyelamatan dan
Pembinaan Aparatur akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 07 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Pembinaan Aparatur Penanganan Bahan 100 %
86,962,598 91,310,727
Pemadam Kebakaran penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Pemadam Kebakaran
Berbahaya dan Beracun
pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim
Membangun
Kualitas Kegiatan
Kab. Deli Lingkungan
Jumlah Sub Kegiatan Pencegahan,Pengendalian,Pe
Pengelolaan Sistem Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Pengelolalaan Sistem madaman,Penyelamatan dan
Komunikasi dan Informasi akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 08 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Komunikasi dan Informasi Penanganan Bahan 100 %
189,353,000 198,820,650
Kebakaran dan penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Kebakaran dan Penyelamatan Berbahaya dan Beracun
Penyelamatan (SKIK) pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
( SKIK )
Kebakaran dalam daerah
Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota

Iklim

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2189?U0NqSr3DVd6d@VwHvxug4XqmRYRyDccIbtIPohuhXIU= 3/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Penyelenggaraan Jumlah Sub Kegiatan
Kerjasama dan Koordinasi Penyelenggaraan Kerjasama Membangun
Kualitas Kegiatan
antar Daerah Berbatasan, Kab. Deli dan Koordinasi antar Daerah Lingkungan
Pencegahan,Pengendalian,Pe
antar Lembaga, dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Perbatasan , antar Lembaga, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan madaman,Penyelamatan dan
Kemitraan dalam akuntabilitas Semua dan Kemitraan dalam 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.01 09 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Penanganan Bahan 100 %
416,647,718 437,480,103
Pencegahan, penyelenggaraan Kecamatan, Pencegahan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Berbahaya dan Beracun
Penanggulangan, pemerintahan daerah Semua Penanggulangan, Bencana Dan
Kebakaran dalam daerah
Penyelamatan Kebakaran Kelurahan
Penyelamatan Kebakaran dan Perubahan
Kabupaten/Kota

dan Penyelamatan Non Penyelamatan Non Iklim


Kebakaran Kebakaran

1 05 04 2.02   Inspeksi Peralatan Proteksi Kebakaran 42,200,000 44,310,000


Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pendataan Sarana Pengembangan Persentase Penanggulangan Jumlah Sub Kegiatan
akuntabilitas Semua 1 Sub Presentase Inspeksi Peralatan Meningkatkan
1 05 04 2.02 01 Prasarana Proteksi Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Pendataan Sarana Prasarana 100 %
37,200,000 39,060,000
penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Proteksi Kebakaran
Ketahanan
Kebakaran Kewilayahan Kebakaran Proteksi Kebakaran

pemerintahan daerah Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Jumlah Sub Kegiatan
Penilaian Sarana Prasarana akuntabilitas Semua 1 Sub Presentase Inspeksi Peralatan Meningkatkan
1 05 04 2.02 02 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Penilaian Sarana Prasarana 100 %
5,000,000 5,250,000
Proteksi Kebakaran penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Proteksi Kebakaran
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Proteksi Kebakaran

pemerintahan daerah Semua Bencana Dan


Kelurahan
Perubahan
Iklim
1 05 04 2.03   Investigasi Kejadian Kebakaran 69,000,000 72,450,000
Membangun
Kab. Deli Jumlah Sub Kegiatan Lingkungan
Investigasi Kejadian
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Investigasi Kejadian Hidup,
Kebakaran, meliputi Pengembangan Persentase Penanggulangan
akuntabilitas Semua Kebakaran , meliputi 1 Sub Kualitas Investigasi Kejadian Meningkatkan
1 05 04 2.03 01 Penelitian dan Pengujian Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % 100 %
69,000,000 72,450,000
penyelenggaraan Kecamatan, Penelitian dan Pengujian Kegiatan
Kebakaran
Ketahanan
Penyebab Kejadian Kewilayahan Kebakaran
pemerintahan daerah Semua Penyebab Kejadian Bencana Dan
Kebakaran
Kelurahan
Kebakaran
Perubahan
Iklim
1 05 04 2.04   Pemberdayaan Masyarakat dalam Pencegahan Kebakaran 427,005,149 448,355,406
Membangun
Pemberdayaan Masyarakat Kab. Deli Jumlah Sub Kegiatan Lingkungan
dalam Pencegahan dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Pemberdayaan Masyarakat Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Kualitas Pemberdayaan
Penanggulangan akuntabilitas Semua dalam Pencegahan dan 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.04 01 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Masyarakat dalam 100 %
95,090,009 99,844,509
Kebakaran melalui penyelenggaraan Kecamatan, Penaggulangan Kebakaran Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Pencegahan Kebakaran

Sosialisasi dan Edukasi pemerintahan daerah Semua melalui Sosialisasi dan Bencana Dan
Masyarakat Kelurahan
Edukasi Masyarakat
Perubahan
Iklim
Membangun
Kab. Deli Lingkungan
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah Sub Kegiatan Hidup,
Pembentukan dan Pengembangan Persentase Penanggulangan Kualitas Pemberdayaan
akuntabilitas Semua Pembentukan dan 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.04 02 Pembinaan Relawan Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Masyarakat dalam 100 %
331,915,140 348,510,897
penyelenggaraan Kecamatan, Pembinaan Relawan Kegiatan
Ketahanan
Pemadam Kebakaran Kewilayahan Kebakaran Pencegahan Kebakaran

pemerintahan daerah Semua Pemadam Kebakaran


Bencana Dan
Kelurahan
Perubahan
Iklim

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2189?U0NqSr3DVd6d@VwHvxug4XqmRYRyDccIbtIPohuhXIU= 4/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN

Sub Unit Organisasi : 1.05.0.00.0.00.03.0000 DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Lingkungan
Dukungan Pemberdayaan
Meningkatnya efektivitas dan Hidup,
Masyarakat/Relawan Pengembangan Persentase Penanggulangan Kualitas Pemberdayaan
akuntabilitas Meningkatkan
1 05 04 2.04 03 Pemadam Kebakaran Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Masyarakat dalam 100 %
0 0
penyelenggaraan Ketahanan
melalui Penyediaan Sarana Kewilayahan Kebakaran Pencegahan Kebakaran

pemerintahan daerah Bencana Dan


dan Prasarana
Perubahan
Iklim
1 05 04 2.05   Penyelenggaraan Operasi Pencarian dan Pertolongan terhadap Kondisi Membahayakan Manusia 3,267,387,130 3,430,756,486
Membangun
Jumlah Sub Kegiatan
Penyelenggaraan Operasi Kab. Deli Lingkungan
Penyelenggaraan Operasi Kualitas Penyelenggaraan
Pencarian dan Pertolongan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Pencarian dan Pertolongan Operasi Pencarian dan
pada Peristiwa yang akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.05 01 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % pada peristiwa yang Pertolongan terhadap 100 %
47,160,000 49,518,000
Menimpa, Membahayakan, penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran menimpa ,membahayakan Kondisi Membahayakan
dan/atau Mengancam pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
dan/atau mengancam Manusia

Keselamatan Manusia Kelurahan


Perubahan
keselamatan manusia

Iklim
Membangun
Jumlah Sub Kegiatan
Standarisasi Sarana dan Kab. Deli Lingkungan
Standarisasi Sarana dan Kualitas Penyelenggaraan
Prasarana Pencarian dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Prasarana Pencarian dan Operasi Pencarian dan
Pertolongan terhadap akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.05 02 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % Pertolongan terhadap Pertolongan terhadap 100 %
2,477,600,000 2,601,480,000
Kondisi Membahayakan penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Kondisi Membahayakan Kondisi Membahayakan
Manusia/Penyelamatan dan pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
Manusia /Penyelamatan dan Manusia

Evakuasi Kelurahan
Perubahan
Evakuasi

Iklim
Membangun
Jumlah Sub Kegiatan
Pengadaan Sarana dan Kab. Deli Lingkungan
Pengadaan Sarana dan Kualitas Penyelenggaraan
Prasarana Pencarian dan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Prasana Pencarian dan Operasi Pencarian dan
Pertolongan terhadap akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.05 03 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % pertolongan terhadap Pertolongan terhadap 100 %
732,601,600 769,231,680
Kondisi Membahayakan penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Kondisi Membahayakan Kondisi Membahayakan
Manusia/Penyelamatan dan pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
Manusia / Penyelamatan dan Manusia

Evakuasi Kelurahan
Perubahan
Evakuasi

Iklim
Membangun
Jumlah Sub Kegiatan
Pembinaan Aparatur Kab. Deli Lingkungan
Pembinaan Aparatur Kualitas Penyelenggaraan
Pencarian dan Pertolongan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Hidup,
Pengembangan Persentase Penanggulangan Pencarian dan Pertolongan Operasi Pencarian dan
terhadap Kondisi akuntabilitas Semua 1 Sub Meningkatkan
1 05 04 2.05 04 Aksesibilitas dan Kebakaran dan Non 80 % terhadap Kondisi Pertolongan terhadap 100 %
10,025,530 10,526,806
Membahayakan penyelenggaraan Kecamatan, Kegiatan
Ketahanan
Kewilayahan Kebakaran Membahayakan Kondisi Membahayakan
Manusia/Penyelamatan dan pemerintahan daerah Semua Bencana Dan
Manusia/Penyelamatan dan Manusia

Evakuasi Kelurahan
Perubahan
Evakuasi

Iklim
TOTAL 27,078,196,933 28,282,166,774

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2189?U0NqSr3DVd6d@VwHvxug4XqmRYRyDccIbtIPohuhXIU= 5/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 06       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG SOSIAL 21,637,463,921 17,037,137,091
1 06 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 9,639,351,171 7,291,009,215
1 06 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 244,226,434 389,900,000
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase ketersediaan
Penyusunan Dokumen Jumlah Dokumen
akuntabilitas Semua dokumen perencanaan,
1 06 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin perencanaan perangkat 5 Dokumen
100 persen
324,811,734 435,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, penganggaran dan evaluasi
Daerah daerah

pemerintahan daerah Semua kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase ketersediaan
Jumlah laporan capaian
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua dokumen perencanaan,
1 06 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin kinerja dan ikhtisar realisasi 5 Dokumen
100 persen
59,167,492 102,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan, penganggaran dan evaluasi
kinerja

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase ketersediaan
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Semua Jumlah laporan evaluasi dokumen perencanaan,
1 06 01 2.01 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin 4 laporan
100 persen
76,788,364 142,900,000
Daerah penyelenggaraan Kecamatan, kinerja perangkat daerah
penganggaran dan evaluasi
pemerintahan daerah Semua kinerja perangkat daerah

Kelurahan

1 06 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 4,305,983,304 4,299,850,000


Kab. Deli
Serdang,
Persentase administrasi
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah gaji dan Tunjangan
1 06 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Tahun
keuangan perangkat daerah 100 persen
4,082,212,025 4,090,800,000
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, ASN

yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase administrasi
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah petugas pengelola
1 06 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 160 OB
keuangan perangkat daerah 100 persen
179,854,000 167,050,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, keuangan

yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Persentase administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah laporan akhir tahun
2 laporan
keuangan perangkat daerah 100 persen
43,917,279 42,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Tahun SKPD yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

1 06 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 197,583,256 215,940,000


Kab. Deli
Serdang,
Peningkatan Sarana dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pakaian khusus hari- Persentase administrasi
1 06 01 2.05 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 28 pcs
100 persen
64,596,000 11,340,000
Prasarana Disiplin Pegawai prima pemerintah daerah Kecamatan, hari tertentu
kepegawaian yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase administrasi
1 06 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Pakaian Dinas
28 stel
100 persen
31,500,000 18,500,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, kepegawaian yang terpenuhi

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 1/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Pendidikan dan Pelatihan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pegawai yang dilatih Persentase administrasi
1 06 01 2.05 09 Pegawai Berdasarkan Tugas Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 10 orang
100 persen
71,487,256 86,100,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, dan dididik
kepegawaian yang terpenuhi

dan Fungsi
Semua
Kelurahan

Bimbingan Teknis
Meningkatnya pelayanan Jumlah pegawai yang Persentase administrasi
1 06 01 2.05 11 Implementasi Peraturan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 orang
100 persen
30,000,000 100,000,000
prima pemerintah daerah mendapat bimbingan teknis
kepegawaian yang terpenuhi

Perundang-Undangan
1 06 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,077,153,509 893,015,515
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen Persentase administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah komponen alat listrik
1 06 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 jenis
umum perangkat daerah 100 persen
35,376,240 36,750,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, dan penerangan kantor

Bangunan Kantor yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah peralatan dan Persentase administrasi
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin perlengkapan kantor yang 6 jenis
umum perangkat daerah 100 persen
303,566,238 179,865,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
tersedia
yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase administrasi
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah bahan logistik
40 jenis
umum perangkat daerah 100 persen
88,714,539 55,100,515
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase administrasi
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah barang cetakan dan
1 06 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 9 jenis
umum perangkat daerah 100 persen
20,430,350 17,000,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, penggandaan

yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah bahan bacaan dan Persentase administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua 528
1 06 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin peraturan perundang- umum perangkat daerah 100 persen
62,913,600 29,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, eksemplar

undangan undangan
yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Kunjungan Tamu
200 orang
umum perangkat daerah 100 persen
23,409,102 11,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat- Persentase administrasi
Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat koordinasi dan 1288 OH
umum perangkat daerah 100 persen
542,743,440 564,300,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD konsultasi
yang terpenuhi

Semua
Kelurahan

1 06 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 216,553,780 195,300,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 2/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Persentase pengadaan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Mebel yang
1 06 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 10 jenis
barang milik daerah 100 persen
216,553,780 195,300,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, disediakan

terpenuhi

Semua
Kelurahan

1 06 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,215,077,088 407,003,700


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Surat Meningkatnya pelayanan Semua Persentase jasa penunjang
1 06 01 2.08 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah materai
317 buah
100 persen
3,500,000 2,513,700
Menyurat prima pemerintah daerah Kecamatan, urusan pemerintah terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah jasa komunikasi, Persentase jasa penunjang
1 06 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 bulan
100 persen
33,840,240 18,300,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, sumber daya air dan listrik
urusan pemerintah terpenuhi

Air dan Listrik


Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan kantor Persentase jasa penunjang
1 06 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 16 unit
100 persen
60,420,000 11,550,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, yang diperbaiki
urusan pemerintah terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah petugas administrasi Persentase jasa penunjang
1 06 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 117 OB
100 persen
1,117,316,848 374,640,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, dan kebersihan
urusan pemerintah terpenuhi

Semua
Kelurahan

1 06 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 2,382,773,800 890,000,000
Kab. Deli
Penyediaan Jasa
Serdang,
Pemeliharaan, Biaya Jumlah kendaraan Persentase pemeliharaan
Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dinas/operasional yang 10 unit
barang milik daerah 100 persen
439,798,000 335,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Perizinan Kendaraan Dinas terpelihara
terpenuhi

Semua
Operasional atau Lapangan
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi Persentase pemeliharaan
Meningkatnya pelayanan Semua Luas gedung dan halaman
1 06 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 11637 m2
barang milik daerah 100 persen
1,772,252,600 225,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor yang dipelihara

Bangunan Lainnya terpenuhi

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Luas sarana dan prasarana Persentase pemeliharaan
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua
1 06 01 2.09 10 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin gedung kantor yang 75.86 m2
barang milik daerah 100 persen
100,754,200 250,000,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan,
dipelihara
terpenuhi

Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

Pemeliharaan/Rehabilitasi
Jumlah sarana dan prasarana Persentase pemeliharaan
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan
1 06 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin pendukung gedung kantor 1 jenis
barang milik daerah 100 persen
69,969,000 80,000,000
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah
yang terpelihara
terpenuhi

atau Bangunan Lainnya

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 3/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1 06 02     PROGRAM PEMBERDAYAAN SOSIAL 2,080,634,921 1,372,200,000
1 06 02 2.03   Pengembangan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial Daerah Kabupaten/Kota 2,080,634,921 1,372,200,000
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Kemampuan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Potensi Sumber Jumlah anggota LK3 yang
Potensi Pekerja Sosial Pendidikan, Semua Manusia Yang
1 06 02 2.03 01 dan kesejahteraan bagi Kesejahteraan Sosial Yang 100 % mendapat peningkatan 12 orang
Persentase PSKS yang dibina
100 %
25,291,744 840,000,000
Masyarakat Kewenangan Kesehatan dan Kecamatan, Berkualitas
masyarakat Diberdayakan kemampuan

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Kemampuan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Potensi Tenaga Meningkatnya perlindungan Persentase Potensi Sumber
Pendidikan, Semua Jumlah Supir pool yang Manusia Yang
1 06 02 2.03 02 Kesejahteraan Sosial dan kesejahteraan bagi Kesejahteraan Sosial Yang 100 % 2 orang
Persentase PSKS yang dibina
100 %
259,431,310 208,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, diberdayakan
Berkualitas
Kecamatan Kewenangan masyarakat Diberdayakan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Kabupaten/Kota
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Kemampuan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Potensi Sumber Meningkatnya perlindungan Persentase Potensi Sumber
Pendidikan, Semua Jumlah PSKS kelembagaan Manusia Yang
1 06 02 2.03 03 Kesejahteraan Sosial dan kesejahteraan bagi Kesejahteraan Sosial Yang 100 % 3 lembaga
Persentase PSKS yang dibina
100 %
644,547,298 48,800,000
Kesehatan dan Kecamatan, masyarakat yang dibina
Berkualitas
Keluarga Kewenangan masyarakat Diberdayakan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Kabupaten/Kota
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kemampuan Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Potensi Sumber Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Potensi Sumber
Kesejahteraan Sosial Pendidikan, Semua Manusia Yang
1 06 02 2.03 04 dan kesejahteraan bagi Kesejahteraan Sosial Yang 100 % Jumlah TKSK yang dibina
22 orang
Persentase PSKS yang dibina
100 %
1,050,601,283 194,000,000
Kelembagaan Masyarakat Kesehatan dan Kecamatan, Berkualitas
masyarakat Diberdayakan
Kewenangan Pembangunan Semua Dan Berdaya
Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Kemampuan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Sumber Daya Manusia dan Meningkatnya perlindungan Persentase Potensi Sumber
Pendidikan, Semua Manusia Yang
1 06 02 2.03 05 Penguatan Lembaga dan kesejahteraan bagi Kesejahteraan Sosial Yang 100 % Jumlah PSM yang dibina
20 orang
Persentase PSKS yang dibina
100 %
100,763,286 81,400,000
Kesehatan dan Kecamatan, Berkualitas
Konsultasi Kesejahteraan masyarakat Diberdayakan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Keluarga (LK3)
Sosial Kelurahan
Saing
1 06 04     PROGRAM REHABILITASI SOSIAL 1,583,683,640 4,603,777,876
1 06 04 2.01   Rehabilitasi Sosial Dasar Penyandang Disabilitas Terlantar, Anak Terlantar, Lanjut Usia Terlantar, serta Gelandangan Pengemis di Luar Panti Sosial 592,233,338 2,799,787,300
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 01 Penyediaan Permakanan dan kesejahteraan bagi 100 % 175 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
132,226,500 1,935,813,300
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima bantuan Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
permakanan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 02 Penyediaan Sandang dan kesejahteraan bagi 100 % 57 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
178,534,390 57,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima bantuan Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
sandang
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah Penyandang
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Disabilitas terlantar, anak
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Manusia Yang
1 06 04 2.01 03 Penyediaan Alat Bantu dan kesejahteraan bagi 100 % terlantar, lanjut usia terlantar 60 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
166,165,000 332,369,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi Berkualitas
masyarakat serta gelandangan pengemis
Pembangunan Semua Sosial Dan Berdaya
yang menerima alat bantu

Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 4/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pemberian Pelayanan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 04 dan kesejahteraan bagi 100 % 45 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
5,675,000 45,000,000
Reunifikasi Keluarga Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima layanan Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
reunifikasi keluarga
Saing
Jumlah Penyandang
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Disabilitas terlantar, anak
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan terlantar, lanjut usia terlantar
Pemberian Bimbingan Fisik, Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Manusia Yang
1 06 04 2.01 05 dan kesejahteraan bagi 100 % serta gelandangan pengemis 20 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
36,853,317 59,000,000
Mental, Spiritual, dan Sosial Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi Berkualitas
masyarakat yang menerima bimbingan
Pembangunan Semua Sosial Dan Berdaya
fisik, mental, spritual dan
Sosial Kelurahan
Saing
sosial

Pemberian Bimbingan
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Sosial kepada Keluarga
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Penyandang Disabilitas Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 06 Terlantar, Anak Terlantar, dan kesejahteraan bagi 100 % 100 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
7,651,961 108,105,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
Lanjut Usia Terlantar, serta masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima bimbingan Dan Berdaya
Gelandangan Pengemis
Sosial Kelurahan
sosial keluarga
Saing
dan Masyarakat
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Fasilitasi Pembuatan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Nomor Induk Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 07 Kependudukan, Akta dan kesejahteraan bagi 100 % 50 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
10,938,271 52,500,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
Kelahiran, Surat Nikah, dan masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima fasilitasi data Dan Berdaya
Kartu Identitas Anak
Sosial Kelurahan
kependudukan
Saing
Jumlah Penyandang
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Disabilitas terlantar, anak
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Sumber Daya
Pemberian Akses ke Meningkatnya perlindungan terlantar, lanjut usia terlantar
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Manusia Yang
1 06 04 2.01 08 Layanan Pendidikan dan dan kesejahteraan bagi 100 % serta gelandangan pengemis 5 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
5,340,000 5,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi Berkualitas
Kesehatan Dasar masyarakat yang menerima layanan
Pembangunan Semua Sosial Dan Berdaya
pendidikan dan kesehatan
Sosial Kelurahan
Saing
dasar

Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan


Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pemberian Layanan Data Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 09 dan kesejahteraan bagi 100 % 10 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
4,664,224 50,000,000
dan Pengaduan Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima layanan data Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
dan pengaduan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pemberian Layanan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 10 dan kesejahteraan bagi 100 % 10 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
6,900,000 37,000,000
Kedaruratan Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima layanan Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
kedaruratan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah orang terlantar yang
Pemberian Pelayanan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Manusia Yang
1 06 04 2.01 11 dan kesejahteraan bagi 100 % menerima pelayanan 25 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
30,864,675 108,000,000
Penelusuran Keluarga Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi Berkualitas
masyarakat penelusuran keluarga

Pembangunan Semua Sosial Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 5/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Jumlah Penyandang Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Disabilitas terlantar, anak Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pemberian Layanan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial terlantar, lanjut usia terlantar Manusia Yang
1 06 04 2.01 12 dan kesejahteraan bagi 100 % 10 orang
Persentase PMKS tertangani
100 persen
6,420,000 10,000,000
Rujukan Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi serta gelandangan pengemis Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial yang menerima layanan Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
rujukan
Saing
1 06 04 2.02   Rehabilitasi Sosial Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Lainnya Bukan Korban HIV/AIDS dan NAPZA di Luar Panti Sosial 991,450,302 1,803,990,576
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pemberian Layanan Data Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Jumlah layanan data dan HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 01 dan kesejahteraan bagi 100 % 42 layanan
100 persen
427,134,384 42,000,000
dan Pengaduan Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pengaduan yang diberikan
pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah PMKS yang
Pemberian Layanan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 02 dan kesejahteraan bagi 100 % menerima layanan 30 orang
100 persen
6,900,000 37,000,000
Kedaruratan Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat kedaruratan

Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah PMKS yang
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 03 Penyediaan Permakanan dan kesejahteraan bagi 100 % menerima bantuan 200 orang
100 persen
409,381,920 1,150,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat permakanan

Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Jumlah PMKS yang HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 04 Penyediaan Sandang dan kesejahteraan bagi 100 % 200 orang
100 persen
27,756,000 58,800,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi menerima bantuan sandang
pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial Jumlah PMKS yang HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 05 Penyediaan Alat Bantu dan kesejahteraan bagi 100 % 40 orang
100 persen
34,389,000 281,590,576
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi menerima alat bantu
pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat
Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah PMKS yang
Penyediaan Perbekalan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 06 dan kesejahteraan bagi 100 % menerima perbekalan 30 orang
100 persen
5,374,880 30,000,000
Kesehatan di Luar Panti Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat kesehatan

Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah PMKS yang
Pemberian Bimbingan Fisik, Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 07 dan kesejahteraan bagi 100 % menerima bimbingan fisik, 20 orang
100 persen
7,005,581 56,000,000
Mental, Spiritual, dan Sosial Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat mental, spiritual dan sosial

Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Fasilitasi Pembuatan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Nomor Induk Meningkatnya perlindungan Jumlah PMKS yang
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 09 Kependudukan, Akta dan kesejahteraan bagi 100 % mendapat fasilitasi 9 orang
100 persen
11,050,271 9,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pantis sosial yang mendapat Berkualitas
Kelahiran, Surat Nikah, dan masyarakat kependudukan

Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial


Dan Berdaya
Kartu Identitas Anak
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 6/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Jumlah PMKS yang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Pemberian Akses ke Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial menerima layanan HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 10 Layanan Pendidikan dan dan kesejahteraan bagi 100 % 12 orang
100 persen
5,340,000 12,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pendidikan dan kesehatan pantis sosial yang mendapat Berkualitas
Kesehatan Dasar masyarakat
Pembangunan Semua Sosial dasar
layanan rehabilitasi sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah PMKS yang
Pemberian Pelayanan Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 11 dan kesejahteraan bagi 100 % menerima layanan 10 orang
100 persen
30,864,675 10,000,000
Penelusuran Keluarga Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat penelusuran keluarga

Pembangunan Semua Sosial layanan rehabilitasi sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kerjasama antar Lembaga Kualitas Mutu Serdang, Cakupan Penyandang Jumlah lembaga dan Persentase PMKS bukan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan
dan Kemitraan dalam Pendidikan, Semua Masalah Kesejahteraan Sosial kemitraan yang menjalin HIV/AIDS dan NAPZA diluar Manusia Yang
1 06 04 2.02 14 dan kesejahteraan bagi 100 % 60 LKS
100 persen
26,253,591 117,600,000
Pelaksanaan Rehabilitasi Kesehatan dan Kecamatan, Yang Mendapat Rehabilitasi kerjasama dengan Dinas pantis sosial yang mendapat Berkualitas
masyarakat
Sosial Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Sosial Sosial
layanan rehabilitasi sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 06 05     PROGRAM PERLINDUNGAN DAN JAMINAN SOSIAL 5,254,157,991 2,100,000,000
1 06 05 2.02   Pengelolaan Data Fakir Miskin Cakupan Daerah Kabupaten/Kota 5,254,157,991 2,100,000,000
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengelolaan Data Fakir Meningkatnya perlindungan Cakupan Masyarakat Yang
Pendidikan, Semua Jumlah Updating data fakir Persentase data fakir miskin Manusia Yang
1 06 05 2.02 02 Miskin Cakupan Daerah dan kesejahteraan bagi Mendapat Perlindungan dan 100 % 3 kali
100 persen
5,070,965,829 2,100,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, miskin dalam setahun
terkelola
Berkualitas
Kabupaten/Kota masyarakat Jaminan Sosial
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Cakupan Masyarakat Yang Jumlah Keluarga yang
Fasilitasi Bantuan Sosial Pendidikan, Semua Persentase data fakir miskin Manusia Yang
1 06 05 2.02 03 dan kesejahteraan bagi Mendapat Perlindungan dan 100 % mendapat fasilitas bantuan 50 keluarga
100 persen
106,738,146 0
Kesejahteraan Keluarga  Kesehatan dan Kecamatan, terkelola
Berkualitas
masyarakat Jaminan Sosial sosial

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Fasilitasi Bantuan Meningkatnya perlindungan Cakupan Masyarakat Yang Jumlah Masyarakat yang
Pendidikan, Semua Persentase data fakir miskin Manusia Yang
1 06 05 2.02 04 Pengembangan Ekonomi dan kesejahteraan bagi Mendapat Perlindungan dan 100 % mendapat Fasilitas Bantuan 50 orang
100 persen
76,454,016 0
Kesehatan dan Kecamatan, terkelola
Berkualitas
Masyarakat masyarakat Jaminan Sosial Pengembangan Ekonomi
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 06 06     PROGRAM PENANGANAN BENCANA 2,524,071,646 1,258,100,000
1 06 06 2.01   Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam dan Sosial Kabupaten/Kota 1,059,921,316 796,100,000
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase korban bencana Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana Jumlah Korban bencana alam
Pendidikan, Semua alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.01 01 Penyediaan Makanan dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % dan sosial yang mendapat 40 KK
100 persen
258,187,904 141,750,000
Kesehatan dan Kecamatan, yang mendapat Berkualitas
masyarakat Penanganan bantuan permakanan

Pembangunan Semua perlindungan sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase korban bencana Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana Jumlah Korban bencana alam
Pendidikan, Semua alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.01 02 Penyediaan Sandang dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % dan sosial yang mendapat 100 orang
100 persen
264,660,480 112,350,000
Kesehatan dan Kecamatan, yang mendapat Berkualitas
masyarakat Penanganan bantuan sandang

Pembangunan Semua perlindungan sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 7/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL

Sub Unit Organisasi : 1.06.0.00.0.00.01.0000 DINAS SOSIAL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase korban bencana Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana Jumlah tempat
Penyediaan Tempat Pendidikan, Semua alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.01 03 dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % penampungan pengungsi 4 tempat
100 persen
280,023,360 120,000,000
Penampungan Pengungsi Kesehatan dan Kecamatan, yang mendapat Berkualitas
masyarakat Penanganan yang disediakan

Pembangunan Semua perlindungan sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase korban bencana Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana Jumlah kelompok rentan
Penanganan Khusus bagi Pendidikan, Semua alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.01 04 dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % yang mendapat penanganan 150 KK
100 persen
130,080,876 312,000,000
Kelompok Rentan Kesehatan dan Kecamatan, yang mendapat Berkualitas
masyarakat Penanganan khusus

Pembangunan Semua perlindungan sosial


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Korban Bencana alam Persentase korban bencana Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana
Pelayanan Dukungan Pendidikan, Semua dan sosial yang mendapat alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.01 05 dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % 192 orang
100 persen
126,968,696 110,000,000
Psikososial Kesehatan dan Kecamatan, pelayanan dukungan yang mendapat Berkualitas
masyarakat Penanganan
Pembangunan Semua psikososial
perlindungan sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 06 06 2.02   Penyelenggaraan Pemberdayaan Masyarakat terhadap Kesiapsiagaan Bencana Kabupaten/Kota 1,464,150,330 462,000,000
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase korban bencana Sumber Daya
Koordinasi, Sosialisasi dan Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana
Pendidikan, Semua Jumlah Kampung siaga alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.02 01 Pelaksanaan Kampung dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % 5 KSB
100 persen
270,523,180 150,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, bencana yang dibina
yang mendapat Berkualitas
Siaga Bencana masyarakat Penanganan
Pembangunan Semua perlindungfan sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase korban bencana Sumber Daya
Koordinasi, Sosialisasi dan Meningkatnya perlindungan Persentase Korban Bencana
Pendidikan, Semua alam dan sosial kab/kota Manusia Yang
1 06 06 2.02 02 Pelaksanaan Taruna Siaga dan kesejahteraan bagi Yang Mendapatkan 100 % Jumlah Tagana yang dibina
35 orang
100 persen
1,193,627,150 312,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, yang mendapat Berkualitas
Bencana masyarakat Penanganan
Pembangunan Semua perlindungfan sosial
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 06 07     PROGRAM PENGELOLAAN TAMAN MAKAM PAHLAWAN 555,564,552 412,050,000
1 06 07 2.01   Pemeliharaan Taman Makam Pahlawan Nasional Kabupaten/Kota 555,564,552 412,050,000
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Rehabilitasi Sarana dan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah sarana dan prasarana
Prasarana Taman Makam Pendidikan, Semua Persentase areal pemakaman Persentase Taman Makam Manusia Yang
1 06 07 2.01 01 dan kesejahteraan bagi 75 % Taman Makam Pahlawan 1 TMP
100 persen
187,604,000 300,000,000
Pahlawan Nasional Kesehatan dan Kecamatan, yang dikelola Pahlawan yang dikelola
Berkualitas
masyarakat Nasional yang direhab

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pemeliharaan Taman Meningkatnya perlindungan Jumlah Taman Makam
Pendidikan, Semua Persentase areal pemakaman Persentase Taman Makam Manusia Yang
1 06 07 2.01 02 Makam Pahlawan Nasional dan kesejahteraan bagi 75 % Pahlawan Nasional yang 1 TMP
100 persen
294,699,496 47,250,000
Kesehatan dan Kecamatan, yang dikelola Pahlawan yang dikelola
Berkualitas
Kabupaten/Kota masyarakat dipelihara

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengamanan Taman Meningkatnya perlindungan Jumlah Taman Makam
Pendidikan, Semua Persentase areal pemakaman Persentase Taman Makam Manusia Yang
1 06 07 2.01 03 Makam Pahlawan Nasional dan kesejahteraan bagi 75 % Pahlawan Nasional yang 1 TMP
100 persen
73,261,056 64,800,000
Kesehatan dan Kecamatan, yang dikelola Pahlawan yang dikelola
Berkualitas
Kabupaten/Kota masyarakat terjaga

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
TOTAL 21,637,463,921 17,037,137,091

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2016?qt3OcABRDqZtkTq9t58ddFiMhFKVvk3kWR/UEgRlIQE= 8/8
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN

Sub Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 07       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG TENAGA KERJA 9,863,110,872 11,552,315,828
2 07 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 6,759,158,495 7,311,734,000
2 07 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 86,116,067 90,000,000
Semua
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah dokumen laporan Persentase dokumen
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas a, Semua capaian realisasi kinerja dan perencanaan, penganggaran
2 07 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Dokumen
100 Persen
86,116,067 90,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan, ikhtisar realisasi kinerja SKPD dan evaluasi PD yang
Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua yang disusun
disusun tepat waktu

Kelurahan

2 07 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 4,324,981,447 4,650,000,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah ASN yang bertugas
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua Jumlah ASN yang memiliki
2 07 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin pada Dinas Ketenagakerjaan 32 Orang
80 Persen
4,152,918,607 4,500,000,000
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, capaian kinerja 80%

Kabupaten Deli Serdang

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah petugas pengelola
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Semua keuangan yang menangani Jumlah ASN yang memiliki
2 07 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 9 Orang
80 Persen
172,062,840 150,000,000
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Kecamatan, administrasi pelaksanaan capaian kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua tugas ASN

Kelurahan

2 07 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 44,338,000 42,000,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
akuntabilitas Semua Jumlah pakaian dinas beserta Jumlah aparatur sipil negara
2 07 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 32 stell
39 Orang
44,338,000 42,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, atribut ASN yang diadakan
yang tertib administrasi

Kelengkapannya
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

2 07 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 741,354,902 1,085,700,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Komponen Jumlah komponen instalasi Jumlah kegiatan administrasi
akuntabilitas Semua
2 07 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP 74 Poin listrik/penerangan bangunan 3 Jenis
umum perangkat daerah 80 Persen
4,546,050 4,700,000
penyelenggaraan Kecamatan,
Bangunan Kantor kantor yang disediakan
yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah peralatan dan Jumlah kegiatan administrasi
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas Semua
2 07 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin perlengkapan kantor yang 6 Jenis
umum perangkat daerah 80 Persen
91,930,732 94,000,000
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan,
disediakan
yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah kegiatan administrasi
Penyediaan Bahan Logistik akuntabilitas Semua Jumlah bahan logistik kantor
2 07 01 2.06 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin 32 Jenis
umum perangkat daerah 80 Persen
33,293,376 35,000,000
Kantor penyelenggaraan Kecamatan, yang disediakan

yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2017?33huiZscNUfJGtouvVPWZc7hFE798l8y8/PisD7v9bA= 1/4
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN

Sub Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah barang cetakan dan Jumlah kegiatan administrasi
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas Semua
2 07 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin penggandaan yang 9 Jenis
umum perangkat daerah 80 Persen
31,345,904 46,000,000
dan Penggandaan penyelenggaraan Kecamatan,
disediakan
yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah bahan bacaan dan Jumlah kegiatan administrasi
akuntabilitas Semua 4140
2 07 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP 74 Poin peraturan perundang- umum perangkat daerah 80 Persen
41,634,000 28,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, Eksemplar

undangan undangan yang disediakan


yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah makanan dan Jumlah kegiatan administrasi
akuntabilitas Semua
2 07 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Nilai LHE AKIP 74 Poin minuman yang disediakan 3 Jenis
umum perangkat daerah 80 Persen
33,183,840 28,000,000
penyelenggaraan Kecamatan,
untuk memfasilitasi tamu
yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah frekuensi rapat Jumlah kegiatan administrasi
akuntabilitas Semua 1027
2 07 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Nilai LHE AKIP 74 Poin koordinasi dan konsultasi umum perangkat daerah 80 Persen
505,421,000 850,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, Orang/Kali

SKPD yang dilakukan


yang mencapai kinerja 80%

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 07 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 231,614,259 115,000,000
Kab. Deli
Serdang,
Jumlah barang mlik daerah
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah mebeleur yang
2 07 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 7 Jenis
yang berfungsi mendukung 6 Jenis
50,811,984 55,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, diadakan

pelayanan kantor

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah pengadaan sarana Jumlah barang mlik daerah
Pengadaan Gedung Kantor Meningkatnya pelayanan Semua
2 07 01 2.07 09 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dan prasarana gedung 4 Jenis
yang berfungsi mendukung 6 Jenis
180,802,275 60,000,000
atau Bangunan Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan,
kantor yang diadakan
pelayanan kantor

Semua
Kelurahan

2 07 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 810,619,820 870,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Jumlah jasa komunikasi dan Jumlah pelayanan yang
Meningkatnya pelayanan Semua
2 07 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin sumber daya air yang 2 Jenis
mendukung urusan 100 Persen
23,438,400 25,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Air dan Listrik disediakan
pemerintah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah jasa peralatan dan Jumlah pelayanan yang
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua
2 07 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin perlengkapan kantor yang 11 Jenis
mendukung urusan 100 Persen
91,139,000 95,000,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
disediakan
pemerintah

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2017?33huiZscNUfJGtouvVPWZc7hFE798l8y8/PisD7v9bA= 2/4
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN

Sub Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Jumlah pelayanan yang
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah jasa pelayanan umum
2 07 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 10 Jenis
mendukung urusan 100 Persen
696,042,420 750,000,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor yang disediakan

pemerintah

Semua
Kelurahan

2 07 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 520,134,000 459,034,000
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Jumlah jasa pemeliharaan,
Pemeliharaan dan Pajak akuntabilitas Semua biaya pemeliharaan dan Jumlah barang milik daerah
2 07 01 2.09 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 7 Unit
100 Persen
250,034,000 250,034,000
Kendaraan Perorangan penyelenggaraan Kecamatan, pajak kendaraan dinas yang yang berfungsi 80%

Dinas atau Kendaraan pemerintahan daerah Semua disediakan

Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi
akuntabilitas Semua Jumlah gedung yang Jumlah barang milik daerah
2 07 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Unit
100 Persen
184,350,000 190,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, dipelihara
yang berfungsi 80%

Bangunan Lainnya
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah sarana dan prasarana
Sarana dan Prasarana akuntabilitas Semua Jumlah barang milik daerah
2 07 01 2.09 10 Nilai LHE AKIP 74 Poin pendukung gedung kantor 2 Jenis
100 Persen
85,750,000 19,000,000
Gedung Kantor atau penyelenggaraan Kecamatan, yang berfungsi 80%

yang disediakan

Bangunan Lainnya pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 07 02     PROGRAM PERENCANAAN TENAGA KERJA 169,988,784 191,188,782


2 07 02 2.01   Penyusunan Rencana Tenaga Kerja (RTK) 169,988,784 191,188,782
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase Kualitas Jumalah dokumen
Penyusunan Rencana Pendidikan, Semua Jumlah data rencana tenaga Manusia Yang
2 07 02 2.01 01 dan kesejahteraan bagi Koordinasi Perencanaan 100 % perencanaan Tenaga Kerja 1 dokumen
1 dokumen
169,988,784 191,188,782
Tenaga Kerja Makro Kesehatan dan Kecamatan, kerja yang tersedia
Berkualitas
masyarakat Tenaga Kerja Makro

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
2 07 03     PROGRAM PELATIHAN KERJA DAN PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA 1,493,939,845 2,469,393,046
2 07 03 2.01   Pelaksanaan Pelatihan berdasarkan Unit Kompetensi 1,325,503,761 2,300,000,000
Peningkatan
Kualitas Mutu
Pendidikan,
Jumlah pencari kerja dan
Kesehatan dan Kab. Deli Meningkatkan
Proses Pelaksanaan calon wirausaha yang
Pembangunan Serdang, Jumlah pencari kerja yang Sumber Daya
Pendidikan dan Pelatihan Meningkatnya perlindungan mengikuti pelatihan
Sosial
Semua Jumlah Tenga Kerja yang mengikuti pelatihan yang Manusia Yang
2 07 03 2.01 01 Keterampilan bagi Pencari dan kesejahteraan bagi 386 orang keterampilan berdasarkan 2.265 Orang
80 Persen
2,651,007,522 4,600,000,000
Peningkatan Kecamatan, Kompeten menjawab 80% pertanyaan Berkualitas
Kerja berdasarkan Klaster masyarakat klaster kompetensi dan
Kualitas Mutu Semua dengan benar
Dan Berdaya
Kompetensi pelatihan peningkatan
Pendidikan, Kelurahan
Saing
produktivitas

Kesehatan dan
Pembangunan
Sosial
2 07 03 2.02   Pembinaan Lembaga Pelatihan Kerja Swasta 168,436,084 169,393,046
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah instruktur yang
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan mengikuti bimtek Jumlah LPKS yang mengikuti
Pembinaan Lembaga Pendidikan, Semua Jumlah Tenga Kerja yang Manusia Yang
2 07 03 2.02 01 dan kesejahteraan bagi 386 orang penyusunan program 25 Orang
pembinaan menjawab 80% 80 Persen
168,436,084 169,393,046
Pelatihan Kerja Swasta Kesehatan dan Kecamatan, Kompeten Berkualitas
masyarakat pelatihan berbasis pertanyaan dengan benar

Pembangunan Semua Dan Berdaya


kompetensi

Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2017?33huiZscNUfJGtouvVPWZc7hFE798l8y8/PisD7v9bA= 3/4
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN

Sub Unit Organisasi : 2.07.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETENAGAKERJAAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2 07 04     PROGRAM PENEMPATAN TENAGA KERJA 294,590,750 330,000,000
2 07 04 2.03   Pengelolaan Informasi Pasar Kerja 294,590,750 330,000,000
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Jumlah perusahaan dan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah pencari kerja dan Sumber Daya
Pelayanan dan Penyediaan Meningkatnya perlindungan PPTKIS yang mengikuti
Pendidikan, Semua Jumlah Penempatan Tenaga 120 PPTKIS yang mendapatkan Manusia Yang
2 07 04 2.03 02 Informasi Pasar Kerja dan kesejahteraan bagi 80 orang sosialisasi wajib lapor 80 Persen
119,873,128 120,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Kerja Terdaftar Perusahaan
pembinaan menjawab 80% Berkualitas
Online masyarakat ketenagakerjaan dengan
Pembangunan Semua pertanyaan dengan benar
Dan Berdaya
aplikasi daring

Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah pencari kerja dan Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Jumlah perusahaan yang
Pendidikan, Semua Jumlah Penempatan Tenaga 50 PPTKIS yang mendapatkan Manusia Yang
2 07 04 2.03 03 Job Fair/Bursa Kerja dan kesejahteraan bagi 80 orang mengikuti job fair dan data 80 Persen
174,717,622 210,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Kerja Terdaftar Perusahaan
pembinaan menjawab 80% Berkualitas
masyarakat informasi kerja yang tersedia

Pembangunan Semua pertanyaan dengan benar


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 07 05     PROGRAM HUBUNGAN INDUSTRIAL 1,145,432,998 1,250,000,000
2 07 05 2.02   Pencegahan dan Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial, Mogok Kerja dan Penutupan Perusahaan di Daerah Kabupaten/Kota 1,145,432,998 1,250,000,000
Pencegahan Perselisihan Memperkuat
Hubungan Industrial, Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Mogok Kerja, dan Kualitas Mutu Serdang, Jumlah pekerja dan pelaku Ekonomi
Meningkatnya perlindungan Persentase Kasus Perselisihan Jumlah kasus hubungan
Penutupan Perusahaan Pendidikan, Semua usaha yang mengikuti FGD Untuk
2 07 05 2.02 01 dan kesejahteraan bagi Hubungan Industrial yang 100 % 50 Orang
industrial yang dicegah dan 180 Kasus
533,551,888 600,000,000
yang Berakibat/Berdampak Kesehatan dan Kecamatan, UU perselisihan hubungan Pertumbuhan
masyarakat Diselesaikan ditangani

pada Kepentingan di 1 Pembangunan Semua industrial


Yang
(satu) Daerah Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Kabupaten/Kota Berkeadilan
Penyelesaian Perselisihan Memperkuat
Hubungan Industrial, Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Mogok Kerja, dan Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Meningkatnya perlindungan Persentase Kasus Perselisihan Jumlah kasus hubungan Jumlah kasus hubungan
Penutupan Perusahaan Pendidikan, Semua Untuk
2 07 05 2.02 02 dan kesejahteraan bagi Hubungan Industrial yang 100 % industrial yang ditangani dan 180 Kasus
industrial yang dicegah dan 180 Kasus
191,133,662 200,000,000
yang Berakibat/Berdampak Kesehatan dan Kecamatan, Pertumbuhan
masyarakat Diselesaikan diselesaikan
ditangani

pada Kepentingan di 1 Pembangunan Semua Yang


(satu) Daerah Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Kabupaten/Kota Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Jumlah Anggota LKS Tripartit
Pelaksanaan Operasional Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Meningkatnya perlindungan Persentase Kasus Perselisihan yang memfasilitasi Jumlah kasus hubungan
Lembaga Kerjasama Pendidikan, Semua Untuk
2 07 05 2.02 04 dan kesejahteraan bagi Hubungan Industrial yang 100 % permasalahan pemerintah, 45 Orang
industrial yang dicegah dan 180 Kasus
420,747,448 450,000,000
Tripartit Daerah Kesehatan dan Kecamatan, Pertumbuhan
masyarakat Diselesaikan pengusaha dan ditangani

