Anda di halaman 1dari 4

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER GASAL

TA. 2022/2023

Mata Kuliah : Bahasa Indonesia


Dosen : Tim Dosen MKWU Bahasa Indonesia
Smt/Sks : 1, 3, dan 5/2 SKS
Hari/Tanggal : -
Waktu : 100 menit
Sifat Ujian : Buku Terbuka

Perhatian :
1. Tulis Nama, NIM, Kelas, dan Nama Dosen.
2. Taati peraturan ujian yang telah ditentukan.
3. Pelanggaran terhadap peraturan ujian akan dikenakan sanksi akademis.
4. Bacalah soal dengan baik sebelum menjawab.
5. Berdoalah terlebih dahulu sebelum mengerjakan soal

Nama : Muhammad Hisyam Haidar Al Ghazi


NIM : 2210311067
Kelas : Teknik Mesin
Nama Dosen : Ibu Rerin Maulinda

SOAL A : (Bobot 40%)


1. Perbaiki kalimat berikut menjadi kalimat yang efektif!
a. Banyak orang-orang sukses berkat kecerdasan emosi yang dimilikinya.
Jawaban : Banyak orang sukses berkat kecerdasan emosi yang dimilikinya.
b. Meskipun anak masih kecil dan egosentris, sedikit demi sedikit anak pun perlu diarahkan untuk
meninggalkan sifat egosentris tersebut.
Jawaban : Meskipun anak masih kecil, secara bertahap perlu diarahkan untuk meninggalkan sifat
egosentris.
c. Beras ini hanya dibagikan untuk keluarga miskin saja.
Jawaban : Beras ini hanya untuk keluarga miskin.
d. Dalam Undang-undang Dasar 1945, Bab XV, Pasal 36 menyatakan bahwa bahasa negara adalah
Bahasa Indonesia.
Jawaban : Dalam Undang-Undang Dasar 1945, Bab XV, Pasal 36 dinyatakan bahwa bahasa
negara adalah bahasa Indonesia.

2. Carilah padanan kata pada istilah asing di bawah ini!


No Bahasa Inggris Bahasa Indonesia
1. Headset Perangkat jemala
2. Preview Pratinjau
3. Disclaimer Penyangkalan
4. Copy-Paste Salin tempel
5. Passion Renjana
6. Market Place Lokapasar
7. Unboxing Membuka kemasan
8. Laminating Melapisi barang yang tipis dengan
lapisan tebal (keras) pada kedua sisi.
9. Big Data Mahadata
10. Droplet Percikan
11. Landmark
12. Mindblowing …
13. Direct Message …
14. Highlight …
15. Thread …
16. Mutual Friend …
17. Buzzer …
18. Mute …
19. Clickbait …
20. Review …
21. Influencer …
22. Hashtag …
23. Latepost …
24. Endorse …
25. Scroll …

SOAL B KASUS/ANALISIS : (bobot 60%)


3. Dalam perkuliahan, Anda sudah diminta untuk merumuskan satu buah judul penelitian yang harus
disetujui oleh dosen pengampu masing-masing. Dari judul yang telah Anda rumuskan tersebut,
buatlah:
a. Tuliskan judul secara jelas dan lengkap
b. Buat sebuah latar belakang yang paling tidak memuat kondisi dan situasi di lapangan, masalah
yang terjadi, dan alasan kenapa penelitian tersebut perlu untuk dilakukan. (Minimal 6 paragraf).
c. Rumuskan minimal tiga masalah penelitian.
d. Rumuskan tujuan penelitian
e. Rumuskan manfaat penelitian.

4. Tentukanlah jenis wacana, letak kalimat topik, dan teknik pengembangan paragraf pada
setiap paragraf yang sudah disediakan dalam tabel di bawah ini!

Letak Teknik
Jenis
Judul Wacana No Paragraf Kalimat Pengembangan
Wacana
Topik Paragraf
Bela Negara: 1. Pemerintah berencana mewajibkan warga
Menakar negara untuk ikut dalam bela negara.
Efektivitas Bela Warga sipil akan dilatih oleh militer
Negara dalam rangka meningkatkan kemampuan
bela negara. Bela negara ini diwujudkan
dalam penyelenggaraan pertahanan
negara. Mempertahankan negara dari
ancaman serangan militer dari negara
asing merupakan bentuk umum dari
upaya bela negara yang sudah dikenal
oleh seluruh rakyat Indonesia.

