Anda di halaman 1dari 3

Essay Pengembangan Diri

Perkenalkan Nama lengkap saya Eva Nurazizah,nama panggilan saya Eva .Saya lahir di
Tulungagung pada tanggal 10 Desember 2003.Saya berasal dari Desa kecil di Kabupaten
Tulungagung,Jawa Timur.Saya merupakan anak tunggal. Nama ayah saya adalah Dasim dan
Ibu saya adalah Nikmatum Masruroh.Pekerjaan Ayah dan Ibu saya adalah seorang petani.
Kedua orang tua saya sangat menginginkan saya untuk bisa menimba bangku di
perkuliahan.Dari situ saya mulai mencari-cari reverensi mengenai dunia perkuliahan baik itu
di PTN maupun di PTS,satu hal yang saya inginkan adalah bisa mengangkat derajat mereka
dan bisa membuat mereka bangga memiliki seorang anak tunggal yang mampu
berprestasi.Meski Ibu dan Ayah saya bekerja tetapi kami termasuk dalam kategori keluarga
sedang kebawah. Tempat tinggal termasuk kedalam deerah pelosok namun disamping itu
juga terkenal akan potensi batuan marmer yang bisa tembus sampai mancanegara.Adanya
sentra industri marmer terkenal yaitu IMIT(Industri Marmer Indonesia Tulungagung).Daerah
Tulungagung juga terkenal akan makan khas yaitu pecel semanggi dan kerupuk gadung.
Saat ini saya merupakan salah satu mahasiswa baru di salah satu Perguruan Tinggi Swasta
yang bernamakan ITSK RS.Dr Soepraoen Kesdam V Brawijaya Malang dengan prodi D3
kebidanan.Alasan pertama saya memilih prodi tersebut karena dari semenjak saya duduk di
bangku sekolah dasar saya memiliki cita cita menjadi tenaga kesehatan (nakes), saya ingin
berguna untuk masyarakat baik itu membantu secara eksternal maupun internal nya .Alasan
kedua sebenarnya saya ingin sekali menjadi seorang dokter akan tetapi orang tua saya tidak
mampu jika harus membiayai kuliah saya di kedokteran akhirnya ,saya memutuskan untuk
mengambil prodi kebidanan dengan jenjang D3 alasan saya mengambil jenjang tersebut yaitu
selain D3 lebih ke praktikum saya juga lebih cepet lulus dan bisa cepat kerja agar bisa
membantu kedua orang tua saya kedepannya.Alasan ketiga saya yaitu saya ingin keluar dari
zona nyaman yang selama ini.Dengan berkuliah di luar kota membuat saya menjadi pribadi
yang lebih mandiri,tentu saja berat bagi saya harus jauh dari kedua orang tua saya apalagi
saya adalah anak tunggal sedetikpun saya tidak pernah jauh dari orang tua saya.Hal inilah
yang tentunya membuat saya lebih bersikap dewasa untuk kedepannya apa lagi memang
prodi yang saya ambil berhubungan langsung dengan orang bahkan nyawa mereka
Alasan kebutuhan beasiswa
Seiring berjalannya waktu mulai dari pendaftaran, pembayaran daftra ulang membuat saya
merasa saya adalah beban terberat bagi keluarga saya.Bagaimana tidak saya merasakan
dampak tersebut ketika kedua orang tua saya harus membayar biaya daftar ulang yang
tinggi,biaya kost,uang saku perbulan dan kebutuhan lainnya.Saya pun berinisiatif untuk
membantu biaya per semester agar beban yang ditanggung orang tua saya bisa berkurang dan
harapan terbesar untuk membahagiakan mereka bisa tercapai.Tanggung jawab setiap anak
selalu ingin membantu dan membuat senyum terukir di bibir kedua orang yang sudah sangat
berjasa bagi mereka untuk masalah biaya pendidikan memang adalah tanggung jawab orang
tua tapi sebagai seorang anak yang berbakti sudah sepantasnya agar membantu semampu
kita.
Pilihan pengembangan diri
Setiap manusia pasti memiliki kelebihan maupun kekurangan dalam diri masing
masing.Tidak mungkin mereka diciptakan dengan kesempurnaan sebegitu cerdas dan
hebat.Oleh karena itu saya akan terus belajar mengasah skill yang telah saya miliki dan akan
menambah wawasan yang lebih banyak lagi . Terkait dengan usaha pengembangan diri saya
lebih suka belajar melihat mendengar dari hal hal yang ada disekitar saya. Sementara saya
menunggu waktu kuliah masuk,saat ini saya sedang membantu saudara saya yang sedang
bekerja dan mencari referensi terkait bidang kesehatan agar nantinya saya selain menempuh
kuliah saya juga sudah bisa secara mandiri.Salah satu alasan saya yaitu saya mencoba untuk
start lebih dahulu agar setelah saya dinyatakan lulus saya sudah layak menjadi nakes yang
baik dan profesional.
Untuk pengalaman yang saya saat ini baik akademik maupun non akademik yaitu:
1.Juara 3 Lomba Story Telling Tingkat SMA Kabupaten Tulungagung
Lomba tersebut diadakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan daerah Tulungagung dalam
rangka memperingati hari Pendidikan Nasional
2.Juara 1 Lomba Cipta Puisi oleh Pemuda Pemudi Nahdlatul Ulama
Cipta puisi dengan bertemakan Kemenangan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri
3.Bendahara OSIS SMA 1 CAMPURDARAT TULUNGAGUNG
Tanggung jawa tersebut saya terima ketika saya masih kelas 10 SMA dengan bermodalkan
tekat yang mantap dan kuat membuat saya bisa mengemban tugas dengan baik.
4.Guru TPQ di Desa Ngentrong
Selama ± 6 tahun mulai dari saya lulus SD sampai saat ini dan sudah memiliki sertifikat tetap
sebagai pengajar
Menumbuhkan sifat percaya diri memang sangat sulit tapi apa salahnya jika kita mampu
mencoba.Mulai dari hal yang kecil dulu mulai dari keluarga,tetangga,sekolah hingga
akhirnya ke masyarakat setempat.Saya kerap dipercaya menjadi MC baik keagamaan,tedak
sinten,acara formal maupun nonformal. Berjuang itu tidak bisa langsung mendapatkan goals
yang kita mau tapi dengan tahap- tahapan rumit yang mampu membuat kita jatuh lalu bisa
membangkitkan lagi semangat untuk memulai hal yang lebik baik meski tidak 100% bisa
layak diterima.Bagi saya yang utama adalah punya modal untuk mampu berusaha yang
lainnya bisa kita perbaiki beriringan dengan perjalanan kita.

