Anda di halaman 1dari 16

KEMENTERIAN AGAMA

MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) 4 SRAGEN


LATIHAN SOAL ASESMEN MADRASAH (AM)
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran : IPS


Hari/Tanggal :
Kelas : IX (Sembilan)
Waktu : 120 Menit

Kerjakan soal berikut ini sesuai intruksi.

Pilihlah salah satu jawaban di bawah ini yang paling benar!


1. Amati gambar dibawah ini dan beri penjelasan berkaitan interaksi antarruang
dari gambar berikut :

https://bisnis.tempo.co/read/1346160/
Temanggung Tegal

https://bisnis.tempo.co/read/1346160/
Temanggung Semarang

Ada beberapa kondisi saling bergantung yang diperlukan untuk terjadinya interaksi keruangan.
Bila kamu pedagang sayur dari Temanggung yang akan kamu lakukan adalah berinteraksi
dengan pedagang ikan dari kota .....
A. Tegal karena saling melengkapi
B. Tegal karena adanya kesempatan antara
C. Semarang karena adanya kesempatan antara
D. Semarang karena adanya kemudahan transfer
2. Perhatikan Peta dibawah ini :

(https://greatedu.co.id/greatpedia/letak-geografis-indonesia)

Dampak positif dari letak Indonesia seperti diatas adalah…


A. memiliki tanah yang subur
B. memiliki curah hujan yang tinggi
C. jenis flora dan faunanya banyak
D. menjadi jalur perdagangan internasional

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


3. Perhatikan skala garis dibawah ini:

Jika skala garis diatas dibuat skala angkanya, maka skalanya adalah :
A. 1 : 400.000
B. 1 : 500.000
C. 1 : 1000.000
D. 1 : 10.000.000

4. Perhatikan gambar dibawah ini


5.

(https://www.google.com/search?q=gambar+anak+sekolah+naik+sepeda)
Interaksi antarruang dapat terjadi dalam berbagai bentuk, seperti pergerakan
orang, barang, gagasan dan informasi. Semua pergerakan tersebut menimbulkan
perubahan, baik bagi daerah tujuan maupun daerah asal. Gambar diatas
merupakan pergerakan orang yang menimbulkan perubahan dalam bidang...

A. komposisi peduduk
B. mata pencaharian
C. sarana prasarana
D. adat-istiadat

(Soal PG Komplek)
5. Perhatikan gambar dibawah ini

1. 2.

3. 4.

Dari Gambar tersebut bentuk interaksi sosial proses disosiatif bentuk


pertentangan/konflik adalah...
(Pilih 2 jawaban benar)
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


6. Simak wacana berikut!

"Viral Modus Penipuan Cerita Sedih ala Driver Ojol yang Bikin Was-was"

Baru-baru ini viral di media sosial terutama Twitter soal driver ojol menipu dengan 'menjual' cerita
sedih kepada korbannya. Hal ini ramai setelah diceritakan oleh pengguna ojol dengan user
@kirekswasta.
Melihat tweet itu, pemilik akun @yukeeofn pun kaget karena merasa sama dengan yang dialaminya.
Ia mendapat driver berperawakan pria paruh baya yang sepanjang jalan menangis karena istrinya
kena kanker rahim namun belum memiliki biaya untuk menebus obat-obatan. Karena iba, ia
kemudian memberi sejumlah uang dengan maksud membantu driver tersebut. Cerita ini pun
ditemukan oleh Ecky, pengguna ojol yang ternyata pernah mengalami hal yang sama dengan yang
dialami pencerita-pencerita di atas. Modusnya pun diakui Ecky sama persis dengan yang dialaminya
kurang lebih 2 bulan lalu.
"Saya baru tahu bahwa ternyata modusnya sama banget dengan yang saya alami. Puncak saya tahu
bahwa itu adalah penipuan adalah Thread mbak Yuk yang mendapatkan balasan dari bapak Hamdan
bahwa istrinya meninggal, tapi di aksi berikutnya, dia melakukan modus yang sama," ungkapnya
kepada detikcom, Jumat (13/9/2019).
"Mana bisa istri sudah meninggal tapi masih modus dengan cara memberitahu bahwa istrinya kanker
rahim stadium 4? Di situlah saya tau bahwa itu modus penipuan," lanjut Ecky. Menanggapi hal ini,
psikolog dari Universitas Indonesia Firman Ramdhani mengatakan bahwa para korban bukan merasa
empati, melainkan simpati. Firman menekankan bahwa kedua hal ini harus dibedakan.
"Itu bukan empati, tapi rasa kasian atau simpati saja," ujarnya kepada detikcom, Sabtu (14/9/2019).
"Empati itu kita benar-benar paham dari sudut pandang dia. Kita memahami kenapa dia bisa berpikir
gitu, muncul emosi itu, berperilaku itu, karena kita tau betul kondisi dia. Kalau empati secara
personali kita tau dia orang seperti apa, dan kita bantu. Bantu kan nggak mesti pakai duit," jelas
Firman.
Simpati kebalikan dari empati, seseorang tidak harus memahami lebih dalam soal kesulitan orang
lain. Yang muncul saat simpati adalah rasa kasihan dengan membayangkan bagaimana rasanya
apabila berada di posisi orang yang kesusahan.
Firman melanjutkan, seseorang mudah tertipu karena modus yang dilakukan berkaitan dengan
pengalaman pribadinya. Rasa kasihan dan simpati seseorang akan membuat otak emosi aktif, maka
cenderung dapat menyebabkan otak berpikir menurun.
"Sederhananya kalau kita lagi marah kita bisa ngelakuin hal-hal yang nggak pernah kita lakuin
sebelumnya kan," imbuh Firman.
Apakah cerita-cerita penipuan seperti itu bisa membuat orang was-was untuk bersedekah? Firman
menyebut bahwa merasa curiga pada cerita sedih ala diver ojol yang viral itu merupakan hal yang
normal. Tetapi curiga masih dalam batas yang tidak berlebihan. "Justru curigaan itu is a good thing
lho. Kita pengen apa yang kita kasih tepat sasaran, bermanfaat untuk orang itu sesuai dengan
kebutuhan," tuturnya.
"Tapi dalam kadar tertentu ya. Maksudnya nggak sampai interogatif gitu, sewajarnya saja. Nggak
apa-apa kita jadi lebih tahu," tutup Firman.
https://apps.detik.com/detik/

