Anda di halaman 1dari 1

Masalah plastik di Indonesia

Sudah tak asing, kita sering mendengar bahwa sampah plastik merupakan masalah utama
pencemaran di Indonesia. Plastik yang mudah dibawa kemana saja, tidak memakan tempat dan
harganya relatif murah pastinya menjadi pilihan semua orang. Memang plastik lebih banyak diminati,
tapi apakah mengolah sampahnya semudah kita mendapatkannya? Hal ini membuktikan bahwa
kesadaran masyarkat akan dampak lingungan dari plastik masih sangat rendah. Bagaimana kondisi
lingkungan kedepannya terhadap pencemaran perlu ditangani lebih lanjut dan perlu ditangani sejak
dini.

Penggunaan produk plastik menyebabkan faktor pencemaran lingkungan. Nampaknya


manusia belum sadar selain berdampak pada lingkungan alam sekitar pecemaran plastik juga dapat
berdampak pada kesehatan manusia sendiri. Wujud plastik sudah beredar dimana mana. Tampaknya
belum lengkap jika sebuah produk belum menggunakan bahan plastik. Wujudnya yang tahan dalam
segala kondisi membuat dia abadi tidak terurai. Jika dikubur maka akan menjadi polusi tanah yang
membuat tanah menjadi tidak subur. Jika dibakar asapnya akan berdampak pada kesehatan semua
mahluk.

Sebenarnya masalah plastik ini bisa diatasi dengan hidup sehat, memilah sampah daur ulang
sehingga bisa digunakan kembali. Bila ada anggapan bahwa kantong plastik lebih efektif daripada
goody bag dan goody bag harganya lebih mahal daripada kantong plastik maka rubah dan
usahakanlah anggapan tersebut demi generasi yang akan datang. Janganlah kalian memberi
tanggungan akibat yang buruk dari hal yang bisa kita cegah mulai dari sekarang. Karena masalah
sampah plastik yang ada bukan hanya menjadi tanggung jawab satu atau dua orang saja, melainkan
menjadi tanggung jawab seluruh aktor pemerintah dan masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai