Anda di halaman 1dari 16

Tugas Bahasa Indonesia

Nama : Azizah Putri Utami


Kelas : IX C
Mata Pelajaran : Remedial Bahasa Indonesia

Contoh Pidato Persuasif


1.Membaca Buku
Assalamualaikum Wr.Wb
Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua. Semoga kita
semua selalu dalam keadaan yang sehat dan menjadi makhluk
yang dirahmati Tuhan Yang Maha Esa.
Mungkin ada beberapa diantara kalian yang sudah mengenal,
namun bagi kalian yang belum izinkanlah saya untuk
memperkenalkan diri. Nama saya Renita Siregar, saya adalah
pegawai swasta yang sudah berkecimpung dalam bidang tulis
menulis lebih dari 11 tahun. Maka dalam kesempatan kali ini
saya ingin sedikit mengulas pentingnya membaca buku di era
gawai serba digital seperti sekarang ini. Penggunaan gawai
semakin bertambah, namun sayangnya tidak diimbangi dengan
meningkatkan jumlah minat baca buku.
Sangat disayangkan, di jaman serba mudah seperti sekarang ini,
anak muda cenderung lebih suka aktif di media social
ketimbang membaca buku. Hal tersebut dilansir dari data Dikti
menyebutkan bahwa tingkat literasi Indonesia berada di urutan
3 terbawah di ASEAN. Dengan jumlah penduduk yang banyak
seperti ini, sangat disayangkan jika generasinya muda hanya
diperbudak oleh media sosial. Padahal ada banyak cara
membaca buku walau menggunakan gawai.
Alangkah indah nya apabila hidup ini dihiasi dengan hal-hal
yang positif dan berpikiran positif terkhusus dengan membaca
buku. Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan hari ini,
mudah-mudahan kita dapat memetik hikmah dari apa yang
telah saya sampaikan ini.
Wassalamualaikum Wr. Wb.

2.Cinta Tanah Air


Assalamualaikum Wr. Wb.
Selamat siang ibu/bapak guru dan teman-teman sekalian yang
saya cintai.
Segala puji dan rasa syukur kita panjatkan kepada Allah SWT,
karena Dia-lah yang memberikan kita nafas dan kehidupan.
Saya ucapkan juga terimakasih kepada bapak/ibu guru serta
teman-teman sekalian karena telah bersedia hadir di ruangan
ini. Dalam kesempatan yang berbahagia ini saya ingin
menyampaikan pidato terkait cinta tanah air.
Mencintai tanah air adalah kewajiban bagi setiap warga negara,
karena mencintai tanah air adalah bentuk rasa terimakasih kita
kepada para pahlawan yang rela gugur untuk meraih
kemerdekaan. jasa-jasa mereka sudah tidak terhitung lagi,
bahkan mereka rela tewas di medan pertempuran saat
mengusir para penjajah.
Karena itulah kita harus mencintai tanah air, terus menjaga dan
memperjuangkan nya untuk tetap eksis di atas permukaan
bumi. Nah adapun bagaimana cara kita mencintai tanah air
adalah dengan banyak cara. Salah satunya adalah dengan
mencintai produk buatan negeri sendiri. Karena dengan begitu
kita tanpa sadar telah membantu para pelaku usaha di negeri
kita sendiri.
Nah sekian banyak contoh kecintaan kita kepada negeri di atas,
diharapkan menjadi bentuk rasa terimakasih kita kepada para
pahlawan yang memiliki jasa atas kemerdekaan kita. Kita
sekarang hanya menikmati kemerdekaan ini tanpa mengetahui
bagaimana sulitnya berjuang di medan perang. Karenanya
jadilah warga yang baik dan mencintai bangsa sendiri.
Demikianlah yang dapat saya sampaikan. Terimakasih atas
perhatiannya, saya akhiri pidato ini dengan mengucapkan
Wassalamu’alaikum Wr.Wb.
3.Hari Pendidikan
Assalamualaikum Wr. Wb,
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah 007,
yang saya hormati Bapak Ibu guru dan anak-anak murid semua
yang saya cinta
Pada hari ini kita memperingati Hari Pendidikan Nasional. Pada
kesempatan ini saya ingin mengemukakan Beberapa hal yang
menurut saya penting untuk kalian. Pendidikan sangat penting
dalam hidup ini. Dengan pendidikan kalian akan mendapatkan
ilmu. Ilmu tersebut dapat kalian jadikan bekal untuk masa
depan. Ilmu merupakan harta yang takkan pernah habis. Uang
dan harta yang kamu miliki sewaktu-waktu dapat habis.
Namun, ilmu dapat kalian bawa sampai mati. Perlu kalian
ketahui bahwa di luar sana masih banyak anak lain yang sangat
merindukan pendidikan. Namun mereka tidak memiliki biaya
untuk meraih pendidikan. Oleh karena itu, kalian harus belajar
dengan giat dan jangan sia-siakan kesempatan yang kalian
peroleh. Terima kasih atas perhatian yang hadirin berikan,
apabila ada salah kata ataupun hal-hal kurang berkenan. Saya
mohon maaf.
Wassalamualaikum wr. Wb

