Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

A. Identitas
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Bantarujeg
Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia
Kelas / Semester : XI / Ganjil
Materi Pokok : Dampak Budaya pada Masa Penjajahan Bangsa Eropa
Alokasi Waktu : 2 x Pertemuan (4 x 45 menit)

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.3 Menganalisis dampak politik, budaya, 3.3.1 Menelaah dampak budaya
sosial, ekonomi, dan Pendidikan pada pada masa penjajahan bangsa
masa penjajahan bangsa Eropa (Portugis, Eropa dalam kehidupan
Spanyol, Belanda, Inggris) dalam Indonesia masa kini
kehidupan Indonesia masa kini 3.3.2 Mendeskripsikan bukti
peninggalan penjajahan
bangsa Eropa dalam bidang
budaya
3.3.3 Menyimpulkan dampak
budaya pada masa penjajahan
bangsa Eropa dalam
kehidupan Indonesia masa kini
4.3 Menalar dampak politik, budaya, sosial, 4.3.1 Membuat review tentang
ekonomi, dan Pendidikan pada masa dampak budaya pada masa
penjajahan bangsa Eropa (Portugis, penjajahan bangsa Eropa
Spanyol, Belanda, Inggris) dalam dalam kehidupan Indonesia
kehidupan Indonesia masa kini dan masa kini dalam bentuk vlog
menyajikannya dalam bentuk cerita
sejarah

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran melalui model pembelajaran Project Based Learning,
peserta didik diharapkan dapat:
1. Menelaah dampak budaya pada masa penjajahan bangsa Eropa dalam kehidupan Indonesia
masa kini dengan teliti.
2. Mendeskripsikan bukti peninggalan penjajahan bangsa Eropa dalam bidang budaya
dengan tepat.
3. Menyimpulkan dampak budaya pada masa penjajahan bangsa dalam kehidupan Indonesia
masa kini dengan baik.
4. Membuat review tentang dampak budaya pada masa penjajahan bangsa Eropa dalam
kehidupan Indonesia masa kini dalam bentuk vlog dengan penuh tanggung jawab.

D. Materi Pembelajaran
Dampak penjajahan bangsa Eropa dalam bidang Budaya yaitu mulai dari kosakata bahasa,
musik, seni tari, pakaian, kuliner, arsitektur hingga cara berpikir.
E. Pendekatan, Model dan Metode Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik-TPACK
Model : Project Based Learning
Metode : Tanya jawab, penugasan, diskusi

F. Media/Bahan/Sumber Belajar
Media : tayangan gambar/video tentang dampak budaya penjajahan bangsa Eropa
Bahan : Laptop dan infocus, LKPD
Sumber Belajar :
1. Herimanto, Eko Targiyatmi. 2019. Sejarah Indonesia untuk Kelas XI SMA dan MA. Solo:
PT Tiga Serangkai Pustaka Mandiri.
2. Farid, Samsul. 2017. Sejarah Indonesia untuk Siswa SMA-MA/SMK-MAK Kelas XI.
Bandung: Yrama Widya.
3. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017. Sejarah Indonesia untuk
SMA/MA/SMK/MAK Kelas XI Semester 1. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan,
Balitbang, Kemendikbud.
4. Sumber-sumber dari internet.
https://haloedukasi.com/dampak-penjajahan-portugis
http://repositori.kemdikbud.go.id/20223/1/Kelas%20XI_Sejarah%20Indonesia_KD%20
3.3.pdf
https://www.kerjakno.com/2020/10/sejarah-indonesia-xi-semester-3-dampak_20.html
https://www.ruangguru.com/blog/sejarah-kelas-11-dampak-kedatangan-bangsa-eropa-
bagi-indonesia
https://id.wikipedia.org/wiki/Arsitektur_kolonial_di_Indonesia
https://www.merdeka.com/gaya/ini-9-makanan-indonesia-yang-diwariskan-penjajah-
belanda.html

