Anda di halaman 1dari 1

PERSENTASE MENGENAI MINAT BACA TERHADAP NOVEL

ONLINE/WATTPAD

Oleh: Revita Nandika, Devi Dwi Lestari, Elsa Melati, Toni Krisdianto,
Sahlan Mahfud.

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat persentase minat
baca siswa terhadap novel online di SMA Negeri 1 Mangunjaya.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode angket.
Desain penelitian yang digunakan adalah soal angket sebanyak 25 pertanyaan,
yang mampu membaca persentase minat baca siswa terhadap novel online di
SMA Negeri 1 Mangunjaya. Pengambilan sampel penelitian menggunakan angket
yang dibagi rata kepada siswa SMA Negeri 1 Mangunjaya (populasi penelitian).
Hasil dari penelitian ini menunjukan adanya persentase terhadap minat baca siswa
di SMA Negeri 1 Mangunjaya terlihat pada penelitian dan tingkat minat yang
diperoleh.
Ada perbedaan yang signifikan pada persentase minat baca siswa terhadap
novel online. Siswa di SMA Mangunjaya yang minat terhadap novel online lebih
banyak dari siswa yang tidak minat terhadap novel online. Hal ini dapat dilihat
dari hasil angket kami pada persentase minat baca terhadap novel online.
Berdasarkan hasil persentase kami, diperoleh bahwa siswa yang tidak minat
terhadap novel online hanya 44,6% (67 sampel) dari 150 sampel. Sedangkan
siswa yang memiliki minat terhadap novel online 40% (60 sampel) dari 150
sampel.

Kata kunci: Persentase mengenai minat baca terhadap novel online

Anda mungkin juga menyukai