Anda di halaman 1dari 8

Lampiran Nomor Surat 0231/A/UNPAM/KM/III/2023

ToR
Ramadan Mahasiswa:
Kegiatan Humanis dan Religius Mahasiswa Unpam selama Bulan Suci Ramadan 1444 H

A. Latar Belakang

Dalam rangka pengimplementasian visi Unpam humanis dan religius, dipandang perlu melalui
momentum bulan suci Ramadan 1444 H diselenggarakan kegiatan yang berbasis humanis dan
religius di kalangan mahasiswa. Kegiatan humanis dan religius dikemas dalam dua bentuk,
yaitu kegiatan internal dan kegiatan eksternal mahasiswa. Koordinator kegiatan ini adalah
Lembaga Kajian Keagamaan (LKK) Unpam serta turut dibantu oleh beberapa pihak terkait.
Untuk mengukur keterlaksanaannya, kegiatan ini diukur melalui pelaporan hasil kegiatan oleh
setiap mahasiswa melalui laman e-learning Unpam.

B. Konsep Kegiatan Ramadan Mahasiswa

1. Kegiatan internal Ramadan mahasiswa: adalah kegiatan mahasiswa Unpam berbasis


humanis dan religius selama bulan suci Ramadan yang dimulai dari Senin, 27 Maret
2023 s.d. Sabtu, 15 April 2023 di tiga lokasi kampus Unpam (Unpam Pusat, Witana,
dan Viktor). Jenis-jenis kegiatan ini dikoodinatori langsung oleh Lembaga Kajian
Keagamaan (LKK) Unpam serta berkolaborasi dengan Fakultas Agama Islam (Prodi
MPI dan Prodi Eksyar) serta didukung oleh semua program studi yang ada di Unpam
pada semua jenjang: D-III, D-IV, S-1, dan S-2.

Contoh kegiatan internal berbasis religius, antara lain: tadarus Al-Quran di


lingkungan kampus, latihan berpidato, kajian keislaman di perpustakaan, kursus bahasa
Arab, kajian kitab kuning, kegiatan mahasiswa di program studi yang berbasis religius,
dan sejenisnya. (semua kegiatan ini terjadwal secara sistematis oleh Tim LKK dan FAI)

Contoh kegiatan internal berbasis humanis, antara lain: santunan sosial,


pengumpulan zakat fitrah dan zakat mal civitas akademika, bazar kewirausahaan
mahasiswa selama bulan suci Ramadan, kegiatan mahasiswa di program studi yang
berbasis religius, dan sejenisnya. (semua kegiatan ini terjadwal secara sistematis oleh
Tim LKK dan FAI yang berkoordinasi dengan prodi-prodi di Unpam)

Peserta kegiatan ini yaitu seluruh mahasiswa Unpam dengan meminta program studi
mengarahkan mahasiswa pada kegiatan yang telah teragendakan oleh LKK dan FAI.
Sebagai bentuk partisipasi mahasiswa pada kegiatan dimaksud setiap mahasiswa
diwajibkan mengisi lembar bukti kegiatan partisipasi yang selanjutnya dilaporkan pada
laman e-learning Unpam.

2. Kegiatan eksternal Ramadan mahasiswa, antara lain: adalah kegiatan mahasiswa


Unpam berbasis humanis dan religius selama bulan suci Ramada yang terhitung mulai
1 Ramadan 1444 hingga 1 Syawwal 1444 H di luar lingkungan kampus seperti kegiatan
Ramadan mahasiswa di lingkungan tempat tinggal, tempat kerja, kampung halaman
pada saat mudik, dan sejenisnya.
Contoh kegiatan eksternal berbasis religius, antara lain: sholat 5 waktu mahasiswa
di masjid, tadarus, keikutsertaan mahasiswa pada kajian Ramadan, dan sejenisnya.

Contoh kegiatan eksternal berbasis humanis: bakti sosial mahasiswa di lingkungan,


kewirausahaan mahasiswa dalam pemanfaatan momentum bulan suci Ramadan, dan
sejenisnya.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Unpam. Sebagai bentuk keikutsertaan pada
kegiatan, setiap mahasiswa agar mengisi lembar bukti kegiatan yang selanjutnya
dilamporkan melalui laman e-learning.

C. Peran Tim LKK dan FAI Unpam


1. Menghidupkan suasana kampus yang non akademik di 3 lokasi kampus yang berbasis
humanis dan religius selama bulan suci Ramadan 1444 H, khususnya pada Senin, 27
Maret 2023 s.d. Sabtu, 15 April 2023.
2. Membuat jadwal kegiatan secara spesifik berupa kegiatan internal dan eksternal secara
cepat dan terukur sesuai agenda waktu yang telah ditentukan pada nomor 1 di atas.
Paling lambat Sabtu, 25 Maret 2023 agenda kegiatan sebagaimana dimaksud pada
huruf B angka 1 sudah selesai disusun untuk selanjutnya disebarluaskan kepada
mahasiswa.
3. Memaksimalkan dosen-dosen PAI Unpam untuk menyukseskan Ramadan Mahasiswa
yang diselenggarakan di 3 kampus UNPAM.
4. Mengawal keterlaksanaan kegiatan, terutama kegiatan internal Ramadan Mahasiswa.
5. Membuat flayer sosialisasi kegiatan Ramadan Mahasiswa.
6. Berkoordinasi dengan para wakil rektor terkait hal-hal yang perlu didiskusikan lebih
lanjut.

