Anda di halaman 1dari 15

RENCANA PELAKSANAAN PELAJARAN (RPP)

PEMBELAJARAN TERPADU DI SD

KADEK AMBARA PARTHA PRAYOGA


(859031778)

UPBJJ DENPASAR
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS TERBUKA
TAHUN 2022
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : Sekolah Dasar ………….


Kelas/Semester : V/I
Tema/Sub Tema : (I) Organ Gerak Hewan Dan Manusia / (1)Organ Gerak Hewan
Pembelajaran ke- : 1 (Satu)

A. Materi Pokok
- Rangka organ gerak hewan.
- Organ gerak hewan vertebrata dan hewan avertebrata.
- Teks tentang organ gerak hewan dan manusia.
- Ide pokok dari paragraf dan cerita berdasarkan gambar.

B. Alokasi Waktu
6 jam pelajaran ( 6 x 35 menit = 210 menit)

C. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan membaca teks tentang organ gerak hewan dan manusia ,siswa dapat menyebutkan alat gerak
hewan dan manusia secara benar.
2. Dengan kegiatan membaca , siswa dapat menentukan ide pokok setiap paragraf dalam bacaan secara
tepat.
3. Dengan menulis, siswa dapat mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf secara runtut.
4. Dengan berdiskusi, siswa dapat menyebutkan pengertian, fungsi dan cara menentukan ide pokok
bacaan secara percaya diri.

D. Kompetensi Dasar dan Indikator


Muatan IPA
3.1 Menjelaskan alat gerak dan fungsinya pada hewan dan manusia serta cara memelihara kesehatan alat
gerak manusia.
3.1.1 Rangka organ gerak hewan (kelinci,burung,katak,ikan dan kadal)

4.1 Membuat model sederhana alat gerak manusia dan hewan .


4.1.1 Organ gerak hewan vertebrata dan hewan avertebrata.

Muatan Bahasa Indonesia


3.1 Menentukan pokok pikiran dalam teks lisan dan tulis.
3.1.1 Teks tentang organ gerak hewan dan manusia .
4.1 Menyajikan hasil identifikasi pokok pikiran dalam teks tulis dan lisan secara lisan,tulis,dan visual.
4.1.1 Ide pokok dari paragraf dan cerita berdasarkan gambar.

E. Materi Pembelajaran
- Rangka organ gerak hewan , organ gerak hewan vertebrata dan hewan avertebrata

Menurut jenisnya, hewan dibagi menjadi dua yaitu hewan yang bertulang belakang (Vertebrata) dan hewan
yang tidak memiliki tulang belakang (Avertebrata). Sistem gerak yang terdapat pada Vertebrata dan
Avertebrata memiliki fungsi yang sama yaitu berhubungan dengan bentuk rangka dan tubuh hewan, walaupun
hewan tersebut berpindah tempat dengan cara yang berbeda satu sama lain.

Hewan vertebrata contohnya pisces (ikan), aves (burung), reptil, amfibi (katak), dan mamalia. Ciri khas
hewan vertebrata yaitu memiliki tulang dalam atau endoskeleton yang berfungsi untuk menopang berat badan
hewan tersebut. Otot dan tulang hewan saling menempel membuat struktur endoskeleton. Dimana bentuk
tulang dalam (rangka dalam) masing-masing hewan vertebrata tersebut berbeda-beda antara hewan yang satu
dengan hewan yang lain.

. Setiap jenis hewan – hewan tersebut memiliki sistem gerak dan bentuk rangka yang berbeda menyesuaikan
dengan tempat hidupnya di alam bebas.

1) Sistem Gerak Ikan


Lalu muncul pertanyaan bagaimana cara hewan air (ikan) bergerak
berpindah tempat ? Contoh jenis hewan air ini yaitu ikan. Habitat ikan yaitu hidup di air dimana air memiliki
massa jenis lebih besar daripada massa jenis (berat badan ikan) ikan itu sendiri. Hal inilah yang menyebabkan
ikan – ikan baik yang hidup di air tawar maupun di air laut memiliki gaya angkat yang lebih tinggi pada saat
berada didalam air. Selain itu ikan juga memiliki sirip yang membuat ikan dapat berenang leluasa kesana
kemari dengan lincah di dalam air dengan hanya mengeluarkan energi yang sedikit.