Rasa curiga terhadap cerita sedih seseorang apalagi dilatarbelakangi karena adanya banyak
penipuan dikatakan masih normal, mengapa demikian?
A. supaya tidak mudah terpedaya
B. hal alami yang sering dialami manusia
C. motif berjaga-jaga dari tindakan negatif
D. agar apa yang kita sedekahkan tepat sasaran

(Soal Benar salah)


7. Baca Stimulus berikut:

Ayu menonton berita di aplikasi youtube tentang terjadinya gempa bumi di Cianjur
yang menyebabkan beberapa rumah mengalami rusak ringan, rusak sedang bahkan
rusak parah akibat goncangan gempa dengan kekuatan 5.6 SR sehingga
menyebabkan para korban terpaksa diungsikan ke tempat yang aman. Melihat
kejadian itu Ayu merasa iba dan berempati atas peristiwa yang menimpa
masyarakat Cianjur dan sekitarnya tersebut.
Ketika proses pembelajaran, Ayu bertanya kepada ibu guru “Bu guru, saya
menonton video gempa bumi yang terjadi di Cianjur, saya sangat kasihan kepada
para korban karena rumah mereka mengalami kerusakan.

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


“Itu tandanya Ayu memiliki rasa empati kepada sesama karena sebagai warga
negara yang baik kita harus saling peduli dengan sesama tanpa memandang suku,
agama, daerah maupun etnis nya” Sahut bu guru.
Jadi bu, kenapa ya bisa terjadi gempa? Tanya Ayu merasa heran.
Pertanyaan yang bagus. Sahut bu guru. Setidaknya ada lima faktor penyebab
terjadinya gempa. Pertama, pergeseran lempeng bumi. Penyebab pertama ini juga
sering disebut gempa tektonik. Kedua, aktivitas vulkanik. Yaitu bisa disebabkan
letusan gunung merapi namun faktor ini tergolong relatif ringan dengan jangkauan
wilayah terbatas. Ketiga, runtuhan. Runtuhan di daerah kapur ataupun
pertambangan bisa mengakibatkan gempa ringan dengan jangkauan terbatas juga.
Keempat, jatuhnya Asteroid. Faktor ini tergolong sangat jarang dan pengaruh yang
disebabkan tergantung seberapa besar benda yang jatuh. Kelima, aktivitas manusia.
Ternyata aktivitas manusia juga bisa menyebabkan terjadinya gempa seperti
penggunaan bom peledak berkekuatan besar, nuklir dan peledak dinamit.
Gempa merupakan fenomena alam yang sering terjadi tidak hanya di Indonesia
namun di seluruh penjuru dunia. Di Indonesia khususnya, gempa terbesar pernah
terjadi seperti di Aceh (2014) dengan kekuatan 9.1 SR dengan potensi tsunami,
Padang (2009) 7.6 SR dan Yogyakarta (2006) dengan kekuatan 5.9 SR.
Nah, anak-anak itulah beberapa faktor penyebab terjadinya gempa mudah-mudahan
sudah paham ya.

Berilah tanda (√) pada kolom benar atau salah dari beberapa pernyataan di
bawah ini!
N Pernyataan Benar Salah
o
Sikap yang ditunjukkan Ayu ketika melihat peristiwa
1. gempa melalui media sosial membuatnya merasa iba dan
berempati
Dengan mengotori lingkungan hidup bisa mengakibatkan
2.
terjadinya gempa

8. Perhatikan pernyataan terkait dengan fungsi uang berikut!


1. Mobil milik Rista seharga Rp200.000.000,00.
2. Ibu Sabrina berbelanja di pasar menyerahkan sejumlah uang untuk
mendapatkan barang kebutuhan.
3. Pak Qisma menjual sebidang tanah dari desa untuk dibelikan tanah diperkotaan.
4. Ny. Syifa membayar angsuran sepeda motor di sebuah dealer di Kota
Surabaya.
5. Habib menabung uang di bank dari sisa uang saku setiap hari.

Fungsi turunan uang ditunjukkan nomor


A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 4, dan 5

9. Perhatikan wacana berikut:

Kerajaan Islam di Indonesia (Nusantara)

Kerajaan Islam di Indonesia (Nusantara) dan Sejarahnya – Menurut berbagai


sumber sejarah, agama Islam masuk pertama kalinya ke nusantara sekitar abad ke
6 Masehi. Saat kerajaan-kerajaan Islam masuk ke tanah air pada abad ke 13,
berbagai kerajaan Hindu Budha juga telah mengakhiri masa kejayaannya.
Kerajaan Islam di Indonesia yang berkembang saat itu turut menjadi bagian
terbentuknya berbagai kebudayaan di Indonesia. Kemudian, salah satu faktor yang
menjadikan kerajaan-kerajaan Islam makin berjaya beberapa abad yang lalu ialah
karena dipengaruhi oleh adanya jalur perdagangan yang berasal dari Timur
Tengah, India, dan negara lainnya.
Semakin berkembangnya kerajaan-kerajaan Islam di Indonesia sekitar abad ke 13
juga didukung oleh faktor lalu lintas perdagangan laut nusantara saat itu. Banyak
pedagang-pedagang Islam dari berbagai penjuru dunia seperti dari Arab, Persia,

