Anda di halaman 1dari 6

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

TEKNIK PENGOLAHAN AUDIO


VIDEO
MATERI : BIDANG PANDANG PENGAMBILAN GAMBAR
(FRAME SIZE)

JOBSHEET KEGIATAN
Mata Pelajaran : Kompetensi Dasar (KD) :
Teknik Pengolahan Audio KD 4.3. Menerapkan teknik pergerakan kamera berdasarkan
Video ukuran (framing) dan sudut pandang (angle) Kamera
Kelas / Semester :
XII / Ganjil Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) :
No. LKPD IPK 4.3.4. Mempraktikkan pengambilan gambar berdasarkan
03.2 /TPAV/XII.1 ukuran bidang pandang pengambilan gambar
Alokasi Waktu IPK 4.3.5. Mempraktikkan pengambilan video berdasarkan
2 x 30 Menit ukuran bidang pandang pengambilan gambar

TUJUAN
Melalui diskusi kelompok dan praktikum, peserta didik mampu mempraktikkan pengambilan gambar
berdasarkan ukuran bidang pandang pengambilan gambar dengan terampil dan bertanggung jawab.
Serta Melalui diskusi kelompok dan praktikum, peserta didik mampu mempraktikkan pengambilan video
berdasarkan ukuran bidang pandang pengambilan gambar dengan terampil dan bertanggung jawab.

MATERI
Seorang pembuat film harus memiliki pemahaman tentang bagaimana cara membuat ukuran
gambar (frame size) atau komposisi yang baik dan menarik dalam setiap adegan filmnya. Pengaturan
komposisi yang baik dan menarik adalah jaminan bahwa gambar yang ditampilkan tidak akan membuat
penonton bosan dan enggan melepaskan sekejap mata pun terhadap gambar yang kita tampilkan.

1. Extreme Longshot (ELS)


2. Longshot (LS)
3. Full Shot (FS)
4. Medium Long Shot (MLS)
5. Medium Shot (MS)
6. Medium Close UP (MCU)
7. Close Up (CU)
8. Big Close UP (BCU)
9. Extreme Close Up (ECU)
VIDYATAMA KURNIA
SMK NEGERI 50 JAKARTA
LEMBAR KERJA

: Mendemonstrasikan pengambilan gambar dan video berdasarkan


A. Judul Kegiatan
ukuran bidang pandang gambar
B. Jenis Kegiatan : Praktikkum Kelompok
C. Tujuan Kegiatan :
1. Melalui pengamatan video, diskusi kelompok dan praktikum, peserta didik mampu
mendemonstrasikan pengambilan gambar berdasarkan ukuran bidang pandang pengambilan
gambar dengan terampil dan bertanggung jawab.
2. Melalui pengamatan video, diskusi kelompok dan praktikum, peserta didik mampu
mendemonstrasikan pengambilan video berdasarkan ukuran bidang pandang pengambilan
gambar dengan terampil dan bertanggung jawab.

D. Langkah Langkah Praktikum :


1. Bentuklah kelompok praktikum dengan membagi jumlah siswa di kelas menjadi 6
kelompok
2. Pelajari bahan ajar (modul) dan video yang telah disampaikan sebelumnya
3. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan dalam melakukan pengambilan gambar dan
video berdasarkan ukuran bidang pandang pengambilan gambar
4. Setelah semua peralatan dan bahan siap, maka mulai melakukan praktik pengambilan
gambar video berdasarkan bidang pandang pengambilan gambar yang meliputi :
a. Extreme Longshot (ELS)
b. Longshot (LS)
c. Full Shot (FS)
d. Medium Long Shot (MLS)
e. Medium Shot (MS)
f. Medium Close UP (MCU)
g. Close Up (CU)
h. Big Close UP (BCU)
i. Extreme Close Up (ECU)
5. Praktikkanlah langkah demi langkah dalam melakukan praktik pengambilan gambar
berdasarkan bidang pandang gambar dengan runtut.
6. Ambilah minimal 3 gambar untuk masing masing teknik pengambilan gambar, kemudian
bandingkanlah anatara hasil gambar 1 dengan hasil gambar lainnya.
7. Dari gambar yang sudah diambil, kemudian buatlah video yang menarik.
8. Diskusikanlah bersama kelompok terkait dengan video tersebut dan tuliskan dalam
laporan.
9. Setelah itu buatlah laporannya pada aplikasi Microsoft Word dan juga Microsoft Power
Point untuk dipresentasikan.
LEMBAR JAWABAN PESERTA DIDIK

Mata Pelajaran Teknik Pengolahan Audio Video Tanggal :


Kelas XII MM
Tahun Pelajaran 2021-2022 (Semester Ganjil)
KD Menerapkan teknik pergerakan kamera berdasarkan
ukuran (Framing) dan sudut pandang (Angle) kamera
Tujuan  Melalui diskusi kelompok dan praktikum, peserta didik mampu
mempraktikkan pengambilan gambar berdasarkan ukuran bidang
pandang pengambilan gambar dengan terampil dan bertanggung
jawab.
 Melalui diskusi kelompok dan praktikum, peserta didik mampu
mempraktikkan pengambilan video berdasarkan ukuran bidang
pandang pengambilan gambar dengan terampil dan bertanggung
jawab.
Nama Peserta 1. Nilai
2.
3.
4.
5.
6.
RUBRIK PENILAIAN PRESENTASI

Penilaian
No Aspek Skor
1 2 3 4
1 Bidang pandang gambar yang dibuat sesuai dengan
ketentuan
2 Kelengkapan keterangan pada gambar
3 Penampilan pada saat presentasi
4 Sikap menjawab pertanyaan
5 Penguasaan materi yang dipresentasikan
Jumlah (Max. 20)

Kriteria Penilaian
1) Tidak Sesuai, Tidak Lengkap, Tidak Baik, Tidak Menguasai
2) Kurang Sesuai, Kurang Lengkap, Kurang Baik, Kurang Menguasai
3) Sesuai, Lengkap, Baik, Menguasai
4) Sangat Sesuai, Sangat Lengkap, Sangat Baik, Sangat Menguasai

Nilai akhir = Skor yang diperoleh x 5

Anda mungkin juga menyukai