Anda di halaman 1dari 28

TUGAS PUSHOVER ANALYSIS

REKAYASA BANGUNAN GEDUNG TINGGI

NAMA: HERNANDO SEBASTIAN


NRP : 10111710010101

DOSEN PENGAJAR :
Dr. Eng. Yuyun Tajunnisa, ST., MT.

PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN TEKNOLOGI REKAYASA


PENGELOLAAN DAN PEMELIHARAAN BANGUNAN SIPIL
DEPARTEMEN TEKNIK INFRASTRUKTUR SIPIL
FAKULTAS VOKASI
INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER
SURABAYA
2020
KATA PENGANTAR

Pertama tama penulis ucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT karena berkat rahmat
serta pertolongan Nya lah penulis mampu menyelesaikan tugas laporan analisa struktur
gedung tinggi mata kuliah Rekayasa Bangunan Gedung Tinggi ini. Tak lupa penulis ucapkan
terimakasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung dalam penulisan laporan ini.
Terimakasih penulis ucapkan kepada Ibu Dr. Eng. Yuyun Tajunnisa, ST., MT. dan Bapak
Ridho Bayuaji ST., MT., Ph.D. selaku dosen pembimbing mata kuliah Rekayasa Bangunan
Gedung Tinggi.
Laporan ini berisi analisa struktur bangunan gedung tinggi Perkantoran 8 lantai di Kota
Banda Aceh dengan pushover analysis. Mulai dari permodelan struktur, menganalisa struktur
dengn pushover hingga mengevaluasi level kinerja struktur. Penulis menggunakan sumber –
sumber dari SNI 1727-2013, SNI 1726-2019 serta berbagai sumber dari buku penunjang dan
internet. Perhitungan Analisa struktur menggunakan software SAP 2000 V14.2.2.
Semoga laporan yang penulis buat ini dapat bermanfaat bagi kita semua, baik bagi saya
sendiri sebagai tolak ukur untuk penyusunan laporan yang berikutnya. Tetapi saya juga
menyadari bahwa kesempurnaan hanyalah milik Tuhan Yang Maha Esa, untuk itu kami
selalu menerima kritik dan saran yang membangun bagi kemajuan laporan ini.

Surabaya, 12 Mei 2020

Penulis

PAGE |
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...............................................................................................................ii
DAFTAR ISI.............................................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR.................................................................................................................v
DAFTAR TABEL.....................................................................................................................vi
BAB I.........................................................................................................................................1
PENDAHULUAN......................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang.............................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah.......................................................................................................2
1.3 Tujuan..........................................................................................................................2
1.4 Manfaat........................................................................................................................2
BAB II........................................................................................................................................3
TINJAUAN PUSTAKA.............................................................................................................3
2.1 Dasar Teori..................................................................................................................3
2.2 Evaluasi Kinerja Struktur dengan Analisa Pushover..................................................4
2.2.1 Analisa Pushover.................................................................................................4
2.2.2 Metode Displacement Coefficient (FEMA 356)..................................................5
2.2.3 Metode Spektrum Kapasitas................................................................................7
BAB III.......................................................................................................................................8
TINJAUAN UMUM DAN METODOLOGI ANALYSIS........................................................8
3.1 Model Struktur Bangunan...........................................................................................8
3.2 Data............................................................................................................................10
3.2.1 Data Bangunan...................................................................................................10
3.2.2 Data Material......................................................................................................10
3.2.3 Dimensi Elemen Struktur...................................................................................11
3.3 Analisa Pembebanan pada Struktur...........................................................................11
3.3.1 Beban Gravitasi..................................................................................................11
3.3.2 Beban Gempa.....................................................................................................11
BAB IV....................................................................................................................................13
HASIL DAN PEMBAHASAN................................................................................................13
4.1 Kurva Kapasitas.........................................................................................................13
4.1.1 Menentukan Target Perpindahan dengan Metode Spektrum Kapasitas............15
4.2 Target Perpindahan....................................................................................................17
4.3 Evaluasi Kinerja Struktur..........................................................................................19

PAGE |
4.4 Skema Distribusi Sendi Plastis..................................................................................19
BAB V......................................................................................................................................20
PENUTUP................................................................................................................................20
5.1 Kesimpulan................................................................................................................20

PAGE |
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Analisa Pushover......................................................................................................5


Gambar 2. Metode displacement coefficient FEMA 356..........................................................6
Gambar 3. Denah Gedung Perkantoran.....................................................................................8
Gambar 4. Elevasi Antar Tingkat Gedung Perkantoran.............................................................9
Gambar 5. Tampilan Tiga Dimensi Model Struktur................................................................10
Gambar 6. Grafik Respons Spektrum......................................................................................12
Gambar 7. Kurva Kapasitas Arah X........................................................................................13
Gambar 8. Kurva Kapasitas Arah Y........................................................................................14
Gambar 9. Kurva Kapasitas Arah X format ADRS.................................................................16
Gambar 10. Kurva Kapasitas Arah Y format ADRS...............................................................16
Gambar 11. Skema Distribusi Sendi Plastis Portal As-1.........................................................19

PAGE |
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Batasan Rasio Drift Atap Sesuai ATC 40....................................................................7


Tabel 2. Perpindahan Titik Kontrol dan Gaya Geser Arah X..................................................14
Tabel 3. Perpindahan Titik Kontrol dan Perpindahan Arah Y.................................................15
Tabel 4. Target Perpindahan dan Gaya Geser Dasar pada Titik Kontrol.................................17
Tabel 6. Hasil Calculate Pushover...........................................................................................17
Tabel 7. Performance Point......................................................................................................18
Tabel 8. Performance Level.....................................................................................................18
Tabel 9. Rangkuman Target Perpindahan................................................................................19

PAGE |
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Wilayah lndonesia berkedudukan di khatulistiwa yang terletak pada posisi benturan
antara lempengan kerak bumi samudera dan kerak bumi benua yang memiliki kerawanan
bencana alam, diantaranya bencana gempa bumi. Gempa bumi telah mengakibatkan korban
jiwa dan hancurnya infrastruktur. Berkaitan dengan keselamatan maka diterbitkan peraturan
yang ketat dalam perencanaan, pembangunan maupun pengoperasian suatu bangunan
gedung. Masalah muncul adalah pada bangunan yang telah berdiri, apakah dalam
perencanaan bangunan tersebut telah mengikuti peraturan yang ada atau tidak, sehingga
evaluasi kinerja struktur bangunan perlu adanya pemeriksaan kembali. Menurut Wiryanto
Dewobroto (2005), keamanan dan keselamatan bangunan tidak hanya bergantung pada
tingkat kekuatan, tetapi juga pada tingkat deformasi dan energi struktur pada kinerja struktur.
Trend terbaru perencanaan maupun evaluasi bangunan terhadap gempa saat ini adalah
perencanaan berbasis kinerja yang dikenal dengan Performance Based Earthquake
Engineering (PBEE). Konsep perencanaan berbasis kinerja merupakan kombinasi dari aspek
tahanan dan aspek layan. Konsep ini dapat digunakan untuk mendesain bangunan baru
(performance based seismic design) maupun mengevaluasi bangunan yang sudah ada
(performance based seismic evaluation).
Bangunan Perkantoran yang terdiri dari 8 lantai dengan bentuk simetris ini didesain
sesuai dengan peraturan beton dan gempa yang terbaru. Dalam perkembangannya, analisis
statik nonlinier yang lebih dikenal dengan istilah pushover analysis merupakan pilihan
menarik dalam mengevaluasi bangunan eksisting dengan konsep PBEE sehingga dapat
diketahui kinerja seismik bangunan. Prosedur pushover analysis sesuai dengan konsep PBEE
telah ada pada dokumen ATC-40 (capacity spectrum method) serta FEMA 356 dan FEMA
440 (displacement coefficient method). Bangunan Rumah Sakit ini merupakan bangunan
beraturan sehingga metode spektrum kapasitas ATC-40 adalah metode yang paling tepat
digunakan untuk mengevaluasi kinerja seismik strukturnya.

Tulisan ini bertujuan untuk menghasilkan kurva kapasitas struktur (pushover curve) dan
titik kinerja (performance point) struktur yang ditinjau dengan menggunakan code ATC-40.

