Anda di halaman 1dari 62

APLIKASI PASIR NAMBO YANG DIAKTIVASI MENGGUNAKAN

MICROWAVE DAN KALIUM PERMANGANAT(KMnO4) SEBAGAI MEDIA


FILTER PADA PROSES PENJERNIHAN AIR SUMUR GALI

Proposal

Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan


Mencapai Derajat Sarjana S-1

OLEH :
MURSALAM
F1B1 19 007

JURUSAN FISIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS HALU OLEO
KENDARI
2022
HALAMAN PENGESAHAN

Proposal Penelitian

APLIKASI PASIR NAMBO YANG DIAKTIVASI MENGGUNAKAN


MICROWAVE DAN KALIUM PERMANGANAT(KMnO4) SEBAGAI MEDIA
FILTER PADA PROSES PENJERNIHAN AIR SUMUR GALI

Diajukan Oleh:

MURSALAM
F1B1 19 007

Disetujui Oleh:

Pembimbing I Pembimbing II

Dr. La Aba, S.Si., M.Si Dr. Alimin, S.Si., M.Si


NIP. 19691231 199703 1 011 NIP. 19681231 199703 004

Mengetahui
Ketua Program Studi Fisika
Fakultas MIPA Universitas Halu Oleo

Lina Lestari, S.Si., M.Si


NIP. 19681115 199403 2 001

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL........................................................................................i
HALAMAN PERSETUJUAN............................................................................ii
DAFTAR ISI........................................................................................................iii
I. PENDAHULUAN............................................................................................1
1.1 Latar Belakang.................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah...........................................................................................6
1.3 Tujuan..............................................................................................................6
1.4 Manfaat............................................................................................................6
II. TINJAUAN PUSTAKA.................................................................................7
2.1 Air ...................................................................................................................7
2.1.1 Pengertian Air..........................................................................................7
2.1.2 Siklus Hidrologi.......................................................................................7
2.1.3 Sumber Air di Alam.................................................................................8
2.1.4 Pemanfaatan Air......................................................................................13
2.1.5 Pengertian Air Bersih dan Air Minum.....................................................14
2.1.6 Syarat Air Bersih.....................................................................................14
2.2 Mangan (Mn)...................................................................................................19
2.2.1 Karakteristik Mangan (Mn).....................................................................19
2.2.2 Dampak Mangan Terhadap Kesehatan....................................................19
2.2.3 Teknologi Penurunan Kadar Mangan (Mn) Dalam Air Bersih...............20
2.3 Besi (Fe) .........................................................................................................27
2.3.1 Karakteristik Besi (Fe).............................................................................27
2.3.2 Dampak Besi (Fe) Terhadap Kesehatan.................................................28
2.3.3 Teknologi Penurunan Kadar Besi (Fe) Dalam Air Bersih.......................29
2.4 Pasir Kuarsa ....................................................................................................32
2.5 Penyaringan (Filtrasi)......................................................................................34
2.5.1 Saringan Pasir Lambat.............................................................................35
2.5.2 Saringan Pasir Cepat................................................................................35
2.5.3 Saringan Berkecepatan Tinggi.................................................................36
2.5.4 Saringan Bertekanan................................................................................36
2.6 Mekanisme Filtrasi..........................................................................................36
2.7 Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS)................................................38
2.7.1 Cara Kerja Instrumentasi Atomic Absorption Spectrophotometer
(AAS)......................................................................................................40
III. METODE PENELITIAN.............................................................................44

iii
3.1 Waktu Dan Tempat Penelitian.........................................................................44
3.2 Alat Dan Bahan...............................................................................................44
3.2.1 Alat..........................................................................................................44
3.2.2 Bahan.......................................................................................................44
3.3 Desain Penelitian.............................................................................................44
3.4 Prosedur Penelitian..........................................................................................45
3.4.1 Tahap pendahuluan..................................................................................45
3.4.2 Observasi Daerah Penelitian....................................................................46
3.4.3 Pengambilan sampel di Lapangan...........................................................46
3.4.4 Preparasi Sampel Pasir............................................................................46
3.4.5 Aktivasi Sampel Pasir Menggunakan Microwave...................................47
3.4.6 Aktivasi Sampel Pasir Menggunakan KMnO4
(berbantuan Microwave)..........................................................................48
3.5 Tahap Analisis Data........................................................................................49
3.5.1 Pengaruh Variasi Suhu Aktivasi Pasir Dengan Microwave Terhadap
Adsorpsi Ion Logam Mn dan Fe.............................................................49
3.5.2 Pengaruh Aktivasi Pasir Dengan KMnO4 5% (berbantuan Microwave)
Terhadap Adsorpsi Ion LogamMn dan Fe..............................................49
3.6 Pengaplikasian Sampel Pasir Sebagai Media Filter Air Sumur Gali..............50
3.6.1 Pengambilan Sampel Air.........................................................................50
3.7 Pembuatan Larutan Standar Fe dan Mn .........................................................51
3.7.1 Larutan Standar Fe...................................................................................51
3.7.2 Larutan Standar Mn.................................................................................51
3.8 Diagram Alir....................................................................................................52
3.9 Data Pengamatan.............................................................................................53
DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................54

iv
I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Air adalah salah satu sumber daya alam yang tergolong tidak hidup

atau non hayati dan dapat diperbarui. Air adalah sumber daya alam yang

sangat penting bagi kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya (Sallata,

2015). Air merupakan kebutuhan hidup manusia yang sangat vital. Secara

langsung air diperlukan untuk minum, memasak, mandi, mencuci, dan

bersuci. Secara tidak langsung air dibutuhkan sebagai bagian ekosistem yang

dengannya kehidupan di bumi dapat berlangsung (Rahman & Hartono, 2004).

Semakin bertambah populasi makhluk hidup (termasuk manusia), maka

semakin meningkat pula kebutuhan akan air utamanya air bersih. Sementara

itu, alam tidak akan memproduksi air baru dan hanya terjadi siklus hidrologi.

Air merupakan masalah yang utama, dalam penyediaan air bersih di

kota dan di desa. Oleh karena meningkatnya kebutuhan manusia berbagai

upaya dilakukan untuk menyediakan air bersih yang aman bagi kesehatan.

Adapun air yang sehat harus memenuhi empat kriteria parameter. Pertama

adalah fisik meliputi padatan terlarut, kekeruhan, warna, rasa, bau, dan suhu.

Kedua adalah parameter kimiawi terdiri atas berbagai ion, senyawa beracun,

kandungan oksigen terlarut dan kebutuhan oksigen kimia. Ketiga adalah

parameter biologis meliputi jenis dan kandungan mikrooganisme baik hewan

1
2

maupun tumbuhan. Parameter yang terakhir adalah radioaktif meliputi

kandungan bahan – bahan radioaktif (Yurman,2009).

Air tanah adalah air yang berada di dalam tanah. Air tanah dibagi

menjadi dua, air tanah dangkal dan air tanah dalam. Air tanah dangkal

merupakan air yang berasal dari air hujan yang diikat oleh akar pohon. Air

tanah ini terletak tidak jauh dari permukaan tanah serta berada di atas lapisan

kedap air. Sedangkan air tanah dalam adalah air hujan yang meresap ke dalam

tanah lebih dalam lagi melalui proses adsorpsi serta filtrasi oleh batuan dan

mineral di dalam tanah. Sehingga berdasarkan prosesnya air tanah dalam lebih

jernih dari air tanah dangkal. Air tanah ini bisa didapatkan dengan cara

membuat sumur (Kumalasari dan Satoto, 2011).

Air tanah pada umumnya tergolong bersih secara bakteriologis. Akan

tetapi kadar kimia yang terkadung dalam air tanah relatif sangat tinggi, yang

sangat bergantung pada formasi litosfer yang dilaluinya. Air tanah mengalami

kontak dengan berbagai macam material yang terdapat di dalam bumi.

Sehingga pada umumnya air tanah mengandung kation dan anion terlarut dan

beberapa senyawa anorganik. (Kartina & Karnaningroem, 2011).

Salah satu bentuk senyawa kimia terlarut yang penting disini adalah

besi (Fe) dan mangan (Mn). Didalam air tanah kadar Fe lebih tinggi daripada

dalam air permukaan. Walaupun pada konsentrasi tertentu tubuh

membutuhkan zat besi (Fe) namun pada konsentrasi yang tinggi dapat

merusak dinding usus, gangguan fungsi paru - paru dan bahkan kematian
3

(Slamet,1994). Karena itu pengolahan air bersih maupun air minum sangat

penting dilakukan. Menurut Permenkes No.32 tahun 2017 tersebut, kadar Fe

dalam air bersih maksimum yang dibolehkan adalah 1 mg/L. Di samping

dapat mengganggu kesehatan, kadar Fe yang melebihi batas maksimal yang

telah ditetapkan,juga menimbulkan bau yang tidak enak serta menimbulkan

warna kuning pada dinding bak serta bercak-bercak kuning pada pakaian.

Kenyataan di masyarakat, permasalahan kualitas air yang digunakan

masyarakat kurang memenuhi syarat sebagai air bersih yang sehat. Seringkali

ditemukan air tanah mengandung mangan (Mn) cukup tinggi kadarnya,

sehingga menimbulkan noda kecoklatan pada pakaian dan menyebakan

kerusakan otak. Misalnya, di Kelurahan Nambo, Kecamatan Abeli, hampir

semua air pada sumur gali yang ada di daerah tersebut berwarna kuning

kecoklatan dan berbau. Ini merupakan indikator adanya besi (Fe) dan mangan

(Mn) pada air sumur yang melebihi kadar maksimal. Oleh karena itu,

menurut Peraturan Menteri Kesehatan No. 32 Tahun 2017 tersebut, kadar

mangan (Mn) maksimum dalam air bersih yang diperbolehkan adalah 0,5

mg/l.

Ada beberapa cara untuk menghilangkan zat besi dan mangan dalam

air , yakni filtrasi, aerasi oksidasi, koagulasi, elektrolitik, pertukaran ion,

proses soda lime, pengolahan dengan bakteri besi dan cara lainnya. Pada

umumnya proses penghilangan besi dan mangan juga dapat dilakukan


4

dengan tiga cara yakni oksidasi dengan udara atau aerasi, oksidasi dengan

khlorine (khlorinasi) dan oksidasi dengan kalium permanganat.

Dari beberapa cara penghilangan mangan dan zat besi tersebut salah

satu metode yang sering digunakan adalah dengan menggunakan saringan

pasir yang diaktivasi secara kimia menggunakan kalium permanganat

(KMnO4) . Pada saringan pasir biasanya digunakan pasir sebagai medium.

Zat padat tersuspensi dihilangkan pada waktu air melewati suatu lapisan

materi berbentuk butiran pasir. Kalium Permanganat (KMnO4) merupakan

bahan yang dapat berfungsi sebagai oksidator dalam menghilangkan mangan.

Dengan penambahan KMnO4 pada pasir di saringan pasir cepat, akan

mengubah mangan terlarut menjadi mangan terendap. Setelah melewati

proses pada saringan pasir cepat tersebut diharapkan kadar mangan (Mn)

pada air akan menurun.

