Anda di halaman 1dari 10

RUNDOWN KEGIATAN ACTION PLAN

KETENTUAN UMUM

1. Setiap jenis kegiatan action plan diwajibkan untuk melakukan secara offline bagi trainee
yang berdomisili di Semarang.
2. Untuk yang berada di luar kota Semarang dan harus melakukannya secara virtual, dapat
mengumpulkan dokumentasi berupa screenshot.
3. Membawa barang berharga secukupnya (Jika ada kehilangan benda berharga, maka
pihak ATGW dan kampus tidak bertanggung jawab).
4. Dokumentasi yang dilampirkan harus berupa foto full body (sebelum melaksanakan
kegiatan) dan beberapa foto candid (saat melaksanakan Action Plan).

PERATURAN ACTION PLAN 2020

1. Mengoperasikan handphone seperlunya selama kegiatan Action Plan (kecuali untuk


keperluan dokumentasi maupun komunikasi).
2. Membawa barang seperlunya atau yang dibutuhkan untuk melakukan kegiatan.
3. Mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.
4. Membawa bekal dan minum (tumblr) serta membawa uang saku (dilarang merokok).
5. Menerapkan protokol kesehatan (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan atau
membawa hand sanitizer).
PERATURAN DALAM BERPAKAIAN

1. Bagi trainee laki – laki dan perempuan yang berambut panjang, rambut wajib untuk di
ikat.
2. Trainee wajib mengenakan sepatu dan membawa jam tangan.
3. Trainee wajib memakai pakaian berkerah/kaos polo dan celana jeans/kain (no rip jeans,
legging, kulot) yang menutupi mata kaki dan celana tidak diperbolehkan untuk dilipat

JENIS - JENIS KEGIATAN ACTION PLAN 2020

1. SENJA (Sembako Sejahtera)

a. Persiapan Kegiatan
● Merancang proposal kegiatan Action Plan Senja
● Menentukan 1 target rumah untuk diberikan bantuan (dapat menghubungi
RT setempat jika perlu).
● Wajib survey langsung ke rumah target.
● Mempersiapkan hal yang perlu ditanya / sharing.
● Membeli Sembako + Pakaian Layak Pakai (Optional).
b. Syarat Pemilihan Target
● Terlihat “kekurangan” dalam ekonomi / penghasilan pekerjaan.
● Tidak memiliki pekerjaan tetap.
● Rumah yang ditempati terlihat kurang layak.
Contoh : Pemulung, Pekerja serabutan, dsb.
NOTE : TRAINEE HARUS SUDAH SURVEI
c. Kegiatan Action Plan Senja
● Jasa
→ Sharing bersama mengenai kehidupan target dan trainee juga dapat
sharing mengenai kegiatan selama masa pandemi ini (dapat dicatat).
● Barang Bantuan
→ Pakaian layak pakai (optional jika ada dan bersedia).
→ Sembako yang wajib ada seperti beras, gula, minyak, mie instan, dan
telur.
● Dokumentasi
→ Selama kegiatan action plan ini wajib didokumentasikan dari awal
persiapan hingga kegiatan tersebut berakhir.

