Anda di halaman 1dari 9

JOBSHEET

Nama Perasat : Pendokumentasian Askeb Persalinan Kala IV dengan 7 Langkah


Varney
Unit : Asuhan Kebidanan Pada Persalinan dan Bayi Baru Lahir I
Referensi :
1. JNPK-KR. 2012. Asuhan Persalinan Normal dan Inisiasi Menyusu Dini. JHPIEGO
kerjasama Save The Children Federation Inc-US. Modul. Jakarta
2. Hidayat, A, Sujiyatini. 2010. Asuhan Kebidanan Persalinan, Edisi 1. Nuha Medika.

I. DASAR TEORI
Persalinan adalah proses dimana bayi, plasenta dan selaput ketuban keluar dari
uterus ibu. Persalinan dianggap normal jika prosesnya terjadi pada usia kehamilan
cukup bulan (setelah 37 minggu) tanpa disertai adanya penyulit. Persalinan di mulai
(inpartu) sejak uterus berkontraksi dan menyebabkan perubahan pada serviks
(membuka dan menipis) dan berakhir dengan lahirnya plasenta secara lengkap. Ibu
belum inpartu jika kontraksi uterus tidak mengakibatkan perubahan serviks.

Pengertian
Dimulai setelah lahirnya plasenta dan berakhir dua jam setelah itu. Paling kritis
karena proses perdarahan yang berlangsung. Masa 1 jam setelah plasenta lahir.
Pemantauan 15 menit pada jam pertama setelah kelahiran plasenta, 30 menit pada jam
kedua setelah persalinan, jika kondisi ibu tidak stabil, perlu dipantau lebih sering.
Observasi intensif karena perdarahan yang terjadi pada masa ini.
Observasi yang dilakukan :
1. Tingkat kesadaran penderita.
2. Pemeriksaan tanda vital.
3. Kontraksi uterus.
4. Perdarahan, dianggap masih normal bila jumlahnya tidak melebihi 400- 500cc.

Fisiologi Kala IV
Setelah plasenta lahir tinggi fundus uteri kurang lebih 2 jari dibawah pusat. Otot-
otot uterus berkontraksi, pembuluh darah yang ada diantara anyaman-anyaman otot
uterus akan terjepit. Proses ini akan menghentikan perdarahan setelah plasenta
dilahirkan.

Tujuh (7) Langkah Pemantauan Yang Dilakukan Kala Iv


1. Kontraksi rahim
Kontraksi dapat diketahui dengan palpasi. Setelah plasenta lahir
dilakukan pemijatan uterus untuk merangsang uterus berkontraksi. Dalam
evaluasi uterus yang perlu dilakukan adalah mengobservasi kontraksi dan
konsistensi uterus. Kontraksi uterus yang normal adalah pada perabaan fundus
uteri akan teraba keras. Jika tidak terjadi kontraksi dalam waktu 15 menit
setelah dilakukan pemijatan uterus akan terjadi atonia uteri.
2. Perdarahan Perdarahan: ada/tidak, banyak/biasa
3. Kandung kencing
Kandung kencing: harus kosong, kalau penuh ibu diminta untuk
kencing dan kalau tidak bisa lakukan kateterisasi. Kandung kemih yang
penuh mendorong uterus keatas dan menghalangi uterus berkontraksi
sepenuhnya.
4. Luka-luka: jahitannya baik/tidak, ada perdarahan/tidak Evaluasi laserasi
dan perdarahan aktif pada perineum dan vagina. Nilai perluasan laserasi
perineum. Derajat laserasi perineum terbagi atas :
a. Derajat I Meliputi mokosa vagina, fourchette posterior dan kulit
perineum. Pada derajat I ini tidak perlu dilakukan penjahitan,
kecuali jika terjadi perdarahan
b. Derajat II Meliputi mokosa vagina, fourchette posterior, kulit
perineum dan otot perineum. Pada derajat II dilakukan penjahitan
dengan teknik jelujur
c. Derajat III Meliputi mokosa vagina, fourchette posterior, kulit
perineum, otot perineum dan otot spingter ani external
d. Derajat IV Derajat III ditambah dinding rectum anterior
e. Pada derajat III dan IV segera lakukan rujukan karena laserasi ini
memerlukan teknik dan prosedur khusus
5. Uri dan selaput ketuban harus lengkap
6. Keadaan umum ibu: tensi, nadi, pernapasan, dan rasa sakit
a. Keadaan Umun Ibu
 Periksa Setiap 15 menit pada jam pertama setelah persalinan
dan setiap 30 menit pada jam kedua setelah persalinan jika
kondisi itu tidak stabil pantau lebih sering
 Apakah ibu membutuhkan minum
 Apakah ibu akan memegang bayinya
b. Pemeriksaan tanda vital.
c. Kontraksi uterus dan tinggi fundus uteri:
Rasakan apakah fundus uteri berkontraksi kuat dan berada
dibawah umbilicus.
Periksa fundus :
 2-3 kali dalam 10 menit pertama
 Setiap 15 menit pada jam pertama setelah persalinan.
 Setiap 30 menit pada jam kedua setelah persalinan
 Masage fundus (jika perlu) untuk menimbulkan kontraksi
7. Bayi dalam keadaan baik.

