Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMP NEGERI 7 PASURUAN


Mata Pelajaran : Seni Budaya ( Seni Rupa )
Kelas/Semester : VIII / Semester Genap
Alokasi Waktu : 6 jam pelajaran ( 2 X pertemuan)
Tahun Pelajaran : 2022 / 2023
Pertemuan ke :I

KD. 1. Memahami prosedur menggambar poster dengan berbagai teknik


KD. 2. Membuat poster dengan berbagai bahan dan teknik

INDIKATOR :
1. Menjelaskan konsep membuat poster
2. Memeragakan syarat membuat poster
3. Mengidentifikasi macam – macam poster dan komik

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah melakukan proses pembelajaran dengan mengamati video dan beberapa contoh
poster, siswa dapat menjelaskan prosedur dan fungsi gambar poster serta menjelaskan
teknik gambar poster.
2. Setelah melakukan proses pembelajaran, siswa dapat mengapresiasi berkreasi poster dari
teman dan menemukan cara memperesentasikan hasil karya melaui publikasi dengan
penuh rasa percaya diri melalui media social.

FOKUS PENGUATAN KARAKTER :


Religious, tanggung jawab, menghargai orang lain, nasionalis dan percaya diri.

Media Pembelajaran & Sumber Belajar


Media : Laptop, LCD, power point, gambar dan video yang relevan, fasilitas
internet Sumber Belajar : Buku Seni Budaya Kelas VIII, Kemendikbud, Tahun 2013 edisi 2016
B. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Pertemuan Ke-1
Pendahuluan
1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa ( Religious ) untuk memulai
pembelajaran
2. Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
3. Memberi motivasi kelas dengan yel – yel ( ice breaking)
4. Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta
didik dan menghubungkan dengan materi selanjutnya
4. Guru menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan & manfaat) dengan
mempelajari materi : Pemahaman Konsep Menggambar Poster.
5 Menjelaskan tentang penilaian yang akan dilakukan selama pembelajaran

Kegiatan KEGIATAN LITERASI


Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati,
(90 Menit) membaca dan menuliskannya kembali. Mereka diberi bahan bacaan dan
beberapa contoh terkait materi Pemahaman Konsep Menggambar Poster.

1. Poster Layanan masyarakat

2. Poster Niaga

3. Poster pendidikan
Pertemuan Ke-1
4. Poster kegiatan

CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)


 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal
yang belum dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang
bersifat hipotetik. Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Pemahaman
Konsep Menggambar Poster.
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan,
mengumpulkan informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi
mengenai Pemahaman Konsep Menggambar Poster.
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi
kembali oleh kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Sebagai produk pembalajaran , siswa menuangkan hasil pembuatan poster
dengan jenis poster pendidikan atau poster pelayanan masyarakat sesuai keadaan
lingkungan yang diamati secara sederhana menggunakan aplikasi Canva pada Hp
masing masing dan dikumpulkan pada google drive yang sudah di sediakan oleh
guru, dan kemudian dipresentasikan pada pertemuan berikutnya dengan lampiran
poster yang telah dicetak.
PenutupPenut
1. Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
2. Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN
 Sikap : Observasi terhadap sikap peserta didik selama pembelajaran
berlangsung dan dalam menyerahkan tugas
 Pengetahuan : tes tertulis ( terlampir )
 Keterampilan : Penilaian unjuk kerja / hasil karya / proyek
LAMPIRAN

LEMBAR REFLEKSI

NAMA :
KELAS :
NO ABSEN :
MATERI :
SEMESTER :

1. Tuliskanlah kesanmu pada pembelajaran hari ini !

2. Aktivitas pembelajaran manakan yang dikuasai ?

3. Adakah aktivitas pembelajaran yang belum dikuasai ? jika ada silahkan ditulis !

4. Tuliskan rangkaian yang bermakna yang diperoleh selama mengikuti rangkaian pembelajaran
hari ini !

5. Apa yang dapat kamu syukuri selama rangkaian pembelajaran hari ini ?
MATERI :

Pemahaman Konsep Menggambar Poster.

Poster merupakan salah satu sarana untuk menyampaikan pesan. Isi pesan pada poster menggunakan
bahasa yang mudah dipahami. Poster digunakan untuk mempromosikan pertunjukan seperti pementasan
film, tari, musik, teater dan mengkampayekan seperti kesehatan, lingkungan, dan sejenisnya.
Ada juga poster yang ditempel pada baliho jika ukurannya besar. Ciri utama poster yaitu mempunyai sifat
menarik perhatian mata, sehingga desain poster dibuat berwarnawarni lengkap dengan warna kontras agar
menarik perhatian.

