Anda di halaman 1dari 50

METODOLOGI PENELITIAN

EVALUASI PEMILIHAN MODA ANGKUTAN UMUM RUTE


KALIDERES - GROGOL PETAMBURAN DENGAN
STATED PREFERENCE

Disusun oleh :

Nama : Firman Syarif Fiansyah

Nim : 41117120133

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS MERCU BUANA
JAKARTA
2022

Diterbitkan sebagai acuan untuk dipergunakan oleh


Mahasiswa Strata 1 Program Studi Teknik Sipil
Universitas Mercubuana
INTISARI

EVALUASI PEMILIHAN MODA ANGKUTAN UMUM RUTE KALIDERES-GROGOL PETAMBURAN DENGAN


STATED PREFERENCE

Transportasi menjadi salah satu hal penting dalam menyokong aktivitas masyarakat di
luar rumah, banyak masyarakat yang lebih memilih menggunakan tranportasi pribadi.

Penelitian ini ingin mengevaluasi tentang perilaku masyarakat dalam


pemilihan angkutan umum rute Kalideres-Grogol Petamburan. Ada 2 moda
transportasi yang biasa digunakan untuk perjalanan Kalideres-Grogol Petamburan
Angkutan Kota dan Transjakarta. Data diperoleh dari hasil survey kuisioner terhadap
pengguna angkutan umum rute Kalideres-Grogol Petamburan denganmenggunakan
metode stated preference dan digunakan atribut pengaruh berupa biaya perjalanan,
waktu tunggu dan waktu tempuh. Hasil survey dikumpulkan dan kemudian dilakukan
analisa regresi linear dan pemodelan dilakukan dengan menggunakan model logit
binomial. Analisa data dilakukan dari data kuesioner yang disebarkan kepada 100
responden. Faktor kenyamanan dan faktor biaya perjalanan menjadi faktor utama
pengguna angkutan umum. Hasil analisa regresi linear dengan menggunakan
program SPSS didapat model pemilihan moda yaitu (UAU – MTJ) = -

ABSTRAK
EVALUATION OF SELECTION OF PUBLIC TRANSPORTATION ROUTE KALIDERES-
GROGOL PETAMURAN WITH STATED PREFERENCE

Transportation is one of the important things in supporting community activities outside the
home, many people prefer to use private transportation.
This study wants to evaluate the behavior of the community in the selection of public
transportation for the Kalideres-Grogol Petamburan route. There are 2 modes of
transportation that are commonly used for the Kalideres-Grogol Petamburan trip, public
transport and Transjakarta. Data were obtained from the results of a questionnaire survey of
public transport users on the Kalideres-Grogol Petamburan route using stated preference
methods and used influence attributes in the form of travel costs, waiting time and travel time.
The survey results were collected and then linear regression analysis was performed and
modeling was performed using the binomial logit model. Data analysis was carried out from
questionnaire data distributed to 100 respondents. The convenience factor and the travel cost
factor are the main factors for public transport users. The results of linear regression analysis
using the SPSS program obtained a mode selection model, namely (UAU – MTJ) = -
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat, rahmat dan hidayah-
Nya, sehingga pelaksanaan penulisan tugas metodologi penelitian ini dapat berjalan lancar dan
selesai tepat pada waktunya. Pada kesempatan ini, kami mengucapkan banyak terima kasih
kepada seluruh pihak yang telah membantu dan membimbing sehingga kami dapat
menyelesaikan laporan ini dengan baik, diantaranya yaitu :

1. Allah SWT, atas rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
Tugas Akhir ini.
2. Ibu Ir. Sylvia Indriani, MT selaku Ketua Jurusan Program Studi Teknik Sipil
Universitas Mercubuana.
3. Ibu Dr. Ella Padillah, S.Sos.I, M.Pd.I selaku Dosen Pembimbing dalam penyusunan
tugas metodologi penelitian ini.
4. Orang tua, Istri, Keluarga dan semua pihak yang ikut membantu, mendukung serta
memberikan do’a pada penulis.
Dalam penyusunan laporan ini kami menyadari masih banyak kekurangan dan jauh dari
sempurna. Oleh karena itu kami mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk kami
dapat menyempurnakan laporan ini.
Akhir kata kami berharap tugas metodologi penelitian ini dapat menjadi manfaat bagi para
mahasiswa teknik sipil dan tentunya menambah wawasan bagi para pembaca.

Jakarta, Juni 2022

Penyusun
DAFTAR ISI

INTISARI i
KATA PENGANTAR ii
BAB 1 6

PENDAHULUAN 6
I.1 Latar Belakang........................................................................................................................... 6
I.2 Identifikasi Masalah .................................................................................................................. 8
I.3 Rumusan Masalah ..................................................................................................................... 8
I.4 Maksud dan Tujuan Penelitian ................................................................................................ 8
I.5 Batasan Masalah ........................................................................................................................ 9
I.6 Batasan Masalah ........................................................................................................................ 9

BAB 2 11

TINJAUAN PUSTAKA 11
II.1 Transportasi Umum ......................................................................................................... 11
II.2 Karakteristik Penetapan Trayek Angkutan Umum...................................................... 12
II.3 Faktor-Faktor Pemilihan Moda Transportasi ............................................................... 13
II.3.1 Klasifikasi Perjalanan ...................................................................................................... 13
II.3.2 Pemilihan Moda................................................................................................................ 14
II.4 Populasi ............................................................................................................................. 17
II.5 Sampel ............................................................................................................................... 17
II.6 Desain Eksperimen ........................................................................................................... 17
II.7 Angket atau Kuesioner .................................................................................................... 18
II.8 Uji Validitas ...................................................................................................................... 19
II.9 Uji Reliabilitas .................................................................................................................. 19
II.10. Stated Preference.............................................................................................................. 19
II.10.1 Stated Preference.............................................................................................................. 19
II.10.2 Identifikasi Pilihan ........................................................................................................... 22
II.10.3 Analisa Data Stated Preference....................................................................................... 23
II.10.4 Estimasi Parameter Stated Preference ........................................................................... 24
II.11 Penelitian Terdahulu........................................................................................................ 27
II.12 Kerangka Pikir ................................................................................................................. 36
BAB 3 37

METODOLOGI PENELITIAN 37
III.1 Diagram Alur Penelitian .................................................................................................. 37
III.2 Waktu dan Lokasi Penelitian .......................................................................................... 39
III.3 Variabel Penelitian ........................................................................................................... 40
III.4 Populasi dan Sampel ........................................................................................................ 40
III.5 Pengumpulan Data ........................................................................................................... 41
III.5.1 Data Primer....................................................................................................................... 41
III.5.2 Data Sekunder .................................................................................................................. 42
III.5.3 Identifikasi Pilihan Yang Digunakan ............................................................................. 43
III.6 Analisis Data ..................................................................................................................... 44

DAFTAR PUSTAKA 48

RIWAYAT HIDUP 50
BAB 1
PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Transportasi menjadi salah satu hal penting dalam menyokong aktivitas masyarakat di

luar rumah. Pentingnya transportasi sebagai salah satu syarat utama setiap masyarakat

modern tidak dapat diremehkan (Deka, 2021). Transportasi juga berperan dalam

perkembangan suatu daerah. Karena fungsi transportasi juga dapat dikatakan sebagai

salah satu pendukung perekonomian serta pengembangan wilayah di suatu daerah. Sudah

menjadi anggapan umum bahwa mobil, Bis, kereta, dan taksi akan tetap menjadi pilihan

moda transportasi lokal yang dominan di tahun-tahun mendatang (Ali, 2020).

Semakin banyaknya pilihan transportasi saat ini, membuat masyarakat mencari pilihan

mana yangpaling ideal untuk dirinya. Penelitian menunjukkan bahwa keandalan layanan,

privasi, kenyamanan, ketersediaan, dan waktu perjalanan adalah di antara pertimbangan

layananangkutan umum yang dibandingkan dengan kendaraan pribadi. Persaingan antar

moda transportasi secara tradisional dikategorikan sebagai pilihan antarakendaraan pribadi

dan angkutan umum (Welch, 2020). Perlu adanya kerjasama yang baik dari pemerintah

maupun penyedia jasa moda angkutan umum untuk bisa memberikan pelayanan yang baik.

Selain itu faktor keamanan juga harus sangat diperhatikan karena penggunaan angkutan

umum berasal dari berbagai lapisan masyarakat dan akan banyak bersinggungan secara

fisik.