II. PETUNJUK
1. Baca dan pelajari lembaran kerja yang tersedia tentang pendokumentasian askeb
persalinan kala I dengan 7 langkah Varney
2. Siapkan alat-alat secara lengkap sebelum tindakan dimulai
3. Ikuti petunjuk instruktur
4. Laporkan hasil kerja

III. KESELAMATAN KERJA


1. Kaji kelengkapan alat dan perlengkapan, serta urutkan sesuai urutan kerja
2. Pusatkan perhatian pada prosedur serta keselamatan ibu
3. Sebelum melakukan prosedur, dekatkan alat
4. Perhatikan langkah kerja

IV. ALAT DAN BAHAN


1. Lembar format pengkajian
2. Alat tulis

V. LANGKAH KERJA

No Langkah Keterangan Gambar


1 Mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim
2 Menyiapkan alat tulis dan lebar
pengkajian persalinan kala I

3 Menjaga privasi klien (menutup


tirai/sampiran)

4 I. Melakukan pengumpulan data dasar


Data Subyektif
Melakukan pengkajian kala 3 melalui
anamnese, meliputi:
 Keinginan meneran
 Mulas
 Keluhan lain
5 Data Obyektif
Melakukan pengisian hasil anamnese (data
subjektif)

6 Melakukan pengisian hasil pemeriksaan fisik


7 Melakukan pengisian interpretasi data
dengan tepat

8 Melakukan pengisian identifikasi


diagnosa dan masalah potensial dengan
tepat
9 Melakukan pengisian tindakan segera
dengan tepat
10 Melakukan pengisian perencanaan
dengan tepat

11 Melakukan pengisian pelaksanaan dengan


tepat
12 Melakukan pengisian evaluasi dengan
tepat
13 Membuat data perkembangan kala III
(SOAPIE)

14 Merapikan peralatan
15 Mengucapkan Alhamdulillah

Contoh pengisian dokumentasi asuhan kebidanan kala II persalinan normal

I. PENGKAJIAN KALA IV (Pukul: 15.00 WIB)


A. ANAMNESA ( DATA SUBJEKTIF )
1. Perasaan: Gembira
2. Keluhan Fisik
- Mules:  Ada
- Lelah:  Ada
- Kedinginan:  Tidak Ada
- Nyeri:  Ada
- Haus:  Ada
- Lapar: Tidak Ada
- Lain-lain, jelaskan :

B. PEMERIKSAN FISIK ( DATA SUBJEKTIF )


1. Penampilan fisik
- Pucat: Tidak
- Gelisah: tidak
- Gemetar: Tidak
2. Keadaan emosional
- Nampak takut: Tidak
- Inkoheren:Tidak
- Lain-lain, jelaskan :
3. Tanda vital
- TD : 110/ 80 mmHg Pols : 80 x/m
- RR :23x/m Suhu : 36,9ºC
4. Pemeriksaan kebidanan :
a. Abdomen
- TFU: 2 jari dibawah pusat
- Konsistensi Uterus
- Kandung kemih:Kosong
b. Genital
- Luka jalan lahir:Ada :lokasi
- Pengeluaran darah per vaginam :ada, darah

PENGKAJIAN BBL
1. Apgar Score
Tanda 0 1 2 Jlh
Nilai
Menit []Frekuensi [] tidak ada [] <100 [ ]>100
ke 1 Jantung [] tidak ada []Lambattak teratur
[]usaha [] Lumpuh [] Ext, flexi sedikit [ ]Menangis kuat
bernafas []Tak [] Gerakan sedikit 9
[] tonus otot bereaksi [ ] ]Tubuhkemera [ ]Gerakan akttif
[] Refleks []Biru/pucat
[] Warna han tangan dan [ ]Menangis
kaki
[] Kemerahan
Menit [] Frekuensi [] tidak [] <100
[ ]>100
ke 5 Jantung ada [] Lambat tak
[] usaha [] tidak teratur [ ] Menangis kuat
bernafas ada [] Ext, flexi sedikit 10
[] tonus otot [] [] Gerakan sedikit
[] Refleks Lumpuh []Tubuh kemerahan
[ ] Gerakan akttif
[] Warna []Tak tangan dan kaki
bereaksi [ ]Menangis
[] Biru/
pucat [ ] Kemerahan
2. PB / BB: 52 cm/ 3.400 gr