Poster berfungsi menyampaikan pesan secara singkat dengan menggunakan kata dan gambar. Untuk itu
dalam membuat poster ada kesatuan utuh antara gambar yang ditampilkan dengan kata yang ditulis.
Penulisan kata pada poster ditulis sesingkat mungkin tetapi memiliki pesan kuat dan jelas.

Langkah – langkah membuat poster yaitu : menentukan topik dan tujuan; membuat kalimat singkat dan
mudah diingat; menggunakan gambar; menggunakan media yang tepat.
Penentuan tema berdasarkan pesan yang ingin disampaikan. Contohnya tema tentang anti korupsi.
Berdasarkan tema tersebut, pikirkan bentuk visualisasinya dan kata yang digunakan untuk memperkuat
gambar visualnya. Berikut contoh posternya :
Poster berfungsi mengirim pesan kepada orang yang melihatnya, sehingga pilihlah kata yang singkat
tetapi berkesan. Dengan melihat kata dan gambar orang akan ingat terhadap pesan yang disampaikan.
Orang yang melihat poster biasanya hanya sekilas, maka buatlah kalimat yang singkat agar bisa dibaca
dalam waktu beberapa detik.
Melalui bahasa singkat, pesan yang ditulis oleh para pembuat poster bisa tersampaikan dengan baik.
Buatlah kalimat yang jelas dan menarik perhatian orang untuk melakukan sesuatu. Berikut contoh poster
dengan kalimat yang singkat :

Penggunaan gambar pada poster sebagai salah satu penyampai pesan yang paling menarik. Proporsi
penggunaan gambar dengan kata atau kalimat disesuaikan dengan kebutuhan informasi yang akan
disampaikan. Penggunaan gambar dan kata dapat juga dilakukan dengan gambar proporsi yang lebih besar
dibanding tulisan.

Pada poster sebaiknya dengan menggunakan warnawarna yang mencolok sehingga mengundang perhatian
dan minat orang untuk membaca atau melihat. Berikut contoh poster dengan gambar menarik :
Penggunaan media dalam membuat poster dapat disesuaikan dengan tempat poster akan diletakkan. Jika
poster diletakkan pada papan baliho maka media nya kain atau sejenisnya. Jika poster diletakkan pada
dinding maka medianya kertas. Sekarang ini penggunaan media dalam membuat poster beragam. Ada juga
poster yang sudah dicetak secara digital.

Membuat poster dapat dilakukan menggunakan peralatan dan bahan seperti membuat gambar atau
lukisan, dapat pula menggunakan alat bantu komputer. Pembuat poster dengan menggunakan alat bantu
komputer memudahkan dalam berekspresi. Karena, jika ada kesalahan dapat segera diganti.

Jika membuat poster dengan menggunakan dengan teknik menggambar manual, jika ada kesalahan sulit
untuk melakukan revisi atau perbaikan. Membuat poster unsur utama yang penting adalah pesan yang
ingin disampaikan kemudian unsur keindahan.

Poster dapat diterapkan pada bahan seperti kertas, karton, dan kanvas. Alat yang digunakan dapat berupa
alat menggambar manual, contohnya pensil dan alat menggambar digital, contohnya komputer. Perbedaan
alat dan bahan tersebut berdampak pada nilai keindahan.

Contoh alat dan bahan yang digunakan dalam membuat poster yaitu :

1. Pensil yang digunakan dalam menggambar yaitu ukuran 2B sampai 6B.


2. Pulpen digunakan sebagai alat untuk membuat gambar dengan karakter tegas pada garisgaris
gambarnya
3. Kuas Lukis digunakan untuk membuat poster berbahan kain atau sejenis kanvas yang biasanya
untuk membuat lukisan. Untuk membuat poster dengan kuas, ada 2 cat yang digunakan yaitu cat
berbahan dasar minyak dan cat berbahan dasar air. Sehingga ketika pembuatan poster, kita
dapat menentukan cat sesuai bahan media yang digunakan
4. Membuat poster dapat pula menggunakan komputer karena lebih mudah, lebih efektif karena
tidak kuatir akan kesalahan, baik pada tema, naskah, gambar, dan warna yang telah dibuat.
Dengan komputer, dapat melakukan perbaikan kesalahan (revisi) pada poster yang mengalami
kesalahan ketika proses pembuatannya.
Selain itu, dimudahkan dalam pemilihan tema, naskah, gambar, dan warna yang akan digunakan karena
pada komputer tidak perlu repot menyiapkan alat menggambar manual dan bahan pewarna terlebih
dahulu. Namun harus menggunakan software khusus untuk menggambar dengan pilihan dan jenis program
menggambar yang beragam, membutuhkan skill dan keterampilan khusus untuk menjalankan program
menggambar melalui media komputer.
Membuat poster sekarang ini telah menjadi profesi yang menjanjikan secara ekonomi. Untuk membuat
poster film Hollywood dibayar sangat mahal. Di negara maju membuat poster telah menjadi profesi yang
menjanjikan untuk masa depan.
PENILAIAN

a. Lembar kinerja presentasi


PENILAIAN KINERJA PRESENTASI

Mata Pelajaran : Seni Budaya ( Seni Rupa


) Kelas VIII
Materi Pokok : Ciri – ciri dan Jenis – jenis Poster

Penilaian
NO Aspek yang dinilai
1 2 3
1 Komunikasi
2 Sistematika penyampaian
3 Wawasan
4 Keberanian
5 Antusias
6 Penampilan