DKI Jakarta merupakan salah satu kota dengan tingkat kemacetan dan polusi yang tinggi,

sehingga penggunaan transportasi umum sangat membantu untuk mengurangi dampak

I-6
negatif tersebut. Perlu adanya perhatian khusus dari pemerintah daerah untuk membuat

kebijakan yang membuat masyarakat DKI Jakarta beralih dari kendaraan pribadi ke

angkutan umum. Perumusan kebijakan yang berorientasi kepada tujuan yang efektif

memerlukan pemahaman yang lebih baik tentang orang-orang yang memilih

menggunakan angkutan umum dan dalam kondisi apa mereka menganggap penggunaan

angkutan umum tersebut layak (Chakrabarti, 2017). Dengan adanya perumusan kebijakan

yang baik akan mendorong masyarakat untuk menggunakan transportasi umum. Lebih

jelas, beberapa penelitian telah melaporkan bahwa mendorong moda angkutan umum

akan mengurangi masalah seperti polusi udara, kemacetan, dan kecelakaan lalu lintas dan

selanjutnya membawa manfaat kesehatan .

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, peneliti tertarik untuk memilih judul tugas

akhir “Evaluasi Pemilihan Moda Transportasi Rute Kalideres-Grogol Petamburan

Dengan Stated Preference”. Penelitian ini ingin mengevaluasi tentang perilaku

masyarakat pasca pandemi dalam pemilihan angkutan umum. Angkutan umum yang

dibadingkan adalah angkutan umum yang melewati angkutan umum yang melewati Rute

Kalideres-Grogol Petamburan via Jl. Daan mogot. Metode yang digunakan dalam

penelitian ini menggunakan metode stated preference.

I-7
I.2 Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah pada penelitian ini adalah :

1.Adanya kebijakan pemerintah akibat adanya pandemi Covid-19 yang melanda


Indonesia.

2.Adanya keluhan konsumen terhadap pelayanan dan kebijakan operasional moda


angkutan umum pasca pandemic covid-19

3.Adanya peraturan penerapan protokol kesehatan.

4.Pemilihan moda transportasi bagi masyarakat pasca covid-19.

I.3 Rumusan Masalah


Rumusan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini meliputi :
1. Bagaimana karakteristik pelaku perjalanan pengguna transportasi umum rute

Kalideres-Grogol Petamburan pasca pandemi ?

2. Faktor apa saja yang mempengaruhi pengguna jasa angkutan umum terhadap

pemilihan moda transportasi umum rute Kalideres-Grogol Petamburan pasca pandemi

3. Berapa probabilitas dari masing-masing angkutan umum dalam hal pemilihan moda

transportasi umum rute Kalideres-Grogol Petamburan pasca pandemi ?

I.4 Maksud dan Tujuan Penelitian


1. Mengetahui karakteristik pelaku perjalanan pengguna moda transportasi umum rute

Kalideres-Grogol Petamburan pasca pandemi.

2. Mengetahui faktor yang mempengaruhi pengguna jasa angkutan umum rute

Kalideres-Grogol Petamburan pasca pandemi.

3. Mengetahui probabilitas dalam hal pemilihan moda transportasi umum rute

Kalideres-Grogol Petamburan pasca pandemi.

I-8
I.5 Batasan Masalah
Batasan masalah dalam penelitian tugas akhir ini adalah :

1. Lokasi penelitian yaitu pada rute Kalideres-Grogol Petamburan via Jl, Daan Mogot.

2. Moda angkutan umum yang dibandingkan adalah Angkutan Kota dan Transjakarta.

3. Penelitian ini menggunakan metode Stated Preference.

4. Survei dilakukan dengan cara kuesioner.

5. Responden dipilih adalah calon penumpang/pengguna amgkutan umum yang berada

di terminal Angkutan Kota dan halte Transjakarta.

I.6 Sistematika Penulisan

Tugas akhir ini tersusun atas 5 bab, dimana dari masing-masing bab tersebut menjelaskan

mengenai hal yang berbeda namun berkesinambungan satu sama lain. Adapun

sistematika penulisan tugas akhir ini sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini membahas tentang latar belakang, maksud dan tujuan, ruang lingkup dan batasan

masalah serta sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini membahas rujukan yang termuat dalam tugas akhir dan berisikan teori, peraturan,

dan batasan-batasan yang menimbulkan gagasan dan mendasari penelitian.

BAB III METODE PENELITIAN

Bab ini berisi mengenai alur kerja dan langkah-langkah yang digunakan dalam

penyelesaian masalah, metode pengambilan dan pengolahan data dalam penelitian, serta

proses pengerjaan laporan.

I-9
BAB IV HASIL DAN ANALISIS

Bab ini berisikan hasil dari penelitian serta tata cara pengolahan data yang telah

didapatkan sesuai dengan analisis yang direncanakan.

BAB V PENUTUP

Bab ini membahas mengenai kesimpulan dan saran dari pelaksanaan penelitian

tugasakhir ini secara keseluruhan.


BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
II.1 Transportasi Umum
Transportasi umum adalah seluruh kegiatan transportasi dengan menggunakan sarana

angkutan secara bersama-sama dan terdapat sistem tarif yang harus dipenuhi oleh

pengguna jasa transportasi (Rahma, 2014). Transportasiumum pada umumnya termasuk

kereta api dan bis. Namun juga terdapat pelayanan maskapai penerbangan, feri, taksi,

dan lain-lain. Angkutan umum merupakan sarana untuk memindahkan orang dan barang

dari suatu tempat ke tempat lainnya. Tujuannya untuk membantu orang atau kelompok

dalam menjangkau tempat yang dikehendaki, ataumengirim barang dari tempat asal ke

tempat tujuan.

Tujuan dasar dari penyediaan angkutan umum, yaitu menyediakan pelayanan angkutan

yang baik, handal, nyaman, aman, cepat dan murah untuk umum (Rahma, 2014). Sesuai

dengan tujuan dasar tersebut transportasi umum diharapkan dapat mempermudah orang

untuk melakukan perjalanan. Transportasi umum juga sangat diperlukan untuk

mengurangi kepadatan lalu lintas. Terutama transportasi umum massal yang bisa

mengangkut banyak orang dalam satu waktu. Transportasi massal tersebut dapat

mengurangi kepadatan yang terjadi di jalan.

DKI Jakarta merupakan kota dengan kepadatan lalu lintas yang sangat tinggi. Salah satu

penyebabnya juga berasal dari jumlah penduduk yang tinggi. Transportasi umum, berupa

angkutan umum massal khususnya merupakan salah satu solusi efektif dalam rangka

mengurangi tingkat kepadatan lalu lintas yang terjadi di suatu ruas jalan (Rahma, 2014).

Sehingga diperlukan transportasi umum massalagar kepadatan lalu lintas bisa berkurang.

kepadatan lalu lintas membuat mobilitas orang menjadi terganggu dan terhambat dalam

melakukan aktivitas.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 11


II.2 Karakteristik Penetapan Trayek Angkutan Umum

Menurut Pedoman Teknis Penyelenggaraan Angkutan Penumpang Umum, Dirjen

Perhubungan darat, 2002, dalam (Joy, 2011) terdapat beberapa faktor yang harus

dipertimbangkan dalam penetapan trayek angkutan umum, yaitu:

a. Karakteristik pola tata guna lahan perkotaan.

Pelayanan angkutan umum diusahakan mampu menyediakan aksesibilitas yang baik.

Untuk memenuhi hal tersebut, lintasan trayek angkutan umum diusahakan melewati

tata guna tanah dengan potensi permintaan yang tinggi. Dengan demikian juga lokasi-

lokasi yang potensial menjadi tujuan bepergian diusahakan menjadi prioritas

pelayanan.

b. Karakteristik pola pergerakan penumpang.

Rute angkutan umum yang baik adalah arah yang mengikuti pola pergerakan

penumpang angkutan sehingga tercipta pergerakan yang lebih efisien. Trayek

angkutan penumpang umum harus dirancang sesuai dengan pola pergerakan

penduduk yang terjadi, sehingga transfer moda yang terjadi pada saat penumpang

mengadakan perjalanan dengan angkutan umum dapat diminimumkan.

c. Karakteristik kepadatan penduduk suatu kota.


Salah satu faktor menjadi prioritas angkutan umum adalah wilayah kepadatan

penduduk yang tinggi, yang pada umumnya merupakan wilayah yang mempunyai

potensi permintaan yang tinggi. Trayek angkutan umum yang ada diusahakan sedekat

mungkin menjangkau wilayah itu.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 12


d. Karakteristik daerah pelayanan angkutan umum.

Pelayanan angkutan umum, selain memperlihatkan wilayah-wilayah potensial

pelayanan, juga menjangkau semua wilayah perkotaan yang ada. Hal ini sesuai

dengan konsep pemerataan pelayanan terhadap penyediaan fasilitas angkutan umum.

e. Karakteristik jaringan jalan yang ada dalam wilayah pelayanan angkutan umum.

Kondisi jaringan jalan akan menentukan pola pelayanan trayek angkutan umum.

Karakteristik jaringan jalan meliputi konfigurasi, klasifikasi, fungsi, lebar jalan, dan

tipe operasi jalur. Operasi angkutan umum sangat dipengaruhi oleh karakteristik

jaringan jalan yang ada.

II.3 Faktor-Faktor Pemilihan Moda Transportasi

II.3.1 Klasifikasi Perjalanan

Perjalanan adalah pergerakan satu arah dari lokasi asal ke lokasi tujuan. Berhenti secara

kebetulan tidak dianggap sebagai tujuan pergerakan meskipun terpaksa melakukan

perubahan rute. Pemenuhan kebutuhan manusia seperti pemenuhan kebutuhan akan

pekerjaan, pendidikan, kesehatan dan olahraga menuntut terjadinya sebuah pergerakkan.

Pergerakkan dari lokasi asal menuju lokasi tujuan merupakan sebuah proses transportasi.

Dalam melakukan pergerakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut, manusia mempunyai

dua pilihan yaitu bergerak dengan moda transportasi (berjarak sedang sampai jauh) atau

tanpa moda transportasi (berjalan kaki/berjarak pendek). menjabarkan lima kategori

tujuan pergerakan berbasis tempat tinggal, yaitu:

1. Pergerakan ke tempat kerja;

2. Pergerakan ke sekolah atau universitas (pergerakan dengan tujuan pendidikan);

3. Pergerakan ke tempat belanja;

4. Pergerakan untuk kepentingan sosial;

5. Pergerakan untuk tujuan rekreasi.


TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 13
Tujuan pergerakan bekerja dan pendidikan, disebut tujuan pergerakan utama yang

merupakan keharusan untuk dilakukan oleh setiap orang setiap hari. Sedangkan tujuan

pergerakan lain sifatnya hanya pilihan dan tidak rutin dilakukan. Pergerakan berbasis

bukan rumah hanya sekitar (15-20)% dari total pergerakan yang terjadi.

II.3.2 Pemilihan Moda

Menurut Tamin dalam (Rahmad, Renni, & Isya, 2017) pemilihan moda transportasi

mungkin terdapat sedikit pilihan atau tidak ada pilihan sama sekali. Orang yang

mempunyai satu pilihan moda disebut Captive terhadap moda tersebut. Jika terdapatlebih

dari satu moda maka moda yang dipilih biasanya memiliki rute terpendek, tercepatdan

termurah, atau kombinasi dari ketiganya. Menurut Khisty C.J (1998) dalam (Rahmad,

Renni, & Isya, 2017) Keputusan dalam pemilihan moda didasarkan pada pertimbangan

beberapa faktor seperti waktu, jarak, efesiensi, biaya, keamanan dan kenyamanan. Sikap

perorangan terhadap angkutan umum dapat diukur dan dibuat peringkat berdasarkan

urutan kesukaan.

Angkutan pada dasarnya adalah sarana untuk memindahkan orang dan atau barang dari

satu tempat ke tempat lain. Tujuannya membantu orang atau kelompok orang menjangkau

berbagai tempat yang dikehendaki atau mengirimkan barang dari tempat asalnya ke

tempat tujuannya. Pemenuhan atribut perjalanan atau fasilitas pada angkutan umum

sangat penting untuk membuat orang dan atau barang memilih angkutan tersebut. Atribut

perjalanan yang paling bernilai adalah sampai tujuan tepat pada waktunya, tempat duduk

mudah didapat, tidak perlu berganti moda, pelayanan teratur, ada perlindungan terhadap

cuaca selama menunggu dan waktu berhenti untuk menunggu lebih pendek (Hobbs, 1995)

dalam (Rahmad, Renni, & Isya, 2017).

Pemilihan moda angkutan didaerah perkotaan bukan merupakan proses acak. Melainkan

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 14


dipengaruhi oleh faktor kecepatan, jarak perjalanan, kenyamanan, kesenangan, biaya,

keandalan, ketersediaan moda, ukuran kota, usia, dan status sosial ekonomi pelaku

perjalanan Warpani (1990) dalam (Rahmad, Renni, & Isya, 2017). Pilihan penggunaan

moda transportasi jika berdasarkan jarak tempuh dapat dilihat pada Gambar 2.1.

Pergerakan dengan moda transportasi biasanya berjarak sedang sampai jauh, sedangkan

pergerakan tanpa moda transportasi (misal berjalan kaki) berjarak pendek

Gambar 2. 1 Pilihan Moda Berdasarkan Jarak Tempuh


Sumber : Warpani (1990) dalam (Rahmad, Renni, & Isya., 2017)

Ortuzar dan Willumsem (1994) dalam , menyatakan beberapa faktor yang

mempengaruhi pemilihan moda diklasifikasikan dalam 3 (tiga) kelompok, yaitu :

1. Ciri Pengguna Jalan :

a. Ketersediaan dan/atau kepemilikan moda;

b. Kepemilikan Surat Izin Mengemudi (SIM);

c. Struktur rumah tangga, (pasangan muda, keluarga dengan anak, pensiunan,

bujangan dan lain-lain);

d. Pendapatan, semakin tinggi pendapatan akan semakin besar

peluangmenggunakan kendaraan pribadi;

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 15


e. Faktor lain, misalnya keharusan menggunakan mobil ketempat bekerja dan

keperluan mengantar anak sekolah.

2. Ciri pergerakan, pemilihan moda juga akan sangat dipengaruhi oleh :

a. Tujuan pergerakan, pada negara berkembang orang masih menggunakan mobil

pribadi ketempat kerja meskipun lebih mahal, karena ketepatan waktu,

kenyamanan, dan hal lain yang tidak dipenuhi oleh angkutan umum;

b. Waktu terjadinya pergerakan, kalau kita ingin bergerak pada tengah malam, kita

pasti membutuhkan kedaraan pribadi, karena pada saat itu angkutan umum

tidak/jarang beroperasi;

c. Jarak perjalanan, semakin jauh perjalanan, kita semakin cenderung memilih

angkutan umum dibandingkan dengan angkutan pribadi.

3. Ciri fasilitas moda transportasi, dikelompokkan dalam 2 (dua) kategori :

a. Faktor Kuantitatif seperti :

a) Waktu perjalanan, (waktu dalam moda, waktu tunggu dan waktu berjalan);

b) Biaya transportasi (tarif, biaya bahan bakar, dan lain-lain);

c) Ketersediaan ruang dan parkir.

b. Faktor Kualitatif seperti :

a) Kenyamanan dan kesenangan;

b) Ketersediaan dan keteraturan;

c) Keamanan

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 16


II.4 Populasi

Menurut (Arikunto, 2013) populasi adalah keseluruhan dari subjek penelitian. Jadi yang

dimaksud dengan pupulasi individu yang memiliki sifat yang sama walaupun presentase

kesamaan itu sedikit, atau dengan kata lain seluruh individu yang akandijadikan objek

penelitian. Sedangkan (Sugiyono, 2013) populasi adalah generalisasi yang terdiri atas

objek/subjek yang mempunyai kulitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh

peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan.

II.5 Sampel

(Arikunto, 2013) berpendapat bahwa sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang

diteliti. Sedangkan menurut sugiyono (Sugiyono, 2013) sampel adalah bagian dari

jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Berdasarkan jumlah

populasi sebanyak 26 orang, maka besar sampel yang akan diambil pada penelitian ini

berdasarkan pendapat Danim (2007) menjelaskan: Jika populasinya kurang dari 100,

Iebih baik semuapopulasinya dijadikan sampel, selanjutnya jika populasinya lebih dari

100 maka sampelnya minimal 10-25%.

II.6 Desain Eksperimen

Dalam membuat alternatif hipotesa yang akan disampaikan kepada responden,

penggunaan Stated Preference disarankan menggunakan desain eksperimen. Desain

eksperimen harus memastikan bahwa kombinasi atribut yang disampaikan kepada

responden bervariasi tetapi tidak terkait satu dengan yang lainnya (Jurike, James, & Theo,

2015). Tujuannya agar hasil dari efek setiap level atas berbagai tanggapan lebih mudah

dipastikan. Desain pilihan dan penyampaiannya harus berisi tiga tahap :

1. Penyelesaian level atribut dan kombinasi susunan setiap alternatif.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 17


2. Desain eksperimen apa yang akan disampaikan mengenai alternatif (presentation

ofalternative).

3. Persyaratan responden yang akan didapatkan dari jawaban responden

(specificationof responses).

II.7 Angket atau Kuesioner

Angket atau kuesioner merupakan cara pengumpulan data dengan memberikan

pertanyaan secara tertulis yang akan dijawab oleh responden, agar peneliti memperoleh

data lapangan/empiris untuk memecahkan masalah penelitian dan menguji hipotesis yang

telah ditetapkan (Leonardo, 2015). Dalam penelitian dengan menggunakan test atau

angket yang bersifat kuantitatif yang diutamakan adalah respon yang dapat dikuantifikasi

agar dapat diolah secara statistik, sedangkan yang menyimpang dari itu tidak dihiraukan.