Microwave merupakan alat untuk memanaskan bahan. Microwave

menggunakan gelombang elektromagnetik untuk menghasilkan panas.

Penelitian Efendi (2016) tentang pengaruh suhu aktivasi karbon menggunakan

microwave diperoleh bahwa pada suhu 700 °C ukuran pori lebih kecil dari

suhu 600°C, namun pada suhu 800°C ukuran pori menjadi lebih besar dari

yang lainnya. Mengecilnya ukuran pada suhu aktivasi 700 °C disebabkan oleh

naiknya energi panas. Energi panas yang semakin besar mengakibatkan

partikel bergerak lebih cepat sehingga bertumbukan satu sama lain. Akibat

dari tumbukan ini partikel terpecah menjadi lebih kecil sehingga


5

menghasilkan pori yang lebih kecil. Kemudian ukuran pori yang semakin

besar pada suhu 800 °C disebabkan oleh lebih banyaknya zat aktivator yg

menguap. Hasil ini berbeda ini jika dibandingkan penelitian yang dilakukan

oleh Taspika (2014). Pada penelitian tersebut ukuran pori semakin kecil

dengan meningkatnya suhu aktivasi.

Selain itu suhu aktivasi juga berpengaruh terhadap jumlah pori yang

terbentuk dimana suhu aktivasi 700 °C yang berjumlah 2253 pori. Karbon

aktif dengan suhu aktivasi 800 °C hanya diperoleh 924 pori dan untuk suhu

aktivasi 600 °C hanya diperoleh 105 pori. Jumlah pori yang besar pada suhu

aktivasi 700 °C disebabkan oleh energi panas yang diterima lebih besar.

Sedangkan jumlah pori yang menurun pada suhu aktivasi 800 °C disebabkan

oleh lebih banyaknya jumlah aktivator yang menguap.

Penelitian yang dilakukan oleh Zainal R. Tuasikal (2005)

menunjukkan bahwa saringan pasir yang diaktivasi menggunakan KMnO 4

sangat efektif dalam menurunkan kandungan Fe dan Mn yang terdapat pada

air baku selama 24 jam masa operasi. Terlihat dengan efisiensi penyaringan

yang mencapai 99,092 % untuk Fe dan 90,476 % untuk Mn. Selain itu, dari

penelitian Adelina Fauziah (2011) dengan variasi ketebalan saringan pasir

menunjukkan bahwa saringan pasir yang diaktivasi dengan menggunakan

KMnO4 dengan konsentrasi 1% pada saringan pasir dengan ketebalan yang

besar mendapatkan hasil yang efektif. Xuwen et al. (2010) melakukan riset

dengan menggunakan saringan pasir yang diaktivasi KMnO 4 dengan


6

memvariasikan konsentrasi KMnO4 pada saringan pasir dan diperoleh

konsentrasi efektif pada saringan pasir adalah pada konsentrasi 5%.

Berdasarkan rujukan penelitian tersebut, maka dilakukan penelitian tentang

aplikasi pasir nambo yang diaktivasi menggunakan microwave dengan kalium

permanganat (KMnO4) sebagai media filter pada proses penjernihan air sumur

gali.

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang ingin dikaji pada penelitian ini adalah sebagai

berikut:

1. Bagaimana pengaruh temperatur aktivasi microwave terhadap penurunan kadar Fe

dan Mn dalam air sumur gali?

2. Bagaimana pengaruh aktivasi pasir menggunakan kalium permanganat (KMnO4)

terhadap jumlah kadar Fe dan Mn dalam air sumur gali?

1.3 Tujuan

Tujuan yang akan dicapai pada penelitian ini adalah sebagai berikut.

1. Mengetahui pengaruh temperatur aktivasi microwave terhadap penurunan kadar

Fe dan Mn dalam air sumur gali.


7

2. Mengetahui pengaruh aktivasi pasir menggunakan kalium permanganat (KMnO 4)

berbantuan microwave terhadap jumlah kadar Fe dan Mn dalam air sumur gali.

1.4 Manfaat

Manfaat yang diharapkan pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Memberikan informasi mengenai pengaruh temperatur aktivasi microwave

terhadap penurunan kadar Fe dan Mn dalam air sumur gali.

2. Memberikan informasi mengenai pengaruh pasir yang diaktivasi menggunakan

kalium permanganat (KMnO4) terhadap jumlah kadar Fe dan Mn dalam air sumur

gali.
II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Air

2.1.1. Pengertian Air

Air merupakan senyawa kimia yang sangat penting bagi kehidupan makhluk

hidup di bumi ini. Fungsi air bagi kehidupan tidak dapat digantikan oleh senyawa

lain. Penggunaan air yang utama dan sangat vital bagi kehidupan adalah sebagai air

minum. Hal ini terutama untuk mencukupi kebutuhan air di dalam tubuh manusia itu

sendiri. Kehilangan air untuk 15% dari berat badan dapat mengakibatkan kematian

yang diakibatkan oleh dehidrasi. Karenanya orang dewasa perlu meminum minimal

sebanyak 1,5 – 2 liter air sehari untuk keseimbangan dalam tubuh dan membantu

proses metabolisme (Slamet, 2007 ). Di dalam tubuh manusia, air diperlukan untuk

transportasi zat – zat makanan dalam bentuk larutan dan melarutkan berbagai jenis

zat yang diperlukan tubuh. Misalnya untuk melarutkan oksigen sebelum memasuki

pembuluh-pembuluh darah yang ada disekitar alveoli (Mulia, 2005).

2.1.2. Siklus Hidrologi

Siklus hidrologi merupakan suatu fenomena alam. Hidrologi sendiri

merupakan suatu ilmu yang mempelajari siklus air pada semua tahapan yang

dilaluinya (Chandra, 2006).

Menurut Sutrisno (2004) dalam buku Teknologi Penyediaan Air Bersih,

jumlah air di alam ini tetap ada dan mengikuti suatu aliran yang dinamakan siklus

7
8

hidrologi. Dalam siklus ini dengan adanya penyinaran matahari, maka semua air

yang ada di permukaan bumi akan menguap. Penguapan terjadi pada air permukaan,

air yang berada pada lapisan tanah bagian atas, air yang ada di dalam tumbuhan ,

hewan, dan manusia. Karena adanya angin, maka uap air ini akan bersatu dan berada

di tempat yang tinggi yang sering dikenal dengan nama awan. Oleh angin, awan ini

akan terbawa makin lama makin tinggi dimana temperatur di atas makin rendah,

yang menyebabkan titik – titik air dan jatuh ke bumi sebagai hujan. Air hujan ini ada

yang mengalir langsung masuk ke dalam air permukaan (run-off), ada yang meresap

ke dalam tanah (perkolasi) dan menjadi air tanah yang dangkal maupun yang

dalam, dan ada yang diserap oleh tumbuhan. Air tanah dalam akan timbul ke

permukaan sebagi mata air dan menjadi air permukaan. Air permukaan yang

mengalir di permukaan bumi, umumnya berbentuk sungai-sungai dan jika melalui

suatu tempat rendah (cekung) maka air akan berkumpul, membentuk suatu danau

atau telaga. Tetapi banyak diantaranya yang mengalir ke laut kembali dan kemudian

akan mengikuti siklus hidrologi ini.

2.1.3. Sumber Air di Alam

Sumber air di alam terdiri atas air laut, air atmosfir (air metereologik), air

permukaan, dan air tanah (Sutrisno, 2004).


9

1. Air Laut

Air laut mempunyai sifat asin, karena mengandung garam NaCl. Kadar

garam NaCl dalam air laut tidak memenuhi syarat untuk air minum. Menurut

Peureulak (2009) air laut adalah air yang berasal dari laut atau samudera yang

memiliki kadar garam rata-rata 3,5%, artinya dalam 1 liter air laut terdapat 35 gram

garam. Perbedaan utama antara air laut dan air tawar adalah, adanya kandungan

garam dalam air laut, sedangkan pada air tawar tidak mengandung garam.

Menurut Lyman dan Fleming dalam Peureulak (2009) garam yang terkandung

didalam air laut yaitu: NaCl (68,1%), HgCl2 (14,4%), NaSO4 (11,4%), KCl (3,9%),

CaCl2 (3,2%), NaHCO3 (0,3%), KBr (0,3%), lain-lain (0,1%).

2. Air Atmosfir, Air Meteriologik

Dalam kehidupan sehari-hari air ini dikenal sebagai air hujan. Dapat terjadi

pengotoran dengan adanya pengotoran udara yang disebabkan oleh kotoran – kotoran

industri/debu dan lain sebagainya tatapi dalam keadaan murni sangat bersih,.

Sehingga untuk menjadikan air hujan sebagai sumber air minum hendaknya tidak

menampung air hujan pada saat hujan baru turun, karena masih mengandung banyak

kotoran. Selain itu air hujan memiliki sifat agresif terutama terhadap pipa-pipa

penyalur maupun bak-bak reservoir, sehingga hal ini akan mempercepat terjadinya

korosi (karatan). Disamping itu air hujan ini mempunyai sifat lunak sehingga akan

boros terhadap pemakaian sabun.


10

3. Air Permukaan

Menurut Chandra (2006) dalam buku Pengantar Kesehatan Lingkungan, air

permukaan merupakan salah satu sumber penting bahan baku air bersih. Faktor-

faktor yang harus diperhatikan, antara lain :

a. Mutu atau kualitas baku

b. Jumlah atau kuantitasnya

c. Kontinuitasnya

Air permukaan seringkali merupakan sumber air yang paling tercemar, baik

karena kegiatan manusia, fauna, flora, dan zat-zat lainnya. Air permukaan meliputi :

a. Air Sungai

Air sungai memiliki derajat pengotoran yang tinggi sekali. Hal ini karena

selama pengalirannnya mendapat pengotoran, misalnya oleh lumpur, batang-batang

kayu, daun-daun, kotoran industri kota dan sebagainya. Oleh karena itu dalam

penggunaannya sebagai air minum haruslah mengalami suatu pengolahan yang

sempurna.

b. Air Rawa

Kebanyakan air rawa berwarna kuning coklat yang disebabkan oleh adanya

zat – zat organis yang telah membusuk, misalnya asam humus yang larut dalam air.
11

Dengan adanya pembusukan kadar zat organis yang tinggi tersebut, maka umumnya

kadar mangan (Mn) akan tinggi pula dan dalam keadaan kelarutan O 2 kurang sekali

(anaerob), maka unsur-unsur mangan (Mn) ini akan larut.