Sirip ikan terdiri dari sepasang sirip yang berada di kanan maupun di kiri dan sirip ekornya. Sirip-sirip ini
bermanfaat bagi ikan agar bisa bergerak ke depan dengan mudah. Selain itu ada lagi sirip tengah, yaitu sirip
yang terletak di atas tubuh ikan. Ikan yang hanya menggunakan sirip tengah dan sirip pasangan biasanya tidak
dapat berenang secepat ikan yang memanfaatkan sirip pasangan dan sirip ekornya. Contoh ikan jenis ini yaitu
ikan yang hidup di terumbu karang (ikan yang tidak dapat bergerak cepat).

Selain itu bentuk rangka tulang ikan dan otot-otot ikan yang praktis dan efisien sangat berguna saat ikan ingin
bergerak ke depan dengan lincah.

Sistem Gerak pada Hewan Invertebrata

Hewan invertebrata adalah hewan yang tidak mempunyai tulang belakang ? sistem gerak hewan
invertevrata tentu saja berbeda dengan sistem gerak hewan vertebrata. Hewan invertebrata tidak mempunyai
endoskeleton, tidak mempunyai dinding sel dan secara umum tubuh hewan invertebrata di bagi menjadi
begian kepala, bagian dada dan bagian perut. Hewan invertebrata terdiri dari beberapa phylum, yaitu
protozoa, porifera, cnidaria, Ctenophora, vermes, Artropoda, Mollusca, Coellenterata. Masing –masing
phylum tentu mempunyai sistem gerak yang berbeda.

Protozoa merupakan hewan invertebrata bersel satu yang hidup di dalam air. Protozoa terdiri dari beberapa
kelas.
kelas protozoa berdasarkan alat geraknya :
a. Kelas Rhizopoda bergerak dengan kaki semu
b. kelas Flagel bergerak dengan bulu cambuk
c. Kelas Cilliata bergerak dengan rambu getar
d. kelas Sporozoa bergerak dengan menggerakkan seluruh tubuhnya

Manusia memiliki kemampuan untuk bergerak dan melakukan aktivitas, seperti berjalan, berlari, menari
dan lain-lain. Bagaimana manusia dapat melalakukan gerakan ? Kemampuan melakukan gerakan tubuh pada
manusia didukung adanya sistem gerak, yang merupakan hasil kerja sama yang serasi antar organ sistem gerak,
seperti rangka (tulang), persendian, dan otot.
Fungsi rangka (tulang) adalah sebagai alat gerak pasif, yang hanya dapat bergerak bila dibantu oleh otot.
Berdasarkan bentuknya tulang dibedakan menjadi tulang pipa, tulang pipih, tulang pendek, sedangkan
berdasarkan pada zat penyusun dan sturkturnya tulang dibedakan menjadi tulang rawan dan tulang keras.
Fungsi persendian adalah menghubungkan antara tulang yang satu dengan tulang yang lainnya.
Fungsi otot adalah sebagai alat gerak aktif, yang dapat menggerak- kan organ lain sehingga terjadi suatu
gerakan.
Untuk lebih jelasnya dalam membahas system gerak ini, akan diuraikan satu persatu, sebagai berikut yaitu
rangka (tulang), sendi dan otot.
A. Rangka (Tulang)
Rangka atau tulang pada tubuh manusia termasuk salah satu alat gerak pasif karena tulang baru akan
bergerak bila digerakkan oleh otot. Sedangkan unsur pembentuk tulang pada manusia adalah unsur kalsium
dalam bentuk garam yang direkatkan oleh kalogen. Dalam perkembangannya bentuk tulang dan rangka tubuh
yang disusun nya dapat mengalami kelainan yang disebabkan oleh gangguan yang dibawa sejak lahir, infeksi
penyakit, faktor gizi atau posisi tubuh yang salah. Hubungan antar tulang yang satu dengan tulang yang
lainnya, dihubung- kan oleh persendian (sendi). Pada manusia terdapat tiga (3) bentuk persendian, yaitu sendi
mati, sendi kaku dan sendi gerak
1. Macam-Macam Organ Penyusun Sistem Gerak

Fungsi Rangka Pada Manusia


Kerangka pada tubuh manusia memiliki fungsi yang sangat penting, yaitu :
1. sebagai penegak tubuh
2. sebagai pembentuk tubuh
3. sebagai tempat melekatnya otot (otot rangka)
4. sebagai pelindung bagian tubuh yang penting
5. sebagai tempat pembentukkan sel darah merah
6. sebagai alat gerak pasif

- Mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf secara runtut

Pengertian Ide pokok, Kalimat Utama, dan Kalimat Penjelas

 Ide pokok adalah ide/ gagasan yang menjadi pokok pengembangan paragraf. Ide pokok ini terdapat
dalam kalimat utama. Nama lain ide pokok adalah gagasan utama, gagasan pokok. Dalam satu paragraf
hanya ada satu ide pokok.
 Kalimat utama adalah kalimat yang di dalamnya terdapat ide pokok paragraf. Kalimat utama ini
dijelaskan oleh kalimat-kalimat lain dalam paragraf tersebut, yang disebut dengan kalimat penjelas.
Nama lain untuk kalimat utama adalah kalimat topik.
 Kalimat penjelas yaitu kalimat yang menjelaskan kalimat utama.
F. Metode Pembelajaran
Metode : Diskusi, tanya jawab, penugasan dan ceramah.
Pendekatan : Saintifik

G. Media Pembelajaran
1. Buku,teks bacaan organ gerak hewan dan manusia.
2. Gambar tentang organ gerak hewan dan manusia.

H. Sumber Belajar
- Maryanto, dkk.2014. Buku Siswa SD Kelas V
Tema 1: Organ Gerak Hewan Dan Manusia.
.Jakarta: Kemdikbud RI Maryanto, dkk.
2014. Buku Guru SD Kelas V Tema 1: Organ Gerak Hewan Dan Manusia
Kemetrian Pendidikan dan Kebudayaan.
- Maryanto, dkk.2014. Buku Siswa SD Kelas V
Tema 1: Organ Gerak Hewan Dan Manusia
.Jakarta: Kemdikbud RI Maryanto, dkk.
2014. Buku Siswa SD Kelas V Tema 1: Organ Gerak Hewan Dan Manusia
Kemetrian Pendidikan dan Kebudayaan.
- www.youtube.com

I. Langkah-Langkah Pembelajaran

Langkah-langkah Kegiatan
1. Siswa berdoa bersama dipimpin salah satu siswa.
2. Guru mengecek kehadiran siswa.
3. Guru mengondisikan siswa secara klasikal dengan
a. Kegiatan
mendeskripsikan ilustrasi gambar dan percakapan yang
Pendahuluan
merangkum kompetensi-kompetensi yang akan dipelajari
(15 menit)
4. Guru menyampaikan tema, subtema dan tujuan pembelajaran.

1. Siswa mengamati gambar dan percakapan tentang organ gerak


hewan dan manusia.
2. Biarkan siswa mengamati dan menganalisa gambar dan percakapan
secara cermat.
3. Siswa membaca bacaan berjudul organ gerak manusia dan hewan.
4. Selesai membaca, siswa mencari dan menentukan ide pokok tiap
paragraf dari bacaan yang telah dibacanya.
5. Pada kegiatan : Ayo menulis,secara mandiri siswa mencoba
membuat paragraf berdasarkan ide pokok yang telah ditentukan.
6. Siswa membentuk kelompok untuk berdiskusi tentang
pengertian,fungsi,dan cara menentukan ide pokok bacaan.
b. Kegiatan Inti
7. Pada kegiatan ayo berdiskusi, secara mandiri siswa membuat
(185menit)
kesimpulan hasil diskusi.
8. Cara membuat kesimpulan dengan mencatat dan memerhatikan
semua pendapat yang disampaikan dalam diskusi kemudian
membandingkan pendapat – pendapat tersebut.
9. Setelah membandingkan , carilah pendapat yang banyak didukung
oleh peserta diskusi dan dirasa mendekati kebenaran.
10. Siswa meminta penguatan kepada guru mengenai kesimpulan yang
telah diambil.
11. Siswa diberikan kesempatan untuk bertanya dan memberikan
tanggapan.

