Anda di halaman 1dari 13

LOMBA CERDAS CERMAT

HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO SEMARANG

1. Berikut adalah nama-nama filsuf muslim terkemuka, kecuali…


A. Al Ghazali
B. Socrates
C. Ibnu Rusyd
D. Avicena
2. Sam’iyat merupakan salah satu ruang lingkup akidah Islam. Sam’iyat membahas tentang
sesuatu yang…
A. Berhubungan dengan ketuhanan
B. Berhubungan dengan nabi dan rasul
C. Berhubungan dengan kitab-kitab Allah
D. Berhubungan dengan alam metafisika
3. Agama Islam masuk ke Indonesia diperkirakan pada …
A. Abad ke-1 H/ ke-7 M
B. Abad ke-10 H/ ke-17 M
C. Abad ke-14 H/ ke-21 M
D. Abad ke-5 H/ke-11M
4. Peran motivasi sangatlah penting dalam pembelajaran, salah satunya motivasi berperan
untuk memperjelas tujuan pembelajaran, mengapa demikian ...
A. Karena tinggi rendahnya prestasi siswa selalu dihubungkan dengan tinggi rendahnya
motivasi siswa tersebut
B. Karena motivasi siswa berhubungan dengan suatu tujuan dimana motivasi dapat
memberikan arah dan kegiatan bagi siswa yang harus dikerjakan sesuai dengan tujuan
siswa tersebut
C. Karena motivasi berperan sebagai motor penggerak utama bagi siswa untuk belajar
D. Karena motivasi sangat berpengaruh dalam pembelajaran siswa dalam meraih prestasi
5. Mawar membeli sebuah Hand Phone (HP) second, tetapi masih lengkap, termasuk
kotaknya juga masih ada. Saat transaksi dengan Melati sebagai penjual, mereka
melakukan transaksi di kegelapan, terlebih Melati tidak memperbolehkan Mawar
membuka HP yang masih dalam kotak, jual beli tersebut ...
A. Tidak sah karena mengandung unsur mansyir
B. Tidak sah karena mengandung unsur gharar
C. Tidak sah karena mengandung unsur riba
D. Tidak sah karena mengandung unsur zalim
6. Siswa kelas XI A sebuah sekolah terdiri atas 40 orang siswa dengan perbandingan jumlah
siswa laki-laki dan perempuan adalah 3:5. Jika tinggi badan rata-rata seluruh siswa adalah
160 cm, dan rata-rata tinggi badan siswa laki-laki 165 cm, maka rata-rata tinggi badan
siswa perempuan adalah ...
A. 154 cm
B. 155 cm
C. 156 cm
D. 157 cm
7. Isi pokok ajaran al-Qur’an ada 6, yaitu...
A. Akidah, ibadah mahdah, ibadah ghairu mahdah, hukum, sejarah, dan sains
B. Akidah, ibadah, mu’amalah, hukum, sejarah, kisah-kisah umat terdahulu, dan sains
C. Akidah, tauhid, akhlak, hukum, mu’amalah, sejarah dan dasar-dasar sains
D. Akidah, ibadah dan mu’amalah, akhlak, hukum, sejarah dan dasar-dasar sains
8. Program studi PAI UIN Walisongo Semarang memperingti haflah miladiyah yang ke...
A. 51
B. 52
C. 61
D. 62
9. Pendidikan adalah usaha dasar yang berencana untuk mewujudkan suasana belajar dan
proses pengajaran dan peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk
memiliki kekuatan spiritul keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak
mulia serta keterampilan yang dibutuhkan bagi dirinya, masyarakat dan bangsa.
Merupakan pengertian pendidikan menurut...
A. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 1989
B. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003
C. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2001
D. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2002
10. Suatu kajian sistematis terhadap kehidupan, alam semesta, etika, moralitas, pengetahuan,
pemikiran dan politik yang dilakukan oleh peradaban kaum muslim yang berhubungan
dengan ajaran Islam adalah pengertian dari…
A. Filsafat Sosial
B. Filsafat Politik
C. Filsafat Pendidikan
D. Filsafat Islam
11. Bersabar dari perkara-perkara yang diharamkan Allah, walaupun jiwanya cenderung
kepada perkara tersebut dan menginginkannya. Hal tersebut merupakan ciri dari sikap…
A. Hikmah
B. Syaja’ah
C. Iffah
D. Syukur
12. Makam Fatimah binti Maimun terdapat di…
A. Demak
B. Kudus
C. Madura
D. Gresik
13. Belajar menurut teori belajar kognitif selalu didasarkan pada kognisi, yaitu ...
A. Proses perubahan tingkah laku sebagai akibat adanya interaksi antara stimulus dengan
respons
B. Tindakan mengenal atau memikirkan situasi dimana tingkah laku itu terjadi
C. Tindakan memanusiakan manusia
D. Tindakan mengembangkan potensi yang sudah dimiliki
14. Siman, Hakam, dan Helmi pekerja serabutan yang tidak mempunyai modal usaha, tetapi
mempunyai keterampilan. Ketiganya mendapat order memperbaiki atap rumah yang rusak
akibat angin topan. Mereka bahu membahu menyelesaikan perbaikan rumah tersebut
hingga selesai. Transaksi atau akad yang terjadi antara ketiga orang tersebut adalah ...
A. Syirkah abdan
B. Syirkah mufawadah
C. Syirkah amlak
D. Syirkah wujuh
15. Suatu sekolah mewajibkan siswanya untuk mengikuti kegiatan ekstrakurikuler. Dari 300
siswa yang ada, 118 siswa mengikuti kegiatan PMR, 124 siswa mengikuti kegiatan
pramuka, dan 142 siswa mengikuti kegiatan seni. Jika 35 siswa mengikuti kegiatan PMR
dan pramuka, 40 siswa mengikuti kegiatan PMR dan seni, 38 siswa mengikuti pramuka
dan seni, maka siswa yang mengikuti ketiga kegiatan tersebut sebanyak ...
A. 27 siswa
B. 28 siswa
C. 39 siswa
D. 30 siswa
16. Sunnah secara etimologi memiliki beberapa arti. Yang bukan merupakan arti sunnah
secara etimologi adalah...
A. Baru
B. Ketetapan
C. Cara
D. Tradisi
17. Visi dari program studi PAI UIN Walisongo yaitu...
A. Model Pendididkaan Agama Islam Unggul Berbasis Kesatuan Ilmu di ASEAN Tahun
2028
B. Model Pendidikan Agama Islam Unggul Berbsis Kesatuan Tekhnologi di ASEAN
Tahun 2027
C. Model Pendidikan Agama Islam Unggul Berbasis Kesatuan Ilmu di ASEAN Tahun
2027
D. Model Pendidikan Agama Islam Unggul Berbasis Kesatuan Ilmu di Indonesia Tahun
2027
18. Untuk mencapai tujuan pembelajaran perlu memperhatikan berbagai aspek dalam
pembelajaran yang meliputi model, strategi, metode, dan media pembelajaran. Yang
dimaksud dengan model pembelajaran adalah...
A. Prosedur, urutan, langkah-langkah, dan cara yang digunakan guru dalam pencapaian
tujuan pembelajaran
B. Bentuk pembelajaran yang tergambar dari awal sampai akhir yang disajikan secara
khas oleh guru di kelas
C. Rangkaian kegiatan, cara mengorganisasikanmateri pelajaran siswa, bahan, peralatan,
dan waktu yang digunakan untuk proses pembelajaran
D. Segala sesuatu yang dapat digunakan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian,
kemampuan, serta keterampilan pembelajar
19. Filsafat Islam memiliki ciri-ciri sebagai berikut, Kecuali…
A. Religius
B. Rasional
C. Sinkretis
D. Tidak berhubungan dengan ilmu pengetahuan
20. Nabi SAW bersabda: “Sesungguhnya …….. merusak kebaikan sebagaimana api yang
memakan kayu bakar”. Sifat yang tepat untuk melengkapi hadits tersebut adalah…
A. Hasad
B. Kibr
C. Riya’
D. Ujub
21. Agama Islam baru dianut oleh masyarakat Indonesia pada abad ke…
A. 10
B. 11
C. 12
D. 13
22. Kesanggupan menerapkan dan mengabstraksikan suatu konsep, ide, rumus, hukum dalam
situasi yang baru merupakan tipe prestasi belajar penerapan (aplikasi) yang terdapat pada
aspek ...
A. Kognitif
B. Afektif
C. Psikomotor
D. Sosial
23. Syakir seorang petani penggarap yang sejak beberapa bulan tidak mempunyai pekerjaan.
Ia lalu menawarkan jasanya kepada sahabatnya Karim yang mempunyai kebun coklat
yang tidak terawat karena kesibukannya. Keduanya sepakat untuk berbagi hasil kebun
tersebut dengan pembagian 40% untuk Karim dan 60% untuk Syakir. Bentuk kerja sama
keduanya adalah...
A. Musaqah
B. Muzaraah
C. Mukhabarah
D. Mugharasah
24. Nilai ulangan mata pelajaran PAI sekelompok siswa adalah 80, 90, 81, 83, 85, 80, 83, 85,
90, 81, 83 Modus dari nilai ulangan tersebut adalah ....
A. 80
B. 83
C. 85
D. 81
25. Secara garis besar persamaan antara sunnah dan hadist adalah...
A. Keduanya merupakan perbuatan Nabii Saw.
B. Keduanyya merupakan perkataan Nabi Saw.
C. Keduanya bersumber kepada Nabi Saw.
D. Keduanya merupakan taqrir Nabi Saw.
26. Jurusan PAI UIN Walisongo diresmikan pada tahun...
A. 1970
B. 1969
C. 1967
D. 1966
27. Di bawah ini yang tidak termasuk fungsi pendidikan menurut Hasan Langgulung yaitu...
A. Menyiapkan generasi muda untuk memiliki kemampuan agar bisa memegang peranan-
peranan pada masa yang akn datang di tengah kehidupan masyarakat
B. Memindahkan ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan peranan dari generasi tua ke
geenerasi muda
C. Menciptakan alur pembelajaran yang sistematis sehingga mdah dipaham di semua
kalangan
D. Memindahkan nilai-nilai generasi muda dengan tujuan agar keutuhan dan kesatuan
masyarakat terpelihara
28. Merujuk pada pada periodisasi yang dicetuskan Harun Nasution, perkembangan kajian
filsafat Islam dibagi menjadi 3 periode, yaitu periode klasik, pertengahan, dan periode
modern. Periode pertengahan terjadi pada kurun waktu …
A. 650-1250 M
B. 1250-1800 M
C. Wafatnya Nabi SAW- pertengahan abad ke-13
D. 1800-1900
29. Banyak ilmuwan yang meragukan atas keberadaan Allah SWT sebagai pencipta alam
semesta, padahal Allah SWT memiliki sifat wujud. Allah SWT itu wujud merupakan
sifat….
A. Salbiyah
B. Ma’nawiyah
C. Nafsiyah
D. Al- Asma’ul Husna
30. Wali yang dijuluki Raden Amir Haji sebab ia pernah bertindak sebagai pimpinan jama’ah
haji ( Amir ) adalah …
A. Sunan Kalijaga
B. Sunan Kudus
C. Sunan Ampel
D. Sunan Bonang
31. Berikut ini adalah cara belajar yang dapat diberikan untuk anak yang memiliki gaya belajar
kinestetik, kecuali meminta anak untuk ....
A. Meraba permukaan yang halus dan kasar.
B. Berjalan dengan dan tanpa mata tertutup guna belajar memahami anak-anak yang
kurang beruntung (buta).
C. Berlari pelan, lalu cepat, dan merasakan perbedaan yang terjadi dalam napas dan
denyut nadi
D. Mengamati gerakan berbagai binatang
32. Somad yang bermukim di Jakarta mengunjungi anaknya yang tinggal di Papua dan
berencana berlebaran bersama anak dan cucu-cucunya. Dalam perjalanan ke Papua,
Somad kelelahan sehingga ia membatalkan puasanya. Somad boleh mengganti puasanya
dengan cara ...
A. Memberi makan 60 orang miskin
B. Meng-qada puasa tanpa membayar fidiah
C. Membayar fidiah sebanyak hari yang tidak berpuasa
D. Membayar fidiah dan meng-qada puasa juga
33. Seorang dosen ingin mengamati fenomena mahasiswa yang terlambat dalam mengikuti
perkuliahan. Pertama, dosen tersebut menghitung jumlah mahasiswa yang terlambat,
kemudian mengelompokkannya berdasarkan jenis kelamin. Dosen tersebut
membandingkan jumlah laki-laki dan perempuan yang terlambat lalu menyimpulkan
bahwa mahasiswa yang terlambat didominasi oleh laki-laki. Bagian yang merupakan
analisis data dalam pengamatan dosen tersebut adalah ....
A. Menghitung jumlah mahasiswa yang terlambat.
B. Membandingkan jumlah laki-laki dan perempuan yang terlambat.
C. Membagi mahasiswa yang terlambat berdasarkan jenis kelamin.
D. Menyimpulkan bahwa mahasiswa yang terlambat didominasi oleh laki-laki.
34. Ayat Al quran yang menjelaskan tentang Alloh akan mengangkat derajat orang yang
beriman dan berilmu pengetahuan adalah…
A. QS Al baqoroh :25
B. Qs Al Maidah :10
C. Qs Al Isra :18
D. Qs Al mujadalah :11
35. Nama ketua jurusan PAI UIN Walisongo Semarang yaitu...
A. Dr. Kasan Bisri, M. A.
B. Dr. Fihris, M. Ag.
C. Ahmad Muthohar, M. Ag.
D. Dr. Mustopa, M. Ag.
36. Karena begitu banyak permasalahan yang sering menjadi penghambat peningkatan
kualitas pendidikan Indonesia secara umum. Keadaan pendidikan Indonesia ini, menurut
Ahmad Tafsir dalam Filsafat Pendidikan Islam dipengaruhi berbagai hal, diantaranya
sistem pendidikan yang masih kaku. Yang dimaksud dengan sistem pendidikan yang
masih kaku adalah...
A. Suatu sistem pendidikan yang telah diracuni dengan praktek korupsi, kohesi dan
nepotisme
B. Sistem pendidikan yang tidak berorientasi pada pengembangan masyarakat
C. Sistem pendidikan yang tidak sesuai kurikulum yang berlaku
D. Suatu sistem yang terperangkap dalam kekuasaan otoriter yang sifatnya sentralisme
37. Plato adalah seorang filsuf Yunani kuno terkenal yang berguru pada seorang filsuf terkenal
Yunani kuno pula, Guru Plato tersebut adalah...
A. Socrates
B. Aristoteles
C. Thales
D. Pythagoras
38. Meyakini kesaktian dan keampuhan orang-orang yang sudah meninggal, meyakini adanya
makhluk yang bias mendatangkan rezeki dan menolak kemudharatan adalah termasuk
dalam kategori syirik dimensi…
A. Uluhiyah
B. Asma Wa Sifat
C. Mulkiyah
D. Rububiyah
39. Kerajaan Islam pertama di tanah air adalah…
A. Banten
B. Demak Bintoro
C. Samudera Pasai
D. Campa
40. Yang tidak termasuk pemenuhan kebutuhan aktualisasi diri adalah ...
A. Memberikan kesempatan kepada siswa untuk melakukan yang terbaik
B. Menciptakan pembelajaran yang bermakna dikaitkan dengan kehidupan nyata
C. Mendorong keingintahuan siswa untuk bersikap kreatif dan inovatif
D. Mengembangkan strategi pembelajaran yang bervariasi
41. Kelompok wanita yang tidak bisa nikahi oleh seorang laki-laki disebut mahram, baik
mahram sementara, maupun selamanya. Selain itu, juga terdapat kelompok wanita yang
tidak boleh dinikahi seperti wanita yang sudah menerima pinangan orang lain, wanita
bersuami, atau wanita yang sudah cerai tetapi masih dalam masa iddah. Yang termasuk
mahram sementara adalah ...
A. Anak tiri
B. Ipar (saudara istri)
C. Saudara sesusuan
D. Sepupu sekali/misan
42. Zakat mal yaitu zakat yang dikenakan atas segala jenis harta, termasuk hewan ternak