Dengan manusia sebagai instrumen, respon yang aneh, yang menyimpang justru diberi

perhatian. Respon yang lain daripada yang lain, bahkan yang bertentangan dipakai untuk

mempertinggi tingkat kepercayaan dan tingkat pemahaman mengenai aspek yang diteliti.

Untuk mengumpulkan data dari sumber informasi (informan), peneliti sebagai instrumen

utama penelitian memerlukan instrumen bantuan. Ada dua macam instrumen bantuan

yang lazim digunakan yaitu: 1) panduan atau pedoman wawancara mendalam. Ini adalah

suatu tulisan singkat yang berisikan daftar informasi yang perlu dikumpulkan.

Pertanyaan-pertanyaan lazimnya bersifat umum yang memerlukan jawaban panjang,

bukan jawaban ya atau tidak; 2) alat rekaman. Peneliti dapat menggunakan alat rekaman

seperti, tape recorder, telepon seluler, kamera fot, dan kamera video untuk merekam hasil

wawancara. Alat rekaman dapat dipergunakan apabila peneliti mengalami kesulitan untuk

mencatat hasil wawancara (Afrizal, 2014).

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 18


II.8 Uji Validitas

Uji validitas adalah pengujian yang dilakukan untuk mengukur valid atau tidaknya

kuesioner yang digunakan. Uji ini bertujuan untuk mengetahui apakah item-item atau

variabel-variabel yang tersaji dalam kuisioner benar-benar mampu mengungkapkan

dengan pasti apa yang akan diteliti (Landunau, 2019). Apabila pertanyaan yang terdapat

pada kuesioner tersebut mampu menjawab sesuatu yang akan diukur dengan tepat dan

akurat sesuai dengan maksud dan tujuan diadakannya penelitian tersebut, maka kuesioner

tersebut dapat dikatakan memiliki validitas yang tinggi.

II.9 Uji Reliabilitas

Uji reliabilitas adalah pengujian yang menunjukkan apakah kuesioner tersebut dapat

dipercaya atau tidak. Uji ini untuk mengetahui apakah item-item yang tersaji dalam

kuisioner dapat dipercaya dan mampu mengungkapkan informasi yang sebenarnya di

lapangan (Landunau, 2019). Hasil penelitian harus reliabel yang berarti harus memiliki

tingkat konsistensi. Apabila jawaban dari responden terhadap pernyataan adalah

konsisten dari waktu ke waktu, maka kuesioner tersebut dapat dikatakan reliabel. Tingkat

konsistensi digunakan untuk menentukan reabilitas penelitian. Penelitian yang

menghasilkan data yang reliabel dapat dikatakan penelitian tersebut memiliki reabilitas

yang tinggi.

II.10 Stated Preference

II.10.1 Stated Preference

Teknik Stated Preference dicirikan dengan adanya penggunaan desain eksperimen untuk

membangun alternatif hipotesa terhadap situasi (hypothetical situation) yang kemudian

disajikan kepada responden (Jurike, James, & Theo, 2015). Selanjutnya responden

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 19


ditanya mengenai pilihan apa yang mereka inginkan untuk melakukan sesuatu atau

bagaimana mereka membuat rating/rangking atau pilihan tertentu didalam satu atau

beberapa situasi dugaan. Dengan menggunakan teknik Stated Preference ini, peneliti

dapat mengontrol secara penuh faktor-faktor yang ada pada situasi yang dihipotesis.

Stated Preference adalah pendekatan relatif baru dalam penelitian transportasi, yaitu

dengan menyampaikan pernyataan pilihan (option) berupa suatu hipotesa untuk dinilai

oleh responden. Dengan metode ini kita dapat melakukan kontrol eksperimen kehidupan

nyata dalam sistem transportasi (Ortuzar dan Willumsen, 1994 dalam (Jurike, James, &

Theo, 2015).

Data Stated Preference yang diperoleh dari responden selanjutnya dianalisa untuk

mendapatkan suatu model berupa formulasi yang mencerminkan utilitas individu dalam

perjalanannya. Stated Preference Survey memiliki sifat-sifat utama yaitu: (Jurike, James,

& Theo, 2015)

1. Didasarkan pada pendapat responden tentang bagaimana respon mereka terhadap

beberapa alternatif hipotesa.

2. Setiap pilihan dipresentasikan sebagai “paket” dari atribut yang berbeda seperti

waktu, ongkos, jarak dan lain-lain.

3. Peneliti membuat alternatif hipotesa sedemikian rupa sehingga pengaruh individu

pada setiap atribut dapat diestimasi; ini diperoleh dengan teknik desain eksperimen

(experimental design).

4. Alat interview (questionare) harus memberikan alternatif hipotesa yang dapat

dimengerti oleh responden, tersusun rapi dan masuk akal.

5. Responden menyatakan pendapatnya pada setiap pilihan (option) dengan melakukan

ranking, rating dan choice pendapat terbaiknya sepasang atau sekelompok

pertanyaan.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 20


6. Respon sebagai jawaban yang diberikan oleh individu dianalisa untuk mendapatkan

ukuran kwantitatif mengenai hal yang penting (really) pada setiap atribut.

Kemampuan penggunaan Stated Preference terletak pada kebebasan membuat desain

eksperimen dalam upaya menemukan variasi yang luas bagi keperluan penelitian.

Kemampuan ini harus diimbangi oleh keperluan untuk memastikan bahwa respon

yang diberika cukup realistis.

Untuk membangun keseimbangan dalam penggunaan Stated Preference, dibuat tahap-

tahap berikut : (Jurike, James, & Theo, 2015)

1. Identifikasi atribut kunci dari setiap alternatif dan buat “paket” yang mengandung

pilihan; seluruh atribut penting harus dipresentasikan dan pilihan harus dapat diterima

dan realistis.

2. Cara yang digunakan dalam memilih akan disampaikan pada responden dan

responden diperkenankan untuk mengekspresikan apa yang lebih disukainya. Bentuk

penyampaian alternatif harus mudah dimengerti, dalam konteks pengalaman

responden dan dibatasi.

3. Strategi sampel harus dilakukan untuk menjamin perolehan data yang representatif.

Untuk mengembangkan model, data Stated Preference memiliki keuntungan tertentu

dibandingkan dengan Revealed Preference.

Perbedaan karakteristik ini adalah sebagai berikut : (Jurike, James, & Theo, 2015)

1. Data Revealed Preference memiliki pengertian yang sesuai dengan perilaku nyata,

tetapi data Stated Preference mungkin berbeda dengan perilaku nyatanya.

2. Metode Stated Preference secara langsung dapat diterapkan untuk perencanaan

alternatif yang baru (nonexsiting).

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 21


3. Pertukaran (trade-off) diantara atribut lebih jelas dan dapat diobservasi dari data

Stated Preference dan nilai koefisien spesifik individu dapat diestimasi dari data

Stated Preference.

4. Format pilihan respon dapat bervariasi (misalnya; memilih salah satu, ranking,

rating), sedangkan format pilihan untuk Revealed Preference hanya “choice”.

II.10.2 Identifikasi Pilihan

Dalam identifikasi pilihan ini akan dilihat bagaimana responden mengekspresikan

preference terbaiknya terhadap setiap pilihan yang ditawarkan padanya. Terdapat 3 cara

utama untuk mengetahui dan mengumpulkan informasi mengenai preference responden

terhadap alternatif pilihan yang ditawarkan kepadanya: (Jurike, James, & Theo, 2015)

1. Ranking Responses (Conjoint Measurement)

Pendekatan ini dilakukan dengan cara menyampaikan seluruh pilihan pendapat

kepada responden. Kemudian responden diminta untuk merankingnya kedalam

pilihan lain yang secara tidak langsung merupakan nilai hirarki dari utilitas. Dalam

pendekatan ini seluruh pilihan dipresentasikan tetapi jumlah alternatif pilihan harus

dibatasi agar tidak melelahkan.

2. Rating Techniques (Functional Measurement)

Dalam kasus ini, responden ditanya untuk mengekspresikan derajat pilihan

terbaiknya, menggunakan aturan skala, sering berada antara 1 sampai 10, dengan

disertai label spesifik sebagai angka kunci, untuk contoh 1 = ‘sangat tidak suka’, 5

= ‘tidak suka’, atau 10 = ‘sangat disukai’. Skor yang diberikan dapat

ditransformasikan menjadi probabilitas yang masuk akal dari pilihan-pilihan

tersebut. Disini diperlihatkan bahwa respon tidak lepas dari skala yang digunakan

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 22


dan label yang disertakan, untuk itu pilihan yang terbaik didapatkan dan

diterjemahkan kedalam skala cardinal/numerik. Pada penelitian ini point

ratingnya/skala semantiknya didefinisikan dengan kalimat ‘pasti memilih Bis (1)’,

‘mungkin memilih Bis (2)’, ‘pilihan berimbang (3)’, ‘mungkin memilih mobil sewa

(4)’, dan ‘pasti memilih mobilsewa (5)’. Responden diminta untuk mengekspresikan

preferensinya terhadap masing-masing pilihan dengan menunjukkan “skor” tertentu

dan dalam hal ini digunakan skala 1 sampai 5 sesuai poin ratingnya untuk

menunjukkan kemungkinan pilihan. Selanjutnya skor tesebut dapat

ditransformasikan dalam bentuk probabilitas yang masuk akal dari pilihan-pilihan

tersebut, skor yang diambil untuk poin rating (skor) 1 = 0,1 ; poin rating (skor) 2 =

0,3 ; poin rating (skor) 3 = 0,5 ; poin rating (skor) 4 = 0,7 dan poin rating (skor) 5

= 0,9.