1. Siswa dengan arahan guru menyimpulkan materi pembelajaran.


c. Kegiatan Penutup 2. Siswa bersama guru melakukan refleksi pembelajaran hari ini.
(10menit) 3. Salah satu siswa memimpin doa untuk menutup pembelajaran.
J. Penilaian Hasil Belajar
1. Penilaian Sikap
Teknik : Non Tes
Bentuk : Observasi

2. Penilaian Pengetahuan
Teknik : Tes (Evaluasi, terlampir di lampiran 4)
Bentuk : Latihan evaluasi

3. Penilaian Keterampilan
Teknik : Teknik
Bentuk : Observasi

4. Rubrik dan Instrumen Penilaian (Terlampir)


a. Penilaian Sikap (Lampiran 1)
b. Penilaian Pengetahuan (Lampiran 2)
c. Penilaian Keterampilan (Lampiran 3)

Mengetahui Jembrana, ………..2022


Kepala SD Guru Kelas V

……………………… Kadek Ambara Partha Prayoga


NIP - NIP -
Lampiran 1
PENILAIAN SIKAP
Rubrik Penilaian
1. Sikap
A. Disiplin

Aspek sikap yang dinilai


Mengerja
Tertib Catatan
Datang ukan Berserag Melaksan Mengemb
dalam
No Nama siswa tepat tugas am akan alikan Guru
pembelaj
waktu tepat Lengkap Piket Pinjaman
aran
wakt
Banyaknya
SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB
SB dan PB
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10

B. Tanggung Jawab

Aspek sikap yang dinilai


Membe
Membe
Menyele Melaks Menger ri Membu Menyel
rikan Catatan
saikan anakan jakan Pemeca at esaikan
Santun Guru
No Nama siswa Tugas Kebersi Tugas han Lapora Tugas
an
Belajar han PR Masala n Belajar
Sosial
h
S S P S P S P S P S P S P Banyaknya
PB
B B B B B B B B B B B B B SB dan PB
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
C. Peduli

Aspek sikap yang dinilai


Perhatian Ingin
Menjeng Merawat Meminjam
Kepada Membant Tahu Melerai Catatan Guru
uk Lingkung kan Alat
No Nama siswa Teman u Teman Kesulitan Teman
Teman an Belajar
Teman
Banyaknya
SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB
SB dan PB
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10

D. Percaya Diri

Aspek sikap yang dinilai


Berani Berani Menyam Mempert Catatan
Berani Berani
Berpenda Memimpi paikan ahankan Guru
No Nama siswa Tampil Mencoba
pat n Kritik Pendirian
Banyaknya
SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB SB PB
SB dan PB
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Lampiran 2

PENILAIAN PENGETAHUAN
2. Rubrik Penilaian

Hasil Penilaian Pengetahuan


Aspek 1 Aspek 2
Nama Siswa
Tercapai Belum Tercapai Tercapai Belum Tercapai
(√) (√) (√) (√)

Keterangan
1. Aspek 1: Menyebutkan organ gerak pada hewan dan manusia
2. Aspek 2 :Menentukan pokok pikiran dalam teks lisan dan tulis

Keterangan dan Petunjuk :


- Soal nomor 1 s.d. 5 muatan IPA, nomor 6 s.d. 10 muatan Bahsa Indonesia
- Pengisian skor dengan memberi nilai 2, 1 atau 0 sesuai dengan rubrik penilaian

