Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LEBAK

DINAS KESEHATAN KABUPATEN LEBAK

PUSKESMAS LEBAKGEDONG
Jln Raya Cipanas-Warungbanten KM.3 Kec. Lebakgedong, Kab.Lebak. 42372

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS LEBAKGEDONG


Nomor : 400/UKM/ PKM-LG/ I /2022

TENTANG

GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT


DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS LEBAKGEDONG
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS,

Menimbang : a. bahwa Kesehatan merupakan hak asasi manusia dan sebagai salah satu
unsur kesejahteraan yang harus diwujudkan sesuai dengan cita-cita
bangsa Indonesia, sehingga kesadaran, kemauan, dan kemampuan
masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dab sehat harus
ditingkatkan dalam upaya mewujudkan derajat Kesehatan masyarakat ;
b. bahwa dalam rangka mempercepat dan mensinergikan Tindakan dari
upaya promotive dan preventif hidup sehat guna meningkatkan
produktivitas masyarakat dan menurunkan beban pembiayaan
pelayanan Kesehatan akibat penyakit, perlu ditempuh program dan
kebijakan merubah perilaku masyarakat untuk hidup bersih dan sehat
melalui Gerakan Masyarakat Hidup Sehat di wilayah kerja UPTD
Puskesmas Lebakgedong.
c. bahwa dalam rangka memperlancar pelaksanaan tugas dan pelayanan
esehatan kepada masyarakat di Kecamatan Lebakgedong di pandang
perlu menetapkan Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Lebakgedong.

Mengingat : 1. Undang – undang No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Instruksi Presiden Nomor I Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat
Hidup Sehat;
3. Permenkes Nomor 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas;
4. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan / Kepala Badan
Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor 11 Tahun 2017 tentang
Pedoman Umum Pelaksanaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat;
5. Permenkes Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2019 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS LEBAKGEDONG


TENTANG GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT DI
WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS LEBAKGEDONG.

Kesatu : Gerakan Masyarakat Hidup Sehat di UPTD Puskesmas Lebakgedong


sebagaimana tercantum dalam lampiran merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari surat keputusan ini.

Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila dikemudian hari
terdapat perubahan dalam Keputusan ini maka akan dilakukan
penyempurnaan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Lebakgedong
Pada tanggal : 04 Januari 2022

KEPALA PUSESMAS LEBAKGEDONG

H.PARDI, AMD.KEP, SKM


NOMOR : 440/UKM/PKM-LG/I/2022
TANGGAL : 04 JANUARI 2022
TENTANG : GERAKAN MASYARAKAT HIDUP
SEHAT DI WILAYAH UPTD
PUSKESMAS LEBAKGEDONG

GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT


DIWILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS LEBAKGEDONG

1. Gerakan Masyarakat Hidup Sehat merupakan suatu Tindakan yang sistematis dan
terencana yang dilakukan secara Bersama-sama oleh seluruh komponen masyarakat di
wilayahn kerja UPTD Puskesmas Lebakgedong dengan kesadaran, kemauan dan
kemampuan berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup.
2. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ( PHBS ) dilakukan atas dasar kesadaran serbagai hasil
pembelajaran yang menjadikan seseorang, keluarga atau masyarakat mampu menolong
dirinya sendiri di bidang Kesehatan dan berperan aktif dalam mewujudkan Kesehatan
masyarakat.
3. Mempercepat dan mensinergikan dari upaya promotive dan preventif hidup sehat guna
meningkatkan produktivitas dan menurunkan beban pembiayaan pelayanan Kesehatan
akibat penyakit.
4. Meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk hidup sehat.
5. Meningkatkan komitmen seluruh stake holder di wilayah kecamatan lebakgedong dalam
pembinaan perilaku masyarakat untuk hidup bersih dan sehat.
6. Meningkatkan akses informasi dan edukasi kepada masyarakat.
7. Kegiatan Gerakan Hidup Sehat difokuskan pada :
- Peningkatan aktivitas fisik
- Peningkatan perilaku hidup sehat
- Peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit
- Peningkatan edukasi hidup sehat
8. Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan kesadaran dalam pelaksanaan Gerakan
Masyarakat Hidup Sehat dan Bersih di wilayah Puskesmas Lebakgeodng dilakukan
sosialisasi kepada seluruh unsur masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai