Anda di halaman 1dari 9

SOAL UTN 30 JANUARI 2018

1. Pembelajaran yang menggunakan tema untuk mengaitkan beberapa mata pelajaran diharapkan akan
memberikan banyak keuntungan kepada siswa yakni sebagai berikut kecuali…
a. Siswa lebih bergairah belajar
b. Siswa mudah mempelajari berbagai tema
c. Siswa mudah memusatkan perhatian pada suatu tema
d. Siswa lebih merasakan makna belajar nilai kesusilaan.
2. Kemampuan yang berhubungan dengan minat, sikap dapat berbentuk tanggung jawab , kerjasama,
disiplin, komitmen, percaya diri, jujur, menghargai pendapat orang lain dan kemampuan
mengendalikan diri termasuk dalam ranah . . ..
a. Keterampilan
b. Psikologis
c. Pengetahuan
d. sikap
3. kompetensi membaca siswa kelas rendah SD adalah menguasai huruf, kata, kalimat dengan
menggunakan suara yang nyaring. Kompetensi membaca siswa kelas rendah ini adalah . . . .
a. membaca pemahaman
b. membaca cepat
c. membaca permulaan
d. membaca lanjut
4. berikut termasuk pertanyaan yang tepat pada tahap prainstruksional yaitu…
a. bertanya kepada peserta didik, sampai dimana soal yang sudah dikerjakan
b. bertanya kepada peserta didik, sampai dimana praktik yang telah dilakukan
c. bertanya kepada peserta didik, sampai dimana pembahasan pelajaran sebelumnya
d. bertanya kepada peserta didik, materi mana yang paling sulit
5. Anda mengajar di kelas yang berjumlah 40 orang siswa. Kegiatan yang dilakukan oleh siswa adalah
mendiskusikan topic pembelajaran yang telah diberikan. Anda mengamati kegiatan pembelajaran
namun selama pengamatan berlangsung ditemukan diskusi cenderung ramai dan banyak siswa yang
bergurau. Berdasarkan hal tersebut, tindakan Anda sebaiknya . .. .
a. Memberikan aturan baru dalam berdiskusi dengan materi yang berbeda setiap kelompok
b. Membebaskan siswa untuk berdiskusi dan memberikan tugas tambahan
c. Memberhentikan diskusi dan menggantikannya dengan ceramah
d. Mendiamkan saja kegiatan diskusi yang berlangsung dengan anggapan diskusi cenderung ramai
6. Klub sepakbola peserta LI telah melaksanakan kompetisi 9 bulan. Kompetisi kurang memuaskan
semua pihak. Salah satunya adalah kursi pelatih. Pelatih tidak boleh dipilih dengan tidak professional.
Jika pada musim – musim sebelumnya masih … klub dengan pelatih yang mengantongi masa kontrak
3 bulan kepelatihan di bawah standar kini tidak diperbolehkan. PT LI memberi batasan waktu bahwa
pelatih klub Indonesia ISL Harus berlisensi nasional atau AFC dalam 12 bulan. Latar waktu LI diatas
adalah . . ..
a. 12 bulan
b. 6 bulan
c. 9 bulan
d. 3 bulan
7. Nilai – nilai yang dapat diraih dari pembelajaran materi sejarah antara lain .. .
a. Intelektual
b. Mengemukaan alasan
c. Memilih informasi
d. Mencari fakta
8. Banyak permasalahan hokum yang belum optimaldalam penanganannya . seperti narkoba, teroris,
kejahatan terhadap wanita dan anak. Melihat masalah penegakan hokum di Indonesia dengan
berbagai kasus yang ada menunjukkan bahwa yang menjadi pokok persoalan cukup mendasar adalah
untuk . . ..
