Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN MEMPAWAH

KECAMATAN SIANTAN
Jalan Raya Jungkat KM 19,8 Telepon 0561-573030 Kode Pos 78351
Email:
JUNGKAT

KEPUTUSAN CAMAT SIANTAN


NOMOR TAHUN 2017
TENTANG
PEMBENTUKAN TIM PEMBINA DAN SEKRETARIAT TETAP TIM PEMBINA
USAHA KESEHATAN SEKOLAH/ MADRASAH TINGKAT KECAMATAN SIANTAN
TAHUN 2017

CAMAT SIANTAN,

Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan prilaku hidup bersih dan sehat serta lingkungan
yang sehat bagi peserta didik di sekolah-sekolah formal maupun non
formal dalam wilayah Kecamatan Siantan, maka perlu dilakukan
pembinaan secara berkesinambungan di pandang perlu untuk membentuk
Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah/ Madrasah (UKS/M) dan
Sekretariat Tetap Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah/ Madrasah
(UKS/M);
b. bahwa sesuai pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a diatas,
maka perlu ditetapkan dalam Keputusan Camat.

Mengingat : 1. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 1959 tentang


Penetapan Undang – Undang Darurat Nomor 3 Tahun 1953 tentang
Pembentukan Daerah Tingkat II di Kalimantan (Lembaran Negara
Republik Indonesia tahun 1953 Nomor 9) sebagai Undang Undang,
(Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 1959 Nomor 72 Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 1820) ;
2. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 78,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4301);
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-undang
Nomor 9 Tahun 2015 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015
Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5679);
5. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2008 tentang Kecamatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 40, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4826);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2010 Nomor 23, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5105) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 66 Tahun 2010;
7. Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2012 tentang Sistem Kesehatan
Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor
193);
8. Peraturan Bersama antara Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri
Kesehatan, Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri RI Nomor
6/X/PB/2014, Nomor 73 tahun 2014, Nomor 41 tahun 2014 dan Nomor
81 tahun 2014 tentang Pembinaan dan Pengembangan Usaha Kesehatan
Sekolah/Madrasah (UKS/M)
9. Peraturan Daerah Kabupaten Mempawah Nomor 5 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah (Lembaran Daerah
Kabupaten Mempawah Tahun 2016 Nomor 5, Tambahan Lembaran
Daerah Kabupaten Mempawah Nomor 5);
10. Peraturan Bupati Mempawah Nomor 60 Tahun 2016 tentang Kedudukan,
Struktur Organisasi, Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Kecamatan
Siantan;
11. Keputusan Bupati Mempawah Nomor 223 Tahun 2017 Tentang Tim
Pembina Usaha Kesehatan Sekolah Terpadu Tingkat Kabupaten
Mempawah Tahun 2017.

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
PERTAMA : Membentuk Tim Pembina Usaha Kesehatan UKS/M Kecamatan Siantan,
dengan susunan kepengurusan sebagai berikut :
Ketua Umum: Camat Siantan
Ketua I : Ketua UPT Dinas Dikporapar Kecamatan Siantan
Ketua II : Kepala Puskesmas Jungkat
Ketua III : Kepala KUA Kecamatan Siantan
Ketua IV : Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Siantan
Sekretaris : Sekretaris Kecamatan Siantan
Anggota : 1. Kepala Puskesmas Wajok Hulu
2. Kasi Kemasyarakatan Kecamatan Siantan
3. Pengelola Program UKS Puskesmas Jungkat
4. Pengelola Program UKS Puskesmas Wajok Hulu
5. Pengelola Program Sekolah Sehat UPT Dinas
Dikporapar
6. Pengelola Program Sekolah Sehat KUA Kecamatan
Siantan
7. Pengelola Program Sekolah Sehat Pokja IV TP PKK
Kecamatan Siantan
8. Ketua PMI Kecamatan Siantan
9. Koordinator KB Kecamatan Siantan
KEDUA : Tugas Tim Pembina UKS/M kecamatan meliputi :
a. menyusun rencana kerja pembinaan dan pengembangan UKS/M yang
meliputi pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan dan pembinaan
lingkungan sekolah sehat;
b. membina dan melaksanakan UKS/M;
c. mensosialisasikan kebijakan pembinaan dan pengembangan UKS/M;
d. melaksanakan pembinaan dan pengembangan UKS/M melalui bimbingan
dan penyuluhan;
e. melaksanakan peningkatan kualitas ketenagaan TP UKS/M dan sekretariat
TP UKS/M;
f. melaksanakan program UKS/M di wilayahnya sesuai dengan pedoman dan
petunjuk TP UKS/M kabupaten/kota;
g. melaksanakan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan program pembinaan
dan pengembangan UKS/M secara berkala;
h. membuat laporan pelaksanaan program pembinaan dan pengembangan
UKS/M pada TP UKS/M kabupaten/kota;dan
i. melaksanakan ketatausahaan TP UKS/M kecamatan.
KETIGA : Untuk membantu kelancaran pelaksanaan tugas Tim Pembina, dibentuk
Sekretariat Tetap Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (TP-UKS) dengan
susunan kepengurusan sebagai berikut :
Kepala : Sekretaris Kecamatan Siantan
Sekretaris : Kasi Kemasyarakatan Kecamatan Siantan
Bendahara : Bendaharawan Kantor Kecamatan Siantan
Anggota : 1. Sekretaris TP PKK Kecamatan Siantan
2. Kasubbag Umum Sekretariat Kecamatan Siantan
3. PLKB Kecamatan Siantan
4. Iwan Kurniawan (Staf Kasi Kemasyarakatan)
5. Yuyun Rachmawati (Staf Kasi Kemasyarakatan)
6. Vidya Noviari, SE (Staf Seksi Ekbang)
KEEMPAT : Tugas Sekretariat Tim Pembina UKS/M kecamatan meliputi :
a. Pengolahan penyelenggaraan teknis rapat-rapat
b. Penyelenggaraan teknis administrasi ketatausahaan kesekretariatan
c. Pengumpulan data untuk bahan penyusunan rencana program pembinaan
dan pengembangan UKS/M
d. Pengolahan dan penyusunan laporan Tahunan Tim Pembina UKS/M
Kecamatan
e. Melaksanakan tugas yang dibebankan oleh Tim Pembina;
KETIGA : Pada saat Keputusan ini ditetapkan maka Keputusan Camat Siantan Nomor 13A
Tahun 2016 tentang Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah Tingkat Kecamatan
Siantan dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.
KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan
bahwa apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapan Keputusan
ini akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Jungkat
Pada tanggal 22 Juni 2017

CAMAT SIANTAN

Drs. ISKANDAR
Pembina
NIP. 19710812 199202 1 002

Anda mungkin juga menyukai