Anda di halaman 1dari 4

TATA TERTIB

MUSYAWARAH BESAR BEM dan HIMA


STIKES ALIFAH PADANG 2022/2023

BAB I
NAMA, WAKTU, DAN TEMPAT
Pasal 1
Nama
Musyawarah ini dinamakan Musyawarah Besar Badan Eksekutif Mahasiswa dan Himpunan
Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang periode 2022/2023 yang selanjutnya
disingkat MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang 2022/2023

Pasal 2
Waktu
MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 3
September 2022.

Pasal 3
Tempat
MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang bertempat di kampus STIKes Alifah Padang.

BAB II
KEDUDUKAN, TUGAS, DAN WEWENANG
Pasal 4
Kedudukan
MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang adalah suatu permusyawaratan yang
merupakan forum pengambilan keputusan tertinggi MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah
Padang.

Pasal 5
Tugas
MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang mempunyai tugas:
1. Memutuskan dan menetapkan tata tertib MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah
Padang dan AD/ART.
2. Memutuskan dan menetapkan rekomendasi-rekomendasi program kerja MUBES BEM
dan HIMA STIKes Alifah Padang Periode 2022/2023.
3. Merumuskan penyelenggaraan program kerja BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang
serta Unit Kegiatan Mahasiswa [UKM] selama satu periode.
Pasal 6
Wewenang
MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang mempunyai wewenang:
1. Memberikan penjelasan secara tertulis terhadap keputusan dan ketetapan MUBES BEM
dan HIMA STIKes Alifah Padang.
2. Memilih, menetapkan dan mengesahkan pimpinan sidang tetap dari dan oleh peserta
MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang

BAB III
PESERTA MUBES
Pasal 7
Peserta
1. Peserta Penuh adalah semua anggota BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang Periode
2022/2023.
2. Peninjau terdiri dari :
a. Peninjau undangan yaitu Ketua STIKes STIKes Alifah Padang Beserta Wakil Ketua
STIKes Alifah Padang , Kepala Prodi serta kemahasiswaan STIKes Alifah Padang.
b. Peninjau dari Keluarga Mahasiswa yaitu BadanEksekutif Mahasiswa periode 2021-
2022.

BAB IV
HAK PESERTA, KEWAJIBAN PESERTA, DAN SANKSI
Pasal 8
Hak peserta
1. Peserta penuh memiliki hak suara dan hak bicara
2. Peserta peninjau hanya memiliki hak bicara
3. Hak suara adalah hak yang dimilki oleh peserta untuk diperhitungkan suaranya jika
sidang menempuh jalan voting
4. Hak bicara adalah hak yang dimiliki peserta untuk menyampaikan saran, sanggahan, dan
kritikan dan pendapat.

Pasal 9
Kewajiban Peserta
1. Semua peserta wajib mengikuti jalannya persidangan sampai selesai.
2. Peserta penuh wajib Meminta izin secara lisan atau tertulis kepada pimpinan sidang untuk
menggunakan hak bicara dan jika ingin meninggalkan persidangan, dengan ketentuan:
a. Izin dibawah 5 menit, disampaikan secara lisan
b. Izin diatas 5 menit, disampaikan secara tertulis
3. Mengisi daftar hadir
4. Semua peserta wajib memenuhi tata tertib ini.
Pasal 10
Sanksi
1. Peserta yang tidak memenuhi kewajibannya serta melanggar tata tertib dan dapat
menyebabkan gangguan persidangan diberikan peringatan/teguran oleh pimpinan sidang
baik secara lisan maupun tertulis.
2. Peserta yang telah mendapatkan teguran sebanyak 3 kali dan tidak dapat diindahkan
maka pimpinan sidang berhak mengeluarkannya dari forum dan untuk peserta hak
suaranya dinyatakan hilang.

BAB V
JENIS PERSIDANGAN
Pasal 11
Jenis persidangan pada MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang adalah sebagai berikut:
Sidang Pleno terdiri dari :
1. Sidang Pleno I : “Pembahasan dan Pengesahan Agenda Sidang dan Tata Tertib
Musyawarah Besar BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang”
2. Sidang Pleno II : “Pemilihan Presidium Sidang Tetap Musyawarah Besar BEM dan
HIMA STIKes Alifah Padang”
3. Sidang Pleno III: “Pembahasan Anggaran Dasar [AD] BEM dan HIMA STIKes Alifah
Padang”
4. Sidang Pleno VI : “Pembahasan Anggaran Rumah Tangga [ART] BEM dan HIMA
STIKes Alifah Padang”
5. Sidang Pleno V :“Laporan Plan of Action(POA) BEM dan HIMA Stikes Alifah”
6. Sidang Pleno V : “Pembahasan, penetapan, dan pengesahan Laporan Plan of
Action(POA) BEM dan HIMA Stikes Alifah 2022/2023”

Pasal 12
Quorum
1. Sidang dinyatakan quorum jika dihadiri oleh 2/3 dari jumlah anggota BEM dan HIMA
STIKes Alifah Padang
2. Apabila poin 1 tidak terpenuhi maka sidang ditunda 2 x 5 menit, selanjutnya sidang
dikatakan quorum.

BAB VIII

KEPUTUSAN

Pasal 13
Keputusan
1. Keputusan diambil melalui musyawarah untuk mencapai mufakat.
2. Apabila poin 1 tidak terpenuhi maka keputusan akan diambil berdasarkan suara
terbanyak (voting)
3. Apabila terjadi suara berimbang maka diadakan mekanisme lobi, selanjutnya diadakan
voting.
4. Keputusan tetap berlaku hingga ada keputusan selanjutnya.

BAB IX

PENUTUP

Pasal 14
1. MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang ini dilaksanakan sesuai jenis
persidangan dan jadwal acara yang telah ditetapkan
2. Peserta yang tidak hadir dalam MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang
dianggap telah menerima semua keputusan dan ketetapan MUBES.
3. Tata tertib ini dibuat sebagai pedoman dalam melaksanakan MUBES BEM dan HIMA
STIKes Alifah Padang demi kelancaran dan ketertiban MUBES.
4. Tata tertib MUBES BEM dan HIMA STIKes Alifah Padang ini berlaku sejak di tetapkan.

Ditetapkan di : STIKes Alifah Padang


Pada hari : Sabtu
Tanggal : 03 September 2022
Pukul :

PRESIDIUM SIDANG SEMENTARA


MUSYAWARAH BESAR BEM dan HIMA STIKES ALIFAH PADANG TAHUN
2022/2023

Presidium I Presidium II Presidum III

Zaria Rahmadani Ade Setia Aji Atika Olanda

Anda mungkin juga menyukai