Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

ANALISIS LAGU KARYA YOKO KANNO FT. ARNÓR DAN

YANG BERJUDUL “VON”

Makalah ini dibuat untuk memenuh tugas mata kuliah “Estetika Musik”

Disusun Oleh :

Andhika Dzaki Naufal

NIM : 2005572

Dosen pembimbing :

Dr. Phil. Yudi Sukmayadi, M.Pd.

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

PROGRAM STUDI SENI MUSIK

FAKULTAS PENDIDIKAN SENI DAN DESAIN

2021

1
Tugas mata kuliah Estetika Musik

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kesehatan
jasmani dan rohani sehingga kita masih tetap bisa menikmati indahnya alam ciptaan-Nya. Sholawat dan
salam tetaplah kita curahkan kepada baginda Habibillah Muhammad Saw yang telah menunjukkan
kepada kita jalan yang lurus berupa ajaran agama yang sempunya dengan bahasa yang sangat indah dan
tidak lupa pula saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Dr. Phil. Yudi Sukmayadi, M.Pd. dan Bapak
Novi Purnama Koswara, M.Sn. selaku dosen mata kuliah Estetika Musik.

Saya disini akhirnya dapat merasa sangat bersyukur karena telah menyelesaikan makalah yang
saya beri judul Analisis lagu karya Yoko Kanno dan Arnòr Dan yang berjudul “VON”. Akan tetapi dalam
penulisan makalah ini,saya menyadari masih banyak kesalahan,baik dalam materi pembahasan maupun
teknik pengetikan.Akan tetapi,ini adalah usaha masksimal dari saya selaku penulis.

Semoga dalam makalah ini para pembaca dapat menambah wawasan ilmupengetahuan dan
diharapkan kritik yang membangun dari para pembaca guna memperbaiki kesalahan sebagaimana
mestinya.

2
DAFTAR ISI

COVER…………………………………………………….………………1

KATA PENGANTAR ………………………………………………...…. 2

DAFTAR ISI …………………………………………………….………3

BAB I : PENDAHULUAN …………………………………………….… 4

1.1 Latar Belakang ………. ………………………………………………4

1.2 Perumusan Masalah………………………………………………….. 4

1.3 Tujuan Penelitian ……………………………………………………. 4

BAB II : LANDASAN TEORI………………………………...………… 5

2.1 Harmoni,Melodi dan Bentuk…………….…………………………… 5

2.2 Aspek Parametris……………………………………………………... 5

BAB 3 : PEMBAHASAN ………………………………………………… 6

3.1 Analisis aspek parametris …………………..…………………………..6

3.2 Analisis Lirik…………………………………………………….…... 6

BAB IV : PENUTUP ……………………………………………………...7

4.1 Kesimpulan…………………………………………………….……… 7

3
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Lagu adalah sebuah karya musik yang bisa di ciptakan oleh seorang komposer,musisi atau
penikmat musik.Sebuah lagu pastinya memiliki latar belakang dan segi musikal yang berbeda-
beda.Ada sebuah lagu yang di ciptakan untuk seorang kekasihnya,kerabatnya atau keluarganya.Ada
juga sebuah lagu yang memiliki genre pop,jazz,rock atau blues dan masih banyak lagi.Akan
Tetapi,ada juga lagu yang makna atau segi musikalnya tidak diketahui atau sulit dimengerti yang
sering kali memancing para pemusik yang ada didunia untuk melakukan penelitian dan menganalisa
lagu tersebut.Di sisi pendidikan musik,menganalisa sebuah lagu menjadi pembelajaran untuk melatih
dan mengembangkan skill dalam menganalisis lagu karena seorang pemusik pastinya harus memiliki
skill dalam menganalisis sebuah karya musik.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa saja aspek parametris yang ada pada lagu ini?
2. Apa yang menjadi keunikan pada lagu ini?
3. Apa makna lirik lagu ini?

1.3 Tujuan Penelitian

Menggali unsur-unsur musik apa saja yang ada pada lagu ini agar dapat mengetahui aspek
parametrisnya,dan juga mengetahui apa makna dibalik lirik yang berbahasa islandia ini.

4
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Harmoni,Melodi dan Bentuk

Harmoni adalah gabungan beberapa nada yang menjadi akor.Harmoni diartikan sebagai ilmu untuk
menyusun dan menyambung akor. Akor sendiri adalah susunan nada yang terdiri dari 3 nada atau
lebih.Harmoni juga bisa diartikan perpaduan nada, yaitu perpaduan bunyi nyanyian atau permainan musik
yang menggunakan dua nada atau lebih dan dibunyikan secara bersamaan.Dengan kata lain
harmoni adalah keselarasan bunyi yang merupakan gabungan dua anda atau lebih yang berbeda tinggi
rendahnya.