4.Budaya Hidup Sehat


Assalamualaikum Wr. Wb,
Yang terhormat Bapak Ketua Karang Taruna Perum Padi,
yang saya hormati Bapak Ibu Tutor dan teman-teman semua
yang saya cintai.
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan
Yang Maha Esa, karena berkat limpahan rahmat dan karunia-
Nya kita dapat berkumpul pada siang hari ini dalam rangka
memperingati Hari Lingkungan Hidup. Maka dari itu,
perkenankanlah saya menyampaikan sedikit ulasan mengenai
pentingnya menjaga kebersihan lingkungan PKBM kita dan
menjadikan budaya bersih dalam kehidupan sehari-hari.
Kebersihan lingkungan merupakan hal yang sangat penting
guna menjaga kesehatan diri sendiri dan lingkungan sekitar.
Lingkungan yang sehat akan meminimalisir penyebaran
penyakit dan akan memberikan kenyamanan saat berada di
lingkungan tersebut.
Oleh karena itu, lingkungan juga merupakan faktor pendorong
keberhasilan proses belajar-mengajar di kelas. Warga belajar
dan tutor akan melaksanakan kegiatan pembelajaran secara
efektif karena didukung oleh
keadaan lingkungan yang nyaman. Maka dari itu, marilah kita
sebagai warga belajar Paket B dapat menjaga kebersihan
lingkungan dimulai dari diri sendiri, seperti membuang sampah
pada tempatnya dan tidak meninggalkan barang-barang di laci
karena dapat menjadi sarang nyamuk.
Dengan demikian, menjaga kebersihan lingkungan menjadi
sangat penting guna menciptakan lingkungan yang sehat dan
nyaman. Saya rasa cukup sekian pidato yang dapat saya
sampaikan, semoga warga PKBM Padi kita semua dapat
menjadi partisipan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan
dan budaya bersih. Terima kasih atas perhatian yang hadirin
berikan, apabila ada salah kata ataupun hal-hal kurang
berkenan. Saya mohon maaf.
Wasalamualaikum Wr. Wb

5.Pandemi Covid-19
Selamat pagi, salah sejahtera untuk kita semua.
Berkaca dengan keadaan bumi dan lingkungan baru-baru ini,
termasuk banyaknya virus dan penyakit yang menjadi pandemi
di negara kita, penting bagi kita untuk aware dengan kesehatan.
Pandemi virus corona saat ini sedang mengalami kenaikan
kembali yang cukup tinggi di beberapa daerah di Indonesia.
Cepatnya penyebaran virus ini membuat masyarakat semakin
khawatir dan cemas karena jumlah korban yang terpapar
semakin hari semakin meningkat.
Penggunaan masker kembali jika beraktivitas di luar rumah atau
berada di kerumunan. Kurangi bepergian jauh. Biasakan
mencuci tangan sebelum makan. Hindari kerumunan orang dan
jaga jarak. Menjaga pola makan dan mengkonsumsi vitamin.
Mari bersama-sama kita cegah penyebaran virus corona
dengan melaksanakan protokol kesehatan, menjaga pola hidup
sehat demi imunitas tubuh yang kuat.
Demikian pidato saya mohon maaf atas segala kekurangan.
Terima kasih.

