Anda di halaman 1dari 3

Judul : Covid-19

Konteks : Sambutan yang dibawakan oleh saya sendiri selaku Mahasiswa Universitas
Terbuka

Kerangka :

1. Pembukaan

a) Salam pembuka

b) Sapaan Kehormatan

c) Solawat

2. Pengertian Covid-19

a) Asal muasal Covid-19

3. Covid-19 di Indonesia
a) Gejala Covid
b) Pyebaran corona virus

4. Tindakan Masyarakat untuk mengurangi kasus Covid-19

a) Menjaga Kebersihan diri di masa pandemi


b) Menjaga Lingkungan Rumah Tetap sehat agar terhindar dari Virus Corona

5. Protokol Kesehatan

a) Upaya Pencegahan Covid-19 dengan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat GERMAS

6. Penutup

Assalamualaikum wr. Wb
Yang terhormat Bapak Hendro Ade Saputra M.Pd selaku tutor
Alhamdulillah, alhamdulillahirabbil`alamin wassalatu wassalamu`ala asrafil ambiyai
walmursalin wa`ala alihi washabihi ajmain
Perkenalkan nama saya Pratiwi Tri Pujilestari saya dari Program studi S1 Administrasi
Negara Universitas Terbuka Makassar

Kali ini saya akan mmpresentasikan gagasan atau topik tentang Covid 19 atau yang disebut
dengan corona virus
Baik untuk yang pertama saya akan menjelaskan tentang
Apa itu Covid-19?
Covid-19 adalah virus menular yang menyerang sepanjang saluran pernafasan mulai dari
rongga hidung, mulut lalu ke paru-paru (pneumonia). Covid-19 dapat menyebar dari orang
melalui percikan dari hidung atau mulut dari orang yang terjangkit.

Asal mula covid-19


Covid-19 pertama kali ditemukan di kota Wuhan, China pada akhir Desember 2019. Virus ini
menular dengan sangat cepat dan menyebar hampir kesemua negara, termasuk indonesia
hanya dalm waktu beberapa bulan saja. Hal tersebut membuat beberapa negara
memberlakukan kebijakan lockdown untuk mencegah virus corona semakin meluas. Di
Indonesia pemerintah menerapkan kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat
(PPKM) untuk menekan penyebaran virus ini.

Gejala Infeksi Virus Corona


 Demam, kelelahan otot, dan nyeri otot
 Batuk kering.
 Diare atau mual satu atau dua hari sebelumnya.
 Ada yang mengalami kesulitan bernapas.
 Biasanya terjadi pada mereka yang berusia lanjut.
 Atau memiliki riwayat penyakit yang lain.
 ± 15% pasien mengalami sindrom gangguan pernapasan akut.
 Saat ini terjadi, cairan memenuhi paru-paru, dan bisa berakibat fatal.
 Pasien yang kondisinya memburuk akan dibawa ke ICU.
 Mengalami gangguan pada perut dan kehilangan nafsu makan.
 Pada rentang waktu ini, jika kondisi imunitas memburuk maka dapat menyebabkan
pasien meninggal

Jadi bagaimana Corona Virus Dapat Menyebar?


Orang yang terinfeksi dapat menyebarkan virusnya kepada orang yang sehat melalui:
 Droplet (percikan cairan)
 Ada kontak dekat dengan orang yang terinfeksi.
 Kontak dengan permukaan, benda, atau barang yang terkontaminasi.

Bagaimana menjaga Kebersihan Diri di Masa Pandemi


1. Rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
2. Hindari terlalu sering menyentuh mata, mulut, dan hidung.
3. Tutup mulut dengan tisu atau bagian dalam siku saat batuk atau bersin.
4. Hindari tempat yang ramai.
5. Tinggal di rumah saat merasa kurang enak badan.
6. Jika mengalami demam, batuk, dan sulit untuk bernafas, segera minum obat dan cek
kesehatan.
7. Tetap pantau informasi terbaru dari covid19.go.id dan sumber informasi yang
kredibel.

Menjaga Lingkungan Rumah Tetap sehat agar terhindar dari Virus Corona
1. Memasang Purifier
Air purifier memiliki kemampuan untuk menyaring udara dan membersihkannya dari virus,
bakteri, dan jamur.
2. Bersihkan Rumah dan Bersihkan Diri
Pastikan Anda membersihkan bagian-bagian rumah secara menyeluruh. Begitu juga dengan
kebersihan diri.
3. Batasi Tamu yang Datang Berkunjung
Apabila tamu yang akan datang memiliki keperluan yang tidak terlalu mendesak, tunda dan
bertemulah di tempat lain di luar rumah.
4. Hindari Berbagi Barang-barang Rumah Tangga
Sebaiknya jangan pernah menggunakan barang-barang rumah tangga yang bersifat pribadi
secara bersamaan karena terlalu berisiko.
5. Menjaga Kebersihan Makanan yang Dikonsumsi
Memastikan kebersihannya sebelum dimasak dan kematangan makanan setelah dimasak
untuk mengurangi risiko terkena Coronavirus.

Upaya Pencegahan Covid-19 dengan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat GERMAS


 Makan makanan dengan gizi seimbang Cukupi cairan dengan minum air putih
minimal dua liter/hari
 Olahraga dan istirahat yang cukup
 Tidak merokok
 Menggunakan masker ketika sedang batuk atau pilek
 Mencuci tangan dengan sabun atau antiseptik
 Masak makanan sampai matang sempurna
 Menjaga kebersihan lingkungan
 Apabila terjadi demam dan sesak napas hubungi fasilitas pelayanan kesehatan
(fasyankes) terdekat untuk berkonsultasi.

Demikian gagasan ini saya sampaikan bila ada kurang lebihnya saya mohon maaf.
Wassalamualaikum wr.wb

Referensi :

KOMINFO
Instagram : @djikp dan @gnfi

Anda mungkin juga menyukai