PAGE |
Kemudian mengevaluasi kinerja struktur bangunan eksisting berdasarkan ATC- 40, FEMA
356, FEMA 440 dan SNI 1726-2002.

1.2 Rumusan Masalah


Adapun rumusan masalah dalam mendesain perkuatan elemen sebagai berikut :
a. Bagaimana cara menganalisa bangunan gedung dengan analisa pushover ?
b. Bagaimana menentukan target perpindahan pada bangunan gedung ?
c. Bagaimana mengevaluasi kinerja struktur pada bangunan gedung ?

1.3 Tujuan
Adapun tujuan penulis dalam penyusunan tugas ini antara lain :
a. Untuk menganalisa bangunan gedung dengan analisa pushover.
b. Untuk mengetahui target perpindahan dan level kinerja struktur sesuai yang
disyaratkan ATC 40 dan FEMA 356.

1.4 Manfaat
Adapun manfaat dari penyusunan tugas ini antara lain :
a. Mengetahui bagaimana menganalisis struktur gedung bertingkat dengan
menggunakan analisis pushover.
b. Memberikan pengetahuan dalam menerapkan analisis pushover dengan bantuan
software SAP2000 v.14.2.2 dalam analisis dan desai struktur gedung bertingkat.
c. Menambah pengetahuan sehingga menjadi alternatif dalam perencanaan struktur
gedung bertingkat tahan gempa.

PAGE |
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Dasar Teori


Pada dasarnya dalam perencanaan struktur bangunan tahan gempa, bangunan didesain
untuk hancur sesuai dengan level kerusakan yang telah ditentukan. Dengan kata lain
bangunan diizinkan untuk hancur tapi tidak menimbulkan korban jiwa sehingga ketika terjadi
gempa, manusia dapat melakukan tindakan evakuasi. Adapun tujuan bangunan tahan gempa
adalah untuk membatasi kerusakan bangunan atau gedung akibat beban gempa sedang sesuai
dengan ketentuan sehingga masih bisa diperbaiki secara ekonomis dan juga untuk
menghindari jatuhnya korban jiwa akibat runtuhnya gedung karena adanya beban gempa
yang kuat. Pada struktur bangunan tahan gempa, perpindahan (displacement) merupakan hal
yang paling mendasar untuk suatu struktur tahan gempa. Umumnya kerusakan struktur
diakibatkan oleh besarnya perpindahan yang terjadi. Oleh karena itu, struktur seharusnya
bersifat daktail untuk mengakomodasi besarnya perpindahan yang terjadi. Hal berikut yang
ikut menyambangkan kekuatan untuk menahan beban gempa yang terjadi adalah kekuatan
struktur. Dengan semakin kaku sebuah struktur maka semakin besar gaya yang dihasilkan
untuk melawan gaya gempa yang terjadi sehingga dapat disimpulkan bahwa kekuatan suatu
struktur tahan gempa terletak pada daktilitas dan kekakuannya.
Agar perencanaan perhitungan struktur bangunan bertulang tahan gempa ini dapat
memenuhi kriteria kekuatan dan kelayakan dengan metode SRPMM dan SRPMK maka,
berpedoman pada peraturan – peraturan sebagai berikut :
1. Peraturan SNI 1727-2013 “Beban minimum untuk perencanaan bangunan
gedung dan struktur lain”
2. Peraturan SNI 1726-2012 “Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk
struktur bangunan Gedung dan non Gedung”
3. Perencanaan Struktur Beton Bertulang Tahan Gempa (Prof. Ir. Rachmat Purwono,
M.Sc)
4. Disain Beton Bertulang (Chu-Kia Wang, Charles G. Salmon, dan Binsar Harianja)

