Anda di halaman 1dari 20

MAKALAH KELOMPOK

KONDISI BANGSA INDONESIA DALAM


PERJALANAN SEJARAH

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Kuliah


Mata Kuliah : Pendidikan Pancasila

Dosen Pengampu
Muhammad Idris, MA.

Disusun Oleh:
Sandy Arie
Yasru Auladi
Wildan Maula Ibriza

Kelas Campuran Semester 1A


Program Study Campuran KPI, BKPI, MBS, PIAUD

STAI TEBING TINGGI DELI


2022/2023
A.Pendahuluan
Bangsa yang besar tak akan melupakan sejarah. Karena itu, jangan
pernah melupakan sejarah.begutulah kira-kira pesan bijak yang pernah
di lontarkan oleh Ir.Soekarno, proklamator kemerdekaan Negara
Kesatuan Republik Indonesia. Setiap peristiwa , besar atau kecil, yang
bersentuhan dengan harkat dan martabat Bangsa Indonesia, rasanya
memang selalu layak untuk di kenang. Wujud peristiwanya boleh
bermacam-macam ,dari kelahiran sampai kematian tokoh bangsa,
perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan, pendirian
suatu organisasi, hingga penciptaan prestasi ( Bisnis,Seni Pendidikan ,
atau olahraga ). Memahami sejarah merupakan cara yang bagus untuk
mendapatkan perspektif baru tentang kehidupan. “ Universal history
is not the burden of memory, but the light of the soul” (Sejarah
universal bukanlah beban ingatan, melainkan penerang jiwa).1

Mengingat sejarah bukan hanya dekedar mengenang masa lalu,


tetapi juga mengambil makna yang tersirat di dalamnya, dan berusaha
untuk tidak masuk kedalam lubang yang sama yaitu kesengsaraan
rakyat dan Bangsa Indonesia di tangan para penjajah.

1
John-Dalberg-Acton, Pidato ceramah modern,,1895.[Ebook#18685].26 juni2006.

2
B .ISI

1.Pengertian Sejarah

Sejarah adalah peristiwa atau kejadian pada masa lalu yang di


pelajari dan diselidiki untuk menjadi acuan serta pedoman kehidupan
masa mendatang.menurut etimiligi atau asal katanya, sejarah berasal
dari bahasa arab yakni “syajarotun”,yang artinya pohon.Dengan
demikian berdasarkan asal katanya ,sejarah dapat di artikan sebagai
akar ,keturunan, asal-usul, riwayat dan silsilah.

Sejarah memiliki berbagai pengertian oleh para tokoh sejarawan


seperti:

a.Ibnu Khaldun

Sejarah menurut Ibnu Khaldun terdiri dari dua bagian,yaitu:


keabsahan riwayat (tarikh dzahir)dan sosiologi( tarikh bathin).

peristiwa-peristiwa historis secara filosofis untuk mengetahui faktor-


faktor esensial yang mengendalikan perjalanan peristiwa-peristiwa
histori itu, untuk kemudian mengi’tisar hukum hukum yang tetap,
yang mengarahkan perkembangan berbagai bangsa dan negara dalam
berbagai bangsa dan generasi.2

2
Muqoddimah Ibnu Khaldun,kitabuli’bari wa diwanil mubtada’wal habar fi ayamil ‘arob wal
a’jam wal barbar,waman’asarahum min dhawish shalthanil,1377.

3
b.W.J.S Poerwadarminta

Ia menjelaskan 3 pengertian sejarah yaitu:

1.)kesusastraan lama,silsilah,asal-usul.

2.)kejadian dan peristiwa yang benar benar terjadi pada masa lalu.

3.)Ilmu pengetahuan, cerita pelajaran tentang kejadian dan peristiwa


yang benar-benar terjadi pada masa lampau.

c.Drs.Budiono

penjabaran sejarah Budiono hampir sama dengan penjabaran


Poerwadarminta, yaitu:

1.)asal-usul (keturunan) silsilah.

2.) kejadian atau peristiwa yang benar benar terjadi pada masa lalu.