3. Eksperimen Pilihan (Choice Experiment)

Dalam kasus ini individu hanya ditanya untuk memilih pilihan preferencenya dari beberapa

alternatif (dua atau lebih) dari sekumpulan pilihan kemudian memperkenankan responden

untuk mengekspresikan derajat keyakinannya kedalam pernyataan pilihan. Dalam

literatur lain exercise ini kadang-kadang disebut juga sebagai rating, meskipun

secara aktual identik dengan choice experiment.

II.10.3 Analisa Data Stated Preference

Fungsi utilitas adalah mengukur daya Tarik setiap pilihan (skenario hipotesa) yang

diberikan pada responden. Fungsi ini merefleksikan pengaruh pilihan responden pada

seluruh atribut yang termasuk dalam Stated Preference. Umumnya fungsi utilitas

berbentuk linear, sebagai berikut :

𝑈𝑗 = 𝑎 + 𝑏1𝑥1 + 𝑏2𝑥2 + ⋯ + 𝑏𝑛𝑥𝑛

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 23


dimana :

Uj = utilitas pilihan j

𝑎, 𝑏1, … , 𝑏𝑛 = parameter model

𝑥1 , 𝑥2 , … , 𝑥𝑛 = nilai atribut

Tujuan analisa adalah menentukan estimasi nilai sampai dimana nilai-nilai tersebut

disebut sebagai bobot pilihan atau komponen utilitas (Jurike, James, & Theo, 2015). Dari

nilai parameter model dapat efek relatif dari setiap atribut pada seluruh utilitas. Setelah

komponen utilitas dapat diestimasi, maka selanjutnya dapat digunakan untuk berbagai

tujuan seperti menentukan kepentingan relatif dari atribut yang termasuk dalam

eksperimen dan menentukan fungsi utilitas untuk peramalan model.

II.10.4 Estimasi Parameter Stated Preference

Ada beberapa cara yang secara keseluruhan dapat menentukan komponen utilitas. Empat

teknik Stated Preference antara lain : (Jurike, James, & Theo, 2015)

1. Native atau Metode Grafik

Native atau Metode Grafik sangat sederhana digunakan dengan pendekatan yang

didasarkan pada prinsip bahwa tiap level dari atribut sering muncul sama-sama dalam

desain eksperimen tertentu. Oleh karena itu, beberapa ciri utilitas dari pasangan level
atribut tersebut bisa ditentukan dengan menghitung rata-rata (mean), nilai ranking,

rating dan choice setiap pilihan yang telah dimasukkan dalam level tersebut dan

membandingkannya dengan rata-rata (mean) yang sama untuk level dan atribut yang

lain.

2. Non-Metric Scaling

Metode ini menggunakan Analisa Monotonic Variance (MONANOVA) yaitu

pendekatan yang digunakan untuk skala non-metric, dengan menggunakan seluruh

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 24


urutan ranking pilihan yang diperoleh dalam eksperimen Stated Preference. Metode

ini memperkirakan komponen utilitas melalui cara iterasi, yaitu perkiraan nilai utilitas

menyesuaikan pada setiap alternatif. Komponen utilitas yang pertama dihasilkan

menggunakan metode Native, jika komponen utilitas Native mampu menghasilkan

urutan ranking secara pasti, proses iterasi selesai. Jika metode Native menghasilkan

urutan ranking yang tidak sama dengan yang dihasilkan oleh responden, komponen

utilitas secara sistematik divariasikan dalam suatu urutan untuk diperbaiki, yaitu

dengan menyesuaikan antara ramalam dan urutan ranking yang diobservasi sampai

dicapaian nilai optimum. Metode ini diterapkan pada setiap responden secara terpisah

dan tidak memberikan secara keseluruhan goodness of fit statistic mengenai ketepatan

model. Oleh karena itu, teknik ini menjadi kurang popular dalam studi pengembangan

transportasi sekarang ini.

3. Metode Regresi.

Metode Regresi secara luas digunakan dalam pemodelan transportasi. Dalam

penggunaan analisa stated preference, teknik regresi digunakan pada pilihan rating.

Pengolahan data dilakukan untuk mendapatkan hubungan kuantitatif antara

sekumpulan atribut dan responden. Hubungan tersebut dinyatakan dalam bentuk

persamaan linear sebagai berikut:

𝑦 = 𝑎 + 𝑏1𝑥1 + 𝑏2𝑥2 + ⋯ ⋯ + 𝑏𝑛𝑥𝑛

dimana :

y = respon individu

𝑏1, 𝑏2, … , 𝑏𝑛 = parameter

modela = konstanta

regresi

𝑥1 , 𝑥2 , … , 𝑥𝑛 = atribut pelayanan

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 25


Residual untuk setiap kejadian dirumuskan sebagai berikut :

𝛿 = 𝑦 − (𝑎 + 𝑏1𝑥1 + 𝑏2𝑥2 + ⋯ + 𝑏𝑛𝑥𝑛)

Dan jumlah kuadrat terkecil residual untuk sejumlah n observasi adalah :

𝛿 = Σ[𝑦 − (𝑎 + 𝑏1𝑥1 + 𝑏2𝑥2 + ⋯ + 𝑏𝑛𝑥𝑛)]

Dengan menggunakan prinsip kuadrat terkecil, dengan meminimalkan Σ𝛿2, diperoleh

jika turunan parsial Σ𝛿2berturut-turut terhadap 𝑎, 𝑏1, 𝑏2, ⋯ , 𝑏𝑛 adalah sama dengan

nol. Dengan langkah ini, maka akan diperoleh k + 1 persamaan sejumlah k + 1

koefisien regresi sehingga masing-masing koefisien dapat ditentukan.

4. Analisa Logit.

Teknik estimasi pilihan diskrit seperti logit diperlukan teknik statistik yang lebih maju

dalam analisis data stated preference. Estimasi yang dilakukan didasarkan pada

prinsip statistik maksimum likehood.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 26


II.12 Penelitian Terdahulu

Tabel 2. 1 Penelitian Terdahulu yang Relevan dengan Rentan Waktu 10 Tahun Terakhir
Tahun,
No. Judul Penulis Tujuan Kesimpulan Variabel
Lembaga
1. Analisa Pemilihan Rizyak Wale 2013, 1. Mengetahui karakteristik pelaku 1. Karakteristik pelaku perjalanan Karakteristik,
Moda Transportasi Simanjuntak, Universitas perjalanan, karakteristik perjalanan, tidak cukup mempengaruhi pemilihan moda
Medan – Rantau Prapat Medis S Sumatera Utara dan karakteristik fasilitas seseorang dalam pemilihan moda, transportasi,
Dengan Menggunakan Surbakti transportasi tujuan Medan – Rantau baik untuk moda Bis, kereta api, stated
Metode Stated Prapat. maupun taxi. preference.
Preference 2. Mengetahui model pemilihan moda 2. Dari hasil analisi regresi linear
transportasi Bis, kereta api, dan taxi berganda diperoleh persamaan
dengan persamaan regresi linear model permilihan moda terbaik
berganda serta nilai utilitas masing- pada masing-masing moda
masing moda transportasi. transportasi, yaitu:
3. Mengetahui probabilitas dalam hal a. Moda transportasi Bis, yaitu YBis
pemilihan moda antara kereta api, = 0,420 + 0,216 Penghasilan
Bis, dan taxi dari segi harga (cost), perbulan - 0,167 Biaya dari rumah
pelayanan (service), waktu (time), menuju stasiun.
keberangkatan (headway), dan time b. Moda transportasi kereta api,
acces. yaitu Ykereta api= 0,374 + 0,271
Jumlah rombongan + 0,388
Penghasilan perbulan.
Tahun,
No. Judul Penulis Tujuan Kesimpulan Variabel
Lembaga
c. Moda transportasi taxi, yaitu
Ytaxi = 0,318 Jumlah rombongan +
0,244 Penghasilan perbulan + 0,204
Waktu menuju ke tempat tujuan, -
0,459 Waktu dari rumah menuju
stasiun.
3. Diperoleh probabilitas terpilihnya
moda transportasi yang akan
digunakan berdasarkan utilitas
masing-masing moda yaitu P(Bis) =
16%, P(kereta api) =71,4%, dan
P(taxi) = 12,6%.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 28