seperti unta, sapi, kerbau, dan kambing. Pemilik ternak diwajibkan untuk memberikan
zakat mal apabila ternaknya telah memenuhi nishab dan haul. Aturan pengeluaran zakat
mal untuk ternak telah ditetapkan oleh syariat dan ternak yang dijadikan zakat harus dalam
keadaan baik, tidak sedang sakit, cacat, terlalu tua atau terlalu muda. Dari narasi tersebut
manakah bagian yang mengandung nilai kualitatif ...
A. Nishab
B. Haul
C. Zakat yang harus dikeluarkan
D. Kondisi ternak yang dizakatkan
43. Allah SWT maha mengumpulkan mempunyai kemampuan untuk mengumpulkan segala
sesuatu yang ada di langit dan di bumi. Kemampuan Allah SWT tersebut tentu tidak
terbatas sehingga Alloh mampu mengumpulkan segala sesuatu baik yang berupa maupun
yang berbeda, yang nyata maupun yang ghaib, dan lain sebagainya. Hal tersebut adalah
penjelasan atau kandungan dari Asmaul Husna…
A. Al-Wakil
B. Al-Jamii’
C. Al-Adl
D. Al-Matiin
44. Jurusan PAI UIN Walisongo Semarang didirikan pada tanggal...
A. 3 April
B. 4 April
C. 5 April
D. 6 April
45. Secara teoritik sistematika ilmu pendidikan dibedakan menjadi 3 segi tinjauan, salah
satunya adalah...
A. Melihat pendidikan sebagai realita hidup
B. Melihat pendidikan sebagai gejala manusiawi
C. Melihat pendidikan sebagai kebutuhan hidup
D. Melihat pendidikan sebagai keharusan dalam kehidupan
46. Filsafat selalu identik dengan…
A. Open Minded
B. Problem Solving
C. Critical Thinking
D. Apatis
47. Rifda selalu berusaha menumbuhkan sifat suka memaafkan kesalahan. Ia senang
memuliakan tetangga. Rifda meneladani Asmaul Husna…
A. Al Karim
B. Al Mubdi
C. Al Mujib
D. Al Mu’min
48. Nama Abu Bakar Ash Shidiq adalah pemberian dari Nabi SAW setelah ia masuk Islam,
namun nama Abu Bakar Ash Shidiq sebelum memeluk Islam adalah..
A. Abdullah
B. Abu Hafs
C. Ash Shidiq
D. Abdul Ka’bah
49. Apakah yang dimaksud dengan kondisi eksternal yang mempengaruhi hasil belajar
A. Keadaan dalam diri individu untuk mencapai hasil belajar
B. Rangsangan berupa niat yang membuat orang ingin mencapai hasil belajar
C. Pengaruh dari orang lain yang mempengaruhi individu dalam proses belajar
D. Pengaruh dari motivasi diri yang membuat individu mencapai tujuan belajar
50. Si Andre yang beragama Kristen ingin menikahi Zahroh yang beragama Islam. Keduanya
saling mencintai sehingga orang tua mereka menyetujui pernikahan mereka. Prosesi
pernikahan dilaksanakan di masjid karena orang tua Zahroh adalah seorang muslim.
Pernikahan itu dihadiri oleh orang tua Zahroh dan disaksikan oleh dua orang wali.
Pernikahan ini ...
A. Sah karena dilakukan di masjid dan mendapatkan persetujuan orang tua
B. Tidak sah karena dinikahkan oleh orang tua Zahroh, bukan oleh pihak KUA
C. Sah karena memenuhi syarat nikah, yaitu ada wali dan dua orang saksi
D. Tidak sah karena si Andre belum menyatakan masuk Islam
51. Dalam sebuah penelitian yang berjudul "Pengaruh Hasil Belajar PAI terhadap Akhlak
Siswa SMP Negeri 16 Semarang", manakah yang menjadi variabel independen dalam
penelitian tersebut?
A. Siswa SMP Negeri 16 Semarang
B. Hasil belajar PAI Siswa SMP Negeri 16 Semarang
C. Akhlak siswa SMP Negeri 16 Semarang
D. Pengaruh hasil belajar PAI terhadap akhlak siswa
52. Perhatikan hadist berikut!

