Anda di halaman 1dari 2

Nama : Desak Putu Putri Gayatri

NIM : 2204551410
Kelas : I

TIPE-TIPE NEGARA

1. Apa yang dimaksud dari penggolongan tipe-tipe negara?


Jawab : Penggolongan Tipe Negara adalah pengelompokan atau klasterisasi negara
berdasarkan ciri-ciri pokok dan tujuannya yang dilataribelakangi oleh sejarah
perkembangan dan hubungan antara penguasa dan yang dikuasai dan juga merupakan
sebuah batas antara pertinjauan secara sosiologis dan secara yuridis mengenai negara..
2. Apa perbedaan tipe negara abad pertengahan dan tipe negara modern?
1. Jawab : perbedaan tipe negara abad pertengahan dan tipe negara modern?
Jawaban : Perbedaan tipe negara abad pertengahan dan tipe negara modern terdapat
pada perbedaan ciri-ciri dari dari kedua tipe ini yakni tipe negara abad pertengahan
banyaknya muncul keinginan dari rakyat untuk saling membatasi hak dan kewajiban
antara raja dan rakyat. Perjanjian mereka diatur dalam leges fundamentalis.
Sedangkan tipe negara modern merupakan negara dengan kedaulatan rakyat dan
konstitusionalisme serat adanya alat kekuasaan seperti tentara tetap dan alat-alat
birokrasi kepegawaian tetap. Cirinya:
A. Abad Pertengahan
 Dualisme antara penguasa dan rakyat (rex dan regnum), antara pemilik tanah
dan penyewa , antara negara dan gereja.
 Pertentangan negara & gerejaTeori teokrasi & sekularisme
 Feodalisme
 Standenstaats,neg berdasarkan lapisan dlm masyarakat.
  Muncul keinginan rakyat untuk saling membatasi hak dan kewajiban antara
raja dan rakyat. Perjanjian mereka diletakkan dlm leges fundamentalis.
Tipe Modern
 Muncul di jaman renaisance (Ab.15)  “Lo Stato”, “D’Etat”, “The State”.
B. Tipe Negara Modern

Ciri-ciri nya:
o Sifat pokoknya adalah negara hukum
o Kedaulatan rakyat (demokrasi)
o Bersifat Publik Murni
o Pemusatan kekuasaan
o Adanya Alat-alat kekuasaan seperti: Adanya tentara tetap dan alat-alat
birokrasi kepegawaian tetap.
o Masalah keuangan menjadi hal yang penting,
  Konstitusionalisme
3. Dari segi sejarah, berdasarkan tipe negara yang ada Indonesia termasuk yang mana?
Jawab : Dari segi sejarah, Indoensia masuk ke dalam tipe negara modern karena tidak
memiliki ciri negara kuno, kemudian dalam UUD dicantumkan demokrasi
perwakilan, pemusatan kekuasaan dan adanya alat kelengkapan negara, sifat publik
murni, dan sebagai negara hukum.
4. Apa perbedaan antara tipe negara welfare classic dengan welfare modern?
Jawab : Perbedaan tipe negara welfare classic dan welfare modern terdapat pada
urusan negaranya. Welfare classic merupakan negara liberal dimana hak dan
kebebasan individu tidak diganggu serta negara tidak ikut campur dalam ekonomi. Di
sisi lain, welfare modern mengutamakan kepentingan rakyat dan negara turut campur
dalam urusan kesejahteraan rakyat.
5. Dari segi tujuan, apakah tipe negara Indonesia merupakan negara hukum?
Jawab : Sehubungan dengan tujuan yang digambarkan oleh George Jelinek untuk
hubungan antara negara dan warganya, pada akhirnya menghasilkan tipe negara.
Indonesia termasuk dalam negara hukum materiil atau negara kesejahteraan modern.
Menurut UUD NRI 1945 Pasal 1 Ayat 3 yang menyatakan bahwa “Negara Indonesia
adalah negara Hukum” dan sesuai dengan ciri-ciri negara hukum materiil yaitu negara
mengutamakan kepentingan rakyat serta kedaulatan berada di tangan rakyat.

Anda mungkin juga menyukai