Anda di halaman 1dari 15

Assalamualaikum wr

wb
Bab 6 Penutupan Buku
Mata kuliah : Akuntansi Dasar
Dosen : Hu’shila Awalia Rizqiani, S.ST,M.H
A. Penutupan Buku
• Buku besar berisi sejumlah rekening yang dapat
dikelompokkan menjadi dua golongan yaitu akun riil dan akun
nominal. Akun riil (akun permanen) terdiri atas akun aset,
kewajiban dan modal yang dilaporkan pada neraca. Saldo
akhir akun riil akan menjadi saldo awal untuk periode
akuntansi berikutnya. Sebaliknya akun nominal (akun
sementara) berupa akun-akun pendapatan, beban dan prive
yang hanya berlaku satu periode akuntansi. Oleh karena itu
saldo akhir periode akun-akun pendapatan dan beban yang
terdapat dalam buku besar harus dipindahkan ke-akun modal
agar pada awal periode berikutnya akun ini bersaldo nol
B. Jurnal Penutup
• Jurnal penutup adalah jurnal yang digunakan untuk menutup
semua akun nominal (pendapatan dan beban) pada akhir
periode, dilakukan dengan cara menjurnal akun-akun tersebut
pada lawan saldo nominalnya
C. Tujuan pembuatan Jurnal
Penutup
• Untuk menutup saldo yang terdapat dalam semua akun
sementara. Menutup dalam hal ini adalah mengurangi saldo
akun hingga menjadi nol. Sehingga saldo akun-akun
sementara dapat dipisahkan antara periode saat ini dengan
periode akuntansi selanjutnya.
• Agar saldo akun modal menunjukkan jumlah yang sesuai
dengan keadaan pada akhir periode yaitu saldo setelah
memperhitungkan laba atau rugi dan pengambilan prive pada
periode yang bersangkutan.

• Dalam menyelenggarakan penutupan buku, kita
menggunakan sebuah rekening sementara yang baru yaitu
rekening rugi-laba (atau ada pula yang menyebutnya rekening
Ikhtisar Rugi- laba). Rekening ini hanya digunakan dalam
penutupan buku pada akhir periode. Dalam rekening ini
dihimpun semua saldo rekening pendapatan dan biaya,
sehingga dapat diperoleh satu angka yang merupakan laba
bersih atau rugi bersih untuk kemudian dipindahkan ke
rekening Modal pemilik.
D. Macam- Macam Jurnal
Penutup
Beberapa jurnal penutup yang harus dibuat antara lain :
1. Saldo pendapatan
Pendapatan xxx
Ikhtisar laba rugi xxx
2. Saldo beban
Ikhtisar laba rugi xxx
Beban xxx
3. Ikhtisar laba rugi
Jika perusahaan laba
Ikhtisar laba rugi xxx
Modal/Laba ditahan xxx
Jika perusahan rugi
Modal/laba ditahan xxx
Ikhtisar laba rugi xxx
4. Akun dividen atau prive
Modal/laba ditahan xxx
Dividen/prive xxx
E. Jurnal penutup pada
perusahaan perseorangan
• Proses pembuatan jurnal penutup dalam suatu perusahaan
perseorangan akan melibatkan rekening-rekening
pendapatan, biaya, rugi laba, prive, dan modal.
• Untuk menjelaskan jurnal penutupdalam suatu perusahaan
perseorangan marilah kita gunakan data pada perusahaan
Foto Studio Aneka yang telah digunakan pada bab
sebelumnya.
• Data untuk melihat penutupan buku dapat diambil dari kolom
7 dan kolom 8 di neraca lajur.
• Jurnal 1 :
• Pendapatan foto studi Rp 457,600
• Pendapatan bunga Rp 500
• Pendapatan Sewa Rp 30,000
Ikhtisar laba rugi Rp 488,100
Langkah selanjutnya memindah saldo
rekening biaya ke rekening Iktisar
laba rugi
• Jurnal 2:
• Ikhtisar Laba rugi Rp 305,626
Biaya listrik Rp 20,000
Gaji pegawai Rp 24,000
Biaya advertensi Rp 4,000
Biaya Asuransi Rp 6,000
Kerugian Piutang Rp 4,576
Dep.Per. Fotografi Rp 96,000
Dep. Per. Kantor Rp 11,500
Dep. Gedung Rp 50,000
Biaya Perlgkpn Fotografi Rp 63,750
Biaya Perlengkapan Kantor Rp 25,800
Selanjutnya rekening ikhtisar rugi
laba dipindahkan ke modal dengan
jurnal penutup berikut:
• Jurnal 3 :
Ikhtisar rugi laba Rp 182,474
Modal, Abu bakar Rp 182,474

Modal

Rp 1,363,000
Rp 182,474
Saldo modal Rp 1,545,474
F. Mengakhiri Buku Besar
• Pada akhir periode, angka-angka rupiah yang terdapat pada
sisi debet dan kredit semua rekening buku besar dijumlahkan,
dan setelah jurnal penutup dibukukan maka
rekening-rekening nominal kan seimbang. Jumlah-jumlah sisi
debet dan sisi kredit yang telah seimbang tersebut kemudian
diberi garis dobel yang menunjukkan bahwa penggunaan
rekening pada periode yang bersangkutan telah berakhir dan
siap digunakan kembali dalam periode berikunya.
Contoh buku besar gaji
pegawai
Gaji pegawai

• Saldo 22,000 R/L Rp 24,000


• Penyesuaian 2,000
• Rp 24,000 Rp 24,000
• Saldo Rp 0
• Seperti halnya dengan rekening nominal, pada akhir periode
angka-angka yang terdapat pada kedua sisi rekening harus
dijumlahkan.namun berbeda dengan rekening riil tidak perlu
ditutup karena saldonya rekening riil akan dibawa ke periode
berikutnya.
• Seperti kas,surat berhaga, piutang dagang dll
• Tugas :
• Bikin Neraca saldo setelah penutupan buku (foto Studi Aneka)
selesai
Terima kasih atas perhatiannya..
Wassalam

Anda mungkin juga menyukai