4. Air Tanah

Menurut Chandra (2006) dalam buku Pengantar Kesehatan lingkungan , air

tanah merupakan sebagian air hujan yang mencapai permukaan bumi dan menyerap

ke dalam lapisan tanah dan menjadi air tanah. Sebelum mencapai lapisan tempat air

tanah, air hujan akan menembus beberapa lapisan tanah dan menyebabkan terjadinya

kesadahan pada air. Kesadahan pada air ini akan menyebabkan air mengandung zat-

zat mineral dalam konsentrasi. Zat-zat mineral tersebut antara lain kalsium,

magnesium, dan logam berat seperti besi dan mangan.

a. Air Tanah Dangkal

Air tanah dangkal terjadi karena daya proses peresapan air dari permukaan

tanah. Lumpur akan tertahan, demikian pula dengan sebagian bakteri, sehingga air

tanah akan jernih tetapi lebih banyak mengandung zat kimia (garam-garam yang

terlarut) karena melalui lapisan tanah yang mempunyai unsur-unsur kimia tertentu

untuk masing-masing lapisan tanah. Lapisan tanah di sini berfungsi sebagai saringan.

Disamping penyaringan, pengotoran juga masih terus berlangsung, terutama pada

muka air yang dekat dengan muka tanah, setelah menemui lapisan rapat air, air yang
12

akan terkumpul merupakan air tanah dangkal dimana air tanah ini dimanfaatkan

untuk sumber air minum melaui sumur-sumur dangkal.

b. Air Tanah Dalam

Air tanah dalam dikenal juga dengan air artesis. Air ini terdapat diantara dua

lapisan kedap air. Lapisan diantara dua lapisan kedap air tersebut disebut lapisan

akuifer. Lapisan tersebut banyak menampung air. Jika lapisan kedap air retak, secara

alami air akan keluar ke permukaan. Air yang memancar ke permukaan disebut mata

air artesis. Pengambilan air tanah dalam, tak semudah pada air tanah dangkal. Dalam

hal ini harus digunakan bor dan memasukkan pipa kedalamnya sehingga dalam suatu

kedalaman (biasanya antara 100-300 m) akan didapatkan suatu lapis air.

Jika tekanan air tanah ini besar, maka air dapat menyembur ke luar dan dalam

keadaan ini, sumur ini disebut dengan sumur artesis. Jika air tidak dapat ke luar

dengan sendirinya, maka digunakan pompa untuk membantu pengeluaran air tanah

dalam ini.

c. Mata Air

Mata air merupakan air tanah yang keluar dengan sendirinya ke permukaan

tanah. Mata air yang berasal dari tanah dalam, hampir tidak terpengaruh oleh musim

dan kualitas/ kuantitasnya sama dengan keadaan air dalam. Berdasarkan keluarnya

(munculnya ke permukaan tanah) mata air dapat dibedakan atas :


13

a. Mata Air Rembesan, yaitu mata air yang airnya keluar dari lereng-

lereng,

b. Umbul, yaitu mata air dimana airnya keluar ke permukaan pada suatu

dataran.

2.1.4. Pemanfaatan Air

Pemanfaatan air untuk berbagai keperluan adalah :

1. Untuk keperluan air minum.

2. Untuk kebutuhan rumah tangga I (cuci pakaian, cuci alat dapur, dan

lain-lain).

3. Untuk kebutuhan rumah tangga II (gelontor, siram-siram halaman)

4. Untuk konservasi sumber baku PAM.

5. Taman rekreasi (tempat-tempat pemandian, tempat cuci tangan).

6. Pusat perbelanjaan (khususnya untuk kebutuhan yang dikaitkan

dengan proses kegiatan bahan-bahan/ minuman, WC dan lain-lain).

7. Perindustrian I (untuk bahan baku yang langsung dikaitkan dalam

proses membuat makanan, minuman seperti the botol, coca cola,

perusahaan roti dan lain-lain).

8. Pertanian/ irigasi

9. Perikanan.

10. Lain-lain.

Menurut Alamsyah (2007), manfaat air bagi tubuh manusia adalah :


14

1. Membantu proses pencernaan

2. Mengatur proses metabolisme

3. Mengangkut zat-zat makanan

4. Menjaga keseimbangan suhu tubuh

2.1.5. Pengertian Air Bersih dan Air Minum

Berdasarkan Permenkes RI No. 32 Tahun 2017 tentang syarat - syarat

pengawasan kualitas air, air minum adalah air yang kualitasnya memenuhi syarat dan

dapat diminum langsung. Air bersih adalah air yang digunakan untuk keperluan

sehari-hari yang kualitsanya memenuhi syarat kesehatan dan dapat diminum apabila

telah dimasak.

2.1.6. Syarat Air Bersih

Pemenuhan kebutuhan akan air bersih haruslah memenuhi dua syarat yaitu

kuantitas dan kualitas (Depkes RI, 2005).

1. Syarat Kuantitas

Kebutuhan masyarakat terhadap air bervariasi dan bergantung pada

keadaaniklim, standar kehidupan, dan kebiasaan masyarakat ( Chandra, 2006).

Konsumsi air bersih di perkotaan Indonesia berdasarkan keperluan rumah tangga,

diperkirakan sebanyak 138,5 liter/orang/hari dengan perincian yaitu untuk

mandi,cuci, kakus 12 liter, minum 2 liter, cuci pakaian 10,7 liter, kebersihan rumah
15

31,4 liter, taman 11,8 liter, cuci kendaraan 21,8 liter, wudhu 16,2 liter, lain-lain 33,3

liter (Slamet, 2007).

2. Syarat Kualitas

Syarat kualitas meliputi parameter fisik, kimia, radioaktivitas, dan

mikrobiologis yang memenuhi syarat kesehatan menurut Peraturan Menteri

Kesehatan RI Nomor 416/Menkes/Per/IX/1990 tentang Syarat-syarat dan

Pengawasan Kualitas Air (Slamet, 2007).

a. Parameter Fisik

Air yang memenuhi persyaratan fisik adalah air yang tidak berbau, tidak berasa,

tidak berwarna, tidak keruh atau jernih, dan dengan suhu sebaiknya dibawah suhu

udara sedemikian rupa sehingga menimbulkan rasa nyaman, dan jumlah zat padat

terlarut (TDS) yang rendah.

i. Bau

Air yang berbau selain tidak estetis juga tidak akan disukai oleh masyarakat. Bau

air dapat memberi petunjuk akan kualitas air.

ii. Rasa

Air yang bersih biasanya tidak memberi rasa/tawar. Air yang tidak tawar dapat

menunjukkan kehadiran berbagai zat yang dapat membahayakan kesehatan.


16

iii. Warna

Air sebaiknya tidak berwarna untuk alasan estetis dan untuk mencegah keracunan

dari berbagai zat kimia maupun mikroorganisme yang berwarna. Warna dapat

disebabkan adanya tannin dan asam humat yang terdapat secara alamiah di air rawa,

berwarna kuning muda, menyerupai urin, oleh karenanya orang tidak mau

menggunakannya. Selain itu, zat organik ini bila terkena khlor dapat membentuk

senyawa-senyawa khloroform yang beracun. Warna pun dapat berasal dari buangan

industri.

iv. Kekeruhan

Kekeruhan air disebabkan oleh zat padat yang tersuspensi, baik yang bersifat

anorganik maupun yang organik. Zat anorganik, biasanya berasal dari lapukan batuan

dan logam, sedangkan yang organik dapat berasal dari lapukan tanaman atau hewan.

Buangan industri dapat juga merupakan sumber kekeruhan.

v. Suhu

Suhu air sebaiknya sejuk atau tidak panas terutama agar tidak terjadi pelarutan zat

kimia yang ada pada saluran/pipa yang dapat membahayakan kesehatan,

menghambat reaksi-reaksi biokimia didalam saluran/pipa, mikroorganisme patogen

tidak mudah berkembang biak, dan bila diminum air dapat menghilangkan dahaga.

vi. Jumlah Zat Padat Terlarut


17

Jumlah zat padat terlarut (TDS) biasanya terdiri atas zat organik, garam

anorganik, dan gas terlarut. Bila TDS bertambah maka kesadahan akan naik pula.

Selanjutnya, efek TDS ataupun kesadahan terhadap kesehatan tergantung pada

spesies kimia penyebab masalah tersebut.

b. Parameter Mikrobiologis

Sumber- sumber air di alam pada umumnya mengandung bakteri. Jumlah dan

jenis bakteri berbeda sesuai dengan tempat dan kondisi yang mempengaruhinya. Oleh

karena itu air yang digunakan untuk keperluan sehari-hari harus bebas dari bakteri

patogen. Bakteri golongan coli tidak merupakan bakteri golongan patogen, namun

bakteri ini merupakan indikator dari pencemaran air oleh bakteri patogen.

c. Parameter Radioaktivitas

Dari segi parameter radioaktivitas, apapun bentuk radioaktivitas efeknya adalah

sama, yakni menimbulkan kerusakan pada sel yang terpapar. Kerusakan dapat berupa

kematian, dan perubahan komposisi genetik. Kematian sel dapat diganti kembali

apabila sel dapat beregenerasi dan apabila tidak seluruh sel mati. Perubahan genetis

dapat menimbulkan berbagai penyakit seperti kanker dan mutasi.

d. Parameter Kimia

Dari segi parameter kimia, air yang baik adalah air yang tidak tercemar secara

berlebihan oleh zat-zat kimia yang berbahaya bagi kesehatan antara lain air raksa

(Hg), alumunium (Al), arsen (As), barium (Ba), besi (Fe), flourida (F), tembaga (Cu),
18

derajat keasaman (pH), dan zat kimia lainnya. Kandungan zat kimia dalam air bersih

yang digunakan sehari-hari hendaknya tidak melebihi kadar maksimum yang

diperbolehkan seperti tercantum dalam Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 32

Tahun 2017. Penggunaan air yang mengandung bahan kimia beracun dan zat-zat

kimia yang melebihi ambang batas berakibat tidak baik bagi kesehatan dan material

yang digunakan manusia, contohnya antara lain sebagai berikut :

i. pH

Air sebaiknya tidak asam dan tidak basa (netral) untuk mencegah terjadinya

pelarutan logam berat dan korosi jaringan distribusi air. pH yang dianjurkan untuk air

bersih adalah 6,5 – 9.

ii. Besi (Fe)

Kadar besi (Fe) yang melebihi ambang batas (1,0 mg/l) menyebabkan

berkurangnya fungsi paru-paru dan menimbulkan rasa, warna (kuning), pengendapan

pada dinding pipa, pertumbuhan bakteri besi, dan kekeruhan.

iii. Klorida

Klorida adalah senyawa halogen klor (Cl). Dalam jumlah banyak, klor (Cl) akan

menimbulkan rasa asin, korosi pada pipa sistem penyediaan air panas. Sebagai

desinfektan, residu klor (Cl) di dalam penyediaan air sengaja dipelihara, tetapi klor

(Cl) ini dapat terikat pada senyawa organic dan membentuk halogen-hidrokarbon (Cl-
19

HC) banyak diantaranya dikenal sebagai senyawa-senyawa karsinogenik. Kadar

maksimum klorida yang diperbolehkan dalam air bersih adalah 600 mg/l.

iv. Mangan (Mn)

Mangan (Mn) adalah metal kelabu-kemerahan. Keracunan seringkali bersifat

khronis sebagai akibat inhalasi debu dan uap logam. Gejala yang timbul berupa gejala

susunan syaraf: insomnia, kemudian lemah pada kaki dan otot muka sehingga

ekspresi muka menjadi beku dan muka tampak seperti topeng (mask). Bila

pemaparan berlanjut maka bicaranya melambat dan monoton, terjadi hyperrefleksi,

clonus pada patella dan tumit, dan berjalan seperti penderita parkinsonism.