‫ض ُك ْم َب ْعض ًۗا اَي ُِحبُّ اَ َحدُ ُك ْم اَ ْن يَّأ ْ ُك َل‬ُ ‫س ْوا َو ََل يَ ْغتَبْ بَّ ْع‬ ُ ‫ظ ِن اِثْ ٌم َّو ََل تَ َج َّس‬
َّ ‫ض ال‬ َّ ‫ٰٓياَيُّ َها الَّ ِذيْنَ ا َمنُوا اجْ تَنِب ُْوا َك ِثي ًْرا ِمنَ ال‬
َ ‫ظ ِّۖ ِن ا َِّن بَ ْع‬
‫ّٰللاَ ت ََّوابٌ َّر ِح ْي ٌم‬ ‫لَحْ َم ا َ ِخ ْي ِه َم ْيتًا فَك َِر ْهت ُ ُم ْو ۗهُ َواتَّقُوا ه‬
‫ّٰللاَ ۗا َِّن ه‬

Hadist diatas menjelaskan tentang...

A. Larangan memakan makanan yang haram


B. Larangan mencuri
C. Larangan menggibah
D. Larangan berbuat dzalim
53. Ketua Umum jurusan PAI UIN Walisongo Semarang 2022 adalah...
A. Reineta Dian Kusuma
B. Yazid Nur Iman Yahya
C. M. Helmi Labib
D. Hilda Muna Farasfishah
54. Di bawah ini yang termasuk interaksi antar komponen pendidikan yaitu...
A. Lingkungan pendidikan – alat pendidikan
B. Metode pendidikan – alat pendidikan
C. Tujuan pendidikan – metode pendidikan
D. Pendidik – metode pendidikan
55. Dalam berfilsafat, manusia harus memiliki sebuah sifat dasar yang dominan yaitu…
A. Apatis
B. Sok Tau
C. Rasa ingin tau yang tinggi
D. Menghindari permasalahan sebisa mungkin
56. Zainab bersyukur dapat pergi ke sekolah menggunakan sepeda, meskipun banyak
temannya yang menggunakan sepeda motor. Perilaku Muna merupukan perwujudan dari
sikap…
A. Mujahadah
B. Hikmah
C. Syaja’ah
D. ‘Iffah
57. Ketika mengajarkan sesuatu kepada Nabi saw. Al-Qur'an menghubungkan pelajaran yang
tengah diberikan dengan pelajaran yang sudah diberikan sebelumnya dan di sisi lain
dikaitkan pula dengan pelajaran yang telah diberikan kepada para nabi dan peristiwa
sebelumnya merupakan contoh dari salah satu manifestasi atau perwujudan perilaku-
perilaku belajar yang sering tampak dalam perubahan ...
A. Kebiasaan
B. Keterampilan
C. Pengamatan
D. Berpikir asosiatif dan daya ingat
58. Dalam kajian fiqih ada ibadah yang termasuk ke dalam kategori wajib muwasaa' dan ada
yang termasuk dalam kategori wajib mudhoyyaq. Di antara uraian terkait dengan
penjelasan wajib muwassa' dan mudhoyyaq di bawah ini yang benar adalah ...
A. Wajib muwassa' itu diantaranya puasa di bulan Ramadhan karena waktu
pelaksanaannya adalah satu bulan
B. Wajib mudhoyyaq itu di antaranya puasa di bulan Ramadhan karena waktu bulan
Ramadhan tiba, saat itu pula kita diwajibkan puasa
C. Wajib muwassa' itu di antaranya haji karena tempat wukufnya yang luas, yaitu di
padang arafah
D. Wajib mudhoyyaq itu di antaranya haji karena antriannya lama, sehingga kesempatan
untuk melaksanakannya menjadi sempit
59. Perhatikan ayat berikut!
ً‫سبِيل‬ َ ‫شةً َو‬
َ ‫سا ٰٓ َء‬ َ ‫ٱلزن َٰٓى ِّۖ إِنَّ ۥهُ َكانَ فَ ِح‬ ۟ ‫َو ََل ت َ ْق َرب‬
ِ ‫ُوا‬

Dalil diatas merupakan potongan ayat pada surat...


A. QS. Al-Isra’ : 32
B. QS. Al-Mujadilah : 32
C. QS. Al-Maidah : 32
D. QS. Al-Hujurat : 32
60. Menurut Dirto Hadisusanti, Suryati Sidharto, dan Dwi Siswoyo menyebutkan kompetensi
yang harus dimiliki seorang guru adalah...
A. Kompetensi Profesional, Kompetensi Organisasi, dan Kompetensi Sosial
B. Kompetensi Profesional, Kompetensi Leadership, Kompetensi Personal
C. Kompetensi Sosial, Kompetensi Teoritis, dan Kompetensi Organisasi
D. Kompetensi Profesional, Kompetensi Personal, dan Kompetensi Sosial

Anda mungkin juga menyukai