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Yang


pekerja/serikat pekerja

Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
TOTAL 9,863,110,872 11,552,315,828

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2017?33huiZscNUfJGtouvVPWZc7hFE798l8y8/PisD7v9bA= 4/4
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Sub Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 11       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG LINGKUNGAN HIDUP 23,259,805,050 23,905,680,158
2 11 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 7,027,768,967 7,379,547,991
2 11 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 5,784,016 6,073,216
Persentase Tertib
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan
Administrasi
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Jumlah Laporan Keuangan,
2 11 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin 6 Laporan
Dokumen/Laporan 100 %
5,784,016 6,073,216
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kinerja dan Evaluasi

Perencanaan, Penganggaran,
Kinerja SKPD pemerintahan daerah
dan Capaian Kinerja

2 11 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 5,289,148,204 5,553,996,195


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas a, Semua Jumlah Gaji dan Tunjangan Tersedianya Gaji dan
2 11 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
12 Bulan
5,099,599,948 5,354,579,945
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, ASN
Tunjangan ASN

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Pelaksanaan Meningkatnya efektivitas dan


Penatausahaan dan akuntabilitas Jumlah Petugas Pengelola Tersedianya Gaji dan
2 11 01 2.02 03 Nilai LHE AKIP 74 Poin 72 OB
12 Bulan
188,448,296 197,870,710
Pengujian/Verifikasi penyelenggaraan Keuangan
Tunjangan ASN

Keuangan SKPD pemerintahan daerah


Meningkatnya efektivitas dan
Koordinasi dan Penyusunan
akuntabilitas Jumlah Laporan Keuangan Tersedianya Gaji dan
2 11 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Laporan
12 Bulan
1,099,960 1,545,540
penyelenggaraan Akhir Tahun
Tunjangan ASN

Tahun SKPD
pemerintahan daerah
2 11 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 26,000,000 27,300,000
Meningkatnya efektivitas dan
Pengadaan Pakaian Dinas
akuntabilitas Jumlah Pakaian Dinas Meningkatnya Kualitas
2 11 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 40 Stel
100 %
26,000,000 27,300,000
penyelenggaraan Pegawai
Pelayanan Kepegawaian

Kelengkapannya
pemerintahan daerah
2 11 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 663,461,766 696,634,852
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Komponen Jumlah Komponen Alat-alat Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas
2 11 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP 74 Poin Listrik dan Penerangan 5 Jenis
Pelayanan Administrasi 100 Persen
42,065,520 44,168,795
penyelenggaraan
Bangunan Kantor Kantor
Umum

pemerintahan daerah
Meningkatnya efektivitas dan
Jumlah ATK
Meningkatnya Kualitas
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas 28 Jenis

2 11 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Peralatan dan Pelayanan Administrasi 100 Persen
84,427,280 88,648,644
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan 6 Jenis

Perlengkapan Kantor
Umum

pemerintahan daerah
Meningkatnya efektivitas dan
Meningkatnya Kualitas
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas Jumlah Barang Cetakan dan
2 11 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin 4 Jenis
Pelayanan Administrasi 100 Persen
35,464,318 37,237,533
dan Penggandaan penyelenggaraan Penggandaan

Umum

pemerintahan daerah
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah Bahan Bacaan dan Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas 360
2 11 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP 74 Poin Peraturan Perundang- Pelayanan Administrasi 100 Persen
20,693,640 21,728,322
penyelenggaraan eksemplar

undangan undangan
Umum

pemerintahan daerah
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas a, Semua
2 11 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Makan dan Minuman
36 kali
Pelayanan Administrasi 100 Persen
10,621,008 11,152,058
penyelenggaraan Kecamatan,
Umum

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2019?1j8Or9T0JQwxo121NWeZOz7FKsHrVeg7b1Q1Zkd8BlI= 1/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Sub Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Meningkatnya efektivitas dan
Penyelenggaraan Rapat Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas Terlaksananya Rapat
2 11 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Nilai LHE AKIP 74 Poin 1000 OH
Pelayanan Administrasi 100 Persen
470,190,000 493,699,500
penyelenggaraan Koordinasi dan Konsultasi

SKPD Umum

pemerintahan daerah
2 11 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 270,062,900 283,566,044
Meningkatnya efektivitas dan
Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas
2 11 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Mebel
3 Jenis
Pelayanan Administrasi 100 %
173,000,168 181,650,176
penyelenggaraan
Umum

pemerintahan daerah
Meningkatnya efektivitas dan
Pengadaan Sarana dan Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas Jumlah Peralatan Gedung
2 11 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Jenis
Pelayanan Administrasi 100 %
97,062,732 101,915,868
penyelenggaraan Kantor

atau Bangunan Lainnya Umum

pemerintahan daerah
2 11 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 319,432,081 335,403,684
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Jasa Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas Jumlah Jasa Telp/Internet
2 11 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP 74 Poin 2 Jenis
Pelayanan Administrasi 100 %
8,221,327 8,632,393
penyelenggaraan dan Air

Air dan Listrik Umum

pemerintahan daerah
Jumlah Perbaikan Peralatan
Meningkatnya efektivitas dan Kerja

40 Unit
Meningkatnya Kualitas
Penyediaan Jasa Peralatan akuntabilitas Terpeliharanya Peralatan dan
2 11 01 2.08 03 Nilai LHE AKIP 74 Poin 22 Unit
Pelayanan Administrasi 100 %
13,938,000 14,634,900
dan Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Perlengkapan Kantor

2 Jenis
Umum

pemerintahan daerah Tersedianya Jasa Publikasi


Kantor

Meningkatnya efektivitas dan


Meningkatnya Kualitas
Penyediaan Jasa Pelayanan akuntabilitas Jumlah Petugas Kebersihan
2 11 01 2.08 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin 104 OB
Pelayanan Administrasi 100 %
297,272,754 312,136,391
Umum Kantor penyelenggaraan dan Keamanan Kantor

Umum

pemerintahan daerah
2 11 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 453,880,000 476,574,000
Penyediaan Jasa
Pemeliharaan, Biaya Meningkatnya efektivitas dan
Meningkatnya Kualitas
Pemeliharaan dan Pajak akuntabilitas Jumlah Kendaraan Dinas
2 11 01 2.09 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 5 Unit
Pelayanan Administrasi 100 %
185,180,000 194,439,000
Kendaraan Perorangan penyelenggaraan yang Terpelihara

Umum

Dinas atau Kendaraan pemerintahan daerah


Dinas Jabatan
Meningkatnya efektivitas dan
Pemeliharaan/Rehabilitasi Gedung Kantor yang direhab
Meningkatnya Kualitas
akuntabilitas 1 Paket

2 11 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP 74 Poin Terpeliharanya Perlengkapan Pelayanan Administrasi 100 %
268,700,000 282,135,000
penyelenggaraan 20 Unit

Bangunan Lainnya Gedung Kantor


Umum

pemerintahan daerah
Pemeliharaan/Rehabilitasi Meningkatnya efektivitas dan
Meningkatnya Kualitas
Sarana dan Prasarana akuntabilitas
2 11 01 2.09 10 Nilai LHE AKIP 74 Poin Pelayanan Administrasi 100 %
0 0
Gedung Kantor atau penyelenggaraan
Umum

Bangunan Lainnya pemerintahan daerah


2 11 03     PROGRAM PENGENDALIAN PENCEMARAN DAN/ATAU KERUSAKAN LINGKUNGAN HIDUP 936,525,406 1,013,351,676
2 11 03 2.01   Pencegahan Pencemaran dan/atau Kerusakan Lingkungan Hidup Kabupaten/Kota 936,525,406 1,013,351,676
Membangun
Koordinasi, Sinkronisasi,
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
dan Pelaksanaan
Kualitas Mutu Serdang, Hidup,
Pencegahan Pencemaran
Pendidikan, Semua Persentase Penanganan Jumlah Biodigester Persentase Pengawasan Baku Meningkatkan
2 11 03 2.01 01 Lingkungan Hidup 35 %
4 unit
60 %
200,000,000 240,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, Sampah
Limbah/Kotoran Ternak Sapi
Mutu Lingkungan
Ketahanan
Dilaksanakan terhadap
Pembangunan Semua Bencana Dan
Media Tanah, Air, Udara,
Sosial Kelurahan
Perubahan
dan Laut
Iklim

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2019?1j8Or9T0JQwxo121NWeZOz7FKsHrVeg7b1Q1Zkd8BlI= 2/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Sub Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Peningkatan Semua Lingkungan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Hidup,
Pengelolaan Laboratorium
Pendidikan, a, Semua Persentase Penanganan Jumlah Sampel Kualitas Persentase Pengawasan Baku Meningkatkan
2 11 03 2.01 03 Lingkungan Hidup 35 %
200 sampel
60 %
736,525,406 773,351,676
Kesehatan dan Kecamatan, Sampah
Lingkungan Yang dilakukan
Mutu Lingkungan
Ketahanan
Kabupaten/Kota
Pembangunan Semua Bencana Dan
Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim
2 11 04     PROGRAM PENGELOLAAN KEANEKARAGAMAN HAYATI (KEHATI) 587,671,300 627,414,845
2 11 04 2.01   Pengelolaan Keanekaragaman Hayati Kabupaten/Kota 587,671,300 627,414,845
Membangun
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Kualitas Mutu Serdang, Hidup,
Pengelolaan Ruang Terbuka Pendidikan, Semua Indeks Kualitas Lingkungan Jumlah Bibit Tanaman 10000 Jumlah SDM dalam Meningkatkan
2 11 04 2.01 04 64 poin
100 Orang
549,918,900 577,414,845
Hijau (RTH) Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
Penghijauan
Batang Pengelolaan KEHATI
Ketahanan
Pembangunan Semua Bencana Dan
Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Pengembangan Kapasitas Kualitas Mutu Serdang, Hidup,
Kelembagaan dan SDM Pendidikan, Semua Indeks Kualitas Lingkungan Jumlah Masyarakat yang Jumlah SDM dalam Meningkatkan
2 11 04 2.01 06 64 poin
100 Orang
100 Orang
37,752,400 50,000,000
dalam Pengelolaan Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
mengikuti Bimtek KEHATI
Pengelolaan KEHATI
Ketahanan
Keanekaragaman Hayati Pembangunan Semua Bencana Dan
Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim
2 11 06     PROGRAM PEMBINAAN DAN PENGAWASAN TERHADAP IZIN LINGKUNGAN DAN IZIN PERLINDUNGAN DAN PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP (PPLH) 50,390,000 52,909,500
2 11 06 2.01   Pembinaan dan Pengawasan Terhadap Usaha dan/atau Kegiatan yang Izin Lingkungan dan Izin PPLH diterbitkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota 50,390,000 52,909,500
Membangun
Pengawasan Usaha Peningkatan Lingkungan
dan/atau Kegiatan yang Kualitas Mutu Meningkatnya pengelolaan, Jumlah Pelaku Usaha yang Hidup,
Izin Lingkungan Hidup, Izin Pendidikan, perlindungan dan pelestarian Indeks Kualitas Lingkungan Dibina Program Proper 100 Dunia Jumlah Pelaku Usaha yang di 100 Dunia Meningkatkan
2 11 06 2.01 03 64 poin 50,390,000 52,909,500
PPLH yang Diterbitkan oleh Kesehatan dan lingkungan hidup yang Hidup (Program Peringkat Kinerja Usaha
bina dan diawasi
Usaha
Ketahanan
Pemerintah Daerah Pembangunan berkelanjutan Perusahaan)
Bencana Dan
Kabupaten/Kota Sosial Perubahan
Iklim
2 11 08     PROGRAM PENINGKATAN PENDIDIKAN, PELATIHAN DAN PENYULUHAN LINGKUNGAN HIDUP UNTUK MASYARAKAT 770,096,016 808,600,817
2 11 08 2.01   Penyelenggaraan Pendidikan, Pelatihan, dan Penyuluhan Lingkungan Hidup untuk Lembaga Kemasyarakatan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 770,096,016 808,600,817
Membangun
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Peningkatan Kapasitas dan
Kualitas Mutu Serdang, Hidup,
Kompetensi Sumber Daya Jumlah masyarakat yang
Pendidikan, Semua Indeks Kualitas Lingkungan Sosialisasi terhadap Bank Meningkatkan
2 11 08 2.01 01 Manusia Bidang 64 poin
50 Orang
mengikuti Bimtek 350 Orang
48,774,000 51,212,700
Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
Sampah
Ketahanan
Lingkungan Hidup untuk Lingkungan Hidup

Pembangunan Semua Bencana Dan


Lembaga Kemasyarakatan
Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Jumlah Lomba Pengetahuan
Kualitas Mutu Serdang, Hidup,
Bidang Lingkungan Hidup
Jumlah masyarakat yang
Pendampingan Gerakan Pendidikan, Semua Indeks Kualitas Lingkungan 8 Kategori
Meningkatkan
2 11 08 2.01 02 64 poin
Jumlah Peserta Sosialisasi mengikuti Bimtek 350 Orang
669,657,956 703,140,854
Peduli Lingkungan Hidup Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
1500 Orang
Ketahanan
pada Peringatan Hari Lingkungan Hidup

Pembangunan Semua Bencana Dan


Lingkungan Hidup

Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2019?1j8Or9T0JQwxo121NWeZOz7FKsHrVeg7b1Q1Zkd8BlI= 3/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Sub Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Jumlah Lomba Kategori
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Pengelolaan Sampah

Kualitas Mutu Serdang, Hidup,


Penyelenggaraan Jumlah Peserta Lomba Clean 3 Kategori
Jumlah masyarakat yang
Pendidikan, Semua Indeks Kualitas Lingkungan Meningkatkan
2 11 08 2.01 03 Penyuluhan dan Kampanye 64 poin
Up Day
1000 Orang
mengikuti Bimtek 350 Orang
51,664,060 54,247,263
Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
Ketahanan
Lingkungan Hidup Jumlah Peserta yang 1000 Orang
Lingkungan Hidup

Pembangunan Semua Bencana Dan


mengikuti Hari Peduli
Sosial Kelurahan
Perubahan
Sampah Nasional (HPSN)

Iklim
2 11 09     PROGRAM PENGHARGAAN LINGKUNGAN HIDUP UNTUK MASYARAKAT 18,518,200 19,444,110
2 11 09 2.01   Pemberian Penghargaan Lingkungan Hidup Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 18,518,200 19,444,110
Penilaian Kinerja Jumlah Pelaku Usaha yang Membangun
Masyarakat/Lembaga Peningkatan Semua Dibina Program Proper Lingkungan
Masyarakat/Dunia Kualitas Mutu Kabupaten/Kot (Program Peringkat Kinerja Hidup,
Usaha/Dunia Pendidikan/ Pendidikan, a, Semua Indeks Kualitas Lingkungan Perusahaan)
100 Orang
Tercapainya Penghargaan Meningkatkan
2 11 09 2.01 01 64 poin
100 Orang
18,518,200 19,444,110
Filantropi dalam Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
Sosialisasi Pengelolaan 100 Orang
Lingkungan Hidup
Ketahanan
Perlindungan dan Pembangunan Semua Limbah B3 terhadap Pelaku Bencana Dan
Pengelolaan Lingkungan Sosial Kelurahan
Usaha yang menghasilkan Perubahan
Hidup Limbah B3
Iklim
2 11 10     PROGRAM PENANGANAN PENGADUAN LINGKUNGAN HIDUP 33,924,000 35,620,200
2 11 10 2.01   Penyelesaian Pengaduan Masyarakat di Bidang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH) Kabupaten/Kota 33,924,000 35,620,200
Membangun
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Pengaduan Hidup,
Pengelolaan Pengaduan
Pendidikan, Semua Indeks Kualitas Lingkungan Masyarakat yang ditangani Persentase Pelaku Usaha Taat Meningkatkan
2 11 10 2.01 01 Masyarakat terhadap PPLH 64 poin
100 Orang
100 Persen
33,924,000 35,620,200
Kesehatan dan Kecamatan, Hidup
(Penegakan Hukum Lingkungan
Ketahanan
Kabupaten/Kota
Pembangunan Semua Lingkungan)
Bencana Dan
Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim
2 11 11     PROGRAM PENGELOLAAN PERSAMPAHAN 13,834,911,161 13,968,791,019
2 11 11 2.01   Pengelolaan Sampah 13,834,911,161 13,968,791,019
Membangun
Peningkatan Kab. Deli Lingkungan
Pengurangan Sampah
Kualitas Mutu Meningkatnya pengelolaan, Serdang, Hidup,
dengan melakukan
Pendidikan, perlindungan dan pelestarian Semua Persentase Pengelolaan Jumlah Bank Sampah yang Persentase Sampah Terkelola Meningkatkan
2 11 11 2.01 02 Pembatasan, Pendauran 45 % 2 Unit
55 Persen
344,000,000 361,830,000
Kesehatan dan lingkungan hidup yang Kecamatan, Persampahan dibangun
3R
Ketahanan
Ulang dan Pemanfaatan
Pembangunan berkelanjutan Semua Bencana Dan
Kembali
Sosial Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Penanganan Sampah
Peningkatan Semua Lingkungan
dengan melakukan
Kualitas Mutu Meningkatnya pengelolaan, Kabupaten/Kot Jumlah Becak Sampah Roda Hidup,
Pemilahan, Pengumpulan,
Pendidikan, perlindungan dan pelestarian a, Semua Persentase Pengelolaan Tiga
11 Unit
Persentase Sampah Terkelola Meningkatkan
2 11 11 2.01 03 Pengangkutan, Pengolahan, 45 % 55 Persen
12,411,015,561 12,473,070,639
Kesehatan dan lingkungan hidup yang Kecamatan, Persampahan Jumlah TPA, TPS3R yang 4 Lokasi
3R
Ketahanan
dan Pemrosesan Akhir
Pembangunan berkelanjutan Semua dioperasionalkan
Bencana Dan
Sampah di TPA/TPST/SPA
Sosial Kelurahan
Perubahan
Kabupaten/Kota
Iklim
Membangun
Peningkatan Lingkungan
Kualitas Mutu Meningkatnya pengelolaan, Hidup,
Peningkatan Peran serta Jumlah Masyarakat yang
Pendidikan, perlindungan dan pelestarian Persentase Pengelolaan Persentase Sampah Terkelola Meningkatkan
2 11 11 2.01 04 Masyarakat dalam 45 % mengikuti Sosialisasi Hari 150 Orang
55 Persen
118,875,600 124,819,380
Kesehatan dan lingkungan hidup yang Persampahan 3R
Ketahanan
Pengelolaan Persampahan Peduli Sampah

Pembangunan berkelanjutan Bencana Dan


Sosial Perubahan
Iklim

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2019?1j8Or9T0JQwxo121NWeZOz7FKsHrVeg7b1Q1Zkd8BlI= 4/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Sub Unit Organisasi : 2.11.0.00.0.00.01.0000 DINAS LINGKUNGAN HIDUP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Membangun
Semua Lingkungan
Koordinasi dan Sinkronisasi Meningkatnya pengelolaan, Kabupaten/Kot Hidup,
Pengembangan
Penyediaan Sarana dan perlindungan dan pelestarian a, Semua Persentase Pengelolaan Jumlah Mesin Cacah Sampah Persentase Sampah Terkelola Meningkatkan
2 11 11 2.01 05 Aksesibilitas dan 45 % 3 Unit
55 Persen
0 0
Prasarana Pengelolaan lingkungan hidup yang Kecamatan, Persampahan Organik
3R
Ketahanan
Kewilayahan
Persampahan berkelanjutan Semua Bencana Dan
Kelurahan
Perubahan
Iklim
Membangun
Peningkatan Lingkungan
Penyediaan Sarana dan
Kualitas Mutu Meningkatnya pengelolaan, Becak Sampah Roda 3
Hidup,
Prasarana Pengelolaan 15 Unit

Pendidikan, perlindungan dan pelestarian Persentase Pengelolaan Mesin Press Sampah Hidrolik
Persentase Sampah Terkelola Meningkatkan
2 11 11 2.01 07 Persampahan di 45 % 1 Unit
55 Persen
961,020,000 1,009,071,000
Kesehatan dan lingkungan hidup yang Persampahan Pengadaan Mesin Pencacah 3R
Ketahanan
TPA/TPST/SPA 5 Unit

Pembangunan berkelanjutan Sampah


Bencana Dan
Kabupaten/Kota
Sosial Perubahan
Iklim
TOTAL 23,259,805,050 23,905,680,158

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2019?1j8Or9T0JQwxo121NWeZOz7FKsHrVeg7b1Q1Zkd8BlI= 5/5
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 09       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PANGAN 12,631,144,816 13,880,970,433
2 09 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 7,338,894,435 8,189,263,554
2 09 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 170,790,553 140,000,000
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Pelayanan
Penyusunan Dokumen Serdang,
akuntabilitas Jumlah dokumen rencana Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Buku
100 %
90,976,058 30,000,000
penyelenggaraan kerja
Penganggaran dan Evaluasi
Daerah Tanjung
pemerintahan daerah Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Pelayanan
Serdang, Jumlah koordinasi dan
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 02 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin penyusunan dokumen RKA- 60 buku
100 %
11,415,012 20,000,000
Dokumen RKA-SKPD penyelenggaraan Penganggaran dan Evaluasi
Tanjung SKPD

pemerintahan daerah Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Pelayanan
Koordinasi dan Penyusunan Serdang, Jumlah koordinasi dan
akuntabilitas Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 03 Dokumen Perubahan RKA- Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin penyusunan dokumen RKA- 60 Buku
100 %
17,722,556 20,000,000
penyelenggaraan Penganggaran dan Evaluasi
SKPD Tanjung SKPD

pemerintahan daerah Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Pelayanan
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Jumlah koordinasi dan Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 04 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 60 buku
100 %
12,992,912 20,000,000
DPA-SKPD penyelenggaraan penyusunan DPA-SKPD
Penganggaran dan Evaluasi
Tanjung
pemerintahan daerah Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Pelayanan
Serdang, Jumlah koordinasi dan
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin penyusunan perubahan DPA- 60 Buku
100 %
16,778,312 20,000,000
Perubahan DPA-SKPD penyelenggaraan Penganggaran dan Evaluasi
Tanjung SKPD

pemerintahan daerah Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Jumlah koordinasi dan Tersedianya Pelayanan
Serdang,
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas penyusunan laporan capaian Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 06 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Buku
100 %
13,267,758 15,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan kinerja dan ikhtisar realisasi Penganggaran dan Evaluasi
Tanjung
Kinerja SKPD pemerintahan daerah kinerja SKPD
Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Pelayanan
Serdang,
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Jumlah evaluasi kinerja Penyusunan Perencanaan,
2 09 01 2.01 07 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 6 Laporan
100 %
7,637,945 15,000,000
Daerah penyelenggaraan perangkat daerah
Penganggaran dan Evaluasi
Tanjung
pemerintahan daerah Kinerja Perangkat Daerah

Garbus I

2 09 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 5,841,729,512 6,425,902,463


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Jumlah tersedianya gaji dan
2 09 01 2.02 01 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
Administrasi Keuangan 100 %
5,689,655,050 6,258,620,555
Tunjangan ASN penyelenggaraan tunjangan ASN

Tanjung Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
Garbus I

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Jumlah tersedianya Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Administrasi akuntabilitas
2 09 01 2.02 02 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin administrasi pelaksanaan 12 Bulan
Administrasi Keuangan 100 %
140,760,000 154,836,000
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan
Tanjung tugas ASN
Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
Garbus I

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 1/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Koordinasi dan Penyusunan Serdang, Tersedianya Pelayanan
akuntabilitas Jumlah dokumen laporan
2 09 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 10 set
Administrasi Keuangan 100 %
11,314,462 12,445,908
penyelenggaraan keuangan akhir tahun SKPD

Tahun SKPD Tanjung Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
Garbus I

2 09 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 67,299,000 74,028,900


Kab. Deli
Pengadaan Pakaian Dinas Serdang, Jumlah pengadaan pakaian Tersedianya pelayanan
Meningkatnya pelayanan
2 09 01 2.05 02 Beserta Atribut Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dinas beserta atribut 124 org/stel
administrasi kepegawaian 100 %
67,299,000 74,028,900
prima pemerintah daerah
Kelengkapannya Tanjung kelengkapannya
perangkat daerah

Garbus I

2 09 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 508,078,250 615,233,691


Kab. Deli
Penyediaan Komponen Serdang, Jumlah penyediaan Tersedianya Pelayanan
Meningkatnya pelayanan
2 09 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin komponen listrik penerangan 12 Bulan
Administrasi Umum 100 %
12,692,716 13,961,987
prima pemerintah daerah
Bangunan Kantor Tanjung bangunan kantor
Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Jumlah tersedianya peralatan
2 09 01 2.06 02 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Jenis
Administrasi Umum 100 %
78,852,000 86,737,200
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah dan perlengkapan kerja

Tanjung Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Peralatan Meningkatnya pelayanan Jumlah tersedia peralatan
2 09 01 2.06 03 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Jenis
Administrasi Umum 100 %
18,234,870 20,058,300
Rumah Tangga prima pemerintah daerah rumah tangga

Tanjung Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Jumlah tersedianya bahan
2 09 01 2.06 04 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 39 Jenis
Administrasi Umum 100 %
15,517,846 17,069,600
Kantor prima pemerintah daerah logistik kantor

Tanjung Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Jumlah tersedianya barang
2 09 01 2.06 05 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 7 Jenis
Administrasi Umum 100 %
13,807,840 15,188,624
dan Penggandaan prima pemerintah daerah cetakan dan penggandaan

Tanjung Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Penyediaan Bahan Bacaan Serdang, Jumlah tersedianya bahan Tersedianya Pelayanan
Meningkatnya pelayanan
2 09 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin bacaan dan perundang- 11 buku
Administrasi Umum 100 %
3,320,269 60,000,000
prima pemerintah daerah
undangan Tanjung undangan
Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Meningkatnya pelayanan Jumlah tersedianya fasilitas
2 09 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Bulan
Administrasi Umum 100 %
18,995,384 20,894,922
prima pemerintah daerah kunjungan tamu

Tanjung Perangkat Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Penyelenggaraan Rapat Serdang, Jumlah penyelenggaraan Tersedianya Pelayanan
Meningkatnya pelayanan
2 09 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat koordinasi dan 828 OH
Administrasi Umum 100 %
346,657,325 381,323,058
prima pemerintah daerah
SKPD Tanjung konsultasi SKPD
Perangkat Daerah

Garbus I

2 09 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 57,044,000 85,609,200

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 2/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Tersedianya Pelayanan
Pengadaan Kendaraan Serdang,
Meningkatnya pelayanan Jumlah pengadaan Pengadaan Barang Milik
2 09 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 0 unit
100 %
0 0
prima pemerintah daerah kendaraan dinas
Daerah Penunjang Urusan
Lapangan Tanjung
Pemerintah Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Tersedianya Pelayanan
Serdang,
Meningkatnya pelayanan Pengadaan Barang Milik
2 09 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah pengadaan mebel
1 Unit
100 %
32,372,000 35,609,200
prima pemerintah daerah Daerah Penunjang Urusan
Tanjung
Pemerintah Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Tersedianya Pelayanan
Serdang,
Pengadaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Jumlah pengadaan peralatan Pengadaan Barang Milik
2 09 01 2.07 06 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 0 unit
100 %
0 0
Mesin Lainnya prima pemerintah daerah dan mesin lainnya
Daerah Penunjang Urusan
Tanjung
Pemerintah Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Tersedianya Pelayanan
Serdang, Jumlah pengadaan gedung
Pengadaan Gedung Kantor Meningkatnya pelayanan Pengadaan Barang Milik
2 09 01 2.07 09 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin kantor atau bangunan 0 Unit
100 %
0 0
atau Bangunan Lainnya prima pemerintah daerah Daerah Penunjang Urusan
Tanjung lainnya

Pemerintah Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Pengadaan Sarana dan Tersedianya Pelayanan
Serdang, Jumlah pengadaan sarana
Prasarana Pendukung Meningkatnya pelayanan Pengadaan Barang Milik
2 09 01 2.07 11 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dan prasarana pendukung 4 unit
100 %
24,672,000 50,000,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Daerah Penunjang Urusan
Tanjung gedung kantor

Bangunan Lainnya Pemerintah Daerah

Garbus I

2 09 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 341,637,376 470,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Jasa Surat Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah tersedianya jasa surat
2 09 01 2.08 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 0 Jenis
Penyediaan Jasa Penunjang 100 %
0 0
Menyurat prima pemerintah daerah Kecamatan, menyurat

Urusan Pemerintahan Daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Jumlah tersedianya jasa Tersedianya Pelayanan
Meningkatnya pelayanan Semua
2 09 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin komunikasi, sumberdaya air 12 Bulan
Penyediaan Jasa Penunjang 100 %
21,537,600 30,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Air dan Listrik dan listrik
Urusan Pemerintahan Daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Jumlah tersedianya jasa Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan
2 09 01 2.08 03 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin peralatan dan perlengkapan 12 Bulan
Penyediaan Jasa Penunjang 100 %
55,710,000 90,000,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah
Tanjung kantor
Urusan Pemerintahan Daerah

Garbus I

Kab. Deli
Serdang, Tersedianya Pelayanan
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Jumlah tersedianya jasa
2 09 01 2.08 04 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Bulan
Penyediaan Jasa Penunjang 100 %
264,389,776 350,000,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah pelayanan umum kantor

Tanjung Urusan Pemerintahan Daerah

Garbus I

2 09 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 352,315,744 378,489,300
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Tersedianya Pemeliharaan
Pemeliharaan, Biaya Serdang, Jumlah tersedianya jasa
Meningkatnya pelayanan Barang Milik Daerah
2 09 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin pemeliharaan dan perizinan 7 Unit
100 %
162,780,000 170,000,000
prima pemerintah daerah Penunjang Urusan
Perizinan Kendaraan Dinas Tanjung kendaraan dinas

Pemerintah Daerah

Operasional atau Lapangan Garbus I

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 3/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Jumlah Tersedianya Pemeliharaan
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Meningkatnya pelayanan pemeliharaan/rehabilitas 3165 Barang Milik Daerah
2 09 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
189,535,744 208,489,300
prima pemerintah daerah gedung kantor dan M2/tahun
Penunjang Urusan
Bangunan Lainnya Tanjung
bangunan lainnya
Pemerintah Daerah

Garbus I

2 09 02     PROGRAM PENGELOLAAN SUMBER DAYA EKONOMI UNTUK KEDAULATAN DAN KEMANDIRIAN PANGAN 860,870,812 946,957,893
2 09 02 2.01   Penyediaan Infrastruktur dan Seluruh Pendukung Kemandirian Pangan sesuai Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 860,870,812 946,957,893
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Jumlah lantai jemur
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
masyarakat yang dibangun
1 Unit
Tersedianya cadangan
Penyediaan Infrastruktur Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Untuk
2 09 02 2.01 01 64 %
Jumlah lumbung pangan 1 Unit
pangan pemerintah 10 %
860,870,812 946,957,893
Lumbung Pangan Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
Pertumbuhan
masyarakat yang dibangun
1 Unit
Kabupaten Deli Serdang

Pembangunan Semua Yang


Jumlah pengadaan RMU

Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Tersedianya cadangan
Penyediaan Infrastruktur Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah lantai jemur yang Untuk
2 09 02 2.01 02 64 %
0 Unit
pangan pemerintah 10 %
0 0
Lantai Jemur Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
dibangun
Pertumbuhan
Kabupaten Deli Serdang

Pembangunan Semua Yang


Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Penyediaan Infrastruktur Tersedianya cadangan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah pendukung Untuk
2 09 02 2.01 03 Pendukung Kemandirian 64 %
0 Unit
pangan pemerintah 10 %
0 0
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
kemandirian pangan lainny
Pertumbuhan
Pangan Lainnya Kabupaten Deli Serdang

Pembangunan Semua Yang


Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 09 03     PROGRAM PENINGKATAN DIVERSIFIKASI DAN KETAHANAN PANGAN MASYARAKAT 3,503,099,815 3,723,641,256
2 09 03 2.01   Penyediaan dan Penyaluran Pangan Pokok atau Pangan Lainnya sesuai dengan Kebutuhan Daerah Kabupaten/Kota dalam rangka Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan 1,727,787,389 1,778,094,372
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Penyediaan Informasi Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah laporan ketersediaan Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 03 2.01 01 Harga Pangan dan Neraca dan kesejahteraan bagi 64 % 1 Laporan
0.8 %
114,581,948 126,040,143
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH) pangan
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
Bahan Makanan masyarakat
Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah kelompok mengikuti Ekonomi
Penyediaan Pangan Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan pelatihan pemanfaatan 42 Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 03 2.01 02 Berbasis Sumber Daya dan kesejahteraan bagi 64 % 0.8 %
1,217,084,785 1,265,074,124
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH) perkarangan rumah tangga Kelompok
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
Lokal masyarakat
Pembangunan Semua sumber daya pangan lokal
Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 4/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Meningkatnya perlindungan
Pemantauan Stok, Pasokan Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah laporan informasi Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 03 2.01 04 dan kesejahteraan bagi 64 % 13 Laporan
0.8 %
201,252,414 221,377,655
dan Harga Pangan Kesehatan dan Kecamatan, (PPH) harga pangan
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
masyarakat
Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya perlindungan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah pengembangan Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 03 2.01 05 Kelembagaan dan Jaringan dan kesejahteraan bagi 64 % 8 Gapoktan
0.8 %
194,868,242 165,602,450
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH) usaha pangan masyarakat
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
Distribusi Pangan masyarakat
Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 09 03 2.02   Pengelolaan dan Keseimbangan Cadangan Pangan Kabupaten/Kota 478,916,004 526,807,604
Memperkuat
Peningkatan Ketahanan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Ekonomi
Pengadaan Cadangan Meningkatnya perlindungan Serdang, Tersedianya cadangan
Pendidikan, Skor Pola Pangan Harapan Jumlah cadangan pangan Untuk
2 09 03 2.02 03 Pangan Pemerintah dan kesejahteraan bagi Batang Kuis, 64 % 40 Ton
pangan pemerintah 10 %
478,916,004 526,807,604
Kesehatan dan (PPH) pemerintah yang tersedia
Pertumbuhan
Kabupaten/Kota masyarakat Semua Kabupaten Deli Serdang

Pembangunan Yang
Kelurahan

Sosial Berkualitas dan


Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Ketahanan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Ekonomi
Pemeliharaan Cadangan Meningkatnya perlindungan Serdang, Jumlah penyediaan Tersedianya cadangan
Pendidikan, Skor Pola Pangan Harapan Untuk
2 09 03 2.02 04 Pangan Pemerintah dan kesejahteraan bagi Batang Kuis, 64 % pemeliharaan cadangan 0 Ton
pangan pemerintah 10 %
0 0
Kesehatan dan (PPH) Pertumbuhan
Kabupaten/Kota masyarakat Semua pangan
Kabupaten Deli Serdang

Pembangunan Yang
Kelurahan

Sosial Berkualitas dan


Berkeadilan
2 09 03 2.04   Pelaksanaan Pencapaian Target Konsumsi Pangan Perkapita/Tahun sesuai dengan Angka Kecukupan Gizi 1,296,396,422 1,418,739,280
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Jumlah laporan penyusunan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Penyusunan dan Penetapan Meningkatnya perlindungan skor Pola Pangan Harapan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Optimalisasi Pemanfaatan Untuk
2 09 03 2.04 01 Target Konsumsi Pangan dan kesejahteraan bagi 64 % (PPH) konsumsi pangan dan 2 Dokumen
2.5 %
216,586,198 222,756,818
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH) Perkarangan Rumah Tangga
Pertumbuhan
per Kapita per Tahun masyarakat road map pencapaian target
Pembangunan Semua Yang
skor PPH di Kab. Deli Serdan

Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Jumlah informasi/promosi
tentang penganekaragaman
konsumsi pangan yang telah
Memperkuat
diterima masyarakat

Peningkatan Kab. Deli Ketahanan


Jumlah Kelompok Wanita 1000 Orang

Pemberdayaan Masyarakat Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi


Meningkatnya perlindungan Yang Dibina Untuk 4 Kelompok

dalam Penganekaragaman Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Optimalisasi Pemanfaatan Untuk
2 09 03 2.04 02 dan kesejahteraan bagi 64 % Pemanfaatan Perkarangan 7 Kelompok
2.5 %
1,079,810,224 1,195,982,462
Konsumsi Pangan Berbasis Kesehatan dan Kecamatan, (PPH) Perkarangan Rumah Tangga
Pertumbuhan
masyarakat Rumah Tangga
22
Sumber Daya Lokal Pembangunan Semua Yang
Jumlah peserta mengikuti Kecamatan

Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
pelatihan diversifikasi
Berkeadilan
pangan lokal

Jumlah peserta mengkuti


lomba festival B2SA

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 5/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2 09 04     PROGRAM PENANGANAN KERAWANAN PANGAN 212,820,816 234,102,898
2 09 04 2.01   Penyusunan Peta Kerentanan dan Ketahanan Pangan Kecamatan 0 0
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Penyusunan, Pemutakhiran Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Jumlah peta ketahanan dan
dan Analisis Peta Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 04 2.01 01 64 %
kerentanan pangan yang 0 Peta
0.8 %
0 0
Ketahanan dan Kerentanan Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
tersedia

Pangan Pembangunan Semua Yang


Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 09 04 2.02   Penanganan Kerawanan Pangan Kewenangan Kabupaten/Kota 212,820,816 234,102,898
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Koordinasi dan Sinkronisasi Jumlah Kegiatan Penanganan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 04 2.02 01 Penanganan Kerawanan 64 %
Kerawanan Pangan 0 Kegiatan
0.8 %
0 0
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
Pangan Kabupaten/Kota Kabupaten
Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Pelaksanaan Pengadaan,
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Pengelolaan, dan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Penyaluran Cadangan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah KK yang menerima Tercapainya Penanganan Untuk
2 09 04 2.02 02 Pangan pada Kerawanan 64 %
300 KK
0.8 %
212,820,816 234,102,898
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
bantuan pangan
Daerah Rawan Pangan
Pertumbuhan
Pangan yang Mencakup
Pembangunan Semua Yang
dalam 1 (satu) Daerah
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Kabupaten/Kota
Berkeadilan
2 09 05     PROGRAM PENGAWASAN KEAMANAN PANGAN 715,458,938 787,004,832
2 09 05 2.01   Pelaksanaan Pengawasan Keamanan Pangan Segar Daerah Kabupaten/Kota 715,458,938 787,004,832
Jumlah Dokumen
Memperkuat
Pembentukan OKKP-D

Peningkatan Kab. Deli Ketahanan


Jumlah Petugas Tenaga
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Penguatan Kelembagaan Teknis Analis Kimia dan
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan 1 Dokumen
Meningkatnya Keamanan Untuk
2 09 05 2.01 01 Keamanan Pangan Segar 64 %
Pengemudi Mobil 60 %
209,435,052 230,378,557
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
3 Orang
Pangan
Pertumbuhan
Daerah Kabupaten/Kota Laboratorium dalam
Pembangunan Semua Yang
melaksanakan kegiatan
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
pengawasan keamanan
Berkeadilan
pangan

Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Sertifikasi Keamanan Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Pangan Segar Asal Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Jumlah Sertifikat yang Meningkatnya Keamanan Untuk
2 09 05 2.01 02 64 %
10 Sertifikat 60 %
62,417,120 68,658,832
Tumbuhan Daerah Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
diperoleh Pangan
Pertumbuhan
Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Registrasi Keamanan Kualitas Mutu Serdang, Jumlah BPP yang Ekonomi
Pangan Segar Asal Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan dilaksanakan sosialisasi
14 BPP
Meningkatnya Keamanan Untuk
2 09 05 2.01 03 64 %
60 %
443,606,766 487,967,443
Tumbuhan Daerah Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
Jumlah Kilang Padi penghasil 50 Kilang
Pangan
Pertumbuhan
Kabupaten/Kota Pembangunan Semua beras yang teregistrasi
Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 6/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN

Sub Unit Organisasi : 2.09.0.00.0.00.01.0000 DINAS KETAHANAN PANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Penyediaan Sarana dan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Prasarana Pengujian Mutu Jumlah Penyediaan Sarana
Pendidikan, Semua Skor Pola Pangan Harapan Meningkatnya Keamanan Untuk
2 09 05 2.01 05 dan Keamanan Pangan 64 %
dan Prasarana Pengujian 0 Jenis
60 %
0 0
Kesehatan dan Kecamatan, (PPH)
Pangan
Pertumbuhan
Segar Asal Tumbuhan Mutu dan Keamanan Pangan

Pembangunan Semua Yang


Daerah Kabupaten/Kota
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
TOTAL 12,631,144,816 13,880,970,433

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2018?mjspWZgBcFzVowDNL6bEmHKmTBffQORfNMytvVa6WGI= 7/7
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.12.0.00.0.00.01.0000 DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

Sub Unit Organisasi : 2.12.0.00.0.00.01.0000 DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 12       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL 17,334,688,122 18,313,415,670
2 12 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 11,595,477,726 12,148,300,000
2 12 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 16,096,280 22,000,000
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Jumlah Laporan Dokumen Tersusunnya Dokumen
2 12 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin 7 Laporan
7 Laporan
16,096,280 22,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Perencanaan dan Keuangan
Perencanaan dan Keuangan

Kinerja SKPD pemerintahan daerah


2 12 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 7,907,447,948 8,230,000,000
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Persentase Terpenuhinya Gaji
2 12 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Terpenuhinya Gaji ASN
100 %
100 %
7,692,719,344 8,000,000,000
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah ASN

Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya honorarium Persentase Terpenuhinya Gaji


2 12 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
214,728,604 230,000,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah pengelola anggaran kegiatan
ASN

2 12 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 165,088,092 175,000,000


Pengadaan Pakaian Dinas Persentase Terlaksananya
Meningkatnya pelayanan Jumlah Pengadaan Pakaian
2 12 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 55 Orang
Pengadaan Pakaian Dinas 100 %
69,674,000 75,000,000
prima pemerintah daerah Dinas

Kelengkapannya dan Bimtek

Bimbingan Teknis Persentase Terlaksananya


Meningkatnya pelayanan
2 12 01 2.05 11 Implementasi Peraturan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Peserta Bimtek
30 Orang
Pengadaan Pakaian Dinas 100 %
95,414,092 100,000,000
prima pemerintah daerah
Perundang-Undangan dan Bimtek

2 12 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,802,720,826 1,901,300,000


Penyediaan Komponen
Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya komponen Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
9,766,000 42,000,000
prima pemerintah daerah instalasi listrik gedung kantor
Administrasi Umum Kantor

Bangunan Kantor
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya peralatan dan Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
1,180,188,800 1,200,000,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah perlengkapan kantor
Administrasi Umum Kantor

Penyediaan Peralatan Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya peralatan Persentase Terlaksananya


2 12 01 2.06 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
44,694,920 55,000,000
Rumah Tangga prima pemerintah daerah rumah tangga
Administrasi Umum Kantor

Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya bahan logistik Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
50,805,794 62,000,000
Kantor prima pemerintah daerah kantor
Administrasi Umum Kantor

Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya barang cetakan Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
52,428,000 60,000,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah dan penggandaan
Administrasi Umum Kantor

Penyediaan Bahan Bacaan


Meningkatnya pelayanan Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Bahan Bacaan
60 Buku
100 %
4,342,272 6,300,000
prima pemerintah daerah Administrasi Umum Kantor

undangan
Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya makan minum Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
22,698,240 26,000,000
prima pemerintah daerah tamu
Administrasi Umum Kantor

Penyelenggaraan Rapat
Meningkatnya pelayanan Terlaksananya Rapat Persentase Terlaksananya
2 12 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
437,796,800 450,000,000
prima pemerintah daerah Koordinasi
Administrasi Umum Kantor

SKPD
2 12 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 994,865,496 1,013,000,000
Persentase Terlaksananya
Pengadaan Kendaraan Pengadaan Kendaraan Dinas
Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya Kendaraan
2 12 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Unit
Operasional dan Pengadaan 100 %
513,709,000 520,000,000
prima pemerintah daerah DInas Operasional

Lapangan Sarana dan Prasarana


Gedung Kantor

Persentase Terlaksananya
Pengadaan Kendaraan Dinas
Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya Pengadaan
2 12 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
Operasional dan Pengadaan 100 %
357,796,496 368,000,000
prima pemerintah daerah Mebel

Sarana dan Prasarana


Gedung Kantor

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2020?Z6/se0CBKYh2aDEjcECwwnjXnt/9pVFdzsgj82rBPvs= 1/3
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.12.0.00.0.00.01.0000 DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

Sub Unit Organisasi : 2.12.0.00.0.00.01.0000 DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Persentase Terlaksananya
Pengadaan Sarana dan Terpenuhinya Sarana dan
Pengadaan Kendaraan Dinas
Prasarana Pendukung Meningkatnya pelayanan Prasarana Pendukung
2 12 01 2.07 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
Operasional dan Pengadaan 100 %
123,360,000 125,000,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Gedung Kantor atau
Sarana dan Prasarana
Bangunan Lainnya Bangunan Lainnya

Gedung Kantor

2 12 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 291,084,084 327,000,000


Penyediaan Jasa Terpenuhinya Jasa Tersedianya Peralatan
Meningkatnya pelayanan
2 12 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Komunikasi, Sumber Daya Air 100 %
Perlengkapan dan 100 %
1,800,000 2,000,000
prima pemerintah daerah
Air dan Listrik dan Listrik
Kebersihan Gedung Kantor