2.2. Mangan (Mn)

2.2.1. Karakteristik Mangan (Mn)

Mangan merupakan unsur logam yang termasuk golongan VII, dengan berat

atom 54,93, titik lebur 1247°C, dan titik didihnya 2032°C (BPPT, 2004). Menurut

Slamet (2007) mangan Mn) adalah metal kelabu-kemerahan. Di alam jarang sekali

dalam keadaan unsur. Umumnya berada dalam keadaan senyawa dengan berbagai

macam valensi. Di dalam hubungannya dengan kualitas air yang sering dijumpai

adalah senyawa mangan dengan valensi 2, valensi 4, dan valensi 6. Di dalam air

minum mangan (Mn) menimbulkan rasa, warna (coklat/ungu/hitam), dan

kekeruhan.
20

2.2.2. Dampak Mangan (Mn) terhadap Kesehatan

Dalam jumlah yang kecil (< 0,5 mg/l) , mangan (Mn) dalam air tidak

menimbulkan gangguan kesehatan, melainkan bermanfaat dalam menjaga kesehatan

otak dan tulang, berperan dalam pertumbuhan rambut dan kuku, serta membantu

menghasilkan enzim untuk metabolisme tubuh untuk mengubah karbohidrat dan

protein membentuk energi yang akan digunakan. Mangan tersebar di seluruh jaringan

tubuh. Konsentrasi mangan tertinggi terdapat di hati, kelenjar tiroid, ptuitari,

pankreas, ginjal, dan tulang. Jumlah total mangan pada laki-laki yang memiliki berat

70 kg sekitar 12-20 mg. Jumlah pemasukan harian sampai saat ini belum dapat

ditentukan secara pasti, meskipun demikian, beberapa penelitian menunjukkan bahwa

jumlah minimal sekitar 2,5 hingga 7 mg mangan per hari dapat mencukupi kebutuhan

manusia (Anonimous, 2010).

Tetapi dalam jumlah yang besar (> 0,5 mg/l) , mangan (Mn) dalam air minum

bersifat neurotoksik. Gejala yang timbul berupa gejala susunan syaraf : insomnia,

kemudian lemah pada kaki dan otot muka sehingga ekspresi muka menjadi beku dan

muka tampak seperti topeng/mask ( Slamet, 2007).

2.2.3. Teknologi Penurunan Kadar Mangan (Mn) dalam Air Bersih

Di dalam sistem air alami pada kondisi reduksi, mangan (Mn) pada umumnya

mempunyai valensi dua yang larut dalam air. Oleh karena itu, dalam sistem

pengolahan air senyawa mangan valensi dua tersebut dengan berbagai cara oksidasi
21

diubah menjadi senyawa yang mempunyai valensi yang lebih tinggi yang tidak larut

dalam air sehingga dapat dengan mudah dipisahkan secara fisik. Konsentrasi mangan

di dalam sistem air alami umumnya kurang dari 0,1 mg/l, jika konsentrasinya

melebihi 0,1 mg/l maka dengan cara pengolahan biasa sangat sulit untuk menurunkan

konsentrasinya sampai derajat yang diijinkan sebagai air minum. Oleh karena itu

perlu cara pengolahan yang khusus.

Ada beberapa teknologi atau proses untuk menghilangkan mangan (Mn)

dalam air, antara lain meliputi (Depkes RI, 2005):

1. Oksidasi,

2. Proses soda lime,

3. Koagulasi,

4. Dengan bakteri crenothrix,

5. Filtrasi dua tahap,

6. Oksidasi kontak

1. Oksidasi

Proses penghilangan mangan dengan cara oksidasi dapat dilakukan dengan tiga

macam cara yaitu oksidasi dengan udara (aerasi), oksidasi dengan klorin (klorinasi),

dan oksidasi dengan kalium permanganat.

a. Oksidasi dengan udara (Aerasi)


22

Aerasi adalah proses pengolahan air dengan cara mengontakkannya dengan

udara. Keberedaan kandungan alkalinitas (HCO3) adalah cukup besar dalam air.

Kondisi tersebut menyebabkan senyawa mangan berada dalam bentuk senyawa

mangano bikarbonat [Mn(HCO3)2]. Mengingat bentuk CO2-bebas lebih stabil

dibandingkan dengan (HCO3), maka senyawa bikarbonat cenderung berubah menjadi

senyawa karbonat dengan reaksi kimia sebagai berikut :

Mn(HCO3)2 ⇌ MnCO3 + CO2 + H2O (1)

Dari reaksi diatas terlihat jika CO2 berkurang maka kesetimbangan reaksi akan

bergeser ke kanan, dan selanjutnya reaksi akan menjadi sebagai berikut:

MnCO3 + H2O \⇌ Mn(OH)2 + CO2 (2)

Bentuk senyawa mangan hidroksida (valensi II) masih mempunyai tingkat

kelarutan yang cukup besar, sehingga jika terus dilakukan oksidasi dengan udara akan

terjadi reaksi (ion) sebagai berikut :

2Mn2+ + O2 + 2 H2O ⇌ 2MnO2 + 4H+ (3)

b. Oksidasi dengan Klorin (Klorinasi)

Klorin (Cl2) dan ion hipokhlorit [(OCl)] adalah merupakan bahan oksidasi

yang kuat sehingga meskipun pada kondisi pH rendah dan oksigen terlarut sedikit,
23

dapat mengoksidasi dengan cepat. Reaksi oksidasi antara mangan dengan klorin

adalah sebagai berikut:

Mn2+ + Cl2 + 2 H2O ⇌ 2MnO2 + 2Cl- + 4H+ (4)

Berdasarkan sifatnya, pada tekanan atmosfir klorin adalah berupa gas. Oleh

karena itu, untuk mengefisienkannya, klorin disimpan dalam bentuk cair dalam suatu

tabung silinder bertekanan 5-10 atmosfir. Untuk melakukan klorinasi, klorin

dilarutkan dalam air kemudian dimasukkan ke dalam air yang jumlahnya diatur

melalui orifice flowmeter atau dosimeter yang disebut klorinator. Pemakaian kaporit

atau kalsium hipoklorit untuk mengoksidasi atau menghilangkan mangan relative

sangat mudah karena kaporit berupa serbuk atau tablet yang mudah larut dalam air.

c. Oksidasi dengan Kalium Permanganat (KMnO4)

Kalium Permanganat (KMnO4) merupakan oksidator kuat yang sudah sejak

lama digunakan. Dalam proses pengolahan air bersih penggunaan KMnO 4 adalah

sebagai oksidator untuk mengurangi kadar mangan dalam air, serta untuk

menghilangkan rasa dan bau dari air yang diolah. Selain itu, KMnO4 digunakan pula

sebagai algacida. Penggunaan KMnO4 sangat terbatas karena harganya mahal,

dayanya sebagai baktericida rendah serta warnanya mengganggu bila digunakan

pada konsentrasi tertentu.

Dengan penambahan KMnO4 pada pasir di saringan pasir cepat akan

mengubah mangan terlarut menjadi mangan terendap. Penghilangan mangan dalam


24

air dengan mengoksidasinya dengan oksidator berupa kalium permanganat dengan

persamaan reaksi sebagai berikut:

3 Mn2+ + 2KMnO4 + 2 H2O ⇌ 5MnO2 + 2K+ + 4H+ (5)

Dalam prakteknya, kebutuhan kalium permanganate ternyata lebih sedikit dari

kebutuhan yang dihitung berdasarkan stokhiometri. Hal ini disebabkan karena

terbentuknya mangan dioksida yang berlebihan yang dapat berfungsi sebagai

oksidator dan reaksi berlanjut sebagai berikut :

3Mn2+ + MnO2 + 4 H2O ⇌ 2 Mn2O3 + 8H+ + 2e- (6)

2. Proses Soda Lime

Proses ini merupakan gabungan antara proses pemberian unsur alkali untuk

menaikkan pH dengan proses aerasi. Dengan menaikkan pH air baku sampai tingkat

tertentu maka reaksi oksidasi mangan dengan cara aerasi dapat berjalan lebih cepat.

Unsur alkali yang sering dipakai yaitu kapur (CaO) atau larutan kapur [(Ca(OH)2] dan

soda api (NaOH) atau campuran antara keduanya. Cara penambahan zat alkali yaitu

sebelum proses aerasi.

Untuk oksidasi mangan sangat efektif pada pH > 10. Oleh karena pH air

baku menjadi tinggi, maka setelah mangan dipisahkan, air olahan harus dinetralkan

kembali. Proses ini akan menghilangkan mangan bersama dengan logam-logam

penyebab kesadahan lainnya.


25

3. Koagulasi

a. Penambahan Koagulan

Unsur mangan banyak terdapat dalam air tanah dan pada umumnya berada

dalam bentuk senyawa valensi II atau dalam bentuk ion Mn 2+. Lain halnya jika

mangan tersebut berada dalam air dalam bentuk senyawa organik dan kolodial,

misalnya bersenyawa dengan zat warna organik atau asam humus (humus acid), maka

keadaan yang demikian susah untuk dihilangkan baik dengan cara aerasi,

penambahan klorin maupun dengan penambahan kalium permanganat.

Untuk menghilangkan mangan seperti pada kasus tersebut di atas, dapat

dilakukan koagulasi dengan membubuhkan bahan koagulan , misalnya alumunium

sulfat, Al2(SO4).NH2O dalam air yang mengandung kolodial. Dengan pembubuhan

koagulan tersebut, kolodial dalam air bergabung dan membentuk gumpalan (flock)

yang kemudian mengendap. Setelah kolodial senyawa mangan mengendap,

kemudian air disaring dengan saringan pasir cepat atau saringan pasir lambat.

b. Cara Elektrolitik

Pada cara elektrolitik ini ke dalam air baku dimasukkan elektroda dari

lempengan logam aluminium (Al) yang dialiri dengan listrik arus searah. Dengan

adanya arus listrik tersebut, maka elektroda logam Al tersebut sedikit demi sedikit

akan terlarut ke dalam air dan membentuk ion Al 3+, yang oleh reaksi hidrolisa air

membentuk Al(OH)3.nH2O dan mangan organik serta partikel-partikel kolodial lain

yang bermuatran negatif akan tertarik oleh ion Al3+ sehingga menggumpal menjadi\
26

partikel yang besar, mengendap dan dapat dipisahkan. Cara ini sangat efektif,

tetapi makin besar skalanya maka kebutuhan listriknya makin besar pula.

4. Dengan Bakteri Crenothrix

Pada saringan pasir lambat, pada saat operasi dengan kecepatan 10-30

meter/hari, setelah operasi berjalan 7-10 hari, maka permukaan atau dalam media

filternya akan tumbuh dan berkembang biak bakteri tersebut yang dapat

mengoksidasi mangan yang ada dalam air.