PAGE |
2.2 Evaluasi Kinerja Struktur dengan Analisa Pushover
2.2.1 Analisa Pushover
Analisis pushover (ATC 40, 1996) merupakan salah satu komponen Performance
Based Seismic Design yang menjadi sarana dalam mencari kapasitas dari suatu struktur.
Menurut SNI 03-1726-2002, analisa pushover atau analisa beban dorong statik adalah suatu
cara analisa statik dua dimensi atau tiga dimensi linier dan non-linier, dimana pengaruh
gempa rencana terhadap struktur gedung dianggap sebagai beban-beban statik yang
menangkap pada pusat massa masingmasing lantai, yang nilainya ditingkatkan secara
berangsur-angsur sampai melampaui pembebanan yang menyebabkan terjadinya pelelehan
(sendi plastis) pertama di dalam struktur gedung, kemudian dengan peningkatan beban lebih
lanjut mengalami perubahan bentuk elastoplastis yang besar sampai mencapai kondisi di
ambang keruntuhan.
Prosedur analisisnya akan menjelaskan bagaimana mengidentifikasikan bagian-bagian
dari bangunan yang akan mengalami kegagalan terlebih dahulu. Seiring dengan penambahan
beban akan ada elemen-elemen yang lain mengalami leleh dan mengalami deformasi
inelastic. Hasil akhir dari analisis ini berupa nilainilai gaya-gaya geser dasar (base shear)
untuk menghasilkan perpindahan dari struktur tersebut. Nilai-nilai tersebut akan digambarkan
dalam bentuk kurva kapasitas yang merupakan gambaran perilaku struktur dalam bentuk
perpindahan lateral terhadap beban (demand) yang diberikan. Selain itu, analisis pushover
dapat menampilkan secara visual elemen-elemen struktur yang mengalami kegagalan,
sehingga dapat dilakukan pencegahan dengan melakukan pendetailan khusus pada elemen
struktur tersebut.
Analisa pushover dapat digunakan sebagai alat bantu untuk perencanaan tahan gempa,
asalkan menyesuaikan dengan keterbatasan yang ada , yaitu :
1. Hasil analisa pushover masih berupa suatu pendekatan, karena bagaimanapun perilaku
gempa yang sebenarnya adalah bersifat bolak-balik melalui suatu siklus tertentu,
sedangkan sifat pembebanan pada analisa pushover adalah statik monotonik.
2. Pemilihan pola beban lateral yang digunakan dalam analisa adalah sangat penting.
3. Keandalan analisa pushover menurun sejalan dengan bertambahnya pengaruh ragam
yang lebih tinggi.

PAGE |
4. Untuk membuat model analisa nonlinier akan lebih rumit dibanding model analisa
linier. Model tersebut harus memperhitungkan karakteristik inelastik beban-deformasi
dari elemen-elemen yang penting dan efek P-Δ.
Analisis dilakukan dengan memberikan suatu pola beban lateral statik pada struktur,
yang kemudian secara bertahap ditingkatkan dengan faktor pengali sampai satu target
perpindahan lateral dari suatu titik acuan tercapai. Nilai beban statik ditingkatkan secara
berangsur-angsur sampai melampaui pembebanan yang menyebabkan terjadinya pelelehan
(sendi plastis) pertama di dalam struktur bangunan gedung, kemudian dengan peningkatan
beban lebih lanjut mengalami perubahan bentuk pasca-elastik yang besar sampai menjadi
kondisi plastik. Pada proses pushover struktur didorong sampai mengalami leleh di satu atau
lebih lokasi pada stuktur tersebut. Kurva kapasitas akan memperlihatkan suatu kondisi linier
sebelum mencapai kondisi leleh dan selanjutnya berperilaku non linier. Kurva pushover
dipengaruhi oleh pola distribusi gaya lateral yang digunakan sebagai beban dorong. Secara
sederhana prosedur analisis pushover seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Gambar 1. Analisa Pushover

2.2.2 Metode Displacement Coefficient (FEMA 356)


Pada metode displacement coefficient (FEMA 356), perhitungan dilakukan dengan
memodifikasi respons elastik linier sistem strruktur SDOF ekivalen dengan faktor modifikasi
𝐶0, 𝐶1, 𝐶2, dan 𝐶3 sehingga dapat dihitung target peralihannya, dengan menetapkan dahulu
waktu getar efektif (𝑇𝑒) untuk memperhitungkan kondisi in-elastik struktur gedung.

