Anda di halaman 1dari 10

Nama : Devara Farrell Fabian

Kelas : Teknologi Pendidikan B


Matkul : Model – Model Pembelajaran Inovatif

RESUME 1

A. MODEL PEMBELAJARAN
Pengertian model
Model adalah representasi dari suatu objek, benda, atau ide-ide dalam
bentuk yang disederhanakan dari kondisi atau fenomena alam. Model berisi
informasi-informasi tentang suatu fenomena yang dibuat dengan tujuan
untuk mempelajari fenomena sistem yang sebenarnya. Model dapat
merupakan tiruan dari suatu benda, sistem atau kejadian yang sesungguhnya
yang hanya berisi informasi-informasi yang dianggap penting untuk ditelaah.
(Mahmud Achmad, 2008: 1).
Kata ”model” diturunkan dari bahasa latin mold (cetakan) atau pettern (pola).
Menurut Mahmud Achmad (2008: 2) bahwa bentuk model secara umum ada
empat, yaitu model sistem, model mental, model verbal, dan model
matematika. Model sistem adalah alat yang kita gunakan untuk menjawab
pertanyaan-pertanyaan tentang sistem tanpa melakukan percobaan. Sebagai
contoh sebuah model dari perilaku seseorang untuk mengatakan bahwa dia orang
”baik”. Model ini membantu kita untuk menjawab pertanyaan bagaimana dia
akan bereaksi apabilakita bertanya padanya. Model mental adalah model-model
untuk sistem teknik yang berdasarkan pada pada pengalaman dan perasaan.
Sebagai contoh bagaimana mengendarai sebuah mobil merupakan sebagian
dari pengembangan mental model dari sifatsifat mengemudi mobil. Model
verbal adalah sebuah model perilaku sistem pada kondisi yang berbeda
dideskripsikan dengan kata-kata. Sebagai cotoh apabila suku bank naik, maka
tingkat penggangguran akan naik.Sedangkan yang dimaksud dengan model
matematika yaitu dimana kita menghubungkan antara besaran (jarak, arus,
aliran pengganguran dan lain
Sarliaji Cayaray, 2014 Model layanan perpustakaan sekolah luar biasaUniversitas
Pendidikan Indonesia |repository.upi.edu |perpustakaan.upi.edusebagainya) yang
dapat kita amati pada sistem, dideskripsikan sebagai hubungan matematikal
dalam model. Sebagai contoh, kebanyakan hukum-hukum alam adalah model
matematika, seperti sistem masa titik hukum Newton dari gerakan memberikan
hubungan antara gaya dan kecepatan. Untuk sistem resistor, hukum Ohm
mendeskripsikan hubungan antara arus dan tegangan.
Pengertian Pembelajaran
 Menurut UU No. 20 Tahun 2003 Tentang Sisdiknas Pasal 1 Ayat 20
Pembelajaran merupakan proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan
sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.
 Menurut Munif Chatib
Pembelajaran merupakan proses tranfer ilmu dua arah, antara guru sebagai
pemberi informasi dan siswa sebagai penerima informasi.
 Menurut Warsita
Pembelajaran merupakan suatau usaha untuk membuat peserta didik belajar atau
suatu kegiatan untuk membelajarkan peserta didik.
 Menurut Corey
Pembelajaran merupakan suatu proses dimana lingkungan seseorang secara
disengaja dikelola untuk memungkinkan ia turut serta dalam tingkat laku tertentu
dalam kondisi-kondisi khusus atau menghasilkan respons terhadap situasi tertentu,
pembelajaran merupakan subset khusus dari pendidikan.
 Menurut Sudjana
Pembelajaran dapat diartikan sebagai setiap upaya yang sistematik dan sengaja
untuk menciptakan agar terjadi kegiatan interaksi edukatif antara dua pihak yaitu
antara peserta didik “warga belajar” dan pendidik “sumber belajar” yang
melakukan kegiatan membelajarkan.
 Menurut Oemar Hamalik
Pembelajaran merupakan kombinasi yang tertata meliputi segala unsur
manusiawi, perlengkapan, fasilitas, prosedur yang saling mempengaruhi
dalam mencapai tujuan dari pembelajaran. Beliau mengemukakan tiga
rumusan yang dianggap penting tentang pembelajaran yaitu:
1. Pembelajaran merupakan upaya dalam mengorganisasikan lingkungan
pendidikan untuk menciptakan situasi dan kondisi belajar bagi siswa.
2. Pembelajaran merupakan upaya penting dalam mempersiapkan siswa
untuk menjadi warga masyarakat yang baik dan diharapkan.
3. Pembelajaran merupakan proses dalam membantu siswa untuk
menghadapi kehidupan atau terjun di lingkungan masyarakat.