Melodi musik adalah susunan rangkaian nada yang terdengar berurutan dan jadi ide sebuah
lagu.Penyanyi biasanya menyanyikan nada-nada yang disebut melodi.Melodi juga bisa diartikan sebagai
susunan rangkaian nada yang terdengar serta berirama dan mengungkapkan suatu gagasan.

Bentuk/struktur lagu ialah susunan serta hubungan antara unsur-unsur musik dalam suatu lagu
sehingga menghasilkan suatu komposisi atau lagu yang bermakna. Dasar pembentukan lagu ini mencakup
pengulangan suatu bagian ( repetisi ), pengulangan dengan macam-macam perubahan ( variasi, sekuensi),
atau penambahan bagianbaru yang berlainan atau berlawanan ( kontras ), dengan selalu memperhatikan
keseimbangan antara pengulangan dan perubahanya. 

2.1 Aspek Parametris

Aspek Parametris adalah aspek parameter dalam musik yang berkaitan dengan pitch,timbre,acoustic
circumstance dan lain-lain

5
BAB III
PEMBAHASAN

3.1 Analisis Aspek Parametris


“Von” adalah sebuah karya musik yang diciptakan oleh komposer asal Jepang Yoko Kanno
yang berkolaborasi dengan komposer asal Islandia Arnòr Dan.Karya ini memiliki birama
4/4,tempo sedang atau dalam metronome yaitu 90 bpm.Instrumen yang ada pada lagu ini adalah
vokal,piano dan strings.Lagu ini berdurasi 6 menit 14 detik dan bentuk pada lagu ini adalah biner
atau 2 bagian,strukturnya hanyalah A dan B atau hanya verse dan chorus,ada juga pengembangan
dari verse dan chorus tersebut.Secara keseluruhan,lagu ini menggunakan teknik atau motif
Ostinato,yaitu teknik pengulangan terus menerus pada sebuah motif.

Lagu ini diawali oleh piano yang memainkan ritmik seperdelapan dan seperenam belas,dan motif
tersebut di ulang terus menerus hingga lagu ini selesai.Vokal masuk dengan kalimat yang tidak
banyak dan di akhir kalimat,vokal menggunakan teknik Falset.Strings masuk dibagian chorus
dengan nada panjang dan dinamika cresscendo.Disini juga terdengar efek dari keadaan akustik
pada ruang akustiknya yaitu suara strings yang masing-masing alatnya berada di posisi yang
sebenarnya pada formasi strings ansambel maupun kelompok kecil seperti kwartet.Contohnya
suara cello yang keluar dan terdengar pada earphone sebelah karna karena posisi cello pada
formasi strings ada di sebelah kanan bila mana di lihat dari sisi penonton.Lagu ini mulai
terdengar megah di bagian chorus karena banyaknya suara dan motif yang dimainkan dari
berbagai instrumen dan terdapat juga pengembangan sebuah motif seperti yang dimainkan oleh
violin.

Lagu ini berakhir dengan menggunakan efek repeat and fade.Ada beberapa teknik pada
berbagai instrumen yang saya temukan pada lagu ini yaitu ostinato,legato,falset dan repeat and
fade.lagu ini menurut saya memiliki keunikan tersendiri yaitu lagu dimulai dari keadaan sepi dan
semakin lama menjadi semakin ramai yang juga didukung oleh dinamika cresscendo.

3.2 Analisis Lirik

6
Dalam menganalisa lirik yang berbahas Islandia ini,saya mengubahnya dahulu ke bahasa
Indonesia dan akhirnya menemukan maknanya.Menurut saya lagu ini menceritakan tentang
seorang wanita yang tumbuh dan berkembang dari sebuah kesalahan,dengan melihat kedepan dan
masih memiliki harapan.

BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Dari pembahasan diatas kita sudah bisa menyimpulkan bahwa semua lagu pastinya memiliki
latar belakang dan aspek musikalitas yang berbeda.Kita juga tahu bahwa menganalisa suatu
karya musik bukanlah hal yang mudah karena kita harus terlebih dahulu mengetahui apa saja
yang termasuk aspek musikalitas dan juga kita harus mengetahui dasar-dasar dalam menganalisis
lagu.Ada juga peran yang mendukung suatu analisis yaitu estetika.

7
8

Anda mungkin juga menyukai