Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ika Anjani Rohmaniyah

NIM : 4201022115
Rombel : Fisika-02 (PPG Prajabatan Gelombang 1)
Mata Kuliah : Teknologi Baru dalam Pengajaran dan Pembelajaran

Topik 5 (Perangkat Web dalam Pembelajaran)


KONEKSI ANTAR MATERI
Beberapa keuntungan menggunakan sumber daya Web 2.0 untuk pembelajaran
diantaranya:

- web pembelajaran lebih luwes (mudah untuk diakses),


- mudah diproduksi, dan
- dapat melibatkan peserta didik dalam pembelajaran secara autentik.

Selain itu, web juga mendukung keterhubungan di antara pengguna dan menciptakan
interaksi sosial dengan orang lain, dan yang penting bagi guru, web mudah untuk
dikembangkan bahkan tanpa biaya (gratis).

Berdasar pada banyak keuntungan tersebut, berikut adalah kaitan pemanfaatan web
khususnya jejaring sosial yang dimiliki guru menjadi media pembelajaran pada mata
pelajaran fisika.
Berikut adalah salah satu jejaring sosial salah satu guru fisika di SMAN 2 Semarang pada
aplikasi YouTube. Jejaring sosial yang dimiliki guru ini dimanfaatkan menjadi media
pembelajaran pada mata pelajaran fisika berupa video penjelasan dan cara penyelesaian
permasalahan berbagai materi fisika SMA.
Salah satu materi yang ada pada jejaring sosial tersebut adalah titik berat benda pejal
homogen. Akun dengan nama Bani Chajar tersebut memanfaatkan media digital Microsoft
Word kemudian dibagikan layar tersebut sembari melakukan rekam suara saat beliau
menjelaskan tentang materi titik berat. Hal ini menunjukkan adanya kebermanfaatan
Web 2.0 lebih tepatnya jejaring sosial menjadi media pembelajaran fisika menggunakan
aplikasi YouTube yaitu media yang dapat membagikan video.

Anda mungkin juga menyukai