Anda di halaman 1dari 10

15/01/2021

PERTEMUAN 1
PERMAINAN TENIS LAPANGAN
TUJUAN PEMBELAJARAN:
1. Siswa dapat menjelaskan jenis-jenis tehnik memegang raket
dalam tenis lapangan.
2. Siswa dapat menjelaskan tehnik servis dalam permainan tenis
lapangan.
3. Siswa dapat menjelaskan tehnik dasar pukulan dalam
permainan tenis lapangan.

1
15/01/2021

TEHNIK MEMEGANG RAKET


Berikut ini beberapa teknik dalam memegang raket tenis, yaitu sebagai berikut :
a) Eastern grip
Eastern merupakan teknik cara memegang raket yang berasal dari teknik dasar
permainan tenis meja. Teknik eastern dilakukan dengan cara tangan dalam
posisi seperti sedang berjabat tangan. Oleh karena itu, memegang raket teknik
eastern disebut juga cara memegang raket teknik berjabat tangan. Teknik
eastern ini adalah jenis teknik yang paling mudah dilakukan diantara teknik cara
memegang raket lainnya. Teknik eastern biasanya dilakukan dengan
menggabungkannya dengan berbagai variasi pukulan seperti slice, flat, dan
spin. Teknik pegangan eatern ini cocok digunakan saat akan melakukan pukulan
bola tinggi dan bola rendah. Pegangan eastern ini seperti orang yang berjabat
tangan dimana telapak tangan dekat dengan bidang yang rata. Adapun petunjuk
lengkap cara memegang raket dengan teknik eastern adalah sebagai berikut :
• letakkan tangan kiri di leher raket, sementara tangan kanan memegang
tangkai atau gagang raket
• genggaman tangan kanan yang berada di gagang raket membentuk huruf V
(antara ibu jari dan telunjuk)

2
15/01/2021

TEHNIK MEMEGANG RAKET


b) Continental grip
Memegang raket dengan teknik continental ini dilakukan dengan cara
meletakkan tangan tepat diatas gagang raket. Sementara pangkal telunjuk
berada di sudut 1 (bagi pemain yang memegang raket dengan tangan kanan)
atau sudut 4 (bagi pemain yang memegang raket dengan tangan kiri). Pegangan
raket teknik continental ini cocok digunakan ketika melakukan lenturan bola
rendah dan pukulan pendek dengan arah menyilang lapangan. Sebaliknya,
teknik pegangan continental tidak cocok digunakan ketika melakukan bola
melambung tinggi karena akan menimbulkan rasa sakit pada pergelangan tanga
Lebih jelas tentang cara memegang raket dengan teknik continental adalah
sebagai berikut :
• tangan memegang tangkai raket, telapak tangan berada di bagian atas raket
• ibu jari memanjang pada bagian muka tangkai raket

3
15/01/2021

TEHNIK MEMEGANG RAKET


c) Western grip
Memegang raket dengan teknik western dilakukan dengan cara seperti ketika
kita memegang wajan, yakni posisi pangkal telunjuk berada di sisi bawah
gagang raket. Oleh karena itu, teknik western ini disebut juga dengan
memegang raket teknik saat memegang wajan. Teknik western ini biasanya
digunakan ketika pemain tenis akan melakukan pukulan topspin.
Berikut ini petunjuk lebih lengkap mengenai tata cara memegang raket teknik
western :
• ketika memegang raket letakkan telapak tangan di bawah gagang
• letakkan ibu jari di samping gagang
• jari-jari yang lain merapat di gagang samping dari raket
Pegangan raket teknik western sangat cocok digunakan ketika akan melakukan
pukulan bola tinggi maupun bola setinggi pinggang. Namun pegangan teknik ini
tidak cocok untuk pukulan bola rendah.

4
15/01/2021

TEHNIK MEMEGANG RAKET

5
15/01/2021

TEHNIK SERVIS
a) Servis dasar (flat serve)
Cara melakukan tehnik servis dasar bisa kamu amati pada gambar dan keterangan
di bawah ini :
• Posisi tangan saat memegang raket disarankan dengan cara continental grip
serta berdiri di belakang garis baseline. Dengan posisi kaki kanan berada pada
bagian belakang serta posisi kaki kiri berada pada bagian depan.
• Lambungkan bola ke atas tetapi jangan terlalu tinggi, saat melempar bola
posisi tangan yang melempar lurus ke atas agar bola juga melambung dengan
lurus.
• Pindahkan titik berat badan ke kaki kiri dengan posisi raket seperti akan diputar
dan lutut sedikit ditekuk ketika bola sudah dilambungkan maka pusatkan
perhatian Anda pada arah bola.
• Kemudian ayunkan raket ke depan pukulah bola tenis tersebut. Saat memukul
bola pastikan Anda secara bersamaan memindahkan tumpuan berat badan dari
kaki belakang ke kaki depan. Hal ini dilakukan agar memberikan powerfull
terhadap pukulan.
• Lakukan follow trought dan bersiap kembali pada posisi awal untuk memberikan
servis berikutnya.

6
15/01/2021

Tehnik Servis Dasar

7
15/01/2021

Tehnik Servis Slice (Irisan)


Servis slice pada dasarnya sama dengan servis dasar
perbedaannya kalau servis dasar bola dipukul pada bagian tengah
bola, tetapi kalau servis slice bola dipukul pada bagian sebelah
kanan/kiri.
Cara melakukan tehnik servis irisan dapat kalian amati pada
gambar dan keterangan berikut ini.
• Pemain berdiri dengan menjauhi tengah lapangan dan
menempatkan diri pada posisi antara garis tengah dan garis
samping.
• Lemparkan bola ke atas bagian depan dan sedikit ke arah kanan.
• Bagi pemain yang memukulnya dengan tangan kanan, berikan
pukulan terhadap bola dengan irisan melintir ke arah samping
yang akan membuat bola melengkung ke kiri.

8
15/01/2021

PENUGASAN
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas ! Setelah selesai
mengerjakan upload hasil kerja kalian pada google classroom di kelas
masing-masing (hasil kerja difoto kemudian di upload)!
1. Sebutkan jenis-jenis pegangan raket dalam permainan tenis lapangan !
2. Sebutkan jenis-jenis servis dalam permainan tenis lapangan !
3. Jelaskan tehnik melakukan pegangan raket dengan pegangan contenental
!
4. Jelaskan tehnik melakukan servis dasar dalam permainan tenis lapangan !
5. Jelaskan tehnik melakukan servis slice/irisan dalam permainan tenis
lapangan !

9
15/01/2021

Perhatian !!!
1. Berdo’a lah sebelum dan sesudah melakukan latihan lakukan dahulu
pemanasan sebelum latihan inti agar badan benar-benar siap
melakukan aktivitas selanjutnya !
2. Selama melakukan latihan selalu memperhatikan protokol kesehatan
pencegahan covid-19 yaitu :
 Selalu menggunakan masker.
 Selalu menjaga jarak dengan orang lain minimal 2 meter.
 Setelah selesai latihan selalu mencuci tangan menggunakan
sabun pada air yang mengalir/mandi setelah melakukan latihan.
 Rendam dan cuci pakaian yang habis dipakai latihan.
SELAMAT BEKERJA !

10

Anda mungkin juga menyukai