3.)pengetahuan atau uraian tentang peristiwa dan kejadian yang


benar-benar terjadi pada masa lalu.3

2.Kerajaan-Kerajaan Di Nusantara Sebelum Terbentuknya


Bangsa Dan Negara Indonesia

Kerajaan-kerajaan di Nusantara sudah terbentuk berabad-abad


lamanya.

3
3 Budiono,Kamus Lengkap Bahasa Indonesia,,BINTANG INDONESIA jakarta,2005.hal:449.

4
Masa kerajaan-kerajaan Hindu Buddha kurang lebih 12 abad
lamanya.pada abad ke 16, islam sudah mendominasi di Nusantara.

a.masa kerajaan Hindu-Buddha di Nusantara

Pemerintaha desa dipimpn oleh kepala suku,ia merupakan orang


pilihan yang mengerti soal adat-istiadat dan yang paling mengerti
upacara nenek moyangnya,serta harus melindungi semua
warganya.setelah masuknya budaya India, terjadi
perubahan.kedudukan kepala suku digantikan oleh Raja seperti halnya
di India.Raja memiliki kedudukan dan kekuasaaan yang sangat
besar.Raja tidak dipilih lagi oleh rakyat, melainkan
keturunan.membuat kedudukan Raja katanya hampir sama dengan
Dewa, sehingga Raja terkadang di sembah oleh Rakyatnya. Para
Brahmana agama Hindu tidak di bebankan untuk menyebarkan Agama
Hindu di indonesia. Pada dasarnya seseorang tidak dapat menjadi
Hindu, tetapi seseorang itu lahir sebagai Hindu. Mengingat hal tersebut
,membuat semakin menarik dengan adanya agama Hindu di Indonesia.

Terdapat berbagai teori mengenai masuknya ajaran Hindu Buddha


ke bumi nusantara,antara lain:

1.)Teori Ksatria : R.C.Majundar berpendapat,Para kesatri yang kalah


perang di India pindah ke Indonesia, mereka menetap dan membuat
sebuah kerajaan. Namun teori ini tidak memiliki bukti yang lengkap,
para Ilmuan pun sampai sekarang tidak menemukan bukti mengenai
teori ini.

5
2.)Teori Waisya : N.J Crom berpendapat,kelompok yang berpera
dalam penyebaran Hindu-Buddha di Nusantara adalah kelompok
pedagang, mereka berdagang mengikuti jalur perdagangan yang
terkenal yaitu jalur Sutra, dikarenakan waktu yang lama dalam
berdagang dan kondisi alam yang tidak menguntungkan,mereka
akhirnya menikah dengan orang pribumi.

3.)Teori Brahma :J.C Van Leur berpendapat,Hinduisasi disebarkan


oleh brahman.pendapat ini didasari oleh penemuan prasasti yang
menggunakan bahasa sansekerta dan huruf Palawa yang hanya
dikuasai oleh para Brahmana. Mengundang brahmana dari India untuk
melakukan ritual kepada Raja-Raja.

4.)Teori Arus balik:Teori inilebih menekankan pada bangsa


Indonesia sendiri,mereka pergi ke India lalu belajar hal ihwal di sana,
kemudian mereka kembali dan disebarkan di Bumi Nusantara.

b.Priode Kerajaan-Kerajaan Hindu-Buddha

1.) Kerajaan Kutai

Kerajaan Kutai adalah kerajaan Hindu-Buddha tertua di Nusantara,


kerajaan ini terletak di daerah Muarakaman ditepi sungai Mahakam,
Kalimantan Timur.Prasasti yang ditemukan adalah Yupa,diperkirakan
dibuat pada abad ke-5 masehi. Pendiri pertama adalah Raja
Kudungga.lalu anaknya bernamaAswawarman, dan cucunya yang
bernama Mulawarman.

2.) Kerajaan Tarumanegara

6
Kerajaan Tarumanegara mulai berkembang pada abad ke-5 M. Raja
yang terkenal adalah Raja Purnawarman, ia dikenal sebagai raja yang
gagah berani dan tegas.Wataknya yang dermawan, taat, serta merakyat
membuat semua rakyatnya makmur. Ada banyak prasasti yang
ditemukan mengenai kerajaan Ini, yaitu:prasasti tugu(desa tugu,priok),
ciaruteun(desa ciaruteun,bogor), Kebon Kopi(ciaruteun hilir,bogor),
muara cia, (kali cianten,bogor), jambu(naggong,bogor).