PAGE |
Gambar 2. Metode displacement coefficient FEMA 356

Rumusan target perpindahan yang digunakan pada metode displacement coefficient


FEMA 356 adalah sebagai berikut :

dengan :
δT = target peralihan,
𝑇𝑒 = waktu getar alami efektif,
𝐶0 = faktor modifikasi untuk mengkonversi spektral displacement srtuktur
SDOF
ekivalen menjadi roof displacement struktur sistem MDOF, sesuai FEMA
356 tabel 3-2
𝐶1 = faktor modifikasi untuk menghubungkan peralihan in-elastik maksimum
dengan peralihan respons elastik linier,
𝐶2 = faktor modifikasi untuk memperlihatkan pinched hysteresis shape, degradasi
kekakuan dan penurunan kekuatan pada respon peralihan maksimum, sesuai
FEMA 356 tabel 3-3,
𝐶3 = faktor modifikasi untuk memperlihatkan kenaikan peralihan akibat efek P-
delta. Untuk gedung dengan perilaku kekakuan pasca leleh bernilai positif
maka 𝐶3= 1. Sedangkan untuk gedung dengan perilaku kekakuan pasca leleh
negatif, maka 𝐶3 ditentukan dengan persamaan (1.7) sebagai berikut :

PAGE |
dengan :
R = strenght ratio, besarnya dapat dihitung sesuai dengan persamaan (1.8)

dengan :
𝑆𝑎 = akselerasi spektrum respons pada waktu getar alami fundamental efektif
dan rasio redaman pada arah yang ditinjau. 𝑉 𝑦 adalah gaya geser dasar pada
saat leleh,
W = berat efektif seismik, 𝐶𝑚 = faktor massa efektif, sesuai tabel 3-1 FEMA
356 3-1
𝛼 = rasio kekakuan pasca leleh dengan kekakuan elastik efektif, dimana
hubungan gaya peralihan non linier diidealisasikan sebagai kurva bilinier,
𝑇𝑠 = waktu getar karakteristik respons spektrum,
g = percepatan gravitasi 9,81 m/det2

2.2.3 Metode Spektrum Kapasitas


Merupakan metode utama Applied Technology Council (ATC) 40. Sasaran kinerja
pada dokumen ATC 40 memasukkan beberapa pertimbangan kondisi kerusakan (damage
states) untuk beberapa level gerakan tanah. Dapat digunakan sebagai acuan, baik dalam
melakukan desain atau perencanaan struktur maupun untuk mengevaluasi struktur yang sudah
ada. Kinerja bangunan pada ATC-40 dibagi menjadi 6 kategori level kinerja struktur seperti
terlihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Batasan Rasio Drift Atap Sesuai ATC 40

PAGE |
Metode capacity spectrum adalah metode yang paling banyak digunakan untuk
membandingkan kapasitas (capacity) dan kebutuhan (demand). Metode ini lebih tepat
digunakan dengan bantuan program yang sudah built-in pada program ETABS (Anwar,
2007).

PAGE |
BAB III
TINJAUAN UMUM DAN METODOLOGI ANALYSIS

3.1 Model Struktur Bangunan


Model struktur bangunan yang ditinjau dalam tugas ini adalah Gedung Perkantoran,
yang berlokasi di kora Banda Aceh yang ditampilkan pada gambar 3. berikut:

5m

5m

Gambar 3. Denah Gedung Perkantoran

PAGE |
4m

5m
Gambar 4. Elevasi Antar Tingkat Gedung Perkantoran

Gambar 4. menunjukkan elevasi antar tingkat gedung. Ketinggian gedung yang


mencapai 8 lantai dan 32 meter diukur dari taraf penjepitan lateral.

PAGE |
Gambar 5. Tampilan Tiga Dimensi Model Struktur

Gambar 5. merupakan tampilan tiga dimensi model struktur bangunan pada program
aplikasi SAP 2000 yang terdiri atas element frame pada balok dan kolom, serta element shell
pada pelat. Analisis dilakukan hanya pada struktur bagian atas, sehingga struktur dapat
dianggap terjepit yaitu pada bidang di atas poer pondasi tiang pancang.

