Anda di halaman 1dari 2

Mengapa kita memilih gambar ini?

Karena menurut kita masalah ini adalah masalah yang


harus lebih diperhatikan untuk kemajuan Indonesia. Dikarenakan masalah ini bisa menjadi faktor
yang menyebabkan Indonesia susah menjadi negara maju dan terjebak di lingkaran negera
berkembang. menjadikan masyarakat yang tidak mempunyai harapan menjadi susah untuk
mengimbanginya

Di kala ekonomi Indonesia yang semakin berkembang, Tetap tidak bisa menutup lubang
kesenjangan sosial yang terjadi di Indonesia. Salah satu masalah yang masih menghantui / ada di
Indonesia adalah kesenjangan sosial pada masyarakat. Masalah ini merupakan hambatan besar bagi
negara Indonesia. Kesenjangan sosial terjadi karena kurangnya pendapatan, Pendidikan, dan banyak
nya Pengangguran. pengangguran terjadi karena kurangnnya Pendidikan pada masyrakat yang
sejahtera dan juga kesenjangan sosial di Indonesia terjadi karena sulitnya mendapat pekerjaan di
masa kini.

Apa yang harus dilakukan untuk menyelesaikan masalah ini? Untuk menyelesaikan masalah
ini yang harus dilakukan adalah seperti. Memberi kesempatan yang sama untuk semua masyarakat
dan juga memberi masyarakat yang kurang memanfaatkan fasilitas yang ada, untuk dimanfaatkan.
Juga kurangnya mindset orang orang yang berpikir untuk merubah nasib.

Apa upaya yang bisa dilakukan oleh Negara untuk menyelesaikan masalah ini? Yang bisa
dilakukan adalah seperti. Meningkatkan SDM negara dengan cara seperti, Memperbaiki fasilitas
sekolah negeri, Meningkatkan kualitas Tenaga Kependidikan dalam mengajar Murid. Dan juga
menciptakan banyak lapangan pekerjaan untuk masyarakat.

Apa dampak yang terjadi akibat masalah ini ? Yang terjadi adalah masi banyak orang yang
belum bisa memenuhi kebutuhan sehari harinya . Banyak orang yang bunuh diri karena hal
tersebut . Banyak orang putus asa dan tidak sedikit juga yang tidak patah semangat , mereka
berusaha memenuhi kebutuhannya dengan berbagai cara, mengemis , menjadi tukang parkir ,
memulai berdagang dengan modal meminjam uang adalah salah satu cara mereka. Sebagian sukses
dan Sebagian tidak.

Anda mungkin juga menyukai