2. SMALL TREASURE (Harta Karun Kecil di Semarang Utara)

a. Kegiatan Action Plan Small Treasure


● Kunjungan
→ Satu kelompok diwajibkan untuk mengunjungi 1 rumah warga.
● Barang Bantuan
→ Memberikan sembako.
→ Menjalin keakraban (memberikan ilmu baru yang berguna dan dapat
diterapkan).
● Dokumentasi
→Sesi kenang – kenangan bersama kelompok dan keluarga yang
dikunjungi.
→ Dokumentasi kegiatan dari awal hingga akhir.
b. Peraturan Khusus Small Treasure
● Durasi
→ Kegiatan ini memiliki batas maksimal yaitu selama 1 jam.
● Keperluan
→ Sembako yang dibawa secukupnya dan memberikan pengetahuan baru
yang dapat dibagikan.
● Protokol Kesehatan
→ Trainee wajib mematuhi Protokol Kesehatan (menggunakan masker,
membawa hand sanitizer, dan menjaga jarak).
● Pengamatan
→ Mengamati keadaan sekitar (kebutuhan target bantuan, kondisi
masyarakat dan lokasi).
● Sharing
→ Pengetahuan baru yang dapat dibagikan seperti penyuluhan covid,
pengajaran budidaya tanaman, kerajinan daur ulang, dll.
c. Sistematika Pelaksanaan
● Trainee tidak perlu melakukan survey target bantuan, hanya
diperbolehkan untuk survey lokasi.
● Setiap kelompok hanya boleh mengirimkan 3-5 orang untuk terjun
langsung ke lokasi.
● Pelaksanaan kegiatan akan dilakukan serentak dalam sehari dan dibagi
menjadi 3 gelombang.
● Data alamat rumah keluarga yang diberi bantuan dan tanggal pelaksanaan
akan diinfokan lebih lanjut.
d. Kriteria Rumah Target Bantuan
● Lansia yang berumur >65 th.
● Janda yang memiliki anak.
● Tidak mempunyai pekerjaan/penghasilan tetap.
● Jauh dari keluarga dan kerabat.
● Kesulitan dalam memenuhi kebutuhan pokok keluarga sehari-hari.

3. AMBIS (Anak Millennial Berbagi Sesama)

a. Kegiatan Action Plan Ambis


● Berbagi Makanan
→ Makanan yang diberikan tidak boleh tersisa dan harus mencakup nasi,
lauk, sayur serta air minum. Budget per porsi makanan maksimal Rp
15.000,-
● Target
→ Pemulung, pengamen, tukang becak, tetangga yang terdampak karena
adanya virus covid-19
● Durasi dan Kawasan Pelaksanaan.
→ Bebas dan serentak secara berkelompok
● Dokumentasi
→ Foto dokumentasi harus terdiri dari foto persiapan, foto kelompok dan
foto pelaksanaanya.

TEKNIS PROPOSAL KEGIATAN ACTION PLAN

1. Pengumpulan Proposal

● Pengiriman proposal maksimal pada hari Rabu, 29 Mei 2021 pukul 23.00 WIB
● Proposal ini dibuat dalam bentuk Ms. Word
● Format nama pengumpulan proposal
→ Judul Action Plan_Proposal_AP2020_Nama Kelompok
Contoh: Senja_Proposal_AP2020_Indonesia
● File proposal silahkan dikirimkan ke email actionplanatgw2020@gmail.com
● Subjek email yang digunakan saat pengumpulan file proposal
→ Submit_Judul Action Plan_Nama kelompok_Nama Co-Trainer 1&2
Contoh: Submit_Senja_Indonesia_Ardi & Ivan
● Proposal hanya dikirimkan oleh perwakilan kelompok dan wajib menggunakan
email unika

2. Revisi Proposal
● File revisi proposal dikirimkan dalam bentuk PDF.
● Format nama pengumpulan revisi proposal
→ Revisi_Judul Action Plan_ Proposal_AP2020_Nama Kelompok
Contoh: Revisi_Senja_Proposal_AP2020_Indonesia
● File proposal silahkan dikirimkan ke email actionplanatgw2020@gmail.com
● Subjek email yang digunakan saat pengumpulan file revisi proposal
→ Revisi_Judul Action Plan_Nama kelompok_Nama Co-Trainer 1&2
Contoh: Revisi_Senja_Indonesia_Ardi & Ivan
● Dikumpulkan 3 hari setelah dilakukan pengecekan oleh tim ATGW
● Proposal hanya dikirimkan oleh perwakilan kelompok dan wajib menggunakan
email unika
PENJELASAN BAGIAN PROPOSAL

1. Bentuk Kegiatan

→ Penjelasan mengenai garis besar rencana kegiatan yang akan dilaksanakan.