Pengertian Model Pembelajaran


 Joyce & Weil (dalam Rusman, 2012: 133) berpendapat bahwa model
pembelajaran adalah suatu rencana atau pola yang dapat digunakan
untuk membentuk kurikulum (rencana pembelajaran jangka panjang),
merancang bahan-bahan pembelajaran, dan membimbing pembelajaran
di kelas atau yang lain.
 Menurut Adi (dalam Suprihatiningrum, 2013: 142) memberikan definisi
model pembelajaran merupakan kerangka konseptual yang
menggambarkan prosedur dalam mengorganisasikan pengalaman
pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran.
 Winataputra (1993) mengartikan model pembelajaran sebagai kerangka
konseptual yang melukiskan prosedur yang sistematis dalam
mengorganisasikan pengalaman belajar untuk mencapai tujuan belajar
tertentu dan berfungsi sebagai pedoman bagi perancang pembelajaran
dan para guru dalam merencanakan dan melaksanakan aktivitas belajar-
mengajar.
 Heinich, molenida, dan russel. Model adalah sebuah penerapan ilmiah
tentang proses belajar manusia yang bisa menjadikan seseorang lebih mudah
untuk menjalankan sebuah proses pembelajaran yang lebih praktis dan lebih
mudah.
 Ali. Model adalah sebuah jenis komponen dalam lingkungan siswa yang
akan memperbaiki akan rangsanga peserta didik dengan metode
pembelajaran yang lebih baik. Dengan begitu akan menjadikan peserat didik
lebih mudah untuk memahami sebuah pembelajaran.
 Gagne. Model adalah sebuah penyajian pembelajaran dengan kondisi yang
berbasis media dengan teknologi yang lebih mempermudah proses
pembelajaran.
 Miarso. Model adalah sebuah hal yang digunakan untuk menyalurkan pesan
atau sebuah materi pembelajaran yang dapat merangsang fikiran, perasaan,
pehatian, dan kemauaan peserta pembelajaran.

disimpulkan bahwa model pembelajaran merupakan pola pilihan para


guru untuk merancang pembelajaran yang sesuai dan efisien untuk
mencapai tujuan pembelajaran yang diharapakan.

Model pembelajaran merupakan suatu prosedur dalam mengorganisasikan


pengalaman belajar untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu.
Berfungsi sebagi pedoman bagi perancang pembelajaran dan para guru
dalam merancang dan melaksanakan proses belajar mengajar.
B. MODEL, METODE, TEKNIK, STRATEGI, PENDEKATAN
PEMBELAJARAN