∑ 𝑠𝑘𝑜𝑟
- Nilai masing-masing muatan = x 100
8

- Soal Evaluasi pada lampiran 4


Lampiran 3

PENILAIAN KETERAMPILAN

3. Rubrik Penilaian Unjuk Kerja


A. Rubrik Menulis Berdasarkan Pengamatan Gambar

Aspek Baik Sekali Baik Cukup Perlu Bimbingan

4 3 2 1
Isi dan Keseluruhan Keseluruhan Sebagian besar Hanya sebagian
pengetahuan:hasil jawaban yang jawaban yang jawaban yang kecil jawaban
yang ditulis ditulis siswa sesuai ditulis siswa sesuai ditulis siswa sesuai yang ditulis siswa
sesuai dengan dengan gambar dengan gambar dengan gambar sesuai dengan
kejadian atau yang diamati dan yang diamati dan yang diamati dan gambar yang
peristiwa yang benar sebagian besar sebagian besar diamati dan
tampak pada mengelompokkan benar dalam benar dalam sebagian besar
gambar yang di jawabannya. mengelompokkan mengelompokkan benar dalam
amati jawabannya. jawabannya. mengelompokkan
jawabannya.
Penggunaan Bahasa Indonesia Bahasa Indonesia Bahasa Indonesia Bahasa Indonesia
bahasa indonesia yang baik dan yang baik dan yang baik dan yang baik dan
yang baik dan benar digunakan benar digunakan benar digunakan benar digunakan
dengan dengan dengan sangat dengan sangat
benar : bahasa
efisien dan efisien dalam efisien dalam efisien dalam
indonesia yang menarik dalam keseluruhan sebagian besar sebagian kecil
baik dan benar keseluruhan penulisan penulisan. penulisan
digunakan dalam penulisan.
penulisan
ringkasan.
Keterampilan Keseluruhan hasil Keseluruhan Sebagian besar Hanya sebagian
penulisan:tulisan penulisan hasil hasil penulisan hasil penulisan kecil hasil
hasil pengamatan pengamatan penulisan hasil penulisan hasil penulisan
yang sistematis pengamatan pengamatan penulisan hasil
dibuat dengan
dan benar yang sistematis yang sistematis pengamatan
benar ,sistematis menunjukkan dan benar dan benar yang sistematis
dan jelas, yang keterampilan menunjukkan menunjukkan dan benar
menunjukkan penulisan yang keterampilan keterampilan menunjukkan
keterampilan sangat baik, di penulisan yang penulisan keterampilan
penulisan yang atas rata-rata baik. yang terus penulisan yang
baik kelas. berkembang masih perlu terus
ditingkatkan

B. Meencari Ide Pokok Bacaan

Aspek Baik Sekali Baik Cukup Perlu Bimbingan

4 3 2 1
Ketepatan Menemukan Hampir semua Ada beberapa ide Sebagian ide
keseluruhan ide ide pokok pokok yang tidak pokok yang
pokok dengan ditemukan tepat ditemukan tidak
tepat. dengan tepat tepat.
Menunjukkan Mampu Mampu Ada beberapa Sebagian besar
Bukti Pendukung menunjukkan menunjukkan bukti pendukung bukti pendukung
bukti pendukung hampir semua yang ditunjukan yang ditunjukkan
bukti pendukung tidak tepat tidak tepat
Waktu Keseluruhan ide Keseluruhan ide Keseluruhan ide Keseluruhan ide
pokok ditemukan pokok ditemukan pokok ditemukan pokok ditemukan
dengan sangat dengan cepat dengan cukup dengan sangat
cepat cepat lambat
Keterampilan Keseluruhan Keseluruhan Sebagian besar Hanya sebagian
Penulisan: hasil penulisan hasil penulisan hasil penulisan kecil hasil
Ringkasan ringkasan yang ringkasan yang ringkasan yang penulisan
dibuat dengan sistematis sistematis sistematis ringkasan yang
benar, sistematis dan benar dan benar dan benar sistematis
dan jelas, yang menunjukkan menunjukkan menunjukkan dan benar
menunjukkan keterampilan keterampilan keterampilan menunjukkan
keterampilan penulisan yang penulisan yang baik penulisan keterampilan
penulisan yang sangat baik, di yang terus penulisan yang
atas rata-rata berkembang. masih perlu terus
kelas ditingkatkan.

