Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SD Negeri 040534 Manuk Mulia


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Kristen
Kelas/Semester : III (Tiga)/1 (satu)
Alokasi Waktu : 4 x 45 menit
Standar Kompetensi : 1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianuttnya
Kompetensi Dasar : 1.1. Mensyukuri kehadiran Allah dalam kepelbagaian suku,
budaya, bangsa dan agama
Indikator : 1.4 Mengayati kehadiran Allah dalam keutuhan ciptaan-Nya

A. Tujuan Pembelajaran
- Siswa dapat mengetahui cerita alkitab mengenai perumpamaan anak yang hilang
- Siswa dapat belajar dengan mengambil makna dari cerita kehidupan anak yang hilang

Karakter siswa yang diharapkan : setia dan tidak menggunakan uang dengan boros

B. Materi Pembelajaran
“Anak yang hilang”
Tuhan Yesus pernah bercerita tentang seorang anak bungsu yang meminta kepada
ayahnya bagian harta yang menjadi hak miliknya lalu ia pergi ke negeri yang jauh. Disana ia
memboroskan semua harta miliknya dengan hidup berfoya-foya. Setelah dihabiskannya
timbullah bencana kelaparan di negeri itu dan ia pun mulai hidup melarat. Lalu ia pergi dan
bekerja pada seorang majikan di negeri itu. Orang itu menyuruhnya keladang untuk menjaga dan
memberi makan babi-babi nya.
Karena sangkin laparnya maka ia mengisi perutnya dengan ampas yang menjadi makanan
babi itu tetapi orang tidak memperbolehkannya. Lalu ia menyadari keadaanya dan teringat pada
rumah ayahnya dan bagaimana orang upahan ayahnya itu hidup dengan berkelimpahan
makanan,padahal disini ia mati kelaparan.
Akhirnya ia memutuskan untuk kembali ke rumah ayahnya, dan meminta agar ia dapat
diterima kembali sekalipun hanya sebagai orang upahan. Ketika ia kembali dan masih dari
kejauhan ayahnya telah melihatnya lalu bergerak lah hatinyaa dengan belas kasihan. Ayahnya
berlari mendapatkannya lalu merangkul dan menciumnya. Kemudian ayahnya berkata kepada
pelayan-pelayannya “cepat ambilkan pakaian yang bersih dan jubah yang bagus,kenakan cincin
pada jarinya dan pasangkan sepatu pada kaki nya. Lalu ambillah anak sapi yang gemuk dan
potonglah dan masaklah yang enak kita akan mengadakan pesta yang meriah untuk merayakan
kembalinya anakku. Ia sudah sempat hilang tetapi sudah kutemukan kembali.
Demikian besar kasih sayang seorang ayah kepada anaknya,sang ayah bersukacita dan
bergembira sebab anaknya yang telah mati kini hidup kembali. Kasih Tuhan kepada kita juga
seperti kasih sayang seorang ayah kepada anaknya. Dulu kita telah hilang akibat dosa dan
sekarang kita telah bertemu dengan Tuhan di dalam kasihnya.
C. Metode dan Media Pembelajaran
1. Salam kreatif
2. Learning by song
3. Video learning
4. Bintang kelas
5. Kreasi ekspresi

D. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran


1. Kegiatan Pendahuluan
 Apersepsi: guru menyapa siswa,dan sebelum masuk ke kelas menerapkan salam
kreatif dan kemudian mengabsen.
 Guru memberikan motivasi mengenai materi yang akan diajarkan dan apa
manfaatnya, serta menyampaikan tujuan pembelajaran.

2. Kegiatan Inti

Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
 Guru memberikan kertas lagu dan sebuah video lagu mengenai anak bungsu

 Guru menunjukkan sebuah video pembelajaran mengenai anak bungsu

 Guru menjelaskan siapa itu anak bungsu yang diumpamakan sebagai kita manusia
dan ayahnya yang diumpamakan sebagai Allah.(nilai yang ditanamkan: Setia,
pertobatan dan pengampunan.)

Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
 Penugasan secara individu, siswa menceritakan ulang siapa anak bungsu dan bagi
yang bisa menceritakan ulang akan mendapat 1 Bintang yaitu Bintang kelas
 Penugasan secara individu, siswa yang bisa menyanyikan lagu anak bungsu kedepan
kelas akan mendapat 1 bintang juga dan akan di tempel di papan bintang kelas.
 Penugasan secara individu, siswa yang bisa menceritakan keadaan yang dialami
tokoh yaitu anak bungsu dengan gambar ekspresi yang disediakan guru juga akan
mendapat 1 bintang juga dan akan di tempel di papan bintang kelas.
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, Siswa:
 Menyimpulkan tentang hal-hal yang belum diketahui (nilai yang ditanamkan: Kerja
keras, Jujur, saling menghargai.);
 Menjelaskan tentang hal-hal yang belum diketahui. (nilai yang ditanamkan: Kerja
keras, Jujur, saling menghargai.)

3. Kegiatan Penutup
A. Penilaian untuk tugas individu siapa yang berhasil akan mendapat bintang dan guru
akan langsung menempel di papan bintang kelas.
E. Alat/Bahan/Sumber Belajar
- Kurikulum K13 dan perangkatnya
- Alkitab
- Buku pelajaran Pendidikan Agama Kristen kelas 3 SD “Ajarku merawat” penerbit BPK
Gunung Mulia
- Buku pelajaran Pendidikan Agama Kristen kelas 3 SD penerbit Mitra,KBK 2004
- Buku pelajaran Pendidikan Agama Kristen kelas 3 SD penerbit Mitra, KTSP
- Internet

F. Penilaian
Bentuk : Essay
  Teknik/jenis : tes lisan,tes tertulis
Instrumen :
1. Ketika anak bungsu meminta harta bagiannya kepada bapa nya,apakah bapa nya
memberikannya?...........................
2. Anak bungsu meninggalkan ayahnya dan pergi menghabiskan hartanya dengan
cara................
3. Apakah pekerjaan anak bungsu ketika harta nya habis?.......................
4. Ketika anak bungsu kembali kerumah bapanya apakah bapa nya masih mau menerimanya
dan Apakah yang diberikan bapa kepada anak bungsu ketika dia kembali?.............
5. Anak bungsu diibaratkan adalah sebagai manusia dan bapa diibaratkan
sebagai........................
Kriteria Penilaian:
Nilai kualitatif Nilai kuantitatif
Memuaskan 5 100
Baik 4 80
Cukup 3 60
Kurang 2 40

Karo, 18 November 2020


Disetujui Oleh :
Kepala SD Negeri 040534 Manuk Mulia, Guru,

Natalisa Br Ginting,S.Pd
NIP.198011112014061005 NIP.199412140320192012

Anda mungkin juga menyukai