a. Penegakan hokum di Indonesia berjalan optimal, maka peraturan hokum harus dilengkapi dengan
sarana dan prasarana untuk penegakan hokum yang cukup memadai
b. Penegakan hokum di Indonesia berjalan optimal, maka peraturan hokum harus dilengkapi dengan
aparat hokum yang bersih dan berwibawa
c. Penegakan hokum di Indonesia berjalan optimal,maka peraturan hokum harus dilengkapi dengan
sanksi
d. Penegakan hokum di Indonesia berjalan optimal,maka peraturan hokum harus dilengkapi dengan
jumlah aparat hokum yang memadai
9. Saat pembelajaran berlangsung di kelas, siswa menyiapkan diri dengan baik. Kemudian guru
memulai pembelajaran, interaksipun berlangsung dengan baik. Siswa sangat antusias dalam
berinteraksi. Selain pembelajaranya menarik juga materi yang disampaikan hal yang baru. Teknik
pembelajaran tersebut dinamakan….
a. Persuasive communication
b. Informative communication
c. Formal communication
d. Situasion communication
10. Penggunaan tanda koma, yang tepat adalah…
a. Pemugaran rumah itu dimulai dari membongkar, memfondasi memasang dan menyelesaikan
bangunan rumah
b. Pemugaran rumah itu dimulai dari membongkar, memfondasi, memasang dan menyelesaikan
bangunan rumah
c. Pemugaran rumah itu dimulai dari membongkar memfondasi memasang dan menyelesaikan
bangunan rumah
d. Pemugaran rumah itu dimulai dari membongkar, memfondasi, memasang, dan menyelesaikan
bangunan rumah
11. Kebudayaan daerah perlu dilestarikan terus, khususnya yang menunjang kebudayaan nasional. Untuk
itu diperlukan sifat selektif dalam menghadapi berbagai macam bentuk kebudayaan daerah yang ada.
Sifat selektif yang perlu dimiliki adalah . .. .
a. Melestarikan kebudayaan daerah yang masih sangat sederhana, khususnya yang ada di
masyarakat terasing dan terpencil.
b. Melestarikan kebudayaan daerah yang dapat menarik banyak wisatawan local maupun asing
c. Melestarikan kebudayaan daerah yang mendukung terciptanya persatuan dan kesatuan bangsa
d. Melestarikan kebudayaan daerah yang sudah hamper punah dan masyarakat yang sudah sedikit
jumlahnya
12. Siswa secara berkelompok melakukan kegiatan tentang gejala alam abiotic yakni proses peleburan es
batu pada situasi yang berbeda. Kegiatan tersebut termasuk..
a. Eksperimen
b. Demontrasi
c. Peragaan
d. Observasi
Bedanya pada pelaksanaan. Demonstrasi hanya mempertunjukkan sesuatu proses di depan kelas,
sedangkan eksperimen memberi kesempatan kepada siswa melakukan percobaan sendiri tentang
proses yang dimaksud
13. Dalam pembelajaran PKn danya pendekatan nilai, norma dan moral Pancasila dapat digunakan guru
untuk memudahkan siswanya dalam belajar. Adapun yang dimaksud dengan pengertian moral itu
sendiri adalah . .. .
a. Sesuatu yang berharga dan dianggap bernilai, serta menjadi pedoman (nilai)
b. Tatanan aturan hokum yang menjadi sesuatu yang sudah memiliki kekuatan normative
c. Prinsip – prinsip benar dan salah mengenai tingkah laku manusia
d. Pola sikap yang sudah mempribadi atau mapan
14. Hasil dari 52 + 42 - 32 + 22 - 12 adalah..
a. 55
b. 35
c. 45
d. 65
15. Factor yang dianggap menjadi peganggu untuk bahasa kedua yaitu . ..
a. Penyajian formal
b. Penyajian informal
c. Usia
d. Motivasi
Factor pengganggu yaitu kemampuan motivasi, usia, penyajian formal,
16. Berdasarkan pendekatan saintifik, siswa melakukan eksperimen untuk menemukan luas trapezium
dengan cara . . . .
a. Menggunting trapezium siku – siku dari kertas origami menjadi dua bagian yaitu jajar genjang
dan segitiga selanjutnya menyusun menjadi sebuah bangun datar yang berbentuk persegi panjang
b. Membuat dua trapezium siku-siku yang kongruen dari kertas origami dan menyusunnya menjadi
sebuah bangun datarberbentuk persegi panjang
c. Menggunting trapezium siku-siku dari kertas origami menjadi dua buah segitiga dan
menyusunnya menjadi sebuah bangun yang berbentuk persegi panjang.