2. Dalam UUD 1945 Pasal 30 disebutkan


bahwa setiap warga negara berhak dan
wajib ikut serta dalam usaha pembelaan
negara. Bela negara ini diwujudkan dalam
upaya penyelenggaraan pertahanan
negara. Dalam UU Nomor 3 Tahun 2002
tentang Pertahanan Negara diuraikan
lebih jelas tentang wujud bela negara,
yaitu penyelenggaraan pertahanan negara.
Nasionalisme: 3. Dilansir dari Kamus Sejarah Indonesia
Awal Mula (2018) karya Eko Sujatmiko
Terbentuknya menerangkan bahwa, nasionalisme
Kesadaran merupakan paham yang menempatkan
Nasional kesetiaan tertinggi individu kepada
negara dan bangsanya. Paham
nasionalisme timbul karena adanya
persamaan sikap, nasib dan tingkah laku
yang muncul ketika ada keinginan untuk
bersatu. Adanya paham nasionalisme
membuat kaum-kaum intelektual
Letak Teknik
Jenis
Judul Wacana No Paragraf Kalimat Pengembangan
Wacana
Topik Paragraf
Indonesia tidak lagi memikirkan
daerahnya masing-masing. Mereka mulai
bersatu dan menganggap bagian dari
bangsa Indonesia. Tujuannya hanya satu
yaitu memerdekakan bangsa Indonesia
dari penindasan Belanda.
Radikalisme: 4. Mereka punya tafsiran yang berbeda soal
Waspada al-Qur'an dan hadist sehingga secara
Intoleransi verbal dan perilaku. Misalnya mereka tak
Merambah mau salat dengan rekan lainnya. Suka
Mahasiswa mengkafir-kafirkan orang sampai
Baru menjauhi keluarga mereka sendiri. Yang
parah, mereka rela meninggalkan bangku
kuliah dan melakukan jihad atas nama
agama. Biasanya pihak yang punya virus
intoleransi dan radikalisme yang dengan
cepat menyebar ke semua anggotanya
termasuk mahasiswa baru.
Korupsi: 5. Kapasitas lembaga pemasyarakatan atau
Wcana penjara untuk narapidana tindak pidana
pembebasan khusus tidak sepadat tindak pidana
Napi Koruptor, umum. Jika kapasitas lapas koruptor
Komnas HAM sudah padat, mau tidak mau harus ada
Sebut Cukup dialihkan atau dibebaskan. Yang
Jaga Jarak terpenting dalam hal ini adalah kesehatan
semua pihak.
Pajak: 6. Pembangunan Negara adalah kegiatan
Pajak untuk yang berlangsung terus menerus dan
Pembangunan berkesinambungan yang bertujuan untuk
Negara meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Untuk dapat merealisasikan tujuan
tersebut, perlu memperhatikan masalah-
masalah yang terdapat dalam pembiayaan
pembangunan. Di Indonesia sendiri lebih
dari 80% penerimaan Negara Republik
Indonesia berasal dari pajak.
7. Menurut Undang-Undang Nomor 16
tahun 2009 dalam pasal 1 berbunyi bahwa
"pajak adalah kontribusi wajib kepada
negara yang terutang oleh orang pribadi
atau badan yang bersifat memaksa
berdasarkan Undang-Undang dengan
tidak mendapatkan imbalan secara
langsung dan digunakan untuk keperluan
negara bagi sebesar-besarnya untuk
kemakmuran rakyat". Dari definisi di
atas, dapat di simpulkan bahwa pajak
adalah pembayaran iuran kepada Negara
yang dapat di paksakan berdasarkan
undang-undang dan hukum.
Antikorupsi: 8. Wacana antikorupi seakan-akan masih
Generasi terisolasi dalam pengandaian korupsi
Cemerlang sebagai sebuah peristiwa hukum atau
Generasi Anti peristiwa politis "sesaat." Wacana-
Korupsi wacana tersebut sepertinya belum
menyinggung persoalan sistemik yang
berada di sekitarnya. Kecenderungan
tersebut salah satunya dapat kita lihat
dalam wacana normatif yang
dilantunkan dua kandidat presiden
selama masa kampanye.
Narkoba: 9. Narkoba adalah obat berbahaya dan telah
Narkoba Adalah beredar secara populer di masyarakat,
Musuh Bersama khususnya di kalangan pelajar. Hampir
seluruh rakyat Indonesia mengetahui
narkoba. Narkoba itu selalu dihindari
karena berbahaya dan membuat orang
Letak Teknik
Jenis
Judul Wacana No Paragraf Kalimat Pengembangan
Wacana
Topik Paragraf
kecanduan. Jika orang telah mengonsumsi
narkoba, dan tiba-tiba tidak
mengonsumsinya lagi, dia akan
merasakan dorongan psikologis yang kuat
untuk menkonsumsinya kembali.
10. Terdapat 3 (tiga) macam narkoba;
narkotika, psikotropika, dan zat adiktif
lainnya. Narkotika akan mengakibatkan
gejala perubahan kesadaran, mengurangi
dan menghilangkan rasa sakit dan bisa
menimbulkan efek ketergantungan
(adiksi). Psikotropika mengubah
beberapa susunan syaraf pusat sehingga
mengganggu mental, dan mengubah
perilaku. Zat adiktif berbahaya bagi
tubuh karena merupakan zat kimia
seperti etanol, inhalansia, tembakau.

5. Buatlah sebuah surat lamaran pekerjaan dengan ketentuan sebagai berikut.


a. Cari sebuah lowongan pekerjaan sesuai dengan bidang ilmu/bidang pekerjaan yang Anda miliki
(boleh dari Instagram, Twitter, media cetak, dll.)
b. Posisikan diri Anda sebagai seorang fresh graduate yang baru saja selesai menempuh
pendidikan S1 ataupun D3 Anda.
c. Surat lamaran ditulis dengan memperhatikan struktur, isi, dan kaidah kebahasan yang baik.
d. Iklan lowongan pekerjaan yang digunakan sebagai sumber harus dilampirkan (dengan tangkap
layar/screen capture) di bawah surat lamaran kerja yang dibuat (boleh juga di halaman
selanjutnya).

Selamat Mengerjakan
Telah diperiksa sesuai RPS dan Memenuhi syarat Jakarta, ………………………2022
untuk diujikan Dosen
Menyetujui Dosen Koordinator

Dr. Nini Ibrahim, M.Pd. ………………………


*CATATAN : Jumlah soal diserahkan oleh dosen pengampu (KK)

Anda mungkin juga menyukai