Pendekatan Model Strategi metode teknik


 Seperangkat  Penerapan suatu  Mengandung  Implementasi  Implement
asumsi. pendekatan. metode di strategi metode se
 Sudut pandang  Kerangka dalamnya.  Cara yang spesifik.
terhadap konseptual.  Mengatur digunakan  Trik u
pembelajaran.  Mengarah pada ketepatan untuk mencapai
 Teori suatu penggunaan mencapai tujuan.
pembelajaran pendekatan metode strategi  Penerapan
pembelajaran.  Rencana  Mencakup metode
 Tingkat terluas pembelajaran. teknik berdasarka
dari praktik  Bergantung situasi k
pembelajaran. pada kondisi si
pendekatan dan
lingkungan
a. Pendekatan pembelajaran adalah sudut pandang pendidik dalam
melaksanakan pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran.
Contoh: Pendekatan kooperatif, pendekatan Kontekstual, Pendekatan
deduktif, Pendekatan Induktif, Pendekatan Heuristik, dan Pendekatan
Konstruktivis.
b. Model pembelajaran adalah suatu perencanaan atau pola yang digunakan
untuk mengadakan pembelajaran di kelas.
Contoh : Model pembelajaran berbasis proyek, Model pembelajaran siklus
belajar, Model pembelajaran Tour Game Tournament (TGT), model
Behavioural, model interaksi sosial, dan Model Personal.
c. Strategi Pembelajaran adalah perencanaan kegiatan pembelajaran yang
didesain untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu.
Contoh : strategi Pembelajaran Inquiry, Strategi Pembelajaran Interaktif,
discovery learning, Experiental learning, group-individual learning.
d. Metode Pembelajaran cara yang dilakukan sebagai implementasi strategi
(rencana) yang telah disusun dalam bentuk kegiatan nyata dan praktis untuk
mencapai tujuan tertentu.
Contoh : Metode ceramah, Metode Problem Solving, Metode diskusi,
MetodeTanya Jawab, Metode kerja kelompok.
e. Teknik pembelajaran adalah cara yang dilakukan pendidik untuk
melaksanakan pembelajaran di kelas. Implemetasi metode secara
spesifik.Contoh :
 Perbedaan metode ceramah di kelas dengan pesdik banyak dengan
sedikit.
 Perbedaan metode diskusi pada kelas aktif dengan pasif.
 Perbedaan metode pemberian tugas secara individu dengan
kelompok.
 Perbedaan metode tanya jawab pada siswa aktif dengan pasif.
 Perbedaan metode eksperimen berdasar lingkungan.

C. PRINSIP PEMBELAJARAN

Menurut Gagne (1977)

1. Perhatian dan motivasi


Perhatian mempunyai peranan penting dalam kegiatan
pembelajaran, tanpa adanya perhatian maka pelajaran yang diterima
dari pendidik adalah sia-sia. Bahkan dalam kajian teori belajar
terungkap bahwa tanpa adanya perhatian tak mungkin terjadi belajar.
Perhatian terhadap pelajaran akan timbul pada peserta didik apabila
bahan pelajaran itu sesuai kebutuhannya, sehingga termotivasi untuk
mempelajari secara serius. Selain dari perhatian, motivasi juga
mempunyai peranan yang urgen dalam kegiatan belajar. Gage dan
Berliner mendefinisikan motivasi adalah tenaga yang menggerakkan dan
mengarahkan aktivitas seseorang. Motivasi dapat dibandingkan dengan
mesin dan kemudi pada mobil. Jadi motivasi merupakan suatu tenaga yang
menggerakkan dan mengarahkan aktivitas seseorang. Dengan demikian
motivasi dapat dibandingkan dengan sebuah mesin dan kemudi pada
mobil. Motivasi mempunyai kaitan yang erat dengan minat, peserta didik
yang memiliki minat terhadap sesuatu bidang studi tertentu
cenderung tertarik perhatiannya dan timbul motivasinya untuk
mempelajari bidang studi tersebut.

2. Keaktifan
Belajar merupakan tindakan dan perilaku peserta didik yang kompleks.
Kompleksitas belajar tersebut dapat dipandang dari dua subyek, yaitu
dari peserta didik dan pendidik. Dari segi pesera didik, belajar dialami
sebagai suatu proses, mereka mengalami proses mental dalam
menghadapi bahan ajar. Dari segi pendidik proses pembelajaran
tersebut tampak sebagai perilaku belajar tentang sesuatu hal.
Kecenderungan psikologi dewasa ini menganggap bahwa anak adalah
mahluk yang aktif. Anak mempunyai dorongan untuk berbuat sesuatu,
mempunyai kemauan dan aspirasinya sendiri. Dimiyati dan Mudjiono
mengatakan bahwa ”belajar hanya dialami oleh peserta didik sendiri,
peserta didik adalah penentu terjadinya atau tidak terjadi proses
belajar. Hal ini menunjukkan bahwa belajar tidak bisa dipaksakan oleh
orang lain dan juga tidak bisa dilimpahkan kepada orang lain. Belajar
hanya mungkin terjadi apabila anak aktif mengalami sendiri.