d. Menggunting trapezium siku-siku dari kertas origami menjadi dua bagian yaitu persegi panjang
dan segitiga selanjutnya menyusunnya menjadi sebuah bangun datar yang berebemtuk persegi
panjang
17. Berikut ini termasuk gejala alam biotik yang dipengaruhi oleh gejala alam abiotic yaitu . . .
a. Peristiwa melelehnya es karena suhu kamat yang tinggi
b. Gerak dan respon tumbuhan terhadap cahaya matahari
c. Terjadinya persitiwa perkaratan pada paku besi
d. Mencairnya mentega saat dipanaskan pada wajan yang sudah dipanaskan
18. Pembelajaran menulis permulaan dapat dilakukan dimulai dari menulis uruf lepas, huruf tersambung
dan klimat. Kompetensi menulis permulaan ini dilakukan oleh siswa kelas…..
a. II dan III
b. I dan II
c. I, II dan III
d. IV, V dan VI
19. Dari sebuah table diketahui bahwa data memiliki panjang kelas interval yaitu 5, jumlah semua
frekuensi data sama dengan 100 dan jumlah frekuensi sebelum kelas modus sama dengan frekuensi
setelah kelas modus yaitu 20. Jika frekuensi pada kelas modus sama dengan 30 dan tepi bawah kelas
modus adalah 39, 5 maka modus dari data tersebut adalah . . ..
a. 44,0
b. 44,5
c. 42,5
d. 42,0
P=5
B= 39,5
B1 = 30 -20 = 10
B2 = 30 – 20 = 10

20. Ungkapan yang menyertakan “ tidak ada maka taka da sejarah” mengandung arti ….
a. Kumpulan peristiwa yang menurut nilai-nilai sejarah
b. Sejarah adalah suatu ungkapan fakta tentang suatu peristiwa
c. Dengan adanya sejarah berrarti mencatat perkembangan, pertumbuhan dalam sejarah kehidupan
manusia
d. Sejarah merupakan konsep dasar IPS
21. Menurut model pembelajaran matematika konstektual komponen utama terdiri dari ….
a. Konstruktivisme, inquiri, masyarakat belajar, pemodelan dan refleksi
b. Konstruktivisme, inquiri, masyarakat belajar, pemodelan, refleksi, dan penilaian otentik
c. Inquiri, masyarakat belajar, pemodelan, penilaian otentik dan refleksi
d. Konstruktivisme, inquiri, masyarakat belajar, pemodelan, penilaian otentik, dan refleksi
22. Pembelajaran mengarang dapat dimulai dengan cara menirukan bagian kecil dari contoh karangan
yang ada. Salah satu teknik yang dapat digunakan dalam pembelajaran menulis tersebut adalah . . . .
a. Menulis mandiri
b. Menulis narasi
c. Menulis terbimbing
d. Menulis bebas
23. Rani dan Rina berlomba mengerjakan soal-soal matematika yang ternyata rani mengerjakan soal lebih
banyak dari RIna selisih banyak soalnya 4, selisih kuadarat dari banyaknya soal yang dikerjakan
adalah 176. Berapakah banyak soal yang sudah diselesaikan keduanya . . . .
Rani = x Rina = y
X–y=4

24. Hasil dari operasi hitung berikut : (11 + 22 + 33 + 44) – (14 +23 + 32 + 41)
a. 296 c. 376
b. 144 d. 266

25. Pada pembelajaran IPS di SD keterampilan dasar yang fundamental bagi siswa dalam upaya
mengembangkan kualitasnya adalah
a. Aspek perilaku c. informasi
b. Aspek pengetahuan d. keterampilan
26. Melihat konten penbelajaran guru yang dilakukan di kelas, maka hal itu..
a. Sepenuhnya mengacu pada lingkungan sebagai sumber belajar
b. Sepenuhnya tergantung kepada buku sumber dan media yang digunakan
c. Merupakan cerminan kemampuan guru untuk mengungkapkan hal – hal yang esensial
d. Dapat diungkapkan sepenuhnya bahan – bahan kurikulum yang berlaku
27. Tanah longsor yang disebabkan kekurangan akar tanaman yang mengikat tanah akibat penggundulan
hutan oleh manusia ke dalam gejala alam . .. .