3.) Kerajaan Kalingga

Karajaan Kalingga berkembang pada abad ke 7-9 M. Kerajaan ini


berada di wilayah kecamatan Keling, Jepara, Jawa tengah. Masa
kejayaan kerajaan ini ketika di pimpin oleh seorang wanita, bernama
Ratu Sima. kemunduran kerajaan ini pada tahun 742-755 M, karena
serangan Sriwijaya yang menguasai pasar perdagangan.

4.) Kerajaan Sriwijaya

Kerajaan ini terbentuk pada abad 7 M. Raja yang terkenal adalah


Raja Balaputradewa, yang berkuasa pada abad 8 M. Prasasti yang di
temukan antara lain: kedukan bukit(683M),Talang tulo(684M).

5.) Kerajaan Mataram Kuno

Kerajaan ini berdiri pada abad ke 8 M. Pendirinya adalah raja


Sanna,dan digantikan oleh anaknya yang bernama Sanjaya. Ia berkuasa
pada tahun (717 – 780M). Prasasti yang ditemukan adalah : Prasasti
Soejomerto ,Prasasti Cangga. Candi Borobudur juga salah satu karya
peninggalan kerajaan ini.yang siap di bangun pada tahun (824 M) oleh
Samaratungga.

7
6.) Kerajaan Kediri

Kerajaan ini berdiri pada tahun (1104 M),dengan Raja yang


bernama Jayawangsa. Kemudian digantikan oleh Bameswara pada
tahun (1117) M. Prasasti yang ditemukan adalah: Padlegan dan
panumbang. Raja yang terkenal adalah Raja Jayabaya, yang berkuasa
pada tahun (1135M).

7.) Kerajaan Singhasari

Kerajaan ini berdiri pada tahun 1222 M. Kerajaan ini didirikan oleh
Ken Arok. Yang berasal dari kalangan rakyat biasa. Kerajaan ini
terletak di sebelah timur gunung kawi,daerah malang.

8.) Kerajaan Majapahit

Kerajaan ini berdiri dan berpusat di jawa timur, pada abad ke 12 M.


Kerajaan ini didirikan oleh Raden Wijaya. Masa keemasan kerajan ini
ketika dipimpin oleh raja Hayam Wuruk. Ia berkuasa pada tahun
(1350-1389 M). Salah satu faktor yang mempengaruhi keruntuhan
kerajaan ini adalah ajaran islam sudah mulai menyebar di Nusantara.

9.) Kerajaan Buleleng dan Warmadewa di Bali

Kerajaan ini dimulai sejak pertengahan abad ke 17 M. Kerajaan


Hindu ini terletak di Bali bagian utara. Pendiri Kerajaan ini adalah I
Gusti Anglurah Panji Sakti. Sedangkan pendiri dinasti warmadewa
adalah Sri Kesari Warmadewa, yang berkuasa pada abad ke 10 M.
Prasasti yang ditemukan adalah Blanjong. Menjadikanny asebagai raja
Bali pertama dalam catatan tertulis.

8
3. Islamisasi Nusantara

a. Masuknya Islam Ke Kepulauan Nusantara

Kedatangan Islam ke Nusantara mempunyai sejarah yang panjang.


Tedapat banyak penjelasan tentang masuknya Islam ke
Nusantara,terutama perihal waktu dan tempat asalnya. Ada 3 teori
tentang masuknya Islam ke Indonesia, yaitu :

Pertama Teori Ghujarat : Islam masuk ke Indonesia pada abd ke 13


dengan dibawa oleh para pedagang Ghujarat di selat malaka, dan
ditemukannya makam Malik as-Shaleh di Barus 1297 M.

Kedua Teori Persia : Islam masuk ke Indonesia pada abad ke 13


dengan dibawa oleh para pedagang persia, karena ada tradisi dan
budaya yang sama dari persia di Indonesia ,seperti: budaya Tabut di
Bengkulu dan Taubik di Sumatra barat yang serupa dengan ritual di
persia untuk menyambut setiap 10 Muharram.