3.2 Data
3.2.1 Data Bangunan
Data bangunan Gedung Sanjaya Group adalah sebagai berikut :
 Nama bangunan : Sanjaya Group
 Lokasi : Banda Aceh
 Fungsi bangunan : Perkantoran
 Jumlah tingkat : 8 lantai
 Tinggi bangunan : 32 meter
 Jarak antar kolom : 5 meter
 Tinggi kolom : 4 meter

3.2.2 Data Material


Data material yang digunakan adalah sebagai berikut :
 Beton (fc’) : 30 MPa

PAGE |
 Baja tulangan lentur (fy) : 400 MPa
 Baja tulangan geser (fy) : 240 MPa

3.2.3 Dimensi Elemen Struktur


Dimensi elemen sturktur pada tugas ini adalah sebagai berikut :
 Kolom : 800 x 800 mm
 Balok : 500 x 700 mm
 Pelat : t = 120 mm

3.3 Analisa Pembebanan pada Struktur


Analisa pembebanan pada struktur dilakukan dengan menggunakan alat bantu (software)
program aplikasi SAP 2000 Versi 14.2.2 dengan asumsi pembebanan yang diambil Peraturan
SNI 1727-2013 “Beban minimum untuk perencanaan bangunan gedung dan struktur lain”
sebagai berikut :

3.3.1 Beban Gravitasi


Beban gravitasi ini terdiri dari Beban Mati tambahan (Dead Load) dan Beban Hidup
(Live Load) yang diterima oleh bangunan.
 Beban Mati tambahan (Dead Load)
a. Ducting & plumbing : 30 kg/m2
b. Tegel : 24 kg/m2
c. Spesi : 21 kg/m2
d. Plesteran : 20 kg/m2
e. Dinding : 1000 kg/m’
 Beban Hidup (Live Load)
a. Beban pelat (Perkantoran) : 383 kg/m2
b. Beban atap (pekerja) : 96 kg/m2
c. Hujan : 58.8 kg/m2
d. Angin kolom tengah : 262.9 kg/m’
Angin kolom tepi : 131.5 kg/m’

3.3.2 Beban Gempa


Struktur gedung Sanjaya Group ini dikategorikan sebagai struktur gedung dengan
kategori risiko II, peninjauan beban gempa dilakukan dengan metode analisis dinamik

PAGE |
respons spektrum dengan mengacu pada Peraturan SNI 1726-2012 “Tata cara perencanaan
ketahanan gempa untuk struktur bangunan Gedung dan non Gedung”.
a. Respons Spektrum Gempa Rencana
Berdasarkan Peta Wilayah Gempa Indonesia SNI 1726-2012, kota Banda Aceh
sebagai lokasi pembangunan gedung. Lokasi ini menghasilkan parameter percepatan
gempa Ss : 1.5 g dan S1 : 0.6 g. Diagram Respons Spektrum Gempa Rencana untuk
wilayah Banda Aceh dengan kondisi tanah sedang diperlihatkan pada gambar 3.6.

RESPON SPEKTRUM DESAIN BANDA ACEH


1.2
Percepatan Respon Spektra, Sa (g)

0.8

0.6

0.4

0.2

0
0 2 4 6 8 10 12 14

Periode, T (detik)

Gambar 6. Grafik Respons Spektrum

b. Faktor Keamanan Gempa (Ie)


Gedung Sanjaya Group memiliki fungsi bangunan sebagai perkantoran, maka dari
Tabel Faktor Keutamaan Bangunan SNI 1726-2012 tabel 4 masuk dalam kategori
risiko II sehingga faktor keutamaan struktur diambil Ie = 1,00.
c. Faktor Reduksi Gempa (R)
Dari tabel Faktor Reduksi Gempa SNI 1726-2012, struktur gedung ini termasuk
dalam kategori struktur rangka penahan momen dengan beton bertulang. Menentukan
sistem pemikul gaya seismik dari bangunan gedung diambil berdasarkan nilai kategori
desain seismik, berikut merupakan pemilihan sistem pemikul gaya seismik
berdasarkan kategori desain seismik “D”, maka struktur ini direncanakan sebagai
Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK). Faktor reduksi gempa diambil R=
8,0.