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


India hingga Tiongkok masuk ke nusantara. Para pedagang-pedagang Islam ini pun
akhirnya berbaur dengan masyarakat Indonesia. Semakin tersebarnya agama Islam
di tanah air melalui perdagangan ini pun turut membawa banyak perubahan dari sisi
budaya hingga sisi pemerintahan nusantara saat itu.
Munculnya berbagai kerajaan-kerajaan bercorak Islam yang tersebar di nusantara
menjadi pertanda awal terjadinya perubahan sistem pemerintahan dan budaya di
Indonesia. Keterlibatan kerajaan-kerajaan Islam di Indonesia juga turut berperan
dalam tersebarnya agama Islam hingga ke seluruh penjuru tanah air.
Dalam memahami sejarah dari kerajaan Islam yang ada di Nusantara, kamu dapat
membaca buku Mengenal Kerajaan Islam Nusantara yang ada di bawah ini, karena
berisi pengenalan tentang berbagai kerajaan Islam di Nusantara pada zamannya.
Beberapa kerajaan Islam tertua di tanah air yang menjadi bukti jejak peninggalan
Islam dan masih bisa disaksikan hingga hari ini di antaranya ialah Kerajaan Perlak
(840-1292), Kerajaan Ternate (1257), Kerajaan Samudera Pasai (1267-1521),
Kerajaan Gowa (1300-1945), Kesultanan Malaka (1405-1511), Kerajaan Islam
Cirebon (1430-1677), Kerajaan Demak 1478-1554), Kerajaan Islam Banten (1526-
1813), Kerajaan Pajang (1568-1586), dan Kerajaan Mataram Islam (1588-1680)

Perhatikan beberapa kerajaan berikut ini!


1) Kerajaan Makassar
2) Kerajaan Aceh
3) Kerajaan Mataram
4) Kerajaan Samudera Pasai
5) Kerajaan Demak
Kerajaan tersebut yang berkembang di kota-kota pantai adalah…
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 3 dan 5
C. 3, 4 dan 5
D. 1, 2 dan 4
10. Perhatikan peta kerajaan-kerajaan Islam di Nusantara dibawah ini!

Dari peta tersebut, Letak Kerajaan Islam Demak ditunjukkan dengan nomer
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
11. Perhatikan peta negara-negara di ASEAN!

Letak geografis, ASEAN terletak di antara dua samudra dan dua benua. Dua
samudra tersebut yaitu Hindia dan Pasifik, sedangkan dua benua yaitu Asia dan
Australia.
Perhatikan pernyataan keuntungan negara-negara ASEAN dilihat dari letak
geografis.
1. wilayah ASEAN merupakan wilayah yang sangat luas yang memiliki banyak
gunung berapi dan memliliki wilayah perairan yang luas yang kaya akan hasil
perikanan.

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


2. Negara-negara ASEAN yang memiliki iklim tropis sehingga
menyebabkan keaneka ragamaan hayati dan non hayati.
3. Banyak kegiatan ekspor impor yang dilakukan di Asia Tenggara dan tumbuhnya
pelabuhan besar di Asia Tenggara.
4. Kemudahan komunikasi negara ASEAN termasuk di bidang politik dan
menciptakan stabilitas ekonomi.
Pernyataan yang tepat berdasar gambar peta mengenai keuntungan negara-negara
ASEAN dilihat dari letak geografis ditunjukkan nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)
12. Simak berita berikut:

Hari Ini dalam Sejarah: Indonesia dan Empat Negara di Asia Tenggara Dirikan
ASEAN
KOMPAS.com - Hari ini 54 tahun lalu, tepatnya 8 Agustus 1967, Association of
Southeast Asian Nations atau Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara
(ASEAN) didirikan di Bangkok, Thailand. Dilansir dari kemlu.go.id, ASEAN dirintis
oleh lima negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand. Titik
awal berdirinya ASEAN ditandai dengan dilakukannya pertemuan dan
penandatanganan Deklarasi ASEAN (The ASEAN Declaration) atau yang dikenal
dengan Deklarasi Bangkok oleh lima negara perintis. Kelima negara tersebut
masing-masing diwakili oleh Adam Malik (Indonesia), Narciso R. Ramos (Filipina),
Tun Abdul Razak (Malaysia), S. Rajaratnam (Singapura), dan Thanat Khoman
(Thailand).
Isi Deklarasi Bangkok adalah sebagai berikut:
1. Mempercepat pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial dan perkembangan
kebudayaan di kawasan Asia Tenggara
2. Meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional
3. Meningkatkan kerja sama dan saling membantu untuk kepentingan bersama
dalam bidang ekonomi, sosial, teknik, ilmu pengetahuan, dan administrasi
4. Memelihara kerja sama yang erat di tengah-tengah organisasi regional dan
internasional yang ada, dan
5. Meningkatkan kerja sama untuk memajukan pendidikan, latihan, dan penelitian
di kawasan Asia Tenggara. Dengan ditandatanganinya Deklarasi Bangkok
tersebut, suatu organisasi kawasan yang diberi nama Perhimpunan Bangsa-
Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) telah resmi berdiri.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hari Ini dalam Sejarah:
Indonesia dan Empat Negara di Asia Tenggara Dirikan ASEAN", Klik untuk baca:
https://www.kompas.com/tren/read/2021/08/08/083000565/hari-ini-dalam-sejarah--
indonesia-dan-empat-negara-di-asia-tenggara-dirikan?page=all.
Penulis : Dandy Bayu Bramasta
Editor : Rendika Ferri Kurniawan

Dari berita kompas diatas, 5 Tokoh pendiri ASEAN dan negaranya yaitu:
(Pilih 2 jawaban betul)
A. Narciso R. Ramos (Filipina)
B. Soekarno (Indonesia)
C. Tun Abdul Razak (Malaysia)
D. S. Rajaratnam (Thailand)
13. Petrick seorang karyawan di PT. Freeport dengan gaji sebesar Rp.3.250.000
perbulan di sebuah perusahaan Tambang, kemudian karena adanya pandemi
COVID-19 perusahaan memutuskan hubungan kerja. Kemudian Patrick membuka
usaha sendiri jasa pengiriman barang dengan penghasilan Rp.4.250.000 perbulan.

Contoh kasus di atas termasuk bentuk mobilitas sosial ...


