Anda di halaman 1dari 4

Nama : ANDREW ENRYCO PANELEWEN

Kelas : 2A D4 Akuntansi Keuangan


MK : Dasar-Dasar Akuntansi 2
Jawaban
1.Liabilitas adalah sebuah suatu kewajiban yang harus dibayar oleh sebuah perusahaan pada
pihak yang bersangkutan dengan cara mengeluarkan sejumlah dana atau sumber daya ekonomi
perusahaan tersebut.

2.a). Kewajiban Lancar (Jangka Pendek)


Kewajiban atau liabilitas jangka pendek juga biasa disebut dengan liabilitas lancar yaitu dimana
kewajiban jatuh tempo selama siklus operasi normal atau satu tahun.
Berikut beberapa contoh dari liabilitas lancar:
 Utang dagang – utang yang berasal dari transaksi pembelian barang atau jasa.
 Utang tagihan atau akrual – beban perusahaan yang belum dibayarkan secara tunai.
 Pendapatan di muka – kondisi dimana perusahaan telah menerima penghasilan namun barang
atau jasa belum sampai ke tangan pelanggan.
 Utang wesel – pinjaman berbunga dengan masa tagihan kurang dari satu tahun. 
 Utang jangka panjang yang jatuh tempo pada periode saat ini (satu tahun) misalnya
obligasi berseri.
 

 Utang dividen – Kewajiban perusahaan yang harus dibayar kepada para pemegang
saham.
 

 Pajak Pertambahan Nilai


 Pajak Penghasilan
 Utang gaji atau benefit karyawan.
b). Kewajiban Tidak Lancar (Jangka Panjang)
Liabilitas tidak lancar juga disebut dengan liabilitas jangka panjang dimana waktu
tenggat pembayaran lebih dari satu tahun.
Biasanya dalam liabilitas jangka panjang terdapat restriksi atau batasan yang berguna
untuk memberikan perlindungan antara peminjam maupun pihak yang dipinjamkan.
Kewajiban jangka panjang ada biasanya karena sebuah perusahaan ingin
mengembangkan bisnisnya atau baru memulai bisnis.
Contoh liabilitas jangka panjang adalah hutang hipotek, hutang obligasi, atau hutang
wesel jangka panjang.

c). Kewajiban Kontinjensi


Kewajiban atau likuiditas kontinjensi bisa dikatakan kewajiban berdasarkan kejadian
luar biasa.
Maksudnya luar biasa adalah kewajiban yang berpotensi timbul akibat peristiwa masa
lalu. Itu artinya, kewajiban tersebut tidak bersifat aktual.
Singkatnya, kewajiban bisa saja timbul tergantung terjadinya peristiwa saat ini atau
mendatang.
Dalam pencatatan, kewajiban jenis ini tidak dicatat dalam laporan keuangan secara
aktual. Namun hanya sebagai lampiran.
Contoh liabilitas kontinjensi adalah gugatan atau garansi produk.

3. -Pengakuan

Pengakuan mengikuti aturan standar dari SFAC 5 yang menyatakan bahwa suatu kewajiban
harus diakui sebagai kewajiban apabila memenuhi empat kriteria umum, yaitu:
1.      Memenuhi definisi suatu kewajiban
2.      Dapat diukur
3.      Relevan
4.      Dapat diandalkan
Tujuan dari penilaian kewajiban adalah bahwa pengukuran kewajiban harus memungkinkan
penyajian informasi kepada investor dan kreditor sebagai sarana untuk meramalkan arus kas.
Tujuan lain mencakup penilaian sebagai dasar untuk perbandingan laba antar periode dan antar
perusahaan, dan sebagai perbandingan dari klaim beberapa pemegang ekuitas.

-Pengukuran
Pengukur yang paling objektif untuk menentukan kos kewajiban pada saat terjadinya
adalah penghargaan sepakatan dalam transaksi–transaksi tersebut dan bukan jumlah rupiah
pengorbanan ekonomik masa datang. Jadi, konsep dasar penghargaan berlaku baik untuk aset
mupun untuk kewajiban. Hal ini berlaku khususnya untuk kewajiban jangka panjang.
Untuk kewajiban jangka pendek, kos penundaan dianggap tidak cukup material sehingga
jumlah rupiah kewajban yang tidak akan sama dengan jumlah pengorbanan sumber ekonomik
(kas) masa datang.
Kewajiban moneter adalah kewajiban yang dinyatakan dalam satuan nominal. Dengan kata
lain, hal itu biasanya melibatkan pembayaran sejumlah uang kas. Dalam semua kasus, penilaian
saat ini dari utang adalah nilai sekarang yang didiskontokan dari jumlah yang terutang di masa
depan.
PENYAJIAN
Kewajiban disajikan dalam neraca atas dasar urutan kelancarannya sejalan dengan penyajian
aset. Aset lancar disajikan menurut urutan likuiditas sedangkan kewajiban disajikan menurut
urutan jatuh tempo. PSAK No. 1 menentukan bahwa semua kewajiban yang tidak memenuhi
kriteria sebagai kewajiban jangka pendek harus diklasifikasi sebagai kewajiban jangka panjang.
Semua kewajiban diklasifikasi sebagai jangka pendek bila:
1.       Diperkirakan akan diselesaikan dalam jangka waktu siklus normal operasi perusahaan, atau
2.       Jatuh tempo dalam jangka waktu dua belas bulan dari tanggal neraca.
Kewajiban berbunga jangka panjang tetap diklasifikasi sebagai kewajiban jangka panjang,
walaupun kewajiban tersebut akan jatuh tempo dalam waktu dua belas bulan sejak tanggal
neraca, apabila:
1.       Kesepakatan awal perjanjian pinjaman untuk jangka waktu lebih dari dua belas bulan.
2.       Perusahaan bermaksud membiayai kembali kewajibannya dengan pendanaan jangka
panjang.
3.       Pembiayaan pendanaan jangka panjang didukung dengan perjanjian pembiayaan kembali
atau penjadualan kembali pembayaran yang resmi disepakati sebelum laporan keuangan
disetujui.

4. LAPORAN KEUANGAN LIABILITAS

PT JAYA MAKMUR TBK.


31 Desember 2020

LIABILITAS JANGKA PENDEK

Utang usaha ¾ Pihak ketiga : 105.980.775


Utang lain-lain ¾ Pihak ketiga : 859.657
Utang pajak : 799.999
Beban masih harus dibayar: 50.956.390

Pinjaman bank : 48.900.000


Utang jangka panjang: –
Sewa pembiayaan: 67.345.098
Liabilitas jangka pendek lainnya: 5,991

Total liabilitas jangka pendek: 274.847.910

LIABILITAS JANGKA PANJANG

Liabilitas imbalan kerja: 49.553.900


Senior notes : 32.456.988
Pinjaman bank: 85.688.900
Sewa pembiayaan: 151.990.800

Total liabilitas jangka panjang : 319.690.588

Total liabilitas keseluruhan: 594.538.498


Liabilitas adalah sesuatu yang tidak dapat dihindari, terutama bagi perusahaan baru berkembang.
Akan tetapi, jika manajemen liabilitasnya tertata rapi, maka Anda tidak perlu khawatir
perusahaan akan kolaps karena terlalu banyak liabilitas.

5. -PSAK-IFRS (Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan-International Financial


Report Standard)

-SAK-ETAP (Standar Akuntansi Keuangan untuk Entitas Tanpa Akuntansi Publik)

-PSAK-EMKM (Entitas Mikro, Kecil dan Menengah)

-PSAK-Syariah (Pernyataan Standar Akuntasi Syariah)

Anda mungkin juga menyukai