Anda di halaman 1dari 3

Mengintip Indahnya Pesona Danau Ranu Regulo

Oleh:
Amarlolin Pitaloka Jurnalisanti (4)

Jika dibandingkan dengan Ranu Pane, Ranu Regulo lebih kecil. Namun, Ranu Regulo tak kalah
menakjubkan dan minim pengunjung, sehingga kegiatan berwisata terasa lebih menyenangkan di
sini. Pohon-pohon tinggi di sekeliling danau seolah menjadi pilar-pilar alami yang menjaga
keheningan Ranu Regulo. Saking sepinya, di Ranu Regulo hanya terdengar suara burung dan
serangga.
Akses untuk menuju Ranu Regulo bisa dibilang cukup mudah karena akses jalan yang sudah
beraspal dan mulus bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat, bahkan
akses jalan ini bisa dilewati oleh angkutan umum, jadi bila anda tidak memiliki kendaraan
pribadi, anda bisa naik angkutan umum. Jalur yang di lalui dari Lumajang menuju terminal
tumpang kemudian menuju Desa Ranu Pane, sampai di sini anda bisa berjalan kaki menuju Ranu
Regulo. 
Pemandangan di Ranu Regulo ini bisa terbilang cukup menarik dengan airnya yang berwarna
biru kehijauan dan di kelilingi oleh pepohohan membuat udaranya sejuk dan segar. Ketika
melihat pemandangan, sekeliling Ranu Regulo dikelilingi pebukitan dan pepohonan hijau,
sebuah gambaran alam yang sempurna. Di bibir danau banyak bertumbuhan anggrek hijau
karena Ranu Regulo menjadi salah satu lokasi untuk pengembangan anggrek hijau.  Ranu
Regulo sangat cocok untuk kita menghilangkan stress setelah capek dengan kesibukan dunia.
Selain disuguhi dengan pemandangan yang indah bagi pengunjung yang ingin berkunjung, di
Ranu Regulo juga dapat mendirikan kemah untuk pengunjung yang ingin menginap, karena di
samping danau tersedia tanah lapang untuk mendirikan kemah, area berkemah di Ranu Regulo
sudah menyediakan kamar mandi untuk bilas. Di Ranu Pane juga terdapat tempat penyewaan
tenda dan peralatan berkemah. Jika malas mendirikan tenda, menginap saja di pondok-pondok
penginapan di Desa Ranu Pane.
Kecantikan Ranu Regulo berlipat ganda saat matahari terbit, namun juga sangat indah apabila
matahari terbenam. Kabut tipis yang menyelimuti area menambah kesan magis.  Biasanya, para
pengunjung memilih tiba di Ranu Regulo pada malam hari, untuk kemudian berkemah dan
menanti pagi mereka dari tepi danau. Jika berkemah di Ranu Regulo, suhu rata-rata sekitar 10
derajat Celsius dan bisa turun hingga minus 4 derajat Celsius. Pengunjung disarankan untuk
tidak berenang di danau karena terlalu dingin.
Analisis unsur Kohesi dan Koheresi pada Artikel
“mengintip indahnya pesona danau ranu regulo”
Kohesi:
1.kata ganti penunjuk:di sini, ini
- Ranu Regulo lebih kecil. Namun, Ranu Regulo tak kalah menakjubkan dan minim pengunjung,
sehingga kegiatan berwisata terasa lebih menyenangkan di sini
- sampai di sini anda bisa berjalan kaki menuju Ranu Regulo. 
Pemandangan di Ranu Regulo ini bisa terbilang cukup menarik

- kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat, bahkan akses jalan ini bisa dilewati oleh
angkutan umum
- Pemandangan di Ranu Regulo ini bisa terbilang cukup menarik dengan airnya yang berwarna
biru kehijauan

2.konjungsi koordinatif: dan,untuk


- Akses untuk menuju Ranu Regulo bisa dibilang cukup mudah karena akses jalan yang sudah
beraspal dan mulus bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat,
- salah satu lokasi untuk pengembangan anggrek hijau.  Ranu Regulo sangat cocok untuk
menghilangkan stress setelah capek dengan kesibukan dunia.
- . Di Ranu Pane juga terdapat tempat penyewaan tenda dan peralatan berkemah. Jika malas
mendirikan tenda

- di Ranu Regulo pada malam hari, untuk kemudian berkemah dan menanti pagi mereka dari
tepi danau

3.konjungsi adversative: namun


- Jika dibandingkan dengan Ranu Pane, Ranu Regulo lebih kecil. Namun, Ranu Regulo tak
kalah menakjubkan dan minim pengunjung, sehingga kegiatan berwisata terasa lebih
menyenangkan di sini

4.kata ganti (promina): kita


- Ranu Regulo sangat cocok untuk kita menghilangkan stress setelah capek dengan kesibukan dunia

Koherensi
1. saat matahari terbit, namun juga sangat indah apabila matahari terbenam. Kabut tipis yang
menyelimuti area menambah kesan magis. 

Anda mungkin juga menyukai