Tersedianya Peralatan
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya Jasa Peralatan
2 12 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
Perlengkapan dan 100 %
192,502,000 220,000,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah dan Perlengkapan Kantor

Kebersihan Gedung Kantor

Tersedianya Peralatan
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Terpenuhinya Jasa Pelayanan
2 12 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
Perlengkapan dan 100 %
96,782,084 105,000,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Umum Kantor

Kebersihan Gedung Kantor

2 12 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 418,175,000 480,000,000
Penyediaan Jasa
Terpenuhinya Biaya Persentase Terlaksananya
Pemeliharaan, Biaya
Meningkatnya pelayanan Pemeliharaan, Pajak dan Rehab Gedung Kantor dan
2 12 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
205,770,000 250,000,000
prima pemerintah daerah Perizinan Kendaraan Dinas Pemeliharaan Kendaraan
Perizinan Kendaraan Dinas
Operasional atau Lapangan
Dinas Operasional

Operasional atau Lapangan


Persentase Terlaksananya
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Terlaksananya Rehab Gedung Rehab Gedung Kantor dan
2 12 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
212,405,000 230,000,000
prima pemerintah daerah Kantor
Pemeliharaan Kendaraan
Bangunan Lainnya
Dinas Operasional

2 12 02     PROGRAM PENDAFTARAN PENDUDUK 5,348,647,112 5,740,000,000


2 12 02 2.01   Pelayanan Pendaftaran Penduduk 4,670,212,948 5,000,000,000
Memperkuat
Stabilitas
Terlaksananya Pengadaan Terlaksananya Pengadaan
Pemantapan Persentase kepemilikan Polhukhankam
Peningkatan Pelayanan Meningkatnya pelayanan Dokumen Blanko Dokumen Blanko
2 12 02 2.01 04 Pelaksanaan dokumen kependudukan 83 % 100 %
100 %
4,670,212,948 5,000,000,000 Dan
Pendaftaran Penduduk prima pemerintah daerah Kependudukan dan Kependudukan dan
Reformasi Birokrasi pada masyarakat Transformasi
Pencatatan Sipil
Pencatatan Sipil

Pelayanan
Publik
2 12 02 2.03   Penyelenggaraan Pendaftaran Penduduk 678,434,164 740,000,000
Memperkuat
Pelayanan secara Aktif
Stabilitas
Pendaftaran Peristiwa
Pemantapan Persentase kepemilikan Polhukhankam
Kependudukan dan Meningkatnya pelayanan
2 12 02 2.03 02 Pelaksanaan dokumen kependudukan 83 % Jumlah Desa Binaan
5 Desa
Jumlah Desa Binaan
5 Desa
277,576,964 320,000,000 Dan
Pencatatan Peristiwa prima pemerintah daerah
Reformasi Birokrasi pada masyarakat Transformasi
Penting Terkait Pendaftaran
Pelayanan
Penduduk
Publik
Memperkuat
Stabilitas
Pemantapan Persentase kepemilikan Polhukhankam
Sosialisasi Pendaftaran Meningkatnya pelayanan
2 12 02 2.03 05 Pelaksanaan dokumen kependudukan 83 % Jumlah Peserta Sosialisasi
200 Orang
Jumlah Desa Binaan
5 Desa
309,744,924 320,000,000 Dan
Penduduk prima pemerintah daerah
Reformasi Birokrasi pada masyarakat Transformasi
Pelayanan
Publik

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2020?Z6/se0CBKYh2aDEjcECwwnjXnt/9pVFdzsgj82rBPvs= 2/3
6/11/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.12.0.00.0.00.01.0000 DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

Sub Unit Organisasi : 2.12.0.00.0.00.01.0000 DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Komunikasi, Informasi, dan Stabilitas
Edukasi Kepada Pemangku Pemantapan Persentase kepemilikan Polhukhankam
Meningkatnya pelayanan Jumlah Peserta Forum
2 12 02 2.03 07 Kepentingan dan Pelaksanaan dokumen kependudukan 83 % 100 Orang
Jumlah Desa Binaan
5 Desa
91,112,276 100,000,000 Dan
prima pemerintah daerah Komunikasi Publik

Masyarakat terkait Reformasi Birokrasi pada masyarakat Transformasi


Pendaftaran Penduduk Pelayanan
Publik
2 12 03     PROGRAM PENCATATAN SIPIL 155,559,700 171,115,670
2 12 03 2.02   Penyelenggaraan Pencatatan Sipil 155,559,700 171,115,670
Koordinasi dengan Kantor
Kementerian yang
Menyelenggarakan Urusan Memperkuat
Pemerintahan di Bidang Stabilitas
Agama Kabupaten/Kota Pemantapan Persentase kepemilikan 100 Polhukhankam
Meningkatnya pelayanan 100 Pasang Terlaksananya Perkawinan
2 12 03 2.02 01 dan Pengadilan Agama Pelaksanaan dokumen pencatatan sipil 91 % Jumlah Pasangan Nikah
Pasangan 155,559,700 171,115,670 Dan
prima pemerintah daerah Nikah
Keliling

yang Berkaitan dengan Reformasi Birokrasi pada masyarakat Nikah


Transformasi
Pencatatan Nikah, Talak, Pelayanan
Cerai, dan Rujuk bagi Publik
Penduduk yang Beragama
Islam
2 12 04     PROGRAM PENGELOLAAN INFORMASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN 185,783,880 200,000,000
2 12 04 2.03   Penyelenggaraan Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan 185,783,880 200,000,000
Memperkuat
Stabilitas
Penyelenggaraan Pemantapan Persentase perangkat daerah Terlaksananya OPD yang Terlaksananya OPD yang Polhukhankam
Meningkatnya pelayanan
2 12 04 2.03 04 Pemanfaatan Data Pelaksanaan yang memanfaatkan data 86 % Melakukan Pemanfaaatan 20 OPD
Melakukan Pemanfaaatan 20 OPD
185,783,880 200,000,000 Dan
prima pemerintah daerah
Kependudukan Reformasi Birokrasi kependudukan Data
Data
Transformasi
Pelayanan
Publik
2 12 05     PROGRAM PENGELOLAAN PROFIL KEPENDUDUKAN 49,219,704 54,000,000
2 12 05 2.01   Penyusunan Profil Kependudukan 49,219,704 54,000,000
Memperkuat
Stabilitas
Penyediaan Data Pemantapan Polhukhankam
Meningkatnya pelayanan Persentase akurasi data base Tersusunnya Buku Profil Tersusunnya Buku Profil
2 12 05 2.01 01 Kependudukan Pelaksanaan 87 % 75 Buku
75 Buku
49,219,704 54,000,000 Dan
prima pemerintah daerah Dukcapil semakin meningkat Kependudukan
Kependudukan

Kabupaten/Kota Reformasi Birokrasi Transformasi


Pelayanan
Publik
TOTAL 17,334,688,122 18,313,415,670

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2020?Z6/se0CBKYh2aDEjcECwwnjXnt/9pVFdzsgj82rBPvs= 3/3
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN

Sub Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 15       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERHUBUNGAN 20,385,529,250 22,002,011,800
2 15 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 10,823,683,138 11,493,329,639
2 15 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 80,736,064 88,809,670
Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase Ketersediaan
Jumlah Laporan Capaian
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua Dokumen Perencanaan,
2 15 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin Kinerja, keuangan dan aset 8 Dokumen
100 %
80,736,064 88,809,670
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan, Penganggaran dan Evaluasi
dinas

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua Perangkat Daerah

Kelurahan

2 15 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 8,279,174,075 8,573,705,221


Kab. Deli
Serdang,
Cakupan Pelayanan
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Gaji dan Tunjangan
2 15 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Tahun
administrasi keuangan 100 %
8,147,448,583 8,418,123,221
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, ASN

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Cakupan Pelayanan
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Administrasi Keuangan yang
2 15 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Bulan
administrasi keuangan 100 %
131,725,492 155,582,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, terlaksana

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

2 15 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 294,100,800 325,455,200


Kab. Deli
Serdang,
Peningkatan Sarana dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pakaian Kerja Persentase Tingkat Disiplin
2 15 01 2.05 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 88 Stel
100 %
232,232,000 255,455,200
Prasarana Disiplin Pegawai prima pemerintah daerah Kecamatan, Lapangan Aparatur
Aparatur

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pakaian Dinas Harian Persentase Tingkat Disiplin
2 15 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 70 Stel
100 %
45,500,000 52,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, ASN
Aparatur

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pendidikan dan Pelatihan Jumlah kegiatan
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Tingkat Disiplin
2 15 01 2.05 09 Pegawai Berdasarkan Tugas Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin kesamaptaan dan 10 Kegiatan
100 %
16,368,800 18,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Aparatur

dan Fungsi peningkatan fisik aparatur

Semua
Kelurahan

2 15 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 877,338,612 994,327,848


Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Penyediaan Komponen
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Alat Listrik dan kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 180 Buah
100 %
5,376,440 5,699,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Elektronika
dalam menunjang pelayanan
Bangunan Kantor
Semua perhubungan

Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2023?dqQgkjXmGJ7B38SwDNA2ApaJIZOwWedqiUnp5g4nIUA= 1/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN

Sub Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Peralatan dan kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Unit
100 %
61,120,000 87,524,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Perlengkapan kantor
dalam menunjang pelayanan
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jenis ATK kantor
36 Jenis
100 %
83,210,040 93,561,000
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, dalam menunjang pelayanan
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jenis Barang Cetakan
8 Jenis
100 %
234,740,100 265,364,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, dalam menunjang pelayanan
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Penyediaan Bahan Bacaan
Meningkatnya pelayanan Semua Kebutuhan Surat Kabar dan kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
100 %
19,885,632 21,873,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Koran Kantor
dalam menunjang pelayanan
undangan
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Meningkatnya pelayanan Semua Kebutuhan makanan dan kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Bulan
100 %
6,414,720 7,056,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, minuman tamu Dinas
dalam menunjang pelayanan
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Penyelenggaraan Rapat
Meningkatnya pelayanan Semua kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Perjalanan Dinas ASN
24 Kali
100 %
933,183,360 1,026,501,696
prima pemerintah daerah Kecamatan, dalam menunjang pelayanan
SKPD
Semua perhubungan

Kelurahan

2 15 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 59,624,000 65,586,400
Kab. Deli
Serdang, Cakupan terpenuhinya
Meningkatnya pelayanan Semua kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Mebeluer
14 Unit
100 %
28,784,000 31,662,400
prima pemerintah daerah Kecamatan, dalam menunjang pelayanan
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Pengadaan Sarana dan Serdang, Cakupan terpenuhinya
Jumlah Sarana dan Prasarana
Prasarana Pendukung Meningkatnya pelayanan Semua kebutuhan sarana aparatur
2 15 01 2.07 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Pendukung Gedung Kantor 3 Unit
100 %
61,680,000 67,848,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan, dalam menunjang pelayanan
atau Bangunan Lainnya

Bangunan Lainnya Semua perhubungan

Kelurahan

2 15 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 606,147,587 669,987,700

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2023?dqQgkjXmGJ7B38SwDNA2ApaJIZOwWedqiUnp5g4nIUA= 2/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN

Sub Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Cakupan Tersedianya Jasa
Meningkatnya pelayanan Semua Jasa Listrik dan Internet
2 15 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
Penunjang Pelayanan 100 %
44,409,600 55,440,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Kantor

Air dan Listrik Perhubungan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Cakupan Tersedianya Jasa
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Dokumentasi dan Publikasi
2 15 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Jenis
Penunjang Pelayanan 100 %
31,881,240 35,000,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Dishub

Perhubungan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Cakupan Tersedianya Jasa
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Jasa Pelayanan
2 15 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
Penunjang Pelayanan 100 %
552,061,547 607,267,700
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Kantor

Perhubungan

Semua
Kelurahan

2 15 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 626,562,000 775,457,600
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Serdang, Persentase Terpeliharanya
Pemeliharaan dan Pajak Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Kendaraan Dinas Barang Milik Daerah dalam
2 15 01 2.09 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Unit
100 %
80,952,000 89,047,200
Kendaraan Perorangan prima pemerintah daerah Kecamatan, Pejabat yang terpelihara
menunjang pelayanan
Dinas atau Kendaraan Semua perhubungan

Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Penyediaan Jasa
Serdang, Persentase Terpeliharanya
Pemeliharaan, Biaya
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Kendaraan Dinas Barang Milik Daerah dalam
2 15 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 9 Unit
100 %
328,986,000 448,124,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Operasional yang terpelihara
menunjang pelayanan
Perizinan Kendaraan Dinas
Semua perhubungan

Operasional atau Lapangan


Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Persentase Terpeliharanya
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Semua Gedung Kantor yang Barang Milik Daerah dalam
2 15 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Unit
100 %
247,950,000 272,745,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, terpelihara
menunjang pelayanan
Bangunan Lainnya
Semua perhubungan

Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang, Persentase Terpeliharanya
Jumlah Sarana dan Prasarana
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Barang Milik Daerah dalam
2 15 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Pendukung Gedung Kantor 15 Unit
100 %
9,150,000 10,065,000
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, menunjang pelayanan
yang terpelihara

atau Bangunan Lainnya Semua perhubungan

Kelurahan

2 15 02     PROGRAM PENYELENGGARAAN LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN (LLAJ) 9,561,846,112 10,508,682,161
2 15 02 2.02   Penyediaan Perlengkapan Jalan di Jalan Kabupaten/Kota 3,118,156,000 3,429,971,600
Memperkuat
Pengembangan Kab. Deli Infrastruktur
Aksesibilitas dan Serdang, Persentase Pemasangan dan Untuk
Pembangunan Prasarana Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan
Kewilayahan
Semua Jumlah Halte Bus yang Pemeliharaan Fasilitas dan Mendukung
2 15 02 2.02 01 Jalan di Jalan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % 3 Unit
63 %
380,000,000 418,000,000
Pengembangan Kecamatan, terbangun
Prasarana Perhubungan Pengembanga
Kabupaten/Kota irigasi Perhubungan yang memadai
Aksesibilitas dan Semua dalam kondisi baik
n Ekonomi
Kewilayahan Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2023?dqQgkjXmGJ7B38SwDNA2ApaJIZOwWedqiUnp5g4nIUA= 3/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN

Sub Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Jumlah Fasilitas
Perlengkapan Jalan Yang
Dipasang (Marka Jalan)

Jumlah Fasilitas Memperkuat


Kab. Deli Perlengkapan Jalan Yang Infrastruktur
Serdang, dipasang (Rambu- Rambu 1400 M
Persentase Pemasangan dan Untuk
Penyediaan Perlengkapan Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan
Semua Lalu Lintas)
150 Buah
Pemeliharaan Fasilitas dan Mendukung
2 15 02 2.02 02 Jalan di Jalan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % 63 %
2,128,156,000 2,340,971,600
Kecamatan, Jumlah Fasilitas 60 M
Prasarana Perhubungan Pengembanga
Kabupaten/Kota Kewilayahan irigasi Perhubungan yang memadai
Semua Perlengkapan Jalan Yang 7 Lokasi
dalam kondisi baik
n Ekonomi
Kelurahan
Dipasang (Speed Bump)
Dan Pelayanan
Jumlah Fasilitas Dasar
Perlengkapan Jalan yang
Dipasang (ZOna Selamat
Sekolah)

Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Persentase Pemasangan dan Untuk
Rehabilitasi dan Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan
Semua Jumlah Halte Bus yang Pemeliharaan Fasilitas dan Mendukung
2 15 02 2.02 03 Pemeliharaan Prasarana Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % 10 Unit
63 %
200,000,000 220,000,000
Kecamatan, berkondisi baik
Prasarana Perhubungan Pengembanga
Jalan Kewilayahan irigasi Perhubungan yang memadai
Semua dalam kondisi baik
n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Jumlah Fasilitas
Perlengkapan Jalan Berfungsi
Baik (Marka Jalan)

Memperkuat
Jumlah Fasilitas
Kab. Deli Infrastruktur
Perlengkapan Jalan Berfungsi
Serdang, 800 M
Persentase Pemasangan dan Untuk
Rehabilitasi dan Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan Baik (Rambu-Rambu Lalu
Semua 25 Buah
Pemeliharaan Fasilitas dan Mendukung
2 15 02 2.02 04 Pemeliharaan Perlengkapan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % Lintas)
63 %
600,000,000 660,000,000
Kecamatan, 4 Unit
Prasarana Perhubungan Pengembanga
Jalan Kewilayahan irigasi Perhubungan yang memadai Jumlah Fasilitas
Semua 10 Unit
dalam kondisi baik
n Ekonomi
Perlengkapan Jalan Berfungsi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Baik (Traffic Light)

Dasar
Jumlah Fasilitas
Perlengkapan Jalan Berfungsi
Baik (Warning Light)

2 15 02 2.03   Pengelolaan Terminal Penumpang Tipe C 275,862,612 303,448,874


Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Rehabilitasi dan Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan Persentase Pembangunan
Pemeliharaan Terminal Semua Jumlah Terminal Angkutan Mendukung
2 15 02 2.03 04 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % 4 Unit
dan Pemeliharaan Terminal 100 %
275,862,612 303,448,874
(Fasilitas Utama dan Kecamatan, Umum yang berkondisi baik
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Perhubungan yang memadai dalam Kondisi baik

Pendukung) Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
2 15 02 2.04   Penerbitan Izin Penyelenggaraan dan Pembangunan Fasilitas Parkir 11,434,400 12,577,840
Memperkuat
Koordinasi dan Sinkronisasi Kab. Deli Infrastruktur
Pengawasan Pelaksanaan Serdang, Persentase Pengawasan Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan
Izin Penyelenggaraan dan Semua Jumlah Lokasi Parkir yang Pelaksanaan izin dan Fasilitas Mendukung
2 15 02 2.04 02 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % 20 Lokasi
100 %
11,434,400 12,577,840
Pembangunan Fasilitas Kecamatan, ditangani
Parkir kewenangan Pengembanga
Kewilayahan irigasi Perhubungan yang memadai
Parkir Kewenangan Semua Kabupaten/ Kota
n Ekonomi
Kabupaten/Kota Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
2 15 02 2.05   Pengujian Berkala Kendaraan Bermotor 467,664,580 514,431,039

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2023?dqQgkjXmGJ7B38SwDNA2ApaJIZOwWedqiUnp5g4nIUA= 4/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN

Sub Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Registrasi Kendaraan Wajib Pengembangan Meningkatnya kualitas Terpenuhinya Pelayanan
Semua Persentase Peningkatan Jumlah Kendaraan Bermotor 12000 Mendukung
2 15 02 2.05 03 Uji Berkala Kendaraan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % Pengujian Kendaraan 100 %
308,322,688 339,154,957
Kecamatan, Pengawasan Jalan yang di Uji
Kendaraan
Pengembanga
Bermotor Kewilayahan irigasi Bermotor

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Pemeliharaan Sarana dan Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah Alat Uji yang Terpenuhinya Pelayanan
Prasarana Pengujian Semua Persentase Peningkatan Mendukung
2 15 02 2.05 07 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % berkondisi baik dan 10 Unit
Pengujian Kendaraan 100 %
157,700,000 173,470,000
Berkala Kendaraan Kecamatan, Pengawasan Jalan Pengembanga
Kewilayahan irigasi berfungsi
Bermotor

Bermotor Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Monitoring dan Evaluasi Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Terpenuhinya Pelayanan
Penyelenggaraan Pengujian Semua Persentase Peningkatan Monitoring Penyelenggaraan Mendukung
2 15 02 2.05 10 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % 1 Unit
Pengujian Kendaraan 100 %
1,641,892 1,806,082
Berkala Kendaraan Kecamatan, Pengawasan Jalan pengujian emisi kendaraan
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Bermotor

Bermotor Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
2 15 02 2.06   Pelaksanaan Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas untuk Jaringan Jalan Kabupaten/Kota 3,306,150,000 3,636,765,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Pelaksanaan Pengamanan
Penataan Manajemen dan Serdang, Persentase Pelaksanaan Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Lalu Lintas masa Angkutan
Rekayasa Lalu Lintas Untuk Semua Persentase Peningkatan Manajemen dan Rekayasa Mendukung
2 15 02 2.06 01 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % Lebaran, Natal dan Tahun 12 Lokasi
70 %
1,605,670,000 1,766,237,000
Jaringan Jalan Kecamatan, Pengawasan Jalan Lalu Lintas di Jalan Pengembanga
Kewilayahan irigasi Baru serta di Persimpangan
Kabupaten/Kota Semua Kabupaten n Ekonomi
Sebidang

Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Pengawasan dan
Serdang, Persentase Pelaksanaan Untuk
Pengendalian Efektivitas Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah ruas jalan/ simpang
Semua Persentase Peningkatan Manajemen dan Rekayasa Mendukung
2 15 02 2.06 04 Pelaksanaan Kebijakan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % yang dilakukan pengaturan 20 ruas jalan
70 %
1,700,480,000 1,870,528,000
Kecamatan, Pengawasan Jalan Lalu Lintas di Jalan Pengembanga
untuk Jalan Kewilayahan irigasi dan pengendalian lalu lintas

Semua Kabupaten n Ekonomi


Kabupaten/Kota
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
2 15 02 2.07   Persetujuan Hasil Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin) untuk Jalan Kabupaten/Kota 39,534,400 43,487,840
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas
Pengawasan Pelaksanaan Semua Persentase Peningkatan Jumlah Pelaksanaan Persentase Pelaksanaan Mendukung
2 15 02 2.07 04 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % 6 Lokasi
100 %
39,534,400 43,487,840
Rekomendasi Andalalin Kecamatan, Pengawasan Jalan Rekomendasi Andalalin
Rekomendasi Andalalin
Pengembanga
Kewilayahan irigasi
Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
2 15 02 2.08   Audit dan Inspeksi Keselamatan LLAJ di Jalan 2,306,802,228 2,528,133,887

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2023?dqQgkjXmGJ7B38SwDNA2ApaJIZOwWedqiUnp5g4nIUA= 5/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN

Sub Unit Organisasi : 2.15.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERHUBUNGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Pelaksanaan Inspeksi, Audit Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Audit dan
dan Pemantauan Unit Semua Persentase Peningkatan Jumlah Kendaraan Umum Mendukung
2 15 02 2.08 02 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % 432 Unit
Inspeksi LLAJ di Jalan dan 70 %
289,800,000 309,540,000
Pelaksana Uji Berkala Kecamatan, Pengawasan Jalan yang ditindak
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Pelayanan Angkutan Umum

Kendaraan Bermotor Semua n Ekonomi


Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Serdang, Untuk
Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Audit dan
Pelaksanaan Inspeksi, Audit Semua Persentase Peningkatan jumlah supir angkutan umum Mendukung
2 15 02 2.08 03 Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % 140 Orang
Inspeksi LLAJ di Jalan dan 70 %
1,989,371,674 2,188,308,841
dan Pemantauan Terminal Kecamatan, Pengawasan Jalan yang bebas Narkoba
Pengembanga
Kewilayahan irigasi Pelayanan Angkutan Umum

Semua n Ekonomi
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Pelaksanaan Inspeksi, Audit
Kab. Deli Infrastruktur
dan Pemantauan
Serdang, Untuk
Pemenuhan Persyaratan Pengembangan Meningkatnya kualitas Jumlah Supir Angkutan Persentase Audit dan
Semua Persentase Peningkatan Mendukung
2 15 02 2.08 04 Penyelenggaraan Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan 66 % Umum yang mendapatkan 25 Orang
Inspeksi LLAJ di Jalan dan 70 %
27,630,554 30,285,046
Kecamatan, Pengawasan Jalan Pengembanga
Kompetensi Pengemudi Kewilayahan irigasi Pelatihan
Pelayanan Angkutan Umum

Semua n Ekonomi
Kendaraan Bermotor
Kelurahan
Dan Pelayanan
Kabupaten/Kota
Dasar
2 15 02 2.09   Penyediaan Angkutan Umum untuk Jasa Angkutan Orang dan/atau Barang antar Kota dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 36,241,892 39,866,081
Memperkuat
Pengendalian dan
Kab. Deli Infrastruktur
Pengawasan Ketersediaan
Serdang, Untuk
Angkutan Umum untuk Pengembangan Meningkatnya kualitas Persentase Peningkatan Persentase Jumlah
Semua Jumlah Perusahaan Angkutan 20 Mendukung
2 15 02 2.09 02 Jasa angkutan Orang Aksesibilitas dan pelayanan jaringan jalan dan Fasilitas dan Prasarana 56 % Perusahaan Angkutan Barang 100 %
36,241,892 39,866,081
Kecamatan, Barang
Perusahaan
Pengembanga
dan/atau Barang Antar Kewilayahan irigasi Perhubungan yang memadai dan Angkutan Orang
Semua n Ekonomi
Kota dalam 1 (satu)
Kelurahan
Dan Pelayanan
Kabupaten/Kota
Dasar
TOTAL 20,385,529,250 22,002,011,800

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2023?dqQgkjXmGJ7B38SwDNA2ApaJIZOwWedqiUnp5g4nIUA= 6/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA

Sub Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 13       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA 18,521,556,116 0
2 13 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 7,097,368,777 0
2 13 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 227,440,036 0
Persentase Tertib
Meningkatnya efektivitas dan Jumlah dokumen
Penyusunan Dokumen Administrasi
akuntabilitas perencanaan (Renja/RKA/dan
2 13 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin 7 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
164,176,736 0
penyelenggaraan lain sebagainya) yang
Daerah Perencanaan , Penganggaran
pemerintahan daerah tersusun

dan Capaian Kinerja

Persentase Tertib
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan
Jumlah laporan capaian Administrasi
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas
2 13 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin kinerja dan ikhtisar realisasi 8 Laporan
Dokumen/Laporan 100 %
0 0
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan
kinerja yang disusun
Perencanaan , Penganggaran
Kinerja SKPD pemerintahan daerah
dan Capaian Kinerja

Persentase Tertib
Meningkatnya efektivitas dan
Administrasi
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Jumlah Dokumen LKIP yang
2 13 01 2.01 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
63,263,300 0
Daerah penyelenggaraan tersusun

Perencanaan , Penganggaran
pemerintahan daerah
dan Capaian Kinerja

2 13 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 4,926,071,757 0


Meningkatnya efektivitas dan
Persentase tertib administrasi
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Jumlah pembayaran gaji dan
2 13 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Tahun
dokumen pelaporan 100 %
4,649,634,957 0
Tunjangan ASN penyelenggaraan tunjangan ASN

keuangan

pemerintahan daerah
Meningkatnya efektivitas dan
Persentase tertib administrasi
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Jumlah pembayaran honor
2 13 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 180 OB
dokumen pelaporan 100 %
276,436,800 0
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan pengelola keuangan

keuangan

pemerintahan daerah
2 13 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 30,801,600 0
Peningkatan Sarana dan Meningkatnya pelayanan Jumlah pakaian batik khas Persentase Tingkat Disiplin
2 13 01 2.05 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 43 Stel
100 %
7,401,600 0
Prasarana Disiplin Pegawai prima pemerintah daerah daerah
Aparatur/Pegawai

Pengadaan Pakaian Dinas


Meningkatnya pelayanan Jumlah pakaian dinas Persentase Tingkat Disiplin
2 13 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 45 Stel
100 %
23,400,000 0
prima pemerintah daerah pegawai
Aparatur/Pegawai

Kelengkapannya
2 13 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 911,546,402 0
Penyediaan Komponen
Meningkatnya pelayanan Jumlah komponen alat-alat Persentase Pemenuhan
2 13 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 7 Jenis
100 %
21,106,808 0
prima pemerintah daerah listrik dan penerangan kantor
Kebutuhan Umum Kedinasan

Bangunan Kantor
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Jumlah pengadaan peralatan Persentase Pemenuhan
2 13 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 22 Unit/Set
100 %
246,679,992 0
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah dan perlengkapan kantor
Kebutuhan Umum Kedinasan

Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Persentase Pemenuhan


2 13 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah ATK
50 Jenis
100 %
29,446,443 0
Kantor prima pemerintah daerah Kebutuhan Umum Kedinasan

Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Jumlah Barang Cetakan dan Persentase Pemenuhan
2 13 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Jenis
100 %
28,996,397 0
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Penggandaan
Kebutuhan Umum Kedinasan

Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah bahan bacaan dan


Meningkatnya pelayanan 2832 Persentase Pemenuhan
2 13 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin peraturan perundang- 100 %
7,993,728 0
prima pemerintah daerah Eksemplar
Kebutuhan Umum Kedinasan

undangan undangan

Meningkatnya pelayanan Jumlah makanan dan Persentase Pemenuhan


2 13 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1692 Porsi
100 %
16,157,354 0
prima pemerintah daerah minuman untuk tamu
Kebutuhan Umum Kedinasan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2021?tzQeKcIla@A6dhANY85knI5KzAdfloG@Gmh8@085nLc= 1/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA

Sub Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat
Meningkatnya pelayanan Persentase Pemenuhan
2 13 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat koordinasi dan 440 OH
100 %
561,165,680 0
prima pemerintah daerah Kebutuhan Umum Kedinasan

SKPD konsultansi

2 13 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 199,138,000 0
2 13 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP
74 Poin
Jumlah pengadaan mebeleur
24 Unit/Set
6,098,000 0
Jumlah
Pengadaan Gedung Kantor
2 13 01 2.07 09 Nilai LHE AKIP
74 Poin
gedung/kantor/bangunan 2 Unit
182,760,000 0
atau Bangunan Lainnya
yang dibangun
Pengadaan Sarana dan
Prasarana Pendukung Jumlah perlengkapan
2 13 01 2.07 11 Nilai LHE AKIP
74 Poin
5 Unit
10,280,000 0
Gedung Kantor atau gedung/kantor

Bangunan Lainnya
2 13 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 426,670,982 0
Penyediaan Jasa Surat Meningkatnya pelayanan Persentase pemenuhan jasa
2 13 01 2.08 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Materai
120 Buah
100 %
1,500,000 0
Menyurat prima pemerintah daerah penunjang perkantoran

Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan Jumlah jasa telepon/internet Persentase pemenuhan jasa
2 13 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
100 %
21,009,812 0
prima pemerintah daerah dan air
penunjang perkantoran

Air dan Listrik


Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Jumlah pelayanan umum Persentase pemenuhan jasa
2 13 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Jenis
100 %
404,161,170 0
Umum Kantor prima pemerintah daerah kantor
penunjang perkantoran

2 13 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 375,700,000 0
Penyediaan Jasa
Pemeliharaan, Biaya Jumlah kendaraan dinas
Meningkatnya pelayanan Persentase Aset/Barang yang
2 13 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin operasional atau lapangan 7 Unit
100 %
251,860,000 0
prima pemerintah daerah terpelihara fungsinya

Perizinan Kendaraan Dinas yang terpelihara

Operasional atau Lapangan


Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Jumlah sarpras dan Persentase Aset/Barang yang
2 13 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Unit
100 %
112,860,000 0
prima pemerintah daerah bangunan yang terpelihara
terpelihara fungsinya

Bangunan Lainnya
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Jumlah peralatan gedung Persentase Aset/Barang yang
2 13 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 24 Unit
100 %
10,980,000 0
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah kantor yang terpelihara
terpelihara fungsinya

atau Bangunan Lainnya


2 13 03     PROGRAM PENINGKATAN KERJASAMA DESA 247,890,630 0
2 13 03 2.01   Fasilitasi Kerja sama antar Desa 247,890,630 0
Memperkuat
Persentase Desa yang Ketahanan
Optimalisasi
memiliki kerja sama antar Ekonomi
Fasilitasi Kerja Sama Antar Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah Desa yang difasilitasi
desa maupun dengan pihak Persentase kerjasama desa Untuk
2 13 03 2.01 01 Desa dalam Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % untuk membentuk Kerjasama 380 Desa
100 %
95,194,022 0
ketiga dalam rangka yang terfasilitasi
Pertumbuhan
Kabupaten/Kota Daerah yang berkelanjutan Antar Desa dalam Kabupaten

pemberdayaan ekonomi Yang


Berdaya Saing
masyarakat Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Persentase Desa yang Ketahanan
Optimalisasi
memiliki kerja sama antar Jumlah Desa yang difasilitasi Ekonomi
Fasilitasi Kerja Sama Antar Komoditas dan Meningkatnya laju
desa maupun dengan pihak untuk membentuk Kerjasama Persentase kerjasama desa Untuk
2 13 03 2.01 02 Desa dengan Pihak Ketiga Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % 380 Desa
100 %
35,993,446 0
ketiga dalam rangka Antar Desa dengan Pihak yang terfasilitasi
Pertumbuhan
dalam Kabupaten/Kota Daerah yang berkelanjutan
pemberdayaan ekonomi Ketiga dalam Kabupaten
Yang
Berdaya Saing
masyarakat Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2021?tzQeKcIla@A6dhANY85knI5KzAdfloG@Gmh8@085nLc= 2/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA

Sub Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Persentase Desa yang Ketahanan
Optimalisasi
memiliki kerja sama antar Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah Desa yang difasilitasi
Fasilitasi Pembangunan desa maupun dengan pihak Persentase kerjasama desa Untuk
2 13 03 2.01 03 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % dalam pembangunan 19 Desa
100 %
116,703,162 0
Kawasan Perdesaan ketiga dalam rangka yang terfasilitasi
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan kawasan perdesaan

pemberdayaan ekonomi Yang


Berdaya Saing
masyarakat Berkualitas dan
Berkeadilan
2 13 04     PROGRAM ADMINISTRASI PEMERINTAHAN DESA 9,624,080,756 0
2 13 04 2.01   Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Administrasi Pemerintahan Desa 9,624,080,756 0
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
Ekonomi
Fasilitasi Penyelenggaraan Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Jumlah Desa yang difasilitasi Persentase desa yang
Untuk
2 13 04 2.01 01 Administrasi Pemerintahan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % dalam penyelenggaraan 380 Desa
memenuhi tertib administrasi 100 %
6,962,168,885 0
Pertumbuhan
Desa Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan administrasi pemerintahan
pemerintahan

Yang
Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
umlah Desa yang difasilitasi Ekonomi
Fasilitasi Penyusunan Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Persentase desa yang
dalam penyusunan Untuk
2 13 04 2.01 03 Perencanaan Pembangunan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % 380 Desa
memenuhi tertib administrasi 100 %
219,565,100 0
perencanaan pembangunan Pertumbuhan
Desa Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan pemerintahan

desa
Yang
Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Jumlah Desa yang difasilitasi Persentase desa yang
Fasilitasi Pengelolaan Untuk
2 13 04 2.01 04 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % dalam pengelolaan 380 Desa
memenuhi tertib administrasi 100 %
416,530,575 0
Keuangan Desa Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan keuangan desa
pemerintahan

Yang
Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
Ekonomi
Pembinaan Peningkatan Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Jumlah Kepala Desa yang Persentase desa yang
Untuk
2 13 04 2.01 05 Kapasitas Aparatur Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % menjadi peserta pembekalan 304 Orang
memenuhi tertib administrasi 100 %
489,121,980 0
Pertumbuhan
Pemerintah Desa Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan tugas pokok dan fungsi
pemerintahan

Yang
Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
Pembinaan dan Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Persentase desa yang
Pemberdayaan BUM Desa Jumlah BUMDesa yang 260 Untuk
2 13 04 2.01 08 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % memenuhi tertib administrasi 100 %
249,873,721 0
dan Lembaga Kerja sama dibina dan diberdayakan
BUMDesa
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan pemerintahan

antar Desa Yang


Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2021?tzQeKcIla@A6dhANY85knI5KzAdfloG@Gmh8@085nLc= 3/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA

Sub Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
Penyelenggaraan Jumlah Desa yang difasilitasi Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Persentase desa yang
Pemilihan, Pengangkatan dalam pemilihan, Untuk
2 13 04 2.01 09 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % 304 Desa
memenuhi tertib administrasi 100 %
606,024,276 0
dan Pemberhentian Kepala pengangkatan dan Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan pemerintahan

Desa pemberhentian Kepala Desa


Yang
Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi
Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan Jumlah Desa yang difasilitasi Persentase desa yang
Fasilitasi Penyusunan Profil Untuk
2 13 04 2.01 11 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % dalam penyusunan Profil 380 Desa
memenuhi tertib administrasi 100 %
92,426,224 0
Desa Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan Desa
pemerintahan

Yang
Berdaya Saing
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Optimalisasi Jumlah Desa yang difasilitasi
Ekonomi
Fasilitasi Evaluasi Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Desa dengan dalam penyusunan data Persentase desa yang
Untuk
2 13 04 2.01 18 Perkembangan Desa serta Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang administrasi pemerintahan 100 % evaluasi perkembangan desa 380 Desa
memenuhi tertib administrasi 100 %
588,369,995 0
Pertumbuhan
Lomba Desa dan Kelurahan Daerah yang berkelanjutan yang efektif dan taat aturan serta lomba desa dan pemerintahan

Yang
Berdaya Saing kelurahan

Berkualitas dan
Berkeadilan
2 13 05     PROGRAM PEMBERDAYAAN LEMBAGA KEMASYARAKATAN, LEMBAGA ADAT DAN MASYARAKAT HUKUM ADAT 1,552,215,953 0
Pemberdayaan Lembaga Kemasyarakatan yang Bergerak di Bidang Pemberdayaan Desa dan Lembaga Adat Tingkat Daerah Kabupaten/Kota serta Pemberdayaan Masyarakat Hukum Adat yang Masyarakat Pelakunya
2 13 05 2.01   1,552,215,953 0
Hukum Adat yang Sama dalam Daerah Kabupaten/Kota
Memperkuat
Persentase keaktifan Ketahanan
Optimalisasi
Jumlah Desa yang lembaga kemasyarakatan, Ekonomi
Identifikasi dan Komoditas dan Meningkatnya laju Tingkat partisipasi dan
masyarakat hukum adatnya posyantek dan kelompok Untuk
2 13 05 2.01 01 Inventarisasi Masyarakat Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang swadaya masyarakat dalam 58 % 380 Desa
97 %
55,789,184 0
teridentifikasi dan perempuan di desa dalam Pertumbuhan
Hukum Adat Daerah yang berkelanjutan pembangunan desa
terinventarisir
pembangunan dan Yang
Berdaya Saing
pemberdayaan masyarakat
Berkualitas dan
Berkeadilan
Fasilitasi Penataan,
Pemberdayaan dan Memperkuat
Pendayagunaan Persentase keaktifan Ketahanan
Optimalisasi
Kelembagaan Lembaga Jumlah kegiatan yang lembaga kemasyarakatan, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Tingkat partisipasi dan
Kemasyarakatan dilakukan dalam rangka posyantek dan kelompok Untuk
2 13 05 2.01 02 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang swadaya masyarakat dalam 58 % 2 Kegiatan
97 %
222,576,984 0
Desa/Kelurahan (RT, RW, penataan lembaga perempuan di desa dalam Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan pembangunan desa
PKK, Posyandu, LPM, dan kemasyarakatan desa
pembangunan dan Yang
Berdaya Saing
Karang Taruna), Lembaga pemberdayaan masyarakat
Berkualitas dan
Adat Desa/Kelurahan dan Berkeadilan
Masyarakat Hukum Adat
Peningkatan Kapasitas Memperkuat
Kelembagaan Lembaga Persentase keaktifan Ketahanan
Optimalisasi
Kemasyarakatan lembaga kemasyarakatan, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Tingkat partisipasi dan
Desa/Kelurahan (RT, RW, 380 posyantek dan kelompok Untuk
2 13 05 2.01 03 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang swadaya masyarakat dalam 58 % Jumlah LPM yang dibina
97 %
99,837,280 0
PKK, Posyandu, LPM, dan Lembaga
perempuan di desa dalam Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan pembangunan desa
Karang Taruna), Lembaga pembangunan dan Yang
Berdaya Saing
Adat Desa/Kelurahan dan pemberdayaan masyarakat
Berkualitas dan
Masyarakat Hukum Adat Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2021?tzQeKcIla@A6dhANY85knI5KzAdfloG@Gmh8@085nLc= 4/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA

Sub Unit Organisasi : 2.13.0.00.0.00.01.0000 DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Persentase keaktifan Ketahanan
Fasilitasi Pengembangan Optimalisasi
lembaga kemasyarakatan, Ekonomi
Usaha Ekonomi Masyarakat Komoditas dan Meningkatnya laju Tingkat partisipasi dan Jumlah kelompok usaha
posyantek dan kelompok Untuk
2 13 05 2.01 05 dan Pemerintah Desa Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang swadaya masyarakat dalam 58 % ekonomi masyarakat desa 4 Kelompok
97 %
188,021,980 0
perempuan di desa dalam Pertumbuhan
dalam Meningkatkan Daerah yang berkelanjutan pembangunan desa yang difasilitasi

pembangunan dan Yang


Pendapatan Asli Desa Berdaya Saing
pemberdayaan masyarakat
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Persentase keaktifan Ketahanan
Optimalisasi
lembaga kemasyarakatan, Ekonomi
Fasilitasi Pemerintah Desa Komoditas dan Meningkatnya laju Tingkat partisipasi dan Jumlah kegiatan fasilitasi
posyantek dan kelompok Untuk
2 13 05 2.01 06 dalam Pemanfaatan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang swadaya masyarakat dalam 58 % pemanfaatan Teknologi Tepat 3 Kegiatan
97 %
173,420,388 0
perempuan di desa dalam Pertumbuhan
Teknologi Tepat Guna Daerah yang berkelanjutan pembangunan desa Guna (TTG)

pembangunan dan Yang


Berdaya Saing
pemberdayaan masyarakat
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Persentase keaktifan Ketahanan
Fasilitasi Tim Penggerak Optimalisasi Penyediaan operasional TP.
lembaga kemasyarakatan, Ekonomi
PKK dalam Komoditas dan Meningkatnya laju Tingkat partisipasi dan PKK Kabupaten untuk
posyantek dan kelompok Untuk
2 13 05 2.01 09 Penyelenggaraan Gerakan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang swadaya masyarakat dalam 58 % pelaksanaan gerakan 1 Tahun
97 %
812,570,137 0
perempuan di desa dalam Pertumbuhan
Pemberdayaan Masyarakat Daerah yang berkelanjutan pembangunan desa pemberdayaan masyarakat
pembangunan dan Yang
dan Kesejahteraan Keluarga Berdaya Saing dan kesejahteraan keluarga

pemberdayaan masyarakat
Berkualitas dan
Berkeadilan
TOTAL 18,521,556,116 0

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2021?tzQeKcIla@A6dhANY85knI5KzAdfloG@Gmh8@085nLc= 5/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 08       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK 3,767,039,717 3,398,370,185
2 08 02     PROGRAM PENGARUSUTAMAAN GENDER DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN 1,054,709,754 1,069,466,827
2 08 02 2.01   Pelembagaan Pengarusutamaan Gender (PUG) pada Lembaga Pemerintah Kewenangan Kabupaten/Kota 145,204,550 139,394,972
Peningkatan
Kualitas Mutu
Pendidikan,
Kesehatan dan Semua Meningkatkan
Koordinasi dan Sinkronisasi Pembangunan Kabupaten/Kot Sumber Daya
Persentase Peningkatan Jumlah Peserta yang Persentase Peningkatan
Pelaksanaan PUG Sosial
Meningkatnya derajat a, Semua Manusia Yang
2 08 02 2.01 02 Kualitas Hidup dan 100 % mengikuti kegiatan Orientasi 60 Orang
Kualitas Hidup dan 100 %
110,378,232 213,514,900
Kewenangan Peningkatan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Pemberdayaan Perempuan Teknis Pelaksanaan PUG
Pemberdayaan Perempuan

Kabupaten/Kota Kualitas Mutu Semua Dan Berdaya


Pendidikan, Kelurahan
Saing
Kesehatan dan
Pembangunan
Sosial
Peningkatan Semua Meningkatkan
Advokasi Kebijakan dan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Persentase Peningkatan Jumlah personil perangkat Persentase Peningkatan
Pendampingan Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Manusia Yang
2 08 02 2.01 03 Kualitas Hidup dan 100 % daerah yang terlatih PPRG 160 Orang
Kualitas Hidup dan 100 %
90,015,434 32,637,522
Pelaksanaan PUG termasuk Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Pemberdayaan Perempuan memahami GAP dan GBS
Pemberdayaan Perempuan

PPRG Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
2 08 02 2.02   Pemberdayaan Perempuan Bidang Politik, Hukum, Sosial, dan Ekonomi pada Organisasi Kemasyarakatan Kewenangan Kabupaten/Kota 139,386,944 116,993,478
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Sosialisasi Peningkatan Kualitas Mutu Serdang, Jumlah perempuan yang Sumber Daya
Persentase Peningkatan Persentase Peningkatan
Partisipasi Perempuan di Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua mengikuti Sosialisasi PUG di Manusia Yang
2 08 02 2.02 01 Kualitas Hidup dan 100 % 160 Orang
Kualitas Hidup dan 100 %
37,078,112 57,364,039
Bidang Politik, Hukum, Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Bidang Sosial, Politik dan Berkualitas
Pemberdayaan Perempuan Pemberdayaan Perempuan

Sosial dan Ekonomi Pembangunan Semua Hukum


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Advokasi Kebijakan dan Peningkatan Semua Meningkatkan
Pendampingan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Peserta yang Sumber Daya
Persentase Peningkatan Persentase Peningkatan
Peningkatan Partisipasi Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Mengikuti Kegiatan Manusia Yang
2 08 02 2.02 02 Kualitas Hidup dan 100 % 240 Orang
Kualitas Hidup dan 100 %
102,308,832 59,629,439
Perempuan dan Politik, Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Manajemen Usaha bagi Berkualitas
Pemberdayaan Perempuan Pemberdayaan Perempuan

Hukum, Sosial dan Pembangunan Semua Perempuan Secara Mandiri


Dan Berdaya
Ekonomi Sosial Kelurahan
Saing
2 08 02 2.03   Penguatan dan Pengembangan Lembaga Penyedia Layanan Pemberdayaan Perempuan Kewenangan Kabupaten/Kota 770,118,260 813,078,377
Peningkatan Kapasitas Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Sumber Daya Lembaga Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase Peningkatan Persentase Peningkatan
Penyedia Layanan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Jumlah Lembaga Organisasi 3 Organisasi Manusia Yang
2 08 02 2.03 02 Kualitas Hidup dan 100 % Kualitas Hidup dan 100 %
685,299,776 580,164,002
Pemberdayaan Perempuan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Perempuan Yang dibina
Perempuan
Berkualitas
Pemberdayaan Perempuan Pemberdayaan Perempuan

Kewenangan Pembangunan Semua Dan Berdaya


Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing
Pengembangan Peningkatan Semua Meningkatkan
Komunikasi, Informasi dan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Persentase Peningkatan Jumlah Peserta yang Persentase Peningkatan
Edukasi (KIE) Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Manusia Yang
2 08 02 2.03 03 Kualitas Hidup dan 100 % Mengikuti Peringatan Hari 650 Orang
Kualitas Hidup dan 100 %
84,818,484 232,914,375
Pemberdayaan Perempuan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Pemberdayaan Perempuan Ibu
Pemberdayaan Perempuan

Kewenangan Pembangunan Semua Dan Berdaya


Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing
2 08 03     PROGRAM PERLINDUNGAN PEREMPUAN 0 0
2 08 03 2.01   Pencegahan Kekerasan terhadap Perempuan Lingkup Daerah Kabupaten/Kota 0 0

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 1/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Advokasi Kebijakan dan Persentase Penanganan Persentase Penanganan
Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Penjangkauan Korban Sumber Daya
Pendampingan Layanan Pengaduan Masyarakat Pengaduan Masyarakat
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Kekerasan Terhadap Manusia Yang
2 08 03 2.01 02 Perlindungan Perempuan terhadap Perlindungan 100 % 0 Kegiatan
Terhadap Perlindungan 100 %
0 0
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Perempuan dan Berkualitas
Kewenangan Perempuan dari Tindak Perempuan dari Tindak
Pembangunan Semua TPPO/Perempuan
Dan Berdaya
Kabupaten/Kota Kekerasan Kekerasan

Sosial Kelurahan
Saing
2 08 04     PROGRAM PENINGKATAN KUALITAS KELUARGA 0 0
2 08 04 2.01   Peningkatan Kualitas Keluarga dalam Mewujudkan Kesetaraan Gender (KG) dan Hak Anak Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 0 0
Advokasi Kebijakan dan Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pendampingan untuk Kualitas Mutu Serdang, Persentase Tingkat Kualitas Terlaksananya Pelatihan Persentase Tingkat Kualitas Sumber Daya
Mewujudkan KG dan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Keluarga dalam Mewujudkan Pengelola Pusat Keluarga Dalam Manusia Yang
2 08 04 2.01 01 100 % 0 Kegiatan
100 %
0 0
Perlindungan Anak Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Kesetaraan Gender (KG) dan Pembelajaran Keluarga Meweujudkan Kesetaraan Berkualitas
Kewenangan Pembangunan Semua Hak Anak (PUSPAGA) Kecamatan
gender (KG) dan Hak Anak
Dan Berdaya
Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing
2 08 04 2.02   Penguatan dan Pengembangan Lembaga Penyedia Layanan Peningkatan Kualitas Keluarga dalam Mewujudkan KG dan Hak Anak yang Wilayah Kerjanya dalam Daerah Kabupaten/Kota 0 0
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Penguatan Jejaring antar
Kualitas Mutu Serdang, Persentase Tingkat Kualitas Persentase Tingkat Kualitas Sumber Daya
Lembaga Penyedia Layanan
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Keluarga dalam Mewujudkan Jumlah Kecamatan yang Keluarga Dalam Manusia Yang
2 08 04 2.02 03 Peningkatan Kualitas 100 % 0 Kecamatan
1 Kegiatan
0 0
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Kesetaraan Gender (KG) dan memiliki PUSPAGA
Meweujudkan Kesetaraan Berkualitas
Keluarga Tingkat Daerah
Pembangunan Semua Hak Anak gender (KG) dan Hak Anak
Dan Berdaya
Kabupaten/Kota
Sosial Kelurahan
Saing
2 08 06     PROGRAM PEMENUHAN HAK ANAK (PHA) 995,925,092 1,766,833,275
2 08 06 2.01   Pelembagaan PHA pada Lembaga Pemerintah, Nonpemerintah, dan Dunia Usaha Kewenangan Kabupaten/Kota 330,928,840 400,000,000
Advokasi Kebijakan dan
Peningkatan Semua Meningkatkan
Pendampingan Pemenuhan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Hak Anak pada Lembaga Jumlah Peserta yang
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Pemenuhan Hak Tingkat Pemenuhan Hak Manusia Yang
2 08 06 2.01 01 Pemerintah, Non 100 % Mengikuti Konvensi Hak 180 Orang
100 %
99,352,563 275,000,000
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Anak Anak
Berkualitas
Pemerintah, Media dan Anak

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Dunia Usaha Kewenangan
Sosial Kelurahan
Saing
Kabupaten/Kota
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Koordinasi dan Sinkronisasi Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Peserta yang
Pelembagaan Pemenuhan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Tingkat Pemenuhan Hak Tingkat Pemenuhan Hak Manusia Yang
2 08 06 2.01 02 100 % Mengikuti PAAR (Pola Asuh 236 Orang
100 %
231,576,277 125,000,000
Hak Anak Kewenangan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Anak Anak
Berkualitas
Anak Remaja

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
2 08 06 2.02   Penguatan dan Pengembangan Lembaga Penyedia Layanan Peningkatan Kualitas Hidup Anak Kewenangan Kabupaten/Kota 664,996,252 1,366,833,275
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Penyediaan Layanan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Jumlah Peserta yang
Peningkatan Kualitas Hidup Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Tingkat Pemenuhan Hak Persentase Pemenuhan Hak Manusia Yang
2 08 06 2.02 01 100 % mengikuti Jambore Forum 120 Orang
100 %
107,202,564 242,000,000
Anak Kewenangan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Anak Anak
Berkualitas
Anak

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Koordinasi dan Sinkronisasi Peningkatan Semua Meningkatkan
Pelaksanaan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Peserta yang Sumber Daya
Pendampingan Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Pemenuhan Hak Mengikuti Pelatihan Persentase Pemenuhan Hak Manusia Yang
2 08 06 2.02 02 100 % 350 Orang
100 %
137,142,344 242,000,000
Peningkatan Kualitas Hidup Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Anak Perlindungan Anak Terpadu Anak
Berkualitas
Anak Tingkat Daerah Pembangunan Semua Berbasis Masyarakat (PATBM)
Dan Berdaya
Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 2/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Pengembangan
Komunikasi, Informasi dan Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Edukasi Pemenuhan Hak Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Peserta Yang Sumber Daya
Anak bagi Lembaga Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Tingkat Pemenuhan Hak Mengikuti Peringatan Hari Persentase Pemenuhan Hak Manusia Yang
2 08 06 2.02 03 100 % 1400 orang
100 %
294,178,424 247,000,000
Penyedia Layanan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Anak Anak Nasional Tingkat Anak
Berkualitas
Peningkatan Kualitas Hidup Pembangunan Semua Kabupaten Dan Berdaya
Anak Tingkat Daerah Sosial Kelurahan
Saing
Kabupaten/Kota
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penguatan Jejaring antar
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Lembaga Penyedia Layanan Jumlah Peserta yang
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Pemenuhan Hak Persentase Pemenuhan Hak Manusia Yang
2 08 06 2.02 04 Peningkatan Kualitas Hidup 100 % Mengikuti Sosialisasi 250 Orang
100 %
126,472,920 635,833,275
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Anak Anak
Berkualitas
Anak Tingkat Daerah Kecamatan Layak Anak

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Kabupaten/Kota
Sosial Kelurahan
Saing
2 08 07     PROGRAM PERLINDUNGAN KHUSUS ANAK 1,716,404,871 562,070,083
2 08 07 2.02   Penyediaan Layanan bagi Anak yang Memerlukan Perlindungan Khusus yang Memerlukan Koordinasi Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 562,773,000 467,070,083
Penyediaan Layanan Peningkatan Semua Meningkatkan
Pengaduan Masyarakat Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Persentase Penanganan Persentase Penanganan Sumber Daya
Jumlah Kegiatan DAK Non
bagi Anak yang Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Pengaduan Masyarakat Pengaduan Masyarakat Manusia Yang
2 08 07 2.02 01 100 % Fisik Pemberdayaan 8 Jenis
100 %
562,773,000 467,070,083
Memerlukan Perlindungan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, terhadap Perlindungan Anak Terhadap Perlindungan Anak Berkualitas
Perempuan dan Anak

Khusus Tingkat Daerah Pembangunan Semua dari Tindak Kekerasan dari Tindakan Kekerasan
Dan Berdaya
Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing
2 08 07 2.03   Penguatan dan Pengembangan Lembaga Penyedia Layanan bagi Anak yang Memerlukan Perlindungan Khusus Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 1,153,631,871 95,000,000
Koordinasi dan Sinkronisasi
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penyediaan Sarana
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Persentase Penanganan Jumlah Peserta yang Persentase Penanganan Sumber Daya
Prasarana Layanan bagi
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Pengaduan Masyarakat Mengikuti Sosialisasi Pengaduan Masyarakat Manusia Yang
2 08 07 2.03 01 Anak yang Memerlukan 100 % 440 Orang
100 %
1,153,631,871 95,000,000
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, terhadap Perlindungan Anak Kekerasan Pada Perempuan Terhadap Perlindungan Anak Berkualitas
Perlindungan Khusus
Pembangunan Semua dari Tindak Kekerasan dan Anak
dari Tindakan Kekerasan
Dan Berdaya
Tingkat Daerah
Sosial Kelurahan
Saing
Kabupaten/Kota
2 14       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA 25,748,435,512 24,594,377,846
2 14 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 12,979,884,085 13,021,767,720
2 14 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 37,766,000 182,500,263
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyusunan Dokumen Jumlah Dokumen
akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin Perencanaan Perangkat 1 Dokumen
Nilai LHE AKIP
74 Poin
17,846,000 23,724,310
penyelenggaraan Kecamatan,
Daerah Daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.01 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen RKA-SKPD
2 Dokumen
Nilai LHE AKIP
74 Poin
19,920,000 158,775,953
Dokumen RKA-SKPD penyelenggaraan Kecamatan,
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

2 14 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 9,251,562,765 9,848,544,597


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Jumlah Bulan Gaji dan
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin Tunjangan Pegawai/ASN 1 Tahun
Nilai LHE AKIP
74 Poin
9,028,674,765 9,648,544,597
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan,
yang dibayarkan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 3/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Jumlah Petugas Pengelola
2 14 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
222,888,000 200,000,000
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Keuangan

pemerintahan daerah
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan
akuntabilitas Semua Jumlah Laporan Keuangan
2 14 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin 0 Laporan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
0 0
penyelenggaraan Kecamatan, Akhir Tahun

Tahun SKPD
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Laporan Keuangan akuntabilitas Semua Jumlah Laporan Keuangan
2 14 01 2.02 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin 0 Laporan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
0 0
Bulanan/Triwulanan/Semest penyelenggaraan Kecamatan, SKPD

eran SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 14 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 43,550,000 47,905,000


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Pengadaan Pakaian Dinas
akuntabilitas a, Semua Jumlah Pakaian Dinas
2 14 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 67 Stel
Nilai LHE AKIP
74 Poin
43,550,000 47,905,000
penyelenggaraan Kecamatan, Pegawai

Kelengkapannya
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

2 14 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 885,069,091 887,217,860


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Komponen Jumlah Komponen Alat-Alat
akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP 74 Poin Listrik dan Penerangan 12 Bulan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
5,432,198 6,000,000
penyelenggaraan Kecamatan,
Bangunan Kantor Kantor

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas Semua jumlah perbaikan peralatan
2 14 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 0 Unit
Nilai LHE AKIP
74 Poin
0 0
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan, kerja

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Bahan Logistik akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.06 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin jumlah alat tulis kantor
12 Bulan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
160,418,564 173,378,260
Kantor penyelenggaraan Kecamatan,
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas a, Semua Jumlah Barang Cetakan dan
2 14 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
64,445,605 68,316,600
dan Penggandaan penyelenggaraan Kecamatan, Penggandaan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Makan dan Minuman
12 Bulan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
19,762,724 39,523,000
penyelenggaraan Kecamatan,
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 4/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyelenggaraan Rapat
akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Perjalanan Dinas
1 Tahun
Nilai LHE AKIP
74 Poin
635,010,000 600,000,000
penyelenggaraan Kecamatan,
SKPD
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

2 14 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 1,048,970,493 900,000,000
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Pengadaan Kendaraan
akuntabilitas a, Semua Jumlah Kendaraan Dinas Jumlah Kendaraan Dinas
2 14 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Unit
1 unit
514,909,000 600,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, Operasional
Operasional

Lapangan
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
akuntabilitas a, Semua Jumlah Kendaraan Dinas
2 14 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Mebel
87 Unit
1 unit
534,061,493 300,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, Operasional

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 14 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,228,680,584 561,600,000


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Jasa Surat akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.08 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Materai
100 Buah
Nilai LHE AKIP
74 Poin
1,000,000 600,000
Menyurat penyelenggaraan Kecamatan,
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Jasa
akuntabilitas a, Semua Jumlah Jasa Telepon/Internet
2 14 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Tahun
Nilai LHE AKIP
74 Poin
22,154,400 11,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, dan Air

Air dan Listrik


pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Jasa Peralatan akuntabilitas a, Semua Jumlah Jasa Publikasi Kantor
2 14 01 2.08 03 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Tahun
Nilai LHE AKIP
74 Poin
23,600,000 200,000,000
dan Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan, dan administrasi

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Jasa Pelayanan akuntabilitas a, Semua Jumlah Petugas Kebersihan
2 14 01 2.08 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin 13 Bulan
Nilai LHE AKIP
74 Poin
1,181,926,184 350,000,000
Umum Kantor penyelenggaraan Kecamatan, dan Keamanan Kantor

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 14 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 484,285,152 594,000,000
Semua
Penyediaan Jasa
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Pemeliharaan, Biaya
akuntabilitas a, Semua Jumlah Kendaraan Dinas
2 14 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Nilai LHE AKIP 74 Poin 7 Unit
Nilai LHE AKIP
74 Poin
253,240,000 275,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, Operasional

Perizinan Kendaraan Dinas


pemerintahan daerah Semua
Operasional atau Lapangan
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 5/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Pemeliharaan/Rehabilitasi
akuntabilitas a, Semua Luas bangunan dan halaman 58
2 14 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP 74 Poin Nilai LHE AKIP
74 Poin
38,120,152 44,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, rumah dinas yang terpelihara
M2/Tahun

Bangunan Lainnya
pemerintahan daerah Semua
Kelurahan

Semua
Pemeliharaan/Rehabilitasi Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Luas gedung dan halaman
Sarana dan Prasarana akuntabilitas a, Semua
2 14 01 2.09 10 Nilai LHE AKIP 74 Poin kantor yang terbangun dan 1 Paket
Nilai LHE AKIP
74 Poin
192,925,000 275,000,000
Gedung Kantor atau penyelenggaraan Kecamatan,
terpelihara

Bangunan Lainnya pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 14 02     PROGRAM PENGENDALIAN PENDUDUK 3,047,344,544 2,221,175,333


2 14 02 2.01   Pemaduan dan Sinkronisasi Kebijakan Pemerintah Daerah Provinsi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota dalam rangka Pengendalian Kuantitas Penduduk 14,402,804 13,947,595
Advokasi, Sosialisasi dan
Peningkatan Semua Meningkatkan
Fasilitasi Pelaksanaan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Sekolah Peduli Sumber Daya
Pendidikan Kependudukan Persentase Ketersediaan Data Persentase Ketersediaan Data
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Kependudukan (SPK) dan Manusia Yang
2 14 02 2.01 09 Jalur Formal di Satuan Kependudukan dan Informasi 100 % 1 Sekolah
Kependudukan dan Informasi 100 %
14,402,804 13,947,595
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Sekolah Siaga Berkualitas
Pendidikan Jenjang SD/MI Keluarga Keluarga

Pembangunan Semua Kependudukan (SSK)


Dan Berdaya
dan SLTP/MTS, Jalur
Sosial Kelurahan
Saing
Nonformal dan Informal
2 14 02 2.02   Pemetaan Perkiraan Pengendalian Penduduk Cakupan Daerah Kabupaten/Kota 3,032,941,740 2,207,227,738
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penyusunan Profil Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah buku profil Sumber Daya
Persentase Ketersediaan Data Persentase Ketersediaan Data
Kependudukan, Keluarga Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua kependudukan, keluarga Manusia Yang
2 14 02 2.02 03 Kependudukan dan Informasi 100 % 60 Buku
Kependudukan dan Informasi 100 %
39,788,560 32,527,040
Berencana dan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, berencana dan Berkualitas
Keluarga Keluarga

Pembangunan Keluarga Pembangunan Semua pembangunan keluarga


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Membentuk Rumah Data Peningkatan Semua Meningkatkan
Kependudukan di Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Pertemuan Lintas Sumber Daya
Persentase Ketersediaan Data Persentase Ketersediaan Data
Kampung KB Untuk Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Sektoral Pengembangan Manusia Yang
2 14 02 2.02 08 Kependudukan dan Informasi 100 % 5 Kegiatan
Kependudukan dan Informasi 100 %
2,900,804,000 2,013,677,820
Memperkuat Integrasi Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Kampung KB (DAK Non Fisik Berkualitas
Keluarga Keluarga

Program KKBPK di Sektor Pembangunan Semua BOKB)


Dan Berdaya
Lain Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Pengolahan dan Pelaporan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Laporan Bulananan Sumber Daya
Persentase Ketersediaan Data Persentase Ketersediaan Data
Data Pengendalian Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Pengendalian Data Manusia Yang
2 14 02 2.02 13 Kependudukan dan Informasi 100 % 12 Bulan
Kependudukan dan Informasi 100 %
92,349,180 161,022,878
Lapangan dan Pelayanan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Kependudukan dan Informasi Berkualitas
Keluarga Keluarga

KB Pembangunan Semua Keluarga


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 14 03     PROGRAM PEMBINAAN KELUARGA BERENCANA (KB) 9,422,432,587 8,584,701,010
2 14 03 2.01   Pelaksanaan Advokasi, Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) Pengendalian Penduduk dan KB sesuai Kearifan Budaya Lokal 5,714,829,394 5,338,822,558
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Advokasi Program KKBPK Jumlah Program KKBPK yang
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.01 01 kepada Stakeholders dan 100 % di Advokasi kepada 220 orang
100 %
325,815,372 250,000,000
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Mitra Kerja Stakeholder dan Mitra Kerja

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Komunikasi, Informasi dan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Jumlah Kecamatan yang
Edukasi (KIE) Program Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan 22 Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.01 02 100 % dilaksanakan Pemutaran Film 100 %
216,676,516 66,039,020
KKBPK sesuai Kearifan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Kecamatan
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
KB melalui MUPEN

Budaya Lokal Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 6/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Penyediaan Bahan Sumber Daya
Penyediaan dan Distribusi Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan dan Distribusi Sarana KIE Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.01 03 100 % 60 Set
100 %
1,721,873,148 668,100,648
Sarana KIE Program KKBPK Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Program KKBPK (DAK Fisik Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Pembangunan Semua KB)
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Kegiatan Pengelolaan Sumber Daya
Pengelolaan Operasional
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Operasional dan Sarana di Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.01 07 dan Sarana di Balai 100 % 23 Jenis
100 %
3,332,564,342 4,104,682,890
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Balai Penyuluhan KKBPK Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Penyuluhan KKBPK
Pembangunan Semua (DAK Non Fisik BOKB)
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kualitas Mutu Sumber Daya
Jumlah Peserta yang
Pengendalian Program Pendidikan, Meningkatnya derajat Tingkat Keikutsertaan Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.01 08 100 % Mengikuti Pertemuan Kader 120 Orang
100 %
117,900,016 250,000,000
KKBPK Kesehatan dan kesehatan masyarakat Masyarakat Dalam ber KB Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Bangga Kencana

Pembangunan Dan Berdaya


Sosial Saing
2 14 03 2.02   Pendayagunaan Tenaga Penyuluh KB/Petugas Lapangan KB (PKB/PLKB) 2,463,251,944 2,334,336,000
Peningkatan Semua Meningkatkan
Jumlah Peserta yang
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pembinaan IMP dan Mengikuti Sosialisasi
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.02 01 Program KKBPK di Lini 100 % Penyuluhan dan 594 Orang
100 %
2,189,883,864 2,184,336,000
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Lapangan oleh PKB/PLKB Pendayagunaan Kader KB
Pembangunan Semua Dan Berdaya
dan PLKB

Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Jumlah Peserta Lomba Meningkatkan
Kualitas Mutu Institusi Masyarakat Sumber Daya
Penggerakan Kader Institusi Pendidikan, Meningkatnya derajat Tingkat Keikutsertaan Pedesaan
100 %
Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.02 04 100 % 100 %
273,368,080 150,000,000
Masyarakat Pedesaan (IMP) Kesehatan dan kesehatan masyarakat Masyarakat Dalam ber KB Jumlah Peserta Lomba 350 Orang
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Pembangunan Institusi Masyarakat Dan Berdaya
Sosial Pedesaan
Saing
2 14 03 2.03   Pengendalian dan Pendistribusian Kebutuhan Alat dan Obat Kontrasepsi serta Pelaksanaan Pelayanan KB di Daerah Kabupaten/Kota 819,233,344 736,286,941
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penyediaan Dukungan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Ayoman Komplikasi Berat Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Jumlah Dukungan Ayoman Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.03 04 100 % 7 Kasus
100 %
23,498,760 14,841,750
dan Kegagalan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Komplikasi
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Penggunaan MKJP Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Pembinaan Pelayanan Peningkatan Meningkatkan
Keluarga Berencana dan Kualitas Mutu Sumber Daya
Jumlah Peserta yang
Kesehatan Reproduksi di Pendidikan, Meningkatnya derajat Tingkat Keikutsertaan Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.03 08 100 % Mengikuti Pusat Informasi 144 Orang
100 %
74,896,798 200,000,000
Fasilitas Kesehatan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Masyarakat Dalam ber KB Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Konseling Remaja (PIK-R)

termasuk Jaringan dan Pembangunan Dan Berdaya


Jejaringnya Sosial Saing
Peningkatan Meningkatkan
Peningkatan Kompetensi Kualitas Mutu Sumber Daya
Tenaga Pelayanan Keluarga Pendidikan, Meningkatnya derajat Tingkat Keikutsertaan Jumlah Akseptor MOW yang Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.03 10 100 % 150 Orang
100 %
263,808,672 250,000,000
Berencana dan Kesehatan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Masyarakat Dalam ber KB dilayanai
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Reproduksi Pembangunan Dan Berdaya
Sosial Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 7/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK

Sub Unit Organisasi : 2.14.2.08.0.00.01.0000 DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KB DAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN, PERLINDUNGAN ANAK
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Dukungan Operasional Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Jumlah Pencapaian Akseptor 1800 Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.03 11 100 % 100 %
391,871,394 214,220,693
Pelayanan KB Bergerak Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Pelayanan KB Baru
Akseptor
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Peningkatan Kesertaan KB Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Jumlah Peserta Sosialisasi KB Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.03 13 100 % 152 Orang
100 %
65,157,720 57,224,498
Pria Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Pria Bagi Tokoh Masyarakat
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 14 03 2.04   Pemberdayaan dan Peningkatan Peran serta Organisasi Kemasyarakatan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota dalam Pelaksanaan Pelayanan dan Pembinaan Kesertaan Ber-KB 425,117,905 175,255,511
Jumlah sasaran Penguatan
Penguatan Peran serta Peningkatan Semua Meningkatkan
Peran serta Organisasi
Organisasi Kemasyarakatan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Kemasyarakatan dan Mitra
dan Mitra Kerja Lainnya Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Tingkat Keikutsertaan Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.04 01 100 % Kerja Lainnya Dalam 3 Organisasi
100 %
358,108,345 138,755,511
dalam Pelaksanaan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Masyarakat Dalam ber KB Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Pelaksanaan Pelayanan dan
Pelayanan dan Pembinaan Pembangunan Semua Dan Berdaya
Pembinaan Kesertaan Ber-
Kesertaan Ber-KB Sosial Kelurahan
Saing
KB

Peningkatan Meningkatkan
Kualitas Mutu Sumber Daya
Pembinaan Terpadu Pendidikan, Meningkatnya derajat Tingkat Keikutsertaan Jumlah Pembinaan Terpadu Tingkat Keikutsertaan Manusia Yang
2 14 03 2.04 04 100 % 300 Orang
100 %
67,009,560 36,500,000
Kampung KB Kesehatan dan kesehatan masyarakat Masyarakat Dalam ber KB Kampung KB
Masyarakat Dalam ber KB
Berkualitas
Pembangunan Dan Berdaya
Sosial Saing
2 14 04     PROGRAM PEMBERDAYAAN DAN PENINGKATAN KELUARGA SEJAHTERA (KS) 298,774,296 766,733,783
2 14 04 2.01   Pelaksanaan Pembangunan Keluarga melalui Pembinaan Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga 245,915,736 716,019,400
Orientasi/Pelatihan Teknis Peningkatan Semua Meningkatkan
Jumlah Kader yang
Pelaksana/Kader Ketahanan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Tingkat Pemahaman dan mengikuti Orientasi BKB, Tingkat Pemahaman dan
dan Kesejahteraan Keluarga Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Manusia Yang
2 14 04 2.01 04 Pengetahuan Masyarakat 100 % BKR, BKL, PPPKS, PIK- R dan 420 Orang
Pengetahuan Masyarakat 100 %
193,054,380 205,966,830
(BKB, BKR, BKL, PPPKS, PIK- Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
tentang Ketahanan Keluarga Pemberdayaan Ekonomi tentang Ketahanan Keluarga

R dan Pemberdayaan Pembangunan Semua Dan Berdaya


Keluarga/UPPKS

Ekonomi Keluarga/UPPKS) Sosial Kelurahan


Saing
Promosi dan Sosialisasi Jumlah Peserta Promosi dan
Kelompok Kegiatan Sosialisasi Kelompok
Peningkatan Semua Meningkatkan
Ketahanan dan Kegiatan Ketahanan dan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Kesejahteraan Keluarga Tingkat Pemahaman dan Kesejahteraan Keluarga Tingkat Pemahaman dan
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Manusia Yang
2 14 04 2.01 08 (Menjadi Orang Tua Hebat, Pengetahuan Masyarakat 100 % (Menjadi orang tua hebat, 145 Orang
Pengetahuan Masyarakat 100 %
52,861,356 510,052,570
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Generasi Berencana, tentang Ketahanan Keluarga Generasi Berencana, tentang Ketahanan Keluarga

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Kelanjutusiaan serta Kelanjutusiaan serta
Sosial Kelurahan
Saing
Pengelolaan Keuangan Pengelolaan Keuangan
Keluarga) keluarga

2 14 04 2.02   Pelaksanaan dan Peningkatan Peran Serta Organisasi Kemasyarakatan Tingkat Daerah Kabupaten/ Kota dalam Pembangunan Keluarga Melalui Pembinaan Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga 52,858,560 50,714,383
Pelaksanaan Peningkatan
Kapasitas Mitra dan
Peningkatan Semua Meningkatkan
Organisasi Kemasyarakatan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Kecamatan Sasaran Sumber Daya
dalam Pengelolaan Tingkat Pemahaman dan Tingkat Pemahaman dan
Pendidikan, Meningkatnya derajat a, Semua Monitoring Evaluasi 22 22 Manusia Yang
2 14 04 2.02 03 Program Ketahanan dan Pengetahuan Masyarakat 100 % Pengetahuan Masyarakat 52,858,560 50,714,383
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Kelompok Ketahanan Kecamatan
Kecamatan
Berkualitas
Kesejahteraan Keluarga tentang Ketahanan Keluarga tentang Ketahanan Keluarga

Pembangunan Semua Keluarga


Dan Berdaya
(BKB, BKR, BKL, PPPKS, PIK-
Sosial Kelurahan
Saing
R dan Pemberdayaan
Ekonomi Keluarga/UPPKS)
TOTAL 29,515,475,229 27,992,748,031

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2022?CK0Urup694GD/56X6z0R/3z5/1q75/5v/Ehlk8Yktgk= 8/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 16       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA 20,168,543,736 186,132,708,804
2 16 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 8,221,057,239 173,804,989,672
2 16 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 17,751,900 22,535,573
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya
Penyusunan Dokumen Serdang, Jumlah Dokumen
akuntabilitas Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Perencanaan Perangkat 1 Dokumen
100 %
1,106,100 2,200,000
penyelenggaraan dan Evaluasi Kinerja
Daerah Lubuk Pakam Daerah yang Disusun

pemerintahan daerah Perangkat Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Jumlah Laporan Penyusunan Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 02 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Laporan
100 %
924,600 1,650,000
Dokumen RKA-SKPD penyelenggaraan Dokumen RKA-SKPD
dan Evaluasi Kinerja
Lubuk Pakam
pemerintahan daerah Perangkat Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya
Koordinasi dan Penyusunan Serdang, Jumlah Laporan Koordinasi
akuntabilitas Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 03 Dokumen Perubahan RKA- Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin dan Penyusunan Dokumen 3 Laporan
100 %
981,000 2,200,000
penyelenggaraan dan Evaluasi Kinerja
SKPD Lubuk Pakam Perubahan RKA-SKPD

pemerintahan daerah Perangkat Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Terlaksananya Penyusunan Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 04 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 dokumen
100 %
2,250,000 1,650,000
DPA-SKPD penyelenggaraan DPA-SKPD
dan Evaluasi Kinerja
Lubuk Pakam
pemerintahan daerah Perangkat Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya
Serdang, Jumlah Laporan Koordinasi
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin dan Penyusunan Perubahan 5 Laporan
100 %
2,250,000 1,760,000
Perubahan DPA-SKPD penyelenggaraan dan Evaluasi Kinerja
Lubuk Pakam DPA-SKPD

pemerintahan daerah Perangkat Daerah

I,II

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Jumlah laporan Koordinasi Terpenuhinya
Serdang,
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas dan Penyusunan Laporan Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 06 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 6 Laporan
100 %
9,205,200 10,875,573
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Capaian Kinerja dan Ikhtisar dan Evaluasi Kinerja
Lubuk Pakam
Kinerja SKPD pemerintahan daerah Realisasi Kinerja SKPD
Perangkat Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya
Serdang,
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Perencanaan,Penganggaraan
2 16 01 2.01 07 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Tersedianya Laporan Kinerja
3 Dokumen
100 %
1,035,000 2,200,000
Daerah penyelenggaraan dan Evaluasi Kinerja
Lubuk Pakam
pemerintahan daerah Perangkat Daerah

I,II

2 16 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 6,196,293,186 6,855,104,434


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang,
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Jumlah Gaji dan Tunjangan
2 16 01 2.02 01 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 thn
Terpenuhinya 3 Sub Kegiatan
100 %
5,644,593,170 6,209,052,328
Tunjangan ASN penyelenggaraan ASN

Lubuk Pakam
pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Jumlah Jenis Jasa
Penyediaan Administrasi akuntabilitas
2 16 01 2.02 02 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Administrasi Kantor yang di 17 Jenis
Terpenuhinya 3 Sub Kegiatan
100 %
547,635,016 642,240,606
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan
Lubuk Pakam Sediakan

pemerintahan daerah
I,II

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 1/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan
Serdang,
Laporan Keuangan akuntabilitas Jumlah Laporan Kinerja
2 16 01 2.02 07 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Laporan
Terpenuhinya 3 Sub Kegiatan
100 %
4,065,000 3,811,500
Bulanan/Triwulanan/Semest penyelenggaraan Keuangan Semesteran

Lubuk Pakam
eran SKPD pemerintahan daerah
I,II

2 16 01 2.04   Administrasi Pendapatan Daerah Kewenangan Perangkat Daerah 71,446,200 205,700,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang,
Pengolahan Data Retribusi akuntabilitas Tersedianya Pengolahan Data Terpenuhinya Realisasi
2 16 01 2.04 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
100 %
69,750,000 110,000,000
Daerah penyelenggaraan Retribusi Daerah
Retribusi Menara Tower

Lubuk Pakam
pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang,
Pelaporan Pengelolaan akuntabilitas Tersedianya Data Retribusi Terpenuhinya Realisasi
2 16 01 2.04 07 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 782 Tower
100 %
1,696,200 95,700,000
Retribusi Daerah penyelenggaraan Menara Tower
Retribusi Menara Tower

Lubuk Pakam
pemerintahan daerah
I,II

2 16 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 26,067,800 114,507,465


Kab. Deli
Pengadaan Pakaian Dinas Serdang,
Meningkatnya pelayanan Jumlah Pakaian Dinas Pemahaman Tentang Satu
2 16 01 2.05 02 Beserta Atribut Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 36 Stel
100 %
12,952,800 18,807,465
prima pemerintah daerah Pegawai
Data

Kelengkapannya Lubuk Pakam


I,II

Kab. Deli
Serdang, Jumlah Peraturan
Sosialisasi Peraturan Meningkatnya pelayanan Pemahaman Tentang Satu
2 16 01 2.05 10 Lubuk Pakam, Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Perundangan-undangan 2 Perda
100 %
13,115,000 95,700,000
Perundang-Undangan prima pemerintah daerah Data

Lubuk Pakam yang disosialisasikan

I,II

2 16 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,233,556,829 165,918,080,685


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Komponen Serdang, Jumlah Komponen Alat-alat Terpenuhinya Pelaksanaan
akuntabilitas
2 16 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Listrik dan Penerangan 7 Jenis
Administrasi Umum 100 %
8,221,790 6,194,877
penyelenggaraan
Bangunan Kantor Lubuk Pakam Kantor
Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Pelaksanaan
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas Jumlah Peralatan dan
2 16 01 2.06 02 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 8 Jenis
Administrasi Umum 100 %
179,482,176 18,671,039
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Perlengkapan Kantor

Lubuk Pakam Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Pelaksanaan
Penyediaan Bahan Logistik akuntabilitas
2 16 01 2.06 04 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah ATK
49 Jenis
Administrasi Umum 100 %
151,319,677 130,048,311
Kantor penyelenggaraan
Lubuk Pakam Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Pelaksanaan
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas Jumlah Barang Cetakan dan
2 16 01 2.06 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 8 Jenis
Administrasi Umum 100 %
162,405,112 16,057,841
dan Penggandaan penyelenggaraan Penggandaan

Lubuk Pakam Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Bahan Bacaan Serdang, Terpenuhinya Pelaksanaan
akuntabilitas Jumlah Bahan Bacaan dan
2 16 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 6 Jenis
Administrasi Umum 100 %
198,577,320 210,000,000
penyelenggaraan Perundang-undangan

undangan Lubuk Pakam Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 2/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Pelaksanaan
akuntabilitas Jumlah Makanan dan
2 16 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 3 Jenis
Administrasi Umum 100 %
62,589,754 75,733,600
penyelenggaraan Minuman Tamu

Lubuk Pakam Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Penyelenggaraan Rapat Serdang, Jumlah Kunjungan Rapat- Terpenuhinya Pelaksanaan
akuntabilitas
2 16 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin rapat Koordinasi dan 96 OH
Administrasi Umum 100 %
320,961,000 461,375,017
penyelenggaraan
SKPD Lubuk Pakam Konsultasi
Perangkat Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Dukungan Pelaksanaan Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Pelaksanaan
Sistem Pemerintahan akuntabilitas Tersedianya Jasa Pendukung
2 16 01 2.06 11 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
Administrasi Umum 100 %
150,000,000 165,000,000,000
Berbasis Elektronik pada penyelenggaraan SPBE

Lubuk Pakam Perangkat Daerah

SKPD pemerintahan daerah


I,II

2 16 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 151,838,132 125,075,655
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya Pengadaan
Pengadaan Kendaraan Serdang,
akuntabilitas Tersedianya Kendaraan Dinas Barang Milik Daerah
2 16 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Unit
100 %
31,851,000 35,629,697
penyelenggaraan Pejabat yang Diadakan
Penunjang Urusan
Lapangan Lubuk Pakam
pemerintahan daerah Pemerintah Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya Pengadaan
Serdang,
akuntabilitas Tersedianya Mebel ( Meja, Barang Milik Daerah
2 16 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 5 Jenis
100 %
70,643,132 67,181,958
penyelenggaraan Kursi, Lemari dll)
Penunjang Urusan
Lubuk Pakam
pemerintahan daerah Pemerintah Daerah

I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Terpenuhinya Pengadaan
Pengadaan Sarana dan Serdang,
akuntabilitas Tersedianya Barang Milik Daerah
2 16 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 4 Unit
100 %
49,344,000 22,264,000
penyelenggaraan Gedung/Kantor/Bangunan
Penunjang Urusan
atau Bangunan Lainnya Lubuk Pakam
pemerintahan daerah Pemerintah Daerah

I,II

2 16 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 183,688,192 201,719,010


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Penyediaan
Penyediaan Jasa Surat akuntabilitas
2 16 01 2.08 01 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Surat Menyurat
100 %
Jasa Penunjang Urusan 100 %
3,554,704 2,502,287
Menyurat penyelenggaraan
Lubuk Pakam Pemerintah Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Penyediaan Jasa Serdang, Jumlah Jasa Terpenuhinya Penyediaan
akuntabilitas
2 16 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Telepon/Internet,Air dan 2 Jenis
Jasa Penunjang Urusan 100 %
29,606,400 17,716,723
penyelenggaraan
Air dan Listrik Lubuk Pakam Listrik
Pemerintah Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Penyediaan
Penyediaan Jasa Peralatan akuntabilitas Jumlah Peralatan dan
2 16 01 2.08 03 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 9 Jenis
Jasa Penunjang Urusan 100 %
15,000,000 16,500,000
dan Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Perlengkapan Kantor

Lubuk Pakam Pemerintah Daerah

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Terpenuhinya Penyediaan
Penyediaan Jasa Pelayanan akuntabilitas Jumlah Petugas Kebersihan
2 16 01 2.08 04 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 48 OB
Jasa Penunjang Urusan 100 %
135,527,088 165,000,000
Umum Kantor penyelenggaraan dan Keamanan Kantor

Lubuk Pakam Pemerintah Daerah

pemerintahan daerah
I,II

2 16 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 340,415,000 362,266,850

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 3/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Pemeliharaan, Biaya Serdang,
akuntabilitas Jumlah Kendaraan Terpenuhinya Pemeliharaan
2 16 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Unit
100 %
138,830,000 167,984,300
penyelenggaraan Dinas/Operasional
Barang Milik Daerah

Perizinan Kendaraan Dinas Lubuk Pakam


pemerintahan daerah
Operasional atau Lapangan I,II

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang, Tersedianya Sarana dan
akuntabilitas Terpenuhinya Pemeliharaan
2 16 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Prasarana Gedung Kantor 100 %
100 %
143,000,000 146,300,000
penyelenggaraan Barang Milik Daerah

Bangunan Lainnya Lubuk Pakam dan Bangunan

pemerintahan daerah
I,II

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Meningkatnya efektivitas dan
Serdang, Tersedianya Biaya
Sarana dan Prasarana akuntabilitas Terpenuhinya Pemeliharaan
2 16 01 2.09 10 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Pemeliharaan Genset, Service 22 Unit
100 %
58,585,000 47,982,550
Gedung Kantor atau penyelenggaraan Barang Milik Daerah

Lubuk Pakam AC,Pemeliharaan Alat Studio

Bangunan Lainnya pemerintahan daerah


I,II

2 16 02     PROGRAM INFORMASI DAN KOMUNIKASI PUBLIK 2,887,094,746 4,262,063,557


2 16 02 2.01   Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota 2,887,094,746 4,262,063,557
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan
Untuk
Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi Jumlah Isu prioritas dan atau
Monitoring Opini dan Meningkatnya pelayanan Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 02 Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % isu terindikasi krisis yang 2 Jenis
100 %
208,465,330 288,076,800
Aspirasi Publik prima pemerintah daerah Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses ditanggapi PD

n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan
Untuk
Pengelolaan Konten dan Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi Jumlah Konten dan Media
Meningkatnya pelayanan Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 04 Perencanaan Media Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % Komunikasi Publik Yang 135 Conten
100 %
15,672,000 18,760,856
prima pemerintah daerah Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Komunikasi Publik Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses Digunakan

n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan Jumlah Media Komunikasi
Untuk
Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi publik milik Pemerintah dan
Pengelolaan Media Meningkatnya pelayanan Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 05 Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % Massa Media yang 6 Media
100 %
811,904,900 1,012,731,465
Komunikasi Publik prima pemerintah daerah Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses Ditingkatkan Perannya Dalam
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah Diseminasi Informasi

Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan
Untuk
Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi
Meningkatnya pelayanan Jumlah Informasi Publik yang Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 06 Pelayanan Informasi Publik Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % 3 Konten
100 %
130,472,000 113,466,540
prima pemerintah daerah Disediakan
Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 4/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan
Untuk
Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi
Meningkatnya pelayanan Jumlah Layanan Kerja Sama Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 07 Layanan Hubungan Media Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % 4 Layanan
100 %
162,710,000 236,254,920
prima pemerintah daerah Dengan Insan Pers
Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan
Untuk
Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi
Kemitraan dengan Meningkatnya pelayanan Jumlah Kelompok Pemangku Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 08 Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % 4 Kelompok
100 %
1,409,729,880 2,384,300,160
Pemangku Kepentingan prima pemerintah daerah Kepentingan Yang Bermitra
Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaaan
Jumlah PPID, PPID Untuk
Penguatan Kapasitas Komoditas dan Serdang, Informasi dan Komunikasi
Meningkatnya pelayanan Pembantu, Pranata Humas Meningkatknya Layanan Mendukung
2 16 02 2.01 10 Sumber Daya Komunikasi Produk Unggulan Lubuk Pakam, Publik secara baik dan efisien 81,82 % 150 Orang
100 %
148,140,636 208,472,816
prima pemerintah daerah Yang Ditingkatkan Kapasitas Informasi Yang Berkualitas
Pengembanga
Publik Daerah yang Lubuk Pakam sehingga dapat diakses
Sumber Dayanya
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
dengan mudah
Dan Pelayanan
Dasar
2 16 03     PROGRAM APLIKASI INFORMATIKA 9,060,391,751 8,065,655,575
2 16 03 2.01   Pengelolaan Nama Domain yang telah Ditetapkan oleh Pemerintah Pusat dan Sub Domain di Lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota 7,730,720,000 5,048,869,200
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Meningkatnya Pemanfaatan Untuk
Pendaftaran Nama Domain Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Portal dan Situs Web
Domain/ sub Domain dan Mendukung
2 16 03 2.01 01 Pemerintah Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 %
Pemerintah Daerah Yang 235 Layanan
100 %
5,500,000 7,986,000
Interkoneksi intra Pemerintah Pengembanga
Kabupaten/Kota Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Dibangun

Daerah
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas

Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Penatalaksanaan dan Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan Jumlah Domain dan Sub
Pengawasan Nama Domain Meningkatnya Pemanfaatan Untuk
Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Domain yang Dioptimalkan
dan Sub Domain dalam Domain/ sub Domain dan Mendukung
2 16 03 2.01 02 Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 %
Fungsinya Dalam 115 Layanan
100 %
100,000 120,000
Penyelenggaraan Interkoneksi intra Pemerintah Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Penyelenggaraan Pemerintah
Pemerintahan Daerah Daerah
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Daerah

Kabupaten/Kota Dan Pelayanan


Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Meningkatnya Pemanfaatan Untuk
Penyelenggaraan Sistem Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah
Jumlah Komunikasi Intra Domain/ sub Domain dan Mendukung
2 16 03 2.01 03 Jaringan Intra Pemerintah Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 %
59 Layanan
100 %
7,725,120,000 5,040,763,200
Pemerintah yang Diamankan
Interkoneksi intra Pemerintah Pengembanga
Daerah Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi
Daerah
n Ekonomi
I,II
interoperabilitas

Dan Pelayanan
Dasar
2 16 03 2.02   Pengelolaan e-government Di Lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota 1,329,671,751 3,016,786,375

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 5/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Infrastruktur
Penatalaksanaan dan Kab. Deli Persentase Pengelolaan Jumlah domain dan sub
Untuk
Pengawasan e-government Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah domain yang dioptimalkan Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 01 dalam Penyelenggaraan Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % fungsinya dalam 115 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
219,201,379 1,239,124,955
prima pemerintah daerah Pengembanga
Pemerintahan Daerah Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi penyelenggaraan Pemerintah terintegerasi
n Ekonomi
Kabupaten/Kota I,II
interoperabilitas Daerah

Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Jumlah Dokumen Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Sinkronisasi Pengelolaan Rekomendasi Perencanaan Untuk
Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Meningkatnya Layanan
Rencana Induk dan Meningkatnya pelayanan dan Penganggaran Dalam Mendukung
2 16 03 2.02 02 Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % 20 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
15,094,900 13,937,748
Anggaran Pemerintahan prima pemerintah daerah Penyelenggaraan Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi terintegerasi
Berbasis Elektronik Pemerintahan Berbasis n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Elektronik Perangkat Daerah
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Layanan Pusat Data Meningkatnya Layanan
Pengelolaan Pusat Data Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 03 Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Dan Pusat Data Bencana 2 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
177,600,000 257,875,200
Pemerintahan Daerah prima pemerintah daerah Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Pemerintah Daerah
terintegerasi
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
terhubungnya jaringan Untuk
Penyelenggaraan Sistem Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan pemerintah daerah dengan Mendukung
2 16 03 2.02 04 Komunikasi Intra Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % 1 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
48,000,000 69,696,000
prima pemerintah daerah pemda lain dan instansi Pengembanga
Pemerintah Daerah Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi terintegerasi
pusat
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Layanan Tanda Meningkatnya Layanan
Koordinasi dan Sinkronisasi Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 05 Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Tangan Digital dan Sertifikat 59 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
2,950,000 159,500,000
Sistem Keamanan Informasi prima pemerintah daerah Pengembanga
Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Elektronik
terintegerasi
n Ekonomi
I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Koordinasi dan Sinkronisasi Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Data dan Informasi Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 06 Data dan Informasi Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % yang Memenuhi Standar 2 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
48,000,000 88,000,000
prima pemerintah daerah Pengembanga
Elektronik Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Interoperabilitas
terintegerasi
n Ekonomi
I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Pengembangan Aplikasi Untuk
Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Aplikasi yang Meningkatnya Layanan
dan Proses Bisnis Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 07 Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Memenuhi Standart 4 Aplikasi
aplikasi e-goverment yang 100 %
192,000,000 278,784,000
Pemerintahan Berbasis prima pemerintah daerah Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Interoperabilitas
terintegerasi
Elektronik n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 6/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Penyelenggaraan Sistem Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Layanan SPBE yang Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 08 Penghubung Layanan Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Memenuhi Standard 8 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
4,000,000 159,500,000
prima pemerintah daerah Pengembanga
Pemerintah Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Interoperabiliotas
terintegerasi
n Ekonomi
I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Pengembangan dan Untuk
Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Ekosistem Kota Meningkatnya Layanan
Pengelolaan Ekosistem Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 09 Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Cerdas Yang Dikembangkan 6 Dimensi
aplikasi e-goverment yang 100 %
350,130,688 425,274,188
Kabupaten/Kota Cerdas prima pemerintah daerah Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi dan Dikelola
terintegerasi
dan Kota Cerdas n Ekonomi
Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Pengembangan dan Optimalisasi Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Pengelolaan Sumber Daya Komoditas dan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Layanan SPBE Kepada Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 10 Teknologi Informasi dan Produk Unggulan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Pengguna SPBE Yang 11 Layanan
aplikasi e-goverment yang 100 %
204,391,104 215,094,284
prima pemerintah daerah Pengembanga
Komunikasi Pemerintah Daerah yang Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Ditingkatkan Kualitasnya
terintegerasi
n Ekonomi
Daerah Berdaya Saing I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Pengelolaan Government Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan Tersusunnya Kebijakan Mendukung
2 16 03 2.02 11 Chief Information Officer Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % 1 kebijakan
aplikasi e-goverment yang 100 %
48,255,680 88,000,000
prima pemerintah daerah Tentang Fungsi GCIO
Pengembanga
(GCIO) Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi terintegerasi
n Ekonomi
I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli Persentase Pengelolaan
Untuk
Monitoring, Evaluasi dan Pemantapan Serdang, layanan Pemerintah Daerah Jumlah Dokumen Laporan Meningkatnya Layanan
Meningkatnya pelayanan Mendukung
2 16 03 2.02 12 Pelaporan Pengembangan Pelaksanaan Lubuk Pakam, dan layanan publik yang 74,16 % Kemajuan dan Peningkatan 1 Dokumen
aplikasi e-goverment yang 100 %
20,048,000 22,000,000
prima pemerintah daerah Pengembanga
Ekosistem SPBE Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam terintegrasi dan memenuhi Ekosistem SPBE
terintegerasi
n Ekonomi
I,II
interoperabilitas
Dan Pelayanan
Dasar
2 20       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG STATISTIK 480,676,380 655,600,000
2 20 02     PROGRAM PENYELENGGARAAN STATISTIK SEKTORAL 480,676,380 655,600,000
2 20 02 2.01   Penyelenggaraan Statistik Sektoral di Lingkup Daerah Kabupaten/Kota 480,676,380 655,600,000
Memperkuat
Optimalisasi Kab. Deli Stabilitas
Koordinasi dan Sinkronisasi Persentase layanan Data
Komoditas dan Serdang, Jumlah PD yang Tersedianya Layanan Data Polhukhankam
Pengumpulan, Pengolahan, Meningkatnya pelayanan statistik Sektoral yang
2 20 02 2.01 01 Produk Unggulan Lubuk Pakam, 72,58 % Mengirimkan Data Statistik 59 Layanan
Sektoral PD Pada Pusat Data 100 %
117,480,000 165,000,000 Dan
Analisis dan Diseminasi prima pemerintah daerah terintegrasi pada pusat data
Daerah yang Lubuk Pakam Sektoral Sesuai Standar Data
Pemerintah Daerah
Transformasi
Data Statistik Sektoral pemerintah daerah
Berdaya Saing I,II
Pelayanan
Publik

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 7/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Optimalisasi Kab. Deli Stabilitas
Peningkatan kapasitas SDM Persentase layanan Data
Komoditas dan Serdang, Jumlah Layanan Statistik Tersedianya Layanan Data Polhukhankam
Pemerintah Daerah dalam Meningkatnya pelayanan statistik Sektoral yang
2 20 02 2.01 02 Produk Unggulan Lubuk Pakam, 72,58 % Sektoral yang Memenuhi 3 Layanan
Sektoral PD Pada Pusat Data 100 %
45,952,700 71,500,000 Dan
Peningkatan Mutu Statistik prima pemerintah daerah terintegrasi pada pusat data
Daerah yang Lubuk Pakam Interoperabilitas
Pemerintah Daerah
Transformasi
Daerah yang Terintegrasi pemerintah daerah
Berdaya Saing I,II
Pelayanan
Publik
Memperkuat
Optimalisasi Kab. Deli Stabilitas
Persentase layanan Data
Komoditas dan Serdang, Jumlah Jenis Kelompok Tersedianya Layanan Data Polhukhankam
Membangun Metadata Meningkatnya pelayanan statistik Sektoral yang
2 20 02 2.01 03 Produk Unggulan Lubuk Pakam, 72,58 % Statistik Sektoral yang 3 Jenis
Sektoral PD Pada Pusat Data 100 %
120,800,000 95,700,000 Dan
Statistik Sektoral prima pemerintah daerah terintegrasi pada pusat data
Daerah yang Lubuk Pakam disediakan
Pemerintah Daerah
Transformasi
pemerintah daerah
Berdaya Saing I,II
Pelayanan
Publik
Memperkuat
Peningkatan
Kab. Deli Stabilitas
Kualitas Mutu Persentase layanan Data
Peningkatan Kapasitas Serdang, Jumlah Kebijakan Tersedianya Layanan Data Polhukhankam
Pendidikan, Meningkatnya pelayanan statistik Sektoral yang
2 20 02 2.01 04 Kelembagaan Statistik Lubuk Pakam, 72,58 % Kelembagaan Statistik 1 Kebijakan
Sektoral PD Pada Pusat Data 100 %
45,443,680 95,700,000 Dan
Kesehatan dan prima pemerintah daerah terintegrasi pada pusat data
Sektoral Lubuk Pakam Sektoral Yang Disusun
Pemerintah Daerah
Transformasi
Pembangunan pemerintah daerah
I,II
Pelayanan
Sosial
Publik
Memperkuat
Optimalisasi Kab. Deli Stabilitas
Persentase layanan Data
Komoditas dan Serdang, Tersedianya Layanan Data Polhukhankam
Pengembangan Meningkatnya pelayanan statistik Sektoral yang Jumlah Infrastruktur yang
2 20 02 2.01 05 Produk Unggulan Lubuk Pakam, 72,58 % 3 Jenis
Sektoral PD Pada Pusat Data 100 %
48,000,000 132,000,000 Dan
Infrastruktur prima pemerintah daerah terintegrasi pada pusat data Dikembangakan

Daerah yang Lubuk Pakam Pemerintah Daerah


Transformasi
pemerintah daerah
Berdaya Saing I,II
Pelayanan
Publik
Memperkuat
Kab. Deli Stabilitas
Persentase layanan Data Jumlah Data Statistik Khusus
Pemantapan Serdang, Tersedianya Layanan Data Polhukhankam
Penyelenggaraan Otorisasi Meningkatnya pelayanan statistik Sektoral yang PD Pada Pusat Data
2 20 02 2.01 06 Pelaksanaan Lubuk Pakam, 72,58 % 3 Jenis
Sektoral PD Pada Pusat Data 100 %
103,000,000 95,700,000 Dan
Statistik Sektoral di Daerah prima pemerintah daerah terintegrasi pada pusat data Pemerintah Daerah yang
Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam Pemerintah Daerah
Transformasi
pemerintah daerah Dikelola

I,II
Pelayanan
Publik
2 21       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERSANDIAN 173,614,080 326,252,127
2 21 02     PROGRAM PENYELENGGARAAN PERSANDIAN UNTUK PENGAMANAN INFORMASI 173,614,080 326,252,127
2 21 02 2.01   Penyelenggaraan Persandian untuk Pengamanan Informasi Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota 173,614,080 326,252,127
Memperkuat
Infrastruktur
Penetapan Kebijakan Tata Optimalisasi Kab. Deli
Untuk
Kelola Keamanan Informasi Komoditas dan Serdang, Persentase penyelenggaraan Jumlah Kebijakan Tata Kelola
Meningkatnya pelayanan Terselenggaranya Persandian Mendukung
2 21 02 2.01 01 dan Jaring Komunikasi Produk Unggulan Lubuk Pakam, persandian perangkat daerah 46,95 % Keamanan Informasi yang 39 Layanan
100 %
50,908,080 66,131,810
prima pemerintah daerah PD
Pengembanga
Sandi Pemerintah Daerah Daerah yang Semua untuk pengamanan informasi Disusun

n Ekonomi
Kabupaten/Kota Berdaya Saing Kelurahan

Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Pelaksanaan Analisis Infrastruktur
Optimalisasi Kab. Deli
Kebutuhan dan Jumlah Kebutuhan Untuk
Komoditas dan Serdang, Persentase penyelenggaraan
Pengelolaan Sumber Daya Meningkatnya pelayanan Penyelenggaraan Keaman Terselenggaranya Persandian Mendukung
2 21 02 2.01 02 Produk Unggulan Lubuk Pakam, persandian perangkat daerah 46,95 % 3 Jenis
100 %
102,876,000 76,420,317
Keamanan Informasi prima pemerintah daerah Persandian yang PD
Pengembanga
Daerah yang Lubuk Pakam untuk pengamanan informasi
Pemerintah Daerah Terindentifikasi
n Ekonomi
Berdaya Saing I,II

Kabupaten/Kota Dan Pelayanan


Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 8/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Sub Unit Organisasi : 2.16.2.21.2.20.01.0000 DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Infrastruktur
Pelaksanaan Keamanan Kab. Deli
Jumlah Perlindungan Untuk
Informasi Pemerintahan Pengembangan Serdang, Persentase penyelenggaraan
Meningkatnya pelayanan Informasi perangkat Daerah Terselenggaranya Persandian Mendukung
2 21 02 2.01 03 Daerah Kabupaten/Kota Aksesibilitas dan Lubuk Pakam, persandian perangkat daerah 46,95 % 18 PD
100 %
8,930,000 88,000,000
prima pemerintah daerah dan Pemerintah Daerah yang PD
Pengembanga
Berbasis Elektronik dan Kewilayahan Lubuk Pakam untuk pengamanan informasi
Dilaksanakan
n Ekonomi
Non Elektronik I,II

Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Kab. Deli
Penyediaan Layanan Untuk
Pemantapan Serdang, Persentase penyelenggaraan Jumlah Layanan Kemanan
Keamanan Informasi Meningkatnya pelayanan Terselenggaranya Persandian Mendukung
2 21 02 2.01 04 Pelaksanaan Lubuk Pakam, persandian perangkat daerah 46,95 % Informasi Pemerintah Daerah 3 Jenis
100 %
10,900,000 95,700,000
Pemerintah Daerah prima pemerintah daerah PD
Pengembanga
Reformasi Birokrasi Lubuk Pakam untuk pengamanan informasi yang Disediakan

Kabupaten/Kota n Ekonomi
I,II

Dan Pelayanan
Dasar
TOTAL 20,822,834,196 187,114,560,931

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2024?FWz738DeI7b3rfDTcB1QhNrQWv0bOWtKScVYaCBXwdc= 9/9
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH

Sub Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 17       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KOPERASI, USAHA KECIL, DAN MENENGAH 13,259,361,199 19,876,558,494
2 17 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 6,777,285,395 10,153,444,790
2 17 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 80,593,480 120,890,219
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyusunan Dokumen Persentase dokumen
akuntabilitas Semua Jumlah dokumen
2 17 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin 4 jenis
perencanaan dan evaluasi 100 %
38,910,941 58,366,411
penyelenggaraan Kecamatan, perencanaan

Daerah kinerja perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase dokumen
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Semua Jumlah evaluasi kinerja
2 17 01 2.01 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin 5 jenis
perencanaan dan evaluasi 100 %
41,682,539 62,523,808
Daerah penyelenggaraan Kecamatan, perangkat daerah

kinerja perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 17 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 4,534,290,945 6,801,436,417


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah gaji dan tunjangan Persentase realisasi
2 17 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 tahun
100 %
4,270,666,185 6,405,999,277
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, ASN
keuangan perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah laporan realisasi Persentase realisasi
2 17 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 dokumen
100 %
263,624,760 395,437,140
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, keuangan perangkat daerah
keuangan perangkat daerah

Semua
Kelurahan

2 17 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 47,724,000 62,102,700


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase pelaksanaan
Peningkatan Sarana dan akuntabilitas Semua Jumlah pakaian olahraga
2 17 01 2.05 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 41 stel
administrasi kepegawaian 100 %
21,074,000 22,127,700
Prasarana Disiplin Pegawai penyelenggaraan Kecamatan, lengkap

perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas Persentase pelaksanaan
akuntabilitas Semua Jumlah pakaian dinas harian
2 17 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 41 stel
administrasi kepegawaian 100 %
26,650,000 39,975,000
penyelenggaraan Kecamatan, pegawai

Kelengkapannya perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 17 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 926,029,633 1,386,044,449


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen Jumlah komponen alat listrik Persentase capaian hasil
Meningkatnya pelayanan Semua
2 17 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin penerangan bangunan 8 jenis
administrasi umum 100 %
19,023,551 28,535,326
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Bangunan Kantor kantor
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2025?Oxj0IxP7ahuuOmhQwQQbJrw5tBb2EOT7JMo97rQbazo= 1/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH

Sub Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Persentase capaian hasil
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan dan
2 17 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 10 jenis
administrasi umum 100 %
281,863,900 422,795,850
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, perlengkapan kantor

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase capaian hasil
Penyediaan Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan rumah
2 17 01 2.06 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 unit
administrasi umum 100 %
5,720,750 8,581,125
Rumah Tangga prima pemerintah daerah Kecamatan, tangga

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase capaian hasil
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua
2 17 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah alat tulis kantor
42 jenis
administrasi umum 100 %
68,858,750 100,288,125
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase capaian hasil
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah barang cetakan dan
2 17 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 8 jenis
administrasi umum 100 %
36,657,082 54,985,623
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, penggandaan

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah bahan bacaan dan Persentase capaian hasil
Meningkatnya pelayanan Semua
2 17 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin peraturan perundang- 2 jenis
administrasi umum 100 %
33,101,600 49,652,400
prima pemerintah daerah Kecamatan,
undangan undangan
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase capaian hasil
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah makanan dan
2 17 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 240 orang
administrasi umum 100 %
18,504,000 27,756,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, minuman tamu

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat- Persentase capaian hasil
Meningkatnya pelayanan Semua
2 17 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat koordinasi dan 833 OH
administrasi umum 100 %
462,300,000 693,450,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD konsultasi
perangkat daerah

Semua
Kelurahan

2 17 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 614,126,644 921,189,966
Pengadaan Kendaraan Persentase Meningkatnya
Meningkatnya pelayanan Jumlah kendaraan dinas
2 17 01 2.07 01 Perorangan Dinas atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Unit
sarana dan prasarana 100 %
420,000,000 630,000,000
prima pemerintah daerah pejabat operasional

Kendaraan Dinas Jabatan aparatur

Pengadaan Kendaraan Persentase Meningkatnya


Meningkatnya pelayanan Jumlah kendaraan dinas
2 17 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Unit
sarana dan prasarana 100 %
63,702,000 95,553,000
prima pemerintah daerah operasional lapangan

Lapangan aparatur

Semua
Kabupaten/Kot
Persentase Meningkatnya
Meningkatnya pelayanan a, Semua
2 17 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah mebeleur
4 unit
sarana dan prasarana 100 %
78,064,644 117,096,966
prima pemerintah daerah Kecamatan,
aparatur

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2025?Oxj0IxP7ahuuOmhQwQQbJrw5tBb2EOT7JMo97rQbazo= 2/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH

Sub Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Sarana dan Persentase Meningkatnya
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah sarana dan prasana
2 17 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 jenis
sarana dan prasarana 100 %
52,360,000 78,540,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, gedung kantor lainnya

atau Bangunan Lainnya aparatur

Semua
Kelurahan

2 17 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 320,510,693 480,766,039


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Surat Meningkatnya pelayanan Semua Persentase peningkatan
2 17 01 2.08 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah materai
170 buah
100 %
1,000,000 1,500,000
Menyurat prima pemerintah daerah Kecamatan, pelayanan adminstrasi kantor

Semua
Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot
Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan a, Semua Jumlah jasa telepon/internet, Persentase peningkatan
2 17 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
100 %
47,336,800 71,005,200
prima pemerintah daerah Kecamatan, air dan listrik
pelayanan adminstrasi kantor

Air dan Listrik


Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah jpetugas kebersihan Persentase peningkatan
2 17 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 7 orang
100 %
272,173,893 408,260,839
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, dan keamanan kantor
pelayanan adminstrasi kantor

Semua
Kelurahan

2 17 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 254,010,000 381,015,000
Kab. Deli
Penyediaan Jasa
Serdang,
Pemeliharaan, Biaya Persentase peningkatan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah kendaraan dinas
2 17 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Unit
sarana dan prasarana 100 %
137,250,000 205,875,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, operasional

Perizinan Kendaraan Dinas aparatur

Semua
Operasional atau Lapangan
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi Persentase peningkatan
Meningkatnya pelayanan Semua Luas gedung, halaman yang
2 17 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1764 m2
sarana dan prasarana 100 %
107,000,000 160,500,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, terpelihara

Bangunan Lainnya aparatur

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Persentase peningkatan
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan gedung
2 17 01 2.09 10 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 16 Unit
sarana dan prasarana 100 %
9,760,000 14,640,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah Kecamatan, kantor

aparatur

Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

2 17 03     PROGRAM PENGAWASAN DAN PEMERIKSAAN KOPERASI 139,469,977 209,204,965


2 17 03 2.01   Pemeriksaan dan Pengawasan Koperasi, Koperasi Simpan Pinjam/Unit Simpan Pinjam Koperasi yang Wilayah Keanggotaannya dalam Daerah Kabupaten/ Kota 139,469,977 209,204,965
Memperkuat
Pengawasan Kekuatan, Kab. Deli Ketahanan
Kesehatan, Kemandirian, Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Terwujudnya pemeriksaan Persentase koperasi yang
Ketangguhan, serta Semua Jumlah koperasi yang Untuk
2 17 03 2.01 01 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang dan pengawasan terhadap 50 KOPERASI 100 koperasi kuat, sehat, mandiri, tangguh 100 %
56,728,549 85,092,823
Akuntabilitas Koperasi Kecamatan, diperiksan dan diawasi
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan koperasi dan akuntabel

Kewenangan Semua Yang


Kabupaten/Kota Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2025?Oxj0IxP7ahuuOmhQwQQbJrw5tBb2EOT7JMo97rQbazo= 3/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH

Sub Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Pemeriksaan Kepatuhan
Serdang, Ekonomi
Koperasi terhadap Pengembangan Meningkatnya laju Terwujudnya pemeriksaan Persentase koperasi yang
Semua Jumlah koperasi yang akan Untuk
2 17 03 2.01 02 Peraturan Perundang- Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang dan pengawasan terhadap 50 KOPERASI 100 koperasi kuat, sehat, mandiri, tangguh 100 %
82,741,428 124,112,142
Kecamatan, dibubarkan
Pertumbuhan
Undangan Kewenangan Kewilayahan berkelanjutan koperasi dan akuntabel

Semua Yang
Kabupaten/Kota
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 17 04     PROGRAM PENILAIAN KESEHATAN KSP/USP KOPERASI 37,806,088 56,709,132
2 17 04 2.01   Penilaian Kesehatan Koperasi Simpan Pinjam/Unit Simpan Pinjam Koperasi yang Wilayah Keanggotaanya dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 37,806,088 56,709,132
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Pelaksanaan Penilaian Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Terwujudnya data
Kesehatan KSP/USP Semua Terciptanya penilaian Untuk
2 17 04 2.01 01 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 25 KOPERASI Jumlah koperasi sehat
25 Koperasi
perkembangan penilaian 100 %
37,806,088 56,709,132
Koperasi Kewenangan Kecamatan, kesehatan KSP/USP Koperasi Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan kesehatan KSP/USP Koperasi
Kabupaten/Kota Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 17 05     PROGRAM PENDIDIKAN DAN LATIHAN PERKOPERASIAN 124,427,845 186,641,767
2 17 05 2.01   Pendidikan dan Latihan Perkoperasian Bagi Koperasi yang Wilayah Keanggotaan dalam Daerah Kabupaten/Kota 124,427,845 186,641,767
Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Pemahaman
Serdang, Sumber Daya
dan Pengetahuan Pengembangan Meningkatnya laju Terciptanya pendidikan dan Terciptanya koperasi yang
Semua Manusia Yang
2 17 05 2.01 01 Perkoperasian serta Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang pelatihan pelatihan 20 Orang Jumlah peserta pelatihan
40 Koperasi
memahami perkoperasian 100 %
124,427,845 186,641,767
Kecamatan, Berkualitas
Kapasitas dan Kompetensi Kewilayahan berkelanjutan perkoperasian dan akuntansi koperasi

Semua Dan Berdaya


SDM Koperasi
Kelurahan
Saing
2 17 06     PROGRAM PEMBERDAYAAN DAN PERLINDUNGAN KOPERASI 676,683,144 1,015,024,716
2 17 06 2.01   Pemberdayaan dan Perlindungan Koperasi yang Keanggotaannya dalam Daerah Kabupaten/Kota 676,683,144 1,015,024,716
Pemberdayaan Peningkatan
Produktivitas, Nilai Tambah,
Semua Meningkatkan
Akses Pasar, Akses Optimalisasi
Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pembiayaan, Penguatan Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase peningkatan
a, Semua Meningkatnya kualitas Jumlah Koperasi Sehat dan Manusia Yang
2 17 06 2.01 01 Kelembagaan, Penataan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 50 Koperasi 50 Koperasi
pemberdayaan dan 100 %
676,683,144 1,015,024,716
Kecamatan, kelembagaan koperasi Berprestasi
Berkualitas
Manajemen, Standarisasi, Daerah yang berkelanjutan perlindungan koperasi

Semua Dan Berdaya


dan Restrukturisasi Usaha Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
Koperasi Kewenangan
Kabupaten/Kota
2 17 07     PROGRAM PEMBERDAYAAN USAHA MENENGAH, USAHA KECIL, DAN USAHA MIKRO (UMKM) 4,842,657,144 7,263,985,715
2 17 07 2.01   Pemberdayaan Usaha Mikro yang Dilakukan melalui Pendataan, Kemitraan, Kemudahan Perizinan, Penguatan Kelembagaan dan Koordinasi dengan Para Pemangku Kepentingan 4,842,657,144 7,263,985,715
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Ekonomi
Pendataan Potensi dan Pengembangan Meningkatnya laju
Semua Meningkatnya kinerja UMKM Persentase peningkatan Untuk
2 17 07 2.01 01 Pengembangan Usaha Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 720 UM Jumlah Kegiatan
4 Kegiatan
100 %
3,052,327,592 4,578,491,388
Kecamatan, yang berdaya saing pemberdayaan usaha mikro
Pertumbuhan
Mikro Kewilayahan berkelanjutan
Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2025?Oxj0IxP7ahuuOmhQwQQbJrw5tBb2EOT7JMo97rQbazo= 4/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH

Sub Unit Organisasi : 2.17.0.00.0.00.01.0000 DINAS KOPERASI, USAHA KECIL DAN MENENGAH


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju
Fasilitasi Kemudahan Semua Meningkatnya kinerja UMKM Jumlah pertemuan koperasi, Persentase peningkatan Untuk
2 17 07 2.01 03 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 720 UM 440 Orang
100 %
288,265,933 432,398,899
Perizinan Usaha Mikro Kecamatan, yang berdaya saing PKK dan Kel.UP2K
pemberdayaan usaha mikro
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan
Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Pemberdayaan Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju
Kelembagaan Potensi dan Semua Meningkatnya kinerja UMKM Persentase peningkatan Untuk
2 17 07 2.01 04 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 720 UM Jumlah peserta pelatihan
220 Orang
100 %
1,405,264,333 2,107,896,499
Pengembangan Usaha Kecamatan, yang berdaya saing pemberdayaan usaha mikro
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan
Mikro Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Koordinasi dan Sinkronisasi
Serdang, Ekonomi
dengan Para Pemangku Pengembangan Meningkatnya laju
Semua Meningkatnya kinerja UMKM Persentase peningkatan Untuk
2 17 07 2.01 05 Kepentingan dalam Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 720 UM Jumlah peserta pelatihan
20 Orang
100 %
96,799,286 145,198,929
Kecamatan, yang berdaya saing pemberdayaan usaha mikro
Pertumbuhan
Pemberdayaan Usaha Kewilayahan berkelanjutan
Semua Yang
Mikro
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 17 08     PROGRAM PENGEMBANGAN UMKM 661,031,606 991,547,409
2 17 08 2.01   Pengembangan Usaha Mikro dengan Orientasi Peningkatan Skala Usaha Menjadi Usaha Kecil 661,031,606 991,547,409
Memperkuat
Fasilitasi Usaha Mikro Kab. Deli Ketahanan
Menjadi Usaha Kecil dalam Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Persentase peningkatan
Pengembangan Produksi Semua Terwujudnya pengembangan Untuk
2 17 08 2.01 01 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 350 UMKM Jumlah peserta pelatihan
40 Orang
UMKM skala mikro menjadi 100 %
661,031,606 991,547,409
dan Pengolahan, Kecamatan, usaha mikro Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan skala kecil

Pemasaran, SDM, serta Semua Yang


Desain dan Teknologi Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
TOTAL 13,259,361,199 19,876,558,494

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2025?Oxj0IxP7ahuuOmhQwQQbJrw5tBb2EOT7JMo97rQbazo= 5/5
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU

Sub Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 18       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PENANAMAN MODAL 12,302,352,225 13,166,238,699
2 18 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 9,206,115,898 9,610,401,792
2 18 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 103,795,960 111,068,690
Meningkatnya efektivitas dan Persentase ketersediaan
Penyusunan Dokumen Jumlah Dokumen
akuntabilitas dokumen perencanaan,
2 18 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin Perencanaan Perangkat 2 Dokumen
100 %
29,466,800 30,000,000
penyelenggaraan penganggaran dan evaluasi
Daerah Daerah

pemerintahan daerah perangkat daerah

Meningkatnya efektivitas dan Persentase ketersediaan


Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas dokumen perencanaan,
2 18 01 2.01 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen RKA-SKPD
1 Dokumen
100 %
14,592,480 16,000,000
Dokumen RKA-SKPD penyelenggaraan penganggaran dan evaluasi
pemerintahan daerah perangkat daerah

Meningkatnya efektivitas dan Persentase ketersediaan


Koordinasi dan Penyusunan
akuntabilitas Jumlah Dokumen Perubahan dokumen perencanaan,
2 18 01 2.01 03 Dokumen Perubahan RKA- Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Dokumen
100 %
14,592,480 16,000,000
penyelenggaraan RKA-SKPD
penganggaran dan evaluasi
SKPD
pemerintahan daerah perangkat daerah

Meningkatnya efektivitas dan Persentase ketersediaan


Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas dokumen perencanaan,
2 18 01 2.01 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen DPA-SKPD
1 Dokumen
100 %
14,607,900 16,000,000
DPA-SKPD penyelenggaraan penganggaran dan evaluasi
pemerintahan daerah perangkat daerah

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase ketersediaan
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Jumlah Dokumen Perubahan dokumen perencanaan,
2 18 01 2.01 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Dokumen
100 %
14,607,900 16,068,690
Perubahan DPA-SKPD penyelenggaraan DPA-SKPD
penganggaran dan evaluasi
Semua
pemerintahan daerah perangkat daerah

Kelurahan

Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Jumlah Dokumen Persentase ketersediaan
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Perencanaan, Penganggaran dokumen perencanaan,
2 18 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Dokumen
100 %
15,928,400 17,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan dan Evaluasi Kinerja penganggaran dan evaluasi
Kinerja SKPD pemerintahan daerah Perangkat Daerah
perangkat daerah

2 18 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 6,826,143,825 7,134,000,000


Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Jumlah Penyediaan Gaji dan Persentase administrasi
2 18 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Tahun
100 %
6,431,123,462 6,700,000,000
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Tunjangan ASN
keuangan perangkat daerah

Jumlah Penyediaan
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Persentase administrasi
2 18 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Administrasi Pelaksanaan 1 Tahun
100 %
381,117,700 420,000,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah keuangan perangkat daerah

Tugas ASN

Kab. Deli
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Dokumen Laporan Persentase administrasi
2 18 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 1 Dokumen
100 %
13,902,663 14,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Keuangan Akhir Tahun SKPD
keuangan perangkat daerah

Tahun SKPD
Semua
Kelurahan

2 18 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 89,376,000 98,313,600


Pengadaan Pakaian Dinas Persentase administrasi
Meningkatnya pelayanan Jumlah pengadaan pakaian
2 18 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 168 Stel
kepegawaian perangkat 100 %
89,376,000 98,313,600
prima pemerintah daerah dinas beserta atributnya

Kelengkapannya daerah

2 18 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 990,527,768 1,029,000,000


Penyediaan Komponen
Meningkatnya pelayanan Jumlah Komponen Alat-Alat Persentase administrasi
2 18 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 8 Jenis
100 %
49,589,372 51,000,000
prima pemerintah daerah Listrik dan Elektronik
umum perangkat daerah

Bangunan Kantor
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Jumlah Peralatan dan Persentase administrasi
2 18 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 10 Jenis
100 %
481,061,774 500,000,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Perlengkapan Kantor
umum perangkat daerah

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2026?xS4zvgl4TxzDuaW3F4jSbKrFeQYklk3dBA3usvWq6Vw= 1/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU

Sub Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Persentase administrasi
2 18 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Bahan Logistik Kantor
72 Jenis
100 %
76,388,460 80,000,000
Kantor prima pemerintah daerah umum perangkat daerah

Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Jumlah Barang Cetakan dan Persentase administrasi
2 18 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 8 Jenis
100 %
42,064,450 40,000,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Penggandaan
umum perangkat daerah

Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah Bahan Bacaan dan


Meningkatnya pelayanan 1061 Persentase administrasi
2 18 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Peraturan Perundang- 100 %
6,924,094 8,000,000
prima pemerintah daerah Eksemplar
umum perangkat daerah

undangan undangan

Meningkatnya pelayanan Jumlah Fasilitasi Kunjungan 10 Persentase administrasi


2 18 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 100 %
46,987,618 50,000,000
prima pemerintah daerah Tamu
Orang/Kali
umum perangkat daerah

Penyelenggaraan Rapat Jumlah Kunjungan Rapat-


Meningkatnya pelayanan Persentase administrasi
2 18 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Rapat Koordinasi dan 322 OH
100 %
287,512,000 300,000,000
prima pemerintah daerah umum perangkat daerah

SKPD Konsultasi

2 18 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 71,525,003 75,000,000
Pengadaan Sarana dan Persentase pengadaan
Jumlah pengadaan sarana
Prasarana Pendukung Meningkatnya pelayanan barang milik daerah
2 18 01 2.07 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dan prasarana pendukung 6 jenis
100 %
71,525,003 75,000,000
Gedung Kantor atau prima pemerintah daerah penunjang urusan
kantor

Bangunan Lainnya pemerintah daerah

2 18 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,030,905,342 1,068,019,502


Persentase penyediaan jasa
Penyediaan Jasa Surat Meningkatnya pelayanan Jumlah Materai yang
2 18 01 2.08 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 36 Buah
penunjang urusan 100 %
360,000 420,000
Menyurat prima pemerintah daerah Tersedia

pemerintahan daerah

Penyediaan Jasa Persentase penyediaan jasa


Meningkatnya pelayanan Jumlah Jasa Telepon/Internet
2 18 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Jenis
penunjang urusan 100 %
409,555,200 420,000,000
prima pemerintah daerah dan Air

Air dan Listrik pemerintahan daerah

Persentase penyediaan jasa


Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Jumlah Penyediaan Jasa
2 18 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 6 Jenis
penunjang urusan 100 %
620,990,142 647,599,502
Umum Kantor prima pemerintah daerah Pelayanan Umum Kantor

pemerintahan daerah

2 18 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 93,842,000 95,000,000
Penyediaan Jasa
Persentase pemeliharaan
Pemeliharaan, Biaya Jumlah Pemeliharaan
Meningkatnya pelayanan barang milik daerah
2 18 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Kendaraan 8 Unit
100 %
93,842,000 95,000,000
prima pemerintah daerah penunjang urusan
Perizinan Kendaraan Dinas Dinas/Operasional

pemerintahan daerah

Operasional atau Lapangan


2 18 02     PROGRAM PENGEMBANGAN IKLIM PENANAMAN MODAL 318,995,686 358,226,050
2 18 02 2.01   Penetapan Pemberian Fasilitas/Insentif Dibidang Penanaman Modal yang menjadi Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 91,554,183 121,328,541
Memperkuat
Ketahanan
Penetapan Kebijakan
Persentase penetapan Ekonomi
Daerah mengenai Pemantapan Jumlah Dokumen Penetapan
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 pemberian fasilitas/insentif Untuk
2 18 02 2.01 01 Pemberian Fasilitas/Insentif Pelaksanaan Meningkatnya investasi Kebijakan Daerah Bidang 1 Dokumen
100 %
63,907,679 88,329,181
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta daerah dibidang penanaman Pertumbuhan
dan Kemudahan Reformasi Birokrasi Penanaman Modal

modal
Yang
Penanaman Modal
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Ketahanan
Evaluasi Pelaksanaan Jumlah evaluasi pelaksanaan Persentase penetapan Ekonomi
Pemantapan
Pemberian Fasilitas/Insentif Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 pemberian fasilitas dan pemberian fasilitas/insentif Untuk
2 18 02 2.01 02 Pelaksanaan Meningkatnya investasi 2 kali
100 %
27,646,504 32,999,360
dan Kemudahan Investasi PMDN dan PMA Rp Juta kemudahan penanaman daerah dibidang penanaman Pertumbuhan
Reformasi Birokrasi
Penanaman Modal modal
modal
Yang
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 18 02 2.02   Pembuatan Peta Potensi Investasi Kabupaten/Kota 227,441,503 236,897,509

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2026?xS4zvgl4TxzDuaW3F4jSbKrFeQYklk3dBA3usvWq6Vw= 2/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU

Sub Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Infrastruktur
Untuk
Penyusunan Rencana Pemantapan
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Persentase pembuatan peta Mendukung
2 18 02 2.02 01 Umum Penanaman Modal Pelaksanaan Meningkatnya investasi Jumlah RUPM yang Disusun
1 Dokumen
100 %
109,561,507 111,275,509
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta potensi investasi kabupaten
Pengembanga
Daerah Kabupaten/Kota Reformasi Birokrasi
n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Penyediaan Peta Potensi Pemantapan
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Jumlah Data Peluang Persentase pembuatan peta
2 18 02 2.02 02 dan Peluang Usaha Pelaksanaan Meningkatnya investasi 1 Dokumen
100 %
117,879,996 125,622,000
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta Investasi
potensi investasi kabupaten

Kabupaten/Kota Reformasi Birokrasi


2 18 03     PROGRAM PROMOSI PENANAMAN MODAL 502,421,932 591,201,151
2 18 03 2.01   Penyelenggaraan Promosi Penanaman Modal yang menjadi Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 502,421,932 591,201,151
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Ekonomi
Pemantapan Jumlah rencana penyusunan
Penyusunan Strategi Semua Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Persentase penyelenggaraan Untuk
2 18 03 2.01 01 Pelaksanaan Meningkatnya investasi strategi promosi penanaman 3 jenis
100 %
181,957,632 200,330,744
Promosi Penanaman Modal Kecamatan, Investasi PMDN dan PMA Rp Juta promosi penanaman modal
Pertumbuhan
Reformasi Birokrasi modal

Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Semua Ketahanan
Kabupaten/Kot Ekonomi
Pelaksanaan Kegiatan Pemantapan
a, Semua Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Jumlah pameran promosi Persentase penyelenggaraan Untuk
2 18 03 2.01 02 Promosi Penanaman Modal Pelaksanaan Meningkatnya investasi 2 kali
100 %
320,464,300 390,870,407
Kecamatan, Investasi PMDN dan PMA Rp Juta investasi penanaman modal
promosi penanaman modal
Pertumbuhan
Daerah Kabupaten/Kota Reformasi Birokrasi
Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
2 18 04     PROGRAM PELAYANAN PENANAMAN MODAL 1,259,789,534 1,299,792,309
2 18 04 2.01   Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan secara Terpadu Satu Pintu dibidang Penanaman Modal yang menjadi Kewenangan Daerah Kabupaten/ Kota 1,259,789,534 1,299,792,309
Memperkuat
Penyediaan Pelayanan Infrastruktur
Terpadu Perizinan dan Persentase pelayanan Untuk
Pemantapan
Nonperizinan berbasis Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Jumlah Izin yang Terbit perizinan dan non perizinan Mendukung
2 18 04 2.01 01 Pelaksanaan Meningkatnya investasi 3500 Izin
100 %
1,064,480,202 1,149,792,309
Sistem Pelayanan Perizinan Investasi PMDN dan PMA Rp Juta sesuai SOP
secara terpadu dibidang Pengembanga
Reformasi Birokrasi
Berusaha Terintegrasi penanaman modal
n Ekonomi
secara Elektronik Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Pemantauan Pemenuhan Persentase pelayanan Untuk
Pemantapan Jumlah dokumen laporan
Komitmen Perizinan dan Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 perizinan dan non perizinan Mendukung
2 18 04 2.01 02 Pelaksanaan Meningkatnya investasi IKM terhadap pelayanan 40 dokumen
100 %
35,244,936 40,000,000
Non Perizinan Penanaman Investasi PMDN dan PMA Rp Juta secara terpadu dibidang Pengembanga
Reformasi Birokrasi perizinan dan non perizinan

Modal penanaman modal


n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Penyediaan Layanan Infrastruktur
Konsultasi dan Pengelolaan Persentase layanan Persentase pelayanan Untuk
Pemantapan
Pengaduan Masyarakat Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 konsultasi dan penanganan perizinan dan non perizinan Mendukung
2 18 04 2.01 03 Pelaksanaan Meningkatnya investasi 100 %
100 %
160,064,396 110,000,000
terhadap Pelayanan Investasi PMDN dan PMA Rp Juta pengaduan masyarakat yang secara terpadu dibidang Pengembanga
Reformasi Birokrasi
Terpadu Perizinan dan Non terselesaikan
penanaman modal
n Ekonomi
Perizinan Dan Pelayanan
Dasar

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2026?xS4zvgl4TxzDuaW3F4jSbKrFeQYklk3dBA3usvWq6Vw= 3/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU

Sub Unit Organisasi : 2.18.0.00.0.00.01.0000 DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU
Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2 18 05     PROGRAM PENGENDALIAN PELAKSANAAN PENANAMAN MODAL 597,934,797 671,160,298
2 18 05 2.01   Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal yang menjadi Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 597,934,797 671,160,298
Memperkuat
Infrastruktur
Untuk
Koordinasi dan Sinkronisasi Pemantapan Persentase pengendalian
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Pemantauan LKPM dan Profil Mendukung
2 18 05 2.01 01 Pemantauan Pelaksanaan Pelaksanaan Meningkatnya investasi 6 Kali
pelaksanaan penanaman 100 %
327,612,416 350,000,000
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta Pemantauan Perusahaan
Pengembanga
Penanaman Modal Reformasi Birokrasi modal

n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Untuk
Koordinasi dan Sinkronisasi Pemantapan Jumlah pelaksanaan bimtek Persentase pengendalian
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Mendukung
2 18 05 2.01 02 Pembinaan Pelaksanaan Pelaksanaan Meningkatnya investasi untuk sistem perizinan OSS 7 kali
pelaksanaan penanaman 100 %
166,133,965 175,000,000
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta Pengembanga
Penanaman Modal Reformasi Birokrasi maupun LKPM Online
modal

n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Infrastruktur
Jumlah Pemantauan berupa Untuk
Koordinasi dan Sinkronisasi Pemantapan Persentase pengendalian
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Berita Acara Pengawasan Mendukung
2 18 05 2.01 03 Pengawasan Pelaksanaan Pelaksanaan Meningkatnya investasi 12 Kali
pelaksanaan penanaman 100 %
104,188,416 146,160,298
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta (BAP) dan Profil Pengawasan Pengembanga
Penanaman Modal Reformasi Birokrasi modal

Perusahaan
n Ekonomi
Dan Pelayanan
Dasar
2 18 06     PROGRAM PENGELOLAAN DATA DAN SISTEM INFORMASI PENANAMAN MODAL 417,094,378 635,457,099
2 18 06 2.01   Pengelolaan Data dan Informasi Perizinan dan Non Perizinan yang Terintegrasi pada Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 417,094,378 635,457,099
Memperkuat
Pengolahan, Penyajian dan
Infrastruktur
Pemanfaatan Data dan Persentase Data dan
Untuk
Informasi Perizinan dan Pemantapan Informasi Perizinan dan Non
Jumlah Nilai Realisasi 4165817,19 Jumlah Sistem Informasi Mendukung
2 18 06 2.01 01 Non Perizinan Berbasis Pelaksanaan Meningkatnya investasi 3 Aplikasi
Perizinan yang Terintegrasi 100 %
417,094,378 635,457,099
Investasi PMDN dan PMA Rp Juta yang Dikembangkan
Pengembanga
Sistem Pelayanan Perizinan Reformasi Birokrasi pada Tingkat Daerah
n Ekonomi
Berusaha Terintegrasi Kabupaten/Kota

Dan Pelayanan
secara Elektronik
Dasar
TOTAL 12,302,352,225 13,166,238,699

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2026?xS4zvgl4TxzDuaW3F4jSbKrFeQYklk3dBA3usvWq6Vw= 4/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 19       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA 23,845,900,948 22,796,043,599
2 19 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 8,783,701,149 6,638,245,087
2 19 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 182,778,090 141,102,925
Kab. Deli
Persentase Tertib
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyusunan Dokumen Jumlah Dokumen Administrasi
akuntabilitas Semua
2 19 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin Perencanaan Perangkat 5 Dokumen
Dokumen/Laporan 100 %
108,985,496 90,552,440
penyelenggaraan Kecamatan,
Daerah Daerah
Perencanaan, Penganggaran
pemerintahan daerah Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase Tertib
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Laporan Capaian dan Administrasi
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua
2 19 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin Ikhtisar Realisasi Kinerja 5 Laporan
Dokumen/Laporan 100 %
73,792,594 50,550,485
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan,
SKPD
Perencanaan, Penganggaran
Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua
dan Capaian Kinerja

Kelurahan

2 19 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 5,612,260,875 6,173,486,962


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah ASN yang Menerima Persentase Tertib
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua
2 19 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin Gaji dan Tambahan 36 Orang
Administrasi Dokumen 100 %
5,094,015,953 5,603,417,548
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan,
Penghasilan
Pelaporan Keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase Tertib
Penyediaan Administrasi akuntabilitas Semua Jumlah Penanggung Jawab
2 19 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Orang
Administrasi Dokumen 100 %
491,349,148 540,484,063
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Kecamatan, Pengelola Keuangan

Pelaporan Keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Persentase Tertib
akuntabilitas Semua Jumlah Laporan Keuangan
2 19 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Laporan
Administrasi Dokumen 100 %
26,895,774 29,585,351
penyelenggaraan Kecamatan, Akhir Tahun

Tahun SKPD Pelaporan Keuangan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 19 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 44,232,000 48,655,200


Kab. Deli
Serdang,
Peningkatan Sarana dan Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Tingkat Disiplin
2 19 01 2.05 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Pakaian Olahraga
38 stel
100 %
19,532,000 21,485,200
Prasarana Disiplin Pegawai prima pemerintah daerah Kecamatan, Aparatur/Pegawai

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pakaian DInas ASN Persentase Tingkat Disiplin
2 19 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 38 stel
100 %
24,700,000 27,170,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, beserta Atributnya
Aparatur/Pegawai

Kelengkapannya
Semua
Kelurahan

2 19 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,135,198,026 110,000,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 1/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Komponen alat-alat Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 jenis
100 %
6,961,715 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, listrik dan penerangan kantor
Kebutuhan Umum Kedinasan

Bangunan Kantor
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah Peralatan dan
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Perlengkapan Kantor yang 2 Kegiatan
100 %
267,093,040 110,000,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Kebutuhan Umum Kedinasan

tersedia

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Alat Tulis Kantor Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 26 Jenis
100 %
89,519,007 0
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, yang tersedia
Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Barang dan Cetakan
4 Jenis
100 %
41,129,600 0
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah Bahan Bacaan dan
Meningkatnya pelayanan Semua 100 Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin peraturan perundang- 100 %
33,029,640 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, eksamplar
Kebutuhan Umum Kedinasan

undangan undangan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah makan dan minum
240 kotak
100 %
25,374,176 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, Kebutuhan Umum Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah Kunjungan rapat
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase Pemenuhan
2 19 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat konsultasi dan 2576 OH
100 %
672,090,848 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, Kebutuhan Umum Kedinasan

