Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK PENGERJAAN TUGAS BESAR SISTEM INFORMASI

SEMESTER GASAL TA 2022/2023

Syarat untuk menentukan perusahaan/organisasi :


a. Satu kelompok terdiri dari maksimal 7 orang mahasiswa
b. Perusahaan/Organisasi di seluruh Indonesia
c. Minimal 3 Level Manajemen (Direksi/Owner, Manajer, Staff)
d. Minimal memiliki 10 Pegawai
e. Bidang bisnis bebas.
f. Lakukan wawancara ke setiap perusahaan (tabel wawancara terlampir di Dokumen 01) g.
Buat Term Of References (sebagai bukti telah melakukan wawancara) format terlampir pada
Dokumen 01.

1. Buat Profil Perusahaan/Organisasi lalu tuangkan dalam Dokumen 01:


a. Nama Perusahaan/Organisasi
b. Alamat Perusahaan/Organisasi
c. Struktur Organisasi Perusahaan
d. Deskripsi Bisnis Perusahaan/Organisasi

2. Analisis tiga kerangka kerja porter dari Perusahaan/Organisasi tersebut dalam Dokumen 02:
a. Five forces model
b. Generic strategies
c. Value chain

3. Deskripsikan Masalah di dalam Perusahaan/Organisasi yang berkaitan dengan SI (sesuai


dengan Jenis Modul yang akan dikembangkan) menggunakan metode fish bone tuliskan pada
Dokumen 02.
Jenis-jenis modul yang akan di tentukan pembahasannya, maing-masing kelompok harus
memilih minimal 2 sub modul dari modul utama berikut ini (boleh memilih sub modul
dari modul utama yang berbeda):
a. Sales
1. CRM
2. Invoicing
3. Point of Sale
4. Sign
5. Rental

b. Operations
1. Inventory
2. Purchase
3. Project
4. Helpdesk
c. Human Resources
1. Employees
2. Recruitment
3. Expenses
4. Employee Referral
d. Marketing
1. Appointments
2. Survey
3. Social Marketing
4. Marketing Automation
5. Events

4. Gambarkan Bisnis Proses (BPMN) yang terkait dengan masalah dapat menggunakan
software Camunda dan tuangkan pada Dokumen 02.
Download di : https://camunda.com/bpmn/tool/
Catt. Bisnis proses/BPMN berasal dari modul/sub modul yang sudah ditentukan pada
poin 3 diatas.

5. Usulan solusi terkait masalah yang sudah ditentukan pada poin 3 diatas, berkaitan dengan
usulan Sistem Informasi (bagian dari komponen SI), dalam bentuk analisis cost dan
benefit, tuangkan pada Dokumen 03.
Catt. :
a. Dapat menggunakan software open source Odoo atau software open sources lainnya
untuk membuatkan usulan solusi Sistem Informasi yang akan diajukan berdasarkan
modul/sub modul yang sudah dipilih.
b. Usulan Sistem informasi yang dibuat yang menggunakan software open source (mis.
Odoo), dapat di screenshot/capture dengan ketentuan harus sesuai dengan bisnis
proses yang sudah ditentukan pada poin 4 diatas.
c. Analisis Kebutuhan dan Rancangan Sistem Informasi dituangkan pada Dokumen 04 dan
Dokumen 05.

Anda mungkin juga menyukai