Bakteri crenothrix mendapatkan energi aktivasi untuk proses

perkembangbiakannya yang dihasilakan oleh reaksi mangan. Dengan diperolehnya

energi tersebut maka jumlah sel bakteri juga akan bertambah sehingga otomatis

meningkatkan kemampuan mengoksidasinya. Sedangkan mangan yang telah

teroksidasi akan tersaring dalam filter.

5. Filtrasi Dua Tahap

Cara ini sebetulnya untuk meniadakan proses koagulasi dan sedimentasi yaitu

dengan cara melakukan penyaringan 2 (dua) tahap dengan saringan pasir cepat.

Setelah proses aerasi, maka senyawa mangan dalam bentuk MnO2 mengendap dalam

air yang dialirkan ke dalam saringan pasir cepat secara bertahap.

6. Oksidasi Kontak

Air baku dialirkan melalui saringan pasir atau media lainnya yang

permukaannya dilapisi dengan zat mangan dioksida. Pada saat melaui media tersebut
27

mangan yang terdapat dalam air baku akan teroksidasi menjadi bentuk Mn2O oleh

oksigen yang terlarut dalam air sebagai oksidator.

Tetapi jika kandungan oksigen terlarut dalam air baku kecil, misalnya air

tanah, maka air bekunya harus dikontaknya dengan udara dengan cara kontak biasa

atau menggunakan peralatan tertentu untuk suplai oksigen. Untuk reaksi

penghilangan mangan adalah merupakan reaksi antara Mn2+ dengan hidrat

mangandioksida.

2.3. Besi (Fe)

2.3.1. Karakteristik Besi (Fe)

Besi atau ferrum adalah metal bewarna putih keperakan, liat dan dapat

dibentuk. Unsur-unsur besi dalam air diperlukan untuk memenuhi akan unsur

tersebut. Zat besi merupakan suatu unsur yang berguna untuk metabolisme tubuh.

Untuk keperluan ini tubuh memerlukan 7-35 mg unsur tersebut perhari, yang tidak

hanya di peroleh dari air (Sutrisno, 2010). Didalam air, Fe menimbulkan rasa, warna

(kuning), pengendapan pada dinding pipa, pertumbuhan bakteri besi, dan kekeruhan.

Besi (Fe) seperti juga cobalt dan nikel didalam susunan berkala unsur

termasuk logam golongan VII, dengan berat atom 55,85, berat jenis 7,86 dan

mempunyai titik lebur 2450°C. Di alam biasanya banyak terdapat didalam biji besi

hematile, magnetite, limonite dan pyrite (FeS), sedangkan didalam air umumnya

dalam bentuk senyawa garam ferri atau garam ferro (valensi 2). Senyawa ferro yang
28

sering dijumpai dalam air adalah FeO, FeSO 4.7H2O, FeCO3, Fe(OH)2, FeCl2, dan

lainnya, sedangkan senyawa ferri yang sering dijumpai yakni FePO 4, Fe3O3, FeCl3,

Fe(OH)3,dan lainnya. (Tatsumi, 1971).

2.3.2. Dampak Besi (Fe) terhadap Kesehatan

Unsur besi merupakan unsur yang penting dan berguna untuk metabolisme

tubuh. Setiap hari tubuh memerlukan unsur besi 7-35 mg/hari yang sebagian

diperoleh dari air. Tetapi zat besi (Fe) yang melebihi dosis yang diperlukan oleh

tubuh dapat menimbulkan masalah kesehatan. Depkes RI menetapkan kadar

maksimum unsur besi terdapat dalam air minum adalah 0,3 mg/l (Sutrisno, 2010).

Besi (Fe) dibutuhkan tubuh dalam pembentukan hemoglobin. Banyaknya besi

dalam tubuh dikendalikan oleh fase adsorpsi. Tubuh manusia tidak dapat

mengekskresikan besi (Fe), karenanya mereka yang sering mendapat transfusi darah,

warna kulitnya menjadi hitam karena akumulasi Fe. Air minum yang mengandung

besi cenderung menimbulkan rasa mual apabila dikonsumsi. Sekalipun Fe diperlukan

oleh tubuh, tetapi dalam dosis yang besar dapat merusak dinding usus. Kematian

sering disebabkan oleh rusaknya dinding usus ini. Kadar Fe yang lebih dari 1 mg/l

akan menyebabkan terjadinya iritasi pada mata dan kulit. Apabila kelarutan besi

dalam air melebihi 10 mg/l akan menyebabkan air berbau seperti telur busuk. Debu

Fe juga dapat diakumulasi dalam alveoli dan menyebabkan berkurangnya fungsi

paru-paru (Slamet, 2011).


29

Hemokromatis merupakan penyakit akibat kelebihan zat besi. Biasanya

penyakit ini memiliki tanda-tanda diantaranya kulit berwarna merah, kanker hati,

diabetes, impotensi, kelelahan dan gangguan jantung. Seseorang yang telah mendapat

penyakit tersebut akan lebih rentan terhadap serangan jantung, stroke, dan gangguan

pembuluh darah (Widowati, 2008).

Pada Hemokromatis primer besi yang diserap, disimpan dalam jumlah yang

berlebihan dalam tubuh. Feritrin berada dalam keadaan jenuh akan besi sehingga

kelebihan mineral ini akan disimpan dalam bentuk kompleks dengan mineral lain

yaitu hemosiderin. Akibatnya terjadilah sirosis hati dan kerusakan pancreas sehingga

menimbulkan diabetes. Hemokromatis sekunder terjadi karena transfusi yang

berulang-ulang. Dalam keadaan ini besi masuk kedalam tubuh sebagai hemoglobin

dari darah yang ditransfusikan dan kelebihan besi ini tidak disekresikan.

2.3.3. Teknologi Penurunan Kandugan Besi Dalam Air Bersih

Pengolahan air secara fisika yang mudah dilakukan adalah penyaringan,

pengendapan dan absorpsi (Kusnaedi, 2010). Beberapa Metode yang dapat dilakukan

untuk menurunkan kadar Fe dalam air adalah :

1. Koagulasi

Koagulasi merupakan proses penggumpalan melalui reaksi kimia. Reaksi

koagulasi dapat berjalan dengan membubuhkan zat pereaksi (koagulan) sesuai zat

terlarut. Koagulan yang banyak digunakan adalah kapur, tawas dan kaporit.
30

Pertimbangannya karena garam-garam seperti Ca, Fe dan Al bersifat tidak larut

dalam air sehingga mampu mengendap bila bertemu dengan sisa-sisa basa.

2. Aerasi

Aerasi merupakan suatu sistem oksigenasi melalui penangkapan O2 dari udara

pada air olahan yang akan diproses. Pemasukan oksigen ini bertujuan agar oksigen

dapat bereaksi dengan kation yang ada di dalam air olahan. Reaksi kation dan

oksigen menghasilkan oksidasi logam yang sukar larut dalam air sehingga dapat

mengendap.

3. Oksidasi dengan khlorine (khlorinisasi)

Khlorin, Cl2 dan ion hipokrit (OCl)- adalah merupakan oksidator yang kuat

meskipun pada kondisi Ph rendah dan oksigen terlarut sedikit tetap dapat

mengoksidasi dengan cepat. Untuk melakukan khlorinasi, chlorine dilarutkan dalam

air yang jumlahnya diatur dengan melalui flowmeter atau dosimeter yang disebut

khlorinator. Pemakaian kaporit atau kalsium hipoklorit untuk mengoksidasi atau

menghilangkan Fe relatif mudah, karena kaporit berupa serbuk atau tablet yang

mudah larut dalam air.

4. Penghilangan Fe Dengan Cara Pertukaran Ion

Penghilangan besi dan mangan dengan cara pertukaran ion yaitu dengan cara

mengalirkan air baku yang mengandung Fe melalui suatu media penukaran ion.

Sehingga Fe akan bereaksi dengan media penukaran ionnya. Sebagai media

penukaran ion yang sering dipakai zeolite alami yang merupakan senyawa hydrous

silikat aluminium dengan calsium dan natrium (Na).


31

5. Penghilangan Fe dengan Mangan Zeolit

Air baku yang mengandung besi dan mangan dialirkan melalui suatu filter beda

yang media filternya terdiri dari mangan-zeolite (K 2Z.MnO.Mn2O7). Mangan Zeolit

berfungsi sebagai katalis dan pada waktu yang bersamaan besi yang ada dalam air

teroksidasi menjadi bentuk ferri-oksida yang tak larut dalam air. Reaksi

penghilangan besi mangan zeolite tidak sama denganp roses pertukaran ion, tetapi

merupakan reaksi dari Fe2+ dengan oksida mangan tinggi (higher mangan oxide).

Filtrat yang terjadi mengandung mengandung ferri-oksida dan mangan-dioksida yang

tak larut dalam air dan dapat dipisahkan dengan pengendapan dan penyaringan.

Selama proses berlangsung kemampunan reaksinya makin lama makin berkurang dan

akhirnya menjadi jenuh. Untuk regenerasinya dapat dilakukan dengan menambahkan

larutan kalium permanganat kedalam zeolite yang telah jenuh tersebut sehingga akan

terbentuk lagi mangan zeolit (K2Z.MnO.Mn2O7).

6. Filtrasi

Penyaringan merupakan proses pemisahan antara padatan/koloid dengan cairan.

Proses penyaringan bisa merupakan proses awal (primary treatment) atau

penyaringan dari proses sebelumnya, misalnya penyaringan dari hasil koagulasi.

Apabila air yang akan disaring berupa cairan yang mengandung butiran halus atau

bahan-bahan yang larut sebelum proses penyaringan sebaiknya dilakukan prose

koagulasi atau netralisasi yang menghasilkan endapan. Dengan demikian bahan-

bahan tersebut dapat dipisahkan dengan filtrasi (Kusnaedi, 2010).


32

2.4. Pasir Kuarsa

Pasir kuarsa adalah bahan galian yang terdiri atas kristal-kristal silika (SiO 2)

dan mengandung senyawa pengotor yang terbawa selama proses pengendapan. Pasir

kuarsa juga dikenal dengan nama pasir putih merupakan hasil pelapukan batuan yang

mengandung mineral utama, seperti kuarsa dan feldspar. Hasil pelapukan kemudian

tercuci dan terbawa oleh air atau angin yang terendapkan di tepi-tepi sungai, danau

atau laut.

Silika terbentuk melalui ikatan kovalen yang kuat serta memiliki struktur

dengan empat atom oksigen terikat pada posisi sudut tetrahedral di sekitar atom pusat

yaitu atom silikon. Umumnya memperlihatkan struktur silika tetrahedral.

Gambar 2.1 Struktur imia pasir silika (Hambali,2016)


33

Pasir kuarsa mempunyai beberapa sifat cukup spesifik, sehingga untuk

pemanfaatannya yang maksimal diperlukan pengetahuan yang cukup mengenai sifat -

sifatnya. Sifat - sifat tersebut antara lain :

a. Bentuk butiran pasir.

Bentuk butiran pasir dapat dibagi 4 (empat) macam yaitu : membulat

(rounded), menyudut tanggung (sub - angular), menyudut (angular),

dan gabungan (compound). Pasir yang berbentuk bundar memberikan

kelolosan yang lebih tinggi daripada bentuk yang menyudut.

b. Ukuran butiran pasir.