SKPD koordinasi skpd

Semua
Kelurahan

2 19 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 906,961,000 0
Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Kendaraan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah kenderaan dinas
2 19 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 unit
Sarpras penunjang Fungsi 100 %
821,729,000 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, operasional

Lapangan Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
2 19 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah Mebel yang tersedia
6 Jenis
Sarpras penunjang Fungsi 100 %
40,000,000 0
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Kedinasan

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 2/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Pengadaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pengadaan peralatan
2 19 01 2.07 06 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Jenis
Sarpras penunjang Fungsi 100 %
0 0
Mesin Lainnya prima pemerintah daerah Kecamatan, mesin dan lainnya

Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Sarana dan Jumlah Sarana dan Prasarana Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
2 19 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Gedung Kantor dan 3 Jenis
Sarpras penunjang Fungsi 100 %
45,232,000 0
prima pemerintah daerah Kecamatan,
atau Bangunan Lainnya Bangunan Lainnya
Kedinasan

Semua
Kelurahan

2 19 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 546,993,158 0


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Penyediaan Jasa
2 19 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 3 Jenis
Kebutuhan Pelayanan Jasa 100 %
67,713,600 0
prima pemerintah daerah Kecamatan, Telepon, Air dan Internet

Air dan Listrik Kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Jasa Pelayanan
2 19 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 12 Orang
Kebutuhan Pelayanan Jasa 100 %
479,279,558 0
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Umum Kantor

Kedinasan

Semua
Kelurahan

2 19 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 355,278,000 165,000,000
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Serdang,
Jumlah Kenderaan
Pemeliharaan dan Pajak Semua Persentase Aset/Barang yang
2 19 01 2.09 01 Nilai LHE AKIP
74 Poin
Dinas/Operasional yang 4 unit
100 %
147,054,000 0
Kendaraan Perorangan Kecamatan, terpelihara fungsinya

dipelihara

Dinas atau Kendaraan Semua


Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan Peralatan dan Semua Jumlah Pemeliharaan Mesin Persentase Aset/Barang yang
2 19 01 2.09 06 Nilai LHE AKIP
74 Poin
4 jenis
100 %
55,624,000 0
Mesin Lainnya Kecamatan, dan peralatan lainnya
terpelihara fungsinya

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Semua Terlaksananya pemeliharaan Persentase Aset/Barang yang
2 19 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP
74 Poin
1 Unit
100 %
152,600,000 165,000,000
Kecamatan, gedung
terpelihara fungsinya

Bangunan Lainnya
Semua
Kelurahan

2 19 02     PROGRAM PENGEMBANGAN KAPASITAS DAYA SAING KEPEMUDAAN 2,326,674,084 2,148,720,222


2 19 02 2.01   Penyadaran, Pemberdayaan, dan Pengembangan Pemuda dan Kepemudaan Terhadap Pemuda Pelopor Kabupaten/Kota, Wirausaha Muda Pemula, dan Pemuda Kader Kabupaten/Kota 2,071,088,028 1,867,575,560
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Koordinasi, Sinkronisasi
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
dan Penyelenggaraan Meningkatnya pelestarian
Pendidikan, Semua Persentase daya saing Jumlah Pemuda yang Persentase pemuda yang Manusia Yang
2 19 02 2.01 02 Peningkatan Kapasitas dan pengembangan warisan 80 % 5 Kelompok
60 %
210,724,590 231,797,049
Kesehatan dan Kecamatan, pemuda yang dikembangkan Berwirausaha
dikembangkan
Berkualitas
Daya Saing Wira Usaha budaya lokal
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Pemula
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 3/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Pemenuhan Hak Setiap
Pemuda melalui
Perlindungan Pemuda,
Advokasi, Akses
Peningkatan Semua Meningkatkan
Pengembangan Diri,
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Penggunaan Prasarana dan Meningkatnya pelestarian
Pendidikan, a, Semua Persentase daya saing Jumlah Pemuda yang terbina Persentase pemuda yang Manusia Yang
2 19 02 2.01 04 Sarana Tanpa Diskiriminatif, dan pengembangan warisan 80 % 50 orang
60 %
207,454,667 228,200,134
Kesehatan dan Kecamatan, pemuda yang dikembangkan rasa cinta tanah air
dikembangkan
Berkualitas
Partisipasi Pemuda dalam budaya lokal
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Proses Perencanaan,
Sosial Kelurahan
Saing
Pelaksanaan Evaluasi dan
Pengambilan Keputusan
Program Strategis
Kepemudaan
Pelaksanaan Koordinasi
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Strategis Lintas Sektor
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelenggaraan Meningkatnya pelestarian Terlaksananya sosialisasi
Pendidikan, Semua Persentase daya saing Persentase pemuda yang Manusia Yang
2 19 02 2.01 05 Pelayanan Kepemudaan dan pengembangan warisan 80 % Lintas Sektoral sebagai 1 Kegiatan
60 %
302,681,167 332,949,284
Kesehatan dan Kecamatan, pemuda yang dikembangkan dikembangkan
Berkualitas
melalui Implementasi budaya lokal rencana aksi daerah

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Rencana Aksi Daerah/RAD
Sosial Kelurahan
Saing
Tingkat Kabupaten/Kota
Perencanaan, Pengadaan, Kab. Deli Meningkatkan
Optimalisasi
Pemanfaatan, Serdang, Sumber Daya
Komoditas dan Meningkatnya pelestarian
Pemeliharaan, dan Semua Persentase daya saing Jumlah organisasi pemuda 15 Persentase pemuda yang Manusia Yang
2 19 02 2.01 06 Produk Unggulan dan pengembangan warisan 80 % 60 %
22,131,653 24,344,818
Pengawasan Prasarana dan Kecamatan, pemuda yang dikembangkan yang di bina
Organisasi
dikembangkan
Berkualitas
Daerah yang budaya lokal
Sarana Kepemudaan Semua Dan Berdaya
Berdaya Saing
Kab/Kota Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Peningkatan Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Pemuda Jumlah Sumber Daya
Meningkatnya pelestarian
Kepemimpinan, Pendidikan, Semua Persentase daya saing pemuda yang memiliki jiwa Persentase pemuda yang Manusia Yang
2 19 02 2.01 08 dan pengembangan warisan 80 % 100 Orang
60 %
204,803,886 225,284,275
Kepeloporan dan Kesehatan dan Kecamatan, pemuda yang dikembangkan kepemimpinanyang memiliki dikembangkan
Berkualitas
budaya lokal
Kesukarelawanan Pemuda Pembangunan Semua jiwa kepemimpinan
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelenggaraan Seleksi Meningkatnya pelestarian
Pendidikan, Semua Persentase daya saing Jumlah Pemuda Pengibar Persentase pemuda yang Manusia Yang
2 19 02 2.01 09 dan Pelatihan Pasukan dan pengembangan warisan 80 % 1 Kegiatan
60 %
1,123,292,065 825,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, pemuda yang dikembangkan Bendera Pusaka Merah Putih
dikembangkan
Berkualitas
Pengibar Bendera budaya lokal
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 19 02 2.02   Pemberdayaan dan Pengembangan Organisasi Kepemudaan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 255,586,056 281,144,662
Koordinasi, Sinkronisasi
Kab. Deli Meningkatkan
dan Pelaksanaan Optimalisasi
Serdang, Persentase Organisasi Sumber Daya
Pemberdayaan Pemuda Komoditas dan Meningkatnya pelestarian
Semua Persentase daya saing Jumlah Pemberdayaan Kepemudaan yang Manusia Yang
2 19 02 2.02 01 atau Organisasi Produk Unggulan dan pengembangan warisan 80 % 2 kegiatan
50 %
255,586,056 281,144,662
Kecamatan, pemuda yang dikembangkan Pemuda yang ditingkatkan
diberdayakan dan Berkualitas
Kepemudaan melalui Daerah yang budaya lokal
Semua dikembangkan
Dan Berdaya
Kemitraan dengan Dunia Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
Usaha
2 19 03     PROGRAM PENGEMBANGAN KAPASITAS DAYA SAING KEOLAHRAGAAN 11,880,443,739 13,068,488,116
2 19 03 2.01   Pembinaan dan Pengembangan Olahraga Pendidikan pada Jenjang Pendidikan yang menjadi Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 2,110,793,040 2,321,872,344

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 4/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Koordinasi, Sinkronisasi
dan Pelaksanaan
Pembentukan dan Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengembangan Pusat Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing
Pembinaan dan Pelatihan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Terlaksananya pembentukan Persentase olahraga yang Manusia Yang
2 19 03 2.01 01 keolahragaan yang 82 % 1 Kegiatan
75 %
540,793,040 594,872,344
Olahraga serta Sekolah Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, PPLPD Daerah
dibina
Berkualitas
dikembangkan
Olahraga yang Pembangunan Semua Dan Berdaya
diselenggarakan oleh Sosial Kelurahan
Saing
Masyarakat dan Dunia
Usaha
Kab. Deli Meningkatkan
Koordinasi, Sinkronisasi Optimalisasi
Serdang, Sumber Daya
dan Pelaksanaan Komoditas dan Persentase daya saing
Meningkatnya derajat Semua Jumlah pembangunan sarana Persentase olahraga yang Manusia Yang
2 19 03 2.01 03 Penyediaan Sarana dan Produk Unggulan keolahragaan yang 82 % 25 unit
75 %
1,570,000,000 1,727,000,000
kesehatan masyarakat Kecamatan, dan prasarana olahraga
dibina
Berkualitas
Prasarana Olahraga Daerah yang dikembangkan
Semua Dan Berdaya
Kabupaten/Kota Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
2 19 03 2.02   Penyelenggaraan Kejuaraan Olahraga Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 5,709,734,674 6,280,708,142
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Penyelenggaraan Kejuaraan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing Persentase kejuaraan
Olahraga Multi Event dan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Jumlah kompetisi yang Manusia Yang
2 19 03 2.02 01 keolahragaan yang 82 % 4 Kompetisi
olahraga yang 87 %
1,378,360,802 1,516,196,882
Single Event Tingkat Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, diselenggarakan
Berkualitas
dikembangkan diselenggarakan

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelenggaraan Kejuaraan Persentase daya saing Persentase kejuaraan
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Jumlah kejuaraan yang Manusia Yang
2 19 03 2.02 02 dan Pekan Olahraga keolahragaan yang 82 % 1 Kejuaraan
olahraga yang 87 %
707,520,835 778,272,919
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, dipertandingkan
Berkualitas
Tingkat Kabupaten/Kota dikembangkan diselenggarakan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Partisipasi dan Persentase daya saing Persentase kejuaraan
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Manusia Yang
2 19 03 2.02 03 Keikutsertaan dalam keolahragaan yang 82 % Jumlah cabor yang diikuti
13 Cabor
olahraga yang 87 %
3,623,853,037 3,986,238,341
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
Penyelenggaraan Kejuaraan dikembangkan diselenggarakan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
2 19 03 2.03   Pembinaan dan Pengembangan Olahraga Prestasi Tingkat Daerah Provinsi 1,202,372,602 1,322,609,863
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pembinaan dan Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing Persentase kejuaraan
Pengembangan Atlet Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Manusia Yang
2 19 03 2.03 03 keolahragaan yang 82 % Jumlah atlet yang berprestasi
250 Atlet
olahraga yang 80 %
510,456,000 561,501,600
Berprestasi Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
dikembangkan diselenggarakan

Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing Jumlah Atlet dan Pelatih Persentase kejuaraan
Pemberian Penghargaan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Manusia Yang
2 19 03 2.03 04 keolahragaan yang 82 % berprestasi yang diberi 300 Orang
olahraga yang 80 %
691,916,602 761,108,263
Olahraga Kabupaten/Kota Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, Berkualitas
dikembangkan penghargaan
diselenggarakan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
2 19 03 2.04   Pembinaan dan Pengembangan Organisasi Olahraga 1,253,723,871 1,379,096,258
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing
Standardisasi Organisasi Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Jumlah Cabang Olahraga Persentase operasional Manusia Yang
2 19 03 2.04 01 keolahragaan yang 82 % 5 Cabor
85 %
387,313,473 426,044,820
Keolahragaan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, yang mengikuti sertifikasi
kesekretariatan
Berkualitas
dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 5/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing
Pengembangan Organisasi Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Persentase operasional Persentase operasional Manusia Yang
2 19 03 2.04 02 keolahragaan yang 82 % 85 %
85 %
866,410,398 953,051,438
Keolahragaan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, kesekretariatan
kesekretariatan
Berkualitas
dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 19 03 2.05   Pembinaan dan Pengembangan Olahraga Rekreasi 1,603,819,552 1,764,201,509
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Penyelenggaraan, Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Persentase daya saing Jumlah Cabang Olahraga
Pengembangan dan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Persentase olahraga rekreasi Manusia Yang
2 19 03 2.05 01 keolahragaan yang 82 % Rekreasi yang 4 Cabor
90 %
855,613,076 941,174,384
Pemasalan Festival dan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, yang dibina
Berkualitas
dikembangkan diselenggarakan

Olahraga Rekreasi Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengembangan Olahraga Persentase daya saing
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Jumlah Cabang Olahraga Persentase olahraga rekreasi Manusia Yang
2 19 03 2.05 04 Wisata, Tantangan dan keolahragaan yang 82 % 2 Cabor
90 %
394,616,482 434,078,131
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, yang diselenggarakan
yang dibina
Berkualitas
Petualangan dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pemanfaatan Olahraga Persentase daya saing
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Jumlah Cabang Olahraga Persentase olahraga rekreasi Manusia Yang
2 19 03 2.05 05 Tradisional dalam keolahragaan yang 82 % 6 Cabor
90 %
353,589,994 388,948,994
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, yang diselenggarakan
yang dibina
Berkualitas
Masyarakat dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 19 04     PROGRAM PENGEMBANGAN KAPASITAS KEPRAMUKAAN 855,081,976 940,590,174
2 19 04 2.01   Pembinaan dan Pengembangan Organisasi Kepramukaan 855,081,976 940,590,174
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Koordinasi dan Sinkronisasi Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Meningkatnya perlindungan Persentase kapasitas
Penyediaan Data dan Pendidikan, Semua Jumlah Data Kepramukaan Persentase organisasi Manusia Yang
2 19 04 2.01 01 dan kesejahteraan bagi kepramukaan yang 47 % 50 Informasi
70 %
12,169,600 13,386,560
Informasi Kepramukaan Kesehatan dan Kecamatan, yang berbasis Elektronik
pramuka yang dibina
Berkualitas
masyarakat dikembangkan
Berbasis Elektronik Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan
Kualitas Mutu
Pendidikan,
Kesehatan dan Kab. Deli Meningkatkan
Pembangunan Serdang, Sumber Daya
Peningkatan Kapasitas Meningkatnya perlindungan Persentase kapasitas
Sosial
Semua Jumlah organisasi pramuka Persentase organisasi Manusia Yang
2 19 04 2.01 02 Organisasi Kepramukaan dan kesejahteraan bagi kepramukaan yang 47 % 1 Kegiatan
70 %
416,133,984 457,747,382
Peningkatan Kecamatan, yang ditingkatkan
pramuka yang dibina
Berkualitas
Tingkat Daerah masyarakat dikembangkan
Kualitas Mutu Semua Dan Berdaya
Pendidikan, Kelurahan
Saing
Kesehatan dan
Pembangunan
Sosial
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Pengembangan Kapasitas Meningkatnya perlindungan Persentase kapasitas
Pendidikan, Semua Jumlah SDM Kepramukaan Persentase organisasi Manusia Yang
2 19 04 2.01 03 SDM Kepramukaan Tingkat dan kesejahteraan bagi kepramukaan yang 47 % 100 Orang
70 %
153,426,588 168,769,247
Kesehatan dan Kecamatan, yang dikembangkan
pramuka yang dibina
Berkualitas
Daerah masyarakat dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 6/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyelenggaraan Kegiatan Meningkatnya perlindungan Persentase kapasitas Jumlah kegiatan
Pendidikan, Semua Persentase organisasi Manusia Yang
2 19 04 2.01 05 Kepramukaan Tingkat dan kesejahteraan bagi kepramukaan yang 47 % kepramukaan yang 6 Event
70 %
226,579,196 249,237,116
Kesehatan dan Kecamatan, pramuka yang dibina
Berkualitas
Daerah masyarakat dikembangkan diselenggarakan

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Penyediaan Prasarana dan Meningkatnya perlindungan Persentase kapasitas
Pendidikan, Semua Jumlah prasarana dan sarana Persentase organisasi Manusia Yang
2 19 04 2.01 06 Sarana Kepramukaan dan kesejahteraan bagi kepramukaan yang 47 % 2 unit
70 %
36,000,000 39,600,000
Kesehatan dan Kecamatan, yang dibangun pramuka yang dibina
Berkualitas
Tingkat Daerah masyarakat dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Sumber Daya
Partisipasi dan Meningkatnya perlindungan Persentase kapasitas
Pendidikan, Semua Persentase organisasi Manusia Yang
2 19 04 2.01 08 Keikutsertaan dalam dan kesejahteraan bagi kepramukaan yang 47 % Jumlah Kegiatan yang diikuti
3 Event
70 %
218,839,600 240,723,560
Kesehatan dan Kecamatan, pramuka yang dibina
Berkualitas
Kegiatan Kepramukaan masyarakat dikembangkan
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 22       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KEBUDAYAAN 6,263,158,208 6,889,474,031
2 22 02     PROGRAM PENGEMBANGAN KEBUDAYAAN 2,360,692,768 2,596,762,046
2 22 02 2.01   Pengelolaan Kebudayaan yang Masyarakat Pelakunya dalam Daerah Kabupaten/Kota 1,274,379,961 1,401,817,958
Kab. Deli Meningkatkan
Optimalisasi
Pelindungan, Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Sumber Daya
Komoditas dan Jumlah Objek Pemajuan
Pengembangan, keagamaan, keamanan dan Semua Persentase Budaya yang Persentase kebudayaan yang Manusia Yang
2 22 02 2.01 01 Produk Unggulan 40 % Kebudayaan yang 10 Obyek
14 %
1,074,379,961 1,181,817,958
Pemanfaatan Objek ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, dikembangkan dikelola
Berkualitas
Daerah yang dikembangkan

Pemajuan Kebudayaan bermasyarakat Semua Dan Berdaya


Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
Optimalisasi
Komoditas dan
Produk Unggulan Kab. Deli Meningkatkan
Daerah yang Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Sumber Daya
Pembinaan Sumber Daya
Berdaya Saing
keagamaan, keamanan dan Semua Persentase Budaya yang Persentase kebudayaan yang Manusia Yang
2 22 02 2.01 02 Manusia, Lembaga, dan 40 % Jumlah SDM yang dibina
50 Orang
14 %
400,000,000 440,000,000
Optimalisasi ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, dikembangkan dikelola
Berkualitas
Pranata Kebudayaan
Komoditas dan bermasyarakat Semua Dan Berdaya
Produk Unggulan Kelurahan
Saing
Daerah yang
Berdaya Saing
2 22 02 2.02   Pelestarian Kesenian Tradisional yang Masyarakat Pelakunya dalam Daerah Kabupaten/Kota 727,235,800 799,959,380
Kab. Deli Meningkatkan
Optimalisasi
Pelindungan, Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Sumber Daya
Komoditas dan
Pengembangan, keagamaan, keamanan dan Semua Persentase Budaya yang Jumlah objek yang Persentase kesenian Manusia Yang
2 22 02 2.02 01 Produk Unggulan 40 % 4 obyek
25 %
484,417,800 532,859,580
Pemanfaatan Objek ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, dikembangkan dikembangkan
tradisional yang dilestarikan
Berkualitas
Daerah yang
Pemajuan Tradisi Budaya bermasyarakat Semua Dan Berdaya
Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
Pemberian Penghargaan
Kab. Deli Meningkatkan
kepada Pihak yang Optimalisasi
Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Sumber Daya
Berprestasi atau Komoditas dan Jumlah insan seni dan
keagamaan, keamanan dan Semua Persentase Budaya yang Persentase kesenian Manusia Yang
2 22 02 2.02 03 Berkontribusi Luar Biasa Produk Unggulan 40 % budaya yang menerima 30 Orang
25 %
242,818,000 267,099,800
ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, dikembangkan tradisional yang dilestarikan
Berkualitas
sesuai dengan Prestasi dan Daerah yang penghargaan

bermasyarakat Semua Dan Berdaya


Kontribusinya dalam Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
Pemajuan Kebudayaan
2 22 02 2.03   Pembinaan Lembaga Adat yang Penganutnya dalam Daerah Kabupaten/Kota 359,077,007 394,984,708

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 7/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Optimalisasi
Pelindungan, Meningkatnya nilai-nilai Serdang, Revolusi
Komoditas dan
Pengembangan, keagamaan, keamanan dan Semua Persentase Budaya yang Jumlah Lembaga Adat yang Persentase Lembaga Adat Mental dan
2 22 02 2.03 01 Produk Unggulan 40 % 3 lembaga
30 %
359,077,007 394,984,708
Pemanfaatan Objek ketertiban dalam kehidupan Kecamatan, dikembangkan dikembangkan
yang dibina
Pembangunan
Daerah yang
Pemajuan Lembaga Adat bermasyarakat Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

2 22 03     PROGRAM PENGEMBANGAN KESENIAN TRADISIONAL 900,012,960 990,014,256


2 22 03 2.01   Pembinaan Kesenian yang Masyarakat Pelakunya dalam Daerah Kabupaten/Kota 900,012,960 990,014,256
Kab. Deli
Optimalisasi
Peningkatan Pendidikan Serdang, Revolusi
Komoditas dan Meningkatnya pelestarian Persentase Kesenian
dan Pelatihan Sumber Daya Semua Persentase kesenian Mental dan
2 22 03 2.01 01 Produk Unggulan dan pengembangan warisan Tradisional yang 80 % Jumlah SDM yang dilatih
500 Orang
54 %
900,012,960 990,014,256
Manusia Kesenian Kecamatan, tradisional yang dilestarikan
Pembangunan
Daerah yang budaya lokal Dikembangkan
Tradisional Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

2 22 04     PROGRAM PEMBINAAN SEJARAH 644,991,350 709,490,485


2 22 04 2.01   Pembinaan Sejarah Lokal dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 644,991,350 709,490,485
Kab. Deli
Optimalisasi
Pemberdayaan Sumber Serdang, Revolusi
Komoditas dan Meningkatnya pelestarian Jumlah SDM pada lembaga
Daya Manusia dan Semua Persentase Sejarah yang Persentase sejarah lokal yang Mental dan
2 22 04 2.01 01 Produk Unggulan dan pengembangan warisan 27 % sejarah lokal yang 15 Orang
24 %
219,725,550 241,698,105
Lembaga Sejarah Lokal Kecamatan, dibina dibina
Pembangunan
Daerah yang budaya lokal diberdayakan

Kabupaten/Kota Semua Kebudayaan


Berdaya Saing
Kelurahan

Peningkatan Kab. Deli


Kualitas Mutu Serdang, Revolusi
Penyediaan Sarana dan Meningkatnya pelestarian Jumlah kebutuhan sarana
Pendidikan, Semua Persentase Sejarah yang Persentase sejarah lokal yang Mental dan
2 22 04 2.01 02 Prasarana Pembinaan dan pengembangan warisan 27 % dan prasarana pada lembaga 20 lembaga
24 %
140,000,000 154,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, dibina dibina
Pembangunan
Sejarah budaya lokal sejarah

Pembangunan Semua Kebudayaan


Sosial Kelurahan

Kab. Deli
Optimalisasi
Serdang, Revolusi
Peningkatan Akses Komoditas dan Meningkatnya pelestarian
Semua Persentase Sejarah yang Jumlah media data informasi Persentase sejarah lokal yang Mental dan
2 22 04 2.01 03 Masyarakat terhadap Data Produk Unggulan dan pengembangan warisan 27 % 20 Media 24 %
285,265,800 313,792,380
Kecamatan, dibina yang dapat diakses
dibina
Pembangunan
dan Informasi Sejarah Daerah yang budaya lokal
Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

2 22 05     PROGRAM PELESTARIAN DAN PENGELOLAAN CAGAR BUDAYA 396,955,176 436,650,694


2 22 05 2.01   Penetapan Cagar Budaya Peringkat Kabupaten/Kota 396,955,176 436,650,694
Kab. Deli
Optimalisasi
Serdang, Revolusi
Komoditas dan Meningkatnya pelestarian Persentase benda, situs, dan
Pendaftaran Objek Diduga Semua Jumlah Cagar Budaya yang Persentase cagar budaya Mental dan
2 22 05 2.01 01 Produk Unggulan dan pengembangan warisan kawasan cagar budaya yang 15 % 2 obyek
12 %
144,605,176 159,065,694
Cagar Budaya Kecamatan, didaftarkan
yang dilestarikan
Pembangunan
Daerah yang budaya lokal dilestarikan
Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

Peningkatan Kab. Deli


Kualitas Mutu Serdang, Revolusi
Meningkatnya pelestarian Persentase benda, situs, dan
Pendidikan, Semua Jumlah tenaga juru pelihara Persentase cagar budaya Mental dan
2 22 05 2.01 02 Penetapan Cagar Budaya dan pengembangan warisan kawasan cagar budaya yang 15 % 2 obyek
12 %
252,350,000 277,585,000
Kesehatan dan Kecamatan, cagar budaya
yang dilestarikan
Pembangunan
budaya lokal dilestarikan
Pembangunan Semua Kebudayaan
Sosial Kelurahan

2 22 06     PROGRAM PENGELOLAAN PERMUSEUMAN 1,960,505,954 2,156,556,550


2 22 06 2.01   Pengelolaan Museum Kabupaten/Kota 1,960,505,954 2,156,556,550

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 8/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Optimalisasi
Pelindungan, Serdang, Revolusi
Komoditas dan Meningkatnya pelestarian
Pengembangan, dan Semua Persentase pengelolaan Persentase pengelolaan Mental dan
2 22 06 2.01 01 Produk Unggulan dan pengembangan warisan 105 % Jumlah Koleksi yang dikelola
700 Koleksi
100 %
1,435,731,780 1,579,304,958
Pemanfataan Koleksi secara Kecamatan, museum museum
Pembangunan
Daerah yang budaya lokal
Terpadu Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

Kab. Deli
Optimalisasi
Pembinaan dan Serdang, Revolusi
Komoditas dan Meningkatnya pelestarian
Peningkatan Mutu dan Semua Persentase pengelolaan Jumlah SDM yang Persentase pengelolaan Mental dan
2 22 06 2.01 02 Produk Unggulan dan pengembangan warisan 105 % 6 Orang
100 %
21,276,000 23,403,600
Kapasitas Sumber Daya Kecamatan, museum ditingkatkan
museum
Pembangunan
Daerah yang budaya lokal
Manusia Permuseuman Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

Kab. Deli
Optimalisasi
Serdang, Revolusi
Peningkatan Pelayanan dan Komoditas dan Meningkatnya pelestarian Jumlah Akses Masyarakat
Semua Persentase pengelolaan Persentase pengelolaan Mental dan
2 22 06 2.01 03 Akses Masyarakat Terhadap Produk Unggulan dan pengembangan warisan 105 % terhadap museum yang 3 Media
100 %
244,698,174 269,167,992
Kecamatan, museum museum
Pembangunan
Museum Daerah yang budaya lokal ditingkatkan

Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

Kab. Deli
Optimalisasi
Serdang, Revolusi
Penyediaan dan Komoditas dan Meningkatnya pelestarian
Semua Persentase pengelolaan Jumlah sarana dan prasarana Persentase pengelolaan Mental dan
2 22 06 2.01 04 Pemeliharaan Sarana dan Produk Unggulan dan pengembangan warisan 105 % 4 unit
100 %
258,800,000 284,680,000
Kecamatan, museum yang dibutuhkan
museum
Pembangunan
Prasarana Museum Daerah yang budaya lokal
Semua Kebudayaan
Berdaya Saing
Kelurahan

3         URUSAN PEMERINTAHAN PILIHAN


3 26       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PARIWISATA 7,821,655,405 258,505,352
3 26 02     PROGRAM PENINGKATAN DAYA TARIK DESTINASI PARIWISATA 4,479,634,816 210,000,000
3 26 02 2.03   Pengelolaan Destinasi Pariwisata Kabupaten/Kota 4,479,634,816 210,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju
Penetapan Destinasi Semua Persentase daya tarik wisata Jumlah Destinasi Pariwisata Persentase daya tarik wisata Untuk
3 26 02 2.03 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 17 % 5 Destinasi
54 %
218,039,798 210,000,000
Pariwisata Kabupaten/Kota Kecamatan, yang ditingkatkan yang ditetapkan
yang ditingkatkan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan
Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju
Pengembangan Destinasi Semua Persentase daya tarik wisata Jumlah Destinasi pariwisata Persentase daya tarik wisata Untuk
3 26 02 2.03 03 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 17 % 6 Destinasi
54 %
4,031,264,398 0
Pariwisata Kabupaten/Kota Kecamatan, yang ditingkatkan yang dikembangkan
yang ditingkatkan
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan
Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Ekonomi
Monitoring dan Evaluasi Pengembangan Meningkatnya laju Jumlah usaha Kepariwisataan
Semua Persentase daya tarik wisata Persentase daya tarik wisata Untuk
3 26 02 2.03 05 Pengelolaan Destinasi Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 17 % yang dimonitoring dan di 150 obyek
54 %
75,160,620 0
Kecamatan, yang ditingkatkan yang ditingkatkan
Pertumbuhan
Pariwisata Kabupaten/Kota Kewilayahan berkelanjutan evaluasi

Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 9/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Pemberdayaan Masyarakat Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Meningkatnya laju
dalam Pengelolaan Pendidikan, Semua Persentase daya tarik wisata Jumlah Kelompok Persentase daya tarik wisata Untuk
3 26 02 2.03 06 pertumbuhan ekonomi yang 17 % 6 Kelompok
54 %
155,170,000 0
Destinasi Pariwisata Kesehatan dan Kecamatan, yang ditingkatkan Masyarakat yang dibina
yang ditingkatkan
Pertumbuhan
berkelanjutan
Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 26 03     PROGRAM PEMASARAN PARIWISATA 3,051,979,861 0
3 26 03 2.01   Pemasaran Pariwisata Dalam dan Luar Negeri Daya Tarik, Destinasi dan Kawasan Strategis Pariwisata Kabupaten/Kota 3,051,979,861 0
Memperkuat
Semua Ketahanan
Optimalisasi
Penguatan Promosi melalui Kabupaten/Kot Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju
Media Cetak, Elektronik, a, Semua Persentase Pemasaran yang Jumlah media yang Persentase pemasaran yang Untuk
3 26 03 2.01 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % 7 media
60 %
629,543,846 0
dan Media Lainnya Baik Kecamatan, diselenggarakan digunakan
diselenggarakan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan
Dalam dan Luar Negeri Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Semua Ketahanan
Optimalisasi
Fasilitasi Kegiatan Kabupaten/Kot Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju
Pemasaran Pariwisata Baik a, Semua Persentase Pemasaran yang Jumlah pemasaran yang Persentase pemasaran yang Untuk
3 26 03 2.01 02 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % 4 pameran
60 %
1,557,338,303 0
Dalam dan Luar Negeri Kecamatan, diselenggarakan dilakukan
diselenggarakan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan
Pariwisata Kabupaten/Kota Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Semua Ketahanan
Penyediaan Data dan Optimalisasi
Kabupaten/Kot Ekonomi
Penyebaran Informasi Komoditas dan Meningkatnya laju
a, Semua Persentase Pemasaran yang Persentase pemasaran yang Untuk
3 26 03 2.01 03 Pariwisata Kabupaten/Kota, Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % Jumlah data dan informasi
1200 data
60 %
259,308,600 0
Kecamatan, diselenggarakan diselenggarakan
Pertumbuhan
Baik Dalam dan Luar Daerah yang berkelanjutan
Semua Yang
Negeri Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Semua Ketahanan
Optimalisasi
Kabupaten/Kot Ekonomi
Peningkatan Kerja Sama Komoditas dan Meningkatnya laju
a, Semua Persentase Pemasaran yang Jumlah kerjasama yang 12 Persentase pemasaran yang Untuk
3 26 03 2.01 04 dan Kemitraan Pariwisata Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % 60 %
482,497,232 0
Kecamatan, diselenggarakan dihasilkan
Kerjasama
diselenggarakan
Pertumbuhan
Dalam dan Luar Negeri Daerah yang berkelanjutan
Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Semua Ketahanan
Optimalisasi
Kabupaten/Kot Ekonomi
Monitoring dan Evaluasi Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah Pengembangan
a, Semua Persentase Pemasaran yang Persentase pemasaran yang Untuk
3 26 03 2.01 05 Pengembangan Pemasaran Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 55 % Pemasaran Pariwisata yang 1 Kegiatan
60 %
123,291,880 0
Kecamatan, diselenggarakan diselenggarakan
Pertumbuhan
Pariwisata Daerah yang berkelanjutan dimonitoring dan evaluasi

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 26 05     PROGRAM PENGEMBANGAN SUMBER DAYA PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF 290,040,728 48,505,352
3 26 05 2.01   Pelaksanaan Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Tingkat Dasar 290,040,728 48,505,352

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 10/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA

Sub Unit Organisasi : 2.19.2.22.3.26.01.0000 DINAS KEPEMUDAAN, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Pengembangan Serdang, Jumlah Kompetensi SDM Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase SDM
Kompetensi SDM Semua Pariwisata dan Ekonomi Persentase SDM Pariwisata Untuk
3 26 05 2.01 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Kepariwisataan yang 77 % 20 Orang
75 %
108,270,376 0
Pariwisata dan Ekonomi Kecamatan, Kreatif Tingkat Dasar yang yang ditingkatkan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan dikembangkan
Kreatif Tingkat Dasar Semua ditingkatkan
Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Pelatihan Dasar SDM
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Kepariwisataan bagi Meningkatnya laju Persentase SDM
Pendidikan, Semua Jumlah SDM Pariwisata yang Persentase SDM Pariwisata Untuk
3 26 05 2.01 03 Masyarakat, Guru dan pertumbuhan ekonomi yang Kepariwisataan yang 77 % 150 Orang
75 %
133,265,000 0
Kesehatan dan Kecamatan, dibina
yang ditingkatkan
Pertumbuhan
Pelajar (Mahasiswa berkelanjutan dikembangkan
Pembangunan Semua Yang
dan/atau Siswa)
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Monitoring dan Evaluasi Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase SDM Jumlah Sumber Daya
Pengembangan Sumber Semua Persentase SDM Pariwisata Untuk
3 26 05 2.01 07 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Kepariwisataan yang 77 % Pariwisata dan Ekonomi 100 Obyek
75 %
48,505,352 48,505,352
Daya Pariwisata dan Kecamatan, yang ditingkatkan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan dikembangkan Kreatif yang dimonitoring

Ekonomi Kreatif Semua Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
TOTAL 37,930,714,561 29,944,022,982

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2027?t7wUG65jKeXO0tH3bx6GJ4LTsH/R@o/B6Qe8FIvdmgE= 11/11
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

Sub Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG TIDAK BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
2 23       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERPUSTAKAAN 10,636,930,577 10,636,930,577
2 23 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 9,129,976,105 9,129,976,105
2 23 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 14,039,745 14,039,745
Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Dokumen
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua
2 23 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin Perencanaan Perangkat 100 %
Persentase ASN dan Pegawai
100 %
14,039,745 14,039,745
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan,
Daerah

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

2 23 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 6,169,249,523 6,169,249,523


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas a, Semua Jumlah gaji dan Tunjangan
2 23 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
Persentase ASN dan Pegawai
100 %
5,963,208,881 5,963,208,881
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, ASN

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah Tenaga Pengelola
Penyediaan Administrasi akuntabilitas a, Semua Keuangan
100 %

2 23 01 2.02 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin Persentase ASN dan Pegawai


100 %
190,378,338 190,378,338
Pelaksanaan Tugas ASN penyelenggaraan Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

pemerintahan daerah Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Jumlah laporan keuangan
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Koordinasi dan Penyusunan akhir tahun yang disusun
akuntabilitas a, Semua 100 %

2 23 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin tepat waktu
Persentase ASN dan Pegawai
100 %
6,732,992 6,732,992
penyelenggaraan Kecamatan, 100 %

Tahun SKPD Nilai Akuntabilitas Kinerja


pemerintahan daerah Semua
Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah laporan semesteran
Laporan Keuangan akuntabilitas a, Semua yang disusun tepat waktu
100 %

2 23 01 2.02 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin Persentase ASN dan Pegawai


100 %
8,929,312 8,929,312
Bulanan/Triwulanan/Semest penyelenggaraan Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

eran SKPD pemerintahan daerah Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

2 23 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 28,600,000 28,600,000


Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah pakaian Dinas
Pengadaan Pakaian Dinas
akuntabilitas a, Semua Pegawai yang disediakan
100 %
persentase pengumpulan
2 23 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin 100 %
28,600,000 28,600,000
penyelenggaraan Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %
laporan

Kelengkapannya
pemerintahan daerah Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

2 23 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 823,563,724 823,563,724


Semua
Jumlah komponen alat listrik
Kabupaten/Kot
Penyediaan Komponen dan instalasi listrik yang
Meningkatnya pelayanan a, Semua 100 %

2 23 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin disediakan


Persentase ASN dan Pegawai
100 %
10,026,306 10,026,306
prima pemerintah daerah Kecamatan, 100 %

Bangunan Kantor Nilai Akuntabilitas Kinerja


Semua
Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2028?ArA2Fz@wpGCSMcqXdronMtRDgIw2wdvG0WbVaXGIiF4= 1/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

Sub Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Kabupaten/Kot Jumlah peralatan gedung
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan a, Semua kantor yang disediakan
100 %

2 23 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Persentase ASN dan Pegawai


100 %
261,454,230 261,454,230
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot Jumlah alat tulis kantor yang
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan a, Semua disediakan
100 %

2 23 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Persentase ASN dan Pegawai


100 %
179,017,977 179,017,977
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Jumlah barang cetakan dan
Kabupaten/Kot
penggandaan yang
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan a, Semua 100 %

2 23 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin disediakan


Persentase ASN dan Pegawai
100 %
23,836,525 23,836,525
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, 100 %

Nilai Akuntabilitas Kinerja


Semua
Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot Jumlah surat kabar dan
Penyediaan Bahan Bacaan
Meningkatnya pelayanan a, Semua majalah yang disediakan
100 %

2 23 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Persentase ASN dan Pegawai
100 %
11,139,408 11,139,408
prima pemerintah daerah Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

undangan
Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot Jumlah makanan dan
Meningkatnya pelayanan a, Semua minuman yang disediakan
100 %

2 23 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Persentase ASN dan Pegawai
100 %
26,033,278 26,033,278
prima pemerintah daerah Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Jumlah waktu rapat rapat
Kabupaten/Kot
Penyelenggaraan Rapat koordinasi dan konsultasi
Meningkatnya pelayanan a, Semua 100 %

2 23 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin dalam dan luar daerah
Persentase ASN dan Pegawai
100 %
312,056,000 312,056,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, 100 %

SKPD Nilai Akuntabilitas Kinerja


Semua
Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

2 23 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 921,021,676 921,021,676
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah moubiler yang
akuntabilitas a, Semua diadakan
100 %

2 23 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP 74 Poin Persentase ASN dan Pegawai
100 %
38,216,200 38,216,200
penyelenggaraan Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

pemerintahan daerah Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua Jumlah peralatan gedung


Pengadaan Sarana dan Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot kantor yang disediakan dan
Prasarana Pendukung akuntabilitas a, Semua JumlahPerlengkapan Kantor 100 %

2 23 01 2.07 11 Nilai LHE AKIP 74 Poin Persentase ASN dan Pegawai


100 %
882,805,476 882,805,476
Gedung Kantor atau penyelenggaraan Kecamatan, yang terpenuhi
100 %

Bangunan Lainnya pemerintahan daerah Semua Nilai Akuntabilitas Kinerja


Kelurahan
Instansi Pemerintah (AKIP)

2 23 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 423,323,437 423,323,437

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2028?ArA2Fz@wpGCSMcqXdronMtRDgIw2wdvG0WbVaXGIiF4= 2/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

Sub Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah ketersediaan telepon
Penyediaan Jasa
akuntabilitas a, Semua dan air
100 %

2 23 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP 74 Poin Persentase ASN dan Pegawai
100 %
8,635,200 8,635,200
penyelenggaraan Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

Air dan Listrik


pemerintahan daerah Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Jumlah perbaikan peralatan
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
kerja dan Jumlah Keamanan
Penyediaan Jasa Pelayanan akuntabilitas a, Semua 100 %

2 23 01 2.08 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin dan Kebersihan Kantor


Persentase ASN dan Pegawai
100 %
414,688,237 414,688,237
Umum Kantor penyelenggaraan Kecamatan, 100 %

Nilai Akuntabilitas Kinerja


pemerintahan daerah Semua
Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

2 23 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 750,178,000 750,178,000
Semua
Penyediaan Jasa Jumlah kendaraan
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Pemeliharaan, Biaya dinas/operasional yang
akuntabilitas a, Semua 100 %

2 23 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Nilai LHE AKIP 74 Poin dipelihara


Persentase ASN dan Pegawai
100 %
230,928,000 230,928,000
penyelenggaraan Kecamatan, 100 %

Perizinan Kendaraan Dinas Nilai Akuntabilitas Kinerja


pemerintahan daerah Semua
Operasional atau Lapangan Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Jumlah Bangunan yang di
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Pemeliharaan/Rehabilitasi Rehabilitasi dan
akuntabilitas a, Semua 100 %

2 23 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Nilai LHE AKIP 74 Poin Pemeliharaan Taman
Persentase ASN dan Pegawai
100 %
500,000,000 500,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, 100 %

Bangunan Lainnya Nilai Akuntabilitas Kinerja


pemerintahan daerah Semua
Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

Semua
Pemeliharaan/Rehabilitasi Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot Jumlah peralatan gedung
Sarana dan Prasarana akuntabilitas a, Semua kantor yang dipelihara
100 %

2 23 01 2.09 10 Nilai LHE AKIP 74 Poin Persentase ASN dan Pegawai


100 %
19,250,000 19,250,000
Gedung Kantor atau penyelenggaraan Kecamatan, Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %

Bangunan Lainnya pemerintahan daerah Semua Instansi Pemerintah (AKIP)

Kelurahan

2 23 02     PROGRAM PEMBINAAN PERPUSTAKAAN 1,468,939,109 1,468,939,109


2 23 02 2.01   Pengelolaan Perpustakaan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 780,537,332 780,537,332
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pengembangan dan
Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Jumlah Program E-Book jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 01 Pemeliharaan Layanan 12 %
100 %
100 %
101,772,000 101,772,000
Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
Meningkat
perpustakaan
Berkualitas
Perpustakaan Elektronik
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kualitas Mutu Sumber Daya
Pengembangan
Pendidikan, Persentase pengunjung jumlah perpustakaan yang jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 02 Perpustakaan di Tingkat 12 %
100 %
100 %
123,839,950 123,839,950
Kesehatan dan perpustakaan
dibina diseluruh kabupaten
perpustakaan
Berkualitas
Daerah Kabupaten/Kota
Pembangunan Dan Berdaya
Sosial Saing
Pembinaan Perpustakaan Peningkatan Semua Meningkatkan
pada Satuan Pendidikan Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Jumlah Peserta yang
Dasar di Seluruh Wilayah Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 04 12 %
Mengikuti Kegiatan Bintek 100 %
100 %
46,001,458 46,001,458
Kabupaten/Kota sesuai Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
perpustakaan
Berkualitas
Pengelolalaan Perpustakaan

dengan Standar Nasional Pembangunan Semua Dan Berdaya


Perpustakaan Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2028?ArA2Fz@wpGCSMcqXdronMtRDgIw2wdvG0WbVaXGIiF4= 3/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

Sub Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Jumlah Peserta Lomba Sumber Daya
Pembinaan Perpustakaan
Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Perpustakaan Desa
100 %
jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 05 Khusus Tingkat 12 %
100 %
80,126,445 80,126,445
Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
Nilai Akuntabilitas Kinerja 100 %
perpustakaan
Berkualitas
Kabupaten/Kota
Pembangunan Semua Instansi Pemerintah (AKIP)
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Peningkatan Kapasitas Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Tenaga Perpustakaan dan Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Jumlah Peserta workshop jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 06 12 %
100 %
100 %
26,909,368 26,909,368
Pustakawan Tingkat Daerah Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
Bercerita/Mendongeng
perpustakaan
Berkualitas
Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kualitas Mutu Sumber Daya
Pengembangan Bahan Pendidikan, Persentase pengunjung jumlah bahan pustaka yang jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 08 12 %
100 %
100 %
356,202,000 356,202,000
Pustaka Kesehatan dan perpustakaan
disediakan
perpustakaan
Berkualitas
Pembangunan Dan Berdaya
Sosial Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pengelolaan dan
Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Jumlah bahan pustaka yang jumlah pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.01 09 Pengembangan Bahan 12 %
100 %
100 %
45,686,111 45,686,111
Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
dikelola dan di lestarikan
perpustakaan
Berkualitas
Pustaka
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 23 02 2.02   Pembudayaan Gemar Membaca Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 688,401,777 688,401,777
Peningkatan Semua Meningkatkan
Sosiaisasi Budaya Baca dan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Literasi pada Satuan Jumlah Pengunjung
Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Persentase pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.02 01 Pendidikan Dasar dan 12 %
Perpustakaan Pada Hari 100 %
100 %
186,397,645 186,397,645
Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
perpustakaan
Berkualitas
Pendidikan Khusus serta Sabtu dan Pameran Buku

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Masyarakat
Sosial Kelurahan
Saing
Pembangunan dan Peningkatan Semua Meningkatkan
Pemeliharaan Sarana Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Jumlah Lokasi yang
Perpustakaan di Tempat- Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Persentase pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.02 02 12 %
Difasilitasi Perpustakaan 100 %
100 %
289,130,324 289,130,324
Tempat Umum yang Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
perpustakaan
Berkualitas
Keliling