3.Keterlibatan Langsung/Berpengalaman
Dalam diri peserta didik terdapat banyak kemungkinan dan potensi
yang akan berkembang. Potensi yang dimiliki peserta didik
berkembang ke arah tujuan yang baik dan optimal, jika diarahkan dan
punya kesempatan untuk mengalaminya sendiri. Edgar Dale dalam
Oemar Hamalik mengemukakan bahwa belajar yang paling baik adalah
belajar melalui pengalaman langsung.7 Dale mengadakan klasifikasi
pengalaman menurut tingkat yang paling kongkrit ke yang paling
abstrak yang dikenal dengan kerucut pengalaman (cone of experience).
Teori yang dikemukakan oleh Adgar Dale tersebut menunjukkan bahwa
keterlibatan langsung/pengalaman setiap peserta didik itu bertingkat-
tingkat, mulai dari yang abstrak ke yang kongkrit.
Dalam proses pembelajaran membutuhkan keterlibatan langsung
peserta didik. Namun demikian, keterlibatan langsung secara fisik tidak
menjamin keaktifan belajar. Untuk dapat melibatkan peserta didik secara
fisik, mental, emosional dan intelektual, maka pendidik hendaknya
merancang pembelajarannya secara sistimatis, melaksanakan kegiatan
pembelajaran dengan mempertimbangkan karakteristik peserta didik dan
karakteristik mata pelajaran.

4.Pengulangan
Pengulangan dalam kaitannya dengan pembelajaran adalah suatu
tindakan atau perbuatan berupa latihan berulangkali yang dilakukan
peserta didik yang bertujuan untuk lebih memantapkan hasil
pembelajarannya. Pemantapan diartikan sebagai usaha perbaikan dan
sebagai usaha perluasan yang dilakukan melalui pengulangan–
pengulangan.
Pembelajaran yang efektif dilakukan dengan berulang kali sehingga
peserta didik menjadi mengerti. Bahan ajar bagaimanapun sulitnya yang
diberikan oleh pendidik kepada peserta didik, jika mereka sering
mengulangi bahan tersebut niscaya akan mudah dikuasai dan
dihafalnya. Ahmad Zayadi dan Abdul Majid mengatakan bahwa penguatan
dorongan serta bimbingan pada beberapa peristiwa pembelajaran
peserta didik dapat meningkatkan kemampuan yang telah ada pada
perilaku belajarnya. Hal ini mendorong kemudahan bagi peserta didik
untuk melakukan pengulangan atau mempelajari materi pelajaran secara
berulang kali.10 Adanya pengulangan terhadap materi pelajaran yang
diberikan mempermudah penguasaan dan dapat meningkatkan
kemampuannya. Salah satu teori pembelajaran yang menekankan
perlunya pengulangan adalah teori psikologi asosiasi atau koneksionisme
dengan tokohnya yang terkenal Thorndike mengemukakan ada tiga prinsip
atau hukum dalam belajar yaitu:
a.Law of readines, belajar akan berhasil apabila individu memiliki
kesiapan untuk melakukan perbuatan tersebut.
b.Law of exercise, belajar akan berhasil apabila banyak latihan dan
ulangan.
c.Law of effect, yaitu belajar akan bersemangat apabila mengetahuai
dan mendapatkan hasil yang baik.

Belajar akan berhasil apabila peserta didik itu memiliki kesiapan untuk
belajar, pelajaran itu selalu dilatihkan/diulangi serta peserta didik lebih
bersemangat apabila mendapatkan hasil yang memuaskan. Fungsi utama
pengulangan adalah untuk memastikan peserta didik memahami
persyaratan–persyaratan kemampuan untuk suatu mata pelajaran,
peserta didik akan belajar dengan mudah dan mengingat lebih lama jika
mereka mengulangi apa yang mereka pahami.

