Anda di halaman 1dari 2

Tips – Tips Dalam Menghafal Al-Quran Yang Benar

Akhir-akhir ini tren menghafalkan Al-Qur’an di masyarakat Indonesia terus


meningkat. Bukan hanya usia dini, para orang tua juga mulai banyak yang menghafalkan
Al-Qur’an baik 30 juz maupun juz 30. Para orang tua juga mulai gemar menitipkan
anaknya di rumah-rumah tahfidz dan berharap anaknya mampu menghafalkan Al-
Qur’an. Tren positif ini juga disambut dengan mulai terbukanya lembaga atau instansi
tertentu yang memberi kesempatan pada para penghafal Qur’an untuk diterima tanpa
tes serta mendapatkan beasiswa. Berbagai perguruan tinggi, lembaga pemerintahan,
dan lembaga-lembaga lain memberi perhatian lebih pada para hafidz dan hafidzah.

Terkait hal ini, mengingatkan kepada orang tua dan para penghafal Al-Qur’an untuk
menata niat dengan benar saat akan menghafalkan Al-Qur’an. Jangan sampai memiliki
niatan untuk mendapatkan hal-hal yang bersifat keduniawian.

Dari kesalahan niat ketika menghafal Al-Qur’an inilah, berujung kepada hilangnya
adab-adab penghafal Al-Qur’an seperti yang telah dicontohkan para ulama salafus sholeh
di masa dahulu. Allah SWT telah banyak menyebutkan kemulian dan keistimewaan
penghafal Al-Qur’an dalam kitab-Nya begitu pula melalui hadits-hadits nabi. Namun
alangkah baiknya kita tidak lupa pada ayat berikut ini: ‘Kemudian kitab itu kami wariskan
kepada orang-orang yang kami pilih diantara hamba-hamba kami, lalu diantara mereka
ada yang menzalimi diri sendiri, ada yang pertengahan dan ada (pula) yang lebih dahulu
berbuat kebaikan dengan izin Allah.Yang demikian itu adalah karunia yang besar’ (QS.
Fatir: 32). Melalui ayat di atas kita ketahui bahwa mereka terbagi menjadi tiga golongan.
Pertama, dia adalah orang yang melalaikan sebagian dari pekerjaan yang diwajibkan
atasnya dan mengerjakan sebagian dari hal-hal yang diharamkan.

Berikut Tips -tips dalam menghafal al-quran yag baik dan benar :

1. Meluruskan Niat dengan Ikhlas karena Allah


Niat yang benar itu merupakan salah satu syarat cara menghafal Alquran. Jika niatnya
salah seperti ada riya, ujub. Dengan niat yang lurus dan hati ikhlas karena Allah maka
rasa lelah, malas, dan perasaan sulit tidak akan jadi penghalang dalam menghafal
Alquran.

menghafal Alquran tidak hanya membutuhkan niat yang baik di awal, tetapi juga
komitmen untuk menjaga niat hingga akhirnya bisa menyelesaikan hafalan Alquran
atas pertolongan Allah. Maka dari itu para penghafal Alquran harus menjaga niat agar
jangan sampai terperangkap kepada keinginan-keinginan duniawi.

Sebab menghafal Alquran sungguh jauh lebih berharga daripada dunia dan seluruh
isinya.

Semua niat baik harus dikuatkan di dalam hati sejak memulai menghafal Alquran. para
penghafal Alquran harus memperbaiki niat sebelum menghafal, saat menghafal, dan
setelah menghafal Alquran.

"Niat baik akan memberikan hasil yang berarti dan baik pula. Semoga Allah selalu
menjaga hati kita semua dan membimbing kita ara yang diridhain-Nya.
2. Menanamkan Keyakinan
Tanamkanlah pada diri kita bahwa menghafal Alquran itu sangat mudah, maka kita
akan merasa mudah. Namun jika kita menanamkan pikiran bahwa menghafal Alquran
itu sulit, maka ia akan terasa sulit.

3. Murojaah
Semakin sering mengulangi satu ayat, akan lebih mudah ayat tersebut melekat di dalam
ingatan kita. Jadi, jangan sampai karena sudah merasa hafal beberapa halaman, kita
tinggal hafalan tersebut tanpa mengulanginya dalam waktu yang lama. Hal ini akan
menyebabkan hilangnya hafalan tersebut.

4. Pasang Target Menghafal Alquran


Terkadang, di tengah menghafal Alquran, kita biasanya mengalami kendala seperti
susah masuk atau hafalan yang sudah dihafal lupa lagi. Kalau sudah begitu, semangat
kita biasanya akan berkurang. Sehingga kita merasa bahwa Alquran susah untuk
dihafalkan. Agar kita tidak patah semangat, kita harus pasang target dalam menghafal
Alquran.

5. Istiqomah
Lakukan semua yang diterangkan di atas secara terus menerus. InsyaAllah Sahabat
Dream akan bisa menghafal Alquran 30 juz dengan mudah dan cepat bagi pemula.
Ingatlah! Kunci menghafal Alquran dengan mudah dan cepat adalah jangan pernah
putus asa. Selain hal-hal di atas ada satu tips cara menghafal Alquran bagi pemula, yaitu
berdoa.

6. Memperbanyak Doa
Senjata umat Islam ketika berusaha adalah memperbanyak doa. Jadi, Sahabat Dream
perlu memperbanyak doa agar dimudahkan dalam menghafal Alquran dengan mudah
dan cepat.***

Mudah-mudahan kita enjadi penghafal al-quran yang tetap dijaga niatnya, karena allah
semata aamiin.

Anda mungkin juga menyukai