C. Menuliskan Ide Pokok Dari Bacaan

Aspek Baik Sekali Baik Cukup Perlu Bimbingan

4 3 2 1
Rumusan ide Keseluruhan ide Hampir semua Sebagian besar Hanya sebagian
pokok: Ide Pokok ditulis dalam ide pokok ditulis ide pokok ditulis kecil ide pokok
pokok ditulis bentuk kalimat dalam bentuk dalam bentuk ditulis dalam
dalam bentuk kalimat kalimat bentuk kalimat
kalimat (Subjek +
Predikat
Penggunaan Bahasa Indonesia Bahasa Indonesia Bahasa Indonesia Bahasa Indonesia
bahasa Indonesia yang baik dan benar yang baik dan yang baik dan yang baik dan
yang digunakan benar digunakan benar digunakan benar digunakan
baik dan benar dengan dengan dengan sangat dengan sangat
digunakan efisien dan efisien dalam efisien dalam efisien dalam
dalam penulisan menarik dalam keseluruhan sebagian besar sebagian kecil
ringkasan. keseluruhan penulisan penulisan penulisan
penulisan.
Ketepatan: Ide Keseluruhan Hampir Sebagian besar Sebagian kecil
pokok yang ide pokok yang keseluruhan ide pokok yang ide pokok yang
ditulis ditulis benar dan ide pokok yang ditulis benar dan ditulis benar dan
benar dan sesuai sesuai dengan ditulis benar dan sesuai dengan sesuai dengan
dengan bacaan bacaan. sesuai dengan bacaan. bacaan
bacaan

Keterangan dan Petunjuk :


- Skor 1,2,3 atau 4 ditulis pada kolom “Skor dan Nilai” sesuai keterampilan siswa mengacu kepada
rubrik pada masing-masing muatan
- Apabila siswa tidak menjawab diberi skor 0 (nol)
Skor
- Nilai masing-masing muatan = x 100
4
Lampiran 4

EVALUASI

Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar


1. Ikan pesut dan lumba-lumba merupakan fauna air termasuk kelompok hewan . . . .
2. Ciri mamalia yang tidak dimiliki vertebrata lain adalah. . . .
3. Hewan yang tidak memiliki tulang belakang disebut . . . .
4. Fungsi persendian adalah. . . .
5. Fungsi rangka pada manusia adalah. . . .
6. Ide/ gagasan yang menjadi pokok pengembangan paragraph disebut . . . .
7. Kalimat utama adalah . . . .
8. Kini ada ratusan jenis teh yang bisa dinikmati.Bahan bakunya juga tidak hanya dari daun teh,tetapi
juga berbagai jenis buah,seperti apel,straberry, atau campuran bermacan buah.Bahkan,ada yang
berbahan baku dari dedaunan lain.Akan tetapi,secara umum ada tiga jenis teh yang dikenal,yaitu
teh hitam,the oolong, dan teh hijau. Gagasan utama paragraf tersebut adalah….
9. Batik merupakan salah satu warisan kebudayaan indonesia yang telah menjadi kebanggaan
bangsa.Batik sudah mempunyai tempat tersendiri dihati masyarakat indonesia.Batik seakan
mampu menyampaikan rasa kebudayaan bangsa.Keberadaan batik selama ini telah menjadi
primadona di kalangan pecinta mode. Gagasan utama paragraf tersebut adalah….
10. Langkah –langkah untuk menentukan ide pokok menjadi sebuah paragraf adalah….

Kunci Jawaban
1. Mamalia
2. Beranak dan menyusui
3. Invertebrata
4. Menghubungkan antara tulang yang satu dengan tulang yang lainnya.
5. Sebagai penegak tubuh,sebagai pembentuk tubuh,sebagai tempat melekatnya otot,sebagai
pelindung bagian tubuh yang penting.
6. Ide pokok.
7. Kalimat yang di dalamnya terdapat ide pokok paragraph.
8. Jenis-jenis teh
9. Batik warisan kebudayaan bangsa.
10. Menentukan kalimat utama, dan kalimat penjelas
LEMBAR KERJA SISWA LKS1