D. Peran Dekan dan Kaprodi


1. Menyampaikan informasi Ramadan Mahasiswa kepada semua mahasiswa.
2. Mengerahkan mahasiswa untuk menyukseskan Ramadan Mahasiswa baik pada
program internal maupun eksternal, terutama pada kegiatan internal Ramadan
mahasiswa yang diselenggarakan di dalam kampus.
3. Membuatkan atau menyebarluaskan flyer Ramadan mahasiswa baik yang dibuat oleh
Fakultas/Prodi maupun flyer dari LKK dan FAI.
4. Mengawal serta memonitoring keterlaksanaan program Ramadan mahasiswa secara
berkala.
5. Menyampaikan kepada semua dosen agar memberikan tugas kepada mahasiswa terkait
perkuliahan masing-masing untuk dilaksanakan selama libur Ramadan.

E. Peran Mahasiswa
1. Mengikuti kegiatan Ramadan Mahasiswa baik program internal maupun eksternal.
2. Mengisi form isian kegiatan internal dan eksternal Ramadan mahasiswa sesuai
instrumen yang ada pada setiap kegiatan yang diikuti.
3. Mengunggah hasil form isian kegiatan ke dalam laman e-learning Unpam paling lambat
Sabtu, 6 Mei 2023.
4. Form isian kegiatan dapat memuat kegiatan internal dan eksternal yang diikuti oleh
setiap mahasiswa.
5. Mengunggah ke media sosial foto kegiatan Ramadan Mahasiswa dengan men-taq
media sosial Universitas Pamulang, seperti: instagram @kemahasiswaan_unpam,
@PMB.UNPAM, @humas.unpam, @official_sjtv, dan media sosial program studi
masing-masing.

F. Peran LP3 Unpam


1. Membuat wadah/domain e-learning untuk kepentingan pelaporan form isian
mahasiswa.
2. Menginformasikan wadah/domain e-learning kepada mahasiswa untuk kepentingan
pelaporan mahasiswa.
3. Membuat infografis pelaporan per prodi yang berpartisipasi pada kegiatan Ramadan
Mahasiswa secara berkala.

G. Peran LKA Unpam


1. Mengerahkan seluruh Pembina Ormawa Unpam untuk menyukseskan kegiatan
Ramadan Mahasiswa.
2. Mengerahkan seluruh Ormawa Unpam untuk menyukseskan kegiatan internal
Ramadan mahasiswa di 3 lokasi kampus sesuai jadwal yang ditentukan oleh Tim LKK
dan FAI Unpam.
3. Menginformasikan kegiatan Ramadan mahasiswa ke berbagai kanal media sosial agar
semua mahasiswa mengetahui dan melaksanakan.
4. Mengerahkan seluruh mahasiswa penerima Beasiswa KIP-K untuk berpartisipasi aktif
dalam kegiatan Ramadan Mahasiswa.
5. Memantau keterlaksanaan kegiatan internal Ramadan mahasiswa.

H. Evaluasi Kegiatan Ramadan Mahasiswa

Untuk mengukur keterlaksanaan dan ketercapaian kegiatan, setiap mahasiswa diwajibkan


mengisi Form Isian Kegiatan Internal dan Eksternal Ramadan Mahasiswa Unpam pada
setiap kegiatan yang diikutinya. Selanjutnya form diunggah melalui laman e-learning Unpam
paling lambat Sabtu, 6 Mei 2023. Tiga mahasiswa terbaik dalam pelaporan pada kegiatan
“Ramadan Mahasiswa” akan mendapat piagam penghargaan dari Rektor Universitas
Pamulang. Mahasiswa terbaik tersebut diundang pada prosesi wisuda UNPAM untuk
menerima piagam penghargaan dari Rektor Universitas Pamulang yang disaksikan oleh Ketua
Yayasan Sasmita Jaya dan Kepala LLDIKTI Wilayah IV Jabar-Banten.

I. Form Isian Kegiatan Internal dan Eksternal Ramadan Mahasiswa Unpam


Terlampir
FORM ISIAN KEGIATAN INTERNAL DAN EKSTERNAL RAMADAN MAHASISWA UNPAM 1444 H/2023 M

Nama :
NIM :
Semester :
Program Studi :
Kegiatan :Internal / Eksternal
Surel :
Media sosial :

No Hari/Tgl/Thn Jenis Kegiatan Tempat Manfaat Kegiatan Paraf

6
7

10

11

12

13

14

15

16
17

18

19

20

21

22

23

24

25

26
27

28

29

30

Mengetahui,
Ketua Program Studi Nama Mahasiswa

( ) ( )
NIDN NIM

Catatan Penting:
Salinan form kegiatan Ramadan Mahasiswa ini wajib diunggah melalui laman e-learning Unpam.

Anda mungkin juga menyukai