Contoh Cerpen

1.Persahabatan yang Tak Pernah Luntur


Surat ini kutuliskan untuk sahabatku yang bernama Jasmine
yang sudah berpindah ke luar kota, dari Bandung ke Jakarta.
Dengan ditulisnya surat ini, aku berharap agar persahabatan
kita terus terjaga walaupun dipisah jarak yang cukup jauh.
Kisah persabahatanku dengan Jasmine dimulai sejak kami
masuk SMP. Saat itu, aku dan dia baru berkenalan ketika aku
pingsan di jam olahraga. Sebelum pingsan, Jasmine bertanya
padaku, “Kamu terlihat lemas, apakah perlu kupanggil guru
agar segera dibawa ke UKS?”Aaku yang berusaha untuk tetap
kuat kemudian menjawab, “Tidak perlu, aku masih kuat untuk
mengikuti jam olahraga.”
Jasmine yang mengetahui kalau aku benar-benar sedang tidak
sehat, kemudian memanggil guru untuk memberitahukan
bahwa Putri sepertinya akan pingsan. Tanpa berlama-lama,
guru olahraga segera membawa Putri ke ruangan UKS agar bisa
beristirahat. Setelah masuk ke ruang UKS, aku merasa sudah
lebih baik dan tahu kalau penyebab aku merasa seperti akan
pingsan adalah karena belum sarapan di pagi hari.
Setelah kembali ke kelas, aku sangat berterima kasih
kepada Jasmine karena sudah memberitahukan kepada guru
kalau aku bisa saja pingsan. Tanpa Jasmine, mungkin aku akan
benar-benar pingsan. Kami berdua pun pulang bersama naik
angkutan umum yang sama sebab tanpa diduga rumah kami
searah.
Tiga tahun sudah aku dan Jasmine memiliki tali
persabahatan dan kami selalu berbagi cerita sedih atau
bahagia. Setelah kami berdua lulus dari SMP, Jasmine bersama
orangtuanya pindah ke Jakarta. Mendengar kabar itu, jelas aku
sangat sedih karena akan sulit untuk bertemu langsung dengan
Jasmine. Meskipun sudah alat komunikasi canggih, tetapi
rasanya akan kurang kalau tidak bisa berbagi cerita secara
langsung.
Tak terasa juga, aku sudah hampir selesai menempuh
pendidikan SMA sehingga aku berinisiatif untuk menulis surat
kepada Jasmine. Pada bagian akhir surat itu, aku menulis
dengan penuh harap, “Apakah kita bisa bertemu kembali di
universitas yang sama?”

2.Membantu Bisa Membuat Hati Kita Senang


Perkenalkan, namaku Putri yang saat ini sedang
menempuh pendidikan Sekolah Dasar kelas 4. Setiap hari, aku
selalu diantar oleh ayahku untuk pergi bersekolah. Aku sangat
senang karena ayah selalu mengantarkanku tepat waktu,
sehingga aku tidak pernah terlambat sekolah.
Di sekolah, aku bertemu banyak sekali teman yang sangat
seru dan asik. Jadi, sekolah tidak pernah terasa membosankan.
Ketika pulang sekolah pun, aku pulang bersama dengan teman-
teman yang kebetulan rumahnya berdekatan. Pada suatu
waktu, ketika pulang, kami melihat ada seorang ibu yang
barang belanjanya terjatuh karena terlalu banyak. Melihat hal
itu, kami segera bergerak membantu.
Sesampainya di rumah, aku menceritakan kejadian itu kepada
Ibu, kemudian Ibu berkata, “Bagus, Nak, jangan pernah ragu
untuk membantu orang lain”. Kemudian, aku juga bilang,
“Ternyata membantu orang lain sangat menyenangkan.” Sejak
kejadian itu, aku selalu berusaha semampuku membantu orang
lain saat sedang membutuhkan bantuan.

3.

Home
Motivasi
Ilustrasi contoh cerpen pendidikan yang penuh motivasi dan
pesan.
Ilustrasi contoh cerpen pendidikan yang penuh motivasi dan
pesan. ( Pixabay/Sasin Tipchai)
Ilustrasi contoh cerpen pendidikan yang penuh motivasi dan
pesan. (Pixabay/Sasin Tipchai)
6 Contoh Cerpen Pendidikan, Berisi Motivasi dan Pesan Moral
Baik
Nisa Hayyu Rahmia - Senin, 24 Oktober 2022 | 10:00 WIB
Tiga tahun sudah aku dan Jasmine memiliki tali persabahatan
dan kami selalu berbagi cerita sedih atau bahagia. Setelah kami
berdua lulus dari SMP, Jasmine bersama orangtuanya pindah ke
Jakarta. Mendengar kabar itu, jelas aku sangat sedih karena
akan sulit untuk bertemu langsung dengan Jasmine. Meskipun
sudah alat komunikasi canggih, tetapi rasanya akan kurang
kalau tidak bisa berbagi cerita secara langsung.

Tak terasa juga, aku sudah hampir selesai menempuh


pendidikan SMA sehingga aku berinisiatif untuk menulis surat
kepada Jasmine. Pada bagian akhir surat itu, aku menulis
dengan penuh harap, “Apakah kita bisa bertemu kembali di
universitas yang sama?”

Baca Juga: 8 Contoh Cerpen Persahabatan, Singkat tapi Penuh


Makna

4. Membantu Bisa Membuat Hati Kita Senang

Perkenalkan, namaku Putri yang saat ini sedang menempuh


pendidikan Sekolah Dasar kelas 4. Setiap hari, aku selalu diantar
oleh ayahku untuk pergi bersekolah. Aku sangat senang karena
ayah selalu mengantarkanku tepat waktu, sehingga aku tidak
pernah terlambat sekolah.

