Anda di halaman 1dari 6

ANALISA PERANCANGAN WEBSITE PONDOK PESANTREN DARUL

QUR’AN WAL IRSYAD SEBAGAI MEDIA INFORMASI DENGAN


FRAMEWORK LARAVEL

Isti Rahayu Cahyaningrum


(191111155)

PROGRAM STUDI INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI
UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA YOGYAKARTA
TAHUN 2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta
Karunia-Nya Kepada Kami Sehingga Kami Berhasil Menyelesaikan Proposal Penelitian
Perancangan Website Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad Sebagai Media Informasi
Dengan Framework Laravel.

Kami menyadari bahwa proposal penelitian ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kami
harapkan untuk dapat memakluminya. Akhir kata, kami sampaikan terima kasih kepada semua
pihak yang telah berperan serta dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir. Semoga
Allah SWT senantiasa meridhai segala usaha kita. Aamiin.

Wonosari, 9 Mei 2022

Penyusun
BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Teknologi internet sudah tidak asing pada kehidupan sehari-hari. Kebanyakan


masyarakat saat ini telah memanfaatkan internet sebagai media informasi dan
komunikasi. Web atau WWW (World Wide Web) adalah sebuah metode yang berjalan
di dunia internet, yang berkembang dengan pesat sebagai media penyimpanan berbagai
macam informasi. Website dimanfaatkan sebagai media penyimpanan informasi di
internet dan telah menjadi terobosan baru yang perannya hampir sama dengan media
informasi dengan media kertas, bahkan dengan menggunakan internet maka dapat
memberikan informasi yang lebih lengkap karena mencakup informasi dari seluruh
dunia.

Dewasa ini hampir setiap perusahaan, organisasi, dan instansi telah


memanfaatkan website sebagai media untuk mempublikasikan segala informasi yang
berhubungan dengan perusahaan, organisasi, dan instansi tersebut. Begitu pula dengan
Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad yang didalamnya terdiri dari MA, SMK,
MTs, MI, dan RA/KB. Sebagai suatu instansi pendidikan maka dirasa perlu untuk
memanfaatkan teknologi website untuk media penyimpanan informasi yang berkaitan
dengan sekolah terhadap masyarakat secara dinamis.

Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad mempunyai banyak kegiatan.


Pempublikasian kegiatan juga sudah berjalan dengan baik. Akan tetapi melalui
pengembangan website ini, akan diciptakan website yang lebih dinamis sehingga akan
menambah animo masyarakat untuk sekolah dan nyantri di Pondok Pesantren Darul
Qur’an Wal Irsyad.

B. Rumusan Masalah
- Bagaimana menyebarkan informasi berkaitan dengan Pondok Pesantren Darul
Qur’an Wal Irsyad secara efektif dan efisien?
- Bagaimana Mengembangkan Penyebaran Informasi Berbasis Web Pada Pondok
Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad?

C. Batasan Masalah
Berdasarkan perumusan masalah di atas, maka batasan masalah dalam
pengembangan penyebaran informasi berbasis Web pada Pondok Pesantren Darul
Qur’an Wal Irsyad sebagai berikut:
1. Perancangan dilakukan pada aspek komunikasi visual antara lain melalui media
website dengan konten:
a. Profil Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad: sejarah, dll.
b. Galeri
c. Kabar Ma’had/berita
d. Artikel
e. Amaliyah
2. Merancang website yang dibutuhkan oleh Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal
Irsyad dalam upaya untuk memberikan informasi yang mudah diakses.

D. Tujuan Penelitian
1. Website sebagai media komunikasi dan wadah penyedia informasi maka dapat
digunakan sebagai sarana dakwah kepada para pengunjung
website.(Thanthirige et al., 2016)
2. Mempermudah masyarakat mengetahui tentang apa saja informasi dan kegiatan
Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad.

E. Manfaat Penelitian
1. Menambah wawasan dan perbendaharaan pengetahuan khususnya dalam proses
pembuatan media website sebagai salah satu media informasi dan bentuk
alternatif komunikasi visual.(Thanthirige et al., 2016)
2. Sebagai salah satu kesempatan untuk mewujudkan buah pikiran mahasiswa ke
dalam karya nyata melalui perancangan media informasi website Pondok
Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad.(Thanthirige et al., 2016)
3. Memperoleh konsep perancangan media website sehingga dapat memberikan
informasi tentang Pondok Pesantren Darul Qur’an Wal Irsyad lebih mendalam.

F. Kajian Terdahulu
Penelitian terdahulu adalah upaya peneliti untuk mencari perbandingan dan
selanjutnya untuk menemukan inspirasi baru untuk penelitian selanjutnya di
samping itu kajian terdahulu membantu peneliti dalam memposisikan penelitian
serta menunjukkan orsinalitas dari penelitian.
Daftar Pustaka

Thanthirige, P., Shanaka, R., Of, A., Contributing, F., Time, T. O., Of, O.,
Shehzad, A., & Keluarga, D. D. (2016). No 主観的健康感を中心とした
在宅高齢者における 健康関連指標に関する共分散構造分析Title.
August.

Anda mungkin juga menyukai