G. Langkah-langkah Pembelajaran
Pertemuan 1
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Kegiatan 1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, dan berdoa 10
Pendahuluan 2. Guru memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap menit
disiplin
3. Melakukan apersepsi dengan mengaitkan materi yang akan
dipelajari dengan materi sebelumnya, dengan memberikan
pertanyaan Apakah kalian tahu perkedel? Berasal dari
manakah istilah perkedel itu?
4. Guru menyampaikan tujuan dan kompetensi yang akan
dicapai berkaitan dengan materi Dampak Budaya pada Masa
Penjajahan Bangsa Eropa
5. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan belajar sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran
Kegiatan Inti Menyiapkan pertanyaan mendasar/penentuan proyek 70
Melalui tampilan gambar-gambar dan tayangan video menit
Dampak Budaya pada Masa Penjajahan Bangsa Eropa
disertai materi pengantar dari guru, menugaskan peserta didik
untuk melakukan pengamatan mendalam terhadap pertanyaan
yang muncul dari fenomena yang ada.
Mendesain perencanaan proyek / produk
Guru dan peserta didik membuat perencanaan tugas proyek
yaitu vlog.
• Guru membagi peserta didik menjadi 6 kelompok, dengan
tema vlog sebagai berikut:
1. Kelompok 1: dampak budaya penjajahan bangsa
Belanda
2. Kelompok 2: dampak budaya penjajahan bangsa
Belanda
3. Kelompok 3: dampak budaya penjajahan bangsa
Belanda
4. Kelompok 4: dampak budaya penjajahan bangsa
Portugis
5. Kelompok 5: dampak budaya penjajahan bangsa
Spanyol
6. Kelompok 6: dampak budaya penjajahan bangsa
Inggris
• menyusun pembagian tugas tiap anggota kelompok,
• menyusun isi materi/pembahasan di vlog,
• menentukan waktu penyelesaian tugas
Peserta didik diberikan keleluasaan untuk berkreasi tentang
proyek yang akan dikerjakan, menggunakan berbagai literatur
untuk konten yang akan dibuat, aplikasi video editing yang
akan digunakan.

Menyusun jadwal pembuatan


Peserta didik berkolaborasi dengan teman sekelompok untuk
merencanakan beberapa hal, seperti: membuat jadwal
(deadline) untuk menyelesaikan proyek, kapan harus
merekam video, kapan harus menyatukan video (editing),
kapan tugas harus diselesaikan dan dikirimkan ke media
sosial.
Memonitor kegiatan dan perkembangan proyek
Guru memantau / memonitor proyek yang sedang dikerjakan
peserta didik dan memberikan saran dan motivasi tentang
masalah yang dihadapi peserta didik terkait proyek yang
sedang mereka kerjakan baik secara tatap muka maupun
daring (wa group).
Kegiatan 1. Sebelum pelajaran ditutup guru meminta peserta didik 10
Penutup melakukan refleksi kesimpulan kegiatan hari ini menit
2. Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran yang akan
dilakukan pada pertemuan berikutnya mengenai tugas proyek
yang dikerjakan.
3. Guru menutup pembelajaran dengan berdoa dan
mengucapkan salam

Pertemuan II
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Kegiatan 1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka, dan 5 menit
Pendahuluan berdoa.
2. Guru memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap
disiplin
3. Melakukan apersepsi dengan mengaitkan materi yang
akan dipelajari dengan materi sebelumnya, dengan
mengajukan pertanyaan terkait proyek yang sudah
dikerjakan.
4. Guru menyampaikan tujuan dan kompetensi yang akan
dicapai berkaitan dengan materi Dampak Budaya pada
Masa Penjajahan Bangsa Eropa
5. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan belajar sesuai
dengan langkah-langkah pembelajaran
Kegiatan Inti Menguji hasil 75
Peserta didik per kelompok mengirimkan vlog kedalam menit
instagram yang telah dibuat oleh guru. Peserta didik yang lain
dan guru menanggapi isi tayangan video tersebut. Guru
melakukan penilaian dan memberikan saran-saran untuk
perbaikan.

Mengevaluasi kegiatan / pengalaman belajar


Guru memfasilitasi peserta didik untuk mengingat kembali
hal-hal yang telah mereka dapatkan dan pelajari selama
mengerjakan suatu proyek (kesulitan apa saja yang peserta
didik alami dan hal-hal apa saja yang masih harus diperbaiki
sehingga proyek yang akan datang dapat dikembangkan
dengan lebih baik lagi).
Kegiatan 1. Guru memberikan penghargaan dalam berbagai bentuk untuk 10
Penutup kelompok belajar yang paling baik menit
2. Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran yang akan
dilakukan pada pertemuan berikutnya
3. Guru menutup pembelajaran dengan berdoa dan
mengucapkan salam
H. Penilaian
1. Penilaian sikap
a. Teknik penilaian : observasi
b. Bentuk penilaian : jurnal/lembar pengamatan aktivitas peserta didik
2. Penilaian keterampilan
a. Teknik penilaian : penilaian proyek
b. Bentuk penilaian : lembar penilaian observasi dan proyek

Bantarujeg, 15 Agustus 2022


Mengetahui,
Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

H. TOTO WARSITO, S. Ag., M. Ag. YAKINTHAN BATHIN R., S.Pd.


NIP 19730302 199802 1 002 NIP 19920514 202012 2 018

Anda mungkin juga menyukai