Ketiga teori Makkah : perkampungan islam sudah ada sejak abad


ke 6 di pantai barat Sumatra. Pendapat ini juga didukung oleh bukti
berita China,pada zaman dinasti Tang tahun 674 M.

b. Islam Masuk Istana Raja

sejak awal kedatangan islam, pulau Sumatra adalah daerah pertama


yang sangat penting dalam penyebaran agama islam di Nusantara.
Letaknya yang strategis karena dekat dengan selat Melaka. Kerajaan-
Kerajaan dari pulau sumatra inilah yang yang memiliki peran penting

9
untuk penyebaran Islam di tanah Jawa. Apa sajakah Kerajaan-Kerajaan
Islam di Nusantara ?

1.)Kesultanan Samudra Pasai

Kesultanan ini berdiri pada tahun 1270-1275 M. Dengan sultan


pertamanya bernama Sultan Malik as-Shaleh, ia wafat pada tahun
(1297 M). Kesultanan ini berada di Nanggroe Aceh Darussalam, dan
merupakan kesultanan pertama di pulau Sumatra.

2.) Kesultanan Aceh Darussalam

Kesultanan ini berdiri pada Tahun 1520 M. Sultan pertamanya


adalah Ali Mughayyat Syah, ia wafat pada tahun (1530 M). Masa
keemasan kesultanan ini ketika di kuasai oleh sultan Iskandar muda.

3.)Kesultanan Demak

Kesultana ini berdiri pada tahun 1500 M. Sultan pertama adalah


Raden Fatah. In memerintah pada tahu 1500-1519 M.

3.)Kesultanan Mataram

Kesultanan ini berdiri pada tahun 1582 M, pendirinya adalah Sultan


Sutawijaya. Pusat kerajaan ada di kota Gede,Yogyakarta. Masa
keemasan Kesultanan ini ada pada masa Sultan Agung Pada tahun
1613-1645 M.

4.)Kesultanan Banten

Berdiri pada tahun 1525-1526 M, oleh Sunan Gunung Jati. Setelah


menguasai Banten dan Sunda kelapa. Akan tetapi, ia tidak menjadi

10
Sultan pertama. Karena anaknya Pangeran Pasayeran sebagai walinya
di Cirebon Meninggal. Jadi ia mengangkat anaknya satu lagi , yaitu
Sultan Maulana Hasanuddin sebagai sultan pertama di Banten.pada
tahun 1552, Ia resmi melepaskan diri dari Kerajaan Demak.

4.)Kesultanan Cirebon

Kesultanan ini berdiri pada Abad ke 15-16 M. Pendirinya adalah


Paneran walangsungsang(Haji Abdullah Imam) dan Sunan gunung
jati.

5.) Kerajaan Gowa-Talu

Kerajaan ini resmi menjadi kerajan islam pada tahun 1605M .

6.) Kesultanan Ternate

Berdiri pada tahun 1257 0leh Baab Masyur Malamo.

4
Restu Gunawan,Amurwati Dwi Lestariningsih,sardiman.SEJARAH INDONESIA Kls X,(pusat
Krikulum dan Perbukuan, Balikbang,Kemendikbud:2016)hal:73-226.

11
4. Kolonialisme dan Imperialisme

a. Masuknya bangsa eropa Ke indonesia

Nusantar adalah wilayah pernghasil rempah-rempah terbaik di


dunia. Pada abad ke sebelasan bangsa Eropa giat-giatnya untuk
mencari bahan rempah. Ada Goal atau tujuan bangsa Eropa yang ingin
mereka capai yaitu:

GOLD : Memburu kekayataan dan keuntungan dengan


mengumpulkan emas,perak,dan bahanbahanlainyang sangat berharga.

GLORY : Memburu kejayan,superioritas,dan kekuasaan.demi


saling bersaing dan menguasai dunia baru yang di temukannya.

GOSPEL : Menjalankan tugas Suci untuk menyebarkan agama.

1.)Portugis

Berita Colombus menemukan Dunia Baru,membuat raja portugis


Manuel 1, mengutus Vasco da Gama berlayar pada tahun 1497. Dan
pertama masuk ke Malaka. Mereka berhasil menguasai malaka pada
tahun 1511. Lalu mereka mulai menjarah ke wilayah maluku ternate
dan tidore.