A. vertikal turun.
B. vertikal naik.
C. horizontal.
D. diagonal.
14. Simak berita berikut:

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


Pagi Ini Seratusan Karyawan Transmart Demo
karena Tak Terima Kena PHK Sepihak
TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak seratusan karyawan PT Trans Retail Indonesia
(Transmart) pada hari ini menggelar aksi demonstrasi atas kejadian pemutusan
hubungan kerja (PHK) sepihak yang dilakukan perusahaan. Aksi dilakukan di depan
Head office Transmart Lebak Bulus, Jakarta Selatan pukul 09.00.
"Ini aksi damai bersatu menuntut hak," kata Pimpinan Pusat Federasi Serikat
Pekerja Front Nasional (FSPFN), Rian, Kamis, 16 Maret 2023.
Para karyawan Transmart menuntut perusahaan membayar kekurangan upah
minimun provinsi (UMP) karyawan yang besarannya masih di bawah aturan.
Adapun aturan UMP 2022 tertuang dalam keputusan Gubernur Nomor 1517 tahun
2021.
Selain itu, para karyawan menuntut bayaran upah lembur sesuai ketentuan undang
undang yang berlaku. Para karyawan juga meminta pihak perusahaan berhenti
mengatur-ngatur waktu cuti karyawan yang sudah diatur Undang undang.
Selain itu, FSPFN juga meminta agar Pekerjakan kembali karyawan yang di-PHK
sesuai ketentuan pasal 151 Undang-undang Nomor 13 tahun 2003
"Hentikan PHK sepihak yang terus di lakukan perusahaan," kata Rian.
https://bisnis.tempo.co/read/1703225/pagi-ini-seratusan-karyawan-transmart-demo-
karena-tak-terima-kena-phk-sepihak

Dari berita diatas, peran dari Rumah tangga konsumen adalah:


A. Penyedia faktor produksi
B. Mendapat Upah/Gaji
C. Mendapatkan barang dan jasa dari pasar
D. Mem PHK karyawan
15. Simak Barita berikut:

Pakar Ungkap Penyebab Banyak Bisnis Kuliner Gulung Tikar


di Masa Pandemi
Suara.com - Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung selama dua tahun ini
merupakan masa sulit bagi sebagian besar pebisnis, termasuk mereka yang
menjalankan bisnis kuliner.
Meski makanan dan minuman tetap dicari masyarakat dalam keadaan apapun,
namun pembatasan yang diterapkan selama pandemi membuat para pebisnis
tersebut kesulitan untuk menjangkau masyarakat.
Beragam cara dilakukan para pemilik bisnis kuliner untuk mempertahankan
bisnisnya selama pandemi Covid-19. Mulai dari mengurangi jumlah karyawan,
memangkas pilihan menu, hingga mengubah model bisnis menjadi seutuhnya
daring guna menghemat biaya operasional. Pun tak sedikit yang terpaksa gulung
tikar akibat pandemi ini.
Irwan S Widjaja dari Gabungan Produsen Makanan Minuman Indonesia (GAPMMI)
menyebut bahwa ada banyak faktor yang menyebabkan bisnis kuliner terpaksa
gulung tikar di masa pandemi.
“Yang pertama, ada kemungkinan salah dalam hal managemennya, keuangannya
juga bisa. Ketika usaha sedang sukses, (pebisnis) bahkan melakukan peminjaman
yang over, akhirnya tidak mampu membayar,” ungkapnya dalam talkshow ‘Bedah
Dapur” Restoran Tetap Ngebul di Masa Pandemi Lewat Efisiensi Biaya
Operasional’ yang diselenggarakan pada Rabu (2/3/2022) oleh Food Market Hub.
Selain tidak mampu bayar, usaha kuliner yang gulung tikar juga terjadi karena
kurangnya kreativitas dan juga inovasi.
“Contohnya ada makanan frozen yang ready to eat. Dulu-dulu nggak laku, tapi
semasa pandemi makanan itu dicari-cari orang. Dan itu salah satu bentuk
kreativitas dan inovatif,” ungkapnya
Dari kutipan berita diatas, yang menjadi penyebab turunya arus sumber
pendapatan rumah tangga produsen adalah ...
(Pilih 2 jawaban benar)
A. Kebijakan PPKM pemerintah
B. Kesalahan dalam menejemen keuangan
C. Kurangnya kreativitas dan inovasi pada masa pendemi
D. Mewabahnya Covid-19
16. Perhatikan gambar dibawah ini:

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


1 2

3 4

Dari ilustrasi gambar diatas, Kegiatan yang dilakukan Rumah Tangga Pemerintah
adalah...
(Pilih 2 jawaban benar)
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

17. Perhatikan berita berikut:

Industri perkapalan dalam wujudkan Indonesia sebagai poros maritim dunia

Kebangkitan Industri Perkapalan Nasional

Dengan visi Indonesia sebagai poros maritim dunia, saat ini pemerintah memiliki
komitmen kuat dalam mengembangkan industri perkapalan yang tentunya
memberikan keuntungan bagi para pelaku dan pekerja di sektor industri.Apalagi
setelah Presiden Joko Widodo menargetkan untuk mengoptimalkan transportasi
laut, juga mewajibkan BUMN dan instansi lain di bidang kemaritiman untuk membeli
kapal dari galangan kapal dalam negeri.
Kebijakan tersebut membuka optimisme terutama bagi para pengusaha galangan
dan pekerjanya. Dimana kebijakan tersebut menegaskan bahwa saat ini merupakan
era terbaik terbaik bagi industri perkapalan nasional Indonesia. Artinya pemerintah
bukan hanya berwacana memberikan keberpihakan tetapi lebih dari itu, untuk
memberikan prioritas kepada industri maritim dalam negeri, bahkan Presiden
mengambil Langkah konkret dengan mewajibkan pembelian kapal dari domestik.
Sebagai industri strategis, perkapalan berperan vital dalam mendukung konektivitas
antar wilayah di Indonesia melalui optimalisasi transportasi laut. Untuk itu, industri
perkapalan harus mampu menopang dan mendukung pengembangan armada
kapal nasional baik melalui pembangunan kapal baru maupun jasa reparasi atau
pemeliharaan dan perbaikan kapal.
Salah satu galangan kapal yang merupakan badan usaha milik negara yaitu PT
Industri Kapal Indonesia (IKI). Perusahaan ini memiliki dua unit produksi yaitu unit
galangan Makassar dan Bitung, Sulawesi Utara. Galangan Makassar mampu
melayani reparasi kapal barang berukuran sampai dengan 6.500 DWT dan
tongkang 100 meter x 26 meter. Sementara, Galangan Bitung dengan kemampuan
dan fasilitas produksi slipway dengan kapasitas mencapai 1.500 DWT. Menurut
pandangan Menteri Perindustrian, Industri perkapalan sangat berkontribusi dalam
memacu pertumbuhan ekonomi nasional.
Selanjutnya pada konsep Poros Maritim Dunia dituangkan dalam Peraturan
Presiden Nomor 2 Tahun 2015 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Nasional (RPJMN) 2015-2019
https://jatim.antaranews.com/berita/611809/industri-perkapalan-dalam-wujudkan-