Butiran pasir yang berukuran besar/kasar memberikan kelolosan yang

lebih besar sedangkan yang berbutir halus memberikan kelolosan yang

lebih rendah. Pasir yang berbutir halus mempunyai luas permukaan

yang lebih luas.

c. Sebaran ukuran butiran pasir, dapat dibagi menjadi 4 macam, yaitu :

1. Sebaran ukuran butir sempit. yaitu susunan ukuran butir hanya

terdiri dari kurang lebih 2 (dua) macam saja.

2. Sebaran ukuran butir sangat sempit, yaitu 90 % ukuran butir

pasir terdiri dari satu macam saja.

3. Sebaran butir pasir lebar, yaitu susunan ukuran butir terdiri dari

kurang lebih 3 (tiga) macam.


34

4. Sebaran ukuran butir pasir sangat lebar, yaitu susunan ukuran

butiran pasir terdiri dari lebih dari 3 (tiga) macam.

d. Susunan kimia, beberapa senyawa kimia yang perlu diperhatikan dalam

pasir kuarsa adalah SiO2, Na2O, CaO, Fe2O3. Kandungan SiO2 dipilih

setinggi mungkin dan kandungan senyawa yang lain serendah mungkin.

Secara umum pasir kuarsa Indonesia mempunyai komposisi:

a. SiO2 35.50-99.85%;

b. Fe2O3 0.01-9.14%;

c. A12O3 0.01-18.00%;

d. CaO 0.01-0.29%.

2.5. Penyaringan (Filtrasi)

Filtrasi adalah proses penyaringan untuk menghilangkan zat padat tersuspensi

(yang diukur dengan kekeruhan) dari air melalui media berpori-pori (Ditjen PPM &

PLP, 1998). Pada proses penyaringan ini zat padat tersuspensi dihilangkan pada

waktu air melalui lapisan materi berbentuk butiran yang disebut media filter. Media

filter biasanya pasir, anthracite, garnet, ilmenite, polystyrene `12 dan beads.

Menurut Ditjen PPM & PLP (1998) secara garis besar kemampuan filtrasi

dapat dibedakan atas saringan pasir lambat, saringan pasir cepat, saringan

berkecepatan tinggi, dan saringan bertekanan.


35

2.5.1.Saringan Pasir Lambat

Saringan pasir lambat terutama berguna untuk menghilangkan organisme

patogen dari air baku yaitu bakteri dan virus yang ditularkan melalui air. Melalui

adsorpsi dan proses lain bakteri dihilangkan dari air dan ditahan pada permukaan

butiran pasir yaitu kira–kira 85% - 99% total bekteri, dan menghasilkan air yang

memenuhi syarat bakteriologis yaitu tidak mengandung Escherichia coli. Apabila

beroperasi dengan baik, saringan pasir lambat dapat pula menghilangkan protozoa

seperti Entamoeba histolyca dan cacing seperti Schistosoma haematobium dan

Ascaris lumbricoid.

Saringan pasir lambat sesuai dengan namanya hanya mempunyai kemampuan

menyaring relatif kecil yaitu 0,1 – 0,3 m/jam. Hal ini karena ukuran butiran pasirnya

halus dan air bakunya mempunyai kekeruhan dibawah 10 NTU (Nephelometric

Turbidity Units) agar saringan dapat berjalan dengan baik.

2.5.2.Saringan Pasir Cepat

Saringan pasir cepat mempunyai kecepatan 40 kali lebih cepat dibanding

kecepatan saringan pasir lambat, dapat dicuci dan dapat ditambahkan dengan

koagulan kimia, sehingga efektif untuk pengolahan air dengan kekeruhan tinggi. Pada

saringan pasir cepat biasanya digunakan pasir sebagai medium, tetapi prosesnya

sangat berbeda dengan saringan pasir lambat. Hal ini disebabkan karena digunakan

butir pasir yang lebih besar atau kasar.


36

Dalam pengolahan air tanah, saringan pasir cepat digunakan untuk

menghilangkan besi dan mangan. Untuk membantu proses filtasi, sering dilakukan

aerasi sebagai pengolahan pendahuluan untuk membentuk senyawa tidak terlarut dari

besi dan mangan.

2.5.3.Saringan Berkecepatan Tinggi

Jenis saringan ini mempunyai kecepatan 3-4 kali lebih besar dibandingkan

saringan pasir cepat. Pada saringan ini digunakan kombinasi dari beberapa media

filter seperti pasir dengan anthracite atau kombinasi antara pasir, antacite, dan garnet.

2.5.4.Saringan Bertekanan

Jenis saringan ini biasanya digunakan untuk menyaring air kolam renang.

Prinsip kerja saringan ini sama seperti saringan pasir cepat, hanya proses filtrasi

terjadi didalam tanki baja termasuk silinder yang tahan tekanan. Di sini juga

digunakan pasir atau media kombinasi, tetapi kecepatan penyaringannya kira-kira

sama dengan saringan pasir cepat, meskipun digunakan pompa untuk mengalirkan

air.

2.6. Mekanisme Filtrasi

Menurut Razif (1985), proses filtrasi adalah kombinasi dari beberapa

fenomena yang berbeda, yang paling penting adalah :

1. Mechanical Straining, yaitu proses penyaringan partikel suspended matter

yang terlalu besar untuk bisa lolos melalui lubang antara butiran pasir,
37

yang berlangsung diseluruh permukaan saringan pasir dan sama sekali

tidak bergantung pada kecepatan penyaringan.

2. Sedimentasi, akan mengendapkan partikel suspended matter yang lebih

halus ukurannya dari lubang pori pada permukaan butiran. Proses

pengendapan terjadi pada seluruh permukaan pasir.

3. Adsorption adalah proses yang paling penting dalam proses filtrasi. Proses

adsorpsi dalam saringan pasir lambat terjadi akibat tumbukan antara

partikel - partikel tersuspensi dengan butitan pasir saringan dan dengan

bahan pelapis seperti gelatin yang pekat yang terbentuk pada butiran pasir

oleh endapan bakteria dan partikel koloid. Proses ini yang lebih penting

terjadi sebagai hasil daya tarik menarik elektrostatis, yaitu antara partikel -

partikel yang mempunyai muatan listrik yang berlawanan.

4. Aktivitas kimia, beberapa reaksi kimia akan terjadi dengan adanya

oksigen maupun bikarbonat.

5. Aktivitas biologis yang disebabkan oleh mikroorganisme yang hidup

dalam filter.
38

2.7. Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS).

Gambar 2.2 Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS) (Anonim)

Atomic Absorption Spectrophotometer atau Spektrofotometri Serapan atom

(AAS) adalah suatu alat yang digunakan pada metode analisis untuk penentuan

unsur-unsur logam dan metaloid yang berdasarkan pada penyerapan absorbsi

radiasi oleh atom bebas (Basset, 1994)

Spektroskopi atom digunakan untuk mengidentifikasi dan menentukan

(kualitatif dan kuantitatif) logam – logam dalam tingkat “ trace ” dalam semua

jenis materi dan larutan. Pengukuran dalm spektroskopi serapan atom (SSA)

berdasarkan radiasi yang diserap oleh atom yang tidak tereksitasi dalam bentuk

uap. Dalam spektroskopi emisi, pengukuran berdasarkan energi yang diemisikan

ketika atom – atom dalam keadaan tereksitasi untuk kembali ke keadaan dasar.
39

Spektroskopi emisi nyala (SEN) adalah suatu spektroskopi emisi dari daerah khusus

yang mana atom dieksitasi dengan menggunakan nyala.

Pada dasarnya spektroskopi serapan atom (SSA) mempunyai prinsip kerja

yang hampir sama dengan Spektrofotometri UV_Vis. Spektrofotometri Serapan

Atom (AAS) adalah suatu metode analisis yang didasarkan pada proses penyerapan

energi radiasi oleh atom-atom yang berada pada tingkat energi dasar (ground state).

Penyerapan tersebut menyebabkan tereksitasinya elektron dalam kulit atom ke

tingkat energi yang lebih tinggi. Keadaan ini bersifat labil, elektron akan kembali ke

tingkat energi dasar sambil mengeluarkan energi yang berbentuk radiasi. Dalam

AAS, atom bebas berinteraksi dengan berbagai bentuk energi seperti energi panas,

energi elektromagnetik, energi kimia dan energi listrik. Interaksi ini menimbulkan

proses-proses dalam atom bebas yang menghasilkan absorpsi dan emisi (pancaran)

radiasi dan panas. Radiasi yang dipancarkan bersifat khas karena mempunyai

panjang gelombang yang karakteristik untuk setiap atom bebas (Underwood, 2001).

Spektrofotometri molekuler pita absopsi inframerah dan UV-tampak yang

dipertimbangkan melibatkan molekul poliatom, tetapi atom individu juga menyerap

radiasi yang menimbulkan keadaan energi elektronik tereksitasi. Spectra absorpsi

lebih sederhana dibandingakan dengan spectra molekulnya karena keadaan energi

elektronik tidak mempunyai sub tingkat vibrasi rotasi. Jadi spectra absopsi atom

terdiri dari garis-garis yang jauh lebih tajam daripada pita-pita yang diamati dalam

spektrokopi molekul.
40

2.7.1.Cara Kerja Instrumentasi Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS).

Atom-atom dari unsur-unsur yang berbeda menyerap cahaya yang berasal

dari lampu katoda. Analisis dari suatu sampel yang mengandung unsur menggunakan

cahaya hasil emisi dari unsur tersebut. Misalnya tembaga, lampu yang mengandung

unsur tembaga memancarkan berkas cahaya hasil emisi yang diserap oleh tembaga

dari sampel. Kemudian cahaya menuju ke copper dilewatkan kedalam nyala api.

Dalam AAS, sampel diatomisasi menjadi atom-atom bebas keadaan dasar dalam

bentuk uap, dan sebuah cahaya radiasi elektromagnetik dihasilkan dari emisi atom-

atom tembaga yang tereksitasi pada lampu, yang diarahkan pada sampel yang

diuapkan. Sebagian radiasi diserap oleh atom pada sampel, semakin banyak atom

dalam keadaan bentuk uap semakin besar radiasi yang diserap oleh atom pada

sampel. Jumlah cahaya yang diserap sebanding dengan jumlah atom-atom tembaga.

Kemudian radiasi tersebut diteruskan ke detector melalui monokromator. Dari

detektor menuju amplifier yang dipakai untuk membedakan kembali radisi yang

berasal dari sumber radiasi dan radiasi yang berasal dari nyala api. Selanjutnya sinar

masuk menuju read out untuk mencatat hasil. Kurva kalibrasi dibentuk dari

perjalanan sampel yang diketahui konsentrasinya.