II. IDENTIFIKASI DIAGNOSA MASALAH POTENSIAL


Diagnosa : Ny.R umur 26 tahun, P2A0, Inpartu kala IV
DS:- Ibu mengatakan merasa lemas dam merasa sangat bahagia karena bayi sudah lahir dan
plasenta telah dikeluarkan
-Ibu mengatakan perutnya masih terasa mules
DO: Dari hasil pemeriksaan didapat hasil:
Keadaan umum ibu baik
TD : 110/80 mmHg RR : 23 x/i
HR : 80 x/i T : 36,9 ℃
TFU : 2 jari dibawah pusat
Kontraksi uterus : Baik
Kandung kemih : Kosong
Perdarahan :± 150 cc
Plasenta lahir lengkap diameter 18 cm, panjang tali pusat 50 cm, kotiledon 18 buah
Masalah : Ibu mengatakan merasa lelah
Kebutuhan : anjuran ibu istirahat sambil memberikan ASI pada bayi

III. ANTISIPASI MASALAH POTENSIAL


Tidak ada data yang mendukung

IV. TINDAKAN SEGERA


Tidak ada data yang mendukung

V. INTERVENSI
Tanggal : 24 April 2020 pukul : 15.00 WIB
1. beritahu keadaan umum ibu
2. anjurkan ibu istirahat sambil memberikan ASI pada bayi
3. melakukan asuhan kala IV

VI. IMPLEMENTASI
Tanggal :24 April 2020 pukul : 15.00 WIB
1. Memberitahu keadaan umum ibu
TD : 110/80 mmHg RR : 23 x/i
HR : 80 x/i T : 36,9 ℃
TFU : 3 jari dibawah pusat
Kontraksi uterus : Baik
Kandung kemih : Kosong
2. menganjurkan ibu istirahat dan sembari memberikan bayi ASI
3.melakukan Asuhan kala IV antara lain :
- Memastikan uterus berkontraksi dengan baik dan tidak terjadi perdarahan
- pervaginam.
- Membiarkan bayi tetap melakukan kontak kulit langsung pada ibu serta untuk
- inisiasi menyusui dini paling sedikait 1 jam.
- Melakukan pemeriksaan BBL menimbang bayi, memberikan obat salep mata dan
injeksi vit K.
- Setelah 1 jam pemberian vit K berikan imunisasi HB 0 di paha kanan.
- Melanjutkan pemantauan kontraksi uterus dan mencegah perdarahan pervagina.
- Menganjurkan pada ibu dan keluarga cara melakukan massase uterus.
- Mengevaluasi jumlah perdarahan.
- Memeriksa nadi ibu dan keadaan kandung kemih tiap 15 menit selama 1 jam
- pertama pasca persalinan dan setiap 30 menit selam 1 jam ke dua.
- Memantau tanda bahwa bayi setiap 15 menit pastikan bahwa bayi bernafas
denganbaik dan suhu bayi normal.
- Menempatkan semua peralatan bekas pakai ke dalam larutan klorin 0,5% untuk
- mendekontaminasikan lalu cuci dan membilas peralatan setelah di dekontaminasi.
- Membuang bahan-bahan yang terkontaminasi ke tempat sampah yang sesuai
- membersihkan ibu dengan air DTT
- Membersihkan sisa cairan ketuban, lendir darah, bantu ibu memakai pakaian yang
bersih dan kering
- Memastikan ibu memberikan asi menganjurkan keluarga untuk memberikan minum
dan makanan yang di inginkan agar mencegah dehidrasi.
- Mendekontaminasikan tempat bersalin dengan larutan larutan klorin 0,5%.
- Mencelupkan sarung tangan kotor ke dalam larutan klorin 0,5% selama 10 menit.
- Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
- Melengkapi partograf ( halaman depan dan belakang memeriksa TTV, dan asuhan
kala IV).

VII. EVALUASI
Tanggal :24 April 2020 pukul :17.00 WIB
1.ibu sudah mengetahui keadaan umumnya
TTV : TD : 110/80 mmHg RR : 22 x/I
HR : 80 x/I T : 36,9 ℃
TFU : 3 jari dibawah pusat
Kontraksi uterus : Baik
Kandung kemih : Kosong
2. Ibu sedang beristirahat dan sedang menyusui bayinya
3. Asuhan kala IV sudah dilakukan dan keadaan ibu masih dalam batas normal

Jam Waktu TD HR T TFU Kontraksi Kandun Darah


Ke Uterus g Kemih yang
keluar
1. 15.00 110/80 78 36,9 3 jari baik kosong ±150 cc
WIB mmHg x/I ◦C dibawah
pusat
15.15 120/80 78 37 ◦C 3 jari baik kosong
WIB mmHg x/I dibawah
pusat
15.45 110/80 80 37 ◦C jari baik kosong
WIB mmHg x/I dibawah
pusat
16.00 120/80 80 37,3 3 jari baik kosong
WIB mmHg x/I ◦C dibawah
pusat
2. 16.30 120/70 80 37 ◦C 3 jari baik ±100 cc ±50 cc
WIB mmHg x/I dibawah
pusat
17.00 110/80 80 36.9 3 jari baik kosong
WIB mmHg x/I ◦C dibawah
pusat

Anda mungkin juga menyukai