Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SD Katolik 10 Santa Theresia Manado


Mata Pelajaran : Matematika
Materi Pokok : Operasi Hitung Pecahan (penyederhanaan pecahan)
Tahun Pelajaran : 2022 / 2023
Kelas / Semester : VI (Enam) / 1 (Satu)
Alokasi Waktu :

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI 1 : Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca dan menanya) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya,
makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di
rumah, sekolah, dan tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan peri-laku anak beriman dan berakhlak mulia.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.2 Menjelaskan dan melakukan 3.2.1 Menjabarkan pecahan paling sederhana
penyederhanaan operasi hitung pecahan. Dari pecahan (C2)
(C2) 3.2.2 Memecahkan soal yang berkaitan
dengan pecahan paling sederhana (C4)

4.2 Menyelesaikan masalah yang berkaitan 4.2.1 Mengoprasikan masalah yang berkaitan
dengan pecahan paling sederhana dari Dengan penyederhanaan operasi hitung
pecahan (P5) Pecahan (P5)

C. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui model PBL, siswa mampu menjabarkan pecahan paling sederhana dari pecahan yang
Senilai
2. Melalui model PBL, siswa mampu memecahkan soal yang berkaitan dengan pecahan paling
Sederhana
3. Melalui PBL, siswa mampu mengoprasikan masalah yang berkaitan dengan penyederhanaan
Operasi hitung pecahan

D. MATERI
Operasi Hitung Pecahan (Pecahan senilai, Pecahan sederhana).

E. MODEL
Model : PBL (Problem Based Learning)

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi
Waktu
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Pendahuluan 1.Guru mengajak peserta didik untuk 1. siswa memimpin doa
Membuka pembelajaran dengan
Doa
2. Guru mengajak siswa untuk 2. Siswa manyanyikan lagu
Menyanyikan lagu wajib yaitu Wajib Indonesia raya
Lagu Indonesia raya Nasionalisme
3. Guru menjelaskan pembelajaran 3. Siswa menyimak penjelasan
Kepada peserta didik tentang Dari guru
Operasi hitung pecahan
Communication
4. Guru mengingatkan siswa tentang 4. Siwa menyebutkan pelajaran
Pelajaran sebelumnya Yang sebelumnya di pelajari
Inti Fase 1 : Orientasi peserta didik kepada masalah

5. Guru menuliskan di papan cara 5. siswa menyimak penjelasan


yang di jelaskan di papan tulis
Menyederhanakan pecahan senilai
Fase 2 : Mengorganisasikan peserta didik
6. menjelaskan Kembali cara 6. siswa mendengarkan dan
Menyelesaikan soal operasi hitung Menyimak penjelasan guru.
pecahan
7. . Guru menfasilitasi peserta didik
untuk mengajukkan pertanyaan
berkaitan dengan cara
operasi hitung pecahan
dengan penyebut berbeda.
mandiri
Fase 3 : Mengembangkan hasil karya
8. Guru membagikan LKPD kepada 8. siswa mengerjakan LKPD
Siswa untuk di kerjakan secara Secara individu
Mandiri.
Fase 4 : Menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
9. Guru mengarahkan peserta didik 9. Siswa menyampaikan hasil
untuk menyampaikan hasil tugas dari LKPD dihadapan
kerjanya di hadapan guru dan guru dan teman-temannya.
teman-teman. Collaboration
Penutup 10. Guru merefleksikan hasil 10. siswa menyimak refleksi dari
guru
Pembelajaran tentang operasi
Hitung pecahan.Integritas
11. Guru melakukan tanya jawab 11. siswa bertanya tentang
Kepada siswa mengenai materi Materi.
12. Guru melakukan evaluasi tentang 12. siswa mengumpulkan tugas
Pecahan paling sederhana dari Dari LKPD
Pecahan, serta menugaskan
Peserta didik untuk mempelajari
Materi selanjutnya.Mandiri
13. Kelas ditutup dengan doa 13. Berdoa
Bersama.Religius

G. MEDIA PEMBELAJARAN
 Papan tulis dan spidol
 Buku

H. PENILAIAN PEMBELAJARAN
Penilaian

INSTRUMEN PENILAIAN

Aspek yang Dinilai


Aspek Sikap Aspek Pengetahuan Aspek Keterampilan
Sosial
Nama Peserta
Disiplin dalam Ketepatan dalam Keterampilan
No Didik Melakukan Kegiatan Menyederhanakan dalam Keterangan
pecahan menyederhanakan
pecahan paling
sederhana dari
pecahan
Ya Tidak Tepat Tidak Terampi Tidak
l
Tepat Terampil
1. …. …. …. …. …. …. …. ….
2. …. …. …. …. …. …. …. ….
3. …. …. …. …. …. …. …. ….

Keterangan
Diisi dengan tanda centang ( )
Kategori penilaian aspek sikap sosial
“Ya” diberi skor = 1,
“Tidak” diberi skor = 0.
Kategori penilaian aspek pengetahuan
“Tepat” diberi skor = 1,
“Tidak Tepat” diberi skor = 0.
Kategori penilaian aspek keterampilan
“Terampil” diberi skor = 1,
“Tidak Terampil” diberi skor = 0.
Skor maksimal yang dapat diperoleh peserta didik adalah 3.
Nilai = Total skor x 100
Skor maksimal

Mengetahui Mengetahui
Kepala Sekolah Guru kelas

(…………………….) (………………………)
NIP……………….. NIP……………………
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
(LKPD)

Satuan Pendidikan : SD Katolik 10 Santa Theresia Manado


Mata Pelajaran : Matematika
Materi Pokok : Operasi Hitung Pecahan (penyederhanaan pecahan)
Kelas / Semester : VI (Enam) / 1 (Satu)

PETUNJUK PEMBELAJARAN
 Berdoalah sebelum dan setelah mengerjakan, ya!
 Amati soal yang ada dalam LKPD!
 Baca dengan teliti!
 Jawab pertanyaan dengan benar

Kerjakan soal-soal di bawah ini

Soal :
 Sederhanakanlah pecahan-pecahan di bawah menjadi bentuk paling
sederhana!