41

Gambar 2.3 Skema Spektrometer Serapan Atom (Ristina, 2006)

Spektrometri Serapan Atom (SSA) dalam kimia analitik dapat diartikan

sebagai suatu teknik untuk menentukan konsentrasi unsue logam tertentu dalam suatu

cuplikan. Teknik pengukuran ini dapat digunakan untuk menganalisis konsentrasi

lebih dari 62 jenis unsur logam. Teknik Spektrometri Serapan Atom (SSA)

dikembangkan oleh suatu tim peneliti kimia Australia pada tahun 1950-an, yang

dipimpin oleh Alan Walsh, di CSIRO (Commonwealth Science and Industry

Research Organization) bagian kimia fisik di Melbourne, Australia.

Unsur-unsur dalam cuplikan diidentifikasi dengan sensitivitas dan limit

deteksi pada pengukuran ini dapat mencapai 1 mg/L (1 ppm) bila menggunakan

nyala lampu biasa dan dapat dicapai sampai 0,1 ppm dengan meggunakan prosedur

AAS yang lebih canggih.


42

Disini berlaku hubungan yang dikenal dengan hukum Lambert-Beer yang

menjadi dasar dalam analisis kuantitatif secara SSA. Hubungan tersebut dirumuskan

dalam persamaan sebagai berikut (Ristina, 2006).

I = Io . a.b.c

Atau,

Log I/Io = a.b.c

A = a.b.c

dengan,

A = absorbansi, tanpa dimensi

a = koefisien serapan, L2/M

b = panjang jejak sinar dalam medium berisi atom penyerap, L

c = konsentrasi, M/L3

Io = intensitas sinar mula-mula

I = intensitas sinar yang diteruskan

Pada persamaan diatas ditunjukkan bahwa besarnya absorbansi berbanding lurus

dengan konsentrasi atom-atom pada tingkat tenaga dasar dalam medium nyala.

Banyaknya konsentrasi atom-atom dalam nyala tersebut sebanding dengan


43

konsentrasi unsur dalam larutan cuplikan. Dengan demikian, dari pemplotan serapan

dan konsentrasi unsur dalam larutan standar diperoleh kurva kalibrasi. Dengan

menempatkan absorbansi dari suatu cuplikan pada kurva standar akan diperoleh

konsentrasi dalam larutan cuplikan.

Dalam spektroskopi atomik, faktor-faktor yang dapat menyebabkan pelebaran

garis spektra merupakan suatu problem dalam sistem analisis metode ini. Dua hal

yang paling sering menimbulkan problem ini adalah pelebaran efek Doppler (Doppler

Boardening) dan pelebaran tekanan (Pressure Boardening). Interaksi yang terjadi

pada AAS antara lain:

1. Absorbsi ( penyerapan )

2. Refleksi ( pemantulan )

3. Refraksi ( bias ).
III. METODE PENELITIAN

3.1 Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus 2022 hingga Desember 2022

di Laboratorium Material Basah, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam,

Universitas Halu Oleo, Kendari, Sulawesi Tenggara.

3.2 Alat dan Bahan

3.2.1 Alat

Alat-alat yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu ayakan, stopwatch, cawan

1
petri, pipet, labu ukur, gegep, wadah, pipa PVC 1 inchi, kain kasa, kran air, botol
2

330 ml, pippa 3 inchi, gelas kimia (Iwaky Pyrex) 50 mL, 100 mL, pipet tetes,

microwave, oven, batang pengaduk, timbangan (Exploler Ohaus: maks. 210 g dan

min. 0,01 mg), spatula, Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS).

3.2.2 Bahan

Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu Pasir Kuarsa (silica),

Air, Kalium Permanganat (KMnO4), dan Asam Sulfat (H2SO4), larutan baku standar

Fe 1000 µg/ml, larutan baku standar Mn 1000 µg/ml, akuades.

3.3 Desain Reaktor

Berikut adalah desain penelitian aerasi-filtrasi menggunakan saringan pasir

44
45

cepat yang digunakan pada penelitian.

Gambar 3.1. Desain penelitian filtrasi.

Gambar 3.2. Ilustrasi komposisi media.

3.4 Prosedur Penelitian

3.4.1 Tahap Pendahulun

Melakukan survei di lokasi air sumur gali yang banyak mengandung zat besi

(Fe) dan mangan (Mn) yang tidak memenuhi syarat air baku. Sehingga dapat

dijadikan tempat aplikasi penelitian dalam mengolah air sumur dengan bahan pasir

silika Kelurahan nambo sebagai media filtrasi air sumur tersebut.


46

3.4.2 Observasi Daerah Penelitian

Melakukan observasi lokasi pengambilan pasir di Kelurahan Nambo

kecamatan Abeli Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara.

Gambar 3.3 Peta Geologi Kota Kendari (Cendrajaya, 2020)

3.4.3 Pengambilan Sampel di Lapangan

Melakukan observasi lokasi pengambilan pasir silika di Kelurahan Nambo

Kecamatan Abeli Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Sampel pasir yang

diambil dalam bentuk butiran. Proses pengambilan tersebut dilakukan dengan

menggunakan tangan langsung.

3.4.4 Preparasi Sampel Pasir

Adapun tahap preparasi sampel pasir dilakukan dengan langkah-langkah


47

sebagai berikut:

a. Pencucian sampel pasir

Mencuci pasir dengan menggunakan air bersih selama beberapa menit untuk

menghilangkan kotoran-kotoran yang kasat mata dan mengurangi lumpur yang

berasal dari tanah.

b. Mengeringakan sampel pasir

Mengeringkan sampel pasir menggunakan sinar matahari langsung hingga

kering dengan tujuan agar kadar air yang terdapat pada sampel hilang.

c. Mengayak

Sampel pasir yang telah dikeringkan di ayak menggunakan ayakan 35 dan 70

mesh. Pasir yang digunakan adalah pasir yang melewati ayakan 35 dan tertahan

pada ayakan 70 mesh hasil pengayakan tersebut kemudian dimasukan ke dalam

kemasan.

3.4.5 Aktivasi Sampel Pasir Menggunakan Microwave

Sebelum diaktivasi dengan microwave sampel pasir dikeringkan kembali

menggunakan oven listrik selama 20 menit dengan suhu 200°C dengan tujuan

untuk menghilangkan air dan kotoran-kotoran yang terdapat pada pori-pori setiap

butir pasir kemudian melakukan aktivasi dengan ukuran partikel seragam yaitu

lolos pada ayakan 35 mesh dan tertahan di 70 mesh. Pasir hasil ayakan kemudian

dibagi menjadi 4 sampel sebelum dilakukan prosses aktivasi. Proses aktivasi ini

dilakukan dengan menggunakan microwave sebagai media penghantar panas dan

menggunakan bantuan alat lain seperti cawan porselin sebagai tempat sampel,
48

gegep untuk mengangkat sampel dan sarung tangan untuk melindungi kulit dari

panas yang dihasilkan microwave. Sampel diaktivasi dengan suhu 250°C, 300°C,

350°C dan 400°C. sampel yang di aktivasi pada suhu tersebut selanjutnya di

beri label berturut-turut P250, P300, P350 dan P400 dengan tujuan untuk

menentukan suhu optimum pembentukan pori. Dalam hal ini pori yang optimum

untuk menyaring Fe dan Mn.. selanjunya dianalaisis dengan AAS.

3.4.6 Aktivasi sampel pasir dengan KMnO4 berbantuan microwave

a. Pembuatan larutan KMnO4 (Fauziah A., 2011)

Sebelum membuat larutan KMnO4 5%, terlebih dahulu dibuat larutan H2SO4.

Larutan H2SO4 dibuat dengan mencampurkan 50 ml larutan H2SO4 (asam Sulfat)

murni dalam 1000 ml air. Pada larutan H2SO4 (asam Sulfat) tersebut ditambahkan

5g KMnO4 padatan untuk 1 liter larutan KMnO4 yang dibuat.

b. Aktivasi pasir menggunakan Larutan KMnO4 (berbantuan microwave)

Sebelum diaktivasi dengan KMnO4 sampel pasir dikeringkan kembali

menggunakan oven listrik selama 20 menit dengan suhu 200°C dengan tujuan

untuk menghilangkan air dan kotoran-kotoran yang terdapat pada pori-pori setiap

butir pasir kemudian melakukan aktivasi dengan ukuran partikel seragam yaitu

lolos pada ayakan 35 mesh dan tertahan di 70 mesh. Sampel pasir tersebut

kemudian direndam dalam larutan KMnO4 selama 3 hari. Proses aktivasi ini

dilakukan dengan menggunakan microwave sebagai media penghantar panas dan

menggunakan bantuan alat lain seperti cawan porselin sebagai tempat sampel,
49

gegep untuk mengangkat sampel dan sarung tangan untuk melindungi kulit dari

panas yang dihasilkan microwave. Sampel diaktivasi dengan suhu optimum hasil

aktivasi microwave (3.4.5) dengan tujuan agar KMnO4 .dapat melekat secara

sempurna pada sampel pasir serta kotoran-kotoran yang terdapat pada pori-pori

setiap butir pasir dapat berkurang dan dapat mempermudah proses adsorpsi

dalam pengaplikasian. Selanjutnya sampel yang diaktivasi secara kimia dan

fisika ini di beri label Q.

3.5 Tahap Analisis Data

3.5.1 Pengaruh variasi suhu aktivasi pasir dengan microwave terhadap

adsorpsi ion logam Mn dan Fe

Sampel pertama diambil sebanyak ±10 gram untuk dilakukan proses aktivasi

dengan menggunakan microwave pada suhu 250°C. Setelah sampel siap, sampel

diberi label P250 agar mudah di identifikasi. Hal yang sama juga dilakukan untuk

sampel P300, P350 dan P400. Sampel yang dihasilkan dari variasi temperatur aktivasi

tersebut kemudian diaplikasikan pada media filter untuk mengetahui bagaimana

pengaruh variasi temperatur aktivasi pada penurunan kadar besi (Fe) dan mangan

(Mn) yang ada pada sumur gali.

3.5.2 Pengaruh aktivasi pasir dengan KMnO4 (berbantuan microwave)

terhadap adsorpsi ion logam Mn dan Fe

Pasir sebanyak ±10 gram yang telah diaktivasi dalam larutan KMnO4 5% di

microwave pada suhu optimum yang diperoleh dari aktivasi microwave (3.4.5).

Sampel yang dihasilkan dari aktivasi tersebut diberi label Q kemudian diaplikasikan
50

pada media filter untuk mengetahui bagaimana pengaruh konsentrasi KMnO 4 pasir

aktivasi pada penurunan kadar besi (Fe) dan mangan (Mn) yang ada pada sumur gali.

3.6 Pengaplikasian Sampel Pasir Sebagai Media Filter Air Sumur Gali

3.6.1 Pengambilan sampel air

Mengambil sampel air sumur gali. Kemudian mengukur kadar besi (Fe) dan

mangan (Mn) menggunakan AAS. Dilanjutkan pada proses aerasi-filtrasi dimana

proses aerasinya menggunakan aerator gelembung (bubble aerator) air yang berada

dalam sumur dialirkan melewati pipa yang kemudian mengalir ke aerator sembur

sebelum jatuh ke wadah penampungan aerasi sehingga secara langsung akan terjadi

kontak dengan udara.