PAGE |
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Kurva Kapasitas


Struktur dimodelkan dengan menggunakan SRPMK, menghasilkan kurva kapasitas hasil
analisis statik nonlinier seperti pada gambar dibawah ini untuk arah X dan arah Y, didapatkan
nilai performance point yaitu displacement dan gaya geser yang selanjutnya akan digunakan
untuk evaluasi kinerja struktur. Kurva kapasitas (capacity curve) merupakan kurva hubungan
antara perpindahan lateral lantai teratas/atap (displacement) dengan gaya geser dasar (base
shear) sebagai hasil dari analisis pushover yang disajikan dalam gambar di bawah ini :

Gambar 7. Kurva Kapasitas Arah X

Dari kurva kapasitas yang dihasilkan untuk arah-X, diperoleh bahwa analisis pushover
berhenti di langkah (step) 40, yaitu pada saat perpindahan titik kontrol mencapai 64% dari
target displacement maksimum 0,02H yang diharapkan tercapai yaitu 0,6399 m dan gaya
geser dasar sebesar 2106.6721 ton.

PAGE |
Tabel 2. Perpindahan Titik Kontrol dan Gaya Geser Arah X

Gambar 8. Kurva Kapasitas Arah Y

PAGE |
Dari kurva kapasitas yang dihasilkan untuk arah-Y, diperoleh bahwa analisis pushover
berhenti di langkah (step) 40, yaitu pada saat perpindahan titik kontrol mencapai 64% dari
target displacement maksimum 0,02H yang diharapkan tercapai yaitu 0,6399 m dan gaya
geser dasar sebesar 2106.6721 ton.

Tabel 3. Perpindahan Titik Kontrol dan Perpindahan Arah Y

4.1.1 Menentukan Target Perpindahan dengan Metode Spektrum Kapasitas


Metode ini terdapat secara langsung pada program SAP2000, input yang diperlukan
adalah sebagai berikut :

1. Dari kurva respons spektrum rencana didapatkan Ca = 1.5 dan Cv = 0.6.


2. Tipe bangunan : tipe B.

PAGE |
 Arah X

Gambar 9. Kurva Kapasitas Arah X format ADRS

 Arah Y

Gambar 10. Kurva Kapasitas Arah Y format ADRS

Titik kinerja (performance point) atau target perpindahan gedung merupakan


perpotongan antara kurva spektrum kapasitas dan spektrum demand dalam format ADRS,

PAGE |
yang menunjukkan bagaimana kekuatan struktur dalam memenuhi suatu beban yang
diberikan. Dari gambar 9 dan gambar 10 didapatkan nilai target perpindahan dan gaya geser
dasar pada titik kontrol tinjauan yang dapat dilihat pada tabel 4. berikut.
Tabel 4. Target Perpindahan dan Gaya Geser Dasar pada Titik Kontrol
Gaya Geser Dasar
Target Perpindahan (meter)
(ton)
Arah X 0.136 1224.138
Arah Y 0.136 1224.138

4.2 Target Perpindahan


Gaya dan deformasi setiap komponen atau elemen dihitung terhadap “perpindahan
tertentu” di titik kontrol yang disebut sebagai “target perpindahan” dengan notasi δt dan
dianggap sebagai perpindahan maksimum yang terjadi saat bangunan mengalami gempa
rencana.
Tabel 5. Hasil Calculate Pushover

 Displacement Coeficient Methode (FEMA 356) :

Ki = 31877.350 ton/m
Ke = 313877.350 ton/m
Ts = 0.6 detik adalah waktu getar karakteristik dari kurva respons spektrum dengan
tanah lunak dimana terdapat transisi akselerasi konstan ke bagian kecepatan
konstan.
Ti = 0,649941 detik
Te = Teff (ATC-40 ) = 1.269 detik
Co = 1,48 (Tabel 3.2 FEMA 356)
C1 = 1,0 (calculate pushover curve FEMA 356) untuk Te > Ts
C2 = 1,1 (Tabel 3.3 FEMA 356, Framing type 1& kinerja yang dipilih adalah Life
Safety, Ls)
C3 = 1,0 (Perilaku pasca leleh adalah positif)
Sa = 0,40/ Te = 0.3152
Maka target perpindahan yang diperoleh adalah :