Rubrik :

Penilaian
Aspek yang dinilai
1 2 3
Komunikasi Tidak ada komunikasi Komunikasi sedang Komunikasi lancar
dan baik
Sistematika Penyampaian tidak Sistematika Sistematika
penyampaian sistematis penyampaian penyampaian baik
sedang
Wawasan Wawasan kurang Wawasan sedang Wawasan luas
Keberanian Tidak ada keberanian Keberanian sedang Keberanian baik
Antusias Tidak antusias Antusias sedang Antusias dalam
kegiatan
Penampilan Penampilan kurang Penampilan sedang Penampilan baik
b. Lembar Penilaian Proyek
Mata Pelajaran : Seni Budaya ( Seni Rupa
) Kelas / kelompok VIII
Nama Project : laporan penyajian Ciri – ciri dan Jenis – jenis Poster
Alokasi wakru : 40 menit

Nama :
NIS / No Absen :
Kelas :

Skor
No Aspek
1 2 3 4 5
1 Perencanaan:
a. Latar belakang
b. Rumusan masalah
c. Tujuan penulisan
2 Pelaksanaan
a. Ketepatan pemilihan tema poster
sesuai latar belakang, rumusan
masalah dan tujuan penulisan.
b. Orisinalitas laporan
c. Struktur / logika penulisan disusun
dengan jelas sesuai metode yang
dipakai
d. Bahasa yang digunakan sesuai EYD
dan komunikatif
e. Daftar pustaka yang dapat
dipertanggung jawabkan
3 Laporan proyek :
a. Kesimpulan sesuai dengan rumusan
masalah
b. Saran relevan dengan kajian, dan
berisi pesan untuk mengapresiasi
terhadap
hasil karya poster
c. Lembar Penilaian produk

FORMAT PENILAIAN PRODUK

Mata Pelajaran : Seni Budaya ( Seni Rupa


) Nama Peserta Didik :
Kelas VIII
Nama Project : laporan penyajian Ciri – ciri dan Jenis – jenis Poster
Alokasi wakru : 90 menit

No Aspek Penilaian Skor ( 1 -5 )

1 Bahasa yang digunakan padat, singkat, jelas dan mudah dipahami

2 Penggunaan teknik sesuai prosedur

3 Isi dan pesan yang tertuang tidak bertele - tele

4 Komposisi poster terdiri dari huruf, angka, simbol dan gambar

5 Nilai estetika
Total Skor
d.
LEMBAR OBSERVASI PENILAIAN SIKAP KERJA KELOMPOK

Mata Pelajaran : Seni Budaya ( Seni Rupa


) Kelas / kelompok VIII
Materi Pokok : Ciri – ciri dan Jenis – jenis Poster

Observasi
No Nama Siswa
Kerjasama Tanggung jawab Toleransi Disiplin
1
2
3
4
5
6

Keterangan pengisian skor :


4 : Sangat baik
3 : Baik
2 : Cukup
1 : Kurang
e.
LEMBAR OBSERVASI PENILAIAN SIKAP KERJA INDIVIDU

Mata Pelajaran : Seni Budaya ( Seni Rupa


) Kelas / kelompok VIII
Materi Pokok : Ciri – ciri dan Jenis – jenis Poster

ReligiusTanggung Menghargai Nasionalis Percaya Diri


No Nama Siswa
Jawab Orang Lain
4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1

Keterangan pengisian skor :


4 : Sangat baik
3 : Baik
2 : Cukup
1 : Kurang
h. Tes Uraian

Penilaian Pengetahuan
a. Teknik penilaian : tes subjectif
b. Bentuk : tes uraian
c. Kisi – kisi

No Indikator Butir Instrumen


1 Mengidentifikasi ciri – ciri dan tujuan poster
2 Memahami konsep membuat poster

SOAL TES URAIAN :


1. Sebutkan isi yang terkandung dalam sebuah poster !
2. Bagaimana membuat headline yang menarik pada poster ?
3. Apa tujuan poster layanan masyarakat ?
4. Mengapa bahasa poster harus komunikatif ?
5. Apa syarat susunan kalimat pada poster ?

Anda mungkin juga menyukai