Anda di halaman 1dari 1

Satu proyek pembuatan Aplikasi “Layanan Konsumen”, telah disepakati antara PT.

IBX
(Software house) dan sebuah Badan Usaha Milik Negara – BUMN (Owner). PT. IBX diminta
untuk menyusun rencana Jadwal Pelaksanaan Proyek tersebut. Waktu pengerjaan aplikasi
tersebut telah ditetapkan, yaitu: maksimal 100 hari kalender, didalamnya sudah termasuk
masa pemeliharaan selama 15 hari kalender. Aplikasi tersebut, akan diresmikan
penggunaannya pada Tanggal 10 Nopember 2022.

Panduan Tugas
Secara tentative, dibawah ini adalah tahapan pelaksanaan pembuatan aplikasi yang
dimaksud.

1. Requirements Gathering (Pengumpulan informasi kebutuhan) —Pelajari keinginan


dan kebutuhan pelanggan.
2. High-Level Design (Desain Tingkat Tinggi) — Merancang bagian utama aplikasi dan
cara mereka berinteraksi.
3. Low-Level Design (Desain Tingkat Rendah) —Merancang rincian/detail tentang cara
membuat bagian-bagian aplikasi sehingga pemrogram benar-benar dapat
melaksanakan programming.
4. Development (Pengembangan) —melakukan intergrasi keseluruhan program dan
sub program sehingga aplikasi dapat di implementasikan.
5. Testing (Pengujian ) —Gunakan aplikasi sesuai dengan variabel-variabel operasional
yang nyata/riel untuk mencoba mendeteksi kekurangan, kesalahan dan
kemungkinan potensi gangguan.
6. Deployment —Serah terima(Roll out) aplikasi ke pengguna.
7. Maintenance (Pemeliharaan) —Mengimplementasikan perbaikan bug, penambahan,
penyempurnaan, dan versi mendatang dari program.
8. Wrap-up (Penutupan)—Mengevaluasi riwayat proyek untuk menentukan apa yang
berjalan dengan benar dan apa yang salah.
Anda diminta menyusun Gantt Chart untuk kegiatan tersebut, dengan ketentuan sebagai
berikut:

1. Batas waktu pengerjaan Gantt Chart adalah 3 hari kalender (perhatikan batas waktu
yang ada di LMS).
2. Pada tabel Gantt Chart minimal memuat : Kegiatan/ tahapan/task; Tanggal Mulai,
Durasi waktu, Predecessor (tahapan yang mendahului) dari kegiatan yang bertalian.

Anda mungkin juga menyukai