Iklan untuk Anda: Polri Temukan CCTV yang Akan Ungkap Kasus
Kematian Brigadir J
Recommended by
Di sekolah, aku bertemu banyak sekali teman yang sangat seru
dan asik. Jadi, sekolah tidak pernah terasa membosankan.
Ketika pulang sekolah pun, aku pulang bersama dengan teman-
teman yang kebetulan rumahnya berdekatan. Pada suatu
waktu, ketika pulang, kami melihat ada seorang ibu yang
barang belanjanya terjatuh karena terlalu banyak. Melihat hal
itu, kami segera bergerak membantu.

Sesampainya di rumah, aku menceritakan kejadian itu kepada


Ibu, kemudian Ibu berkata, “Bagus, Nak, jangan pernah ragu
untuk membantu orang lain”. Kemudian, aku juga bilang,
“Ternyata membantu orang lain sangat menyenangkan.” Sejak
kejadian itu, aku selalu berusaha semampuku membantu orang
lain saat sedang membutuhkan bantuan.
5. Semua Orang Punya Beban di Pundak
Andi adalah seorang mahasiswa jurusan Teknik Informatika di
salah satu Perguruan Tinggi favorit di Bandung. Setiap hari ia
bertemu denganku di kampus. Suatu hari, dia bercerita
kepadaku tentang masalah hidupnya. Dia berpikir kalau orang
lain selalu terlihat senang dan bahagia terlepas dari masalah
yang dialami dalam hidupnya. Mereka terlihat seperti orang-
orang yang tak memiliki beban di pundaknya. Namun anehnya,
Andi merasa tidak terlalu suka saat melihat temannya
tersenyum bahagia.
“Haikal, kok aku aneh, ya? Aku selalu merasa bahwa
kehidupan orang lain selalu baik-baik aja bahkan kelihatan
seperti tidak punya masalah, beda banget sama kehidupan aku
yang rasanya kayak punya banyak beban terus aku juga merasa
tidak bisa bahagia,” ujar Andi waktu itu.
Pada waktu itu juga aku mengatakan kepada Andi bahwa setiap
orang memiliki permasalahan dan beban hidup yang
ditanggung di pundaknya. Tentunya, masing-masing beban
hidup yang dialami setiap orang pasti berbeda-beda. Jika beban
hidupmu selalu dibandingkan dengan orang lain maka
percayalah bahwa semua itu akan semakin berat.
Yang selama ini dipikirkan Andi tentang orang lain tidak
semuanya benar. Padahal dia sendiri tidak tahu betul
bagaimana kondisi orang lain yang menurutnya selalu baik-baik
saja bisa jadi kebalikannya, serta perjuangan orang-orang untuk
menenangkan dirinya sendiri. Bisa saja mereka telah berhasil
melalui masa-masa terberat dalam hidupnya.

Setelah itu, dia hanya terdiam merenungi perkataanku. Dia


memikirkan apa yang aku katakan saat itu. Dulu, aku juga
pernah merasakan seperti di posisi Andi. Saat itu juga ada yang
menasehati aku bahwa Tuhan selalu memberikan beban
masalah sesuai dengan kemampuan masing-masing orang. Oleh
karena itu respon dari orang-orang pun juga berbeda-beda,
terkadang ada yang merasa dibebani ada juga yang tidak.
“Tuhan tahu seberapa kuat kita untuk bisa menghadapi
masalah yang diberikan oleh-Nya, maka dari itu kalau soal porsi
jangan ditanyakan ya, karena kita tahu kalau Tuhan itu memang
Maha Adil,” ujar seseorang kepadaku.
Mulai saat itu aku mulai introspeksi perihal diriku sendiri. Aku
berusaha untuk menyelesaikan segala permasalahan yang
menimpaku dengan hati yang lapang. Karena dengan begitu
aku bisa menjadi bahagia. Aku juga tidak perlu membandingkan
diriku dengan orang lain. Aku hanya perlu membandingkan
diriku dengan aku yang kemarin. Maka dari itu aku bisa menjadi
pribadi yang lebih baik hingga saat ini.
Aku juga percaya jika setiap masalah yang menimpaku nantinya
bisa menjadi pelajaran dalam hidupku karena selalu ada hikmah
yang bisa aku ambil. Yang membuat aku selalu yakin adalah
setiap permasalahan ini datang dan dirancang oleh-Nya.

Anda mungkin juga menyukai