2. Susunan Acara

● Judul Acara
→ Masing-masing kelompok membuat judul acara dengan tema action plan yang
sudah didapatkan oleh setiap kelompoknya (harus mengandung kata Senja/Small
Treasure/Ambis).
Contoh: Penyaluran Bantuan Sembako Sejahtera kepada Salah Satu Rumah
Pemulung yang ada di daerah Semarang Barat
● Tujuan
→ Masing-masing kelompok menentukan sendiri mengenai tujuan apa yang akan
mereka berikan dalam kegiatan action plan ini.
● Pendahuluan
→ Bagian ini terdapat sub bab pendukung yaitu latar belakang, perumusan masalah,
tujuan, dan sasaran kegiatan yang dilakukan masing - masing kelompok
mengenai kegiatan action plan di setiap kelompok.
● Tinjauan Pustaka
→ Tinjauan pustaka yang digunakan adalah teori – teori yang menjadi landasan
dalam penelitian atau teori yang diambil dari penelitian-penelitian yang sudah
ada.
● Jadwal Kegiatan
→ Berisi jenis kegiatan dari awal proses penyusunan proposal sampai terlaksana
kegiatan action plan. Jenis kegiatan berbeda dengan susunan acara.
● Rancangan Anggaran
→ Rincian pengeluaran kebutuhan selama kegiatan action plan dan tidak termasuk
biaya operasional kelompok maupun pribadi.
● Daftar Pustaka
→ Merupakan kumpulan sumber literatur yang digunakan sebagai referensi
KETENTUAN ANGGARAN
1. Masing-masing kelompok gabungan akan mendapatkan anggaran dana sebesar Rp
500.000,-
2. Pengajuan pengeluaran dana kegiatan tidak boleh melebihi dana anggaran yang sudah
ditentukan.
3. Dana tersebut hanya digunakan untuk keperluan kegiatan dan tidak termasuk biaya
operasional pribadi maupun kelompok (biaya transportasi, konsumsi kelompok, dsb.
4. Segala bentuk pengeluaran/pembelian harus disertai dengan nota dan disimpan untuk
lampiran LPJ.

PENUGASAN
1. Membuat postingan instagram berupa dokumentasi kegiatan (Kelompok) dan video
refleksi (Individu)
2. Dibuat dalam 1 postingan dengan maksimal menggunakan 3 slide
3. Slide pertama berupa kolase foto dokumentasi kegiatan dan slide selanjutnya berisi
video refleksi
4. Video Refleksi dibuat mengenakan kemeja berkerah tegak dan berdurasi maksimal 2
menit (1 menit per slide)
5. Penugasan diposting secara bersamaan pada tanggal 10 Juli 2021
6. Caption dibuat seragam dalam 1 kelompok
Ketentuan caption:
● Tidak mengandung SARA, politik dan yang dapat menimbulkan kesan-kesan
negatif untuk publik.
● Dibuat secara kreatif dan menarik.
● Dapat membuat masyarakat untuk tergerak serta mengajak untuk dapat
melakukan hal yang sama yaitu peduli kepada sesama.
● Sebelum menggunakan caption harap dapat mengkonsultasikan ke Co-Trainer
masing-masing.
7. Wajib follow dan tag IG @atgwunika, serta menggunakan hastag #ATGW2020
#InTogethernessWeCare #ActionPlan2020 #ATGWNamaKelompok
PENJELASAN PENUGASAN

1. Dokumentasi Kegiatan
Dibuat dalam bentuk kolase foto (min 3 - max 5 foto)
Ketentuan:
- Foto bersama kelompok
- Foto pada saat persiapan
- Foto saat kegiatan / play acara Action Plan.

2. Video Refleksi
Isi / hal yang harus ada dalam video refleksi adalah :
● Perkenalan diri dan kelompok
● Keterlibatan dalam kegiatan Action Plan
● Merefleksikan Kegiatan dari Action Plan (manfaat yang didapat saat kegiatan
Action Plan dari sudut pandang individu serta target bantuan)
● Nilai KKVPT apa yang didapat dari kegiatan Action Plan
● Kesan pesan selama mengikuti kegiatan Action Plan dengan mengikuti
ketentuan sebagai berikut :
- Kesan positif terhadap kegiatan Action Plan yang dilakukan.
- Pengalaman baru yang didapat setelah mengikuti Action Plan.
- Pesan yang dapat menggerakan dan mengajak masyarakat luas.

Anda mungkin juga menyukai