2. Pemilihan Moda Wila T. 2019, Mengetahui probabilitas pemilihan moda Probabilitas terpilihnya moda Pemilihan moda
Transportasi Kupang – Landunau, John Universitas transportasi yang digunakan untuk transportasi yang akan digunakan adalah transportasi,
Soe Menggunakan H. Frans, Sudiyo Nusa Cendana perjalanan Kupang – Soe. sebagai berikut: Probabilitas pemilihan stated
Metode Stated Utomo Bis yaitu sebesar 24,25%, Probabilitas preference.
Preference pemilihan mobil travel yaitu
sebesar 25,25%, Probabilitas pemilihan
sepeda motor yaitu sebesar 26,75%, dan
Probabilitas
pemilihan mobil pribadi yaitu sebesar
23,75%.
3. Analisis Pilihan Moda Fidel Miro 2016, Mengetahui probabilitas pemilihan moda Dari hasil analisis di atas, maka dapat Pemilihan moda
Transportasi Umum Universitas transportasi yang digunakan untuk ditarik kesimpulan bahwa moda transportasi,
Rute Padang – Jakarta Bung Hatta perjalanan Padang – Jakarta. transportasi udara stated
Menggunakan Metode (Pesawat) memiliki pangsa pasar atau preference.
Stated Preference berpeluang lebih besar untuk dipilih
pelaku perjalanan pada rute Padang –
Jakarta untuk kondisi terkini dibanding
dengan Moda Transportasi Bis Umum
Antar Kota Antar Propinsi (AKAP).

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 29


4. Pemilihan Moda SITINJAK, L. 2019, Melakukan identifikasi beberapa faktor Dari hasil analisis di atas, maka dapat Pemilihan moda
Transportasi L., & Universitas yang mempengaruhi pemilihan moda ditarik kesimpulan bahwa moda transportasi,
Pematangsiantar SITINDAON, Katolik Santo angkutan penumpang pada transportasi transportasi udara (Pesawat) memiliki stated
menuju C. Thomas angkutan Bis dan mobil pribadi. pangsa pasar atau berpeluang lebih besar preference.
Bandara Silangit Sehingga dapat ditentukan instrumen untuk dipilih pelaku perjalanan pada rute
Dengan Metode Stated survey dengan menggunakan teknik Padang – Jakarta untuk kondisi terkini
Preference Stated Preference. Selanjutnya dibanding dengan Moda Transportasi
mengembangkan model hasil analisis Bis Umum Antar Kota Antar Propinsi
regressi yang menyatakan probabilitas (AKAP). Hal ini dapat dilihat dari
individu dalam hal memilih salah satu besarnya koefisien regresi
dari kedua moda tersebut, serta menguji variabel waktu perjalanan total dan
sensitifitas respons model terhadap variabel nilai waktu pelaku perjalanan
dibanding variabel

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 30


perubahan biaya, waktu dan keamanan biaya total perjalanan. Artinya pelaku
(Elastisitas Pemilihan Moda). perjalanan lebih mementingkan
(preferensi) waktu perjalanan dan nilai
waktu dibanding variabel biaya total
perjalanan. Jika ditotalkan seluruh biaya
yang dikeluarkan oleh pelaku perjalanan
selama perjalanan menggunakan Moda
Transportasi Bis Umum hampir sama
dengan besarnya total biaya jika
menggunakan Moda
Transportasi Pesawat Udara pada rute
Padang – Jakarta.
5. Pemodelan Pemilihan Wilton Wahab, 2020, 1. Melihat karakteristik pelaku Berdasarkan hasil penelitian dapat Pemilihan moda
Moda Transportasi Angelalia Roza Politeknik perjalanan dalam memilih moda disimpulkan bahwa nilai probabilitas transportasi,
Darat Antara Negeri Padang transportasi yang diinginkan, pemilihan moda transportasi akan stated
Angkutan Kota dan 2. Menjelaskan variabel yang berubah akibat adanya perubahan nilai preference.
Gojek di Kota mempengaruhi pengambilan utilitas atribut. Nilai utilitas ke enam
Bukittinggi dengan keputusan pelaku perjalanan dalam atribut pada kondisi eksisting adalah (–
Teknik memilih moda transportasi, serta 0,305) dimana 58% pengguna cenderung
Stated Preference 3. mendapatkan model matematis yang memilih Gojek dan 42% pengguna
dapat menjelaskan probabilitas cenderung memilih Angkot sebagai
pemilihan moda transportasi antara moda transportasinya. Persamaan model

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 31


angkutan kota (Angkot) dan pemilihan moda yang diperoleh dari
angkutan online (Gojek) di wilayah hasil penelitian ini adalah : Y = 3,362 –
studi. 0,244.X1 – 0,0004.X2 – 0,0006.X3 –
0,122.X4 – 0,011.X5 – 0,065.X6.
Dimana : waktu perjalanan (X1), biaya
perjalanan (X2), Kenaikan biaya (X3),
jumlah penumpang (X4), Jarak akses
moda (X5), waktu tunggu (X6). Hasil
penelitian membuktikan adanya
kompetisi yang nyata antara moda
Angkutan Kota dan Gojek di Bukittinggi
saat ini.
6. Predicting transit mode Devajyoti Deka, 2021, The State This study examines transit mode choice Model results indicate that commuters’ Transit mode
choice of New Jersey Jon Carnegie University of preferences of New Jersey commuters choices are affected not only by travel choice, stated
workers commuting to New Jersey traveling to New York City (NYC) with time and cost for the segment of the preference.
New the objective of assisting trans-Hudson journey that crosses the Hudson River,
York City from a stated ferry service planning on the basis of but also reliability and comfort during
preference survey variables significantly affecting that segment, number of access modes
mode choice. required by the journey, and travel time
and cost of trips from home to stations/
terminals before crossing the river. The
results also show that commuters’

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 32


attachment to the modes they currently
use serves as a barrier to switching to
other modes. The most important
takeaway from this research for transit
service planning is that there is a need
to consider the attributes of both
individual trip segments as well as entire
journeys between commuters’ home and
work when exploring changes to transit
service characteristics.
7. Identifying the Lieve Creemers, 2012, Hasselt This paper examines the determinants of In particular, the results indicate that Light rail mode,
Determinants of Light Mario Cools, University light rail mode choice for medium- and the use of light rail is strongly influenced stated
Rail Mode Choice for Hans Tormans, long-distance trips (10 to 40 km) for a by travel cost and in-vehicle travel time preference.
Medium- and Long- Pieter-Jan new light rail system in Flanders, and to a lesser extent by waiting and
Distance Trips Results Lateur, Belgium. access–egress time. Seat availability
from a Stated Davy Janssens, appeared to play a more important role
Preference Study and Geert Wets than did transfers in deciding to choose
light rail transit.
8. Predicting Transit Nazam Ali, 2020, Identify the significant factors that Results manifested that parents with Mode choice,
Mode Choice Behavior Muhammad University of influence the parents’ choice of mode for middle-income and employees prefer parents’
from Parents’ Ashraf Javid, Management their children daily traveling to TNCs (i.e., Uber and Careem), while perspectives,
Perspectives: A Case educational institutes. high-income, female and Bisiness

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 33


Study in Lahore, and Abdur and parents prefer personal vehicles stated
Pakistan Rahim Technology considering trip characteristics. The preference.
extracted findings would provide a clear
understanding of mode choice factors
for the selected travel alternatives.
9. Transit Users’ Mode Muhammad 2021, This study aimed to investigate transit The results of the analysis show that, in Mode choice,
Choice Behavior Arslan Asim, University of customers’ mode choice behavior in the context of the LRT PSD choice light rail transit
During Light Rail Adam Weiss, Calgary response to short-term light rail transit situation investigated in this study, LRT (LRT), planned
Transit Short-Term Lina Kattan, and (LRT) planned service disruptions ridership can be reduced by up to 35%. service
Planned Service S. C. Wirasinghe (PSDs) in the City of Calgary, AB, More specifically, respondents who disruptions
Disruption Canada. stated that they would avoid the LRT (PSDs), stated
during the hypothetical disruption are preference.
likely to consider alternative travel
modes, for example, alternative transit
Bis route (17%), driving (6%), taxi/Uber
(7%), or cancel/reschedule their trip
(9%).
10. Modeling the Transport Ali 2019, Shiraz Considering the high rate of injury and The results indicated that two main Motorcycle,
Mode Choice Behavior Shahikhaneh, University death caused by this vehicle, more attributes, namely traveling time and mode choice,
of Motorcyclists Kian Ahmadi researches should be conducted to cost were involved in afecting the stated
Azari, Iman understand the transport mode choice behavior of motorcyclists’ mode choice. preference.
Aghayan. behavior of motorcyclists properly. However, the traveling time was taken