Ayo Membaca
Organ Gerak Manusia dan Hewan
Salah satu ciri dari makhluk hidup adalah bergerak. Secara umum,
gerak dapat diartikan berpindah tempat atau perubahan posisi sebagian
atau seluruh bagian dari tubuh. Makhluk hidup akan bergerak apabila
ada rangsangan yang mengenai sebagian atau seluruh bagian tubuhnya.
Gerak pada manusia dan hewan menggunakan organ gerak yang
tersusun dalam sistem gerak. Organ gerak berguna untuk berjalan,
berlari, melompat, meloncat, memegang, menggali, memanjat, berenang,
dan sebagainya.
Organ gerak pada hewan dan manusia memiliki kesamaan. Alat-alat
gerak yang digunakan pada manusia dan hewan ada dua macam, yaitu
alat gerak pasif berupa tulang dan alat gerak aktif berupa otot. Kedua alat
gerak ini akan bekerja sama dalam melakukan pergerakan. Kerja sama
antara kedua alat gerak tersebut membentuk suatu sistem yang disebut
sistem gerak.
Tulang disebut alat gerak pasif karena tulang tidak dapat bergerak
dengan sendirinya. Tanpa adanya alat gerak aktif yang memengaruhi
tulang, maka tulang-tulang pada manusia dan hewan akan diam dan
tidak dapat membentuk alat pergerakan yang sesungguhnya. Walaupun
merupakan alat gerak pasif, akan tetapi tulang mempunyai peranan yang
besar dalam sistem gerak manusia dan hewan.
Otot disebut alat gerak aktif karena otot memiliki suatu senyawa kimia
yang membuatnhya dapat bergerak. Pada saat otot yang menempel pada
tulang bergerak, otot tersebut akan membuat tulang bergerak.

Ayo Berdiskusi
Anggota Kelompok:

1. ……………………………………………….
2. ……………………………………………….
3. ……………………………………………….
4. ……………………………………………….
5. ……………………………………………….
Petunjuk Kerja :
1. Bahan diskusi dari ide pokok dan kalimat pengembang dibahas bersama anggota kelompok.
2. Semua anggota kelompok mengisi LKS dengan jawaban sama, yang berasal dari hasil kesepakatan diskusi.
3. Selama diskusi masing-masing kelompok bisa memanfaatkan bacaan di atas.

Teks berjudul “Organ Gerak Manusia dan Hewan” terdiri atas lima paragraf.
Masing-masing paragraf tersusun dari ide atau gagasan pokok ditambah
dengan kalimat-kalimat pengembang.
Ide pokok adalah gagasan yang menjadi dasar sebuah paragraf. Ide pokok
disajikan ke dalam bentuk kalimat utama. Kalimat utama yang memuat
ide pokok ini bisa berada di awal paragraf, di tengah paragraf, atau di akhir
paragraf.

Contoh:
PARAGRAF 1
Ide Pokok
Salah satu ciri dari makhluk hidup adalah bergerak.
Kalimat Pengembang
Secara umum gerak dapat diartikan berpindah tempat atau perubahan
posisi sebagian atau seluruh bagian dari tubuh makhluk hidup.
Berdasarkan informasi di atas,temukan ide pokok dan kalimat pengembang dari masing-masing paragraph.

No Paragraf Ide pokok Kalimat pengembang

5
Ayo Berdiskusi
Anggota Kelompok:

1. .……………………………………………….
2. ……………………………………………….
3. ……………………………………………….
4. ……………………………………………….
5. ……………………………………………….

Petunjuk Kerja :
1. Bahan diskusi dari mengelompokkan hewan vertebrata dan hewan invertebrata dibahas bersama
anggota kelompok, dan berikan tanda centang (√) hewan pada jawaban yang tepat.
2. Semua anggota kelompok mengisi LKS dengan jawaban sama, yang berasal dari hasil kesepakatan
diskusi.
3. Selama diskusi masing-masing kelompok bisa memanfaatkan berbagai sumber
belajar(buku,majalah,artikel,internet dan sebagainya)

Mengelompokkan hewan vertebrata dan hewan invertebrata

NO Nama hewan Vertebrata Invertebrata

Ikan mas
1

Cacing tanah
2

Kepiting
3

4 katak

5 semut

6 Cumi-cumi

7 Ular

8 Sapi

9 Tawon

10 Elang

Anda mungkin juga menyukai