Apply setelah lulus kuliah


Pada tahap terakhir setelah lulus kuliah setiap mahasiswa/ mahasiswi pasti menginginkan
pekerjaan yang layak sesuai prodi yang mereka pilih saat kuliah.Saya pun juga begitu
keinginan untuk mencapai cita-cita menjadi seorang bidan yang baik dan handal tentu
menjadi tujuan utama saya tidak hanya memahami teori saja tapi keterampilan( skill ) juga
harus bagus dan profesional.Selanjutnya Kebidanan yang mengarah adanya hubungan timbal
balik, baik itu komunikasi,adpatasi,observasi, dan kemampuan berpikir kristis . Kemampuan
adaptasi dengan orang mengharuskan kemampuan berbahasa,beretika haruslah selaras dan
tentunya sifat sabarlah yang harus kita pilih dalam menghadapi setiap tantangan yang
pastinya harus mampu untuk di taklukkan. Merantau selama 3 tahun dikota tetangga memang
tidak mudah setelah saya lulus saya ingin ilmu yang saya peroleh bisa bermanfaat untuk
lingkungan tempat kelahiran saya yang minim akan tenaga medisnya. Satu cerita sekitar 4
tahun yang lalu nenek saya drop karena asam lambungnya naik saat itu tidak ada klinik
terdekat dengan tempat tinggal saya yang buka karena waktu itu bertepatan hari Minggu
membuat perjalanan menuju ke rumah sakit umum sekitar setengah jam itu merenggut nyawa
nenek saya satu tekad dalam hati ingin membuat klinik UGD 24 untuk menolong orang-orang
yang sedang sekarat setidaknya ada pertolongan pertama yang harus dilakukan untuk
meminimalisir terjadinya hal yang tidak diinginkan.Sebuah Impian seorang anak muda yang
memang terlalu banyak berhayal tapi dengan doa dan usaha semoga bisa tercapai.

Alasan Apply beasiswa


Dengan segala usaha,doa,restu orang tua untuk merintis terwujudnya keinginan semoga bisa
mencapai titik keberhasilan.Oleh karena itu saya mengajukan BEASISWA
MIAAMANDA20 ini dengan harapan bisa terbantu biaya per semester yang terbilang mahal
dan biaya ekonomi . Semoga dengan pengalaman yang saya punya bisa di terima sebagai
penerima beasiswa ini bermanfaat kedepannya

Anda mungkin juga menyukai