Menjadi Kewenangan Pembangunan Semua Dan Berdaya


Daerah Kabupaten/Kota Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pemberian Penghargaan
Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Jumlah pemenang Anggota Persentase pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.02 03 Gerakan Budaya Gemar 12 %
100 %
100 %
12,793,930 12,793,930
Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
Perpustakaan Teladan
perpustakaan
Berkualitas
Membaca
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pengembangan Literasi Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Jumlah Kegiatan yang Persentase pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.02 04 12 %
100 %
100 %
150,087,296 150,087,296
Berbasis Inklusi Sosial Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
Melibatkan Masyarakat
perpustakaan
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pemilihan Duta Baca
Pendidikan, a, Semua Persentase pengunjung Jumlah Peserta Lomba Persentase pengunjung Manusia Yang
2 23 02 2.02 05 Tingkat Daerah 12 %
100 %
100 %
49,992,582 49,992,582
Kesehatan dan Kecamatan, perpustakaan
Bercerita
perpustakaan
Berkualitas
Kabupaten/Kota
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2028?ArA2Fz@wpGCSMcqXdronMtRDgIw2wdvG0WbVaXGIiF4= 4/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

Sub Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
2 23 03     PROGRAM PELESTARIAN KOLEKSI NASIONAL DAN NASKAH KUNO 38,015,363 38,015,363
2 23 03 2.01   Pelestarian Naskah Kuno Milik Daerah Kabupaten/Kota 38,015,363 38,015,363
Pengembangan,
Peningkatan Meningkatkan
Pengolahan dan
Kualitas Mutu Sumber Daya
Pengalihmediaan Naskah
Pendidikan, Persentase akses literasi jumlah naskah kuno yang terealisasinya pengumpulan Manusia Yang
2 23 03 2.01 02 Kuno yang dimiliki oleh 45 %
100 %
100 %
38,015,363 38,015,363
Kesehatan dan Pendidikan Non Formal
dihimpun
naskah kuno
Berkualitas
Masyarakat untuk
Pembangunan Dan Berdaya
Dilestarikan dan
Sosial Saing
Didayagunakan
2 24       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KEARSIPAN 792,745,452 792,745,452
2 24 02     PROGRAM PENGELOLAAN ARSIP 742,742,848 742,742,848
2 24 02 2.01   Pengelolaan Arsip Dinamis Daerah Kabupaten/Kota 246,717,393 246,717,393
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Penciptaan dan Pendidikan, a, Semua Jumlah Arsip yang dihimpun Manusia Yang
2 24 02 2.01 01 Nilai Audit Kearsipan
100 %
100 %
Nilai Pengawasan Kearsipan
100 %
27,170,825 27,170,825
Penggunaan Arsip Dinamis Kesehatan dan Kecamatan, dari OPD
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pemeliharaan dan Pendidikan, a, Semua Jumlah Pemeliharaan dan Manusia Yang
2 24 02 2.01 02 Nilai Audit Kearsipan
100 %
100 %
Nilai Pengawasan Kearsipan
100 %
44,540,845 44,540,845
Penyusutan Arsip Dinamis Kesehatan dan Kecamatan, Penyusutan Kearsipan
Berkualitas
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pengawasan Arsip Dinamis
Pendidikan, a, Semua Jumlah Pengawasan Manusia Yang
2 24 02 2.01 03 Kewenangan Nilai Audit Kearsipan
100 %
100 %
Nilai Pengawasan Kearsipan
100 %
175,005,723 175,005,723
Kesehatan dan Kecamatan, Kearsipan Lebih Baik
Berkualitas
Kabupaten/Kota
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 24 02 2.02   Pengelolaan Arsip Statis Daerah Kabupaten/Kota 135,925,642 135,925,642
Peningkatan Meningkatkan
Pengumpulan dan Kualitas Mutu Sumber Daya
Penyampaian Salinan Pendidikan, Nilai Akuntabilitas Kinerja Manusia Yang
2 24 02 2.02 01 Nilai Audit Kearsipan
100 %
100 %
Nilai Pengawasan Kearsipan
100 %
75,002,626 75,002,626
Otentik Naskah Asli Arsip Kesehatan dan Instansi Pemerintah (AKIP)
Berkualitas
Terjaga Kepada ANRI Pembangunan Dan Berdaya
Sosial Saing
Peningkatan Semua Meningkatkan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Akuisisi, Pengolahan,
Pendidikan, a, Semua Jumlah Sarana Penyimpanan Manusia Yang
2 24 02 2.02 02 Preservasi, dan Akses Arsip Nilai Audit Kearsipan
100 %
100 %
Nilai Pengawasan Kearsipan
100 %
60,923,016 60,923,016
Kesehatan dan Kecamatan, Arsip
Berkualitas
Statis
Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 24 02 2.03   Pengelolaan Simpul Jaringan Informasi Kearsipan Nasional Tingkat Kabupaten/Kota 360,099,813 360,099,813
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penyediaan Informasi,
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Akses dan Layanan Jumlah Informasi Kearsipan Persentase pengelolaan
Pendidikan, a, Semua Manusia Yang
2 24 02 2.03 01 Kearsipan Tingkat Daerah Nilai Audit Kearsipan
100 %
Melalui JIKN Berjalan Lebih 100 %
simpul JIKN tingkat 100 %
210,099,796 210,099,796
Kesehatan dan Kecamatan, Berkualitas
Kabupaten/Kota melalui Meningkat
Kabupaten
Pembangunan Semua Dan Berdaya
JIKN
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2028?ArA2Fz@wpGCSMcqXdronMtRDgIw2wdvG0WbVaXGIiF4= 5/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP

Sub Unit Organisasi : 2.23.2.24.0.00.01.0000 DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Semua Meningkatkan
Pemberdayaan Kapasitas Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Jumlah Peserta yang Persentase pengelolaan
Unit Kearsipan dan Pendidikan, a, Semua Manusia Yang
2 24 02 2.03 02 Nilai Audit Kearsipan
100 %
mengikuti Bintek dan 100 %
simpul JIKN tingkat 100 %
150,000,017 150,000,017
Lembaga Kearsipan Daerah Kesehatan dan Kecamatan, Berkualitas
Penyuluhan Kearsipan
Kabupaten
Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
2 24 03     PROGRAM PERLINDUNGAN DAN PENYELAMATAN ARSIP 50,002,604 50,002,604
2 24 03 2.01   Pemusnahan Arsip Dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota yang Memiliki Retensi di Bawah 10 (sepuluh) Tahun 50,002,604 50,002,604
Peningkatan Semua Meningkatkan
Penilaian, Penetapan dan
Kualitas Mutu Kabupaten/Kot Sumber Daya
Pelaksanaan Pemusnahan Jumlah Arsip yang
Pendidikan, a, Semua Manusia Yang
2 24 03 2.01 01 Arsip yang Memiliki Retensi Nilai audit Kearsipan
100 %
dimusnakan (Retensi di 100 %
Nilai Pengawasan Kearsipan
100 %
50,002,604 50,002,604
Kesehatan dan Kecamatan, Berkualitas
di Bawah 10 (sepuluh) bawah 10 tahun )

Pembangunan Semua Dan Berdaya


Tahun
Sosial Kelurahan
Saing
TOTAL 11,429,676,029 11,429,676,029

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2028?ArA2Fz@wpGCSMcqXdronMtRDgIw2wdvG0WbVaXGIiF4= 6/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN

Sub Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
3         URUSAN PEMERINTAHAN PILIHAN
3 25       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KELAUTAN DAN PERIKANAN 17,355,122,570 19,953,300,000
3 25 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 5,996,526,827 6,875,500,000
3 25 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 101,616,258 110,100,000
Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase ketersediaan
Jumlah dokumen laporan
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua dokumen perencanaan,
3 25 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin capaian kinerja SKPD yang 8 Dokumen
100 %
101,616,258 110,100,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan, penganggaran, dan evaluasi
disusun

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua kinerja perangkat daerah

Kelurahan

3 25 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 4,034,807,667 4,750,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Persentase ketersediaan
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pembayaran gaji dan
3 25 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 11 jenis
administrasi keuangan 100 %
3,804,887,667 4,500,000,000
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, tunjangan ASN

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase ketersediaan
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pembayaran honor
3 25 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 132 OB
administrasi keuangan 100 %
229,920,000 250,000,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, pengelola keuangan

perangkat daerah

Semua
Kelurahan

3 25 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 45,500,000 52,600,000


Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas Persentase ketersediaan
Meningkatnya pelayanan Semua
3 25 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah pakaian dinas
70 stel
administrasi kepegawaian 100 %
45,500,000 52,600,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Kelengkapannya perangkat daerah

Semua
Kelurahan

3 25 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 907,767,398 986,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah komponen alat-alat Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 jenis
100 %
12,398,272 13,500,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, listrik dan penerangan kantor
kebutuhan umum kedinasan

Bangunan Kantor
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan dan Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 jenis
100 %
150,332,664 163,200,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, perlengkapan kantor
kebutuhan umum kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Jumlah alat tulis kantor
42 jenis
100 %
79,374,946 85,500,000
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, kebutuhan umum kedinasan

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2029?Uc/CHjCod9sLyAzIZlEcf@K6aKd@aOnScCJPI7FiGz4= 1/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN

Sub Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah barang cetakan dan Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 11 jenis
100 %
84,924,336 92,100,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, penggandaan
kebutuhan umum kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah surat kabar dan buku Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 jenis
100 %
24,795,360 29,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, peraturan yang disediakan
kebutuhan umum kedinasan

undangan
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah bahan makanan dan Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 jenis
100 %
18,827,820 22,500,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, minuman tamu
kebutuhan umum kedinasan

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah kunjungan rapat-
Meningkatnya pelayanan Semua Persentase pemenuhan
3 25 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin rapat koordinasi dan 696 OH
100 %
537,114,000 580,200,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, kebutuhan umum kedinasan

SKPD konsultasi

Semua
Kelurahan

3 25 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 170,854,192 184,100,000
Kab. Deli
Serdang,
Persentase pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah mebel (meja, kursi,
3 25 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 6 jenis
sarana dan prasarana 100 %
170,854,192 184,100,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, lemari, dll) yang diadakan

penunjang fungsi kedinasan

Semua
Kelurahan

3 25 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 325,640,512 353,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah jasa telepon, internet, Persentase ketersediaan jasa
3 25 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 jenis
100 %
20,836,800 25,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, dan air
penunjang urusan kedinasan

Air dan Listrik


Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah peralatan kerja yang Persentase ketersediaan jasa
3 25 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 40 Unit
100 %
304,803,712 328,000,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, mendapat jasa perbaikan
penunjang urusan kedinasan

Semua
Kelurahan

3 25 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 410,340,800 439,700,000
Kab. Deli
Penyediaan Jasa
Serdang,
Pemeliharaan, Biaya
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah kendaraan dinas Persentase aset/barang yang
3 25 01 2.09 02 Pemeliharaan, Pajak, dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 6 unit
100 %
217,770,000 232,500,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, bermotor yang terpelihara
terpelihara fungsinya

Perizinan Kendaraan Dinas


Semua
Operasional atau Lapangan
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2029?Uc/CHjCod9sLyAzIZlEcf@K6aKd@aOnScCJPI7FiGz4= 2/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN

Sub Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Semua Luas gedung kantor yang Persentase aset/barang yang
3 25 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2.86 m2
100 %
107,460,000 115,600,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, terpelihara
terpelihara fungsinya

Bangunan Lainnya
Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
Jumlah sarana dan prasarana
Sarana dan Prasarana Meningkatnya pelayanan Semua Persentase aset/barang yang
3 25 01 2.09 11 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin pendukung gedung kantor 63 unit
100 %
85,110,800 91,600,000
Pendukung Gedung Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, terpelihara fungsinya

yang terpelihara

atau Bangunan Lainnya Semua


Kelurahan

3 25 03     PROGRAM PENGELOLAAN PERIKANAN TANGKAP 3,489,937,917 3,775,100,000


3 25 03 2.01   Pengelolaan Penangkapan Ikan di Wilayah Sungai, Danau, Waduk, Rawa, dan Genangan Air Lainnya yang dapat Diusahakan dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/ Kota 2,642,255,688 2,850,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Persentase ketersediaan Ekonomi
Penjaminan Ketersediaan Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah sarana usaha
Semua Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 sarana yang dibutuhkan Untuk
3 25 03 2.01 03 Sarana Usaha Perikanan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang perikanan tangkap yang 1314 Unit
100 %
2,642,255,688 2,850,000,000
Kecamatan, Tangkap Ton dalam pengelolaan Pertumbuhan
Tangkap Daerah yang berkelanjutan dibutuhkan

Semua penangkapan ikan


Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 25 03 2.02   Pemberdayaan Nelayan Kecil dalam Daerah Kabupaten/Kota 223,942,229 250,100,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Meningkatnya pengetahuan
Pengembangan Kapasitas Semua Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 Jumlah nelayan kecil yang Untuk
3 25 03 2.02 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 160 Orang
dan keterampilan kelompok 100 %
223,942,229 250,100,000
Nelayan Kecil Kecamatan, Tangkap Ton mendapat pelatihan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan nelayan

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 25 03 2.03   Pengelolaan dan Penyelenggaraan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) 623,740,000 675,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Penetapan Prosedur Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah tempat tambat Persentase ketersediaan
Pengelolaan dan Semua Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 Untuk
3 25 03 2.03 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang sampan / tangkahan yang 6 Unit
tempat tambat sampan / 100 %
623,740,000 675,000,000
Penyelenggaraan Tempat Kecamatan, Tangkap Ton Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan dibangun
tangkahan yang dibutuhkan

Pelelangan Ikan (TPI) Semua Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 25 03 2.04   Penerbitan Tanda Daftar Kapal Perikanan Berukuran sampai dengan 10 GT di Wilayah Sungai, Danau, Waduk, Rawa, dan Genangan Air Lainnya yang dapat Diusahakan dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 0 0
Kab. Deli Jumlah nelayan yang
Penetapan Persyaratan dan Optimalisasi
Serdang, mendapatkan penetapan
Prosedur Penerbitan Tanda Komoditas dan
Semua Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 persyaratan dan prosedur
3 25 03 2.04 01 Daftar Kapal Perikanan Produk Unggulan 0 Orang
0 0
Kecamatan, Tangkap
Ton
penerbitan KUSUKA (Kartu
Berukuran sampai dengan Daerah yang
Semua Pelaku Usaha Kelautan dan
10 GT Berdaya Saing
Kelurahan
Perikanan)

Kab. Deli
Optimalisasi
Pelayanan Penerbitan Serdang, Jumlah kapal yang mendapat
Komoditas dan
Tanda Daftar Kapal Semua Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 pelayanan penerbitan Bukti
3 25 03 2.04 02 Produk Unggulan 0 Kapal
0 0
Perikanan Berukuran Kecamatan, Tangkap
Ton
Pencatatan Kapal Perikanan
Daerah yang
sampai dengan 10 GT Semua (BPKP) dan Tanda Selar Kapal

Berdaya Saing
Kelurahan

3 25 03 2.06   Pendaftaran Kapal Perikanan Berukuran Sampai Dengan 10 GT yang Beroperasi di Sungai, Danau, Waduk, Rawa, dan Genangan Air Lainnya yang dapat Diusahakan dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 0 0

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2029?Uc/CHjCod9sLyAzIZlEcf@K6aKd@aOnScCJPI7FiGz4= 3/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN

Sub Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Optimalisasi
Pelayanan Penerbitan Serdang, Jumlah kapal perikanan yang
Komoditas dan
Pendaftaran Kapal Semua Jumlah Produksi Perikanan 28,447.22 mendapat pelayanan
3 25 03 2.06 02 Produk Unggulan 0 Kapal
0 0
Perikanan dengan Ukuran Kecamatan, Tangkap
Ton
penerbitan pendaftaran
Daerah yang
sampai dengan 10 GT Semua kapal

Berdaya Saing
Kelurahan

3 25 04     PROGRAM PENGELOLAAN PERIKANAN BUDIDAYA 6,685,480,146 7,938,500,000


3 25 04 2.02   Pemberdayaan Pembudi Daya Ikan Kecil 454,204,576 488,500,000
Optimalisasi
Komoditas dan Memperkuat
Pemberian Pendampingan, Produk Unggulan Kab. Deli Ketahanan
Kemudahanan Akses Ilmu Daerah yang Serdang, Ekonomi
Meningkatnya laju Jumlah pembudidaya ikan Meningkatnya pengetahuan
Pengetahuan, Teknologi Berdaya Saing
Semua Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 Untuk
3 25 04 2.02 04 pertumbuhan ekonomi yang yang mendapatkan 525 Orang
dan keterampilan kelompok 100 %
908,409,152 977,000,000
dan Informasi, serta Optimalisasi Kecamatan, Budidaya Ton Pertumbuhan
berkelanjutan pendidikan dan pelatihan
pembudidaya ikan

Penyelenggaraan Komoditas dan Semua Yang


Pendidikan dan Pelatihan Produk Unggulan Kelurahan
Berkualitas dan
Daerah yang Berkeadilan
Berdaya Saing
3 25 04 2.04   Pengelolaan Pembudidayaan Ikan 6,231,275,570 7,450,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase ketersediaan
Penyediaan Prasarana Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah prasarana sarana dan prasarana yang
Pembudidayaan Ikan dalam Semua Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 Untuk
3 25 04 2.04 02 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang pembudidaya ikan yang 3 Unit
dibutuhkan dalam rangka 100 %
2,455,886,200 3,300,000,000
1 (satu) Daerah Kecamatan, Budidaya Ton Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan dibutuhkan
mendukung pengelolaan
Kabupaten/Kota Semua Yang
Berdaya Saing pembudidayaan ikan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase ketersediaan
Penjaminan Ketersediaan Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah sarana sarana dan prasarana yang
Sarana Pembudidayaan Semua Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 Untuk
3 25 04 2.04 03 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang pembudidayaan ikan yang 6 Unit
dibutuhkan dalam rangka 100 %
3,549,273,790 3,900,000,000
Ikan dalam 1 (satu) Daerah Kecamatan, Budidaya Ton Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan dibutuhkan
mendukung pengelolaan
Kabupaten/Kota Semua Yang
Berdaya Saing pembudidayaan ikan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase ketersediaan
Pengelolaan Kesehatan Serdang, Jumlah perlengkapan dan Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju sarana dan prasarana yang
Ikan dan Lingkungan Semua Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 peralatan Pos Pelayanan Untuk
3 25 04 2.04 04 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 2 Paket
dibutuhkan dalam rangka 100 %
226,115,580 250,000,000
Budidaya dalam 1 (satu) Kecamatan, Budidaya Ton Kesehatan Ikan Terpadu Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan mendukung pengelolaan
Daerah Kabupaten/Kota Semua (POSIKANDU) Yang
Berdaya Saing pembudidayaan ikan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Perencanaan, Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase ketersediaan
Pengembangan, Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju sarana dan prasarana yang
Pemanfaatan dan Semua Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 Jumlah sertifikat hak atas Untuk
3 25 04 2.04 06 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 0 Dokumen
dibutuhkan dalam rangka 100 %
0 0
Perlindungan Lahan untuk Kecamatan, Budidaya Ton tanah pembudidaya ikan
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan mendukung pengelolaan
Pembudidayaan Ikan di Semua Yang
Berdaya Saing pembudidayaan ikan

Darat Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2029?Uc/CHjCod9sLyAzIZlEcf@K6aKd@aOnScCJPI7FiGz4= 4/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN

Sub Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Perencanaan, dan Optimalisasi Persentase ketersediaan
Serdang, Ekonomi
Pengembangan Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah sarana pemanfaatan sarana dan prasarana yang
Semua Jumlah Produksi Perikanan 67,764.59 Untuk
3 25 04 2.04 07 Pemanfaatan Air untuk Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang air untuk pembudidayaan 0 Unit
dibutuhkan dalam rangka 100 %
0 0
Kecamatan, Budidaya Ton Pertumbuhan
Pembudidayaan Ikan di Daerah yang berkelanjutan ikan yang dibutuhkan
mendukung pengelolaan
Semua Yang
Darat Berdaya Saing pembudidayaan ikan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 25 05     PROGRAM PENGAWASAN SUMBER DAYA KELAUTAN DAN PERIKANAN 47,828,068 51,500,000
3 25 05 2.01   Pengawasan Sumber Daya Perikanan di Wilayah Sungai, Danau, Waduk, Rawa, dan Genangan Air Lainnya yang dapat Diusahakan Dalam Kabupaten/Kota 47,828,068 51,500,000
Persentase anggota Memperkuat
Pengawasan Usaha
Kab. Deli Jumlah anggota pokmaswas pokmaswas dan pelaku Ketahanan
Perikanan Tangkap di Optimalisasi
Serdang, Peningkatan kepedulian dan pelaku usaha perikanan usaha perikanan yang Ekonomi
Wilayah Sungai, Danau, Komoditas dan Meningkatnya laju
Semua masyarakat terhadap yang melakukan pengawasan terlatih dan sadar hukum Untuk
3 25 05 2.01 01 Waduk, Rawa, dan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 150 Orang
100 %
47,828,068 51,500,000
Kecamatan, kelestarian sumberdaya usaha perikanan tangkap dalam pengawasan sumber Pertumbuhan
Genangan Air Lainnya yang Daerah yang berkelanjutan
Semua perikanan dan mendapat penyuluhan daya perikanan di wilayah Yang
dapat Diusahakan dalam Berdaya Saing
Kelurahan
hukum
sungai, danau, waduk, rawa, Berkualitas dan
Kabupaten/Kota
dan genangan air lainnya
Berkeadilan
3 25 06     PROGRAM PENGOLAHAN DAN PEMASARAN HASIL PERIKANAN 1,135,349,612 1,312,700,000
3 25 06 2.01   Penerbitan Tanda Daftar Usaha Pengolahan Hasil Perikanan Bagi Usaha Skala Mikro dan Kecil 27,678,000 57,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Penyediaan Data dan Optimalisasi
Serdang, Jumlah dokumen data Persentase ketersediaan Ekonomi
Informasi Usaha Pemasaran Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah produksi pengolahan
Semua 108,453.93 informasi usaha pemasaran dokumen data informasi Untuk
3 25 06 2.01 01 dan Pengolahan Hasil Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang dan pemasaran hasil 1 Dokumen
100 %
27,678,000 57,000,000
Kecamatan, Ton dan pengolahan hasil usaha pemasaran dan Pertumbuhan
Perikanan dalam 1 (satu) Daerah yang berkelanjutan perikanan
Semua perikanan
pengolahan hasil perikanan
Yang
Daerah Kabupaten/Kota Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 25 06 2.02   Pembinaan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Bagi Usaha Pengolahan dan Pemasaran Skala Mikro dan Kecil 685,248,500 800,000,000
Memperkuat
Jumlah kegiatan yang
Kab. Deli Persentase kegiatan yang Ketahanan
Pelaksanaan Bimbingan Optimalisasi dilaksanakan dalam
Serdang, terlaksana pada Pembinaan Ekonomi
dan Penerapan Persyaratan Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah produksi pengolahan bimbingan dan penerapan
Semua 108,453.93 Mutu dan Keamanan Hasil Untuk
3 25 06 2.02 01 atau Standar pada Usaha Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang dan pemasaran hasil persyaratan atau standar 6 Kegiatan
100 %
685,248,500 800,000,000
Kecamatan, Ton Perikanan Bagi Usaha Pertumbuhan
Pengolahan dan Pemasaran Daerah yang berkelanjutan perikanan pada usaha pengolahan dan
Semua Pengolahan dan Pemasaran Yang
Skala Mikro dan Kecil Berdaya Saing pemasaran skala mikro dan
Kelurahan
Skala Mikro dan Kecil
Berkualitas dan
kecil

Berkeadilan
3 25 06 2.03   Penyediaan dan Penyaluran Bahan Baku Industri Pengolahan Ikan dalam 1 (satu) Daerah Kabupaten/ Kota 422,423,112 455,700,000
Memperkuat
Kab. Deli Persentase ketersediaan Ketahanan
Peningkatan Ketersediaan Optimalisasi Jumlah pelaku usaha
Serdang, sarana dan prasarana yang Ekonomi
Ikan untuk Konsumsi dan Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah produksi pengolahan pengolahan /pemasaran
Semua 108,453.93 dibutuhkan dalam upaya Untuk
3 25 06 2.03 01 Usaha Pengolahan dalam 1 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang dan pemasaran hasil hasil perikanan yang 275 Orang
100 %
174,513,112 188,500,000
Kecamatan, Ton penyediaan dan penyaluran Pertumbuhan
(satu) Daerah Daerah yang berkelanjutan perikanan mendapat pembinaan
Semua bahan baku industri Yang
Kabupaten/Kota Berdaya Saing /pelatihan

Kelurahan
pengolahan ikan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Persentase ketersediaan Ketahanan
Pemberian Fasilitas bagi Optimalisasi
Serdang, Jumlah sarana dan prasarana sarana dan prasarana yang Ekonomi
Pelaku Usaha Perikanan Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah produksi pengolahan
Semua 108,453.93 yang dibutuhkan pelaku dibutuhkan dalam upaya Untuk
3 25 06 2.03 02 Skala Mikro dan Kecil Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang dan pemasaran hasil 7 Paket
100 %
247,910,000 267,200,000
Kecamatan, Ton usaha perikanan skala mikro penyediaan dan penyaluran Pertumbuhan
dalam 1 (satu) Daerah Daerah yang berkelanjutan perikanan
Semua dan kecil
bahan baku industri Yang
Kabupaten/Kota Berdaya Saing
Kelurahan
pengolahan ikan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2029?Uc/CHjCod9sLyAzIZlEcf@K6aKd@aOnScCJPI7FiGz4= 5/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN

Sub Unit Organisasi : 3.25.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERIKANAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
TOTAL 17,355,122,570 19,953,300,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2029?Uc/CHjCod9sLyAzIZlEcf@K6aKd@aOnScCJPI7FiGz4= 6/6
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
3         URUSAN PEMERINTAHAN PILIHAN
3 30       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERDAGANGAN 31,742,038,377 334,515,000,000
3 30 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 18,001,704,665 318,230,000,000
3 30 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 448,385,816 500,000,000
Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah Dokumen Persentase Penyusunan
Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas Semua
3 30 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin Perencanaan Perangkat 8 Dokumen
Dokumen Perencanaan 100 %
448,385,816 500,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan Kecamatan,
Daerah
Perangkat Daerah

Kinerja SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

3 30 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 13,229,074,603 13,350,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Jumlah ASN Penerima Persentase Ketersediaan
Penyediaan Gaji dan Meningkatnya pelayanan Semua
3 30 01 2.02 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Tunjangan Penambahan 128 Orang
Administrasi Keuangan 100 %
12,417,865,011 12,500,000,000
Tunjangan ASN prima pemerintah daerah Kecamatan,
Penghasilan
Perangkat Daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Ketersediaan
Penyediaan Administrasi Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Penanggungjawab
3 30 01 2.02 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 19 Orang
Administrasi Keuangan 100 %
811,209,592 850,000,000
Pelaksanaan Tugas ASN prima pemerintah daerah Kecamatan, Pengelola Keuangan

Perangkat Daerah

Semua
Kelurahan

3 30 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 145,500,000 150,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas Persentase Ketersediaan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pakaian Dinas Beserta
3 30 01 2.05 02 Beserta Atribut Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 128 Stel
Administrasi Umum 100 %
145,500,000 150,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Atribut Kelengkapannya

Kelengkapannya Perangkat Daerah

Semua
Kelurahan

3 30 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 2,010,729,791 2,145,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Komponen Jumlah Ketersediaan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
3 30 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Peralatan dan Perlengkapan 2 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
98,504,000 100,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
Bangunan Kantor Kantor
administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Jumlah Ketersediaan Persentase Pemenuhan
Penyediaan Peralatan dan Meningkatnya pelayanan Semua
3 30 01 2.06 02 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Peralatan dan Perlengkapan 16 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
147,747,048 200,000,000
Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan,
Kantor
administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Penyediaan Bahan Logistik Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Ketersediaan Bahan
3 30 01 2.06 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 34 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
101,461,279 120,000,000
Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Logistik Kantor

administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 1/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Penyediaan Barang Cetakan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Ketersediaan Barang
3 30 01 2.06 05 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 9 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
91,170,120 100,000,000
dan Penggandaan prima pemerintah daerah Kecamatan, Cetakan dan Penggandaan

administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Jumlah Bahan Bacaan dan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
3 30 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Peraturan Perundang- 41200 Exp
kebutuhan layanan 100 %
175,582,400 200,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
undangan undangan
administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pemenuhan Fasilitasi
3 30 01 2.06 08 Fasilitasi Kunjungan Tamu Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 6 Jenis
kebutuhan layanan 100 %
20,568,944 25,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Kunjungan Tamu

administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Jumlah Ketersediaan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua
3 30 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Perjalanan Rapat Koordinasi 6676 OH
kebutuhan layanan 100 %
1,375,696,000 1,400,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan,
SKPD dan Konsultasi SKPD
administrasi perkantoran

Semua
Kelurahan

3 30 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 1,409,906,075 301,250,000,000
Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Kendaraan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah pengadaan
3 30 01 2.07 02 Dinas Operasional atau Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 unit
Kebutuhan Barang Milik 100 %
840,400,000 900,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, kendaraan dinas operasional

Lapangan Daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Ketersediaan Mebel
3 30 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 6 Jenis
Kebutuhan Barang Milik 100 %
261,581,600 300,000,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Kantor

Daerah

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Sarana dan Persentase Pemenuhan
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Sarana dan Prasarana
3 30 01 2.07 10 Prasarana Gedung Kantor Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
Kebutuhan Barang Milik 100 %
307,924,475 350,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Gedung Kantor

atau Bangunan Lainnya Daerah

Semua
Kelurahan

3 30 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 346,928,380 385,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Komunikasi, Sumber Persentase Komunikasi,
3 30 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 2 Jenis
100 %
95,952,000 100,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Daya Air dan Listrik
Sumber Daya Air dan Listrik

Air dan Listrik


Semua
Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 2/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Peralatan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah service peralatan dan Persentase Komunikasi,
3 30 01 2.08 03 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 16 jenis
100 %
30,265,000 35,000,000
dan Perlengkapan Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, perlengkapan kantor
Sumber Daya Air dan Listrik

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Jasa Pelayanan Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Ketersediaan Jasa Persentase Komunikasi,
3 30 01 2.08 04 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 5 Orang
100 %
220,711,380 250,000,000
Umum Kantor prima pemerintah daerah Kecamatan, Pelayanan Umum Kantor
Sumber Daya Air dan Listrik

Semua
Kelurahan

3 30 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 411,180,000 450,000,000
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Serdang, Persentase Pemeliharaan
Jumlah Kendaraan
Pemeliharaan dan Pajak Meningkatnya pelayanan Semua Barang Milik Daerah
3 30 01 2.09 01 Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin Perorangan Dinas atau 8 Unit
100 %
322,180,000 350,000,000
Kendaraan Perorangan prima pemerintah daerah Kecamatan, Penunjang Urusan
Kendaraan Dinas Jabatan

Dinas atau Kendaraan Semua Pemerintahan Daerah

Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Serdang, Persentase Pemeliharaan
Pemeliharaan/Rehabilitasi
Meningkatnya pelayanan Semua Jumlah Pemeliharaan/ Barang Milik Daerah
3 30 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Indeks Kepuasan Masyarakat 79 Poin 4 Paket
100 %
89,000,000 100,000,000
prima pemerintah daerah Kecamatan, Rehabilitasi Gedung Kantor
Penunjang Urusan
Bangunan Lainnya
Semua Pemerintahan Daerah

Kelurahan

3 30 02     PROGRAM PERIZINAN DAN PENDAFTARAN PERUSAHAAN 299,500,000 320,000,000


3 30 02 2.02   Penerbitan Tanda Daftar Gudang 62,100,000 65,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Persentase Pelaku Usaha Jumlah Permohonan
Fasilitasi Penerbitan Tanda Semua Persentase Penerbitan Tanda Untuk
3 30 02 2.02 01 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang memperoleh izin sesuai 100 % Penerbitan Tanda Daftar 109 Gudang
100 %
62,100,000 65,000,000
Daftar Gudang Kecamatan, Daftar Gudang
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan dengan ketentuan Gudang (TDG)

Semua Yang
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 02 2.03   Penerbitan Surat Tanda Pendaftaran Waralaba (STPW) untuk Penerima Waralaba dari Waralaba Dalam Negeri 26,500,000 30,000,000
Memperkuat
Fasilitasi Pemenuhan Kab. Deli Ketahanan
Komitmen Perolehan Surat Serdang, Jumlah Permohonan STPW Persentase Penerbitan STPW Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Persentase Pelaku Usaha
Tanda Pendaftaran Semua untuk Penerima Waralaba yang Tepat Waktu untuk Untuk
3 30 02 2.03 02 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang memperoleh izin sesuai 100 % 20 Waralaba
100 %
26,500,000 30,000,000
dan/atau Lanjutan Kecamatan, Lanjutan dari Waralaba Penerima Waralaba dari Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan dengan ketentuan
Waralaba (STPW) Dalam Semua Dalam Negeri
Waralaba Dalam Negeri
Yang
Negeri Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 02 2.04   Penerbitan Surat Tanda Pendaftaran Waralaba (STPW) untuk Penerima Waralaba Lanjutan dari Waralaba Luar Negeri 65,850,000 70,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Fasilitasi Pemenuhan
Serdang, Jumlah Permohonan STPW Persentase Penerbitan STPW Ekonomi
Lanjutan Surat Tanda Pengembangan Meningkatnya laju Persentase Pelaku Usaha
Semua untuk Penerima Waralaba yang tepat waktu untuk Untuk
3 30 02 2.04 02 Pendaftaran dan/atau Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang memperoleh izin sesuai 100 % 20 Waralaba
100 %
65,850,000 70,000,000
Kecamatan, Lanjutan dari Waralaba Luar Penerima Waralaba Lanjutan Pertumbuhan
Lanjutan Waralaba (STPW) Kewilayahan berkelanjutan dengan ketentuan
Semua Negeri
dari Waralaba Luar Negeri
Yang
Luar Negeri
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 02 2.05   Penerbitan Surat Izin Usaha Perdagangan Minuman Beralkohol Golongan B dan C untuk Pengecer dan Penjual Langsung Minum di Tempat 35,550,000 40,000,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 3/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Fasilitasi Penerbitan Surat Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Persentase Pelaku Usaha Jumlah Permohonan SIUP Persentase Pengawasan Izin
Izin Usaha Perdagangan Semua 10 Untuk
3 30 02 2.05 01 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang memperoleh izin sesuai 100 % Minuman Beralkohol Usaha Perdagangan 100 %
35,550,000 40,000,000
Minuman Beralkohol Kecamatan, permohonan
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan dengan ketentuan Golongan B dan C
Minuman Beralkohol

Golongan B dan C Semua Yang


Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 02 2.06   Pengendalian Fasilitas Penyimpanan Bahan Berbahaya dan Pengawasan Distribusi, Pengemasan dan Pelabelan Bahan Berbahaya di Tingkat Daerah Kabupaten/ Kota 109,500,000 115,000,000
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Persentase Pemeriksaan Ketahanan
Fasilitasi Pemenuhan Kualitas Mutu Serdang, Fasilitas Penyimpanan Bahan Ekonomi
Meningkatnya laju Persentase Pelaku Usaha Jumlah Pemeriksaan Fasilitasi
Komitmen Pemeriksaan Pendidikan, Semua Berbahaya dan Pengawasan Untuk
3 30 02 2.06 02 pertumbuhan ekonomi yang yang memperoleh izin sesuai 100 % Penyimpanan Bahan 20 Distribusi
100 %
47,400,000 50,000,000
Distribusi Bahan Berbahaya Kesehatan dan Kecamatan, Distribusi, Pengemasan dan Pertumbuhan
berkelanjutan dengan ketentuan Berbahaya

bagi P-B2 dan PA-B2 Pembangunan Semua Pelabelan Bahan Berbahaya Yang
Sosial Kelurahan
di Tingkat Daerah Kab/Kota
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Pengawasan Distribusi, Peningkatan Kab. Deli Persentase Pemeriksaan Ketahanan
Pengemasan dan Pelabelan Kualitas Mutu Serdang, Jumlah Pengawasan Fasilitas Penyimpanan Bahan Ekonomi
Meningkatnya laju Persentase Pelaku Usaha
Bahan Berbahaya Terhadap Pendidikan, Semua Distribusi, Pengemasan dan Berbahaya dan Pengawasan Untuk
3 30 02 2.06 03 pertumbuhan ekonomi yang yang memperoleh izin sesuai 100 % 20 distribusi
100 %
62,100,000 65,000,000
Pengguna Akhir Bahan Kesehatan dan Kecamatan, Pelabelan Bahan Berbahaya Distribusi, Pengemasan dan Pertumbuhan
berkelanjutan dengan ketentuan
Berbahaya (PA-B2) maupun Pembangunan Semua di Tingkat Daerah Kab/Kota
Pelabelan Bahan Berbahaya Yang
Produsen B2 (P-B2) Sosial Kelurahan
di Tingkat Daerah Kab/Kota
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 03     PROGRAM PENINGKATAN SARANA DISTRIBUSI PERDAGANGAN 5,056,446,479 7,000,000,000
3 30 03 2.01   Pembangunan dan Pengelolaan Sarana Distribusi Perdagangan 5,056,446,479 7,000,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Nilai Produk Domestik Pemenuhan Pembangunan Persentase Pengembangan
Penyediaan Sarana Semua Untuk
3 30 03 2.01 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Regional Bruto (PDRB) Sektor 30,83 Rp Sarana Distribusi 34 Pasar
dan Pengelolaan Sarana 100 %
5,056,446,479 7,000,000,000
Distribusi Perdagangan Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan Perdagangan Perdagangan
Dustribusi Perdagangan

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 04     PROGRAM STABILISASI HARGA BARANG KEBUTUHAN POKOK DAN BARANG PENTING 3,119,620,284 3,415,000,000
3 30 04 2.01   Menjamin Ketersediaan Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting di Tingkat Daerah Kabupaten/ Kota 58,050,000 65,000,000
Memperkuat
Koordinasi dan Sinkronisasi Kab. Deli Ketahanan
Peningkatan Aksesibilitas Serdang, Ekonomi
Pengembangan Persentase Koefisien Variasi
Barang Kebutuhan Pokok Semua Persentase Koefisien Variasi Jumlah Rata - Rata Koefisien Untuk
3 30 04 2.01 02 Aksesibilitas dan 100 %
33 Komoditi
Harga Antar Waktu Per 100 %
58,050,000 65,000,000
dan Barang Penting di Kecamatan, harga antar waktu
Variasi Antar Waktu
Pertumbuhan
Kewilayahan Komoditas Bahan Pokok

Tingkat Agen dan Pasar Semua Yang


Rakyat Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 04 2.02   Pengendalian Harga, dan Stok Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting di Tingkat Pasar Kabupaten/Kota 2,990,170,284 3,250,000,000
Memperkuat
Pemantauan Harga dan Kab. Deli Ketersediaan Bahan Evaluasi Ketahanan
Optimalisasi Melaksanakan Pemantauan
Stok Barang Kebutuhan Serdang, untuk Perumusan Kebijakan Ekonomi
Komoditas dan Harga dan Informasi
Pokok dan Barang Penting Semua Persentase Koefisien Variasi Stabilisasi Harga Barang Untuk
3 30 04 2.02 02 Produk Unggulan 100 %
Ketersediaan Pasokan/Stok 33 Komoditi
100 %
223,500,000 250,000,000
pada Pasar Rakyat yang Kecamatan, harga antar waktu
Kebutuhan Pokok dan Pertumbuhan
Daerah yang Barang Kebutuhan Pokok
Terintegrasi dalam Sistem Semua Barang Penting Secara Tepat Yang
Berdaya Saing dan Barang Penting

Informasi Perdagangan Kelurahan


dan Cepat
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 4/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
upaya stabilisasi harga
Peningkatan Kab. Deli Ketersediaan Bahan Evaluasi Ketahanan
dengan sasaran masyarakat
Pelaksanaan Operasi Pasar Kualitas Mutu Serdang, untuk Perumusan Kebijakan Ekonomi
umum. Dilakukan melalui
Reguler dan Pasar Khusus Pendidikan, Semua Persentase Koefisien Variasi 22 Stabilisasi Harga Barang Untuk
3 30 04 2.02 03 100 %
Satgas untuk langsung dijual 100 %
2,766,670,284 3,000,000,000
yang Berdampak dalam 1 Kesehatan dan Kecamatan, harga antar waktu
Kecamatan
Kebutuhan Pokok dan Pertumbuhan
ke masyarakat umum;
(satu) Kabupaten/Kota Pembangunan Semua Barang Penting Secara Tepat Yang
melalui pedagang eceran
Sosial Kelurahan
dan Cepat
Berkualitas dan
dan pedagang grosir

Berkeadilan
3 30 04 2.03   Pengawasan Pupuk dan Pestisida Bersubsidi di Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 71,400,000 100,000,000
Memperkuat
Peningkatan Kab. Deli Ketahanan
Kualitas Mutu Serdang, Ekonomi
Pengawasan Penyaluran
Pendidikan, Semua Persentase Koefisien Variasi Jumlah Pupuk dan Pestisida Persentase Jumlah Pupuk Untuk
3 30 04 2.03 03 dan Penggunaan Pupuk 100 %
6 Jenis
100 %
71,400,000 100,000,000
Kesehatan dan Kecamatan, harga antar waktu
yang tersalurkan
yang Disalurkan
Pertumbuhan
dan Pestisida Bersubsidi
Pembangunan Semua Yang
Sosial Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 05     PROGRAM PENGEMBANGAN EKSPOR 2,303,284,536 2,500,000,000
3 30 05 2.01   Penyelenggaraan Promosi Dagang melalui Pameran Dagang dan Misi Dagang bagi Produk Ekspor Unggulan yang terdapat pada 1 (satu) Daerah Kabupaten/Kota 2,303,284,536 2,500,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Optimalisasi
Pembinaan dan Serdang, Melakukan Pemetaan Produk Untuk
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Pelaksanaan Misi
Pengembangan Usaha Semua Persentase peningkatan nilai Unggulan dan Potensial Mendukung
3 30 05 2.01 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 50 Orang
Dagang Produk Ekspor 100 %
148,381,900 200,000,000
Produk Ekspor Unggulan Kecamatan, ekspor Daerah yang Berorientasi Pengembanga
Daerah yang berkelanjutan Unggulan

Kabupaten/Kota Semua Ekspor


n Ekonomi
Berdaya Saing
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Optimalisasi
Serdang, Untuk
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Pelaksanaan Misi
Semua Persentase peningkatan nilai Partisipasi dalam Pameran Mendukung
3 30 05 2.01 02 Pameran Dagang Nasional Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 3 Pameran
Dagang Produk Ekspor 100 %
1,130,816,521 1,200,000,000
Kecamatan, ekspor Dagang Nasional
Pengembanga
Daerah yang berkelanjutan Unggulan

Semua n Ekonomi
Berdaya Saing
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Optimalisasi
Serdang, Untuk
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Pelaksanaan Misi
Semua Persentase peningkatan nilai Partisipasi dalam Pameran Mendukung
3 30 05 2.01 03 Pameran Dagang Lokal Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 2 Pameran
Dagang Produk Ekspor 100 %
672,985,551 700,000,000
Kecamatan, ekspor Dagang Lokal
Pengembanga
Daerah yang berkelanjutan Unggulan

Semua n Ekonomi
Berdaya Saing
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
Memperkuat
Kab. Deli Infrastruktur
Optimalisasi
Serdang, Untuk
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase Pelaksanaan Misi
Misi Dagang Bagi Produk Semua Persentase peningkatan nilai Jumlah Produk Ekspor Mendukung
3 30 05 2.01 04 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 2 Pameran
Dagang Produk Ekspor 100 %
351,100,564 400,000,000
Ekspor Unggulan Kecamatan, ekspor Unggulan
Pengembanga
Daerah yang berkelanjutan Unggulan

Semua n Ekonomi
Berdaya Saing
Kelurahan
Dan Pelayanan
Dasar
3 30 06     PROGRAM STANDARDISASI DAN PERLINDUNGAN KONSUMEN 900,332,827 950,000,000
3 30 06 2.01   Pelaksanaan Metrologi Legal, Berupa Tera, Tera Ulang, dan Pengawasan 900,332,827 950,000,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 5/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Persentase Barang Beredar, Persentase alat-alat Ukur,
Serdang, Ekonomi
Pelaksanaan Metrologi Pengembangan Meningkatnya laju Alat Ukur, Takar Timbang Jumlah UTTP Bertanda Tera Takar, Timbang yang diawasi
Semua Untuk
3 30 06 2.01 01 Legal, Berupa Tera, Tera Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang diawasi serta bertanda 100 % yang berlaku pada tahun 55 Jenis
serta bertanda tera sah 100 %
809,432,827 850,000,000
Kecamatan, Pertumbuhan
Ulang Kewilayahan berkelanjutan tera sah sesuai dengan berjalan
sesuai dengan ketentuan
Semua Yang
Ketentuan yang berlaku yang berlaku

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Persentase Barang Beredar, Persentase alat-alat Ukur,
Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Alat Ukur, Takar Timbang Jumlah Potensi UTTP yang Takar, Timbang yang diawasi
Pengawasan/Penyuluhan Semua Untuk
3 30 06 2.01 02 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang diawasi serta bertanda 100 % wajib ditera dan tera ulang 396 OH
serta bertanda tera sah 100 %
90,900,000 100,000,000
Metrologi Legal Kecamatan, Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan tera sah sesuai dengan diwilayah Kab/Kota
sesuai dengan ketentuan
Semua Yang
Ketentuan yang berlaku yang berlaku