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


indonesia-sebagai-poros-maritim-dunia

Dari kutipan berita diatas, Kegiatan yang termasuk Ekonomi maritime (maritime
economy) adalah...
A. Industri Baja
B. Pariwisata Maritim
C. Industri Pembuatan Kapal Laut
D. Tol laut

18. Perhatikan teks berikut:


Tanam Paksa
Tanam paksa adalah aturan yang mewajibkan setiap desa untuk meluangkan 20
persen tanahnya ,agar bisa ditanami komoditas ekspor, seperti kopi, tebu dan teh.
Masa pemerintahan gubernur jenderal Belanda Johannes Van Den Bosch pada
1830 yang mulai menerapkan sistem tanam paksa.
Sistem ini diperkenalkan di wilayah Jawa, kemudian dikembangkan ke daerah-
daerah lain di luar Jawa. Di Sumatera Barat dan Minahasa, wajib menanam kopi
sebagai tanaman utama, sedangkan di Palembang dan Lampung, tanaman
wajibnya adalah lada.
Tujuan Tanam Paksa
Secara garis besar terdapat 4 poin tujuan tanam paksa yang ditetapkan oleh Van
den Bosch pada rakyat Indonesia:
1. Mengisi kembali kas negara Belanda yang kosong karena pengeluaran negara
yang sangat banyak saat Perang Jawa.
2. Membantu menyediakan dana untuk membayar utang negara yang sangat besar
akibat peperangan.
3. Memberi suntikan dana untuk membiayai peperangan yang dilakukan di Eropa
dan di Indonesia.
4. Mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya untuk pendapatan Pemerintah
Kolonial Belanda

Dari teks diatas, apa keuntungan/dampak posisitif tanam paksa bagi bangsa
Indonesia?
A. Rakyat Indonesia mengenal berbagai jenis tanaman eksport.
B. Indonesia menjadi terkenal didunia.
C. Belanda dapat mengisi Kas negara yang kosong akibat perang.
D. Bangsa mendapat suntikan dana dari belanda.

19. Kependudukan jepang di Indonesia membawa dampak bagi kehidupan masyarakat


indonesia di berbagai bidang. akibat kependudukan jepang dalam bidang ekonomi,
mengakibatkan:
1. pembentukan barisan romusha dengan panitia pengarahan di setiap daerah
2. pengerahan tengaha kerja dari sukarela menjadi paksaan
3. masyarakat wajib melakukan pekerjaan yang dinilai berguna bagi masyarakat
luas
4. objek vital dan alat alat produksi dikuasai dan diawasi ketat oleh pemerintah
jepang
pemeritah jepang juga mnegeluarkan peraturan untuk menjalankan perekoniian,
dimana semua objek vital dan alat alat produksi dikuasai dan diawasi dengan
sangat ketat banyaknya perkebunan yang dirusan dan diganti tanamanyya untuk
keperluan biaya perang
Kebijakan tersebut dinamakan?
A. Sistem Ekonomi Jepang
B. Sistem Ekonomi Pancasila
C. Sistem Ekonomi Darurat
D. Sistem Ekonomi Perang
20. Cermati Gambar berikut!

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


Dari Gambar Diatas mengenai tokoh prumus teks proklamasi, siapakah dari 3 tokoh
diatas yang Tanda tanganya tidak ada dalam Naskah teks proklamasi asli?
A. Ir. Soekarno
B. Mohamad. Hatta
C. Ahmad Soebardjo
D. Sayuti Melik
21. Perhatikan peta berikut!

Letak lintang suatu wilayah berpengaruh terhadap kondisi iklim. Berdasarkan peta
di atas, wilayah benua yang beriklim tropis adalah….
A. Eropa Selatan dan AmerikaTengah
B. Amerika tengah dan Afrika utara
C. Asia Tenggara dan Australia
D. Eropa Utara dan Australia

22. Perhatikan peta berikut!

Dari peta diatas, Di Benua manakah letak negara Brazil?


A. Afrika
B. Amerika
C. Asia
D. Eropa
23. Perhatikan gambar flora dan fauna berikut:

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


https://id.wikipedia.org/wiki/Daratan_Asia#Flora_Fauna
Gambar di atas merupakan tipe flora dan fauna benua….
A. Asia
B. Afrika
C. Amerika
D. Australia
24. Sebagian besar daerah Benua Afrika berupa dataran tinggi yang keras dan luas.
Namun, daerah ini mempunyai kekayaan tambang alam yang besar. Barang
tambangnya, antara lain...
A. tembaga, emas, uranium, dan timah.
B. tembaga, emas, nikel dan bauksit
C. Nikel, emas, uranium dan Pasir kuarsa
D. Marmer, Timah, emas dan gas alam
25. Soal terdiri atas 3 bagian, yaitu PERNYATAAN; kata SEBAB; dan ALASAN yang
disusun berurutan.

Salah satu upaya mengatasi masalah pengangguran adalah dengan menekan laju
pertumbuhan penduduk. (Pernyataan)
SEBAB
Menekan laju pertumbuhan penduduk dapat melalui program KB. (Alasan)

Pernyataan yang tepat tentang kedua kalimat di atas adalah ...