2.)spanyol

Sebenarnya spanyol sudah lebih dulu, pada tanggal 3 agustus 1492


Colombus mulai berlayar mencari wilayah baru penghasil Rempah-
rempah. Ia mendapatkan dukungan dari ratu Issabela.5

5
Sardiman,Amurwani Dwi Lestariningsih,SEJARAH INDONESIA Kls XI,( pusat krikulum dan
pembukaan,balitbang,Kemendikbud.Jakarta,maret 2016),hal: 10-15.

12
3.)Belanda

Belanda pertama kali msuk ke Indonesia pada tahun 1596.dibawah


pimpinan Corneliss de Houtman, dan berhasil mendarat di pelabuhan
banten.Namun kedatangan Belanda langsung diusir oleh penduduk
Banten, karena bersikap Kasar dan Sombong. Belanda datang lagi ke
Indonesia dipimpim oleh Jacob van Heck pada tahun 1598.

4.)Inggris

Inggris pertama kali mendarat ke Indonesia pada tahun 1579. Dan


dipimpin oleh Francid drake dan Thomas Cavendish. Pada saat itu,
Inggris dapat membawa rempah-rempah dari Ternate ke Inggris
melalui samudra Hindia.

b.Perang melawan Kolonialisme dan Imperialisme

1.)Melawan keserakahan kongsi dagang

Sistem kerja dagang yang di jalankan oleh bangsa Eropa kepada


masyarakat Nusantara sangat memprihatinkan. Persaingan antar
bangsa-bangsa eropa yang sama-sama igin menguasai pasar besar
perdagangan di Nusantara. Mereka berusaha memonopoli perdagangan
sesuai dengan keinginan mereka tanpa memikirkan perasaan rakyat
Pribumi. Salah satunya seperti VOC Belanda. VOC dibentuk dan
resmi dibuat pada 20 maret 1602. Ada kebijaka VOC yang merugikan
rakyat, yaitu :

a.)”pelayaran Hongi”, pelayaran menelusuri pantai dengan


dilengkapi oleh armada perang untuk mengawas perdagangan.agar tida
menjual rem[ah ke pedagang lain.

13
b,)menebang tanaman Rempah-rempah milik penduduk agar
produksi rempah-rempah tidak berlebihan.

c.)mewajibkan kepada rakyat Indonesia untuk membayar pajak


kepada VOC berupa hasil Bumi.6

Perlawanan rakyat Indonesia dilatarbelakangi karena tindakan


monopoli, paksaan, serta permainan politik kongsi dagang,perlawanan
rakyat Indonesia pada umumnya memang dapat dipatahkan oleh
kekuatan musuh, karena memiliki persenjataan yang lengkap dan
sering berprilaku licik.kekalahan perlawanan rakyat karena sebagian
besar wilayah suah dikuasai VOC.

2.) Perang melawan Penjajahan Belanda

Perang melawan penjajah Belanda oleh Rakyat Indonesia sudah


berlangsung berabad-abad lamanya. Para tokoh pejuang daerah seperti
Pattimura (maluku), Imam bonjol(minang kabau),pangeran
Diponegoro(surakarta), dan tokoh-tokoh lainnya, yang
memperjuangkan daerah mereka. Sampai berfase-fase penyerangan
dan pemberontakan telah mereka lakukan. Namun belum memiliki
titik terang akan sebuah kebebasan. Sampai akhir hayat mereka, bumi
nusantara daerah mereka masih terjajah. Dikarenakan hanya
memikirkan kebebasan wilayah mereka sendiri, tanpa menyatukan
seluruk kekuatan di bumi Nusantara. Karena kekuasaaan penjajah
Belanda semakin meluas, hampir seluruh wilayah nusantara.
Menyebabkan dampak pada bidang Politik, Ekonomi,Budaya,dan
Pendidikan. Kehidupan diskriminatif terhadap ras dan Gander yang
6
Maria Lestiani,Negeri Dengan Seribu Pesona Ilmu Pengetahuan(IPS) SD/MI Kls V,
Kemendikbud,(2018).