a. Biotik yang dipengaruhi oleh factor biotik
b. Abiotic yang dipengaruhi oleh factor biotik
c. biotic yang dipengaruhi oleh factor abiotik
d. Abiotic yang tidak dipengaruhi oleh factor biotik
28. Berikut ini yang bukan termasuk teknik – teknik yang dapat dilakukan untuk mengetahui
perkembangan siswa pada keterampilan mendengarkan adalah . . ..
a. Observasi
b. Membaca
c. Wawancara
d. Berdiskusi
29. Dikarenakan adanya perbedaan asas yang digunakan untuk penentuan kewarganegaraan di setiap
Negara, maka bias terjadi seseorang menjadi bipartide. Artinya .. ..
a. Mempunyai kewarganegaraan ganda/berkewarganegaraan lebih dari satu di suatu Negara
b. Tidak mempunyai kewarganegaraan tertentu di Negara tertentu (apartide)
c. Dapat memilih kewarganegaraan dengan opsi yang diberikan oleh suatu Negara tertentu karena
penghargaan terhadap seseorang
d. Kehilangan kewarganegaraannya karena alas an tertentu yang diatur oleh Negara
30. Dalam pembelajaran menulis siswa SD kelas tinggi, dilakukan dengan langkah sebagai berikut : (!)
guru melatih siswa memilih dan membatasi topic (2) membuat kerangka karangan (3) melatih untuk
mengembangkan kerangka karangan menjadi karangan sementara (4) melakukan revisi isi dan (5)
penyuntingan bahasa. Hal ini guru memandang pembelajaran menulis sebagai suatu….
a. Keterampilan proses
b. Permainan bahasa
c. Proses menulis
d. Cerita rumpang
31. Perhatikan pernyataan berikut ini.
(1) Melakukan tes tertulis pada peserta didik
(2) Mengoreksi jawaban sesuai kunci jawaban
(3) Menentukan siswa-siswa yang sudah mencapai KKM dan yang belum
(4) Menentukan program pengayaan remedial
(5) Menentukan kenaikan kelas siswa
(6) Menentukan kelulusan peserta didik
Pernyataan diatas yang merupakan kegiatan pengukuran adalah . . .
a. 1 dan 2 b. 1 dan 6 c. 3 dan 4 d. 1 dan 3
1 dan 2 pengukuran
3 dan 4 penilaian
5 dan 6 evaluasi
Pengukuran itu kegiatannya membandingkan sesuatu yang bersifat kuantitatif. Teknik tes dan
nontes
Penilaian pengambilan keputusan hasil kegiatan. Bersifat kualitatif.
Evaluasi

32. Pada pembelajaran IPS di SD, Keterampilan dasar yang fundamental bagi siswa dalam upaya
pengembangan kualitasnya adalah …
a. Aspek informasi
b. Aspek pengetahuan
c. Aspek perilaku
d. Aspek keterampilan
33. Berikut ini yang bukan merupakan strategi pembelajaran IPS untuk berhasilnya pembelajaran tentang
globalisasi adalah . .. .
a. Merumuskan tujuan yang memberikan peluang pengembangan ranah pengetahuan
b. Merumuskan tujuan ranah afektif
c. Merumuskan tujuan yang mengembangkan ranah keterampilan
d. Merumuskan tujuan yang memberikan peluang pengembangan ranak efektif
34. Pertandingan persija dan persib berakhir Seri. Hal itu membuat para pendukung nya Kecewa. Para
pendukung menginginkan idolanya menjadi pemenang Dalam pertandingan tersebut. Perbaikan
pengunaan huruf capital pada paragraph tersebut adalah . .. . .
