Anda di halaman 1dari 2

BAB 4 PEMAHAMAN KAK

Detail Engineering Design


Jembatan Sungai Urang, Kab. Bulungan Kalimantan Utara

Berdasarkan Kerangka Acuan Kerja (KAK) yang telah disusun, sebagai pihak pelaksana tugas konsultan
menyatakan sanggup dan siap serta memahami sepenuhnya yang diuraikan di dalam Kerangka Acuan
Kerja (KAK) tersebut. Maksud dan tujuan, sasaran, ruang lingkup wilayah, substansial dan kegiatan,
keluaran, waktu pelaksanaan, kebutuhan dan kualifikasi tenaga ahli, serta pelaporan yang harus
diperhatikan dan diinterpretasikan dalam melaksanakan pekerjaan. Secara umum muatan yang
terkandung dalam KAK sudah cukup jelas dan dapat dipahami. Dengan panduan ini diharapkan
Konsultan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik untuk menghasilkan
keluaran yang sesuai dengan KAK.

4.1 PEMAHAMAN TERHADAP KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

Tersirat dalam Kerangka Acuan Kerja (KAK) bahwa pada dasarnya team pelaksana (selanjutnya disebut
Team) yang akan ditunjuk, diminta memberikan jasa layanan konsultannya untuk Perencanaan
Pembangunan Jembatan Sungai Urang Kabupaten Bulungan.

Team ini diharapkan memberikan secara penuh jasa layanan konsultannya untuk pekerjaan tersebut
dan secara umum bertanggung jawab terhadap hasil akhir dari hasil jasa layanan konsultannya.

Team pelaksana harus mempelajari dengan seksama Kerangka Acuan Kerja (KAK) yang diberikan,
Berita Acara Penjelasan Pekerjaan dan atau informasi yang ada baik yang menyangkut masalah teknis
maupun non-teknis dan berdasar pada Referensi Kerja dari Team secara keseluruhan dalam hal
pekerjaan yang sejenis. Team pelaksana ini berkewajiban untuk menyelesaikan kegiatan-kegiatan yang
menunjang tercapainya maksud dan tujuan proyek semaksimal mungkin.

Beberapa hal perlu disampaikan sebagai pemahaman terhadap Kerangka Acuan Kerja (KAK) proyek ini,
guna lebih memantapkan hasil pelaksanaan pekerjaan dan perhitungan biaya pelaksanaan pekerjaan
ini. Selanjutnya Team pelaksana menyimpulkan sebagai berikut :

 Pihak pemberi kerja sangat memperhatikan dan memandang penting terhadap Perencanaan
Pembangunan Jembatan Sungai Urang Kabupaten Bulungan.

1
Laporan Pendahuluan DED Jembatan Sungai Urang, Kab. Bulungan Kalimantan Utara BAB 4

 Deskripsi tugas terhadap jasa layanan konsultannya telah diuraikan dengan jelas, terinci dan sudah
terarah, yang mencerminkan adanya monitoring dan evaluasi yang bersifat menyeluruh dan
mempunyai jangkauan ke depan tentang pekerjaan Perencanaan Pembangunan Jembatan Sungai
Urang Kabupaten Bulungan.

 Waktu pelaksanaan Kegiatan Pembangunan Jembatan Sungai Urang Kabupaten Bulungan


dilaksanakan selama 45 (empat puluh lima) hari kalender terhitung sejak dikeluarkannya Surat
Perintah Mulai Kerja oleh PPK Dinas PUPR Kab. Bulungan.

 Persyaratan laporan sebagai hasil akhir pekerjaan, terdiri dari laporan pendahuluan, laporan
antara, laporan akhir, dan gambar detail rencana. Laporan diberikan sebanyak 5 rangkap masing-
masing laporan. Ditunjang juga laporan tambahan dalam bentuk CD softcopy seluruh laporan dan
dokumen. Kegiatan dilakukan bersifat periodik, penyerahan data berupa hardcopy ataupun
softcopy. Semua hasil pekerjaan, data dan peralatan menjadi milik pemberi kerja.

 Tenaga-tenaga yang harus disiapkan untuk melaksanakan pekerjaan ini sudah sesuai dengan
kebutuhan untuk dapat melaksanakan kegiatan Perencanaan Pembangunan Jembatan Sungai
Urang Kabupaten Bulungan

Anda mungkin juga menyukai