Anda di halaman 1dari 2

1.

Ceritakan tentang diri anda dan mengapa anda ingin menjadi bidan

Jawab : sebelumnya perkenalkan nama saya andi nurhayani, asal Selayar dan sekarang tinggal
Makassar. Saya lulusan Kebidanan dari universitas di Makassar.

Saya menganggap bahwa setiap pekerjaan yang dihadapi adalah sebuah kepercayaan yang diberikan
oleh pimpinan sebagai tanggung jawab yang harus dipegang teguh. Sama halnya dengan profesi
bidan bagaimanapun kesulitan dan tantangan yang dihadapi kita harus profesional dalam
menjalankan tugas. Itulah alasan saya mengapa saya memilih untuk menjadi bidan karena banyak
tangangan baru bahkan ilmu baru dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Saya akan selalu memberikan pelayanan terbaik kepada instansi baik itu dalam hal sikap, pelayanan
bahkan ketekunan dalam bekerja.

2. Apa peran utama dan tugas serta tanggung jawab bidan?

Jawab : Peran seorang bidan yaitu memberikan perawatan prenatal atau sebelum persalinan,
memeriksa kondisi fisik ibu selama masa kehamilan, saat persalinan dan setelah melahirkan.

Tugas dan tanggung jawab Sebagai Bidan adalah akan memeriksa dan memantau wanita selama
kehamilan, melakukan tes skrining, memberikan informasi dan dukungan emosional, melakukan
perawatan antenatal, melakukan penilaian, memelihara catatan yang akurat dan juga memberikan
tingkat dukungan berdasarkan keadaan masing-masing individu. Peran dan tanggung jawab ini akan
saya optimalkan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

3. Apa kekuatan utama Anda dan bagaimana hal ini akan membantu Anda menjalankan peran
sebagai Bidan?

Jawab : kekuatan yang saya miliki adalah kemampuan untuk lebih mengutamakan pekerjaan saya,
daripada kepentingan pribadi meskipun dalam situasi seburuk apapun sehingga saya dapat
melaksanakan kewajiban sebagai bidan yang profesional.

Kemampuan utama lainnya yaitu, dapat melawan ego dan taat pada aturan demi kesehatan dan
keselamatan masyarakat.

4.Bagaimana Anda menghadapi pasangan yang sulit dari seseorang yang melahirkan?

Jawab : Hal yang tepenting adalah memberikan konseling selama kehamilan tentang persiapan
persalinan baik itu secara fisik dan mental. Sebaiknya libatkan suami ibu dalam memberikan
konseling karena hal tersebut dapat berdampak positif saat proses persalinan dimulai.

5.Jelaskan aspek Bidan mana yang menurut Anda paling menantang, dan juga paling bermanfaat?

Jawab : aspek yang paling berharga adalah membangun hubungan saling peduli terhadap pasien
dalam berbagai situasi apapun serta memberikan dukungan emosinal ketika ibu tersebut pasrah
dengan keadaannya.
Ketika mendapatkan pasangan yang tidak menginginkan kelahiran bayi, disinilah tanggung jawab
sebagai seorang bidan untuk memberikan konseling bahwa di luar sana banyak yang menginginkan
kehadiran seorang bayi tetapi belum diberikan kepercayaan. Intinya saya akan berusaha semaksimal
mungkin agar mereka dapat menerima kehadiran buah hatinya.

Anda mungkin juga menyukai