Jawab :
1…………. 6………..
2…………. 7………..
3…………. 8………..
4…………. 9……….
5………… 10………
BAHAN AJAR

1. Capaian Pembelajaran
Menguasai teori mata pelajaran Matematika pada tema operasi hitung
pecahan yaitu :
a. Menjabarkan pecahan sederhana
b. Memecahkan soal yang berkaitan dengan pecahan sederhana
c. Mengoperasikan masalah yang berkaitan dengan pembelajaran pecahan sederhana
2. Sub Capaian Pembelajaran
a. Siswa mampu menjabarkan pecahan yang yang sederhana secara, komunikatif, kreatif
Dan dapat bekerja sama
b. Siswa mampu memecahkan soal yang berkaitan dengan pecahan sederhana dengan
Kritis,komunikatif,kreatif dan dapat bekerja sama.
c. Siswa mampu mengoperasikan masalah yang berkaitan dengan pecahan sederhana
Dengan kritis,komunikatif,kreatif, dan dapat bekerja sama.

3. Uraian Materi
a. Pecahan
Pecahan diartikan bilangan rasional yang dapat ditulis dalam bentuk a/b
dibaca a per b), dengan bentuk dimana a dan b merupakan bilangan bulat, b tidak
sama dengan nol, dan bilangan a bukan kelipatan bilangan b. Secara sederhana, dapat
dikatakan pecahan merupakan sebuah bilangan yang memiliki pembilang dan penyebut.

Untuk menjelaskan pengertian bilangan pecahan sebagai bagian dari sesuatu yang
utuh dapat menggunakan gambar ilustrasi, dimana bagian yang dimaksud adalah bagian
yang diperhatikan (ditandai dengan arsiran). Bagian yang diarsir dinamakan pembilang
dan yang utuh dianggap sebagai satuan dan dinamakan penyebut.

Sumber : https://www.padamu.net/pengertian-pecahan

1. Menyederhanakan pecahan untuk menyederhanakan pecahan adalah sebagai berikut


a. Pertama, kita tentukan FPB (Faktor Persekutuan Terbesar) daripembilang dan
Penyebut yang ada
b. Kemudian bagi pembilang dan penyebut pecahan tersebut denganFPB yang sudah
diperoleh
c. Apabila penyebut dan pembilang tersebut sudah tidak dapat dibagilagi, maka
pecahan tersebut merupakan bentuk pecahan yang paling sederhana.
SELAMAT BELAJAR
EVALUASI MATEMATIKA KELAS 6
TAHUN AJARAN 2022/2023

Mata pelajaran : Matematika


Alokasi waktu :
Jumlah soal : 5 soal
Bentuk soal :

EVALUASI FORMATIF

Nama : .....................................................
No Absen : .....................................................

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat !

1. Bentuk paling sederhana dari pecahan 32/108 adalah ….


2. 20/100, 3/6, 7/12,2/8
Urutkanlah pecahan-pecahan di atas dari paling kecil ….
3. Sederhanakanlah pecahan-pecahan dibawah ini ke bentuk pecahan paling sederhana !
a. 10/40
b. 15/90
c. 36/108
4. Urutkanlah pecahan di bawah ini dari yang terkecil
a. 10/100, 2/5, 7/20, ¾, 3/25
b. 1/3. 2/9, 12/18, 2/4, 15/36
5. Bentuk pecahan paling sederhana dari16/32 adalah ….
KUNCI JAWABAN EVALUASI :
1. ¼
2. 20/100, 2/8, 7/21, 3/6
3. Menyederhanakan pecahan-pecahan :
a. 10/40 : 10/10 =1/4
b. 15/90 : 15/15 = 1/6
c. 36/108 : 36/36= 1/3
4. Mengurutkan pecahan-pecahan di bawah ini dari yang terkecil:
Keterangan : Caranya adalah dengan menyamakan penyebutnya terlebih dahulu

a. 10⁄100 , 2⁄5 , 7⁄20 , 3⁄4 , 3⁄25


10⁄100 x 1⁄1 = 10⁄100
2⁄5 x 20⁄20 = 40⁄100
7⁄20 x 5⁄5 = 35⁄100
3⁄4 x 25⁄25 = 75⁄100
3⁄25 x 4⁄4 = 12⁄100
Jadi urutannya dari yang terkecil adalah 10⁄100 , 3⁄25 , 7⁄20 , 2⁄5 , 3⁄4

b. 1⁄3 , 2⁄9 , 12⁄18 , 2⁄4 , 15⁄36


1⁄3 x 12⁄12 = 12⁄36
2⁄9 x 4⁄4= 8⁄36
12⁄18 x 2⁄2 = 24⁄36
2⁄4 x 9⁄9= 18⁄36
15⁄36 x 1⁄1= 15⁄36
5. 1/2

Anda mungkin juga menyukai