Anda di halaman 1dari 3

PEWARNAAN SEDIAAN GRAM DAN INTERPRETASI

(DEPARTEMEN MIKROBIOLOGI)

Pewarnaan gram adalah suatu pewarnaan differensial yang menggunakan 2 macam zar warna,
yaitu warna ungu gentian/ ungu Kristal karbol dan zat warna air fukhsin/ safranin. Pewarnaan gram
dapat membedakan dua golongan kuman: kuman positif gram yang mengikat zat warna ungu
gentian, dan kuman negatif gram yang pada pencucian dengan alkohol akan melepaskan zat warna
ungu gentian kemudian mengikat zat warna kedua yaitu zat warna air fukhsin sehingga berwarna
merah.

BAHAN YANG DISEDIAKAN

1. BIAKAN KUMAN :
a. Staphylococcus sp
b. Streptococcus sp
c. Bacillus sp
d. Vibrio cholera
e. Escherichia coli
2. BAHAN YANG DIGUNAKAN :
a. Ungu Kristal karbol
b. Cairan lugol
c. Alkohol 96%
d. Air fuksin

HASIL PEWARNAAN

 Kuman positif gram berwarna ungu


 Kuman negatif gram berwarna merah

KEPUSTAKAAN
1. Syahrurachman A, Chatim A, Soebandrio A, dkk dalam Bakteriologi
Medik.Mikrobiologi Kedokteran Ed.revisi. FKUI. Binarupa Aksara. 1994
2. Sudomo P, Yuwono J, harun S dkk. Pewarnaan Gram dalam Buku Praktikum
Mikrobiologi I FK UPN “Veteran” Jakarta. 2006Gambar 1.
3. Gram staining ; diunduh dari
:http://thoughtsprings.com/biofilmbook/artifacts/images/labExercises/stain_diagram.jpg
4. Gambar 2. Diunduh dari : Fiksasi gram +/- : http://astro.temple.edu/~jasoncg/ID/gram-st-
500.jpg

Gambar 1.

Gambar 2.
PEWARNAAN GRAM

No PROSEDUR
1. Mempersiapkan alat dan bahan yang akan diperiksa
2. Gelas alas yang telah disediakan dibersihkan terlebih dahulu dengan kain yang
bersih atau tissue
3. Dilewatkan di atas api untuk menghilangkan lemak dan dibiarkan mendingin
sebelum dipakai
4. Buat lingkaran berdiameter 1,5 – 2 cm di “bagian bawah” gelas alas
5. Ambil 1 sengkelit biakan, disebarluaskan “diatas” gelas alas yang bagian bawahnya
sudah diberi lingkaran
6. Sediaan dibiarkan mengering di udara
7. Sediaan yang telah kering direkatkan dengan dilewatkan di atas api kecil 3X
8. Tuang ungu Kristal karbol dan dibiarkan selama 5 menit
9. Cuci dengan air
10. Tuang cairan lugol, biarkan selama 45- 60 detik, kemudian cuci dengan air
11. Meneteskan alkohol 96% dan didiamkan selama 30 detik,
12. Cuci dengan air
13. Warnai dengan air fuksin selama 1 – 2 menit, cuci dengan air dan keringkan
dengan kertas saring/tissue/kertas serap
14. Lihat dibawah mikroskop dan identifikasi hasil pemeriksaan
15. Merapikan peralatan yang telah digunakan
16. Melaporkan hasil pemeriksaan

Anda mungkin juga menyukai