5.Tantangan
Apabila pendidik menginginkan peserta didiknya berkembang dan selalu
berusaha mencapai tujuan, maka pendidik harus memberikan tantangan
dalam kegiatan pembelajaran. Tantangan dalam kegiatan pembelajaran
dapat diwujudkan melalui bentuk kegiatan, bahan, dan alat
pembelajaran yang dipilih untuk kegiatan tersebut. Kurt Lewin
dengan teori Medan (Field Theory), mengemukakan bahwa peserta
didik dalam situasi belajar berada dalam suatu medan atau lapangan
psikologis. Dalam situasi belajar peserta didik menghadapi suatu tujuan
yang ingin dicapai, tetapi selalu mendapat hambatan yaitu mempelajari
bahan ajar, maka timbullah motif untuk mengatasi hambatan itu
dengan mempelajari bahan ajar tersebut. Jika hambatan itu telah diatasi,
artinya tujuan belajar telah tercapai maka peserta didik masuk dalam medan
baru dan tujuan baru, demikian seterusnya. Apabila pendidik menginginkan
peserta didiknya memunculkan motif yang kuat untuk mengatasi
hambatan dengan baik, maka bahan pembelajaran haruslah menantang.
Adanya tantangan yang dihadapi peserta didik dapat menjadikannya
lebih bergairah untuk mengatasinya. Bahan ajar yang memerlukan
pemecahan masalah dan analisis dapat membuat peserta didik tertantang
untuk mempelajarinya

6.Perbedaan Individual
Pada dasarnya tiap individu merupakan satu kesatuan, yang berbeda
antara satu dengan yang lainnya. Tidak ada yang sama baik dari
aspek fisik maupun psikis. Dimiyati dan Mudiyono berpendapat bahwa
“peserta didik merupakan individu yang unik, artinya tidak ada dua
orang peserta didik yang sama persis, tiap peserta didik memiliki
perbedaan satu sama lain. Perbedaan itu terdapat pula pada
karakteristik psikis, kepribadian dan sifat-sifatnya. Oemar Hamalik
mengemukakan bahwa perbedaan individu manusia, dapat dilihat dari
dua sisi yakni horizontal dan vertikal. Perbedaan horizontal adalah
perbedaan individu dalam aspek mental, seperti tingkat kecerdasan,
bakat, minat, ingatan, emosi dan sebagainya. Sedang perbedaan
vertikal adalah perbedaan individu dalam aspek jasmaniah seperti bentuk
badan, tinggi dan besarnya badan, tenaga dan sebagainya. Masing-
masing aspek tersebut besar pengaruhnya terhadap kegiatan dan
keberhasilan pembelajaran yang dilakukan. Perbedaan individual ini
berpengaruh pada cara dan hasil belajar peserta didik. Oleh karena
itu perbedaan individu ini perlu menjadi perhatian pendidik dalam
aktivitas pembelajaran dengan memperhatikan tipe-tipe belajar
setiap individu. Para ahli didik mengklasifikasi tipe belajar peserta
didik atas 4 macam yaitu:
a.Tipe auditif, yaitu peserta didik yang mudah menerima pelajaran
melalui pendengaran.
b.Tipe visual, yaitu yang mudah menerima pelajaran melalui
penglihatan.
c.Tipe motorik, yaitu yang mudah menerima pelajaran melalui
gerakan.
d.Tipe campuran, yaitu peserta didik yang mudah menerima pelajaran
melalui penglihatan dan pendengaran. Mengetahui perbedaan individu
dalam belajar, memudahkan bagi pendidik dalam menentukan media
yang akan digunakan, hal tersebut sangat urgen dalam pencapaian
hasil pembelajaran yang optimal.

Referensi :
St. Hasniyati Gani Ali (2013). Prinsip-Prinsip Pembelajaran Dan
Implikasinya Terhadap Pendidik Dan Peserta Didik. Jurnal Al-Ta’dib. Hal
31 – 41.

Sarliaji Cayaray (2014). Model layanan perpustakaan sekolah luar biasa.


Hal 12 -13.

https://trys99.wordpress.com/2014/08/17/pengertian-pembelajaran-menurut-
para-ahli/

Anda mungkin juga menyukai