Anda di halaman 1dari 2

Pelayan Publik di Kabupaten PakPak Barat

Masyarakat sejahtera adalah masyarakat yang berdaya. Yang mana bisa memenuhi semua
kebutuhan dasarnya secara mandiri dan memecahkan masalahnya sendiri tanpa bergantung pada
orang lain. Ada berbagai peraturan dan ketentuan yang harus dipenuhi semua anggota masyarakat
yang membutuhkan campur tangan pemerintah pusat atau setempat. Didalam UU no 24 tahun 2013
tentang perubahan atas UU no 23 tahun 2006 tentang administrasi kependudukan menjelaskan bahwa
negara berkewajiban memberkan hak dan kepastian hukum atas identitas warga negara Indonesia,
termasuk peraturan dan ketentuan tentang administrasi kependudukan.
Data Kependudukan sangat penting karena bisa memberi gambaran wilayah, potensi sumber
daya, masalah yang ada, serta solusi untuk mengatasinya. Data kependudukan yang valid membuat
pemerintah mengambil kebijakan yang tepat dan berpihak pada rakyat, baik itu perencanaan,
pelaksanaan dan evaluasi pembangunan, serta kebijakan pelayanan publik.
Di Kabupaten Pakpak Barat pemerintah memfokuskan pada layanan administrasi
kependudukan dan pencatatan sipil. Yang mana dilakukan dengan prinsip saling membutuhkan, untuk
itu pemerintah butuh akan data kependudukan dan pencatatan sipil yang lengkap serta valid yang
mencakup semua penduduk yang ada di wilayah kabupaten. Maka dari itu masyarakat perlu
mendapatkan pelayanan yang praktis dan tidak menyita waktu agar mereka Mau melengkapi data-data
kependudukan mereka tanpa merasa terbebani. Agar kedua kebutuhan ini bisa terpenuhi Pemerintah
Kabupaten melakukan inovasi penting, salah satunya seperti mengadakan layanan layanan berbasis
system jemput bola, seperti layanan dokumen kependudukan keliling dengan mobil dan pembukaan
pos di pasar pada saat hari pasar. Ini sangat menguntungkan masyarakat sebab mereka tidak perlu
jauh-jauhharus meninggalkan rumah atau kesehariannya hanya untuk mengunjungi kantor pemerintah
untuk mengurus dokumen administrasi kependudukan dan pencatatan sipil.
Lalu seterusnya Pemerintah Kabupaten Pakpak Barat melalui dinas kependudukan dan
pencatatan sipil memberikan pelayanan administrasi kependudukan secara online yang mudah diakses
melalui internet dan hasilnya dikirim langsung oleh pihak kantor pos kepada masyarakat di rumah
masing-masing dengan gratis. Adapun pelayanan pengurusan online ini adalah program E-Lampit,
yang hasilnya bisa langsung dikirim via kantor pos. Ini sangat memudahkan dan menghemat waktu,
tenaga, dan biaya masyarakat dalam melakukan proses pengurusan.
Kemudian ada juga inovasi dari kabupaten, yaitu tentang layanan pencatatan sipil dalam bentuk
program bayi lahir memiliki akta kelahiran dan bulan madu dapat akta perkawinan. Berkat inovasi ini,
pemerintah Kabupaten dan pemerintah pusat berhasil mendapatkan penghargaan.
Dengan program ini menjadikan masyarakat sangat diuntungkan, sebab pengurusan akta kelahiran
dan pernikahan menjadi lebih cepat dan mudah.
Inovasi ini diciptkan guna menjadikan pelayanan publik yang cepat mudah dan transparan
serta gratis. Dengan semua inovasi ini, Tentunya diperlukan adanya peran aktif masyarakat untuk
melengkapi dan menyediakan semua kebutuhan, dalam rangka mengembangkan serta membangun
daerah ini.

Anda mungkin juga menyukai