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Persentase Barang Beredar, Persentase alat-alat Ukur,
Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Alat Ukur, Takar Timbang Jumlah Total UTTP yang Takar, Timbang yang diawasi
Semua Untuk
3 30 06 2.01 03 Penyidikan Metrologi Legal Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang yang diawasi serta bertanda 100 % ditera dan Ditera Ulang pada 0 OH
serta bertanda tera sah 100 %
0 0
Kecamatan, Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan tera sah sesuai dengan Tahun Berjalan
sesuai dengan ketentuan
Semua Yang
Ketentuan yang berlaku yang berlaku

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 30 07     PROGRAM PENGGUNAAN DAN PEMASARAN PRODUK DALAM NEGERI 2,061,149,586 2,100,000,000
3 30 07 2.01   Pelaksanaan Promosi, Pemasaran dan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri 2,061,149,586 2,100,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase Pelaksanaan
Pelaksanaan Promosi Serdang, Persentase Barang Produksi Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah Sarana Promosi Promosi, Pemasaran dan
Penggunaan Produk Dalam Semua dalam Negeri yang Untuk
3 30 07 2.01 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % Penggunaan dan Produk 19 Sektor
Identifikasi Pelaku Usaha 100 %
1,981,378,636 2,000,000,000
Negeri di Tingkat Kecamatan, diperdagangkan di toko Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan Dalam Negeri
Mikro Kecil Menengah Sektor
Kabupaten/Kota Semua swalayan Yang
Berdaya Saing Perdagangan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase Pelaksanaan
Pemasaran dan Serdang, Persentase Barang Produksi Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah Pemasaran Promosi, Pemasaran dan
Peningkatan Penggunaan Semua dalam Negeri yang 50 Untuk
3 30 07 2.01 02 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % PenggunaanProduk Dalam Identifikasi Pelaku Usaha 100 %
41,040,000 50,000,000
Produk Dalam Negeri di Kecamatan, diperdagangkan di toko Pasar/Toko
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan Negeri di Tingkat Kabupaten
Mikro Kecil Menengah Sektor
Tingkat Kabupaten/Kota Semua swalayan Yang
Berdaya Saing Perdagangan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase Pelaksanaan
Serdang, Persentase Barang Produksi Jumlah Pemasaran guna Ekonomi
Peningkatan Sistem dan Komoditas dan Meningkatnya laju Promosi, Pemasaran dan
Semua dalam Negeri yang Peningkatan Perdagangan ke Untuk
3 30 07 2.01 03 Jaringan Informasi Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 5 Jenis
Identifikasi Pelaku Usaha 100 %
38,730,950 50,000,000
Kecamatan, diperdagangkan di toko dalam Sistem dan Jaringan Pertumbuhan
Perdagangan Daerah yang berkelanjutan Mikro Kecil Menengah Sektor
Semua swalayan Informasi
Yang
Berdaya Saing Perdagangan

Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 31       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERINDUSTRIAN 2,670,628,776 2,865,000,000
3 31 02     PROGRAM PERENCANAAN DAN PEMBANGUNAN INDUSTRI 2,486,278,776 2,610,000,000
3 31 02 2.01   Penyusunan dan Evaluasi Rencana Pembangunan Industri Kabupaten/Kota 2,486,278,776 2,610,000,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 6/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Penyusunan Rencana Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase tingkat Jumlah Dokumen Rencana Persentase Pencapaian
Semua Untuk
3 31 02 2.01 01 Pembangunan Industri Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang pertambahan industri kecil 100 % Pembangunan Industri 1 Dokumen
Sasaran Pembangunan 100 %
320,158,776 350,000,000
Kecamatan, Pertumbuhan
Kabupaten/Kota Daerah yang berkelanjutan dan menengah di kabupaten Kabupaten Industri

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Koordinasi, Sinkronisasi, Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase tingkat Jumlah Koordinasi, Persentase Pencapaian
dan pelaksanaan Semua Untuk
3 31 02 2.01 03 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang pertambahan industri kecil 100 % Sinkronisasi Pelaksanaan 258 OH
Sasaran Pembangunan 100 %
53,620,000 60,000,000
Pembangunan Sumber Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan dan menengah di kabupaten Sumber Daya Industri
Industri

Daya Industri Semua Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Koordinasi, Sinkronisasi, Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Persentase tingkat Persentase Pencapaian
dan Pelaksanaan Semua Jumlah Pembangunan Sarana Untuk
3 31 02 2.01 04 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang pertambahan industri kecil 100 % 0 Industri
Sasaran Pembangunan 100 %
0 0
Pembangunan Sarana dan Kecamatan, dan Prasarana Industri
Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan dan menengah di kabupaten Industri

Prasarana Industri Semua Yang


Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Koordinasi, Sinkronisasi, Serdang, Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju Persentase tingkat Jumlah Peserta Pelatihan Persentase Pencapaian
dan Pelaksanaan Semua Untuk
3 31 02 2.01 05 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang pertambahan industri kecil 100 % Tingkat Lanjutan Industri 50 Peserta
Sasaran Pembangunan 100 %
2,112,500,000 2,200,000,000
Pemberdayaan Industri dan Kecamatan, Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan dan menengah di kabupaten Kecil Menengah
Industri

Peran Serta Masyarakat Semua Yang


Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Serdang, Tahapan Penyelesaian Ekonomi
Evaluasi terhadap Pengembangan Meningkatnya laju Persentase tingkat Persentase Pencapaian
Semua Dokumen Perencanaan Untuk
3 31 02 2.01 06 Pelaksanaan Rencana Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang pertambahan industri kecil 100 % 0 Dokumen
Sasaran Pembangunan 100 %
0 0
Kecamatan, Pembangunan Industri Pertumbuhan
Pembangunan Industri Kewilayahan berkelanjutan dan menengah di kabupaten Industri

Semua Kabupaten Yang


Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 31 03     PROGRAM PENGENDALIAN IZIN USAHA INDUSTRI KABUPATEN/KOTA 22,900,000 50,000,000
3 31 03 2.01   Penerbitan Izin Usaha Industri (IUI), Izin Perluasan Usaha Industri (IPUI), Izin Usaha Kawasan Industri (IUKI) dan Izin Perluasan Kawasan Industri (IPKI) Kewenangan Kabupaten/Kota 22,900,000 50,000,000
Memperkuat
Koordinasi dan Sinkronisasi Kab. Deli Persentase Jumlah hasil Ketahanan
Pengawasan Perizinan di Serdang, pemantauan dan Persentase Jumlah Izin yang Ekonomi
Pengembangan Meningkatnya laju
Bidang Industri Dalam Semua pengawasan dengan jumlah Jumlah Permohonan atau diterbitkan Usaha Industri Untuk
3 31 03 2.01 02 Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang 100 % 484 IKM
100 %
22,900,000 50,000,000
Lingkup IUI, IPUI, IUKI dan Kecamatan, izin usaha industri kecil dan Pengajuan izin yang masuk
(IUI) Kecil dan IUI Menengah Pertumbuhan
Kewilayahan berkelanjutan
IPKI Kewenangan Semua menengah yang dikeluarkan yang diterbitkan
Yang
Kabupaten/ Kota Kelurahan
oleh instansi terkait Berkualitas dan
Berkeadilan
3 31 04     PROGRAM PENGELOLAAN SISTEM INFORMASI INDUSTRI NASIONAL 161,450,000 205,000,000
3 31 04 2.01   Penyediaan Informasi Industri untuk Informasi Industri untuk IUI, IPUI, IUKI dan IPKI Kewenangan Kabupaten/Kota 161,450,000 205,000,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 7/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Sub Unit Organisasi : 3.31.3.30.0.00.01.0000 DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Fasilitasi Pengumpulan, Memperkuat
Pengolahan dan Analisis Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase jumlah izin usaha
Data Industri, Data Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju kawasan industri (IUKI) dan Jumlah Izin yang dipantau Persentase Ketersediaan
Kawasan Industri serta Data Semua Untuk
3 31 04 2.01 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang izin perluasan kawasan 100 % dan dianalisis dalam laporan 484 IKM
Informasi Industri Secara 100 %
66,000,000 75,000,000
Lain Lingkup Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan industri (IPKI) yang lokasinya hasil pemantauan
Lengkap dan Terkini

Kabupaten/Kota melalui Semua Yang


Berdaya Saing di daerah Kabupaten
Sistem Informasi Industri Kelurahan
Berkualitas dan
Nasional (SIINas) Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Persentase jumlah izin usaha
Diseminasi, Publikasi Data Serdang, Jumlah Data Perusahaan Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju kawasan industri (IUKI) dan Persentase Ketersediaan
Informasi dan Analisa Semua Industri Kecil, Menengah dan Untuk
3 31 04 2.01 02 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang izin perluasan kawasan 100 % 52 Industri
Informasi Industri Secara 100 %
19,250,000 50,000,000
Industri Kabupaten/Kota Kecamatan, Perusahaan Kawasan Industri Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan industri (IPKI) yang lokasinya Lengkap dan Terkini

melalui SIINas Semua di Kab/Kota di SIINAS


Yang
Berdaya Saing di daerah Kabupaten
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Pemantauan dan Evaluasi
Kab. Deli Ketahanan
Kepatuhan Perusahaan Persentase jumlah izin usaha
Serdang, Total Populasi Perusahaan Ekonomi
Industri dan Perusahaan Pengembangan Meningkatnya laju kawasan industri (IUKI) dan Persentase Ketersediaan
Semua Industri Kecil, Menengah dan Untuk
3 31 04 2.01 03 Kawasan Industri Lingkup Aksesibilitas dan pertumbuhan ekonomi yang izin perluasan kawasan 100 % 484 IKM
Informasi Industri Secara 100 %
76,200,000 80,000,000
Kecamatan, Perusahaan Kawasan Industri Pertumbuhan
Kabupaten/Kota dalam Kewilayahan berkelanjutan industri (IPKI) yang lokasinya Lengkap dan Terkini

Semua di Kab/Kota
Yang
Penyampaian Data ke di daerah Kabupaten
Kelurahan
Berkualitas dan
SIINas
Berkeadilan
TOTAL 34,412,667,153 337,380,000,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2031?NHDegC0wuE2BNXwOlDIp7Gj@IMPIVb70f7wACXjs@8k= 8/8
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
3         URUSAN PEMERINTAHAN PILIHAN
3 27       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG PERTANIAN 27,311,749,718 49,137,405,000
3 27 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 4,646,699,079 34,412,555,000
3 27 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 225,210,750 227,300,000
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase pelaksanaan
Penyusunan Dokumen Jumlah dokumen Rencana
akuntabilitas Semua kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Nilai LHE AKIP 74 Poin Kerja (Renja) Perangkat 2 Jenis
100 Persen
119,209,306 117,300,000
penyelenggaraan Kecamatan, penganggaran, dan evaluasi
Daerah Daerah dan Perubahannya

pemerintahan daerah Semua kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase pelaksanaan
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 02 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen RKA SKPD
1 Jenis
100 Persen
21,182,133 22,000,000
Dokumen RKA-SKPD penyelenggaraan penganggaran, dan evaluasi
Semua
pemerintahan daerah kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase pelaksanaan
Koordinasi dan Penyusunan Serdang,
akuntabilitas Jumlah Dokumen Perubahan kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 03 Dokumen Perubahan RKA- Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Jenis
100 Persen
21,182,133 22,000,000
penyelenggaraan RKA SKPD
penganggaran, dan evaluasi
SKPD Semua
pemerintahan daerah kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase pelaksanaan
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 04 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen DPA SKPD
1 Jenis
100 Persen
21,182,133 22,000,000
DPA-SKPD penyelenggaraan penganggaran, dan evaluasi
Semua
pemerintahan daerah kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase pelaksanaan
Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan akuntabilitas Jumlah Dokumen Perubahan kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Jenis
100 Persen
21,182,133 22,000,000
Perubahan DPA-SKPD penyelenggaraan DPA SKPD
penganggaran, dan evaluasi
Semua
pemerintahan daerah kinerja perangkat daerah

Kelurahan

Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Persentase pelaksanaan


Laporan Capaian Kinerja akuntabilitas kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 06 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Dokumen LKIP
1 Jenis
100 Persen
21,272,912 22,000,000
dan Ikhtisar Realisasi penyelenggaraan penganggaran, dan evaluasi
Kinerja SKPD pemerintahan daerah kinerja perangkat daerah

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang, Persentase pelaksanaan
Evaluasi Kinerja Perangkat akuntabilitas Semua Jumlah Laporan Evaluasi kegiatan perencanaan,
3 27 01 2.01 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Dokumen
100 Persen
0 0
Daerah penyelenggaraan Kecamatan, Kinerja Perangkat Daerah
penganggaran, dan evaluasi
pemerintahan daerah Semua kinerja perangkat daerah

Kelurahan

3 27 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 387,678,320 30,402,410,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase ketersediaan
Penyediaan Gaji dan akuntabilitas Semua Jumlah Pembayaran Gaji dan
3 27 01 2.02 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Jenis
administrasi keuangan 100 Persen
0 30,000,000,000
Tunjangan ASN penyelenggaraan Kecamatan, Tunjangan ASN

perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Pelaksanaan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase ketersediaan
Penatausahaan dan akuntabilitas Semua Jumlah waktu penyediaan
3 27 01 2.02 03 Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
administrasi keuangan 100 Persen
295,808,000 308,000,000
Pengujian/Verifikasi penyelenggaraan Kecamatan, jasa administrasi kantor

perangkat daerah

Keuangan SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 1/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase ketersediaan
Koordinasi dan Pelaksanaan akuntabilitas Semua
3 27 01 2.02 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah laporan inventaris
10 Set
administrasi keuangan 100 Persen
22,301,102 21,500,000
Akuntansi SKPD penyelenggaraan Kecamatan,
perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Koordinasi dan Penyusunan Persentase ketersediaan
akuntabilitas Semua Jumlah Laporan Keuangan
3 27 01 2.02 05 Laporan Keuangan Akhir Nilai LHE AKIP 74 Poin 35 Set
administrasi keuangan 100 Persen
29,460,828 30,510,000
penyelenggaraan Kecamatan, Akhir Tahun

Tahun SKPD perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Koordinasi dan Penyusunan Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah laporan Persentase ketersediaan
Laporan Keuangan akuntabilitas Semua
3 27 01 2.02 07 Nilai LHE AKIP 74 Poin keuangan/triwulanan/semest 30 Set
administrasi keuangan 100 Persen
40,108,390 42,400,000
Bulanan/Triwulanan/Semest penyelenggaraan Kecamatan,
eran
perangkat daerah

eran SKPD pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

3 27 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 203,550,000 250,000,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Pengadaan Pakaian Dinas Persentase ketersediaan
akuntabilitas Semua 1 sub
3 27 01 2.05 02 Beserta Atribut Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah pakaian dinas
336 Set
administrasi umum 203,550,000 250,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, kegiatan

Kelengkapannya perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

3 27 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 1,114,216,812 970,845,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Komponen Persentase ketersediaan
akuntabilitas Semua Jumlah komponen alat-alat
3 27 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP 74 Poin 5 Jenis
administrasi umum 100 Persen
17,208,720 10,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, listrik dan penerangan kantor

Bangunan Kantor perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase ketersediaan
Penyediaan Peralatan dan akuntabilitas Semua Jumlah peralatan dan
3 27 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP 74 Poin 8 Jenis
administrasi umum 100 Persen
496,038,986 330,900,000
Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan, perlengkapan kantor

perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Semua
Meningkatnya efektivitas dan Kabupaten/Kot
Persentase ketersediaan
Penyediaan Barang Cetakan akuntabilitas a, Semua Jumlah barang cetakan dan
3 27 01 2.06 05 Nilai LHE AKIP 74 Poin 14 Jenis
administrasi umum 100 Persen
35,149,714 41,000,000
dan Penggandaan penyelenggaraan Kecamatan, penggandaan

perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Bahan Bacaan Persentase ketersediaan
akuntabilitas Semua Jumlah surat kabar dan buku
3 27 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP 74 Poin 3 Jenis
administrasi umum 100 Persen
48,073,392 51,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, peraturan yang disediakan

undangan perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 2/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyelenggaraan Rapat Persentase ketersediaan
akuntabilitas Semua Jumlah kunjungan raat-rapat
3 27 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Nilai LHE AKIP 74 Poin 521 OH
administrasi umum 100 Persen
517,746,000 537,945,000
penyelenggaraan Kecamatan, koordinasi dan kunsultasi

SKPD perangkat daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

3 27 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 478,238,512 250,000,000
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Persentase pemenuhan
akuntabilitas Semua
3 27 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Nilai LHE AKIP 74 Poin Jumlah Mebel yang diadakan
5 Jenis
sarana dan prasarana 100 Persen
478,238,512 250,000,000
penyelenggaraan Kecamatan,
penunjang fungsi kedinasan

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

3 27 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 1,586,324,685 1,597,000,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Penyediaan Jasa Persentase ketersediaan jasa
akuntabilitas Semua Jumlah jasa telepon, air,
3 27 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Nilai LHE AKIP 74 Poin 4 Jenis
penunjang urusan 100 Persen
117,082,500 127,000,000
penyelenggaraan Kecamatan, listrik dan internet

Air dan Listrik pemerintahan daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah pemeliharaan Persentase ketersediaan jasa
Penyediaan Jasa Peralatan akuntabilitas Semua
3 27 01 2.08 03 Nilai LHE AKIP 74 Poin peralatan dan perlengkapan 102 Unit
penunjang urusan 100 Persen
198,504,164 180,000,000
dan Perlengkapan Kantor penyelenggaraan Kecamatan,
kantor
pemerintahan daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Jumlah honorarium petugas Persentase ketersediaan jasa
Penyediaan Jasa Pelayanan akuntabilitas Semua
3 27 01 2.08 04 Nilai LHE AKIP 74 Poin kebersihan dan keamanan 273 OB
penunjang urusan 100 Persen
1,270,738,021 1,290,000,000
Umum Kantor penyelenggaraan Kecamatan,
kantor
pemerintahan daerah

pemerintahan daerah Semua


Kelurahan

3 27 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 651,480,000 715,000,000
Penyediaan Jasa Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Meningkatnya efektivitas dan Serdang,
Pemeliharaan dan Pajak akuntabilitas Semua Jumlah kendaraan dinas Persentase aset/barang yang
3 27 01 2.09 01 Nilai LHE AKIP 74 Poin 11 Unit
100 Persen
395,120,000 415,000,000
Kendaraan Perorangan penyelenggaraan Kecamatan, bermotor yang terpelihara
terpelihara fungsinya

Dinas atau Kendaraan pemerintahan daerah Semua


Dinas Jabatan Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan
Pemeliharaan/Rehabilitasi Serdang,
akuntabilitas Jumlah sapras dan bangunan Persentase aset/barang yang
3 27 01 2.09 09 Gedung Kantor dan Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 1 Unit
100 Persen
256,360,000 300,000,000
penyelenggaraan yang terpeilhar
terpelihara fungsinya

Bangunan Lainnya Semua


pemerintahan daerah
Kelurahan

3 27 02     PROGRAM PENYEDIAAN DAN PENGEMBANGAN SARANA PERTANIAN 17,516,858,095 8,478,000,000


3 27 02 2.01   Pengawasan Penggunaan Sarana Pertanian 1,763,941,085 2,055,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Pengawasan Penggunaan Optimalisasi
Serdang, Persentase pelaksanaan Ekonomi
Sarana Pendukung Komoditas dan Jumlah kegiatan pengawasan
Semua pengawasan dan Untuk
3 27 02 2.01 01 Pertanian sesuai dengan Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
penggunaan sarana 3 Jenis
100 Persen
432,401,131 255,000,000
Kecamatan, pendampingan penggunaan Pertumbuhan
Komoditas, Teknologi dan Daerah yang pendukung pertanian

Semua sarana pertanian


Yang
Spesifik Lokasi Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 3/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Persentase pelaksanaan Ekonomi
Pendampingan Komoditas dan Jumlah kegiatan
Semua pengawasan dan Untuk
3 27 02 2.01 02 Penggunaan Sarana Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
pendampingan penggunan 3 Kegiatan
100 Persen
1,331,539,954 1,800,000,000
Kecamatan, pendampingan penggunaan Pertumbuhan
Pendukung Pertanian Daerah yang saran pendukung pertanian

Semua sarana pertanian


Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 02 2.02   Pengelolaan Sumber Daya Genetik (SDG) Hewan, Tumbuhan, dan Mikro Organisme Kewenangan Kabupaten/Kota 4,409,008,508 5,986,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Persentase pelaksanaan Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Pengelolaan Sumber Daya Ekonomi
Penjaminan Kemurnian dan Komoditas dan Jumlah rumah lindung untuk
Semua Genetik (SDG) Hewan, Untuk
3 27 02 2.02 01 Kelestarian SDG Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
penangkar tanaman 2 Kecamatan
100 Persen
931,949,947 1,090,000,000
Kecamatan, Tumbuhan, dan Mikro Pertumbuhan
Hewan/Tanaman Daerah yang hortikultura

Semua Organisme Kewenangan Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Kabupaten/Kota
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Persentase pelaksanaan Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Pengelolaan Sumber Daya Ekonomi
Komoditas dan Jumlah kegiatan Peningkatan
Peningkatan Kualitas SDG Semua Genetik (SDG) Hewan, Untuk
3 27 02 2.02 02 Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
Kualitas SDG 2 Kegiatan
100 Persen
2,097,272,759 3,900,000,000
Hewan/Tanaman Kecamatan, Tumbuhan, dan Mikro Pertumbuhan
Daerah yang Hewan/Tanaman

Semua Organisme Kewenangan Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Kabupaten/Kota
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Persentase pelaksanaan Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Pengelolaan Sumber Daya Ekonomi
Komoditas dan Jumlah promosi atas hasil
Pemanfaatan SDG Semua Genetik (SDG) Hewan, Untuk
3 27 02 2.02 03 Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
produksi pertanian unggulan 7 Kegiatan
100 Persen
1,379,785,802 996,000,000
Hewan/Tanaman Kecamatan, Tumbuhan, dan Mikro Pertumbuhan
Daerah yang daerah

Semua Organisme Kewenangan Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Kabupaten/Kota
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 02 2.03   Peningkatan Mutu dan Peredaran Benih/Bibit Ternak dan Tanaman Pakan Ternak serta Pakan dalam Daerah Kabupaten/Kota 40,689,786 42,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Persentase pelaksanaan Ketahanan
Optimalisasi
Pengawasan Mutu Serdang, Jumlah Pengawasan Mutu Peningkatan Mutu dan Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju
Benih/Bibit Ternak, Bahan Semua Benih/Bibit Ternak, Bahan Peredaran Benih/Bibit Ternak Untuk
3 27 02 2.03 01 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah populasi ternak 290950 ton 4 Kecamatan
100 Persen
40,689,786 42,000,000
Pakan/Pakan/Tanaman Kecamatan, Pakan/Pakan/Tanaman Skala dan Tanaman Pakan Ternak Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan
Skala Kecil Semua Kecil
serta Pakan dalam Daerah Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Kabupaten/Kota
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 02 2.05   Pengendalian dan Pengawasan Penyediaan dan Peredaran Benih/Bibit Ternak, dan Hijauan Pakan Ternak dalam Daerah Kabupaten/Kota 11,303,218,716 395,000,000
Memperkuat
Persentase pelaksanaan
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Pengendalian dan
Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah dokumen data base Pengawasan Penyediaan dan
Pengujian Mutu Benih dan Semua Untuk
3 27 02 2.05 02 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah populasi ternak 290950 ton produksi dan informasi pasar 15 Buku
Peredaran Benih/Bibit Ternak, 100 Persen
62,312,220 65,000,000
Bibit Ternak Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan peternakan
dan Hijauan Pakan Ternak
Semua Yang
Berdaya Saing dalam Daerah
Kelurahan
Berkualitas dan
Kabupaten/Kota

Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 4/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Persentase pelaksanaan
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi Pengendalian dan
Serdang, Ekonomi
Pengendalian Penyediaan Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah ternak domba yang Pengawasan Penyediaan dan
Semua Untuk
3 27 02 2.05 05 Benih/Bibit Ternak dan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah populasi ternak 290950 ton diserahkan kepada 120 Ekor
Peredaran Benih/Bibit Ternak, 100 Persen
11,240,906,496 330,000,000
Kecamatan, Pertumbuhan
Hijauan Pakan Ternak Daerah yang berkelanjutan masyarakat
dan Hijauan Pakan Ternak
Semua Yang
Berdaya Saing dalam Daerah
Kelurahan
Berkualitas dan
Kabupaten/Kota

Berkeadilan
3 27 03     PROGRAM PENYEDIAAN DAN PENGEMBANGAN PRASARANA PERTANIAN 2,247,555,062 3,060,000,000
3 27 03 2.01   Pengembangan Prasarana Pertanian 1,169,254,754 1,310,000,000
Pengelolaan Lahan Memperkuat
Pertanian Pangan Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Berkelanjutan/LP2B, Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Jumlah barang yang Persentase pelaksanaan
Kawasan Pertanian Pangan Semua Untuk
3 27 03 2.01 01 Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
diserahkan kepada 3 Jenis
pengembangan prasarana 100 Persen
404,116,039 530,000,000
Berkelanjutan/KP2B dan Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang masyarakat
pertanian

Lahan Cadangan Pertanian Semua Yang


Berdaya Saing
Pangan Kelurahan
Berkualitas dan
Berkelanjutan/LCP2B Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Koordinasi dan Sinkronisasi Komoditas dan Jumlah kegiatan koordinasi Persentase pelaksanaan
Semua Untuk
3 27 03 2.01 03 Prasarana Pendukung Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
dan sinkronisasi prasarana 3 Kegiatan
pengembangan prasarana 100 Persen
765,138,715 780,000,000
Kecamatan, Pertumbuhan
Pertanian lainnya Daerah yang pendukung pertanian lainnya
pertanian

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 03 2.02   Pembangunan Prasarana Pertanian 1,078,300,308 1,750,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Pembangunan, Rehabilitasi Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah pengembangan jalan Persentase pelaksanaan
Semua Untuk
3 27 03 2.02 03 dan Pemeliharaan Jalan Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah produksi pertanian 554428 ton pertanian untuk mendukung 500 Meter
pembangunan prasarana 100 Persen
4,585,440 250,000,000
Kecamatan, Pertumbuhan
Usaha Tani Daerah yang berkelanjutan kawasan perkebunan rakyat
pertanian

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Ekonomi
Pembangunan, Rehabilitasi Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah Pembangunan, Persentase pelaksanaan
Semua Untuk
3 27 03 2.02 04 dan Pemeliharaan DAM Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah produksi pertanian 554428 ton rehabilitasi dan pemeliharaan 2 Paket
pembangunan prasarana 100 Persen
543,406,116 800,000,000
Kecamatan, Pertumbuhan
Parit Daerah yang berkelanjutan DAM parit
pertanian

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Pembangunan, Rehabilitasi Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Jumlah bantuan sosial Persentase pelaksanaan
dan Pemeliharaan Balai Semua Untuk
3 27 03 2.02 08 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah produksi pertanian 554428 ton barang yang diserahkan 2 Paket
pembangunan prasarana 100 Persen
0 100,000,000
Penyuluh di Kecamatan Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan kepada masyarakat
pertanian

serta sarana pendukungnya Semua Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 5/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Pembangunan, Rehabilitasi Serdang, Ekonomi
Komoditas dan Meningkatnya laju Persentase pelaksanaan
dan Pemeliharaan Semua Terlaksananya Pembangunan Untuk
3 27 03 2.02 09 Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah produksi pertanian 554428 ton 5 Unit
pembangunan prasarana 100 Persen
530,308,752 600,000,000
Prasarana Pertanian Kecamatan, Irigasi Air Tanah
Pertumbuhan
Daerah yang berkelanjutan pertanian

Lainnya Semua Yang


Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 04     PROGRAM PENGENDALIAN KESEHATAN HEWAN DAN KESEHATAN MASYARAKAT VETERINER 797,547,568 956,850,000
3 27 04 2.01   Penjaminan Kesehatan Hewan, Penutupan dan Pembukaan Daerah Wabah Penyakit Hewan Menular Dalam Daerah Kabupaten/Kota 354,827,040 187,400,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Persentase ketersediaan Ekonomi
Pengendalian dan Komoditas dan Meningkatnya laju
Semua sarana pengendalian dan Untuk
3 27 04 2.01 01 Penanggulangan Penyakit Produk Unggulan pertumbuhan ekonomi yang Jumlah populasi ternak 290950 ton Jumlah vaksin rabies
400 Vial
100 Persen
354,827,040 187,400,000
Kecamatan, penanggulangan penyakit Pertumbuhan
Hewan dan Zoonosis Daerah yang berkelanjutan
Semua hewan dan zoonosis
Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 04 2.02   Pengawasan Pemasukan dan Pengeluaran Hewan dan Produk Hewan Daerah Kabupaten/Kota 212,047,092 288,000,000
Memperkuat
Kab. Deli Ketahanan
Optimalisasi
Serdang, Persentase pelaksanaan Ekonomi
Penilaian Risiko Penyakit Komoditas dan Jumlah kegiatan penilaian
Semua penilaian risiko penyakit Untuk
3 27 04 2.02 01 Hewan dan Keamanan Produk Unggulan Jumlah populasi ternak
290950 ton
resiko penyakit hewan dan 4 Kegiatan
100 Persen
212,047,092 288,000,000
Kecamatan, hewan dan keamanan Pertumbuhan
Produk Hewan Daerah yang keamanan produk hewan

Semua produk hewan


Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 04 2.03   Pengelolaan Pelayanan Jasa Laboratorium dan Jasa Medik Veteriner dalam Daerah Kabupaten/Kota 230,673,436 481,450,000
Memperkuat
Semua Ketahanan
Optimalisasi
Kabupaten/Kot Ekonomi
Komoditas dan Jumlah bahan obat-obatan Persentase pelaksanaan
Penyediaan Pelayanan Jasa a, Semua Untuk
3 27 04 2.03 02 Produk Unggulan Jumlah populasi ternak
290950 ton
pelayanan jasa medik 15 Jenis
pelayanan jasa medik 100 Persen
230,673,436 481,450,000
Medik Veteriner Kecamatan, Pertumbuhan
Daerah yang veteriner
veteriner

Semua Yang
Berdaya Saing
Kelurahan
Berkualitas dan
Berkeadilan
3 27 07     PROGRAM PENYULUHAN PERTANIAN 2,103,089,914 2,230,000,000
3 27 07 2.01   Pelaksanaan Penyuluhan Pertanian 2,103,089,914 2,230,000,000
Kab. Deli Meningkatkan
Optimalisasi
Peningkatan Kapasitas Serdang, Jumlah kegiatan Peningkatan Sumber Daya
Komoditas dan
Kelembagaan Penyuluhan Semua Kapasitas Kelembagaan Persentase pelaksanaan Manusia Yang
3 27 07 2.01 01 Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
3 Kegiatan
100 Persen
376,639,070 410,000,000
Pertanian di Kecamatan Kecamatan, Penyuluhan Pertanian di penyuluhan pertanian
Berkualitas
Daerah yang
dan Desa Semua Kecamatan dan Desa
Dan Berdaya
Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
Kab. Deli Meningkatkan
Optimalisasi
Serdang, Jumlah kegiatan Sumber Daya
Pengembangan Kapasitas Komoditas dan
Semua Pengembangan Kapasitas Persentase pelaksanaan Manusia Yang
3 27 07 2.01 02 Kelembagaan Petani di Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
4 Kegiatan
100 Persen
434,961,034 520,000,000
Kecamatan, Kelembagaan Petani di penyuluhan pertanian
Berkualitas
Kecamatan dan Desa Daerah yang
Semua Kecamatan dan Desa
Dan Berdaya
Berdaya Saing
Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 6/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN

Sub Unit Organisasi : 3.27.0.00.0.00.01.0000 DINAS PERTANIAN


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli Meningkatkan
Optimalisasi
Penyediaan dan Serdang, Jumlah kegiatan Penyediaan Sumber Daya
Komoditas dan
Pemanfaatan Sarana dan Semua dan Pemanfaatan Sarana dan Persentase pelaksanaan Manusia Yang
3 27 07 2.01 03 Produk Unggulan Jumlah produksi pertanian
554428 ton
5 Kegiatan
100 Persen
1,291,489,810 1,300,000,000
Prasarana Penyuluhan Kecamatan, Prasarana Penyuluhan penyuluhan pertanian
Berkualitas
Daerah yang
Pertanian Semua Pertanian
Dan Berdaya
Berdaya Saing
Kelurahan
Saing
TOTAL 27,311,749,718 49,137,405,000

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/2030?H64vFhdFBvhAavoINma1pVsYlDgcVI9euz/ggkeCSQM= 7/7
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0001 RSUD DELI SERDANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1         URUSAN PEMERINTAHAN WAJIB YANG BERKAITAN DENGAN PELAYANAN DASAR
1 02       URUSAN PEMERINTAHAN BIDANG KESEHATAN 146,687,898,668 146,791,200,459
1 02 01     PROGRAM PENUNJANG URUSAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN/KOTA 33,992,659,912 37,344,492,764
1 02 01 2.01   Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah 6,350,240 7,000,000
Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase program/kegiatan
Penyusunan Dokumen Serdang,
akuntabilitas RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.01 01 Perencanaan Perangkat Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Dokumen Perencanaan
6 Dokumen
89 %
6,350,240 7,000,000
penyelenggaraan mencapai indikator kinerja
Daerah Semua
pemerintahan daerah hasil

Kelurahan

1 02 01 2.02   Administrasi Keuangan Perangkat Daerah 30,516,712,432 33,550,000,000


Kab. Deli
Serdang,
Penyediaan Gaji dan Tersedianya gaji dan
1 02 01 2.02 01 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP
74 Poin
12 Bulan
30,035,380,000 33,000,000,000
Tunjangan ASN tunjangan ASN

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Pelaksanaan
Serdang,
Penatausahaan dan Terkelolanya realisasi
1 02 01 2.02 03 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP
74 Poin
12 Bulan
481,332,432 550,000,000
Pengujian/Verifikasi keuangan dengan baik

Semua
Keuangan SKPD
Kelurahan

1 02 01 2.05   Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah 462,500,000 508,750,000


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya pakaian dinas Persentase program/kegiatan
Pengadaan Pakaian Dinas Serdang, 268
akuntabilitas beserta perlengkapannya
RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.05 02 Beserta Atribut Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin Orang/Stel
89 %
462,500,000 508,750,000
penyelenggaraan Tersedianya pakaian dinas mencapai indikator kinerja
Kelengkapannya Semua 4 Jenis

pemerintahan daerah lapangan


hasil

Kelurahan

1 02 01 2.06   Administrasi Umum Perangkat Daerah 810,898,600 862,924,260


Semua
Kabupaten/Kot Persentase program/kegiatan
Penyediaan Komponen
a, Semua Ketersediaan penerangan di RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.06 01 Instalasi Listrik/Penerangan Nilai LHE AKIP
74 Poin
12 Bulan
89 %
190,000,000 209,000,000
Kecamatan, lingkungan rumah sakit
mencapai indikator kinerja
Bangunan Kantor
Semua hasil

Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot Persentase program/kegiatan
Meningkatnya kualitas
Penyediaan Peralatan dan a, Semua RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.06 02 Nilai LHE AKIP
74 Poin
pelayanan administrasi 12 Bulan
89 %
0 0
Perlengkapan Kantor Kecamatan, mencapai indikator kinerja
perkantoran

Semua hasil

Kelurahan

Kab. Deli
Persentase program/kegiatan
Serdang,
Penyediaan Barang Cetakan Tersedianya barang cetakan RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.06 05 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP
74 Poin
12 Bulan
89 %
96,976,600 106,674,260
dan Penggandaan dan penggandaan
mencapai indikator kinerja
Semua
hasil

Kelurahan

Semua
Kabupaten/Kot Persentase program/kegiatan
Penyediaan Bahan Bacaan
a, Semua RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.06 06 dan Peraturan Perundang- Nilai LHE AKIP
74 Poin
Tersedianya bahan bacaan
12 Bulan
89 %
26,422,000 0
Kecamatan, mencapai indikator kinerja
undangan
Semua hasil

Kelurahan

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1074?Z6zs2CturTI1AaxXU3mGAlpsDSAtajrTQGw2/@t/cm0= 1/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0001 RSUD DELI SERDANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Kab. Deli
Persentase program/kegiatan
Penyelenggaraan Rapat Serdang,
Tersedianya rapat-rapat RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.06 09 Koordinasi dan Konsultasi Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP
74 Poin
12 Bulan
89 %
497,500,000 547,250,000
koordinasi dan konsultasi
mencapai indikator kinerja
SKPD Semua
hasil

Kelurahan

1 02 01 2.07   Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintah Daerah 707,289,440 778,018,384
Kab. Deli
Serdang,
Tersedianya kebutuhan
1 02 01 2.07 05 Pengadaan Mebel Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP
74 Poin
17 Jenis
633,795,040 697,174,544
mebeler rumah sakit

Semua
Kelurahan

Kab. Deli
Serdang,
Pengadaan Peralatan dan Tersedianya peralatan dan
1 02 01 2.07 06 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP
74 Poin
2 Jenis
73,494,400 80,843,840
Mesin Lainnya mesin

Semua
Kelurahan

1 02 01 2.08   Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 815,569,200 897,126,120


Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase program/kegiatan
Serdang,
Penyediaan Jasa Surat akuntabilitas Jasa pengiriman surat
48 kali
RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.08 01 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 89 %
8,667,200 9,533,920
Menyurat penyelenggaraan Jumlah materai
620 lembar
mencapai indikator kinerja
Semua
pemerintahan daerah hasil

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase program/kegiatan
Penyediaan Jasa Serdang,
akuntabilitas Terpenuhinya kebutuhan jasa RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.08 02 Komunikasi, Sumber Daya Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
89 %
792,098,800 871,308,680
penyelenggaraan telepon, internet dan air
mencapai indikator kinerja
Air dan Listrik Semua
pemerintahan daerah hasil

Kelurahan

Kab. Deli
Meningkatnya efektivitas dan Persentase program/kegiatan
Serdang,
Penyediaan Jasa Peralatan akuntabilitas Tersedianya jasa instruktur RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.08 03 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Bulan
89 %
14,803,200 16,283,520
dan Perlengkapan Kantor penyelenggaraan senam
mencapai indikator kinerja
Semua
pemerintahan daerah hasil

Kelurahan

1 02 01 2.09   Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah 673,340,000 740,674,000
Penyediaan Jasa
Kab. Deli
Pemeliharaan, Biaya Meningkatnya efektivitas dan Persentase program/kegiatan
Serdang,
Pemeliharaan dan Pajak akuntabilitas Terpeliharaanya kendaraan RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.09 01 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 6 unit
89 %
250,340,000 275,374,000
Kendaraan Perorangan penyelenggaraan dinas dengan baik
mencapai indikator kinerja
Semua
Dinas atau Kendaraan pemerintahan daerah hasil

Kelurahan

Dinas Jabatan
Kab. Deli
Pemeliharaan/Rehabilitasi Meningkatnya efektivitas dan Tersedianya Persentase program/kegiatan
Serdang,
Sarana dan Prasarana akuntabilitas pemeliharaan/rehabilitasi RSUD yang dikerjakan
1 02 01 2.09 10 Lubuk Pakam, Nilai LHE AKIP 74 Poin 12 Jenis
89 %
423,000,000 465,300,000
Gedung Kantor atau penyelenggaraan sarana prasarana gedung mencapai indikator kinerja
Semua
Bangunan Lainnya pemerintahan daerah kantor
hasil

Kelurahan

1 02 02     PROGRAM PEMENUHAN UPAYA KESEHATAN PERORANGAN DAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT 112,293,468,756 109,004,760,695
1 02 02 2.01   Penyediaan Fasilitas Pelayanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Kewenangan Daerah Kabupaten/Kota 23,973,510,000 17,352,806,064
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Pembangunan Rumah Sakit
Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Terlaksananya pembangunan RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.01 01 beserta Sarana dan Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % 2 Gedung
89 %
10,008,240,000 11,009,064
Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, fasilitas rumah sakit
mencapai indikator kinerja Berkualitas
Prasarana Pendukungnya
Pembangunan Semua hasil
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1074?Z6zs2CturTI1AaxXU3mGAlpsDSAtajrTQGw2/@t/cm0= 2/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0001 RSUD DELI SERDANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli Tersedianya rehabilitasi dan
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Serdang, pemeliharaan ruang
Rehabilitasi dan Pendidikan, Meningkatnya derajat RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.01 08 Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % Poliklinik, gedung rawat inap, 28 Jenis
89 %
2,348,430,000 4,563,273,000
Pemeliharaan Rumah Sakit Kesehatan dan kesehatan masyarakat mencapai indikator kinerja Berkualitas
Semua IGD, ruang isolasi, gedung
Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan
administrasi dan bangunan

Sosial Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Pengadaan Prasarana dan Serdang, Tersedianya prasarana
Pendidikan, Meningkatnya derajat RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.01 13 Pendukung Fasilitas Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % pendukung fasilitas rumah 2 Jenis
89 %
596,240,000 655,864,000
Kesehatan dan kesehatan masyarakat mencapai indikator kinerja Berkualitas
Pelayanan Kesehatan Semua sakit

Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Pengadaan Alat Kualitas Mutu Serdang, Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Kesehatan/Alat Penunjang Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua Tersedianya alat kesehatan RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.01 14 Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % 68 Alat
89 %
11,020,600,000 12,122,660,000
Medik Fasilitas Pelayanan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, rumah sakt
mencapai indikator kinerja Berkualitas
Kesehatan Pembangunan Semua hasil
Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
1 02 02 2.02   Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Rujukan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota 86,995,190,676 90,194,709,743
Peningkatan Meningkatkan
Pengelolaan Pelayanan
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Kesehatan bagi Penduduk
Pendidikan, Meningkatnya derajat RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.02 14 Terdampak Krisis Kesehatan Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % 89 %
0 0
Kesehatan dan kesehatan masyarakat mencapai indikator kinerja Berkualitas
Akibat Bencana dan/atau
Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Berpotensi Bencana
Sosial Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Serdang,
Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Meningkatnya derajat Tersedianya pengelolaan RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.02 17 Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % 12 Bulan
89 %
250,900,000 275,990,000
Kesehatan Lingkungan Kesehatan dan kesehatan masyarakat sampah medis
mencapai indikator kinerja Berkualitas
Semua
Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing
Peningkatan Kab. Deli Meningkatkan
Kualitas Mutu Serdang, Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Tersedianya Pelayanan
Pengelolaan Pelayanan Pendidikan, Meningkatnya derajat Semua RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.02 18 Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % Promosi Kesehatan di Rumah 12 Bulan
89 %
477,668,000 525,434,800
Promosi Kesehatan Kesehatan dan kesehatan masyarakat Kecamatan, mencapai indikator kinerja Berkualitas
Sakit

Pembangunan Semua hasil


Dan Berdaya
Sosial Kelurahan
Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Serdang, Terkendalinya Korban
Pengelolaan Upaya Pendidikan, Meningkatnya derajat RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.02 23 Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % Kekerasan terhadap 12 Bulan
89 %
15,000,000 16,500,000
Kesehatan Khusus Kesehatan dan kesehatan masyarakat mencapai indikator kinerja Berkualitas
Semua Perempuan dan Anak

Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Serdang,
Pengelolaan Jaminan Pendidikan, Meningkatnya derajat Terlaksananya Pelayanan RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.02 26 Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % 12 Bulan
89 %
75,000,000,000 77,000,000,000
Kesehatan Masyarakat Kesehatan dan kesehatan masyarakat BLUD
mencapai indikator kinerja Berkualitas
Semua
Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Serdang, Tersedianya biaya
Operasional Pelayanan Pendidikan, Meningkatnya derajat RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.02 32 Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % operasional pelayanan 12 Bulan
89 %
11,251,622,676 12,376,784,943
Rumah Sakit Kesehatan dan kesehatan masyarakat mencapai indikator kinerja Berkualitas
Semua kesehatan rumah sakit

Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing

https://deliserdangkab.sipd.kemendagri.go.id/daerah/main/plan/lampiran/2022/rkpd/1/144/1074?Z6zs2CturTI1AaxXU3mGAlpsDSAtajrTQGw2/@t/cm0= 3/4
6/12/2021 Sistem Informasi Pemerintahan Daerah - Cetak RKPD

Program dan Kegiatan Perangkat Daerah

Kabupaten Deli Serdang

Tahun 2022
Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0000 DINAS KESEHATAN

Sub Unit Organisasi : 1.02.0.00.0.00.01.0001 RSUD DELI SERDANG


Indikator Kinerja Keterangan
Urusan/ Bidang Urusan
Capaian Program Keluaran Sub Kegiatan Hasil Kegiatan Prakiraan Maju Prioritas
Kode Pemerintahan Daerah Prioritas Daerah Sasaran Daerah Lokasi Pagu Indikatif (Rp.)
(Rp.) Pembanguna
Dan Program/ Kegiatan
Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target Tolok Ukur Target n Nasional
1 02 02 2.03   Penyelenggaraan Sistem Informasi Kesehatan secara Terintegrasi 1,324,768,080 1,457,244,888
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Serdang,
Pengelolaan Data dan Pendidikan, Meningkatnya derajat Terpenuhinya data dan RSUD yang dikerjakan Manusia Yang
1 02 02 2.03 01 Lubuk Pakam, Indeks Keluarga Sehat (IKS) 0.5 % 12 Bulan
89 %
219,200,000 241,120,000
Informasi Kesehatan Kesehatan dan kesehatan masyarakat informasi rumah sakit
mencapai indikator kinerja Berkualitas
Semua
Pembangunan hasil
Dan Berdaya
Kelurahan

Sosial Saing
Peningkatan Meningkatkan
Kab. Deli
Kualitas Mutu Persentase program/kegiatan Sumber Daya
Pengadaan Alat/Perangkat Serdang,
Pendidikan, Meningkatnya derajat

Anda mungkin juga menyukai