A. Pernyataan benar, alasan benar, dan keduanya menunjukkan hubungan sebab
dan akibat.
B. Pernyataan benar, alasan benar, tetapi keduanya tidak menunjukkan
hubungan sebab dan akibat.
C. Pernyataan benar dan alasan salah.
D. Pernyataan salah dan alasan benar
26. Perhatikan pamflet di bawah ini!

Pamflet di atas merupakan program pemerintah yang berpengaruh pada bentuk


perubahan sosial. Bentuk perubahan sosial program tersebut adalah....
A. evolusi
B. revolusi
C. direncanakan
D. tidak direncanakan

27. Budaya makanan cepat saji dengan cepat dan meluas mempengaruhi perilaku
makan masyarakat Indonesia. Kalian tentu pernah mendengar dan bahkan pernah
makan di restoran yang bernama McDonald‟s, Kentucky Fried Chicken (KFC),
Texas, Pizza Hut, dan Dunkin‟ Donuts. Hal ini merupakan bentuk globalisasi di
bidang....
A. industri makanan dan minuman
B. perdagangan

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


C. konveksi
D. Jasa
28. Simaklah wacana tentang globalisasi pertanian berikut !

Seiring globalisasi arus barang produk pertanian semakin bebas dan mudah
memasuki wilayah Indonesia. Kunci menghadapi globalisasi tersebut dengan
efisiensi usaha tani dengan 3 langkah yang bersifat mikro yaitu meningkatkan
jumlah produksi sehingga tercapai kecukupan pangan nasional, dan meningkatkan
efisiensi biaya produksi sehingga produk pertanian memiliki daya saing harga.
Pemerintah melakukan kebijakan di bidang pertanian dengan meningkatkan fasilitasi
bantuan alat mesin pertanian secara signifikan yang berakibat telah menggeser
kegiatan usaha pertanian dari sistem tradisional menuju pertanian yang modern.
https://www.pertanian.go.id/home/?show=news&act=view&id=2267

Hal positif akibat globalisasi pada wacana di atas....


A. lunturnya norma atau kaidah budaya lama yang telah ada sejak dahulu
B. tergesernya bentuk budaya nasional oleh budaya asing yang tidak sesuai
C. munculnya tatanan kehidupan masyarakat baru yang lebih modern dan ideal
D. membentuk pola pikir masyarakat untuk meninggalkan tradisi kuno yang sudah
tertanam
29. Perubahan sosial budaya dapat mempengaruhi perilaku remaja dewasa ini.
Banyaknya informasi terutama dari negara barat yang masuk melalui media masa
mengakibatkan terjadinya perubahan sikap dan perilaku remaja. Salah satu contoh
kenakalan remaja akibat perubahan sosial budaya yaitu….
A. memiliki perilaku peka terhadap sekitar
B. memiliki perilaku selektif dan antisipasif
C. memakai dan memasuki jaringan narkoba
D. mengikuti demo protes anti kebijakan pemerintah

30. Kegiatan ekspor impor yang memiliki keinginan untuk mencari, memelihara atau
meningkatkan hubungan dagang dengan sesamanya tergantung pada kondisi
negara kedua pihak yang bersangkutan. Seperti adanya pembatasan ketentuan
kuota barang dan kuota negara.
Solusi yang tepat bagi Indonesia untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah….
A. perusahaan ekspor impor harus menjaga reputasi perusahannya untuk
menjamin kelangsungan izin usahanya
B. meningkatkan hubungan dengan negara lain yang mengatur kuota transaksi
perdagangan
C. mempersempit kegiatan ekspor impor dengan negara yang menerapkan
pembatasan perdagangan
D. meminimalkan transaksi Free Trade Agreement (Perjanjian Perdagangan Bebas)
31. Perhatikan Tabel Perdagangan/ekspor Indonesia berikut:

Dari data diatas, nilai eksport Indonesia tertinggi terjadi pada bulan?
A. Desember 2022
B. Nopember 2022
C. Desember 2021
D. Nopember 2021

32. Persaingan antar dua negara terhadap dua jenis barang akan terjadi jika masing-
masing negara mempunyai kekuatan dalam memproduksi barang tertentu.
Indonesia memiliki beberapa komoditas yang dapat memberikan kontribusi bagi
pasaran dunia antara lain minyak sawit, karet, kopi robusta, beras, kakao, cengkeh,
rempah-rempah, timah, batubara, emas, tembaga, nikel, bauksit, biji besi, tekstil,
dan kertas.

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


Cara yang bisa dilakukan agar produk masyarakat Indonesia dapat bersaing dengan
produk luar negeri terutama dalam persaingan di Pasar Bebas adalah….
A. meningkatkan kualitas produk disertai dukungan dari pemerintah maupun
masyarakat
B. tidak melakukan persaingan global karena masih rendahnya kualitas sumber
daya manusia
C. membiarkan sumber daya alam yang tersedia karena kekhawatiran habisnya
sumber daya alam tersebut
D. mengelola sumber daya alam hanya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat
setempat

33. Berita tentang menyerahnya Jepang kepada Sekutu diketahui oleh beberapa tokoh
pemuda, terutama Sutan Syahrir. Syahrir mengusulkan Soekarno-Hatta agar
secepatnya memproklamasikan kemerdekaan tanpa melalui PPKI. Usulan Syahrir
tersebut tidak disetujui oleh Soekarno-Hatta. Mereka beralasan bahwa meskipun
Jepang telah kalah, namun kekuatan militernya di Indonesia harus diperhitungkan
demi menjaga hal-hal yang tidak diinginkan. Tidak disetujuinya usulan para tokoh
pemuda mengakibatkan mereka menjemput paksa Soekarno- Hatta ke
Rengasdengklok agar tidak terpengaruh oleh Jepang.
Hubungan antara peristiwa Rengasdengklok dengan terlaksananya proklamasi
kemerdekaan Indonesia adalah….