a. Persija, persip, seri, kecewa, dalam
b. Persija, persib, hal, kecewa, dalam
c. Persib, seri, kecewa, hal, dalam
d. Persija, seri, kecewa, para, dalam
35. Kesadaran hokum bagi warga Negara sangat diperlukan dalam upaya pemerintah demi keberhasilan
pembangunan nasional. Hal ini bertujuan untuk . . ..
a. Memahami tentang hak dan kewajibannya sebagai warga Negara
b. Membangkitkan kesadaran warga Negara
c. Memahami kedudukannya sebagai warga Negara
d. Mengetahui pentingnya hokum bagi seluruh warga negara
36. Pendekatan pembelajaran matematika realistic menghubungkan antara materi yang dipelajari dengan .
.. .
a. Materi yang lebih tinggi
b. Materi prasyarat
c. Dunia nyata
d. simbol
37. kegiatan menyimak yang berhubungan dengan hal- hal lebih umum dan lebih bebas terhadap sesuatu
bahasa, tidak tidak perlu bimbingan langsung seorang guru disebut sebagai . .. .
a. menyimak intensif
b. menyimak social
c. menyimak kritis
d. menyimak ekstensif
38. meskipun anda sering kali tidak bisa memahami informasi lisan seutuhnya meskipun telah berusaha
menyimak. tetapi mengapa anda tetap harus memahami informasi tersebut dengan baik ….
a. Agar bisa menindak lanjuti informasi tersebut dengan baik
b. Untuk melatih kemampuan menyimak
c. Agar si pemberi informasi tidak merasa kecewa
d. Karena sudah kewajiban untuk melaksanakan isi informasi
39. Ketika menetukan focus kajian pembelajaran IPS diperlukan seorang guru IPS SD yang memiliki
kompetensi kepribadian yang mantap dan baik, hal ini karena . …
a. Guru memberikan proses pembelajaran yang harmonis dan dinamis
b. Guru mempunyai keterampilan dalam berbagai bidang kehidupan di masyarakat
c. Guru mempunyai keterbatasan keterampilan dalam berbagai bidang kehidupan di masyarakat
d. Guru merupakan contoh dan teladan bagi anggota masyarakat lainnya
40. Dalam penerapan hokum di Indonesia membutuhkan sikap dan tindakan demokratis dalam konteks
kewarganegaraan dapat diwujudkan dengan berbagai perbuatan, diantaranya . .. .
a. Mengetahui tujuan kehidupan berbangsa dan bernegara
b. Menghargai sesame warga masyrakat dan mematuhi peraturan – peraturan negara
c. Mengidentifikasi perbedaan – perbedaan di dalam keberagaman budaya
d. Menggunakan hak asasi tanpa memperhatikan ketentuan hokum yang berlaku
41. Di bawah ini yang tidak termasuk dalam pengembangan materi IPS, dimana menganut prinsip
“keseimbangan “ adalah . . ..
a. Peranan
b. Struktur social
c. Sumber belajar
d. Aspek keterampilan social
42. Salah satu karakteristik social studies adalah bersifat dinamis, artinya .. .
a. Selalu berubah sesuai dengan kondisi nilai interaksi
b. Selalu berubah sesuai dengan tingkat kajian pemanfatannya
c. Selalu berubah sesuai dengan tingkat perkembangan masyarakat
d. Selalu berubah sesuai dengan kondisi IPTEKS
43. Apabila anda akan mengajarkan IPS di SD, maka dituntut mengajar IPS secara ….
a. Konfederatif
b. Korelatif
c. Integrative
d. monolitik
44. pendekatan kontekstual erat kaitannya dengan pencapaian aspek keterampilan intelektual, karena …
a. boleh mengemukakan pendapatnya secara klasikal
b. boleh memilih bahan diskusi sesuai kondisi saat ini
c. diikutsertakan dalam mengamati jalannya pembelajaran
d. boleh berdebat sesuai karakteristiknya
45. pagi hari berhambur cuaca nan cerah matahari menerobos kios – kios pasar. Tanpa sengaja aku
kepergok Sri di depan pasar. Aku kikuk. Tak menyangka kalau Sri yang setahun tidak bertemu
lantaran aku sibuk kuliah di kota, toh bertemu juga. Sri bendoyotan dengan belanja di tangan. Mau
naik dokar barangkali.
