Anda di halaman 1dari 2

Nama : Deni Ahmad Kurniadi

NPM : A22220022
Tugas Mata Kuliah : Teori dan Aplikasi Pemasaran

1. Apa Strategi inti dari kesuksesan Dell Corp?

Pendiri Dell Corporation adalah Michael Saul Dell yang lahir di Houstin Amerika
Serikat pada 23 Februari 1965. Dilahirkan dari keluarga berada, ayahnya bekerja
dibidang kesehatan dan ibunya dibidang keuangan, hal tersebut tidak membuat
Michael muda tertarik pada kedua hal tersebut, namun sebaliknya ia tertarik dan
memilliki bakat dan minat pada bidang teknologi sejak usia muda.
Sejak kecil, Michael Dell sudah memiliki kemandirian dalam mencari penghasilan
dengan cara menjadi tukang cuci piring dan dari hasil tersebut ia belikan untuk
mengoleksi perangko kemudian perangko tersebut ia jual dengan keuntungan yang
diperoleh. Saat sekolah Michael juga sempat bekerja paruh waktu pada divisi
Pemasaran Houston Post dan dia mendapatkan pengalaman untuk mempelajari
beberapa strategi penjualan.
Pada usia 19 tahun Michael memutuskan untuk memulai bisnis komputernya dengan
nama PCs Limited dan menjual komputer rakitannya sendiri yang memiliki
spesifikasi unggulan, harga terjangkau, dan garansi gratis selama setahun, selain
itu juga PCs Limited dalam menjalankan bisnis teknologinya mampu berkomunikasi
langsung dengan pelanggan. Pada Tahun 1988 usaha yang dijalankan yaitu PCs
Limited berganti nama menjadi Dell Computer Corporation.
Kunci Utama kesuksesan Dell Corp pada saat itu adalah “Inovasi unik yang
ditawarkan” yakni berbeda dari perusahaan komputer lainnya pada saat itu. Calon
pembeli bisa memesan langsung komputer sesuai keinginan dengan cara melalui
telpon atau internet, mereka bisa memasukkan spesifikasi komputer yang diinginkan
tanpa datang ke kantor karena pada saat itu belum memiliki kantor, sehingga hal
tersebut membuat Dell Corp melakukan pemangkasan dibeberapa hal yakni efisiensi
biaya, mengurangi waktu pengiriman, dan menyediakan pelayanan baik kepada calon
pembeli yaitu dengan cara membeli online.
Dell Corp merajai bangsa pasar komputer sampai dengan tahun 2000an sebelum
pesaing muncul seperti HP dan Lenovo, hal tersebut tidak membuat Dell Corp
menjadi kalah saing di pangsa pasar, namun Michael Dell melakukan inovasi
berkelanjutan kepada perusahaannya, dimana tidak hanya menjual komputer namun
merambah ke Media penyimpanan (storage), printer, komputer gengam/PDA, MP3
dan jasa layanan komputer lainnya.
Beberapa Strategi yang dilakukan oleh Michael Dell dalam mengembangkan
perusahaan Dell Corp yang dapat kita pelajari adalah :
1. Inovasi Unik dalam Pemasaran/Kreativitas;
2. Ketekunan dan terus belajar dalam Mengembangkan Bisnis seiring
perkembangan zaman;
3. Mengasah Kemampuan Diri agar dapat mengambil keputusan dalam memajukan
bisnis;
4. Dalam Berbisnis temukan minat dan kesukaan yang dikuasai, sehingga dalam
menjalankan bisnis kita mengetahui apa yang seharusnya dilakukan.
2. Strategi yang dilakukan pada Usaha Anda?

1. Pada dasarnya dalam memulai bisnis sebaiknya kita harus mengetahui minat dan
passion, sehingga dalam memulai bisnis tersebut kita paham dalam
menjalankannya dengan harapan bisnis tersebut berjalan berkelanjutan, dan
bukan bisnis sesaat atau bisnis kekinian (trend saat ini).
2. Kembangkan produk yang kita miliki agar tidak kalah dengan pesaing produk
sejenis lainnya.
3. Tekun dan Terus Belajar dalam hal pemasaran produk disesuaikan dengan
perkembangan zaman saat ini, penjualan saat ini dapat dilakukan melalui media
sosial.

Anda mungkin juga menyukai