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 34


Therefore, the main purpose of this study into consideration more for choosing
is to examine the parameters infuencing motorcycle mode. Considering the travel
the mode choice behavior of time elasticity, as the travel time
motorcyclists in the city of Mashhad. increased up to 1%, the demand for
using motorcycle decreased about 0.6%
while the demand for using Bis and LRT
increased up to 1.3 and 0.9%,
respectively. Moreover, other attributes
such as the increased age, an increased
monthly income and private car
ownership may encourage motorcyclists
to switch their mode choice toward other
types of transportation.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 35


II.13 Kerangka Pikir

Gambar 2. 2 Kerangka Pikir


BAB III
METODOLOGI PENELITIAN
III.1 Diagram Alur Penelitian

Berikut ini adalah Diagram Alur Penelitian :

Data Sekunder
Data Studi Literatur :
1. Data Angkutan Umum Eksisting Kalideres – Grogol Petamburan
2. Rute Angkutan Umum Eksisting Kalideres – Grogol Petamburan
3. Kebijakan Angkutan Umum

Gambar 3. 1 Diagram Alur Penelitian

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 37


Dalam melakukan penelitian ini penulis sebelumnya melakukan studi literatur

berdasarkan referensi-referensi berupa buku, jurnal, maupun artikel. Yang

kemudian dilakukan studi berkaitan dengan kondisi eksisting yang ada, yaitu

berupa angkutan umum eksisting (Angkutan Kota dan Transjakarta) yang

beroperasi pada rute Terminal Kalideres – Grogol Petamburan.

Kemudian dilakukan pengambilan data dengan melakukan survey di rute perjalanan

Terminal Kalideres - Grogol Petamburan, yaitu pada Terminal Kalideres dan Grogol

Petamburan. Survey tersebut dilakukan dengan 2 cara. yaitu dengan melakukan

penyebaran kuisioner dan pengamatan langsung terhadap angkutan umum yang

beroperasi.

Penyebaran kuesioner dimaksudkan untuk mengetahui asal tujuan perjalanan

pengguna angkutan umum serta minat dan pertimbangan penumpang angkutan

umum di sepanjang jalur tersebut dalam memilih angkutan umum yang akan

digunakan, baik pertimbangan dari segi biaya dan waktu tempuh sebagai data studi

penelitian. Sedangkan pengamatan langsung terhadap angkutan umum

dimaksudkan untuk mendapatkan data informasi aktual di lapangan mengenai

angkutan umum rute Terminal Kalideres - Grogol Petamburan yang digunakan

dalam menentukan sampel.

Dari data hasil survey, akan didapatkan data karakteristik pengguna angkutan

umum rute Terminal Kalideres - Grogol Petamburan. Kemudian melalui data

stated preference, akan dilakukan analisis dengan menggunakan metode utilitas

dan metode logit dengan menggunakan tariff, waktu tempuh dan waktu tunggu

sebagai atributnya. Sehingga didapatkan nilai probabilitas pengguna angkutan

umum yang memilih antara Angkutan Kota atau Tranjakarta sebagai pilihan mode

transportasi yang lebih diminati di era newnormal.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 38


Guna memperlancar dan mencapai tujuan penulisan penelitian ini, dibuat suatu

diagram alir /Flowchart penelitian dari mulainya penelitian sampai pada tahapan

akhir berupa pengambilan kesimpulan dan usulan.

III.2 Waktu dan Lokasi Penelitian

1. Waktu penelitian dilakukan pada hari kerja Senin-Jum’at. Penelitian dilakukan

pada pagi hari sekitar pukul 07:00 s/d 10:00, dimana dimaksudkan bahwa pada

pagi hari para pengguna transportasi memulai aktivitasnya dan akan

didapatkan karakteristik tujuan yang beragam.

2. Lokasi penelitian pemilihan moda angkutan umum berada pada rute Terminal

Kalideres - Grogol Petamburan. Sesuai dengan peta yang ada pada Gambar

3.2. Penyebaran kuisioner dilakukan di kawasan sekitar Terminal yang

berdekatan dengan Lokasi keberangkatan.

Gambar 3. 2 Lokasi Penelitian Rute Terminal Kalideres – Grogol


Petamburan

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 39


III.3 Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, obyek atau

kegaiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan ditarik kesimpulannya (Sugiyono, 2007 dalam (Sangkot, 2017)).

Dalam penelitian ini menggunakan dua variable, yaitu variable bebas dan variable

terikat.Variabel bebas (independent variable) atau variable X adalah variable yang

dipandang sebagai penyebab munculnya variable terikat yang diduga sebagai

akibatnya. Sedangkanvariable terikat (dependent variable) atau variable Y adalah

variable (akibat) yang dipradugakan, yang bervariasi mengikuti perubahan

variabel-variabel bebas. Umumnya merupakan kondisi yang ingin kita ungkapkan

dan jelaskan.

Variabel dalam penelitian ini :

1. Variabel Bebas (Independent) : Karakteristik Pelaku Perjalanan (X)

2. Variabel Tergantung (Dependent) : Pemilihan Moda Angkutan Umum (Y)

III.4 Populasi dan Sampel

1. Populasi adalah seluruh data yang menjadi perhatian kita dalam suatu ruang

lingkup dan waktu yang kita tentukan. Jadi, populasi berhubungan dengan

data, bukan manusianya. Jika manusia memberikan suatu data, maka

banyaknya atau ukuran populasi akan sama banyaknya dengan ukuran

manusia.

Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku perjalanan rute Terminal Kalideres

- Grogol Petamburan yang menggunakan moda transportasi Angkutan Kota

dan Transjakarta.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 40


2. Sampel adalah sebagian dari populasi yang diteliti. Untuk pengambilan sampel

padapada tugas akhir ini, diambil sampel secara acak pada lokasi penelitian

yang sudah ditentukan.

Rumus Sample :

Dimana :

n = Jumlah sampel yang di cari

N = Jumlah populasi

d = Nilai presisi

III.5 Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan dua acara. Data primer didapatkan dari survei

langsung dilokasi penelitian. Sedangkan data sekunder didapatkan dari instansi

terkait.

III.5.1 Data Primer

Data primer adalah data yang diperoleh langsung di lapangan, untuk mendapatkan

informasi biaya perjalanan, waktu perjalanan dan waktu keberangkatan masing-

masing moda transportasi, serta dengan penyebaran kuisioner penelitian dan

wawancara berdasarkan kebutuhan data yang diperlukan untuk analisis.

Bentuk kuisioner pertanyaan yang dibagikan kepada responden terdiri atas

karakteristik pelaku perjalanan meliputi kondisi sosial ekonomi dan informasi

perjalanan yang dilakukan. Bagian kedua, pertanyaan ditujukan untuk mengetahui

kecenderungan responden terhadap keadaan aktual atribut penting yang

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 41


mempengaruhi pemilihan moda. Dari hasil kuisioner yang diperoleh kemudian

dilakukan analisis terhadap data-data yang sudah diperoleh.

Berikut ini adalah penjelasan dari masing-masing atribut pada moda:

1. Biaya perjalanan (cost) adalah biaya yang harus dikeluarkan untuk

pembayaran tarif transportasi dalam satuan rupiah per orang, yang merupakan

biaya dari halte/terminal awal ke halte/terminal tujuan akhir.

2. Waktu tempuh perjalanan (travel time) adalah waktu yang diperlukan untuk

menempuh perjalanan dalam satuan waktu halte/terminal awal ke

halte/terminal tujuan akhir.

3. Waktu tunggu (headway) adalah jarak waktu keberangkatan kendaraan saat

meninggalkan halte Transjakarta atau Terminal, antara satu kendaraan

dengan kendaraan berikutnya.

III.5.2 Data Sekunder

Pengumpulan data sekunder dalam penelitian dilakukan dengan studi kepustakaan,

yaitu meneliti data yang telah diperoleh dari instansi terkait sehingga dapat menjadi

bahan analisis. Data sekunder merupakan data acuan dalam melakukan survei untuk

memperoleh data-data primer. Data tersebut diantaranya data angkutan umum, rute,

untuk masing-masing moda transportasi yang melewati rute Terminal Kalideres -

Grogol Petamburan.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 42


III.5.3 Identifikasi Pilihan Yang Digunakan

Identifikasi pilihan pada format kuesioner menggunakan rating techniques

(functional measurement) untuk mengetahui karakteristik umum pengguna moda

dengan lima poin penilaian, yaitu :

1. Pasti memilih Transjakarta;

2. Mungkin memilih Transjakarta;

3. Pilihan berimbang antara Transjakarta atau Angkutan Kota;

4. Mungkin memilih Angkutan Kota;

5. Pasti memilih Angkutan Kota.


Data yang diperoleh melalui survei primer dengan kuisioner masih berupa data

kualitatif,yang mana respon individu masih berupa pilihan terhadap point rating

yang disajikan dalam skala: 1 = Pasti memilih Transjakarta, 2 = Mungkin

memilih Transjakarta, 3 = pilihan berimbang, 4 = Mungkin memilih Angkutan

Kota, 5 = Pasti memilih Angkutan Kota. Analisis selanjutnya dilakukan

transformasi terhadap data yang diperolah.