14
dibuat oleh penjajah Belanda adalah: “ orang kulit putih adalah
masyarakat kelas 1, Kaum timur asing adalah kelas 2, dan rakyat
pribumi adalah kelas 3.

Pendidikan, munculnya sekolah seperti Eurepes Lagree School


(ELS),sebanyak 169 di hindia belanda pada tahun 1900. Kemudian
para muritnya bisa melanjutkan ke (STOVIA). Harus diakui, meskipun
rakyat pribumi yang bersekolah sangat sedikit. Tetapi hal itulah yang
menumbuhkan kesadaran akan pentingnya pendidikan, mempercepat
modrenisasi,dan menumbuhkan kesadaran jiwa Nasionalisme.

Munculnya kaum pelajar itulah membuat munculnya surat kabar


seperti: pewarta priyari, Bintang Hindia pada tahun1902. Membuat
kesadaran Nasionalis Kesatuan rakyat pribumi semangkin sempurna.
Dan bertekat untuk bersatu melawan Penjajahan Belanda7.

7
Sardiman,Amurwani Dwi Lestariningsih.SEJARAH INDONESIA Kls XI semester I,(Pusat Krikulum
dan Perbukuan,Kemendikbud.Jakarta,Maret 2017)hal: 160-177.

15
5. Sumpah Pemuda Dan Jati Diri Bangsa

Berkumpulnya para pemuda dari seluruh pelosok Nusantara dengan


semangat yang sama, cita –cita yang sama yauti kemerekaan bangsa.
Setelah diadakan Kongres Pemuda 2, 27-28 Oktober 1928 di Batavia,
didapatkan 3 poin keputusan Kongres yaitu :

Pertama, Kami Putra dan Indonesia,mengaku bertumpa darah yang


satu,bangsa Indonesia.

Kedua , Kamu Putra dan Putri Indonesia,mengaku berbangsa yang


satu,bangsa Indonesia.

Ketiga , Kami putra dan putri Indonesia,Menjunjung tinggi bahasa


Persatuan,Bahasa Indonesia.

Keberadaan kaum pelajar sangat cocok dan responsif terhadap


perkembangan pemahaman baru. Mereka menuangkan kritik-kritik
pedas di surat kabar tentang Belanda untuk meningkatkan semangat
juang seluruh rakyat Indonesia. Dipelopori oleh kaum pelajar,
kemudian muncullah Organisasi-Organisasi seperti” Budi Utomo(20
mei1908), Sarekat Islam(1912), Indische partij(1912),
Muhammadiyah(1912), Perhimpunan Indonesia(1908)”.

Pada mulanya perkumpulan Indonesia muda tidak diperbolehkan


untunk terlibat dalam politik,akan tetapipara pemuda mendirikan
perkumpulan sendiri sesuai dengan wilayahnya seperti( mudho
katholik,PKI,perpri,PPI,anshor NU,Pergerakan Pemuda Kristen dan
lain-lain).yang juga melaksanakan kepanduan dari Jong Java,Jong
Sumatra,dan organisasi Lainnya.

16
Gerakan demi gerakan yang dilakukan oleh para pejuang ,Pelajar
Indonesia terus menekan,mengkritik,dan melawan penjajahan Belanda
diwilayah mereka sesuai dengan keputusan Organisasi. Tetapi itu
semua belum mendapatkan gambaran terang akan kemedekaan.
Hingga Tuhan membuat sekenario baru yaitu Pecahnya Perang Dunia
Ke II. Sehingga mendatangkan Jepang ke Bumi Indonesia.

6. Kedatangan Jepang Ke Indonesia

Pada Januari 1942, Jepang pertama kali mendarat ke Indonesia di


Ambon,dan menguasai seluruh wilayah Maluku, meskipun pasukan
Kenil dan Australia berusaha Menghalangi, tetap tidak bisa menahan
Jepang untuk menguasai maluku. Pada tanggal 1 maret 1942,
kemenangan Jepang akan Perang pasifik membuatnya berkuasa dari
Burma Sampai Wake. Setelah daerah luar jawa sudah dikuasai, jepang
ingin memusatkan kekuasaan di Jawa. Pada tanggal 5 maret1942,
Jepang berhasil menguasai Batavia.8

Kedatangan bangsa jepang ke Indonesia awalnya disambut hangat


oleh rakyat Indonesia. Hal itu dikarenakan propaganda yang dilakukan
ole bangsa Jepang, bahwa kedatangannya untuk membebaskan rakyat
dari cengkraman bangsa Barat. Jepang juga akan membantu
memajukan Bangsa Indonesia, untuk meyakinkan lagi jepang berkata
bahwa, jepang tidaklain adalah “saudara tua”. Jadi Jepang dan
Indonesia sama.

8
Sardiman,Amurwani dwi Lestariningsih,SEJARAH INDONESIA Kls XI Semester II,(Pusat
Krikulum,Kemendikbud.Maret,2016).Hal: 6-8

17
Setelah sekian lama, akhirnya Jepang menampakkan wajah aslinya,
demi memenuhi kebutuhan persiapan Militer, jepang Mengeruk semua
sumberdaya dari segala aspek. Sistem Romusha yang begitu kejam
terus dijalankan. wanita rakyat Pribumi di sekap dan dijadikan alat
penghibur para tentara.semua kebijakan dibuat oleh Jepang. Hanya
dalam 3 tahun, Jepang membuat Indonesia Kurus Kerontang. Rakyat
lebih menderita dari pada jajahan Belanda sebelumnya.

Pada tahun1944, jepang terdesak, Jendral Kuniki Kaiso memberi


janji kemerdekaan kepada Indonesia pada bulan (september 1944),
sejak itulah Pihak Jepang memberikan ijin untuk mengibarkan bendera
Merah Putih disamping Hinomaru,dan boleh menyanyikan lagu
Indonesia Raya setelah lagu Kimigayo.pada saat itu suasana
Kemerdekaan terasa sangat dekat. Sejak saat itu pula jepang mulai
mengerahkan tenaga rakyat Indonesia untuk pertahanan Bangsa
Indonesia Sendiri.

18
C. KESIMPULAN

Mengingat dan mempelajari sejarah merupakan aspek vital dalam


perkembangan bangsa Indonesia. Nilai luhur dan akhlak para pejuang
kita dapat terjaga dan tersalur sampai anak cucu kita. Dengan
mempelajari sejarah, Rasa patriotis pada para pejuang Bangsa dan
spirit perjuangan bangsa dapat terus bertahan, tidak hilang oleh
zaman,dan tidak rusak digenerasi yang akan datang.

Melihat kebelakang bukan berarti bersedih,mengenang dan


mengandai-andai masa lau, akan tetapi melihat kebelakang untuk
mengambil i’tibar dan mengantisipasi problem yang sama di masa
depan.

19
DAFTAR PUSTAKA

John-Dalberg-Acton, Pidato ceramah modern,,1895.[Ebook#18685].26


juni2006.

Muqoddimah Ibnu Khaldun,kitabuli’bari wa diwanil mubtada’wal habar fi


ayamil ‘arob wal a’jam wal barbar,waman’asarahum min dhawish
shalthanil,1377.

Budiono,Kamus Lengkap Bahasa Indonesia,,BINTANG INDONESIA


jakarta,2005.
Restu Gunawan,Amurwati Dwi Lestariningsih,sardiman.SEJARAH
INDONESIA Kls X,(pusat Krikulum dan Perbukuan,
Balikbang,Kemendikbud:2016).

Sardiman,Amurwani Dwi Lestariningsih,SEJARAH INDONESIA Kls XI,


( pusat krikulum dan pembukaan,balitbang,Kemendikbud.Jakarta,maret
2016),

Sardiman,Amurwani dwi Lestariningsih,SEJARAH INDONESIA Kls XI


Semester II,(Pusat Krikulum,Kemendikbud.Maret,2016).

Maria Lestiani,Negeri Dengan Seribu Pesona Ilmu Pengetahuan(IPS)


SD/MI Kls V, Kemendikbud,(2018).

Sardiman,Amurwani Dwi Lestariningsih.SEJARAH INDONESIA Kls XI


semester I,(Pusat Krikulum dan Perbukuan,Kemendikbud.Jakarta,Maret
2017)

20

Anda mungkin juga menyukai