Kemudian dilanjutkan proses filtrasi dengan menggunakan saringan pasir

dengan ukuran ketebalan pasir 30 cm. proses filtrasi akan dilakukan secara bergantian

dengan 4 sampel pasir yang telah diaktivasi dengan temperatur yang bervariasi,

dimana hasil dari setiap sampel pasir tersebut akan dilakukan pengukuran terhadap

kadar besi (Fe) dan kadar mangan (Mn) menggunakan AAS. Selanjutnya proses

filtrasi dilakukan secara bergantian dengan 3 sampel pasir yang telah diaktivasi

dengan konsentasi larutan KMnO4 yang bervariasi, dimana hasil dari setiap sampel

pasir tersebut akan dilakukan pengukuran terhadap kadar besi (Fe) dan kadar mangan

(Mn) menggunakan AAS. Dari pengolahan air sumur gali tersebut menghasilkan air

bersih, akan dibandingkan dengan peraturan menteri kesehatan RI nomor 32 tahun

2017 tentang standar baku mutu kesehatan lingkungan dan kesehatan air yaitu kadar

besi (Fe) yang diperbolehkan 1 mg/l dan mangan (Mn) 0,5 mg/l
51

3.7 Pembuatan Larutan Standar Fe dan Mn

3.7.1 Larutan Standar Fe

a. Pembuatan larutan standar Fe 100 µg/ml

Dipipet 10 ml larutan baku standar Fe 1000 µg/ml dan dimasukkan ke

dalam labu ukur 100 ml, dicukupkan volumenya dengan akuabides bebas

mineral hingga tanda tera (konsentrasi 100 µg/ml).

b. Pembuatan larutan seri standar Fe 0,5; 1,0 ; 2,0 ; 4,0 µg/ml

Dipipet masing-masing 0,5, 1, 2 dan 4 ml dari larutan standar Fe

(konsentrasi 100 µg/ml) dan dimasukkan masing-masing ke dalam labu

ukur 100 ml, diencerkan dengan akuabides bebas mineral hinggatanda

tera, dikocok.

3.7.2 Larutan Standar Mn

a. Pembuatan larutan standar Fe 100 µg/ml

Dipipet 10 ml larutan baku standar Mn 1000 µg/ml dan dimasukkan ke

dalam labu ukur 100 ml, dicukupkan volumenya dengan akuabides bebas

mineral hingga tanda tera (konsentrasi 100 µg/ml).

b. Pembuatan larutan seri standar Fe 0,5; 1,0 ; 2,0 ; 4,0 µg/ml

Dipipet masing-masing 0,5, 1, 2 dan 4 ml dari larutan standar Mn

(konsentrasi 100 µg/ml) dan dimasukkan masing-masing ke dalam labu ukur

100 ml, diencerkan dengan akuabides bebas mineral hingga tanda tera, dikocok.
52

3.8 Diagram Alir

Mulai

Pasir Nambo

Pengeringan

Sampel pasir yang telah dikeringkan

Aktivasi Microwave Aktivasi KMnO4


Pasir kering
P250, P300, P350 (berbantuan
dan P400 microwave)

Air Filtrasi

AAS

Analisa Hasil
\

Selesai
53

3.9 Data Pengamatan

Adapun tabel data pengamatan dapat dilihat di bawah ini :

Tabel 3.1 Penelitian Penurunan Kadar Besi (Fe) dan Mangan (Mn)

Parameter Yang
Standar Mutu
Diuji
Temperatur
No Keterangan
(°C)
Fe Mn Fe Mn
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

1 Sebelum
-
Aktivasi

2 250

3 300
Sesudah
4 350 Aktivasi

5 400

Tabel 3.2 Penelitian Penurunan Kadar Besi (Fe) dan Mangan (Mn)

Parameter Yang
Standar Mutu
Diuji
KMnO4
No Keterangan
(%)
Fe Mn Fe Mn
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

1 Sebelum
-
Aktivasi

Sesudah
2 5
Aktivasi
DAFTAR PUSTAKA

Alamsyah, S., 2007, Merakit Sendiri Alat Penjernih Air, Kawan Pustaka. Jakarta.

Amin, J. M. & Sari, D. P., 2015, Penurunan Kadar Besi dan Mangan Terlarut dalam

Air payau melalui Proses Oksidasi Menggunakan Kalium Permanganat, Jurnal

Lahan Suboptimal, Vol 4, No. 1.

Anonimous, 2010. Analisis Kadar Besi (Fe), Seng (Zn) dan Mangan (Mn) Pada Air

Gambut.

Anonimous, 2010. Kenali Logam Dalam Tubuh Anda.

Anonim. Diakses tanggal 24 Agustus 2022

https://docplayer.info/64767490-Spektrofotometri-serapan-atom-aas.html

Basset, J., 1994. Buku Ajar Vogel Kimia Analisis Kuantitatif Anorganik. EGC :

Jakarta.

Chandra, Budiman., 2006. Pengantar Kesehatan Lingkungan. Penerbit Buku

Kedokteran EGC : Jakarta.

Ditjen PPM & PLP Departemen Kesehatan RI, 1998. Konsep Dasar Perbaikan

Kualitas Air. Jakarta.

Departemen Kesehatan RI, 2005. Materi Penerapan Teknologi Pengolahan Air Untuk

Menurunkan Kadar Senyawa Kimia Berlebih. Jakarta.

Efendi, Z. & Astuti, 2016, Pengaruh Suhu Aktivasi Terhadap Morfologi dan Jumlah

Pori Karbon Aktif Tempurung Kemiri Sebagai Elektroda, Jurnal Fisika Unand,

Vol 5, No. 4.

54
55

Fauziah, Adelina. 2011. Efektifitas Saringan Pasir Cepat Dalam Menurunkan Kadar

Mangan (Mn) Pada Air Sumur Dengan Penambahan Kalium Permanganat

(KMnO4) 1%. Skripsi. FKM USU, Medan.

Gandjar, I. G. dan Rahman, A. 2007. Kimia Farmasi Analisis Cetakan 1&3. Pustaka

Pelajar: Yogyakarta.

Hambali, Iwan M. 2016. Diakses tanggal 24 Agustus 2022

https://dokumen.tips/documents/pasir-silika-56d7c28fb7315.html

Ismawati, R., Ngirfani, M. N. dan Rinarni, A. 2018. Penurunan Kadar Besi Air

Sumur Gali Dengan Menggunakan Mn-Zeolit. EduChemia (Jurnal Kimia dan

Pendidikan) . Vol. 3 No. 2.

Kartina, S. W. dan Karnaningroem, N. 2011. Studi Penurunan Besi (Fe) dan Mangan

(Mn) dengan Menggunakan Cascade Aerator dan Rapid Sand Filter Pada Air

Sumur Gali. Skripsi Tidak Diterbitkan ITS. Surabaya.

Kumalasari, F. dan Satoto, Y. 2011. Teknik Praktis Mengolah Air Kotor Menjadi Air

Bersih. Laskar Aksara: Bekasi.

Kusnaedi. 2010. Mengolah Air Kotor untuk Air Minum. Penebar Swadya: Jakarta.

Manocha, S. M. 2003. “Porous Carbons”. Sadhana. Vol. 28 Bagian 1& 2.

Mulia, Ricki M. 2005. Kesehatan Lingkungan. Graha Ilmu Yogyakarta.

Peureulak, I., Sifat-Sifat Fisik Serta Kimia Air Laut, diakses tanggal 24 Agustus 2022,

https://jenieb-nautika.blogspot.com/2009/10/sifat-sifat-fisik-serta-kimia-air-

laut.html
56

PERMENKES No. 32 Tahun 2017. Tentang Standar Baku Mutu Kesehatan Air

Untuk Keperluan Higiene Sanitasi, Kolam Renang, Solus Per Aqua, dan

Permandian Umum.

Rahman, A. dan Hartono, B. 2004. Penyaringan Air Tanah Zeolit Alami Untuk

Menurunkan Kadar Besi dan Mangan. Makara Kesehatan. Vol 8. No. 1.

Rasman, dan Saleh, M. 2016. Penurunan Kadar Besi (Fe) Dengan Sistem Aerasi dan

Filtrasi pada Air Sumur Gali (Eksperimen). Higiene. Vol 2. No. 3.

Razif, M. 1985. Pengolahan Air Minum. Dp-FTSP-ITS-Surabaya.

Ristina, Maria. 2006. Petunjuk Praktikum Instrumen Kimia. STTN-Batan:

Yogyakarta.

Sahraeni, S., Syahrir, I. dan Bagus. 2019. Aktivasi Kimia Menggunakan NaCl Pada

Pembuatan Karbon Aktif dari Tanah Gambut. Prosiding Seminar Nasional

Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat. Pp. 145-150.

Sallata, M. K. 2015. Konservasi dan Pengelolaan Sumber Daya Air Berdasarkan

Keberadaannya Sebagai Sumber Daya Alam. Info Teknis EBONI. 12(1), 75-86.

Slamet, J. S. 1994. Kesehatan Lingkungan. Gajah Mada University Press.

Yogyakarta.

Slamet, J. S. 2007. Kesehatan Lingkungan. Gajah Mada University Press.

Yogyakarta.

Slamet, J.S. 2011. Kesehatan Lingkungan. Gajah Mada University Press :Yogyakarta.

Sutrisno, Totok C. 2004. Teknologi Penyediaan Air Bersih. Rineka Cipta, Jakarta.
57

Sutrisno, T. & Suciastuti, 2010. Teknologi Penyediaan Air Bersih. Rineka Cipta:

Jakarta.

Taspika, M., 2014, Pembuatan Elektroda Kapasitor Karbon Berpori dari Tempurung

Kemiri(Aleurites moluccana) dan Perancangan Prototipe Sistem Capacitive

Deionization(CDI) untuk Desalinasi Air Payau, Skripsi, FMIPA, Universitas

Andalas, Padang.

Tatsumi, I. 1971. “Water Work Engineering (JOSUI KOGAKU)”. Japanase Edition:

Tokyo.

Tuasikal, Zainal R. 2005. Uji Efektivitas Saringan Pasir Aktif Dalam Menurunkan

Kandungan Besi (Fe) dan Mangan (Mn) Pada Air Tanah. Skripsi. FTSP UII.

Yogyakarta.

Underwood, A. L. dan Day, R. A. 2001. Analisa Kimia Kualitatif Edisi Ke enam.

Erlangga. Jakarta.

Widowati, W. 2008. Efek Toksik Logam,Pencegahan dan Penanggulangan.Penerbit

Andi: Yogyakarta.

Xuwen, H., Huiwin Y., dan Yong, H. 2010. Treatment of Mine Water High in Fe and

Mn by Modified Manganese Sand. Mining Science and Technology 20.

Yurman. 2009. Jurnal Lingkungan Hidup. Bengkulu.

Zunidra, 2000. Efektivitas Ketebalan Pasir Aktif Dalam Menurunkan Kadar Fe Pada

Air Sumur Gali Kelurahan Kenali Asam Bawah Kota Jambi. Skripsi. FKM

USU, Medan.

Anda mungkin juga menyukai