Point rating tersebut selanjutnya ditransformasikan ke dalam Skala Numerik

(suatu nilai yang menyatakan respon individu terhadap pernyataan pilihan) dengan

menggunakan transformasi linier model logit binomial pada probabilitas untuk

masing-masing point rating. Nilai skala numerik merupakan variabel tidak bebas

pada analisis regresi dan sebagai variabel bebasnya adalah selisih nilai atribut

antara Transjakarta dan Angkutan Kota.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 43


III.6 Analisis Data

Dalam penelitian ini metode analisis data meliputi :

1. Uji Coba Angket


Kuisioner diuji cobakan kepada 100 orang responden yang tidak termasuk

dalam sampel penelitian. Hasil kuisioner dianalisis menggunakan SPSS versi 24.

1) Uji Rehabilitas

Suatu kuesioner dikatakan reliable jika nilai Croanbach’s Alpha > 0.60.

2) Uji Validitas

Suatu item pernyataan dikatakan valid jika corrected item total correlation (r

hitung)lebih besar dari r tabel.

2. Uji Statistik

1) Uji F

Dasar Pengambilan Keputusan:

a. Berdasarkan Probabilitas (Pvalue):

PValue > 0.05 maka H1 ditolak dan H0 diterima

PValue < 0.05 maka H0 ditolak dan H1 diterima

b. Parameter Varians:

Jika Fhitung > Ftabel maka H1 diterima dan Ho ditolak Jika

Fhitung < Ftabel maka Ho diterima dan H1 ditolak.

Rumus F tabel:

df1 = k-1

df2 = n-k

Dimana:

K = jumlah variabel

n = jumlah sampel
TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 44
Hipotesis:

H0 = tidak terdapat pengaruh cost, travel time, headway terhadap utilitas moda.

H1 = terdapat pengaruh cost, travel time, headway terhadap utilitas moda.

2) Uji t

Pengujian hipotesis terhadap koefisien regresi (t-test) dilakukan untuk

memastikan pengaruh masing-masing atribut dalam persamaan selisih utilitas

secara individu. Uji t merupakan uji hipotesis untuk menguji signifikan

konstanta dan variabel dependen.

Hipotesis :

H0 = tidak ada pengaruh cost terhadap persamaan selisihutilitas moda.

H1 = ada pengaruh cost terhadap persamaan selisih utilitas moda.

Dasar Pengambilan Keputusan:

a. Membandingkan thitung dengan ttabel menggunakan uji dua pihak Jika thitung

> ttabel maka H1 diterima dan H0 ditolak.

b. Jika thitung < ttabel maka H0 diterima dan H1 ditolak

Rumus df t tabel = n – k – 1

Dimana:

K = jumlah variabel

n = jumlah sampel

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 45


3. Analisis Statik Deskriptif

Pada analisis statistik deskriptif ini penulis menggunakan aplikasi SPSS untuk

membantu perhitungan. Hasil analisis yang didapatkan adalah untuk melihat

berapa persen karakteristik pelaku perjalanan dalam pemilihan moda

transportasi.

4. Analisis Probabilitas Pemilihan Moda

Perhitungan analisis probabilitas pemilihan moda ini dilakukan dengan

menggunakan model logit binomial.

Probabilitas pengguna moda 1 (Angkutan Kota):

PAK(1) = 1
(1+ 𝑒𝑢−𝑢)

Probabilitas pengguna moda 2 (Transjakarta):


𝑢
𝑒 −
𝑢
PTJ(2) = 1 – PMRT = (1+ 𝑒𝑢−𝑢)

dengan:

PAK = Peluang pemilihan moda Angkutan Kota Jakarta.

PTJ = Peluang pemilihan moda Bis Transjakarta.

U = Utilitas atau nilai pemilihan moda.

e = eksponensial

Fungsi utilitas (UAK–UTJ) diasumsikan linier, sehingga nilai utilitas ini dapat

dihitung melalui persamaan regresi linear berganda yang dicari dengan

bantuan program SPSS dan didapatkan nilai dari parameter konstanta dan

parameter regresinya.

Bentuk fungsi utilitas ini adalah:

UAK–UTJ = a+b1X1+ . . .+bnXn

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 46


dimana:

UAK–UTJ = Nilai utilitas kedua moda.

a. = Parameter Konstanta.

b1 s/d bn = Parameter regresi.

X1 s/d Xn = Variabel-variabel yang berpengaruh terhadap perilaku pelaku perjalanan.

Setelah nilai UAK–UTJ didapatkan maka probabilitas pemilihan masing-masing


moda dapat analisis.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 47


DAFTAR PUSTAKA

Ali, N. J. (2020). Predicting Transit Mode Choice Behavior from Parents’ Perspectives: A Case Study in
Lahore, Pakistan. Jordan Journal of Civil Engineering, 476-489.

Arikunto, S. (2013). Prosedur penelitian suatu pendekatan praktik. 173.

Chakrabarti, S. (2017). How can public transit get people out of their cars? An analysis of transit
mode choice for commute trips in Los Angeles. Transport Policy, 80-89.

Deka, D. &. (2021). Predicting transit mode choice of New Jersey workers commuting to New York
City from a stated preference survey. Journal of Transport Geography, 91, 102965., 91.

Joy, M. P.-T. (2011). Is public transport a risk factor for acute respiratory infection? infectious
diseases, 1-6.

Jurike, I. T., James, A. T., & Theo, K. S. (2015). ANALISA PEMILIHAN MODA ANGKUTAN KOTA
MANADO – KOTA GORONTALO MENGGUNAKAN MODEL BINOMIAL-LOGIT-SELISIH. Jurnal
Sipil Statik, 27-37.

Kepaptsoglou, K. M. (2020). Comparing traveler preferences for BRT and LRT systems in developing
countries: Evidence from Multan, Pakistan. Journal of Traffic and Transportation Engineering,
384-393.

Landunau, W. T. (2019). Pemilihan Moda Transportasi Kupang-Soe Menggunakan Metode Stated


Preference. Jurnal Teknik Sipil, 205-214.

Leonardo, E. (2015). Pengaruh pemberian kompensasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Kopanitia.
Agora, 28-31.

Maimunah, S. &. (2016). behaviors and attitudes toward current transport mode chosen.
Commuters, 91-105.

Orro, A. N.-L. (2020). Impact on city bus transit services of the COVID–19 lockdown and return to the
new Normal: The case of A Coruña (Spain). Sustainability, 12-17.

Rahma, S. W. (2014). Penyediaan Transportasi Umum Masa Depan di Kota Semarang. Jurnal Karya
Teknik Sipil, 154-166.

Rahmad, S., Renni, A., & Isya, M. (2017). ANALISA FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
PEMILIHAN MODA MENUJU TEMPAT KERJA MENGGUNAKAN METODE ANALYTIC HIERARCHY
PROCESS. Jurnal Teknik Sipil Universitas Syah Kuala, 199-218.

Sugiyono, D. (2013). Metode penelitian pendidikan pendekatan kuantitatif, kualitatif dan R&D. 117.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 48


Welch, T. F. (2020). Shared-use mobility competition: a trip-level analysis of taxi, bikeshare, and
transit mode choice in Washington, DC. Transportmetrica A: transport science, 43-45.

TUGAS BESAR 2 METODOLOGI PENELITIAN 49


DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Bahwa yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : FIRMAN SYARIF FIANSYAH
Umur : 26 Tahun
Tanggal lahir : 21 Juli 1996
Kebangsaan : INDONESIA
Agama : ISLAM
Tempat tinggal sekarang : Jl. Kp. Jawa Keb. Sayur RT.11 RW.10

Menerangkan dengan sebenanya

PENDIDIKAN

1. SDN Dukuh 01 Kabupaten Bogor Berijasah / tidak *)


2. MTS Darul Ihsan Kabupaten Bogor Berijasah / tidak *)
3. SMKN 35 JAKARTA Berijasah / tidak *)
4. Universitas Mercu Buana Jurusan Teknis Sipil

PENGALAMAN KERJA

1. Dari tahun 2015 s/d tahun 2016


PT. KARYA ARTURA SERASI
2. Dari tahun 2016 s/d sekarang
SUKU DINAS BINA MARGA JAKARTA BARAT

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenarnya.

Saya yang bersangkutan,

*) Coret yang tidak berlaku ( )

Anda mungkin juga menyukai