Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

(KAK) KUNJUNGAN NEONATUS

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS KLATAKAN
TAHUN 2021
KERANGKA ACUAN KEGIATAN (KAK) POSBINDU
Nomor: KAK/UKM/KIA/ /2021

A. PENDAHULUAN
Kejadian kematian neonatus sangat berkaitan dengan kualitas pelayanan
kesehatan, yang di pengaruhi antara lain karena banyaknya persalinan di rumah,
status gizi ibu selama kehamilan kurang baik, rendahnya pengetahuan keluarga
dalam perawatan bayi baru lahir. Untuk itu di perlukan perhatian khusus dalam
memberikan pelayanan kesehatan neonatus terutama pada hari-hari pertama
kehidupannya yang sangat rentan karena banyak perubahan yang terjadi pada bayi
dalam menyesuikan diri dari kehidupan di dalam rahim ke kehidupan di luar rahim.
Penurunan angka kematian neonatal memerlukan upaya bersama tenaga
kesehatan dengan melibatkan dukun bayi, keluarga dan masyarakat dalam
memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas bagi bayi baru baru lahir.
Pelayanan kesehatan bayi baru lahir (kunjungan neonatal) adalah kontak neonatal
dengan tenaga kesehatan untuk mendapat pelayanan dan pemeriksaan kesehatan
neonatal baik di dalam maupun di luar gedung puskesmas. Kujugan neonatal di
lakukan minimal 3 kali kunjungan yaitu pada 6-48 jam setelah lahir, 3-7 hari dan 8-
28 hari sehingga apabila terjadi gangguan terhadap bayi baru baru lahir dapat
terdeteksi secara dini dan dapat mencegah kesakitan / kematian pada bayi.
B. LATAR BELAKANG
Angka kematian ibu dan bayi di Indonesia termasuk sangat tinggi jika di
bandingkan dengan berbagai negara dalam kawasan Asia Tenggara. Penyebab
langsung kematian ibu sebesar 90% terjadi pada saat persalinan dan segera setelah
persalinan. Menurut data SDKI 2007, AKI 228 per 100.000 KH dan AKB 34 per 1000
KH sehingga pertolongan perslinan di tenaga kesehatan yang kompeten perlu di
tingkatkan untuk menekan AKI dan AKB di Indonesia mengingat pertolongan
persalinan oleh dukun juga masih cukup tinggi
C. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS
1. Tujuan Umum
Meningkatkan akses neonatus terhadap pelayanan kesehatan dasar ,
mengetahui sedini mungkin bila terdapat kelainan pada bayi atau bayi
mengalami masalah.
2. Tujuan Khusus
1. Mendeteksi secara dini kelainan penyakit/ gangguan yang di derita
bayi baru lahir.
2. Melakukan intervensi terhadap kelainan/ penyakit/ gangguan pada bayi
baru lahir sedini mungkin.
3. Melakukan rujukan kasus ke fasilitas pelayanan kesehatan sesuai
dengan sistem rujukan yang ada.
D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
1. Memeriksa bayi baru lahir pada 6-48 jam paca lahir,3-7 hari dan 8-28 hari
2. Memantau dan menangani komplikasi pada bayi baru lahir.
3. Melakukan rujukan kasus pada bayi baru lahir ke fasilitas pelayanan
kesehan yang sesuai dengan sistim rujukan yang ada
E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Secara umum dalam pelaksanaan program cakupan ibu hamil K1 adalah
mengikuti siklus Plan Do Check Action.

F. SASARAN (SPESIFIC, MEASURABLE, AGRESSIVE BUT ATTAINABLE,


RESULT ORIENTED DAN TIME BOUND)
Kelompok sasaran dalam kunjungan neonates adalah bayi yang memiliki usia
0 – 28 hari yang ada di wilayah Puskesmas Klatakan, yaitu:
1. Sasaran Utama
Merupakan sasaran penerima langsung manfaat pelayanan yang diberikan,
yaitu bayi sehat, bayi yang beresiko yang berusia mulai dari 0 – 28 hari.
2. Sasaran Antara
Merupakan sasaran individu atau kelompok masyarakat yang dapat
berperan sebagai agen pengubah terhadap faktor resiko kematian bayi dan
lingkungan yang lebih kondusif untuk penerapan gaya hidup sehat, yakni
petugas kesehatan baik dari pemerintah atau swasta, tokoh panutan
masyarakat, atau anggota orgnisasi masyarakat yang peduli dengan
komplikasi pada bayi yang menyebabkan kematian pada bayi.
3. Sasaran penunjang
Merupakan sasaran individu, kelompok atau organisasi atau lembaga
masyarakat dan profesi. Lembaga pendidikan dan lembaga pemerintah yang
berperan memberi dukungan baik berupa dukungan kebijakan, tekhnologi,
ilmu pengetahuan, material atau dana untuk terlaksananya kunjungan
neonatus.
G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
JADWAL KUNJUNGAN NEONATUS PKM KLATAKAN TAHUN 2021
NO. Kegiatan Bulan

Sep

Nov

Des
Feb

Ags
Mar

Mei
Jan

Jun
Apr

Okt
Jul
1. Kunjungan √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Neonatus

JADWAL KEGIATAN KUNJUNGAN NEONATUS


PKM KLATAKAN TAHUN 2021
No Tempat Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des Petug
as
1 Darung 06 09 09 06 03 14 05 11 13 11 08 01 Citra
an
2 Seloda 11 10 10 07 04 15 06 12 14 12 09 02 Citra
kon

3 Klataka 12 15 15 08 05 16 07 16 15 13 10 03 Citra
n

H. SUMBER DANA(DAU/BPJS/BOK/DLL)
Sumber pembiayaan program Kunjungan Neonatus Puskesmas
Klatakan berasal dari BOK

I. RINCIAN PEMBIAYAAN
Perjadin Rp. 100.000 per/OH Setiap pelaksaan Kunjungan Neonatus dengan
setiap petugas

J. MONITORING EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi dilakukan oleh tim managemen Puskesmas terhadap ketepatatan
pelaksanaan kegiatan. Laporan evaluasi pelaksanaan kegiatan disusun setiap
bulan oleh tim Managemen Puskesmas kepada kepala Puskesmas

K. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

Pelaksana kegiatan harus membuat laporan setiap bulan kepada


tim managemen dan seluruh kegiatan di evaluasi keberhasilannya untuk
dilaporkan kepada kepala Puskesmas.

Jember, 02 Januari 2021

KEPALA UPT. PUSKESMAS KOORDINATOR/ PENANGGUNG


KLATAKAN JAWAB PROGRAM KEGIATAN

Drg. HERUDDIN CITRA SUKO Amd. Kep


NIP. 19810205 201010 1 010 NIP. 19780828 200701 2 013

Anda mungkin juga menyukai