Anda di halaman 1dari 2

PANDUAN TEKNIS PENUGASAN

UJIAN MADRASAH 2022/20223


SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM

I. Pendahuluan
Berdasarkan POS UM dan Surat Edaran kemenag tentang pelaksanaan UJian Madrasah
TP. 2022/2023 untuk kelas 12 Madrasah Aliyah Pondok Pesantren dengan Uji Kognitif
berbasis kertas pensil, akhirnya diubah waktu dan model testnya berdasarkan hasil rapat
Panitia Ujian. Berdasarkan hal tersebut, maka bentuk uji Kompetensi untuk mapel Sejarah
Kebudayaan Islam diubah dari bentuk kognitif menjadi penugasan, yang mana dalam
penugasan ini capaian kompetensi yangdiharapakan adalah kemampuan siswa dalam mencari,
menemukan, merangkai data dan lalu mampu menyajikannya dalam bentuk laporan tertulis.
II. Materi Tugas
Adapun topik dalam penugasan ini mencakup dua hal, dan siswa memilih salah satu topik
di bawah ini :
1. Masa Pemerintahan Nabi di Madinah
2. Mas Khulafaur Rasidin
Adapun waktu penugasan ini dilaksanakan mulai tanggal 19 Februari 2023 dan
dikumpulkan laporannya pada tanggal 10 April 2023 (paling akhir) dan diserahkan langsung
ke guru mapelnya.
Siswa diharapkan untuk menggunakan Studi Literatur dalam pengerjaan tugas ini, sumber
literaturnya dari Internet, Buku Pelajaran, Televisi dan sumber-sumber lainnya.
III. Tempat dan waktu
Adapun tugas penugasan ini dilaksanakan mulai tanggal 19 Februari 2023 dan
dikumpulkan makalahnya pada tanggal 10 April 2023.

IV. Teknis Pengerjaan Tugas


Langkah-langkah pengerjaan tugas ini sebagai berikut:
1. Setiap siswa harus membuat makalah sesuai dengan tema yang telah ditentukan
(boleh milih salah satu topik)
2. Siswa melakukan pengumpulan data selengkap mungkin
3. Makalah ini bisa ditulis tangan, bisa di TIK, terserah kemampuan siswa masing-
masing.
V. Teknis Pengiriman Tugas
Setelah selesai mengerjakan makalah, siswa diminta untuk segera mengirimkan hasilnya
sebelum tanggal 10 April 2023. Adapun teknisnya sebagai berikut:
1. Pengiriman laporan bisa melalui WA secara Japri ke 085317752333
2. Jika laporannya di TIK sebaiknya file yang dikirimkan dalam format FDP agar lebih
kecil sizenya
3. Jika laporannya di tulis tangan, langsung diserahkan ke guru mapelnya
4. Bagi yang tidak memiliki HP, hasil makalahnya bisa langsung diserahkan ke sekolah
sebelum waktu deadline (10 April 2023)
VI. Kriteria Penilaian
Nilai yang diberikan untuk makalah ini mencakup beberapa kriteria dengan bobot yang
berbeda-beda, diantaranya sebagai berikut:
No Kriteria Penilaian Bobot Keterangan
Nilai

1 Kelengkapan Waktu Penyerahan 25 10 April 2023


Tugas
2 Kelengkapan Data 50

3 Kerapihan/Artistik Laporan 15

4 Pencantuman Sumber Data 10 Ada Daftar Pustaka

TOTAL 100

I. Penutup
Demikian panduan teknis makalah tugas SKI sebagai bentuk uji kompetensi untuk Ujian
Madrasah di MAS Pondok Pesantren Cipari TP. 2022/2023. Mudah-mudahan sudah jelas dan
lengkap sehingga memudahkan pengerjaan tugasnya. Jika ada hal-hal yang perlu direvisi atau
ditambahkan, akan diberitahu secepatnya.
Sebagai manusia, tentunya tidak lepas dari khilap dan kekurangan, untuk itu saya mohon
jika ada hal-hal yang kurang atau salah bisa langsung menginformasikannya kepada saya
selaku pembimbing penugasan ini. Mohon maaf atas kekhilafan dan kekurangannya.
Tetaplah semangat untuk mencari ilmu, semangat untuk menghasilkan sesuatu yang baik,
semangat untuk terus memperbaiki diri ke arah yang lebih baik.

Cipari, 23 Februari 2022


Ttd

Guru mapel SKI

Anda mungkin juga menyukai