Latar waktu dan tempat cuplikan tersebut adalah . .. .
a. pagi yang cerah di depan warung sate
b. pagi yang cerah di depan pasar
c. pagi yang cerah di dalam kios pasar
d. pagi yang cerah di dalam pasar
46. berdasarkan hasil observasi siswa di pabrik tekstil, maka saran yang diberikan dalam menjaga
pelestarian lingkungan sungai yang letaknya berdekatan dengan pabrik tekstil dan pemukiman
penduduk, perlu dilakukan usaha . . ..
a. menutup pabrik tekstilnya yang mencemari lingkungan
b. memproses limbah yang dihasilkan pabrik
c. memindahkan pabrik
d. mengalirkan limbah pabrik ke sungai
47. kegiatan pembelajaran bahasa Indonesia dengan tujuan agar siswa terampil berbicara. Pada kegiatan
ini anda membagi siswa ke dalam 6 kelompok dengantopik yang berbeda satu sama lain. Setelah
menyelesaikan diskusinya, maka anda meminta per kelompok untuk mempresentasikan hasilnya.
Dari dua kelompok yang telah mempresentasikan tidak terjadi interaksi maksimal. Langkah yang
anda gunakan untuk mengatasi hal tersebut adalah . .. .
a. Anda mengatur diskusi dengan meminta kelompok menyiapkan moderator dan notulen
b. Anda meminta siswa menuntaskan terlebih dahulu diskusi kelompok kemudian menjelaskan
materi yang dibahas
c. Anda mendiamkan saja diskusi sampai selesai tanpa memberikan umpan balik
d. Anda berlaku sebagai moderator agar diskusi menjadi efektif
48. Dalam merancang suatu penelitian gejala alam abiotic tentang ekosistem air, agar pengamatan
berjalan baik, maka anda dapat menggunakan …
a. Kisi – kisi pembelajaran dan metode penelitain yang tepat
b. Strategi pembelajaran, metode ilmial, dan dan pendekatan pembelajaran
c. Alat dan bahan, prosedur kerja yang tepat, metode pengamatan yang terencana dan sistematis
d. Materi praktik dan trategi penelitian yang tepat
49. (1) dibidang kelautan misalnya untuk mengkur kedalaman laut , di bidang industry misalnya untuk
mengetahui cacat yang terjadi pada benda – benda hasil produksinya (2) dibidang pertanian untuk
meningkatkan kualitas hasil pertanian . (3) dibidang kedokteran dapat digunakan untuk terapi adanya
penyakit dalam organ tubuh. (4) untuk keperluan tersebut digunakan suatu alat yang bekerja
berdasrkan prinsip pemantulan gelombang bunyi yang disebut SONAR (Sound Navigation Ranging).
(5) dalam berkembangan dunia pengetahuan sekarang ini, gelombang bunyi dapat dimanfaatkan
dalam berbagai keperluan penelitian.
Urutan kalimat yang tepat sehingga paragraph menjadi kofesif adalah ….
a. 1, 2, 3, 4, dan 5
b. 4, 1, 2, 3, dan 5
c. 2, 3, 4, 5, dan 1
d. 5, 1, 2, 3, dan 4
50. IPS mempelajari, menelaah, dan mengkaji system kehidupan manusia di permukaan bumi dalam
konteks sosialnya. Konteks social demikian luas, maka IPS pada jenjang pendidikan harus dibatasi.
Rumusan batas ruang lingkup materi IPS SD adalah …
a. Kemauan orang tua tiap jenjang
b. Kemampuan dari pendidik tiap jenjang
c. Kemampuan peserta didik setiap jenjang
d. Keinginan individu pengguna
51.
52. ..
53. ..
54. ..
55. ..
56. ….
57. .
58. .
59. .

Anda mungkin juga menyukai