PAGE |
δT = 0,1618 m

 Metode Spektrum Kapasitas (ATC 40) :


Target perpindahan dengan metode spektrum kapasitas sesuai ATC 40 dengan
menggunakan program bantu SAP2000 ditampilkan dalam table berikut :

Tabel 6. Performance Point


Performance Point
Arah Sa Sd Teff
V (Ton) D (meter) βeff (%)
(g) (m) (detik)
Arah-X 1224.138 0.136 0,281 0,112 1,269 0,256
Arah -Y 1224.138 0.136 0,281 0,112 1,269 0,256

Dt 0,136
Max Drift= = =0,004(Immediate Occupancy)
H 32

( Dt−D 1 ) ( 0,136−0,01279 )
Max Inelastic Drift= = =0,00385
H 32

(Immediate Occupancy )

Tabel 7. Performance Level

Nilai roof drift ratio yang ditampilkan pada perhitungan di atas masih lebih kecil dari
1%, sehingga dapat disimpulkan bahwa berdasarkan batas simpangan yang disyaratkan oleh
ATC-40 level kinerja gedung pada saat target perpindahan tercapai adalah Immediate
Occupancy (IO)

PAGE |
4.3 Evaluasi Kinerja Struktur
Rangkuman target perpindahan disajikan dalam tabel berikut :
Tabel 8. Rangkuman Target Perpindahan

Kriteria Target Perpindahan Nilai Batas 0.02H (m)


  x y
FEMA 356 0,1618 0,1618 0,64
ATC - 40 0,1360 0,1360

Tabel di atas menunjukkan perhitungan target perpindahan dengan cara metode


spektrum kapasitas dan metode koefisien perpindahan yang menghasilkan nilai seperti tabel
diatas, sehingga dapat disimpulkan bahwa berdasarkan batas simpangan yang disyaratkan
oleh ATC-40 dan FEMA 356 level kinerja gedung pada saat target perpindahan tercapai
adalah Immediate Occupancy (IO).
Yang mana, Immediatety Occupancy (IO) adalah suatu kondisi struktur secara umum
masih aman untuk kegiatan operasional segera setelah gempa terjadi (damage state). Ada
kerusakan yang sifatnya minor, namun perbaikannya tidak mengganggu pemakai.

4.4 Skema Distribusi Sendi Plastis

Gambar 11. Skema Distribusi Sendi Plastis Portal As-1

PAGE |
IO : Immediate Occupancy LS : Life Safety CP : Collapse Prevention Satuan : meter

PAGE |
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil evaluasi kinerja gedung Perkantoran menggunakan metode analisa
pushover dengan bantuan program SAP2000 v14.2.2 diperoleh kesimpulan sebagai berikut :
1. Titik kinerja gedung untuk pembebanan gempa arah-X adalah 0.136 meter dengan
gaya geser dasar yang terjadi 1224.138 ton, sedangkan untuk pembenanan gempa
arah-Y diperoleh titik kinerja gedung yaitu 0,136 meter dengan gaya geser yang
terjadi adalah 1224.138 ton. Besar gaya geser kedua arah sama dikarenakan dimensi
Gedung simetris.
2. Berdasarkan titik kinerja yang didapatkan diperoleh bahwa rasio simpangan struktur
(structural-drift ratio) yang terjadi akibat pembebanan gempa arah-X dan arah-Y
adalah 0,4% dan 0,38%. Rasio simpangan struktur yang terjadi masih lebih kecil dari
batas simpangan yang disyaratkan oleh FEMA 356 dan ATC-40 untuk level
Immediate Occupancy, yaitu 1%. Oleh karena itu, level kinerja struktur adalah
Immediate Occupancy.
3. Distribusi sendi plastis yang terjadi pada saat titik kinerja tercapai memperlihatkan
tidak ada komponen struktur yang melewati batas kinerja Immediate Occupancy (IO)
sehingga dapat dikatakan kinerja komponen struktur masih dalam keadaan aman pada
saat target perpindahan tercapai.

PAGE |

Anda mungkin juga menyukai