A. adanya perbedaan pendapat golongan muda dengan golongan tua dalam


menentukan proklamasi kemerdekaan Indonesia
B. golongan tua mengharapkan bahwa proklamasi kemerdekaan dilaksanakan atas
ijin Jepang
C. golongan muda menerima keputusan golongan tua karena memiliki pengaruh
besar bagi masyarakat Indonesia
D. golongan tua dan golongan muda bekerjasama dalam mempersiapkan
kemerdekaan Indonesia melaui PPKI

34. Setelah secara sepihak Indonesia membubarkan RIS, pemerintahan Indonesia


menggunakan UUD’S 1950. Undang-undang ini berlaku sampai dikeluarkanya
Dekrit Presiden 5 Juli 1959. Berikut bentuk pemerintahan Republik Indonesia pada
tahun 1950 - 1959 adalah...
A. Demokrasi terpimpin
B. Monarki konstitusional
C. Monarki absolut
D. Demokrasi parlementer

(Pilihan ganda komplek)


35. Demokrasi terpimpin lahir pada saat Presiden Soekarno mengeluarkan Dekrit
Presiden, yakni 5 Juli 1959. Dekrit Presiden ini dikeluarkan akibat ketidakstabilan
pemerintah pada masa itu. Banyak partai politik yang saling bersaing, berebut
kepentingan, dan ingin menang sendiri. Dengan adanya demokrasi terpimpin,
Presiden Soekarno berharap tegaknya sistem politik yang sesuai dengan jati diri
bangsa,
Pada mulanya, demokrasi terpimpin didefinisikan sebagai demokrasi yang tidak
berlandaskan paham liberalisme, sosialisme-nasional, komunisme, dan fasisme,
tetapi demokrasi yang sesuai dengan keinginan luhur bangsa. Adanya demokrasi
terpimpin diharapkan dapat mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.
Apa yang menjadi latar belakang digantinya sistem demokrasi Liberal menjadi
sistem demokrasi terpimpin?
Pilihlah 2 jawaban benar
A. Konstituante gagal dalam merumuskan UUD baru untuk menggantikan UUDS
1950
B. Keinginan soekarno menjadi presiden seumur hidup
C. Banyak terjadi pergantian kabinet, sehingga porgram-progran tidak telaksana
dengan baik dan mengakibatkan pembangunan ekonomi terkendala
D. Pemilu tahun 1955 dianggap gagal

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


36. Perhatikan wacana berikut!
Masa Orde Baru
Orde baru dimulai pada tahun 1966 hingga 1998 dan dipimpin oleh Jenderal
Soeharto. Istilah “Orde Baru” diciptakan untuk membedakan periode ini dengan
periode Indonesia sebelumnya yang dipimpin oleh Presiden Soekarno.
Masa pemerintahan ini berlangsung sejak diterimanya Surat Perintah Sebelas
Maret (Supersemar) pada 11 Maret 1966 oleh Jenderal Soeharto dan berakhir
ketika reformasi terjadi pada tahun 1998. Namun, kebenaran mengenai penyerahan
pemerintahan kepada Soeharto melalui Supersemar sendiri hingga saat ini masih
menuai perdebatan. Adapun selama berjalannya rezim ini, Indonesia telah
mengubah struktur ekonomi, politik, sosial-budaya, dan bidang lainnya. Sejarah
Orde Baru banyak sekali diwarnai catatan negatif di bidang politik, HAM, militer,
maupun sosial. Sayangnya, beberapa pengaruh dari perubahan-perubahan atau
catatan negatif di era Presiden Soeharto ini bahkan masih terasa sampai saat ini.
Banyak prajurit militer dari berbagai pangkat, jabatan, dan angkatan ikut bekerja
dalam pemerintahan, seperti menjabat posisi lurah atau kepala desa. Hal ini
dianggap sebagai tanda menguatnya KKN (korupsi, kolusi, dan nepotisme) dalam
rezim Orde Baru.
Sistem pemerintahan sentralistik menguatkan kekuasaan pusat terhadap daerah.
Hal ini disebabkan ketergantungan yang tinggi dari pemerintah daerah atau
keputusan pemerintah pusat. Pada masa Orde Baru, kebijakan pemerintahan
sentralistik ini berupa kebijakan ekonomi dan pembangunan, sekaligus penerapan
kebijakan politik
Dari wacana tersebut, apa yang menjadi ciri-ciri pemerintahan pada masa Orde
Baru?
Pilihlah 2 jawaban benar
A. Sistem pemerintahan memiliki corak sentralistik
B. Menghargai kebebasan berpolitik
C. Menghargai kebebasan pers
D. Dwifungsi ABRI
37. Masa reformasi di Indonesia adalah masa setelah berakhirnya pemerintahan Orde
Baru. Masa reformasi dimulai pada tanggal 21 Mei 1988 saat Presiden Soeharto
mengundurkan diri dan digantikan oleh Wakil Presiden B.J. Habibie. Alasan
pengunduran diri Presiden Soeharto adalah…
A. ketidakberhasilannya menurunkan harga
B. masa pemerintahannya yang terlalu lama
C. desakan dari Mahasiswa dan tokoh masyarakat
D. tidak terwujudnya rencana pembentukan komite Reformasi
Jawaban: C. desakan dari Mahasiswa dan tokoh masyarakat

(Soal Benar/Salah)
38. Perhatikan stimulus berikut:

Benua Asia
BENUA Asia merupakan benua terbesar di dunia. Luas wilayahnya diperkirakan
berkisar antara 43-44 juta kilometer persegi. Benua Asia adalah benua terluas di
permukaan bumi, karena wilayah daratan Benua Asia hampir seperempat luas
dunia. Bahkan beberapa sumber mengatakan bahwa satu pertiga dari daratan yang
ada pada Bumi diisi oleh benua satu ini.
Asia adalah benua dengan populasi penduduk terbesar, menjadikannya benua
terpadat di dunia. Populasi benua Asia telah meningkat menjadi 4,561 miliar orang
pada tahun 2018. Asia terdiri dari beberapa negara, beberapa di antaranya memiliki
kepadatan penduduk yang lebih tinggi daripada yang lain. Cina, India, dan
Indonesia adalah beberapa negara Asia dengan populasi terbesar, menurut
statistik. Pakistan, Bangladesh, dan Jepang adalah tiga negara berikutnya, yang
semuanya memiliki populasi yang cukup besar
Secara geografis, Benua Asia diapit oleh tiga benua, yaitu Benua Eropa, Benua
Australia, dan Benua Amerika, juga dibatasi oleh tiga samudra, yaitu Samudra
Hindia, Samudra Pasifik, dan Samudra Arktik. Sebagian besar Benua Asia terletak
di belahan bumi utara, dan sebagian kecil terletak di belahan bumi selatan.
Beberapa tempat di Benua Asia memiliki iklim yang beragam. Antara lain iklim
dingin, kontinental, subtropis basah, tropis basah, dan gurun.

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


https://mediaindonesia.com/humaniora/434180/karakteristik-benua-asia-peta-
negara-dan-letak-astronomis

Berilah tanda (√) pada kolom benar atau salah dari beberapa pernyataan di bawah ini!
Pernyataan Benar Salah
Asia adalah benua dengan populasi penduduk terbesar
didunia
Secara Geografis Benua Asia diapit oleh 3 Benua, yaitu
Eropa, Amerika dan Antartika

(Soal Benar/Salah)
39. Baca Wacana dibawah ini!

Perdagangan Internasional
Perdagangan internasional memungkinkan negara-negara memperluas pasar
mereka dan mengakses barang dan jasa yang mungkin tidak tersedia di dalam
negeri. Adapun hasil dari perdagangan internasional, pasar menjadi lebih
kompetitif. Hal tersebut pada akhirnya membuat harga yang lebih bersaing dan
produk yang lebih murah bagi konsumen. Adapun produk yang dijual ke pasar
internasional disebut ekspor, sedangkan produk yang dibeli dari pasar global
disebut impor. Ekspor dan impor dicatat dalam bagian transaksi berjalan di neraca
pembayaran suatu negara
Dampaknya tidak hanya pada pemerintah, tapi juga warga negaranya
Perdagangan internasional menciptakan spesialisasi produk. Setiap negara
mengkhususkan diri dan mengekspor komoditas yang diproduksi secara efisien dan
berkualitas dibanding negara lain
Perdagangan internasional membantu memperkenalkan produk dalam negeri ke
pasar internasional, sehingga cakupan pasar menjadi semakin luas. Pada
gilirannya, hal itu akan membantu meningkatkan produksi perdagangan
Perdagangan internasional membawa berbagai jenis produk tertentu dari tujuan
yang berbeda. Hal ini memberikan konsumen pilihan yang lebih luas, yang tidak
hanya akan meningkatkan kualitas hidup mereka tetapi secara keseluruhan akan
membantu negara tumbuh
Perdagangan internasional menyebabkan permintaan dan penawaran ekspor ke
negara lain meningkat, devisa negara akan bertambah sehingga akan
mempercepat pertumbuhan ekonomi suatu negara. Meningkatnya aktivitas ekonomi
suatu negara menjadi indikator meningkatnya kemakmuran suatu negara.
https://www.inews.id

Berilah tanda (√) pada kolom benar atau salah dari beberapa pernyataan di bawah ini!
Pernyataan Benar Salah
Perdagangan internasional dapat menyebabkan
ketergantungan dengan negara lain
Perdagangan internasional menciptakan spesialisasi
produk

(Soal Benar/Salah)
40. Perhatikan Wacana beikut:
JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Azwar Abubakar
mengungkapkan, dalam gerakan reformasi birokrasi terdapat lima agenda besar.
Kelima agenda itu adalah percepatan reformasi birokrasi, island of integrity,
manajemen berbasis kinerja, peningkatan pelayanan publik, dan penyempyrnaan
peraturan perundang-undangan.
Untuk agenda besar pertama, telah ditetapkan sembilan langkah percepatan
reformasi birokrasi. Sedangkan agenda kedua, diwujudkan dengan
penandatanganan pakta integritas, pembangunan zona integritas menuju wilayah
bebas korupsi dan birokrasi yang bersih dan melayani.
Terkait dengan agenda kedua, sudah ada 82 instansi pemerintah yang
menandatangani komitmen untuk membangun zona integritas, menyusul
penandatanganan di Kementerian Perhubungan, Rabu (12/12). Sehari sebelumnya,

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#


hal serupa dilaksanakan oleh Sekjen MPR.
Menteri Azwar Abubakar mengapresiasi langkah yang dilakukan Kementerian
Perhubungan, mengingat alokasi APBN di instansi ini cukup besar, yakni lebih dari
36 triliun. Kementerian lain yang alokasi APBN-nya cukup besar antara lain
Kementerian PU, yang juga sudah menandatangani zona integritas. “Masuknya dua
kementerian ini, dan kementerian lain yang anggarannya besar-besar, tentu perlu
mendapat apresiasi,” ujarnya.
Terlebih, Kementerian Perhubungan yang dipimpin oleh E.E. Mangindaan, yang
sebelumnya menjabat sebagai Menteri PAN dan RB ini menangani berbagai
pelayanan publik yang sangat vital, dan sangat menentukan perkembangan
ekonomi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Untuk itu, Azwar mengajak jajaran Kementerian Perhubungan untuk terus
meningkatkan pelayanan publik yang mampu membuka terciptanya lapangan
pekerjaan bagi masyarakat, serta terus melakukan langkah-langkah pencegahan
korupsi melalui gerakan percepatan reformasi birokrasi.
Terkait dengan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi,
diingatkan bahwa ada 20 indikator keberhasilan. Pada dasarnya, hal itu seiring
dengan langkah-langkah yang harus dilaksanakan dalam percepatan reformasi
birokrasi.
https://www.menpan.go.id/site/berita-terkini/lima-agenda-besar-reformasi-birokrasi

Berilah tanda (√) pada kolom benar atau salah dari beberapa pernyataan di bawah ini!
Pernyataan Benar Salah
Sebagian agenda reformasi sudah terlaksana, tapi
sebagian lagi belum terrealisasi dengna baik.
Semua agenda reformasi sudah terlaksana dan
terrealisasi dengan baik

#mgmpipsnasional 2023_rahasia binggit#

Anda mungkin juga menyukai